Psikologi Sosial 1
Pertemuan 8
Kognisi Sosial (Social Cognition)
Apa kaitan antara Psikologi Sosial dan Kognisi Sosial?
Psikologi Sosial ilmu tentang pikiran, perasaan &
perilaku manusia yang dipengaruhi dan mempengaruhi orang lain.
Social Cognition Tata cara dimana kita menginterpretasikan, menganalisa,
mengingat dan menggunakan informasi tentang dunia sosial. (Baron & Byrne, 2004). Bagaimana individu berpikir tentang dirinya dan
lingkungan sosialnya. Bagaimana individu menseleksi, menginterpretasikan, mengingat, dan menggunakan informasi sosial untuk
membuat judgment dan keputusan. (Aronson, Wilson & Akert, 2010)
Social Cognition
Social Cognition
Social Cognition
Skema (schema) Heuristik & pemrosesan otomatis Priming Penyimpangan atau kesalahan kognisi dalam
usaha memahami dunia sosial
Skema kognisi
Merupakan salah satu komponen dasar dari kognisi sosial Skema: kerangka mental/kerangka berpikir yang memandu
dan membantu kita untuk mengorganisasi informasi sosial (Baron & Byrne, 2004). Skema: struktur mental yang digunakan individu untuk
mengorganisir pengetahuannya tentang dunia sosial yang akan mempengaruhi bagaimana individu tersebut memperhatikan informasi, mengingat dan berpikir. (Aronson, Wilson & Akert, 2010).
Skema kognisi
Skema kognisi
Skema kognisi
Skema kognisi Jenis Skema:
1. Pengetahuan (orang lain, diri kita, dll.) 2. Peran sosial (dosen, dokter, ibu rumah tangga, dll) 3. Peristiwa khusus (perang, pemilihan umum) Skema dibentuk oleh budaya/pengalaman masa lalu
dimana kita tinggal. (Aronson, Wilson & Akert, 2010)
Skema kognisi
Skema-skema yang kita miliki akan mempengaruhi kognisi sosial kita. Semakin kuat/mapan skema, semakin dominan kognisi sosial kita dibentuk oleh skema. Semakin berat beban kognisi kita atau semakin banyak informasi yang kita terima, semakin kuat skema digunakan. (Baron & Byrne, 2004).
Skema kognisi Skema yang kita miliki mempengaruhi bagaimana kita
memperhatikan informasi, menseleksi informasi, dan mengingat informasi yang kita terima. Selain membantu kita, skema kognisi juga mempunyai
efek negatif: 1. Distorsi realialitas yang sebenarnya prasangka 2. Sulit diubah meski diberi informasi yang bertolak belakang.
Skema kognisi
3 proses dasar skema mempengaruhi kognisi sosial: Atensi informasi yang kita perhatikan Coding proses informasi disimpan dalam memori Retrieval proses mengeluarkan informasi dari ingatan dan menggunakannya kembali untuk tujuan tertentu. (Baron & Byrne, 2004).
Skema kognisi
Skema yang kita gunakan untuk interpretasi dan menilai dunia luar dipengaruhi oleh Accessibility : “Sejauh mana skema atau konsep tertentu berada di bagian depan dari pikiran kita.” Pengalaman masa lalu Goal/tujuan saat ini Pengalaman saat ini Priming
(Aronson, Wilson & Akert, 2010)
Priming Priming:
Proses dimana pengalaman/stimulus saat ini meningkatkan akses terhadap skema, trait atau konsep. Bertambahnya/meningkatnya informasi dalam ingatan dan kesadaran karena hadirinya stimulus Priming contoh dari cara berpikir otomatis karena terjadi
secara cepat, tidak disadari dan tidak disengaja.
Priming Penelitian I: Kata-Kata Positif Petualang Independen Percaya diri Persisten
(Higgins, Rholes & Jones, 1977)
Kata-Kata Negatif Sembrono Sombong Suka menyendiri Keras kepala
Priming Penelitian II: Donald Donald menghabiskan banyak waktu dengan kegiatan-kegiatan yang ia sebut dengan “tantangan”. Dia telah mendaki gunung Mc Kinlay, main kayak di Colorado, mengendarai perahu jet – meski dia tidak paham tentang perahu jet. Karena aktivtisnya itu dia sering mengalami risiko kecelakaan dan kematian.
Dalam waktu dekat dia berencana untuk mencoba tantangan baru: entah skydiving atau mengarungi samudra atlantik dengan perahu
Heuristik & Pemrosesan Otomatis Heuristik : Aturan/strategi/prosedur sederhana dalam
membuat keputusan atau dalam menarik kesimpulan tanpa usaha yang berarti. Jalan pintas mental yang kita gunakan agar lebih cepat
dan sedikit mengeluarkan effort (usaha) dalam mengambil keputusan/menarik kesimpulan. (Baron & Byrne, 2004).
Heuristik & Pemrosesan Otomatis Prosedur heuristik kita lakukan dengan 2 metode: Keterwakilan menilai berdasarkan kemiripan Strategi untuk membuat penilaian/keputusan berdasarkan pada sejauhmana stimulus/peristiwa tersebut mempunyai kemiripan dengan stimulus atau kategori lain. Ketersediaan menilai berdasarkan kemudahan
Strategi untuk membuat keputusan berdasarkan seberapa mudah suatu informasi dapat dimunculkan dalam pikiran. (Baron & Byrne, 2004).
Heuristik & Pemrosesan Otomatis Pemrosesan otomatis (automatic processing) :
Melakukan tugas dan memproses informasi tertentu tanpa usaha yang besar, secara otomatis dan tidak disadari Hal ini terjadi ketika individu sudah berpengalaman
melakukan tugas tertentu dan sering terpapar oleh jenis informasi tertentu. (Baron & Byrne, 2004).
Heuristik & Pemrosesan Otomatis
Heuristik & Pemrosesan Otomatis
Heuristik & Pemrosesan Otomatis.
Kognitif Overload (Baron & Byrne, 2004)
Kesalahan Dalam Kognisi Sosial Bias negatif:
Lebih fokus dan sensitif pada informasi-informasi dan stimulus yang negatif dari pada positif. Bias optimistik:
Predisposisi untuk mengharapkan sesuatu berjalan dengan baik. Pemikiran konterfaktual :
membayangkan hasil lain dari pada yang faktual penyesalan.
Kesalahan Dalam Kognisi Sosial Pemikiran magis:
Berpikir dengan melibatkan asumsi yang tidak berdasarkan alasan rasional. Menekan pikiran:
Usaha untuk mencegah pikiran-pikiran tertentu tidak muncul dalam kesadaran. Melaui 2 proses: 1. Pemantauan 2. Pencegahan (Baron & Byrne, 2004)
Soal Berikan contoh nyata dari konsep-konsep berikut: Skema kognitif (pengetahuan, peran sosial, peristiwa)
Prosedur heuristik Pemrosesan otomatis Priming
Kesalahan kognisi sosial