SKRIPSI
DAMPAK SOSIAL EKONOMI MASYARAKAT ATAS KEBERADAAN PT. RAPP ESTATE BASERAH DI KECAMATAN KUANTAN HILIR KABUPATEN KUANTAN SINGINGI
OLEH :
YOFI SYAHPUTRA NIM. 11175104339
PROGRAM S1 JURUSAN ADMINISTRASI NEGARA FAKULTAS EKONOMI DAN ILMU SOSIAL UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU PEKANBARU 2016
ABSTRAK DAMPAK SOSIAL EKONOMI MASYARAKAT ATAS KEBERADAAN PT. RAPP ESTATE BASERAH DI KECAMATAN KUANTAN HILIR KABUPATEN KUANTAN SINGINGI OLEH : YOFI SYAHPUTRA NIM : 11175104339 Kehidupan suatu masyarakat tidak pernah terlepas dari persoalan sosial dan ekonomi. Adanya perusahaan industri berskala besar ditengah masyarakat tentunya memberikan memberikan manfaat bagi masyarakat yang berada disekitar areal perusahaan tersebut. Dengan adanya PT. RAPP Estate Baserah ditengah masyarakat Kecamatan Kuantan Hilir diharapkan bisa menjadi solusi dari masalah kesejahteraan sosial masyarakat, sarana dan prasarana serta infrastruktur yang memadai dalam menunjang aktivitas perekonomiannya, lingkungan sosial yang memberikan manfaat, terbukanya lapangan pekerjaan baru dari sektor agraris (pertanian) ke sektor non-agraris (industri), terciptanya peluang usaha baru dan adanya peningkatan pendapatan masyarakat. Adapun lokasi penelitian ini adalah berada di Kecamatan Kuantan Hilir, dengan alasan bahwa PT. RAPP Estate Baserah berada di Kecamatan Kuantan Hilir Kabupaten Kuantan Singingi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana dampak sosial ekonomi yang ditimbulkan oleh keberadaan PT. RAPP Estate Baserah bagi masyarakat di Kecamatan Kuantan Hilir Kabupaten Kuantan Singingi. Kesimpulan akhir dari analisa data yang diperoleh dari hasil penelitian adalah sebagai berikut: dampak sosial ekonomi masyarakat atas PT. RAPP Estate Baserah di Kecamatan Kuantan Hilir dapat dikategorikan “Cukup Berdampak”. Keyword : Dampak Sosial Ekonomi, Perusahaan dan Masyarakat
KATA PENGANTAR
Alhamdulillahirabbil’alamin, segala puji dan syukur atas rahmat, hidayah, dan karunia yang telah dilimpahlan oleh Allah SWT dalam kehidupan penulis, sehingga penulis dapat menyelesaikan penulisan skripsi penelitian ini yang berjudul : “DAMPAK SOSIAL EKONOMI MASYARAKAT ATAS KEBERADAAN
PT. RAPP ESTATE BASERAH DI KECAMATAN
KUANTAN HILIR KABUPATEN KUANTAN SINGINGI”. Tak lupa juga shalawat dan salam kepada Baginda Nabi Besar Muhammad SAW yang telah memberikan keteladan dan kegigihan dalam membawa umatnya ke masa terang yang benderang yang selama ini menjadi suri tauladan bagi penulis serta kepada seluruh keluarga, sahabat, dan penerus beliau. Pembuatan skripsi ini bertujuan untuk melengkapi syarat memperoleh gelar Sarjana Sosial (S1) pada Fakultas Ekonomi Ilmu Sosial Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau. Pada penyusunan skripsi ini, penulis banyak sekali mendapat bantuan dan dorongan dari berbagai pihak. Semoga Allah SWT memberikan balasan yang setimpal. Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih semua pihak yang telah membantu dan memotivasi baik itu moril maupun materil, terutama penulis sampaikan kepada : 1. Ayahanda (Lukman) dan Ibunda (Sijus) tercinta yang telah banyak memberikan dukungan secara moril maupun materil serta do’a setulus hati demi penyelesaian skripsi ini
2. Kepada Bapak Prof. Dr. H.Munzir Hitami, M.A sebagai Rektor Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau 3. Bapak Dr. Mahendra Romus, SP, M.Ec selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau 4. Bapak Rusdi, S.Sos, Ma selaku Ketua Jurusan Administrasi Negara dan Sekaligus sebagai Penasehat Akademis penulis 5. Ibu Devi Deswimar, S.Sos, M.Si selaku Pembimbing I dan Pembimbing II yang telah memberikan arahan dan masukan kepada penulis dalam penyelesaian skripsi ini 6. Bapak dan Ibu dosen Jurusan Administrasi Negara Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial yang telah memberikan ilmu yang tidak dapat dinilai dengan materi 7. Bapak Camat beserta jajaran dan Staf di Kantor Camat Kuantan Hilir Kabupaten Kuantan Singingi 8. Seluruh Kepala Desa dan Lurah serta Masyarakat Kecamatan Kuantan Hilir Kabupaten Kuantan Singingi 9. Kepada Neli Puspita (adik) dan Alvino Narendra serta seluruh keluarga besar yang telah memberikan dukungan moril maupun materil serta do’a setulus hati kepada penulis 10. Segenap teman-teman seperjuangan Jurusan Administrasi Negara Khususnya teman-teman Lokal F angkatan 2011 11. Serta semua pihak yang telah membantu untuk menyelesaikan penyusunan skripsi ini baik secara langsung maupun tidak langsung
Pada akhirnya penulis menyadari bahwa skripsi ini masih jauh dari apa yang diharapkan, sehingga memerlukan penyempurnaan sedemikian rupa. Sebab, dalam kajian ilmiah terdapat kelemahan dan kekurangan baik dari segi tulisan maupun rujukan yang diperlukan serta analisis dan interpretasi yang diberikan. Untuk itu, penulis mengharapkan kritik dan saran dalam rangka penyempurnaan penulisan skripsi ini. Akhirnya atas segala bantuan semua pihak, penulis ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya, semoga semua ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Amin ya rabbal ‘alamin. Akhir kata Assalamualaikum Wr. Wb …..!!!!
Pekanbaru, Desember 2015
Yofi Syahputra 11175104339
DAFTAR ISI
ABSTRAK ......................................................................................................
i
KATA PENGANTAR....................................................................................
ii
DAFTAR ISI...................................................................................................
v
DAFTAR TABEL ..........................................................................................
vii
DAFTAR GAMBAR......................................................................................
x
BAB I
BAB II
PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang...........................................................................
1
1.2 Perumusan Masalah ...................................................................
8
1.3 Tujuan Penelitian .......................................................................
8
1.4 Manfaat Penelitian .....................................................................
9
1.5 Sistematika Penulisan ................................................................
9
LANDASAN TEORI 2.1 Industri.......................................................................................
11
2.2 Perubahan Sosial........................................................................
12
2.3 Perubahan Ekonomi...................................................................
19
2.4 Program-Program Pemberdayaan..............................................
21
2.5 Dampak Sosial Ekonomi Perusahaan Bagi Masyarakat............
23
2.6 Pandangan Islam........................................................................
27
2.7 Penelitian Terdahulu..................................................................
28
2.8 Defenisi Konsep dan Konsep Operasional ................................
30
2.9 Kerangka Pikir Penelitian dan Indikator Penelitian ..................
32
BAB III METODE PENELITIAN 3.1 Metode Penelitian ......................................................................
35
3.2 Lokasi Dan Waktu Penelitian ....................................................
35
3.3 Jenis dan Sumber Data ..............................................................
35
3.4 Populasi Dan Sampel.................................................................
36
3.5 Teknik Pengumpulan Data ........................................................
38
3.6 Teknik Analisa Data ..................................................................
38
i
BAB IV GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN 4.1 Kondisi Georgrafis dan Kependudukan Kecamatan Kuantan
BAB V
Hilir............................................................................................
40
4.2 Keadaan Budaya ........................................................................
42
4.3 Pertanian ....................................................................................
46
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 5.1 Identitas Responden...................................................................
50
5.2 Dampak Keberadaan PT. RAPP Estate Baserah Bagi Masyarakat Di Kecamatan Kuantan Hilir .................................
52
5.3 Analisa Data ..............................................................................
77
5.4 Pembahasan Terhadap Hasil Penelitian.....................................
81
BAB VI PENUTUP 6.1 Kesimpulan ................................................................................
86
6.2 Saran ..........................................................................................
87
LAMPIRAN
ii