TOURISM AUTHORITY OF THAILAND JAKARTA OFFICE Newsletter 10- 2015 Sambutan Direktur TAT,
INDEX Kepada
Teman
&
Rekan
TAT
Jakarta,
TAT Undang Travel Blogger Indonesia di Travel Blogger Exchange 2015
Awal bulan ini, kami pergi ke Phuket
dan
Krabi
TV
dan
juga
TAT Ajak “Weekend Yuk” Kompas TV Liburan di Thailand
bersama
teman-teman dari “Weekend Yuk” Kompas
TAT Gelar Turnamen Bersama Indonesia Golf Community
agen
perjalanan. Anda bisa melihat
Musim Dingin pun Hadir di Bangkok
perjalanan seru kami menikmati
7 Restoran di Bangkok yang Wajib
keindahan Phuket dan Krabi dalam episode yang tayang
Dikunjungi Bulan Oktober
sekitar bulan November. Tourism Authority of Thailand Jakarta Office
Kami
juga
mengundang
Claudia
Kaunan
dan
Wira
The Plaza Office Tower Lt. 38
Nurmansyah, travel blogger yang sudah dikenal di
(samping Plaza Indonesia)
Indonesia untuk mengikuti Travel Blogger Exchange (TBEX)
Jl. MH. Thamrin Kav. 28-30 Jakarta 10350
2015 di Bangkok selama 7 hari. Temukan kisah perjalanan
Tel: 021 - 2992 2353
mereka yang ditulis di social media dan website mereka, Web:
ya.
www.wisatathailand.com
Kemudian kami kembali bekerjasama dengan Indonesia Golf Community dan TAT memberikan kesempatan bagi
Facebook:Wisata Thailand
pemenang untuk bermain golf di Bangkok. Jika Anda
Twitter: @wisatathailand
tertarik untuk merasakan sensai bermain golf di Thailand,
Instagram: wisatathailand
langsung hubungi TAT, ya. Jika dalam waktu dekat Anda berkunjung ke Thailand, dalam newsletter ini, kami menyediakan informasi seputar pasar dan restoran yang wajib Anda kunjungi bulan Oktober hingga akhir tahun. Have a Nice November! Salam Hangat, Mrs. Busakorn Prommanot Direktur TAT Jakarta
10/15 ● Tourism Authority of Thailand Jakarta office ●
[email protected]
Page 1
TOURISM AUTHORITY OF THAILAND JAKARTA OFFICE Newsletter 10- 2015 TAT Undang Travel Blogger Indonesia di Travel Blogger Exchange 2015
Salah satu yang menginspirasi pecinta traveling untuk melakukan perjalanan wisata adalah cerita dari para pelancong yang menuliskan kisahnya seperti sebuah jurnal perjalanan. Mereka inilah yang disebut dengan travel blogger. Kepopuleran destinasi wisata tidak terlepas dari cerita dari para travel blogger yang dibagi melalui blog mereka. Untuk mengapresiasi para travel blogger yang sudah membagi kisah perjalanan mereka, maka diadakanlah Travel Blogger Exchange (TBEX) 2015. Acara tahunan ini diadakan khusus sebagai ajang berkumpul para travel blogger di seluruh dunia tak terkecuali Indonesia. Dalam kesempatan ini, Tourism Authorithy Thailand memboyong dua travel blogger dari Indonesia yakni Claudia Kaunang dan Wira Nurmansyah. Dalam acara TBEX ini Claudia Kaunang dan Wira Nurmansyah diajak mencicipi keindahan Bangkok dan nikmatnya kuliner khas Negeri Gajah Putih ini. Setelah mengikuti forum terbuka bersama travel blogger dari seluruh dunia, dua travel blogger dari Indonesia ini diajak untuk mencoba Yum Seafood dan Pad Thai. Bukan hanya merasakan kelezatannya, namun juga diajak langsung untuk melihat proses pembuatan dan mencobanya sendiri. Ini tentu menjadi kesempatan yang menarik bagi para pembaca blog dua top travel blogger Indonesia.
10/15 ● Tourism Authority of Thailand Jakarta office ●
[email protected]
Page 2
TOURISM AUTHORITY OF THAILAND JAKARTA OFFICE Newsletter 10- 2015 TAT Ajak “Weekend Yuk” Kompas TV Liburan di Thailand Dua pulau di Thailand yakni Krabi dan Phuket selalu menawarkan kejutan keindahan yang patut Anda kunjungi jika berkunjung ke negara ini. Untuk itu, dalam sebuah kesempatan istimewa Thailand Tourism Thailand (TAT) pun mengajak Anda menikmati keindahan wisata di Krabi dan Phuket. Melalui acara “Weekend Yuk” yang tayang di Kompas TV Anda akan diajak untuk berwisata di Thailand. Hari pertama setelah tiba di Thailand, TAT mengajak “Weekend Yuk” untuk langsung terbang ke Krabi dan menikmati kesempatan meniti jalan di pulau kecil ini. Selanjutnya, mengunjungi Emerald Pond yang terkenal dengan warna airnya yang biru jernih dan sejuk. Daya tarik yang tak boleh dilewatkan adalah Tiger Cave Temple, di tempat ini ada banyak macan yang dirawat oleh para biksu di kuil. Usai menikmati keindahan di Krabi, “Weekend Yuk” pun langsung beranjak ke Phuket dan menikmati keindahan laut di Ao Por Grand Marian di Hyple Luxury Boat Club. Menikmati udara segar di siang hari terasa sempurna di tempat ini. Setelah itu, seluruh tim pun mengikuti Phuket Vegetarian Festival yang diselenggarakan di depan kantor TAT Phuket. Datang ke Phuket tentu tak lengkap jika tak mampir ke pasar ikan di pantai Rawai dan menikmati atraksi Phuket Fantasia yang menakjubkan.
Hari terakhir berlibur di Phuket, TAT ajak “Weekend Yuk” untuk mampir ke Baan Teelanka yang menjadi destinasi wisata baru. Tempat ini menjadi daya tarik bagi wisatawan yang datang ke Thailand.
10/15 ● Tourism Authority of Thailand Jakarta office ●
[email protected]
Page 3
TOURISM AUTHORITY OF THAILAND JAKARTA OFFICE Newsletter 10- 2015 TAT Gelar Turnamen Bersama Indonesia Golf Community Indonesia Golf Community (IGC) kembali mengadakan turnamen golf. Acara tahunan ini dilakukan untuk memberikan apresiasi kepada para pecinta olahraga ini agar dapat saling berkompetisi. Untuk mendukung acara yang sudah digelar bulan September lalu ini, IGC pun bekerjasama dengan Tourism Authority of Thailand (TAT) Jakarta pun memberikan memberikan paket tur kepada pemenang. Pemenang akan berkesempatan untuk menikmati bermain golf di Thailand yang dikenal memiliki lapangan golf bertaraf internasional. Acara yang digelar pada tanggal 21 Oktober ini akan diikuti oleh para pecinta golf di tanah air. Selain sebagai ajang turnamen dan menguji kemampuan, ini juga jadi tempat berkumpul para pecinta golf untuk saling bertukar informasi seputar golf. Selain sebagai surga belanja, Thailand memang dikenal dengan wisata golf bagi para pecinta olahraga ini. Thailand tak hanya memiliki lapangan berstandar internasional, namun juga suasana yang menyenangkan serta pemandangan eksotis. Penikmat olahraga ini tak hanya dapat bermain golf namun juga menikmati waktu senggang untuk berlibur.
10/15 ● Tourism Authority of Thailand Jakarta office ●
[email protected]
Page 4
TOURISM AUTHORITY OF THAILAND JAKARTA OFFICE Newsletter 10- 2015 Musim Dingin pun Hadir di Bangkok Jika Anda memutuskan untuk mengunjungi Bangkok, maka akhir tahun adalah saat tepat untuk menikmati kemeriahan di kota ini. Ada banyak pasar dan tempat menarik yang bisa Anda kunjungi bersama keluarga atau orang terdekat.
<iframe width="559" height="315" src="https://www.youtube.com/embed/E1D9MBb1d74" frameborder="0" allowfullscreen> Noise Market 5 Di tempat ini Anda bisa menemukan berbagai benda-benda lawas seperti kaset dan vinyl yang popler. Datang saja ke Museum Siam untuk langsung menikmati kemeriaan tempat ini. Tak hanya itu, Anda juga bisa menikmati penampilan musik yang artistik di musik festival yang digelar di tempat ini. Anda tentu tak ingin melewatkan Chladni Chandi, Zweedz n' Roll, Plastic Section dan Polycat, bukan? Anda bisa datang pada tanggal 21-21 November mendatang. https://www.facebook.com/sharer/sharer.php?u=https%3A%2F%2Fwww.facebook.com%2Fthegreatoutdoo rmarket%2Fvideos%2F1547794898818003%2F&display=popup&ref=plugin&src=video Pasar Outdoor yang Unik Jika Anda menyukai hal-hal yang unik, maka tak ada salahnya mengunjungi Bangkok Docklands, Charoenkrung Rd. BTS Saphan Taksin. Di tempat ini Anda akan diajak merayakan 150 tahun Bangkok Docklands Company Limited. Akan ada banyak desain produk unik, pop up kafe, dan workshop seru yang tak bisa Anda lewatkan. Silahkan berkunjung pada tanggal 10-13 Desember mendatang.
10/15 ● Tourism Authority of Thailand Jakarta office ●
[email protected]
Page 5
TOURISM AUTHORITY OF THAILAND JAKARTA OFFICE Newsletter 10- 2015 Pasar Musim Dingin Jangan kira pasar musim dingin hanya ada di Eropa. Bangkok pun punya di San Samran Bridge, Sukhumvit Soi 77. Ditempat ini Anda bisa menemukan toko pop up dan makanan yang tentu saja menggoda untuk dibeli dan dicicipi. Anda bisa datang pada 12-13 Desember mendatang. Bangkok Boxing day Mampir ke Royal Paragon Hall dan bersiaplah menemukan surga belanja bagi Anda yang menginginkan hadiah manis bagi orang terdekat. Ada banyak pilihan barang yang bisa Anda pilih untuk dijadikan hadiah tahun baru. Anda bisa datang pada 12-13 Desember mendatang.
10/15 ● Tourism Authority of Thailand Jakarta office ●
[email protected]
Page 6
TOURISM AUTHORITY OF THAILAND JAKARTA OFFICE Newsletter 10- 2015
7 Restoran di Bangkok yang Wajib Dikunjungi Bulan Oktober Mulai dari citarasa Eropa hingga Asia, Anda bisa menemukan kelezatan yang menggoda dengan datang ke 7 restoran ini. JIka ke Bangkok, luangkan waktu Anda untuk mampir ke tempat-tempat berikut ini, ya. Vanilla Cafetaria Tempat ini menyajikan menu barat dan merupakan cabang kelima dari S&P’s Vanilla. Menu yang unggulan restoran ini wajib Anda coba adalah tortilla quesadilla dengan bayam dan sosis Italia, lalu salmon dengan pasta, dan udang renyah dengan salad. Untuk dessert, Anda bisa mencicipi menu khas restoran ini yakni mango sticky rice. Meat Bar 31 Restoran ini memiliki menu unggulan steak yang khas dari Amerika, Jepang, Australia, dan Inggris. Semua menu disiapkan oleh sang pemilik yakni Itthi Voranate, yang tak lain chef untuk Silom's Bitterman dan Ari's Barka. Jika kesini, jangan lupa mencicipi wine.
Theo Mio Chef Inggris, Theo Randall, yang juga memiliki restoran di Intercontinental London Park Lane serta bintang dari kompetisi BBC The Chef’s Protege, membuka cabang di Bangkok. Cicipi menu lezat pasta di tempat ini jika Anda mampir ke Bangkok. WWA Café x Chooseless Mampir ke Siam Square jangan lewatkan untuk mencicipi sajian lezat di WWA. Restoran yang satu ini terletak di lantai 3 dan dikelola oleh Chef asal Inggris, Davina. Restoran ini menyajikan menu sarapan seperti pancake dan olahan telur.
10/15 ● Tourism Authority of Thailand Jakarta office ●
[email protected]
Page 7
TOURISM AUTHORITY OF THAILAND JAKARTA OFFICE Newsletter 10- 2015 Kang Ban Phe Sajian seafood khas Thailand adalah yang terbaik dan Kang Ban Phe menyajikan menu udang yang menjadi ciri khas negara ini. Tempat ini menyajikan menu seafood dengan harga mulai dari 85 Baht. Nikmati menu andalan yang lezat sup krim udang tom yam, mi kepiting, serta minuman seperti es krim homemade dengan pisang atau durian kering. Toby’s Jika ingin mampir ke restoran dengan eksterior yang unik, maka coba datang ke Sukhumvit Soi 38. Tempat ini menawarkan dekorasi yang menarik perhatian dengan warna merah dan eksterior yang didominasi dengan kayu. Cicipi menu sarapan ala Australia yang lezat di tempat ini. Menu andalan yang bisa Anda cicipi adalah Egg Mikado, baby spinach and avocado salsa, sedangkan untuk minuman Anda bisa cicipi Australian iced cafe latte, dan aneka jus yang segar. M Krub Baru saja dibuka di Mahanakhon Cube tak ada yang bisa menandingi sajian menu yang disajikan oleh chef Man Wai Yin, orang dibalik kesuksesan Bangkok’s top Chinese kitchens. Berkolaborasi dengan chef Perancis Marc Razurel, M Krub menawarkan menu sajian modern yang dipadukan dengan masakan Cina. Uniknya, setiap menu disajikan dengan gaya Perancis. Jika Anda ingin mencicipi menu sajian restoran ini, Anda wajib memesan satu hari sebelumnya. Harga setiap menu mulai dari 2,800 Baht untuk makan siang dan 8,000 baht untuk makan malam.
10/15 ● Tourism Authority of Thailand Jakarta office ●
[email protected]
Page 8