Pembayaran via mandiri cash management : Transaksi pembayaran melalui mandiri cash management (MCM) dapat dilakukan dengan langkah sebagai berikut: Akses ke situs MCM Bank Mandiri (https://www.mcm.bankmandiri.co.id/corp) lalu login (masukkan user id dan password). Pada MCM terdapat 3 role untuk melaksanakan transaksi, yaitu: Maker, Approval, dan Releaser. Dana akan didebit dan terkredit ke rekening tujuan setelah transaksi telah berhasil di-release. Langkah 1 : User Role – Maker 1. Pilih menu “BILL PAYMENT”, lalu pilih fitur “BILL PAYMENT”. NOTE : Menu “BILL PAYMENT” dapat dimunculkan dari menu user Sysadmin1. 2. Pilih “Account” yang digunakan untuk pembayaran, lalu pilih “NEW ENTRY”. 3. Pilih “88579 BPR KANTI” pada Field “INSTITUTION CATEGORY” 4. Masukkan “NO PELANGGAN” dan “NOMINAL PEMBAYARAN”. 5. Lalu Klik tombol “CONTINUE”. 6. Pilih Metode Eksekusi Transaksi pada Halaman “INSTRUCTION MODE”, lalu klik “CONTINUE”. 7. Periksa kembali seluruh data transaksi. Apabila telah sesuai, klik “CONFIRM”. 8. Klik “SUBMIT”, lalu klik “OK ” pada Message Page “Click OK to Create the Record”. 9. Jika pesan yang muncul berwarna BIRU maka transaksi tersebut telah BERHASIL dan masuk Pending Task Approver. Jika pesan yang muncul berwarna MERAH transaksi tersebut BELUM BERHASIL. Sesuaikan kembali data transaksi dengan alasan yang dapat dilihat pada kolom keterangan.
Langkah 2 : User Role – Approver & Releaser Setelah user Maker berhasil membuat transaksi pembayaran, user Approver & Releaser silahkan kembali mengakses situs MCM Bank Mandiri (https://mcm.bankmandiri.co.id/corp). Lalu Login, untuk melakukan approval maupun release atas transaksi pembayaran tsb.
Pembayaran via mandiri cabang : Pembayaran dapat dilakukan di cabang Bank Mandiri yang tersebar di seluruh Indonesia. Langkah pembayaran melalui mandiri cabang: 1. Datang ke cabang Bank Mandiri terdekat. Bila transaksi pindah buku, maka wajib membawa buku tabungan dan kartu ATM. Isi slip setoran atau pindah buku dengan mencantumkan nama pembayar & kode bayar. 2. Antarkan slip setoran ke teller. 3. Teller akan memproses & mencetak bukti pembayaran. Langkah Pengisian Formulir Multi Pembayaran: 1. Isi ‘Tanggal’ 2. Beri tanda pada kolom pilihan ‘Jenis 1 April 2017 Setoran’. Misal: ‘Tunai’. 3.Isi ‘Penerima’ dengan kode 88579 4. Isi ‘Nama Perusahaan Penyedia Jasa’, dengan BPR Kanti 5. Isi ‘Nomor Pelanggan’ Anda. X 6. Isi ‘Penyetor’ dengan Nama Pembayar 7. Isi ‘Tujuan Transaksi’. 88579 Misal: Setoran Tabungan. Rp 1.500.000 BPR KANTI 8. Isi ‘Jumlah & Terbilang’ nominal Pembayaran. Satu juta lima ratus ribu rupiah
Setoran Tabungan
1
1 April 2017
2
BPR Kanti BANK MANDIRI
3 4 5
6
X
Rp 1.500.000 Satu juta lima ratus ribu rupiah
8
Setoran Tabungan
7
Langkah Pengisian Aplikasi Setoran/Transfer/Kliring/Inkaso: 1. Isi ‘Tanggal’; 2. Isi ‘Nama & Alamat’ pembayar; 3. Beri tanda pada kolom pilihan ‘Sumber Dana Transaksi’. Misal: ‘Tunai’; 4. Isi ‘Nama Perusahaan Penyedia Jasa’, dengan BPR Kanti 5. Isi nomor rekening dengan Nomor VA Anda.. 6. Isi nama Bank dengan Bank Mandiri. 7. Isi jumlah setoran yang akan dibayar. 8. Isi tujuan transaksi. Misal: Setoran Tabungan.
Pembayaran via cabang bank lain:
Transaksi menggunakan Cek/Bilyet Giro Bank Mandiri, dapat disampaikan langsung ke Teller Bank Mandiri. Transaksi menggunakan Cek/Bilyet Giro Bank Lain, dapat disampaikan ke Bank Lain tersebut dan pembayaran dilakukan melalui KLIRING/RTGS. Transaksi menggunakan Bank Lain via KLIRING atau RTGS 1. Pada Teller atau internet banking Bank Lain, isi formulir pengiriman uang ke Bank Lain dengan tujuan Bank Mandiri. 2. Tulis nama penerima dengan BPR KANTI 3. Tulis kode Bank Mandiri (008) dan Nomor Rekening Tujuan dengan Nomor Pelanggan Anda. (Misal : 885790012003229). 4. Tulis jumlah pembayaran. 5. Dana akan terkredit pada rekening BPR KANTI setelah dana efektif diterima di Bank Mandiri 6. Perhatian: Harap memperhatikan waktu dan biaya yang timbul atas Kliring/RTGS tersebut.
NOTE: Biaya melalui channel pembayaran Bank Lain (ATM bersama, Kliring & RTGS) tergantung dari biaya yang berlaku pada masing-masing Bank. Pembayaran via selain mandiri atm : 1. Masukan kartu ATM dan pin kartu ATM, 2. Pada Menu Utama, Pilih ‘Menu Lainnya’; 3. Pilih ‘Transfer’; Lalu masukan nomor virtual rekening dengan memasukan lebih awal kode Bank Mandiri (008) disertai dengan nomor Virtual Account Mandiri Contoh : 00888579001109899, jika sudah benar, Pilih ‘Tekan Jika Benar’ 4. Masukan nilai Rp yang mau di Transfer, jika benar, Pilih ‘Tekan Jika Benar’ 5. Selanjutnya akan muncul layar untuk memasukan Nomor Referensi (optional), jika diisi/tidak, ‘Tekan Jika Benar’ 6. Akan muncul konfirmasi terakhir yang berisi Nama Bank, No Rek, Jumlah Transfer, Biaya Admin. Jika sudah benar, Pilih ‘Tekan Jika YA’ Transaksi selesai. Catatan : Nominal Biaya Admin Bank tergantung dari Bank transaksi.