PEMERINTAH KABUPATEN SEMARANG
SEKRETARIAT DAERAH
Alamat : Jl. Diponegoro No.14 024-921014 Fax 6921992 Ungaran 50511 DHARMOTTAMA SATYA PRAJA
E-mail :
[email protected] Website : www.semarangkab.go.id UNGARAN - 50511
PENGUMUMAN NOMOR : 810/04431/2013 PESERTA YANG DINYATAKAN GUGUR DAN PESERTA PENGGANTI CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL YANG DINYATAKAN LULUS DAN DITERIMA PADA SELEKSI PENGADAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL PEMERINTAH KABUPATEN SEMARANG FORMASI TAHUN 2013 DARI PELAMAR UMUM Dengan ini diberitahukan kepada peserta seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Pemerintah Kabupaten Semarang Formasi Tahun 2013 dari pelamar umum sebagai berikut : I.
DASAR 1. Surat Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor R/660/M.PAN-RB/12/2013 tanggal 18 Desember 2013 perihal Penyampaian Daftar Nilai TKD Seleksi CPNS Tahun 2013 dari Pelamar Umum. 2. Surat Keputusan Bupati Semarang Nomor 810/0979/2013 tanggal 30 Desember 2013 tentang Penetapan Peserta Yang Dinyatakan Gugur Dan Peserta Pengganti Calon Pegawai Negeri Sipil Yang Dinyatakan Lulus Dan Diterima Pada Seleksi Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Pemerintah Kabupaten Semarang Formasi Tahun 2013 dari Pelamar Umum.
II.
PESERTA YANG DINYATAKAN GUGUR DAN PESERTA PENGGANTI YANG DINYATAKAN LULUS SELEKSI Peserta Yang Dinyatakan Gugur Dan Peserta Pengganti Calon Pegawai Negeri Sipil Yang Dinyatakan Lulus Dan Diterima Pada Seleksi Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Pemerintah Kabupaten Semarang Formasi Tahun 2013 dari Pelamar Umum adalah sebagaimana Lampiran I Pengumuman ini.
III. PENJELASAN UMUM PERSIAPAN PEMBERKASAN Kepada peserta yang dinyatakan lulus seleksi diwajibkan hadir secara pribadi pada: Hari/Tanggal : Selasa/ 31 Desember 2013 Jam : 09.00 WIB Tempat : Ruang Rapat Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Semarang Jl. HOS Cokroaminoto No. 1 Ungaran Telp. 024 – 6921127 Acara : Penjelasan umum dalam rangka persiapan pemberkasan Keterangan : membawa asli kartu tanda peserta ujian dan KTP IV.
PEMBERKASAN Kepada peserta yang dinyatakan lulus seleksi diwajibkan hadir secara pribadi untuk melaksanakan kegiatan pemberkasan nota usul penetapan NIP pada : Hari/Tanggal : Jumat/ 3 Januari 2013 Jam : 07.30 - selesai Tempat : Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Semarang Jl. HOS Cokroaminoto No. 1 Ungaran Telp. 024 – 6921127 Dengan membawa berkas kelengkapan sebagaimana Lampiran II Pengumuman ini. Apabila peserta yang dinyatakan lulus seleksi tersebut tidak hadir tanpa alasan yang jelas pada kegiatan tersebut diatas, maka dinyatakan mengundurkan diri dan gugur.
V.
LAIN-LAIN a. Pengumuman ini juga sebagai undangan penjelasan umum dan pemberkasan, dan pengumuman ini dapat dilihat pada papan pengumuman Kantor Bupati Semarang (Sekretariat Daerah Kabupaten Semarang), BKD Kabupaten Semarang, Kantor Kecamatan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Semarang dan website http://semarangkab.go.id b. Proses pengolahan hasil seleksi dan penentuan kelulusan oleh Panitia Seleksi Nasional (Panselnas). c. Seluruh proses pengadaan CPNS mulai dari proses pendaftaran/pelamaran, pelaksanaan seleksi sampai dengan penentuan kelulusan tidak dipungut biaya dan bebas korupsi, kolusi dan nepotisme. d. Peserta yang mengundurkan diri diwajibkan membayar denda sebesar Rp. 10.000.000,- (sepuluh juta rupiah) dan dibayarkan ke Kas Daerah Pemerintah Kabupaten Semarang. e. Apabila dalam pemberkasan dimaksud dikemudian hari diketahui terdapat pemalsuan data, maka dianggap gugur/batal dan tidak dapat diangkat menjadi CPNS (tidak mendapatkan NIP). f. Keterangan lebih lanjut dapat menghubungi BKD Kabupaten Semarang Telp. (024) 6921127 psw 108. g. Keputusan Panitia tidak dapat diganggu gugat. Ungaran, 30 Desember 2013 SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN SEMARANG Selaku KETUA TIM PELAKSANA PENGADAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL PEMERINTAH KABUPATEN SEMARANG FORMASI TAHUN 2013 ttd Drs. ANWAR HUDAYA, M.M Pembina Utama Madya NIP. 19571207 198510 1 002
Lampiran I Pengumuman Peserta Yang Dinyatakan Gugur dan Peserta Pengganti Calon Pegawai Negeri Sipil Yang Dinyatakan Lulus dan Diterima Pada Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Pemerintah Kabupaten Semarang Formasi Tahun 2013 dari Pelamar Umum Nomor : 810/04431/2013
DAFTAR PESERTA YANG DINYATAKAN GUGUR DAN PESERTA PENGGANTI CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL YANG DINYATAKAN LULUS DAN DITERIMA PADA SELEKSI PENGADAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL PEMERINTAH KABUPATEN SEMARANG FORMASI TAHUN 2013 DARI PELAMAR UMUM
NO.
FORMASI
1 GURU KELAS SD
NOMOR TES
PESERTA GUGUR NAMA
6401-3-50116-5 VITA NUR FATIMAH
TGL LAHIR 20-04-1992
NOMOR TES
PESERTA PENGGANTI NAMA
6401-3-50321-8 SITI NAWANG SARI
SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN SEMARANG Selaku KETUA TIM PELAKSANA PENGADAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL PEMERINTAH KABUPATEN SEMARANG FORMASI TAHUN 2013 Drs. ANWAR HUDAYA, M.M Pembina Utama Madya NIP. 19571207 198510 1 002
TGL LAHIR 03-12-1989
Lampiran II Pengumuman Peserta Yang Dinyatakan Gugur dan Peserta Pengganti Calon Pegawai Negeri Sipil Yang Dinyatakan Lulus dan Diterima Pada Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Pemerintah Kabupaten Semarang Formasi Tahun 2013 dari Pelamar Umum Nomor : 810/04431/2013 Tanggal : 30 Desember 2013
KELENGKAPAN BERKAS YANG DIBAWA PADA SAAT PELAKSANAAN TAHAPAN PEMBERKASAN CPNS FORMASI TAHUN 2013 DARI PELAMAR UMUM 1.
Biodata peserta lulus seleksi CPNS Kabupaten Semarang balok dengan tinta hitam rangkap 2 (dua)
diisi dengan tulisan tangan huruf
2.
Surat lamaran untuk pengangkatan CPNS kepada Bupati Semarang, bermaterai Rp. 6.000,- asli ditulis tangan dengan tinta hitam, tertanggal paling lambat 31 Desember 2013, rangkap 2 (dua) lembar.
3.
Asli kartu pencari kerja (AK.I) dari Dinas Tenaga Kerja setempat dan foto copy legalisir 1 (satu) lembar, tertanggal paling lambat 31 Desember 2013.
4.
Surat Pernyataan bersedia tidak pindah wilayah kerja dari Kabupaten Semarang, sebelum bekerja di Pemerintah Kabupaten Semarang mencapai 8 (delapan) tahun, bermaterai Rp. 6.000,- diisi dengan tulisan tangan huruf balok dengan tinta hitam, tertanggal paling lambat 31 Desember 2013, rangkap 2 (dua)
5.
Surat Pernyataan keaslian berkas, bermaterai Rp. 6.000,- diisi dengan tulisan tangan huruf balok dengan tinta hitam, tertanggal paling lambat 31 Desember 2013, rangkap 2 (dua)
6.
Foto copy rangkap 2 (dua) Ijazah beserta Daftar Nilai/Transkrip yang digunakan sebagai dasar melamar sesuai formasi CPNS Kabupaten Semarang (bukan Surat Keterangan/Ijazah sementara/Bukti Yudicium) yang disahkan oleh Pejabat yang berwenang (Ketua/Pembantu Ketua Bidang Akademik/ Dekan/ Pembantu Dekan Bidang Akademik) dengan tanda tangan dan stempel asli bukan hasil scan, serta membawa dan menunjukan yang asli.
7.
Daftar Riwayat Hidup, sebagaimana ditentukan dalam Keputusan Kepala BKN No. 11 Th 2002. diisi dengan tulisan tangan huruf balok dengan tinta hitam, ditempelkan pas photo 3x4 , tertanggal paling lambat 31 Desember 2013, rangkap 2 (dua).
8.
Surat Pernyataan (Lampiran I-D Keputusan Kepala BKN Nomor 11 Tahun 2002) bermaterai Rp. 6.000,- diisi dengan tulisan tangan huruf balok dengan tinta hitam, tertanggal paling lambat 31 Desember 2013, rangkap 2 (dua) lembar.
9.
Asli Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) untuk keperluan “Persyaratan Pengangkatan CPNS” dari POLRI tingkat Kepolisian Resort dan foto copy legalisir 1 (satu) lembar, tertanggal paling lambat 31 Desember 2013
10. Asli Surat Keterangan Berbadan Sehat dari Dokter Pemerintah untuk keperluan “Persyaratan Pengangkatan CPNS” dan foto copy legalisir 1 (satu) lembar, tertanggal paling lambat 31 Desember 2013. 11. Asli Surat Keterangan Sehat Rokhani/Jiwa dari Dokter Spesialis Kejiwaan pada Rumah Sakit Jiwa Pemerintah, untuk keperluan “Persyaratan Pengangkatan CPNS” dan foto copy legalisir 1 (satu) lembar, tertanggal paling lambat 31 Desember 2013. 12. Asli Surat Keterangan tidak mengkonsumsi/menggunakan narkotika, psikotropika, prekursor dan zat aditif lainnya, dari Dokter Pemerintah, untuk keperluan “Persyaratan Pengangkatan CPNS” dan foto copy legalisir 1 (satu) lembar, tertanggal paling lambat 31 Desember 2013. 13. Pas photo hitam putih terbaru ukuran 3 x 4 sebanyak 6 lembar, dengan menuliskan nama dan tanggal lahir dibaliknya. Catatan : 1. Untuk persyaratan yang harus bermaterai : dari dua berkas, cukup satu yang dibubuhi materai. 2. Blangko biodata peserta lulus seleksi, surat lamaran, surat pernyataan dan Daftar Riwayat Hidup akan dibagikan oleh panitia pada saat penjelasan umum
3. 4.
5.
Penanggalan pada semua berkas tersebut diatas paling lambat tanggal 31 Desember 2013. Susun berkas berdasarkan urutan tersebut di atas (gunakan penjepit, jangan disteples), masing-masing berkas tersebut di atas 1 rangkap yang asli/bermaterai disusun dalam stop map I, sedangkan 1 rangkap lainnya (legalisir/tidak bermaterai) disusun dalam stop map II. Di depan stopmap tulis nama, tempat/tanggal lahir, formasi, telepon. Kedua stopmap dimasukan dalam satu stopmap plastik. Warna stopmap kertas dan stopmap plastik warna biru. Apabila dalam pemberkasan dimaksud, di kemudian hari diketahui terdapat pemalsuan data, maka dianggap gugur/ batal dan tidak dapat diangkat menjadi CPNS (tidak mendapatkan NIP).
Ungaran, 30 Desember 2013 SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN SEMARANG Selaku KETUA TIM PELAKSANA PENGADAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL PEMERINTAH KABUPATEN SEMARANG FORMASI TAHUN 2013 Ttd. Drs. ANWAR HUDAYA, M.M Pembina Utama Madya NIP. 19571207 198510 1 002