Panduan Reseller Tiket JungleLand
JLA_JORS_DPT_v2_24022017
1 of 17
A. PANDUAN PEMESANAN TIKET JUNGLELAND BAGI RESELLER REGISTRASI AKUN RESELLER : 1. Melakukan Registrasi pada link https://ticket.jungleland.co.id dan masuk pada menu Reseller 2. Menyetujui syarat dan ketentuan sebagai reseller yang dapat diunduh di http://www.jungleland.co.id/download_jla 3. Menyiapkan berkas-berkas persyaratan sebagai reseller, seperti : scan KTP, SIUP/TDP (bagi travel agent/EO), NPWP berupa file (.jpg atau .pdf) dan mengirimkan persyaratan tersebut melalui email
[email protected] dengan format subject email : REGISTRASI RESELLER – [NAMA RESELLER/TRAVEL/EO] 4. Melakukan konfirmasi pendaftaran melalui pesan WhatsApp ke 088 219 311 313 dengan format message : KONFIRMASI DATA RESELLER dan melakukan chat dengan petugas CS tiket kami pada jam kerja (10.00 – 17.00) atau konfirmasi melalui layanan “kontak kami” pada www.jungleland.co.id untuk proses aktivasi akun reseller. 5. Setelah akun reseller diaktivasi, reseller dapat masuk kembali ke link https://ticket.jungleland.co.id dan masuk pada menu Reseller dan melakukan login sesuai dengan email dan password yang sesuai pada saat registrasi
TATA CARA PEMESANAN TIKET/ANNUAL PASS : Langkah 1 : Mengecek informasi deposit dana yang dimiliki oleh Reseller
Informasi saldo deposit dana reseller yang dapat digunakan untuk melakukan pembelian tiket
Setelah sukses melakukan login, reseller akan masuk ke halaman awal ( dashboard) dan langkah pertama Adalah mengecek informasi deposit berupa dana (rupiah) dan jangka waktu penggunaan deposit dana. Informasi yang tertera adalah saldo yang dapat digunakan untuk pembelian tiket dan distribusi tiket ke customer. 2 of 17
Langkah 2 : Melakukan top-up deposit dana untuk melakukan pembelian tiket
Menentukan jumlah deposit yang akan di-top up, sesuai dengan kategori reseller.
Jika stok tiket ataupun annual pass yang diinginkan habis atau nol, maka reseller harus menentukan
Minimal top-up deposit ke akun reseller adalah sebagai berikut :
Reseller Individu : Rp. 1.000.000,- (satu juta rupiah) atau pembelian minimal 10 tiket per sekali top-up atau pembelian, dengan jangka waktu 1 bulan Reseller Travel Agent : Rp. 5.000.000,- (lima juta rupiah) per sekali top-up, dengan jangka waktu 3 bulan Reseller E-Commerce dan Modern Market : Pay As You Go (Ada Uang Ada Tiket) – Dengan Mekanisme membayar langsung tiket yang dipesan (API integration) yang dijalankan melalui perjanjian khusus.
Langkah 3 : Menentukan metode pembayaran
3 of 17
JungleLand Online Reservation System (JORS) adalah sistem reservasi tiket online yang digunakan oleh JungleLand Theme Park Sentul untuk individu dan/atau perusahaan.
Menu pembayaran yang tersedia saat ini adalah : 1. Menu transfer melalui virtual account via ATM Bank manapun 2. Pembayaran melalui kartu kredit VISA atau Mastercard 3. Pembayaran melalui internet banking Mandiri Supply Chain (SCM) 4. Pembayaran melalui gerai-gerai Indomaret terdekat di kota anda (Maret-April 2017) 5. Pembayaran melalui transfer bank (transaksi diatas Rp. 100 juta / Reseller Eksklusif) Langkah 4 : Mengecek Invoice yang dikirimkan melalui email Reseller
Invoice/Tagihan yang dikirimkan melalui email dapat menjadi panduan reseller melakukan pembayaran sesuai dengan metode pembayaran yang ditentukan sebelumnya.
4 of 17
Langkah 5 : Menerima bukti pembayaran/PAID Invoice/Receipt
Ketika bukti pembayaran/faktur sudah diterima melalui email, maka saldo akan bertambah secara otomatis melalui sistem, kecuali metode transaksi transfer bank (diatas Rp.100 juta) yang memerlukan konfirmasi secara manual melalui departemen finance jungleland. Langkah 6 : Memeriksa riwayat deposit saldo pada menu dashboard
Setelah saldo deposit sudah bertambah, maka reseller dapat melakukan pengecekan riwayat top-up deposit pada menu yang disediakan. 5 of 17
Langkah 7 : Pengiriman E-Tiket ke Customer melalui JORS
Bagi reseller yang tidak memiliki sistem, JungleLand menyediakan sistem pengiriman e-tiket ke email customer ataupun ke email yang ditentukan oleh Reseller, dengan cara mencantumkan email tujuan pengiriman e-tiket dan menggunakan stok yang tersedia pada dashboard reseller. Pastikan data pengiriman, email tujuan sesuai dan tidak salah, karena tiket yang telah digunakan dan dikirimkan tidak dapat dikembalikan (no refundable). Contoh E-Tiket :
6 of 17
Syarat dan Ketentuan yang tercantum di lembar E-Ticket : A. Harga tiket Weekdays (Senin - Jumat) | Rp. 165 ribu /orang, Weekend (Sabtu - Minggu)| Rp. 220 ribu/orang B. Jam Operasional Theme Park Weekdays (Senin-Kamis) Pukul 10.00 s/d 17.00 WIB Jumat Pukul 10.00 s/d 18.00 WIB Weekend (Sabtu-Minggu) Pukul 9.00 s/d 18.00 WIB Holiday Season 2017 Rp. 250 ribu/orang (1 Januari, 24-28 Maret 14-16 April, 22-24 April, 11-14 Mei, 25-28 Mei, 16 Juni-9 Juli, 17-20 Agustus, 21-24 September dan 16 -31 Desember) C. E-tiket berlaku untuk menikmati berbagai wahana di Zona Carnivalia, Zona Tropicalia dan Zona Mysteria (tidak termasuk wahana berbayar seperti : Kuda Poni, Flight Simulator, Midway Games dan Sewa Golf Car) D. E-tiket hanya berlaku juka dibeli dengan prosedur yang telah ditentukan yaitu pembelian secara online melalui transaksi elektronik/online di www.jungleland.co.id atau partner/reseller yang bekerjasama dengan Jungeland. E. Pada saat penyerahan E-tiket, mohon dipastikan membawa kartu identitas anda yang merujuk kepada data yang digunakan pada saat menggunakan layanan reservasi online kami. F. E-tiket dapat dipindah tangankan/digunakan sebagai hadiah dengan menyertakan fotocopy KTP/SIM pembeli pertama yang tertera di tiket. G. Jungleland tidak bertanggung jawab atas kelalaian pembeli tiket yang mengakibatkan E-tiket jatuh ke tangan orang lain (dalam pennguasaan orang lain) untuk dipergunakan H. Kode booking akan dihasilkan pada setiap kali pembelian, dengan maksimum 30 tiket kode bookingnya dalam setiap akun, terkeculai tiket reseller. I. Tiket dengan kode barcode unik yang telah digunakan sebelumnya tidak dapat digunakan lagi. J. Jungleland berhak untuk memproses dan menuntut secara hukum sesuai dengan ketentuan perundangan yang berlaku di Indonesia baik secara perdata maupun pidanan terhadap orang-orang yang memperoleh tiket dengan cara yang tidak sah termasuk tapi tidak terbatas dengan cara melakukan pemalsuan atau penggandaaan E-tiket yang sah K. Jika terjadi pembatalan kunjungan dikemudian hari maka biaya-biaya yang timbul atas pembelian tiket tersebut tidak dapat dikembalikan ataupun diuangkan kembali (no-refundable). L. Dilarang membawa segala macam makanan dan minuman ke area taman bermain M.Dilarang membawa dan menggunakan segala jenis obat-obatan terlarang termasuk tapi tidak terbatas dengam narkoba atau sejenisnya. N. Dilarang membawa senjata api dan senjata tajam serta benda-benda yang dilarang berdasarkan ketentuan dan perundangan yang berlaku kedalam area taman bermain.
7 of 17
Contoh E-Card Annual Pass :
Syarat dan Ketentuan yang tercantum di E-Card Annual Pass : 1. Annual Pass E-Card harus diprint-out dan dibawa setiap kali kunjungan ke Jungleland. 2. Annual Pass E-Card tidak dapat dipindahtangankan atau diserahkan sebagai hadiah karena bersifat perorangan. 3. Annual Pass E-Card tidak berlaku untuk group/rombongan. 4. Annual Pass E-Card tidak dapat digabungkan dengan promo lainnya. 5. Data yang tercantum pada Annual Pass E-Card harus sesuai dengan sidik jari pemilik, jika ada masalah dengan data sidik jari maka pemilik kartu wajib menunjukan KTP/Identitas yang berlaku dan melakukan konfirmasi ke petugas loket Jungleland. 6. Pemilik Annual Pass E-Card berhak mendapatkan discount 25% setiap pembelian tiket Fast Track Jungleland. 7. Informasi terkait validasi Annual Pass E-Card dapat diakses melalui www.jungleland.co.id. Informasi mengenai Jungleland Annual Pass : - Call Center 021-29311313 - WhatsApp 088 219311313 - Line @jungleland_indo - Customer Service
[email protected]
8 of 17
B. DISTRIBUSI KODE VOUCHER YANG TELAH DIBELI a. Cara Mengunduh Kode Voucher Reseller ataupun partner yang memiliki sistem distribusi tiket sendiri dapat melakukan pengunduhan sejumlah kode sesuai dengan kategori yang dipesan sebelumnya pada menu “riwayat/kirim e-tiket atau annual pass” untuk selanjutnya dimasukan kedalam sistem distribusi tiket milik reseller ataupun partner.
b. Standarisasi E-Tiket yang akan didistribusikan JungleLand tidak mewajibkan kepada reseller ataupun partner untuk mengeluarkan desain e-tiket yang sama seperti yang dikeluarkan oleh JungleLand. Beberapa hal yang direkomendasikan diantaranya adalah penggunaan logo JungleLand (sesuai dengan file yang disediakan pada website JungleLand), pencantuman barcode dan syarat & ketentuan standar yang berlaku di JungleLand. Beberapa dokumen seperti file logo dan file syarat dan ketentuan standar e-tiket dapat diunduh melalui link yang terdapat di menu “riwayat/kirim e-tiket atau annual pass”. Logo JungleLand dapat diunduh di http://www.jungleland.co.id/download_jla
C. KONFIRMASI ROMBONGAN YANG AKAN BERKUNJUNG Apabila reseller ataupun partner mendatangkan customer diatas 30 orang (rombongan) dan membutuhkan permintaan-permintaan khusus diluar tiket, seperti : sewa area/ruangan tempat berkumpul, sewa tenda, kursi, ridging, sound system, home band, food & beverage, merchandise, MC, dan sebagainya, maka reseller ataupun partner dapat melakukan permintaan khusus melalui email
[email protected] dengan melampirkan e-tiket ataupun receipt pembelian tiket dan melakukan konfirmasi rombongan melalui WhatsApp Message 088-219-311-313 minimal 2 minggu sebelum rencana tanggal kunjungan untuk dapat ditindaklanjuti oleh tim Sales Group JungleLand terkait.
9 of 17
D. HARGA-HARGA YANG BERLAKU DI JUNGLELAND a. Harga Publish Pada
periode tahun 2017 JungleLand memiliki harga publish yaitu : Weekdays : Rp.165.000,- / orang Weekend : Rp.220.000,- / orang High Season : Rp.250.000,- / orang Annual Pass : Rp.275.000,- / orang
b. Harga Agen/Reseller Pada periode tahun 2017 JungleLand memiliki harga agen/reseller sebagai berikut : ONLINE RESELLER (E-Commerce, Marketplace, Online Travel Agent, Modern Market, Personal Reseller, dll ) a. Pembelian Tiket min. 31 - 250 pax 3 bulan Rp 95,000 Rp120,000 Rp140,000 b. Pembelian Tiket min. 251 - 500 pax 3 bulan Rp 90,000 Rp115,000 Rp130,000 c. Deposit min. Rp.100 juta 3 bulan Rp 85,000 Rp110,000 Rp120,000 d. Deposit min. Rp.250 juta 3 bulan Rp 82,500 Rp105,000 Rp115,000 e. Deposit min. 500 juta 3 bulan Rp 80,000 Rp100,000 Rp110,000 f. Annual Pass 12 bulan Rp260,000 Rp260,000 Rp260,000 c. Harga Sales JungleLand
10 of 17
E. PENETAPAN HARGA JUAL KEMBALI DAN KOMISI
Reseller yang membeli tiket dengan deposit > Rp.100.000.000,- (seratus juta rupiah) wajib menjaga paritas harga yang berlaku di pasar yaitu dengan menentukan margin harga jual kembali tidak kurang dari Rp.10.000,- (sepuluh ribu rupiah) / tidak ada harga jual kembali tiket < Rp.85.000,- (delapan puluh lima ribu rupiah) kepada rombongan Untuk menjaga paritas harga regular (non-rombongan) < 31 pax, pada media promosi reseller (website, social media, brosur, dll) direkomendasikan harga tidak dibawah Rp.105.000,Reseller berhak menentukan nilai komisi/margin/biaya administrasi dari setiap transaksi (diluar administrasi transfer antar bank). Harga tiket yang dijual oleh reseller sudah termasuk pajak hiburan. Bukti potong pajak tidak bisa diminta oleh Reseller/sub Reseller. JungleLand tidak melakukan transfer atau pembayaran kepada Reseller dalam bentuk apapun. Semua komisi yang menjadi hak Reseller dipotong di depan oleh Reseller sebelum dibayarkan ke JungleLand untuk pembayaran tiket melalui JORS.
F. RESELLER EKSKLUSIF a. Kategori Reseller JORS 1. JORS Grade A Adalah Reseller yang telah melakukan deposit/top-up dana sebesar/lebih dari Rp.500.000.000,- (lima ratus juta rupiah) selama 3 bulan dan berhak mendapatkan harga khusus sebagai berikut : Weekdays : Rp.80.000, Weekend : Rp.100.000, High Season : Rp.110.000,2. JORS Grade B Adalah Reseller yang telah melakukan deposit/top-up dana sebesar/lebih dari Rp.250.000.000,- (dua ratus lima puluh juta rupiah) selama 3 bulan dan berhak mendapatkan harga khusus sebagai berikut : Weekdays : Rp.82.500, Weekend : Rp.105.000, High Season : Rp.115.000,3. JORS Grade C Adalah Reseller yang telah melakukan deposit/top-up dana sebesar/lebih dari Rp.100.000.000,- (seratus juta rupiah) selama 3 bulan dan berhak mendapatkan harga khusus sebagai berikut : Weekdays : Rp.85.000, Weekend : Rp.105.000, High Season : Rp.115.000,Untuk mengajukan diri menjadi reseller eksklusif Grade A, B dan C adalah dengan mengirimkan email permohonan dengan format subject email : REGISTRASI RESELLER EKSKLUSIF – [NAMA TRAVEL AGENT/EO] ke
[email protected] dan melakukan konfirmasi pendaftaran melalui pesan WhatsApp ke : 088 219 311 313 dengan format message : KONFIRMASI DATA RESELLER EKSKLUSIF lalu melakukan chat dengan petugas CS tiket kami pada jam kerja (10.00 – 17.00) atau konfirmasi melalui layanan “kontak kami” pada www.jungleland.co.id untuk proses aktivasi akun reseller. 11 of 17
b. Benefit Reseller JORS 1. Sistem lebih mudah karena Reseller bisa bertransaksi secara ONLINE dari lokasi Reseller berada. 2. Mendapatkan harga setoran yang menarik, sehingga bisa menentukan profit yang lebih besar. 3. Mekanisme bertransaksi mudah dan tidak membutuhkan penawaran via sales kami, karena harga sudah yang terbaik (Agent Price) 4. Reseller yang tidak memiliki sistem distribusi tiket dapat menggunakan sistem JungleLand untuk mengirimkan tiket ke email customer 5. Reseller dapat memantau stok penggunaan tiket melalui dashboard yang disediakan bagi Reseller c. Syarat dan Ketentuan Sub-Agen Yang Membeli Tiket Melalui Reseller JORS 1. Sub-Agent wajib menjaga paritas harga yang diberikan oleh reseller dan JungleLand 2. Sub-Agent wajib menginformasikan kepada customer segala hal diatur oleh reseller ataupun jungleland, seperti : tidak diperbolehkan membawa makanan dari luar, tanggal berlaku tiket, periode liburan panjang ataupun aturan lainnya yang berlaku di JungleLand (informasi umum mengenai jungleland tercantum pada www.jungleland.co.id dan e-ticket yang dikirimkan ke customer) 3. Sub-Agent yang akan membawa rombongan (>30 orang) dan membutuhkan permintaan khusus seperti : sewa tempat, food & beverage, home band, sewa kursi, meja, tenda dan peralatan event lainnya wajib menghubungi sales JungleLand untuk diberikan pelayanan lebih lanjut 4. Untuk menjaga brand identity JungleLand, sub-Agent wajib menginformasikan kepada pihak JungleLand melalui email :
[email protected] mengenai penggunaan atribut JungleLand seperti logo, jingle/lagu, pembuatan website reservasi, pembuatan materi promosi lainnya sebagai bahan review bahwa materi tersebut telah layak untuk ditampilkan. Logo Resmi Jungleland dapat diundung melalui : http://www.jungleland.co.id/download_jla
G. MASA BERLAKU SALDO / KODE VOUCHER YANG SUDAH DIBELI • • •
•
Jangka waktu saldo berupa kuantitas produk/tiket beragam diantaranya 3 bulan dan 6 bulan sesuai dengan syarat dan ketentuan dari masing-masing produk yang dibeli Top-up ataupun transfer yang telah dibayarkan kepada JungleLand tidak dapat di refund / dicairkan Sisa saldo berupa kuantitas sejumlah tiket yang telah habis masa berlakunya dapat dikonversi menjadi tiket fisik JungleLand berupa freepass voucher senilai harga normal weekdays dan weekend yang berlaku selama 2 bulan sejak diajukan permohonan konversi saldo tiket oleh reseller. Freepass voucher tersebut dapat dijual kembali dengan ketentuan tidak melebihi diskon 50% dari harga publish JungleLand.
12 of 17
H. TATA CARA TOP-UP ATAU DEPOSIT DANA Untuk mendapatkan tiket, reseller yang telah terdaftar dapat melakukan top-up deposit dana pada sistem reservasi tiket jungleland. DEPOSIT DANA Deposit Dana adalah sejumlah dana yang harus ditransfer ke akun reseller untuk menambah saldo. Berapa minimal top-up deposit? Minimal top-up deposit ke akun reseller adalah sebagai berikut :
Reseller Individu : Rp. 1.000.000,- (satu juta rupiah) atau pembelian minimal 10 tiket per sekali top-up atau pembelian, dengan jangka waktu 1 bulan Reseller Travel Agent : Rp. 5.000.000,- (lima juta rupiah) per sekali top-up, dengan jangka waktu 3 bulan Reseller E-Commerce dan Modern Market : Pay As You Go (Ada Uang Ada Tiket) – Dengan Mekanisme membayar langsung tiket yang dipesan (API integration) yang dijalankan melalui perjanjian khusus.
Bagaimana jika saldo Reseller tidak seluruhnya digunakan dalam periode yang ditentukan? Jika saldo deposit reseller tidak digunakan dalam periode yang telah ditentukan, sistem reservasi tiket jungleland (JORS) menerapkan mekanisme no refund (tidak ada pengembalian dana yang telah disetorkan) akan tetapi, reseller dapat melakukan permohonan konversi atas dana yang mengendap untuk dicairkan dalam bentuk tiket fisik (free pass / gift voucher) yang berlaku 1 bulan semenjak proses konversi dilakukan. Formulir konversi dana menjadi tiket fisik dapat diunduh disini DEPOSIT DANA BAGI RESELLER EKSKLUSIF : Deposit Dana diatas Rp.100.000.000,- (seratus juta rupiah) memerlukan konfirmasi manual agar akun dapat ditop-up sesuai dengan prosedur transaksi bank yang berlaku secara umum. Konfirmasi yang perlu dilakukan adalah dengan mengirimkan email konfirmasi transfer deposit dengan format subject email : TOP-UP DEPOSIT RESELLER EKSKLUSIF – [NAMA TRAVEL AGENT/EO] ke
[email protected] dengan melampirkan scan bukti transfer bank dan formulir konfirmasi top-up deposit yang dapat diunduh pada link berikut lalu melakukan konfirmasi TOP-UP DEPOSIT melalui pesan WhatsApp ke : 088 219 311 313 dengan format message : “TOP-UP DEPOSIT RESELLER EKSKLUSIF” lalu melakukan chat dengan petugas CS tiket kami pada jam kerja (10.00 – 17.00) atau konfirmasi melalui layanan “kontak kami” pada www.jungleland.co.id untuk proses aktivasi akun reseller.
13 of 17
I. HAK DAN KEPEMILIKAN SISTEM RESERVASI
Hak Reseller atas sistem JungleLand tidak bersifat mutlak, tidak dapat dialihkan dan diakhiri, informasi yang diberikan Reseller kepada JungleLand dapat dipergunakan oleh JungleLand berdasarkan syarat dan ketentuan yang telah disetujui dalam perjanjian ini Reseller mengakui bahwa sistem adalah mutlak milik dari JungleLand, Reseller hanya mempunyai hak yang terbatas atas sistem tersebut Reseller berhak untuk mengizinkan penggunaan User ID miliknya untuk dipergunakan oleh orang lain, semata-mata untuk kepentingan dan tujuan dari Reseller
J. PENGRUSAKAN DAN PENGALIHAN ATAS SISTEM
Reseller dilarang melakukan kerusakan atau berniat merusak sistem dan kredibilitas dari JungleLand Reseller dilarang menyewakan, menjual atau memberikan hak atas sistem JungleLand kepada pihak ketiga yang tidak berkepentingan, kecuali sesuai yang diizinkan sebagaimana tertera diatas Reseller dilarang merusak, membongkar, atau memindahkan sistem JungleLand termasuk didalamnya password atau perangkat keamanan yang digunakan untuk mengakses sistem JungleLand Reseller dilarang memodifikasi sistem JungleLand atau data-data yang ada didalamnya atau perangkat keamanan tanpa izin tertulis dari JungleLand Reseller dilarang menghapus semua nama-nama pihak yang terhubung atau pihak ketiga terkait, penyalahkan gunaan merek dagang, hak cipta atau hak atas kekayaan intelektual lainnya
K. HAK ATAS KEKAYAAN INTELEKTUAL
Reseller diperkenankan menggunakan logo, simbol, nama dan atau apapun yang berkaitan dengan Hak Atas Kekayaan Intelektual dan yang bersifat kepemilikan dari JungleLand untuk kepentingan penjualan tiket JungleLand Layanan JungleLand meliputi sistem reservasi dan pembelian tiket, tidak termasuk: o Pengatasnamaan JungleLand sebagai lembaga/entitas usaha o Berbagai bentuk asset lainnya yang dimiliki JungleLand o Merek dagang dapat digunakan sebagai alat promosi atau komunikasi dalam bentuk lainnya (website placement, papan nama, brosur, spanduk, poster dsb) o Peminjaman alamat, nomor telepon atau hal-hal lain yang terkait dengan korespondensi memungkinkan untuk dilakukan
Reseller dilarang merusak, membongkar, atau memindahkan sistem JungleLand termasuk didalamnya password atau perangkat keamanan yang digunakan untuk mengakses sistem JungleLand Reseller dilarang memodifikasi sistem JungleLand atau data-data yang ada didalamnya atau perangkat keamanan tanpa izin tertulis dari JungleLand Reseller dilarang menghapus semua nama-nama pihak yang terhubung atau pihak ketiga terkait, penyalahkan gunaan merek dagang, hak cipta atau hak atas kekayaan intelektual lainnya 14 of 17
L. INFORMASI RAHASIA
Tidak satu pihak pun yang dapat melakukan publikasi, siaran pers, atau pengumuman lain yang berkaitan dengan syarat dan kondisi atau keberadaan dari Perjanjian ini tanpa persetujuan tertulis sebelumnya dari pihak yang lain Setiap Reseller berkewajiban untuk menjaga kerahasiaan seluruh informasi dan data yang berkaitan dengan sistem dan fasilitas reservasi ini, diantaranya: o o o
Informasi login yang diberikan kepada Reseller JungleLand tidak bertanggung jawab mengenai disebarluaskan oleh Reseller sendiri Data pelanggan milik Reseller
informasi
login
yang
Setiap pihak setuju: o Bahwa tidak akan memperlihatkan kepada pihak ketiga atau menggunakan Informasi Rahasia untuk diungkapkan kepada pihak lain kecuali diizinkan secara tertulis dalam Perjanjian ini o Bahwa JungleLand akan mengambil semua langkah yang wajar untuk menjaga dan mengontrol kerahasiaan semua Informasi Rahasia pihak lain
M. KETETAPAN PROSEDUR
Reseller akan mematuhi aturan dan memenuhi segala prosedur yang ditetapkan Jika JungleLand menemukan adanya transaksi yang tidak akurat, JungleLand berhak untuk melakukan koreksi ataupun klarifikasi berdasarkan bukti dan data yang sah dari transaksi yang dilakukan oleh Reseller.
N. KEAMANAN PASSWORD DAN AKUN Reseller wajib memastikan bahwa Reseller dapat mengontrol password dan account untuk akses ke dan penggunaan sistem JungleLand.
O. FORCE MAJEURE
Masalah pada jaringan/infrastruktur internet dalam skala apapun Masalah pada perangkat yang digunakan Reseller baik hardware (PC, laptop, modem, dsb) maupun software (virus, spyware, malware, trojan, dsb) Regulasi pemerintah yang menghambat atau membatalkan semua layanan JungleLand Gangguan pada sistem perbankan atau periode tertentu yang menyebabkan tertundanya aliran informasi transaksi karena jadwal kerja perbankan, seperti hari libur, akhir pekan, pergantian hari (tutup buku) dsb Keadaan force majeure lainnya yang mengakibatkan sistem tidak bisa berjalan, gagalnya proses reservasi serta proses pencetakan e-tiket. JungleLand tidak bertanggung jawab atas masalah jaringan internet, telekomunikasi, PLN, dan JungleLand tidak menjamin bahwa akses sistem akan terbebas dari permasalahan tersebut di atas. 15 of 17
JungleLand tidak bisa dituntut dan dipersalahkan jika terdapat keadaan diluar kuasa sistem JungleLand yang disebabkan oleh: o Masalah pada jaringan/infrastruktur internet dalam skala apapun o Masalah pada perangkat yang digunakan Reseller baik hardware (PC, laptop, modem, dsb) maupun software (virus, spyware, malware, trojan, dsb) o Regulasi pemerintah yang menghambat atau membatalkan semua layanan JungleLand o Gangguan pada sistem perbankan atau periode tertentu yang menyebabkan tertundanya aliran informasi transaksi karena jadwal kerja perbankan, seperti hari libur, akhir pekan, pergantian hari (tutup buku) dsb o Keadaan force majeure lainnya yang mengakibatkan sistem tidak bisa berjalan, gagalnya proses reservasi serta proses pencetakan e-tiket. o JungleLand tidak bertanggung jawab atas masalah jaringan internet, telekomunikasi, PLN, dan JungleLand tidak menjamin bahwa akes sistem akan terbebas dari permasalahan tersebut di atas Dalam keadaan apapun JungleLand, management, direktur, atau karyawan tidak bertanggungjawab atas kerusakan langsung, khusus, insidental (termasuk kerugian atas kehilangan bisnis, hilangnya keuntungan atau sejenisnya), baik berdasar pelanggaran kontrak, kesalahan (termasuk kelalaian), atau lainnya, bahkan jika perbaikan yang telah ditentukan dalam perjanjian ini gagal.
P. PENGAKHIRAN
JungleLand dapat menghentikan atau menunda pelaksanaan Perjanjian ini dengan segera, untuk alasan apapun, dengan atau tanpa pemberitahuan kepada Reseller untuk sebagian atau keseluruhan jika: o Mengganggu keamanan dan atau material sistem JungleLand o Membahayakan hubungan JungleLand dengan pihak ketiga penyedia data, atau pihak ketiga lainnya o Melanggar hukum yang berlaku atau peraturan pemerintah, termasuk tanpa terbatas pada perlindungan konsumen, efek regulasi, data pribadi, pengalihan data dan telekomunikasi o Melanggar hak atas kekayaan intelektual JungleLand atau pihak ketiga : melanggar Perjanjian ini atau ketentuan lain yang disyaratkan oleh JungleLand o Berdasarkan perintah dari pengadilan atau badan pemerintah yang menyatakan bahwa penggunaan tersebut secara umum atau untuk kegiatan tertentu harus berhenti
Setelah pemutusan atau berakhirnya Perjanjian ini untuk alasan apapun, JungleLand akan berhenti untuk menyediakan layanan dan akses sistem bagi Reseller dan bilamana JungleLand menemukan adanya pelanggaran yang termasuk dalam kategori tindak pidana, maka akan ditindak-lanjuti sesuai dengan aturan hukum yang berlaku
16 of 17
Semua peraturan yang berkaitan dengan masalah tiketing akan mengikuti syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh JungleLand seperti time limit, perubahan harga publish dan harga dasar agen (agent price) ataupun adanya pembatalan event/acara dan hal-hal lainnya yang menjadi wewenang dari pihak JungleLand akan diinformasikan melalui email dan kontak dari reseller. Seluruh Perjanjian ini adalah perjanjian yang mutlak diantara para pihak sehubungan dengan materi yang disebutkan di sini, dan menggantikan semua perjanjian sebelumnya tentang ketentuan tersebut. Setiap usaha untuk mengubah Perjanjian ini selain yang telah ditentukan diatas akan batal dan tidak berlaku.
Q. KETENTUAN TAMBAHAN Ketentuan yang diatur dalam sistem dan fasilitas reservasi ini dapat berubah sewaktuwaktu dan hal tersebut akan ditambahkan dan atau diubah dengan adanya pemberitahuan terlebih dahulu.
17 of 17