SISTEM INFORMASI ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN
Diajukan Untuk Memenuhi Persyaratan Tugas Akhir Jurusan Teknik Informatika Fakultas Teknik Universitas Widyatama
Oleh : Dedy Darwis 0600023
JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS WIDYATAMA BANDUNG 2008
LEMBAR PENGESAHAN SISTEM INFORMASI KEPENDUDUKAN
Tugas Akhir Jurusan Teknik Informatika Fakultas Teknik Universitas Widyatama
Oleh : Dedy Darwis 0600023
Telah disetujui dan disahkan di Bandung, Tanggal 08 Oktober 2008
Pembimbing
Sukenda, S.Kom., M.T.
LEMBAR PENGESAHAN Nama Mahasiswa
: Dedy Darwis
NRP
: 06.00.023
Judul Tugas Akhir
: SISTEM INFORMASI KEPENDUDUKAN
Telah Sidang Pada Tanggal : 26 September 2008
Yang bersangkutan dinyatakan lulus dengan nilai ..........
PENILAI
TANDA TANGAN
Pembimbing : 1. Sukenda, S.Komp.,M.T
Penguji : 1. Ase Suryana, M.T 2. Sriyani Violina, M.T
Bandung, Oktober2008 Mengetahui, Ketua Jurusan Teknik Informatika,
Ketua Sidang,
Benny Yustim,S.Si.,M.T
Sukenda,S.Komp.,M.T
SURAT PERNYATAAN
Saya yang bertandatangan dibawah ini : Nama
: Dedy Darwis
Tempat dan Tanggal Lahir
: Palembang, 25 Desember 1980
Alamat Orang Tua
: Jl. Talun Tengah No 12 Sumedang
Menyatakan bahwa skripsi (Tugas Akhir ) ini adalah benar dan hasil karya saya sendiri. Bila terbukti tidak demikian saya bersedia menerima segala akibatnya, termasuk pencabutan kembali gelar Sarjana Teknik yang telah saya peroleh.
Bandung, Oktober 2008
Dedy Darwis
ABSTRAKSI
Perkembangan Teknologi Informasi yang kian pesat menimbulkan suatu Revolusi baru yang berupa peralihan sistem kerja yang konvensional ke Era digital. Perubahan ini juga telah merubah cara pandang setiap orang dalam melakukan berbagai kegiatan salah satunya adalah pada kegiatan instansi pemerintah. Banyaknya data yang dikelola dan perlunya penyampaian Informasi yang cepat dalam kegiatan pelayanan administrasi kependudukan menjadikan teknologi Informasi sebagai media yang dianggap mampu dan handal untuk membantu dalam pengelolaan data dan penyajian Informasi yang cepat, mudah dan akurat. Penerapan teknologi Informasi ini diantaranya adalah penggunaan Sistem Informasi Kependudukan, Sistem Informasi Kependudukan adalah salah satu jenis perangkat lunak yang dapat digunakan untuk membantu proses pengelolaan data pencatatan biodata penduduk pada salah satu instansi pemerintah yang bergerak dalam bidang pelayanan administrasi kependudukan. Dalam penyusunan laporan Tugas Akhir ini, akan dibuat sebuah Sistem Informasi Kependudukan dengan menggunakan bahasa pemrograman Visual Basic 6.0 dengan server basis data menggunakan SQL Server 2005 dan pembuatan laporan menggunakan Crystal Reports 8.5 yang diharapkan dapat merubah sistem kerja konvensional menjadi terkomputerisasi dan diharapkan juga dapat menutupi kelemahan dari sistem kerja yang sudah berjalan.
Kata Kunci: teknologi Informasi, Kependudukan, dan Sistem Informasi Kependudukan.
i
ABSTRACT
The development of Information technology which becoming fastes can bring out the new reduction which is the transitional of Conventional system of work to the digital era. This change also have change the pant of view of the people in doing many activity, one of them is in government Instation activity. A lot of data that controled and the need forwarding of Information fastly in service civil administration service activity cause information techonology as a medium that belived (as) able and reliable to help in data management and Information placement which fast, easy and accurate. The placement of this information technology is the use of Civils Information System, Civils Information System is one kind of software which can be used to help the process of collecting personal data of civils on the government that civil administration service ground. In the compilation of laporan tugas akhir, will made a Selling Information System by using programing language visual basic 6.0 with server database uses SQL Server 2005 and reporting uses Crystal Reports 8.5 which hoped that it can change the conventional of work system become computerized and also hoped that it can covered the weakness of the work system which has already in progress.
Key words information technology, Civils and Civils Information system.
ii
KATA PENGANTAR
Assalamu’alaikum wr.wb. Alhamdulillah, segala puji syukur saya panjatkan kehadirat Allah SWT. Shalawat dan salam semoga selalu terlimpah kepada uswatun hasanah kita, rasulullah Muhammad SAW dan segenap pengikutnya hingga hari akhir kelak, karena atas petunjuk, bimbingan dan limpahan rahmat-Nya penulisan laporan tugas akhir ini dengan judul “Sistem Informasi Kependudukan” ini dapat diselesaikan. Penyusunan laporan tugas akhir salah satu syarat kelulusan program pendidikan stara satu di Fakultas Teknik jurusan Informatika Universitas Widyatama Bandung. Laporan ini berisi hasil pengamatan dari permasalahan yang diperoleh dan hasil penyelesaian permasalahan. Penulis berharap semoga apa yang telah penulis kembangkan pada laporan Tugas Akhir ini dapat bermanfaat dan memenuhi tujuan pengembangan terutama bagi pihak-pihak yang berkepentingan, serta dapat memperluas wawasan penulis dan pembaca, khususnya dalam hal ini meningkatkan kemampuan, keahlian dan keterampilannya dalam menunjang keprofesian di Jurusan Teknik Informatika Fakultas Teknik Universitas Widyatama. Penyelesaian skripsi ini mendapat bimbingan dan bantuan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, pada kesempatan ini, penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya serta penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah membantu penyelesaian skripsi ini. Ucapan terima kasih ini terutama penulis sampaikan kepada yang terhormat : 1.
Bpk. Sukenda, S.Kom.,M.T. Selaku pembimbing yang telah banyak meluangkan waktu, pikiran dan tenaganya untuk membantu dan membimbing mahasiswa-mahasiswa nya
2.
Bpk. Abdulah Fajar, S.Si yang senantiasa sabar memberikan bimbingan dan nasehat kepada penulis.
iii
3.
Terima kasih saya ucapkan kepada pak Benny, pak Sunjana, ibu Icha, ibu Guntari, pak Iman dan dosen-dosen teknik informatika lainnya yang tidak dapat saya sebutkan satu-persatu.
4.
Keluarga besar Kelurahan Talun Sumedang yang telah memberikan ijin untuk mengadakan penelitian dan yang telah membantu dan mendukung selama penelitian berlangsung.
5.
Ayahanda dan Ibunda tercinta, yang telah mengorbankan segalanya untuk mendukung, mendorong dan tak henti-hentinya meminta dan mengalirkan Do’a yang tulus kepada Allah SWT, yang selalu tabah dan sabar dalam setiap penantian Do’a nya dan selalu memberikan semangat dan mengucurkan keringat dalam mendorong kesuksesan bagi penulis. Tiada kebahagiaan yang dapat kupersembahkan selain sembah sujud Ananda kepadamu. Semoga apa yang telah diberikan selama ini mendapat ridho Allah SWT dan kebaikan yang tiada terkira.
6.
Kakak dan Adik tercinta yang telah menjadi motivator sejati dan yang tak pernah surut dalam memberikan cinta dan kasih sayang dan pengorbananya selama ini.
7.
PT. Sepatu Batta yang telah mendanai dalam penyelesaian skripsi ini.
8.
Seluruh sahabatku yang telah membantu memberi semangat kepada penulis untuk menyelesaiakan skripsi ini.
9.
Keluarga besar Talun makasih atas Do’a dan penantiannya.
10. Semua pihak yang secara langsung maupun tidak langsung telah memberikan bantuan dan dorongan kepada penulis dalam menyelesaikan laporan tugas akhir ini Penulis menyadari masih banyak kesalahan dan kekurangan dalam penulisan laporan ini, untuk itu saran dan kritik yang bertujuan kearah perbaikan dan penyempurnaan sangat penulis harapkan. Akhir kata semoga laporan ini dapat bermanfaat dan berguna bagi penulis, para pembaca serta pihak yang membutuhkan. Bandung,
September 2008
Penulis
iv