BAB 3. Semua
sistem
diperuntukkan
untuk
pada
ANALISA SISTEM dasarnya
pengembangan
membutuhkan suatu
sistem
suatu
proses
yang
baik
dan
yang
berkesinambungan, dalam sistem tersebut dituntut suatu cara untuk memperbaiki kekurangan dan keterbatasan sistem yang sudah ada didalam sistem tersebut. Perumusan atau tahapan–tahapan kinerja dari peforma pengembangan sistem yang baik adalah bagaimana sistem tersebut menerapkan suatu penggunaan hasil analisis yang sesuai. Pada bab ini penulis akan menjelaskan mengenai teori dasar analisa system analisa aplikasi yang akan dibuat. Dibawah ini terdapat gambar 3.1 yang akan menjelaskan diagram alir pengumpulan data analisa.
Gambar 3.1 Diagram Alir Pengumpulan Data Analisa 3.1. Analisa Pembuatan Sistem Pembuatan sistem berarti menyusun suatu sistem yang baru untuk menggantikan sistem yang lama secara keseluruhan atau memperbaiki sistem yang telah ada, analisa pembuatan sistem ini menjelaskan bisnis proses sistem lama yang berjalan dan bisnis proses pembuat sistem baru yang akan di buat. Pada Gambar 3.2 menjelaskan bisnis proses sistem lama dengan sistem baru
3-1 http://digilib.mercubuana.ac.id/
Alur system Sistem Lama
staff staff
finance finance
manager manager
Sistem Baru Pengajuan biaya
Lihat History Transaksi
Web
Approval/Persetujuan
Database
Simpan database
Staff
Mengelola Akun
Simpan Database
Lihat History Lihat History Transaksi
Database
SimpanDatabase
Web
Database
Manager
database Admin
Cetak Laporan Lihat History Transaksi
Finance
Web
Gambar 3.2 Bisnis proses Sistem lama (Manual) Dan sistem baru (Berbasis Web) Penjelasan dari bisnis poses sebagai berikut: 1 Sistem lama menjelaskan bisnis proses yang di lakukan oleh staff, manager, dan finance yang mengunakan proses manual, dimana semua aktifitas harus bertemu langsung dalam melakukan pengajuan biaya di kantor pusat. 2 Sistem baru menjelaskan aktifitas bisnis proses dengan menggunakan sistem berbasis web, dimana seorang user atau staff harus terdaftar terlebih dahulu oleh admin. Berikut detail aktifitas user terhadap sistem baru yang akan di gunakan: a. Admin bertugas melakukan input data, mengelola data dan melihat history data dari web. b. Staff bertugas melakukan input data transaksi pengajuan biaya dan melihat history data transaksi. c. Manager bertugas melakukan proses approval pengajuan biaya yang di ajukan oleh staff dan melihat history transaksi. 3-2 http://digilib.mercubuana.ac.id/
d. Finance bertugas untuk mencetak laporan pengajuan biaya yang telah di setujui oleh seorang manager dan melihat history transaksi yang telah di setujui. 3.2. Analisa Masalah Pemahaman tentang sistem yang akan dirancang sangat diperlukan sebelum sebuah perangkat lunak dibangun. Pembangunan perangkat lunak dimulai dari tahap analisa , perancangan ,dan sampai tahap pengujian aplikasi. Pada tugas akhir ini penulis akan membangun sebuah aplikasi pengajuan biaya perawatan
base transciever station yang diharapkan dapat membantu para
pegawai atau karyawan dalam mengajukan biaya, seperti : 1.
Memudahkan para staff dalam pengajuan biaya.
2.
Memudahkan manager atau atasan untuk proses approval yang diajukan oleh pegawai tanpa harus bertemu secara langsung.
3.
Memudahkan staff finance dalam melakukan pengambilan data dan pencarian riwayat atau history transaksi dengan mudah diakses jika sewaktu-waktu diperlukan.
4.
Memberikan kenyamanan, keamana dan kemudahan dalam melakukan proses transaksi.
3.2.1 Analisa Masalah Staff Karyawan yang akan mengakses aplikasi ini, harus sudah menjadi karyawan dan sudah terdaftar oleh administrator . Dalam halaman aplikasi web . karyawan tersebut dapat login, melakukan transaksi pengajuan dana ,melihat proses dan history transaksi.
3.2.2. Analisa Masalah Admin Pada halaman admin dapat melakukan proses approve/reject form register, dan delete data karyawan, input data jika diperlukan dan mengelola data. Admin juga dapat melakukan manage account, pada halaman ini admin dapat menghapus account karyawan yang tersedia, ataupun menambah data agar karyawan tersebut
3-3 http://digilib.mercubuana.ac.id/
terdaftar di aplikasi ini. Admin dapat melihat jumlah data karyawan dengan masing-masing jabatan 3.2.3. Analisa Masalah Manager Manager yang akan mengakses aplikasi ini, harus sudah menjadi manager dan sudah terdaftar oleh administrator . Dalam halaman aplikasi web manager tersebut dapat login, melakukan transaksi approval ,melihat proses dan history transaksi. 3.2.4. Analisa Masalah Finance Finance yang akan mengakses aplikasi ini, harus sudah menjadi staff finance dan sudah terdaftar oleh administrator . Dalam halaman aplikasi web staff finance tersebut dapat login, melakukan,pengcekan, pencetakan laporan permintaan dana. 3.2. Analisa Resiko Resiko adalah hal yang tidak akan pernah dapat dihindari pada suatu kegiatan atau aktivitas yang dilakukan manusia, termasuk resiko dalam pengembangan aplikasi ini. Penulis melakukan beberapa tahapan analisis terhadap resiko yang akan dihadapi. Langkah pertama untuk melakukan tahapan ini adalah pengumpulan data yang relevan terhadap resiko yang akan dianalisa. Setelah data yang dibutuhkan terkumpul, selanjutnya dilakukan proses evaluasi dampak dari sebuah resiko baik itu dari segi kegunaan maupun dari segi bisnis yang sedang berjalan. Dari segi kegunaan aplikasi ini tentunya diharapkan akan sangat berpengaruh secara signifikan terhadap penyebaran informasi dan pengembangan aplikasi ini dikemudian hari. Karena aplikasi data karyawan ini sangat membantu dalam proses penyebaran informasi antar karyawan Fasilkom. Karena script untuk aplikasi
ini
sendiri
bersifat
open
source
dimana
semua
orang
bisa
mengembangkan dengan leluasa untuk kemajuan teknologi informasi.
3-4 http://digilib.mercubuana.ac.id/
3.3. Analisa Kebutuhan Sistem Perangkat Lunak Pada penelitian ini akan dibangun sebuah rancangan aplikasi pengajuan biaya perawatan base tranciever station secara online menggunakan Java dengan farame work Spring hibernate dan menggunakan database MySQL. Aplikasi yang akan dibuat yaitu suatu rancangan aplikasi sistem yang membantu dalam menyelesaikan permasalahan yang ada. Dalam pembangunan perangkat lunak ini, keseluruhan komponen dari sistem yang dibangun adalah sebagai berikut: 1. Perangkat lunak, yaitu aplikasi pengajuan biaya perawatan base tranciever station secara online menggunakan Java dan MySQL sebagai database nya. 2. Basis Data, yaitu sekumpulan informasi mengenai aktifitas yang terjadi yang dapat diakses melalui perangkat lunak. 3. Manusia, yaitu pengguna aplikasi yang mengakses sistem dan admin yang mengelola sistem 4. Prosedur, yaitu langkah-langkah yang mendefinisikan tentang penggunaan 3.4. Analisa Kebutuhan Perangkat Keras Kebutuhan perangkat keras yang dibutuhkan pada saat pembuatan program dan pada saat pengimplementasian program. Spesifikasi perangkat keras yang digunakan untuk membuat program dan untuk implementasi program adalah sebagai berikut : 1. Personal Computer , Laptop 2. Processor : Intel(R) core (TM) i3-3217U CPU @ 1.80GHz 3. (4CPUs),~1.8GHz 4. RAM : 2 GB 5. Harddisk : 500 GB 6. Mouse dan Keyboard 3.5 . Solusi Pembuatan Aplikasi Penulis memberikan solusi yaitu dengan menggunakan aplikasi pengajuan biaya perawatan base transaction station ini, yang dapat memberikan kemudahan kepada para pegawai dan manager. Kemudahan tersebut antara lain : 3-5 http://digilib.mercubuana.ac.id/
1. Pegawai mendapat kemudahan dalam pengajuan biaya serta dapat monitoring secara langsung. 2. Manager mendapat kemudahan dalam proses approval 3. Pegawai dapat dengan mudah dan aman dalam pengajuan tanpa harus diketahui oleh pegawai lain. 4. Data tersimpan rapi dalam database. 5. Penghematan dari segi waktu dan efiensi kerja. 6. Dengan penggunaan spring web sebagai framework dapat dengan mudah di kembangkan oleh programmer lain nya.
3-6 http://digilib.mercubuana.ac.id/