STUDI EFIKASI EKSTRAK DAUN KISAMPANG (Melicope denhamii) TERHADAP EKTOPARASIT PADA AYAM KAMPUNG YANG ADA DI BAGIAN SAYAP
NINA TRI YULIANTI
FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN INSTITUT PERTANIAN BOGOR BOGOR 2006
ABSTRAK NINA TRI YULIANTI. Studi Efikasi Ekstrak Daun Kisampang (Melicope denhamii) Terhadap Ektoparasit Pada Ayam Kampung Yang Ada Di Bagian Sayap. Dibimbing oleh AHMAD ARIEF AMIN dan SRI RAHAYU. Penyakit unggas yang disebabkan oleh parasit merupakan ancaman yang serius, karena adanya parasit yang berfungsi sebagai vektor. Hal ini jika tidak diantisipasi dan ditangani dengan tepat akan menyebabkan penyakit yang dapat menyebar dengan cepat hingga terjadi kematian pada sebagian besar atau seluruh ayam (Darmana 2003). Menurut Wiharto (1985) penyakit yang disebabkan oleh parasit dapat dibedakan menjadi dua kelompok, yakni gangguan oleh ektoparasit seperti lalat (flies), kutu (lice), caplak (tick), tungau (mite), sieur/gurem (dull) dan pinjal (flea) serta gangguan oleh endoparasit seperti cacing. Gangguan ektoparasit pada ayam menimbulkan rasa tidak tenang, gatal, kerusakan bulu, gangguan pertumbuhan, gangguan terhadap produksi dan sebagai inang perantara bagi penyakit lainnya, seperti penyakit yang disebabkan oleh bakteri, cacing dan virus. Menurut Rasyaf (2004) penyakit kutu cukup banyak menyerang peternakan ayam kampung, walaupun tidak mematikan tetapi cukup mengganggu. Penyakit kutu dapat terjadi karena kandang yang kotor dan kurang sinar matahari. Hal ini terjadi akibat salah dalam merancang kandang dan kebersihan kandang yang kurang dijaga. Tempat-tempat yang biasa digunakan untuk bertelur juga dapat menjadi sarang kutu. Pengendalian terhadap ektoparasit biasanya dilakukan dengan menggunakan insektisida sintetis yang dapat mengakibatkan keracunan pada manusia, keracunan pada hewan ternak, polusi lingkungan serta hama (serangga) menjadi resisten. Untuk mengurangi dampak penggunaan insektisida sintetis, penggunaan insektisida nabati merupakan alternatif pilihan karena tidak menimbulkan dampak kerusakan lingkungan dan kesehatan (Abdillah 2004). Dalam penelitian ini digunakan ekstrak methanol daun kisampang (Melicope denhamii) sebagai alternatif insektisida nabati. Tanaman Kisampang banyak ditemukan di kepulauan Jawa, walau begitu pemanfaatan dari tanaman ini sudah meluas di seluruh Indonesia (Anonim 1995). Ekstrak dari daun Kisampang berpotensi untuk insektisida. Famili tumbuhan yang dianggap merupakan sumber potensial insektisida botani adalah Meliaceae, Annonaceae, Asterodeae, dan Rutaceae (Syahputra 2000). Penelitian dilaksanakan dari bulan Februari sampai bulan Agustus 2005 di laboratorium Entomologi, bagian Parasitologi, Departemen Ilmu Penyakit Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner, Fakultas Kedokteran Hewan, Institut Pertanian Bogor. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh ekstrak methanol daun Kisampang (Melicope denhamii) terhadap ektoparasit pada ayam kampung, pengamatan dilakukan terhadap jenis dan populasi dari ektoparasit pada bagian sayap. Dari hasil penelitian diperoleh dua jenis ektoparasit, yaitu ektoparasit kutu dengan genus Menopon, Menachantus, Lipeurus, Goniodes dan ektoparasit tungau. Semakin tinggi tingkatan konsentrasi ekstrak methanol daun Kisampang yang digunakan, semakin berkurang juga populasi dari masing-masing jenis ektoparasit yang dikoleksi.
STUDI EFIKASI EKSTRAK DAUN KISAMPANG (Melicope denhamii) TERHADAP EKTOPARASIT PADA AYAM KAMPUNG YANG ADA DI BAGIAN SAYAP
NINA TRI YULIANTI
Skripsi sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Kedokteran Hewan pada Fakultas Kedokteran Hewan, Institut Pertanian Bogor
FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN INSTITUT PERTANIAN BOGOR BOGOR 2006
Judul Skripsi
:
Nama mahasiswa Nomor Pokok
: :
Studi Efikasi Ekstrak Daun Kisampang (Melicope denhamii) Terhadap Ektoparasit Pada Ayam Kampung Yang Ada Di Bagian Sayap Nina Tri Yulianti B04101163
Disetujui
Dr. drh. H. Ahmad Arief Amin Pembimbing I
Ir. Sri Rahayu, Msi Pembimbing II
Diketahui
Dr. drh. I Wayan Teguh Wibawan, MS Wakil Dekan Fakultas Kedokteran Hewan
Tanggal lulus :
PRAKATA Syukur alhamdulillah penulis panjatkan kepada Allah SWT atas segala karunia-Nya sehingga karya ilmiah ini berhasil diselesaikan. Judul yang dipilih dalam penelitian ini yang dilaksanakan sejak bulan Februari hingga Agustus 2005 adalah Studi Efikasi Ekstrak Daun Kisampang (Melicope denhamii) Terhadap Ektoparasit Pada Ayam Kampung Yang Ada Di Bagian Sayap. Penulis ingin menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bapak Dr. Drh. H. Ahmad Arief Amin dan ibu Ir. Sri Rahayu, Msi selaku pembimbing, serta Dra. Iis Arifiantini, Msi selaku pembimbing akademik. Di samping itu, penghargaan penulis sampaikan kepada Seluruh staf dan pegawai Laboratorium Entomologi. Ungkapan terima kasih juga disampaikan kepada keluarga besar, kakak-kakakku, keponakanku athar, terutama ayah dan ibu tercinta yang selalu mendukung dan memberikan dorongannya. Mas wahyu atas dukungan, motifasi, saran dan kritik serta kesabarannya selama ini. Teman-teman angkatan’38, Dewi dan Endah sebagai rekan satu penelitian serta segenap pihak yang tidak dapat disebutkan satu-persatu. Penulis menyadari tulisan ini tidaklah sempurna, maka dari itu penulis berterimakasih atas saran dan kritik demi kesempurnaan penulisan skripsi ini. Semoga karya ilmiah ini bermanfaat. Bogor, Februari 2006 Nina Tri Yulianti
RIWAYAT HIDUP Penulis dilahirkan di kota Pontianak, Kalimantan Barat pada tanggal 22 Juli 1983 sebagai anak ketiga dari tiga bersaudara dari ayah bernama Kolonel Drs. Supardi MM. dan ibu bernama Siti Harsumi. Penulis menyelesaikan pendidikan Sekolah Dasar di SDN Sukamaju Baru II Cimanggis Depok pada tahun 1995, Sekolah Menengah Pertama di SLTP Negeri 1 Cimanggis (saat ini menjadi SMP Negeri 7 Depok) pada tahun 1998, dan Sekolah Menengah Umum di SMU Negeri 2 Depok pada tahun 2001. Pada tahun 2001, penulis diterima menjadi mahasiswa di Fakultas kedokteran Hewan, Institut Pertanian Bogor melalui jalur Ujian Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UMPTN).
DAFTAR ISI
DAFTAR TABEL………………………………………………………… i DAFTAR GAMBAR ……………………………………………………. ii DAFTAR LAMPIRAN ………………………………………………….. iii PENDAHULUAN Latar Belakang …………………………………………………… 1 Tujuan ……………………………………………………………. 3 Ruang Lingkup …………………………………………………… 3 TINJAUAN PUSTAKA Ayam kampung …………………………………………………… 4 Klasifikasi ………………………………………………… 4 Ciri dan Morfologi ……………………………………….. 4 Kandungan dan manfaat …………………………………. 5 Penyebab Penyakit ……………………………………….. 5 Ektoparasit Pada ayam kampung ………………………………… 6 Kutu ………………………………………………………. 6 Klasifikasi ………………………………………… 7 Ciri dan Morfologi ……………………………….. 8 Siklus Hidup ……………………………………… 11 Gejala Klinis ……………………………………… 12 Tungau ……………………………………………………. 13 Klasifikasi ………………………………………… 13 Ciri dan Morfologi ……………………………….. 14 Siklus Hidup ……………………………………… 15 Gejala Klinis ……………………………………… 17 Pengendalian ……………………………………………… 18 Tanaman Kisampang ……………………………………………… 20 Klasifikasi ………………………………………………… 20 Ciri dan Morfologi ………………………………………... 21 Kandungan dan Manfaat ………………………………….. 22 BAHAN DAN METODE Tempat dan Waktu ……………………………………………….. Alat dan Bahan …………………………………………………… Metode penelitian Perlakuan ayam …………………………………………… Pembuatan Ekstrak Daun Kisampang ……………………. Koleksi Ektoparasit ………………………………………. Pembuatan Slide Preparat ………………………………… Pengamatan ………………………………………………………. Analisa Data ………………………………………………………
25 25 25 25 26 26 27 27
HASIL DAN PEMBAHASAN ……………………………………
.…….
28
KESIMPULAN DAN SARAN Kesimpulan ………………………………………………………. Saran ………………………………………………………………
31 31
DAFTAR PUSTAKA…………………………………………………….
32
LAMPIRAN ……………………………………………………………
... 35
DAFTAR TABEL
Halaman 1
Perbandingan antara Kutu dengan Tungau ……………….
2
Rataan Jumlah Ektoparasit Di Bagian Sayap Pada MasingMasing Kelompok Perlakuan ……………………………..
6 28
DAFTAR GAMBAR
Halaman 1
Kutu genus Goniodes ……………………………………..
9
2
Kutu genus Lipeurus ……………………………………....
9
3
Kutu genus Menachantus …………………………............
10
4
Kutu genus Menopon ……………………………………...
10
5
Siklus Hidup Kutu ………………………………………...
11
6
Telur Kutu Pada Dasar Bulu ……………………………...
12
7
Red Mite ( Dermanyssus gallinae ) ……………………….
14
8
Northern Fowl Mite ( Ornithonyssus sylviarum ) ………...
14
9
Siklus Hidup Tungau ……………………………………...
16
10
Tungau dan telurnya yang merusak bulu ………………….
17
11
Tanaman Kisampang (Melicope denhamii) ……………….
21
12
Daun Kisampang ……… ………………………………….
22
13
Rataan Jumlah Ektoparasit Tungau Di Bagian Sayap Ayam ………………………………………………………
14
29
Rataan Jumlah Ektoparasit Kutu (Menopon, Menachantus, Lipeurus dan Goniodes) Di Bagian Sayap Ayam
…….
29
DAFTAR LAMPIRAN
Halaman 1. Perhitungan rataan populasi ektoparasit tungau yang ditemukan pada bagian sayap ayam kampung ……………….
36
2. Perhitungan rataan populasi ektoparasit kutu (Menopon) yang ditemukan pada bagian sayap ayam kampung ……………….
36
3. Perhitungan rataan populasi ektoparasit kutu (Menachantus) yang ditemukan pada bagian sayap ayam kampung …………
37
4. Perhitungan rataan populasi ektoparasit kutu (Lipeurus) yang ditemukan pada bagian sayap ayam kampung ……………….
38
5. Perhitungan rataan populasi ektoparasit kutu (Goniodes) yang ditemukan pada bagian sayap ayam kampung ……………….
38
PENDAHULUAN
Latar Belakang Konsumsi daging ayam nasional pada tahun 1969 sebesar 39,2 ribu ton, sedangkan pada tahun 2002 menjadi 964,1 ribu ton atau meningkat dengan pertumbuhan rata-rata 30% per tahun dalam kurun waktu 1969-2002. Konsumsi daging ayam sebanyak 60% dari konsumsi daging nasional. Pada tahun 1969 konsumsi perkapita sebesar 0,4 kg/tahun meningkat pada tahun 2002 menjadi 4,55 kg pertahun atau tumbuh dengan rata-rata 30% pertahun. Dirjen Bina produksi peternakan mencanangkan secara nasional pada tahun 2005 konsumsi daging unggas meningkat menjadi 8 kg perkapita pertahun (Darmana 2003). Menurut Cahyono (2002) potensi pasar daging ayam meningkat seiring pertumbuhan jumlah penduduk. Selain itu, daya serap pasar daging ayam juga dapat dilihat dari referensi masyarakat seperti hari besar keagamaan dan berbagai macam pesta rakyat. Meningkatnya pendidikan dan pendapatan masyarakat juga mempengaruhi peningkatan konsumsi daging. Bahkan daging ayam buras dapat mensubstitusi daging sapi, domba atau kambing yang harganya kurang terjangkau oleh lapisan masyarakat bawah. Penyediaan pangan bagi masyarakat dalam jumlah yang mencukupi dengan mutu yang baik merupakan salah satu tujuan pembangunan bidang peternakan dalam tata ekonomi nasional. Daging ayam buras yang merupakan sumber protein, lemak, karbohidrat, vitamin dan mineral dapat diandalkan untuk mencapai tujuan tersebut. Sejak merebaknya kasus flu burung (Avian influensa), permintaan atas daging ayam semakin menurun. Permintaan turun sekitar 40 persen, di beberapa daerah bahkan turun hingga 50 persen. Hal ini mengakibatkan kerugian pada peternak, tidak hanya karena turunnya permintaan tetapi juga karena harga jual yang berada di bawah harga produksi. Persoalan lain yang timbul dengan menurunnya konsumsi telur, ayam dan produk ayam adalah memburuknya gizi masyarakat. Koordinator Forum Perunggasan, Don P Utoyo mengatakan bahwa
75 % kebutuhan protein hewani masyarakat dipenuhi dari unggas (Anonim 2005a). Penyakit unggas yang disebabkan oleh parasit merupakan ancaman yang serius, karena adanya parasit yang berfungsi sebagai vektor. Hal ini jika tidak diantisipasi dan ditangani dengan tepat akan menyebabkan penyakit yang dapat menyebar dengan cepat hingga terjadi kematian pada sebagian besar atau seluruh ayam (Darmana 2003). Menurut Wiharto (1985) penyakit yang disebabkan oleh parasit dapat dibedakan menjadi dua kelompok, yakni gangguan oleh ektoparasit seperti lalat (flies), kutu (lice), caplak (tick), tungau (mite), sieur/gurem (dull) dan pinjal (flea) serta gangguan oleh endoparasit seperti cacing. Gangguan ektoparasit pada ayam menimbulkan rasa tidak tenang, gatal, kerusakan bulu, gangguan pertumbuhan, gangguan terhadap produksi dan sebagai inang penyakit lainnya, seperti penyakit yang disebabkan oleh bakteri, cacing dan virus. Penyakit kutu cukup banyak menyerang peternakan ayam kampung. Kutu tidak mematikan ayam, tetapi cukup mengganggu. Penyakit kutu dapat terjadi akibat kandang yang kotor dan kurang sinar matahari. Tempat-tempat yang biasa digunakan untuk bertelur juga dapat menjadi sarang kutu (Rasyaf 2004). Selain memiliki derajat kespesifikan terhadap inang yang sangat tinggi, kutu juga mempunyai tempat habitat tertentu pada inang. Inang dapat terinfestasi lebih dari satu jenis kutu. Kutu menggunakan antena sebagai organ sensori yang penting untuk menuntunnya berjalan diantara bulu-bulu atau rambut inangnya. Kutu sangat sensitif terhadap suhu dan bau inangnya. Suhu optimal untuk aktifitas hidupnya hanya sedikit dibawah suhu permukaan kulit dan bulu atau rambut inang yang memberikan suasana suhu dan kelembaban yang sesuai bagi kutu. Oleh karena itu kutu biasanya tidak dapat bertahan lama berada diluar tubuh inangnya, demikian pula bila inangnya mati. Perpindahan kutu antar inang satu dengan yang lain dapat terjadi antara kontak tubuh.
Kutu dapat dikatakan tidak memiliki
musuh alam. Keberadaan kutu pada inang disebut pedikulosis atau ptiriasis. Dalam bidang kesehatan hewan, infestasi kutu yang berat dapat menurunkan produksi daging, susu, woll dan industri unggas (Hadi & Susi 2000).
Pengendalian
terhadap
ektoparasit
biasanya
dilakukan
dengan
menggunakan insektisida sintetis dimana dapat berdampak buruk, diantaranya mengakibatkan keracunan pada manusia, keracunan pada hewan ternak, polusi lingkungan serta hama (serangga) menjadi resisten. Untuk mengurangi dampak penggunaan insektisida sintetis, penggunaan insektisida nabati merupakan alternatif pilihan karena tidak menimbulkan dampak kerusakan lingkungan dan kesehatan (Abdillah 2004). Famili tumbuhan yang diduga memiliki efek insektisida nabati adalah Meliaceae, Annonaceae, Asterodeae, dan Rutaceae. Oleh karena itu, dalam penelitian ini ingin diketahui pengaruh ekstrak daun Kisampang (Rutaceae) terhadap ektoparasit pada ayam kampung di bagian sayap. TUJUAN Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh ekstrak daun Kisampang (Melicope denhamii) dalam pelarut methanol terhadap ektoparasit pada ayam kampung di bagian sayap. RUANG LINGKUP Penelitian ini mencakup pengaruh dari ekstrak daun Kisampang (Melicope denhamii)
dalam pelarut methanol dengan konsentrasi yang berbeda-beda
terhadap populasi dan jenis dari ektoparasit yang ditemukan di bagian sayap pada ayam kampung
PENDAHULUAN
Latar Belakang Konsumsi daging ayam nasional pada tahun 1969 sebesar 39,2 ribu ton, sedangkan pada tahun 2002 menjadi 964,1 ribu ton atau meningkat dengan pertumbuhan rata-rata 30% per tahun dalam kurun waktu 1969-2002. Konsumsi daging ayam sebanyak 60% dari konsumsi daging nasional. Pada tahun 1969 konsumsi perkapita sebesar 0,4 kg/tahun meningkat pada tahun 2002 menjadi 4,55 kg pertahun atau tumbuh dengan rata-rata 30% pertahun. Dirjen Bina produksi peternakan mencanangkan secara nasional pada tahun 2005 konsumsi daging unggas meningkat menjadi 8 kg perkapita pertahun (Darmana 2003). Menurut Cahyono (2002) potensi pasar daging ayam meningkat seiring pertumbuhan jumlah penduduk. Selain itu, daya serap pasar daging ayam juga dapat dilihat dari referensi masyarakat seperti hari besar keagamaan dan berbagai macam pesta rakyat. Meningkatnya pendidikan dan pendapatan masyarakat juga mempengaruhi peningkatan konsumsi daging. Bahkan daging ayam buras dapat mensubstitusi daging sapi, domba atau kambing yang harganya kurang terjangkau oleh lapisan masyarakat bawah. Penyediaan pangan bagi masyarakat dalam jumlah yang mencukupi dengan mutu yang baik merupakan salah satu tujuan pembangunan bidang peternakan dalam tata ekonomi nasional. Daging ayam buras yang merupakan sumber protein, lemak, karbohidrat, vitamin dan mineral dapat diandalkan untuk mencapai tujuan tersebut. Sejak merebaknya kasus flu burung (Avian influensa), permintaan atas daging ayam semakin menurun. Permintaan turun sekitar 40 persen, di beberapa daerah bahkan turun hingga 50 persen. Hal ini mengakibatkan kerugian pada peternak, tidak hanya karena turunnya permintaan tetapi juga karena harga jual yang berada di bawah harga produksi. Persoalan lain yang timbul dengan menurunnya konsumsi telur, ayam dan produk ayam adalah memburuknya gizi masyarakat. Koordinator Forum Perunggasan, Don P Utoyo mengatakan bahwa
75 % kebutuhan protein hewani masyarakat dipenuhi dari unggas (Anonim 2005a). Penyakit unggas yang disebabkan oleh parasit merupakan ancaman yang serius, karena adanya parasit yang berfungsi sebagai vektor. Hal ini jika tidak diantisipasi dan ditangani dengan tepat akan menyebabkan penyakit yang dapat menyebar dengan cepat hingga terjadi kematian pada sebagian besar atau seluruh ayam (Darmana 2003). Menurut Wiharto (1985) penyakit yang disebabkan oleh parasit dapat dibedakan menjadi dua kelompok, yakni gangguan oleh ektoparasit seperti lalat (flies), kutu (lice), caplak (tick), tungau (mite), sieur/gurem (dull) dan pinjal (flea) serta gangguan oleh endoparasit seperti cacing. Gangguan ektoparasit pada ayam menimbulkan rasa tidak tenang, gatal, kerusakan bulu, gangguan pertumbuhan, gangguan terhadap produksi dan sebagai inang penyakit lainnya, seperti penyakit yang disebabkan oleh bakteri, cacing dan virus. Penyakit kutu cukup banyak menyerang peternakan ayam kampung. Kutu tidak mematikan ayam, tetapi cukup mengganggu. Penyakit kutu dapat terjadi akibat kandang yang kotor dan kurang sinar matahari. Tempat-tempat yang biasa digunakan untuk bertelur juga dapat menjadi sarang kutu (Rasyaf 2004). Selain memiliki derajat kespesifikan terhadap inang yang sangat tinggi, kutu juga mempunyai tempat habitat tertentu pada inang. Inang dapat terinfestasi lebih dari satu jenis kutu. Kutu menggunakan antena sebagai organ sensori yang penting untuk menuntunnya berjalan diantara bulu-bulu atau rambut inangnya. Kutu sangat sensitif terhadap suhu dan bau inangnya. Suhu optimal untuk aktifitas hidupnya hanya sedikit dibawah suhu permukaan kulit dan bulu atau rambut inang yang memberikan suasana suhu dan kelembaban yang sesuai bagi kutu. Oleh karena itu kutu biasanya tidak dapat bertahan lama berada diluar tubuh inangnya, demikian pula bila inangnya mati. Perpindahan kutu antar inang satu dengan yang lain dapat terjadi antara kontak tubuh.
Kutu dapat dikatakan tidak memiliki
musuh alam. Keberadaan kutu pada inang disebut pedikulosis atau ptiriasis. Dalam bidang kesehatan hewan, infestasi kutu yang berat dapat menurunkan produksi daging, susu, woll dan industri unggas (Hadi & Susi 2000).
Pengendalian
terhadap
ektoparasit
biasanya
dilakukan
dengan
menggunakan insektisida sintetis dimana dapat berdampak buruk, diantaranya mengakibatkan keracunan pada manusia, keracunan pada hewan ternak, polusi lingkungan serta hama (serangga) menjadi resisten. Untuk mengurangi dampak penggunaan insektisida sintetis, penggunaan insektisida nabati merupakan alternatif pilihan karena tidak menimbulkan dampak kerusakan lingkungan dan kesehatan (Abdillah 2004). Famili tumbuhan yang diduga memiliki efek insektisida nabati adalah Meliaceae, Annonaceae, Asterodeae, dan Rutaceae. Oleh karena itu, dalam penelitian ini ingin diketahui pengaruh ekstrak daun Kisampang (Rutaceae) terhadap ektoparasit pada ayam kampung di bagian sayap. TUJUAN Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh ekstrak daun Kisampang (Melicope denhamii) dalam pelarut methanol terhadap ektoparasit pada ayam kampung di bagian sayap. RUANG LINGKUP Penelitian ini mencakup pengaruh dari ekstrak daun Kisampang (Melicope denhamii)
dalam pelarut methanol dengan konsentrasi yang berbeda-beda
terhadap populasi dan jenis dari ektoparasit yang ditemukan di bagian sayap pada ayam kampung
TINJAUAN PUSTAKA
Ayam kampung Ayam hutan (Gallus varius-varius Linnaeus) merupakan nenek moyang ayam kampung yang umum dipelihara. Ayam hutan ini kemungkinan berasal dari pulau Jawa (Rasyaf 2004). Menurut Cahyono (2002) keluarga ayam dibagi menjadi dua kelompok besar, yaitu ayam ras dan ayam bukan ras. Untuk kelompok ayam ras, terbagi lagi menjadi tipe ayam petelur, ayam pedaging dan ayam dwiguna (pedaging dan petelur). Sedangkan ayam bukan ras terbagi menjadi ayam hias (tipe penghibur), ayam kampung (tipe dwiguna) dan ayam nunukan (tipe dwiguna). Klasifikasi Kingdom
: Animalia
Filum
: Chordata
Subfilum
: Vertebrata
Kelas
: Aves
Subkelas
: Neonithes
Superordo
: Superordo
Ordo
: Galiformes
Famili
: Phasianidae
Genus
: Gallus
Spesies
: Gallus domesticus
Ciri dan Morfologi Ayam kampung berukuran kecil dan bentuknya agak ramping. Berat badan mencapai 1,4 kg pada umur 4 bulan, produksi telur mencapai 135 butir/tahun. Jenis ini memiliki bulu warna putih, hitam, coklat, kuning kemerahan, kuning atau kombinasi dari warna-warna tersebut. Pada jantan memiliki jengger yang bergerigi dan berdiri tegak, serta berukuran agak besar. Sedangkan betina
berjengger kecil dan tebal, tegak, serta berwarna merah. Pada jantan memiliki pial (gelambir) sangat kecil dan berwarna merah cerah. Warna kulit kuning pucat, kaki agak panjang dan kuat.. Ayam jenis ini banyak terdapat di seluruh pelosok tanah air (Cahyono 2002). Ayam kampung tidak dapat dibedakan atas penghasil daging atau telur, sebagaimana layaknya ayam ras. Umur empat bulan, badan ayam kampung mirip dengan badan ayam ras petelur tipe medium umur dua setengah bulan. Badan ayam kampung yang benar-benar telah dewasa dapat dilihat pada induk yang telah tiga kali mengeram. Warna bulu tidak dapat diandalkan sebagai patokan yang baku, karena selalu dapat berubah. Misal induk berwarna coklat berbintik hitam dan jago berwarna kemerahan campur hitam, tetapi anaknya berbulu putih atau campuran pada anak yang lain (Rasyaf 2004). Kandungan dan Manfaat Jumlah kandungan gizi yang terdapat dalam 100 gram daging ayam buras meliputi kalori, protein, lemak, kalsium, fosfor, besi, vitamin A, vitamin B1 dan air. Sumber: Daftar komposisi bahan makanan, Direktorat Gizi, Depkes RI. Ayam buras dapat digunakan untuk menunjang kehidupan manusia. Dagingnya dapat dikonsumsi dan diterima oleh semua golongan agama sebagai makanan yang memiliki nilai gizi tinggi dengan cita rasa yang lezat (Cahyono 2002). Penyebab Penyakit Beberapa penyebab penyakit pada ayam kampung menurut Darwana (2003) antara lain bentuk dan lokasi kandang yang tidak tepat, kebersihan kandang dan peralatan yang tidak terjaga, sirkulasi udara yang tidak lancar, kurangnya waktu pemanasan DOC, lantai sekam yang terlalu basah atau lembab sehingga kandungan amonia meningkat, penyebaran ayam yang tidak rata atau populasi yang terlalu padat, kurangnya sinar matahari yang masuk ke dalam kandang, program vaksinasi yang tidak dijalankan secara benar serta pemberian pakan dan vitamin yang tidak tepat.
Ektoparasit pada ayam Kampung Parasit dapat dideteksi pada permukaan eksternal dari tubuh melalui suatu pengujian fisik. Pengujian secara berkala pada sekumpulan suatu parasit dapat membantu pendeteksian awal dari adanya infestasi parasit tersebut dan dapat membantu ke arah mencegah suatu perjangkitan infestasi yang lebih besar. Lebih dari itu, banyak dari parasit mempunyai suatu komponen lingkungan,
jadi
pemberian perlakuan terhadap lingkungan juga merupakan hal yang penting dalam mengontrol infestasi parasit. Pencegahan dan awal pendeteksian menjadi kunci dari suksesnya pengendalian terhadap ektoparasit pada kelompok unggas. Parasit eksternal yang paling umum terlihat di unggas adalah tungau dan kutu (Pickworth & Teresa 2005). Kerusakan yang ditimbulkan oleh adanya infestasi ektoparasit tergantung dari besar jumlah ektoparasit, keadaan nutrisi dan penyakit yang diderita oleh inang (Bains 1979). Berikut perbandingan antara kutu dengan tungau (Pickworth & Teresa 2005): Tungau
Kutu
Ukuran
Diameter 1mm
Panjang 2-3mm
Kecepatan
Bergerak lambat
Bergerak cepat
Warna
Hitam kemerahan
Coklat terang
lokasi telur
Sepanjang batang bulu
dasar batang bulu
Warna telur
Putih
Putih/krem
Waktu deteksi
siang/malam hari
Siang hari
Lokasi
Hidup di inang dan lingkungan
Hidup hanya pada inang
Tabel 1. Perbandingan antara kutu dengan tungau Kutu Ayam kemungkinan terinfeksi oleh beberapa jenis kutu. Mereka tidak merusak kulit inang untuk mendapatkan darah, tetapi mereka memungkinkan untuk memakan darah jika darah telah berada di permukaan kulit dari inang. Banyak dari kutu yang menyerang unggas sangat spesifik terhadap inangnya (Gordon 1977).
Semua kutu unggas dan sedikit kutu mamalia termasuk dalam Mallophaga. Kutu berinduk semang sangat spesifik, dan juga seringkali spesifik terhadap bagian tubuh tempat mereka ditemukan. Lebih dari 3000 jenis kutu telah dilaporkan, dan dari jumlah tersebut lebih dari 40 jenis terdapat pada unggas. Penularan kutu melalui kontak tubuh (Levine 1990). Menurut Calnek et al. (1991) kutu yang terdapat pada ayam adalah Cuclotogaster heterographus (Chicken head louse), Goniocotes gallinae (fluft louse), Goniodes dissimilis (Brown chicken louse), Lipeurus caponis (Wing louse), Menachantus stramineus (Chicken body louse) dan Menopon gallinae (Shaft louse). (Wiharto 1985) Namun kutu-kutu tersebut dapat dibedakan atas tiga golongan : jenis yang terdapat pada daerah pelepasan (vent), punggung, dada dan sayap, jenis yang terdapat di kepala dan leher serta jenis yang terdapat pada batang bulu. Klasifikasi Soulsby (1982) mengelompokkan kutu ke dalam ordo Phthiraptera dan membaginya
dalam
tiga
subordo
yaitu
Mallophaga,
Siphunculata
dan
Rhynchophtirina. Subordo Mallophaga dibagi lagi menjadi dua superfamili yaitu Ischnocera dan Amblycera. Siphunculata disebut juga sebagai kutu penghisap darah, sedangkan Rhynchoptirina merupakan kutu gajah. Berikut pengelompokkan kutu ayam berdasarkan Soulsby (1982): Filum
:
Arthropoda
Kelas
:
Insekta
Ordo
:
Phthiraptera
Subordo
:
Mallophaga
Superfamili
:
Ischnocera
Famili
:
Philopteridae
Genus
:
Lipeurus Goniodes Goniocotes
Superfamili
:
Amblycera
Famili
:
Menoponidae
Genus
:
Menopon Menachantus
Ciri dan Morfologi Lebih dari 2500 spesies Mallophaga telah dikenal, sebagian besar merupakan ektoparasit unggas. Antena bersegmen 3 sampai 5. Kutu tidak menghisap darah, melainkan memakan bulu, rambut dan kerak-kerak epidermis. Dikenal sebagai kutu penggigit. Tarsi bersegmen 1 sampai 2, kuku tunggal atau ganda (Sigit et al. 1992). Kutu mengganggu ayam karena gigitannya. Kutu ayam memakan sisik atau kerak kulit, bulu dan kotoran kulit. Kutu penggigit ini merupakan parasit permanen yang terdapat pada kutu ayam, tidak pernah meninggalkan tubuh inangnya kecuali untuk pindah ke ayam yang lain, terutama dari ayam tua ke ayam yang lebih muda (Sudaryani 2003). Kutu unggas berukuran kecil, tidak bersayap, berkaki enam, bertubuh pipih dan berkepala bulat. Mereka meletakkan telur pada sayap dari inang, terutama pada dasar dari batang bulu. Sekali bertelur kutu dapat menghasilkan 50 hingga 300 butir. Beberapa spesies kutu dapat berada pada lokasi yang spesifik pada tubuh inang, atau ada juga spesies lainnya yang dapat ditemukan pada hampir keseluruhan tubuh inang seperti chicken body lice. Keseluruhan siklus hidup dari
kutu terjadi pada inang,
terutama pada bulu. Unggas adalah inang yang spesifik dan tidak dapat berpindah pada manusia (Pickworth & Teresa 2005). Kutu merupakan serangga ektoparasit obligat karena seluruh hidupnya berada dan tergantung pada tubuh inangnya. Oleh karena itu secara morfologi kutu ini sudah beradaptasi dengan cara hidupnya, misalnya dengan tidak memiliki sayap, sebagian besar tidak bermata, bentuk tubuh yang pipih dorsoventral, bagian mulut disesuaikan untuk menusuk-isap atau untuk mengunyah, dan memiliki
enam kaki yang kokoh dengan kuku yang besar pada ujung tarsus dan tonjolan tibia untuk merayap dan memegangi bulu atau rambut inangnya. Telur kutu berukuran 1-2 mm, berbentuk oval, berwarna putih dan pada beberapa jenis permukaan telur bercorak-corak dan dilengkapi dengan operkulum. Telur kutu disebut nits, yang direkatkan pada bulu (rambut) inangnya dengan semacam zat semen pada bagian memanjang telur. Jumlah telur yang dihasilkan oleh seekor induk kutu mencapai 10-300 butir selama hidupnya. Telur menetas menjadi nimfa (kutu muda) setelah 5-18 hari tergantung jenis kutu. Warna nimfa dan kutu dewasa keputih-putihan, semakin tua umurnya semakin berwarna gelap (Hadi & Susi 2000).
Gambar 1. Kutu genus Goniodes
Gambar 2. Kutu genus Lipeurus
Kutu dari genus Lipeurus mempunyai panjang sekitar 3mm, berwarna abuabu gelap. Biasa terdapat pada bulu bagian sayap dan ekor (Gordon 1977). Kutu ini bergerak lambat, ditemukan dekat dengan kulit. Lipeurus caponis, kutu sayap, lebih memilih tinggal di bagian bawah sayap dan bulu ekor. Goniodes memiliki beberapa spesies, salah satunya adalah Goniodes gigas. Merupakan kutu yang sangat besar, berhabitasi di permukaan kulit dan bulu, banyak terdapat di burung dewasa. Goniodes tidak pernah ditemukan dalam jumlah besar.
Gambar 3. Kutu genus Menachantus
Gambar 4. Kutu genus Menopon
Genus Menopon yang dikenal adalah spesies Menopon gallinae. Dikenal sebagai kutu tangkai bulu dan mempunyai kebiasaan hidup pada bagian tengah bulu inangnya. Kutu ini mempunyai kemampuan berlari dengan cepat dan menyebar di seluruh bagian tubuh (Carwin & Nahm 1997). Spesies Menopon meletakkan telur di bagian dasar bulu, diletakkan satu persatu dan akan menetas dalam 2 sampai 3 minggu. Kutu dewasa dapat hidup selama 9 bulan, jenis ini tidak menyerang ayam muda karena ayam muda memiliki bulu yang relatif sedikit. Genus Menachantus merupakan kutu bertubuh kuning yang umum pada ayam, berukuran kecil, pipih, tidak bersayap. Kutu tersebut terdapat pada kulit dada, paha, anus dan sebagainya, di tempat yang relatif sedikit bulu-bulunya. Ia memakan sisik epidermis, remukan bulu, eksudat dan sebagainya. Kutu jenis ini kemungkinan merupakan kutu yang paling serius pada ayam karena seringkali terdapat dalam jumlah besar. Telur menempel pada bulu, nimfa muncul menyerupai benar kutu dewasa yang kecil. Nimfa menyilih beberapa kali untuk menjadi dewasa (Levine 1990). Menachantus memiliki panjang tubuh sekitar 3 mm, ditemukan lebih banyak pada kulit dibanding pada bulu. Telur diletakkan pada dasar bulu (Gordon 1977). Siklus Hidup
Gambar 5. Siklus Hidup Kutu (Sanders 2006)
Mallophaga mengalami metamorfosis sederhana dimulai dari telur, nimfa I, nimfa II, nimfa III dan akhirnya menjadi kutu dewasa. Kutu betina mampu memproduksi 50 hingga 300 telur. Telur-telur yang diproduksi berwarna keputihan, berbentuk lonjong dan diletakkan pada kumpulan bulu. Telur akan menetas dalam kurun waktu 4 sampai 7 hari. Perkembangan kutu dari telur hingga dewasa memakan waktu 7 sampai 21 hari. Hanya dalam 2 sampai 3 hari kutu betina dewasa sudah mampu memproduksi telur (Carwin & Nahm 1997). Temperatur merupakan faktor penting dalam proses pematangan embrio hanya dalam waktu 3 sampai 5 hari, sedangkan pada suhu lebih rendah 33° memakan waktu hingga 9 sampai 14 hari. Pada penelitian dengan infestasi berat, telur biasanya diletakkan di daerah dada karena panas tubuh inang sangat penting untuk proses penetasan (Lancaster & Meisch 1984 dalam Wana PW 2001). Kutu melengkapi siklus hidup mereka pada tubuh inang dan dapat hidup di luar tubuh inang tidak lebih dari lima hari. Keseluruhan waktu yang dibutuhkan pada siklus hidupnya sekitar 2 atau 3 minggu, satu ekor kutu dapat menghasilkan keturunan 120.000 hanya dalam beberapa bulan (Jull 1951). Gejala Klinis Gangguan parasit luar ini pada ayam akan menimbulkan rasa tidak tenang, kerusakan bulu, gangguan pertumbuhan, gangguan terhadap produksi dan sebagai inang antara penyakit lainnya, seperti penyakit yang disebabkan oleh bakteri, cacing dan virus (Wiharto 1985).
Gambar 6.Telur Kutu Pada Dasar Bulu (Pickworth & Teresa 2005)
Adanya infestasi kutu yang berat dapat dideteksi dengan melakukan pemeriksaan pada kulit dan bulu ayam yang terinfeksi, khususnya di sekitar anus dan di bawah sayap. Kutu dapat diamati bergerak diantara sayap atau berjalan pada kulit dan telur juga dapat diamati pada bagian dasar dari bulu. Infestasi yang berat dapat menyebabkan perubahan pada berat badan dan produksi telur yang bisa menurun (Gordon 1977). Gejala yang nampak ayam menjadi gelisah dan sering menyisir/mematukmatuk bulu karena gatal, selain itu ayam akan sering mengibas-ngibaskan bulunya, ayam juga tampak kurus dan pucat (Cahyono 2002). Begitu sudah dalam keadaan berkelompok, kutu dapat menyebar dengan adanya kontak. Daerah yang paling banyak ditemukan adanya kutu yaitu pada daerah dada, perut dan di bawah sayap. Kutu mengiritasi ayam, ayam menjadi tidak dapat tidur dan berat badan menjadi turun, produksi juga mengalami penurunan. Infestasi dari kutu jenis ini dapat membunuh ayam muda (Levine 1990). Tungau Banyak dari jenis tungau yang menyerang unggas. Tetapi ada dua jenis utama tungau yang ditemukan pada tubuh unggas, yaitu Northern Fowl Mite (pada lingkungan tropis, Tropical Fowl Mite) yang termasuk dalam genus Ornithonyssus dan Chicken Mite (Red Roost Mite) yang termasuk dalam genus Dermanyssus (Pickworth & Teresa 2005). Klasifikasi Kelas
:
Arachnida
Subkelas
:
Acari
Ordo
:
Parasitiformes
Subordo
:
Mesostigmata
Famili
:
Dermanyssidae
Genus
:
Dermanyssus Ornithonyssus
Ciri dan Morfologi
Koehler & Butler 2006 Gambar 7. Red Mite ( Dermanyssus gallinae )
Gambar 8. Northern Fowl Mite (Ornithonyssus sylviarum) Koehler &Butler 2006
Tungau dari genus Dermanyssus tidak hanya terdapat pada ayam tetapi juga pada unggas lainnya, termasuk kalkun, burung merpati, burung kenari dan burung gereja Inggris. Tungau jenis ini mencari makan pada inang saat malam hari, dan berlindung saat siang hari. Tungau tersebut menghisap darah inang, hal ini
mengakibatkan
gangguan
pada
pertumbuhan,
produksi
telur
yang
mengkhawatirkan, terjadi peningkatan kasus anemia. Dilihat dari cara makannya, pada tungau ini memungkinkan terjadinya penularan yang menyebar terhadap penyakit asal darah (Bains 1979). Genus Ornithonyssus merupakan jenis ektoparasit yang paling banyak ditemukan pada unggas, terutama pada iklim yang sejuk. Dibandingkan dengan genus Dermanyssus, jenis ini lebih suka tinggal pada inang untuk keseluruhan siklus hidupnya. Tungau berukuran kecil dan berwarna hitam atau coklat, mempunyai 8 kaki, dan biasanya menyebar melalui kontak langsung. Tungau jenis ini tinggal pada bulu lebih lama, walaupun dapat juga merayap ke dalam celah-celah dan tempat-tempat persembunyian di dalam kandang unggas. Tungau ini menghisap darah dan kadang-kadang menggigit manusia. Gejala klinis dan efek patogenik dari keberadaan tungau ini serupa dengan yang ditimbulkan oleh Red mite. Meskipun tungau ini mirip dengan Dermanyssus gallinae, tetapi ukurannya lebih kecil. Tungau yang terdapat pada bulu ini menghisap darah dan sering menyebabkan timbul kudis pada kulit. Pada kelompok ayam yang berbulu putih, akan tampak kotor karena bulu-bulu dipenuhi oleh tungau-tungau tersebut. Pada umumnya tungau ini mendiami sekitar alat pelepasan (vent) sayap, kepala, leher dan belakang serta daerah paha (Wiharto 1985). Siklus Hidup Tahap awal kehidupan tungau dimulai dari telur. Seekor tungau mampu menghasilkan beberapa ratus sampai ribuan telur. Telur akan berubah menjadi larva yang mempunyai tiga pasang kaki. Periode larva sudah dapat bertindak sebagai ektoparasit. Setelah kenyang menghisap darah, tungau segera berubah (molting) menjadi nimfa. Tahap nimfanya sangat panjang dan dapat dibagi menjadi protonimfa, deutonimfa dan tritonimfa. Tungau mempunyai alat perekat untuk menempelkan tubuhnya pada serangga lain atau benda-benda di sekitar
kandang. Bentuk nimfa sudah mirip dengan yang dewasa, hanya saja alat kelaminnya belum berkembang (Hadi & Susi 2000).
Gambar 9. Siklus Hidup Tungau Williams 2000 Dermanyssus gallinae seperti tungau-tungau yang lain agak sulit untuk dilihat dengan mata telanjang. Siklus hidupnya terdiri dari telur, larva, nimfa dan dewasa. Hal ini penting diketahui untuk melakukan pengendalian. Mengingat yang dihisap darah, maka ayam yang didiami tungau ini akan tampak pucat, kurus dan produksinya menurun (Wiharto 1985). Genus Dermanyssus
yang betina bertelur di celah-celah pada tempat
persembunyiannya di dinding kandang unggas. Telur menetas dalam waktu 2 sampai 3 hari, kemudian keluarlah larva yang tidak makan tetapi menyilih menjadi protonimfa dalam waktu 1 sampai 2 hari. Protonimfa menghisap darah dan menyilih menjadi stadium deutonimfa dalam 1 sampai 2 hari. Deutonimfa ini tiba gilirannya menghisap darah dan menyilih menjadi stadium dewasa dalam waktu 1 sampai 2 hari. Seluruh siklus hidup berlangsung hanya 7 hari; yang dewasa dapat hidup sampai 34 minggu tanpa makan. Bentuk nimfa dan dewasa menuju inang untuk menghisap darah, tetapi hampir seluruh waktunya digunakan untuk bersembunyi di celah-celah dan tempat-tempat persembunyian.
Tungau betina dari genus Ornithonyssus bertelur 1 sampai 2 butir setelah makan darah dan dapat bertelur 98 butir sepanjang hidupnya. Larva menetas dari telur dalam waktu 1 sampai 2 hari. Larva ini tidak makan, tetapi menyilih menjadi deutonimfa dalam waktu 1 sampai 2 hari. Mereka menghisap darah untuk menyilih menjadi deutonimfa yang tidak makan, kemudian menjadi dewasa dalam waktu 1 sampai 1,5 hari. Bentuk dewasa menggunakan hampir seluruh waktunya di dalam tempat persembunyiannya, meskipun begitu tetap menghisap darah berulang-ulang pada inang. Gejala Klinis
Gambar 10.Tungau dan telurnya yang merusak bulu Pickworth & Teresa 2005 Gejala klinis dapat diketahui dengan mengidentifikasi adanya tungautungau tersebut. Beberapa tungau tidak dapat dilihat dengan kasat mata dan lebih memilih untuk tidak tinggal pada inang saat siang hari, melainkan berada di lingkungan (kandang), maka penting untuk mengetahui keadaan lingkungan sekitar kandang untuk mencari tungau demi kepentingan identifikasi
(Bains
1979). Jumlah tungau yang banyak menghisap darah sedemikian rupa sehingga dapat membunuh induk semang mereka, sedangkan jika dalam jumlah sedikit dapat menyebabkan anemia. Menurut Sudaryani (2003) apabila ditemukan dalam jumlah banyak di suatu peternakan pembibitan dapat merugikan, sebab akan menimbulkan gangguan pada ayam yang diserangnya. Di samping itu, dapat juga menularkan penyakit ND, cacar unggas dan penyakit menular lainnya.
Tungau dari genus Dermanyssus (Dermanyssus gallinae) dapat juga menggigit manusia serta merupakan vektor dari penyakit fowl kolera dan equine enchephalomyelitis. Sedangkan dari genus Ornithonyssus (Ornithonyssus sylviarum) dapat menjadi vektor dari newcastle disease (Jull 1951). Investasi tungau pada unggas biasa ditandai
oleh pertumbuhan yang terganggu,
menurunnya produksi telur dan adanya anemia (Bains 1979). Ayam tampak gelisah, nafsu makan menurun karena gatal dan sibuk mengurusi serangan tungau. Anemia, pertumbuhan badan terlambat dan akhirnya mati kelaparan. Pada ayam dewasa, selalu gelisah, mengais-ais bulu, nafsu makan menurun, anemia, kondisi badan menurun dan produksi telur juga mengalami penurunan (Sudaryani 2003). Pengendalian Menurut Parsoedjono (2001) pengendalian dan pengobatan terhadap parasit dapat dilakukan dengan beberapa cara, yaitu tindakan sanitasi harus dijalankan secara benar dan ketat, buang secara periodik tumpukan feses yang merupakan sumber perkembang biakkan serangga dan kumbang yang keduanya diyakini dapat menularkan penyakit ayam, jika mungkin sangkar bambu digantikan oleh sangkar kawat untuk mencegah infestasi tungau dan caplak, gangguan burung, tikus dan hewan liar lainnya harus diperkecil, hilangkan areal yang tergenang air di sekitar kandang, dan yang terakhir adalah metoda manajemen pemeliharaan ayam yang efisien akan membantu untuk memperkecil populasi parasit. Beberapa pengendalian yang biasa dipakai oleh masyarakat yaitu dusting, biasanya dengan menggunakan Sodium fluoride yang beracun bagi manusia dan binatang jika tertelan. Selanjutnya yaitu dipping, dilakukan dengan cara mencelupkan ayam pada larutan, serta fumigasi yang merupakan cara sederhana untuk memberantas kutu dengan cara mengasap dan biasanya digunakan larutan nicotine sulfate 40%. Tetapi yang paling efektif yaitu melakukan fumigasi dengan Hexa chlorocyclohexane (HCCH), dimana dapat membunuh kutu beserta telurtelurnya (Jull 1951).
Menurut Wiharto (1985) dipping yaitu penggunaan larutan yang mengandung
racun
pemberantas
serangga
dan
dilakukan
dengan
cara
mencelupkan ayam pada larutan tersebut. Misal kelompok ayam yang terganggu oleh kutu (lice) dapat dilakukan dengan pencelupan (dipping), setiap ekor dibutuhkan larutan 1 oz dari sodium fluorida atau sodium fluosilicate per gallon air hangat. Penambahan 1 oz dari sabun netral per gallon air menambah efisiensi dari pencelupan. Untuk memberantas kutu dapat digunakan obat pembunuh serangga seperti larutan lindane (0,5%-1%) dengan disemprotkan pada seluruh permukaan kandang, sebelumnya kandang telah dikosongkan terlebih dahulu, begitu kandang telah kering ayam baru dimasukkan kembali. Dapat juga dengan menyemprotkan secara langsung kutu yang terdapat pada ayam dengan menggunakan malathion 0,5% atau campuran larutan air sabun dengan serbuk belerang (Wiharto 1985). Pengendalian terhadap tungau yang menyerang ayam lebih diarahkan pada tempat persembunyiannya di kandang dibanding pada hewannya. Pemberantasan Dermanyssus gallinae yaitu dengan melakukan desinfektan, khususnya pada celah-celah tempat bertengger ayam dan pada tempat bertelur. Dalam hal ini baik sekali dilakukan dengan cara penyemprotan
(spray), misalnya
dengan
carbolineum, cresol atau malathion (4%) dengan interval 10 hari sekali (Wiharto1985). Pencegahan atau pemberantasan jenis tungau Ornithonyssus
dapat
dilakukan dengan menabur serbuk malathion atau dengan larutan nicotine sulfate 40% pada sangkar, tempat bertengger ayam dan daerah sekitar kandang. Sedangkan untuk tungau yang berada pada tubuh ayam atau bulu dapat dilakukan dengan menyemprot ayam-ayam dengan larutan malathion. Pemberantasan dapat dilakukan setiap 10 sampai 14 hari. Serbuk atau larutan malathion digunakan dengan
campuran 1 bagian napthalene dengan 2 bagian vaselin kemudian
digosokkan pada daerah yang banyak tungau seperti alat pelepasan (vent), pangkal ekor dan sebagainya (Wiharto 1985). Pemberantasan dengan menggunakan obat-obatan pemberantasan serangga perlu berhati-hati, karena obat-obat ini dapat meracuni ternak ayam dan dapat menyebabkan kematiannya. Selain itu adanya parasit-parasit juga akan
menyebabkan gangguan pada
mereka yang menangani ayam. Tidak semua
metode pengendalian ektoparasit efektif khususnya pada kutu, sehingga sebelum menggunakan suatu metode atau insektisida tertentu hendaknya diketahui keunggulan dan kelemahan produk pengendalian yang akan dipakai, dan bahan yang digunakan harus tidak berbahaya bagi manusia dan tidak menimbulkan residu pada produk daging dan telur (Wiharto 1985). Tanaman Kisampang Menurut Lemmens & Bunyapraphatsara (2003) penyebaran dan geografis tanaman Melicope ada sekitar 230 spesies dan terdapat di negara Madagaskar, India, Srilanka, Myanmar daratan Cina, Cina selatan, Thailand, pesisir Malaysia, daerah timur menuju Hawai dan kepulauan Marquesas, daerah selatan Australia dan New Zealand. Sekitar 30 spesies ditemukan di Malaysia. (Anonim 1995) Tanaman Kisampang memiliki sebutan berbeda di beberapa daerah. Di daerah Sunda dikenal dengan sebutan Kisampang, di daerah Jawa dengan sebutan Sampang, di daerah Bali dengan sebutan Empag, Rama in asu (Minahasa), Sauju (Ternate) dan Saihu (Tidore). Evodia merupakan istilah yang digunakan dalam perdagangan. Di Indonesia lebih dikenal dengan sebutan sampang. Di Malaysia: dengan sebutan pauh-pauh, pepauh (Peninsular) serang (Sabah, sarawak). Burma (Myanmar): thipyu. Kamboja: beysamlek, svaisnor. Thailand: phia krating. Vietnam: bachlajle, ba glajle (Sosef et al 1998 ). Klasifikasi Berikut klasifikasi tanaman Kisampang (Melicope denhamii) : Kingdom
: Plantae
Subdivisi
: Angiospermae
Divisi
: Spermatophyta
Kelas
: Dicotiledone
Ordo
: Diperales
Famili
: Rutaceae
Genus
: Melicope
Spesies
: Melicope denhamii
Ciri dan Morfologi Tanaman Kisampang merupakan pohon dengan tinggi 6 sampai 25 meter, diameter sekitar 45 cm. Penyebarannya di Indonesia terdapat di pulau Jawa, dengan ketinggian 1000 sampai 1500m dari permukaan laut (Anonim 1995). Menurut Chevallier (2001) tanaman Kisampang memiliki daun kombinasi dan kelompok bunga berwarna putih.
Gambar 11. Tanaman Kisampang (Melicope denhamii) Rutaceae adalah pohon yang berdaun hijau, terdapat di Asia dan Australia. Kira-kira ada 50 spesies yang telah diketahui. Daun bersilang. Uniseksual. Bunga berukuran kecil. Bibit atau benihnya berbentuk oval atau bulat. Evodia mudah tumbuh dalam tanah yang subur, diperbanyak oleh benih (Chittenden et al.1951).
Gambar 12. Daun Kisampang Kandungan dan Manfaat Kandungan daun Kisampang belum diteliti secara detail, namun demikian daun ini telah lama dimanfaatkan oleh masyarakat Indonesia (Anonim 1995). Damarnya biasa digunakan sebagai pernis. (Syahputra 2003) Ekstrak daun kisampang berpotensi sebagai insektisida. Famili tumbuhan yang dianggap mempunyai sumber potensial insektisida botani adalah Meliaceae, Annonaceae, Asteroceae dan Rutaceae. Seperti Rutaceae lainnya, daun Kisampang (Melicope denhamii) diduga mengandung saponin, tanin, flavonoid, minyak atsiri dan alkaloid.
Saponin
diduga terkandung dalam tanaman Kisampang karena adanya penggunaan daun Kisampang sebagai sabun, sifat saponin sama seperti detergen (sabun) yang dapat menurunkan tegangan permukaan. Tanin pada tanaman Kisampang menyebabkan adanya rasa kesat atau sepat pada daunnya, penggunaan damarnya sebagai pernis juga menunjukkan adanya unsur tanin pada tanaman Kisampang. Menurut Gunawan & Mulyani (2004) minyak atsiri terkandung dalam berbagai organ, seperti di dalam rambut kelenjar (famili Labiatae), di dalam selsel parenkim (famili Piperaceae), di dalam saluran minyak yang disebut vittae (famili Umbelliferae), di dalam rongga-rongga skizogen dan siligen (famili Pinaceae dan Rutaceae), terkandung di dalam semua jaringan (famili Coniferae). Minyak atsiri adalah zat berbau yang terkandung dalam tanaman. Minyak ini disebut juga minyak menguap, minyak eteris atau minyak esensial karena pada
suhu biasa (suhu kamar) mudah menguap di udara terbuka. Istilah essensial dipakai karena minyak atsiri mewakili bau dari tanaman asalnya. Menurut Sosef et al. (1998) beberapa spesies terdiri dari alkaloid dan sebagian dipakai sebagai obat-obatan. Kulit kayu Melicope bonwickii dipakai untuk mencegah gigitan lintah. Di Filipina kulit kayu Melicope confusa digunakan untuk menghilangkan atau mengobati pembesaran pada limpa. Damar dari batang pohon pada Melicope latifolia dapat digunakan sebagai pernis dan alat perekat, dan daunnya dipergunakan sebagai sabun serta untuk mengobati demam dan kram. Di Taiwan, akar-akar pada Melicope lunu-ankenda digunakan untuk melawan dingin dan rematik. Dan di Peninsular Malaysia, daun beserta bunganya digunakan untuk mengobati menstruasi yang tidak teratur dan demam, daun ini dapat dimakan sebagai bumbu atau digunakan sebagai penyedap makanan. Beberapa spesies Melicope mengandung alkaloid, coumarin dan minyak esensial. Alkaloid ditemukan di beberapa spesies Melicope sebagai antimikrobial, antifungal. Dalam pengobatan tradisional digunakan sebagai pembersih kulit. Spesies yang ditemukan di Burma sepanjang Thailand dan Indo-Cina menuju Taiwan, digunakan sebagai obat kuat, sakit perut dan amandel. Sari dari dedaunan berguna untuk membersihkan luka-luka, borok, bisul dan kudis ( Lemmens & Bunyapraphatsara 2003 ). (Chevvalier 2001) Evodia mengandung evodine, evodiamine dan rutaecarpine. Tanaman ini juga dapat memulihkan sakit kepala dan masalah pencernaan. Pada ramuan pengobatan Cina, Evodia sebagian besar digunakan untuk sakit perut, muntah-muntah, diare, sakit kepala dan denyut nadi yang lemah. Masyarakat Cina juga mempelajari bahwa indikasi dari Evodia adalah mengurangi rasa sakit dan menurunkan tekanan darah.
BAHAN DAN METODE
Tempat dan Waktu Penelitian dilaksanakan dari bulan Februari 2005 sampai dengan bulan Agustus 2005 di laboratorium Entomologi, bagian Parasitologi, Departemen Ilmu Penyakit Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner, Fakultas Kedokteran Hewan, Institut Pertanian Bogor. Alat dan Bahan Peralatan yang digunakan selama penelitian adalah lidi, pinset, gunting, cawan petri, gelas ukur, blender, pisau (alat pemotong), ember, wadah tertutup, pipet ukur, mikroskop dan kandang ayam. Bahan-bahan yang digunakan antara lain methanol, alkohol 70%, daun Kisampang dan ayam kampung. Metode Penelitian Perlakuan Ayam Sebanyak lima perlakuan dengan konsentrasi ekstrak daun Kisampang dalam pelarut methanol yang berbeda, yaitu 0% sebagai kontrol, 0,5%, 1%, 2,5%, dan 5%.
Perlakuan dilakukan dengan tiga kali pengulangan. Perlakuan yaitu
dengan merendam ayam dalam larutan ekstrak daun Kisampang dal pelarut methanol yang dicampur dengan air hingga mencapai 5 liter selama 3 menit dan pengamatan dilakukan satu minggu setelahnya. Pembuatan Ekstrak Methanol Daun Kisampang Daun Kisampang yang dipetik dibersihkan dengan air sampai bersih, selanjutnya dilayukan (dijemur dibawah sinar matahari) untuk kemudian dipotong menjadi bagian yang lebih kecil agar memudahkan dalam proses penghalusan (dengan cara diblender). Daun kemudian dicampur dengan pelarut dengan perbandingan 1:1 (satu ml methanol dengan satu gram daun Kisampang). Setelah itu, hasil pencampuran tadi didiamkan selama 24 jam untuk selanjutnya diperas
dan dilakukan penyaringan. Hasil perasan selanjutnya digunakan sebagai ekstrak daun Kisampang 100%. Masing-masing perlakuan larutan ekstrak merupakan ekstrak 100% dengan air hingga mencapai konsentrasi yang diinginkan, yaitu konsentrasi 0,5%, 1%, 2,5% dan 5%. Koleksi Ektoparasit Satu minggu setelah perlakuan, ayam dimatikan untuk kemudian sesegera mungkin dicabuti bulunya (bagian sayap). Bulu yang telah diambil tersebut dimasukkan dalam alkohol 70%, diharapkan ektoparasit yang terdapat pada bulu menjadi mati dan tidak menyebar kemana-mana. Bulu-bulu tersebut kemudian diperiksa
di
bawah
mikroskop
untuk
dilakukan
pengoleksian
dan
pengidentifikasian. Selain itu, juga dilakukan pemeriksaan pada alkohol 70% sebagai perendamnya. Pembuatan Slide Preparat Insekta dibunuh dengan alkohol 70% lalu dibilas dengan air, kemudian dimasukkan ke dalam KOH 10% dalam temperatur kamar selama 2 sampai 3 hari, tergantung tebal dari lapisan kitin spesimen, tetapi sekurang-kurangnya direndam selama 12 jam. Untuk mempercepat dapat dipanaskan dengan api bunsen, tetapi tidak sampai mendidih. Selanjutnya dibilas dengan air sampai bersih, jika ada bagian dari insekta yang menggembung dapat ditusuk dengan menggunakan jarum halus agar isi dari abdomen keluar, kemudian ditekan perlahan menggunakan kuas atau lidi sampai isi abdomen tersebut bersih. Dehidratasi dengan alkohol 70%, 80%, 90% dan terakhir dengan alkohol absolut, tiap fase selama 10 menit. Clearing dapat dilakukan dengan merendam insekta selama 15 sampai 30 menit di dalam minyak cengkeh. Insekta kemudian dicuci dengan larutan Xylol, pencucian pertama kali akan berkabut lalu ganti dengan larutan Xylol yang baru dan rendam kembali hingga terlihat bersih. Slide preparat dibuat dengan menggunakan Canada Balsam yang diteteskan pada object glass sebanyak 1 sampai 3 tetes, gelembung udara dihilangkan kemudian insekta dimasukkan ke dalamnya. Atur posisi kepala, thorak, abdomen, kaki. Setelah rapih, tutup dengan
cover glass. Slide preparat dimasukkan dalam inkubator selama 1 sampai 2 hari, setelah diidentifikasi kemudian diberi label. Disimpan pada tempat penyimpanan. Pengamatan Pengamatan dilakukan terhadap jenis dan populasi dari ektoparasit di bagian sayap, pengamatan dilakukan dalam kurun waktu satu minggu setelah ayam direndam pada ekstrak daun Kisampang dalam pelarut methanol. Analisa Data Pada penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan tiga kali pengulangan untuk masing-masing konsentrasi. Hasil yang didapat kemudian dianalisis dengan Analisis Sidik Ragam (ANOVA) yang dilanjutkan dengan uji Duncan.
HASIL DAN PEMBAHASAN
Dari keseluruhan ektoparasit yang dikoleksi, didapat dua jenis ektoparasit, yakni kutu (Menopon, Menachantus, Lipeurus dan Goniodes) dan tungau. Menurut Wiharto (1985) jenis kutu yang mengganggu ternak ayam yaitu Lipeurus sp.,
Menopon sp., Menachantus sp., Cuclotogaster sp., Goniocotes sp. dan
Goniodes sp. Kutu-kutu tersebut dapat dibedakan atas tiga golongan : jenis yang terdapat pada daerah pelepasan (vent), punggung, dada dan sayap, jenis yang terdapat di kepala dan leher serta jenis yang terdapat pada batang bulu. Tabel 1 Rataan Jumlah Ektoparasit Di bagian Sayap Pada Masing-Masing Kelompok Perlakuan Konsentrasi
Rataan Jumlah Ektoparasit (ekor) Tungau
Menopon
Menachantus
Lipeurus
Goniodes
0%
694.33a
32.333a
52.333a
14.333a
4.333a
0.50%
461.67b
9.667b
17.333b
6.333ab
1.333a
1.00%
270.33bc
2.000b
7.333bc
2.333b
0.667a
2.50%
208.00c
0.333b
3.00bc
0.000b
0.000a
5.00%
138.67c
0.000b
2.000c
0.000b
0.000a
Keterangan
:
Huruf superskrip yang berbeda pada kolom yang sama menunjukkan uji yang berbeda nyata pada taraf 5% (p<0,05)
Pada Tabel 1 terlihat pengaruh dari ekstrak daun Kisampang dalam pelarut methanol yang dipaparkan pada ayam terhadap tungau ditunjukkan pada konsentrasi 0% yang berbeda nyata terhadap konsentrasi 0,5%, 1%, 2,5% dan 5%, sedangkan antar kelompok perlakuan didapatkan hasil yang berbeda nyata pada konsentrasi 0,5% dengan konsentrasi 2,5% dan konsentrasi 5%. Konsentrasi 2,5% tidak memperlihatkan hasil yang berbeda nyata baik pada konsentrasi 0,5%, 2,5% ataupun 5%. Jumlah populasi yang ditemukan pada konsentrasi 0% sebesar 694.33, sedangkan untuk konsentrasi 0,5%, 1%, 2,5% dan 5% berturut-turut adalah 461.67, 270.33, 208.00 dan 138.67. Pada konsentrasi 1% didapat populasi tungau hampir setengah dari jumlah yang didapat konsentrasi 0,5%.
Khasiat ekstrak daun Kisampang dalam pelarut methanol yang dipaparkan pada ayam terhadap Menopon terjadi penurunan jumlah yang berbeda nyata antara kelompok kontrol (tanpa ekstrak) dengan kelompok perlakuan (dengan ekstrak). Namun antara kelompok yang diberi perlakuan dengan ekstrak daun Kisampang dalam pelarut methanol menunjukkan hasil yang tidak berbeda nyata. Pada Menopon konsentrasi 0%, 0,5%, 1%, 2,5% dan 5% menunjukkan jumlah populasi sebagai berikut: 0% sebesar 32.333, 0,5% sebesar 9.667, 1% sebesar 2.000, 2,5% sebesar 0.333 dan 5% sebesar 0.000. Untuk konsentrasi 0,5% penurunan jumlah populasi Menopon sangat besar, yaitu mencapai 22.666, sedangkan dari konsentrasi 0,5% ke konsentrasi 1% mencapai penurunan 7.667, dan dari konsentrasi 1% ke konsentrasi mencapai 1.667. Jumlah populasi Menachantus pada konsentrasi 0% berbeda nyata terhadap ekstrak daun Kisampang dalam pelarut methanol dengan konsentrasi yang lebih tinggi, yaitu konsentrasi 0,5%, 1%, 2,5% dan 5%. Begitu juga pada konsentrasi 5% berbeda nyata terhadap kelompok perlakuan ekstrak daun Kisampang dalam pelarut methanol dengan konsentrasi yang lebih rendah, tetapi hasil yang tidak berbeda nyata ditunjukkan pada konsentrasi 0,5%, 1% dan 2,5%. Populasi pada konsentrasi 0% sebesar 52.333 dan menurun menjadi sepertiganya pada konsentrasi 0,5% yaitu sebesar 17.333. Konsentrasi 1% jumlah populasinya sebesar 7.333 dan menurun menjadi 3.000 pada konsentrasi 2,5%, sedangkan jumlah populasi Menachantus yang dicapai pada konsentrasi 5% sebesar 2.000. Pemberian ekstrak daun Kisampang dalam pelarut methanol pada ayam terhadap Lipeurus memperlihatkan hasil yang berbeda nyata antara konsentrasi 0% dan 0,5% dengan konsentrasi 1%, 2,5% dan 5%, dan perbedaan yang tidak nyata diperoleh pada konsentrasi 1%, 2,5% dan 5%. Penurunan populasi Lipeurus yang mencapai 100% dapat dilihat pada dua perlakuan dengan ekstrak daun Kisampang dalam pelarut methanol konsentrasi tertinggi. Perolehan jumlah populasi pada konsentrasi 0%, 0,5% dan 1% adalah 14.333, 6.333 dan 0.667. Jumlah populasi Goniodes baik pada kelompok kontrol ataupun pada kelompok yang diberi perlakuan dengan ekstrak daun Kisampang dalam pelarut methanol (konsentrasi 0,5%, 1%, 2,5% dan 5%) tidak menunjukkan perbedan yang nyata. Jumlah populasi Goniodes yang ditunjukkan pada Tabel 1 untuk
konsentrasi 0%, 0,5% dan 1% adalah 4.333, 1.333 dan 0.667. Penurunan populasi yang tidak tinggi pada koleksi juga mengakibatkan hasil yang tidak berbeda nyata pada penghitungan secara statistik. Goniodes memiliki beberapa spesies, salah satunya adalah Goniodes gigas. Goniodes merupakan kutu yang sangat besar, berhabitasi di permukaan kulit dan bulu, banyak terdapat di burung dewasa, dan
Jumlah Ektoparasit
jumlahnya tidak pernah ditemukan dalam jumlah besar.
800 600 Tungau
400 200 0 0
0,5
1,00 2.50 5,00
KONSENTRASI ( % )
Gambar 13 Rataan Jumlah Ektoparasit Tungau Di bagian Sayap Ayam
Jumlah ektoparasit
60 50
Menopon
40
Menachantus
30
Lipeurus
20
Goniodes
10 0 0
0,5 1,00 2.50 5,00 KONSENTRASI ( % )
Gambar 14 Rataan Jumlah Ektoparasit Kutu (Menopon, Menachantus, Lipeurus dan Goniodes) Di bagian Sayap Ayam Pengaruh konsentrasi ekstrak daun Kisampang dalam pelarut methanol yang dipaparkan pada ayam terhadap populasi tungau, Menopon, Menachantus, Lipeurus dan Goniodes pada Gambar 1 dan Gambar 2 menunjukkan penurunan
angka-angka yang signifikan. Grafik penurunan yang paling jelas, terlihat pada populasi tungau. Pada Goniodes, terjadi penurunan, walaupun tidak terlalu tajam. Semakin tinggi tingkatan konsentrasi ekstrak daun Kisampang dalam pelarut methanol yang digunakan, semakin berkurang juga populasi dari masing-masing jenis ektoparasit yang dikoleksi. Pada tungau dan Menachantus untuk konsentrasi 5%, pengaruh ekstrak daun Kisampang dalam pelarut methanol tidak dapat menghasilkan penurunan jumlah populasi yang mencapai 100%. Ekstrak daun Kisampang dalam pelarut methanol juga telah diujikan terhadap larva nyamuk Aedes Aegypti L. Menurut Panus (2003) ekstrak daun Kisampang dalam pelarut methanol memiliki LC50 terendah, sehingga dengan hanya menggunakan konsentrasi kecil dari ekstrak daun Kisampang dalam pelarut methanol mampu mematikan 50% dari larva (Aedes Aegypti L) yang diuji, dibandingkan dengan menggunakan pelarut aquades dan ethanol. LC50 ekstrak daun Kisampang dalam pelarut methanol untuk larva (Aedes Aegypti L) adalah 0,0421%. Penurunan populasi ektoparasit yang terjadi setelah diberi perlakuan disebabkan oleh zat-zat yang terkandung dalam daun Kisampang. Daun Kisampang diduga mengandung saponin, tanin, flavonoid, minyak atsiri dan alkaloid. Peranan paling utama dari minyak atsiri terhadap tumbuhan itu sendiri adalah sebagai pengusir serangga (mencegah daun dan bunga rusak) serta sebagai pengusir hewan-hewan pemakan daun lainnya (Gunawan & Mulyani 2004). Pengurangan populasi tungau pada ayam yang diberi ekstrak daun Kisampang dapat terjadi karena tungau yang terpapar ekstrak daun Kisampang tersebut menjadi mati atau berpindah ke lingkungan (kandang), karena tungau selain dapat hidup pada tubuh inang juga dapat hidup di lingkungan. Sedangkan pengurangan populasi yang terjadi pada kutu dari ayam yang diberi ekstrak daun Kisampang disebabkan kutu tersebut menjadi mati. Kutu tidak mungkin berpindah ke lingkungan (kandang) karena kutu hanya dapat hidup pada tubuh inang dan menghabiskan seluruh siklus hidupnya pada tubuh inang.
KESIMPULAN DAN SARAN
Kesimpulan 1. Didapatkan dua jenis ektoparasit pada bagian sayap ayam kampung, yaitu kutu (Menopon, Menachantus, Lipeurus dan Goniodes) dan tungau 2. Penurunan jumlah ektoparasit semakin meningkat seiring penambahan konsentrasi ekstrak daun Kisampang dalam pelarut methanol 3. Ekstrak daun Kisampang dalam pelarut methanol efektif terhadap ektoparasit pada bagian sayap ayam kampung, dengan tingkat konsentrasi terendah (0,5%) mampu menurunkan jumlah dari populasi ektoparasit 4. Daun Kisampang mempunyai potensi sebagai insektisida nabati terhadap ektoparasit, khususnya pada ayam Saran Perlu dilakukan penelitian lebih lanjut mengenai kandungan zat-zat aktif yang terdapat dalam daun Kisampang (Melicope denhamii) secara rinci, sehingga dapat diketahui cara kerja dari zat-zat aktif tersebut serta perubahan aspek biologi apa saja yang menyebabkan turunnya persentase jumlah kutu dan tungau.
DAFTAR PUSTAKA Abdillah AC. 2004. Membasmi Aedes Aegypti dengan Ekstrak Serai. Pikiran Rakyat.http://www.pikiran-rakyat.com/cetak/0304/07/hikmahlainnya4 .htm [Januari, 2006] Anonim. 1995. Medicinal Herb Index in Indonesia. Second edition. PT Eisai Indonesia ______. 2003. 4-H Study Materials for Entomology Contests for Juniors (Age 911). http://insects.tamu.edu/youth/4H/studymaterials/ junior/orders .html [Januari, 2006] ______. 2004. Konsumsi daging Ayam Turun 50 persen. Suara Merdeka. http://www.suaramerdeka.com/harian/0402/07/nas11.htm [Desember, 2005] ______. 2005a. Permintaan Ayam Turun 40 persen. Kompas. http://www.kompas.com/kompas-cetak/0508/06/ekonomi/1952806.htm [Desember, 2005] ______. 2005b. Poultry Pest management. Bulletin http://ohioline.osu.edu/b853/b853 6.html [November, 2005]
853.
Bailey LH. 1913. The Standard Cyclopedia of Horticulture. Volume 1. New york Bains BS. 1979. A Manual Poultry Disease. Basle: Roche and Co Limited Company Biester HE, Schwarte LH. 1952. Disease of Poultry. Ames: The IOWA State College Press Burkill IH, MA, FLS. 1966. A Dictionary of The Economic Products of The Malay Peninsula. Governments of Malaysia and Singapore by The Ministry of Agriculture and Co-operative. Malaysia Cahyono B. 2002. Ayam Buras Pedaging. Cetakan ke-6. Jakarta : Penebar Swadaya Calnek BW, Barnes HJ, Beard CW, Reid WM, Yoder HW. Disease of Poultry. Ninth edition. IOWA : State University Press Carwin RM, J Nahm. 1997. Parasitic Disease. University Of Missouri College Of Veterinary Medicine. http//www.Parasitology.Org [Januari 2006]
Chevallier A. 2001. Encyclopedia of Medicinal Plants. National Library of australia. Cataloguing in Publication Data Chittenden J, OBE, FLS, UMH. 1951. Dictionary of Gardening. Volume 2. Co.JA. Oxford at The Clarendon Press Darmana W. 2003. Ayam Lignan : Ayam Kampung Unggul Cina. Cetakan ke-1. Jakarta : Penebar swadaya Gordon. 1977. Poultry Diseases. Bailliere Tindall London. Gunawan D, S Mulyani. 2004. Ilmu Obat Alam (Farmakognosi) Jilid ke-1. Jakarta : Penebar Swadaya Jull M. 1951. Poultry Husbandry. Third edition. University of Maryland. Koehler PG, J F Butler. 2006. External http://edis.ifas.ufl.edu/IG140 [Januari, 2006]
Parasites
of
Poultry.
Lemmens RHMJ, Bunyapraphatsara. 2003. Plant Resources of South-East asia 12 (3) Medicinal and Poisonous Plants 3. Backhuys Publishers, Leiden Levine ND. 1990. Buku parasitologi Veteriner. Gatut A, penerjemah; Wardiarto, editor. Yogyakarta: UGM Pr. Terjemahan dari: Textbook of Veterinary Parasitologi. Nawawi, Thamrin N. 2003. Ransum Ayam Kampung. Jakarta : penebar Swadaya Panus A. 2003. Studi Pengaruh Ekstrak Daun Kisampang (Evodia latifolia L) Dalam Pelarut aquades, Etanol dan Metanol Terhadap Perkembangan Pradewasa Nyamuk (Aedes Aegypti L). [Skripsi]. FKH-IPB Pickworth, Carriel, Teresa YM. Common External Parasites in Poultry:Lice and Mites. http://ohioline.osu.edu/vme-fact/0018.html Rasyaf M. 2004. Beternak ayam Kampung. Cetakan ke-28. Jakarta : Penebar Swadaya Rosell, Robert E, Earl WG. Entomologist and Extention Poultrymen. http://Tanrpubs.unl.edu/insects/9391.htm [November, 2005] Sanders DP. 2006. Human Lice. Department of entomology. http://muextension.missouri.edu/explore/agguides/pests/g07394.htm [Januari, 2006] Sosef MSM, Hong LT, Prawirohatmodjo S. 1998. Plant Resources of South-East asia. No 5 (3). Bogor-Indonesia
Soulsby EJL. 1982. Helminths, Arthropods and Protozoa of Domesticated Animals. 6th Ed. Monnig’s Veterinary Helminthologi ang Entomology. Williams and Wilkins. Baltimore. Sudaryani T. 2003. Teknik Vaksinasi dan Pengendalian Penyakit Ayam. Cetakan ke-5. Jakarta : penebar Swadaya Tikaso R. 2001. Sebaran Kutu (Philopteridae: Lipeurus dan Goniocotes) Pada Beberapa Bagian Tubuh Ayam Kampung. [Skripsi]. FKH-IPB Wana PW. 2001. Sebaran Kutu (Menoponidae: Menopon dan Philoteridae : Goniodes) Pada Beberapa Bagian Tubuh Ayam Kampung. [Skripsi]. FKHIPB Wiharto. 1985. Penyakit Ayam dan Cara Mengatasi. Lembaga Penerbitan Universitas Brawijaya Malang Williams D. 2000. Two-spotted mite on ornamental plants. http://images.google.co.id/images?q=mite+life+cycle&hl=id&btnG=Cari +Gambar [Januari, 2006]
LAMPIRAN
Lampiran 1 Perhitungan rataan populasi ektoparasit tungau yang ditemukan pada bagian sayap ayam kampung Uji Beda Nilai Tengah Untuk Tungau
Dependent Variable: TUNG Source DF Value Pr > F Model 4 12.91 0.0006 Error 10 Corrected Total 14 R-Square TUNG Mean 0.837721 354.60000000 Source DF Value Pr > F KONS 4 12.91 0.0006
Analysis of Variance Procedure Class Level Information Class Levels Values KONS 5 0.50% 1% 2.5% 5% Kontrol Number of observations in data set = 15 Analysis of Variance Procedure Sum of Squares
Mean Square
606304.93333333
151576.23333333
117450.66666667 723755.60000000 C.V.
11745.06666667
30.56251
F
Root MSE 108.3746587
Anova SS
Mean Square
606304.93333333
151576.23333333
F
Analysis of Variance Procedure Level of -------------TUNG-----------KONS N Mean SD 0.50% 3 461.666667 127.798018 1% 3 270.333333 34.195516 2.5% 3 208.000000 43.347434 5% 3 138.666667 30.664855 Kontrol 3 694.333333 195.970236
not the
Analysis of Variance Procedure Duncan's Multiple Range Test for variable: TUNG NOTE: This test controls the type I comparisonwise error rate, experimentwise error rate Alpha= 0.05 df= 10 MSE= 11745.07 Number of Means 2 3 4 5 Critical Range 197.2 206.0 211.3 214.6 Means with the same letter are not significantly different. Duncan Grouping Mean N KONS A 694.33 3 Kontrol B 461.67 3 0.50% C B 270.33 3 1% C 208.00 3 2.5% C 138.67 3 5%
Lampiran 2 Perhitungan rataan populasi ektoparasit kutu (Menopon) yang ditemukan pada bagian sayap ayam kampung Uji Beda Nilai Tengah Untuk Menopon
Dependent Variable: MENO Source DF Value Pr > F Model 4 4.84 0.0197 Error 10 Corrected Total 14 R-Square MENO Mean 8.86666667 Source Value Pr > F KONS 4.84 0.0197
not the
Analysis of Variance Procedure Class Level Information Class Levels Values KONS 5 0.50% 1% 2.5% 5% Kontrol Number of observations in data set = 15 Analysis of Variance Procedure Sum of Squares
Mean Square
2249.73333333
562.43333333
1162.00000000 3411.73333333 C.V.
116.20000000
F
Root MSE
0.659411
121.5746
10.7796103
DF
Anova SS
Mean Square
4
2249.73333333
562.43333333
F
Analysis of Variance Procedure Level of -------------MENO-----------KONS N Mean SD 0.50% 3 9.6666667 4.1633320 1% 3 2.0000000 1.0000000 2.5% 3 0.3333333 0.5773503 5% 3 0.0000000 0.0000000 Kontrol 3 32.3333333 23.7135685 Analysis of Variance Procedure Duncan's Multiple Range Test for variable: MENO NOTE: This test controls the type I comparisonwise error rate, experimentwise error rate Alpha= 0.05 df= 10 MSE= 116.2 Number of Means 2 3 4 5 Critical Range 19.61 20.49 21.01 21.34 Means with the same letter are not significantly different. Duncan Grouping Mean N KONS A 32.333 3 Kontrol B 9.667 3 0.50% B 2.000 3 1% B 0.333 3 2.5% B 0.000 3 5%
Lampiran 3 Perhitungan rataan populasi ektoparasit kutu (Menachantus) yang ditemukan pada bagian sayap ayam kampung Uji Beda Nilai Tengah Untuk Menachantus
Dependent Variable: MENA Source DF Value Pr > F Model 4 23.09 0.0001 Error 10 Corrected Total 14 R-Square MENA Mean 0.902316 16.40000000 Source DF Value Pr > F KONS 4 23.09 0.0001
not the
Analysis of Variance Procedure Class Level Information Class Levels Values KONS 5 0.50% 1% 2.5% 5% Kontrol Number of observations in data set = 15 Analysis of Variance Procedure Sum of Squares
Mean Square
5283.60000000
1320.90000000
572.00000000 5855.60000000 C.V.
57.20000000
46.11627
F
Root MSE 7.5630681
Anova SS
Mean Square
5283.60000000
1320.90000000
F
Analysis of Variance Procedure Level of -------------MENA-----------KONS N Mean SD 0.50% 3 17.3333333 8.3266640 1% 3 7.3333333 3.5118846 2.5% 3 3.0000000 1.7320508 5% 3 2.0000000 1.0000000 Kontrol 3 52.3333333 14.1539158 Analysis of Variance Procedure Duncan's Multiple Range Test for variable: MENA NOTE: This test controls the type I comparisonwise error rate, experimentwise error rate Alpha= 0.05 df= 10 MSE= 57.2 Number of Means 2 3 4 5 Critical Range 13.76 14.38 14.74 14.98 Means with the same letter are not significantly different. Duncan Grouping Mean N KONS A 52.333 3 Kontrol B 17.333 3 0.50% C B 7.333 3 1% C B 3.000 3 2.5% C 2.000 3 5%
Lampiran 4 Perhitungan rataan populasi ektoparasit kutu (Lipeurus) yang ditemukan pada bagian sayap ayam kampung Uji Beda Nilai Tengah Untuk Lipeurus
Dependent Variable: LIPE Source DF Value Pr > F Model 4 4.65 0.0222 Error 10 Corrected Total 14 R-Square LIPE Mean 0.650538 4.60000000 Source DF Value Pr > F KONS 4 4.65 0.0222
not the
Analysis of Variance Procedure Class Level Information Class Levels Values KONS 5 0.50% 1% 2.5% 5% Kontrol Number of observations in data set = 15 Analysis of Variance Procedure Sum of Squares
Mean Square
435.60000000
108.90000000
234.00000000 669.60000000 C.V.
23.40000000
F
Root MSE
105.1599
4.8373546
Anova SS
Mean Square
435.60000000
108.90000000
F
Analysis of Variance Procedure Level of -------------LIPE-----------KONS N Mean SD 0.50% 3 6.3333333 4.16333200 1% 3 2.3333333 3.21455025 2.5% 3 0.0000000 0.00000000 5% 3 0.0000000 0.00000000 Kontrol 3 14.3333333 9.45163125 Analysis of Variance Procedure Duncan's Multiple Range Test for variable: LIPE NOTE: This test controls the type I comparisonwise error rate, experimentwise error rate Alpha= 0.05 df= 10 MSE= 23.4 Number of Means 2 3 4 5 Critical Range 8.800 9.196 9.429 9.579 Means with the same letter are not significantly different. Duncan Grouping Mean N KONS A 14.333 3 Kontrol B A 6.333 3 0.50% B 2.333 3 1% B 0.000 3 5% B 0.000 3 2.5%
Lampiran 5 Perhitungan rataan populasi ektoparasit kutu (Goniodes) yang ditemukan pada bagian sayap ayam kampung Uji Beda Nilai Tengah Untuk Goniodes
Dependent Variable: GONI Source DF Value Pr > F Model 4 1.28 0.3406 Error 10 Corrected Total 14 R-Square GONI Mean 0.338747 1.26666667 Source DF Value Pr > F KONS 4 1.28 0.3406
not the
Analysis of Variance Procedure Class Level Information Class Levels Values KONS 5 0.50% 1% 2.5% 5% Kontrol Number of observations in data set = 15 Analysis of Variance Procedure Sum of Squares
Mean Square
38.93333333
9.73333333
76.00000000 114.93333333 C.V.
7.60000000
F
Root MSE
217.6429
2.7568097
Anova SS
Mean Square
38.93333333
9.73333333
F
Analysis of Variance Procedure Level of -------------GONI-----------KONS N Mean SD 0.50% 3 1.33333333 1.52752523 1% 3 0.00000000 0.00000000 2.5% 3 0.66666667 1.15470054 5% 3 0.00000000 0.00000000 Kontrol 3 4.33333333 5.85946528 Analysis of Variance Procedure Duncan's Multiple Range Test for variable: GONI NOTE: This test controls the type I comparisonwise error rate, experimentwise error rate Alpha= 0.05 df= 10 MSE= 7.6 Number of Means 2 3 4 5 Critical Range 5.015 5.241 5.374 5.459 Means with the same letter are not significantly different. Duncan Grouping Mean N KONS A 4.333 3 Kontrol A 1.333 3 0.50% A 0.667 3 2.5% A 0.000 3 1% A 0.000 3 5%