ANALISIS HUBUNGAN ANTARA PASAR MODAL DENGAN NILAI TUKAR, CADANGAN DEVISA, DAN EKSPOR BERSIH
OLEH MAISYA NATASSYARI H14102099
DEPARTEMEN ILMU EKONOMI FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN INSTITUT PERTANIAN BOGOR 2006 RINGKASAN
MAISYA NATASSYARI. Analisis Hubungan Antara Pasar Modal dengan Nilai Tukar, Cadangan Devisa, dan Ekspor Bersih (dibimbing oleh SRI HARTOYO).
Sektor investasi merupakan salah satu cara untuk dapat menciptakan peningkatan pertumbuhan ekonomi. Namun bagi negara-negara berkembang masih terdapat kesulitan untuk menciptakan iklim investasi yang baik. Masalah yang harus dihadapi negara-negara berkembang tersebut antara lain berkisar pada masalah modal bagi pengembangan investasi yang dapat mendorong pertumbuhan ekonomi. Kesulitan dalam menghimpun modal dari masyarakat menjadi masalah yang dihadapi hampir semua negara berkembang, termasuk Indonesia. Untuk itu perlu usaha dari lembaga pemerintah dan non-pemerintah untuk dapat menghimpun dana dari masyarakat tersebut. Hal ini dilakukan agar investasi Indonesia dapat terus memberikan kontribusi yang baik bagi perekonomian Indonesia terutama bagi sektor riil. Dan untuk itulah kemudian pasar modal dijadikan sebagai suatu wadah untuk menghimpun dana dari masyarakat. Pasar modal di Indonesia bukan merupakan suatu hal yang baru. Perkembangannya yang begitu pesat dan kontribusinya yang nyata terhadap perekonomian Indonesia, khususnya pada sektor riil, telah membuat pasar modal cukup dikenal dikalangan investor atau penanam modal. Sebagai sarana atau intermediasi antara investor dan emiten untuk melakukan transaksi saham, maka diharapkan pasar modal mampu membangkitkan sektor riil menjadi sektor yang produktif dan pada akhirnya mampu meningkatkan pendapatan negara. Namun perkembangan pasar modal yang yang baik tersebut tidak menjadikan pasar modal lepas dari masalah. Tidak dapat dipungkiri krisis ekonomi yang melanda Indonesia pertengahan tahun 1997 telah membuat pasar modal mengalami kerugian. Krisis ekonomi yang disebabkan oleh krisis negara tetangga kita Thailand telah membuat nilai tukar Rupiah menurun dan hal ini menyebabkan investor menjadi kurang tertarik untuk berinvestasi di Indonesia. Faktor diatas merupakan faktor-faktor yang dipengaruhi oleh sektor asing (foreign sector) dan memberikan dampak yang cukup signifikan terhadap terhadap perekonomian Indonesia terutama bagi pasar modal. Sehingga penelitian ini dilakukan untuk menganalisis hubungan antara harga saham dengan variabel makroekonomi yang dipengaruhi oleh sektor asing di Indonesia. Penelitian ini akan diolah dengan menggunakan software e-views 4.1. dan menggunakan alat analisis Vector Autoregresive (VAR) yang dikombinasikan dengan Vector Error Correction Model (VECM). Penelitian ini akan menganalisis hubungan jangka pendek dan jangka panjang antara Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dengan nilai tukar, cadangan devisa dan nilai ekspor bersih serta menganalisis variabel apa yang mempunyai pengaruh paling besar terhadap IHSG dan kebijakan apa yang dapat dilakukan oleh pemerintah untuk mepengaruhi IHSG. Data yang digunakan
adalah data sekunder berupa nilai IHSG, nilai tukar, cadangan devisa, dan ekspor bersih bulanan dari bulan Januari 2000 sampai Desember 2005. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan jangka pendek antara IHSG dengan ekspor bersih dan hubungan jangka panjang antara IHSG dengan nilai tukar, cadangan devisa, dan ekspor bersih. Ekspor bersih merupakan variabel yang memberikan pengaruh paling besar terhadap IHSG sehingga untuk mempengaruhi IHSG maka pemerintah dapat melakukan shock sebesar satu standar deviasi pada ekspor bersih.
ANALISIS HUBUNGAN ANTARA PASAR MODAL DENGAN NILAI TUKAR, CADANGAN DEVISA, DAN EKSPOR BERSIH
Oleh MAISYA NATASSYARI H14102099
Skripsi Sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Ekonomi pada Departemen Ilmu Ekonomi
DEPARTEMEN ILMU EKONOMI FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN INSTITUT PERTANIAN BOGOR 2006
INSTITUT PERTANIAN BOGOR FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN DEPARTEMEN ILMU EKONOMI Dengan ini menyatakan bahwa skripsi yang disusun oleh, Nama Mahasiswa
: Maisya Natassyari
Nomor Registrasi Pokok
: H14102099
Program Studi
: Ilmu Ekonomi
Judul Skripsi
: Analisis Hubungan antara Pasar Modal dengan Nilai Tukar, Cadangan Devisa, dan Ekspor Bersih
dapat diterima sebagai syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Ekonomi pada Departemen Ilmu Ekonomi, Fakultas Ekonomi dan Manajemen, Institut Pertanian Bogor
Menyetujui, Dosen Pembimbing,
Dr. Ir. Sri Hartoyo, MS NIP. 131 124 021
Mengetahui, Ketua Depertemen Ilmu Ekonomi,
Dr. Ir. Rina Oktaviani, MS NIP. 131 846 872
Tanggal Kelulusan:
PERNYATAAN
DENGAN INI SAYA MENYATAKAN BAHWA SKRIPSI INI ADALAH BENAR-BENAR HASIL KARYA SAYA SENDIRI YANG BELUM PERNAH DIGUNAKAN
SEBAGAI
SKRIPSI
ATAU
KARYA
ILMIAH
PADA
PERGURUAN TINGGI ATAU LEMBAGA MANAPUN.
Bogor, Agustus 2006
Maisya Natassyari H14102099
RIWAYAT HIDUP
Penulis bernama Maisya Natassyari lahir pada tanggal 13 September 1984 di Padang, sebuah kota yang berada di Provinsi Sumatera Barat. Penulis anak kedua dari tiga bersaudara, dari pasangan H. Muchtar Anang dan Hj. Netta Gantina. Jenjang pendidikan penulis dilalui tanpa hambatan, penulis menamatkan sekolah dasar pada SD Yayasan Pendidikan Vidya Dahana Patra Bontang pada tahun 1996, kemudian melanjutkan ke SLTP Yayasan Pendidikan Vidya Dahana Patra Bontang dan lulus pada tahun 1999. Pada tahun yang sama penulis diterima di SMU Negeri 1 Bogor dan lulus pada tahun 2002. Pada tahun 2002 penulis melanjutkan studinya ke jenjang yang lebih tinggi. Institut Pertanian Bogor (IPB) menjadi pilihan penulis dengan harapan besar agar dapat memperoleh ilmu dan mengembangkan pola pikir. Penulis masuk IPB melalui jalur Undangan Seleksi Masuk IPB (USMI) dan diterima sebagai mahasiswa Program Studi Ilmu Ekonomi pada Fakultas Ekonomi dan Manajemen. Selama menjadi mahasiswa, penulis aktif di organisasi Hipotesa.
KATA PENGANTAR
Puji syukur penulis ucapkan kepada Allah SWT atas segala rahmat dan hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan penyusunan skripsi ini yang berjudul “ Analisis Hubungan antara Pasar Modal dengan Nilai Tukar, Cadangan Devisa dan Ekspor Bersih”. Skripsi ini disusun sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Ekonomi pada Departemen Ilmu Ekonomi, Fakultas Ekonomi dan Manajemen, Institut Pertanian Bogor. Penulis menyadari masih banyak kekurangan dalam penyusunan skripsi ini, oleh sebab itu kritik dan saran sangat penulis harapkan. Penulis berharap agar penelitian ini dapat bermanfaat bagi banyak pihak yang membutuhkan. Pada kesempatan ini penulis ingin mengucapkan terima kasih kepada: 1. Bapak Dr. Ir. Sri Hartoyo, MS, selaku dosen pembimbing skripsi yang telah memberikan bimbingan baik secara teknis maupun teoritis dalam proses pembuatan skripsi ini sehingga dapat diselesaikan dengan baik. Semua saran dan kritik beliau merupakan hal yang sangat berharga dalam penyempurnaan skripsi ini. 2. Bapak Dr. Ir. Nunung Nuryartono, MS, selaku dosen penguji utama yang telah menguji hasil karya saya ini. Semua saran dan kritik beliau sangat berharga dalam penyempurnaan skripsi ini. 3. Bapak Irfan Syauqi Beik, M.Sc, selaku dosen penguji komdik atas perbaikan tata cara penulisan skipsi ini. 4. Orang tua penulis, Bapak Muchtar Anang dan Ibu Netta Gantina, serta saudara penulis, Mirta Narulita dan M. Taufik Ilham, atas segala kesabaran, doa, dan dorongan mereka dalam proses penyelesaian skripsi ini. 5. Bapak Fadhil Nugroho, Staf Bagian Statistik Moneter Bank Indonesia, atas saran dan bantuannya dalam mendapatkan data. 6. Teman-teman satu bimbingan skripsi, Edi, Nani, dan Radia, atas dorongan, kritik, dan sarannya.
7. Teman-teman IE, terutama Wirda, Lia, Ionk, Nonon, Beny, Thamic, Fickry, Dive, Aira, Andros, Imam, Iqbal dan Rudi atas doa, dukungan, dan bantuan secara moril yang diberikan selama proses pengerjaan skripsi ini. 8. Serta berbagai pihak yang telah membantu dalam penyelesaian skripsi yang tidak dapat disebutkan satu per satu.
Bogor, Agustus 2006
Maisya Natassyari H14102099
DAFTAR ISI
Halaman DAFTAR TABEL............................................................................................... viii DAFTAR GAMBAR .......................................................................................... ix DAFTAR LAMPIRAN....................................................................................... x I.
PENDAHULUAN ...................................................................................... 1 1.1. Latar Belakang ..................................................................................... 1 1.2. Perumusan Masalah ............................................................................. 3 1.3. Tujuan Penelitian ................................................................................. 4 1.4. Manfaat Penelitian ............................................................................... 4 1.5. Ruang Lingkup Penelitian.................................................................... 5
II.
TINJAUAN PUSTAKA............................................................................. 6 2.1. Definisi Pasar Modal............................................................................ 6 2.2. Instrumen Pasar Modal ........................................................................ 7 2.2.1. Saham......................................................................................... 8 2.2.2. Obligasi ...................................................................................... 9 2.2.3. Opsi ............................................................................................ 9 2.2.4. Rights ......................................................................................... 10 2.2.5. Warrant ...................................................................................... 10 2.3. Teori Investasi...................................................................................... 11 2.4. Indeks Harga Saham Gabungan ........................................................... 13 2.5. Teori Nilai Tukar ................................................................................. 15 2.6. Penelitian Terdahulu ............................................................................ 16
III. KERANGKA PEMIKIRAN ....................................................................... 19 3.1. Kerangka Pemikiran Teoritis ............................................................... 19 3.1.1. Hubungan Pasar Modal dengan Nilai Tukar.............................. 20 3.1.2. Hubungan Pasar Modal dengan Cadangan Devisa .................... 21 3.1.3. Hubungan Pasar Modal dengan Ekspor Bersih.......................... 21 3.2. Kerangka Pemikiran Konseptual.......................................................... 22