Jurus Ampuh Search engine Nama
Karya : Muhammad mafazine.S Jurus Ampuh Search engine dapat dimanfaatkan para webmaster atau blogger untuk menduduki posisi 10 google,dan juga bisa dimanfaatkan untuk sekedar Berjualan Ebook,karena Ebook Jurus Ampuh Search engine ini benar – benar memiliki daftar isi dan content yang sangat menarik untuk dibaca/dipelajari.
8/24/2012
Daftar isi : 1.Pengertian SEO 2.Bagaimana mengubah struktur artikel agar mudah terindex Search engine optimization 3.Blogwalking Berkualitas 4.Panduan membuat backlink berkualitas 5.Script-script code yang bisa digunakan untuk meningkatkan performa SEO suatu blog 6.Memasang CloudTags pada blog 7.Memanfaatkan Facebook dan twitter 8.Panduan Lengkap untuk membuat Keyword Research 9.Memasang Iklan baris gratis pada situs pasang dofollow 10.Bagaimana cara meninggalkan jejak komentar yang baik agar menjadi backlink yang benar – benar berkualitas 11.Strategi Rahasia Super Masuk top 10 google secara paksa
1.Pengertian SEO ( Search engine optimization ) Pengertian SEO =>SEO atau Search engine optimization adalah Salah satu cara webmaster untuk meningkatkan kualitas web/blog yang dimilikinya. SEO juga disebut sebagai Jantungnya sebuah web/blog,wah kok SEO bisa menjadi jantung sih ?,Yah maksudnya sih saking pentingnya SEO ini untuk sebuah blog,maka disebutlah jantung SEO.Blog tanpa SEO diibaratkan dengan sayur tanpa garam ( tidak enak ),Begitu pula dengan blog tanpa SEO,pasti tidak akan bisa masuk Dalam Search engine,tapi setiap web diperkirakan sudah memiliki unsur SEO.walaupun tanpa disengaja,para webmaster yang tidak mengenal SEO pun ternyata bisa menerapkan Unsur SEO.untuk memahaminya simaklah Unsur – Unsur SEO berikut ini : 1.SEO Artikel Artinya Seorang webmaster bisa dibilang sudah menerapkan SEO apabila dalam web/blog tersebut sudah dipublikasikan sebuah artikel
atau yang sering kita kenal dengan Entry/post walau hanya 1 buah artikel saja 2.SEO template Artinya Sebuah blog bisa dibilang sudah menerapkan SEO apabila dalam web/blog tersebut sudah diterapkan template,dan menurut perkiraan,100% pengguna Blog menggunakan Template walaupun template itu kurang dinamis akan SEO 3.SEO Code “Rel” Semua blog di dunia pasti memiliki template dengan code “rel”,nah code rel inilah yang membuat sebuah blog menerapkan SEO.code “rel” ini juga disebut untuk penentuan blog “dofollow” atau “nofollow”.( Arti “dofollow” dan “nofollow” akan dijelaskan nanti )
:Asalkan sebuah blog memiliki 3 unsur mudah diatas,bisa dipastikan blog tersebut memiliki Ilmu SEO walau tanpa disadari:
2.Bagaimana mengubah struktur artikel anda agar mudah terindex oleh search engine. Walaupun artikel anda berkualitas,percuma saja bila ada blog yang memiliki struktur artikel yang sangat disukai oleh google,apakah struktur tersebut ?.mari pelajari beberapa struktur Artikel berkualitas di mata Search engine dibawah ini : 1. Judul
Sebuah judul lebih baik apabila memiliki arti yang sama dengan isi sebuah artikel,misal anda ingin membuat artikel berjudul Belajar computer,maka judul dan isinyapun harus relevan dengan kata kunci “Belajar computer” 2. Tags dan Label Tags dan Label ibaratkan Branding pada sebuah artikel,misal anda membuat artikel “Cara menginstall Windows di PC”,maka bagusnya anda memasang label untuk memudahkan Google dan juga pengunjung mencari artikel bersangkutan,contoh label untuk artikel “Cara menginstall windows di PC” yaitu : “computer”,”windows”,dan “tutorial” 3. Kata kunci berhubungan Untuk menulis artikel berkualitas,harus dipastikan anda sudah menempatkan beberapa kata kunci yang ingin anda bidik pada bagian – bagian artikel yang anda tulis,contoh bacalah artikel berjudul “Belajar SEO” berikut ini : “Untuk meningkatkan performa SEO,diperlukan pembelajaran yang benar – benar tepat.Selain dari itu,SEO juga memerlukan usaha yang benar – benar serius apabila anda ingin menjadi juara dalam SEO.kutipan artikel “Belajar SEO” ini juga bisa anda jadikan patokan dalam “Pembelajaran SEO”” Dalam baris ke ke-3 dan ke-4 terdapat kata kunci yang berhubungan satu sama lain,yaitu “Belajar dengan pembelajaran” lalu “SEO dengan SEO 4. Tautan Terkait
Yang Dimaksud dengan Tautan terkait adalah “Link yang menunjukan Judul dan Kalimat” contohnya bisa dilihat dalam contoh artikel dengan judul “Belajar SEO” dibawah ini : “Belajar SEO => belajar SEO bisa dimanfaatkan untuk kepentingan blog dalam meraih kesuksesan dalam persaingan Search engine,masih banyak webmaster yang meragukan mengapa SEO itu harus dibelajarin,jadi masih tidak terlalu sulit untuk mencapai posisi Top 10 google dengan kata kunci yang Lumayan berat untuk dipersaingkan” Teks yang dicetak Kuning itu terdapat tautan pada link itu sendiri,contoh urlnya : http://www.gozineinfo.com/belajar-Seo Maka pada teks yang dicetak kuning itupun dipasang Link tsb.Untuk lebih meningkatkan performa SEOnya,anda bisa memasang code “title” seperti dibawah ini : “
Belajar SEO” Teks yang dicetak kuning menunjukan bahwa Kata tersebut mengandung code title yang bisa digunakan untuk lebih meningkatkan performa SEO dalam sebuah artikel
3.Blogwalking berkualitas Blogwalking,hampir semua blogger mengetahui apa itu “blogwalking”,tapi karena masih hampir.saya akan sedikit mengulas apa itu blogwalking.
Blogwalking adalah suatu kegiatan blogger untuk silaturahmi dengan meninggalkan jejak komentar dan mencantumkan Linknya pada isi komentar tersebut,biasanya blogwalking juga sering dimanfaatkan para SPAMMER untuk sekedar promosi dan mendapatkan banklink saja,padahal Komentar yang tidak relevan akan mengakibatkan turunnya Ranking Sebuah Link dan Juga bisa terkenal Google “sandbox” Bagaimana cara mendapatkan Blogwalking berkualitas ? 1. Berusahalah untuk blogwalking pada blog yang memiliki tema yang sama dengan anda,contohnya yaitu apabila anda memiliki blog dengan tema “belajar computer” maka usahakanlah anda blogwalking pada blog yang mengulas tentang “belajar computer” pula 2. Blogwalking dengan blog Sahabat terdekat,blogwalking jenis ini sangat bermanfaat sekali untuk performa SEO,Mengapa blogwalking jenis ini sangat bermanfaat ?.karena Seorang teman pastinya akan menempatkan link anda dan juga mengunnjungi blog anda dengan pelayanan yang special – special gitu lho. 3. Blogwalking dengan blog yang memiliki Pagerank,artinya berkomentarlah pada sebuah blog yang benar – benar memiliki pengunjung dan artikel yang berkualitas 4. Blogwalking dengan blog berdomain Edu = blogwalking jenis ini disebut – sebut paling berkualitas karena domain EDU memiliki kualitas dan probabilitas content dimata google,karena EDU terlalu special,berakibat para blogger lebih mementingkan blogwalking dengan domain Edu. 5. Berkomentarlah dengan komentar yang benar – benar relevan dengan judul artikel yang akan kita komentari
6. Berkomentar lebih baik dengan blog yang memiliki code tags dan Code “rel=”dofollow”
4.Panduan membangun backlink yang berkualitas Sebelumnya saya sudah menjelaskan kalau backlink itu adalah hubungan antar link dari satu menuju link lain.Backlink dasarnya ada 3 jenis yaitu : Backlink on way,backlink two way,dan Backlink three way. Sedangkan menurut Cabangnya backlink ada 2 yaitu : 1. Backlink 2. Linkwheel ( Roda link/putaran link )
1. Backlink Backlink Cabang yaitu Backlink yang hanya memiliki Tautan link menuju link Pusat,biasanya backlink jenis ini adalah Tukar link atau meninggalkan komentar dengan 1 buah link pada buku Tamu 2. Linkwheel Linkwheel atau perputaran link adalah cabang backlink paling berkualitas,untuk membangun linkwheel silahkan tujukan browser anda pada link berikut ini : http://www.gozineinfo.com/2012/07/membangun-linkwheelpada-blog.html Setelah anda pelajari linkwheel ini dengan baik,cobalah anda tutorialkan pada blog anda sendiri.apabila linkwheel anda berkualitas,dijamin Blog andapun memiliki Satu Buah Rantai Link
yang sangat menjamin blog anda untuk tetap menguasai 10 top pada google ( Pondasi persaingan )
Lalu yang dimaksud dengan One way,two way,dan three way ini adalah berapa jumlah Link yang dipasang pada suatu blog yang bertaut link dengan blog anda ( blog anda sebagai link pusat )
5.Script – script code yang bisa digunakan untuk meningkatkan performa Seo Suatu blog Seperti yang anda ketahui sebelumnya,script code adalah sebuah bahasa yang mendukung computer untuk menciptakan suatu hasil dari perbandingan antara Bahasa dan Bentuk yang dioperasikan berdasarkan Algoritma.Sama halnya dengan sebuah blog,blog yang ditaburi dengan code bisa mengacu pada kemenangan bersaing bisa pula mengacu pada kekalahan untuk bersaing. Untuk membuat sebuah script code yang diperlukan untuk meningkatkan Kualitas untuk bersaing,sangat dianjurkan terlebih dahulu untuk mengetahui apa yang dimaksud dengan Search engine.dan mengetahui apa saja script – script yang digunakan oleh search engine untuk mengurai kata – kata dan blog dalam jumlah banyak dalam indexnya.singkat kata kita harus mengetahui apa kelemahan tersendiri dari Search engine,semua search engine pasti memiliki kelemahan begitupula dengan google yang sudah Dianggap sempurna oleh kalangan netter di dunia,google pun pasti memiliki kelemahan karena tidak mungkin sebuah robot bisa memiliki
kesempurnaan dalam pekerjaannya.Bagaimana mungkin manusia yang tidak sempurna tapi robot bisa sempurna ? 1. Script “meta” dan “item” Dalam sebuah blog,kita sering melihat melalui fasilitas Ctrl + U ada script seperti ini <meta content=”keyword” name=”keyword”/>.Hal ini sebenarnya dipakai oleh webmaster untuk memberitahukan pada search engine apa saja isi dari blog yang ia miliki.Walau sudah banyak search engine yang tidak menanggapi Meta tapi sebagian dari Search engine masih menggunakan metode Keyword untuk menyaring blog menuju tingkat top pada index mereka.Sedangkan untuk code “item”,Blogger seperti saya sering menyelipkan code item tersebut pada artikel untuk memberitahukan keberadaan kata kunci pada sebuah artikel,code yang saya gunakan adalah : “
- Menurut saya,hasil dari item content ini sangatlah manjur karena hanya dalam beberapa hari,artikel saya yang berjudul “obat perangsang alami untuk wanita” yang persaingannya sangat sulitpun,blog saya langsung masuk peringkat ketuju pada top 10 google.mau bukti silahkan anda search di google dengan kata kunci tersebut lalu carilah blog dengan nama domain www.gozineinfo.com
2. Script Var script title Script ini biasanya hanya ditemukan pada sebagian blogger yang mempunyai kebiasaan meletakan judul ke -2 pada artikel.code ini digunakan untuk menggandakan kata kunci serta judul,contoh artikel dibuat dengan judul “belajar SEO” sedangkan untuk kata kunci kedua judul diberi nama “Rahasia SEO”,berikut code yang digunakan : “<span itemprop=”title”>Judul artikel kedua” Atau menggunakan script code description berupa : “<span itemprop=”description”>Descripsi artikel ke dua”
Kedua Script code ini bisa anda manfaatkan untuk digunakan dalam Artikel maupun homepage template blog anda.sekali lagi,script ini bisa bermanfaat untuk anda apabila penempatan Script yang benar – benar relevan dengan apa yang anda apreasikan. Semakin berkembang teknologi,maka script – scriptpun semakin otomatis karena dengan bantuan teknologilah script bisa menjadi semakin praktis dan mudah digunakan.Carilah informasi – informasi script tentang search engine lalu Selidiki dan Rumuskanlah masalah yang ada pada Search engine itu sendiri agar anda bisa menjadi Ahli Scriptsi Search engine optimization.
6.Memasang CloudTags pada blog
Apa sih cloudtags itu ? banyak blogger menanyakan apa maksud dan manfaat cloudtags dipasang pada blog.Yap,pertanyaan anda akan saya jawab di sini sekarang juga. Cloudtags Cloud tags artinya Tags awan,lalu apa maksudnya ?.maksudnya adalah setiap tags dan Label yang anda miliki pada blog anda sendiri bisa ditampilkan secara konkret untuk menunjukan pada search engine bahwa Blog kita berisi informasi – informasi tentang apa yang kita pasang pada Cloudtags.manfaatnya ya’itu dia bisa menjadikan blog kita lebih memudahkan search engine untuk mengetahui apa saja informasi yang ada pada blog kita. Bagaimana Cara memasang Cloudtags ? Cara pemasangan cloudtags dibagi menjadi 2 yaitu :
1. Pemasangan script Tags secara manual 2. Pemasangan script Tags dengan Layanan penyedia Cloudtags
Tentu saja saya menyarankan kepada anda untuk pemasangan script secara manual,karena dengan script tags buatan sendiri akan lebih mementingkan kepentingan blog kita sendiri daripada Layanan penyedia cloudtags itu sendiri. Bagaimana cara membangun Tags secara manual ? silahkan anda membaca ulasan – ulasan berikut ini agar memperjelas semuanya : 1. Masuk dulu ke www.blogger.com
2. 3. 4. 5. 6.
Masuk dalam Tata letak Pilih Tambah Gadget/widget Pilih Javascript/fungsional pihak ketiga Beri judul yang tepat yaitu “Tags Blog/Tags cloud” Pada Kolom isi,Ikuti cara berikut ini : Ganti “Url menuju Label anda” dengan Url label yang anda miliki.Contohnya yaitu : Tutorial SEO
Untuk melihat hasil dari tagscloud tersebut,silahkan anda cek pada www.gozineinfo.com lalu arahkan browser anda ke bawah dan cari Widget “Tags” ( itulah tags tags utama saya )
Mohon maaf untuk pemasangan Cloudtags dengan layanan penyedianya saya belum tahu pasti,tapi bila anda ingin mencari informasi bagaimana memasang Kata kunci tags pada artikel silahkan anda membaca informasinya pada Url berikut ini http://www.gozineinfo.com/2012/07/memasang-tagskeyword-padapostingan.html.
Jangan Lupa untuk Like Fan page www.gozineinfo.com yah :D
7.Memanfaatkan Facebook dan Twitter Siapa sih yang gak tahu facebook sama twitter,saya jamin deh hampir semua nettter di dunia ini tahu,bahkan ada yang bilang nih,kalau Netter itu belum bisa dibilang netter kalau belum punya account Facebook.haha,sampai sebegitunya Facebook itu menjalar di dunia. Tapi justru karena kepopuleran dan fitur – fitur yang ditawarkan oleh facebook inilah yang bisa kita manfaatkan untuk menjaring pengunjung.Bahkan ada lho suatu blog yang bisa mendapatkan 5000 pengunjung perharinya hanya dari Jejaring sosial seperti Facebook.
Bagaimana Cara menjaring Pengunjung dari facebook dan twitter ? Silahkan anda Baca panduannya dibawah ini : 1. Pertama Login dulu ke account facebook yang anda miliki 2. Arahkan browser anda pada : http://apps.facebook.com/rssgraffiti/?fb_source=search&ref=ts 3. Klik ke aplikasi 4. Izinkan rss graffiti mengelola halaman,Kirim atas nama anda dan wawasan,klik izinkan 5. Setelah anda masuk Rss Graffiti,klik Add new publishing Plan 6. Pada name publishing,masukan nama blog anda 7. Klik add new di sebelah kanan Source 8. Pada Kolom Enter url or twitter shorcut,isikan nama url feed anda,biasanya sih banyaknya begini nih : http://www.namabloganda.blogspot.com/rss.xml atau http://www.namabloganda.blogspot.com/post/feed 9. Pada Kolom Source name override dan Source Url override tidak usah diisi karena not required.Lalu isi setting feed sesuai dengan selera sesuaian anda ( feed isi dengan Url feed anda tentunya ) 10. Klik Add new pada target 11. Isi Sesuai dengan target Artikel yang ingin anda kirim 12. Lalu Klik actibe 13. Dan Artikel pun siap dikirim secara otomatis
Untuk twitter lebih baik pakai cara manual saja dengan tweet baru artikel yang baru anda update.contohnya anda membuat judul Justin biber menikah,terus anda tweet di twitternya seperti ini :
“Oi,justin biber nikah kabur nih,langsung aja masuk ke Link ini kalau mau lihat lebih jelasnya” Pada linknya itu,berikan Url anda,dijamin banyak dari pengguna twitter berkunjung menuju blog anda ( walau Artikelnya Palsu )
8.Panduan Lengkap untuk membuat research keyword Sebelumnya,anda pasti ingin tahu apa research keyword itu.research keyword itu salah satu strategi Ampuh SEO untuk mendapatkan posisi dimata google dengan mereset ulang kata kunci dan menambahkan kata kunci Re-ply pada Judul. Untuk bukti sebelumnya,coba anda Search di google dengan tema “membuat blog”,yang ada di urutan pertama pasti bukan blog dengan judul artikel “membuat blog” melainkan “membuat blog terbaru 2012” Nah inilah yang disebut dengan strategi ampuh dalam SEO.Dengan memasukan Kata kunci bidikan “membuat blog” dan menambahkan kata kunci re-ply yaitu “Terbaru 2012” inilah yang membuat blog tersebut masuk dalam peringkat Utama Search engine google. Mengapa ? Simplenya,Search engine itu enggak ada yang sempurna,jadi begitu kita mengetikan judul,jarang sekali kita menemukan judul yang sempurna untuk judul yang kita cari.singkatnya SEO sama dengan Strategi.ini adalah Fakta bahwa strategi pun diperlukan untuk menjadi master SEO. Apa yang diperlukan untuk menjadi master SEO ?
Hanya Usaha ! percuma kalau kita mengetahui strategi dan Kunci apabila kita malas mempraktikannya ( salah satunya saya ).entah mengapa saya hanya senang menulis daripada membuat blog saya terkenal.makanya saya terus saja membuat ebook. Total Ebook yang sudah saya tulis ini bahkan sudah berjumlah lebih dari 50 Ebook ( tidak terasa ini adalah yang ke ke -53 ). Bagaimana Meresearch keyword anda ? Gunakanlah fasilitas Yang ada yaitu “Keyword tool”.lalu search keyword yang ingin anda bidik.dan buatlah strategi dengan menghitung Jumlah pencari setiap bulannya dibanding dengan Grafik tahunan trend google.Saya tidak ingin memberitahu bagaimana menyusun strateginya karena saya sendiripun belum tahu pasti bagaimana Strategi ampuh untuk meresearch keyword dengan perbandingan Search bulanan dan Grafik tahunan.
9.Memasang Iklan baris gratis pada situs pasang dofollow Promosi adalah satu – satunya strategi marketing paling ampuh dari semua strategi yang lain,dengan berpromosi di pasang iklan baris gratis,blog kita akan semakin dikenal dan tentu saja mendapatkan beberapa pengunjung.Lebih bagus lagi apabila kita memasang Iklan baris pada situs pasang Dofollow. Sekalian kita menyaring pengunjung,backlinkpun kita dapatkan.sungguh satu batu kena dua burung kan ? Situs pasang apa saja yang memiliki rel=”dofollow” ?
Kalau itu anda cari saja sendiri di google,pasti banyak lah.atau anda check aja sendiri dengan menggunakan fasilitas Ctrl + U lalu Ctrl + F tepat pada website pasang tersebut,lalu search aja “dofollow”,kalau ada berarti situsnya dofollow,kalau enggak berarti nofollow Apa memasang iklan di situs nofollow bermanfaat ? Tentu saja bermanfaat,barangkali banyak pengunjung iklan itu yang melihat blog kita dan akhirnya kecantol sama isi iklannya lalu dia mengunjungi blog kita deh.
Jangan Lupa untuk Like Fan Page www.gozineinfo.com yah :D
10.Bagaimana meninggalkan jejak komentar agar menjadi backlink yang berkualitas Sebelumnya pada bab Blogwalking saya sudah menjelaskan backlink yang berkualitas akan menghasilkan hasil yang berkualitas pula.kalau enggak salah sih saya udah tulis ini di Bab blogwalking,tapi belum lengkap tentunya. Baiklah,ini adalah tutorial bagaimana kita bisa meninggalkan jejak komentar yang berkualitas dengan Cara yang benar – benar relevan 1. Pertama Pastinya Tentukan Dulu Blog yang memiliki artikel/tema yang sama dengan blog kita
2. Bila anda beruntung carilah Kata “Posting ke link ini” atau yang berhubungan dengan itu.kliklah kata – kata itu dan isikan kolom urlnya dengan Url yang menuju artikel anda 3. Setelah mempublish artikel,berkomentarlah dengan hal yang berhubungan dengan kata kunci yang ingin anda bidik pada artikel yang anda miliki.contohnya : anda ingin membidik artikel Bisnis maka buatlah komentar yang seolah – olah anda bertanya tentang bisnis atau sekedar memuji artikel yang dia buat. 4. Setelah berkomentar,cari buku tamunya,dan buatlah lagi komentar yang relevan dengan blognya Dengan mengikuti cara cara di atas,bahkan bila anda hanya mengomentari beberapa blog saja bisa menjadi manfaat yang lebih dari mengomentari 5000 blog tapi asal-asalan. Ingatlah,saat meninggalkan komentar,berusahalah agar komentar anda disukai oleh adminnya,jangan menggunakan bahasa yang keras,dan jangan menghina artikelnya. 11.Strategi Ampuh cara masuk top 10 google secara paksa Pastinya pengen dong setiap artikel yang kita publish itu masuk ke dalam 10 besar di google,siapa sih blogger yang kagak mau artikelnya terkenal,tapi karena sulitnya itulah yang membuat kita sebagai blogger menjadi putus asa ( saya sih enggak ). Strategi ampuh yang saya maksud ini sebenarnya Strategi “mind mapping” dan “Research keyword”,berhubung research keyword sudah ditulis,langsung aja masuk ke strategi Mind mapping
1. Mind mapping Strategi ini adalah strategi Rangka artikel,sebelum anda menulis artikel,lebih baik anda cari dulu rangka rangka artikelnya,Fungsinya untuk mengantisipasikan kata kunci yang tidak tepat pada barisbaris tertentu.( kata kunci akan lebih relevan apabila ditempatkan pada baris sesuai ) Mind mapping bisa dilakukan dengan menganalisa pola persaingan yang terjadi dalam persaingan 5 top google Cobalah anda mengunjungi 5 top google dengan judul.contoh “ membuat blog “.teruslah analisa artikelnya,dan apa yang aneh dari artikel yang ia miliki,entah itu kata kunci,entah itu descripsi pertama,entah itu pharagraph,entah itu baris,atau apalah. Setelah hasilnya anda Rangkum dalam “satu kertas” yang anda siapkan untuk mengumpulkan informasi analisa.Tuliskan kembali apa yang anda simpulkan ke blog ( tunggu hasilnya dalam 15 hari ),apakah blog anda sudah masuk top 10 atau belum,bila belum analisalah apa yang salah pada artikel dan code script kata kunci dan descripsinya. Akhir Tulisan saya minta maaf apabila ada kata – kata yang kurang dipahami atau bahkan sama sekali tidak bisa dipahami,maklum saya juga masih belajar dalam hal menulis.Lain kali insyaallah saya akan mempublish Ebook yang mungkin akan lebih bermanfaat daripada Ebook yang saya tulis ini.
Penulis : Muhammad mafazine shalahuddin
Blog
: www.gozineinfo.com
Facebook : [email protected] Email : [email protected] Anda Boleh menyebarkan atau menjual Ebook ini apabila bermanfaat untuk anda,asalkan anda tidak merubah apapun dari isi yang ada pada Ebook ini.