PUTUSAN Nomor 03/Pid.Sus/201 03/Pid.Sus/2014 /Pid.Sus/2014/PT.Bdg. /PT.Bdg
DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA Pengadilan Tinggi Bandung, yang memeriksa dan mengadili perkara pidana anak dalam pengadilan tingkat banding, menjatuhkan putusan sebagai berikut dalam perkara Terdakwa : ----Nama lengkap
: Terdakwa ; ----
Tempat lahir
: Karawang ; ----------------------------------
Umur/tgl. lahir
: 12 tahun / 28 Januari 2001 ; -----------
Jenis kelamin
: Laki-laki ; -------------------------------------
Kewarganegaraan / Kebangsaan
: Indonesia ; -----------------------------------
Tempat tinggal
: Dusun Tanjung sari RT.01/01 Kec.Blanakan Kab. Subang ; ---------
Agama
: Islam ; -----------------------------------------
Terdakwa tidak dilakukan penahanan ; ----------------------------------------------------
Pengadilan Tinggi tersebut;- ---------------------------------------------------------Setelah membaca : -----------------------------------------------------------------------
Penetapan Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Bandung tanggal
08 Januari 2014 Nomor :
03/Pen/Pid.Sus/2014/PT.Bdg, tentang penunjukan Hakim Tunggal untuk memeriksa dan mengadili perkara ini dalam tingkat banding ; ----------------------------------------------------------
Berkas perkara dan surat-surat yang berhubungan dengan perkara ini .
-
Surat dakwaan Jaksa Penuntut Umum pada Kejaksaan Negeri Subang
tertanggal 6
Nopember 2013, No.Reg.Perkara: PDM /0.2.27 /Epp.1/ OHD/ 10/2013, sebagai berikut : ------DAKWAAN PRIMAIR
Halaman 1 dari 9 halaman perkara No.03/Pid.Sus/2014/PT.Bdg.
Bahwa ia Terdakwa pada hari Kamis tanggal 03 Oktober 2013 sekira pukul 11.00 Wib atau setidaktidaknya pada waktu lain dalam bulan Oktober 2013 bertempat di Pinggir jalan sawah Dsn Babakan Desa Ciasem Baru Kec. Ciasem Kab. Subang atau pada tempat lain dalam daerah hukum Pengadilan Negeri Subang, mengambil sesuatu barang berupa 1 (satu) Unit kendaraan Sepeda motor merk Jupiter Z warna hitam nopol T 5326 VC tahun 2010, yang seluruhnya atau sebagaian milik saksi Jahudin bin Yusup, dengan maksud akan memiliki barang itu dengan melawan hukum, yang dilakukan oleh terdakwa dengan cara sebagai berikut ; ----------------------------------------------------------
Bahwa bermula pada hari kamis tanggal 03 Oktober 2013 sekira jam 09.00 Wib terdakwa berangkat dari blanakan dengan menggunakan sepeda angin dengan tujuan untuk mencari sasaran sepeda motor yang kiranya dapat diambil dengan cara mudah kemudian setelah sampai di daerah Ciasem sekira pukul 11.00 Wib terdakwa ada melihat tiga sepeda motor yang sedang diparkir yang mana salah satu sepeda motor dengan merk Yamaha Jupiter Z masih ada kunci kontaknya nempel dilubang kuncinya kemudian terdakwa menyembunyikan sepeda anginnya disamping Masjid yang tidak jauh dari tempat sepeda motor Yamaha Jupiter Z diparkir setelah itu terdakwa kembali lagi kesepeda motor Yamaha Jupiter Z dan berpura-pura menduduki sepeda motor tersebut dan menyalakan kunci kontaknya setelah hidup terdakwa langsung membawa kabur sepeda motor Yamah Jupiter Z tersebut kearah timur Ciasem namun pada saat melewati Dsn Mekarsari sepeda motor tersebut hendak diisi bensin oleh terdakwa namun pada saat jok sepeda motor diangkat ternyata ada STNK dan uang sebesar Rp. 90.000,- (Sembilan puluh ribu rupiah) kemudian uang tersebut terdakwa ambil sebanyak Rp. 20.000,- (dua puluh ribu rupiah) untuk mengisi bensin sedangkan STNK terdakwa buang dipinggir jalan setelah itu pada saat melewati jalan setapak terdakwa ada bertemu dengan saksi Ahmad Supadi kemudian terdakwa meminta tolong kepada saksi Ahmad Supandi untuk membantunya membukakan plat nomor dan bagasi sepeda motor yang terdakwa curi tetapi saksi Ahmad Supandi sempat bertanya ini sepeda motor siapa dan dijawab oleh terdakwa bahwa sepeda motor tersebut adalah milik bapaknya dan saksi Ahmad Supandi pun percaya dan setelah dibuka sepeda motor tersebut terdakwa bawa kearah pertigaan Dsn Babakan Desa Ciasem baru kemudian saksi Ahmad Supandi disuruh oleh terdakwa untuk membeli knalpot dan diberi uang sebesar Rp 53.000,- (lima puluh tiga juta rupiah) yang diambil terdakwa dari bawah jok sepeda motor hasil curian tersebut setelah itu terdakwa menemui Sdr. Rizal dengan maksud akan menjual sepeda motor hasil curian tersebut tetapi Sdr. Rizal tidak ada kemudian terdakwa pulang lagi namun ketika melewati tempat dimana terdakwa mengambil sepeda motor hasil curian tersebut ternyata saksi Jahudin pemilik motor tersebut masih berada ditempat tersebut dan langsung mengejar terdakwa hingga tertangkap dan mengakui bahwa sepeda motor tersebut adalah hasil curian yang terdakwa ambil dipinggir jalan Dsn Babakan Desa Ciasem Baru kemudian terdakwa berserta barang bukti dibawa ke Polsek Ciasem untuk diproses sesuai dengan hukum yang berlaku ; ------------------------------------------------------------------------------
Halaman 2 dari 9 halaman perkara No.03/Pid.Sus/2014/PT.Bdg.
Akibat perbuatan terdakwa Saksi Jahudin Bin Yusup mengalami kerugian lebih kurang sebesar Rp 7.000.000,- (tujuh juta rupiah) atau setidak-tidaknya lebih dari Rp 250,- (dua ratus lima puluh rupiah) ; -------------Perbuatan terdakwa sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam Pasal 362 KUHP; ---------------------------------------------------------------------------------------------
Telah membaca dan memperhatikan surat tuntutan Penuntut Umum, Surat Tuntutan Jaksa Penuntut Umum pada Kejaksaan Negeri
Subang Nomor Register Perkara : PDM-
/CIMAH/09.13 tanggal 03 Desember 2013, pada pokoknya, sebagaiberikut : -----------------------------------------------------------1. Menyatakan Terdakwa bersalah melakukan tindak pidana“ Pencurian sebagaimana
diatur
dan diancam pidana dalam Pasal 362 KUHP ; ------------------------------------------2.
Menjatuhkan pidana terhadap Terdakwa dengan pidana penjara selama 10 ( sepuluh ) bulan di Lembaga Pemasyarakatan Anak dikurangi selama terdakwa berada dalam tahanan sementara ; -------------------------------------------------------------------------
3.
Menyatakan barang bukti berupa : ---------------------------------------------------- 1 (satu) lembar STNK sepeda motor No. 0123025/JB/2010 An. Pemilik H. Saripudin Bin Dulsukur ; ------------------------------------------------------------- 1 (satu) unit Kendaraan sepeda motor merk Yamaha Jupiter Z warna hitam Nopol T 5326 VC tahun 2010 ; ------------------------------------------------- 1 (satu) buah plat nomor T 5326 VC ; ------------------------------------------------ 1 (satu) buah anak kunci kontak ; ---------------------------------------------------- 1 (satu) buah knalpot sepeda motor ; --------------------------------------------- 1 (satu) buah bagasi sepeda motor ; ---------------------------------------------- 2 (dua) buah kunci pas ukuran 10-12 dan ukuran 12-14 ; ------------------ Uang tunai sebesar Rp.17.000,- (tujuh belas ribu rupiah); ----------------Dikembalikan kepada saksi Jahudin ; ------------------------------------------------ 1 (satu) buah sepeda angin ; ---------------------------------------------------------Dirampas untuk dimusnakan ; -----------------------------------------------------------
4.
Menetapkan
supaya
terdakwa
dibebani
biaya
perkara sebesar
Rp 1.000,- (
seribu rupiah ) ; ------------------------------------------------------------
Halaman 3 dari 9 halaman perkara No.03/Pid.Sus/2014/PT.Bdg.
Menimbang, bahwa Pengadilan Negeri Subang
atas tuntutan Penuntut Umum tersebut Majelis Hakim
yang memeriksa dan megadili perkara ini telah menjatuhkan
putusan tanggal 11 Desember 2013, Nomor : 242/Pid.Sus/2013/PN.Sbg, yang amarnya berbunyi sebagai berikut : ----------------------------------------------------------------------------1.
Menyatakan Terdakwa telah terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana “PENCURIAN PENCURIAN “; ---------------------------------------------------------------------------------
2.
Menjatuhkan tindakan terhadap Terdakwa tersebut dengan menyerahkan terdakwa kepada Dinas Sosial ; --------------------------------------
3.
Menetapkan barang bukti berupa : ------------------------------------------------------ 1 (satu) lembar STNK sepeda motor No.0123025/JB/2010 an.Pemilik H.Saripudin bin Dulsukur ; -------------------------------------------------------------- 1 (satu) unit kendaraan sepeda motor merk Yamaha Jupiter Z warna hitam Nopol T 5326 VC tahun 2010 ; ------------------------------------------------- 1 (satu) buah plat nomor T 5326 VC ; ------------------------------------------------ 1 (satu) buah anak kunci kontak ; ---------------------------------------------------- 1 (satu) buah knalpot sepeda motor ; ----------------------------------------------- 1 (satu) buah bagasi sepeda motor ; ------------------------------------------------ 2 (dua) buah kunci pas ukuran 10-12 dan ukuran 12-14 ; -------------------- Uang tunai sebesar Rp.17.000,- (tujuh belas ribu rupiah) ; ----------------Dikembalikan kepada saksi Jahudin ; -------------------------------------------------- 1 (satu) buah sepeda angin ; ----------------------------------------------------------Dikembalikan kepada Terdakwa ; ------------------------------
4. Menetapkan Terdakwa untuk dibebani membayar biaya perkara sebesar Rp. 1.000,- (seribu rupiah) ; ----------------------------------------------------------------Menimbang, bahwa terhadap putusan tersebut Jaksa Penuntut Umum menyatakan permintaan banding dihadapan Panitera Pengadilan Negeri Subang, pada tanggal 13 Desember 2013 sebagaimana Akta Permohonan Banding Nomor 09/Ban/Akta.Pid/2013/PN.Sbg, dan permintaan banding tersebut telah diberitahukan dengan cara seksama dan patut kepada Terdakwa pada tanggal 17 Desember 2013 ; ----------------------Menimbang, bahwa Jaksa Penuntut Umum telah mengajukan Memori banding tertanggal
23 Desember
2013 dan diterima di Pengadilan Negeri Subang pada tanggal 24
Desember 2013 dan memori banding tersebut telah diberitahukan dan diserahkan kepada Terdakwa pada tanggal 24 Desember 2013 ; ------------------------------------------------------------------Menimbang, bahwa Terdakwa tidak mengajukan Kontra Memori banding ; ---------Halaman 4 dari 9 halaman perkara No.03/Pid.Sus/2014/PT.Bdg.
Menimbang, bahwa baik Jaksa Penuntut umum maupun Terdakwa telah diberitahukan dan diberi kesempatan untuk mempelajari berkas perkara yang dimintakan banding di Kepaniteraan
Pengadilan
Negeri Subang selama
7 (tujuh) hari
kerja
masing-masing
terhitung mulai tanggal 24 Desember 2013 sampai dengan tanggal 30 Desember 2013, sebelum berkas perkara tersebut dikirim ke Pengadilan Tinggi Bandung ; -Menimbang, bahwa permintaan banding oleh Jaksa Penuntut Umum diajukan masih dalam tenggang waktu dan menurut cara serta syarat - syarat yang ditentukan oleh undangundang, oleh karena itu permintaan banding tersebut secara formal dapat diterima ; ----------------Menimbang, bahwa Penuntut Umum mengajukan memori banding yang menerangkan pada pokoknya sebagai berikut ; --------------------- Bahwa Majelis Hakim menyerahkan ke Dinas Sosial tidak memenuhi rasa keadilan ; --------------- Bahwa Majelis Hakim tidak bersifat edukatif (mendidik) sudah jelas-jelas terdakwa merugikan orang lain, dan kurang diperhatikan oleh keluarga, sehingga anak tersebut tidak terkontrol ; ---Menimbang, bahwa semua keberatan Penuntut Umum sudah dipertimbangkan oleh Hakim Tingkat Pertama, oleh sebab itu Hakim Tingkat Banding tidak perlu mempertimbangkan lagi ; ---------------------------Menimbang, bahwa setelah Hakim Pengadilan Tinggi memperhatikan dan mempelajari dengan seksama berkas perkara yang bersangkutan, yang terdiri dari berita acara pemeriksaan Penyidik, berita acara persidangan tingkat pertama, surat-surat lainnya yang berhubungan dengan perkara tersebut termasuk salinan resmi putusan Pengadilan Negeri Subang, tanggal 11 Desember 2013, Nomor : 242/Pid.Sus/2013/PN.Sbg. Memori banding Jaksa Penuntut, maka Hakim Pengadilan Tinggi berpendapat bahwa pertimbangan hukum yang dijadikan alasan dalam menjatuhkan putusan tentang kesalahan terdakwa oleh Pengadilan Negeri Subang telah tepat dan benar sesuai dengan hukum, sehingga pertimbangan serta putusan tersebut dapat disetujui dan diambil alih oleh Hakim Pengadilan Tinggi sebagai alasan dan pertimbangan sendiri dalam memutus perkara a quo kecuali mengenai sekedar strakmat amar putusan yang kurang lengkap, maka Hakim Pengadilan Tinggi perlu memperbaiki dengan pertimbangan
sebagai
berikut ; ------------------------------------------------------------------------------------------------Menimbang, bahwa Terdakwa tersebut walinya ( nenek ) sudah tidak sanggup mendidik Terdakwa, sehingga perbuatan Terdakwa meresahkan masyarakat, oleh sebab itu
Halaman 5 dari 9 halaman perkara No.03/Pid.Sus/2014/PT.Bdg.
Terdakwa perlu dititipkan ke Dinas Sosial Kota Bandung untuk dididik, agar Terdakwa mendapatkan pendidikan, sehingga Terdakwa menjadi anak yang baik dikemudian harinya ; --------Menimbang, bahwa berdasarkan pertimbangan-pertimbangan tersebut di atas, maka
putusan
Pengadilan
Negeri
Subang
tanggal
11
Desember
2013,
Nomor
:
242/Pid.Sus/2013/PN.Sbg, haruslah diperbaiki sekedar mengenai strakmat amar putusan sehingga amar selengkapnya tertera dibawah ini ; -----------------------------------------------------------------------Menimbang, bahwa oleh karena terdakwa tetap dinyatakan bersalah dan dijatuhi tindakan, maka berdasarkan ketentuan pasal 222 ayat (1) KUHAP, terdakwa harus dibebani membayar biaya perkara ditingkat banding ; -------------------------------------------------------------------Mengingat pasal 362 KUHP, Undang-undang Nomor 3 tahun 1997, undang-undang Nomor 23 tahun 2002, serta ketentuan dari perundang-undangan lain yang bersangkutan ; -------M E N G A D I L I - Menerima permintaan banding dari Jaksa Penuntut Umum ; -------------------- Memperbaiki putusan Pengadilan Negeri Subang tanggal, 11 Desember 2013, Nomor : 242/Pid.Sus/2013/PN.Sbg, sekedar mengenai strakmat amar putusan
sehingga amar
selengkapnya berbunyi sebagai berikut : 1.
Menyatakan Terdakwa telah terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana “PENCURIAN PENCURIAN “; ----------------------------------------------------------------
2.
Menjatuhkan tindakan terhadap Terdakwa tersebut dengan menyerahkan terdakwa kepada Dinas Sosial Kota Bandug selama 1 (satu) Tahun ; ------------------------------------------------------
3.
Menetapkan masa menjalani tindakan di Dinas Sosial Bandung diperhitungkan sebagai masa menjalani hukuman ; ------------------------------
4.
Menetapkan barang bukti berupa : ------------------------------------------------------ 1 (satu) lembar STNK sepeda motor No.0123025/JB/2010 an.Pemilik H.Saripudin bin Dulsukur ; -------------------------------------------------------------
Halaman 6 dari 9 halaman perkara No.03/Pid.Sus/2014/PT.Bdg.
- 1 (satu) unit kendaraan sepeda motor merk Yamaha Jupiter Z warna hitam Nopol T 5326 VC tahun 2010 ; ------------------------------------------------- 1 (satu) buah plat nomor T 5326 VC ; ------------------------------------------------ 1 (satu) buah anak kunci kontak ; ---------------------------------------------------- 1 (satu) buah knalpot sepeda motor ; ----------------------------------------------- 1 (satu) buah bagasi sepeda motor ; ------------------------------------------------ 2 (dua) buah kunci pas ukuran 10-12 dan ukuran 12-14 ; -------------------- Uang tunai sebesar Rp.17.000,- (tujuh belas ribu rupiah) ; ----------------Dikembalikan kepada saksi Jahudin ; -------------------------------------------------- 1 (satu) buah sepeda angin ; ----------------------------------------------------------Dikembalikan kepada Terdakwa ; ------------------------------5.
Membebankan biaya perkara kepada Terdakwa dalam tingkat banding sebesar Rp. 1.000,(seribu rupiah) ; --------------------------------------------------Demikianlah diputuskan pada hari KAMIS tanggal 30 JANUARI 2014 oleh Ny. Hj.
JURNALIS AMRAD, SH.,MH. SH.,MH Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Bandung selaku Hakim Banding Anak, berdasarkan surat Penetapan Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Bandung tanggal 08 Januari 2014 No. 03/Pen/Pid.Sus/2014/PT.Bdg.putusan mana diucapkan dalam sidang terbuka untuk umum pada hari itu juga oleh Hakim Tunggal tersebut dan dibantu Dra. Hj. Nur’aini S.H., H., M.H., Panitera Pengganti pada Pengadilan Tinggi Bandung, tanpa dihadiri oleh Penuntut Umum dan terdakwa ;
Panitera Pengganti,
Ttd. Dra. Dra. Hj. NUR’AINI, SH., SH., M.H.
Hakim Tunggal,
Ttd. Ny. Hj. JURNALIS AMRAD, SH.,MH. SH.,MH.
Halaman 7 dari 9 halaman perkara No.03/Pid.Sus/2014/PT.Bdg.