1
BAB I PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang Perusahaan merupakan salah satu organisasi yang dibentuk oleh sekelompok orang atau seseorang untuk mencapai tujuan tertentu. Tujuan utama dari perusahaan pada umumnya untuk mencari laba maximum. Tapi tujuan lain yang tidak kalah pentingnya dengan tujuan pokok tersebut adalah untuk mempertahankan kelangsungan hidup perusahaan. Untuk mencapai tujuan tersebut maka perusahaan harus dapat memperoleh dan memanfaatkan sumber-sumber yang akan digunakan yaitu perusahaan berusaha memaksimalkan penerimaan dengan pengorbanan atau pengeluaran tertentu. Seiring dengan semakin majunya teknologi yang berkembang perusahaan baik yang berskala besar maupun kecil harus benar-benar bisa melihat kemampuan yang ada pada perusahaannya agar dapat bersaing dan bertahan. Agar bisa bertahan atau survive maka setiap perusahaan harus meningkatkan kualitas dan pelayanannya agar laba yang yang diinginkan dapat dicapai. Untuk mencapai itu maka pemilihan strategi juga harus benar dan tepat dengan memperhatikan perkembangan situasi dan kondisi lingkungan yang selalu dinamis, yaitu dengan memperhatikan lingkungan makro dan mikro yang merupakan hal yang sangat mempengaruhi perkembangan perusahaan. Dewasa ini perkembangan usaha fotocopy semakin pesat. Perkembangan ini terjadi karena semakin banyak permintaan masyarakat akan produk yang
2
ditawarkan. Tidak ketinggalan pula Daerah Istimewa Yogyakarta yang kebanyakan penduduknya merupakan pelajar atau mahasiswa yang sering menggunakan produk ini disaat sekarng ini. Melihat kenyataan diatas, maka tidaklah mengherankan jIka sekarang ini banyak bermunculan usaha fotocopy di berbagai tempat, terutama disekitar sekolah-sekolah maupun perguruan tinggi. Diantaranya adalah fotocopy Metro dan fotocopy Duta. Kedua usaha fotocopy tersebut memiliki target market yang sama yaitu mahasiswa dan pelajar. Masing-masing merek memiliki keunggulan tersendiri dibenak konsumen yang sering disebut dengan istilah asosiasi merek (brand association). Asosiasi merek adalah segala kesan yang muncul dibenak seseorang yang terkait dengan ingatannya mengenai suatu merek (Durianto, Sugiarto, Sitinjak, 2001:69). Asosiasi tidak hanya eksis, namun juga memiliki suatu tingkatan kekuatan. Ingatan pada suatu merek lebih kuat apabila dilandasi pada pengalaman atau penampakan untuk mengkomunikasikannya. Asosiasi konsumen sangat penting bagi loyalitas yang akan membawa peningkatan penjualan pada suatu produk. Dengan mengetahui asosiasi konsumen akan suatu merek maka perusahaan dapat menentukan strategi yang dipakai guna menarik konsumen untuk melakukan pembeliaan. Sebenarnya ada penulisan karya ilmiah yang meneliti tentang produk fotocopy yaitu: a. Analisis Sikap Konsumen Terhadap Fotocopy Sahara dan Fotocopy Borobudur; Jocky Saragih,2000.
3
b. Persepsi Konsumen Terhadap Fotocopy Anugrah dan Fotocopy Istana, Carter Hugo Santoso, 2000. Namun analisis diatas tidak membahas tentang perbandingan asosiasi konsumen antara fotocopy Metro dengan fotocopy Duta. Berdasrkan oleh alasan tersebut penulis tertarik untuk meneliti
tentang ”Perbandingan asosiasi konsumen
antara fotocopy Metro dengan fotocopy Duta di Kota Yogyakarta”.
1.2. Perumusan Masalah 1. Bagaimana Profil Konsumenantara fotocopy Metro dan fotocopy Duta? 2. Bagaiman asosiasi konsumen terhadap fotocopy Metro? 3. Bagaiman asosiasi konsumen terhadap fotocopy Duta? 4. Bagaiman perbandingan asosiasi kondumen antara fotocopy Metro dengan fotocopy Duta?
1.3.Tujuan Penelitian Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui hal-hal berikut : 1. Untuk mengetahui profil konsumen fotocopy Metro dan fotocopy Duta. 2. Untuk mengetahui asosiasi konsumen terhadap fotocopy Metro. 3. Untuk mengetahui asosiasi konsumen terhadap fotocopy Duta. 4. Untuk mengetahui apakah asosiasi konsumen terhadap fotocopy Metro sama dengan asosiasi terhadap fotocopy Duta.
4
1.4.Manfaat Penelitian 1. Bagi penulis Untuk memenuhi syarat akademik dalam meraih gelar kesarjanaan dan juga sebagai sarana untuk menerapkan teori yang telah didapat selama studi di perguruan tinggi. 2. Bagi Perusahaan Sebagi bahan pertimbagan bagi perusahaan mengenai asosiasi konsumen terhadap suatu produk, sehingga perusahaan dapat menentukan strategi yang efektif untuk meningkatakan mutu dan kualitas pelayanan serta penjualanya. 3. Bagi pihak lain Sebagai referensi bagi penelitian selanjutnya yang lebih luas dan mendalam.
1.5.Pembatasan Masalah Agar permasalahan penelitian tidak terlalu luas dan sesuai dengan tujuan penelitian, maka penulis memberikan batasan masalah sebagai berikut : 1 Obyek penelitian yang dianalisis adalah fotokopy Metro yang terletak di jalan Dr.Wahidin No. 30 Yogyakarta yang dibandingkan dengan fotocopy Duta yang terletak di jalan Dr.Wahidin No. 26 Yogyakarta. 2 Waktu penelitian dilakukan pada bulan Februari 2006 sampai dengan Maret 2006.
5
3 Responden yang diteliti adalah orang yang berdomisili di Kota Yogyakarta, dan pernah menggunakan jasa fotocopy serta mengetahui tentang fotocopy Metro terletak di jalan Dr.Wahidin No. 30Yogyakarta dan fotocopy Duta terletak di jalan Dr.Wahidin No. 26 Yogyakarta. 4 Data yang diteliti : 5.1. Profil responden a. Jenis kelamin
: 1. Pria. 2. Wanita.
b. Usia responden
: 1. >20-25 tahun. 2. >25-30 tahun. 3. >30-35 tahun. 4. lebih dari 35 tahun.
c. Pendidikan
: 1. SMU. 2. Akademi (D1, D2, D3). 3. Perguruan tnggi (S1, S2, S3).
d. Pendapatan
: 1. >Rp.500.000,00 – Rp.1.000.000,00/bulan. 2. >Rp.1.000.000,00 – Rp.1.500.000,00/bulan. 3. >Rp.1.500.000,00 – Rp.2.000.000,00/bulan. 4. Lebih dari Rp.2.000.000,00/bulan.
e. Pekerjaan
: 1. Pelajar/mahasiswa. 2. Pegawai negeri/swasta. 3. Wiraswasta (pedagang/pengusaha). 4. Lain-lain (ibu rumah tangga, polisi, buruh, dll).
6
5.2. Atribut-atribut yang diteliti a. Produk 1) Kualitas hasil copy. 2) Jenis jasa yang ditawarkan beragam (jilid, laminating ,fotocopy). 3) Ragam jenis dan ukuran kertas fotocopy (ukuran kertas: A4,A3,letter dan jenis kertas: buram, putih 60gr, putih 70gr, putih80gr). 4) Fasilitas toko (tempat tunggu, tempat parkir, minuman ringan). 5) Kecepatan dan keramahan karyawan. 6) Ketepatan waktu menyerahkan hasil copy. 7) Waktu antrian tidak lama. 8) Garansi hasil (bila hasil fotocopy ada yang rusak bisa diganti) b. Harga 1) Harga bersaing. c. Lokasi 1) Lokasi strategis. 2) Kemudahan dalam memarkir kendaraan.