Direktori Putusan Pengadilan Negeri Sibolga pn-sibolga.go.id
P U T U S A N No. 17 / Pid.B / 2014 / PN. Sbg DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA Pengadilan Negeri Sibolga, yang memeriksa dan mengadili perkara-perkara pidana dalam tingkat pertama, telah menjatuhkan putusan sebagai berikut dalam perkara dari Terdakwa : Nama Tempat/Lahir Umur/ Tgl lahir Jenis kelamin Kebangsaan Tempat tinggal
:
MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN : Sibolga : 23 Tahun / 19 Juni 1990 : Laki-laki : Indonesia : Jalan Mojopahit No 50 Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga;. Agama : Islam Pekerjaan : Nelayan Pendidikan : SD Kelas II Menimbang, bahwa di muka persidangan terdakwa-terdakwa didampingi oleh Penasihat Hukum JUSNIAR ENDAH SIAHAAN, SH, berdasarkan penunjukan dari Majelis Hakim; Menimbang, bahwa Terdakwa ditahan di Rutan sejak : 1. Penyidik, sejak tanggal 14 Oktober 2013 s/d 02 Nopember 2013; 2. Perpanjangan oleh Penuntut Umum, sejak tanggal 03 Nopember 2013 s/d 10 Desember 2013; 3. Penuntut Umum, sejak tanggal 11 Desember 2013 s/d 30 Desember 2013; 4. Diperpanjang oleh Ketua Pengadilan negeri Sibolga, sejak tanggal 31 Desember 2013 s/d 21 Januari 2014 ; 5. Hakim Pengadilan Negeri Sibolga, sejak tanggal 21 Januari 2014 s/d 20 Februari 2014; 6. Perpanjangan oleh Ketua Pengadilan Negeri Sibolga, sejak tanggal 21 Februari 2014 s/d 21 April 2014 ; PENGADILAN NEGERI TERSEBUT ; - Setelah membaca : 1. Penetapan Wakil Ketua Pengadilan Negeri Sibolga, No. 17/Pid.B/2014/PN. Sbg, tanggal 21 Januari 2014, tentang Penunjukan Majelis Hakim untuk memeriksa dan mengadili perkara pidana yang bersangkutan ; 2. Penetapan Hakim Ketua Majelis No. 17/Pid.B/2014/PN. Sbg, tanggal 21 Januari 2014, tentang Penetapan hari sidang untuk memeriksa dan mengadili perkarapidana yang bersangkutan ; 3. Berkas Perkara Pidana No. 17/Pid.B/2014/PN. Sbg, atas nama Terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN; - Setelah mendengar : a. Surat Dakwaan Jaksa Penuntut Umum yang telah dibacakan di muka persidangan ; b. Saksi-saksi yang didengar keterangannya di bawah sumpah di muka persidangan ; c. Terdakwa yang didengar keterangannya di muka persidangan; d. Tuntutan pidana dari Jaksa Penuntut Umum yang telah dibacakan di muka persidangan yang isinya pada pokoknya sebagai berikut : 1. Menyatakan Terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana “bersama-sama dengan sengaja tidak melaporkan adanya tindak pidana narkotika “
1
Direktori Putusan Pengadilan Negeri Sibolga pn-sibolga.go.id sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam dakwaan pasal 131 UU RI No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika jo pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP. 2. Menjatuhkan pidana penjara terhadap Terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN berupa pidana penjara selama 1 (satu) tahun dikurangi selama terdakwa berada dalam tahanan. 3. Menyatakan barang bukti berupa : - 3 (tiga) bungkus sedang daun ganja terbalut kertas. - Serbuk lintingan daun ganja - 1 (Satu) buah tas warna hijau; Dirampas untuk dimusnahkan; 4. Menetapkan agar Terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN membayar biaya perkara sebesar Rp.1000,- (seribu rupiah). e. Pembelaan diri dari terdakwa yang telah diucapkan secara lisan di muka persidangan, yang isinya pada pokoknya menyatakan bahwa terdakwa mengakui dan menyesali perbuatannya dan mohon keringanan hukuman; f. Tanggapan secara lisan Jaksa Penuntut Umum atas Pembelaan terdakwa yang pada pokoknya menyatakan tetap pada tuntutan; Setelah memperhatikan dengan cermat terhadap barang bukti yang diajukan di muka persidangan; Menimbang, bahwa Terdakwa didakwa oleh Jaksa Penuntut Umum telah melakukan tindak pidana dengan dakwaan sebagai berikut : DAKWAAN : KESATU : --------- Bahwa ia terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 14.00 wib, atau setidak-tidaknya pada waktu lain dalam bulan Oktober tahun 2013, bertempat di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga atau setidak-tidaknya pada suatu tempat lain yang termasuk dalam wilayah Hukum Pengadilan Negeri Sibolga, mereka yang melakukan, yang menyuruh melakukan dan yang turut serta melakukan perbuatan, Percobaan atau permufakatan jahat untuk melakukan tindak pidana Narkotika dan Prekursor Narkotika sebagaimana dimaksud dalam Pasal 111, Pasal 112, Pasal 113, Pasal 114, Pasal 115, Pasal 116, Pasal 117, Pasal 118, Pasal 119, Pasal 120, Pasal 121, Pasal 122, Pasal 123, Pasal 124, Pasal 125, Pasal 126 dan Pasal 129, perbuatan mana dilakukan terdakwa dengan cara sebagai berikut:------------------ Berawal pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 13.00 wib saksi MARTHIN SEMBIRING bersama dengan saksi ERWIN C SIAHAAN SE(Keduanya Anggota Kepolisian Resor Sibolga) mendapat informasi dari masyarakat, bahwa ada transaksi penjualan daun ganja di Ujung Sibolga Jalan Zainul Arifin Kelurahan Simare-mare Kecamatan Sibolga Utara Kota Sibolga, selanjutnya saksi MARTHIN SEMBIRING bersama dengan saksi ERWIN C SIAHAAN SE melakukan penyelidikan ketempat tersebut dan berhasil melakukan penangkapan terhadap ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG (diajukan dalam berkas terpisah) dan menyita barang bukti berupa 1 (satu) bungkus sedang daun ganja terbalut dengan kertas koran setelah itu ditemukan berupa 15 (lima belas) bungkus kecil daun ganja terbalut dengan kertas dari dalam saku celana sebelah kiri ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG sedangkan 1 (satu) unit handphone Mito silver hitam ditemukan didalam saku celana sebelah kanan ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG. Setelah diinterogasi ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG menerangkan ganja tersebut dibelinya dari BURHAN (DPO) untuk dijual kepada pembeli yang tidak diketahui namanya. Selanjutnya Petugas Kepolisian membawa ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG untuk memberitahukan keberadaan BURHAN (DPO), lalu ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG menerangkan jika BURHAN berada didalam rumahnya di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga dan
2
Direktori Putusan Pengadilan Negeri Sibolga pn-sibolga.go.id sesampainya ditempat tersebut saat Petugas Kepolisian melakukan penggerebekan terhadap rumah tersebut BURHAN (DPO) berhasil melarikan diri lalu ditemukan terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN dengan gerak-gerik mencurigakan. Selanjutnya dilakukan penggeledahan lalu ditemukan didalam parit belakang rumah BURHAN (DPO) berupa sebuah tas warna hijau yang berisikan berupa 3 (tiga) bungkus sedang daun ganja terbalut dengan kertas dan serbuk (lintingan) daun ganja. Dimana ganja tersebut adalah milik orang tua terdakwa yang bernama BURHAN (DPO) dan terdakwa mengetahui jika BURHAN (DPO) menyimpan daun ganja dan menjualkan ganja tersebut kepada ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 13.00 wib di dalam rumah terdakwa di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga sebanyak 1 (satu) bungkus sedang daun ganja terbalut dengan kertas koran (segaris) dan 15 (lima belas) bungkus kecil daun ganja terbalut dengan kertas dengan harga Rp.250.000 (dua ratus lima puluh ribu rupiah) dan terdakwa sudah pernah menggunakan daun ganja, selanjutnya terdakwa berikut barang bukti dibawa ke Kantor Kepolisian guna proses hukum lebih lanjut. Berdasarkan hasil Laboratorium Klinik Hasil Pemeriksaan Narkoba Nomor: 035/PK/X/2013 terhadap Urine terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN Tertanggal 13 Oktober 2013 dari Rumah Sakit Umum Dr. Ferdinand Lumbantobing yang ditandatangani oleh Agustina Banjarnahor selaku pemeriksa dengan hasil pemeriksaan bahwa urine terdakwa Positif mengandung Marijuana. Bahwa berdasarkan Berita Acara Penimbangan Barang Bukti Nomor: 635/SP.12305/2013 tanggal 16 Oktober 2013 barang bukti atas nama MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN berupa 3 (tiga) bungkus dan 1 (satu) bungkus serbuk daun ganja kering dengan berat kotor 390,8 (tiga ratus sembilan puluh koma delapan) gram. Berdasarkan Berita Acara Analisis Laboratorium Barang Bukti Narkotika No.Lab: 6971/NNF/2013 tanggal 28 Oktober 2013 barang bukti yang dianalisis berupa 1 (satu) plastik bening berisi daun dan biji kering dengan berat 19,7 (sembilan belas koma tujuh) gram diduga Narkotika milik tersangka atas nama MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN adalah positif ganja dan terdaftar dalam Golongan I nomor urut 8 Lampiran I Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika.------------------- Perbuatan terdakwa sebagaimana diatur dan diancam dengan pidana dalam Pasal 132 Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika jo Pasal 55 ayat (1) ke 1 KUHP.------ATAU KEDUA : --------- Bahwa ia terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 14.00 wib, atau setidak-tidaknya pada waktu lain dalam bulan Oktober tahun 2013, bertempat di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga atau setidak-tidaknya pada suatu tempat lain yang termasuk dalam wilayah Hukum Pengadilan Negeri Sibolga, Mereka yang melakukan, yang menyuruh melakukan dan yang turut serta melakukan perbuatan, menawarkan untuk dijual, menjual, menjadi perantara dalam jual beli, menukar, menyerahkan atau menerima Narkotika Golongan I dalam bentuk tanaman, perbuatan mana dilakukan terdakwa dengan cara sebagai berikut:------------------- Berawal pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 13.00 wib saksi MARTHIN SEMBIRING bersama dengan saksi ERWIN C SIAHAAN SE (Keduanya Anggota Kepolisian Resor Sibolga) mendapat informasi dari masyarakat, bahwa ada transaksi penjualan daun ganja di Ujung Sibolga Jalan Zainul Arifin Kelurahan Simare-mare Kecamatan Sibolga Utara Kota Sibolga, selanjutnya saksi MARTHIN SEMBIRING bersama dengan saksi ERWIN C SIAHAAN SE melakukan penyelidikan ketempat tersebut dan berhasil melakukan penangkapan terhadap ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG (diajukan dalam berkas terpisah) dan
3
Direktori Putusan Pengadilan Negeri Sibolga pn-sibolga.go.id menyita barang bukti berupa 1 (satu) bungkus sedang daun ganja terbalut dengan kertas koran setelah itu ditemukan berupa 15 (lima belas) bungkus kecil daun ganja terbalut dengan kertas dari dalam saku celana sebelah kiri ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG sedangkan 1 (satu) unit handphone Mito silver hitam ditemukan didalam saku celana sebelah kanan ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG. Setelah diinterogasi ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG menerangkan ganja tersebut dibelinya dari BURHAN (DPO) untuk dijual kepada pembeli yang tidak diketahui namanya. Selanjutnya Petugas Kepolisian membawa ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG untuk memberitahukan keberadaan BURHAN (DPO), lalu ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG menerangkan jika BURHAN berada didalam rumahnya di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga dan sesampainya ditempat tersebut saat Petugas Kepolisian melakukan penggerebekan terhadap rumah tersebut BURHAN (DPO) berhasil melarikan diri lalu ditemukan terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN dengan gerak-gerik mencurigakan. Selanjutnya dilakukan penggeledahan lalu ditemukan didalam parit belakang rumah BURHAN (DPO) berupa sebuah tas warna hijau yang berisikan berupa 3 (tiga) bungkus sedang daun ganja terbalut dengan kertas dan serbuk (lintingan) daun ganja. Dimana ganja tersebut adalah milik orang tua terdakwa yang bernama BURHAN (DPO) dan terdakwa mengetahui jika BURHAN (DPO) menyimpan daun ganja dan menjualkan ganja tersebut kepada ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 13.00 wib di dalam rumah terdakwa di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga sebanyak 1 (satu) bungkus sedang daun ganja terbalut dengan kertas koran (segaris) dan 15 (lima belas) bungkus kecil daun ganja terbalut dengan kertas dengan harga Rp.250.000 (dua ratus lima puluh ribu rupiah) dan terdakwa sudah pernah menggunakan daun ganja, selanjutnya terdakwa berikut barang bukti dibawa ke Kantor Kepolisian guna proses hukum lebih lanjut. Berdasarkan hasil Laboratorium Klinik Hasil Pemeriksaan Narkoba Nomor: 035/PK/X/2013 terhadap Urine terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN Tertanggal 13 Oktober 2013 dari Rumah Sakit Umum Dr. Ferdinand Lumbantobing yang ditandatangani oleh Agustina Banjarnahor selaku pemeriksa dengan hasil pemeriksaan bahwa urine terdakwa Positif mengandung Marijuana. Bahwa berdasarkan Berita Acara Penimbangan Barang Bukti Nomor: 635/SP.12305/2013 tanggal 16 Oktober 2013 barang bukti atas nama MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN berupa 3 (tiga) bungkus dan 1 (satu) bungkus serbuk daun ganja kering dengan berat kotor 390,8 (tiga ratus sembilan puluh koma delapan) gram. Berdasarkan Berita Acara Analisis Laboratorium Barang Bukti Narkotika No.Lab: 6971/NNF/2013 tanggal 28 Oktober 2013 barang bukti yang dianalisis berupa 1 (satu) plastik bening berisi daun dan biji kering dengan berat 19,7 (sembilan belas koma tujuh) gram diduga Narkotika milik tersangka atas nama MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN adalah positif ganja dan terdaftar dalam Golongan I nomor urut 8 Lampiran I Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika.------------------- Perbuatan terdakwa sebagaimana diatur dan diancam dengan pidana dalam Pasal 114 ayat (1) Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika jo Pasal 55 ayat (1) ke 1 KUHP.------------------------------------------------ATAU KETIGA : --------- Bahwa ia terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 14.00 wib, atau setidak-tidaknya pada waktu lain dalam bulan Oktober tahun 2013, bertempat di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga atau setidak-tidaknya pada suatu tempat lain yang termasuk dalam wilayah Hukum Pengadilan Negeri Sibolga, Mereka yang melakukan, yang menyuruh melakukan dan yang turut serta melakukan perbuatan, menanam, memelihara, memiliki, menyimpan, menguasai
4
Direktori Putusan Pengadilan Negeri Sibolga pn-sibolga.go.id atau menyediakan Narkotika Golongan I dalam bentuk tanaman, perbuatan mana dilakukan terdakwa dengan cara sebagai berikut:-------------- Berawal pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 13.00 wib saksi MARTHIN SEMBIRING bersama dengan saksi ERWIN C SIAHAAN SE (Keduanya Anggota Kepolisian Resor Sibolga) mendapat informasi dari masyarakat, bahwa ada transaksi penjualan daun ganja di Ujung Sibolga Jalan Zainul Arifin Kelurahan Simare-mare Kecamatan Sibolga Utara Kota Sibolga, selanjutnya saksi MARTHIN SEMBIRING bersama dengan saksi ERWIN C SIAHAAN SE melakukan penyelidikan ketempat tersebut dan berhasil melakukan penangkapan terhadap ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG (diajukan dalam berkas terpisah) dan menyita barang bukti berupa 1 (satu) bungkus sedang daun ganja terbalut dengan kertas koran setelah itu ditemukan berupa 15 (lima belas) bungkus kecil daun ganja terbalut dengan kertas dari dalam saku celana sebelah kiri ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG sedangkan 1 (satu) unit handphone Mito silver hitam ditemukan didalam saku celana sebelah kanan ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG. Setelah diinterogasi ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG menerangkan ganja tersebut dibelinya dari BURHAN (DPO) untuk dijual kepada pembeli yang tidak diketahui namanya. Selanjutnya Petugas Kepolisian membawa ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG untuk memberitahukan keberadaan BURHAN (DPO), lalu ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG menerangkan jika BURHAN berada didalam rumahnya di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga dan sesampainya ditempat tersebut saat Petugas Kepolisian melakukan penggerebekan terhadap rumah tersebut BURHAN (DPO) berhasil melarikan diri lalu ditemukan terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN dengan gerak-gerik mencurigakan. Selanjutnya dilakukan penggeledahan lalu ditemukan didalam parit belakang rumah BURHAN (DPO) berupa sebuah tas warna hijau yang berisikan berupa 3 (tiga) bungkus sedang daun ganja terbalut dengan kertas dan serbuk (lintingan) daun ganja. Dimana ganja tersebut adalah milik orang tua terdakwa yang bernama BURHAN (DPO) dan terdakwa mengetahui jika BURHAN (DPO) menyimpan daun ganja dan menjualkan ganja tersebut kepada ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 13.00 wib di dalam rumah terdakwa di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga sebanyak 1 (satu) bungkus sedang daun ganja terbalut dengan kertas koran (segaris) dan 15 (lima belas) bungkus kecil daun ganja terbalut dengan kertas dengan harga Rp.250.000 (dua ratus lima puluh ribu rupiah) dan terdakwa sudah pernah menggunakan daun ganja, selanjutnya terdakwa berikut barang bukti dibawa ke Kantor Kepolisian guna proses hukum lebih lanjut. Berdasarkan hasil Laboratorium Klinik Hasil Pemeriksaan Narkoba Nomor: 035/PK/X/2013 terhadap Urine terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN Tertanggal 13 Oktober 2013 dari Rumah Sakit Umum Dr. Ferdinand Lumbantobing yang ditandatangani oleh Agustina Banjarnahor selaku pemeriksa dengan hasil pemeriksaan bahwa urine terdakwa Positif mengandung Marijuana. Bahwa berdasarkan Berita Acara Penimbangan Barang Bukti Nomor: 635/SP.12305/2013 tanggal 16 Oktober 2013 barang bukti atas nama MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN berupa 3 (tiga) bungkus dan 1 (satu) bungkus serbuk daun ganja kering dengan berat kotor 390,8 (tiga ratus sembilan puluh koma delapan) gram. Berdasarkan Berita Acara Analisis Laboratorium Barang Bukti Narkotika No.Lab: 6971/NNF/2013 tanggal 28 Oktober 2013 barang bukti yang dianalisis berupa 1 (satu) plastik bening berisi daun dan biji kering dengan berat 19,7 (sembilan belas koma tujuh) gram diduga Narkotika milik tersangka atas nama MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN adalah positif ganja dan terdaftar dalam Golongan I nomor urut 8 Lampiran I Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika.-----------
5
Direktori Putusan Pengadilan Negeri Sibolga pn-sibolga.go.id --------- Perbuatan terdakwa sebagaimana diatur dan diancam dengan pidana dalam Pasal 111 ayat (1) Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika jo Pasal 55 ayat (1) ke 1 KUHP.------------------------------------------------ATAU KEEMPAT : --------- Bahwa ia terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 14.00 wib, atau setidak-tidaknya pada waktu lain dalam bulan Oktober tahun 2013, bertempat di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga atau setidak-tidaknya pada suatu tempat lain yang termasuk dalam wilayah Hukum Pengadilan Negeri Sibolga, Mereka yang melakukan, yang menyuruh melakukan dan yang turut serta melakukan perbuatan, tanpa hak atau melawan hukum menyalahgunakan Narkotika Golongan I bagi diri sendiri, perbuatan mana dilakukan terdakwa dengan cara sebagai berikut:----------------------------------------------- Berawal pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 13.00 wib saksi MARTHIN SEMBIRING bersama dengan saksi ERWIN C SIAHAAN SE (Keduanya Anggota Kepolisian Resor Sibolga) mendapat informasi dari masyarakat, bahwa ada transaksi penjualan daun ganja di Ujung Sibolga Jalan Zainul Arifin Kelurahan Simare-mare Kecamatan Sibolga Utara Kota Sibolga, selanjutnya saksi MARTHIN SEMBIRING bersama dengan saksi ERWIN C SIAHAAN SE melakukan penyelidikan ketempat tersebut dan berhasil melakukan penangkapan terhadap ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG (diajukan dalam berkas terpisah) dan menyita barang bukti berupa 1 (satu) bungkus sedang daun ganja terbalut dengan kertas koran setelah itu ditemukan berupa 15 (lima belas) bungkus kecil daun ganja terbalut dengan kertas dari dalam saku celana sebelah kiri ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG sedangkan 1 (satu) unit handphone Mito silver hitam ditemukan didalam saku celana sebelah kanan ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG. Setelah diinterogasi ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG menerangkan ganja tersebut dibelinya dari BURHAN (DPO) untuk dijual kepada pembeli yang tidak diketahui namanya. Selanjutnya Petugas Kepolisian membawa ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG untuk memberitahukan keberadaan BURHAN (DPO), lalu ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG menerangkan jika BURHAN berada didalam rumahnya di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga dan sesampainya ditempat tersebut saat Petugas Kepolisian melakukan penggerebekan terhadap rumah tersebut BURHAN (DPO) berhasil melarikan diri lalu ditemukan terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN dengan gerak-gerik mencurigakan. Selanjutnya dilakukan penggeledahan lalu ditemukan didalam parit belakang rumah BURHAN (DPO) berupa sebuah tas warna hijau yang berisikan berupa 3 (tiga) bungkus sedang daun ganja terbalut dengan kertas dan serbuk (lintingan) daun ganja. Dimana ganja tersebut adalah milik orang tua terdakwa yang bernama BURHAN (DPO) dan terdakwa mengetahui jika BURHAN (DPO) menyimpan daun ganja dan menjualkan ganja tersebut kepada ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 13.00 wib di dalam rumah terdakwa di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga sebanyak 1 (satu) bungkus sedang daun ganja terbalut dengan kertas koran (segaris) dan 15 (lima belas) bungkus kecil daun ganja terbalut dengan kertas dengan harga Rp.250.000 (dua ratus lima puluh ribu rupiah) dan terdakwa sudah pernah menggunakan daun ganja, selanjutnya terdakwa berikut barang bukti dibawa ke Kantor Kepolisian guna proses hukum lebih lanjut. Berdasarkan hasil Laboratorium Klinik Hasil Pemeriksaan Narkoba Nomor: 035/PK/X/2013 terhadap Urine terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN Tertanggal 13 Oktober 2013 dari Rumah Sakit Umum Dr. Ferdinand Lumbantobing yang ditandatangani oleh Agustina Banjarnahor selaku pemeriksa dengan hasil pemeriksaan bahwa urine terdakwa Positif mengandung Marijuana.
6
Direktori Putusan Pengadilan Negeri Sibolga pn-sibolga.go.id Bahwa berdasarkan Berita Acara Penimbangan Barang Bukti Nomor: 635/SP.12305/2013 tanggal 16 Oktober 2013 barang bukti atas nama MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN berupa 3 (tiga) bungkus dan 1 (satu) bungkus serbuk daun ganja kering dengan berat kotor 390,8 (tiga ratus sembilan puluh koma delapan) gram. Berdasarkan Berita Acara Analisis Laboratorium Barang Bukti Narkotika No.Lab: 6971/NNF/2013 tanggal 28 Oktober 2013 barang bukti yang dianalisis berupa 1 (satu) plastik bening berisi daun dan biji kering dengan berat 19,7 (sembilan belas koma tujuh) gram diduga Narkotika milik tersangka atas nama MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN adalah positif ganja dan terdaftar dalam Golongan I nomor urut 8 Lampiran I Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika.------------------- Perbuatan terdakwa sebagaimana diatur dan diancam dengan pidana dalam Pasal 127 ayat (1) huruf a Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika jo Pasal 55 ayat (1) ke 1 KUHP.------------------------------------------------ATAU KELIMA : --------- Bahwa ia terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 14.00 wib, atau setidak-tidaknya pada waktu lain dalam bulan Oktober tahun 2013, bertempat di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga atau setidak-tidaknya pada suatu tempat lain yang termasuk dalam wilayah Hukum Pengadilan Negeri Sibolga, Mereka yang melakukan, yang menyuruh melakukan dan yang turut serta melakukan perbuatan, dengan sengaja tidak melaporkan adanya tindak pidana sebagaimana dimaksud dalam Pasal 111, Pasal 112, Pasal 113, Pasal 114, Pasal 115, Pasal 116, Pasal 117, Pasal 118, Pasal 119, Pasal 120, Pasal 121, Pasal 122, Pasal 123, Pasal 124, Pasal 125, Pasal 126, Pasal 127 ayat (1), Pasal 128 ayat (1) dan Pasal 129, perbuatan mana dilakukan terdakwa dengan cara sebagai berikut:------------------------- Berawal pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 13.00 wib saksi MARTHIN SEMBIRING bersama dengan saksi ERWIN C SIAHAAN SE (Keduanya Anggota Kepolisian Resor Sibolga) mendapat informasi dari masyarakat, bahwa ada transaksi penjualan daun ganja di Ujung Sibolga Jalan Zainul Arifin Kelurahan Simare-mare Kecamatan Sibolga Utara Kota Sibolga, selanjutnya saksi MARTHIN SEMBIRING bersama dengan saksi ERWIN C SIAHAAN SE melakukan penyelidikan ketempat tersebut dan berhasil melakukan penangkapan terhadap ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG (diajukan dalam berkas terpisah) dan menyita barang bukti berupa 1 (satu) bungkus sedang daun ganja terbalut dengan kertas koran setelah itu ditemukan berupa 15 (lima belas) bungkus kecil daun ganja terbalut dengan kertas dari dalam saku celana sebelah kiri ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG sedangkan 1 (satu) unit handphone Mito silver hitam ditemukan didalam saku celana sebelah kanan ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG. Setelah diinterogasi ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG menerangkan ganja tersebut dibelinya dari BURHAN (DPO) untuk dijual kepada pembeli yang tidak diketahui namanya. Selanjutnya Petugas Kepolisian membawa ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG untuk memberitahukan keberadaan BURHAN (DPO), lalu ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG menerangkan jika BURHAN berada didalam rumahnya di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga dan sesampainya ditempat tersebut saat Petugas Kepolisian melakukan penggerebekan terhadap rumah tersebut BURHAN (DPO) berhasil melarikan diri lalu ditemukan terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN dengan gerak-gerik mencurigakan. Selanjutnya dilakukan penggeledahan lalu ditemukan didalam parit belakang rumah BURHAN (DPO) berupa sebuah tas warna hijau yang berisikan berupa 3 (tiga) bungkus sedang daun ganja terbalut dengan kertas dan serbuk (lintingan) daun ganja. Dimana ganja tersebut adalah milik orang tua terdakwa yang bernama BURHAN (DPO) dan terdakwa mengetahui jika BURHAN (DPO) menyimpan daun
7
Direktori Putusan Pengadilan Negeri Sibolga pn-sibolga.go.id ganja dan menjualkan ganja tersebut kepada ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 13.00 wib di dalam rumah terdakwa di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga sebanyak 1 (satu) bungkus sedang daun ganja terbalut dengan kertas koran (segaris) dan 15 (lima belas) bungkus kecil daun ganja terbalut dengan kertas dengan harga Rp.250.000 (dua ratus lima puluh ribu rupiah) dan terdakwa sudah pernah menggunakan daun ganja, selanjutnya terdakwa berikut barang bukti dibawa ke Kantor Kepolisian guna proses hukum lebih lanjut. Berdasarkan hasil Laboratorium Klinik Hasil Pemeriksaan Narkoba Nomor: 035/PK/X/2013 terhadap Urine terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN Tertanggal 13 Oktober 2013 dari Rumah Sakit Umum Dr. Ferdinand Lumbantobing yang ditandatangani oleh Agustina Banjarnahor selaku pemeriksa dengan hasil pemeriksaan bahwa urine terdakwa Positif mengandung Marijuana. Bahwa berdasarkan Berita Acara Penimbangan Barang Bukti Nomor: 635/SP.12305/2013 tanggal 16 Oktober 2013 barang bukti atas nama MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN berupa 3 (tiga) bungkus dan 1 (satu) bungkus serbuk daun ganja kering dengan berat kotor 390,8 (tiga ratus sembilan puluh koma delapan) gram. Berdasarkan Berita Acara Analisis Laboratorium Barang Bukti Narkotika No.Lab: 6971/NNF/2013 tanggal 28 Oktober 2013 barang bukti yang dianalisis berupa 1 (satu) plastik bening berisi daun dan biji kering dengan berat 19,7 (sembilan belas koma tujuh) gram diduga Narkotika milik tersangka atas nama MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN adalah positif ganja dan terdaftar dalam Golongan I nomor urut 8 Lampiran I Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika.------------------- Perbuatan terdakwa sebagaimana diatur dan diancam dengan pidana dalam Pasal 131 Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika jo Pasal 55 ayat (1) ke 1 KUHP.------Menimbang, bahwa atas Dakwaan Penuntut Umum tersebut Terdakwa menyatakan mengerti maksud Dakwaan, menyatakan tidak mengajukan Eksepsi: Menimbang, bahwa di persidangan telah didengar saksi-saksi yang diajukan oleh Jaksa Penuntut Umum (a charge), yang memberikan keterangan di bawah sumpah, keterangan saksi mana isinya pada pokoknya sebagai berikut: Saksi I : MARTIN SEMBIRING, di bawah sumpah memberikan keterangan sebagai berikut: - Bahwa pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 14.00 Wib bertempat di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga saksi dan teman saksi yang juga anggota Polri melakukan penangkapan terhadap terdakwa, karena terdakwa tidak melaporkan kejahatan Narkotika jenis ganja yang dilakukan oleh Burhan (DPO) selaku orang tua terdakwa. - Bahwa sasaran saksi bersama dengan teman saksi yaitu Burhan (DPO) orang tua dari terdakwa yang berdasarkan keterangan dari ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG yang ditangkap oleh saksi pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 13.30 Wib, di Ujung Sibolga Jalan Zainul Arifin Kel. Simare-mare Kec. Sibolga Utara Kota Sibolga, BURHAN telah menjual narkotika jenis ganja kepada ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 14.00 Wib bertempat di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga; - Bahwa pada saat saksi bersama dengan teman saksi akan melakukan pengembangan terhadap Burhan dengan melakukan penggerebekan terhadap rumah Burhan di Ujung Sibolga Jalan Zainul Arifin Kel. Simaremare Kec. Sibolga Utara Kota Sibolga ternyata Burhan telah melarikan diri. - Bahwa pada saat saksi bersama dengan teman saksi melakukan penggerebekan, terdakwa (anak dari BURHAN) sedang berada di dalam
8
Direktori Putusan Pengadilan Negeri Sibolga pn-sibolga.go.id
-
-
-
-
tidak
rumah dengan gerak-gerik yang mencurigakan sehingga saksi pun kemudian mengamankan terdakwa ; Bahwa selanjutnya saksi bersama dengan teman saksi melakukan penggeledahan di rumah BURHAN (DPO) dan di dalam parit di belakang rumah BURHAN ditemukan tas warna hijau yang setelah diperiksa berisikan 3 (tiga) bungkus sedang daun ganja terbalut dengan kertas dan serbuk (lintingan) daun ganja ; Bahwa terdakwa mengetahui BURHAN membuang tas warna hijau tersebut ke dalam parit dan terdakwa mengetahui bahwa isi dari tas warna hijau tersebut adalah ganja ; Bahwa terdakwa melihat BURHAN membawa daun ganja tersebut ke dalam rumahnya pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 04.00 Wib dan terdakwa melihat ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG datang ke rumahnya pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 13.00 Wib untuk membeli ganja kepada BURHAN ; Bahwa barang bukti yang diperlihatkan dalam persidangan tersebut dibenarkan oleh saksi. Menimbang, bahwa atas keterangan saksi tersebut, Terdakwa menyatakan merasa keberatan;
Saksi II: ERWIN C. SIAHAAN, SE, di bawah sumpah memberikan keterangan sebagai berikut : - Bahwa saksi melakukan penangkapan terhadap terdakwa, karena terdakwa tidak melaporkan kejahatan Narkotika jenis ganja yang dilakukan oleh Burhan (DPO) selaku orang tua terdakwa. - Bahwa sasaran saksi bersama dengan teman-temannya yang juga anggota Polri yaitu Burhan (DPO) orang tua dari terdakwa, namun Burhan saat itu melarikan diri, selanjutnya saksi melakukan penangkapan terhadap terdakwa karena saat itu gerak gerik terdakwa mencurigakan sehingga saksi mengamankan terdakwa dan dibawa ke Polres Kota Sibolga. - Bahwa barang bukti yang diperlihatkan dalam persidangan tersebut dibenarkan oleh saksi. - Bahwa terdakwa ditangkap oleh Petugas Kepolisian pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 14.00 Wib bertempat di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga; Menimbang, bahwa atas keterangan saksi tersebut, Terdakwa menyatakan tidak merasa keberatan; Saksi III: ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG, di bawah sumpah memberikan keterangan sebagai berikut : - bahwa pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 13.30 Wib bertempat di Ujung Sibolga Jalan Zainul Arifin Kelurahan Simare-mare Kecamatan Sibolga Utara Kota Sibolga, saksi ditangkap karena melakukan tindak pidana Narkotika. - Bahwa pada saat dilakukan penangkapan dari saksi ditemukan barang bukti berupa 15 (lima belas) bungkus kecil daun ganja terbalut dengan kertas dan 1 (satu) unit hand Phone merk Mito warna Silver. - Bahwa 1 (satu) bungkus sedang daun ganja terbalut dengan kertas koran dan 15 (lima belas) bungkus kecil daun ganja terbalut dengan kertas tersebut saksi terima dari Burhan (DPO) orang tua terdakwa yang diterima pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 13.00 Wib bertempat di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga. - Bahwa 1 (satu) bungkus sedang daun ganja terbalut dengan kertas koran dibeli saksi dari Burhan (DPO) dengan harga Rp.250.000,- (dua ratus lima puluh ribu rupiah).
9
Direktori Putusan Pengadilan Negeri Sibolga pn-sibolga.go.id - Bahwa saksi kenal dengan terdakwa karena terdakwa anak dari Burhan (DPO). - Bahwa terdakwa mengetahui dan melihat saksi dengan Burhan saat melakukan transaksi jual beli daun ganja didalam rumah milik Burhan. - Bahwa terdakwa tidak melaporkan adanya tindak pidana Narkotika yang dilakukan saksi dengan Burhan karena Burhan adalah orang tua terdakwa sedangkan saksi adalah teman terdakwa. - Bahwa perbuatan terdakwa dengan sengaja tidak melaporkan adanya tindak pidana Narkotika adalah melanggar hukum dan Undang-Undang di Negara Republik Indonesia; Menimbang, bahwa atas keterangan saksi tersebut, Terdakwa menyatakan tidak merasa keberatan; Menimbang, bahwa di persidangan, telah didengar pula Terdakwa yang memberikan keterangan dimana isinya pada pokoknya sebagai berikut:Terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN, - bahwa pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 14.00 Wib didalam rumah orang tua terdakwa yang bertempat di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga ditangkap oleh Petugas Kepolisian karena melakukan tindak pidana Narkotika. - Bahwa terdakwa ditangkap karena dengan sengaja tidak melaporkan adanya tindak pidana narkotika yang dilakukan oleh Burhan (DPO). - Bahwa pada saat terdakwa ditangkap ditemukan barang bukti berupa 3 (tiga) bungkus sedang daun ganja terbalut dengan kertas dan lingtingan daun ganja terbalut dengar kertas didalam sebuah tas warna hijau yang ditemukan di dalam parit di belakang rumah orang tua terdakwa. - Bahwa terdakwa mengetahui bahwa Burhan (DPO) melakukan tindak pidana Narkotika namun terdakwa tidak melaporkannya karena Burhan adalah orang tua kandung terdakwa. Menimbang, bahwa Jaksa Penuntut Umum dalam perkara ini telah mengajukan barang bukti berupa : 3 (tiga) bungkus sedang daun ganja terbalut kertas. Serbuk lintingan daun ganja - 1 (Satu) buah tas warna hijau; Menimbang, bahwa terhadap barang bukti diatas telah dilakukan melalui penyitaan sebagaimana yang ditentukan peraturan yang berlaku sehingga dapat dijadikan sebagai barang bukti dalam perkara ini; Menimbang, bahwa dalam perkara ini didapati pula bukti Berita Acara Analisis Laboratorium Barang Bukti Narkotika No.Lab: 6971/NNF/2013 tanggal 28 Oktober 2013 barang bukti yang dianalisis berupa 1 (satu) plastik bening berisi daun dan biji kering dengan berat netto 19,7 (sembilan belas koma tujuh) gram diduga Narkotika milik tersangka atas nama MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN adalah Positif Metamfetamina dan terdaftar dalam Golongan I nomor urut 61 Lampiran I Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika; Menimbang, bahwa dari keterangan saki-saksi, keterangan Terdakwa, Barang Bukti yang diajukan di persidangan setelah dihubungkan satu sama lainnya ternyata saling bersesuaian maka didapatlah fakta hukum sebagai berikut : - Bahwa pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 14.00 Wib bertempat di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga, terdakwa ditangkap oleh saksi-saksi dari kepolisian karena terdakwa tidak melaporkan kejahatan Narkotika jenis ganja yang dilakukan oleh Burhan (DPO) selaku orang tuanya. - Bahwa pada saat penangkapan sebenarnya sasaran polisi adalah orang tua terdakwa yang bernama Burhan (DPO) yang berdasarkan keterangan dari ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG yang tertangkap ditangkap pada
10
Direktori Putusan Pengadilan Negeri Sibolga pn-sibolga.go.id
-
-
-
-
-
hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 13.30 Wib, di Ujung Sibolga Jalan Zainul Arifin Kel. Simare-mare Kec. Sibolga Utara Kota Sibolga, yang menerangkan bahwa ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG telah membeli narkotika jenis ganja dari BURHAN pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 14.00 Wib bertempat di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga; Bahwa berdasarkan informasi yang diperoleh dari ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG tersebut polisi melakukan penggerebekan ke rumah BURHAN (orang tua terdakwa) di Ujung Sibolga Jalan Zainul Arifin Kel. Simare-mare Kec. Sibolga Utara Kota Sibolga dan menemukan terdakwa (anak dari BURHAN) sedang berada di dalam rumah dengan gerak-gerik yang mencurigakan sehingga saksi pun kemudian mengamankan terdakwa sedangkan Burhan telah melarikan diri. Bahwa berdasarkan hasil penggeledahan yang dilakukan oleh saksi dari kepolisian di BURHAN (DPO), polisi menemukan tas warna hijau yang setelah diperiksa berisikan 3 (tiga) bungkus sedang daun ganja terbalut dengan kertas dan serbuk (lintingan) daun ganja di dalam parit di belakang rumah BURHAN ; Bahwa terdakwa mengetahui BURHAN membuang tas warna hijau tersebut ke dalam parit dan terdakwa mengetahui bahwa isi dari tas warna hijau tersebut adalah ganja ; Bahwa terdakwa melihat BURHAN membawa daun ganja tersebut ke dalam rumahnya pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 04.00 Wib dan terdakwa melihat ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG datang ke rumahnya pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 13.00 Wib untuk membeli ganja kepada BURHAN ; Bahwa terdakwa mengetahui bahwa Burhan (DPO) melakukan tindak pidana Narkotika namun terdakwa tidak melaporkannya karena Burhan adalah orang tua kandung terdakwa.
Menimbang, bahwa untuk menyingkat putusan ini hal-hal yang sudah termuat dalam berita acara persidangan perkara ini adalah merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari putusan ini ; Menimbang bahwa selanjutnya Majelis Hakim akan mempertimbangkan secara yuridis apakah perbuatan Terdakwa telah terbukti melakukan perbuatan pidana sebagaimana didakwakan oleh Jaksa Penuntut Umum kepada Terdakwa ; Menimbang bahwa Terdakwa telah diajukan kepersidangan dengan surat dakwaan sebagai berikut : Pertama : Melanggar Pasal 132 Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika jo Pasal 55 ayat (1) ke 1 KUHP; atau Kedua : Melanggar Pasal 114 ayat (1) Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika jo Pasal 55 ayat (1) ke 1 KUHP; atau Ketiga : Melanggar Pasal 111 ayat (1) Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika jo Pasal 55 ayat (1) ke 1 KUHP; atau Keempat : Melanggar Pasal 127 ayat (1) huruf a Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika jo Pasal 55 ayat (1) ke 1 KUHP, atau Kelima : Melanggar Pasal 131 Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika jo Pasal 55 ayat (1) ke 1 KUHP, Menimbang, bahwa dalam tuntutannya, terdakwa dituntut oleh Penuntut Umum telah melanggar Pasal 131 Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika jo Pasal 55 ayat (1) ke 1 KUHP sebagaimana dalam dakwaan Kelima; Menimbang, bahwa apabila memperhatikan susunan surat dakwaan dari Jaksa Penuntut Umum adalah berbentuk alternatif, maka dengan demikian majelis memiliki keleluasaan untuk memilih dakwaan mana yang paling terbukti terhadap
11
Direktori Putusan Pengadilan Negeri Sibolga pn-sibolga.go.id perbuatan terdakwa sesuai dengan fakta-fakta hukum yang terungkap di persidangan; Menimbang, bahwa berdasarkan fakta-fakta hukum yang terungkap di persidangan, majelis memilih untuk membuktikan dakwaan kelima melanggar Pasal 131 Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika jo Pasal 55 ayat (1) ke 1 KUHP yang unsur-unsurnya adalah sebagai berikut: 1. Unsur Setiap Orang ; 2. Unsur Dengan sengaja tidak melaporkan adanya tindak pidana sebagaimana dimaksud dalam pasal 111, pasal 112, pasal 113, pasal 114, pasal 115, pasal 116, pasal 117, pasal 118, pasal 119, pasal 120, pasal 121, pasal 122, pasal 123, pasal 124, pasal 125, pasal 126, pasal 127 ayat (1), pasal 128 ayat (1), pasal 129; 3. Unsur mereka yang melakukan, yang menyuruh melakukan, dan yang turut serta melakukan; Ad.1. Unsur Setiap Orang ; dibuktikan sebagai berikut: Menimbang, bahwa Unsur setiap orang diartikan setiap orang baik laki-laki maupun perempuan yang dihadapkan di muka persidangan sebagai subjek hukum yang mempunyai jasmani dan rohani sehat dan dapat dipertanggungjawabkan secara hukum ; Menimbang, bahwa terdakwa yang beridentitas terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN dihadapkan di muka persidangan dalam keadaan sehat jasmani dan rohani serta dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Selain itu seluruh saksi-saksi maupun pengakuan terdakwa-terdakwa membenarkan identitas yang dituliskan dalam surat dakwaan Jaksa Penuntut Umum. Oleh karena itu unsur ke-1 barang siapa telah terpenuhi ; Ad.2. Unsur Dengan sengaja tidak melaporkan adanya tindak pidana sebagaimana dimaksud dalam pasal 111, pasal 112, pasal 113, pasal 114, pasal 115, pasal 116, pasal 117, pasal 118, pasal 119, pasal 120, pasal 121, pasal 122, pasal 123, pasal 124, pasal 125, pasal 126, pasal 127 ayat (1), pasal 128 ayat (1), pasal 129; dibuktikan sebagai berikut: Menimbang, bahwa sebagaimana telah diuraikan sebelumnya, berdasarkan keterangan saksi-saksi yang bersesuaian dan dihubungkan dengan keterangan terdakwa serta barang bukti, telah didapati fakta bahwa pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 14.00 Wib bertempat di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga, terdakwa ditangkap oleh saksi-saksi dari kepolisian karena terdakwa tidak melaporkan kejahatan Narkotika jenis ganja yang dilakukan oleh Burhan (DPO) selaku orang tuanya ; Menimbang, bahwa penangkapan yang dilakukan oleh saksi-saksi dari kepolisian terhadap terdakwa berawal dari penangkapan ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG yang tertangkap ditangkap pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 13.30 Wib, di Ujung Sibolga Jalan Zainul Arifin Kel. Simare-mare Kec. Sibolga Utara Kota Sibolga, yang menerangkan bahwa ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG telah membeli narkotika jenis ganja dari BURHAN pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 14.00 Wib bertempat di Jalan Mojopahit Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga kemudian polisi melakukan pengembangan untuk mencari BURHAN dengan cara melakukan penggerebekan ke rumah BURHAN (orang tua terdakwa) di Ujung Sibolga Jalan Zainul Arifin Kel. Simare-mare Kec. Sibolga Utara Kota Sibolga namun BURHAN telah melarikan diri dan di rumah tersebut polisi menemukan terdakwa (anak dari BURHAN) dengan gerak-gerik yang mencurigakan sehingga polisi pun kemudian mengamankan terdakwa ; Menimbang, bahwa selanjutnya polisi melakukan penggeledahan di rumah BURHAN untuk mencari barang bukti dan menemukan tas warna hijau yang
12
Direktori Putusan Pengadilan Negeri Sibolga pn-sibolga.go.id setelah diperiksa berisikan 3 (tiga) bungkus sedang daun ganja terbalut dengan kertas dan serbuk (lintingan) daun ganja di dalam parit di belakang rumah BURHAN ; Menimbang, bahwa berdasarkan Berita Acara Analisis Laboratorium Barang Bukti Narkotika No.Lab: 6971/NNF/2013 tanggal 28 Oktober 2013 barang bukti yang dianalisis berupa 1 (satu) plastik bening berisi daun dan biji kering dengan berat netto 19,7 (sembilan belas koma tujuh) gram diduga Narkotika milik tersangka atas nama MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN adalah Positif Metamfetamina dan terdaftar dalam Golongan I nomor urut 61 Lampiran I Undangundang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika; Menimbang, bahwa terdakwa mengetahui bahwa isi dari tas warna hijau tersebut adalah ganja, dan terdakwa mengetahui bahwa pemilik ganja tersebut adalah GURHAN dan terdakwa mengetahui bahwa BURHAN yang membuang tas warna hijau tersebut ke dalam parit ; Menimbang, bahwa terdakwa melihat saat BURHAN membawa daun ganja tersebut ke dalam rumahnya pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 04.00 Wib dan terdakwa melihat ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG datang ke rumahnya pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 13.00 Wib untuk membeli ganja kepada BURHAN ; Bahwa terdakwa mengetahui bahwa Burhan (DPO) melakukan tindak pidana Narkotika namun terdakwa tidak melaporkannya karena Burhan adalah orang tua kandung terdakwa. Menimbang, bahwa berdasarkan uraian pertimbangan tersebut di atas maka unsur ke 2 telah terpenuhi ; Ad.3. Unsur mereka yang melakukan, yang menyuruh melakukan, dan yang turut serta melakukan; dibuktikan sebagai berikut: Menimbang, bahwa pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP mengatur menganai pidana sebagai pelaku tindak pidana yaitu mereka yang melakukan, yang meyuruh melakukan, dan yang turut serta melakukan perbuatan, dalam surat dakwaan dikonstruksikan dengan kalimat “bersama-sama”, bahwa pengertian turut serta dalam rumusan ini adalah mereka yang bersama-sama melakukan perbuatan pidana, jadi mereka yang ikut mengerjakan / melakukan perbuatan di dalam ilmu hukum pidana, pasal 55 dikenal sebagai penyertaan yang pada intinya adalah untuk menentukan sebagai apakah seorang pelaku tindak pidana itu dipidana; Menimbang, bahwa menurut pengakuan terdakwa, bahwa terdakwa tinggal bersama BURHAN di rumah tersebut dan terdakwa mengetahui bahwa isi dari tas warna hijau yang ditemukan polisi dari dalam parit di belakang rumah BURHAN adalah ganja, dan terdakwa juga mengetahui bahwa pemilik ganja tersebut adalah GURHAN ; Menimbang, bahwa terdakwa mengetahui bahwa BURHAN yang membuang tas warna hijau tersebut ke dalam parit ; Menimbang, bahwa terdakwa melihat saat BURHAN membawa daun ganja tersebut ke dalam rumahnya pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 04.00 Wib dan terdakwa melihat ABDUL RAHMAN SIMAMORA Als BUYUNG datang ke rumahnya pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2013 sekira pukul 13.00 Wib untuk membeli ganja kepada BURHAN ; Bahwa terdakwa mengetahui bahwa Burhan (DPO) melakukan tindak pidana Narkotika namun terdakwa tidak melaporkannya karena Burhan adalah orang tua kandung terdakwa. Menimbang, bahwa berdasarkan uraian tersebut di atas maka perbuatan terdakwa tersebut jelas dilakukan bersama-sama dan berdasarkan fakta tersebut unsur ini telah terpenuhi pula ; Menimbang bahwa oleh karena semua unsur-unsur dalam dakwaan kelima ini telah terpenuhi, maka Terdakwa telah terbukti secara sah dan meyakinkan
13
Direktori Putusan Pengadilan Negeri Sibolga pn-sibolga.go.id melakukan perbuatan Tindak Pidana “Secara Bersama-sama dengan sengaja tidak melaporkan adanya tindak pidana narkotika” sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam Pasal 131 Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika jo Pasal 55 ayat (1) ke 1 KUHPidana, dan oleh karena itu kepada Terdakwa haruslah dinyatakan bersalah dan dijatuhi pidana yang setimpal dengan kesalahannya tersebut; Menimbang bahwa selama pemeriksaan di persidangan tidak ditemukan adanya hal-hal yang mengecualikan ataupun yang mengahapuskan kesalahan Terdakwa atas perbuatan pidana yang dilakukan oleh Terdakwa tersebut, maka terdakwa haruslah dihukum ; Menimbang, bahwa makna pemidanaan selain sebagai langkah pengamanan dan penertiban bagi kehidupan masyarakat, dan yang terutama pula adalah sebagai langkah pendidikan batin/mental bagi sipelaku, dengan maksud agar setelah mereka sipelaku menjalankan pidananya, mereka dapat hidup bermasyarakat kembali secara baik seperti seharusnya; Menimbang bahwa sebelum menjatuhkan putusan Majelis Hakim akan mempertimbangkan hal-hal yang memberatkan dan hal-hal yang meringankan bagi diri Terdakwa sebagai berikut : Hal-Hal yang memberatkan : - Perbuatan itu sendiri; Hal-Hal yang meringankan : - Terdakwa mengakui dan menyesali perbuatannya; - Terdakwa bersikap sopan selama persidangan; - Terdakwa belum pernah dihukum ; - Terdakwa masih muda dan masih dapat diarahkan agar dapat menjadi generasi penerus bangsa yang lebih baik lagi; Menimbang, bahwa mengenai masa penangkapan dan atau penahanan yang telah dijalani terdakwa sebelum perkaranya diputus sesuai dengan ketentuan pasal 22 ayat (4) KUHAP akan dikurangkan seluruhnya dari pidana yang dijatuhkan; Menimbang, bahwa oleh karena terdakwa dalam perkara ini ditahan dalam tahanan RUTAN, maka cukup alasan bagi Majelis untuk memerintahkan kepada terdakwa supaya tetap berada dalam tahanan RUTAN ; Menimbang, bahwa terhadap barang bukti berupa : 3 (tiga) bungkus sedang daun ganja terbalut kertas, Serbuk lintingan daun ganja, dan 1 (Satu) buah tas warna hijau, berdasarkan pemeriksaan di persidangan, barang bukti tersebut adalah yang dipergunakan untuk melakukan kejahatan maka sudah sepantasnya agar dirampas untuk dimusnahkan ; Menimbang, bahwa oleh karena terdakwa dinyatakan bersalah dan dijatuhi pidana, maka sesuai dengan ketentuan pasal 222 ayat 1 KUHAP kepada terdakwa harus pula dibebani untuk membayar biaya perkara yang besarnya akan ditentukan dalam amar putusan ini ; Mengingat ketentuan Pasal 127 ayat (1) huruf a Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika, dan segala peraturan perundang undangan yang berkenaan dengan perkara ini ; “ M E N G A D I L I ” 1. Menyatakan terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN telah terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana “Secara Bersama-sama dengan sengaja tidak melaporkan adanya tindak pidana narkotika”;
14
Direktori Putusan Pengadilan Negeri Sibolga pn-sibolga.go.id 2. Menjatuhkan pidana kepada terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN tersebut diatas oleh karena itu dengan pidana penjara selama 8 (delapan) bulan; 3. Menetapkan masa penahanan yang telah dijalani Terdakwa dikurangkan seluruhnya dari pidana yang dijatuhkan tersebut ; 4. Menetapkan agar Terdakwa tetap ditahan ; 5. Memerintahkan agar barang bukti berupa : - 3 (tiga) bungkus sedang daun ganja terbalut kertas. - Serbuk lintingan daun ganja - 1 (Satu) buah tas warna hijau; dirampas untuk dimusnahkan; 6. Membebankan kepada Terdakwa MARTAHAN SITUMEANG Als TAHAN untuk membayar biaya perkara sebesar Rp. 5.000,- (lima ribu rupiah) ; Demikianlah diputuskan dalam musyawarah Majelis Hakim Pengadilan Negeri Sibolga pada hari KAMIS, tanggal 20 FEBRUARI 2014 oleh kami MARPER PANDIANGAN, SH. MH, sebagai Hakim Ketua Majelis, DESSY D.E. GINTING, SH. MHum, dan ARIEF WIBOWO, SH. MH masing-masing sebagai Hakim Anggota, putusan mana diucapkan pada hari itu juga pada persidangan yang terbuka untuk umum oleh Ketua Majelis didampingi oleh hakim-hakim anggota tersebut, dengan dibantu oleh P. SAMOSIR, sebagai Panitera Pengganti, dihadapan NAZAR MAKMUR HARAHAP, SH, Penuntut Umum pada Kejaksaan Negeri Sibolga serta Terdakwa. Hakim-Hakim Anggota,
Hakim Ketua, Majelis
DESSY D.E. GINTING, SH. MHum
MARPER PANDIANGAN, SH. MH
ARIEF WIBOWO, SH. MH Panitera Pengganti,
P. SAMOSIR
15