PENDAHULUAN Kita semua mengetahui bahwa di jaman sekarang ini terjadi persaingan ketat di berbagai bidang, seperti ekonomi, perdagangan, pendidikan, dan sebagainya sehingga mahasiswa/i harus dapat mencari peluang untuk mengadakan kegiatan yang bersifat inovatif agar dapat mempunyai keunggulan kompetitif dalam menghadapi persiangan global. Keunggulan kompetitif haruslah disertai dengan sikap jujur, adil, dan berlapang dada. Karena apabila kita tidak memiliki ketiga sikap tersebut, maka kita akan terjerumus pada persaingan tidak sehat yang dapat berakibat buruk pada kelangsungan hidup berbangsa dan bernegara di kehidupan kelak. Persaingan yang tidak sehat ini dapat tercipta apabila moral rakyat Indonesia telah rusak dan tercemar oleh pemikiran duniawi yang sesat. Berdasarkan permasalahan inilah, kami Himpunan Mahasiswa D-III Perpajakan berniat mengadakan Kompetisi Pajak 2015 atau yang lebih dikenal dengan KOMPAK 2015. Kami berharap dengan diadakannya acara ini, mahasiswa/i dapat belajar bagaimana menjalani suatu persaingan yang sehat, jujur, adil, dan bijaksana. Selain itu, melalui acara ini diharapkan dapat membantu mahasiswa/i untuk menjadi masyarakat yang paham dan sadar akan arti penting perpajakan. Serta, melalui acara ini kita dapat mengukur dan mengembangkan pengetahuan perpajakan yang kita miliki dalam menghadapi persaingan global. Dan juga kami berharap melalui acara ini dapat membangun tali silaturahmi dan kerukunan antar mahasiswa.
TUJUAN DAN MANFAAT KEGIATAN 1. Meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia dalam bidang Perpajakan. 2. Menjalin persahabatan antar mahasiswa. 3. Menghasilkan pribadi yang sadar akan arti penting pajak bagi Negara Kesatuan Republik Indonesia. 4. PELAKSANAAN KOMPETISI Hari
Kegiatan
Waktu
Sabtu
Babak Penyisihan
09.00 – 11.00
9 Mei 2015
Tertulis
WIB
Tempat Airlangga Hall Fakultas Vokasi Universitas Airlangga
Babak Perempat Final
Babak Semi Final
12.30 – 15.00 WIB 08.30 – 10.20 WIB
Minggu 10 Mei 2015 Babak Final
12.30 – 14.00 WIB
Airlangga Hall Fakultas Vokasi Universitas Airlangga Airlangga Hall Fakultas Vokasi Universitas Airlangga Airlangga Hall Fakultas Vokasi Universitas Airlangga
BENTUK KEGIATAN 1. BABAK PENYISIHAN Pada babak ini, seluruh tim peserta Kompetisi Pajak 2015 (KOMPAK 2015) wajib mengikuti tes yang diadakan oleh panitia. Dimana tes ini terbagi menjagi 2 sesi lagi yaitu : Sesi tes tulis : dimana seluruh peserta akan diberikan soal pilihan ganda Sesi soal B/S : dimana seluruh peserta akan diberikan soal yang mengandung jawaban b/s Nilai akan diakumulasikan dari 2 sesi tersebut dan 16 peserta dengan nilai tertinggi akan lolos ke babak selanjutnya. 2. BABAK PEREMPAT FINAL Babak ini terbagi menjadi 2 sesi yaitu : Sesi Angka Keberuntungan : para peserta akan memilih sebanyak 5 angka. Dimana angka tersebut terdapat soal dari berbagai macam materi perpajakan. Sesi soal estafet : para perseta akan diberi satu soal yang akan dikerjakan bergiliran oleh setiap tim Sesi Rolling Tax : Setiap pos akan diisi oleh 4 (empat) tim. Hal ini dimaksudkan untuk menghemat waktu. Peserta akan berada di dalam kelas mengerjakan 4 (empat) macam materi yang berbeda dan tidak ada tim yang mengerjakan materi yang sama pada satu waktu. Dan pengerjaan soal tersebut akan bergantian sesuai urutan yang telah ditetapkan oleh panitia.
Nilai akan diakumulasikan dari ketiga sesi di babak seperempat final ini. Tim yang akan masuk babak selanjutnya ada 5 (lima) tim dengan nilai terbaik dan akan melaju ke babak semifinal. 3. BABAK SEMIFINAL Ada 5 (lima) tim yang masuk babak semifinal akan menghadapi sesi cerdas cermat. Di tahap ini dibagi menjadi 3 sesi. Setiap tim harus menjawab secara cepat dan tepat pertanyaan yang diajukan. 2 (dua) tim dengan nilai tertinggi akan langsung melaju ke babak final sedangkan untuk tim dengan nilai tertinggi ketiga akan langsung menjadi juara ke tiga dalam Kompetisi Pajak 2015. 4. BABAK FINAL Pada babak final dua tim ini akan menghadapi sesi presentasi dan juga penyanggahan antar tim. Panitia akan memberikan 2 (dua) soal kasus yang berbeda. Setiap tim akan diberikan waktu 35 menit untuk menganalisa soal serta membuat bahan yang akan dipresentasikan dengan menggunakan powerpoint. Setiap tim akan mempresentasikan hasil analisa dalam waktu 20 menit di depan dewan juri, untuk tim yang tidak presentasi boleh berpendat atau mengajukan pertanyaan kepada tim yang presentasi. Dalam babak ini semua penilaian dan pemenang ditentukan oleh dewan juri.
B.
Lain-lain
1. Soal yang akan diujikan disusun oleh Konsultan Pajak dan Tenaga Pengajar (Dosen) Universitas Airlangga, tentang semua hal yang berhubungan dengan Perpajakan Indonesia. 2. Sistem penilaian a. Penyisihan Benar Salah Kosong Tes tulis +4 -2 0 B/S +10 -4 0 b. Perempat final Benar Angka keberuntungan Soal estafet Rolling Tax
+20 +50 +10
Salah
Kosong -5 0 -4
0 0 0
Penilaian akan diakumulasikan dari setiap materi sehingga diambil 5 tim dengan nilai tertinggi
c. Semifinal Sesi 1: Terdiri dari 20 soal uraian singkat dengan materi pajak secara umum dengan nilai jika benar masing-masing 100 poin rebutan dan jika salah maka akan dikurangi 50. Sesi 2 : Terdapat 25 soal dalam layar LCD. Jika dapat menjawab benar akan mendapat nilai 100 Jika dapat menjawab secara vertikat/horizontan maka akan mendapat bonus 200. Dalam babak ini tidak ada pengurangan nilai
Sesi 3: Terdapat 5 soal hitungan dengan materi yang berbeda. Peserta akan diberikan papan kecil yang digunakan untuk menulis angka skor yang akan dipertaruhkan dan juga untuk menjawab pertanyaan. Setiap tim menuliskan nilai yang akan dipertaruhkan dan mengangkat papannya untuk dicatat oleh panitia sebelum soal ditampilkan. Soal akan ditampilkan selama ± 1 menit. Peserta diberi waktu menghitung ± 1 menit. Setelah itu, peserta diharuskan menulis jawabannya di papan dan mengangkat papannya. Apabila semua tim tidak ada yang menjawab/mengangkat papannya sampai hitungan ke-5 maka soal dianggap hangus. Sistem penilaian adalah pertaruhan skor. Jawaban benar akan mendapat tambahan skor sesuai yang dipertaruhkan dan jawaban salah akan dikurangi sebanyak skor yang telah dipertaruhkan. d. Final Terdapat 2 tim yang tersisa. Sistem dalam babak ini merupakan presentasi dan juga penyanggahan antar tim. Setiap tim akan diberikan waktu untuk menganalisa soal serta membuat bahan yang akan dipresentasikan dengan menggunakan powerpoin. Semua penilaian yang akan dilakukan oleh dewan juri dengan mengakumulasikan criteria yang ada sebagai juara pertama. 3. 4. 5.
Hal-hal yang belum diatur akan ditetapkan panitia kemudian. Keputusan tim koreksi dan dewan juri tidak dapat diganggu gugat. Panitia tidak menyediakan akomodasi bagi peserta.
C. HADIAH
Juara I
Juara II
Juara III
Uang tunai Rp 4.000.000,-
Uang tunai Rp 2.750.000,-
Uang tunai Rp 1.750.000,-
Sertifikat
Sertifikat
Sertifikat
Trophy
Trophy
Trophy
Contact Person : Putri Pramita W
: 085732395922
Safira Dian N
: 085933164999
Email
:
[email protected]
Sekretariat
: Panitia “Kompetisi Pajak 2014”
Himpunan Mahasiswa D-III Perpajakan Universitas Airlangga Lt. 2 Fakultas Vokasi Universitas Airlangga Jl. Srikana No. 65 Surabaya
Technical Meeting : Hari, Tanggal
: Jum’at, 8 Mei 2015
Waktu
: 13.00 WIB
Tempat
: Airlangga Hall Fakultas Vokasi Universitas Airlangga
SUSUNAN ACARA KOMPETISI PAJAK 2015
Sabtu, 9 Mei 2015 Waktu
Kegiatan
07.00 – 08.00
Registrasi peserta Kompetisi Perpajakan 2015.
Peserta menyerahkan KTM dan Foto
Pemberian ID Card
08.00 – 09.00
Pembukaan Acara Kompetisi Pajak 2015
09.00 – 09.15
Persiapan perserta di ruang ujian yang telah ditentukan.
Pengondisian peserta di ruang ujian
Penjelasan singkat tata cara & peraturan babak penyisihan
09.15 – 10.55
Babak penyisihan
10.55 – 11.30
Jam bebas bagi peserta (live music di Airlangga Hall)
11.30 – 12.30
Pengumuman tim yang masuk babak perempat final
ISHOMA 12.30 – 12.45
Registrasi Ulang
12.45 -13.00
Pengecekan ID Card Persiapan peserta di ruang ujian yang telah ditentukan
Pengondisian peserta di ruang ujian
Penjelasan singkat tata cara & peraturan babak perempat final
13.00 – 14.30
Babak perempat final
14.30 – selesai
Pengumuman tim yang masuk ke babak semi final Penutupan
Minggu, 10 Mei 2015 Waktu
Kegiatan
08.00 – 08.30
Registrasi peserta Kompetisi Perpajakan 2015.
Pengecekan ID Card
08.30 – 09.00
Pembukaan Acara Kompetisi Pajak 2015
09.00 – 09.15
Persiapan perserta di ruang ujian yang telah ditentukan.
Pengondisian peserta di ruang ujian
Penjelasan singkat tata cara & peraturan babak semi final
09.15 - 11.30
Babak semi final
11.30 – 12.15
Pengumuman tim yang masuk babak final Jam bebas bagi peserta (live music di Airlangga Hall)
12.15 – 13.00
ISHOMA
13.00 – 13.05
Registrasi Ulang
13.05 -13.15
Pengecekan ID Card Persiapan peserta di ruang ujian yang telah ditentukan
Pengondisian peserta di ruang ujian
13.15 – 14.00 14.00 – 16.00 16.00 – selesai
Penjelasan singkat tata cara & peraturan babak final Babak final
Penyelesaian kasus
Presentasi Pengumuman Pemenang Kompetisi Pajak 2015 Penyerahan trofi Penutupan
KETENTUAN KEGIATAN KOMPETISI PAJAK 2015 Ketentuan Pendaftaran – KOMPETISI PAJAK 2015 Waktu Pendaftaran 30 MARET – 3 MEI 2014 Syarat Peserta 1. Warga Negara Indonesia dari kalangan mahasiswa yang berasal dari universitas negeri atau swasta. 2. Mahasiswa aktif jenjang pendidikan D-3 / S-1. 3. Peserta adalah tim yang terdiri dari 3 orang yang mewakili Universitas, sekolah tinggi atau lembaga pendidikan lain yang sederajat. 4. Peserta harus memenuhi semua persyaratan pendaftaran. Syarat Pendaftaran 1. Menyetorkan uang pendaftaran sebesar Rp 400.000,- di Hima D3 Perpajakan Fakultas Vokasi UA, Jl. Srikana no. 65 Surabaya. Atau melalui transfer ke rekening berikut: Mandiri a.n Putri Pramita Wardani 141-00-1344834-5 BCA a.n Putri Pramita Wardani 1302245325 (harap konfirmasi ke Contact Person setelah transfer) 2. Mengisi formulir terlampir. Formulir juga dapat diunduh melalui website kami yaitu www.perpajakan-unair.blogspot.com 3. Berkas pendaftaran terdiri dari: Formulir pendaftaran yang telah diisi lengkap. Fotocopy bukti penyetoran uang pendaftaran. Fotocopy Kartu Tanda Mahasiswa. Berkas pendaftaran dikirim ke panitia paling lambat tanggal 3 Mei 2015 Cara Pendaftaran 1. Langsung kepada panitia Dapat diserahkan kepada panitia secara langsung, paling lambat tanggal 3 Mei 2015 di Hima D3 Perpajakan Fakultas Vokasi Universitas Airlangga, Jl. Srikana no. 65 Surabaya.
2. Melalui email
Berkas pendaftaran juga dapat dikirim melalui e-mail kami yaitu
[email protected] paling lambat tanggal 3 Mei 2015. Ketentuan pengiriman berkas melalui email: Seluruh berkas dapat discan dan dilampirkan dalam email tersebut Untuk formulir pendaftaran dapat dimodifikasi sendiri namun tetap mengikuti format yang berlaku. Mengirim pemberitahuan kepada Contact Person tercantum di dalam poster
Ketentuan dan Tata Tertib 1) Peserta Kompetisi Pajak 2015 adalah peserta yang telah mendaftar. 2) Peserta yang sedang bertanding tidak diperkenankan untuk meninggalkan area pertandingan. 3) Setiap kelompok akan didampingi oleh manajer dari panitia yang betugas untuk membantu keperluan kelompok yang berhubungan dengan materi lomba. 4) Susunan tim tetap dan tidak dapat diubah, harus sesuai dengan nama yang tercantum saat pendaftaran. Dalam hal salah seorang peserta atau lebih berhalangan / atau tidak dapat mengikuti jalannya lomba, maka tidak dapat digantikan. Kecuali peserta melakukan konfirmasi kepada panitia maksimal 1 minggu sebelum acara. 5) Tim tetap dapat mengikuti jalannya lomba meskipun susunan tim tidak lengkap. 6) Peserta harus sudah datang di tempat pelaksanaan lomba 30 menit sebelum acara dimulai untuk registrasi ulang. 7) Registrasi ulang peserta dimulai pukul 07.00 – 08.00 waktu setempat, dengan membawa: a. Bukti asli penyetoran uang pendaftaran b. Kartu Tanda Mahasiswa c. Foto terbaru berwarna 3 x 4 sebanyak 2 lembar 8) Peserta membawa sendiri semua peralatan yang digunakan dalam kompetisi seperti kalkulator, penggaris, serta alat tulis. 9) Peserta berpakaian sopan, memakai jas almamater dan bersepatu. 10) Tidak ada perpanjangan waktu bagi peserta yang datang terlambat. 11) Peserta dilarang membawa catatan dalam bentuk apapun ke dalam ruangan kompetisi. 12) Peserta dilarang membawa alat elektronik apapun ke dalam ruangan kompetisi. 13) Peserta akan mendapatkan kertas buram dan tidak diperkenankan membawa kertas buram sendiri. 14) Peserta dapat meminta bantuan pengawas untuk masalah teknis dan nonteknis yang tidak berkaitan dengan soal.
15) Peserta tidak diperkenankan meninggalkan ruangan lomba sebelum waktu mengerjakan soal selesai 16) Peserta dilarang berbicara dengan peserta tim lain saat kompetisi berlangsung. 17) Peserta yang berbuat curang atau melanggar etika dalam bentuk apapun dinyatakan melakukan pelanggaran. 18) Peserta yang melakukan pelanggaran dinyatakan gugur. 19) Dalam hal tata tertib ini telah diupload ke website perpajakan-unair.blogspot.com , maka peserta dan panitia dianggap telah mengetahui dan siap menjalankan tata tertib ini.
INFORMASI TRANSPORTASI TRANSPORTASI : Dari Bungurasih- Naik Bis Kota Jurusan Bungurasih- Bratang, Selanjutnya Naik Lyn WB Turun Jl. Dharmawangsa ke Kampus B Dari Bungurasih- Naik Bis Kota jurusan Joyoboyo, selanjutnya naik Lyn P turun Jl. Dharmawangsa ke Kampus B Dari Osowilangun naik bis kota menuju- Jembatana Merah, selanjutnya naik Lyn O (Jurusan Keputih)- turun Jl. Prof. Dr. Mustofa (Kampus A) Dari stasiun gubeng- naik Lyn O (jurusan keputih)- turun Jl. Prof. Dr. Mustofa Stasiun Wonokromo- Lyn C ( Jurusan Blauran)- Karang Menjangan Bandara- Taxi- ke Jl.Airlangga Tanjung Perak-Naik bis kota – turun Jembatan Merah- naik Lyn O- turun Jl. Prof. Dr. Mustofa
No. Telp TAXI : - Blue Bird
: 031-3721234
- Bosowa
: 031-5315151
- Cipaganti
: 031-8280748
- Silver
: 031-5311777
- O-Renz
: 031-8799999; 8711818