Persiapkan rumah anda Kita menikmati cuaca dan gaya hidup yang sangat baik di Queensland, tetapi, bencana alam seperti angin topan, badai, dan banjir adalah bagian yang tak terelakkan dari lingkungan kita. Sejarah menunjukkan bahwa kita tidak dapat bertenangtenang terhadap bahaya yang diakibatkannya.
2. Persiapan umum untuk rumah: •
Ambillah waktu sekarang untuk bersiap-siap menghadapi keadaan darurat dengan: •
Mempersiapkan Rencana Darurat anda
•
Mempersiapkan Peralatan Darurat anda, dan
•
Mempersiapkan rumah anda.
Tugas-tugas sederhana ini dapat menolong anda bersiap-siap, menyelamatkan jiwa, dan memperkecil akibat bencana-bencana alam. Waktu terbaik untuk bertindak mempersiapkan rumah anda adalah sebelum musim badai, angin topan dan hujan.
Pastikan polis asuransi rumah, isinya, dan mobil anda masih berlaku dan pertanggungannya cukup untuk melindungi harta milik anda - periksa apakah polis anda mencakup ongkos pembersihan dan pembuangan barang-barang rusak.
•
Tentukan ruang mana yang merupakan bagian rumah yang terkuat, kalau-kalau anda perlu berlindung di rumah anda selama ada badai atau angin topan besar.
•
Pelajarilah letak dan cara mematikan aliran air, listrik dan gas; dan
•
Belilah kebutuhan-kebutuhan penting keadaan darurat agar tersedia, seperti:
Berikut adalah beberapa tugas yang disarankan untuk membantu anda mempersiapkan rumah dan harta milik anda untuk memperkecil kerusakan yang mungkin sekali anda alami.
•
wadah-wadah untuk menyimpan persediaan air minum,
•
persediaan cadangan bahan bakar untuk mobil (pastikan anda menyimpannya dengan aman),
•
pita berperekat lebar untuk jendelajendela, dan
•
karung-karung pasir untuk menutup lubang-lubang saluran air di dalam rumah untuk mencegah air kotor mengalir masuk ketika banjir.
1. Perawatan rumah umum: •
Periksa keadaan atap dan perbaiki gentenggenteng yang lepas, serta bagian-bagian bawah atap dan sekrup-sekrup atap.
•
Bersihkan saluran-saluran air dan talangtalang supaya air dapat mengalir turun dengan secepatnya.
•
Pangkas pohon dan dahan-dahan yang bergelantungan, dan
•
Ikat barang-barang yang lepas di sekitar rumah dan kebun anda yang dapat mengakibatkan kerusakan jika tertiup oleh angin kencang (seperti perabot taman dan mainan-mainan).
3. Jika anda tinggal di kawasan yang rawan banjir: •
Simpan semua racun-racun jauh dari permukaan tanah, kalau-kalau terjadi banjir mendadak.
•
Tentukan barang-barang di dalam rumah yang mana yang perlu ditinggikan atau dikosongkan jika banjir mengancam rumah anda; dan
•
Pertimbangkan hal-hal berikut: • pilihan lain daripada karpet sebagai penutup lantai. • memindahkan sakelar-sakelar dan stopkontak listrik jauh dari permukaan lantai.
4. Jika anda tinggal di kawasan yang rawan angin topan atau badai besar: •
•
Pasangi jendela-jendela dengan kerai atau tirai besi untuk pelindung tambahan selama ada angin kencang, dan Panggil pemborong rumah profesional untuk memeriksa bangunan anda dan ambil tindakan-tindakan untuk menambah keamanan struktural rumah anda supaya tahan terhadap angin kencang.
5. Ketika peringatan cuaca untuk angin topan atau badai besar disiarkan: •
Cabut kabel peralatan listrik dan semua antena luar televisi dan radio;
•
Matikan aliran listrik dan gas apabila diinstruksikan oleh petugas-petugas keadaan darurat;
•
Amankan perabot luar rumah dan semua barang-barang di kebun;
•
Isi timba-timba dan bak mandi dengan air bersih kalau-kalau ada gangguan terhadap aliran air leding.
•
Tutup jendela dengan kerai atau tempelkan pita berperekat pada jendela dalam pola silang-menyilang menggunakan pita yang kuat dan tutuplah gorden jendela.
•
Parkir kendaraan di bawah atap, jauh dari pohon-pohon, kabel listrik dan aliran-aliran air;
•
Kalau tidak ada tempat di bawah atap untuk kendaraan anda, ikatlah selimut dengan kencang di atasnya untuk memperkecil kerusakan-kerusakan akibat hujan es;
•
Pastikan semua anggota keluarga aman dan berlindung di dalam ruang terkuat di dalam rumah
•
Bawalah Perlengkapan Keadaan Darurat bersama anda ketika berlindung dari badai dan angin topan; dan
•
Dengarkan stasiun radio setempat untuk berita-berita baru tentang kejadian-kejadian, peringatan-peringatan lebih lanjut dan pesanpesan keamanan.
selalu ingat Mempersiapkan rumah anda merupakan langkah yang penting untuk mempersiapkan keluarga anda untuk bersiap-siap, menyelamatkan jiwa, dan mengatasi keadaan-keadaan darurat.
Brosur ini sekedar informasi saja dan dipersiapkan sebaik-baiknya . Departemen Layanan Keadaan Darurat, Penanggulangan Keadaan Darurat Queensland, dan Layanan Keadaan Darurat Negara Bagian tidak bertanggung- jawab kepada siapa pun juga atas kehilangan atau kerusakan (termasuk kehilangan atau kerusakan sebagai konsekwensi dari layanan kami) yang dialami atau terjadi, atau yang timbul secara langsung atau tidak langsung, akibat ketergantungan seseorang pada informasi yang terkandung di dalam brosur ini.
Untuk informasi lebih lanjut tentang persiapan keadaan darurat, kunjungi: www.disaster.qld.gov.au © 2011 Department of Community Safety
Produced with support from Cassowary Coast Regional Council
3140EMQ_(a)_IN_CCRC
Indonesian
Persiapkan Perlengkapan Keadaan Darurat Keluarga Anda Kita menikmati cuaca dan gaya hidup yang sangat baik di Queensland, tetapi, bencana alam seperti angin topan, badai, dan banjir adalah bagian yang tak terelakkan dari lingkungan kita. Sejarah menunjukkan bahwa kita tidak dapat bertenangtenang terhadap bahaya yang diakibatkannya.
Barang-barang yang perlu selalu ada di dalam Perlengkapan Keadaan Darurat anda.
Ambillah waktu sekarang untuk bersiap-siap menghadapi keadaan darurat dengan:
Air minum dalam kemasan botol.
•
Mempersiapkan Rencana Darurat anda
•
Mempersiapkan Peralatan Darurat anda, dan
•
Mempersiapkan rumah anda.
Tugas-tugas sederhana ini dapat menolong anda bersiap-siap, menyelamatkan jiwa, dan memperkecil akibat bencana-bencana alam. Berikut sejumlah saran untuk menolong mempersiapkan Perlengkapan Keadaan Darurat anda dan memastikan setiap orang dalam keluarga anda siap. •
Simpan Perlengkapan Keadaan Darurat anda di tempat yang aman dan mudah dicapai.
•
Pastikan keluarga anda semua tahu tempat Perlengkapan Keadaan Darurat anda.
•
Simpan satu salinan Daftar Periksa Perlengkapan Keadaan Darurat ini di perlengkapan anda.
•
Periksa isi perlengkapan anda secara teratur untuk memastikan semua perlengkapan dalam kondisi baik dan tidak kedaluwarsa.
•
Bincangkan isi perlengkapan dengan keluarga anda dan pastikan setiap orang tahu apa yang harus dilakukan kalau keadaan darurat terjadi.
Daftar berikut termasuk barang-barang yang harus selalu ada di dalam perlengkapan anda dan keperluankeperluan penting ekstra untuk ditambahkan di dalam perlengkapan anda selama musim-musim badai dan angin topan ketika peringatan cuaca disiarkan.
Makanan dan air minum. Berbagai bahan makanan yang tidak mudah rusak.
Persediaan obat-obatan dan perlengkapan kebersihan
Barang-barang khusus untuk kanak-kanak (susu formula, pakaian bayi, dan lain-lain) Barang-barang khusus untuk orang-orang lanjut usia dan orang-orang dengan keperluan khusus Kunci-kunci rumah dan kunci mobil cadangan Makanan binatang piaraan, air minum dan kebutuhan-kebutuhannya yang khusus
Perlengkapan Pertolongan Pertama dan buku petunjuknya Obat-obatan penting, resep dan dosis pemakaiannya Kertas toilet Sikat gigi dan pasta gigi Sabun dan shampo Barang-barang kesehatan pribadi
Dokumen-dokumen penting Simpan asli atau salinan sahnya dokumen-dokumen berikut di Pelengkapan Keadaan Darurat anda. Scan salinan-salinan dokumen-dokumen ini dan simpan di dalam USB memory stick atau CD untuk disertakan di dalam perlengkapan anda juga. Simpan semua barang ini di dalam kantungkantung plastik yang tertutup rapat. Surat-surat asuransi untuk rumah dan isinya, mobil dan barang-barang berharga. Daftar barang-barang rumah tangga berharga.
Penerangan
Surat wasiat dan surat-surat asuransi jiwa.
Lampu senter dengan baterei ekstra
Surat-surat akta rumah dan sertifikat hipotek bank.
Lentera tenaga baterei
Surat-surat akta lahir dan akta kawin. Paspor-paspor dan rincian-rincian visa.
Komunikasi
Sertifikat-sertifikat saham dan surat-surat obligasi. Kartu-kartu medicare dan pensiun dan catatan-catatan imunisasi.
Radio tenaga baterei dengan baterei ekstra
Rincian rekening-rekening bank dan kartu kredit.
Pesawat telepon pakai kabel tradisionil
Salinan data arsip-arsip komputer penting.
Kartu telepon prabayar dan mata uang logam untuk membuat panggilan telepon
Salinan Rencana Keadaan Darurat keluarga dan nomor-nomor telepon keadaan darurat penting.
Pakaian dan sepatu Baju sweater hangat, jaket tahan air, topi dan sarung tangan untuk setiap orang. Sepatu tertutup atau sepatu bot untuk masing-masing orang
Alat-alat dan barang-barang persediaan Peluit, pisau, celo-tep Kantong sampah plastik, pengikatnya Kacamata pengaman dan kacamata hitam © 2011 Department of Community Safety
Barang-barang aneka macam
selalu ingat Memiliki sebuah Perlengkapan Keadaan Darurat merupakan langkah penting untuk keluarga anda untuk bersiap-siap, menyelamatkan jiwa, dan mengatasi keadaan-keadaan darurat. Semua anggota rumah tangga perlu tahu di mana Perlengkapan Keadaan Darurat anda disimpan. Periksa dan perbaharui isi Perlengkapan-perlengkapan Keadaan Darurat anda secara teratur. Indonesian Halaman 1 dari 2
Perlengkapan Keadaan Darurat
Barang-barang aneka macam Persediaan ekstra untuk kanak-kanak (susu formula dan pakaian bayi ekstra)
Barang-barang perlengkapan tambahan untuk disertakan di dalam Perlengkapan Keadaan Darurat selama musim badai dan angin topan.
Barang-barang ekstra untuk orang-orang lanjut usia dan orang-orang dengan kebutuhan khusus
Peringatan Cuaca disiarkan ketika keadaan darurat seperti banjir, badai dan angin topan diperkirakan akan terjadi. Selama musim badai dan angin topan tambahkan barang-barang berikut pada Perlengkapan Keadaan Darurat anda.
Uang tunai kalau-kalau ATM tidak berfungsi
Dianjurkan supaya selalu menyimpan persediaan barang-barang ini di perlengkapan anda. Namun, apabila anda tidak punya tempat cukup di kotak perlengkapan anda - buatlah catatan di mana dapat menemukan barang-barang tambahan ini di rumah anda, sehingga anda dapat mengambilnya dengan cepat. Jika anda ada tamu selama masa keadaan darurat, anda akan memerlukan persediaan juga untuk mereka.
Perlengkapan untuk binatang piaraan dan informasi-informasinya (misalnya surat-surat dokter hewan, sabuk kendali, makanan dan air, kalung dengan tanda pengenal, kandang binatang piaraan, nampan kotoran dan sekopnya, kotak pembawa, sabuk pengekang kuda, obat-obatan)
Makanan dan air minum Di dalam perlengkapan
Atau tempat
Air bersih di tempat tertutup rapat (10 liter per orang dianjurkan untuk persediaan selama tiga hari)
Dalam keadaan darurat, mungkin ada gangguan aliran listrik dan air. Pastikan anda mempunyai cukup persediaan barang-barang berikut di tempat:
Persediaan makanan tidak mudah rusak untuk tiga hari (dengan pembuka kaleng, peralatan masak, piring dan peralatan makan).
Tablet pemurni air
Alat pemanggang dan kompor mudah dibawa dengan bahan bakarnya
Baterei-baterei tersetrum penuh untuk telepon genggam
Batterei cadangan untuk lampu senter dan radio
Kulkas tenaga aki/gas atau eski
Persediaan ekstra obat-obatan
Persediaan peralatan mandi dan kebersihan, krim pelindung sinar matahari dan krim anti serangga
Rincian resep-resep untuk semua obat-obatan
Kacamata cadangan
Alat-alat, Komunikasi dan Persediaan Celo-tep lebar untuk jendela-jendela
Kunci Inggris atau tang untuk memutar kran-kran air dan gas
Tenda atau kain terpal
Selimut hangat atau selimut wol
Telepon genggam, baterei cadangan dan penyetrum
Perlengkapan Keadaan Darurat
Obat-obatan dan perlengkapan kebersihan
Brosur ini sekedar informasi saja dandipersiapkan dengan sebaiknya.
Untuk informasi lebih lanjut tentang persiapan keadaan darurat, kunjungi:
bertanggung- jawab kepada sesiapa pun juga atas kehilangan atau kerusakan (termasuk kehilangan atau kerusakan sebagai konsekwensi dari layanan kami) yang dialami atau terjadi, atau yang timbul secara langsung atau tidak langsung, akibat ketergantungan seseorang pada informasi yang terkandung di dalam brosur ini.
www.disaster.qld.gov.au
Pakaian dan sepatu Di dalam Atau tempat Departemen Layanan Keadaan Darurat, Penanggulangan Keadaan Darurat Queensland, dan Layanan Keadaan Darurat Negara Bagian tidak perlengkapan Pakaian ganti untuk setiap orang, disimpan di dalam kantung plastik
Pakaian dan perlengkapan tidur cadangan
3140EMQ_(b)_IN_CCRC
Produced with support from Cassowary Coast Regional Council
Indonesian Halaman 2 dari 2
Persiapkan Rencana Keadaan Darurat Keluarga Anda Kita menikmati cuaca dan gaya hidup yang sangat baik di Queensland, tetapi, bencana alam seperti angin topan, badai, dan banjir adalah bagian yang tak terelakkan dari lingkungan kita. Sejarah menunjukkan bahwa kita tidak dapat bertenangtenang terhadap bahaya yang diakibatkannya.
•
Mempersiapkan Rencana Darurat anda
•
Mempersiapkan Peralatan Darurat anda,
dan
•
Mempersiapkan rumah anda.
Tugas-tugas sederhana ini dapat menolong anda bersiap-siap, menyelamatkan jiwa, dan memperkecil akibat bencana-bencana alam.
•
Inilah empat langkah untuk membantu mempersiapkan Rencana Darurat anda: 1. Pelajarilah persiapan penanggulangan bahaya dan bencana dalam komunitas anda •
Bahaya apa yang berpotensi mengancam komunitas anda? Apakah ada informasi tentang Rencana Penanggulangan Bencana terhadap bahaya-bahaya ini? •
•
Periksa di perpustakaan dan kantor pemerintah setempat tentang informasi dan rencana-rencana tersebut. Periksa pada kantor pemerintah setempat tentang sistem peringatan setempat, proses evakuasi, dan rute-rute evakuasi yang sudah ditetapkan.
•
Tanyakan tentang rencana-rencana darurat dan evakuasi di tempat kerja, sekolah, dan tempat penitipan anak. Periksa apakah mereka membutuhkan nomor-nomor telepon darurat rumah anda?
•
Bantuan setempat apa yang tersedia bagi anda dan keluarga anda di keadaan darurat? •
Mintalah nomor-nomor telepon dan alamat badan-badan bantuan setempat dan catatlah di Rencana Darurat anda.
•
Apabila keluarga anda akan memerlukan bantuan untuk evakuasi, periksalah bantuan apa yang tersedia dari kantor council dan badan-badan bantuan setempat.
3. Catat hal-hal yang penting pada Rencana Keadaan Darurat anda, seperti: •
2. Bincangkan skenario-skenario yang mungkin terjadi dan tanggapannya dengan keluarga anda.
Ambillah waktu sekarang untuk bersiap-siap menghadapi keadaan darurat dengan: •
Kenalilah tanda-tanda peringatan cuaca yang dikeluarkan oleh Biro Meteorologi (www.bom.gov.au) dan layanan-layanan telepon.
•
•
•
•
•
Bincangkan tiap bahaya dan langkah-langkah tindakan yang bisa dilakukan. Apa yang akan anda lakukan pada tiap keadaan darurat?
•
Di mana anda mungkin akan berada ketika keadaan darurat terjadi?
•
Tergantung pada jenis keadaan darurat, tetapkan bagaimana anda dan keluarga akan saling berhubungan dan di mana anda sekeluarga akan berkumpul.
Apakah setiap orang tahu tentang Tanda Peringatan Darurat Standar (Standard Emergency Warning Signal/SEWS) dan apa yang harus dilakukan apabila tanda peringatan terdengar? Untuk mempelajari lebih lanjut tentang SEWS, lihatlah di www.emergnecy.qld.gov.au. Apakah setiap orang tahu bagaimana menyetel siaran radio ABC setempat untuk mendengarkan berita terbaru dan peringatan-peringatan tentang cuaca? Anda mungkin juga perlu mempersiapkan evakuasi. Bincangkan ke mana akan pergi, apabila anda tidak dapat pulang ke rumah atau apabila anda harus meninggalkan rumah. Rencanakan dua tempat untuk berkumpul apabila terjadi keadaan darurat, satu di dekat rumah anda dan yang lain di luar kompleks perumahan anda yang setiap orang dapat capai dengan mudah.
•
Semua nomor-nomor telepon genggam anggota keluarga, nomor-nomor telepon lain seperti, tempat kerja, sekolah, tempat penitipan anak, kawan-kawan, tetangga-tetangga, dan nomornomor telepon kontak darurat keluarga anda.
•
Keterangan terperinci tentang dua tempat berkumpul yang telah anda rencanakan.
•
Kondisi-kondisi medis yang khusus, obat-obatan yang penting dan dosis-dosisnya.
•
Keterangan terperinci dari binatang-binatang piaraan anda, deskripsi, foto, keterangan detail tentang dokter hewannya, dan obat-obatan.
•
Frekwensi radio dari stasiun radio ABC setempat anda (www.abc.net.au/local), situs Biro Metrologi (www.bom.gov.au) dan nomor telepon layanan cuaca untuk peringatan setempat.
4. Pastikan setiap orang di rumah anda siap. •
Siapkan Perlengkapan Keadaan Darurat dan simpan di tempat yang aman, mudah dicapai.
•
Tinjau kembali dan latih Rencana Keadaan Darurat anda dengan teratur (tiga kali setahun).
•
Ajari anak-anak bagaimana dan bilamana menelpon Tiga Nol (000) dalam situasi darurat (gunakan 112 dari telepon genggam). Hanya telepon Tiga Nol (000) apabila anda percaya keadaan darurat benar-benar membahayakan jiwa, kritis dan serius.
Nominasikan dua orang saudara atau teman yang tidak tinggal serumah dengan anda (satu setempat dan yang lain di luar negara bagian) untuk menjadi orang-orang yang bisa dihubungi kalau-kalau anda dan keluarga anda menjadi terpisah. Pastikan setiap anggota keluarga anda tahu bagaimana cara • menghubungi orang-orang tersebut.
•
Bincangkan kondisi kesehatan anggota-anggota keluarga. Sertakan obat-obatan penting dengan dosis-dosisnya di dalam Perlengkapan Darurat anda.
•
Bincangkan persiapan yang perlu dilakukan untuk binatang-binatang piaraan anda.
Nomor-nomor Telepon Darurat dan yang berkaitan dengannya, seperti Tiga Nol (000), 132 500 (SES); layanan-layanan medis; kantor pemerintah setempat; penyedia-penyedia layanan listrik dan lain-lainnya; sanak-sanak saudara dan kerabatkerabat dalam Rencana Keadaan Darurat anda.
•
Pastikan rumah anda memiliki sertifikat Pertolongan Pertama yang masih berlaku. Masukkan perlengkapan Pertolongan Pertama yang lengkap di dalam Perlengkapan Keadaan Darurat anda. Latihan dan perlengkapan Pertolongan Pertama disediakan oleh Layanan Ambulan Queensland (www.ambulance.qld.gov.au). Pastikan setiap orang tahu di mana, bagaimana dan bilamana mematikan aliran listrik utama, air dan gas pada waktu evakuasi.
•
Tempelkan Rencana Keadaan Darurat anda pada lemari es atau papan pengumuman di rumah, berikan salinannya kepada anggota-anggota keluarga, kawan-kawan yang relevan, sanak-saudara, dan tetangga-tetangga dan simpan satu salinan di dalam Perlengkapan Keadaan Darurat anda.
•
Pertimbangkan mengikuti organisasi layanan keadaan darurat masyarakat, seperti Layanan Keadaan Darurat Negara Bagian (SES) agar bisa belajar lebih banyak dan menolong komunitas anda bersiap-siap dan menanggapi bencana-bencana alam. (www.emergency.qld.gov.au/ses).
selalu ingat Libatkan semua anggota keluarga di dalam persiapan keadaan darurat anda sehingga semua mengerti akan resiko dan tindakan yang sesuai yang diperlukan dalam keadaan darurat. Memiliki sebuah Rencana Keadaan Darurat merupakan langkah yang penting untuk mempersiapkan keluarga anda untuk bersiap-siap, menyelamatkan jiwa, dan mengatasi keadaankeadaan darurat. Semua anggota rumah tangga perlu tahu di mana Rencana Keadaan Darurat anda disimpan. Latih Rencana Keadaan Darurat anda bersama dengan semua anggota rumah tangga setiap beberapa bulan untuk memastikan setiap orang tahu apa yang harus dilakukan dalam keadaan darurat. Brosur ini sekedar informasi saja dan dipersiapkan sebaik-baiknya.. Departemen Layanan Keadaan Darurat, Penanggulangan Keadaan Darurat Queensland, dan Layanan Keadaan Darurat Negara Bagian tidak bertanggung- jawab kepada siapa pun juga atas kehilangan atau kerusakan (termasuk kehilangan atau kerusakan sebagai konsekwensi dari layanan kami) yang dialami atau terjadi, atau yang timbul secara langsung atau tidak langsung, akibat ketergantungan seseorang pada informasi yang terkandung di dalam brosur ini.
Untuk informasi lebih lanjut tentang persiapan keadaan darurat, kunjungi: www.disaster.qld.gov.au
Indonesian Halaman 1 dari 2
Rencana Keadaan Darurat
Aliran Utama - bagaimana mematikannya dan lokasi sakelar dan keran Listrik
Rincian Kontak Keluarga Nama
Gas
Nomor Telepon Genggam
Alamat Email
Air
Nomor-nomor telepon penting Polisi, Kebakaran dan Ambulans
000 Tiga Kosong (112 dari telp. genggam)
Layanan Darurat Negara Bagian (SES)
132 500
Kantor Council Setempat Perusahaan listrik Klinik dokter dan dokter umum setempat Rumah Sakit Klinik dokter hewan Perusahaan asuransi
Tempat Berkumpul Apabila Terpisah Atau Perlu Evakuasi
Tempat penitipan anak
Tempat berkumpul terdekat
Sekolah Dasar setempat
Alamat
Sekolah Menengah setempat Tempat kerja
Nomor telepon
Tempat kerja
Alamat email
Layanan telp. Biro Meteorologi (http://www.bom.gov.au/other/voice.shtml)
Tempat berkumpul lebih jauh
Teman
Alamat
Teman
Nomor telp. rumah/tempat kerja
Tetangga
Alamat email
Tetangga
Informasi Medis
Rincian Kontak untuk Keadaan Darurat Keluarga
Obat-obatan
Nama kontak terdekat
Siapa yang memerlukan dan berapa dosisnya
Alamat Nomor telp. rumah/tempat kerja Nomor telp. genggam Di mana kita berlindung apabila kita berada di dalam rumah? Di mana hewan piaraan kita akan berlindung?
Alamat email
Tanggal-tanggal latihan Langkah-langkah Keadaan Darurat (tiga kali setahun).
Nama kontak di luar kota Alamat
1.
Nomor telp. rumah/tempat kerja
2.
Nomor telp. genggam
3.
Gelombang Radio Stasiun setempat:
Alamat email 3140EMQ_(c)_IN_CCRC
© 2011 Department of Community Safety
Produced with support from Cassowary Coast Regional Council
Indonesian Halaman 2 dari 2
Persiapkan keluarga anda untuk evakuasi Kita menikmati cuaca dan gaya hidup yang sangat baik di Queensland, tetapi, bencana alam seperti angin topan, badai, dan banjir adalah bagian yang tak terelakkan dari lingkungan kita. Sejarah menunjukkan bahwa kita tidak dapat bertenangtenang terhadap bahaya yang diakibatkannya.
2. Catat detil evakuasi pada Rencana Keadaan Darurat Keluarga anda. •
Tentukan tempat yang aman untuk evakuasi jika badai datang atau banjir mengancam. •
Ambillah waktu sekarang untuk bersiap-siap menghadapi keadaan darurat dengan: •
Mempersiapkan Rencana Darurat anda
•
Mempersiapkan Peralatan Darurat anda, dan
•
Mempersiapkan rumah anda.
Tugas-tugas sederhana ini dapat menolong anda bersiap-siap, menyelamatkan jiwa, dan memperkecil akibat bencana-bencana alam.
•
•
Jika anda tinggal di kawasan yang rawan akan banjir atau pukulan badai dengan merencanakan evakuasi sekarang dapat menghemat waktu dan mengurangi tekanan mental dalam keadaan darurat itu. Inilah tiga langkah untuk menolong mempersiapkan pengaturan evakuasi untuk Rencana Keadaan Darurat anda.
•
Carilah informasi tentang bahayabahaya potensial di perpustakaan dan kantor council setempat.
•
Periksa pada kantor council tentang sistim peringatan setempat, proses evakuasi dan rute evakuasi yang sudah ditetapkan.
Bantuan setempat apa yang tersedia bagi anda dan keluarga anda di keadaan darurat? •
•
•
Mintalah nomor-nomor telepon dan alamat badan-badan bantuan setempat dan catatlah di dalam Rencana Darurat anda. Jika keluarga anda akan memerlukan bantuan untuk evakuasi, periksalah bantuan apa yang tersedia dari kantor council dan badan-badan bantuan setempat.
Putuskan bagaimana anda akan mengurus binatang-binatang piaraan anda jika anda tidak dapat membawa mereka.
Tentukan dan catat semua tugas-tugas yang diperlukan sebelum berevakuasi dan pastikan anggota-anggota keluarga anda tahu bagaimana menyelesaikan masing-masing tugas (misalnya, menyimpan barang-barang listrik di atas, mematikan air, listrik dan gas di pusatnya, menutup lubang-lubang saluran air dengan karung-karung pasir).
•
Buatlah daftar barang-barang pribadi dan keluarga untuk anda bawa di dalam Perlengkapan Evakuasi anda (lihat di halaman sebalik untuk isi Perlengkapan Evakuasi yang disarankan)
•
Baca ulang dan latih Rencana Keadaan Darurat anda secara teratur (tiga kali setahun) untuk memastikan setiap orang terbiasa dengan tugas-tugas yang diperlukan untuk evakuasi.
•
Pastikan anda memiliki persediaan bahan bakar tersimpan aman di garasi anda kalaukalau anda perlu berevakuasi segera.
Apakah rumah anda di kawasan yang rawan akan banjir, pukulan badai atau tsunami? •
Catat kontak dan detil lokasi pilihanpilihan tempat evakuasi pada Rencana Keadaan Darurat anda.
3. Pastikan keluarga anda siap dan selalu mendapat informasi.
1. Pelajari persyaratan evakuasi •
Saudara atau teman yang tinggal di tempat tinggal yang aman yang terletak lebih jauh di pedalaman dan di tanah yang lebih tinggi adalah pilihan terbaik.
•
•
•
Dengarkan pengumuman-pengumuman keselamatan komunitas setempat (di radio dan televisi) untuk mengetahui rute-rute evakuasi yang terbaik untuk kawasan anda. Tolong kawan-kawan dan tetangga-tetangga anda, terutama orang-orang lanjut usia dan mereka yang memerlukan pertolongan khusus, dengan menyampaikan informasi dan peringatan-peringatan. Apabila anda berkunjung atau berlibur di Queensland atau di negara bagian lain, dan tidak punya saudara atau kawan untuk menumpang tinggal, hubungi pengurus tempat akomodasi anda untuk mengetahui pilihan-pilihan untuk berevakuasi.
Daftar Periksa untuk Evakuasi
Apakah anda tahu kemana anda akan berevakuasi?
Apakah tempat evakuasi anda lebih jauh di pedalaman, di atas tanah lebih tinggi dan aman?
Apakah pemberitahuan resmi sudah dikeluarkan untuk berevakuasi?
Apakah anda tahu rute yang terbaik untuk berevakuasi
Apakah anda memiliki obat-obat yang penting untuk keluarga anda?
Sudahkah anda mengemas dokumen- dokumen dan barang-barang berharga anda?
Sudahkah anda mematikan semua aliran listrik, gas dan air di rumah anda?
Apakah binatang-binatang piaraan anda aman dan terlindung?
Sudahkah anda mengamankan dan mengunci rumah anda?
Sudahkah anda membawa persediaan air minum untuk keadaan darurat?
Sudahkan anda memeriksa keadaan tetangga yang berusia lanjut atau cacat?
Jika anda sudah menyelesaikan hal-hal di atas, pastikan anda membawa Perlengkapan-perlengkapan Keadaan Darurat dan Perlengkapan-perlengkapan Evakuasi dan mulai menjalankan Rencana Keadaan Darurat anda.
Apakah kendaraan anda bahan bakarnya penuh?
Sudahkah anda mengemas Perlengkapan- perlengkapan Evakuasi? Sudahkah anda menyertakan Perlengkapan- perlengkapan Keadaan Darurat dan satu salinan Rencana Keadaan Darurat anda?
selalu ingat Memiliki sebuah Rencana Keadaan Darurat merupakan langkah yang penting untuk mempersiapkan keluarga anda untuk bersiap-siap, menyelamatkan jiwa, dan mengatasi keadaan-keadaan darurat. Semua anggota rumah tangga perlu tahu di mana Rencana Keadaan Darurat anda disimpan. Periksa dan perbaharui isi Perlengkapan-perlengkapan Keadaan Darurat anda secara teratur.
Indonesian Halaman 1 dari 2
Perlengkapan Evakuasi Perlengkapan Evakuasi harus disimpan di sebuah tas atau kotak penyimpan kedap air yang kuat dan mudah dibawa dan disimpan di suatu tempat yang aman dan mudah untuk dicapai. Perlengkapan Evakuasi anda dirancang sebagai tambahan untuk Pelengkap Keadaan Darurat anda. Jika anda berevakuasi, ketika menjalankan Rencana Keadaan Darurat anda, bawa Perlengkapan Keadaan Darurat anda, Rencana Keadaan Darurat anda dan Perlengkapan Evakuasi anda bersama anda.
Dokumen-dokumen penting: •
Simpan asli dan salinan yang disahkan dokumendokumen berikut di dalam Perlengkapan Keadaan Darurat dan Perlengkapan Evakuasi anda.
•
Scan salinan-salinan dokumen-dokumen ini dan simpan di dalam USB memory stick atau CD untuk disertakan di dalam perlengkapan anda juga. Simpan semua barang ini di dalam kantungkantung plastik yang tertutup rapat.
Barang-barang yang disertakan di dalam Perlengkapan Evakuasi anda: •
Beberapa perangkat pakaian ganti untuk semua anggota-anggota keluarga, disimpan di dalam kantong-kantong plastik kedap air (celana panjang, baju berlengan panjang, topi dan sepatu yang kuat dianjurkan)
•
Obat-obatan yang penting ekstra dan resep-resep ulangnya.
•
Persediaan Pertolongan Pertama ekstra, krim pelindung kulit dari sinar matahari, dan krim anti serangga.
•
Persediaan ekstra peralatan mandi dan kebersihan.
•
Bantal, sarung tidur dan selimut untuk masingmasing anggota keluarga.
•
Buku-buku dan mainan untuk anak-anak.
•
Pakaian, makanan dan susu formula bayi ekstra (bila diperlukan)
•
Barang-barang berharga, foto-foto (cetakan, compact disks, USB data sticks) serta barangbarang kenangan di dalam kantung-kantung plastik kedap air.
Surat-surat asuransi untuk rumah dan isinya.
Surat-surat asuransi untuk kendaraan dan barang-barang berharga.
Daftar barang-barang rumah tangga berharga.
Surat wasiat dan surat-surat asuransi jiwa.
Surat-surat akta rumah dan sertifikat hipotek bank.
Surat-surat akta lahir dan akta kawin.
Paspor-paspor dan visa-visa.
Sertifikat-sertifikat saham dan surat-surat obligasi.
Kartu-kartu medicare dan pensiun.
Catatan-catatan imunisasi.
Rincian rekening-rekening bank dan kartu kredit.
•
Uang tunai ekstra.
Salinan data arsip-arsip komputer penting.
•
Telepon genggam, baterei cadangan dan penyetrumnya.
Salinan Rencana Keadaan Darurat keluarga
Nomor-nomor telepon keadaan darurat penting.
3140EMQ_(d)_IN_CCRC
Perlengkapan Evakuasi
Brosur ini sekedar informasi saja dan dipersiapkan sebaik-baiknya. Departemen Layanan Keadaan Darurat, Penanggulangan Keadaan Darurat Queensland, dan Layanan Keadaan Darurat Negara Bagian tidak bertanggung- jawab kepada sesiapa pun juga atas kehilangan atau kerusakan (termasuk kehilangan atau kerusakan sebagai konsekwensi dari layanan kami) yang dialami atau terjadi, atau yang timbul secara langsung atau tidak langsung, akibat ketergantungan seseorang pada informasi yang terkandung di dalam brosur ini.
© 2011 Department of Community Safety
Untuk informasi lebih lanjut tentang persiapan keadaan darurat, kunjungi:
Produced with support from Cassowary Coast Regional Council
www.disaster.qld.gov.au
Indonesian Halaman 2 dari 2
Pastikan Bahwa Tetangga Anda Baik-baik Saja Kita menikmati iklim dan gaya hidup yang mengagumkan di Queensland. Bagaimanapun juga, bencana alam seperti badai tropis, badai, dan banjir tidak dapat dielakkan dari lingkungan kita. Sejarah telah menunjukkan bahwa kita tidak bisa merasa aman dengan keadaan kita, tidak bersedia melakukan apapun, dan mengabaikan begitu saja bahaya yang mereka timbulkan. Sekarang, luangkan waktu untuk menyiapkan diri menghadapi bahaya dan: • Siapkan Rencana untuk Menghadapi Bahaya. • Siapkan Perlengkapan untuk Menghadapi Bahaya. • Siapkan rumah Anda. • Simaklah Peringatan Akan Adanya Bahaya yang dimumkan di radio atau televisi.
• Pastikan bahwa Tetangga Anda baik-baik saja. Hal-hal sederhana ini bisa membantu Anda menyiapkan diri, bertahan, dan meminimalkan akibat negatif dari bencana alam.
Mengenal kawasan Anda adalah bagian penting dari menyiapkan keluarga Anda. Para tetangga bisa saling membantu dalam banyak hal dan bisa melibatkan orang-orang yang tinggal satu jalan dengan tempat tinggal Anda atau dalam komunitas Anda. Kenali para tetangga Anda Orang-orang Queensland memiliki sejarah yang kaya karena berjalan bersama-sama untuk saling membantu satu dengan yang lain dalam banyak hal. Para tetangga termasuk orang-orang yang tinggal di jalan tempat Anda tinggal atau orang-orang dalam komunitas Anda. Mungkin akan ada orang–orang dalam komunitas Anda yang membutuhkan lebih banyak bantuan dari orang lain jika terjadi keadaan darurat – bantuan yang sering kali bisa diberikan oleh tetangga mereka. Pikirkan mengenai orang-orang dalam kawasan Anda yang mungkin membutuhkan bantuan Anda, misalnya:
• Para manula yang hidup sebatang kara. • Orang-orang yang memiliki cacat fisik atau indra. • Orang-orang yang menderita penyakit kronis atau penyakit mental.
Jangan sampai terjebak badai, badai tropis, atau banjir musim ini. Ambillah langkah-langkah untuk menyiapkan diri sekarang juga!
• Orang tua tunggal yang tinggal dengan anak-anak yang masih kecil.
• Keluarga yang beranggotakan banyak orang. • Orang-orang yang baru datang ke area tersebut,
Untuk informasi lebih lanjut mengenai menyiapkan diri menghadapi bahaya lihat: www.disaster.qld.gov.au
termasuk turis, pengungsi, atau imigran yang baru saja datang.
Apa yang bisa Anda lakukan?
Membantu tetangga Anda?
• Bicaralah pada para tetangga Anda, untuk
• Bantulah mereka mengevaluasi dan menyiapkan
menemukan mereka yang mungkin membutuhkan bantuan – ingatlah bahwa banyak orang menjaga privasi mereka.
• Buatlah daftar tugas di mana para tetangga bisa saling membantu. Apakah ada orang yang memiliki keahlian khusus; misal: medis, teknis, perdagangan?
• Rencanakan bagaimana para tetangga bisa bekerja bersama-sama setelah terjadi bencana.
• Rencanakan untuk melakukan kegiatan amal bersama-sama semua orang lain yang tinggal di daerah Anda – ini adalah cara yang sangat baik untuk mengenal para tetangga Anda.
• Beberapa cara Anda bisa membantu orang lain, misalnya:
rumah untuk menghadapi bahaya dengan cara:
– Membantu menyiapkan rencana untuk menghadapi bahaya bagi seluruh anggota keluarga;
– Membantu menyiapkan peralatan untuk menghadapi bahaya;
– Membantu menyiapkan rencana untuk menghadapi bahaya bagi binatang peliharaan atau anjing pembantu
• Bantulah mereka mengenali dan memperoleh sumber-sumber yang dibutuhkan untuk menghadapi keadaan darurat dengan efektif.
• Bantulah mereka memindahkan furnitur dan barang-barang berharga dari jalur banjir.
– Bill cacat indra sensorinya dan harus ada orang yang memberitahunya ketika peringatan akan cuaca diberikan dan dibatalkan.
– Joan tidak bisa mengangkat barang-barang berat dan harus dibantu untuk memindahkan perabotnya saat banjir akan segera terjadi.
– Jika daya terganggu, Jack akan membutuhkan bantuan untuk menyiapkan makanan dan menghubungi keluarganya.
• Bantulah menyediakan informasi mengenai apa yang sedang terjadi.
• Bantulah mereka mengamankan sebuah properti sebelum badai atau badai tropis terjadi.
• Bantulah menyediakan tempat untuk berlindung ketika bahaya terjadi.
• Bantulah membersihkan setelah bencana terjadi.
– Sally harus menggunakan kursi roda dan membutuhkan bantuan untuk mengamankan barang-barang yang longgar di seluruh propertinya.
• Duduklah bersama dengan para tetangga Anda dan minumlah secangkir teh serta mengobrolah mengenai apa yang baru saja terjadi.
Jika Anda membutuhkan bantuan dari State Emergency Service untuk menghadapi kerusakan akibat badai, banjir yang kian bertambah tinggi, pohon yang tumbang dan jatuh di atas bangunan serta merusak atap Anda, hubungi 132 500.
Brosur ini dibuat dengan kepentingan untuk menyediakan informasi saja dan sepenuhnya dengan maksud untuk membantu. The Department of Community Safety, Emergency Management Queensland, dan State Emergency Service tidak bertanggung jawab terhadap siapa pun juga jika terjadi kerusakan (termasuk kehilangan atau kerusakan) yang mungkin akan diderita atau timbul, atau mungkin terjadi langsung atau tidak langsung, karena mengandalkan siapa pun juga atas informasi dalam brosur ini.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai bersiap-siap menghadapi bahaya, lihat: www.disaster.qld.gov.au
3140EMQ_(e)_IN_CCRC © 2011 Department of Community Safety
Produced with support from Cassowary Coast Regional Council
Indonesian Halaman 1 dari 2
Pastikan Bahwa Tetangga Anda Baik-baik Saja Ingat – perhatikan dan pahami privasi tetangga Anda
Detail Tetangga Nomor rumah
Nama Keluarga
Nomor rumah
Jumlah Anggota Keluarga
Jumlah Anggota Keluarga
Binatang Peliharaan (Jenis dan Nama)
Binatang Peliharaan (Jenis dan Nama)
Nomor Telepon
Nomor Telepon
Alamat email
Alamat email
Nomor Telepon yang Bisa Dihubungi Dalam Keadaan Darurat
Nomor Telepon yang Bisa Dihubungi Dalam Keadaan Darurat
Hubungan
Hubungan
Catatan (misal: membutuhkan bantuan)
Catatan (misal: membutuhkan bantuan)
Nomor rumah
Nama Keluarga
Jumlah Anggota Keluarga
Binatang Peliharaan (Jenis dan Nama) Nomor Telepon Alamat email Nomor Telepon yang Bisa Dihubungi Dalam Keadaan Darurat Hubungan Catatan (misal: membutuhkan bantuan)
Untuk informasi lebih lanjut mengenai bersiap-siap menghadapi bahaya, lihat: www.disaster.qld.gov.au
Nama Keluarga
Nomor telepon penting Polisi, Kebakaran, dan Ambulans (hubungi hanya jika Anda yakin bahwa keadaan bahaya itu mengancam nyawa, kritis, atau sangat serius)
Keadadan darurat: 000 (Nol Tiga Kali) (112 dari ponsel)
Layanan Bahaya Nasional (State Emergency Service/SES)
132 500
Dinas Setempat RSPCA 1300 363 736 untuk memberikan laporan saat kehilangan atau menemukan binatang Bantuan untuk binatang setempat yang terluka atau terperangkap
1300 animal 1300 264 625
Badan kesejahteraan binatang setempat Brosur ini dibuat dengan kepentingan untuk menyediakan informasi saja dan sepenuhnya dengan maksud untuk membantu. The Department of Community Safety, Emergency Management Queensland, dan State Emergency Service tidak bertanggung jawab terhadap siapa pun juga jika terjadi kerusakan (termasuk kehilangan atau kerusakan) yang mungkin akan diderita atau timbul, atau mungkin terjadi langsung atau tidak langsung, karena mengandalkan siapa pun juga atas informasi dalam brosur ini.
Indonesian Halaman 2 dari 2
Siapkan Rencana untuk Menghadapi Bahaya bagi Binatang Peliharaan Anda
Kita menikmati iklim dan gaya hidup yang sangat menyenangkan di Queensland. Bagaimanapun juga, bencana alam seperti badai tropis, badai, banjir, dan tsunami adalah bagian yang tidak terelakkan lagi dari lingkungan kita. Apa yang baru saja terjadi telah menunjukkan pada kita bahwa kita tidak bisa mengabaikan begitu saja bahaya yang mereka timbulkan.
Sekarang, luangkan waktu untuk bersiap-siap menghadapi bahaya dan:
• Siapkan Rumah Anda;
• Siapkan rencana untuk menghadapi bahaya bagi keluarga Anda;
Anjing pembantu terlatih
Sering kali, anjing pembantu terlatih boleh tetap tinggal dalam tempat tinggal darurat bersama pemilik mereka. Anjing-anjing yang diterima bisa jadi membutuhkan identifikasi yang memadai dan bukti vaksinasi. Dapatkan informasi lebih lanjut dari pemerintah setempat.
• Simaklah peringatan akan adanya bahaya yang
Sama seperti kita harus menyiapkan keluarga dan rumah kita untuk menghadapi bahaya atau bencana, kita juga harus menyiapkan binatang peliharaan kita. Binatang peliharaan Anda adalah bagian dari keluarga Anda, dengan meluangkan waktu untuk menyiapkannya sekarang, Anda bisa meningkatkan keamanan dan kesejahteraan dari binatang peliharaan keluarga Anda dengan cara memastikan bahwa kebutuhan mereka dimasukkan dalam rencana kesiapan keluarga Anda.
• Amankan binatang di dalam rumah sebelum
• Gunakan pembawa binatang/kandang, rantai, atau kekang yang aman untuk memindahkan binatang ke tempat yang aman.
• Pastikan bahwa semua vaksin masih berlaku.
• Binatang peliharaan Anda mungkin bisa
ditempatkan di lingkungan yang aman, jauh dari zona bahaya.
• Jika Anda bisa merumahkan binatang peliharaan Anda di salah satu rumah perawatan sementara, pastikan bahwa informasi medis dan informasi mengenai makanan, makan dan obat-obatan itu sendiri, serta persediaan lainnya juga disertakan saat mengantar binatang peliharaan Anda ke tempat penitipan.
diumumkan di radio atau televisi.
Jika Anda berencana untuk memindahkan binatang ke tempat yang lebih aman, segeralah melakukannya untuk menghindari risiko yang sesungguhnya tidak perlu diambil. Anda mungkin tidak bisa membawa binatang peliharaan Anda bersama dengan Anda ke tempat evakuasi sementara – rencanakan lebih dahulu dan bersiapsiaplah. terjadi bahaya sehingga mereka tidak terbang atau lari.
• Siapkan keluarga Anda dan peralatan untuk evakuasi; serta
• Siapkan rencana dan peralatan untuk menghadapi bahaya bagi binatang peliharaan Anda;
Bersiap-siaplah
Bagaimana jika binatang yang Anda pelihara bukan anjing atau kucing? Sekalipun sebagian besar dari binatang peliharaan keluarga biasanya adalah anjing, kucing, dan burung, informasi yang disarankan berikut ini bisa diterapkan pada semua rencana untuk menghadapi bahaya bagi semua jenis binatang peliharaan. Jika binatang peliharaan Anda tidak masuk dalam kategori ini, misal: ikan, reptil, binatang ternak (misal: babi, unggas, kambing, kuda, kerbau, sapi, domba), Anda harus menghubungi agen khusus, misal: Queensland Primary Industry and Fisheries (binatang yang dipelihara di perternakan), RSPCA, dokter hewan binatang peliharaan Anda, atau toko yang menjual kebutuhan binatang peliharaan setempat seharusnya bisa memberikan nasihat khusus saat menyusun rencana untuk menghadapi bahaya.
Bertanyalah pada dinas setempat atau badan lain mengenai bencana yang mungkin terjadi, rencana keadaan darurat setempat, dan pengaturan apa yang sudah disiapkan mengenai tempat perlindungan sementara untuk binatang saat terjadi bahaya atau bencana.
Peralatan untuk Menghadapi Bahaya Bagi Binatang Peliharaan Anda
Pastikan Peralatan untuk Menghadapi Bahaya Bagi Binatang Peliharaan Anda bisa diakses dengan mudah dan termasuk: • Obat-obatan untuk binatang peliharaan Anda (untuk dua minggu), catatan vaksinasi serta detail dokter hewannya.
air (misal: botolan) untuk setiap binatang – untuk periode selama dua minggu.
• Selimut atau tempat tidur, mainan, dan perliengkapan mandi yang biasa digunakan untuk binatang peliharaan.
• Tempat yang aman untuk membawa binatang peliharaan, rantai, atau kekang untuk memindahkan binatang apa pun ke tempat yang aman.
• Pertimbangkan kebutuhan sanitasi binatang Anda, yang adalah penting untuk kesehatan mereka (dan Anda); misal: koran, tisu dengan disinfektan, kantong sampah.
• Burung harus diberi makan setiap hari –
• Nomor telepon penting yang bisa dihubungi; misal: dokter hewan Anda, layanan informasi dan nasihat mengenai binatang peliharaan.
• Sertakan foto terkini Anda. Ini bisa membantu memudahkan untuk mengidentifikasi Anda sebagai pemilik yang sah.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai menyiapkan diri menghadapi bencana – lihat: www.disaster.qld.gov.au
• Jangan lupa membawa pembuka kaleng jika Anda membawa makanan kaleng.
• Pastikan semua binatang memiliki identifikasi
Brosur ini dibuat dengan kepentingan untuk menyediakan informasi saja dan sepenuhnya dengan maksud untuk membantu. Department of Community Safety, Emergency Management Queensland, dan State Emergency Service tidak bertanggung jawab terhadap siapa pun juga jika terjadi kerusakan (termasuk kehilangan atau kerusakan) yang mungkin akan diderita atau timbul, atau mungkin terjadi langsung atau tidak langsung, karena mengandalkan siapa pun juga atas informasi dalam brosur ini.
• Makanan yang cukup (termasuk camilan) dan
masukkan tempat makan dan minum khusus dalam kandang burung dan tutuplah kandang itu.
yang tepat. Ingatlah – selama terjadi bencana, tidak akan ada sambungan telepon dan semua metode registrasi Anda harus menyebutkan alamat Anda saat ini.
Sekalipun kebutuhan setiap orang akan berbeda-beda, Anda harus memutuskan rencana apa yang terbaik untuk keadaan dan daerah Anda.
• Detail dari metode identifikasi
• Foto terbaru untuk kepentingan identifikasi.
PASTIKAN SELALU BAHWA • • • • • •
Binatang peliharaan Anda menerima cukup makanan dan air segar. Binatang peliharaan Anda memiliki tempat tinggal dan tempat tidur. Semua binatang yang Anda rawat bisa diindentifikasi dengan mudah dan baik. Anda memilki nomor telepon dari dokter hewan atau agen kesejahteraan binatang peliharaan dalam peralatan untuk menghadapi bahaya bagi keluarga Anda. Jangan pernah meninggalkan binatang peliharaan Anda terikat atau terantai tanpa tempat tinggal dan tempat tidur. Jangan pernah meninggalkan binatang di dalam kendaraan bermotor.
Indonesian Halaman 1 dari 2
Siapkan Rencana untuk Menghadapi Bahaya bagi Binatang Peliharaan Anda Daftar Cek Peralatan untuk Menghadapi Bahaya Bagi Binatang Peliharaan (untuk setiap binatang peliharaan Detail identifikasi
Tempat tidur, mainan
Obat-obatan
Perlengkapan kebersihan pribadi
Detail keluarga yang bisa dihubungi Nama
Nomor telepon seluler
Alamat email
Makanan, pembuka kaleng Air dan mangkuk Catatan vaksinasi
Pembawa/kandang, rantai, kekang yang aman
Detail dokter hewan
Sanitasi yang dibutuhkan.
Informasi medis mengenai binatang peliharaan Nama
Obat-obatan yang dibutuhkan
Dosis dan seberapa sering
Anggota keluarga lain yang bisa dihubungi saat keadaan darurat Nama orang dekat yang bisa dihubungi
Nomor telepon penting
Alamat
Pusat Medis Darurat untuk Binatang Peliharaan RSPCA 1300 363 736 untuk melaporkan binatang yang hilang atau ditemukan
1300 animal 1300 264 625
Badan kesehatan binatang setempat
Alamat
Polisi, Pemadam Kebakaran, dan Ambulans (hubungi hanya jika Anda yakin bahwa keadaan bahaya itu mengancam nyawa, kritis, atau serius)
Keadaan darurat : 000 Nol Tiga Kali (112 dari ponsel)
Layanan Bahaya Nasional (State Emergency Services/SES)
132 500
Penyedia asuransi untuk binatang peliharaan Layanan informasi dan nasihat untuk binatang peliharaan Tempat kerja
Alamat email Nama orang dekat di luar kota
Dokter hewan
Dinas Setempat
Nomor telepon rumah/kantor
Nomor telepon rumah/ponsel Alamat email Brosur ini dibuat dengan kepentingan untuk menyediakan informasi saja dan sepenuhnya dengan maksud untuk membantu. Department of Community Safety, Emergency Management Queensland, dan State Emergency Service tidak bertanggung jawab terhadap siapa pun juga jika terjadi kerusakan (termasuk kehilangan atau kerusakan) yang mungkin akan diderita atau timbul, atau mungkin terjadi langsung atau tidak langsung, karena mengandalkan siapa pun juga atas informasi dalam brosur ini.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai menyiapkan diri menghadapi bencana – lihat: www.disaster.qld.gov.au
Tempat kerja Kawasan tempat kita tinggal Kawasan tempat kita tinggal
Produced with support from Cassowary Coast Regional Council
3140EMQ_(f)_IN_CCRC
© 2011 Department of Community Safety
Indonesian Halaman 2 dari 2
Simaklah Peringatan Akan Adanya Bahaya yang Diumumkan di Radio atau Televisi! 2. Membaca informasi di situs yang ditunjuk: •
Situs biro meteorologi untuk informasi terknini
•
Situs Layanan Manajemen Bencana Queensland
Luangkan waktu untuk bersiap-siap menghadapi bahaya dengan cara:
• • • •
Menyusun Rencana untuk Menghadapi Bahaya. Menyiapkan Peralatan untuk Menghadapi Bahaya. Menyiapkan rumah Anda. Menyimak peringatan akan adanya bahaya yang
•
mengenai cuaca, peringatan dan informasi mengenai cuaca dan tsunami. www.bom.gov.au. untuk memperoleh informasi mengenai cara untuk bersiap-siap, Emergency Alerts yang sudah diberikan dan informasi terkini mengenai bencana yang akan terjadi. www.disaster.qld.gov.au
Situs dinas setempat Anda untuk memperoleh
informasi mengenai rencana manajemen keadaan darurat dan pengaturan termasuk informasi dan rute evakuasi. www.dip.qld.gov.au/localgovernment-directory.html
diumumkan di radio atau televisi. Layanan Bahaya menggunakan berbagai metode untuk memperingatkan masyarakat mengenai keadaan cuaca yang buruk dan bahaya lain yang membutuhkan persiapan dan tindakan di rumah. Ketika peringatan diberikan, Anda mungkin akan diarahkan untuk:
• • • • •
Menyelesaikan persiapan Anda. Mengamankan barang-barang di rumah Anda. Menerapkan Rencana yang sudah Anda susun
untuk Menghadapi Bahaya. Mendirikan tempat penampungan darurat, atau Mulai melakukan evakuasi ke tempat aman yang telah Anda tentukan sebelumnya.
Peringatan itu mendesak - Anda harus segera menanggapi semua informasi yang diberikan.
1. Menyimak pengumuman di radio atau televisi setempat •
•
Emergency Alert berupa pesan suara melalui
•
Pengumunan akan keamanan dari komunitas
•
(Standard Emergency Warning Signal /SEWS) yang mendahului peringatan serius.
telepon rumah dan pesan singkat pada ponsel Anda. setempat (di radio dan televisi) untuk memperoleh saran dan informasi terbaru.
Sirine dan pengumunan yang dibacakan keraskeras, yang mungkin digunakan oleh Layanan Bahaya dalam keadaan tertentu.
•
Kemungkinan akan ada petugas Layanan
•
Untuk informasi lebih lanjut mengenai Peringatan
Bahaya yang datang dari rumah ke rumah untuk memberikan peringatan di daerah Anda. akan Cuaca melalui telepon hubungi:
Peringatan akan badai tropis di Queensland eringatan akan banjir dan cuaca di daratan P Queensland 1300 659 219 eringatan akan keadaan pantai dan laut P Queensland 1300 360 427 Informasi Mengenai Ancaman Tsunami di Australia (1300 TSUNAMI) 1300 878 6264 Peringatan mengenai keadaan Queensland secara umum 1900 969 922 (panggilan dikenai biaya)
www.disaster.qld.gov.au/disasters/ warning.asp
Emergency Alert bisa digunakan untuk mengirimkan peringatan akan adanya bahaya dalam bentuk suara melalui telepon rumah berdasarkan lokasi dan dalam bentuk SMS pada ponsel berdasarkan alamat penagihan nomornya.
Saat menerima Emergency Alert, dengarkan baikbaik saran-saran yang diberikan dan segeralah menindaklanjutinya. Pesan suara akan diulangi jika Anda tidak memutuskan sambungan teleponnya. Anda mungkin akan diarahkan untuk menyelesaikan persiapan Anda, mengamankan barang-barang di rumah Anda, menyiapkan tempat perlindungan, atau mulai melakukan evakuasi menuju lokasi yang lebih aman. Untuk informasi lebih lanjut lihat: www.disaster.qld.gov.au/ea/emergencyalert.asp
SEWS adalah suara sirine berfrekuensi tinggi dan nyaring yang digunakan di seluruh Australia untuk memperingatkan akan adanya bahaya besar seperti badai tropis, semak-semak yang terbakar, banjir, dan badai. Ketika Anda mendengar sinyal ini di radio, televisi, atau melalui telepon berupa Emergency Alert, perhatikan baik-baik informasi yang menyertai dan segeralah menindaklanjuti nasihat yang diberikan. Untuk mendengarkan SEWS lihat:
Emergency Alert adalah sistem peringatan telepon yang bisa digunakan olen pihak yang berwenang untuk memperingatkan masyarakat.
Emergency Alert bisa digunakan dalam berbagai macam keadaan darurat, termasuk dalam keadaan cuaca yang ekstrem dan kebakaran. Anda tidak akan dikenai biaya dan tidak perlu membayar untuk menerima peringatan ini. Anda bahkan tidak bisa memilih untuk tidak menerima Emergency Alert.
Saat peringatan akan adanya bahaya besar diberikan, pihak berwenang yang berhubungan bisa memberikan Standard Emergency Warning Signal (SEWS) sebelum memberikan informasi mengenai bahaya tersebut.
uman di radio atau televisi se h pengum tempa a l k a m t- Si
135°E
140°E
145°E
150°E
155°E
160°E
10°S
10°S !
!
Cape Wessel
!
Nhulunbuy
Thursday Is
!
!
Elcho Island
!
Orford Ness
Mapoon
Cape Shield
! Alyangula Groote Eylandt Numbulwar
GULF OF C A R P E N TA R I A
Cape Keerweer
!
!
Lockhart River
Coen !
Cape Melville
!
Chillagoe
Pormpuraaw !
!
!
Aurukun
!
!
Port Roper
Cape Grenville
!
! Weipa !
! !
15°S
!
CORAL SEA
Cape Flattery
!
Kowanyama
15°S
Cooktown
Port McArthur Cape Tribulation
!
5
20°S
!
! Mornington Is
!
Gilbert River Mouth Mareeba
! Burketown Doomadgee
Port Douglas ! Green Is
!
!
Karumba ! Normanton
Atherton ! Innisfail !
!
Croydon
!
! Willis Is
Holmes Reef
! Cairns
!
!
!
Georgetown
!
Flinders Reef
Cardwell ! Lucinda Ingham
!
! Townsville !
!
Ayr Bowen
Charters Towers
!
! !
Hayman Is
20°S
Proserpine
! Mount Isa ! Mackay !
!
Sarina
Moranbah
St Lawrence ! Shoalwater Bay
!
!
Clermont !
! Longreach
!
Yeppoon
! Rockhampton ! Heron Is
Emerald
! Gladstone ! !
Biloela !
Town of 1770 !
Monto
Sandy Cape
! Bundaberg
25°S
25°S
! Hervey Bay !
Gayndah
Maryborough
!
!
!
Roma
!
!
50
100
145°E
200
300
!
Goondiwindi
!
Warwick Stanthorpe
Southport
! Coolangatta
0.5
1 Decimal Degrees
Cape Byron Ballina
! !
150°E
Moreton
! Point Lookout ! Brisbane
Ipswich !
!
400 Kilometres (Approximate)
Tewantin ! Cape
Dalby
St George !
140°E
!
Kingaroy
Toowoomba ! !
0
135°E
0
Double Is Pt
! Gympie
! Charleville
155°E
160°E
Standard Emergency Warning Signal
- dan Bertindaklah Indonesian Halaman 1 dari 2
- Dengarkan -
1300 659 212
EMERGENCY ALERT (PERINGATAN AKAN ADANYA BAHAYA) BERSIAGALAH. MILIKI INFORMASINYA
berhentilah dan simak
1 Decimal Degrees
Menyimak informasi di radio atau televisi setempat ... membaca informasi di situs yang ditunjuk ... mendengarkan ... dan bertindak!
Sinyal peringatan standard akan adanya bahaya
egeralah menindaklanjuti saran-saran yang S diberikan. • Pastikan semua anggota keluarga Anda memperhatikan peringatan dan saran-saran yang disediakan. Periksalah apakah ada tetangga dan teman yang mungkin membutuhkan bantuan khusus. • Terapkan Rencana untuk Menghadapi Bahaya bagi Keluarga Anda. • Kumpulkan dan gunakan Peralatan untuk Menghadapi Bahaya. • Jika dibutuhkan, laksanakan rencana evakuasi yang sudah Anda buat. Jika Anda berkunjung atau berlibur di Queensland atau daerah sekitarnya dan tidak memiliki teman atau keluarga yang bisa menampung Anda, hubungi pengelola akomodasi Anda untuk mengetahui pilihan apa saja yang tersedia untuk evakuasi.
0.5
Peringatan itu mendesak -
Anda harus segera menindaklanjuti informasi itu. Apapun keadaan darurat yang dihadapi, Anda harus ...
•
•
0
•
arilah gelombang radio ABC setempat atau C stasiun radio komersil setempat pada radio Anda untuk menyimak informasi terkini mengenai cuaca dan peringatan akan adanya bahaya. Temukan frekuensi radio ABC setempat Anda di: www.abc.net.au/local. Nyalakan televisi Anda dan carilah gelombang setempat untuk menyaksikan dan mendengarkan peringatan terkini.
3. Dengarkan:
4. dan Bertindaklah:
informasi di situs yang ditunjuk - Bacalah
Kita menikmati iklim dan gaya hidup yang sangat menyenangkan di Queensland. Bagaimanapun juga, bencana alam seperti badai tropis, badai, banjir, dan tsunami adalah bagian yang tidak terelakkan lagi dari lingkungan kita. Apa yang baru saja terjadi telah menunjukkan pada kita bahwa kita tidak bisa mengabaikan begitu saja bahaya yang mereka timbulkan.
Simaklah Peringatan Akan Adanya Bahaya yang Diumumkan di Radio atau Televisi! SIMAKLAH PENGUMUMAN DI RADIO ATAU TELEVISI SETEMPAT, BACALAH INFORMASI DI SITUS YANG DITUNJUK, DENGARKAN, DAN BERTINDAKLAH Simaklah pengumuman di radio atau televisi setempat: Stasiun Radio setempat:___________________________________ Stasiun TV setempat:_______________________________
Nomor Telepon yang Bisa Dihubungi Dalam Keadaan Darurat Polisi – Kebakaran - Ambulans Badan Meteorologi Peringatan Umum Queensland
Nol Tiga Kali (000) (112 dari ponsel) 1900 969 922 (panggilan dikenai biaya)
www.safer.qld.gov.au/Emergencies/Triple_Zero
www.bom.gov.au
Peringatan Akan Badai Tropis di Queensland
1300 659 212
www.bom.gov.au/cyclone
Peringatan Akan Cuaca dan Banjir di Area Queensland Peringatan Akan Keadaan Pantai dan Laut Queensland
1300 659 219 1300 360 427 1300 TSUNAMI 1300 878 6264
www.bom.gov.au/hydro/flood/qld www.bom.gov.au/marine
Informasi Mengenai Ancaman Tsunami di Australia Bacalah informasi di situs yang ditunjuk:
www.bom.gov.au/tsunami
Bureau of Meteorology (BoM) www.bom.gov.au Biro yang tepat. Laman Setempat Saya:
Standard Emergency Warning Signal (SEWS)
www.disaster.qld.gov.au/disasters/warning.asp
Direktori yang Dikeluarkan Oleh Pemerintah Setempat
www.dip.qld.gov.au/local-government-directory.html
__________________________
Kesehatan dan Rumah Sakit
13 HEALTH (13 43 25 84)
Layanan Pengelolaan Bencana Queensland www.disaster.qld.gov.au Situs Dinas Setempat:
__________________________
Sekolah Pasokan Daya / Mati Lampu Turunnya Voltase Listrik Queensland Tenggara:
Energex: 13 19 62
Semua daerah lain di Queensland: Dengarkan: www.disaster.qld.gov.au/disasters/warning.asp www.disaster.qld.gov.au/EA/Emergencyalert.asp Biro yang Tepat – Nomor Setempat saya:
__________________________ Informasi Mengenai Tsunami 1300 TSUNAMI (1300 878 6264)
Bertindaklah: Peringatan itu mendesak Segeralah menindaklanjuti informasi yang diberikan. Untuk informasi lebih lanjut mengenai persiapan menghadapi bahaya, lihat:
www.disaster.qld.gov.au
Pasokan Listrik dan Mati Lampu Queensland Tenggara: Semua daerah lain di Queensland: Penutupan Jalan Queensland Tenggara: Semua daerah lain di Queensland: Telepon Telstra: Optus: Binatang Hotline Satwa Liar RSPCA Hotline Pengawasan Penyakit (melaporkan Penyakit Pada Binatang) Binatang yang hilang/ditemukan 3140EMQ_(g)_IN_CCRC
Ergon Energy: 13 16 70 Energex: 13 62 62 Ergon Energy: 13 22 96 13 19 40
www.health.qld.gov.au www.education.qld.gov.au www.energex.com.au www.ergon.com.au
www.131940.qld.gov.au
1300 130 595 132 203
www.telstra.com.au
1300 307 937
www.optus.com.au
1300 130 372 1300 852 188 1800 675 888
www.rspcaqld.org.au/emergencies www.dpi.qld.gov.au/27_127.htm http://lostfound.rspcaqld.org.au/
Produced with support from Cassowary Coast Regional Council
Brosur ini dibuat dengan kepentingan untuk menyediakan informasi saja dan sepenuhnya dengan maksud untuk membantu. Department of Community Safety, Emergency Management Queensland dan State Emergency Service tidak bertanggung jawab terhadap siapa pun juga jika terjadi kerusakan (termasuk kehilangan atau kerusakan) yang mungkin akan diderita atau timbul, atau mungkin terjadi langsung atau tidak langsung, karena mengandalkan siapa pun juga atas informasi dalam brosur ini.
© 2011 Department of Community Safety
Indonesian Halaman 2 dari 2