BAB II TINJAUAN PUSTAKA
A. KEHAMILAN 1. Pengertian Kehamilan adalah pertumbuhan dan perkembangan janin intrauterin mulai sejak konsepsi dan berakhir sampai permulaan persalinan (Manuaba, 1998). Masa kehamilan di mulai dari konsepsi sampai lahirnya janin. Lamanya kehamilan normal adalah 280 hari (40 minggu atau 9 bulan 7 hari) dihitung dari pertama haid terakhir. (Sarwono, 2002). Kehamilan merupakan suatu perubahan dalam rangka melanjutkan keturunan yang terjadi secara alami, menghasilkan janin yang tumbuh di dalam rahim ibu, dan selanjutnya dapat dijelaskan tingkat pertumbuhan dan besarnya janin sesuai usia kehamilan, pada setiap dilakukan pemeriksaan kahamilan (Muhimah dan Safe’I, 2010). Dari definisi diatas dapat disimpulkan bahwa kehamilan adalah peristiwa yang dimulai dari konsepsi (pembuahan) dan berakhir dengan permulaan persalinan. 2. Etiologi Kehamilan Suatu kehamilan akan terjadi bila terdapat 5 aspek berikut, yaitu : a. Ovum Ovum adalah suatu sel dengan diameter + 0,1 mm yang terdiri dari suatu nukleus yang terapung-apung dalam vitelus dilingkari oleh zona pellusida oleh kromosom radiata.
9
10
b. Spermatozoa Berbentuk seperti kecebong, terdiri dari kepala berbentuk lonjong agak gepeng berisi inti, leher yang menghubungkan kepala dengan bagian tengah dan ekor yang dapat bergerak sehingga sperma dapat bergerak cepat. c. Konsepsi Konsepsi adalah suatu peristiwa penyatuan antara sperma dan ovum di tuba fallopii. d. Nidasi Nidasi adalah masuknya atau tertanamnya hasil konsepsi ke dalam endometrium. e. Plasentasi Plasentasi adalah alat yang sangat penting bagi janin yang berguna untuk pertukarann zat antara ibu dan anaknya dan sebaliknya. (Mochtar, 1998). 3. Tanda-Tanda Kehamilan a.
Tanda-tanda dugaan hamil 1) Amenorea (terlambat datang bulan) a) Mengetahui tanggal haid terakhir dengan perhitungan rumus Naegle dapat ditentukan perkiraan persalinan. b) Konsepsi
dan
nidasi
menyebabkan
pembentukan folikel de Graaf dan ovulasi.
tidak
terjadi
11
2) Nausea (enek/mual) dan emesis (muntah) a) Pengaruh ekstrogen dan progresteron terjadi pengeluaran asam lambung yang berlebihan. b) Umumnya terjadi pada bulan-bulan pertama kehamilan, sering terjadi pada pagi hari (morning sickness). c) Dalam batas yang fisiologisnkeadaan ini dapat diatasi. d) Akibat mual dan muntah nafsu makan berkurang. 3) Sering buang air kecil a) Trimester I
: karena kandung kencing tertekan uterus
yang mulai membesar. b) Trimester II dan III : karena janin mulai masuk ke ruang panggul dan menekan kembali kandung kencing. 4) Pimentasi kulit Terjadi karena pengaruh dari hormon kortikosteroid plasenta yang merangsang melanosfor dan kulit. a) Sekitat pipi : cloasma gravidarum Keluarnya melanophore stimulating hormone hipofisis anterior menyebabkan pigmentasi kulit pada kulit. b) Dinding perut (1) Striae lividae (2) Striae nigra (3) Linea alba makin hitam
12
c) Sekitar payudara (1) Hiperpigmentasi areola mamae (2) Putting susu makin menonjol (3) Kelenjar Montgomery menonjol (4) Pembuluh darah menifes sekitar payudara 5) Anoreksia (tidak nafsu makan) Terjadi pada bulan-bulan pertama kehamilan, tapi setelah itu nafsu makan akan timbul lagi. 6) Payudara menjadi tegang dan membesar a) Disebabkan oleh pengaruh estrogen dan progesteron yang merangsang duktuli dan alveoli di mammae glandula montgomerry tampak lebih jelas. b) Payudara membesar dan menegang. c) Ujung saraf tertekan menyebabkan rasa sakit terutama pada hamil pertama. 7) Obstipasi atau konstipasi Terjadi karena tonus otot menurun yang disebabkan oleh pengaruh hormon steroid, sehingga menyebabkan kesulitan untuk buang air besar. 8) Epulis Hipertrofi gusi disebut epulis dapat terjadi bila 9) Varises atau penampakan pembuluh darah vena a) Karena pengaruh dari ekstrogen dan progesterone terjadi
13
penampakan pembuluh darah vena, terutama bagi mereka yang mempunyai bakat. b) Penampakan pembuluh darah itu terjadi di sekitar genetalia eksterna, kaki dan betis, dan payudara. c) Penampakan pembuluh darah ini dapat menghitung setelah persalinan. 10) Mengidam Wanita
sering
menginginkan
makanan
tertentu,
keinginan yang demikian disebut ngidam. 11) Sinkope atau pinsan a) Terjadi gangguan sirkulasi ke daerah kepala (sentral) menyebabkan
iskemia
susunan
saraf
pusat
dan
menimbulkan sinkop atau pinsan. b) Keadaan ini menghilang setelah umur hamil 16 minggu. (Manuaba, 1998) b.
Tanda-tanda mungkin hamil 1) Rahim membesar, sesuai dengan tuanya hamil 2) Pada pemeriksaan dalam dijumpai : a) Tanda hegar Uterus segmen bawah lebih lunak dari pada bagian yang lain. b) Tanda piscasek Uterus membesar ke salah satu jurusan hingga menonjol
14
jelas ke jurusan pembesaran perut. c) Tanda Chadwick Perubahan warna pada servix dan vagina menjadi kebirubiruan. d) Tanda braxton-hicks Uterus mudah berkontraksi jika dirangsang. e) Teraba ballottement 3) Pemeriksaan tes biologis kehamilan positif. Sebagian kemungkinan positif palsu (Manuaba, 1998). c.
Tanda-tanda Pasti 1) Terdengar Denyut Jantung Janin. 2) Terasa pergerakan janin dalam rahim 3) Pemeriksaan ultrasonografi a) Terdapat kantong hamil, hamil 4 minggu b) Terdapat fetal plate, hamil 4 minggu c) Terdapat kerangka janin, hamil 12 minggu d) Terdapat denyut jantung janin, hamil 6 minggu. 4) Pemeriksaan rontgen untuk melihat kerangka janin (Sarwono, 1999).
B. SENAM HAMIL 1. Pengertian Olah raga yang paling sesuai untuk ibu hamil adalah senam hamil, yang disesuaikan dengan banyaknya perubahan fisik seperti pada organ
15
genetal, perut kian membesar, dan lain-lain. Dengan mengikuti senam hamil secara teratur dan intensif, ibu hamil dapat menjaga kesehatan tubuh dan janin yang dikandung secara optimal (Arief, 2008). Senam hamil adalah terapi latihan gerak untuk mempersiapkan ibu hamil, secara fisik atau mental, pada persalinan cepat, aman, dan spontan (Arief, 2008). Senam hamil merupakan bagian dari perawatan antenatal pada beberapa pusat pelayanan kesehatan tertentu, seperti rumah sakit, puskesmas, klinik, ataupun pusat pelayanan kesehatan yang lainnya. Senam hamil bermanfaat untuk mempertahankan dan mengoptimalkan keseimbangan fisik, memelihara kesehatan kehamilan, menghilangkan keluhan
yang
terjadi
karena
perubahan-perubahan
akibat
proses
kehamilan, dan mempermudah proses persalinan (Muhimah dan Safe’I, 2010). Dapat dijelaskan bahwa kehamilan mempengaruhi perubahan fisik dan emosi ibu hamil. Pada masa kehamilan, emosi mudah turun dan naik. Muncul rasa cemas juga takut menghadapi persalinan dan kondisi bayi dalam kandungan. Hal tersebut bisa diakibatkan perubahan hormon dalam tubuh serta adanya keinginan ibu mendapat perhatian suami dan lingkungannya. Karenanya, ibu hamil perlu memantau perkembangan kesejahteraan janin dengan bertanya ke bidan atau dokter dan mengikuti kursus persalinan. Selama hamil, aktivitas fisik seperti olahraga harus tetap dilakukan (Muhimah dan Safe’I, 2010).
16
Latihan fisik pada ibu hamil akan meningkatkan proses metabolisme tubuh. Peningkatan metabolisme ini akan meningkatkan kebutuhan oksigen yang dibutuhkan selama proses metabolisme itu sendiri. Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa latihan fisik pada senam hamil akan meningkatkan kebutuhan tubuh akan oksigen (Muhimah dan Safe’I, 2010). Selain manfaat di atas, gerakan-gerakanya disusun dalam senam hamil dirancang untuk menghilangkan kecemasan yang timbul menjelang persalinan karena mengandung unsur rileksasi yang dapat menstabilkan kondisi emosi ibu hamil. Beberapa jenis rileksasi yang diterapkan dalam senam hamil ada rileksasi pernafasan dan rileksasi otot. Relaksasi pernafasan dilakukan dengan cara menaikkan perut saat menarik napas dan mengempiskan perut saat membuang napas dari mulut secara perlahan, sedangkan rileksasi otot dilakukan melalui penegangan otot-otot tertentu selama beberapa detik untuk kemudian dilepaskan. Bila ibu hamil melakukan latihan tersebut dengan benar, akan terasa efek rileksasi pada diri ibu hamil yang akan berguna untuk mengatasi tekanan atau ketegangan yang ia rasakan selama masa kehamilan berlangsung (Muhimah dan Safe’I, 2010). 2. Metoda senam hamil Saat ini ada beberapa metode yang digunakan dalam senam hamil. Sebaiknya dalam memilih metode mana yang terbaik dan paling sesuai dengan kondisi kehamilan terlebih dahulu mengkonsultasikannya kepada
17
dokter atau pusat pelayanan kesehatan yang tersedia. Metode dalam senam hamil bermacam-macam menurut Muhimah dan Safe’i (2010), di antaranya: a. Metode Yoga Metode yoga menjadi salah satu metode yang umum dilakukan dalam senam hamil. Metode yoga dalam senam hamil didasarkan pada gerakan-gerakan dasar dalam yoga sendiri, seperti pernafasan tafakkur dan postur lainnya yang akan membantu ibu hamil dalam menghadapi persalinan nanti selain juga berfungsi menjaga kesehatan si ibu selama masa kehamilan. Namun, untuk melakukan senam dengan metode yoga harus menggunakan pelatih yang ahli dalam bidang tersebut. Kalau sembarangan, dikhawatirkan akan timbul ada efek negatifnya. b. Metode Tari Perut (Dancing Belly) Selain dengan metode gerakan yoga sekarang ini ada juga senam hamil yang memanfaatkan tari perut (dancing belly) yang dari Timur Tengah. Menurut beberapa sumber tari perut bagi para wanita hamil akan membantu menjaga kesehatan ibu hamil dan lebih memawaskan diri dalam menghadapi persalinan nantinya. Selain membentuk kelenturan tubuh tarian ini juga berfungsi menguatkan otot-ctot perut dan sekitarnya, serta menjaga aturan napas. Menurut para ahli di bidang kesehatan ibu hamil senam dengan metode tari perut untuk ibu hamil aman dipraktikkan.
18
Direkomendasikan senam hamil dengan metode ini sebaiknya dilatih lima hingga tujuh kali dalam seminggu selama kehamilan berlangsung. c. Metode Hypno Birthing Hypno Birthing merupakan salah satu metode senam hamil yang relatif baru. Metode ini adalah sebuah paradigma baru dalam pelatihan persiapan melahirkan secara alami. Gerakan-gerakan dalam senam hamil dengan metode ini melibatkan rileksasi yang mendalam (relaksasi alami tubuh) yang memungkinkan calon ibu menikmati proses kelahiran yang aman, lembut, cepat, dan tanpa proses pembedahan d. Metode pilates Metode senam hamil dengan metode pilates telah dikenal di banyak negara dan terbukti mampu membantu ibu-ibu yang hamil mempertahankan kebugarannya dan mempermudah proses persalinan Gerakan-gerakan senam hamil dengan metode ini dipusatkan pada otot-otot yang berfungsi pada proses persalinan. Manfaat dari senam prenatal dengan metode pilates antara lain: 1) Membantu proses melahirkan. 2) Membuat ibu hamil lebih bugar 3) Mempertahankan bentuk tubuh baik selama kehamilan maupun setelah melahirkan. Senam hamil bertujuan untuk mempersiapkan dan melatih otototot sehingga dapat dimanfaatkan untuk berfungsi secara optimal
19
dalam persalinan normal. Senam hamil ditujukan bagi ibu hamil tanpa kelainan atau tidak terdapat penyakit yang disertai kehamilan, yaitu penyakit jantung, penyakit ginjal, penyulit kehamilan (hamil dengan perdarahan, hamil dengan kelainan letak), dan kehamilan disertai anemia. Senam hamil dimulai pada umur kehamilan sekitar 24 sampai 28 minggu (Manuaba, 1998). 3. Manfaat dan Tujuan Tujuan dan manfaat senam hamil menurut Muhimah dan Safe’i (2010) antara lain: a. Tujuan senam hamil Tujuan dari seluruh gerakan-gerakan dari latihan senam hamil yang dilakukan adalah: 1) Melalui latihan senam hamil yang teratur dapat dijaga kondisi otot-otot dan persendian yang berperan dalam proses mekanisme persalinan. 2) Melalui senam hamil yang teratur dapat dijaga kondisi otot-otot dan persendian yang berperan dalam mekanisme persalinan. 3) Memperkuat dan mempertahankan elastisitas otot-otot dinding perut, otot-otot dasar panggul, ligamen dan jaringan yang berperan dalam mekanisme persalinan, melenturkan persendian yang berhubungan dengan proses persalinan, membentuk sikap tubuh yang prima, sehingga dapat membantu mengatasi keluhankeluhan, letak janin, dan mengurangi sesak nafas, menguasai
20
teknik-teknik pernapasan dalam persalinan dan dapat mengatur diri pada persalinan. 4) Mempertinggi kesehatan fisik dan psikis serta kepercayaan pada diri sendiri dan penolong dalam menghadapi persalinan. 5) Membimbing wanita menuju suatu persalinan yang fisiologis. 6) Melonggarkan persendian, yaitu persendian yang berhubungan dengan proses persalinan. 7) Membentuk sikap tubuh yang prima, sehingga dapat membantu mengatasi keluhan-keluhan, letak janin, dan mengurangi sesak nafas. 8) Menguasai teknik-teknik pernafasan dalam persalinan. 9) Dapat mengatur diri kepada ketenangan. 10) Penguatan otot-otot tungkai, mengingat tungkai akan menopang berat tubuh ibu yang makin lama makin berat seiring dengan bertambahnya usia kehamilan. 11) Latihan mengejan. Latihan ini khusus untuk menghadapi persalinan, agar mengejan secara benar sehingga bayi dapat lancar keluar dan tidak tertahan di jalan lahir. b. Manfaat senam hamil Manfaat dari latihan senam hamil antra lain: 1) Meningkatkan kebutuhan oksigen dalam otot. 2) Merangsang paru-paru dan jantung juga kegiatan otot dan sendi.
21
3) Secara umum menghasilkan perubahan pada keseluruhan tubuh terutama kemampuan untuk memproses dan menggunakan oksigen. 4) Meningkatkan peredaran darah. 5) Meningkatkan kebugaran dan kekuatan otot. 6) Meredangkan sakit punggung dan sembelit. 7) Memperlancar persalinan. 8) Mengurangi keletihan. 9) Menurunkan kecemasan saat persalianan. 10) Mempersingkat waktu persalianan. 11) Meningkatkan kesehatan ibu. Eisenberg (1996), membagi senam hamil menjadi 4 tahap di mana setiap tahapnya mempunyai manfaat tersendiri bagi ibu hamil. Tahap dan manfaat dari senam hamil tersebut, yaitu: b. Senam Aerobik Merupakan aktivitas senam berirama, berulang, dan cukup melelahkan, maka gerakan yan disarankan untuk ibu hamil adalah jalan-jalan. Manfaatnya: 1) Meningkatkan kebutuhan oksigen dalam otot. 2) Merangsang paru-paru dan jantung juga kegiatan otot dan sendi. 3) Secara umum menghasilkan perubahan pada keseluruhan tubuh terutama kemampuan untu memproses dan menggunakan oksigen.
22
4) Meningkatkan peredaran darah. 5) Meningkatkan kebugaran dun kekuatan otot. 6) Meredakan sakit punggung dan sembelit. 7) Memperlancar persalinan. 8) Membakar kalori (membuat ibu dapat lebih banyak makan makanan sehat). 9) Mengurangi keletihan. 10) Menjanjikan bentuk tubuh yang baik setelah melahirkan. c. Kalistenik Latihan berupa gerakan-gerakan senam ringan berirama yang dapat membuat lebih bugar dan mengembangkan otot-otot, serta dapat memperbaiki bentuk postur tubuh. Manfaatnya: 1) Meredakan sakit punggung. 2) Meningkatkan kesiapan fisik dan mental terutama mempersiapkan tubuh dalam menghadapi masa persalinan. d.
Rileksasi Merupakan latihan pernafasan dan pemusatan perhatian. Latihan
ini
bisa
dikombinasikan
dengan
latihan
kalistenik.
Manfaatnya: 1) Menenangkan pikiran dan tubuh 2) Membantu ibu menyimpan energi untuk ibu siap menghadapi persalinan.
23
Sebaiknya sebelum memutuskan untuk melakukan senam hamil, lakukan terlebih dahulu pemeriksaan kondisi kehamilan. kemungkinan ibu hamil memiliki kondisi kesehatan yang akan mengakibatkan efek buruk terhadap sang ibu dan tentunya janin jika memaksa untuk melakukan senam hamil. Beberapa
hal
yang
perlu
menjadi
pertimbangan
sebelum
melakukan senam hamil menurut Muhimah dan Safe’I ( 2010) adalah: 1. Konsultasikan terlebih dahulu kondisi kandungan kepada dokter kandungan. 2. Latihan senam hamil hanya dilakukan setelah kehamilan berusia 22 minggu. 3. Sebelum senam, sebaiknya konsultasikan dahulu ke dokter kandungan apakah diperbolehkan senam atau tidak 4. Gunakan pakaian yang fleksibel dan cukup nyaman untuk gerakangerakan senam. 5. Senam hamil bisa dimulai kapan saja sesuai petunjuk dokter, senam yang paling nyaman dilakukan adalah setelah memasuki trimester ketiga. 6. Senam hamil minimal dilakukan sekali dalam seminggu 7. Latihan harus sesuai dengan kemampuan fisik ibu hamil. 8. Latihan dilakukan harus secara teratur dan disiplin. 9. Sebaiknya latihan dilakukan di rumah sakit atau klinik bersalin di bawah bimbingan seorang instruktur senam hamil.
24
Seluruh gerakan-gerakan dalam latihan senam hamil telah disesuaikan
dengan
perkembangan
kehamilan.
Sedangkan
waktu
pelaksanaan senam hamil hanya boleh dilakukan setelah sang janin dalam kandungan telah memasuki usia lebih dari 3 bulan atau trimester pertama. Alasannya adalah sebelum usia janin dalam kandungan menginjak masa ini, perlekatan janin dalam uterus belum terlalu kuat. Oleh karena itu, hal ini dimaksudkan agar tidak terjadi abortus atau kematian janin dalam kandung (Muhimah dan Safe’I, 2010). Gejala-gejala untuk menghentikan senam hamil menurut Muhimah dan Safe’i (2010) adalah: a. Perdarahan pervaginam b. Rasa sesak sewaktu senam c. Sakit kepala d. Sakit dada e. Nyeri kelenjar otot-otot f. Penurunan gerakan bayi intra uteri Memasuki masa janin 6 bulan atau trimester kedua, intensitas senam hamil boleh ditingkatkan. Pada fase ini, senam lebih ditekankan untuk memperkuat tangan dan kaki. Setelah menginjak masa tiga bulan terakhir masa kehamilan atau trimester ketiga, senam difokuskan pada penguatan punggung dan otot dasar panggul. Seluruh gerakan-gerakan yang dilakukan dalam senam hamil mulai dari trimester pertama sampai ketiga bermanfaat bagi ibu hamil dalam menghadapi proses persalinan dan
25
membantu kelancaran dan keamanan proses ini (Muhimah dan Safe’I, 2010). Senam hamil dianjurkan untuk dilakukan tidak lebih dari 30 menit. Dalam waktu seminggu seorang ibu hamil hanya membutuhkan 3-5 kali senam hamil. Hal ini dimaksudkan untuk mengurangi risiko cedera saat hamil . (Muhimah dan Safe’I, 2010). Ada beberapa hal yang mesti diperhatikan selama melakukan senam hamil agar tidak menimbulkan gangguan pada kehamilan menurut Muhimah dan Safe’I (2010). Hal tersebut antara lain: a. Pakailah Sepatu Penyangga Pemakaian sepatu harus memperhatikan permukaannya yang dimaksudkan agar tidak terjadi kehilangan keseimbangan yang dapat berisiko pada ibu hamil dan kandungannya. b. Minumlah Air dalam Jumlah Memadai Sebaiknya minum air dilakukan sebelum, selama, dan setelah melakukan senam hamil. Hal ini untuk menghindari kehilangan cairan tubuh yang berlebihan atau dehidrasi. c. Carilah Tempat yang Nyaman untuk Melakukan Senam Suasana dan kondisi tempat senam akan berpengaruh pada keadaan psikologis dan tingkat kenyamanan wanita hamil selama melakukan senam. Oleh karena itu dianjurkan untuk mencari tempat yang senyaman mungkin untuk senam.
26
Kriteria berikut dapat menjadi pertimbangan dalam menentukan tempat senam yang nyaman: 1) Ruangan cukup luas, udara segar, terang dan bersih. 2) Lantai ditutup karpet supaya aman, tidak lembab dan cukup hangat. 3) Dinding ruangan dalam dilapis cermin secukupnya agar membantu ibu untuk konsentrasi dan memberi kesempatan untuk mengoreksi gerakannya sendiri. 4) Alat dan perkakas di dalam ruangan berwarna muda untuk memberi suasana tenang. 5) Ada iringan/alunan musik lembut untuk mengurangi ketegangan emosi. d.
Penuhilah Kebutuhan Kalori Selama melakukan Senam Tubuh wanita hamil membutuhkan kalori lebih banyak dibandingkan wanita umumnya. Ketika melakukan senam, sebaiknya mengonsumsi makanan sumber kalori untuk mengganti kalori yang hilang selama melakukan senam. Bila latihan, ikuti pedoman umum yang aman dan sehat program latihan.
4. Susunan Latihan Senam Hamil a. Tahap Teori: Pemberian Materi dan Diskusi Tahap
ini berisi materi dan
diskusi seputar masalah
kehamilan, persalinan, dan lebih umumnya tentang kesehatan wanita hamil. Hal ini bermanfaat untuk menambah pengetahuan seputar
27
kehamilan dan proses alamiah lainnya yang berlangsung selama hamil selain tentu saja tentang persalinan yang merupakan tujuan utama dari dilakukannya senam hamil (Muhimah dan Safe’I, 2010). Pemberian materi dan pelaksanaan diskusi ini, kurang lebih selama 15 menit sebelum senam dilakukan. Bagi wanita hamil yang melakukan senam di rumah atau selain di pelayanan kesehatan tertentu yang menyediakan instruktur senam. Anda bias memperoleh pengetahuan ini dengan berkonsultasi kepada dokter kandungan atau pusat informasi lainnya (Muhimah dan Safe’I, 2010). b. Praktik Setelah mendapatkan penjelasan umum mengenai kondisi kehamilan, tahap selanjutnya adalah melakukan bentuk-bentuk latihan senam hamil. Selama melakukan gerakan-gerakan senam hamil sebaiknya diiringi dengan penjelasan mengenai tujuan dari gerakan yang dilakukan. Penjelasan ini dimaksudkan agar wanita hamil merasakan otot-otot yang terlibat dalam senam dilakukan (Muhimah dan Safe’I, 2010). Perempuan diharapkan
dapat
mengandung menjalani
yang
mengikuti
persalinan
dengan
senam
hamil
lancar,
dapat
memanfaatkan tenaga dan kemampuan sebaik-baiknya, sehingga proses persalinan normal berlangsung relatif cepat (Arief, 2008). Beberapa gerakan dasar senam hamil antara lain sebagai berikut:
28
1) Duduk bersila dan tegak, kedua lengan mengarah ke depan dan releks. Dilakukan sebanyak mungkin setiap hari. 2) Sikap merangkak, jarak antara kedua tangan sama dengan jarak antara kedua bahu. Keempat anggota tubuh tegak lurus pada lantai dan badan sejajar dengan lantai. Kemudian, lakukan gerakan sebagai berikut: Tundukkan kepala, lihat perut bagian bawah dan pingga diangkat sambil mengepiskan perut dan mengerutkan lubang dubur. Kemudian, turunkan pinggang dengan mengangkat kepala sambil melemaskan otot-otot dinding perut dan otot dasar panggul. Lakukan gerakan ini sebanyak 8 kali. 3) Sikap merangkak, letakkan kepala diantara kedua tangan lalu menoleh ke samping kiri/kanan, kemudian turunkan badan sehingga dada menyentuh kasur dengan menggeser siku sejauh mungkin kesamping. Bertahanlah pada posisi tersebut selama 1 menit, kemudian ditingkatkan menjadi 5 hingga 10 menit sesuai dengan kekuatan ibu hamil. 4) Berbaring miring ke kiri, lebih baik kearah punggung bayi. Lutut kanan diletakkan di depan lutut kiri, lebih baik diganjal bantal. Lengan kanan ditekuk di depan dan lengan kiri di belakang badan. 5) Berbaring miring, kedua lengan dan kedua lutut ditekuk, di bawah kepala diberi bantal dan di bawah perut pun sebaiknya diberi bantal agar perut tidak menggantung. Tutup mata, tenang, dan atur pernafasan dengan teratur dan berirama.
29
6) Berbaring terlentang, kedua lutut dipegang kedua tangan dan usahakan rileks. Kemudian, lakukan kegiatan seperti berikut: buka mulut secukupnya, kemudian mulut ditutup. Lalu, mengejan seperti gerakan membuang air besar. Gerakannya ke bawah badan dan ke depan. Setelah tidak dapat menahan karena lelah, kembali keposisi awal. Ulang latihan ini sebanyak 3-4 kali, dengan interval 2 menit (Arief, 2008).
C. PENDIDIKAN 1. Pengertian Pendidikan
merupakan
sistem
proses
perubahan
menuju
pendewasaan, pencerdasan, dan pematangan diri. Dewasa dalam hal perkembangan badan, cerdas dalam hal perkembngan jiwa dan matang dalam hal berperilaku (Suhartono, 2006). Menurut UU No.20 tahun 2003 tentang sistem Pendidikan Nasional, Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan negara. 2. Jenis Pendidikan Jenis pendidikan adalah suatu pendidikanyang dikelompokkan sesuai dengan sifat dan tujuannya. Jenis pendidikan dalam sistem
30
pendidikan nasional terdiri dari pendidikan sekolah dan pendidikan luar sekolah (Ihsan, 2001). a. Pendidikan Sekolah Jenis
pendidikan
sekolah
adalah
jenis
pendidikan
yang
berjenjang, berstuktur dan berkesinambungan, sampai dengan pendidikan tinggi. Jenis pendidikan sekolah mencakup pendidikan umum, pendidikan kejuruan, pendidikan kedinasan, pendidikan keagamaan, dan pendidikan Angkata Bersenjata Republik Indonesia. b. Pendidikan Luar Sekolah Pendidikan luar sekolah adalah jenis pendidikan yang tidak selalu terikat oleh jenjang dan struktur persekolahan, tetapi dapat berkesinambungan. Pendidikan luar sekolah menyediakan program pendidikan yang memungkinkan terjadinya perkembangan perserta didik dalam bidang sosial, keagamaan, budaya, ketrampilan, dan keahlian (Ihsan, 2001). 3. Jenjang pendidikan formal menurut UU RI Tentang Pendidikan No 20 Th 2003 terdiri atas: a. Pendidikan dasar, yaitu jenjang pendidikan yang melandasi jenjang pendidikan menengah. Contoh: SD, MI, SMP, dan MTs. b.
Pendidikan menengah, yaitu lanjutan pendidikan dasar yang terdiri dari pendidikan menengah kejuruan. Contoh: SMA, MA, SMK, dan MAK atau bentuk lain yang sederajat.
31
c. Pendidikan tinggi merupakan jenjang pendidikan setelah pendidikan menengah yang mencakup program pendidikan diploma, sarjana, magister, dan doktor yang diselenggarakan oleh pendidikan tinggi. Pendidikan tinggi dapat berbentuk akademi, politeknik, sekolah tinggi, institut atau universitas. Pendidikan juga dapat dikategorikan menjadi pendidikan rendah yaitu: tamat SLTP ke bawah dan pendidikan tinggi yaitu: tamat SLTA ke atas (Riskesdas, 2007).
D. TINGKAT PENGETAHUAN 1. Pengertian pengetahuan Menurut Depdiknas (2003), pengetahuan didefinisikan segala sesuatu yang diketahui, segala sesuatu yang diketahui berkenaan dengan hal. Sedangkan Notoadmodjo (2003) mendefinisikan pengetahuan sebagai hasil dari tahu setelah seseorang seseorang melakukan penginderaan terhadap suatu objek tertentu melalui indera penglihatan, pendengaran, penciuman, perasaan, dan perabaan. Pengetahuan juga dapat didefinisikan sebagai kumpulan informasi yang diperbarui yang didapat dari proses belajar selama hidup dan dapat dipergunakan sewaktu-waktu sebagai alat penyesuaian diri baik terhadap diri sendiri atau lingkungannya. 2. Tingkat pengetahuan Menurut Notoadmodjo (2003), pengetahuan yang tercakup dalam domain mempunyai 6 tingkatan, yaitu :
32
a. Tahu (Know) Tahu diartikan sebagai mengingat suatu materi yang telah dipelajari sebelumnya. b. Memahami (Comprehension) Memahami adalah suatu kemampuan untuk menjelaskan secara benar tentang objek yang diketahui dan dapat menginterpretasikan materi tersebut secara benar. c. Aplikasi (Aplication) Aplikasi diartikan suatu kemampuan untuk menggunakan materi yang telah dipelajari pada situasi dan kondisi sebenarnya. d. Analisis (Analysis) Analisis adalah suatu kemampuan untuk menjabarkan suatu materi atau objek ke dalam komponen-komponen tetapi masih di dalam satu struktur organisasi dan masih ada kaitannya satu sama lain. e. Sintesis Sintesis menunjuk pada suatu kemampuan untuk meletakkan atau menghubungkan bagian-bagian dalam suatu bentuk keseluruhan yang baru dengan kata lain suatu kemampuan untuk menyusun suatu formula baru dan formulasi-formulasi yang ada. f. Evaluasi (Evaluation) Evaluasi berkaitan dengan kemampuan untuk melakukan penilaian terhadap suatu materi atau objek.
33
3. Faktor-faktor yang mempengaruhi pengetahuan Menurut Sukmadinata (2003), faktor-faktor yang mempengaruhi pengetahuan seseorang adalah sebagai berikut : a. Faktor internal 1) Jasmani Faktor jasmani diantaranya adalah kesehatan indera seseorang. 2) Rohani Faktor jasmani diantaranya adalah kesehatan psikis, intelektual, psikomotor, serta kondisi afektif serta kognitif individu. b. Faktor eksternal 1) Pendidikan Tingkat pendidikan seseorang akan berpengaruh dalam memberi respon terhadap sesuatu yang datang dari luar. Orang yang berpendidikan tinggi akan memberi respon yang lebih rasional terhadap informasi yang datang, akan berpikir sejauh mana keuntungan yang mungkin akan mereka peroleh dari gagasan tersebut. 2) Paparan media massa Melalui berbagai media, baik cetak maupun elektronik, berbagai informasi dapat diterima oleh masyarakat, sehingga seseorang yang lebih sering terpapar media massa (TV, radio, majalah, pamflet, dan lain-lain) akan memperoleh informasi lebih banyak jika dibandingkan dengan orang yang tidak pernah terpapar
34
informasi
media.
Hal
ini
berarti
paparan
media
massa
mempengaruhi tingkat pengetahuan yang dimiliki oleh seseorang. 3) Ekonomi Dalam memenuhi kebutuhan pokok (primer) maupun kebutuhan sekunder, keluarga dengan status ekonomi yang baik akan lebih mudah tercukupi dibanding keluarga dengan status ekonomi yang lebih rendah. Hal ini akan mempengaruhi pemenuhan kebutuhan akan informasi pengetahuan yang termasuk kebutuhan sekunder. 4) Hubungan sosial Manusia adalah makhluk sosial, sehingga dalam kehidupan saling berinteraksi antara satu dengan yang lain. Individu yang dapat berinteraksi secara kontinyu akan lebih besar terpapar informasi, sementara faktor hubungan sosial juga mempengaruhi kemampuan individu sebagai komunikan untuk menerima pesan menurut model komunikasi media. 5) Pengalaman Pengalaman seseorang tentang berbagai hal dapat diperoleh dari lingkungan kehidupan dalam proses perkembangannya, misalnya seseorang mengikuti kegiatan-kegiatan yang mendidik, seperti seminar dan berorganisasi, sehingga dapat memperluas pengalamannya, karena dari berbagai kegiatan-kegiatan tersebut, informasi tentang suatu hal dapat diperoleh.
35
4.
Cara memperoleh pengetahuan Dari berbagai macam cara yang telah digunakan untuk memperoleh
kebenaran
pengetahuan
sepanjang
sejarah
dapat
dikelompokkan menjadi dua, yaitu cara tradisional (non ilmiah) dan cara modern (ilmiah). a. Cara tradisional (non ilmiah) Cara ini dipakai orang untuk memperoleh pengetahuan sebelum ditemukannya metode ilmiah atau metode penemuan secara sistematis dan logis. Cara penentuan pengetahuan secara tradisional antara lain : 1) Coba-coba dan salah Cara ini telah dipakai orang sebelum adanya kebudayaan, bahkan mungkin sebelum adanya peradaban. Cara ini dilakukan dengan menggunakan kemungkinan dalam memecahkan masalah dan apabila kemungkinan tersebut tidak berhasil akan dicoba dengan kemungkinan yang lain. 2) Cara kekuasaan (otoritas) Prinsip dalam cara ini adalah orang lain menerima pendapat yang diketemukan oleh orang yang mempunyai aktivitas tanpa menguji atau membuktikan kebenaran terlebih dahulu berdasarkan fakta empiris atau berdasarkan penalaran sendiri.
36
3) Berdasarkan pengalaman pribadi Pengalaman
merupakan
sumber
pengetahuan
atau
merupakan suatu cara untuk memperoleh kebenaran pengetahuan. Dilakukan dengan cara mengulang kembali pengalaman yang diperoleh dalam memecahkan permasalahan yang ada pada masa lalu. Pengalaman pribadi dapat menuntun kembali seseorang untuk menarik kesimpulan dengan benar. Untuk menarik kesimpulan dari pengalaman dengan benar diperlukan berpikir kritis dan logis. 4) Melalui jalan pikir Dalam memperoleh kebenaran pengetahuan, manusia telah menggunakan jalan pikirannya secara induksi dan deduksi. b. Cara modern (ilmiah) Cara baru atau modern dalam memperoleh pengetahuan pada saat ini lebih sistematis, logis, dan ilmiah. Dalam memperoleh kesimpulan dilakukan dengan jalan mengadakan observasi langsung dan membuat pencatatan terhadap semua fakta sebelumnya dengan objek penelitian (Notoadmodjo, 2005). 5.
Sumber pengetahuan Menurut Istiarti (2000), pengetahuan seseorang biasanya diperoleh dari berbagai macam sumber, misalnya media massa, media elektronik, buku petunjuk, petugas kesehatan, media poster, kerabat dekat, dan sebagainya. Sumber pengetahuan dapat berupa pemimpin-pemimpin
37
masyarakat baik formal maupun informal ahli agama, pemegang pemerintahan, dan sebagainya (Notoadmodjo, 2005). 6.
Pengukuran pengetahuan Cara mengukur pengetahuan seseorang, menggunakan alat bantu kuesioner dengan cara menilainya dengan dikategorikan baik, cukup dan kurang. Pengetahuan dinyatakan baik bila 76 - 100 % pertanyaan dijawab benar, cukup bila 60 - 75% pertanyaan dijawab benar, dan kurang bila pertanyaan dijawab benar < 60 % (Arikunto, 2006).
38
E. KERANGKA TEORI Faktor Internal : 1. Jasmani : Keadaan indra 2. Rohani :
a. Kesehatan psikis b. Intelektual c. Psikomotor d. Afektif e. Kognitif Pengetahuan ibu hamil tentang senam hamil Faktor Eksternal a. Pendidikan b. Paparan media massa c. Ekonomi d. Hubungan sosial e. : Pengalaman
Gambar 3.2 Bagan Kerangka Teori Penelitian Sumber : (modifikasi Sukmadinata, 2003)
39
F. KERANGKA KONSEP
Variabel bebas
Variabel terikat
Pengetahuan ibu hamil tentang senam hamil
Pendidikan
Gambar 3.2 Bagan Kerangka Konsep
G. HIPOTESIS PENELITIAN Ada hubungan antara tingkat pendidikan dengan tingkat pengetahuan ibu hamil tentang senam hamil.