PUTUSAN Nomor : 265/Pid.B/2013/PN.BJ "DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA” Pengadilan Negeri Binjai yang memeriksa dan mengadili perkaraperkara pidana dalam peradilan tingkat pertama dengan acara pemeriksaan biasa telah menjatuhkan putusan sebagai berikut di bawah ini dalam perkara terdakwa: Nama Lengkap
:
SYAMSIR LUBIS als PAK SAM
Tempat Lahir
:
Binjai
Umur / Tanggal Lahir
:
59 tahun / 31 Desember 1954
Jenis Kelamin
:
Laki-laki
Kebangsaan
:
Indonesia
Alamat
:
Jl. Letnan Umar Baki Gg. Peringgan Kelurahan Limau Sundai Kecamatan Binjai Barat Kota Binjai
Agama
:
Islam
Pekerjaan
:
Wiraswasta
Pendidikan
:
SD
Terdakwa ditahan dalam Rumah Tahanan Negara: 1. Penyidik
: 29-06-2013 s/d 18-07-2013;
2. Perpanjangan Penuntut Umum
: 19-07-2013 s/d 27-08-2013;
3. Jaksa Penuntut Umum
: 27-08-2013 s/d 15-09-2013;
4. Majelis Hakim
: 03-09-2013 s/d 02-10-2013;
5. Perpanjangan Ketua PN
: 03-10-2013 s/d 30-11-2013;
Terdakwa di persidangan didampingi oleh Penasihat Hukum yang ditunjuk oleh Majelis Hakim dengan Penetapan Nomor : 265/Pid.B/2013/ PN.BJ tertanggal 16 September 2013 ; Pengadilan Negeri tersebut; -
Setelah membaca berkas pelimpahan perkara dari Kejaksaan Negeri Binjai Nomor : B-193/N.2.11.3/09/2013 tanggal 02 September 2013;
-
Setelah membaca Penetapan Wakil Ketua Pengadilan Negeri Nomor : 265/Pid.B/2013/PN.BJ,
tertanggal
04
September
2013
tentang
Penunjukkan Hakim Majelis untuk memeriksa dan mengadili perkara ini;
Putusan Pidana No.265/Pid.B/2013/PN.BJ
Halaman 1 dari 13 halaman
-
Setelah membaca Penetapan Majelis Hakim Nomor : 265/Pid.B/2013/ PN.BJ tertanggal 04 September 2013 tentang Penetapan Hari Sidang;
-
Setelah memperhatikan barang bukti yang diajukan di persidangan;
-
Setelah mendengar keterangan saksi-saksi;
-
Setelah mendengar Keterangan terdakwa;
-
Setelah mendengar tuntutan/requisitoir dari Penuntut Umum yang pada pokoknya memohon agar Majelis Hakim yang memeriksa dan mengadili perkara ini memutuskan sebagai berikut : 1.
Menyatakan terdakwa SYAMSIR LUBIS als PAK SAM bersalah melakukan tindak pidana “tanpa hak dan melawan hukum memiliki, menyimpan, menguasai atau menyediakan narkotika golongan I bukan tanaman ” sebagaimana diataur dan diancam pidana dalam Pasal 112 ayat (1) UU RI No.35 Tahun 2009 tentang Narkotika;
2.
Menjatuhkan pidana terhadap terdakwa SYAMSIR LUBIS als PAK SAM dengan pidana penjara selama 6 (enam) Tahun
dan
denda sebesar Rp. 800.000.000,- (delapan ratus juta rupiah) subsidair 6 (enam) bulan, dikurangi selama Terdakwa berada dalam tahanan, dengan perintah agar Terdakwa tetap berada dalam tahanan; 3.
Menyatakan barang bukti berupa : 2 (dua) bungkus plastik klip bening berisikan sabu-sabu seberat (bruto) 0,67 (nol koma enam puluh tujuh) gram ; Dirampas untuk dimusnahkan.
4.
Menetapkan agar terdakwa dibebani membayar biaya perkara sebesar Rp. 1.000,- (seribu rupiah).
-
Setelah mendengar Pleidoi yang disampaikan oleh Terdakwa secara lisan yang pada pokoknya mohon agar Majelis Hakim yang memeriksa dan mengadili perkara ini memberikan putusan yang meringankan kepada terdakwa dengan alasan bahwa terdakwa sangat menyesali perbuatannya dan berjanji tidak akan mengulangi perbuatannya, dan terdakwa pun sudah berusia tua;
-
Setelah
mendengar
permohonan
dari
pernyataan
terdakwa
dari
yang
Penuntut
menyatakan
Umum tetap
atas pada
tuntutannya;
Putusan Pidana No.265/Pid.B/2013/PN.BJ
Halaman 2 dari 13 halaman
Menimbang, bahwa
terdakwa
oleh
Jaksa
Penuntut Umum
diajukan ke persidangan karena didakwa telah melakukan perbuatan sebagai berikut : Primair Bahwa terdakwa SYAMSIR LUBIS Als PAK SAM pada hari Rabu tanggal 26 Juni 2013 sekira pukul 21.00 Wib atau setidak-tidaknya pada bulan Juni 2013 bertempat di Jl. Letnan Umar Baki Kel. Payaroba Kec. Binjai Barat Kota Binjai, atau setidak-tidaknya ditempat lain yang masih termasuk
dalam
daerah
hukum
Pengadilan
Negeri
Binjai
yang
berwenang memeriksa dan mengadili perkaranya, tanpa hak atau melawan hukum menawarkan untuk dijual, menjual, membeli, menerima, menjadi perantara dalam jual beli, menukar, atau menyerahkan Narkotika Golongan I bukan tanaman berupa 2 (dua) bungkus plastik klip bening berisikan sabu-sabu seberat (bruto) 0,67 ( nol koma enam puluh tujuh) gram, perbuatan tersebut terdakwa lakukan dengan cara sebagai berikut : -----------------------------------------------------------------------------------------------Berawal pada hari Rabu tanggal 26 Juni 2013 sekira pukul 21.00 Wib pada saat saksi Novriko Sijabat dan saksi Superi (kedua saksi merupakan anggota Polres Binjai) sedang melaksanakan penyidikan tentang peredaran Narkotika, selanjutnya para saksi mendapatkan informasi yang layak dipercaya bahwa adanya orang menyimpan dan memiliki sabu-sabu, kemudian memberikan ciri-ciri dan tempatnya, lalu para saksi menuju tempat yang diinformasikan yaitu di Jl. Letnan Umar Baki Kel. Payaroba Kec. Binjai Barat Kota Binjai, setelah sampai di tempat tersebut para saksi melihat orang yang diinformasikan sedang berdiri di Jl. Letnan Umar Baki Kel. Payaroba Kec. Binjai Barat Kota Binjai, kemudian para saksi mendekati dan langsung melakukan penangkapan terhadap terdakwa yang mengaku bernama SYAMSIR LUBIS Als PAK SAM dan ditemukan barang bukti berupa 2 (dua) bungkus plastik klip bening berisikan sabu-sabu dari tangan kanan terdakwa yang diperoleh terdakwa sebelumnya dari seorang laki-laki bernama IZAL (belum tertangkap/DPO) seharga Rp.150.000,- (seratus lima puluh ribu rupiah) dengan maksud narkotika jenis sabu-sabu tersebut akan dijual kepada orang lain, selanjutnya saksi Novriko bersama saksi Superi melakukan pencarian terhadap IZAL tetapi tidak ditemukan, kemudian terdakwa serta barang bukti 2 (dua) bungkus plastik klip bening berisikan sabu-sabu diamankan ke Kantor Polres Binjai untuk diproses lebih lanjut. Barang bukti sesuai dengan Surat keterangan Puslabfor Polri Cabang Medan No. Lab. : 4385/NNF/2013 tanggal 03 Juli 2013 ditanda tangani oleh Zulni Erma dan Putusan Pidana No.265/Pid.B/2013/PN.BJ
Halaman 3 dari 13 halaman
Supriyani.,S.Si dengan kesimpulan bahwa barang bukti yang diperiksa milik terdakwa SYAMSIR LUBIS Als PAK SAM tersebut adalah benar mengandung Metamfetanina dan terdaftar dala Golongan I (satu) nomor urut 61 Lampiran Undang-Undang Republik Indonesia RI N0.35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Perbuatan terdakwa sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam Pasal 114 ayat (1) Undang-undang RI No. 35 tahun 2009; Subsidair Bahwa terdakwa SYAMSIR LUBIS Als PAK SAM pada hari Rabu tanggal 26 Juni 2013 sekira pukul 21.00 Wib atau setidak-tidaknya pada bulan Juni 2013 bertempat di Jl. Letnan Umar Baki Kel. Payaroba Kec. Binjai Barat Kota Binjai, atau setidak-tidaknya ditempat lain yang masih termasuk
dalam
daerah
hukum
Pengadilan
Negeri
Binjai
yang
berwenang memeriksa dan mengadili perkaranya, tanpa hak atau melawan hukum memiliki, menyimpan, menguasai atau menyediakan Narkotika Golongan I bukan tanaman berupa 2 (dua) bungkus plastik klip bening berisikan sabu-sabu seberat (bruto) 0,67 ( nol koma enam puluh tujuh) gram, perbuatan tersebut terdakwa lakukan dengan cara sebagai berikut : Berawal pada hari Rabu tanggal 26 Juni 2013 sekira pukul 21.00 Wib pada saat saksi Novriko Sijabat dan saksi Superi (kedua saksi merupakan anggota Polres Binjai) sedang melaksanakan penyidikan tentang peredaran Narkotika, selanjutnya para saksi mendapatkan informasi yang layak dipercaya bahwa adanya orang menyimpan dan memiliki sabu-sabu, kemudian memberikan ciri-ciri dan tempatnya, lalu para saksi menuju tempat yang diinformasikan yaitu di Jl. Letnan Umar Baki Kel. Payaroba Kec. Binjai Barat Kota Binjai, setelah sampai di tempat tersebut para saksi melihat orang yang diinformasikan sedang berdiri di Jl. Letnan Umar Baki Kel. Payaroba Kec. Binjai Barat Kota Binjai, kemudian para saksi mendekati dan langsung melakukan penangkapan terhadap terdakwa yang mengaku bernama SYAMSIR LUBIS Als PAK SAM dan ditemukan barang bukti berupa 2 (dua) bungkus plastik klip bening berisikan sabu-sabu dari tangan kanan terdakwa yang diperoleh terdakwa sebelumnya dari seorang laki-laki bernama IZAL (belum tertangkap/DPO) seharga Rp.150.000,- (seratus lima puluh ribu rupiah) dengan maksud narkotika jenis sabu-sabu tersebut akan dijual kepada orang lain, selanjutnya saksi Novriko bersama saksi Superi melakukan pencarian terhadap IZAL tetapi tidak ditemukan, kemudian terdakwa serta barang bukti 2 (dua) bungkus plastik klip bening berisikan sabu-sabu Putusan Pidana No.265/Pid.B/2013/PN.BJ
Halaman 4 dari 13 halaman
diamankan ke Kantor Polres Binjai untuk diproses lebih lanjut. Barang bukti sesuai dengan Surat keterangan Puslabfor Polri Cabang Medan No. Lab. : 4385/NNF/2013 tanggal 03 Juli 2013 ditanda tangani oleh Zulni Erma dan Supriyani.,S.Si dengan kesimpulan bahwa barang bukti yang diperiksa milik terdakwa SYAMSIR LUBIS Als PAK SAM tersebut adalah benar mengandung Metamfetanina dan terdaftar dala Golongan I (satu) nomor urut 61 Lampiran Undang-Undang Republik Indonesia RI N0.35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Perbuatan terdakwa sebagaimana diatur dan diancam pidana melanggar Pasal 112 ayat (1) Undang-undang RI No. 35 tahun 2009; Menimbang, bahwa atas dakwaan Jaksa Penuntut Umum tersebut terdakwa menyatakan mengerti dan tidak akan mengajukan keberatan (eksepsi); Menimbang,
bahwa
Penuntut
Umum
dipersidangan
telah
mengajukan barang bukti yang telah dilakukan penyitaan menurut hukum, berupa : 2 (dua) bungkus plastik klip bening berisikan sabu-sabu; Menimbang, bahwa untuk membuktikan dakwaannya, Jaksa Penuntut Umum telah mengajukan saksi-saksi kepersidangan setelah disumpah menurut agama dan kepercayaannya masing-masing telah memberi keterangan sebagai berikut: 1.Saksi Superi -
Bahwa benar pada hari Rabu tanggal 26 Juni 2013 sekira pukul 21.00 Wib bertempat di Jl. Letnan Umar Baki Kel. Payaroba Kec. Binjai Barat Kota Binjai saksi bersama anggota kepolisian lainnya dari
Polres
Binjai
telah
melakukan
penangkapan
terhadap
terdakwa SYAMSIR LUBIS Als PAK SAM ; -
Bahwa
saksi
melakukan
penangkapan
terhadap
terdakwa
berdasarkan informasi masyarakat yang saksi dan rekan saksi terima pada saat sedang melakukan patroli rutin ; -
Bahwa saksi bersama rekan saksi langsung menuju lokasi yang disebutkan oleh informan masyarakat tersebut yaitu di Jl. Letnan Umar Baki Kel. Payaroba Kec. Binjai Barat Kota Binjai;
-
Bahwa saat saksi dan rekan saksi sampai ditempat tersebut, saat itu saksi melihat terdakwa sedang berdiri dan saat digeledah dari tangan kanan terdakwa didapati 2 (dua) bungkus plastik klip berisi sabu-sabu;
Putusan Pidana No.265/Pid.B/2013/PN.BJ
Halaman 5 dari 13 halaman
-
Bahwa ketika ditanyakan kepada terdakwa, ia mengakui barang bukti tersebut adalah miliknya;
-
Bahwa terdakwa tidak ada memiliki ijin menguasai ataupun menjual sabu-sabu tersebut ;
-
Bahwa terdakwa mengakui bahwa sabu-sabu tersebut didapat dari IZAL dengan cara membeli seharga Rp.150.000,- (seratus ribu rupiah);
-
Bahwa selanjutnya terdakwa beserta barang bukti dibawa ke Kantor Polres Binjai untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut; Menimbang bahwa selain saksi yang memberikan keterangan
dimuka persidangan telah dibacakan pula keterangan saksi atas nama NOVRIKO
SIJABAT
(rekan
satu tim saksi
SUPERI
yang
melakukan
penangkapan terhadap terdakwa) yang berhalangan hadir karena urusan dinas, dan setelah ditanyakan kepada terdakwa, terdakwa tidak keberatan apabila keterangan atas nama saksi tersebut dibacakan, adapun keterangan saksi NOVRIKO SIJABAT pada intinya sama dengan keterangan saksi SUPERI tersebut diatas ; Menimbang, bahwa atas keterangan saksi-saksi tersebut terdakwa membenarkannya dan tidak mengajukan keberatan; Menimbang, bahwa dipersidangan telah didengar keterangan terdakwa SYAMSIR LUBIS Als PAK SAM yang pada pokoknya : -
Bahwa benar pada hari Rabu tanggal 26 Juni 2013 sekira pukul 21.00 Wib bertempat di Jl. Letnan Umar Baki Kel. Payaroba Kec. Binjai Barat Kota Binjai terdakwa telah ditangkap oleh saksi Superi bersama anggota kepolisian lainnya dari Polres Binjai;
-
Bahwa saat ditangkap oleh saksi dari Kepolisian, posisi terdakwa sedang berdiri di Jalan Letnan Umar Baki Kel. Payaroba Kec. Binjai Barat Kota Binjai;
-
Bahwa saat ditangkap dari tangan kanan terdakwa telah ditemukan 2 (dua) bungkus plastik klip berisi sabu-sabu;
-
Bahwa terdakwa mengakui barang bukti tersebut adalah miliknya;
-
Bahwa terdakwa tidak ada memiliki ijin menguasai ataupun menjual sabu-sabu tersebut ;
-
Bahwa terdakwa mengakui bahwa sabu-sabu tersebut didapat dari IZAL dengan cara membeli seharga Rp.150.000,- (seratus ribu rupiah);
Putusan Pidana No.265/Pid.B/2013/PN.BJ
Halaman 6 dari 13 halaman
-
Bahwa tujuan terdakwa membeli sabu-sabu tersebut adalah untuk dijual kembali;
-
Bahwa terdakwa melakukan perbuatan tersebut sekitar dua minggu dan baru mau menjual tetapi sudah tertangkap, jadi terdakwa belum sempat menjual sabu-sabu tersebut ;
-
Bahwa selanjutnya terdakwa beserta barang bukti dibawa ke Kantor Polres Binjai untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut;
Menimbang, bahwa dipersidangan barang bukti yang diajukan oleh Penuntut Umum dalam persidangan ini telah diakui adalah milik terdakwa yang disita dari nya, diperoleh petunjuk berupa keterangan yang saling berhubungan antara satu dengan yang lainnya; Menimbang, bahwa dipersidangan telah dibacakan Berita Acara Analisis Laboratorium No. Lab. : 4385/NNF/2013 tanggal menyimpulkan
bahwa barang bukti
03 Juli 2013
yang dianalisis milik Terdakwa
SYAMSIR LUBIS Als PAK SAM adalah benar mengandung Metamfemina dan terdatar dalam Golongan I Nomor urut Lampiran 61 Lampiran Undang-Undang Republik lndonesia No.35 tahun 2009 tentang Narkotika : Menimbang, untuk mempersingkat uraian putusan maka segala sesuatu yang termuat dalam berita acara sidang dianggap termuat dalam putusan ini; Menimbang, bahwa berdasarkan keterangan saksi-saksi serta keterangan terdakwa dihubungan dengan barang bukti serta dikaitkan alat-alat bukti tersebut diatas satu sama lainnya maka didapatkan suatu fakta hukum terhadap perkara ini yaitu sebagai berikut: -
Bahwa benar pada hari Rabu tanggal 26 Juni 2013 sekira pukul 21.00 Wib bertempat di Jl. Letnan Umar Baki Kel. Payaroba Kec. Binjai Barat Kota Binjai terdakwa telah ditangkap oleh pihak anggota kepolisian dan dari tangan terdakwa ditemukan 2 (dua) bungkus plastik klip berisi sabu-sabu ;
-
Bahwa berdasarkan Berita Acara Analisis Laboratorium 4385/NNF/ 2013 tanggal 03 Juli 2013 menyimpulkan bahwa barang bukti yang dianalisis milik Terdakwa adalah benar mengandung Metamfemina dan terdatar dalam Golongan I Nomor urut Lampiran 61 Lampiran Undang-Undang Republik lndonesia No.35 tahun 2009 tentang Narkotika ;
-
Bahwa pada saat ditangkap Terdakwa tidak dapat memperlihatkan ijin dari pihak yang berwenang tentang sabu-sabu yang dimilikinya
Putusan Pidana No.265/Pid.B/2013/PN.BJ
Halaman 7 dari 13 halaman
dan terdakwa bukanlah seorang pasien yang sedang menjalani pengobatan penyembuhan ketergantungan narkotika ; Menimbang, bahwa selanjutnya Majelis Hakim akan meneliti dan mempertimbangkan dengan melihat pada fakta yuridis yang terungkap di persidangan, apakah terdakwa dapat dipersalahkan dan dimintakan pertanggungjawaban pidana, sebagaimana disebutkan oleh Jaksa Penuntut Umum dalam surat dakwaannya; Menimbang, bahwa terdakwa oleh penuntut umum di dalam surat dakwaannya didakwa : PRIMAIR :
Melanggar Pasal 114 ayat (1) UU RI No.35 tahun 2009 tentang Narkotika ;
SUBSIDAIR: Melanggar Pasal 112 ayat (1) UU RI No.35 tahun 2009 tentang Narkotika ; Menimbang, bahwa oleh karena dakwaan Penuntut Umum disusun secara berlapis (subsideritas) maka terlebih dahulu Majelis Hakim akan mempertimbangkan mengenai dakwaan PRIMAIR, sedangkan dakwaan SUBSIDAIR hanya akan dipertimbangkan apabila dakwaan PRIMAIR tidak terbukti ; Menimbang, bahwa terdakwa akan dipersalahkan sebagai pelaku perbuatan yang menjadi dakwaan atas dirinya dalam dakwaan PRIMAIR, jika semua unsur yang terkandung dalam rumusan pasal 114 ayat (1) UU RI No.35 tahun 2009 tentang Narkotika terpenuhi adanya yaitu : Unsur : Setiap orang, Unsur : Tanpa Hak dan Melawan Hukum, Unsur : Menawarkan untuk dijual, menjual, membeli, menerima, menjadi perantara
dalam
jual
beli,
menukar,
atau
menyerahkan
Narkotika Golongan I bukan tanaman
Ad. Unsur “Setiap orang” Menimbang, bahwa yang dimaksud dengan unsur “setiap orang” adalah setiap orang selaku subyek hukum yang diduga melakukan suatu tindak pidana, dalam pengertian seorang secara pribadi atau menunjuk pada suatu badan hukum tertentu yang mampu bertanggung jawab menurut hukum ; Menimbang, bahwa mengacu dari kerangan para saksi
serta
didukung oleh keterangan tedakwa sendiri, maka subyek hukum dalam
Putusan Pidana No.265/Pid.B/2013/PN.BJ
Halaman 8 dari 13 halaman
hal ini adalah SYAMSIR LUBIS Alias PAK SAM sebagaimana diuraikan dalam dakwaan Jaksa Penuntut Umum dan telah dibenarkan pula oleh terdakwa di persidangan sehingga oleh karena itu unsur setiap orang telah terpenuhi dan terbukti secara sah dan meyakinkan menurut hukum ;
Ad. Unsur “Tanpa Hak dan Melawan Hukum, Menimbang, bahwa pengertian unsur tanpa hak sama artinya dengan melawan hukum yaitu bertentangan dengan hak orang lain atau
bertentangan
dengan
hukum
atau
peraturan
perundang-
undangan yang berlaku ; Menimbang, bahwa berdasarkan Berita Acara Analisis Laboratorium 4385/NNF/ 2013 tanggal 03 Juli 2013 menyimpulkan bahwa barang bukti yang dianalisis milik Terdakwa adalah benar mengandung Metamfemina dan terdatar dalam Golongan I Nomor urut Lampiran 61 Lampiran Undang-Undang Republik lndonesia No.35 tahun 2009 tentang Narkotika, yang dilarang untuk dimiliki, dibawa dan dipergunakan secara bebas ; Menimbang, bahwa berdasarkan pertimbangan tersebut diatas dimana barang bukti yang ditemukan pada diri terdakwa adalah sabusabu dan Terdakwa tidak dapat memperlihatkan ijin dari pihak yang berwenang tentang sabu-sabu yang dimilikinya juga terdakwa bukanlah seorang pasien yang sedang menjalani pengobatan penyembuhan ketergantungan narkotika, maka unsur tanpa hak dan melawan hukum telah terpenuhi dan terbukti secara sah dan meyakinkan menurut hukum ;
Ad. Unsur “Menawarkan untuk dijual, menjual, membeli, menerima, menjadi
perantara
dalam
jual
beli,
menukar,
atau
menyerahkan Narkotika Golongan I bukan tanaman” Menimbang,
bahwa
berdasarkan
fakta
dipersidangan
menyebutkan pada hari Rabu tanggal 26 Juni 2013 sekira pukul 21.00 Wib bertempat di Jl. Letnan Umar Baki Kel. Payaroba Kec. Binjai Barat Kota Binjai terdakwa telah ditangkap oleh pihak anggota kepolisian dan dari tangan terdakwa ditemukan 2 (dua) bungkus plastik klip berisi sabu-sabu (barang bukti) dan berdasarkan Berita Acara Analisis Laboratorium 4385/NNF/ 2013 tanggal 03 Juli 2013 menyimpulkan bahwa barang bukti yang dianalisis milik Terdakwa adalah benar mengandung Metamfemina dan terdatar dalam Golongan I Nomor urut Lampiran 61 Lampiran Undang-Undang Republik lndonesia No.35 tahun 2009 tentang Narkotika ;
Putusan Pidana No.265/Pid.B/2013/PN.BJ
Halaman 9 dari 13 halaman
Menimbang, bahwa berdasarkan pertimbangan tersebut diatas telah ternyata terdakwa ditangkap oleh Polisi karena dari tangan terdakwa ditemukan 2 (dua) bungkus plastik klip berisi sabu-sabu, dengan demikian unsur menerima,
“
Menawarkan untuk dijual, menjual, membeli,
menjadi
perantara
dalam
jual
beli,
menukar,
atau
menyerahkan Narkotika Golongan I bukan tanaman” adalah tidak terbukti dalam diri terdakwa ; Menimbang, bahwa oleh karena salah satu unsur tersebut tidak terbukti, maka terdakwa dalam hal ini tidak terbukti bersalah dan harus dibebaskan dari dakwaan PRIMAIR tersebut ; Menimbang, bahwa oleh karena dakwaan PRIMAIR tidak terbukti, maka Majelis Hakim akan mempertimbangkan dakwaan SUBSIDAIR ; Menimbang, bahwa terdakwa akan dikatakan sebagai pelaku perbuatan yang menjadi dakwaan atas dirinya dalam dakwaan Subsidair, apabila semua unsur yang terkandung dalam rumusan pasal 112 ayat (1) Undang-Undang Republik Indonesia No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika terpenuhi adanya, yaitu : Unsur : Setiap orang, Unsur : Tanpa Hak dan Melawan Hukum, Unsur : Memiliki, menyimpan, menguasai atau menyediakan Narkotika Golongan I bukan tanaman
Menimbang, bahwa oleh karena adanya persamaan unsur pertama dan unsur kedua dalam dakwaan Primair dan Subsidair, maka secara mutatis mutandis unsur pertama dan unsur kedua dalam dakwaan Primair tidak perlu dipertimbangkan lagi dalam dakwaan Subsidair dan Majelis Hakim akan mengambil alih seluruh pertimbangan unsur pertama dan unsur kedua dalam dakwaan Primair untuk dijadikan pertimbangan dalam dakwaan Subsidair dengan demikian unsur ini telah terbukti secara sah dan meyakinkan ;
Ad. Unsur “ memiliki, menyimpan, menguasai atau menyediakan Narkotika Golongan I bukan tanaman “ Menimbang,
bahwa
berdasarkan
fakta
dipersidangan
menyebutkan pada hari Rabu tanggal 26 Juni 2013 sekira pukul 21.00 Wib bertempat di Jl. Letnan Umar Baki Kel. Payaroba Kec. Binjai Barat Kota Binjai terdakwa telah ditangkap oleh pihak anggota kepolisian dan dari Putusan Pidana No.265/Pid.B/2013/PN.BJ
Halaman 10 dari 13 halaman
tangan terdakwa ditemukan 2 (dua) bungkus plastik klip (barang bukti) yang berdasarkan Berita Acara Analisis Laboratorium 4385/NNF/ 2013 tanggal 03 Juli 2013 menyimpulkan bahwa barang bukti yang dianalisis milik Terdakwa adalah benar mengandung Metamfemina dan terdatar dalam Golongan I Nomor urut Lampiran 61 Lampiran Undang-Undang Republik lndonesia No.35 tahun 2009 tentang Narkotika ; Menimbang, bahwa pengertian dari Narkotika adalah suatu obat atau zat alami, sintetis maupun sintetis yang dapat menyebabkan turunnya, menghilangkan atau mengurangi hilang rasa atau nyeri dan perubahan kesadaran yang menimbulkan ketergantungan akan zat tersebut secara terus menerus Narkotika Golongan I adalah narkotika yang paling berbahaya dengan daya adiktif yang sangat tinggi. Karenanya tidak diperbolehkan penggunaannya secara bebas kecuali untuk terapi pengobatan, penelitian dan pengembangan pengetahuan. Menimbang,
bahwa
dipersidangan
terdakwa
tidak
dapat
memperlihatkan ijin dari pihak yang berwenang tentang kepemilikan sabu-sabu tersebut, dan terdakwa bukanlah seorang pasien yang sedang menjalani pengobatan penyembuhan ketergantungan narkotika; Menimbang, bahwa berdasarkan pertimbanan hukum tersebut di atas, maka unsur memiliki, menyimpan, menguasai atau menyediakan Narkotika Golongan I bukan tanaman “ telah terbukti secara sah dan meyakinkan menurut hukum ; Menimbang, bahwa oleh karena terdakwa telah terbukti melakukan tindak pidana sebagaimana yang didakwakan dalam dakwaan Subsidair Jaksa Penuntut, maka terdakwa harus dinyatakan terbukti bersalah dan dijatuhi hukuman pidana yang setimpal dengan perbuatannya; Menimbang, bahwa sebelum terdakwa dijatuhi pidana, Majelis Hakim akan
mempertimbangkan
yang
terbukti
telah
itu
dapat
apakah atas perbuatan terdakwa dipertanggung
jawabkan
atau
dipersalahkan kepada terdakwa ; Menimbang, bahwa sepanjang persidangan berlangsung Majelis Hakim tidak melihat adanya alasan-alasan pemaaf, pembenar atau yang dapat menghilangkan kesalahan atau sifat melawan hukum perbuatan terdakwa, oleh karena itu terdakwa dinyatakan melakukan tindak pidana “menguasai Narkotika Golongan I bukan tanaman” serta kepada terdakwa dijatuhi pidana penjara dan denda ; Menimbang, bahwa oleh karena selama proses persidangan terdakwa berada dalam tahanan Rutan maka sesuai dengan ketentuan Putusan Pidana No.265/Pid.B/2013/PN.BJ
Halaman 11 dari 13 halaman
pasal 22 ayat 4 atau ayat 5 KUHAP UU No. 8 Tahun 1981, masa penahanan yang dijalani terdakwa harus dikurangkan seluruhnya dari pidana yang dijatuhkan ; Menimbang, bahwa oleh karena Terdakwa ditahan di Rumah Tahanan Negara Binjai, maka cukup beralasan untuk memerintahkan supaya Terdakwa tetap dalam tahanan dan dibebani untuk membayar biaya perkara ; Menimbang, bahwa mengenai barang bukti yang diajukan di persidangan Majelis berpendapat bahwa barang bukti berupa : 2 (dua) bungkus plastik klip bening berisikan sabu-sabu seberat (bruto) 0,67 (nol koma enam puluh tujuh) gram, dirampas untuk dimusnahkan ; Menimbang, bahwa sebelum menjatuhkan hukuman terhadap diri terdakwa maka terlebih dahulu dipertimbangkan mengenai hal-hal yang memberatkan dan hal-hal yang meringankan hukuman bagi terdakwa; Hal-hal yang memberatkan: -
Perbuatan terdakwa bertentangan dengan program pemerintah yang sekarang ini gencar memberantas tindak pidana Narkotika;
Hal-hal yang meringankan: -
Terdakwa bersikap sopan dalam persidangan ;
-
Terdakwa mengakui perbuatannya dan menyesali perbuatannya;
-
Terdakwa usianya sudah 60 tahun ;
Mengingat, ketentuan Pasal 112 ayat (1) Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika serta ketentuan lain yang berkenaan dengan perkara ini; MENGADILI 1. Menyatakan terdakwa SYAMSIR LUBIS alias PAK SAM alias BAMBANG tidak terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana sebagaimana dalam dakwaan Primair ; 2. Membebaskan terdakwa oleh karena itu dari dakwaan Primair tersebut ; 3. Menyatakan terdakwa SYAMSIR LUBIS alias PAK SAM telah terbukti secara sah dan menyakinkan bersalah melakukan tindak pidana ”menguasai Narkotika Golongan I bukan tanaman”; 4. Menjatuhkan
pidana kepada terdakwa oleh karenanya dengan
Pidana penjara selama 4 (empat) tahun dan denda sebesar Rp. 800.000.000,- (delapan ratus juta rupiah) dengan ketentuan apabila Putusan Pidana No.265/Pid.B/2013/PN.BJ
Halaman 12 dari 13 halaman
denda tersebut tidak dibayar, maka diganti dengan pidana penjara selama 3 (tiga) bulan; 5. Menetapkan lamanya masa penahanan yang telah dijalani oleh terdakwa dikurangi seluruhnya dari pidana yang dijatuhkan; 6. Memerintahkan terdakwa tetap ditahan ; 7. Menetapkan barang bukti berupa : 2 (dua) bungkus plastik klip bening berisikan sabu-sabu seberat (bruto) 0,67 (nol koma enam puluh tujuh) gram, dirampas untuk dimusnahkan ; 8. Membebani terdakwa untuk membayar biaya perkara sebesar Rp.2.000,- (dua ribu rupiah); Demikianlah diputuskan pada hari: Senin tanggal 18 Nopember 2013 dalam rapat musyawarah Majelis Hakim Pengadilan Negeri Binjai oleh
kami
DWIANA KUSUMASTANTI.,SH.,MH selaku
Hakim
Ketua,
MONALISA A.T. SIAGIAN.,SH.MH. dan NURNANINGSIH AMRIANI.,SH.,MH masing-masing sebagai Hakim Anggota, putusan mana diucapkan dalam persidangan yang terbuka untuk umum pada hari itu juga oleh Hakim Ketua Majelis tersebut didampingi oleh Hakim-Hakim Anggota, HEZKIA,SH. selaku Panitera Pengganti pada Pengadilan Negeri Binjai, dihadiri, LUKAS ABRAHAM SEMBIRING, SH. Jaksa Penuntut Umum pada Kejaksaan Negeri Binjai, serta dihadiri oleh terdakwa ; Hakim-Hakim Anggota,
MONALISA A.T. SIAGIAN.,SH.MH.
Hakim Ketua,
DWIANA KUSUMASTANTI,SH.,MH.
NURNANINGSIH AMRIANI,SH.,MH. Panitera Pengganti,
HEZKIA, SH.
Catatan :
Putusan tersebut telah berkekuatan hukum yang tetap karena baik terdakwa maupun Penuntut Umum menyatakan menerima Putusan pada hari Putusan tersebut dibacakan;
Putusan Pidana No.265/Pid.B/2013/PN.BJ
Halaman 13 dari 13 halaman