FLIP-FLOP T (Tugas Sistem Digital)
Oleh Fitri Anggraini Novia Puspasari
JURUSAN FISIKA FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS LAMPUNG BANDAR LAMPUNG 2013
Flip-flop T (T FF)
Gambar 1. Rangkaian T FF yang dibangun dari FF JK.
Pada gambar 1. menunjukkan modifikasi JK FF yang digunakan sebagai T FF. T FF memiliki sebuah terminal input T dan dua buah terminal output, yaitu Q dan Qnot. Masukan J dan K pada JK FF dihubungkan dengan logika “1” atau dalam rangkaian diskritnya dihubungkan dengan VCC +5 Volt, sedangkan sebagai masukan T FF adalah clock pada JK FF. Keadaan output Q akan berubah setiap ada pulsa clock (sinyal pemicu) pada masukannya.
T FF atau flip-flop toggle adalah rangkaian flip-flop yang dapat dibangun dari modifikasi clocked RS FF, D FF maupun JK FF. Dinamakan toggle karena kemampuan flip-flop ini untuk mengubah keadaannya.
Gambar 2. Simbol Rangkaian Toggle dengan FF RS.
Gambar 3. Simbol Rangkaian Toggle dengan FF JK.
Gambar 4. Simbol Rangkaian Toggle dengan FF D.
Rangkaian T-FF dibentuk dari SR-FF dengan memanfaatkan hubungan Set dan Reset serta output Q dan Q’ yang diumpan balik ke input S dan R. Rangkaian T-FF yang dibentuk dari JK-FF hanya perlu menambahkan nilai “1” pada input-input J dan K (ingat sifat toggle dari JK-FF). Rangkaian T-FF yang dibentuk dari D FF hanya dengan menambahkan rangkaian kombinasional sederhana pada masukannya.
Prinsip kerja FF JK: Kedua masukannya (J dan K) digabungkan menjadi satu sehingga hanya ada satu jalan masuk dan akan diperoleh flip-flop yang memiliki keluaran membalik dari sebelumnya. Output (Q) akan selalu toggle atau berlawanan dengan kondisi sebelumnya, apabila diberikan masukan logika 1, sementara itu kondisi keluaran akan tetap atau sama dengan kondisi keluaran sebelumnya bila diberi masukan logika 0. Apabila keadaan keluaran flip-flop 0, maka setelah adanya sinyal pemicu keadaan berikutnya menjadi 1 dan bila keadaannya 1, maka setelah adanya pemicuan keadaannya berubah menjadi 0. Jika T FF dipertahankan tinggi maka setiap perubahan pulsa clock akan menyebabkan keadaan outputnya berubah. Proses yang sama akan terjadi pada saat pulsa berikutnya datang pada masukan karena keluaran berubah-ubah diantara logika 1 dan 0 sesuai dengan pulsa masukan. Dengan demikian, perubahan keluaran akan terjadi pada separuh frekuensi dari masukan.
Input T 0 1
Input T 0 1 0 1
Output Hold/ tetap Toggle atau
Present State Q 0 0 1 1
Next State Q’ 0 1 1 0
Tabel 1. Tabel Kebenaran T FF.
Input T merupakan satu-satunya masukan yang ada pada flip-flop jenis ini, sedangkan keluarannya tetap dua, seperti semua flip-flop pada umumnya. Simbol T berarti Toggle, yang menunjukkan bahwa rangkaian akan mentoggles (menginversi) state keluaran pada saat T = 1. Simbol grafik dari T FF adalah sebagai berikut:
Gambar 5. Simbol T FF.
Contoh Soal! 1. Tunjukkan diagram pewaktu yang menunjukkan cara kerja dari T flip-flop? Jawab:
2. Jelaskan aplikasi dari flip-flop T? Jawab: T FF digunakan untuk rangkaian yang memerlukan kondisi output berikut yang selalu berlawanan dengan kondisi sebelumnya, seperti pada rangkaian pembagi frekuensi (Frequency Divider). T FF juga banyak digunakan pada rangkain counter dan lain sebagainya. 3. Dapat dibangun dari flip-flop apa sajakah flip-flop T? Jawab: Flip-flop T dapat dibangun dari modifikasi clocked: RS FF D FF JK FF
4. Jelaskan karakteristik flip-flop T? Jawab: Karakteristik dari flipflop T adalah kondisi keluaran akan selalu toggle atau berlawanan dengan kondisi sebelumnya apabila diberikan masukan logika 1. Sementara itu kondisi keluaran akan tetap atau sama dengan kondisi keluaran sebelumnya bila diberi masukan logika 0.
5. Sebutkan IC yang digunakan T Flip-flop dan gambarkan! Jawab: IC yang digunakan adalah IC7400