TINJAUAN PUSTAKA Botani Tanaman Menurut Rukmana (1997), klasifikasi tanaman jagung (Zea mays L.) adalah sebagai berikut : Kingdom
: Plantae
Divisio
: Spermatophyta
Subdivisio
: Angiospermae
Class
: Monocotyledoneae
Ordo
: Poales
Familia
: Poaceae (Graminae)
Genus
: Zea
Spesies
: Zea mays L. Akar yang tumbuh relatif dangkal merupakan akar adventif dengan percabangan yang
amat lebat, yang menyerap hara pada tanaman. Akar layang penyokong memberikan tambahan topangan untuk tumbuh tegak dan membantu penyerapan unsur hara. Akar layang ini tumbuh di atas permukaan tanah, tumbuh rapat pada buku-buku dasar dan tidak bercabang sebelum masuk ke tanah (Rubatzky dan Yamaguchi, 1998). Batang jagung tidak bercabang, berbentuk silinder, dan terdiri dari beberapa ruas dan buku ruas. Pada buku ruas akan muncul tunas yang berkembang menjadi tongkol. Tinggi batang jagung tergantung varietas dan tempat penanaman, umumnya berkisar 60 – 300 cm (Purwono dan Hartono, 2006). Daun tanaman jagung berbentuk pita atau garis, mempunyai ibu tulang daun yang terletak tepat di tengah-tengah daun. Tangkai daun
merupakan pelepah yang biasanya
berfungsi untuk membungkus batang tanaman jagung. Daun pada tanaman jagung
mempunyai peranan penting dalam pertumbuhan tanaman utamanya dalam penentuan produksi (Warisno, 2009). Jumlah daun umumya berkisar antara 10-18 helai, rata-rata munculnya daun yang terbuka sempurna adalah 3-4 hari setiap daun. Tanaman jagung di daerah tropis mempunyai jumlah daun relatif lebih banyak dibanding di daerah beriklim sedang (temperate) (Suprapto dan Marzuki, 2002). Jagung disebut juga tanaman berumah satu (monoceous) karena bunga jantan dan bunga betina terdapat dalam satu tanaman. Bunga betina (tongkol) muncul dari axillary apical tajuk. Bunga jantan (tassel) berkembang dari titik tumbuh apikal diujung tanaman. Rambut jagung (silk) adalah pemanjangan dari saluran stylar ovary yang matang pada tongkol. Hampir 95 % dari persariannya berasal dari serbuk sari tanaman lain, dan hanya 5 % yang berasal dari serbuk sari tanaman sendiri. Karena itu disebut juga tanaman bersari bebas (cross pollinated crop) (Sunarti dkk, 2009). Buah jagung terdiri atas tongkol, biji, dan daun pembungkus. Biji jagung mempunyai bentuk, warna dan kandungan endosperm yang bervariasi, tergantung pada jenisnya. Pada umumnya, biji jagung tersusun dalam barisan yang melekat secara lurus atau berkelok-kelok dan berjumlah antara 8 – 20 baris biji. Biji jagung terdiri atas tiga bagian utama, yaitu kulit biji (seedcoat), endosperm dan embrio (Rukmana, 2009).
Syarat Tumbuh Tanah Tanaman jagung dapat tumbuh pada ketinggian 50-1800 m dpl. Tetapi ketinggian optimal adalah 50 – 600 m dpl. Untuk berproduksi secara optimal memerlukan tanah yang gembur, subur dan kaya akan unsur hara, aerasi dan drainase baik, kaya akan bahan organik dengan keasaman tanah (pH) antara 5,6 – 7,5 (Redaksi Ciptawidiya Swara, 2008).
Jagung menghendaki tanah yang subur untuk dapat berproduksi dengan baik. Hal ini dikarenakan tanaman jagung membutuhkan unsur hara terutama nitrogen (N), fosfor (P) dan kalium (K) dalam jumlah yang banyak. Oleh karena pada umumnya tanah di Indonesia miskin hara dan rendah bahan organiknya, maka penambahan pupuk N, P dan K serta pupuk organik (kompos maupun pupuk kandang) sangat diperlukan (Murni dan Arif, 2008). Iklim Curah hujan yang dikehendaki adalah antara 1000 - 2500 mm/tahun, atau idealnya sekitar 85 – 200 mm / bulan, dengan penyinaran matahari penuh. Suhu udara yang dikehendaki antara 21 – 340C, tetapi untuk pertumbuhan optimum tanaman jagung menghendaki suhu antara 23 – 270C (Redaksi Ciptawidiya Swara, 2008). Tanaman jagung membutuhkan air sekitar 100-140 mm/bulan. Oleh karena itu waktu penanaman harus memperhatikan curah hujan dan penyebarannya. Penanaman dimulai bila curah hujan sudah mencapai 100 mm/bulan. Untuk mengetahui ini perlu dilakukan pengamatan curah hujan dan pola distribusinya selama 10 tahun ke belakang agar waktu tanam dapat ditentukan dengan baik dan tepat (Murni dan Arif, 2008). Penggunaan Varietas Jagung Di antara komponen teknologi produksi, varietas unggul mempunyai peran penting dalam peningkatan produksi jagung. Perannya menonjol dalam potensi hasil per satuan luas, komponen pengendalian hama/penyakit (toleran), kesesuaian terhadap lingkungan, dan preferensi konsumen (Akil dan Dahlan, 2009). Keragaman penampilan tanaman terjadi akibat sifat didalam tanaman (genetik) atau perbedaan lingkungan atau keduanya (Sitompul dan Guritno, 1995).
Benih bermutu baik dan berasal dari varietas unggul merupakan faktor terpenting yang dapat menentukan tinggi atau rendahnya hasil tanaman. Usaha-usaha lain seperti perbaikan bercocok tanam, pengairan yang baik, pemupukan berimbang serta pengendalian hama dan penyakit, hanya dapat memberi pengaruh yang maksimal apabila disertai dengan penggunaan benih bermutu dari varietas unggul (Warisno, 2009) Varietas unggul jagung adalah jenis jagung yang mempunyai sifat-sifat lebih baik dari pada jenis-jenis lainnya. Sifat penting yang harus dimiliki suatu varietas unggul adalah berpotensi hasil tinggi, berumur pendek (genjah), dapat menyerap pupuk sebaik mungkin dan tahan terhadap hama maupun penyakit (Rukmana, 2009) Pupuk NPK dan Pupuk Organik Pemupukan secara berimbang utamanya keseimbangan antara Urea,
SP - 36/ TSP
dan KCI yang harus diberikan tergantung pada keadaan tanah. Unsur utama yang terkandung dalam pupuk ini bila digunakan secara tepat tidak saja mengendalikan, mengimbangi, mendukung dan saling mengisi satu, sama lain diantara ketiga jenis pupuk ini, akan tetapi juga dengan unsur-unsur lainnya. Hal ini sangat penting karena ada keterkaitan ekonomi dan efektivitas pemupukan. Pada prinsipnya keseimbangan hara atau kesuburan secara menyeluruh harus sedemikian rupa sehingga dapat meningkatkan pertumbuhan tanaman yang lebat dan normal (Rauf dkk, 2000 ). Pupuk buatan diperlukan untuk melengkapi unsur hara yang dibutuhkan oleh tanaman dalam jumlah besar dan dalam waktu relatif pendek, yaitu pupuk unsur N, pupuk unsur P2O5, pupuk unsur K2O seperti urea, ZA,TSP, PS, KCL, ZK, merupakan pupuk tunggal (AAK, 1993). Pusat Penelitian dan Pengembangan Tanaman Pangan menganjurkan pedoman umum pemupukan tanaman jagung, sebagai berikut : 90 kg – 120 kg N/Ha, 30 kg – 45 kg P2O5 / Ha, dan 25 kg K2O / Ha. Konversi jenis dan dosis pupuk yang umum pada tanaman jagung
terdiri atas urea 300 kg, TSP 100 kg, dan KCL 50 kg – 100 kg / hektar (AAK, 1993 dan Rukmana, 1997). Pemupukan secara berimbang dan rasional merupakan kunci utama keberhasilan peningkatan produktivitas jagung. Kadar unsur hara di dalam tanah, jenis pupuk/hara yang sesuai, dan kondisi lingkungan fisik, khususnya pada agroklimat, merupakan faktor penting perlu diperhatikan dalam mencapai produktivitas optimal tanaman ( Akil dan Dahlan, 2009 ). Unsur N Nitrogen dilambangkan dengan N. kegunaannya yaitu menyuburkan pertumbuhan daun. Unsur N sering disebut-sebut sebagi zat lemas yang sangat bermanfaat bagi tanaman. Bintil pada tanaman turi mengandung unsur N ini. (Yandianto, 2003). Nitrogen di dalam tanaman sangat penting untuk pembentukan protein, daun-daunan dan berbagai senyawa organik lainnya (Rinsema, 1993). Nitrogen adalah unsur hara yang paling banyak dibutuhkan tanaman dan mempunyai peranan yang sangat penting untuk pertumbuhaan tanaman. Waktu pemupukan unsur nitrogen haruslah memperhatikan fase-fase pertumbuhan tanaman, karena peranan hara nitrogen adalah untuk merangsang pertumbuhan tanaman. Karena sifat unsur yang mudah tercuci, hilang dan menguap maka pemberian pupuk N perlu berulang-ulang dan dapat diberikan selama masa pertumbuhan tanaman tersebut (Hasibuan., 2008). Fungsi nitrogen yang selengkapnya bagi tanaman adalah sebagai berikut : •
Untuk meningkatkan pertumbuhan tanaman ;
•
Dapat menyehatkan pertumbuhan daun, daun tanaman lebar dengan warna yang lebih hijau ;
•
Meningkatkan kadar protein dalam tubuh tanaman ;
•
Meningkatkan kualitas tanaman penghasil daun-daunan ;
•
Meningkatkan berkembangbiaknya mikroorganisme di dalam tanah. Sebagaimana diketahui hal itu penting sekali bagi kelangsungan pelapukan bahan organik. (Sutedjo dan Kartasapoetra, 1987).
Unsur P Unsur fosfat dilambangkan dengan P, sangat berguna bagi tanaman. Fosfat berguna bagi tanaman terutama untuk petumbuhan dan perkembangan. Misalnya untuk pertumbuhan anak-anak tanaman, cabang, tunas dan batang tanaman. (Yandianto, 2003). Karena P sangat tidak mobil di dalam tanah, maka ia harus ditempatkan sedemikian rupa, sehingga perakaran tanaman akan bersinggungan dengan P tersebut. Secara fisiologi fosfat merangsang pertumbuhan awal dari akar, yang secara langsung mempengaruhi laju pertumbuhan tanaman. Rangsangan pertumbuhan awal dari akar ini biasanya menghasilkan hasil panen yang lebih tinggi pada tanaman semusim. Efisiensi pemupukan fosfat dapat ditingkatkan lagi dengan melakukan pemupukan fosfat dikombinasikan dengan pupuk nitrogen (Hasibuan, 2008). Unsur K Kalium dilambangkan K. Unsur ini sangat baik untuk tanaman, terutama untuk pertumbuhan dan memperkuat kedudukan akar tanaman. (Yandianto, 2003). Pupuk kalium dibuat dari deposit garam kalium, dan pada umumnya berasosiasi dengan magnesium, sulfat dan klor. Hara kalium sering diperlukan pada lahan-lahan yang tanamannnya banyak menyerap hara K, misalnya tanaman jagung. Jenis tanaman yang banyak menyerap hara K dalam jumlah yang besar akan cepat menurunkan kalium tersedia dalam tanah, hal ini akan meningkatkan kebutuhan K di dalam tanah (Hasibuan, 2008).
Pupuk Organik Pupuk organik merupakan pupuk yang berasal dari pelapukan sisa-sisa makhluk hidup seperti tanaman, hewan dan manusia, serta kotoran hewan. Pupuk Organik umumnya lebih unggul dibandingkan pupuk anorganik karena beberapa hal sebagai berikut: 1. Memperbaiki struktur tanah. Bahan organik dapat mengikat butir-butir tanah menjadi butiran yang lebih besar dan remah sehingga tanah menjadi lebih gembur. 2. Menaikkan daya serap tanah terhadap air. Bahan organik dapat mengikat air lebih banyak dan lebih lama. 3. Menaikkan kondsi kehidupan di dalam tanah. Jasad renik dalam tanah amat berperan dalam perubahan bahan organik. Dengan adanya pupuk organik, jasad renik tersebut aktif menguraikannya sehingga pupuk organik mudah diserap tanaman. 4. Sumber makanan bagi tanaman. Walaupun dalam jumlah sedikit, pupuk organik mengandung unsur yang lengkap (Prihmantoro, 2001). Gatara merupakan pupuk yang dibuat dari bahan ekstrak tanaman dan bahan mineral organik yang mengandung unsur hara makro dan mikro, dan diperkaya dengan hormon serta senyawa organik lainnya yang berfungsi meningkatkan kesuburan lahan dan merangsang aktivitas mikroorganisme tanah sehingga dapat menaikkan kandungan C-organik dalam tanah untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas hasil panen (Redaksi Gatara,2010). Adapun komposisi dari pupuk organik Gatara yaitu unsur hara
nitrogen (N)
2,70 %, posfor (P) 1,05 %, kalium (K) 1,07 %, besi (Fe) 0,21 %, tembaga (Cu) 11 ppm, mangan (Mn) 262 ppm, seng (Zn) 119 ppm, boron (B) 11 ppm, dan C-organik 15, 08 % (Redaksi Gatara, 2010). Adapun manfaat dari pupuk organik Gatara diantaranya : 1. Merangsang pertumbuhan secara keseluruhan, khususnya daun, batang.
2. Memperbaiki sistem perakaran, merangsang pembentukan bulu-bulu akar yang berfunsi sebagai pengangkut air tanah dan unsur hara yang berada di sekitar tanaman serta dapat mengurangi stres pada saat pindah tanam. 3. Mempercepat pembungaan, pembesaran buah, dan pemasakan biji. 4. Mengikat dan meningkatkan penyerapan unsur hara. 5. Menambah daya tahan tanaman terhadap pengaruh buruk lingkungan serta hama penyakit (Redaksi Gatara, 2010). Pemupukan jagung pada umumnya menggunakan dosis yang relatif banyak yaitu ± 450 kg. Tetapi dengan menggunakan gatara dosis pemupukan dapat dikurangi hingga 50 %. Sehingga jumlah pupuk NPK yang diperlukan untuk memupuk tanaman jagung sekitar 200 kg / hektar dengan menambahkan 6 kg Gatara (Redaksi Gatara, 2010).