LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI BOOKING TIKET PESAWAT BERBASIS WEBSITE (Studi kasus : CV. Alifia Tour Travel, Bogor)
Disusun Oleh : ILHAM NASRULLOH NPM. 0651 11 123
PROGRAM STUDI ILMU KOMPUTER FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS PAKUAN BOGOR 2 0 1 4
LEMBAR PENGESAHAN JUDUL
: RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI BOOKING TIKET PESAWAT BERBASIS WEBSITE
Nama
: Ilham Nasrulloh
NPM
: 0651 11 123
Mengesahkan,
Pembimbing II CV. Alifia Tour Travel
Pembimbing I FMIPA – UNPAK
Dyta Haryani
Agung Prajuhana, M.Kom
Mengetahui, Ketua Program Studi Ilmu Komputer FMIPA – UNPAK
Prihastuti Harsani, M.Si
KATA PENGANTAR Puji syukur kehadirat Allah SWT, karena rahmat dan hidayat-Nya penulis dapat menyelesaikan laporan praktek lapang ini yang berjudul “Rancang Bangun Sistem Informasi Booking Tiket Pesawat Berbasis Website”. Dalam penulisan laporan praktek ini, penulis dengan senang hati ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada : 1. Agung Prajuhana, M.Kom. selaku Pembimbing I di FMIPA Universitas Pakuan dalam penyusunan laporan praktek lapang. Yang telah memberikan arahan, saran dan meluangkan waktunya untuk membimbing penulis menyelesaikan laporan praktek lapang. 2. Dyta Haryani, selaku Pembimbing II owner CV. Alifia Tour Travel yang telah memberikan kesempatan penulis untuk melakukan penelitian praktek lapang. 3. Staff Ticketing CV. Alifia Tour Travel yang telah memberikan saran, informasi, dan data dalam pembuatan program. 4. Orang tua dan keluarga tercinta yang selalu menjadi motivasi bagi penulis. 5. Victor Ilyas sugara, S.Kom. yang bersedia mendengarkan keluhan dan memberikan solusi dalam penyusunan laporan praktek lapang. 6. Sahabat seperjuangan Ilkom Ekstensi yang telah membantu dan memberikan semangat dalam penulisan laporan praktek lapang. Penulis menyadari keterbatasan waktu dan kemampuan dalam penulisan laporan praktek lapang ini masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu, segala kritik dan saran yang membanguun akan diterima dengan senang hati. Semoga Allah SWT akan membahas kebaikan kepada semua pihak yang membantu. Akhir kata semoga laporan ini dapat bermanfaat bagi kita semua.
Bogor,
Januari 2015
Penulis
DAFTAR ISI LEMBAR PENGESAHAN KATA PENGANTAR ..................................................................................................... i DAFTAR ISI ................................................................................................................... ii DAFTAR GAMBAR ..................................................................................................... iv DAFTAR TABEL ........................................................................................................... v BAB I PENDAHULUAN ................................................................................................ 1 1.1 Latar Belakang ........................................................................................................ 1 1.2 Tujuan ..................................................................................................................... 1 1.3 Ruang Lingkup ........................................................................................................ 1 1.2 Manfaat ................................................................................................................... 2 BAB II TINJAUAN PUSTAKA ..................................................................................... 3 2.1 Tinjauan Pustaka ..................................................................................................... 3 2.1.1 Sistem informasi ............................................................................................... 3 2.1.2 Komponen Sistem Informasi ............................................................................. 4 2.1.3 Sistem Informasi dalam Tingkatan Oraganisasi ................................................. 4 2.1.4 Website ............................................................................................................ 5 2.1.5 Bahasa Pemrograman ....................................................................................... 6 2.1.6 DBMS .............................................................................................................. 6 2.1.7 MySQL ............................................................................................................ 8 2.2 Tinjauan Instansi ................................................................................................... 10 2.2.1 Profil Perusahaan ............................................................................................ 10 2.2.2 Produk/Jasa CV. Alifia Tour Travel ................................................................ 10 2.2.2 Produk/Jasa CV. Alifia Tour Travel ................................................................ 11 2.3 Penelitian Terdahulu ............................................................................................. 11 2.4 Perbandingan Penelitian Terdahulu ....................................................................... 13 BAB III METODOLOGI PENELITIAN .................................................................... 14 3.1 Metode Penelitian.................................................................................................. 14 3.2 Tahap Analisis ...................................................................................................... 14 3.3 Tahap Design ........................................................................................................ 14 3.4 Tahap Coding ........................................................................................................ 14 3.5 Tahap Testing ........................................................................................................ 15 3.6 Pemeliharaan (Operation & Maintenance) ............................................................ 15 3.7 Waktu dan Tempat Penelitian ................................................................................ 15 3.8 Alat dan Bahan ...................................................................................................... 15 3.8.1 Alat ................................................................................................................ 15 3.8.2 Bahan ............................................................................................................. 15 BAB IV RANCANGAN DAN IMPLEMENTASI ....................................................... 16 4.1 Tahap Proses Perencanaan ..................................................................................... 16 4.2 Tahap Proses Analisis ........................................................................................... 16 4.2.1 Analisis Masalah ............................................................................................ 16 4.2.2 Analisis Kebutuhan ......................................................................................... 17
4.3 Tahap Proses Perancangan .................................................................................... 17 4.3.2 Perancangan Sistem Secara Umum ................................................................. 17 4.3.3 Perancangan Sistem Secara Detail .................................................................. 18 4.3.3.1 Perancangan Basis data ................................................................................ 18 4.3.3.2 Perancangan Struktur Navigasi .................................................................... 21 4.3.3.3 Perancangan Flowchart System .................................................................... 21 4.3.3.4 Perancangan Antarmuka .............................................................................. 22 4.4 Tahap Implementasi .............................................................................................. 25 BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN ......................................................................... 26 5.1 Hasil ..................................................................................................................... 26 5.1.1 Halaman Login ............................................................................................... 26 5.1.2 Halaman Utama (Home) ................................................................................. 26 5.1.3 Halaman Data Maskapai ................................................................................. 27 5.1.4 Halaman Data Customer ................................................................................. 27 5.1.5 Halaman Booking ........................................................................................... 28 5.1.5 Halaman Pembelian ........................................................................................ 29 5.2 Pembahasan .......................................................................................................... 29 5.2.1 Uji Coba Struktural ......................................................................................... 29 5.2.2 Uji Coba Fungsional ....................................................................................... 30 5.2.3 Uji Coba validasi ............................................................................................ 31 BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN ....................................................................... 32 6.1 Kesimpulan ........................................................................................................... 32 6.2 Saran ..................................................................................................................... 32 DAFTAR PUSTAKA ................................................................................................... 33
DAFTAR GAMBAR
Gambar 2.1 Kegiatan tingkat manajemen dan tingkat pengoperasian .............................. 5 Gambar 2.2 Infrastruktur IT CV.Alifia Tour Travel ........................................................ 11 Gambar 3.1 Metode penelitian waterfall diagram .................................................... 14 Gambar 4.1 Analisis Sistem yang Sedang Berjalan ......................................................... 16 Gambar 4.2 Analisis Sistem yang Akan Dikembangkan.................................................. 17 Gambar 4.3 Diagram Konteks Sistem Informasi Booking ............................................... 18 Gambar 4.4 Entitas Master ............................................................................................. 18 Gambar 4.5 Entitas Customer ......................................................................................... 18 Gambar 4.6 Entitas Maskapai ......................................................................................... 18 Gambar 4.7 Entitas Booking ........................................................................................... 19 Gambar 4.8 Entitas User ................................................................................................. 19 Gambar 4.9 Entitas Gabungan ........................................................................................ 19 Gambar 4.10 Relasi Antar Tabel ..................................................................................... 21 Gambar 4.11 Struktur Navigasi....................................................................................... 21 Gambar 4.12 Flowchart System ...................................................................................... 22 Gambar 4.13 Rancangan Halaman Login ....................................................................... 22 Gambar 4.14 Rancangan Halaman Home ........................................................................ 22 Gambar 4.15 Rancangan Halaman Data Maskapai .......................................................... 23 Gambar 4.16 Rancangan Halaman Input Data Maskapai ................................................. 23 Gambar 4.17 Rancangan Halaman Data Customer .......................................................... 23 Gambar 4.18 Rancangan Halaman Input Data Customer ................................................. 29 Gambar 4.19 Rancangan Halaman Booking .................................................................... 24 Gambar 4.20 Rancangan Halaman Pembelian ................................................................. 24 Gambar 5.1 Halaman Login ........................................................................................... 26 Gambar 5.2 Halaman Utama (Home) .............................................................................. 26 Gambar 5.3 Halaman Data Maskapai .............................................................................. 27 Gambar 5.4 Halaman Input Data Maskapai..................................................................... 27 Gambar 5.5 Halaman Data Customer .............................................................................. 28 Gambar 5.6 Halaman Input Data Customer .................................................................... 28 Gambar 5.7 Halaman Booking ....................................................................................... 28 Gambar 5.8 Halaman Pembelian ..................................................................................... 29
DAFTAR TABEL
Tabel 2.1 Tabel Perbandingan Penelitian Terdahulu ....................................................... 13 Tabel 4.1 Struktur Tabel Customer ................................................................................. 19 Tabel 4.2 Struktur Tabel Maskapai ................................................................................. 20 Tabel 4.3 Struktur Tabel Booking ................................................................................... 20 Tabel 4.4 Struktur Tabel User ......................................................................................... 20 Tabel 5.1 Uji Coba Struktural ......................................................................................... 29 Tabel 5.2 Uji Coba Fungsional ....................................................................................... 30 Tabel 5.3 Uji Coba Validasi............................................................................................ 31
BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang CV. Alifia Tour Travel merupakan salah satu perusahaan travel agent yang berada di Bogor. Untuk mengembangkan usahanya perusahaan ini bekerja sama dengan beberapa perusahaan penerbangan dan perusahaan travel lain. Bahkan saat ini perusahaan tersebut berkembang dengan cepat. Akan tetapi belum adanya arsip khusus untuk menyimpan data dari customer, maskapai, transaksi. Belakangan ini data customer hanya tersimpan di history sms, email, dan data manual yang ditulis di kertas. Hal tersebut sangat menghambat efektivitas dan efisiensi dalam proses pemesanan tiket. Operator harus mencari ulang data yang dibutuhkan dan cukup membutuhkan waktu yang lama untuk proses pencarian data ketika customer yang sama memesan tiket. Persaingan bisnis saat ini semakin ketat, oleh sebab itu sistem informasi telah menjadi suatu kebutuhan bagi perusahaan dalam menghadapi kompetitor dalam persaingan dengan perusahaan lain dalam bisnis yang sama. Sistem informasi dapat membantu perusahaan dalam mengembangkan strategi bisnis, proses bisnis, serta mendukung proses pengambilan keputusan yang efektif sehingga dapat membantu perusahaan dalam mencapai tujuan. Bila informasi yang dibutuhkan kurang memadai, dalam kurun waktu tertentu, organisasi/perusahaan tersebut akan mengalami ketidakmampuan mengontrol sumber daya yang dimiliki, sehingga dalam hal pengambilan keputusan-keputusan yang strategis akan sangat terganggu, yang pada akhirnya akan kalah dalam persaingan dengan perusahaan lain dalam bisnis yang sama. Sistem informasi merupakan suatu sistem yang menyediakan informasi untuk manajemen dalam mengambil keputusan dan juga untuk menjalankan operasional perusahaan, dimana sistem tersebut merupakan kombinasi dari orang-orang, teknologi informasi dan prosedur-prosedur yang tergorganisasi. Untuk menangani masalah diatas, penulis merancang dan membangun sebuah sistem informasi pemesanan tiket (booking) dan pencatatan laporan transaksi di CV. Alifia Tour Travel. Maksud dari penerapan sistem ini untuk menggantikan sistem yang lama, agar lebih mempermudah proses pemesanan tiket (booking). Tentunya sistem yang baru ini dituntut pula agar dapat bermanfaat untuk masa yang akan datang. 1.2 Tujuan Berdasarkan latar belakang di atas, maka penulis mencoba merancang dan membangun sistem informasi booking berbasis website yang dapat digunakan dalam proses pemesanan tiket dan pencatat transaksi harian. Dengan adanya sistem informasi ini, dapat membantu perusahaan dalam dokumentasi data dari customer, maskapai dan pencatatan transaksi harian. 1.3 Ruang Lingkup Ruang lingkup laporan dibatasi pada rancangan dan implementasi sistem informasi booking berbasis website menggunakan bahasa pemrograman HTML, PHP dan database MySQL.
1.4 Manfaat Di harapkan proses rancang bangun sistem informasi booking dan laporan transaksi berbasis website ini dapat memberikan manfaat khususnya bagi penulis, instansi perusahaan, dan bagi pembaca pada umumnya. Berikut manfaat yang diharapkan : 1. Penulis Dapat menambah wawasan dalam bidang aplikasi berbasis website serta penerapan dan kombinasi bahasa pemrograman HTML, PHP dan database MySQL yang saling melengkapi dalam membangun suatu aplikasi berbasis website. 2. Perusahaan Bagi institusi, aplikasi yang telah dibuat dapat bermanfaat untuk menunjang kebutuhan proses kerja (booking) serta memaksimalkan pelayanan terhadap pelanggan. 3. Pembaca dan masyarakat umum Bagi pembaca dapat menjadi referensi dan menambah wawasan pengetahuan tentang penerapan bahasa pemrograman HTML, PHP dan database MySQL yang saling melengkapi dalam membangun suatu aplikasi berbasis website.
BAB II TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Tinjauan Pustaka 2.1.1 Sistem Informasi Sistem informasi dapat didefinisikan sebagai suatu sistem di dalam suatu organisasi yang merupakan kombinasi dari orang-orang, fasilitas, teknologi, media prosedur-prosedur dan pengendalian yang ditujukan untuk mendapatkan jalur komunikasi penting, memproses tipe transaksi rutin tertentu, memberi sinyal kepada manajemen dan yang lainnya terhadap kejadian-kejadian internal dan eksternal yang penting dan menyediakan suatu dasar informasi untuk pengambilan keputusan. Sistem Informasi merupakan sistem yang mempunyai kemampuan untuk mengumpulkan informasi dari semua sumber dan menggunakan berbagai media untuk menampilkan informasi (Raymond Mcleod, 2001). Pada saat ini dunia industri dan bisnis memerlukan informasi yang tepat, cepat dan relevan. Untuk mendapatkan informasi yang diinginkan tentunya harus menggunakan sistem informasi. Sistem informasi dalam suatu organisasi dapat dikatakan sebagai suatu sistem yang menyediakan informasi bagi semua tingkatan dalam organisasi tersebut kapan saja diperlukan. Sistem ini menyimpan, mengambil, mengubah, mengolah dan mengkomunikasikan informasi yang diterima dengan menggunakan sistem informasi atau peralatan sistem lainnya Informasi dalam suatu lingkungan sistem informasi harus mempunyai persyaratan umum sebagai berikut : Harus diketahui oleh penerima sebagai referensi yang tepat Harus sesuai dengan kebutuhan yang ada dalam proses pembuatan / pengambilan keputusan Harus mempunyai nilai surprise, yaitu hal yang sudah diketahui hendaknya jangan diberikan Harus dapat menuntun pemakai untuk membuat keputusan. Suatu keputusan tidak selalu menuntut adanya tindakan.
Sistem informasi harus mempunyai beberapa sifat seperti : Pemrosesan informasi yang efektif ; Hal ini berhubungan dengan pengujian terhadap data yang masuk, pemakaian perangkat keras dan perangkat lunak yang sesuai Manajemen informasi yang efektif ; Dengan kata lain, operasi manajemen, keamanan dan keutuhan data yang ada harus diperhatikan Keluwesan ; Sistem informasi hendaknya cukup luwes untuk menangani suatu macam operasi Kepuasan pemakai ; Hal yang paling penting adalah pemakai mengetahui dan puas terhadap sistem informasi.
2.1.2 Komponen Sistem Informasi Sistem informasi mempunyai enam buah komponen atau disebut juga dengan blok bangunan (building block), yaitu : 1. Komponen input atau komponen masukan 2. Komponen model 3. Komponen output atau komponen keluaran
4. 5. 6.
Komponen teknologi Komponen basis data Komponen kontrol atau komponen pengendalian. Keenam komponen ini harus ada bersama-sama dan membentuk satu kesatuan. Jika satu atau lebih komponen tersebut tidak ada, maka sistem informasi tidak akan dapat melakukan fungsinya, yaitu pengolahan data dan tidak dapat mencapai tujuannya, yaitu menghasilkan informasi yang relevan, tepat waktu dan akurat. Komponenkomponen dari sistem informasi ini dapat digambarkan sebagai berikut ini: 1. Blok Masukan (Input Block) Input merupakan data yang masuk ke dalam sistem informasi. 2. Blok Model (Model Block) Kombinasi prosedur, logika, dan model matemetik yang akan memanipulasi data input dan data yang tersimpan di basis data dengan cara yang sudah ditentukan untuk menghasilkan keluaran yang diingiinkan 3. Blok Keluaran (Output Block) Keluaran yang merupakan informasi yang berkualitas dan dokumentasi yang berguna untuk semua tingkatan manajemen serta semua pemakai sistem 4. Blok Teknologi (Technology Block) Teknologi merupakan kotak alat (tool box) dalam sistem informasi. Teknologi digunakan untuk menerima input, menjalankan model, menyimpan dan mengakses data, menghasilkan dan mengirimkan keluaran dan membantu pengendalian dari sistem secara menyeluruh 5. Blok Basis Data (Database Block) Merupakan kumpulan dari data yang saling berhubungan satu sama lainnya, tersimpan di perangkat keras komputer dan digunakan perangkat lunak untuk memanipulasinya. 6. Blok Kendali (Control Block) Beberapa pengendalian yang dirancang secara khusus untuk menanggulangi gangguan-gangguan terhadap sistem 2.1.3 Sistem Informasi Dalam Tingkatan Organisasi Penerapan sistem informasi di dalam suatu organisasi dilakukan melalui Sistem Informasi Manajemen (SIM) untuk mendukung informasi-informasi yang dibutuhkan oleh semua tingkatan manajemen. SIM dapat didefinisikan sebagai kumpulan dari interaksi sistem-sistem informasi yang bertanggung jawab mengumpulkan dan mengolah data untuk menyediakan informasi yang berguna untuk semua tingkatan manajemen di dalam kegiatan perencanaan dan pengendalian. SIM selalu berhubungan dengan pengolahan informasi yang didasarkan pada komputer. SIM merupakan kumpulan dari sistem-sistem informasi, antara lain sistem informasi akuntansi, sistem informasi pemasaran, sistem informasi personalia, dsb. Sistem-sistem informasi dimasudkan untuk memberikan informasi kepada semua tingkatan manajemen yaitu ; manajemen tingkat atas, manajemen tingkat menengah dan manajemen tingkat bawah. Pada manajemen tingkat atas (top level management), kegiatan manajemen yang dilakukan adalah perencanaan strategi. Pada manajemen tingkat menengah (middle level management), kegiatan manajemen yang dilakukan adalah pengendalian. Sedangkan pada manajemen tingkat bawah (low level management) atau disebut juga operating management, kegiatan yang dilakukan adalah pengendalian operasi.
Sistem informasi pada tiap organisasi berisikan informasi yang berhubungan dengan tiga tipe dasar operasi, yaitu proses transaksi, kontrol dan perencanaan strategis. ketiga tipe dasar operasi ini dapat dikelompokan ke dalam dua bagian seperti gambar berikut : Keputusan dari manajemen (informasi + aturan)
Kegiatan tingkat manajemen
Informasi
Kegiatan pada tingkat pengoperasian
Keputusan dari personel operasi (informasi + aturan)
Gambar 2.1 Kegiatan tingkat manajemen dan tingkat pengoperasian
2.1.4 Website Website (Situs Web) merupakan sebuah alamat tertentu di World Wide Web yang menyediakan informasi tertentu. Untuk dapat membuka sebuah situs web, dapat menggunakan browser. (Ali Akbar, 2005) Sebuah situs web biasanya ditempatkan setidaknya pada sebuah server web yang dapat diakses melalui jaringan seperti internet, ataupun jaringan wilayah lokal melalui alamat internet yang dikenali sebagai url. Gabungan atas semua situs yang dapat diakses publik di internet disebut juga sebagai world wide web atau lebih dikenal dengan singkatan www. Webserver adalah suatu program komputer yang mempunyai tanggung jawab atau tugas menerima permintaan PHP dari computer klien, yang dikenal dengan nama web browser, dan melayani mereka dengan menyediakan respon HTTP berupa konten data, biasanya berupa halaman web yang terdiri dari dokumen HTML,dan objek terkait seperti gambar, dan lain-lain. (Andi, 2013) Webserver yang diusung oleh XAMPP adalah apache yang diakui kemampuannya dan keandalannya. XAMPP itu sendiri adalah paket perangkat lunak yang merupakan singkatan dari X (yang berarti memiliki sifat cross-platform), A (webserver Apache), M (database MySQL), P (bahasa pemrograman PHP), P (bahasa pemrograman Perl). 2.1.5 Bahasa Pemrograman Untuk mengembangkan proses pembuatan website penulis menggunakan beberapa bahasa pemrograman diantaranya, adalah: 1. HTML (HyperText Markup Language) HTML merupakan singkatan dari Hypertext Markup Language, artinya bahasa ini adalah bahasa markup untuk memformat konten halaman web. Atau
dengan kata lain, bahasa untuk mengatur bagaimana penampilan dan pemformatan konten yang ada di web. (Edy Winarno dkk., 2013) HTML menekankan penggambaran komponen-komponen struktur dan format didalam halaman web. Adapun untuk menentukan penampilan adalah tugas CSS. Dengan adanya HTML, maka komputer menjadi memiliki bahasa komunikasi yang standar. Jadi dokumen HTML ini bisa dilihat dengan tampilan yang sama, baik di komputer Windows, MAC, Linux, Unix dan lain sebagainya. 2. PHP PHP adalah sebuah bahasa scripting yang terpasang pada html. Sebagian besar sintaknya mirip dengan bahasa pemrograman C, java, asp, perl, ditambah beberapa fungsi php yang spesifik dan mudah dimengerti. (Andi, 2013) PHP digunakan untuk membuat tampilan web menjadi lebih dinamis, dengan PHP anda bisa menjalankan beberapa file dalam satu file dengan cara memasukan atau memanggil. PHP itu sendiri sudah dapat berinteraksi dengan beberapa database walaupun dengan kelengkapan yang berbeda, yaitu seperti: DBM, FilePro (Personic,Inc), Informix, Ingres, Interbase, Microsoft Access, MsSQL, MySQL, Oracle, PostgrSQL, dan Sybase. Cara kerja PHP yaitu: pertama client web browser menjalankan file PHP itu di web browser, kemudian file PHP itu dikirim ke web server. Web server mengirimkannya lagi ke mesin PHP dan didalam mesin PHP itu diproses, dan setelah diproses oleh mesin PHP maka akan berbentuk file HTML, dan file HTML ini akan dikirimkan ke web server dan web server akan memberikan kepengguna. 3. CSS (Cascading Style Sheets) CSS adalah suatu kumpulan kode-kode untuk memformat atau mengendalikan tampilan isi dalam suatu halaman web. (Andi, 2013) Ada dua jenis CSS yang dapat anda gunakan yaitu CSS yang bersifat internal dan Eksternal. Anda akan lebih mudah menggunakan yang eksternal, karena script CSS akan tersimpan berupa file CSS tersendiri, jadi akan lebih mudah melakukan pengeditan, karena biasanya dihubungkan dengan link. Jika anda melakukan perubahan format, Anda cukup melakukan perubahan pada file CSS, maka halaman yang terhubung dengan file CSS tersebut akan ikut berubah. Jika menggunakan CSS bersifat internal pada halaman, maka bila ada perubahan format harus melakukan banyak pengeditan pada semua file. 2.1.6 DBMS (Database Management System) Database Management System atau disingkat DBMS adalah perangkat lunak (software) yang berfungsi untuk mengelola database. Mulai dan membuatdatabase itu sendiri, sampai dengan proses yang berlaku dalam database tersebut, baik berupa entry, edit, hapus, query terhadap data, membuat laporan dan lain sebagainya secara efektif dan efIsien. (Connolly, 2002) DBMS merupakan software yang menghandel seluruh akses pada database untuk melayani kebutuhan user. DBMS adalah software, hardware, firmware dan procedure-procedure yang memanage database.Firmware adalah software yang telah menjadi modul yang tertanam pada hardware (ROM).dan menurut DBMS adalah manajemen yang efektif untuk mengorganisasi sumber daya data. Selanjutnya Connolly (2002:16) menyatakan bahwa DBMS adalah suatu sistem perangkat lunak yang bisa mendefinisikan, membuat, memelihara dan mengontrol akses ke basis data. Jadi DBMS adalah semua peralatan komputer (Hardware + Software + Firmware). DBMS dilengkapi dengan bahasa yang
berorientasi pada data (High Level Data Langauage) yang sering disebut juga sebagai bahasa generasi ke 4 (Fourth Generation Language). Keuntungan dari adanya DBMS Adalah : - Terdapat Kontrol Pengulangan Data Pendekatan basis data mencoba untuk menghilangkan redundansi dengan mengintegrasikan file sehingga penggandaan data yang sama tidak disimpan. Tetapi, pendekatan basis data tidak menghilangkan redundansi sepenuhnya, tetapi mengendalikan jumlah redundansi basis data. - Data Yang Konsisten Dengan menghilangkan atau mengendalikan redundansi, kita mengurangi resiko terjadinya ketidakkonsistenan. - Penggunaan Data Bersama Biasanya, file dimiliki oleh orang atau departemen yang menggunakannya. Padahal, basis data dimiliki oleh seluruh organisasi dan dapat digunakan bersama oleh pengguna yang berhak. - Meningkatkan Integritas Data Integritas basis data mengacu pada validitas dan konsistensi data yang disimpan. Integritas biasanya menunjukkan batasan-batasan, yaitu aturan-aturan konsistensi yang tidak boleh dilanggar dalam basis data. Batasan-batasan dapat diterapkan pada data atau pada relasi antar data. Integrasi memungkinkan DBA untuk mendefinisikan, dan DBMS menerapkan batasan integitas - Meningkatkan Keamanan Data Keamanan basis data adalah perlindungan basis data dari pengguna yang tidak berhak. Tanpa langkah-langkah pengamanan yang tepat, integrasi membuat data menjadi lebih rawan. Pengaksesan dari pengguna yang dibolehkan dapat dibatasi oleh operation type (retrieval, insert, update, delete). - Penerapan Standariasi Integrasi memungkinkan DBA untuk mendefinisikan dan menerapkan standarisasi. Hal ini dapat mencakup standarisasi departemen, organisasi, nasional, atau internasional seperti format data untuk memfasilitasi pertukaran data antar sistem, konvensi penamaan, standarisasi dokumentasi, prosedur update, dan aturan pengaksesan. - Penghematan Menggabungkan seluruh data operasional organisasi ke dalam satu basis data, dan membuat serangkaian aplikasi yang bekerja pada satu sumber data ini, dapat menghemat biaya. Dalam kasus ini, anggaran yang biasanya dialokasikan tiap depatemen untuk mengembangkan dan merawat sistem berbasis file dapat digabungkan. - Peningkatan Pengaksesan Data dan Responsiveness Sebagai hasil dari integrasi, data yang melewati batasan departemen dapat langsung diakses oleh pengguna. Banyak DBMS menyediakan fasilitas query atau pembuat laporan yang memungkinkan pengguna untuk menanyakan pertanyaan khusus dan untuk mendapatkan informasi secara cepat dari terminalnya, tanpa membutuhkan programmer untuk membuat program yang menghasilkan informasi dari basis data. - Meningkatkan Produktivitas. DBMS menyediakan banyak fungsi-fungsi standar yang biasanya programmer harus tulis di aplikasi berbasis file. Perlengkapan dari fungsifungsi ini memungkinkan programmer untuk berkonsentrasi pada fungsi-fungsi khusus yang dibutuhkan oleh pengguna tanpa harus khawatir tentang detil
-
-
-
1. 2. 3. 4. 5. 6.
implementasi. Hasilnya meningkatkan produktifitas programmer dan mengurangi waktu pengembangan (yang berhubungan dengan penghematan biaya). Meningkatkan Pemeliharaan dengan Data yang Bebas DBMS memisahkan data dengan aplikasi, sehingga membuat aplikasi tidak harus terpengaruh oleh perubahan data. Meningkatkan Konkurensi/Concurrency Bila dua atau lebih pengguna dapat mengakses file yang sama secara bersamaan, kemungkinan pengaksesan tersebut akan saling mempengaruhi, mengakibatkan kehilangan informasi dan integritas. Banyak DBMS mengelola pengaksesan secara bersamaan pada basis data dan memastikan masalah di atas tidak terjadi. Memperbaiki Backup dan Layanan Pemulihan Banyak sistem berbasis file melakukan pengamanan data terhadap gangguan pada sistem atau program aplikasi oleh pengguna. Caranya adalah dengan membuat backup data. Sebaliknya, DBMS menyediakan fasilitas untuk meminimalisasi pemrosesan yang hilang akibat kegagalan. Kekurangan dari Adanya DBMS (Connolly, 2005) adalah : Kompleksitas yang tinggi. Ukuran perangkat lunak yang besar. Ongkos DBMS untuk pengadaan, operasi, dan perawatan. Penambahan ongkos-ongkos perangkat keras untuk menjalankan DBMS. Kinerja yang rendah bila tidak mampu menggunakan dengan bagus. Dampak yang tinggi bila terdapat kegagalan.
2.1.7 MySQL MySQL adalah sebuah implementasi dari sistem manajemen basisdata relasional (RDBMS) yang didistribusikan secara gratis. Setiap pengguna dapat secara bebas menggunakan MySQL, namun dengan batasan perangkat lunak tersebut tidak boleh dijadikan produk turunan yang bersifat komersial. MySQL sebenarnya merupakan turunan salah satu konsep utama dalam basisdata yang telah ada sebelumnya; SQL (Structured Query Language). SQL adalah sebuah konsep pengoperasian basisdata, terutama untuk pemilihan atau seleksi dan pemasukan data, yang memungkinkan pengoperasian data dikerjakan dengan mudah secara otomatis.(Asri Lailatul Hasanah, 2014) Kehandalan suatu sistem basisdata (DBMS) dapat diketahui dari cara kerja pengoptimasi-nya dalam melakukan proses perintah-perintah SQL yang dibuat oleh pengguna maupun program-program aplikasi yang memanfaatkannya. Sebagai peladen basis data, MySQL mendukung operasi basisdata transaksional maupun operasi basisdata non-transaksional. Pada modus operasi non-transaksional, MySQL dapat dikatakan unggul dalam hal unjuk kerja dibandingkan perangkat lunak peladen basisdata kompetitor lainnya. Namun demikian pada modus non-transaksional tidak ada jaminan atas reliabilitas terhadap data yang tersimpan, karenanya modus non-transaksional hanya cocok untuk jenis aplikasi yang tidak membutuhkan reliabilitas data seperti aplikasi blogging berbasis web (wordpress), CMS, dan sejenisnya. Untuk kebutuhan sistem yang ditujukan untuk bisnis sangat disarankan untuk menggunakan modus basisdata transaksional, hanya saja sebagai konsekuensinya unjuk kerja MySQL pada modus transaksional tidak secepat unjuk kerja pada modus non-transaksional.
Keistimewaan MySQL : 1. Portabilitas. MySQL dapat berjalan stabil pada berbagai sistem operasi seperti Windows, Linux, FreeBSD, Mac OS X Server, Solaris, Amiga, dan masih banyak lagi. 2. Perangkat lunak sumber terbuka (open source). MySQL didistribusikan sebagai open source sehingga dapat digunakan secara gratis. 3. Multi-user. MySQL dapat digunakan oleh beberapa pengguna dalam waktu yang bersamaan tanpa mengalami masalah atau konflik. 4. Performance tuning, MySQL memiliki kecepatan yang menakjubkan dalam menangani query sederhana, dengan kata lain dapat memproses lebih banyak SQL per satuan waktu. 5. Ragam tipe data. MySQL memiliki ragam tipe data yang sangat kaya, seperti signed / unsigned integer, float, double, char, text, date, timestamp, dan lain-lain. 6. Perintah dan Fungsi. MySQL memiliki operator dan fungsi secara penuh yang mendukung perintah Select dan Where dalam perintah (query). 7. Keamanan. MySQL memiliki beberapa lapisan keamanan seperti password yang terenkripsi. 8. Skalabilitas dan Pembatasan. MySQL mampu menangani basis data dalam skala besar, dengan jumlah record lebih dari 50 juta dan 60 ribu tabel serta 5 milyar baris. Selain itu batas indeks yang dapat ditampung mencapai 32 indeks pada tiap tabelnya. 9. Konektivitas. MySQL dapat melakukan koneksi dengan klien menggunakan protokol TCP/IP, Unix soket (UNIX), atau named pipes (NT). 10. Lokalisasi. MySQL dapat mendeteksi pesan kesalahan pada klien dengan menggunakan lebih dari dua puluh bahasa. Meski pun demikian, bahasa Indonesia belum termasuk di dalamnya. 11. Antar Muka. MySQL memiliki antar muka (interface) terhadap berbagai aplikasi dan bahasa pemrograman dengan menggunakan fungsi API (Application Programming Interface). 12. Klien dan Peralatan. MySQL dilengkapi dengan berbagai tool yang dapat digunakan untuk administrasi basis data, dan pada setiap peralatan yang ada disertakan petunjuk online. 13. Struktur tabel. MySQL memiliki struktur tabel yang lebih fleksibel dalam menangani ALTER TABLE, dibandingkan basis data lainnya semacam PostgreSQL ataupun Oracle. 2.2 Tinjauan Instansi 2.2.1 Profil Perusahaan Melihat semakin pesatnya perkembangan dunia pariwisata telah mengalami berbagai perubahan baik perubahan pola, bentuk dan sifat kegiatan, serta dorongan orang untuk melakukan perjalanan, cara berpikir, maupun sifat perkembangan itu sendiri. Pariwisata merupakan industri gaya baru yang mampu menyediakan pertumbuhan ekonomi yang cepat dalam hal kesempatan kerja, pendapatan, taraf hidup dan dalam mengaktifkan sektor lain di dalam negara penerima wisatawan. Di samping itu pariwisata sebagai suatu sektor yang kompleks meliputi industri-industri seperti industri kerajinan tangan, industri cinderamata, penginapan dan transportasi. Sebagai industri jasa yang digolongkan sebagai industri ketiga, pariwisata cukup berperan penting dalam menetapkan kebijakan mengenai kesempatan kerja, dengan alasan semakin mendesaknya tuntutan akan kesempatan kerja yang tetap sehubungan dengan meningkatnya pertumbuhan wisata di masa yang akan datang.
Sektor pariwisata saat ini menjadi salah satu sektor unggulan bagi pemerintah Republik Indonesia dalam mendapatkan devisa negara. Untuk meningkatkan jumlah kunjungan pariwisata ke Indonesia, Pemerintah mencanangkan program-program. Dan program ini dijadikan sebagai upaya untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke Indonesia. Sehubungan dengan hal tersebut diatas menarik minat CV. Alifia Tour Travel yang bergerak dalam bidang Biro Perjalanan Wisata untuk turut serta menjadi pelaku mitra kerja bagi pemerintah di dalam mensukseskan program-program pemerintah sehubungan dengan meningkatkan jumlah kunjungan wisata ke Indonesia. Dengan sumber daya manusia dan pengalaman yang kami miliki kami berkeyakinan dan mampu untuk mengembangkan CV. Alifia Tour Travel menjadi salah satu perusahaan Biro Perjalanan Wisata yang dapat menjadi mitra pemerintah di dalam menjalankan program-program dari pemerintah serta memberikan pelayanan yang baik bagi konsumen atau pelanggan dengan mengedepankan profesionalisme. CV. Alifia Tour Travel pada awalnya didirikan atas inisiatif Dyta Haryani pada pertengahan tahun 2010. Dengan menjadi sub-agent pertama dari PT.Bonita Anugerah Pratama yang berpusat di Padang. Dengan berjalannya waktu dan dengan pelayanan terbaik yang diberikan oleh CV. Alifia Tour Travel, telah memiliki reputasi yang baik dimata para pelanggan, sehingga usaha jasa ini dapat berjalan dan berkembang dengan baik hingga saat ini. 2.2.2 Produk/Jasa CV. Alifia Tour Travel CV. Alifia Tour Travel menyediakan beberapa produk dan jasa pelayanan tour dan tarvel untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Produk dan jasa pelayanan tersebut adalah sebagai berikut: 1. Ticketing CV. Alifia Tour Travel menyediakan pelayanan pembelian tiket pesawat udara semua maskapai untuk dalam maupun luar negeri. Tiket pesawat yang kami sediakan diantaranya adalah Garuda, Tiger Air, Mandala, Lion Air, Batavia Air, Wings Air, Sriwijaya Air, Citilink, Air Asia, Transnusa, Express Air, Kalstar dan lain-lain. Kami juga menyediakan pelayanan untuk pembelian tiket Kereta Api. Kami memberikan pelayanan yang sebaik mungkin guna memudahkan pelanggan dalam reservasi tiket pesawat tersebut. 2. Perjalanan Wisata (Tourism) CV. Alifia Tour Travel juga menyediakan berbagai paket perjalanan wisata, wisata pelajar, maupun wisata rohani. Beberapa diantaranya adalah perjalanan wisata ke Yogyakarta, Bandung, Bali dan Lombok dan lain-lain dengan tour guide yang berpengalaman dan fasilitas yang memuaskan. 3. Travel Perjalanan wisata ataupun bisnis tidak akan lancar bila tidak didukung oleh kendaraan atau mobil. Bagi pelanggan yang ingin menggunakan mobil untuk perjalanan dalam maupun luar kota, kami menyewakan mobil seperti Suzuki APV dan Avanza. Kami juga menyediakan travel antar jemput ke bandara dari wilayah Jabodetabek dan sekitarnya. 4. Reservasi Hotel CV. Alifia Tour Travel menyediakan fasilitas jasa reservasi hotel domestik maupun internasional. CV. Alifia Tour Travel dapat melakukan reservasi sesuai dengan kebutuhan pelanggan. Dengan jaringan yang luas, kebutuhan tempat menginap akan dapat terpenuhi.
2.2.4 Infrastruktur IT CV. Alifia Tour Travel Di CV.Alifia Tour Travel memiliki 3 unit komputer yang terhubung ke jaringan internet, yang semuanya digunakan untuk proses ticketing.
Printer
Server Ticketing
Ticketing 1
Ticketing 2
Fax
Gambar 2.2 Infratruktur IT CV. Alifia Tour Travel 2.3 Penelitian Terdahulu 1. Judul :
Rancang Bangun Sistem Informasi Pengingat Jadwal Pembayaran Angsuran Pada Kospin Jasa Cabang Pemalang Berbasis SMS Gateway. Penulis : Ryan Oki Pradana (2013) Isi : SMS (Short Message Service) telah banyak dimanfaatkan oleh manusia. Selain memiliki jangkauan luas, hingga mencapai daerah pedesaan, SMS mudah digunakan dan efisien, SMS Gateway adalah suatu komunikasi dua arah dengan menggunakan tarif normal sesuai dengan tarif yang diberlakukan oleh operator. SMS Gateway memiliki berbagai macam jenis. Pada Kospin Jasa Cabang Pemalang telah dibangun aplikasi pengingat jadwal pembayaran angsuran pinjaman nasabah berbasis SMS. Pada aplikasi ini, penulis memanfaatkan aplikasi SMS Gateway dengan dua fitur, yaitu SMS Pengingat (Reminder) dan SMS Autorespond. Dengan adanya SMS Pengingat, diharapkan dapat membantu nasabah dalam mengingatkan jadwal pembayaran angsuran pinjamannya, sedangkan melalui SMS Autorespond nasabah dapat melakukan pengecekan jadwal pembayaran angsuran pinjamannya. Bahasa pemrograman yang digunakan dalam merancang aplikasi SMS ini adalah PHP. Untuk penyimpanan data, penulis menggunakan MySQL. Sementara untuk membangun aplikasi SMS, penulis menggunakan Gammu. Hasil dari aplikasi ini, nasabah akan mendapatkan SMS pengingat sebanyak empat kali, yaitu pada hari sebelum tanggal jatuh tempo yaitu tujuh hari dan tiga hari sebelum tanggal jatuh tempo, pada hari H atau tepat pada tanggal jatuh tempo, dan hari satu hari setelah tanggal jatuh tempo pembayaran angsuran pinjaman nasabah tersebut.
2.
Judul
: Rancang Bangun Aplikasi Perpustakaan dan Pengingat Jadwal Pengembalian Buku Via SMS di SMKN Jenawi Penulis : Ixnu Subextyo (2013) Isi : Perpustakaan SMK Negeri Jenawi masih menggunakan database manual yang semua proses transaksinya ditulis pada kertas. Hal tersebut membuat
proses bisnis yang berjalan menjadi lambat dan kurang efektif serta kurang efisien, sirkulasi peminjaman dan pengembalian buku berjalan dengan lambat. Permasalahan sirkulasi juga diakibatkan karena pengembalian buku yang sering terlambat. Penelitian ini bertujuan untuk membangun aplikasi perpustakaan yang dapat digunakan untuk mengolah data perpustakaan seperti data anggota, data peminjaman dan pengembalian buku, perhitungan transaksi pembayaran denda keterlambatan pengembalian buku, pencarian buku yang dibutuhkan serta aplikasi yang dapat secara otomatis mengirim SMS sebagai pengingat jadwal pengembalian buku. Pengembangan sistem dalam penelitian ini menggunakan metodelogi SDLC (Sistem Development Life Cycle) yang terdiri dari tahap analisis dan pengumpulan data, tahap desain, tahap implementasi dan tahap pengujian sistem. Bahasa pemrograman yang digunakan adalah Delphi dengan database Oracle Database 10g Express Edition. SMS Gateway yang digunakan untuk pengingat jadwal pengembalian buku menggunakan modem GSM dengan perintah AT Command. Penelitian ini menghasilkan aplikasi Aplikasi Perpustakaan Dan Pengingat Jadwal Pengembalian Buku Via Short Message Service (SMS) yang dapat digunaan untuk pengolahan data anggota, data peminjaman dan pengembalian buku, perhitungan denda keterlambatan pengembalian buku, pencarian buku dan dapat mengirimkan SMS sebagai pengingat jadwal pengembalian buku. Berdasarkan hasil kuisioner pengujian, aplikasi yang dibangun menunjukkan tingkat keberhasilan sebesar 85%.
BAB III METODOLOGI PENELITIAN 3.1 Metode Penelitian Untuk merancang dan membangun sistem informasi booking dan laporan transaksi berbasis website ini dibutuhkan metode penelitian agar sesuai dengan apa yang diharapkan. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian yaitu metode waterfall diagram. Metode waterfall diagram adalah suatu proses pengembangan perangkat lunak berurutan, dimana kemajuan dipandang sebagai terus mengalir ke bawah (seperti air terjun) melewati fase-fase perencanaan, pemodelan, implementasi (konstruksi), dan pengujian. Berikut adalah gambar pengembangan perangkat lunak berurutan/ linear (Pressman, Roger S. 2001) Analysis
Design
Coding
Testing
Maintenance
Feedback
Gambar 3.1 Metode penelitian waterfall diagram 3.2 Tahap Analisis Dalam tahap ini merupakan analisa terhadap kebutuhan sistem. Pengumpulan data dalam tahap ini bisa melakukan sebuah penelitian, wawancara atau studi literatur. Seseorang sistem analisis akan menggali informasi sebanyak-banyaknya dari user sehingga akan tercipta sebuah sistem komputer yang bisa melakukan tugas-tugas yang diinginkan oleh user tersebut. Tahapan ini akan menghasilkan dokumen user requirement atau bisa dikatakan sebagai data yang berhubungan dengan keinginan user dalam pembuatan sistem. Dokumen inilah yang akan menjadi acuan sistem analisis untuk menterjemahkan kedalam bahasa pemrograman. 3.3 Tahap Design Proses design akan menterjemahkan syarat kebutuhan sebuah perancangan perangkat lunak yang dapat diperkirakan sebelum dibuat coding. Proses ini berfokus pada struktur data, arsitektur perangkat lunak, representasi interface, dan detail (algoritma) prosedural. Tahapan ini akan menghasilkan dokumen yang disebut software requirement. Dokumen inilah yang akan digunakan programmer untuk melakukan aktivitas pembuatan sistemnya. 3.4 Tahap Coding Coding merupakan penerjemahan design dalam bahasa yang bisa dikenali oleh komputer. Dilakukan oleh programmer yang akan meterjemahkan transaksi yang
diminta oleh user. Tahapan inilah yang merupakan tahapan secara nyata dalam mengerjakan suatu sistem. Dalam artian penggunaan komputer akan dimaksimalkan dalam tahapan ini. 3.5 Tahap Testing Tujuan testing adalah menemukan kesalahan-kesalahan terhadap sistem tersebut dan kemudian diperbaiki. Testing dilakukan melalui 3 tahap, yaitu : 1. Uji Coba Struktural Tahap uji coba struktural dilakukan dengan cara membandingkan kesesuaian atara sistem informasi yang dirancang sebelumnya dengan implementasi (hasil nyata). 2. Uji Coba Fungsional Tahap uji coba fungsional merupakan tahap uji coba terhadap tombol-tombol, fungsi dan form yang dibuat, apakah berfungsi dengan baik sesuai dengan yang diharapkan atau tidak. 3. Validasi Data Validasi data dilakukan dengan cara menguji semua proses data yang ada pada sistem, apakah sudah layak dan sesuai atau belum. 3.6 Pemeliharaan (Operation & Maintenance) Perangkat lunak yang susah disampaikan kepada pelanggan pasti akan mengalami perubahan. Perubahan tersebut bisa karena mengalami kesalahan karena perangkat lunak harus menyesuaikan dengan lingkungan (periperal atau sistem operasi baru), atau karena pelanggan membutuhkan perkembangan fungsional. 3.7 Waktu dan Tempat Penelitian Kegiatan praktek lapang dilaksanakan di CV. Alifia Tour Travel, yang berlamat di Jl.Raya Mayjen HE Sukma Km.23 Lido Kab.Bogor. 3.8 Alat dan Bahan 3.8.1 Alat Alat yang digunakan penulis untuk membuat sistem, yaitu menggunakan laptop dengan spesifikasi hardware dan software sebagai berikut : 1. Hardware - Laptop Toshiba Intel Core i7 2,8 GHz - RAM 4GB DDR3 - Harddisk 700GB 2. Software - Microsoft Windows 8.1 - Microsoft Office 2013 - Microsoft Visio 2013 - Notepad++ - Xampp v3.2.1 - Google Chrome 3.8.2 Bahan Bahan yang digunakan untuk merancang dan membangun sistem informasi booking dan pencatatan laporan transaksi ini merupakan data yang diambil di lapangan yaitu CV.Alifia Tour Travel.
BAB IV RANCANGAN DAN IMPLEMENTASI 4.1 Tahap Proses Perencanaan Tahap perencanaan sistem dilakukan untuk menentukan spesifikasi kebutuhan dan membantu menyelesaikan permasalahan yang ada. Tahap perencanaan yang dilakukan melalui: 1. Studi Lapangan Studi dilakukan langsung melalui kegiatan praktek lapang dan bekerja di CV. Alifia Tour Travel. 2. Wawancara Wawancara dilakukan langsung kepada staf yang berkaitan dengan sistem yang akan dibuat, tentang proses booking dan pencatatan laporan yang sedang berjalan. 3. Studi Kepustakaan Studi kepustakaan dilakukan melalui pengumpulan data secara teoritis untuk mendukung data penelitian yang diperoleh dari buku-buku dan jurnal ilmiah. 4.2 Tahap Proses Analisis 4.2.1 Analisis Masalah CV. Alifia Tour Travel merupakan salah satu perusahaan travel agent yang berada di Bogor. Untuk mengembangkan usahanya perusahaan ini bekerjasama dengan beberapa perusahaan penerbangan dan perusahaan travel lain. Bahkan saat ini perusahaan tersebut berkembang dengan cepat, akan tetapi untuk penanganan sistem informasi pelayanan tiket dan dokumentasi arsip transaksi masih menggunakan manual dan tulis tangan untuk mencatat hasil booking. Misal untuk me-manage hasil booking, operator ticketing hanya mengingat batas booking yang telah diproses sebelumnya pada sistem booking maskapai atau dengan menuliskan data hasil booking tersebut pada selembar kertas. Hal tersebut sering sekali mempersulit staff lain di perusahaan baik operator maupun manager dalam mengelola dan mendokumentasikan data hasil booking tersebut. Proses dokumentasi pencatatan hasil booking CV. Alifia Tour Travel yang berjalan saat ini dapat digambarkan dalam diagram alur sebagai berikut : Customer
Maskapai
Operator
Start
Data Customer
Data Customer
Data Maskapai
Data Maskapai
Booking
Data Booking
Data Booking
Konfirmasi Data Booking
Data Booking
Ticketing Ticket Ticket
End
Gambar 4.1 Analisis Sistem yang Sedang Berjalan
4.2.2 Analisis Kebutuhan Dibutuhkan suatu sistem aplikasi yang digunakan oleh operator ticketing untuk mencatat, mengingat informasi yang dibutukan untuk proses booking kemudian mendokumentasikan hasil booking ke dalam suatu sistem database. Berikut rencana rancangan sistem yang akan dibuat : Customer
Maskapai
Operator
Sistem
Start
Data Customer
Data Customer
Data Maskapai
Data Customer
Data Maskapai Input Data
Database
Data Booking
Data Booking
Proses Booking
Konfirmasi Data Booking
No
Yes
Pembelian Tiket
Pembelian Tiket
Cancel Booking Proses Ticketing
Pembelian Tiket
End
Gambar 4.2 Analisis Sistem yang Akan Dikembangkan 4.3 Tahap Proses Perancangan 4.3.2 Perancangan Sistem Secara Umum Perancangan sistem secara umum merupakan penggambaran sistem yang baru secara global untuk memberikan gambaran yang jelas serta rancang bangun yang lengkap dan nantinya dibuat dalam kode-kode program. Tahap perancangan sistem secara umum dilakukan dengan menggambarkan sistem kedalam diagram konteks dan data flow diagram. Diagram konteks merupakan diagram global yang menggambarkan kondisi sistem yang ada baik input maupun output, serta menyertakan terminator yang terlibat dalam penggunaan sistem (Fadlil, 2008). Berikut diagram konteks dari sistem informasi booking dan laporan transaksi berbasis website yang akan dibangun :
Data identitas, rute, jadwal Informasi booking
Customer
Login Konfirmasi login
Konfirmasi booking Pembelian tiket
Operator
Data booking Data transaksi
Sistem Informasi Booking Tiket Pesawat dan Laporan Transaksi
Maskapai
Data maskapai Data maskapai
Gambar 4.3 Diagram Konteks Sistem Informasi Booking
4.3.3 Perancangan Sistem Secara Detail 4.3.3.1 Perancangan Basis Data Basis data merupaka kumpulan data dalam bentuk table yang saling berhubungan dan dapat diolah menjadi sebuah informasi. Dalam perancangan sistem informasi basisdata merupakan komponen yang penting yang menentukan mutu kerja dari sistem yang dibuat. Pengolahan data dalam sistem aplikasi pengingat batas waktu booking dan laporan transaksi ini dapat dilihat pada rancangan berikut : - Relasi Antar Entitas Entity Relationship Diagram (ERD) merupakan suatu model untuk menjelaskan hubungan antar data dalam basis data berdasarkan objek-objek dasar yang mempunyai hubungan. 1. Entitas Master Customer
Maskapai
Booking
User
Gambar 4.4 Entitas Master 2. Entitas Customer Tgl_lahir
email
gender
Customer
*id_customer
phone
nama_customer
alamat
Gambar 4.5 Entitas Customer 3. Entitas Maskapai *id_maskapai
website
Maskapai phone
nama_maskapai
email
Gambar 4.6 Entitas Maskapai
4. Entitas Booking tgl_booking
jmlpax
harga
Booking
rute
jadwal
**id_customer
total_harga
*kode_booking
**id_maskapai
time_limit
Gambar 4.7 Entitas Booking 5. Entitas User User
username
password
Nama Lengkap
Gambar 4.8 Entitas User 6. Entitas Gabungan Tgl_lahir
email
Customer
*id_customer
phone
phone
gender
nama_customer
*id_maskapai
alamat
Maskapai
website
email
1 jmlpax
harga
tgl_booking
total_harga
Booking
Memiliki
Memiliki *kode_booking
rute jadwal
**id_customer
**id_maskapai
time_limit
Gambar 4.9 Entitas Gabungan -
Spesifikasi Tabel Nama Field *id_customer nama_customer tgl_lahir gender phone email alamat
Tipe data
Ukuran
Keterangan primary key varchar 20 not null varchar 60 not null date not null varchar 6 not null varchar 20 not null varchar 50 not null varchar 150 not null Tabel 4.1 Struktur Tabel Customer
nama_maskapai
Nama Field *id_maskapai nama_maskapai website phone email
Nama Field *kode_booking **id_customer **id_maskapai tgl_booking rute jadwal harga jmlpax total_harga time_limit
Nama Field nama_lengkap username password
-
Tipe data
Ukuran
Keterangan primary key varchar 2 not null varchar 20 not null varchar 100 not null varchar 20 not null varchar 50 not null Tabel 4.2 Struktur Tabel Maskapai Tipe data
Ukuran
Tipe data varchar
Ukuran 60
Keterangan primary key varchar 6 not null foreign key varchar 20 not null foreign key varchar 2 not null date not null varchar 40 not null varchar 40 not null integer 10 not null integer 2 not null integer 10 not null datetime not null Tabel 4.3 Struktur Tabel Booking Keterangan not null primary key varchar 20 not null not null varchar 8 Tabel 4.4 Struktur Tabel User
Relasi Antar Tabel Relasi antar tabel merupakan hubungan yang terjadi pada suatu tabel dengan table lainnya, yang berfungsi untuk mengatur operasi suatu database. Berikut relasi antar tabel pada database yang digunakan dalam sistem informasi booking yang dibuat:
Gambar 4.10 Relasi Antar Tabel 4.3.3.2 Perancangan Struktur Navigasi Struktur navigasi adalah susunan menu atau hirarki dari suatu situs yang menggambarkan isi dari setiap halaman dan link atau navigasi tiap halaman pada suatu situs web (Henky Prihatna, 2005). Berikut ini struktur navigasi dari sistem yang dibuat. -
Struktur Navigasi Login
Halaman Utama
Home
Maskapai
Customer
Booking
Pembelian
User
Logout
Gambar 4.11 Struktur Navigasi 4.3.3.3 Perancangan Flowchart System Bagan alir sistem (flowchart system) adalah bagan (chart) yang menunjukan alir (flow) didalam program atau prosedur sistem secara logika (Jogiyanto, 2005).
Mulai
Login
Username Password
Valid
Halaman Utama
1. Home 2. Data Maskapai 3. Data Customer 4. Booking 5. Pembelian 6. User 7. Logout
1
T
2
Y
T Y
3
T Y
4
T Y
5
T
6
T
Y
Y
Home
Data Maskapai
Data Customer
Booking
Pembelian
User
Informasi Umum Mengenai Sistem
Maskapai
Customer
Booking
Pembelian
User
Input, Lihat, Update, Delete
Input, Lihat, Update, Delete
Input data booking
Lihat, Cetak, Update, Delete
Input, Lihat, Update, Delete
Logout
Database Alifia
Selesai
Gambar 4.12 Flowchart System 4.3.3.4 Perancangan Antar Muka Logo
Home
Maskapai
Customer
Booking
Pembelian
Username Password
Body
Login
Footer
Gambar 4.13 Rancangan Halaman Login
Gambar 4.14 Rancangan Halaman Home
Home
Maskapai
Customer
Booking
Pembelian
Data Maskapai Button Input Data
id_maskapai Nama_maskapai
website
phone
email
Footer
Gambar 4.15 Rancangan Halaman Data Maskapai
Home
Maskapai
Customer
Booking
Pembelian
Input Data Maskapai
id_maskapai Nama_maskapai website phone email Submit
Back Footer
Gambar 4.16 Rancangan Halaman Input Data Maskapai
Home
Maskapai
Customer
Booking
Pembelian
Data Customer Button Input Data
No_ktp
Nama_customer
Tgl_lahir
gender
phone
email
Footer
Gambar 4.17 Rancangan Halaman Data Customer
alamat
Home
Maskapai
Customer
Booking
Pembelian
Input Data Customer
No_ktp Nama_customer Tgl_lahir gender phone
email alamat Submit
Back Footer
Gambar 4.18 Rancangan Halaman Input Data Customer
Home
Maskapai
Customer
Booking
Pembelian
Input Data Booking Tgl_booking Kode_booking Nama_customer maskpaai
rute jadwal harga jmlpax Total_harga Time_limit Submit
Back Footer
Gambar 4.19 Rancangan Halaman Input Booking
Home
Maskapai
Customer
Booking
Pembelian
Pembelian
Tgl_booking Kode_booking Nama_customer
maskapai
rute
jadwal
harga
jmlpax
Footer
Gambar 4.20 Rancangan Halaman Pembelian
Total_harga
Time_limit
4.4 Tahap Implementasi Tahap implementasii merupakan tahap pembangunan sistem yang telah dirancang sehingga menjadi sebuah aplikasi yang siap digunakan. Dalam membangun sistem aplikasi pengingat batas waktu booking dan laporan transaksi harian ini melalui 2 tahap implementasi yaitu implementasi database dan implementasi secara keseluruhan. Dalam tahap implementasi database, penulis menggunakan software XAMPP Control Panel. Dengan menggunakan feature PHPMyAdmin untuk masuk ke fungsi pembuatan database MySQL. Dalam tahap implementasi secara keseluruhan, penulis menerapkan seluruh rancangan dan arsitektur dari sistem kedalam kode-kode program. Pada tahap ini, penulis menggunakan software Notepad++ untuk menulis sintaks kode program dan Google Chrome untuk mencoba hasil dari program yang dibuat.
BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN 5.1 Hasil Pada bab sebelumnya telah dijelaskan menegenai proses perancanan dan implementasi sistem yang dibuat. Berikut merupakan hasil dan tampilan dari proses perancangan dan implementasi. 5.1.1 Halaman Login Halaman login merupakan halaman yang tampil sebelum masuk kedalam sistem.
Gambar 5.1 Halaman Login 5.1.2 Halaman Utama (Home) Halaman beranda (home) merupakan halaman utama yang muncul setelah pengguna melakukan login dengan benar.
Gambar 5.2 Halaman Utama (Home)
5.1.3 Halaman Data Maskapai Pada halaman data maskapai, pengguna dapat melihat data, menambahkan data, menghapus dan mengubah data maskapai.
Gambar 5.3 Halaman Data Maskapai
Gambar 5.4 Halaman Input Data Maskapai 5.1.4 Halaman Data Customer Pada halaman data customer, pengguna dapat melihat data, menambahkan data, menghapus dan mengubah data dari customer.
Gambar 5.5 Halaman Data Customer
Gambar 5.6 Halaman Input Data Customer 5.1.5 Halaman Booking
Gambar 5.7 Halaman Booking
5.1.5 Halaman Pembelian
Gambar 5.8 Halaman Pembelian 5.2 Pembahasan Pada tahap ini membahas tentang uji coba dari sistem yang telah dibuat melalui tahapan-tahapan prosedur dalam uji coba sistem. Uji coba sistem merupakan tahapan untuk mengetahui proses berjalannya sistem yang sesuai dengan rancangan (kebutuhan). Uji coba yang dilakukan melalui 3 tahapan diantaranya : 1. Uji coba struktural 2. Uji coba fungsional 3. Uji coba validasi 5.2.1 Uji Coba Struktural Uji coba yang dilakukan dengan membandingkan kesesuaian antara sistem informasi yang dirancang sebelumnya dengan implementasi (hasil nyata). Tabel 5.1 Uji Coba Struktural Form / Input Halaman Form Login
Halaman data maskapai
Output
Keterangan Login sebagai user maka masuk ke halaman utama user. (sesuai) Dari halaman utama, klik menu data maskapai, muncul data maskapai. (sesuai)
Halaman data customer
Dari halaman utama, klik menu data customer, muncul data customer. (sesuai)
Halaman data booking
Dari halaman utama, klik menu data booking, muncul data booking. (sesuai)
5.2.2 Uji Coba Fungsional Uji coba fungsional bertujuan untuk menentukan apakah tombol-tombol, fungsi, atau form yang telah dibuat berfungsi dengan baik dan sesuai dengan yang diharapkan atau tidak. Tabel 5.2 Uji Coba Fungsional Form Input
Output
Keterangan
Tombol login
Berfungsi
Tombol input data
Berfungsi
Tombol submit data input
Berfungsi
Tombol read
Berfungsi
Tombol update
Berfungsi
Tombol delete
Berfungsi
5.2.3 Uji coba Validasi Uji coba validasi dilakukan untuk menigetahui apakah sistem menghasilkan output yang sesuai dengan data yang diinputkan. Tabel 5.3 Uji Coba Validasi Form / Input Halaman Form Booking
Output
Keterangan Output di halaman pembelian hasilnya sama denagn data yang diinputkan di halaman booking (valid)
BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN 6.1 Kesimpulan Sistem informasi ini dibuat dengan tujuan untuk meringankan dan mengefisiensikan waktu dalam mengolah data di CV.Alifia Tour Travel. Dengan adanya sistem aplikasi ini maka dapat : a. Memberikan kemudahan bagi staff ticketing dalam mengelola data hasil booking b. Mempermudah manager dalam mengelola transaksi setiap harinya c. Mempermudah pencarian data customer. Sistem informasi pengingat batas waktu booking dan pencatatan laporan transaksi harian ini dibuat menggunakan bahasa pemrograman PHP dan MySQL. Pada tahap implementasi sistem ini dilakukan melalui 2 tahap yaitu implementasi database menggunakan XAMPP kemudian implementasi secara keseluruhan melalui kode-kode program menggunakan software Notepad++. Sistem informasi pengingat batas waktu booking dan pencatatan laporan transaksi harian ini telah melalui tahap uji coba, yaitu uji coba struktural, uji coba fungsional, uji coba validasi. Setelah semiua tahap uji coba selesai dilakukan, maka sistemsiap digunakan. 6.2 Saran Sistem informasi booking ini merupakan tahap awal dan masih dapat terus dikembangkan lagi mengingat kebutuhan akan informasi kian meningkat. Diharapkan sistem ini dapat dimanfaatkan secara maksimal terutama untuk bagian ticketing, sehingga dapat mengefisiensikan waktu dan membantu dalam pekerjaan.