PANITIA PENGADAAN BARANG/JASA KANTOR REGIONAL X BADAN KEPEGAWAIAN NEGARA TAHUN ANGGARAN 2013
BERITA ACARA EVALUASI PENAWARAN SELEKSI SEDERHANA DENGAN PRAKUALIFIKASI PENGADAAN SISTEM MANAJEMEN MUTU ISO 9001:2008 PADA KANTOR REGIONAL X BKN DENPASAR Nomor : 06/BAEV/PAN-PBJ/SL/KR.X/VII/2013 Pada hari Senin tanggal Duapuluh sembilan bulan Juli tahun Dua Ribu Tiga Belas (2907-2013) bertempat di Kantor Regional X Badan Kepegawaian Negara Jalan By Pass I Gusti Ngurah Rai No. 646 Denpasar, Panitia Pengadaan Barang/Jasa Kantor Regional X BKN, telah mengadakan Rapat Evaluasi Penawaran dari website LPSE Kementerian Keuangan (www.lpse.depkeu.go.id) untuk pekerjaan Pengadaan Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2008 pada Kantor Regional X BKN Denpasar. Rapat dihadiri oleh Panitia Pengadaan dan menyatakan bahwa : 1. Jumlah calon Penyedia Barang/Jasa yang masuk daftar pendek untuk pekerjaan Pengadaan Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2008 pada Kantor Regional X BKN Denpasar melalui website www.lpse.depkeu.go.id sebanyak 4 (empat) calon penyedia yaitu: a. b. c. d.
Bina Mutuprima Indonesia PT. QIMS Intrasindo PT. Delta Performance PT. Kokek
2. Jumlah calon penyedia barang/jasa yang memasukan/mengunggah (upload) dokumen penawaran sampai dengan batas akhir waktu pemasukan penawaran sebanyak 3 (tiga) calon penyedia yaitu: a. PT. Kokek dengan nilai penawaran Rp. 77.110.000,- (Tujuh puluh tujuh juta seratus sepuluh ribu rupiah); b. PT. QIMS Intrasindo dengan nilai penawaran Rp. 88.704.000,- (Delapan puluh delapan juta tujuh ratus empat ribu rupiah); c. PT. Delta Performance dengan nilai penawaran Rp. 89.700.000,- dan setelah dilakukan koreksi aritmatik menjadi Rp. 90.035.000,- (Sembilan puluh juta tiga puluh lima ribu rupiah). 3. Selanjutnya terhadap penawaran yang masuk dilakukan evaluasi penawaran administrasi, teknis dan harga. Adapun metode evaluasi yang digunakan adalah metode sistem gugur yaitu melakukan evaluasi berdasarkan urutan proses evaluasi dimulai dari penilaian persyaratan administrasi, kemudian persyaratan teknis dan terakhir evaluasi kewajaran biaya. Terhadap penyedia barang/jasa yang tidak lulus penilaian pada setiap tahapan dinyatakan gugur dan tidak akan dievaluasi lebih lanjut. Sebelum dilakukan evaluasi administrasi, teknis, dan harga, karena jenis kontrak yang akan dipakai adalah kontrak Lump Sum maka dilakukan koreksi aritmatik terlebih dahulu terhadap nilai penawaran. Setelah dilakukan koreksi aritmatik, keempat nilai penawaran dari calon penyedia yang mengajukan penawaran memenuhi syarat karena nilainya masih dibawah Harga Perkiraan sendiri (HPS) yaitu sejumlah Rp. 110.000.000,(Seratus sepuluh juta rupiah) sesuai tabel berikut : Tabel Hasil Koreksi Aritmatik:
No
Calon Penyedia
1.
2
Harga Penawaran (Rp) 3
1
PT. Kokek
77.110.000
2
PT. QIMS Intrasindo
88.804.000
3
PT. Delta Performance
89.700.000
Koreksi Aritmatik (Rp) 4
Persentase Terhadap Kesimpulan HPS 5 6 7 Masih 77.110.000 110.000.000 70,00% dibawah HPS Masih 88.804.000 110.000.000 80,64% dibawah HPS Masih 90.035.000 110.000.000 81,85% dibawah HPS Harga HPS (Rp)
Selanjutnya dilakukan evaluasi sebagai berikut : A. Evaluasi Administrasi Penawaran dinyatakan memenuhi persyaratan administrasi apabila syarat-syarat yang diminta berdasarkan persyaratan yang telah ditentukan dalam dokumen pengadaan beserta addendumnya dipenuhi/dilengkapi dan isi dokumen penawaran ditandatangani oleh orang-orang yang berwenang. Persyaratan yang dievaluasi terdiri dari: a)
Syarat-syarat substansial yang diminta berdasarkan Dokumen Pemilihan dipenuhi/dilengkapi;
b)
Terdapat surat penawaran yang ditandatangani oleh yang berwenang (direktur utama/Kepala cabang/kuasanya)Jangka waktu berlakunya surat penawaran tidak kurang dari waktu yang ditetapkan dalam LDP;
c)
Jangka waktu pelaksanaan pekerjaan yang ditawarkan tidak melebihi jangka waktu yang ditetapkan dalam LDP;
d)
Surat Penawaran bertanggal
e)
Panitia Pengadaan Barang/Jasam kantor Regional X BKN Denpasar dapat melakukan klarifikasi terhadap hal-hal yang kurang jelas dan meragukan;
Adapun hasil evaluasi administrasi adalah seperti tabel berikut: Tabel Hasil Evaluasi Administrasi:
No.
Evaluasi Administrasi
Nama Calon Penyedia a
b
c
d
e
KET.
1
PT. KOKEK
V
V V
V
-
Lulus
2
PT. QIMS Intrasindo
V
V V
V
-
Lulus
3
PT. Delta Performance
V
V V
V
-
Lulus
Catatan : Tanda V = Tersedia Tanda X = Tidak Tersedia Tanda - = Optional (bila diperlukan)
Setelah dilakukan evaluasi administrasi, calon penyedia yang memenuhi persyaratan administrasi adalah : a. PT. KOKEK b. PT. QIMS Intrasindo c. PT. Delta Performance Selanjutnya terhadap penawaran yang dinyatakan memenuhi syarat administrasi dilakukan evaluasi teknis. B. Evaluasi Teknis Panitia Pengadaan Barang/Jasa menilai persyaratan teknis calon penyedia yang dinyatakan memenuhi syarat (lulus) administrasi dengan membandingkan pemenuhan persyaratan teknis sebagaimana yang ditetapkan dalam LDP. Penilaian syarat teknis dilakukan terhadap pemenuhan kelengkapan sebagai berikut: a. Evaluasi teknis dilakukan terhadap peserta yang memenuhi persyaratan administrasi. b. Unsur-unsur yang dievaluasi harus sesuai dengan yang ditetapkan sebagaimana tercantum dalam LDP. c. Evaluasi penawaran teknis dilakukan dengan cara memberikan nilai angka tertentu pada setiap kriteria yang dinilai dan bobot yang telah ditetapkan dalam Dokumen Pemilihan, kemudian membandingkan jumlah perolehan nilai dari para peserta, dengan ketentuan: 1) unsur-unsur pokok yang dinilai adalah: a) pengalaman perusahaan (bobot nilai 20 %), b) pendekatan dan metodologi (bobot nilai antara 40 %), c) kualifikasi tenaga ahli (bobot nilai antara 40 %); 2) penilaian dilakukan sesuai pembobotan dari masing-masing unsur sebagaimana tercantum dalam LDP; 3) bobot masing-masing unsur ditetapkan oleh Pokja ULP berdasarkan jenis pekerjaan yang akan dilaksanakan; Penawaran yang akan dievaluasi lebih lanjut, jika memenuhi syarat teknis yang ditetapkan sedangkan bila tidak memenuhi syarat dinyatakan gugur dan tidak akan dilakukan evaluasi lebih lanjut. Untuk passing grade peserta yang dinyatakan lulus jika memenuhi nilai passing grade (nilai ambang batas) minimal untuk teknis 60. Tabel Hasil Evaluasi Teknis: Evaluasi Teknis No. 1 2 3
Nama Calon Penyedia PT. KOKEK PT. QIMS Intrasindo PT. Delta Performance
a 20 7,84 8,52
b 32 30 32
c 40 40 40
Total Nilai Passing Teknis Grade 92 60 77,84 60 80,52 60
KET. Lulus Lulus Lulus
Setelah dilakukan evaluasi teknis, dari 4 (empat) calon penyedia yang lulus evaluasi administrasi, ketiga calon penyedia yang memenuhi persyaratan teknis karena nilai aspek teknis lebih besar dari passing grade minimal yang disyaratkan. Sehingga PT. Kokek, PT QIMS Intrasindo dan PT. Delta Performance dinyatakan memenuhi syarat teknis. Selanjutnya terhadap calon penyedia yang memenuhi syarat administrasi dan teknis akan dilanjutkan evaluasi harga.
C. Evaluasi Biaya Panitia Pengadaan Barang/Jasa menilai kewajaran harga terhadap calon penyedia yang dinyatakan memenuhi syarat (lulus) administrasi dan teknis dengan membandingkan pemenuhan kewajaran harga sebagaimana yang ditetapkan dalam LDP. 1. Sebelum evaluasi biaya, dilakukan koreksi aritmatik dengan ketentuan : Untuk Kontrak Lump Sum: a) volume dan /atau jenis pekerjaan yang tercantum dalam Rincian Anggaran Biaya (RAB) disesuaikan dengan yang tercantum dalam Dokumen Penawaran Teknis; b) hasil koreksi aritmatik untuk Kontrak Lump Sum tidak boleh mengubah nilai total biaya penawaran; c) jenis pekerjaan yang tidak tercantum dalam Rincian Anggaran Biaya (RAB) disesuaikan dengan jenis pekerjaan yang tercantum dalam Dokumen Penawaran Teknis (apabila ada); d) penawaran setelah koreksi aritmatik yang melebihi nilai total HPS dinyatakan gugur. 2. Unsur-unsur yang perlu diteliti dan dinilai dalam evaluasi penawaran biaya pada Kontrak Lump Sum: a) apabila ada perbedaan antara penulisan nilai biaya penawaran antara angka dan huruf maka nilai yang diakui adalah nilai dalam tulisan huruf; b) apabila penawaran dalam angka tertulis dengan jelas sedangkan dalam huruf tidak jelas maka nilai yang diakui adalah nilai dalam tulisan angka; atau c) apabila penawaran dalam angka dan huruf tidak jelas maka penawaran dinyatakan gugur.
No
Calon Penyedia
1.
2
Harga Penawaran (Rp) 3
1
PT. Kokek
77.110.000
2
PT. QIMS Intrasindo
88.704.000
3
PT. Delta Performance
89.700.000
Tabel evaluasi harga Koreksi Harga HPS Aritmatik (Rp) (Rp) 4 5
Persentase Terhadap Kesimpulan HPS 6 7 Masih 77.110.000 110.000.000 70,00% dibawah HPS Masih 88.704.000 110.000.000 80,64% dibawah HPS Masih 90.035.000 110.000.000 81,85% dibawah HPS
7. Selanjutnya Panitia menetapkan pemenang dan pemenang cadangan I, II dari peserta yang memenuhi syarat kualifikasi, administrasi, teknis dan kewajaran biaya berturut-turut dari penawaran dengan biaya terendah ke yang lebih tingggi untuk menjadi pemenang dan pemenang cadangan I dan II.
Demikian Berita Acara Evaluasi Penawaran ini dibuat untuk dipergunakan seperlunya.
PANITIA PENGADAAN BARANG/JASA KANTOR REGIONAL X BKN ttd 1. Sekretaris : I KETUT BUANA, SE, Ak. NIP. 198107102008121002
2. Anggota
ttd : I MADE YUDANA, A.Md. NIP. 198308042008121001