1
BAB 1 PENDAHULUAN
1.1
Latar Belakang Seiring dengan berkembangnya teknologi informasi yang pesat seperti sekarang ini, telah menjadikan Internet sebagai salah satu
media pencarian
informasi yang paling banyak digunakan. Sangat mudah bagi para user (pengguna) untuk membiasakan diri dalam menggunakan Internet untuk mencari informasi yang di butuhkan daripada harus mencarinya dari sumber literatur lain, misalnya buku, koran, dll. Internet sendiri telah memberikan nilai penting tersendiri dalam dunia bisnis. Sekarang ini banyak perusahaan yang mempromosikan produk-produk mereka dengan menggunakan Internet. Hal inilah yang disebut dengan ecommerce. Salah satu aplikasi dari e-commerce adalah online store. Dengan penggunaan aplikasi ini maka transaksi bisnis suatu perusahaan baik itu pemesanan barang, maupun aktivitas lain seperti sales dan marketing dapat dilakukan dengan lebih efisien. Selain itu, dengan menerapkan aplikasi ini memberikan peluang yang sangat besar bagi perusahaan untuk memperluas wilayah bisnisnya, karena pemesanan barang dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja dengan menggunakan fasilitas Internet. Dengan berkembangnya suatu perusahaan dan bertambah luasnya wilayah pemasaran perusahaan, maka pelanggan dari perusahaan pun bertambah banyak. Untuk menjaga hubungan baik dengan setiap pelanggan maka banyak
2 perusahaan yang menerapkan strategi Customer Relationship Management (CRM). Dengan penerapan strategi inilah maka diharapkan perusahaan dapat melakukan sales dan marketing dengan lebih efektif. Karena perkembangan Internet, maka muncullah istilah e-CRM atau electronic CRM. Pada aplikasi e-CRM, seluruh strategi dan kegiatan yang termasuk di dalam CRM, diterapkan pada sebuah web sehingga pelaksanaannya menjadi lebih mudah, efektif, dan efisien. Sebuah perusahaan yang berkembang pun dipilih untuk menerapkannya. Autopaint Indonesia, yang merupakan perusahaan yang bergerak di bidang penyediaan perlengkapan pengecatan kendaraan baik yang beroda empat atau lebih, berkeinginan untuk membuat sebuah sistem pemesanan barang yang dapat diakses oleh para pelanggannya untuk melakukan pemesanan baik secara retail maupun korporat. Pelanggan disini maksudnya adalah unit usaha dari perusahaan itu sendiri. Untuk membantu Autopaint Indonesia, untuk mengotomatisasi sistem pemesanan barang, serta menjaga hubungan baik dengan para pelanggannya, maka Autopaint Indonesia memutuskan untuk menggunakan aplikasi online store yang terintegrasi dengan aplikasi e-CRM.
1.2
Ruang Lingkup Guna membahas satu topik skripsi yang lebih terarah dan terfokus pada tujuan yang ingin dicapai, maka ruang lingkup pembahasan dibatasi pada hal-hal sebagai berikut :
3 1. Hal-hal yang akan dibahas pada skripsi ini hanya seputar sistem pemesanan barang. 2. Hal-hal yang dibahas dari CRM adalah seputar Sales ForceAautomation dan Marketing Automation. 3. Analisis dan perancangan aplikasi CRM untuk menjaga hubungan baik perusahaan dengan pelanggan.
1.3
Tujuan dan Manfaat Tujuan pembuatan skripsi ini adalah untuk menganalisa dan merancang sistem pemesanan barang pada Autopaint Indonesia dengan menerapkan e-CRM. Sedangkan manfaatnya adalah : 1. Membantu pelanggan untuk mengetahui produk-produk yang ditawarkan. 2. Membantu pelanggan untuk mengetahui produk yang pernah dibeli sebelumnya. 3. Membantu perusahaan untuk mengetahui produk yang paling banyak dipesan oleh pelanggan. 4. Membantu perusahaan untuk mengetahui pelanggan yang paling sering melakukan pemesanan. 5. Mempermudah dan mempercepat proses pemesanan barang. 6. Meningkatkan efisiensi distribusi produk, karena pelanggan hanya perlu mengakses situs. 7. Hubungan antara perusahaan dan pelanggan dapat terjaga dengan baik dengan penerapan e-CRM.
4 1.4
Metodologi Penelitian Metode yang digunakan dalam penulisan ini meliputi : 1. Metode Analisis •
Studi Lapangan a. Pengamatan (Observasi). Observasi dilakukan dengan cara : - Melakukan survei pada perusahaan. Survei mengetahui
sistem
yang
sedang
berjalan,
dilakukan untuk kekuatan
dan
kelemahannya dan mengetahui permasalahannya. - Melakukan analisis pada Autopaint Indonesia untuk mengetahui produk-produk apa saja yang ditawarkan. b. Wawancara (Interview). Wawancara dilakukan dengan melakukan tanya jawab secara langsung dengan pihak Autopaint Indonesia untuk memperoleh informasi yang dibutuhkan. c. Kuesioner. Kuesioner disebarkan untuk mengetahui sejauh mana manfaat sistem yang dirancang bagi pengguna. •
Studi Pustaka -
Penulis akan mencari info yang berasal dari buku-buku dan berbagai literatur yang berkaitan dengan objek penelitian. Sumber tersebut digunakan sebagai landasan teori dan alat bantu untuk menganalisis hasil temuan survei.
5 2. Metode Perancangan
1.5
•
Perancangan State Transition Diagram (STD)
•
Perancangan Layar
•
Perancangan Entity Relantionship Diagram (ERD)
•
Perancangan Data Flow Diagram (DFD)
Sistematika Penulisan BAB 1 PENDAHULUAN Bab ini membahas mengenai latar belakang masalah, ruang lingkup, tujuan dan manfaat, metodologi penelitian yang dilakukan, serta sistematika penulisan untuk menjelaskan pokok-pokok pembahasan.
BAB 2 LANDASAN TEORI Bab ini menguraikan teori-teori yang mendukung penelitian ini, yang menjadi dasar bagi pemecahan masalah dan didapat dengan melakukan studi pustaka sebagai landasan dalam melakukan penelitian.
BAB 3 ANALISA DAN PERANCANGAN Bab ini membahas mengenai analisa dan perancangan piranti lunak, menganalisis masalah-masalah yang dihadapi, pemecahan masalah, serta perancangan piranti lunak secara lengkap.
6 BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI Bab ini menjelaskan implementasi piranti lunak, sarana yang dibutuhkan, dan contoh cara pengoperasian piranti lunak yang dirancang. Bab ini juga menguraikan hasil evaluasi dari penelitian ini.
BAB 5 SIMPULAN DAN SARAN Bab ini mengemukakan kesimpulan dari penelitian yang dilakukan dan saransaran yang diusulkan untuk pengembangan lebih lanjut agar tercapai hasil yang lebih baik.