PROPOSAL PENYELENGGARAAN
Latar Belakang
Tahun 2009 ini merupakan tahun istimewa bagi perjalanan bangsa Indonesia. Pertama, Indonesia akan menyelenggarakan pesta demokrasi melalui pemilihan umum legislatif dan pemilihan umum Presiden RI. Kedua, Indonesia akan meneruskan proses pembangunan yang sesungguhnya, dalam kondisi yang lebih stabil pasca transisi kepemimpinan (1998), transisi sosial-ekonomi (demokrasi, krisis ekonomi, otonomi
Peran aktif para pelajar Indonesia di Eropa sangat penting dalam upaya melanjutkan proses transformasi bangsa Indonesia.
daerah, konflik sosial di berbagai wilayah). Singkatnya, tahun 2009 adalah tonggak untuk masa depan Indonesia yang berbeda sebagai bangsa yang berjatidiri dan bermartabat, masyarakat yang lebih sejahtera, adil dan makmur. Di sisi lain, sejarah mencatat bahwa peran para pelajar dalam setiap transisi dari satu tahap ke tahap lainnya selalu signifikan. Sebut saja sejak 1928, 1966, 1974 dan terakhir 1998. Untuk itu, dalam proses evolusi bangsa yang terus berlangsung ini, peran para pelajar di manapun berada menjadi tumpuan harapan banyak pihak. Para pelajar Indonesia di Eropa pun banyak diharapkan untuk memberikan kontribusi yang positif dan signifikan. Pertama, Eropa memiliki tradisi ilmu dan pengetahuan yang panjang, yang memiliki tempat terhormat di dunia. Kedua, para pelajar OKTI – Juli 2009
1
PROPOSAL PENYELENGGARAAN Indonesia adalah calon penerus kepemimpinan nasional yang akan datang dengan corak dan warna yang khas, yang membedakannya dengan pelajar Indonesia di benua lain. Untuk itulah PPI Perancis 2008/2009 yang didukung oleh KBRI untuk Perancis dan Kepangeranan Andorra dan Ikatan Alumni Perancis Indonesia (IAPI) berupaya untuk mewadahi berbagai potensi yang ada untuk dapat diwujudkan dalam sebuah karya nyata kolektif para pelajar Indonesia di Eropa, melalui sebuah kegiatan ilmiah yang diberi nama Olimpiade Karya Tulis Inovatif (OKTI) se-Eropa 2009. Kegiatan diselenggarakan dalam rangka memberikan kontribusi bagi kepemimpinan nasional yang baru yang terbentuk tahun 2009.
Tujuan Tujuan : kontribusi nyata dari para pemikir muda Indonesia di Eropa untuk pembangunan nasional yang prospektif.
Olimpiade Karya Tulis Inovatif (OKTI) 2009 ini bertujuan untuk pemberdayaan para pelajar Indonesia di Eropa dari berbagai disiplin sebagai komponen bangsa yang penting untuk pembangunan nasional pada masa kini dan masa mendatang yang lebih prospektif.
Sasaran Sasaran : terhimpunnya pemikiran original dan inovatif serta terbangunnya jaringan para pemikir muda Indonesia di Eropa
Sasaran yang hendak dicapai dalam Olimpiade Karya Tulis Inovatif (OKTI) 2009 adalah : 1. Terhimpunnya berbagai pemikiran original dan inovatif dari para pelajar Indonesia se-Eropa dalam 2 (dua) kategori utama, yakni : (1) sains terapan dan teknologi serta (2) sains sosial, hukum, politik dan ekonomi. 2. Terbangunnya jaringan keilmiahan antar-pelajar Indonesia di Eropa sebagai calon penerus kepemimpinan masa depan Indonesia.
OKTI – Juli 2009
2
PROPOSAL PENYELENGGARAAN
Kegiatan Kegiatan : penyiapan proposal, penyebaran publikasi dan penilaian karya tulis inovatif melalui Seminar Ilmiah di Paris, diikuti dengan pembuatan Proceeding
Kegiatan yang akan dilakukan dalam rangka OKTI 2009 antara lain : 1. Penyiapan proposal kegiatan dan pembentukan Panitia. 2. Penyiapan bahan-bahan publikasi berupa digital flyer dan leaflet/poster cetak. 3. Penyebaran publikasi berupa leaflet dan poster ke seluruh PPI Eropa (melalui KBRI di masing-masing negara). 4. Pengumpulan materi karya tulis yang masuk dan penilaian 5. Pembukaan OKTI oleh KBRI Paris dan Laporan Panitia 6. Keynote Speech (Kementerian Negara RISTEK – RI, Kementerian Negara KOMINFO dan Ketua Ikatan Alumni Perancis Indonesia/IAPI) 7. Seminar Ilmiah (presentasi karya tulis yang masuk) OKTI 8. Penjurian, Penetapan Pemenang dan Penyerahan Hadiah bagi para pemenang OKTI 2009. 9. Pembuatan Proceeding untuk seluruh Karya Tulis yang diterima oleh Panitia 10. Tour de Paris bagi para peserta OKTI 2009
Tema “Kontribusi
Pelajar
Indonesia
di
Eropa
untuk
Menjawab Tantangan Masa Kini dan Masa Depan ”
Peserta OKTI 1. Terbuka bagi seluruh pelajar Indonesia di Eropa (termasuk dari Perancis), baik yang berstrata S2 maupun S3. 2. Setiap PPI di negara Eropa dapat mengirimkan maksimal 3 (tiga) Karya Tulis untuk masing-masing kategori.
OKTI – Juli 2009
3
PROPOSAL PENYELENGGARAAN
Kategori 1. Sains Terapan dan Teknologi Sub Kategori A : Sains Dasar (1A) Sub Kategori B : Sains Terapan (1B) 2. Sains Sosial, Hukum, Politik dan Ekonomi Sub Kategori A : Ilmu Sosial (2A) Sub Kategori B : Ilmu Hukum (2B) Sub Kategori C : Ilmu Politik (2C) Sub Kategori D : Ilmu Ekonomi (2D)
Kriteria 1. Orisinalitas 2. Inovasi dan Kreativitas 3. Kontribusi pemikiran bagi pemecahan masalah pembangunan nasional yang realistis
Syarat 1. Penulisan menggunakan format standar karya tulis ilmiah (judul, penulis, alamat e-mail, abstrak, kata kunci, tulisan utama, kesimpulan, dan referensi) dengan maksimum tulisan 10 halaman. 2. Ukuran kertas A4 (21o * 297 mm), spasi 1.2, dengan margin 3-3-2-2 cm (left-top-right-bottom), huruf Times New Roman. 3. Karya Tulis versi Digital, diserahkan kepada panitia melalui
email
(
[email protected])
selambat-lambatnya tanggal 18 September 2009 pukul 24h00 (waktu Eropa sesuai dengan European Union Time Rules) melalui e-mail. 4. Selanjutnya, Karya Tulis hasil print-out diserahkan kepada Panitia dalam 2 sampul tertutup yang terdiri dari : Sampul pertama berisi Nama Pengirim dan Alamat. OKTI – Juli 2009
4
PROPOSAL PENYELENGGARAAN Sampul kedua terdiri dari Karya Tulis dan foto copy kartu
identitas
(Kartu
Tinggal
Eropa/Titre
de
Sejour/Residence dan Kartu Mahasiswa yang masih valid). 5. Karya Tulis yang akan dikompetisikan dapat bersifat kolektif (ditulis oleh lebih dari 1 orang Penulis) 6. Keputusan dewan juri tidak dapat diganggu gugat.
Penjurian 1. Penilaian dilakukan berdasarkan kesesuaian dengan tema, serta kriteria inovasi, orisinalitas, kreatifitas. 2. Penilaian dilakukan melalui rangkaian presentasi yang dikemas dalam Seminar pada hari Jumat (pagi – sore), 16 Oktober 2009 bertempat di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Paris. 3. Seluruh Karya Tulis yang diterima oleh Panitia akan dipresentasikan dalam kegiatan Seminar diatas. 4. Penetapan Pemenang dan Penyerahan Hadiah dilakukan pada hari Sabtu (pagi), 17 Oktober 2009, sekaligus Penutupan OKTI oleh Bapak Kuasa Usaha Ad-Interim (KUAI) KBRI Paris dan Kepangeranan Andorra 5. Dewan Juri terdiri dari unsur-unsur berikut : KBRI Paris (2 orang), Spesialis bidang Sains Terapan dan Teknologi (2 orang, termasuk utusan dari Kantor Menneg Ristek), Spesialis bidang Sains Sosial, Hukum, Politik dan Ekonomi (2 orang, termasuk utusan dari Kantor Menneg Kominfo RI), perwakilan dari Ikatan Alumni Perancis – Indonesia (IAPI, 1 orang) dan perwakilan PPI Perancis (1 orang).
Pemenang 1. Kategori Sains Terapan dan Teknologi : Juara Umum
: Hadiah yang Menarik + Piagam
Kategori 1A
: Piagam Penghargaan + Hadiah
Kategori 1B
: Piagam Penghargaan + Hadiah
OKTI – Juli 2009
5
PROPOSAL PENYELENGGARAAN 2. Kategori Sains Sosial, Hukum, Politik dan Ekonomi Juara Umum
: Hadiah yang Menarik + Piagam
Kategori 2A
: Piagam Penghargaan + Hadiah
Kategori 2B
: Piagam Penghargaan + Hadiah
Kategori 2C
: Piagam Penghargaan + Hadiah
Kategori 2D
: Piagam Penghargaan + Hadiah
Proceeding 1.
Setiap Karya Tulis yang masuk akan dimuat dalam Proceeding OKTI 2009, yang sekaligus memuat mémoire pelaksanaan kegiatan.
2.
Prooceding akan dikirimkan kepada setiap peserta OKTI dan kepada setiap PPI negara di Eropa.
TOUR de PARIS 1. Kegiatan TOUR de Paris bersifat terbuka bagi seluruh peserta OKTI yang berminat. 2. Kegiatan ini diselenggarakan hari Sabtu (sore-petang), 17 Oktober 2009 3. Obyek-obyek kunjungan diantaranya adalah Tour Eiffel, Musée du Louvre, Notre Dame de Paris, Université Paris de Sorbonne, Champs d’Elysées dan sebagainya.
Biaya Transportasi, Akomodasi dan Konsumsi 1. Biaya transportasi dari negara asal ke Paris dan sebaliknya menjadi beban peserta OKTI 2. Biaya akomodasi (penginapan) bagi peserta OKTI (maksimum 4 orang dari masing-masing PPI di Eropa) akan ditanggung oleh Panitia Penyelenggara. 3. Biaya konsumsi bagi seluruh peserta OKTI akan ditanggung oleh Panitia Penyelenggara.
OKTI – Juli 2009
6
PROPOSAL PENYELENGGARAAN 4. Biaya Tour de Paris akan ditanggung oleh Panitia Penyelenggara.
Susunan Panitia Penyelenggara Pengarah
:
Bpk. Maruli Tua SAGALA, Kuasa Usaha a.i. KBRI Paris Bpk. Muhammad Nuh Menteri KOMINFO RI – selaku Ketua IAPI
Pembina
:
DR. Sudradjat, Atase Pendidikan – KBRI Paris
Penanggung Jawab Umum :
Endra S. Atmawidjaja – Ketua PPI Perancis 2008/09
Ketua OKTI 2009
:
Hananto Prakoso (Paris)
Sekretaris OKTI 2009
:
Arie Fitria (Lyon) Irma Almanya (Lyon)
Bendahara OKTI 2009
:
Ani Widiani (Paris)
Bidang Promosi
:
M. Iqbal (Dijon)
Bidang Perlengkapan
:
Ande Akhmad Sanusi (Paris)
Bidang Akomodasi & Tour :
Dwi Setyowati (Paris) dan Luly Tasmi (Montpellier)
Bidang Materi & Prosiding :
Wahyu Sudarmono (Limoges), Jaka Aminata (Metz) dan Adityo Prakoso (Paris)
Bidang Dokumentasi Photo :
Filbert YW (La Rochelle)
Sekretariat Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) Perancis d.a. Ande Akhmad SANUSI ILOT DU BEL AIR 20, rue des Brandons 77380 Combs la Ville Tel : 033 – 01 70 54 09 00
Alamat e-mail :
[email protected] cc: Hananto Prakoso (Ketua OKTI)
[email protected] OKTI – Juli 2009
7