BIRO KEMAHASISWAAN DAN ALUMNI
Kampus Terpadu: Jl. Ring Road Barat No. 63, Mlangi, Nogotirto, Gamping, Sleman, Yogyakarta. 55292 Telepon: (0274) 4469199, Fax.: (0274) 4469204 Email:
[email protected]
BIRO KEMAHASISWAAN DAN ALUMNI
1|Page
HALAMAN PENGESAHAN Laporan TRACER STUDY ALUMNI
Disahkan di Tanggal
: Yogyakarta : Juni 2017
Wakil Rektor I
Kepala Biro Kemahasiswaan dan Alumni
Taufiqurrahman, SIP., MA., PhD
Fayakun Nur Rohmah, S.ST., MPH
BIRO KEMAHASISWAAN DAN ALUMNI
2|Page
KATA PENGANTAR
Assalamu’alaikum Wr. Wb. Alhamdulillah, dengan memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat, taufik serta hidayah-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan penyusunan Laporan Tracer Study Alumni
Universitas ‘Aisyiyah
Yogyakarta tahun 2016. Penulis menyadari sepenuhnya bahwa laporan ini dapat tersusun berkat bimbingan dan bantuan dari berbagai pihak. Dalam kesempatan ini, penulis mengucapkan terima kasih kepada : 1.
Warsiti, S.Kp., M.Kep., Sp.Mat., selaku Rektor Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta.
2.
Taufiqurrahman, SIP., MA., PhD selaku wakil Rektor I Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta.
3.
Semua pihak yang telah memberikan bantuan dan dukungan dalam penyusunan laporan ini. Penulis mengharapkan saran dan kritik yang membangun dari semua pihak untuk lebih menyempurnakan laporan
ini. Semoga Allah SWT senantiasa memberkati kita semua. Amin. Wassalamu’alaikum Wr. Wb.
Yogyakarta, Juni 2017
Penulis
BIRO KEMAHASISWAAN DAN ALUMNI
3|Page
A. PENDAHULUAN Tracer study adalah penelitian mengenai situasi alumni khususnya dalam hal pencarian kerja, situasi kerja, dan pemanfaatan pemerolehan kompetensi selama kuliah. Studi ini mampu menyediakan berbagai informasi yang bermanfaat
bagi
kepentingan
evaluasi
hasil
pendidikan
tinggi
dan
selanjutnya
dapat
digunakan
untuk
menyempurnakan dan penjaminan kualitas lembaga Pendidikan Tinggi. Univeristas ‘Aisyiyah Yogyakarta saat ini memiliki 3 Fakultas dan 16 Program Studi dengan mahasiswa yang berasal dari seluruh provinsi di Indonesia dan telah melahirkan alumni yang bekerja di berbagai institusi kesehatan pemerintah maupun swasta. Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta mempunyai visi menjadi Universitas berwawasan kesehatan pilihan dan unggul berbasis nilai-nilai Islam Berkemajuan. Kegiatan tracer study yang dilaksanakan oleh biro kemahasiswaan dan alumni memberikan manfaat secara langsung bagi Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta. Hasil studi yang dilakukan setiap tahun akan dilaporkan kepada Wakil Rektor I untuk kemudian dilakukan pembahasan dan evaluasi bagi perkembangan dan perbaikan kurikulum. Selain itu, hasil studi yang dilakukan juga sangat bermanfaat bagi akreditasi yang akan mendukung masing – masing Program Studi (Prodi) yang ada di Universitas ‘Aisyiyah. B. TUJUAN
1. Mengetahui hasil pendidikan dalam bentuk transisi dari dunia pendidikan tinggi ke dunia kerja 2. Mengetahui keluaran pendidikan yaitu penilaian diri terhadap penguasaan dan kompetensi 3. Mengetahui proses pendidikan berupa evaluasi proses pembelajaran dan kontribusi pendidikan tinggi terhadap kompetensi serta input pendidikan berupa penggalian lebih lanjut terhadap informasi lulusan C. MANFAAT Manfaat tracer study tidaklah terbatas pada perguruan tinggi saja, tetapi lebih jauh lagi dapat memberikan informasi penting mengenai hubungan (link) antara dunia pendidikan tinggi dengan dunia kerja. Tracer study dapat menyajikan informasi mendalam dan rinci mengenai kecocokan / match kerja baik horizontal (antar berbagai bidang ilmu) maupun vertical (antar berbagai level/strata pendidikan). Dengan demikian, tracer study dapat membantu mengatasi permasalahan kesenjangan kesempatan kerja dan upaya perbaikannya. Bagi Universitas, informasi mengenai kompetensi yang relevan bagi dunia kerja dapat membantu dalam perbaikan kurikulum dan sistem pembelajaran. Di sisi lain, dunia industri dan dunia kerja dapat melihat kedalam institusi pendidikan tinggi melalui tracer study, dan dengan demikian dapat menyiapkan diri dengan menyediakan pelatihan – pelatihan yang lebih relevan bagi sarjana pencari kerja baru. Bagi Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta, tracer study dilakukan untuk mendapatkan manfaat sebagai berikut : 1. Sebagai data base alumni yang terdata berdasarkan Program Studi dan tahun lulusan 2. Sebagai masukan / informasi untuk pengembangan Institusi 3. Sebagai bahan evaluasi untuk melihat relevansi antara perguruan tinggi dengan dunia kerja 4. Sebagai masukan bagi perbaikan kinerja dosen dan tenaga pendukung akademik
BIRO KEMAHASISWAAN DAN ALUMNI
4|Page
5. Sebagai masukan bagi perbaikan kurikulum 6. Sebagai bahan untuk membangun jaringan/network dengan alumni D. METODE Tracer Study Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta dilaksanakan dengan membagikan kuesioner baik secara langsung kepada alumni, melalui instansi tempat bekerja maupun melalui wawancara menggunakan telephon, pengiriman kuesioner kepada alumni, pembagian kuesioner saat alumni mengurus legalisir ijazah. Pertanyaan di dalam kuesioner berupa pertanyaan terbuka dan tertutup seperti terlampir dalam lampiran. E. HASIL DAN ANALISIS 1. Jumlah Responden tracer study Target responden kegiatan Tracer study 2017 adalah lulusan Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta. Target responden berasal dari 4 program studi yaitu prodi S1 Keperawatan, D3 Kebidanan & D4 Bidan Pendidik, S2 Kebidanan. Jumlah responden yang mengisi kuesioner pada kegiatan Tracer study adalah 216 orang. Lebih rinci dapat dilihat pada Tabel 1 berikut: Tabel 1. Jumlah Responden Tracer Study di UNISA Yogyakarta Tahun 2017 No 1 2 3 4
Program Studi S1 Ilmu Keperawatan D3 Kebidanan D4 Bidan Pendidik S2 Kebidanan Total
Tahun Lulus 2016 30 99 53 99 216
2. Karakteristik responden berdasarkan waktu tunggu, kesesuaian bidang kuliah dengan bidang kerja, pekerjaan pertama dan gaji pertama. a. Waktu tunggu kerja Waktu tunggu kerja alumni dari semua program studi (S1 Keperawatan, D3 Kebidanan, D4 Bidan Pendidik DAN S2 Kebidanan) ditunjukkan pada table 2. Rata-rata lulusan memiliki waktu tunggu selama 2,04 bulan. Tabel 2. Persentase waktu tunggu kerja alumni untuk semua responden Program Studi
Rata-rata waktu tunggu
S1 Ilmu Keperawatan D3 Kebidanan D4 Bidan Pendidik S2 Kebidanan Rata-rata
BIRO KEMAHASISWAAN DAN ALUMNI
2,50 2,59 2,08 0 2,04
5|Page
b. Kesesuaian bidang kuliah dengan bidang kerja Dari tabel 2 dapat dilihat bahwa mayoritas responden (96,4%) mempunyai pekerjaan yang sesuai dengan latar belakang pendidikannya. Tabel 2. Persentase kesesuaian bidang kerja dengan bidang kuliah
Pekerjaan Pertama
PRODI Sesuai
%
Tidak Sesuai
%
95 51 28 34 208
95,96 96,23 93,33 100,00
4 2 2 0 8
4,04 3,77 6,67 0,00
D3 D4 S1 S2 JUMLAH
c. Gaji atau pendapatan pertama Tabel 3 menunjukkan lebih dari separuh responden dari 4 program studi mendapatkan gaji pertama per bulan masih berada pada kisaran ≤ 1 juta yaitu 157 alumni (72,69%) dan hanya sedikit alumni mendapatkan gaji pertama > 3 juta rupiah yaitu 3 orang (1,39%). Tabel 3. Persentase gaji pertama alumni untuk semua responden
Gaji Pertama ≤ 1 juta 1 - 2 juta > 2 – 3 juta > 3 juta Jumlah
PRODI
f
%
10 1
157 42 14 3
72,69 2,08 6,48 1,39
34
216
100.00
D3
D4
S1
S2
92 7
46 6
13 12
6 17
0 0
1 0
3 2
99
53
30
d. Kompetensi lulusan Lingkup pertanyaan meliputi pendapat alumni tentang kompetensi yang diperoleh dari Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta seperti yang terinci pada tabel 4.
BIRO KEMAHASISWAAN DAN ALUMNI
6|Page
Tabel 4. Pendapat alumni tentang kompetensi yang diperoleh dari Kampus No
Aspek Evaluasi
D3 Bidan 3,32
D4 Bidan 3,50
S2 Bidan 3,5
3,26
Ratarata 3,40
3,44
3,24
3,37
Baik
3,49
3,44
3,24
3,38
Baik
3,4
3,50
3,38
3,26
3,39
Baik
3,34
3,53
3,38
3,29
3,38
Baik
3,18
3,43
3,58
3,24
3,36
Baik
3,2
3,42
3,35
3,22
3,30
Baik
3,3
3,42
3,5
3,24
3,36
Baik
3,23
3,46
3,38
3,27
3,33
Baik
3,31
3,44
3,6
3,25
3,40
Baik
1
Etik dan legal
2
Moral dan kejujuran
3,34
3,48
3
Komunikasi efektif
3,37
4
Kompetensi klinik Ilmu Pengetahuan dan Wawasan Sesuai Kompetensi Teknologi Informasi
5 6 7
Ners
Kompetensi Baik
10
Berpikir kritis dan analitis pengelolaan asuhan/layanan kesehatan Pengetahuan & ketrampilan relevans dengan pekerjaan Keselamatan pasien
11
Mengelola kelompok
3,3
3,37
3,55
3,21
3,36
Baik
12
kerjasama dengan tim kesehatan
3,27
3,39
3,52
3,18
3,34
Baik
13
Mengasah kemampuan leadership
3,2
3,39
3,58
3,17
3,33
Baik
14
Mawas diri
3,25
3,38
3,88
3,22
3,43
Baik
15
Pengembangan diri
3,22
3,38
3,94
3,25
3,45
Baik
16
Bahasa Inggris
3,17
3,37
3,9
3,19
3,41
Baik
17
Kedekatan dengan dosen
3,07
3,40
3,97
3,13
3,39
Baik
18
Kesesuaian pekerjaan
3,11
3,47
3,97
3,17
3,43
Baik
3,25
3,43
3,6
3,22
3,38
Baik
8 9
Rata-rata
Tabel 4 menunjukkan bahwa nilai rata-rata pendapat alumni yaitu sebesar 3,38 dari rentang nilai 1-4. Rata-rata nilai tertingi adalah 3,45 pada beberapa elemen kompetensi dan nilai terendah sebesar 3,1 pada kedekatan dengan dosen. Nilai rata-rata untuk keseluruhan alumni 3,30 menunjukkan kepuasan alumni yang baik terhadap kompetensi yang didapatkan dari Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta. e. Pelayanan dan Fasilitas Pendukung Pendapat alumni tentang pelayanan dan fasilitas pendukung dibagi menjadi 4 kategori besar yaitu pelayanan, fasilitas belajar dan mengajar, fasilitas umum dan lain-lain terkait pembinaan kemahasiswaan.
BIRO KEMAHASISWAAN DAN ALUMNI
7|Page
Tabel 5. Pendapat alumni tentang pelayanan dan fasilitas pendukung
No
Pernyataan
I
Pelayanan
1
Pelayanan administrasi secara keseluruhan sudah mampu mengakomodasi kebutuhan mahasiswa.
2 II 1 2 3 4 5
Sistem penjadwalan kuliah sudah bagus Fasilitas belajar dan mengajar Ruang kuliah sudah nyaman dan mendukung proses pembelajaran Perpustakaan yang tersedia nyaman untuk belajar dan mengakses referensi. Perpustakaan dapat memenuhi kebutuhan damal mengakses referensi. Fasilitas internet yang tersedia sudah cukup bagus dan membantu aktivitas mahasiswa Fasilitas internet yang tersedia sangat mendukung proses pembelajaran
Lulusan yang setuju Jumlah Persentase
188
87,04
174
80,56
214
99,07
209
96,76
205
94,91
202
93,52
203
93,98
III
Fasilitas Umum
1
Tempat parkir memadai
194
89,81
2
Kamar mandi tersedia dalam jumlah yang cukup
214
99,07
3 4 5 IV
Kamar mandi bersih dan nyaman Denah ruangan tersedia Kantin yang ada sudah memadai Lain-lain Pembinaan organisasi kemahasiswaan mampu mengakomodasi kegairahan berorganisasi Pembinaan penalaran minat bakat mahasiswa mampu menumbuhkan prestasi mahasiswa Rata-rata
216 201 170
100 93,06 78,70
206
95,37
209
96,76
200
92,76
1 2
Dari table 5 dapat dilihat bahwa pendapat alumni tertinggi pada fasilitas belajar dan mengajar yaitu sebanyak 99,07% alumni mengatakan fasilitas fasilitas belajar mengajar dengan runag kuliah sudah nyaman dan mendukung proses pembelajaran serta pada fasilitas umum yaitu sebanyak 100% alumni mengatakan fasilitas umum kamar mandi bersih dan nyaman. Penilaian alumni terendah terdapat pada fasilitas umum yaitu sebesar 78,70 % dengan penilaian terendah pada kantin yang ada sudah memadai.
BIRO KEMAHASISWAAN DAN ALUMNI
8|Page
Tabel 5. Pendapat alumni tentang pelayanan dan fasilitas pendukung tahun 2012-2016 Lulusan yang setuju No
I
1
Pernyataan
Pelayanan administrasi secara keseluruhan sudah mampu mengakomodasi kebutuhan mahasiswa. Sistem penjadwalan kuliah sudah bagus
II
Fasilitas belajar dan mengajar
2
3
4
5
Persentase
1100
91,00
1063
82,52
1135
97,69
1102
97,27
1105
93,83
1045
93,15
1096
94,17
Pelayanan
2
1
Jumlah
Ruang kuliah sudah nyaman dan mendukung proses pembelajaran Perpustakaan yang tersedia nyaman untuk belajar dan mengakses referensi. Perpustakaan dapat memenuhi kebutuhan damal mengakses referensi. Fasilitas internet yang tersedia sudah cukup bagus dan membantu aktivitas mahasiswa Fasilitas internet yang tersedia sangat mendukung proses pembelajaran
III
Fasilitas Umum
1
Tempat parkir memadai
1056
87,98
2
Kamar mandi tersedia dalam jumlah yang cukup
1098
98,42
3
Kamar mandi bersih dan nyaman
1007
99,50
4
Denah ruangan tersedia
1095
91,89
5
Kantin yang ada sudah memadai
1053
82,55
IV
Lain-lain
BIRO KEMAHASISWAAN DAN ALUMNI
9|Page
1
2
Pembinaan organisasi kemahasiswaan mampu mengakomodasi kegairahan berorganisasi Pembinaan penalaran minat bakat mahasiswa mampu menumbuhkan prestasi mahasiswa Rata-rata
1095
91,86
1071
93,40
1080
92,52
Dari table 6 dapat dilihat bahwa pendapat alumni tertinggi pada fasilitas belajar dan mengajar yaitu sebanyak 97,69% alumni mengatakan fasilitas fasilitas belajar mengajar dengan runag kuliah sudah nyaman dan mendukung proses pembelajaran serta pada fasilitas umum yaitu sebanyak 99,50% alumni mengatakan fasilitas umum kamar mandi bersih dan nyaman. Penilaian alumni terendah terdapat pada fasilitas pelayanan yaitu sebesar 82,52 % dengan penilaian terendah sistem penjadwalan kuliah sudah bagus. f.
Saran untuk Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta dari alumni Berikut adalah resume dari saran tertulis alumni kepada Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta 1. S1 Ilmu Keperawatan Semoga lebih memperhatikan para alumni terkait dg lapangan kerja. Tingkatkan hubungan dg tempat tempat lahan praktik yg dapat mudah disalurkan Bidang minat dan fasilitas olahraga untuk ditingkatkan dan dimaksimalkan Lebih meningkatkan pelayanan terhadap mahasiswa Tingkatkan mutu dan kualitas Semakin menjadi iuniversitas terpercaya dan unggul dan tetap menjujung tinggi syariat islam Semakin menjadi ilmu terdepan dan paling banyak diminati Mahasiswa lebih diterapkan dalm etika, soft skill dan hard skill Tetap sealu menjaga ikatan dengan alumni dan lebih baik lagi dalm meningkatkan kemampuan dan ketrampilan Lebih memperhatikan kebutuhan mahasiswa secara personal lebih banyak menyediakan waktu dosen u mahasiswa , melaksanakan kegiatan /profgram pembelajaran sesuai program yg sdh disusun, tdk hanya di portofolio, Semoga unisa tambah maju dan berkemajuan untuk pengajaran Penanaman kecintaan trhadap profesi sejak awal agar minat belajar mahasiswa lebih baik. Memberikan latihan nyata interaksi antar tenaga kesehatan, kerjasama yang terjadi di rs dalam bentuk kasus, role play Tetap mempertahankan dan mengembangkan sistem yang sudah baik Untuk prodi ssi keperawatan lebih diperbanayk praktek lapangan Tingkatkan kualitas pembelajaran yang lebih baik Memberikan informasi secara update kepada mahasiswa meningkatkan mutu dan fasilitas pembelajaran Tingkatkan terus kualitas dan kuantitas universitas aisyiyah yogyakarta seperti halnya yg sudah dilakukan selama ini
BIRO KEMAHASISWAAN DAN ALUMNI
10 | P a g e
Tingkatkan yang masih mencari pekerjaan di bantu oleh kampus Agar kesejahteraan alumni terjamin seperti akses informasi lowongan kerja, pengurusan sertifikat pendukung dan informasi keilmuan terupdate Lebih mudah untuk akses informasi keilmuan Mempertahankan menciptakan calon tenaga kesehatan yang kompeten dan profesional sehingga mampuu bersaing di dunia kerja Meningkatkan mutu dan kualitas Lebih mengutamakan pendidikan berdasarkan agama Meningkatkan mutu dan pelayanan kampus Lebih ditingkatakn semangat Tetap memeberikan yang terbaik baik mahasiswanya
2. Prodi D3 Kebidanan Bisa menjadi universitas yg lebih baik lagi dan mendidik mahasiswa2nya Perlu ditingkatkan dalam pengelolaan mengeluarkan jadwal mahasiswa ( akademik) Lebih meningkatkan dan lebih baik lagi dalam kemajuan universitas 'aisyiyah yogyakarta Bisa lebih meningkatkan kualitas dan kuantitas baik dalam akademik maupun non akademik Lebih maju dan profesional Meningkatkan mutu dan selalu update ilmu, komuniks mahasiswa dna dosen serta informasi lebih baik sehingga tak ada miss informasi antara dosen dan mahasiswa Terus tingkatkan prestasi Untuk jadwal istirahat sholat dan makan agak diperhatikan Saran lebih memeperhatikan alumni Lebih baik dalam segala hal Makin berkembang dan mutu pelayanan makin baik Lebih meningkatkan ilmu ilmu yang baru Semoga semakin berkembang dan menciptakan generasi yang dapat bersaing nasional maupun internasional Semoga bisa terus menjadi universitas yang baik dan dapat terus meningkatkan kualitasnya Semoga kedepannya lebih baik dan sistemnya lebih emudahkan mahasiswa Terus meningkatkan kualitas pendidikan Lebih ditingkatkan lagi sistem pelayannya Terus tingkatkan semoga unisa jadi kampus favorit dan mendaptkan akreditasi a Lebih memepertahankan alumni jika ada pelatihan Harapan saya bisa masuk ke wilayah wilayah yang belum pernah di bina/ disuluh Universitas aisyiyah harusnya bekerjasama dengan rs klinik bps dll spy para alumninya setelah lulus dari aisyiyah tahu kemana arah untuk selanjutnya dan langsung bisa mendapatkan pekerjaan Saran saya pelayannaya harus lebih ditingkatkan lagi Perbaiki sistem akademik dan memberikan pelayana yg lebih baik dan ramah Terus menjadi yang terbaik Untuk praktik di lahan semester 2,3,4 kalau bisa lebih dari 2 minggu untuk meningkatkan skill Seharusnya pendaftaran d4 tidak usah dengan syarat pengalman kerja
BIRO KEMAHASISWAAN DAN ALUMNI
11 | P a g e
Bisa semakin mempererat silaturahmi antar alumni unisa Tetap menjadi kebanggaan alumni unisa bisa menjadi/ memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat khususnya di bidang kesehatan Dapat memberiakn pelatihan dan seminar terupdate untuk fresh graduate demi memenuhi kebutuhan kesiapan dalam dunia kerja sebagai salah satu syarat seleksi karyawan contoh apn,ppgd Memeberikan fasilitas pelatihan dan sseminar yang lebih terarah untuk terjun ke dunia kerja sebagai salah sau persyaratan seleksi karyawa Penataan pembangunan lebih diperluas lagi, kemudahan sistem agar tidak berbelit belit, pembagian tugas yang rinci karena terkadang jika ada masalah nanti dilempar lempar, malah tidak menemukan solusi Lebih mengebangkan potensi mahasiswa dan memudahkan sisetem agar tidak berbelit belit Mampu meningkatkan pengetahuan kesehatan bagi seluruh wilayah alumni unisa Maju terus, tambah prodi lagi Meningkatkan koordinasi antara akademik dengan dosen Lebih meningkatkan mutu pendididkan Gedung dan fasilitas unisa sudah sangat baik, mudah-mudahan dapat ditingkatkan lagi untuk disiplin waktu dalam perkuliajhan maupun acara-acara lainnya Unisa dalam masalah gedung sudah baik, dalam pelayanan belajar juga baik namun dalam akademik ditingkatkan Untuk sistemnya lebih disiplin karena terkadang sering diundur undur, terimakasih Untuk sistem lebih disiplin Semakin unggul dan profesional dalam ilmu pengetahuan dan agamanya Wifi kurang mendukung karen sering tidak conekct,akademik harus lebih terbuka tentang informasi, seragam dan sepatu mahasiswa banyak yang ketat dan idak rapi, mahasiswa praktek lahan kurang peka terhadap sopan santun, banyak yang bau badan. Antara tingkatan mahasiswa banyak yg tidak akrab dengan kaka kelas terkadang seniortias merasa tidak mau kalah dan harus ditinggikan, kurang akrab Semoga sistem di akademik bisa sinkron dengan paraa dosen sehingga mahasiswa dan alumni tidak bingung dengan informasi baru Menyalurkan tenaga kesehatan/alumni dengan institusi kesehatan di seluruh indonesia, bekerja sama dengan insitusi kesehatan diseluruh indonesia , bekerja sama dengan institusi kesehatan Memeajukan seluruh mahasiswa unisa agar selalu menjadi tim medis yang profesional qurani, mengembangkan mutu unisa menjadi universitas swasta no 1 se indonesia Lebih memajukan seluruh mahasiswa dan mahasiswi unisa agar selalu menjadi tenaga kesehatan yang profesional qurani Tetap menjadi universitas yang terbaik Meningkatkan manajemen waktu Ditingkatkan lagi manajemen waktunya Untuk lebih meningkatkan komunikasi antar unit sehingga mutu pelayanan dan pembelajaran lebih maksimal Lebih maju dan fasilitas di kedepankan Tetap menjadi profesional dan qurani Semoga unisa semakin berkemajuan Lebih displin lagi dalam hal sistem Meningkatkan sistem informasi Ditingkatkan sistem pendidikan sistem informasi mahasiswa dan untuk alumni Lebih ditingkatkan lagi sistem pendidikan dan sistem informasi untuk mahasiswa dan alumni
BIRO KEMAHASISWAAN DAN ALUMNI
12 | P a g e
Semoga dapat lebih baik lagi sukses dan sistem akademiknya bisa lebih konsisten dan baik Tingkatkan lagi kualitas dari unisa Lebih komunikatif tentang informasi alumni
3. Prodi D4 Bidan Pendidik Dapat meningkatkan kualitas mahasiswa Lebih meningkatkan kualitas yg sudah bagus dan memperbaiki sistem yg ada di dalamnya Semoga aisyiyah tetap maju dan untuk jam belajar berharapp tidak sedpadat dulu Meningkatkan kinerja pegawai Lebih baik lagi dalam hal pengajaran Memperthanakan kualitas yg sudah ada Meningkatkan sarana dan prasarana terutama pada lahan parkir Dapat memepertahankan mutu pendidikan yg telah berjalan dg baik Harapan saya yaitu menambah ruangan kelas yg lebih banyak lagi semoga unisa lebih maju Meningkatkan mutualisme universitas seperti saat sebelumnnya ( saat menjadi stikes) Meningkatkan / menambahkan ruangan kelas untuk mahasiswa Dibangun masjid unisa Meningkatkan kinerja seluruh jajaran, perbaikan jadwal mata Unisa dapat lebih meningkatkan proses belajar mengajar Semakin ditingkatkan dalam pemberian layanan Diharapkan universitas 'aisyiyah yogyakarta meningkatkan kualitas alumninya Memberikan perbaikan sistem kerja dan koordinasi yg lebih baik untuk meningktakan mutu dan agar tidak terjadi kesimpang siuran / ketidaksinambungan informasi yg diberikan Lebih meningkatkan sistem kerja yg baik dan berkualitas Semoga unisa menjadi universitas terbaik di indonesia Meningkatkan pelayanan di segala bidang agar lebih mudah, cepat dan efisien waktu Semoga pelayanan dan sistemnya lebih baik lagi Sebagai universitas terbaik alangkah baiknya bila lebih mengembangkan mutu pendidikan Semakin dikembangkan fasilitas yang berteknologi canggih Teap menjaga dan meningkatkan pendidikan supaya menjadi yang terbaik Menambah gedung dalam menunjang kbm, meningkatkan kembali kualitas pendidikan agar menjadi no 1, memepertahankan profesional qurani Lebih baik lagi dalam hal pengajaran Lebih maju lagi untuk bagian akademik lebih tepat lagi informasinya Lebih ditingkatkan Lebih meingkatkan sistem perkuliahan sehingga dapat bersaing dengan kampus lain Agar dapat mempertahankan dan meningkatkan kualitas belajar mengajar Lebih dipertahankan prestasi dan keagamannya Sarannya agar lebih baik kedepannya, amin Memperluas bangunan untuk perkuliahan Semoga menjadi universitas yang lebih baik untuk kedepannya Lebih ditingkatkan solidaritas antar alumni Semoga unisa semakin maju
BIRO KEMAHASISWAAN DAN ALUMNI
13 | P a g e
Memperluas wilayah dan bangunannya Meningkatkan kompetensi tenaga kesehatan dan terjalin silaturahmi yang baik Tetap bersilaturahmi bila perlu ada workshop pwlatihan bersama alumni Menjadi makin maju hingga terkenal di luar indonesia Meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang kesehatan Membangun silaturahmi yang baik, berbagi ilmu dan saling memberi informasi terkini tentang ilmu/isu2 kesehatan
4. S2 Kebidanan Perlu ditingkatkan siraman rohani untuk humaniora Lebih meningkatkan untuk seminar alumni Meningkatkan sistem akademik dan sistem informasi Membuka prodi s3 kebidanan Tetap sesuai dengan visi misi di stikes aisyiyah yogyakarta Meningkatkan sarana dan prasrana jurnal kesehatan Adanya pelatihan atau semnar alumni Membuka s3 kebidana Lebih berkembang dan mjd universitas terbaik di indonesia Bersikap adil Terus maju dan istiqomah Semoga segera membuka s3 kebidanan Membuka s3 kebidana Lebih merangkul alumni yangh diluar yogyakarta Diperbanyak lagi kegiatan seminar internasional Semoga bisa lebih berkembang Terus meningkaykan kiprahnya di dunia pendidikan Semoga semakin sukses dan bisa membuka s3 kebidanan Maju jaya Lebih bisa mengintegrasikan islam dalam pendidikan Tingkatkan kualitas pendidikan di stikes Semoga terus maju dan prodi s2 segera terakreditasi Mohon ditingkatkan Semoga lebih baik Semoga bisa lebih maju Semoga menjadi lebih baik Meningkatkan universitas menjadi semakin baik Semoga pelaksanaan administrasi lebih baik Tingkatkan kualitas akademik Meningkatkan kompetensi lulusan Fasilitas akses jurnal ditambah
BIRO KEMAHASISWAAN DAN ALUMNI
14 | P a g e
F. Kesimpulan Berdasarkan hasil tracer study alumni tahun 2017 ini dapat disimpulkan: 1. Rata-rata waktu tunggu alumni lulusan TA 2015/2016 adalah 2,04 bulan. 2. Sembilan puluh enam koma empat persen alumni mempunyai pekerjaan pertama yang sesuai dengan bidang ilmu. 3. Lebih dari separuh alumni (72,69%) mendapatkan gaji pertama ≤ 1 juta rupiah per bulan 4. Nilai pendapat alumni tentang kompetensi yang diperoleh dari STIKES ‘Aisyiyah Yogyakarta sebesar 3,38 dari rentang 1-4. 5. Penilaian alumni tentang pelayanan dan fasilitas pendukung tertinggi pada fasilitas belajar dan mengajar yaitu 99,07% dan terendah pada fasilitas umum yaitu 78,70% terutama pada fasilitas kantin. Dengan adanya hasil tracer study alumni ini diharapkan dapat memberikan masukan kepada masing-masing program studi sebagai bahan masukan untuk perbaikan baik secara akademik maupun non akademik, sehingga mutu lulusan menjadi lebih baik lagi.
BIRO KEMAHASISWAAN DAN ALUMNI
15 | P a g e