BAB I PENDAHULUAN 1.1.
Pendahuluan Dewasa ini, pertumbuhan dan persaingan di dunia bisnis saat ini
menjadi semakin ketat, menggila dan terdapat sejumlah perubahan – perubahan yang signifikan sehingga membuat banyak sekali perusahaan – perusahaan besar, menengah maupun perusahaan kecil mengalami gangguan atau tekanan di dalam menjalankan bisnisnya. Hampir di semua industry mengalami hal seperti ini, termasuk juga industry otomotif yang sekarang ini semakin berkembang luas. Menurut BKKBN ( Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional ) memperikarakan bahwa penduduk Indonesia pada tahun 2011 telah bertambah menjadi 241 juta jiwa lebih atau naik sekitar 1,49 % dari tahun lalu. Pertumbuhan penduduk Indonesia yang terus menerus tumbuh ini juga mengakibatkan pertumbuhan tingkat pengguna sepeda motor di Indonesia. Sebanyak 72 % keluarga pasti memiliki kendaaraan sepeda motor, artinya dari setiap 1000 penduduk Indonesia terdapat sekitar 210 motor atau berskala 4,7 : 1. Jika dilihat dari tingkat pertumbuhan yang sangat signifikan ini, maka tentulah bisnis otomotif di Indonesia akan mendatangkan keuntungan yang sangat menggiurkan sehingga akan banyak sekali pesaing – pesaing baru yang akan bermunculan. Untuk dapat bertahan dalam dunia persaingan yang semakin ketat ini, perusahaan harus mampu tampil berbeda dari para pesaing lainnya.
1
2
Perusahaan harus memiliki keunggulan kompetitif sehingga membuat dia dapat terus mengikuti arus persaingan yang semakin lama semakin ketat ini. Kualitas produk, desain produk, harga produk, layanan konsumen bisa menjadi keunggulan kompetitif yang membuat kita berbeda dengan yang lain. Untuk memiliki keunggulan bersaing seperti itu, perencanaan strategi yang matang adalah salah satu kunci factor yang sangat penting bagi perusahaan. Dengan adanya strategi yang tepat sasaran, kreatif, cerdas dan inovatif hal – hal seperti itu tentu saja tidak mustahil untuk kita dapatkan. Kemajuan perusahaan akan bergantung dari penerapan strategi yang dilakukan oleh perusahaan tersebut. PT Mustika Kencana Helemindo adalah sebuah perusahaan baru yang bergerak di bidang perlengkapan otomotif bagi para pengendara sepeda motor. PT Mustika Kencana Helemindo adalah perusahaan yang yang melakukan kegiatan usaha di bidang perakitan dan perdagangan helm. Pada awalnya di tahun 1995, perusahaan ini belom bernama PT Mustika Kencana Helemindo dan masih berupa unit dagang. Baru pada tahun 2011, Motor Helmet Indonesia mengganti namanya menjadi PT Mustika Kencana Helemindo dan mempunyai sebanyak 70 pekerja.
3
Berikut ini adalah data penjualan PT Mustika Kencana Helemindo pada tahun 2011 dari bulan April – Desember : Tabel 1.1 Data Penjualan pada bulan April – Desember 2011
Bulan
Penjualan
Bulan
Penjualan
April
Rp. 163.974.000
September
Rp. 191.644.000
Mei
Rp. 247.644.000
October
Rp. 177.186.000
Juni
Rp. 185.196.000
November
Rp. 175.951.000
Juli
Rp. 192.150.000
Desember
Rp.154.177.000
Agustus
Rp. 241.938.000
Sumber : PT. Mustika Kencana Helemindo
Berikut ini adalah data penjualan PT. Mustika Kencana Helemindo pada tahun 2012 dari bulan Januari – Juli : Tabel 1.2 Data Penjualan pada bulan Januari – Juli 2012
Bulan
Penjualan
Bulan
Penjualan
Januari
Rp. 160.364.000
Mei
Rp. 152.288.000
Februari
Rp. 156.634.000
Juni
Rp. 151.658.000
Maret
Rp. 169.907.500
Juli
Rp. 144.798.000
April
Rp. 164.406.000
Sumber : PT. Mustika Kencana Helemindo
Jika dilihat dari data penjualan dari bulan April hingga Desember pada tahun 2011 dapat terlihat jelas bahwa semenjak bulan Agustus penjualan terus menerus mengalami penurunan. Begitu pula dengan tahun 2012, penjualan terus mengalami penurunan dari Rp. 160.364.000 pada bulan Januari hingga Rp. 144.798.000 pada akhir bulan Juli. Jika hal ini tidak segera diatasi tentu
4
akan membawa dampak yang sangat buruk bagi kinerja perusahaan dan bahkan keberlangsungan PT Mustika Kencana Helemindo itu sendiri. Dengan penjualan yang terus menurun, laba perusahaan akan berkurang dan itu akan mengakibatkan keseluruhan proses perusahaan terganggu sehingga proses produksi dapat terhenti dan PT Mustika Kencana Helemindo tidak akan dapat lagi bersaing dengan para pesaingnya. Berdasarkan beberapa pemikiran diatas, penulis tertarik untuk melakukan penelitian yang berhubungan dengan penerapan strategi bisnis dengan judul skripsi : ANALISIS STRATEGI BISNIS PADA PT MUSTIKA KENCANA HELEMINDO. 1.2.
Identifikasi Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah yang ditulis diatas, maka identifikasi masalah yang akan diteliti dalam skripsi ini adalah sebagai berikut : 1. Bagaimana kondisi factor internal dan eksternal di PT Mustika Kencana Helemindo ? 2. Bagaimana strategi bisnis PT. Mustika Kencana Helemindo di masa mendatang ?
1.3.
Tujuan dan Manfaat Penelitian
Tujuan dari Penelitian ini adalah : 1. Untuk mengetahui kondisi factor internal dan eksternal di PT Mustika Kencana Helemindo.
5
2. Untuk merumuskan strategi bisnis PT. Mustika Kencana Helemindo di masa mendatang. Manfaat dari Penelitian ini adalah : 1. Bagi Penulis : Untuk menambah wawasan mengenai penerapan strategi yang tepat di dalam menumbuhkan keunggulan bersaing perusahaan. 2. Bagi Perusahaan : Memberikan solusi bagi PT Mustika Kencana Helemindo di dalam melakukan penerapan strategi bisnis yang tepat di dalam menghadapi persaingan yang semakin ketat ini serta diharapkan dengan adanya penelitian ini dapat menjadi saran atau bahan masukan kepada perusahaan agar menjadi lebih baik ke depannya. 3. Bagi Pembaca : Dapat menambah pengetahuan serta gambaran mengenai penggunaan dan penerapan matrik – matrik yang digunakan peneliti untuk membuat strategi bisnis perusahaan.