TUGAS AKHIR
PERANCANGAN MESIN PEMIPIH DAN PEMOTONG ADONAN MIE
oleh: Bagus Dani Setiawan NPM : 11321023
PROGRAM STUDI TEKNIK MESIN FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS WIJAYA PUTRA SURABAYA 2015
TUGAS AKHIR
PERANCANGAN MESIN PEMIPIH DAN PEMOTONG ADONAN MIE PEMIPIH MACHINE DESIGN AND CUTTING NOODLE DOUGH Diajukan sebagai salah satu syarat memperoleh Gelar Sarjana Teknik pada Fakultas Teknik Universitas Wijaya Putra Surabaya
Oleh: Bagus Dani Setiawan NPM: 11321023 PROGRAM STUDI TEKNIK MESIN FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS WIJAYA PUTRA SURABAYA 2015 ii
HALAMAN PERSETUJUAN
NAMA
: Bagus Dani Setiawan
NPM
: 11321023
FAKULTAS
: Teknik
PROGRAM STUDI
: Teknik Mesin
JUDUL
: Mesin Pemipih dan Pemotong Adonan Mie
Surabaya, 19 Mei 2015 Mengetahui,
Disetujui oleh:
Dekan Fakultas Teknik
Dosen Pembimbing
Slamet Riyadi, ST, MT. NIDN: 07119117101
Slamet Riyadi, ST, MT. NIDN: 07119117101
iii
LEMBAR PENGESAHAN Telah diterima dan disetujui oleh Tim penguji skripsi serta dinyatakan LULUS. Dengan demikian Tugas Akhir ini sah untuk melengkapi syarat – syarat mencapai gelar Sarjana Teknik pada PROGRAM STUDI TEKNIK MESIN FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS WIJAYA PUTRA SURABAYA, kepada:
Nama : Bagus Dani Setiawan NPM : 11321023 JUDUL : Mesin Pemipih dan Pemotong Adonan Mie
DEWAN PENGUJI TUGAS AKHIR:
Ketua
: Slamet Riyadi ST, MT Dekan Fakultas Teknik
(
)
Wakil Ketua
: Siswadi ST, M. Si Ketua Jurusan Teknik
(
)
Penguji
: Muharom ST, MT Dosen Penguji
(
)
Surabaya, 19 Mei 2015 Mengetahui, Dekan Fakultas Teknik
Ketua Program Studi Teknik Mesin
Slamet Riyadi, ST, MT. NIDN: 07119117101
Siswadi, ST, MSi NIDN: 0711125501
iv
PERNYATAAN
Dengan ini saya menyatakan bahwa dalam Tugas Akhir ini tidak terdapat karya yang pernah diajukan untuk memperoleh gelar kesarjanaan di suatu Perguruan Tinggi, dan sepanjang pengetahuan saya juga tidak terdapat karya atau pendapat yang pernah ditulis atau diterbitkan oleh orang lain, kecuali yang secara tertulis diacu dalam naskah ini dan disebutkan dalam daftar pustaka.
Surabaya, 19 Mei 2015
Bagus Dani Setiawan NPM: 11321023
v
KATA PENGANTAR Puji syukur kami ucapkan kepada Allah SWT, yang telah memberikan Rahmat dan Inayah-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan tesis ini untuk memenuhi persyaratan mencapai derajat sarjana S1. Hasil penelitian dari penulisan ini diharapkan dapat digunakan untuk perencanaan mesin Pemipih dan Pemotong Adonan Mie Tugas Akhir ini terselesaikan atas dukungan dari berbagai pihak. Oleh karena itu saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada: 1. Bapak H.Budi Endarto, SH, M.Hum, selaku rektor Universitas Wijaya Putra Surabaya. 2. Bapak Slamet Riyadi, ST,MT, selaku Dekan Fakultas Teknik, Universitas Wijaya Putra Surabaya. 3. Bapak Siswadi, ST,Msi selaku Ketua Program Studi Teknik Mesin, Universitas Wijaya Putra Surabaya. 4. Bapak Slamet Riyadi, ST,MT, selaku dosen pembimbing dengan sabar telah memberikan pengarahan dan bimbingan kepada penulis, sehingga skripsi ini dapat terselesaikan. 5. Para Dosen Fakultas Teknik, Universitas Wijaya Putra Surabaya 6. Kedua orang tua saya yang selalu mendukung saya dalam pengerjaan skripsi ini. 7. Ayu Mayang Sari yang telah membantu dan mendukung penyusunan skripsi ini. 8. Laboran dan asisten terutama Laboratorium Fakultas Teknik, Universitas Wijaya Putra Surabaya, 9. Rekan-rekan S1 yang telah banyak memberikan masukan saran. Komentar dan saran bagi perbaikan untuk penulisan yang akan datang sangat penulis harapkan. Semoga Tugas Akhir ini dapat bermanfaat. Surabaya, 19 Mei 2015
Bagus Dani Setiawan
vi
LEMBAR KONSULTASI TUGAS AKHIR Nama
: Bagus Dani Setiwan
Program Studi
: Teknik Mesin
NPM
: 11321023
Alamat
: Jl. Raya Boboh, Menganti, Gresik
Judul Tugas Akhir
: Perancangan Mesin Pemiih Dan Pemotong Adonan Mie
Konsultasi URAIAN / MATERI BIMBINGAN Ke 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12
Refisi Latar Belakang Refisi Identifikasi Alat Dan Mesin Refisi landasan Teori Refisi Sistematika Penulisan Refisi Kajian Pustaka Refisi Perhitungan Kerangka Refisi Tata Letak Gambar Refisi Diagram Alur Perancangan Refisi Analisa Hasil Refisi Waktu Oprasi, Lama Oprasi Refisi Gambar Mesin Refisi Kesimpulan dan Saran
Bab Halaman
Hari Tanggal
I III III I II II III III IV IV IV V
19 Mei 21 Mei 25 Mei 27 Mei 2 Juni 4 Juni 16 Juli 22 Juli 12 Agust 26 Agust 31 Agust 15 Sept
Tanda Tangan Dosen Pembimbing
Surabaya, 19 Mei 2015 Mengetahui, Dosen Pembimbing
Ketua Program Studi
Slamet Riyadi, ST, MT. NIDN: 07119117101
Siswadi, ST, MSi NIDN: 0711125501
vii
DAFTAR ISI HALAMAN JUDUL .................................................................................................. i HALAMAN PERSETUJUAN ..................................................................................... iii HALAMAN PENGESAHAN ...................................................................................... iv HALAMAN PERNYATAAN ...................................................................................... v KATA PENGANTAR ................................................................................................. vi LEMBAR KONSULTANSI ......................................................................................... vii DAFTAR ISI ............................................................................................................ viii DAFTAR GAMBAR .................................................................................................. x DAFTAR TABEL ....................................................................................................... x ABSTRAK ................................................................................................................ xi BAB I. PENDAHULUAN .......................................................................................... 1 1.1 Latar Belakang Masalah............................................................................. 1 1.2 Rumusan Masalah ..................................................................................... 3 1.3 Batasan Masalah........................................................................................ 3 1.4 Manfaat ..................................................................................................... 4 1.5 Tujuan ........................................................................................................ 4 1.6 Sistematika penulisan ................................................................................ 4 1.7 Keaslian ...................................................................................................... 5 BAB II. TINJAUAN PUSTAKA................................................................................... 6 2.1 Kajian Pustaka ........................................................................................... 6 2.2 Landasan Teori .......................................................................................... 7 2.2.1 Pengertian Daya ............................................................................... 10 2.2.2 Pengertian Motor Listrik .................................................................. 12 2.2.3 Jenis Motor Listrik ............................................................................ 13 2.2.4 Komponen Motor Listrik dan Fungsi ................................................ 15 BAB III. METODELOGI PERANCANGAN................................................................ 18 3.1 Kerangka Konsep Penelitian .................................................................... 18 3.2 Waktu Pelaksanaan ................................................................................. 21 viii
3.3 Desain Produk ......................................................................................... 22 3.4 Estimasi Biaya .......................................................................................... 25 3.4.1 Biaya Pembelian Komponen ............................................................ 26 3.4.2 Biaya Pembuatan Komponen ........................................................... 27 3.5 Harga jual................................................................................................. 28 BAB IV. PEMBAHASAN DAN ANALISIS ................................................................. 29 4.1 Pembahasan Mesin ................................................................................. 29 4.2 Hasil Perhitungan Mesin ......................................................................... 29 4.2.1 Perhitungan Gaya (F) ........................................................................ 30 4.2.2 Perhitungan Daya (P)........................................................................ 31 4.2.3 Perhitungan Motor Mesin ................................................................ 32 4.2.4 Perhitungan Transmisi Roda Gigi ..................................................... 33 4.2.5 Sistem Penggerak dan Transmisi...................................................... 33 4.2.6 Perhitungan Puli dan V-belt ............................................................. 35 4.2.7 Perhitungan Roda Gigi Lurus Pemotong .......................................... 38 4.2.8 Perhitungan Kekuatan Rangka Mesin .............................................. 40 4.3 Hasil dan Pembahasan ............................................................................ 42 4.3.1 Uji Fungsional Komponen ................................................................ 42 4.4 Kelebihan dan Kekurangan Mesin ........................................................... 46 BAB V. KESIMPULAN DAN SARAN ....................................................................... 47 5.1 Kesimpulan .............................................................................................. 47 5.2 Saran ........................................................................................................ 47 DAFTAR PUSTAKA................................................................................................ 48 LAMPIRAN .......................................................................................................... 49
ix
DAFTAR GAMBAR Gambar 1.
Motor Listrik..................................................................................... 12
Gambar 2.
Diagram Alur Perancangan .............................................................. 18
Gambar 3.
Bagian-Bagian Mesin ....................................................................... 23
Gambar 4
Bagian-Bagian Mesin ....................................................................... 24
Gambar 5.
Poros Pemotong .............................................................................. 30
Gambar 6.
Bilah Poros Pemotong...................................................................... 30
Gambar 7.
Perhitungan Puli dan V-belt ............................................................. 35
Gambar 8.
Bagian-Bagian Roda Gigi .................................................................. 38
Gambar 9.
Perhitungan Sudut Tekan Roda Gigi ................................................ 38
DAFTAR TABEL Tabel 1. Produksi Mie Instan perTahun WINA ..................................................... 2 Tabel 2. Pengerjaan Mesin ................................................................................. 22 Tabel 3. Penjelasan Masing-Masing Bagian Mesin............................................. 25 Tabel 4. Biaya Pembelian Komponen ................................................................. 26 Tabel 5. Biaya Pembuatan Komponen ............................................................... 27 Tabel 6. Jumlah Beban Pada Rangka .................................................................. 41
x
Perancangan Mesin Pemipih Dan Pemotong Adonan Mie
Bagus Dani Setiawan 1dan Slamet Riyadi,ST.,MT2 UniversitasWijaya Putra FakultasTeknik - Program Studi Teknik Mesin ABSTRAK Mie merupakan makanan berbahan dasar tepung terigu yang sangat populer di kalangan masyarakat, khususnya masyarakat Indonesia. Proses pembuatan mie menggunakan cara dan alat tradisional memerlukan waktu yang lama. Tujuan perancangan mesin pembuat mie adalah untuk mempermudah produsen mie kelas bawah dalam meningkatkan produktifitas. Mesin pengolah mie ini dirancang dengan 3 fungsi, mulai dari pencampuran adonan, memipihkan adonan hingga memotong adonan menjadi mie. Perancangan mesin ini melalui beberapa langkah, yaitu identifikasi kebutuhan yang diharapkan oleh pengguna mesin ini. Kebutuhan tersebut mencakup kapasitas mesin, dimensi mesin, serta tingkat ekonomis mesin. Proses selanjutnya adalah menganalisa kelemahan-kelemahan yang terdapat pada mesin sebelumnya serta menetukan spesifikasi mesin yang kita buat. Setelah menetukan spesifikasi, tahap selanjutnya adalah pembuatan konsep produk. Pembuatan konsep produk yaitu dengan menentukan transmisi, bentuk setiap komponen, serta bentuk susunan mesin. Kemudian adalah analisa teknik yang bertujuan untuk menentukan ukuran serta jenis bahan yang digunakan. Langkah terakhir adalah pemodelan bentuk yang berujung pada pembuatan gambar kerja. Kata kunci : kapasitas mesin, dimensi mesin, ekonomi. 1
Fakultas Teknik Universitas Wijaya Putra, Surabaya Dekan Fakultas Teknik Universitas Wijaya Putra, Surabaya
2
xi
BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Ada fakta menarik bila kita mengamati perkembangan pola konsumsi pangan penduduk Indonesia dalam beberapa tahun terakhir, khususnya dalam soal pemenuhan asupan karbohidrat (carbohydrate intake). Hasil Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) memperlihatkan, konsumsi beras per kapita masyarakat Indonesia terus berkurang secara konsisten. Hal ini tentu merupakan perkembangan yang menggembirakan. Pasalnya, penurunan konsumsi beras per kapita sebesar 1,5 persen per tahun merupakan salah satu target pemerintah di bidang pangan. Sayangnya, hal tersebut tidak dibarengi dengan peningkatan konsumsi komoditas pangan lokal yang merupakan sumber karbohidrat selain beras. Tapi, yang meningkat justru konsumsi produk olahan tepung terigu, terutama mie instan. Hasil Susenas menunjukkan, selama periode 1996-2011, laju peningkatan pangsa pengeluaran rumah tangga Indonesia yang dialokasikan untuk membeli mie instan mencapai 5,95 persen per tahun. Hal ini memberi konfirmasi bahwa peran mie instan kian besar dalam pola konsumsi masyarakat Indonesia. Tidak membikin heran, bila belakangan ini mie instan merupakan salah satu komoditas yang diikutkan dalam perhitungan garis kemiskinan. Kontribusinya pun cukup besar. Pada September 2014, misalnya, mie instan merupakan salah satu dari lima komoditas makanan yang memberi andil paling besar terhadap garis kemiskinan. Kontribusi mie instan di pedesaan mencapai 2,41 persen, sementara di perkotaan mencapai 2,62 persen (BPS, 2015). Dengan produksi memuncak sebesar 14,5 miliar bungkus pada tahun 2011, Indonesia merupakan produsen terbesar kedua mie instan setelah China yang memproduksi 42,5 milyar bungkus per tahun (WINA, 2014).
1
Tabel 1. Produksi mie instan per tahun world Instant Noodles Association (WINA) Country / Region Total
2009
2010
2011
2012
2013
92,220
95,820
98,170
101,470
105,590
1
China / Hong Kong
40,860
42,300
42,470
44,030
46,220
2
Indonesia
13,930
14,400
14,530
14,750
14,900
3
Japan
5,340
5,290
5,510
5,410
5,520
Updated on May 7, 2014
Dalam beberapa kasus sebagian pedagang telah menggunakan alat bantu pomotongan adonan sehingga pembuatan mie menjadi lebih mudah, namun dilihat dari
dimensi alat tersebut yang relatif kecil dan penggeraknya masih
menggunakan tenaga manusia membuat penggunaan alat ini masih kurang efektif bila digunakan untuk skala produksi dagang. Untuk mencegah mie menempel satu dengan yang lain maka adonan yang dibuat harus sangat pulen dan proses tersebut menghabiskan waktu. Adonan harus dilipat beberapa kali dan dilumuri tepung setiap kali akan dilipat agar adonan benar-benar pulen dan dapat membentuk mie. Jika dibandingkan antara produsen mie dengan pedagang mie ayam yang menjamur maka tentunya produksi mie yang sangat diharapkan masih belum dapat memenuhi kebutuhan pedagang mie ayam yang ada. Seperti yang telah diungkapkan
sebelumnya,
tidak
terpenuhinya
permintaan
diakibatkan
pengolahan yang masih sangat sederhana. Seiring dengan pesatnya perkembanngan teknologi saat ini, penggunaan mesin-mesin hasil ciptaan manusia telah banyak digunakan sebagai alat untuk mempercepat dan mempermudah segala hal yang dikerjakan manusia. Selain itu mesin-mesin tersebut juga mamiliki tingkat produktifitas yang lebih besar dengan waktu yang relatif lebih singkat. Penggunaan teknologi mesin telah merambah diberbagai sektor kehidupan termasuk dalam sektor produksi makanan. Salah satu contoh penggunaan teknologi dalam sektor tersebut adalah industri pembuatan mie yang memanfaatkan mesin produksi pemipih dah pemotong adonan mie agar proses produksi lebih efisien.
2
Penggunaan mesin pemipih dan pemotong adonan mie merupakan jawaban dari permasalahan di atas. Produksi mie dengan mesin pemipih dan pemotong adonan mie akan lebih meningkat dibandingkan dengan produksi manual dengan tenaga manusia. Dengan mesin pemipih dan pemotong adonan mie, hasil produksi mie akan lebih pulen karena adonan ditekan dengan poros pemipih beberapa kali sehingga adonan yang semula begitu tebal menjadi lebih tipis dan padat. Hal tersebut sangat berpengaruh dengan hasil mie yang akan dimasak kemudian.
1.2 Rumusan Masalah Dalam perancangan mesin ini dirumuskan masalah sebagai berikut: 1. Bagaimana modifikasi mesin pemipih dan pemotong adonan mie dalam satu mesin sekaligus dengan mengidentifikasi keurangan-kekurangan yang ada pada mesin sebelumnya? 2. Bagaimana membuat mesin agar memiliki usia pakai relatif lebih lama? 3. Bagaimana langkah yang benar dalam membuat rancangan mesin pemipih dan pemotong adonan mie? 4. Apa saja proses yang dilakukan dalam membuat rancangan mesin pemipih dan pemotong adonan mie tersebut?
1.3 Batasan Masalah Melihat rumusan masalah di atas, tidak semuanya dibahas dalam laporan proyek akhir ini. 1. Mesin ini sebenarnya sudah ada di toko-toko penjual mesin, tetapi secara terpisah cara kerjanya dan hasilnya udah teruji oleh para konsumen atau masyarakat sendiri. 2. Penulis hanya membatasi pada inovasi mesin pemipih dan pemotong adonan mie, pemodelan mesin pemipih dan pemotong adonan mie dengan biaya murah namun memiliki usia pakai relatif lama, serta proses dalam merancang mesin pemipih dan pemotong adonan mie.
3
1.4 Manfaat Manfaat dari penelitian ini adalah : 1. Bagi peneliti Sebagai latihan untuk menerapkan teori yang diberikan dibangku kuliah dalam permasalahan nyata. 2. Bagi pengguna tinggi sebagai tambahan wawasan dan pengetahuan perpustakaan dan bahan studi banding bagi yang berminat dengan masalah ini. 3. Bagi pembaca Memberikan informasi kepada semua orang agar lebih berhatihati terhadap sesuatu yang kelihatannya nyaman. 4. Terciptanya produk yang efisien, ekonomis, dan sederhana. Mampu meminimalisir biaya pengadaan alat yang dikeluarkan agar terjangkau untuk home industri.
1.5 Tujuan Tujuan utama dalam pembuatan proyek tugas akhir mesin pemipih dan pemotong adonan mie tersebut antara lain adalah: 1. Memperoleh rancangan modifikasi mesin pemipih dan pemotong adonan mie. 2. Memperoleh gambar kerja mesin pemipih dan pemotong adonan mie dengan biaya murah namun memiliki usia pakai relatif lebih lama. 3. Memperoleh spesifikasi perancangan mesin pemipih dan pemotong
adonan
mie.
1.6 Sistematika Penulisan Pada dasarnya sistematika penyusunan adalah suatu hal yang sangat diperlukan dalam pembuatan karya tulis karena sistematika penyusunan memuat seluruh isi karya tulis berurutan sehingga dapat terlihat dengan jelas mengenai masalah-masalah yang dibahas. Dalam hal ini makalah Tugas Akhir yang dibuat oleh penyusun adalah membahas mengenai hal-hal sebagai berikut :
4
BAB I PENDAHULUAN Pada bab ini diberi penjelasan mengenai latar belakang, perumusan masalah, batasan masalah, tujuan, manfaat dan sistematika penulisan tugas akhir. BAB II PENDEKATAN PEMECAHAN MASALAH Pada bab ini berisikan teori-teori mengenai kajian pustaka dan landassan teori. BAB III LANGKAH KONSEP PERANCANGAN Pada bab ini berisikan mengenai flow chart, lokasi penelitian, metode pengumpulan data yang dilengkapi dengan lengkap pemecahan masalah. BAB IV PEMBAHASAN DAN ANALIS Pada bab ini berisikan klasifikasi motor listrik , prinsip kerja motor listrik dan lain lain. BAB V KESIMPULAN DAN SARAN Pada bab ini berisikan tentang kesimpulan mulai dari bab – bab sebelumnya. DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN
1.7 Keaslian Perancangan mesin pemotong dan pemipih mie ini merupakan hasil inovasi dan modifikasi dari mesin yang sudah dan telah mengalami perubahan bentuk, ukuran, maupun tampilan. Perubahan mesin difokuskan pada penyederhanaan mesin dan kualitas produk yang dihasilkan. Modifikasi mesin ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas, kuantitas, dan keamanan pada proses pembuatan mie.
5
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
2.1 Kajian Pustaka Mie merupakan salah satu jenis makanan alternatif setelah nasi yang perkembangannya sangat cepat. Mie berkembang dari waktu ke waktu dalam segi jumlah maupun variasinya (Rustandi, 2011). Mie bukan merupakan jenis bahan pangan yang mengandung serat, padahal serat pangan sangat dibutuhkan untuk menjaga kesehatan pencernaan. Diharapkan, produk mie basah mengandung serat pangan, terutama bermanfaat bagi orang yang menyukai mie dan tidaksuka makan sayuran. Salah satu sumber serat pangan yang cukup tinggi yang dapat dimanfaatkan adalah bekatul. Meskipun bekatul melimpah di Indonesia, pemanfaatannya untuk konsumsi manusia sebagai sumber pangan dan gizi masih terbatas dan belum banyak diterima masyarakat luas (Azzmi, 2012). Mesin pencetak Mie merupakan salah satu jenis alat yang paling populer di Asia khususnya di Asia Timur dan Asia Tenggara. Bahan utama dalam pembuatan mie adalah tepung terigu. Mie dibuat dari tepung terigu yang bahan bakunya (gandum) masih impor dari luar negeri. Kebutuhan tepung terigu yang terus meningkat dari tahun ke tahun. Pada tahun2013 konsumsi tepung terigu diperkirakan mencapai 5,43 juta ton jumlah ini naik 7% dari konsumsi tahun 2012 yang mencapai 5,08 ton sehingga perlu dilakukan suatu upaya untuk mencari bahan lain yang dapat menggantikan sebagian tepung terigu (Sutopo, 2013). Tahap pencampuran dalam memasukkan bahan kedalam Mesin Pemipih dan pencetak Adonan mie agar bertujuan untuk menghasilkan campuran yang homogen, menghidrasi tepung dengan air, dan membentuk adonan dari jaringan gluten, sehingga adonan menjadi elastis dan halus. Hal-hal yang harus diperhatikan dalam proses pencampuran adalah jumlah air yang ditambahkan, suhu adonan, dan waktu pengadukan. Air yang ditambahkan sekitar 28-38% dari 6
bobot tepung. Jika air yang ditambahkan kurang dari 28%, adonan menjadi keras, rapuh dan sulit dibentuk menjadi lembaran. Jika air yang ditambahkan lebih dari 38%, adonan menjadi basah dan lengket. menyatakan bahwa waktu pengadukan terbaik adalah 15 sampai 25 menit. Apabila kurang dari 15 menit adonan menjadi lunak dan lengket, sedangkan bila lebih dari 25 menit adonan menjadi keras, rapuh, dan kering. Suhu adonan yang terbaik adalah 25 sampai 400C. Apabila suhunya kurang dari 250C adonan menjadi keras, rapuh, dan kasar, sedangkan bila suhunya lebih dari 400C adonan menjadi lengket dan mie kurang elastis. Campuran yang diharapkan adalah lunak, lembut, tidak lengket, halus, elastis, dan mengembang dengan normal. Setelah pengadukan Kedalam mesin sudah selesai, kemudian dilakukan pembentukan lembaran (sheeting). Proses pembentukan lembaran bertujuan untuk menghaluskan serat-serat gluten dan membuat adonan menjadi lembaran. Hal ini dilakukan dengan jalan melewatkan adonan berulangulang di antara dua roll logam yg sudah terpasang di mesin Pencetak Adonan Mie. Faktor yang mempengaruhi proses ini adalah suhu dan jarak antara roll. Suhu yang baik adalah sekitar 370C, jika kurang 370C maka adonan akan menjadi kasar dan pecah-pecah, sehingga mie mudah patah. Hasil akhir yang diharapkan adalah lembaran adonan yang halus dengan arah jalur serat yang searah, sehingga dihasilkan mie yang elastis, kenyal, dan halus. (Nurakmal, 2010) Setelah dibentuk lembaran, dilanjutkan dengan proses pemotongan. Proses pemotongan lembaran bertujuan untuk membentuk pita-pita mie dengan ukuran lebar 1 sampai 3 mm, kemudian dilakukan pemasakan mie.
2.2 Landasan Teori Perencanaan proses adalah fungsi di dalam proses manufacturing yang menetapkan proses dan parameter apa yang digunakan untuk merubah part awal menjadi part akhir, yang didahului adanya gambar teknik (Chang, 1998). Proses planning merupakan penentuan proses perakitan dan pembuatan dan pengurutan dimana proses ini harus diselesaikan untuk menyelesaikan produk
7
dari bentuk awal sampai bentuk akhir (Groover, 2001). Langkah-langkah dari proses planning meliputi : 1. Interpretasi gambar rancangan 2. Proses dan urutan 3. Pemilihan peralatan 4. Pemilihan tools, dies, mold, dan gages 5. Metode Analisa 6. Standar kerja 7. Cutting tools dan cutting condition Untuk part individual urutan proses didokumentasikan dalam form yang disebut routing sheet. Pemilihan operasi bergantung pada bentuk yang akan dihasilkan dan kemampuan dari mesin yang akan digunakan. Pada umumnya pemilihan mesin ditentukan oleh operasi yang dibutuhkan untuk menghasilkan produk akhir. Pengertian Perencanaan adalah cara berpikir mengenai persoalan-persoalan sosial dan ekonomi, terutama berorientasi pada masa datang, berkembang dengan hubungan antara tujuan dan keputusan–keputusan kolektif dan mengusahakan kebijakan dan program. Beberapa ahli lain merumuskan perencanaan sebagai mengatur sumbersumber yang langka secara bijaksana dan merupakan pengaturan dan penyesuaian hubungan manusia dengan lingkungan dan dengan waktu yang akan datang. Definisi lain dari perencanaan adalah pemikiran hari depan, perencanaan berarti pengelolaan, pembuat keputusan, suatu prosedur yang formal untuk memperoleh hasil nyata, dalam berbagai bentuk keputusan menurut sistem yang terintegrasi. Menurut Wilson, Pengertian Perencanaan merupakan salah satu proses lain, atau merubah suatu keadaan untuk mencapai maksud yang dituju oleh perencanaan atau oleh orang/badan yang di wakili oleh perencanaan itu. Perencanaan itu meliputi : Analisis, kebijakan dan rancangan.
8
Ciri-ciri pokok dari perencanaan umum mencakup serangkaian tindakan berurutan yang ditujukan pada pemecahan persoalan-persoalan di masa datang dan semua perencanaan mencakup suatu proses yang berurutan yang dapat di wujudkan sebagai konsep dalam sejumlah tahapan. Karena tindakannya berurutan, berarti ada tahapan yang dilalui dalam perencanaan, antara lain : 1. Identifikasi Persoalan; 2. Perumusan tujuan umum dan sasaran khusus hingga target-target yang kuantitatif; 3. Proyeksi keadaan di masa akan datang; 4. pencarian dan penilaian berbagai alternative; 5. penyusunan rencana terpilih. Perencanaan atau yang sudah akrab dengan istilah planning adalah satu dari fungsi management yang sangat penting. Bahkan kegiatan perencanaan ini selalu melekat pada kegiatan hidup kita sehari-hari, baik disadari maupun tidak. Sebuah rencana akan sangat mempengaruhi sukses dan tidaknya suatu pekerjaan. Karena itu pekerjaan yang baik adalah yang direncanakan dan sebaiknya kita melakukan pekerjaan sesuai dengan yang telah direncanakan. Karena lingkungan lembaga pendidikan selalu berubah seiring dengan perkembangan zaman, maka diperlukan komunikasi dalam hal sistem perencanaan pendidikan yang berhubungan dengan pengambilan keputusan, penyusunan perencanaan, pengawasan, evaluasi, serta perumusan kebijakan yang sangat memerlukan komunikasi sebagai bahan pendukung pada perencanaan pendidikan. Dalam hal ini diperlukan suatu sistem pendekatan yaitu perencanaan pendidikan partisipatori. Dalam perencanaan pendidikan memerlukan beberapa konsep mengenai perubahan lingkungan pendidikan, kebutuhan organisasi pendidikan akan perencanaan akibat perubahan lingkungan, ciri-ciri sistem yang akan dipakai dalam perencanaan, dan beberapa teori perencanaan. Hudson menunjukkan 5
9
teori perencanaan yaitu radikal, advocacy, transactive, synoptik, dan incremental yang dikatakan sebagai taxonomy.
2.2.1 Pengertian Daya Daya adalah energi yang dikeluarkan untuk melakukan usaha. Dalam sistem tenaga listrik, daya merupakan jumlah energi yang digunakan untuk melakukan kerja atau usaha. Daya listrik biasanya dinyatakan dalam satuan Watt atau Horsepower (HP), Horsepower merupakan satuan daya listrik dimana 1 HP setara 746 Watt atau lbft/second. Sedangkan Watt merupakan unit daya listrik dimana 1 Watt memiliki daya setara dengan daya yang dihasilkan oleh perkalian arus 1 Ampere dan tegangan 1 Volt. Daya dinyatakan dalam P, Tegangan dinyatakan dalam V dan Arus dinyatakan dalam I, sehingga besarnya daya dinyatakan : P = V x I P = Volt x Ampere x Cos ö P = Watt ( Suryanto dan Samiyono, 1998)
Daya listrik dibagi menjadi 3 yaitu bebagai berikut: 1. Daya Nyata (P) 2. Daya Semu (S) 3. Daya Reaktif (Q) Berikut penjelasan singkat dan rumus-rumus daya listrik : 1. Daya Nyata (P) Daya nyata merupakan daya listrik yang digunakan untuk keperluan menggerakkan mesin-mesin listrik atau peralatan lainnya. Rumus: 1 fasa : P = V x I x Cos Ø 3 fasa : P = √3 x V x I x Cos Ø
10
Keterangan : P = Daya Nyata (Watt) V = Tegangan (Volt) I = Arus yang mengalir pada penghantar (Amper) Cos T = Faktor Daya 2. Daya Semu (S) Daya semu merupakan daya listrik yang melalui suatu penghantar transmisi atau distribusi. Daya ini merupakan hasil perkalian antara tegangan dan arus yang melalui penghantar. Rumus: 1 fasa : S=VxI 3 fasa : S = √3 x V x I
Keterangan : S = Daya semu (VA) V = Tegangan (Volt) I = Arus yang mengalir pada penghantar (Amper) 3. Daya Reaktif (Q) Daya reaktif merupakan selisih antara daya semu yang masuk pada penghantar dengan daya aktif pada penghantar itu sendiri, dimana daya ini terpakai untuk daya mekanik dan panas. Daya reaktif ini adalah hasil kali antara besarnya arus dan tegangan yang dipengaruhi oleh faktor daya. Rumus: 1 fasa : Q = V x I x Sin Ø 3 fasa : Q = √3 x V x I x Sin Ø
11
Keterangan : Q = Daya reaktif (VAR) V = Tegangan (Volt) I = Arus (Amper) Sin T = Faktor Daya
Dari penjelasan ketiga macam daya diatas tersebut, dikenal juga dengan Segitiga Daya. Dimana Pengertian umum dari Segitiga Daya adalah suatu hubungan antara daya nyata, daya semu, dan daya reaktif, yang dapat dilihat hubungannya pada gambar bentuk segitiga dibawah ini : dimana : P = S x Cos Ø (Watt) S = √(P2 + Q2) (VA) Q = S x Sin Ø (VAR)
2.2.2 Pengertian Motor Listrik Motor listrik merupakan alat yang mengkonversikan listrik menjadi energi mekanik. Output dari alat ini merupakan kopel atau putaran. Dibandingkan dengan motor yang bersumber pada energi lain, motor ini merupakan motor yang mempunyai efisiensi yang paling tinggi.
Gambar 1. Motor listik
12
Dengan menggunakan torsi dan kecepatan yang bekerja maka daya motor dapat ditentukan dengan rumus: Pmotor = w. Tmotor
atau
Pmotor = 2 𝜋 n . Tmotor
Dimana: Pmotor = daya motor ( watt ) Tmotor = kecepatan yang bekerja ( Nmm ) n = putaran akibat motor listrik
2.2.3 Jenis Motor Listrik Jenis motor listrik ada 2 yaitu motor listrik AC dan motor listrik DC 1. Motor Listrik AC Motor listrik AC adalah sebuah motor yang mengubah arus listrik menjadi energi gerak maupun mekanik daripada rotor yang ada di dalamnya. Motor listrik AC tidak terpengaruh kutub positif maupun maupun negatif, dan bersumber tenaga listrik. Sedangkan berdasarkan sumber dayanya , motor listrik AC dibedakan menjadi 2, yaitu sumber daya sinkron dan sumber daya induksi. A. Sumber daya sinkron Sumber daya sinkron Motor yang menggunakan sumber daya sinkron, juga bisa disebut sebagai motor serempak. Disebut motor sinkron karena, putaran motor sama dengan putaran fluk magnet, sesuai dengan persamaan :
Rumus: Fe = nr.P / 120
Keterangan: nr = kecepatan putar rotor = kecepatan medan magnet (rpm) Fe = Frekuensi Listrik (50 Hz - 60Hz) P = Jumlah kutub
13
note : rotor yang ada di dalam motor daya sinkron, tidak dapat berputar meskipun sudah dihubungkan dengan sumber tegangan listrik, biasanya harus menggunakan alat bantu mesin lain, sebagai pemicu torsi awal. B. Sumber Daya Induksi Motor listrik yang menggunakan sumber daya induksi ini paling banyak di gunakan dan di kembangkan. Penamaanya berasal dari kenyataan bahwa motor ini bekerja berdasarkan induksi medan magnet stator ke statornya, dimana arus motor ini bukan berasal dari sumber tegangan tertentu, tapi merupakan arus yang terinduksi sebagai akibat adanya perbedaan relatif antara putaran rotor dengan medan putar (rotating magnetic field) yang dihasilkan oleh arus stator. Prinsip kerja motor AC induksi pada dasarnya motor induksi ini bekerja pada medan elektromagnetik dari kumparan stator kepada kumparan rotor. Karena kumparan stator merupakan rangkaian tertutup, maka akan mengalir arus listrik di kumparan stator, dan ini akan menimbulkan gaya Lorentz yang cenderung akan menggerakan kumparan rotor sesuai arah gaya lorentz tersebut. 2. Motor Listrik DC Motor listrik DC adalah motor yang penggeraknya berdasarkan sumber tegangan DC (Direct Current) seperti battery dan accu. Namun secara prinsip masih sama dengan motor AC.sedangkan berdasarkan sumber daya nya , motor listrik DC dibedakan menjadi 2, yaitu sumber daya terpisah/ Separately Excited dan sumber daya sendiri/ SelfExcited. A. Sumber daya terpisah ( separatelu excited ) Adalah jenis motor DC yang sumber arus medan disupply dari sumber terpisah, sehingga motor listrik DC ini disebut motor DC sumber daya terpisah (separately excited). B. Sumber daya sendiri ( self excited ) Adalah jenis motor DC yang sumber arus medan disupply dari sumberyang sama dengan kumparan motor listrik, sehingga motor listrik DC ini disebut motor DC sumber daya sendiri (selft Excited).Lebih dari pada itu, sumber daya sendiri
14
(self excited) terbagi lagi menjadi 3 jenis berdasakan konfigurasi supplay medan kepada kumparan motor nya yaitu: 1. Motor DC shunt Pada motor DC shunt gulungan medan (medan shunt) disambungkan secara paralel dengan gulungan motor listrik. Oleh karena itu total arus dalam jalur merupakan penjumlahan arus medan dan arus dinamo. 2. Motor DC seri Pada motor DC seri, gulungan medan (medan shunt) dihubungkan secara seri dengan gulungan kumparan motor (A). Oleh karena itu, arus medan sama dengan Arus dinamo. 3. Motor DC kompon / gabung Motor Kompon DC merupakan gabungan motor seri dan shunt. Pada motor kompon, gulungan medan (medan shunt) dihubungkan secara paralel dan seri dengan gulungan motor listrik. Sehingga, motor kompon memiliki torque penyalaan awal yang bagus dan kecepatan yang stabil.
2.2.4 Komponen-komponen Mesin dan Fungsinya 1. Motor listrik Motor listrik berfungsi untuk merubah energi listrik menjadi energi mekanik. Motor listrik dalam alat ini berfungsi untuk menggerakkan puli melalui v-belt yang menggerakkan semua komponen-komponen alat ini. 2. Puli Puli adalah sebuah mekanisme yang terdiri dari roda pada sebuah poros atau batang yang memiliki alur diantara dua pinggiran di sekelilingnya. Sebuah tali, kabel, atau sabuk biasanya digunakan pada alur puli untuk memindahkan daya. Puli digunakan untuk mengubah arah gaya yang digunakan, meneruskan gerak rotasi, atau memindahkan beban yang berat.
15
3. V-belt V-belt digunakan untuk mentransmisikan tenaga dari satu poros ke poros lain melalui puli dengan kecepatan putaran yang sama atau berbeda. 4. Gear (Roda gigi) Secara umum fungsi dari roda gigi adalah untuk : A. Meneruskan daya dari poros penggerak ke poros yang digerakkan. B. Mengubah putaran dari poros penggerak ke poros yang digerakkan, yaitu dari putaran tinggi ke putaran rendah atau dari putaran rendah ke putaran tinggi. Bisa juga mengubah putaran di sini berarti membuat arah putaran poros yang digerakkan berlawanan dengan arah putaran poros penggerak. C. Memindahkan zat cair dari satu tempat ke tempat lain, misalnya oli, minyak tanah, dan sebagainya. Jadi, fungsi roda gigi di sini adalah sebagai pompa zat cair. Dalam otomotof dikenal adanya sistem pelumas dengan roda gigi. 5. Poros pemipih dan pemotong Poros adalah suatu bagian stasioner yang beputar, biasanya berpenampang bulat dimana terpasang elemen-elemen seperti roda gigi (gear), pulley, flywheel, engkol, sprocket dan elemen pemindah lainnya. A. Poros pemipih befungsi untuk memipihkan adonan mie setelah digiling dari mixer adonan. B. Poros pemotong berfungsi untuk memotong adonan setelah dipipihkan sehingga menjadi mie. 6. Bearing (Bantalan) Bearing adalah suatu komponen yang berfungsi untuk mengurangi gesekan pada machine atau komponen-komponen yang bergerak dan saling menekan antara satu dengan yang lainnya. Bearing digunakan untuk menahan / menyangga komponen-komponen yang bergerak. Bearing biasanya dipakai untuk menyangga perputaran pada shaft, dimana terjadi sangat banyak gesekan. 7. Rangka mesin Berfungsi sebagai wadah atau tempat untuk komponen-komponen
16
mesin lainnya. Rangka ini biasanya dirakit dengan besi-besi yang dismbung dengan las sehingga membentuk wadah yang diinginkan. 8. Mixer (Pengaduk adonan) Berfungsi untuk mengaduk atau mencampur bahan-bahan mentah seingga menjadi adonan yang akan melalui proses selanjutnya. Mixer juga memiliki poros pengaduk yang mempunyai sirip-sirip yang berfungsi untuk mencampur adonan tersebut.
17
BAB III METODELOGI PERANCANGAN
3.1 Kerangka konsep Penelitian Konsep peneliatian ini merupakan tahap awal dari pembuatan sebuah produk. Tahap ini yang akan menentukan hasil akhir dari sebuah produk yang akan di buat hampir secara keseluruhan dalam perancangan ini, banyak hal-hal yang harus ditinjau terlebih dahulu. Untuk mempermudah langkah-langkah atau penelitian dalam pembuatan alat yang lebih teratur, maka dibuat diagram alur perancangan seperti yang di bawah ini :
Mulai perancangan Persiapan barang Perakitan komponen motor Percobaan
Pengukuran daya dan tenaga
Selesai GAMBAR 2. Diagram alur perancangan mesin pemipih dan pemotong adonan mie.
18
KETERANGAN : Mulai bisa kita dari survey lapangan dimana kita mengetahui tentang informasi suatu motor listrik, informasi di dapat dari toko dan bengkel dynamo. Dalam merancang mesin dengan sumber penggerak motor, atau sejenisnya, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam memilih motor penggeraknya. Motor penggerak pun memiliki berbagai macam jenis, seperti motor pembakaran dalam, dan motor listrik. Motor pembakaran dalam seperti mesin bensin atau spark ignition engine, dan mesin diesel atau compression ignition engine. Motor listrik, seperti motor AC dan DC, motor stepper, motor servo, dan lain-lain. Pemilihan dalam hal ini tergantung kebutuhan mesin dan macam gerakan yang dibutuhkan. Dalam ulasan ini, saya tidak membahas tentang pemilihan jenis ini, namun yang lebih umum, seperti kecepatan dan daya motor, sesuai dengan pengalaman praktis saya dalam pekerjaan. Motor Stepper adalah suatu motor listrik yang dapat mengubah pulsa listrik yang di berikan menjadi gerakan motor discret (terputus) yang disebut step (langkah).satu putaran motor memerlukan 360° dengan jumlah yang tertentu perderajatnya. Motor servo adalah sebuah motor DC yang di lengkapi rangkaian kendali dengan sistem closed feedback yang terintegrasi dalam motor tersebut. Persiapan barang perakitan komponen motor : Dalam sistem listrik AC/Arus Bolak-Balik ada tiga jenis daya yang dikenal, khususnya untuk beban yang memiliki impedansi (Z), yaitu: o Daya semu (S, VA, Volt Amper) o Daya aktif (P, W, Watt) o Daya reaktif (Q, VAR, Volt Amper Reaktif) Untuk rangkaian listrik AC, bentuk gelombang tegangan dan arus sinusoida, besarnya daya setiap saat tidak sama, Maka daya yang merupakan daya rata-rata diukur dengan satuan Watt. Daya ini membentuk energi aktif persatuan waktu dan dapat diukur dengan kwh meter dan juga merupakan daya nyata atau daya aktif
19
(daya poros, daya yang sebenarnya) yang digunakan oleh beban untuk melakukan tugas tertentu. Sedangkan daya semu dinyatakan dengan satuan Volt-Ampere (disingkat, VA), menyatakan kapasitas peralatan listrik, seperti yang tertera pada peralatan generator dan transformator. Pada suatu instalasi, khususnya di pabrik/industri juga terdapat beban tertentu seperti motor listrik yang memerlukan bentuk lain dari daya, yaitu daya reaktif (VAR) untuk membuat medan magnet, atau dengan kata lain daya reaktif adalah daya yang terpakai sebagai energi pembangkitan flux magnetik sehingga timbul magnetisasi dan daya ini dikembalikan ke sistem karena efek induksi elektromagnetik itu sendiri, sehingga daya ini sebenarnya merupakan beban (kebutuhan) pada suatu sistim tenaga listrik. Faktor daya atau faktor kerja adalah perbandingan antara daya aktif (watt) dengan daya semu/daya total (VA), atau cosinus sudut antara daya aktif dan daya semu/daya total. Daya reaktif yang tinggi akan meningkatkan sudut ini dan sebagai hasilnya faktor daya akan menjadi lebih rendah. Faktor daya selalu lebih kecil atau sama dengan satu. Secara teoritis, jika seluruh beban daya yang dipasok oleh perusahaan listrik memiliki factor daya satu, maka daya maksimum yang ditransfer setara dengan kapasitas sistim pendistribusian. Sehingga, dengan beban yang terinduksi dan jika faktor daya berkisar dari 0,2 hingga 0,5, maka kapasitas jaringan distribusi listrik menjadi tertekan. Jadi, daya reaktif (VAR) harus serendah mungkin untuk keluaran kW yang sama dalam rangka meminimalkan kebutuhan daya total (VA). Faktor Daya / Faktor kerja menggambarkan sudut phasa antara daya aktif dan daya semu. Faktor daya yang rendah merugikan karena mengakibatkan arus beban tinggi. Perbaikan factor daya ini menggunakan kapasitor. Setelah itu baru kita melaksanakan percobaan yang akan kita maksud seperti apa, baru kalau saja di suatu percobaan ada kendala yang tidak di duga ,kita harus kembali lagi ke sistem perancangan tersebut hingga sampai batas yang kita inginkan.
20
Baru setelah yang kita inginkan sudah tidak ada kendala lagi barulah kita menginjak pada sistem pengukuran daya pada motor listrik tersebut. Setelah kita mengukur daya motor listrik sampai yang kita inginkan barulah kita mencapai titik yang terakhir yaitu selesai. Dalam pembuatan mobil listrik, motor adalah komponen vital yang berfungsi sebagai mesin penggerak kendaraan listrik yang sedang diselesaikan. Motor adalah sebuah komponen yang terdiri dari kumparan dan magnet, semakin besar magnetnya maka akan semakin cepat pula kumparan tersebut berputar "Motor listrik adalah alat untuk mengubah energi listrik menjadi energi mekanik. Alat yang berfungsi sebaliknya, mengubah energi mekanik menjadi energi listrik disebut generator atau dinamo Tipe atau jenis motor listrik sekarang sangat beragam, namun dari sekian banyak tipe yang ada di pasaran, sejatinya motor listrik hanya memiliki 2 komponen utama, yaitu stator dan rotor. Stator adalah
bagian motor listrik yang diam
dan rotor adalah bagian motor listrik yang bergerak (berputar). Sedangkan berdasarkan sumber tegangan, motor listrik di bagi menjadi 2 lagi, yaitu motor listrik AC (Alternating Current) dan motor listrik DC (Direct Current). Untuk penjelasan mendalam, bahwasannya, dari kedua jenis motor tersebut (AC dan DC) dibagi lagi menjadi beberapa varian dan struktur.
3.2 Waktu pelaksanaan Pembuatan produk yang kami beri nama “Mesin pemipih dan pemotong adonan mie” dengan menggunakan waktu kurang lebih 1 bulan, dengan rincian sebagai berikut:
1.
Persiapan beli bahan dan alat
: 1
Minggu
2.
Pembuatan
: 2
Minggu
3.
Penghiasan / Finishing
: 12
Hari
4.
Pengecekan / Trial ( percobaan)
: 2
Hari
5.
Tahap akhir
: 1
Hari
21
Tabel 2. pengerjaan Mesin pemipih dan pemotong adonan mie Maret No
Minggu 1
Item Pengerjaan
1-3 1 2
4-6
Minggu 2 107-9 13
Minggu 3 14- 1817 22
Minggu 4 23- 2726 30
Perencanaan 01– 08 Maret 2014
Pembelian Material
08 – 11 Maret 2015
3
Produksi Pembuatan
/ 11 - 23 Maret 2015
4
Pengecatan 23 – 29
5
Maret 2015
Finishing 30 Maret 2015
3.3 Desain Produk 1. Desain konstruksi mesin Perancangan Mesin Pemipih dan Pemotong Adonan Mie diharapkan dapat memenuhi kekurangan pada mesin yang telah ada sebelumnya. Sehingga perancangan Mesin pemipih dan pemotong adonan mie ditentukan atas berbagai pertimbangan sebagai berikut : a. Mesin pemipih dan pemotong adonan mie tidak menggunakan tenaga penggerak manusia sebagai penggerak utamanya melainkan diganti dengan tenaga motor listrik. b. Spesifikasi mesin yang ergonomis dengan dimensi yang nyaman bagi operator dan mudah disesuaikan dengan ruang kerja mesin berdimensi panjang 750 mm x lebar 500 mm x tinggi 950 mm. c. Mudah dalam pengoperasian serta perawatan cadang mesin. d. Higenis bila digunakan untuk produksi bahan pangan
22
Berikut ini adalah gambar komponen-komponen dari mesin pemipih dan pemotong adonan mie.
Gambar 3. Bagian-Bagian Mesin Pemipih Dan Pemotong Adonan Mie
23
Gambar 4. Bagian-Bagian Mesin Pemipih Dan Pemotong Adonan Mie
24
Komponen-komponen dari mesin pemotong dan pemipih adonan mie sebagai berikut: Tabel 3. Penjelasan Masing-Masing Bagian Mesin Pembuat Mie NO
Jumlah
Nama Bagian
Bahan
Keterangan
1
1
Poros Mixer
Stainless Steel
Dibuat
2
2
Loyang
Stainless Steel
Dibuat
3
1
Rangka
Plat Besi 5mm
Dibuat
4
1
Saluran adonan
Stainless Steel
Dibuat
5
5
UCT
Dibeli
6
4
Baut
Dibeli
7
2
Saluran Tengah
Stainless Steel
Dibeli
8
2
Poros Pemotong Mie
Stainless Steel
Dibeli
9
2
Pulley Poros Pemipih
Dibeli
10
1
Motor Listrik
Dibeli
11
2
V Belt
Dibeli
12
6
Bering (klaker)
Dibeli
13
2
Pulley Poros Penggerak
Dibeli
14
2
UCP Pillow Blocks
Dibuat
15
1
Wadah mie
Steliss Steel
Dibuat
16
4
Roda Gigi
St 37
Dibeli
17
2
Puliy bertingkat
Di beli
3.4 Estimasi Biaya Dalam estimasi biaya ini kami menjelaskan biaya yang telah keluar dalam pembuatan mesin pemotong dan pemipih adonan mie.
25
3.4.1 Biaya Pembelian komponen Pembelian komponen-komponen dari mesin pemipih dan pemotong adonan mie adalah sebagai berikut: Tabel 4. Biaya Pembelian Komponen Macam Komponen
Biaya
Biaya Perakitan
Jumlah
Pembelian Ring Plat M12
5.500
550
6.050
Pulley tunggal 2” 2
16.000
1.600
17.600
Baut M 12 x 25 mm (20)
24.000
2.400
26.400
Pulley tunggal 12”
65.000
6.500
71.500
Pulley tunggal 14”
94.000
9.400
103.400
UCP Bearing 20 mm (2)
44.000
4.400
48.400
UCT Bearing 20 mm (4)
120.000
12.000
132.000
UCF Bearing 25 mm (4)
90.000
9.000
99.000
Camstarter
25.000
2.500
27.500
Kabel
25.000
2.500
27.500
V-Belt
30.000
2.500
32.500
V-Belt
30.000
2.700
32.700
Roda gigi lurus (2pasang)
116.000
11.600
127.600
1.500.000
150.000
1.650.000
Motor listrik 1 HP Jumlah
2.402.150
26
3.4.2 Biaya Pembuatan Komponen Berikut ini adalah daftar pembuatan komponen-komponen dari mesin pemotong dan pemipih adonan mie Tabel 5. Biaya Pembuatan Komponen Macam Komponen
Bahan baku
Ongkos
Jumlah
Rangka
240.000
120.000
360.000
Loyang Mixer
220.000
120.000
340.000
Part Saluran dan cover 500.000
100.000
600.000
mesin Poros Pemipih 1
210.000
175.000
385.000
Poros Pemipih 2
210.000
175.000
385.000
Poros Pemotong 1
210.000
175.000
385.000
Poros Pemotong 2
210.000
175.000
385.000
Poros Pengatur tekanan
65.000
25.000
90.000
Poros Mixer
190.000
120.000
340.000
Jumlah
3.270.000
Total Pembuatan = Biaya Pembelian Komponen + Biaya Pembuatan Komponen 3.270.000 + 2.402.150 =5672.150
Alat – Alat yang di gunakan - Batu gerinda potong
: 3 biji
- Batu gerinda biasa
: 2 biji
- Gerinda duduk - Las listrik - Elektroda 2.0”
: 2 kg
- Gergaji
27
Bahan Finishing
:
- Cat
: 2 kg
- Tiner Dasar
: 4 Liter
- Tiner Spesial
: 3 Liter
- Dempul
: 1 Kg
- Kertas Gosok
: 10 Lembar
3.5 Harga Jual Dengan mempertimbangkan memperhatikan biaya operasionalnya yang dikeluarkan untuk membuat produk “Mesin pemipih dan pemotong adonan mie”ini, maka kami berencana untuk menjual barang hasil produksi kami dengan harga yang lebih mudah dijangkau oleh kalangan menengah kebawah.
28
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN 4.1 Pembahasan Mesin Pemipih dan Pemotong Adonan Mie Pembahasan yang di bahas tentang perancangan mesin pemipih dan motong adonan mie dengan bantuan motor listrik ini. Ada bebrapa hal yang harus di bahas antara lain klasifikasi motor induksi, prinsip kerja motor induksi, rangkaian ekivalen motor induksi. Mekanisme pemipihan dan pemotongan pada mesin tersebut menggunakan sistem pemutaran yang sama dengan beberapa mesin penggiling atau mesin penghancur kertas yang digunakan pada perusahaan. Sistem pemutaran ini digerakkan oleh jenis transmisi, yaitu dari perputaran puli sabuk V diteruskan oleh poros penghubung menuju ke poros pemipih 1, kemudian putaran dihubungkan dengan rodagigi ke poros pemipih 2 ke poros pemotong. Pemilihan bahan yang tepat untuk membuat komponen tersebut harus dipertimbangkan dengan baik, karena mempengaruhi kinerja mesin dan perhitungan biaya produksi. Ada beberapa aspek yang menjadi bahan pertimbangan dalam pemilihan suatu bahan teknik.
4.2 Hasil Perhitungan Mesin Pemipih Dan Pemotong Adonan Mie Perancangan merupakan langkah awal yang penting dalam proses pembuatan maupun modifikasi mesin. Langkah ini dilakukan sebagai upaya untuk memperoleh data-data yang akurat sebagai landasan untuk membuat suatu konstruksi mesin yang baik. Begitu juga dalam proses pembuatan mesin pemipih dan pemotong adonan mie ini. Analisis teknik dan perancangan yang di lakukan dalam pembuatan mesin tersebut antara lain adalah:
29
4.2.1 Perhitungan Gaya (F) Yang Direncanakan 1. Berat beban: Target yang di harapkan untuk kapasitas mesin pemipih dan pemotong adonan mie ini adalah dapat memuat 15 kg adonan dalam setiap produksi. 2. Pengujian gaya potong pada pisau Untuk mengetahui besaran gaya yang terjadi pada saat terjadi pemotongan adonan mie setebal 2 mm,maka perlu di lakukan pengujian terhadap gaya potong adonan mie tersebut. Pengujian gaya potong di lakukan secara sederhana. 3. Gaya gesek : Berdasarkan hasil pengujian yang di lakukan pada pisau dengan adonan mie menggunakan beban,gaya yang terjadi pada setiap bilah poros pemotong di dapatkan sebesar 25 gram atau 2,5N. Jumlah pisau yang bergesekan dengan adonan mie adalah 88 bagian dan kedua bilah mendapatkan gaya, maka:
Gambar 5. Poros Pemotong.
Gambar 6.Bilah Poros Pemotong.
30
Jadi gaya total yang terjadi,yaitu: Ftot = F x jumlah bilah pemotong yang mendapat gaya =2,5 N x176 =440 N =44 kg Keterangan: F = Gaya (kg)
4.2.2 Perhitungan Daya (P) Yang Direncanakan Diketahui: Rputaran poros pemotong = 25,4 mm = 2,54 cm F = 44 kg
Rumus: T = F. R putaran poros pemotong T = 44 kg x 2,54 cm T =111,76 kg.cm T = 71620
𝑝𝑝
𝑇𝑇. 𝑛𝑛 71620 111,76.180 𝑝= 2𝑎 𝑝=
P = 0,28 Hp P = 0,3 hp Keterangan: T = Momen puntir F= Gaya P= Daya yang terjadi pada poros pemotong R= putaran pisau= Jari-jari putaran pisau
31
4.2.3 Perhitungan Motor dari Mesin Pemipih dan Pemotong Adonan Mie Berdasarkan pertimbangan sistem transmisi yang digunakan pada mesin, besar daya motor yang dibutuhkan adalah 0,5 Hp. Sistem kerja transmisi pada mesin pemipih dan pemotong adonan ini adalah motor listik berputar Menggerakkan puli 1 yang dihubungkan oleh sabuk pada puli 2. Puli 2 terhubung dengan poros horisontal. Selanjutnya,puli akan mennggerakkan poros pemipih 1 yang terhubung dengan puli pada poros pemotong 2 dan terhubung dengan roda gigi lurus pada poros pemipih.Efisiensi yang terjadi pada sistem transmisi yang digunakan: η=95% 1. Daya pada motor listrik: η=
Pout .100 % Pin
Pin= N Pin=
Pout 0,3 x100 % 95
Pin = 0,31Hp Dari perhitungan di atas, dapat ditentukan besar daya motor listrik yang digunakan sebesar 0,5 Hpz 2. Spesifikasi motor listrik yang digunakan: 1) n
= 1400 rpm
2) P
= 0,5 Hp
3) Frekuensi = 50 Hz 4) Tegangan = 110/220 V Keterangan: η =Efisiensi yang direncanakan P out=Daya yang dikeluarkan P in =Daya yangdimasukkan 32
4.2.4 Perhitungan Transmisi Pada Roda Gigi Mesin Pemipih dan Pemotong Adonan Mie Mesin Pemipih dan Pemotong adonan mie ini memiliki sistem transmisi yang terdiri dari puli sabuk V dan roda gigi lurus serta gear dan rantai.Putaran yang direduksi oleh sistem transmisi,yaitu dari 1400 rpm menjadi 34 rpm.Perancangan transmisi disesuaikan dengan penggunaan jenis motor penggerak. Motor penggerak yang digunakan adalah motor penggerak posisi horisontal Motor ini dipilih karena paling mudah ditemukan di pasaran.Bantalan bearing yang di gunakan berjumlah.Bearing 1 dan 2 diameter lubangnya 20 mm.Kedua bearing tersebut dipasangkan pada poros 1 yaitu poros penghubung atau poros pemindah daya.bearing 3,4,5,dan 6 merupakan UCF dengan diameter berukuran 25,4 mm, sedangkan bearing 7, 8, 9, dan 10 merupakan UCT bantalan yang dapat diatur posisinya dengan diameter berukuran 25.4mm.Bearing UCF dipasangkan pada poros pemipih 1 dan poros pemotong 1 sebagai penahan poros. Sedangkan UCT di pasangkan pada poros pemipih 2 dan poros pemotong 2 sebagai pengatur celah antara poros sehingga ketebalan mie dapat di sesuaikan.
4.2.5 Sistem Penggerak Dan Transmisi. 1.Motor listrik 2.Pulli motor 3.V-Belt 4.Pulli penghubung1 5.Poros penghubung 6.Pulli penghubung2 7. Roda gigi Reduksi putaran yang terjadi pada transmisi mesin pemipih dan pemotong adonan mie: 1.Transmisi puli dan V-Belt : n 1=1400 rpm 33
d 1dan d 3=2 inch =50,8 mm d 2=14 inch =355,6 mm d 4=12 inch =304,8 mm Rumus: n 1. d 1 = n 2. d 2 n2 = n3 n 2 = 1400×50,8 355,6 n 3. d 3 = n 4. d 4 n 2 = 200 rpm d 2 dan d 3 terletak pada satu poros 𝑛2 =
200x50,8 304,8
Maka ; n 2 = 33,3 rpm
Keterangan: n 1 = Putaran pada puli 1 n 2 = Putaran pada puli 2 d 1 = Diameter puli 1 d 2 = Diameterpuli 2 n 3 = Putaran pada puli 3 n 4 = Putaran pada puli 4 d 3 = Diameter puli 3 d 4 = Diameter puli 4 2. Transmisi roda gigi lurus Karena d 1, d 2 , d 3, dan d 4 memiliki Diketahui: d 1 = d 2 = d 3 = d 4 =25,4 34
4.2.6 Perhitungan Pulli Dan V-Belt Mesin Pemipih dan Pemotong Adonan Mie Puli dan V-Belt digunakan untuk mereduksi putaran motor listrik dari 1400 rpm menjadi 34 rpm dengan perbandingan diameter puli 1:7 dan 1:6. Perkiraan penggunaan mesin untuk produksi dalam sehari 8-10 jam. Sehingga faktor koreksi nya 1,3. Proses perencanaan dan perhitungan sabuk-V dapat diamati melalui:
dk
Dk
Dk
C
gambar 7.Perhitungan puli dan V-belt Keterangan : C = jarak sumbu poros Dk = diameter luar puli yang digerakkan dk = diameter luar puli penggerak 1. Daya P = 1 HP P = 1 x 0,735 kW P = 0,735 kW Keterangan: P = Daya 2. Daya Rencana Rumus: Pd = fc . P Pd = 1,3 x 0,735 35
Pd = 0.9555 kW Keterangan: Pd = Daya yang direncanakan Fc = Faktor koreksi 3. Momen Rencana 𝑇 = 9,74𝑥𝑥105 𝑥𝑥 𝑥𝑥
0,9555 1400 𝑝𝑝𝑑𝑑
𝑇 = 9,74𝑥𝑥105 𝑥𝑥 𝑥𝑥 1400 T = 664,755 kg.mm Keterangan: T = Momen puntir
4. Penampang v-belt yang digunakan tipe A 5. Diameter v-belt a) d p1 = 50,8 mm, D p2 = 355,6 b) d p3 = 50,8 mm, D p4 = 304,8 6. a) 26,0536 m/s < 30 m/s b) 3,1871 m/s < 30 m/s, baik digunakan 7. Gaya Tangensial V- Belt: 𝑝𝑜 =
𝑓, 𝑒𝑓 102
𝑓𝑒 =
𝑝𝑜. 102 𝑣
𝑓𝑒 =
0.9555𝑥102 26.0536
F e = 3.7407 4 kg 𝑓𝑒 =
𝑝𝑜. 102 𝑣
𝑓𝑒 =
0.9555𝑥102 3.1871
36
F e = 25,17772 ≈25kg Keterangan: F e = Gaya tangensial sabuk-V P 0 = Kapasitas transmisi daya 8. Nomor nominal sabuk-V, yaitu: no. 65 = 1645,46 mm dan no.59 = 1498,5 mm 9. Jarak sumbu poros (C) dapat dinyatakan sebagai berikut: Rumus: b = 2L – π (Dp2 + dp1) b = 2 x 1645,46 – 3,14 (355,6 + 50,8) b = 2014,82 mm b = 2L – π (Dp4 + dp3) b = 2 x 1498,5 – 3,14 (304,5 + 50,8) b = 4112,64 mm 10. Besar sudut kontak sabuk-V dengan puli, yaitu: Rumus : 0 = 1800
57(DDpp 2 − DDpp1) 480
0 = 1800
57(355,6 − 50,8) 480
θ = 143,8050
K 0 = 0,91
Keterangan: θ = Besar sudut kontak sabuk-V dengan puli Kθ = Faktor koreksi ΔC i = 20 mm
37
ΔC i = 20 mm ΔC t = 40 mmv ΔC t = 50 mm m. Jadi v-belt yang sesuai dengan sistem transmisi mesin pemotong dan pemipih adonan mie
4.2.7 Perhitungan Roda Gigi Lurus Pemotong dan Pemipih Adonan Mie Dalam roda gigi lurus terdapat bagian-bagian dari roda gigi, berikut ini adalah bagian-bagian roda gigi:
Gambar 8. Bagian-Bagian Roda gigi D1
= 57,15 mm
d2
= 57,15 mm
z
= 18
n
=34 Rpm
Berikut ini adalah gambar perhitungan sudut tekan roda gigi pemipih dan pemotong:
Gambar 9.Perhitungan Sudut Tekan Roda gigi
38
1.Diametral Pitch (P) Adalah banyaknya gigi setiap satu inch 𝑝𝑝 =
ZZ DD
𝑝𝑝 =
18 = 0,31 57,15
𝑚𝑚 =
dd zz
𝑚𝑚 =
57,15 = 3,17 18
2. Circular Pitch adalah jarak arc yang diukur pada lingkaran pitch dari salah satu sisi sebuah gigi ke sisi yang sama dari gigi yang berikutnya.
𝑚𝑚 =
nnDD zz
3,14.57,15 = 9,96 18 3. Kelonggaran (Clearance ) Jarak radial dari ujung puncak gigi ke bagian dasar roda gigi yang digerakkan 0,157 = 0,157 pp 0,157 = 0,157.3,17 = 0,50 0,51 4. Deddendum (Dedd) adalah jarak radial dari lingkaran pitch sampai pada dasar dari gigi. Deddendum = Addendum + Clearance
39
5. Diameter blank (blank diameter) adalah jarak yang panjangnya sama dengan diameter lingkaran pitch ditambah dengan dua addendum. blank diameter=D+2 addendum D = Zm Add = m blank diameter= Zm + 2m=
(𝑍𝑍+2) = 64,51 P𝑃
6. Ketebalan gigi adalah jarak tebal gigi yang diukur pada lingkaran pitch dari satu sisi ke sisi yang lain pada gigi yang sama. Tebal gigi nominal = ½ Circular Pitch 𝜋𝜋 mm = ππ = ZDDPP Z 3,14 3,17 = 3,14 x = = 4,97 2.57.15.0,31 Z 7. Back Lash adalah jarak dari sisi ujung gigi yang satu sampai pada sisi kerja (working flank) dari gigi. Untuk sudut tekan (pressure angle) biasanya dibuat sama dengan 20° dan 14½°. Sedangkan tinggi gigi atau kedalaman gigi (teeth depth) umumnya dibuat 2.25 kali modul untuk roda gigi dengan sudut tekan 20°. Sedangkan untuk roda gigi dengan sudut tekan 14½° kedalaman giginya dibuat sama dengan 2.157 modul (m) yang lain pada satu pasangan roda gigi.Untuk jarak antara pusat kedua roda gigi dari pasangan roda gigi dapat dihitung bila jumlah gigi dari kedua roda gigi dan diametral pitchnya sudah diketahui.
4.2.8 Peritungan Kekuatan Rangka Mesin Pemipih dan Pemotong Adonan Mie Rangka merupakan bagian yang penting sebagai penopang mesin agar dapat kokoh berdiri saat dioperasikan. Pemilihan bahan serta proses penyambungan yang tepat akan mempengaruhi kekuatan rangka sebagai penopang mesin sehingga rangka dapat menahan beban maksimal dari yang
40
diharapkan. Berikut ini adalah tabel jumlah beban pada rangka: Tabel 6. Jumlah Beban Pada Rangka NO. Beban
(N)
1
Poros pemipih
146
2
Poros pemotong
145
3
Puli
10
4
Puli
49
5
Torsi motor
501.27
Total
851,27
Jumlah beban pada mesin ini sebesar 851,27N dan ditumpu oleh batang A dan batang B, maka beban masing-masing batang A dan batang B adalah sebesar425,635 N. Diketahui : Ukuran besi siku penampang : 40𝑥40𝑥 3
8
F
: 851,27N
l : 0,5 m 1. Beban pada masing-masing batang FF Z 851,27N 𝑅𝑅2 = = 425,635N Z 𝑅𝑅1 =
2. Reaksi pada A dan B Vab = R1=425,635 N
41
Vbc = -R2 =-425,635 N 3. Momen pada A dan B 𝑀𝑎𝑏 =
𝑀𝑎𝑏 =
ffxx Z
851,0,25 = 106,4 NN Z
4.3 Hasil Dan Pembahasan Setelah melakukan proses produksi mesin pemipih dan pemotong adonan mie maka hasil akhir dari mesin tersebut akan diuji. Hasil pengujian dari mesin tersebut akan dibahas agar dapat diketahui kelemahan-kelemahan dan kesalahan yang terjadi pada saat proses pembuatan mesin sehingga pembuatan mesin serupa akan lebih baik untuk kedepan.
4.3.1 Uji Fungsional Komponen Uji funngsional komponen merupakan pengujian dari masing-masing komponen yang terdapat pada mesin pemipih dan pemotong adonan mie secara fungsi. Pengujian ini dilakukan untuk mengetahui kinerja dari setiap komponen sehingga dapat berfungsi dengan baik pada saat mesin dioperasikan. Uji fungsional pada mesin pemipih dan pemotong adonan mie ini dilakukan pada beberapa komponen mesin antara lain : 1. Konstruksi Rangka Rangka Mesin Pemipih dan Pemotong adonan ini terdiri dari profil siku dengan ukuran 40 mm x 40 mm x 4 mm. Dimensi rangka ini, yaitu panjang 750 mm, lebar 400 mm, tinggi 950 mm. Rangka Mesin Pemipih dan Pemotong Adonan terbagi menjadi 2 bagian, yaitu bagian atas rangka merupakan dudukan poros pemipih dan meja saluran masuk adonan dan bagian bawah merupakan dudukan motos listrik. Peralatan yang digunakan dalam proses pembuatan rangka, yaitu penggaris siku, mistar baja, mistar gulung, penggores, gergaji 42
tangan, gerinda tangan, mesin bor, mesin las SMAW, ragum. Permasalahan yang dihadapi pada perancangan konstruksi rangka, yaitu lebar rangka bagian atas lebih kecil dibandingkan dengan penjang poros pemipih dan poros pemotong. Mengatasi permasalahan tersebut, maka proses perakitan dilakukan dengan memasang poros terlebih dahulu sebelum rangka bagian atas dilas. Pengujian rangka dilakukan dengan memberikan beban pada rangka. Pengujian ini dilakukan untuk mengatahui kekuatan rangka dan daya tahan terhadap beban yang diberikan. setelah dilakukan pengujian, rangka yang telah dibuat menunjukkan hasil yang baik. Hasil tersebut ialah rangka mampu menahan getaran motor penggerak dan tidak terlihat adanya lengkungan pada rangka ketika tambahan beban adonan dimasukkan. 2. Part Saluran Adonan Part saluran adonan terdiri dari 3 bagian, yaitu saluran masuk adonan yang tergabung denngan meja mesin sebagai tempat untuk persiapan bahan, saluran begian tengah yang berfungsi sebagai penyalur adonan setelah dipipihkan menuju bagian poros pemotong, dan saluran keluar yang berfungsi sebagai saluran keluar adonan yang telah menjadi mie yang siap dimasak. Permasalahan yang dihadapi dalam perancangan part saluran adonan tersebut adalah perbedaan bahan saluran yang terbuat dari bahan stainless steel dengan rangka yang terbuat dari st 37 sehingga proses penyambungan sulit dilakukan. Untuk mengatasi masalah tersebut penyambuangan part saluran dan rangka dilakukan menggunakan elektoda stainless steel. 3. Poros Pemipih Poros pemipih terdiri dari 2 buah poros berfungsi untuk memiphkan adonan mie agar sesuai dengan ketebalan yang diharapkan sehingga adonan dapat terpotong dengan sempurna pada saat memasuki poros pemotong. Poros pemipih terbuat dari bahan st 37 Permasalahan yang dihadapi dalam merancang poros pemipih tersebut adalah bahan yang belum dapat dikatakan higenis sebagai alat untuk
43
memproduksi bahan makanan. Mengatasi permalahan tersebut, yaitu dengan melakukan pelapisan dengan chroum pada poros pemipih sehingga bahan adonan mie yang dipipihkan tetap bersih dan layak untuk dikonsumsi. Pengujian pada poros pemipih dilakukan dengan cara memasukan adonan yang masih tebal kedalam mesin untuk dipipihkan sesuai dengan ketebalan yang diatur pada poros pengatur tekanan. Pengujian ini dilakukan untuk mengetahui apakah poros pemipih dapat berfungsi memipihkan adonan mie dengan maksimal. 4. Poros Pemotong Poros pemotong terdiri dari 2 buah poros berfungsi untuk memotng adonan mie yang
ketebalan telah disesuaikan oleh poros pemipih. Poros
pemotong memiliki bahan dan dimensi yang sama dengan poros pemipih. Poros pemotong terbuat dari bahan st 37. Permasalahan yang dihadapi dalam merancang poros pemotong tersebut adalah bahan yang belum dapat dikatakan higenis sebagai alat untuk memproduksi bahan makanan. Mengatasi permalahan tersebut, yaitu dengan melakukan pelapisan dengan chroum pada poros pemotong sehingga bahan adonan mie yang terpotong tetap bersih dan layak untuk dikonsumsi. Pembuatan alur sebagai celah untuk adonan juge menemui kendala kerana mesin yang tersedia adalah mesin bubut konfensional sehingga hasil pembubutan poros pemotong kurang maksimal. Pengujian poros pemotong adonan dilakukan dengan cara memasukkan adonan mie yang telah pipih melalui poros pemotong sehingga adonan dapat terbentuk menjadi mie mentah yang siap dimasak. Pengujian ini dilakukan dengan tujuan mengetahui apakah poros pemotong dapat berfungsi dengan baik dan mampu memotong adoana mie. Setelah dilakukan pengujian, Poros yang dibuat tidak mampu berfungsi secara maksimal. Mampu memotong adonan mie. 5. Poros Penghubung Poros penghubung berfungsi sebagi poros pemindah daya dari motor listrik kemudian menuju ke poros pemipih melalui V-Belt. Poros penghubung
44
terbuat dari bahan st 37 dengan ukuran Ø1 inch dan panjang 650 mm. Poros penghubung dilakukan dengan cara menjalankan mesin tesebut. Pengujian ini dilakukan untuk mengetahui apakah poros penghubung tersebut dapat berfungsi memindahakan daya putaran dari motor listrik ke poros pemipih dan poros pemotong dengan baik sehingga mesin dapat bejalan dan berfungsi secara maksimal. Setelah dilakukan pegujian poros penghubung dapat berfungsi dengan baik. Poros teresebut dapat memindahkan daya motor sehingga mesin dapat bekerja dengan maksimal. 6. Casing Penutup motor Casing penutup motor berfingsi untuk melindungi motor listrik dan untuk memperindah tampilan mesin dari luar. casing penutup motor terbuat dari bahan stainless steel sisa pembuatan part saluran adonan. Permasalahan yang dihadapi dalam pembuatan casing adalah keterbatasan alat yang digunakan. Sehingga dalam pemotongan bahan hanya menggunakan gerinda tangan. Serta proses bending dilakukan dengan alat seadanya. Proses pengujian casing dilakukan dengan melihat tempilan mesin drsi luar dan melihat celah-celah yang terdapat antara casing dan rangka mesin. Pengujian ini dilakukan untuk mengetahui apakah casing dapat menutupi bagian mesin secara maksimal dan mampu menambah keindahan tampilan mesin sehingga memberikan
kesan
mewah
pada
mesin
tersebut.
Setelah
proses
pembuatan mesin selesai casing dapat berfingsi maksimal denagan menutup seluruh bagian motor, serta memperindah tampilan karena bahan casing yang terbuat dari stainless steel menambah kesan mewah pada mesin. 7.Poros Pengatur tekanan Poros pengatur tekanan berfungsi untuk mengatur celah antara poros pemipih dan celah antara poros pemotong sehingga ketebalan mie dapat disesuaikan. Poros pengatur tekanan tebuat dari bahan poros berulir M12 dan dengan poros pemegang.Kendala pembuatan poros pengatur tekanan tersebut adalah proses pembuatan tempat sebagi pasangan dari poros sehingga poros
45
dapat mengunci saat diputar. Mengatasi masalah tersebut dengan cara mengelas baut M12 pada rangka sehingga poros dapat mengunci pada saat diputar.Pengujian pada bagian ini dilakukan dengan cara merubah celah pada poros pemipih dengan memutar poros pengatur tekanan tersebut kemudian menjalankan mesin dan memasukkan adonan mie yang lebih tebal. Pengujian ini dilakukan untuk mengatehui apakan poros pengatur tekanan dapat berfungsi mengunci poros pemipih bahian atas dengan baik atau tidak, sehingga poros dapat memipihkan adonan tanpa terjadi penambahan besar celah pada saat adonan dimasukan. Setelah dilakukan pegujian poros pengatur tekanan dapat berfungsi dengan baik. Poros teresebut dapat mengatur besar celah yang terdapat pada poros pemipih dan poros pemotong. Sehingga ketebalan mie dapat disesuaikan dengan keinginan.
4.4 Kelebihan Dan Kekurangan Mesin Mesin pemipih dan pempotong adonan mie yang telah dirancang tersebut memiliki beberapa kelebihan serta beberapa kekurangan yang masih belum dapat disempurnakan oleh perancang. Berberapa kelebihan dari mesin tersebut antara lain adalah: 1.Bahan pembuatan mesin lebih ekonomis. 2.Tingkat keyamanan penggunaan lebih tinggi karena memiliki dimensi yang seuai. 4.Saluran masuk dan keluar adonan lebih steril, karena menggunakan plat stainless steel. 5.Pada bagian rangka belakang tidak tertutup sehingga memudahkan perawatan motor listrik. Dan beberapa kekurangan yang dimiliki mesin tersebut antara lain adalah; a. Pada beberapa bagian mesin masih belum tertutup. b. Bagian-bagian mesin tidak dapat dibongkar pasang sehingga mempersulit perawatan.
46
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
5.1 Kesimpulan Standart mesin pemipih dan pemotong adonan mie tersebut di rancang untuk mempermudah bagi para pengguna. Komponen penting dalam mesin pemipih dan pemotong adonan mie ini meliputi besi bawah yang berfungsi sebagai kaki penyangga agar dalam pengerjaan pembuatan mie tersebut bisa tetap kokoh saat mesin tersebut digunakan, diharapkan bisa memberikan kenyamanan dan medukung dalam penggunaanya.
5.2 Saran Beban produk mesin pemipih dan pemotong adonan mie ini sangat berat untuk mengangkat atau merakit mesin tersebut karna ini butuhkan 2 orang. karna bahan-bahanya terbuat dari besi dan plat stainlist.
47
DAFTAR PUSTAKA Azzmi, M.U. 2012. Pembuatan Mi Bekatul Beras Merah Substitusi Tepung Ubi Jalar Ungu (Ipomoea batatas blackie) Kaya Antioksidan. Tugas Akhir Diploma III. Fakultas Pertanian Universitas Sebelas Maret, Surakarta. Azwar, A. 2013. Pengantar Pedoman Umum Gizi Seimbang. Jakarta: Dirjen Bina Kesehatan Masyarakat Departemen Kesehatan RI. Lukman, Adhi Siswaja. http://tabloidpasar.com/ (diakses tanggal 1 April 2012. Jam 20.30) M. Khairul Amri Rosa, MT - “Electric Machinery Fundamentals”, Stephen J. Chapman, 4th ed, 2005 Nurakmal, 2010. Pembuatan Mie Kering dengan Subtitusi Tepung Labu Tanah.Unsyiah,Banda Aceh Rustandi,D.2011.produksi mie.Metagra,Solo Sularso dan Suga, K. 2011. Dasar Perencanaan Dan Pemilihan Elemen Mesin. Jakarta: Pradnya Paramita Tri Rahadi, Ari Sadam Tri Rahadi, ”Perancangan Mesin Pemipih dan Pemotong Adonan Mie”Laporan Tugas Akhir Universitas Negeri Yogyakarta, Yogyakarta: 2012
48
LAMPIRAN
Gambar desain ukuran kerangka mesin pencetak mie tampak samping
49
Gambar ukuran krangka mesin pencetak mie tampak depan
50
Gambar ukuran kerangka mesin pencetak mie tampak atas
51
Gambar ukuran kerangka mesin pencetak mie tampak bawah
52
Gambar kerangka mesin pencetak mie iso metrik
53
Gambar Mesin Pemipih Dan pemotong Adonan Mie
Gambar Perputaran Puli
54
Gambar Akhir (Finising)
55