PANDUAN PENGAJUAN STOCKIST BARU
Pengertian STOCKIST Stockist Adalah Mitra Usaha dari PT. GENUSA MEDIA ARTHA yang bersedia mengembangkan bisnis, pembinaan dan memberikan pelayanan distribusi produk dari Perusahaan kepada para distributor di wilayah atau daerah penjualan tertentu. Stockist merupakan pusat segala informasi member yang berhubungan dengan bisnis VOD. Member dapat mengajukan diri menjadi Stockist dengan prosedur sebagai berikut : 1. Syarat Dan Ketentuan STOCKIST A. Persyaratan Personal : a. Usia di atas 18 tahun atau telah menikah. b. Secara sah Warga Negara Indonesia. c. Tidak sedang dalam menjalani dan atau tersangkut proses HUKUM baik secara Pidana ataupun Perdata. d. Paham fungsi Stockist. e. Bersedia mematuhi dan menjalankan seluruh kebijakan peraturan yang telah di atur dengan bertanggung jawab. B. Ketentuan Personal : f. Calon Stockist adalah seorang member resmi VOD aktif. g. Telah melakukan pembelanjaan ( tutup poin ) minimal 3 bulan terakhir, terhitung sejak melakukan pengajuan diri sebagai Stockist. h. Memiliki jaringan atau downline minimal 20 orang dengan nama yang berbeda. i. Dapat mengoperasikan perangkat computer dan jaringan internet. C. Syarat Lokasi dan Administratif : j. Letak Stockist berada di wilayah Kota / Kabupaten. k. Jarak antar Stockist adalah minimal radius 10 Km. l. 1 Unit gedung /rumah / bangunan layak dan aman dengan letak lokasi yang mudah di jangkau oleh member maupun ekspedisi. m. Memiliki ruang - ruang ideal bersirkulasi udara yang kemudian difungsikan sebagai gudang, administrasi dan kegiatan home sharing. n. 1 unit komputer dengan kapasitas minimal Pentium 4. o. Memiliki akses jaringan internet pribadi. p. 1 unit printer warna. q. 1 unit scanner. r. 1 unit faksimilie ( bila dipandang perlu ) s. 1 unit alat komunikasi ( Telephon / Handphone ). t. Perlengkapan ATK. u. 1 buah papan tulis / white board. v. 1 buah papan pengumuman.
MEKANISME PENGAJUAN STOCKIST BARU 1. Calon Stockist terlebih dahulu datang ke Kantor atau dapat menghubungi langsung Managemen PT. Genusa Media Artha untuk mendapatkan Formulir Pengajuan Stockist sekaligus berkonsultasi tentang Stockist dengan benar. 2. Mengisi formulir pengajuan Stockist baru dengan lengkap sesuai petunjuk yang tertera dengan dibubuhi materai Rp 6.000,3. Kirimkan kembali ke Kantor pusat PT. Genusa Media Artha: formulir asli yg telah dilengkapi, lembar persetujuan, foto copy KTP, foto lokasi di dalam satu amplop kemudian di beri judul PENGAJUAN STOCKIST BARU. 4. Melakukan pelunasan pembayaran registrasi melalui Rekening yang di tunjuk oleh pihak Perusahaan sesuai dengan Zona yang telah ditetapkan. 5. Pembayaran deposit dengan nominal sesuai ketentuan pihak Perusahaan. 6. Calon Stockist akan di hubungi oleh pihak managemen untuk memperoleh pengarahan lebih lanjut. 7. Stockist baru, akan memperoleh kelengkapan Stockist berupa : a. 1 buah spanduk MMT sesuai nomor ID Stockist b. 1 buah stempel Stockist c. Nota Cashbill d. Brosur Produk sesuai jumlah minimal order air VO2 e. Air VO2 f. Starter Kit g. Poin C sampai dengan poin F, jumlah disesuaikan dengan minimal order yang berlaku di setiap Zona. PANDUAN PENGALIHAN STOCKIST Pengertian Pengalihan STOCKIST Adalah pemindahan hak pengelolaan Stockist kepada member lain yang telah dinyatakan memenuhi persyaratan sebagai calon Stockist baru sesuai dengan ketentuan dari Perusahaan. Pengalihan Stockist akan dikenakan biaya pemesanan awal ditambah dengan deposit dan sisa stock yang dikembalikan oleh Stockist sebelumnya.
A. Syarat Pengalihan Stockist 1. Member telah memenuhi persyaratan dan ketentuan sebagai calon Stockist baru. 2. Stockist yang dapat diambil alih adalah Stockist yang telah menyatakan mengundurkan diri secara resmi dan atau dinyatakan non aktif oleh Perusahaan. 3. Stockist yang akan diambil alih telah mengembalikan sisa kelengkapan berupa : starterkit, sisa cashbill, spanduk, stampel berikut air VO2 yang belum dipoinkan dan telah menyelesaikan urusan secara administratif dengan pihak Perusahaan. B. Alur Pengalihan Stockist 1. Calon Stockist terlebih dahulu datang ke Kantor atau dapat menghubungi langsung Managemen PT. Genusa Media Artha untuk mendapatkan Formulir Pengajuan Stockist sekaligus berkonsultasi tentang Stockist dengan benar.. 2. Melengkapi kolom – kolom pada Formulir Pengajuan Stockist Baru sesuai petunjuk yang tertera dilampiri dengan Formulir Alih Stockist dan dibubuhi materai sebesar Rp 6.000,3. Kirimkan kembali ke Kantor pusat PT. Genusa Media Artha, formulir asli yg telah diisi beserta seluruh persyaratan lampiran di dalam satu amplop kemudian di beri judul PENGAJUAN ALIH STOCKIST. 4. Melakukan pelunasan pembayaran registrasi melalui Rekening yang di tunjuk oleh pihak Perusahaan sesuai dengan Zona yang telah ditetapkan. 5. Apabila masih terdapat sisa kelengkapan berupa : starterkit, sisa cashbill, spanduk, stampel dan atau air VO2 yang belum dipoinkan, maka akan menjadi tambahan beban biaya registrasi Stockist yang mengambil alih.
PROSEDUR PENGUNDURAN DIRI STOCKIST 1. Stockist dapat datang ke Kantor atau menghubungi langsung pihak Managemen PT. Genusa Media Artha untuk mendapatkan informasi tentang prosedur pengunduran diri Stockist dengan benar.. 2. Membuat surat pernyataan pengunduran diri yang ditanda tangani diatas materai Rp 6.000,3. Surat pengunduran diri dikirimkan ke Perusahaan disertai dengan sisa kelengkapan Stockist berupa : starterkit, spanduk, stampel, sisa cashbill, dan atau air VO2 yang belum di poinkan. 4. Perusahaan akan mengembalikan deposit Stockist dengan di kurangi biaya administrasi. TUGAS DAN KEWAJIBAN STOCKIST A. Tugas Stockist 1. Menyediakan stock produk, starter kit maupun merchandise dari Perusahaan guna keperluan para member. 2. Melakukan pencatatan dan pembukuan seluruh transaksi dalam nota cashbill yang di sediakan oleh Perusahaan. 3. Melakukan pengembangan dan pembinaan jaringan dengan cara mengadakan pertemuan rutin minimal 1 kali setiap bulan. 4. Menyampaikan informasi yang diberikan oleh pihak Perusahaan kepada member dengan benar dan jelas. B. Kewajiban Stockist 1. Melakukan belanja ulang (repeat order) produk maupun starterkit setiap bulan dengan minimal order sesuai ketentuan Perusahaan. 2. Melakukan konfirmasi transaksi pemesanan langsung ke Perusahaan. 3. Melakukan input data laporan transaksi penjualan Stockist setiap hari ( online ). 4. Menjaga kesetabilan standar harga produk di lapangan sesuai ketentuan Perusahaan. 5. Patuh menjalankan peraturan dan kesepakatan. KODE ETIK DAN KLASIFIKASI SANKSI STOCKIST A. Kode Etik Stockist 1. Dilarang memajang, menawarkan, memperkenalkan produk yang sejenis dan atau menjadi Stockist dari Multi Level Marketing lain secara langsung dan atau tidak langsung. 2. Dilarang memprospek atau membujuk member lain untuk berpindah dan bergabung di jaringannya. 3. Tidak membedakan pelayanan saat terjadi transaksi pembelanjaan member. 4. Apabila ada jaringan Stockist yang berada di wilayah Stockist lain maka, jaringan tetap diarahkan untuk melakukan pembelanjaan ke Stockist di wilayah tersebut. 5. Apabila terjadi pemesanan pengiriman oleh member, dipersilahkan melakukan kesepakatan antara member dan Stockist. 6. Dilarang menaikkan atau menurunkan harga member tanpa adanya arahan atau sepengetahuan pihak manajemen. 7. Dilarang memanipulasi segala bentuk laporan yang diserahkan kepada pihak Perusahaan maupun member dan atau konsumen. 8. Apabila di wilayahnya telah berdiri dan masuk dalam jangkauan MASTER STOCKIST maka,distribusi produk dan informasi di peroleh melalui Master Stockist setelah Stockist melakukan pemesanan ke Perusahaan. 9. Kode PIN masing-masing Stockist adalah bersifat RAHASIA.
B. Klasifikasi Sanksi Stockist 1. sanksi Peringatan Teguran a. Stockist akan menerima teguran langsung apabila terbukti melakukan kelalaian dan pelanggaran tugas atau kewajiban maupun etika Stockist baik melalui laporan member ataupun diketahui oleh manajemen. b. Stockist menerima peringatan teguran melalui SMS oleh ERWAISS (early warning support system) apabila: 1. Tidak melakukan pembelanjaan kembali saat stock produk mencapai batas limit yang ditentukan dalam waktu 1 bulan. 2. Tidak melakukan input data laporan transaksi sampai dengan batas waktu akhir periode. 2. Sanksi Tindakan a. Status STOCKIST menjadi non aktif sementara dan tidak dipublikasikan melalui web resmi apabila : 1. Tidak melakukan pembelanjaan kembali dalam waktu 2 bulan berturut – turut atau mengulangi kembali pelanggaran setelah mendapat Sanksi Teguran poin b.1 dan 2 2. Sedang dalam masa proses penyelesaian masalah secara administratif dengan pihak Perusahaan. b. Dilakukan peninjauan ulang sehingga dapat menyebabkan pencabutan STATUS STOCKIST secara sepihak oleh Perusahaan apabila : 1. Stockist terbukti memajang, menawarkan, memperkenalkan produk dan atau menjadi Stockist dari Multi Level Marketing lain yang sejenis secara langsung dan atau tidak langsung. 2. Stockist tidak melakukan pembelanjaan selama 3 bulan berturut-turut dan atau mengulangi pelanggaran setelah mendapat Sanksi Tindakan poin a.1. 3. Stockist tidak menjalankan tugas dan kewajiban ataupun melanggar etika Stockist sehingga mengakibatkan kerugian bagi Perusahaan maupun member. 4. Stockist melakukan segala bentuk tindak manipulasi kepada Perusahaan maupun terhadap sesama Stockist, member dan konsumen. 3. Batas Waktu Pembelanjaan Batas waktu pembelanjaan ulang dihitung 30 hari semenjak Stockist melakukan update pembelanjaan. Early Warning Support System ( ERWAISS ) adalah serangkaian tekhnologi sistem informasi dan peringatan cepat yang di lakukan secara computerize sebagai pendukung kinerja VOD.
BIAYA PENDAFTARAN STOCKIST BARU DAN HARGA PRODUK 1. Zona I 2. Zona II 3. Zona III 4. Zona Khusus
: Rp 12.100.000,- (dua belas juta seratus ribu rupiah) : Rp 41.650.000,- (empat puluh satu juta enamratus lima puluh ribu rupiah) : Rp 43.150.000,- (empat puluh tiga juta seratus lima puluh ribu rupiah) : Rp 66.250.000,- (enampuluh enam juta dua ratus lima puluh ribu rupiah)
1. Zona I : Jawa, Bali, Madura Rp 12.100.000,- (Dua belas juta seratus ribu rupiah) PRODUK
QTY
HARGA
STARTER KIT
25
110.000
2.750.000
125.000
VO2
75
120.000
9.000.000
525.000
Deposit
1
1.000.000
1.000.000
0
12.750.000
650.000
Total: Grand Total
JUMLAH
DISKON
12.100.000
2. Zona II : Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, NTB : Rp 41.650.000,- (Empat puluh satu juta enamratus lima puluh ribu rupiah) PRODUK
QTY
HARGA
JUMLAH
DISKON
STARTER KIT
50
110.000
5.500.000
250.000
VO2
300
125.000
37.500.000
2.100.000
Deposit:
1
1.000.000
1.000.000
0
44.000.000
2.350.000
Total: Grand Total
41.650.000
3. Zona III : NTT, Maluku Rp 43.150.000,- (Empat puluh tiga juta seratus lima puluh ribu rupiah) PRODUK
QTY
HARGA
STARTER KIT
50
110.000
5.500.000
250.000
VO2
300
130.000
39.000.000
2.100.000
Deposit
1
1.000.000
1.000.000
0
45.500.000
2.350.000
Total: Grand Total
JUMLAH
43.150.000
DISKON
4.
ZONA KHUSUS
: Papua
Rp 66.250.000,- (Enampuluh enam juta dua ratus lima puluh ribu rupiah) PRODUK
QTY
HARGA
STARTER KIT
50
110.000
5.500.000
250.000
VO2
500
140.000
70.000.000
10.000.000
Deposit
1
1.000.000
1.000.000
0
76.500.000
10.250.000
Total:
JUMLAH
Grand Total
DISKON
66.250.000
BIAYA PENGALIHAN STOCKIST ( Take Over )
1. ZONA I : Jawa, Bali, Madura Rp 6.650.000,- (Enam juta enam ratus lima puluh ribu rupiah) PRODUK
QTY
HARGA
JUMLAH ( RP )
VO2
50
120.000
6.000.000
350.000
Deposit
1
1.000.000
1.000.000
0
Total:
7.000.000
350.000
Grand Total
2.
DISKON
6.650.000
ZONA II : Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, NTB
Rp 18.700.000,- (Delapan belas juta tujuh ratus ribu rupiah) PRODUK VO2 Deposit
QTY
HARGA
Jumlah
Diskon
150
125.000
18.750.000
1.050.000
1
1.000.000
1.000.000
0
19.750.000
1.050.000
Total: Grand Total
18.700.000
3. ZONA III : NTT, Maluku Rp 19.450.000,- (Sembilan belas juta empat ratus lima puluh ribu rupiah)
PRODUK VO2 Deposit
QTY
HARGA
Jumlah
Harga Disc
150
130.000
19.500.000
1.050.000
1
1.000.000
1.000.000
0
20.500.000
1.050.000
Total: Grand Total
Rp 19.450.000
4. ZONA KHUSUS : Papua Rp 37.000.000,- (Tiga puluh tujuh juta rupiah) PRODUK VO2 Deposit
QTY
HARGA
Jumlah
Harga Disc
300
140.000
42.000.000
6000.000
1
1.000.000
1.000.000
0
43.000.000
6.000.000
Total: Grand Total
37.000.000
* PANDUAN DAN KODE ETIK STOCKIST serta ketentuan BIAYA ini dapat berubah sewaktu-waktu ** Segala bentuk perubahan kebijakan akan diberitahukan oleh manajemen baik secara langsung maupun melalui media resmi PT. Genusa Media Artha www.vo2water.com