Sekapur Sirih
m Bismillahirrahmannirrahim Asallamu ‘alaikum Wr.Wb, Alhamdulillah, Segala puji bagi Allah yang dengan segala Nikmat dan Karunia-Nya, diraih semua kebaikan dan di mudahkan dalam beribadat kepada-Nya. Shalawat serta Salam semoga tercurah pada baginda Rasulullah Saw, beserta para shahabat, keluarga dan semua umat beliau. Buku panduan ini bukanlah buku fikih yang memuat berbagai macam dalil dan argumen sebagaimana layaknya buku fikih. Dan bukan pula rujukan utama keabsahan ibadah haji dan umrah. Buku ini hanya rangkuman dengan penambahan dan pengurangan dari berbagai buku manasik haji lainnya. Walaupun banyak kekurangan dalam cara penyajiannya, mudahmudahan buku panduan ini bermanfaat bagi yang membutuhkannya terutama bagi jamaah Amani Travel. Semoga Allah selalu memberi hidayah dan taufik-Nya kepada kita semua…..Amîn Yâ Rabal ‘Âlamîn. Wassalamu ‘Alaikum, Wr, Wb Penyusun H. M. Ackman. Lc. M.Si
2
Pedoman Transliterasi Arab
Latin
Arab
Latin
أ
a
ط
th
إ
i
ظ
zh
أ
u
ع
â
ا
‘
ع
î
ب
b
ع
û
ت
t
ع
‘
ث
ts
غ
gh
ج
j
ف
f
ح
h
ق
q
خ
kh
ك
k
د
d
ل
l
ذ
dz
م
m
ر
r
ن
n
ز
z
و
w
س
s
ه
h
ش
sy
ي
y
ص
sh
ض
dh
3
Isi Buku Hal Sekapur Sirih ...…...……………………....…..……………...…….………. Pedoman Transliterasi ………………………………….…….…….…….. Isi Buku …………..……………...........……..…………….…….….………. Daftar Istilah ………....………………….…………………..……….……….
3 4 5 6
Bagian I: Pengertian Haji dan Umrah 1. Pengertian Haji ………………………………...………………………. 2. Pengertian Umrah …………………………..………………………… 3. Rukun Haji dan Umrah ……………………….…………….……... 4. Wajib Haji dan Umrah …………………….……….....…….……… 5. Ihram dari Mîqât ………………………………….………..….…...…. 5.1 Mîqât Jamaah Haji dan Umrah Indonesia ……..…..….. 6. Tata Cara Ihram ……………………….……...……………….…..…. 6.1 Larangan ihram ………………………..……………….....…... 6.2 Denda Yang Melanggar Larangan Ihram …….….….... 6.3 Yang dibolehkan ketika Ihram ………………….….…...… 7. Talbiyah ……………………...…….…………………………..…………. 8. Macam-macam Haji…………...………………………..…….…...…. 8.1 Haji Tamattu …………….…….………………….….……….... 8.2 Haji Ifrâd ……………..….…….……………………….……...… 8.3 Haji Qirân …………………………………………….……...….. 8.4 Dam bagi haji Tamattu dan Qirân …..….………….…... 9. Thawâf …………………………………....………………………….…... 9.1 Syarat-syarat Thawâf ……………..……………...…............. 9.2 Sunnah-Sunnah Thawâf …………...……………..………... 9.3 Macam-Macam Thawâf …………...……………….………... 9.3.1 Tawaf Qudûm ……………....…………….………….. 9.3.2 Thawâf Ifâdhah ……………...................……….... 8.3.2 Thawâf wadâ …………….….……………....……...…. 9.3.3 Thawâf Sunnah …………..…………….....……...…. Kesimpulan ………………………………………….……………. 10. Sai ………………………...………….……….……………..………….….. 10.1 Syarat-Syarat Sai …………………………………..…...………..
11 11 11 12 13 13 14 14 16 18 19 20 20 20 21 21 21 22 22 23 24 24 24 24 24 24 26 26
4
10.2 Sunnah-Sunnah Sai ……..………………………...………….. 10.3 Yang dibolehkan ketika Sai …...……………………………
26 26
Bagian II: Tata Cara Haji dan Umrah 1. Persiapan di Tanah Air ……...……………………...…...….……... 1.1 Persiapan Zhahir…….. …...…………………….....…………… 1.2 Persiapan Batin …………….....................…...….….……….. 1.3 Menjelang Berangkat ……………………….....….……………. 2. Tata Cara Umrah …………………………………....…..………...… 2.1 Ihram di Mîqât ……………….…………………….....………… 2.2 Masuk ke Masjidil Haram ………………….…….…..……… 2.3 Memulai Thawâf …………………………..….……..…………. 2.3.1 Raml (Lari-lari Kecil ……………………………………. 2.4 Salat di Maqam Ibrahim ……….………………...………….. 2.5 Sai …………………………….….............................………….. 2.6 Tahallul ………………………...….…………………….….……… 3. Bermîqât dari Tan’îm atau Ji’ranah……………………………… 4. Thawaf Wada’ Bagi Yang Berumrah …………………………….
27 27 27 27 28 31 31 34 36 37 39 41 42 43 43
5. Tata Cara Haji 5.1 Hari Tarwiyah……………………...….………………….…..……... 5.2 Wuqûf Di Arafah………….……...……………………...…………. 5.2.1 Waktu Wuqûf…………….….…………………...………….. 5.2.2 Sunnah-Sunnah Wuqûf………...……………..….…….... 5.2.3 Mabit (bermalam) Di Musdalifah……………...………. 5.2.4 Sunah-Sunah Wuqûf Di Musdalifah ……….…......... 5.2.5 Melempar Jumrah………………....……………….…..…… 5.2.6 Mewakilkan Lemparan……….…………………...………. 5.2.7 Jumlah Batu………………….…..........................………. 5.2.8 Waktu Melempar ………………….………………..……… 5.3 Nafar Awwal Dan Nafar Tsânî ……………………..…....…... 5.4 Menyembelih Kurban ……………….…………………...………. 5.5 Tahallul…………………………....……………………….….…….... 5.6 Tawaf Ifâdhah…………………...………………………..…………. 5.7 Mabit (bermalam) di Mina…………....….………….….…….... 5.8 Melempar Jumrah di Hari Tasyriq ….………….….....……..
44 44 45 45 45 46 46 47 47 47 48 48 49 49 50 50 51
5
5.9 Thawâf Wadâ……….…………….….………………….…..…….... Bagian III: Shalat Dalam Perjalanan 1. Jamak, Qashar, dan Jamak Qashar ……………….……...….…. 1.1 Qashar ………….……………………….………………..………… 1.2 Jamak …………………………...……...…….…….....…………… 1.3 Syarat Shalat Jamak Dan Qashar .……..… ….…....….…. 2. Tayammum ……………………………....….…..…….....…………... 2.1 Cara Tayammum …………………...………....…….…………. 3. Shalat Dalam PeSawat Atau Kendaraan ………...…….....…..…. Bagian IV: Ziarah di Kota Mekkah & Madinah A. Ziarah di Kota Mekkah 1. Kabah……………………………….……....………….………………… 2. Tan’îm ……………………………….………………….……..……….. 3. Ji’ranah ……………………………………………..….…....…………. 4. Jabal Nûr ………………………………………….……......………….. 5. Gua Hirâ ………………….……………………….…….....………….. 6. Jabal Tsur ……………………………………..….……..…..…………. B. Ziarah di Kota Madinah 1. Sejarah Masjid Nabawi ……………….........................……….. 1.1 Keutamaan Masjid Nabawi …………………….….………... 1.2 Etika Memasuki Masjid Nabawi ………………......…….... 2. Sejarah Masjid Qubâ …………………………………….…...……… 2.1 Keutamaan Masjid Qubâ ……………………….…………… 3. Masjid Qiblatain ……………………......……………….…………... 4. Jabal Uhud …………………………...............................………… 5. Kuburan Baqi …………………………………………………………... Keutamaan Haji Dan Umrah ……………………....…...………… Daftar Gambar Peta Miqat ……………….. ………………………………………………….… Denah Ka’bah ………………………...……….………………………….…. Denah Raudhah ……………………….……………..………………….…... Daftar Pustaka ………………………...…….….……………………….……
6
51 52 52 52 52 53 53 53 54
55 55 55 55 56 56 57 56 58 61 61 62 63 63 64 13 35 60 66
Daftar Istilah Al-Khadrâ
:
Arafah
:
Babusalam
:
Baqî’
:
Bir ‘Ali Dam
: :
Hari Nahar
:
Hari Tarwiyah : Hatîm
:
Hajar Aswad
:
Hijir Ismâil
:
Ihrâm : Jumrah Aqabah :
Kubah berwarna hijau di atas Mesjid Nabi di Madinah yang berada tepat diatas kuburan Nabi Daerah yang terletak 25 km dari kota Mekkah; tempat wukuf bagi jamaah haji tanggal 9 Dzulhijjah Nama salah pintu masuk ke Masjidil Haram yang terletak diantara jalur Shafâ dan Marwah Komplek kuburan yang terletak ± 30 meter dari Mesjid Nabawi Tempat miqat di Madinah Denda karena melanggar salah satu larangan ihram atau karena lainnya Tanggal 10 Dzulhijah dimana jamaah haji hanya melempar jumrah al-aqabah, hadyu kemudian thawâf Tanggal 8 Dzulhijah dimana jamaah haji disunahkan bermalan di Mina sebelum ke Arafah esok harinya Talang air terbuat dari emas di atas Ka’bah Batu berwarna hitam terletak di salah sudut Ka’bah tang sekelilingnya dilapisi perak tempat memulai Thawâf Bagian Ka’bah setengah lingkaran yang terbuat dari marmer putih Berniat untuk melaksanakan haji/umrah Dinding batu dekat dengan perbatasan Mina dan Mekkah; jumrah al-kubra yang dilempar baik pada tanggal 10 Dzulhijjah 7
(hari nahar) dan di tiga hari tasyriq berikutnya Jumrah Ŭlâ : Tembok batu dekat dengan Mesjid al-Khaif di Mina yang mulai dilempar tanggal 11 Dzulhijjah; jumrah al-Sughrâ Jumrah Wusthâ : Tembok batu yang berada diantara jumrah al-kubrâ dan jumrah al-sughrâ Mabît : Bermalam atau menetap dalam waktu yang ditentukan Mîqât : Tempat tertentu untuk memulai ihram Nafar Awwal : Jamaah haji hanya melempar dua hari saja di hari tasyriq, yaitu mulai tanggal 11 dan 12 Dzulhijjah dan meninggalkan Mina sebelum tenggelam matahari Nafar Tsânî : Jamaah haji melempar tiga hari di hari tasyriq (11,12, dan 13 Dzulhijjah) kemudian meninggalkan Mina sebelum tenggelam matahari Multazam : Dinding yang terlentak diantara Hajar Aswad dan pintu Kabah Qashar Shalat : Meringkas shalat empat rakaat menjadi dua rakaat Saî : Amalan sesudah thawaf yang dilakukan 7 kali putaran dimulai dari Shafa ke Marwah yang dihitung 1 putaran.
8
Pengertian Haji dan Umrah Pengertian Haji Haji artinya mengunjungi Kabah untuk mengerjakan thawâf, saî, wuqûf dan ibadah lainnya karena Allah semata. Haji diwajibkan bagi yang berakal, baligh, merdeka, mampu menempuh perjalanan serta tersedianya dana baik bagi dirinya sendiri maupun bagi keluarga yang ditinggalkannya. Kewajiban mengerjakan haji hanya wajib sekali saja dalam seumur hidup sedangkan selebihnya adalah sunnah. Pengertian Umrah Umrah menurut asal katanya berarti mengunjungi, dan menurut definisinya berarti mengunjungi Ka’bah untuk thawâf disekelilingnya, Saî antara Shafâ dan Marwah dan terakhir tahallul dengan bercukur (halq; memotong seluruh rambut) atau mengunting sebagian rambut saja (taqshîr). Rukun Haji dan Umrah Rukun dalam ibadah haji atau umrah berarti salah satu amalan jika ditinggalkan maka haji atau umrahnya tidak sah (batal) dan amalan itu sendiri tidak dapat diganti dengan Dam. Rukun Umrah 1 Rukun Haji 1. Ihrâm (niat haji) 1. Ihrâm (niat umrah) 2. Wuqûf di Arafah 2. Thawâf 3. Thawâf Ifâdhah 3. Saî Ini menurut pandangan mahdzab asy-Syafi’i, sedangkan menurut Mahdzab Hanbali rukun umrah hanya mencukur dan ihram dari tanah halal atau dari mîqât lihat Wahbah az-Zuhaili, al-Fiqh al-Islamiyyah wa Adilatuhu, (Beirut: Dar al-Fikr, 1989), III/111
1
9
4. Saî 5. Tahallul
4. Bercukur
Antara rukun haji dan umrah hampir sama, tapi dalam rukun umrah tidak ada Wukûf di Arafah, melempar jumrah, dan Thawâf Ifâdhah. Wajib Haji dan Umrah Wajib dalam iabadh haji maupun umrah berarti amalan yang harus dikerjakan dalam iabadah haji maupun umrah, bila ditinggalkan tetap sah tetapi harus diganti dengan Dam. Bila sengaja ditinggalkan berdosa dan hajinya tetap sah. Wajib Haji Wajib Umrah 1. Ihrâm (niat) haji di mîqât 1. Ihrâm (niat umrah) dari mîqât 2. Mabît (bermalan) di Musdhalifah 2. Tidak melakukan perbuatan yang dapat 3. Melempar jumrah 4. Mabît di Minâ membatalkan umrah 5. Thawâf Wadâ Ihrâm dari Mîqât Ihrâm ialah berniat dengan sengaja untuk memulai haji atau umrah. Ihrâm (niat) ini tidak boleh ditinggalkan karena sah atau tidaknya haji atau umrah ini tergantung dari sah atau tidaknya ihrâm (niat) ini. Niat merupakan salah satu faktor terpenting dalam setiap ibadah, karena diterima atau tidaknya ibadah atau kebajikan bergantung dari niat itu.
10
Mîqât berarti waktu dan tempat yang telah ditentukan untuk melakukan ihrâm baik yang melaksanakan haji maupun umrah. Mîqât haji terbagi dua: 1. Mîqât Zamânî: waktu tertentu untuk melaksanakan haji yaitu bulan Syawal, Dzulqaidah dan sepuluh hari awal bulan Dzulhijjah (sampai sebelum terbit fajar tanggal 10 Dzulhijjah). Sedangkan umrah dapat dilakukan di sepanjang tahun, kecuali di waktu makruh melakukannya seperti sedang mabît di Mina. 2. Mîqât Makânî: yaitu tempat-tempat tertentu untuk memulai ihrâm. Bagi jamaah haji dan umrah tidak boleh melalui tempat tersebut tanpa berihrâm yaitu: a. Dzulhulaifah (Abyar ‘Ali) Mîqât yang berihrâm dari Madinah b. Julfah (Rabigh) Mîqât bagi jamaah yang datang dari Syiria, jordania, libanon dan Mesir. c. Qarnul Manazil Mîqât bagi penduduk Nejed (Negara teluk) d. Yalamlam Mîqât penduduk Yaman e. Dzatu ‘Irqin Mîqât bagi penduduk Iraq Bagi jamaah haji yang bertempat di negeri lain maka mîqâtnya tergantung dari daerah mana ia melaluinya. Bagi jamaah haji atau umrah yang sedang berada di Mekah dapat ber-mîqât di Ji’ranah atau Tan’îm. Mîqât Jamaah Haji dan Umrah Indonesia Jamaah haji Indonesia yang yang mendarat di Jeddah bisa memilih beberapa untuk bermîqât antara lain: 1. Memakai pakaian ihrâm sejak dari tanah air dan berniat ihrâm beberapa menit sebelum tiba di Airport Jeddah. 11
2. Atau berniat ihrâm di Airport Jakarta sebelum berangkat, dengan alasan bahwa berihrâm sebelum mîqât dibolehkan menurut pandangan mayoritas ulama. Tata Cara Ihrâm 1. Menjaga kebersihan dan kerapihan tubuh Ini dapat dilakukan dengan memotong kuku, memendekkan atau merapikan kumis, menggunting atau memendekan bulu ketiak, mencukur atau merapikan bulu kemaluan, merapikan jenggot, rambut, membersihkan semua kotoran di seluruh tubuh, mandi dan berwudlu sesudahnya. Mandi untuk ihrâm caranya dengan membasahi seluruh tubuh dari kepala sampai kaki dan tidak sebagian saja, dan mandi ini sangat dianjurkan sekali, bahkan wanita yang dalam keadaan haid dan nifas pun dianjurkan untuk mandi walaupun mereka tidak diharuskan thawâf. 2. Memakai dua lembar pakaian ihrâm Bagi pria memakai pakaian Ihrâm yang baru dan jika pakaian ihrâm itu bekas dianjurkan dicuci dahulu. Kain yang selembar digunakan untuk bagian atas (ridâ) kecuali kepala, yang selembar digunakan untuk bagian bawah (izzar), dengan menggunakan sandal atau sepatu tali yang terlihat mata dan jari kaki. Bagi wanita menggunakan pakaian yang menutup seluruh tubuh kecuali wajah dan kedua telapak tangan tanpa penutup muka. 3. Memakai minyak wangi
12
Disunahkan memakai wewangian baik pada pakaian ihrâm maupun badan sebelum niat ihram. Namun hindarkan penggunaanya sesudah niat ihrâm. 4. Salat dua rakaat ihrâm Yang dilakukan setelah mandi dan sebelum berihrâm. Apabila salat wajib didirikan maka salat wajib ini dianggap penganti salat sunnat ihrâm. Bila memilih salat sunat ihrâm sesudah salat wajib maka hal itu lebih dianjurkan. 5. Membaca Talbiyah ketika berangkat 6. Menahan atau menjaga mulut Anjuran ini pada dasarnya untuk menjaga dan melindungi dari pembicaraan yang tidak berguna dan dusta yang akan mengakibatkan gugurnya pahala ibadah. Larangan ihrâm 1. Dilarang memakai pakaian berjahit seperti baju, jaket, jubah, celana dan lainnya atau yang menutupi kepala seperti sorban, kopiah atau pakaian yang dipakai atau diletakkan di atas kepala. Terlarang pula memakai sepatu kecuali yang terlihat jari dan mata kakinya. 2. Bagi wanita dilarang menutup wajah dengan masker atau cadar atau yang sejenisnya. Tidak boleh menutup kedua telapak tangannya. Bila takut ditimpa fitnah, debu, angin atau untuk menghindari pandangan lawan jenis boleh menutup wajahnya menurut kebutuhan. 3. Tidak boleh menggunting atau mencabut kuku, rambut, bulu di badan atau dengan cara dicukur atau di gunting. Bila kuku koyak, rusak atau gangguan lainnya, boleh dicabut tanpa harus membayar dam dan tidak batal haji dan umrahnya. 13
4. Tidak boleh melakukan aqad nikah, baik untuk dirinya ataupun untuk orang lain. 5. Memakai wewangian setelah niat ihrâm dan menghindari bersolek bagi wanita sangat dianjurkan mengingat sabda Nabi Saw ketika ditanya bagaimana seharusnya orang yang melaksanakan haji: “Yang kusut rambutnya lagi berdebu dan yang tidak memakai wewangian sehingga badannya bau.” (HR. Tirmidzi) 6. Perbuatan yang mengarah pada hubungan seksual seperti mencium, memeluk, menyentuh dengan syahwat, percakapan yang tidak senonoh dan sebagainya, terlarang pula menyebut sesuatu yang berkaitan dengan seksual. 7. Memakai pakaian yang dicelup dengan pewangi, kecuali jika di cuci hilang wanginya. 8. Berburu dan memakan binatang darat yang halal dimakan. 9. Melakukan kejahatan dan maksiat 10. Bertengkar, berdebat, bergurau yang tidak ada manfaatnya, berkata buruk, mengunjing, mencela dan lainnya yang dapat merusak ibadah. Denda Yang Melanggar Larangan Ihrâm 1. Mencukur, memotong atau mencabut rambut, memakai wewangian, parfum, body lotion, memakai pakaian yang berjahit, memotong kuku atau menutup muka (cadar atau masker) dengan sengaja, memakai sarung tangan bagi wanita, maka diwajibkan membayar dam atau kafarat dengan cara memilih salah satu diantara: a. Menyembelih seekor kambing atau yang seharga dengannya
14
b. Bersedekah kepada 6 (enam) orang miskin dan setiap orang ± 1.5 kg beras atau berupa makanan yang dianggap mengenyangkan atau, c. Berpuasa 3 (tiga) hari di tanah suci Walaupun diharuskan membayar dam atau kafarat, haji atau umrahnya tetap sah. Bila memakai wewangian atau pakaian berjahit, karena tidak tahu atau lupa, tidak mengapa dan tidak ada dam atasnya. 2. Dalam ibadah haji suami istri yang berhubungan badan sebelum tahallul awwal, hajinya tidak sah dan wajib bagi keduanya (bukan salah satunya) membayar dam dengan menyembelih seekor unta atau 7 (tujuh) ekor kambing, dan mereka wajib menyempurnakan hajinya sampai selesaî dan harus mengulangi hajinya tahun berikutnya. Boleh membayar seharga seekor unta kemudian di sedekahkan pada fakir miskin, jika ternyata hal ini juga tidak sanggup maka hendaknya berpuasa, bagi setiap mud satu hari puasa. Pendapat lain mengatakan cukup menyembelih seekor kambing. 3. Aqad pernikahan tidak sah, tapi yang bersangkutan tidak diharuskan membayar dam dan ihrâmnya sah. 4. Bagi yang melakukan rafats (berkata kotor), fusûq (perbuatan keji/buruk) dan jidâl (berbantahan, bertengkar) ibadah hajinya tetap sah, namun gugur pahalanya, namun tidak diharuskan membayar dam. Yang dibolehkan ketika Ihrâm 1. Mandi, mengosok gigi, menganti kain ihrâm, menutup muka, menghindari debu aatu pasir, menutup kepala karena lupa, menggaruk kepala atau badan, memakai 15
sabuk atau cincin, memakai tas kecil di pinggang, jam tangan, memakai payung. 2. Memakai sepatu bagi wanita dan celak mata yang tidak berbau. 3. Membunuh lalat, kutu, dan semut atau binatang berbisa yang berbahaya. Menggunakan bantal, sorban yang dipakai untuk bantal atau alas, mencelupkan kepala ke dalam air, meletakan tangan untuk dijadikan bantal, mengikat kepala dengan kain, meletakan barang diatas kepalanya. Talbiyah Yang dimaksud dengan talbiyah ialah bacaan:
ﻚ ﻚ إِ ﱠن اﳊَ ْﻤ َﺪ َواﻟﻨـ ُ ﻚ َواﳌ ْﻠ َ َﱢﻌ َﻤﺔَ ﻟ َ ﻚ ﻟَﺒﱠـْﻴ َ َﻚ ﻟ َ ْﻚ ﻻَ َﺷ ِﺮﻳ َ ﻟَﺒﱠـْﻴ,ﻚ َ ﻚ اﻟﻠﱠ ُﻬ ﱠﻢ ﻟَﺒﱠـْﻴ َ ﻟَﺒﱠـْﻴ ْ ُ ﻚ َ َﻚ ﻟ َ ْﻻَ َﺷ ِﺮﻳ
Labaik allâhumma labaik, labaik lâ syarîka laka labaik, Innal hamda wa ni’mata laka wal mulk, lâ syarîka laka “Aku penuhi seruan-Mu Ya Allah, aku penuhi seruan-Mu, tidak ada sekutu bagi-Mu. Sesungguhnya segala puji, semua nikmat dan seluruh kerajaan milik-Mu dan tidak ada sekutu bagi-Mu.” Bagi pria disunnahkan membaca talbiyah dengan suara keras dan bagi wanita cukup terdengar oleh dirinya sendiri. Dalam haji dan umrah talbiyah dibaca setelah berniat (ihram) dan selalu dibaca setiap saat. Bahkan sangat dianjurkan dibaca setiap selesai shalat fardhu. Bagi yang mengerjakan umrah, talbiyah dihentikan ketika memulai thawâf, sedangkan bagi yang melaksanakan haji dihentikan ketika melempar jumrah aqabah. Bagi yang mendahulukan thawâf Ifâdhah talbiyah dihentikan ketika memulai thawâf. 16
Selesaî talbiyah disunnahkan membaca shalawat kepada Nabi kemudian berdoa apa saja yang disukai. Doa-doa yang berasal dari Al-Qur’an maupun hadist sangat dianjurkan. Macam-macam Haji Cara pelaksanaan haji terbagi tiga macam: a. Tamattu b. Ifrâd c. Qirân Haji Tamattu Ialah berihrâm untuk umrah terlebih dahulu pada bulan Syawal, Dzulqa’dah dan Dzulhijjah kemudian mengerjakan haji di tahun itu juga. Disebut tamattu karena menunaikan dua macam ibadah (haji dan Umrah) di satu musim haji, tanpa kembali dahulu ke kampung halamannya. Setelah niat atau ihrâm kemudian mengerjakan semua amalan umrah hingga tahallul. Setelah itu boleh mengenakan pakaian biasa lagi dan halal yang tadinya terlarang ketika ihrâm sambil menunggu datangnya waktu ibadah haji. Tanggal 8 Dzulhijjah (hari tarwiyah) kembali berihrâm untuk melaksanakan haji setelah sebelumnya melaksanakan semua sunah ihrâm. Haji Ifrâd Ifrâd ialah berihrâm di mîqat dengan niat untuk haji. Selesaî semua amalan haji kemudian melaksanakan umrah dari mîqât lagi, boleh dilakukan dari Tan’im atau Ji’ranah.
17
Haji Qirân Berihrâm di mîqât dengan niat melaksanakan haji dan umrah secara bersamaan. Yang melaksanakan Haji Qiron tetap dalam keadaan ihrâmnya sampai selesaî amalan haji dan umrahnya, kemudian tahallul awwal pada hari nahar (10 Dzulhijjah) sesudah melontar Jumrah Aqabah dan tahallul tsânî sesudah thawâf Ifâdhah. Dam bagi haji Tamattu dan Qirân Haji dengan cara Tamattu dan Qirân diharuskan membayar dam, yaitu menyembelih seekor kambing atau yang seharga dengannya. Dam ini disebut juga dam nusuk atau denda dan bukan karena melakukan pelanggaran. Dam ini boleh diganti dengan puasa sepuluh hari, tiga 3 (tiga) hari di tanah suci dan yang 7 (tujuh) hari di tanah air. Puasa 3 (tiga) hari ini sunnah dikerjakan pada sepuluh hari awal Dzulhijjah sebelum hari arafah, atau pada hari-hari tasyrîq. Sedangkan puasa 7 (tujuh) hari di tanah air tidak disyaratkan dilakukan dengan berurutan. Dam Nusuk ini gugur bagi haji tamattu apabila: a. Berihrâm haji di tempat ia berihrâm untuk umrah. Misalnya ketika umrah berihrâm dari Bir ‘Ali dan ketika haji kembali lagi berihrâm di Bir ‘Ali. b. Bagi penduduk Mekah tidak wajib membayar dam. Thawâf Thawâf ialah mengelilingi Ka’bah sebanyak tujuh putaran dengan syarat tertentu, yang dimulai dari hajar Aswâd sampai ke hajar Aswâd lagi yang dihitung satu putaran. Thawâf merupakan
18
salah satu rukun haji dan umrah, dan tidak sah ibadah haji dan umrah tanpa melakukan thawâf. Syarat-syarat Thawâf 1. Suci dari hadast besar, kecil dan najis Yaitu suci pada badan dan pakaian, dikecualikan najis yang sulit dihindari, seperti terkena kotoran burung dan lainnya, penderita penyakit beser (yang tidak mampu menahan kecing), atau wanita Istihâdhah (darah penyakit, darah yang keluar dari rahim bukan karena haid atau nifas tetapi karena adanya kelainan dalam mekanisme tubuh), sedangkan wanita haid tidak disarankan thawâf. 2. Menutup aurat 3. Menyempurnakan thawâf tujuh putaran 4. Dimulai dari Hajar Aswâd dan berakhir di Hajar Aswâd yang dihitung satu kali putaran. Apabila memotong jalan sehingga masuk ke dalam Hijir Ismail putarannya tidak sah karena Hijir Ismail termasuk di dalam Ka’bah. 5. Thawâf terus menerus tanpa berhenti kecuali ada sebab misalnya batal wudlu, dan boleh berwudlu dahulu kemudian meneruskan yang tersisa, atau ketika shalat fardu didirikan boleh menunda thawâf dan meneruskan sisanya serta boleh beristirahat sejenak bagi yang lelah. Sunnah-Sunnah Thawâf 1. Menghadap ke arah Hajar Aswâd ketika akan memulai thawâf 2. Berwudlu sebelum thawâf 3. Idhthiba yaitu meletakan tengah-tengah baju ihrâm di ketiak kanan dan ujung kain ihrâm di bahu sebelah kiri, 19
4.
5. 6.
7.
dan bahu sebelah kanan dibiarkan terbuka. Hukumnya sunnah pada setiap Thawâf dan Saî. Kecuali ketika shalat sunat thawaf hendaknya baju ihrâm di lepas dan dikerudungkan ke tubuh. Idhthiba ini hanya dilakukan pria dan tidak bagi wanita. Raml (lari-lari kecil) di kali putaran pertama thawâf. Raml hanya disunahkan ketika pertama kali umrah dalam satu perjalanan dan tidak disunahkan pada umrah sesudahnya. Raml hanya disunahkan dalam thawâf yang diakhiri dengan Saî (thawâf umrah bagi haji Tamatu dan Thawâf Ifâdhah). Bila melaksanakan pertama kali thawâf dalam musim haji (thawâf qudûm bagi haji ifrâd) yang tidak ada saî sesudahnya maka raml ini tidak disunnahkan, namun hanya disunahkan ketika thawâf yang diakhiri Saî (thawâf Ifâdhah). Bagi yang yang bermîqât dari Tan’îm atau Ji’ranah (khusus bagi yang berumrah) tidak disunahkan raml. Bagi wanita tidak disunahkan raml. Mengusap sudut Rukun Yamani Salat dua rakaat (salat sunat thawâf) di Maqam Ibrahim (bila memungkinkan) atau dimana saja asalkan masih tetap di dalam Masjidil Haram. Sebaiknya Thawâf tidak dilakukan ketika akan didirikan shalat wajib. Apabila masuk shalat wajib sedangkan ia sedang thawâf hendaknya menunaikan shalat wajib dulu kemudian menruskan sisa thawâfnya.
Macam-Macam Thawâf Terdapat empat macam thawaf, yaitu: thawâf qudûm, thawâf ifâdhah, thawâf wadâ, dan thawâf sunnah
20
Thawâf Qudûm Thawâf Qudum (thawâf selamat datang) yaitu thawâf tujuh putaran tanpa saî sesudahnya dan hukumnya sunah. Bagi yang berhaji tamattu maka thawâf umrahnya sudah termasuk thawâf qudûm. Thawâf Ifâdhah Dinamakan juga thawâf rukun, karena salah satu rukun haji dan tidak sempurna ibadah haji tanpa melaksanakan thawâf Ifâdhah. Thawâf Ifâdhah sunnahnya dilakukan selesaî melontar jumrah Aqabah dan menyembelih qurban pada hari nahar (10 Dzulhijjah), dan boleh dilakukan pada hari tasyrîq (11, 12 dan 13 dzulhijjah) atau sesudah hari tasyrîq selama masih di bulan dzulhijjah. Thawâf Wadâ Thawâf wadâ dilaksanakan ketika jamaah haji hendak berangkat meninggalkan Kota Mekah atau pulang ke tanah air dan hukumnya wajib menurut mayoritas ulama. Dan dikenakan Dam bagi yang meninggalkannya tanpa sebab. Thawâf ini tidak memakai pakaian Ihrâm dan tidak ada saî sesudahnya. Wanita haid tidak diwajibkan thawâf wadâ tanpa dikenakan dam atau kafarat. Thawâf Sunnah Yaitu thawâf yang dikerjakan setiap memasuki Masjid alHaram sebagai penganti shalat tahiyatul masjid. Dalam pelaksanaanya tidak memakai pakaian ihrâm dan tanpa saî sesudahnya. Dianjurkan memperbanyak thawâf sunnah karena keutamaannya. 21
Kesimpulan 1. Haji tamattu melakukan 3 kali thawâf yaitu: a. Thawâf umrah yang diakhiri saî termasuk di dalamnya thawâf qudûm (bila diniatkan) b. Thawâf Ifâdhah yang diakhiri saî c. Thawâf Wadâ 2. Haji ifrâd melakukan 4 kali thawâf (1 sunnah dan 3 wajib): a. Thawâf Qudûm (thawâf qudûm yang diakhir saî tidak perlu saî lagi sesudah thawâf Ifâdhah). b. Thawâf Ifâdhah c. Thawâf Umrah d. Thawâf Wada 3. Haji Qirân melakukan 3 kali thawâf (1 sunnah dan 2 wajib) yaitu: a. Thawâf Qudum b. Thawâf Ifâdhah c. Thawâf Wadâ 10. Saî Saî dilakukan setelah thawâf, yaitu berjalan yang dimulai dari Shafâ dan Marwah yang dihitung satu putaran dan akhir putaran pasti akan berakhir di Marwah. Saî merupakan salah satu rukun haji dan tidak sah haji atau umrah jika meninggalkan saî. Syarat-Syarat Saî 1. Dilakukan sesudah thawâf. 2. Dimulai dari Shafâ dan berakhir di Marwah sebanyak 7 (tujuh) putaran. Dari shafâ ke Marwah dihitung 1(satu) kali
22
putaran dan dari marwah ke Shafâ dihitung satu kali putaran pula. 3. Dilakukan ditempat saî yaitu jalan yang terbentang diantara Shafâ dan Marwah yang jaraknya ± 420 m. Saî tidak bisa dilakukan sebelum thawâf, atau memulainya dari Marwah ke Shafâ ataupun melakukannya di luar tempat saî. Boleh memakai kursi dorong bagi yang lemah fisiknya atau udzur lainnya yang dibolehkan oleh syara. Sunnah-Sunnah Saî 1. Memperbanyak dzikir dan doa di Shafâ dan Marwah. 2. Suci dari hadast kecil dan besar 3. Disunnahkan berjalan cepat antar dua pilar hijau selebihnya cukup dengan berjalan biasa. Wanita tetap berjalan biasa saja tanpa dianjurkan berlari kecil. 4. Jangan menyakiti, menyikut atau mempersulit orang yang sedang melakukan saî. 5. Melaksanakan putaran saî berturut-turut tanpa berhenti. 1Yang Dibolehkan Ketika Saî 1. Saî tidak disyaratkan dalam keadaan suci. 2. Tidak diharuskan naik ke bukit Shafâ dan Marwah 3. Boleh berhenti sejenak untuk istirahat atau shalat wajib kemudian meneruskan sisa Saî-nya.
23
Tata Cara Haji & Umrah 1. Persiapan Di Tanah Air Persiapan Zhahir 1. Bertobat dari segala dosa dan maksiat, baik dosa kepada Allah Swt, yaitu pelanggaran dari segala larangan-Nya dan keengganan melaksanakan perintah-Nya, maupun dosa kepada sesama manusia 2. Meminta izin orang tua atau yang dituakannya 3. Membayar segala utang, mengembalikan segala harta yang diperoleh dengan cara zhalim (korupsi) dan aniaya (merampas hak orang lain) 4. Dana yang digunakan benar-benar halal dan bersih 5. Menyiapkan nafkah yang cukup bagi keluarga yang ditinggalkan 6. Banyak memberi sedekah kepada orang-orang lemah, fakir dan miskin 7. Carilah kawan seperjalanan yang saleh, yang baik, senang menolong, sering mengingatkan jika lupa, suka menegur jika ada kesalahan, memotivasi kepada keteguhan dan kesabaran 8. Sebelum berangkat, berpamitan kepada teman, tetangga dan saudara lainya yang berdekatan. Meminta restu mereka, dan mendoakan untuk mereka 1.2. Persiapan Batin 1. Niat dan tujuan semata-mata karena Allah Swt, dan bukan untuk mencari kemasyhuran dan gelar 2. Mempunyai bekal yang cukup agar dapat menampakkan kebaikan budi dan jiwa, memperbanyak sedekah. 24
3.
4.
5.
6.
Sedangkan mengeluarkan dana untuk beribadah haji termasuk sabilillah Meninggalkan rafats (ucapan kotor dan tidak berguna), fusûq (maksiat, meninggalkan ketaatan kepada Allah Swt), dan jidâl (berbantahan, bertengkar dll) Rendah hati, lemah-lembut, mengutamakan kebaikan, budi pekerti yang baik. Tidak menyakiti orang lain, husnu zhan (berbaik sangka), sabar dan tabah dalam menghadapi perbuatan yang tidak menyenangkan dan menyakitkan Ikhlas dalam segala ucapan dan perbuatan. Tidak memperhitungkan segala apa yang telah dikeluarkan untuk menyempurnakan ibadah haji maupun umrah Ikhlas dan sabar dalam menghadapi musibah atau kerugian yang menimpa fisik dan harta. Sebab segala musibah dan kerugian yang diterima secara ikhlas, termasuk kebaikan berpahala di sisi Allah Swt
Menjelang Berangkat 1. Salat sunat Safar (bepergian) dua rakaat dengan membaca Fatihah dan al-Kafirun di rakaat pertama dan Fatihah dan alIkhlas di rakaat kedua. Boleh membaca Ayat Kursi 2 atau Surat al-Quraisy 3 dan satu kali sebelum keluar rumah atau doa lainnya yang dihafal dan disukai. 2. Berdoa bagi keluarga maupun teman yang ditinggalkan Ketika naik kendaraan atau pesawat terbang bacalah doa:
2 3
Lihat Muhyidin an-Nawawi, al-Adzkâr, (Beirut: Dar al-Fikr), hal.185 Ibid
25
ْ ِاﷲ َ ّ ِﺴ ِﻢ
Bismillah Setelah duduk membaca lagi:
ْ ْ ﻤ اﻟ ِ ﺪ ِﷲ ُ ﺤ َ َ Alhamdulillah Diteruskan dengan membaca:
ْ ْ ﻣﻘﺮﻧ ْﲔ وإﻧﺎ إ رﺑﻨﺎ ﻟﻤ ْﻨﻘﻠ ﺒﻮن ﺳ ْﺒﺤﺎن ا ّ َ ي ﺳﺨﺮﻟﻨﺎ ﻫﺬا وﻣﺎﻛﻨﺎ ِ ِ ِ ِ ِ َ ّ َ ِ ََ َ ُ َ ُ َ ّ َ َ ُ ُ َ َ ّ ُ َ َ َ َ َ َ َ َّ َ ِ َ َ ُ
Subhânaladzî sakhara lanâ hâdzâ wa mâ kunnâ lahû muqrinîn wa innâ ilâ robbinâ lamunqolibûn “Segala puji bagi Allah yang telah memudahkan kami (padahal) kami tidak sanggup mengendalikannya. sesungguhnya kami akan kembali kepada Allah.” (QS. Al-Zukhruf: 14) Diteruskan dengan membaca:
ْ ﱪ أﻛ ُ َ َ ُ اَ ّﷲ
Allahu Akbar 3 x Atau membaca:
ْ ْ ْ ْ ْ ﺎﻏﻔ ْﺮ إﻧﻪ ﻻ ﻳ ْﻐﻔﺮ ا ﻓ ﻲ ﺴ ﻔ ﺖ َﻧ ﻇ َﻠﻤ ﻚ ِإ ﺎﻧ ﺳ ْﺒﺤ ﻻَ َأﻧﺖ ﻧﻮب ِإ ّ ِ ِ ِ ُ َ ّ ِ ِ َ ّ َ ّ َ ِ َ ُ َ ُ ُ َ َ ُ َ ُ َ
Subhânaka innî dzolamtu nafsî faghfir lî innahû lâ yaghfiru dzunûb illâ anta
26
“Maha Suci Engkau, sesungguhnya aku menganiaya diriku sendiri (maka) ampuni aku karena tidak ada (yang) bisa mengampuni kecuali Engkau.” (HR. Abu Daud, Tirmidzi, Nasaî dengan sanad sahih) 3. Selalu dalam keadaan berwudlu dan shalat berjamaah 4. Banyaklah berbuat kebaikan dalam perjalanan selain sabar dan tawakal kepada Allah Swt 5. Berdoalah di setiap kesempatan dalam perjalanan karena doa yang sedang bepergian mustajab sebagaimana disebutkan dalam hadist: “Tiga doa yang mustajab dan tidak diragukan: doa orang yang didzalimi, doa orang yang sedang bepergian, dan doa orang tua kepada anaknya.” (HR. Tirmidzi)
27
Tata Cara Umrah 1. Pendahuluan Dalam pembahasan tata cara umrah disini, tidak dipisahkan antara amalan wajib, rukun atau sunnah-sunah ihram. Karena dengan mengerjakan semua amalan sunnah, menjadikan ibadah itu lebih bermakna, meskipun dengan meninggalkannya umrahnya tetap sah. Sedangkan penjelasan rukun, wajib dan sunnah-sunnah Ihram, dibahas dalam bab lain. Nabi Saw hanya sekali saja melakukan Haji yang dikenal dengan istilah Haji Wada (haji perpisahan), dengan mengambil bermiqat di Bir Ali Madinah. Jadi adalah sunnah melakukan umrah dengan mengambil Miqat di Masjid Bir ‘Ali Madinah. 2. Sunat-Sunat Ihram Para jamaah yang hendak berumroh, khususnya bagi yang bermiqat di Bir ‘Ali Madinah, sebelumnya melakukan semua kesunahan umrah di kamar hotelnya. Sunnah-sunnah ihram atau umrah, yaitu: mengunting kuku, mencukur rambut (bisa dilakukan di tanah air sebelum berangkat), merapikan jenggot, kumis, dan bulu ketiak.1 Kemudian mandi dengan menyela-nyela jari tangan dan kaki, kemudian berwudhu.2 Setelah mandi boleh memakai deodorant, hand body, minyak wangi, minyak rambut dan lainnya pada tubuhnya,3 tapi jangan gunakan di pakaian Ihram. Meskipun setelah niat umrah masih tersisa bau harumnya, atau bekasnya tidak membatalkan umrahnya.4 Setelah itu mengenakan pakaian ihram yang putih5 dan telah dicuci dahulu.6 Ada dua lembar pakaian ihram bagi pria, yaitu bagian atas yang disebut Rida (kain bagian atas) dan Izzar (kain bagian bawah). Pakailah sendal yang terlihat jari dan mata kaki.7 Sedangkan pakaian ihram wanita sama seperti pakaian ketika shalat, yaitu jilbab yang harus menutupi seluruh rambut. Tidak 28
boleh terlihat lekuk tubuh, baju harus menutupi dada, tidak boleh memakai pakain tipis sampai terlihat rambut atau kulit, selain telapak muka dan telapak tangan. Harus memakai kaos kaki atau stoking, boleh memakai warna apa saja yang disukai asalkan semua aurat tertutup.8 Wanita menggunakan sepatu yang menutupi semua jari dan mata kaki ketika ihram.9 Tidak boleh menutup muka baik dengan niqab (cadar) atau sejenisnya ataupun memakai sarung tangan.10 3. Miqat di Bir Ali Kemudian menuju Mekkah dan berhenti di Masjid Bir Ali untuk mengambil miqat umrah. Ketika di Masjid Bir Ali lakukan solat syukrul wudhu saja, jika mengambil wudhu di Masjid Bir Ali, atau shalat sunnat tahiyatul Masjid saja. Dan ini sudah dianggap shalat sunat untuk untuk umrah, dan tidak ada istilah shalat sunnat ihram secara khusus. Setelah shalat sunat disunahkan membaca tasbih, tahmid dan takbir ketika hendak naik kendaraan.11 Berniat umrah dalam kendaraan ketika hendak berangkat lebih utama karena pernah dilakukan Rasulullah Saw.12 4. Niat Umrah Kemudian berniat untuk umrah dengan membaca:
ﻚ ﻋُ ْﻤَﺮًة َ اَﻟﻠﱠ ُﻬ ﱠﻢ ﻟَﺒﱠـْﻴ
Allohumma Labbaika ‘umroh Setelah niat umrah, tidak boleh memakai pakaian yang berjahit, mencabut rambut atau bulu lainnya, mengunting atau mengigit kuku dan lainnya bagi pria.13 Jagalah mulut, jangan berkata buruk, suuz zhon, marah, tidak puas, banyak komplen dan lainnya yang akan menghilangkan pahala umrah, meskipun ditinjau dari segi 29
fikih umrahnya tetap sah. Perhatian: bagi pria cara memakai pakain ihram sejak berniat hingga sebelum tawaf untuk umrah nanti, kain ihram bagian atas selalu diselimutkan di badan, seperti dalam gambar. 5. Membaca Talbiyah dan Keutamannya Setelah berniat perbanyaklah membaca talbiyah:
ﻚ ُ ﻚ َو اﳌ ْﻠ َ َﱢﻌ َﻤﺔَ ﻟ َ ﻚ ﻟَﺒﱠـْﻴ َ َﻚ ﻟ َ ْﻚ ﻻَ َﺷ ِﺮﻳ َ ﻚ ﻟَﺒﱠـْﻴ َ ﻚ اﻟﻠﱠ ُﻬ ﱠﻢ ﻟَﺒﱠـْﻴ َ ﻟَﺒﱠـْﻴ ْ ﻚ إِ ﱠن اﳊَ ْﻤ َﺪ َواﻟﻨـ ُ ﻚ َ َﻚ ﻟ َ ْﻻَ َﺷ ِﺮﻳ
Labaîk allâhumma labaîk, labaîk lâ syarîka laka labaîk, innal hamda wan ni’mata laka wal mulku, lâ syarîka laka “Aku penuhi seruan-Mu Ya Allah, aku penuhi seruan-Mu tidak ada sekutu bagi-Mu. Sesungguhnya segala puji, nikmat dan seluruh kerajaan milik-Mu dan tidak ada sekutu bagi-Mu.” 14 Keutamaan membaca talbiyah antara lain: Orang yang bertalbiyah dalam haji dan umrah dijanjikan masuk surga. 15 Salah satu bentuk amal soleh.16 Ketika bertalbiyah, pohon dan batu menjawab ikut membacanyakarena keutamaan membacanya.17 Bagi pria talbiyah dibaca agak keras,18 sedang bagi wanita cukup hanya di dengar sendiri. Dalam perjalanan boleh tidur, makan, minum dan tidak diharuskan pula dalam keadaan wudhu. Semampunya terus membaca talbiyah dalam keadaan apa saja. Shalat wajib selama perjalan dari Madinah Mekkah dengan cara Jamak Qashar. 6. Tiba di Kota Mekkah Tiba di kota Mekkah langsung menuju hotel dan setelah 30
proses administrasi, masuk kamar masing-masing. Tunggulah dengan sabar, tidak tergesa-gesa ketika tiba di hotel, apalagi sampai emosi. Anda masih dalam keadaan Ihram dan jangan sampai pahalanya hilang karena emosi, amarah, tidak sabar dan lainnya. Anda masih dalam keadaan Ihram, tidak boleh menganti kain ihram dengan handuk ketika masuk kamar mandi, atau menganti dengan kaos atau apa saja yang bisa membatalkan umrah Anda. 7. Masuk Masjidil Haram Ketika masuk masjid dahulukan kaki kanan dan berdoa:
ﻚ َ ِاب َر ْﲪَﺘ َ اَﻟﻠﱠ ُﻬ ﱠﻢ اﻓْـﺘَ ْﺢ ِﱃ أَﺑْـ َﻮ
“Ya Allah bukakan bagiku semua pintu rahmatMu.” (HR. Muslim)
Berjalanlah dengan tenang dan khusuk sambil terus membaca talbiyah. Ketika melihat Kabah berdoa sambil mengangkat kedua tangan:
ِ َ اَﻟﻠﱠ ُﻬ ﱠﻢ ِْزد َﻫ َﺬا اﻟﺒَـْﻴ ُﺖ ﺗَ ْﺸ ِﺮﻳْـ ًﻔﺎ َوﺗَـ ْﻌﻈْﻴ ًﻤﺎ َوﺗَ ْﻜ ِﺮْﳝًﺎ َوَﻣ َﻬﺎﺑَﺔً َوِْزد َﻣ ْﻦ َﺷﱠﺮﻓَﻪُ َوَﻛﱠﺮَﻣﻪ ِﳑ ْﱠﻦ َﺣ ﱠﺠﻪُ َو ْاﻋﺘَ َﻤَﺮﻩُ ﺗَ ْﺸ ِﺮﻳْـ ًﻔﺎ َوﺗَ ْﻜ ِﺮْﳝًﺎ َوﺗَـ ْﻌ ِﻈْﻴ ًﻤﺎ َوﺑِﺮا Allahumma zid hâdzal baîta tasyrîfan wa ta’dzîman wa takrîman wa mahabatan wa zid man syarrafahu wa karramahu mimman hajjahu wa’tamarahu tasyrîfan wa ta’dzîman wa takrîman wa birron “Ya Allah tambahlah kehormatan, kebesaran, kemuliaan dan kemegahan rumah ini. Tambahkan pula kehormatan, kebesaran, kemuliaan dan kebaikan bagi yang telah menghormati dan memuliakan rumahMu dari orang yang berhaji dan umrah.” 19
31
Talbiyah dihentikan ketika hendak thawaf.20 8. Wajib Suci Ketika Tawaf Wajib berwudhu sebelum thawaf,21 karena thawaf diwajibkan suci dari hadast kecil dan besar, sama seperti halnya shalat, bedanya thawaf boleh berbicara. 22 9. Berniat untuk Thawaf dan Sai Niat adalah bagian penting dalam ibadah, begitu pula dalam umrah. Jadi niatkan dalam hati Anda akan thawaf untuk umrah. Tidak perlu diucapkan niatnya karena niat itu ada dalam hati. 10. Memulai Thawafdan Idhthiba bagi Pria Ketika thawaf hentikan talbiyah, bagi pria kain ihramnya dirubah menjadi idhthiba.23 Yaitu ujung baju ihram bagian kanan disimpan di pundak sebelah kiri. Sehingga pundak kanan terlihat dan pundak kiri tertutup dengan kain ihram bagian atas. Berjalan hingga sejajar dengan Hajar Aswad, lambaikan tangan ke arah Hajar Aswad, sambil bertakbir:
ﺑِ ْﺴ ِﻢ اﻟﻠﱠ ِﻪ َواﻟﻠﱠﻪُ َأ ْﻛﺒَـ ُﺮ
Bismillâhi wallâhu Akbar “Dengan Nama Allah dan Allah Maha Besar.” (HR. Bukhari) Bacalah doa diatas setiap kali isyarah (melambaikan tangan ke arah Hajar Aswad) ketika melintas Hajar Aswad. Boleh mencium tangan setelah isyarah (melambai) ke arah Hajar Aswad ataupun tidak. 24 Diteruskan dengan membaca:
ِ ِ ِ ِ ﻚ وﺗَﺼ ِﺪﻳـ ًﻘﺎ ﺎﻋﺎ َ ِﺑﻜﺘَﺎﺑ َ ِاَﻟﻠﱠ ُﻬ ﱠﻢ اْﳝَﺎﻧًﺎ ﺑ ً َﻚ َوَوﻓَﺎءً ﺑِ َﻌ ْﻬﺪ َك َوَوﻓَﺎءً ﺑِ َﻌ ْﻬﺪ َك َواﺗـﱢﺒ ْ ْ ِ ﻚ ُﳏَ َﻤ ﱟﺪ َ ﻟ ُﺴﻨ ِﱠﺔ ﻧَﺒِﻴﱢ Allâhumma îmânaan bika wa tashdîqon bi kitâbika wa wafâ-an 32
bi’ahdika wa ittibâ’an lisunnati nabiyyika Muhammadin “Ya Allah, (aku perbuat ini) karena beriman kepada-Mu, karena membenarkan kitab-Mu dan menyempurnakan janji dengan-Mu dan karena mengikut Sunnah Muhammad Saw.” 25 Ketika mulai thawaf mulailah dengan berjalan cepat (raml) di tiga putaran pertama dan hanya di khususkan bagi pria saja 26 dan tidak bagi wanita. 27 Perhatian Raml (berjalan cepat) hanya disunahkan ketika pertama kali thawaf umrah dalam satu pejalanan saja, dan tidak disunahkan pada umrah berikutnya. Bila tidak mampu maka berusaha semampunya raml, jika tidak sanggup berjalanlah biasa. Tidak ada doa khusus setiap putaran tawaf, bacalah doa yang dikuasai, doa dari Al-Qur’an dan Hadist lebih utama. Ketika raml bacalah doa ini:
اﺟ َﻌ ْﻠﻪُ َﺣ ﱠﺠﺎ َﻣْﺒـ ُ ْﺮوًرا َو َذﻧْـﺒًﺎ َﻣ ْﻐ ُﻔ ْﻮًرا َو َﺳ ْﻌﻴًﺎ َﻣ ْﺸ ُﻜ ْﻮًرا ْ اَﻟﻠﱠ ُﻬ ﱠﻢ
Allâhumaj’alhû hajjan mabrûran wa dzanban maghfûran wa sa’yan masykûran “Ya Allah jadikan aku haji yang mabrur, dosa yang diampuni dan sai yang sebagai rasa syukur.” (HR. Syafi’i) Selesai raml di tiga putaran pertama mulai berjalan biasa pada empat putaran akhir. 11. Melintas Rukun Yamani Ketika melintas Rukun Yamani, bila sempat usap ujungnya tanpa mencium tangan sesudahnya (namun baiknya tidak memaksakan diri menyentuhnya ketika padat. Dan baiknya 33
dilakukan ketika tawaf sunnat saja). Bila tidak menyetuhnya tidak perlu melambaikan tangan ke arah Rukun Yamani tidak pula bertakbir, jadi lewati saja tanpa melambaikan tangan. Antara Rukun Yamani hingga Hajar Aswad bacalah:
ِ ِ ِ اب اﻟﻨﱠﺎ ِر َ َرﺑـﱠﻨَﺎ اَﺗﻨَﺎ ِﰱ اﻟ ﱠﺪﻧْـﻴَﺎ َﺣ َﺴﻨَﺔً َوِﰱ اﻷَﺧَﺮِة َﺣ َﺴﻨَﺔَ َوﻗﻨَﺎ َﻋ َﺬ
Rabbanâ âtinâ fiddunyâ hasanah wa fil âkhirati hasanah wa qinâ adzabannâr “Ya Tuhan, berilah kami kebaikan di dunia dan akhirat, dan selamatkan kami dari api neraka.” 28 Selama tawaf bacalah dzikir dan doa pilihan anda atau boleh membaca doa ini:
ِ ﺳﺒﺤﺎ َن اﷲ َواﳊَ ْﻤ ُﺪ ﻟِﻠﱠ ِﻪ َوﻻَ إِﻟَﻪَ إِﻻﱠ اﷲُ َواﷲُ أَ ْﻛﺒَـ ُﺮ َوﻻَ َﺣ ْﻮَل َوﻻَ ﻗُـ ﱠﻮَة اﻻﱠ َ ُْ ِ ِﺑﺎ ﷲ Subhânallahi wal hamdulillâhi wa lâ illâha illallah wallâhu akbar wa lâ haula wa lâ quwwata illâ billâhi “Maha Suci Allah, Segala puji bagiNya dan tidak ada Tuhan selain Allah, Allah Maha Besar dan tidak ada daya upaya kecuali dari Allah.” (HR. Ibnu Majah) 12. Shalat di Maqam Ibrahim Selesai tawaf kemdian shalat sunnat dua rakaat, ketika berjalan ke belakang Maqam Ibrahim untuk melakukan shalat disunahkan membaca doa ini:
ِ ِ ِ ِﱠ ﺼﻠﱠﻰ َ َواﲣ ُﺬ ْوا ﻣ ْﻦ ﱠﻣ َﻘﺎم إِﺑْـَﺮاﻫْﻴ َﻢ ُﻣ
Wattakhidzû min maqâmi ibrâhîma mushollâ “Dan Jadikanlah sebagian dari Maqam Ibrahim tempat shalat.” 29 34
Bagi pria pakaian yang tadinya idhthiba dilepas dan selimutkan ke badan. Diteruskan shalat sunnat dua raka’at, rakaat pertama membaca al-Kafirun setelah Al-Fatihah, rakaat kedua membaca fatihah dan al-Ikhlas. 30 Perhatian: Maqam Ibrahim bukanlah kuburan Nabi Ibrahim, maka hindari mengusap, mencium untuk mengharap berkah. Ingat! Jangan rusak ibadah anda dengan perbuatan yang tidak ada tuntunannya. Jangan paksakan shalat langsung di belakang Maqam Ibrahim karena akan menganggu yang thawaf. Mundurlah ke belakang ke tempat agak sepi, atau boleh mengerjakan shalat sunnat ini dimana saja asalkan masih dalam area masjid alharam. Ketika umrah berikutnya dalam thawaf hanya berjalan biasa tanpa raml. 13. Minum Air Zam-Zam Sebelum Sai disunahkan minum air zam-zam sambil menghadap Kabah. Ketika minum, bernafas tiga kali kemudian sisa air minum diusapkan ke kepala, muka dan dada.31 Selesai minum zam-zam disunahkan ke Hajar Aswad untuk menyentuhnya.32 Namun hal ini tidak mungkin dilakukan karena orang-orang berdesakan di sekitar Hajar Aswad sedangkan umrah belum selesai, Jadi cukup menghadap kearah Hajar Aswad dan berdoa. 14. Sai Dalam Sai tidak disyaratkan suci, jadi jika setelah shalat kentut atau batal tidak merusak Sai nya. Sebelum ke Shafa, bagi pria rubah lagi pakain Ihram dengan 35
cara idhthiba’ seperti ketika memulai tawaf. Ketika mendekat shafa bacalah:
ِ ﺼ َﻔﺎ واﳌﺮوةَ ِﻣﻦ َﺷﻌِﺎﺋ ِﺮ اﷲ أﺑَ َﺪأُ ﲟِﺎ ﺑَ َﺪأَ اﷲُ ﺑِِﻪ َ ْ َ َْ َ إِ ﱠن اﻟ ﱠ Innash-shofâ wal marwata min sya’â-irillâhi, abda-u bimâ badaa Allâh bihi “Sesungguhanya Shafa dan Marwah sebagian dari syiar Allah. Aku mulai dengan apa yang dimulai Allah.” 33 Ketika sampai di Shafa menghadap Kabah dengan mengangkat kedua tangan sambil membaca:
اﷲُ أَ ْﻛ َﱪ
Allahu Akbar 3 x
ِ ﻠﻰ ُ ﻚ ﻟَﻪُ ﻟَﻪُ اﳌ ْﻠ َ ْﻻَ إِﻟَﻪَ إِﻻﱠ اﷲُ َو ْﺣ َﺪﻩُ ﻻَ َﺷ ِﺮﻳ ُ ﻚ َوﻟَﻪُ اﳊَ ّْﻤ ُﺪ ُْﳛﻴِﻲ َوُﳝْﻴ َ ﺖ َوُﻫ َﻮ َﻋ ُ ِ ٍ ْ ﺼَﺮ َﻋْﺒ َﺪﻩُ َوَﻫَ َﺰم اﻷ ُاب َو ْﺣ َﺪﻩ َ َُﻛ ﱢﻞ َﺷ ْﻲء ﻗَﺪﻳْـٌﺮ ﻻَ إِﻻﱠ اﷲُ َو ْﺣ َﺪﻩُ أ َْﳒََﺰ َو ْﻋ َﺪﻩُ َوﻧ ُ َﺣَﺰ
Lâ ilâha illallâhu wahdahu lâ syarîka lahu, lahul mulku walahul hamdu yuhyî wa yumîtu wa huwa ‘alâ kulli syai-in qadîir, Lâ ilâha illallâhu wahdahu, anjaza wa’dahu wa nasharo ’abdahu wahazamal ahzâba wahdahu “Tidak ada Tuhan selain Allah tidak ada sekutu bagiNya, milik-Nya semua kerajaan dan pujian. Ia yang menghidupkan dan yang mematikan, Ia Maha Berkuasa atas segala sesuatu. Tidak ada Tuhan selain Allah, ditepati janji-Nya, dibela hambaNya dan dikalahkan semua musuh olehNya.” 34 Bacalah doa ini 3 x 35 kemudian berdoa apa saja, setelah itu berjalan menuju Marwah. Bagi laki-laki ketika berada diantara dua lampu hijau berjalan cepat (raml) 36 sambil membaca: 36
ِ ﱢ َﻋ ُﺰ اﻷَ ْﻛَ ُﺮم َ رب ا ْﻏﻔ ْﺮ َو ْار َﺣ ْﻢ َو َﲡَ َﺎوْز َﻋ ﱠﻤﺎ ﺗَـ ْﻌﻠَ ُﻢ إِﻧ َ ﺖ اﻷ َ ْﱠﻚ أَﻧ َ
Rabbighfir warham wa tajâwaz ‘amma ta’lam innaka antal a’azul akrom, “Ya Allah ampuni aku, hapuskan segala dosa yang Engkau ketahui, (karena) sesungguhnya Engkau Maha Mulia dan Maha Besar.” 37 Wanita tidak disunahkan raml ketika melintas neon hijau. Selesai Raml berjalan biasa lagi hingga di Marwah. Sampai di Mawah menghadap kiblat sambil bertakbir dan berdoa seperti di permulaan Sai di Shafa, yaitu mengangkat tangan dan berdoa seperti doa yang telah disebutkan di atas. Kemudian mulai berjalan kearah Shafa dan berlari-lari kecil lagi ketika melewati dua lampu hijau. Sai dilakukan tujuh putaran, antara Shafa dan Marwah dihitung satu putaran dan begitu pula sebaliknya dan Sai akan berakhir di Marwah. 15. Tahallul Selesai Sai, tahallul dengan menggunting atau mencukur rambut sedangkan bagi wanita hanya mengunting beberapa helai rambut sepanjang ruas jari saja. Mengunting atau memotong rambut boleh dilakukan oleh siapa saja, anak kecil ke orang tua atau sebaliknya, istri kepada suaminya atau sebaliknya. Hendaknya wanita dipotong oleh muhrimnya. Anda menjadi halal kembali dan selesailah umrahnya. Bermîqât Dari Tan’îm atau Ji’ranah
37
Selama berada di Mekah dianjurkan untuk memperbanyak umrah. 4 Sebaiknya semua kesunahan ihrâm dilakukan di hotel termasuk mandi dan berpakaian ihrâm. Sampai mîqât hanya salat sunnah ihrâm dan berniat kemudian kembali lagi ke Masjidil Haram untuk thawâf, saî dan tahallul. Umrah ini tidak disunahkan Raml ketika thawâf.
4
Lihat Wahbah az-Zuhailî, al-Fiqh al-Islamiyyah wa Adilatuhu, (Beirut: Dar alFikr, 1998), III/16, Ibnu Qudâmah, al-Mughnî, (Mekah: Maktabah Ahmad bin Baz, 1998), III/178-179, An-Nawawî, Syarh Muslim (Beirut: Dar al-Kutub al-‘Ilmiyyah, tt), IX/118. Sebagian pandangan menganggapnya makruh seperti pandangan Mâlik bin Anâs
38
Tata Cara Haji Hari Tarwiyah Tanggal 8 Dzulhijjah (hari tarwiyah, sehari sebelum wuqûf) jamaah pergi menuju Mina. Bagi haji qirân atau ifrâd masih dalam keadaan ihrâm ketika pergi Mina. Sedangkan bagi haji Tammatu berihrâm kembali dengan semua kesunahannya seperti yang telah dijelaskan di atas. Hendaknya shalat zhuhur, ashar, maghrib, isya (8 Dzulhijjah) dan subuh (tanggal 9 Dzulhijjah) semuanya dilakukan di Mina dengan cara qashar tanpa di jamak dan dilakukan berjamaah. Bermalam pada hari tarwiyah hukumnya Sunnah dan bukan termasuk rukun atau wajib, bila ditinggalkan tidak mengapa, tapi sangat dianjurkan untuk melaksanakannya. Wuqûf Di Arafah Wuqûf berarti diam, hadir dan berada pada bagian manapun dari Arafah, walau seseorang itu dalam keadaan tidur, terjaga, duduk di kendaraan atau di tempat lainnya, berbaring, berjalan, baik dalam keadaan suci dari hadast ataupun tidak misalnya yang sedang haid, nifas maupun junub. Wuqûf di Arafah merupakan rukun terpenting haji dan tidak sempurna haji seseorang tanpa melaksanakan wuqûf seperti yang ditegaskan Rasullah Saw: ُ ﺞ َ َ ﻓَﺔ ُ ّ اﻟﺤ َ
“Haji itu (wuqûf di) Arafah”. Waktu Wuqûf
39
Waktu untuk wuqûf dimulai sejak tergelincir matahari tanggal 9 Dzuhilhijjah (waktu dzhuhur) sampai terbit fajar tanggal 10 Dzulhijjah. Dan wuqûf dianggap sah bila seseorang hadir di Arafah pada salah satu bagian dari waktu tersebut, baik siang maupun malam. Hanya saja bagi yang memulai wuqûf dari siang hari (setelah zhuhur), maka wajib memperpanjang wuqûf sampai terbenam matahari. Bagi yang berwuqûf di Arafah dalam batas waktu yang ditentukan, berarti telah mendapatkan hajinya, sedangkan yang tidak melaksanakan wuqûf di Arafah, maka batal hajinya. Sunnah-Sunnah Wuqûf 1. Mandi sebelum wuqûf 5 2. Masuk ke Arafah ketika tergelincir matahari, setelah terlebih dahulu shalat Zhuhur dan Ashar dengan di jamak taqdîm dan qashar. 3. Imam berkhutbah terlebih dahulu sebelum shalat jamak taqdim dan di qashar, sesudah itu berwuqûf 4. Menghadap kiblat dalam keadaan bersih dan menutup aurat 5. Tidak berpuasa 6. Memusatkan pikiran, menghadirkan hati dan perasaan, khusuk, rendah diri sambil bersungguh-sungguh meminta ampun, dzikir, memperbanyak doa, membaca Al Qur-an baik ketika berdiri, duduk maupun berbaring sambil mengangkat kedua tangan.
5
Imam Malik meriwayatkan, bahwa Ibnu Umar r.a selalu mandi ketika hendak berihram, ketika memasuki Mekah dan ketika wuquf di Arafah.
40
7. Berwuqûf semenjak waktu zawal sampai tergelincir matahari. 8. Mengakhirkan shalat maghrib dan isya dengan cara jamak ta’khîr di Musdalifah. Mabît (bermalam) Di Musdalifah Mabît di Musdalifah adalah wajib menurut mayoritas pendapat dan bukan rukun, sehingga yang meninggalkan mabît di Musdalifah dikenakan dam. Batasan mabît yang dibolehkan hanya melewati saja atau diam sebentar sampai lewat tengah malam. Tidak disunahkan dalam keadaan suci ketika mabît di Musdalifah dan dianjurkan terus membaca talbiyah, takbir dan tahlil. Sunah-Sunah Wuqûf Di Musdalifah 1. Mandi namun bila tidak menemukan air maka tayamum. Mandi disini karena akan wuqûf di Masy’aril Haram dan karena akan memasuki hari raya kesekon harinya. 2. Menjamak isya dan maghrib dengan cara men-jamak ta’khîr dengan dua kali adzan, baik dilakukan sendiri maupun dengan jamaah. 3. Memperbanyak ibadah seperti berdoa, membaca Al Qur-an, dzikir dan lainnya 4. Mencari kerikil setelah lewat tengah malam untuk persiapan melempar Jumrah Aqabah dan di hari tasyrîq. 5. Salat subuh di awal waktu dan bertakbir dengan suara keras melebihi bertakbir pada hari-hari lain karena mengikuti amalan Nabi Saw. 6. Berwuqûf setelah salat fajar di Masy’aril Haram (sebuah daerah di Musdalifah) sambil menghadap kiblat. 41
7. Mendahulukan wanita dan yang lemah lainnya pergi ke mina sebelum fajar agar cepat melempar jumrah Aqabah sebelum tempat ini menjadi ramai. Selain mereka tetap berwuqûf sampai menjalankan salat subuh di Musdalifah. Melempar Jumrah Melontar jumrah hukumnya wajib, dan yang meninggalkannya harus membayar Dam. Ukuran batu yang dipakai untuk jumrah adalah batu kerikil sebesar biji kacang atau sebesar ruas jari kelingking dan tidak boleh dengan besi, tembaga atau dengan yang lainnya. Batu diambil di Musdalifah atau Mina dan hindari memungut batu di sekitar tempat Jumrah. Dimakruhkan memecah batu dan boleh mencuci batu kerikil berdasarkan riwayat Ibnu Abbas, bahwasannya beliau mencuci batu kerikil. Mewakilkan Lemparan Boleh mewakilkan lemparan bagi yang sakit yang tidak bisa diharapkan kesembuhannya, orang tua atau yang sedang hamil. Mewakilkan ini boleh pada siapa saja dan hendaknya k yang mewakili tersebut melempar dulu bagi dirinya sendiri. Jumlah Batu Bagi nafar awwal mengambil 49 batu dan bagi yang mengambil nafar tsânî 70 batu, tetapi disarankan mengambil lebih. A. Yang mengambil nafar awwal mengambil 49 batu: 1. 7 (tujuh) batu untuk melontar jumrah Aqabah (10 Dzulhijjah).
42
B.
2. 21 batu (11 Dzulhijah) untuk melontar tiga jumrah, yaitu jumrah ûlâ, wusthâ dan aqabah. 3. 21 batu (12 Dzulhijjah) untuk melontar tiga jumrah Yang mengambil nafar tsânî memungut 70 batu: 1. 7 (tujuh) batu untuk melontar jumrah Aqabah di hari Nahar (10 Dzulhijjah). 2. 21 batu (11 Dzulhijah) untuk melontar ketiga jumrah 3. 21 batu (12 Dzulhijah) untuk melontar 3 jumrah. 4. 21 batu (13 Dzulhijah) untuk melontar 3 jumrah.
Waktu Melempar Melempar Jumrah Aqabah pada hari Nahar (10 Dzulhijjah) bisa dilakukan mulai tengah malam, sedangkan waktu yang utama adalah setelah waktu zhuhur. Talbiyah dihentikan ketika mulai melempar Jumrah Aqabah. Sedangkan waktu yang utama untuk melempar jumrah pada hari-hari tasyrîq setelah waktu zhuhur hingga waktu fajar. 6 Akan tetapi waktu pagi lebih baik berhubung menjaga keselamatan lebih penting dari pada hanya mengejar pahala sunnah. Nafar Awwal Dan Nafar Tsânî Nafar Awal yaitu bagi yang melontar jumrah hanya dua hari saja (tanggal 11 dan 12 Dzulhijjah), dan kembali ke Mekah pada tanggal 12 Dzulhijjah sebelum tenggelam matahari dan tidak melontar pada keesokan harinya (tanggal 13 Dzulhijjah). Sedangkan nafar tsânî yaitu bagi yang melempar sampai tanggal 6
Pandangan ini menurut Fatâwâ al-Lajnah ad-Dâimah lî Buhûts al-Islamiyyah wa al-Iftâ (komisi fatwa Kerajaan Saudi Arabia) fatwa No.925 dan Qararat wa al-Tausiyat Majmâ Fiqh al-Islamy (Lembaga Kajian Fikih di Bawah Râbithah ‘Âlam al-Islamî)
43
13 Dzulhijjah dan kembali ke Mekah pada tanggal ini. Kedua macam perbuatan diatas dibolehkan dan bebas memilih salah satunya Menyembelih Kurban Ada dua macam penyembelihan kurban, yaitu: Hadyu: ialah menyembelih hewan kurban yang disembelih karena taqarrub (mendekatkan diri kepada Allah) dalam ibadah haji dan hukumnya sunnah muakkad (sangat dianjurkan). Dam: menyembelih kurban karena melanggar salah satu larangan ihrâm baik sengaja atau tidak yang terbagi dua: a. Dam Nusuk, yaitu dam bagi haji tamattu dan qirân b. Dam Isâ-ah, yaitu dam bagi yang meninggalkan: 1. Salah satu wajib haji seperti tidak melempar jumrah, tidak berihrâm dari mîqât, wuqûf yang tidak sampai malam hari, meninggalkan mabît di musdalifah dan Mina atau meninggalkan thawâf wadâ. 2. Karena melanggar larangan ihrâm selain dari hubungan suami istri contohnya memakai minyak wangi atau memotong atau mencukur rambut sebelum waktunya. Sesudah melontar Jumrah Aqabah (10 Dzulhijjah) bagi mampu hendaknya menyembelih hewan kurban. Tahallul Sesudah menyembelih kurban maka ber-tahallul dengan mencukur rambut atau bergunting. Mulailah mencukur rambut pada bagian kanan kepala. Bagi wanita hanya menggunting beberapa lembar rambut sepanjang ujung jari pada bagian kanan kepala dan bukan mencukur. Dengan tahallul ini (tahallul awwal) maka halal kembali yang tadinya dilarang kecuali 44
berhubungan badan, dan boleh menggunakan kembali pakaian biasa dan sebagainya. Thawâf Ifâdhah Kemudian melakukan thawâf Ifâdhah ke Mekah (bila memungkinkan) dengan mengelilingi kabah tujuh putaran dan saî seperti yang telah dijelaskan diatas dan seperti halnya ketika berumrah tanpa mengenakan pakaian ihrâm. Dengan selesaînya thawâf Ifâdhah ini, halal kembali semuanya dan bagi yang tidak mampu boleh menangguhkan thawâf Ifâdhah selama hari tasyrîq (11, 12, dan 13 Dzulhijjah) atau sesudahnya asalkan masih dilakukan pada bulan Dzulhijjah. Perhatian Jika urutan amalan itu tidak beraturan, misalnya mendahulukan thawâf Ifâdhah kemudian melempar jumrah aqabah sesudahnya, melempar jumrah aqabah kemudian thawâf Ifâdhah ataupun menggunting terlebih dahulu sebelum menyembelih qurban ataupun sebaliknya tidaklah mengapa, karena perbuatan tersebut dibolehkan semuanya. Mabît (bermalam) Di Mina Mabît di Mina hukumnya wajib menurut pendapat mayoritas ulama dan bagi yang meninggalkannya dengan sengaja tanpa ada alasan yang dibenarkan syara maka diharuskan membayar Dam. Mahdzab asy-Syafi’i sendiri mengharuskan mabît di seluruh malamnya. Dikecualikan bagi orang mempunyai udzur yang dibolehkan syara boleh meninggalkan mabît tanpa membayar dam. Melepar Jumrah di Hari Tasyrîq 45
Pada tanggal 11, 12, dan 13 Dzulhijjah jamaah haji melempar ketiga jumrah yang dimulai dari jumrah ûlâ, kemudian jumrah wusthâ dan terakhir jumrah aqabah. Masingmasing melempar dengan tujuh batu. Setiap selesai melempar jumrah ûlâ dan wusthâ disunahkan berdoa namun setelah lemparan jumrah aqabah tidak disunahkan berdoa. Waktu melempar di hari tasyrîq dilakukan sejak pagi hari hingga waktu fajar dengan limit waktu 24 jam penuh. 7 Bagi yang mengambil nafat awwal lemparan cukup dua hari saja (11 dan 12 Dzulhijjah) dan keluar dari mina sebelum matahari tenggelam. Sedangkan yang mengambil nafar tsanî, mengenapkan lemparan hingga tanggal 13 Dzulhijjah dan keluar dari Mina sebelum matahari tenggelam Thawâf Wadâ Bagi laki-laki di wajibkan melakukan thawâf wada. Berwudlu terlebih dahulu kemudian thawâf 7h putaran tanpa Raml, Saî atau Tahallul. Diteruskan salat dua rakaat di Maqam Ibrahim, dan berdoa di Multazam. Wanita yang dalam keadaan haid dan nifas, boleh meninggalkan thawâf wadâ dan tidak dikenakan dam atau kafarat. Shalat Dalam Perjalanan 7
Pandangan ini menurut penelitian penulis sendiri dalam tesis megister di Universitas Indonesia berjudul “Hukum Melempar Jumrah: Studi Interpretatif Perbedaan Pendapat Ulama tentang Melempar Jumrah Sebelum Matahari Tenggelam di Hari Tasyrîq,” dengan pembimbing: Prof. Dr. Hasanuddin, MA dan reader: Prof. Dr. Kautsar Azhari Noer, MA
46
1. Jamak, Qashar, dan Jamak Qashar Bagi yang sedang bepergian (musafir) disunahkan mengerjakan shalat dengan beberapa cara tanpa mengurangi pahala shalatnya. Cara tesebut yaitu dengan cara men-qashar, jamak, atau jamak qashar. 1.1 Qashar Yaitu dengan meringkas shalat empat rakaat menjadi 2 (dua) rakaat saja, sedangkan shalat maghrib dan subuh tetap bilangan rakaatnya. Misalnya shalat zhuhur diringkas menjadi 2 (dua) rakaat saja. 1.2 Jamak Yaitu menyatukan dua shalat dalam satu waktu, misalnya mengabungkan shalat zhuhur dengan shalat ashar, atau shalat maghrib dengan shalat isya. Sedangkan shalat subuh tidak dapat digabungkan dengan shalat lainnya dan ia berdiri sendiri dalam waktunya. Shalat jamak sendiri dibagi dua macam: a. Jamak Taqdîm: yaitu mengabungkan dan menarik shalat di satu waktu, contohnya menarik shalat ashar dan menagabungkannya ke shalat zhuhur, atau menarik shalat isya dan mengabungkannya dengan shalat maghrib yang dikerjakan di waktu maghrib. b. Jamak Ta’khîr: kebalikan dari shalat jamak taqdim, contohnya menarik shalat zhuhur dan mengabungkannya dengan shalat ashar yang dikerjakan di waktu ashar, atau c. mengabungkan shalat maghrib dan isya yang dikerjakan di waktu isya. 47
Jamak taqdim maupun ta’khir bisa dilakukan dengan syarat bahwa shalat yang pertama harus pada waktunya, contohnya ketika menjamak taqdim zhuhur dan ashar maka shalat pertama adalah shalat zhuhur kemudian dilanjutkan shalat ashar. Begitu pula ketika mejamak ta’khir antara zhuhur dan ashar maka shalat yang pertama adalah ashar dan begitu pula dengan shalat lainnya kecuali shalat subuh. Syarat Shalat Jamak Dan Qashar 1. Dikerjakan setelah keluar dari tempat tinggalnya 8 2. Bukan perjalanan maksiat 3. Karena ada perbedaan mengenai batasan minimum dibolehkan qashar atau jamak, sekurangnya harus mencapai jarak 89 km (menurut pandangan asy-Syafi’i) 2. Tayamum Seorang musafir boleh bertayamum sebagai penganti air wudlu bila dalam keadaan tertentu tidak menemukan air. Atau hanya tedapat sedikit air namun tidak mencukupi untuk dipakai wudlu seperti dalam kendaraan, peSawat, atau tempat air terlalu jauh. Cara Tayamum 1. Berniat tayamum sebagai penganti wudlu 2. Disunahkan membaca basmalah, lalu menepukan kedua telapak tangan di atas tanah, pasir, batu, bantal, dinding, az-Zuhailî, al-Fiqh al-Islamiyyah wa Adillatuhu, (Beirut: Dar al-Fikr, 1989), II/324, Sayid Sâbiq, Fiqh as-Sunnah, (Beirut: Dar al-Fikr, 1992) I/242. Pandangan ini diambil oleh penyusun untuk mengkopromikan pandangan yang berbeda
8Wahbah
48
atau apa saja yang diperkirakan berdebu (tapi harus bersih, tidak berupa zat najis atau tercemar najis). Kemudian meniupkan atau mengerakan/mengoyangkan kedua telapak tangan itu sehingga beradu, untuk menepiskan debu yang melekat di tangan 3. Menyapukan kedua telapak tangan itu ke wajah dan kedua tangan hingga pergelangan dan cukup sekali saja. 3. Shalat Dalam Kendaraan Ketika berada di dalam peSawat atau kendaraan dan waktu shalat tiba, maka wajib melaksanakannya di waktu yang telah ditentukan. Dan shalat tersebut tidak bisa di-qadlâ (menurut mayoritas ulama). Namun ada bebarapa cara lainnya sehingga seseorang bebas memilih salah satunya ketika sedang berada dalam kendaraan yaitu: 1. Shalat sambil duduk dengan cara menjamak atau qashar ataupun jamak qashar 2. Boleh shalat di temapt tujuan dengan berniat untuk shalat jamak atau jamak qashar jika yakin bahwa ketika tiba waktu shalat masih ada 3. Boleh shalat sebelum berangkat dengan cara jamak, qashar atau jamak qashar
49
Ziarah di Kota Mekkah & Madinah Ziarah di Kota Mekah 1. Kabah Kabah adalah bangunan persegi empat yang berada di dalam Masjidil Haram. Kabah juga disebut dengan Nama Baitullah, Bait al-‘Atîq (Rumah pembebas, rumah kemerdekaan) dan Bait ar-Rahmân (Rumah Yang Maha Pengasih). Di sekeliling Kabah terdapat Hajar Aswâd, hijir Ismail, Mîzab (talang air di atas Kabah yang terbuat dari emas), Maqâm Ibrahim dan Hatîm, yaitu pagar yang terbuat dari marmer putih yang membatasi Hijir Ismail. 1. Tan’îm Dikenal pula sekarang dengan Nama Masjid A’isyah dan merupakan tempat berihrâm A’isyah ketika berumrah atas perintah Nabi Saw pada Haji Wadâ bersama saudaranya Abdul Rahman bin Abi Bakar ra. 2. Ji’ranah Daerah sekitar 26 km sebelah utara Kota Mekah tempat Nabi Saw membagikan harta rampasan perang (ghanîmah) Hunain. Beliau berihrâm untuk umrah dari sini. Sekarang tempat ini terdapat masjid dengan Nama Masjid Ji’ranah sebagai tempat mîqât bagi yang berumrah. 4. Jabal Nur Terletak sekitar 6 km sebelah utara Kota Mekah, sebelah kiri jalan menuju Arafah. Di gunung ini terdapat gua yang dikenal
50
dengan nama Gua Hirâ yang merupakan tempat Nabi Saw menerima wahyu pertamanya. 5. Gua Hirâ Sebelum diangkat menjadi Nabi, Rasulullah Saw beliau sering ber-tahannuf atau tahannust (menyendiri sambil merenung dan beribadah) yang dilakukan selama tujuh tahun sambil membawa bekal. Jika bekalnya habis, beliau pulang kemudian kembali lagi. Siang harinya digunakan untuk berpuasa. Saat usianya menginjak 40 tahun, tepatnya 6 bulan terakhir Nabi Saw lebih sering datang ke Gua Hirâ, dan selama itu pula beliau sering mendapat mimpi berulang-ulang. Memasuki hari ke 17 ramadhan datanglah Malaikat Jibril menyampaikan wahyu pertamanya. 6. Jabal Tsûr Gua yang terletak di sebuah gunung bejarak 10 km selatan Kota Mekah yang merupakan tempat persembunyian Nabi Saw bersama Abu Bakar dalam pengejaran kaum musyikin ketika hijrah. Selama tiga hari Nabi Saw dan Abu Bakar ra tinggal di dalam gua ini, selama itu pula Asma binti Abu Bakar yang mengantar makanan mereka. Abdul Rahman, anak lelaki Abu Bakar setiap hari mengujungi mereka untuk memberi kabar yang terjadi di Mekah. Pada hari ke-empat mereka keluar dan telah menunggu Abdullah bin Uraiqit seorang majusi (penyembah api) juga sebagai penunjuk jalan dengan membawa dua unta yang telah disewa oleh Abu Bakar sebelumnya. Keduanya lalu berangkat ke Madinah menyusuri pantai laut merah.
51
Ziarah di Kota Madinah 1. Sejarah Masjid Nabawî Masjid yang dibangun Nabi Saw ketika datang dari dari Qubâ dari perjalanan hijrahnya. Ketika sampai di Madinah, para qabilah menawarkan diri agar mereka menetap di kediaman mereka, tapi ditolaknya dengan halus seraya berkata: “Biarlah Unta ini (yang) menuntunku.” Sampailah untanya di tempat pengeringan kurma milik dua orang anak yatim yang bernama Suhail dan Sahal yang diasuh oleh As’ad bin zararah al-Anshari. Tempat ini hanya sebidang tanah untuk mengeringkan kurma dan sebagian kuburan musyrikin. Nabi Saw membeli tanah itu dengan harga 10 dinar walaupun kedua anak yatim tadinya rela memberikan tanahnya untuk Nabi Saw. Untuk kedua kalinya unta beliau bergerak lagi ke tempat kediaman Abu Ayûb alAnshâri. Setelah tinggal dua hari, mulailah pembangunan masjid, dan ketika itu arah kiblat menghadap ke Masjid alAqsha. Pembangunan ini berlangsung selama 7 bulan. Kemudian dibangun dua ruang di selatan masjid bagi ‘Aisyah dan Saudah. Dibangun pula tempat bagi ahli suffah (kaum miskin dari golongan Muhajirin). Ketika pertama kali di bangun diameter mesjid brukuan 35 x 30 meter dengan dinding batu atau sejenis tanah yang di keringkan dengan pilar terbuat dari batang pohon kurma dan beratapkan pelepah kurma. Sedangkan mimbar Nabi Saw terbuat dari pohon kurma kering. Ketika khutbah beliau hanya berdiri di batang pohon kurma itu. Kemudian dibuat kan mimbar baru yang terbuat dari pohon kurma yang di kerat pada sisinya sehingga berbentuk tangga yang terdiri dari 4 tangga. Ketika berkhutbah beliau berdiri pada anak tangga yang ketiga. 52
Keutamaan Masjid Nabawî Salat satu rakaat di Masjid Nabawî sama pahalanya dengan mengerjakan 1000 atau 10.000 rakaat selain di Masjid ini, kecuali masjidil Haram yang berpahala 100.000 rakaat. Nabi Saw besabda: “Satu kali salat di masjidku ini lebih utama dari seribu rakaat di masjid lain, kecuali Masjidil Haram, satu rakaat salat di Masjidil Haram lebih utama daripada seratus ribu rakaat di masjid lainnya.” (HR. Ahmad). Di dalam masjid ada tempat diantara mimbar Nabi Saw dengan rumah beliau yang disebut dengan Raudhah, mengenai keutamaan tempat ini Rasulullah Saw bersabda: “(Ada sebuah) Tempat yang terletak di antara rumahku dengan mimbarku (dan tempat itu) merupakan salah satu taman di antara taman surga.” (HR. Bukhari). Disunahkan menziarahi kuburan Nabi Saw sebagaimana disabdakan: “Siapa saja yang menziarahi kuburanku maka dipastikan ia akan mendapat syafaatku.” (HR. al-Bazzar, Daruqhutni dan Ibnu Khuzaimah) 1.2 Etika Masuk Masjid Nabawî a. Tiba di Madinah perbanyaklah shalawat, mandi, berwudlu lalu berpakain yang terbaik dan pakailah minyak wangi. b. Masuk ke Masjid dengan kaki kanan sambil membaca doa yang singkat:
ﻚ َ ِاب َر ْﲪَﺘ َ اﻟﻠﱠ ُﻬ ﱠﻢ اﻓْـﺘَ ْﺢ ِﱃ أَﺑْـ َﻮ
Allâhummaftah lî abwâba rahmatika “Ya Allah, bukakanlah pintu rahmat-Mu untukku.” 53
c. Salat tahiyatul masjid dua rakaat, di rakaat pertama membaca Fatihah dan al-kafirun kemudian di rakaat kedua membaca al-Fatihah dan al-Ikhlas. Kemudian mendatangi Raudlah dan salat sunat kemudian mengucapkan Salam kepada Nabi, Abu Bakar dan Umar:
ِ ﻼم ﻋﻠَﻴﻚ ﻳﺎﺳﻴﱢ َﺪ اﳌﺮﺳ ِﻞ ِ◌ﻳﻦ وإِ ِ◌ﻣﺎم ِ َِﻚ ﻳﺎﻧ ﲔ ﻼم َﻋﻠَْﻴ َ َ ﱠ َ ْ اﳌﻤﺘﱠﻘ ُ َ اﻟ ﱠﺴ ُ َ َ َ َ ْ َ ُْ َ َ َ ْ َ ُ َ ﱯ اﷲ اﻟ ﱠﺴ ِ ﺖ َ أَ ْﺷ َﻬ ُﺪ أَﻧﱠ َ ب َ◌ ﱠل َ◌ ْﻏ َ ﺼ ْﺤ َ ْﺖ اﻟ ِﺮ◌ ّ◌ ّ◌ َﺳﺎﻟَﺔَ َوأَ ﱠدﻳ َ َﺖ اﻷ ََﻣﺎ َن َ◌ َة َ◌ َو َ◌ﻧ َ ﻚ ﻗَ ْﺪ ِ اﻷُﱠﻣﺔَ وج◌اﻫ ْﺪت ِﰲ اﷲ َﺣ ﱠﻖ ِج ِ◌ َﻫ ِﺎد ِﻩ َ َ َََ Assalaamu ‘alaika yaa nabiyyallahi, assalaamu’alaika Yâ sayyidal mursalîn wa imâmal muttaqîn. Asyhadu annaka qad ballaghtar risâlah wa addaital amânah wa nashahtal ummat wa jâhadta fillâhi haqqa jihâdih “Salam sejahtra bagimu wahai Nabi Allah, salam sejahtera atasmu wahai pemimpin semua nabi dan pemimpin orang yang muttaqin. Saya bersaksi, sesungguhnya engkau telah menyampaikan risalah Allah dan telah menunaikan amanah, engkau telah memberi nasehat kepada umat, dan engkau telah berjuang dijalan Allah dengan jihad yang benar”. Kemudian memberi salam kepada Abu Bakar dan Umar. Kemudian berdoa menghadap kiblat (dilakukan diluar mesjid) terutama mensyukuri nikmat Allah hingga bisa mendatangi masjid ini. Perhatian 1. Jangan mengusap, mencium pagar besi Makam Nabi atau lainnya, karena perbuatan ini berlawanan dengan sunnah Rasul yang berakibat rusaknya kesucian ibadah anda. 54
2. Sejarah Masjid Qubâ Dalam perjalanan hijrah Nabi Saw ke Madinah, beliau singgah di Qubâ selama 4 hari (hari senin tanggal 27 September 622 M, sampai hari jumat tanggal 1 oktober 622 M). Di tempat ini Nabi Saw bersama Abu Bakar diajak ke rumah Kultsun bin Hindun, yang mupakan tempat persinggahan pertama pula bagi kaum muhajirin yang berhijrah dari Mekah sebelum kedatangan Nabi Saw. Sewaktu Nabi Saw tiba di tempat ini, unta yang di tungganginya duduk di tanah lapang, dan di tempat inilah Nabi Saw membangun masjid. Masjid Qubâ adalah masjid pertama yang di bangun pada tahun ke-13 kenabian (622 M). Salah satu prasasti yamg masih bisa disaksikan hingga sekarang adalah prasasti Sultan Mahmud II, satu khalifah Utsmaniyah (ottoman) yang merenovasi masjid ini. Di dalam masjid terdapat sebuah tanah terbuka, berkerikil dan ditengahnya terdapat kubah yang berhadapan dengan mihrab. Tempat ini disebut Mabrak anNaqah (tempat duduk unta) yang diperkirakan tempat duduk unta Nabi Saw. 2.1 Keutamaan Masjid Qubâ Mengenai keutamaan Mesjid Qubâ ini Nabi Saw bersabda: “Barangsiapa yang berwudlu di rumahnya kemudian mendatangi Masjid Qubâ dan salat di dalamnya, maka ia memperoleh pahala seperti mengerjakan umrah.”(HR. Ahmad, Nasaî, Ibnu Majah dan Hakim). abi Saw sering mengunjungi masjid ini dengan mengendarai unta atau berjalan kaki pada hari sabtu. Para sahabat ikut pula mengujunginya karena Sunnah. Umar bin Khattab berkata: Andaikan masjid kita ini (Qubâ) terletak jauh di pelosok, tentu kita akan menunggang unta untuk berziarah kesana.” 55
Sedangkan Abdullah bin Umar meneladani Rasulullah Saw dengan berkunjung ke Masjid Qubâ pada hari sabtu. Bagi yang hendak berkunjung ke masjid Qubâ hendaknya berwudlu dahulu di hotel dan berdoa ketika masuk masjid diteruskan dengan salat sunnat. Tidak ada tempat khusus untuk salat dan ktika selesaî salat berdoalah menurut hajatnya, terutama doa yang menyangkut kesulitan hati, karena di sinilah Nabi Saw banyak berdoa karena kegelisahan hatinya setelah hijrah dari Mekah. 3. Masjid Qiblatain Artinya masjid yang mempunyai dua kiblat dan dinamakan Masjid Qiblatain karena di masjid inilah turunya ayat Al-Qur-an yang memerintahkan berkiblat ke arah Ka’bah yang sebelumnya berkiblat ke masjid al-Aqsha. Masjid ini pada mulanya milik Bani salaman dari suku Khazraj, salah satu dari dua suku selain suku Aus yang menyarankan Nabi Saw hijrah dan menjajikan dukungannya. Bahwasannya Nabi Saw pernah diundang makan oleh Basyar bin Barra dari Bani Salaman dan ketika waktu zhuhur tiba beliau salat berjamaah dengan menghadap kiblat kearah masjid al-Aqsha. Ketika salat berjalan dua rakaat, turunlah ayat keharusan memindahkan arah kiblat kearah Kabah di Mekah. Karena perubahan itu lelaki bertukar tempat dengan tempat kaum wanita. Oleh karena itulah masjid ini kemudian dinamakan Masjid Qiblatain. Di dalam masjid terdapat dua mihrab, yang menghadap ke selatan (arah Ka’bah) dan yang menghadap ke utara (arah masjid al-Aqsha). 4. Jabal Uhud
56
Nabi Saw selalu menziarahi tempat ini setahun sekali, dan hal ini dilakukan pula oleh para khalifah sesudahnya. Bersabda Nabi Saw: “Jabal uhud menyenangkan kami dan kamipun menyenanginya.” (HR. Bukhari) Perang Uhud merupakan peperangan antara Muslimin dan Musyrikin dan tidak kurang 70 sahabat gugur, diantaranya Hamzah, paman Nabi. Di tempat ini ada sebuah lubang tempat Nabi Saw terjerembab dan terkena batu ketika perang. 5. Kuburan Baqî Kuburan yang terletak sebelah timur Mesjid Nabawi tempat dimakamkanya kurang lebih 10.000 sahabat utama, keluarga Nabi Saw, para syuhada perang Uhud dan Badar. Disunahkan menziarahinya dan berdoa setelah bershalawat terlebih dahulu:
ﺻ ﱢﻞ َو َﺳﻠﱢ ْﻢ َﻋﻠَﻰ ُﳏَ ﱠﻤ ٍﺪ َو َﻋﻠَﻰ َِأل ُﳏَ ﱠﻤ ٍﺪ َ اَﻟﻠﱠ ُﻬ ﱠﻢ
Allahumma shalli wa salim ‘alâ muhammad wa ‘âli Muhammad
א א א א {אא א א
As-sallamu ‘alaikum dâr qaumin mu’minîn wa innâ insyâ Allah bikum lâhiqûn, Allahummaghfir lî ahli baqî’ al-gharqad, Allohummaghfir lî wa lahum “Mudah-mudahan kesejahteraan (wahai) penghuni rumah mu’minin, dan sungguh Insya Allah kami akan menyusul kalian semua, Ya Allah ampunilah ahli bagi ghorqod, Ya Allah ampunilah kami dan mereka.”
57
Keutamaan Haji Dan Umrah 1.
Salah Satu Ibadah Utama Rasulullah Saw ditanya, manakah amalan yang paling utama? Beliau menjawab: “Iman kepada Allah dan Rasul-Nya”, kemudian ditanya lagi, Kemudian apalagi? Jihad di jalan Allah, kemudian ditanya lagi: kemudian apalagi?” beliau menegaskan, Haji mabrur.” (HR. Bukhari Muslim) 2. Salah Satu Jalan Jihad di Jalan Allah “Wahai Rasulullah, bolehkan kami ikut perang dan jihad bersamamu? Nabi Saw menjawab, Bagi kalian (wanita) ada jihad yang lebih baik, yaitu haji haji yang mabrur, setelah itu berkata Aisyah, sesudah mendengar sabda itu, maka aku tidak pernah lagi meninggalkan ibadah haji.” (HR.Bukhari dan Ibnu Khuzaimah). 3. Penghapus Dosa Rasulullah Saw bersabda: “Barang siapa yang mengerjakan haji dan tidak melakukan keburukan, tidak berbuat fasiq (maksiat) maka akan kembali (dihapus semua dosanya) seperti pada saat ia dilahirkan oleh ibunya”. (HR. Bukhari, Muslim dan Nasaî). 4. Merupakan Duta-Duta Allah Rasulullah Saw bersabda: “Orang yang mengerjakan haji dan umrah merupakan duta-duta Allah, apabila mereka memohon kepada Allah niscaya Dia akan mengabulkannya dan bila mereka meminta ampun, niscaya Dia akan mengampuninya”. (HR Nasai, Ibnu Majah, Ibnu Khuzaimah dan Ibnu Hibban)
58
5. Penghapus dosa Rasulullah Saw bersabda: “antara umrah yang satu dan umrah lainnya, adalah kafarat (penghapus dosa) diantara keduanya, sedangkan haji yang mabrur tidak ada balasannya kecuali surga.” (HR Bukhari, Muslim, Malik, Tirmidzi, Nasaî, Ibnu Majah dan ashAshbahani). 6. Dana Haji Sama Dengan Infaq Di Jalan Allah Nabi Saw bersabda, “Dana haji sama dengan biaya untuk perang di jalan Allah, satu dirham menjadi tujuh ratus lipat ganda.” (HR. Ibnu Abi Syaibah, Ahmad, Baihaqi dengan sanad yang baik) 7. Umrah Ramadhan Berpahala Ibadah Haji Nabi Saw bersabda: “Umrah di bulan Ramadlan sama pahalannya dengan mengerjakan Haji.” (HR Ibnu Majah) 8. Seperti berhaji Dengan Nabi Saw Nabi Saw bersabda,” Wahai Ummu Sulaim, sesungguhnya berumrah di bulan Ramadlan sama pahalannya dengan mengerjakan Haji bersamaku.”(HR Ibnu Hibban
59
Daftar Pustaka 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11. 12. 13. 14. 15. 16.
Gayo, H.M. Iwan, 2004, Buku Pintar Haji dan Umrah (Jakarta: Pustaka Warga Negara) Juzayrî, Abdul Rahman, 1990, Kitâb al-Fiqh ‘alâ al-Madzâhib al‘Arba’ah (Beirut: Dar al-Fikr) Khiyari, Ahmad, 1993, Tarîkh al-Ma’alim al-Madînah alMunawwarah Qadîman wa Hadîtsan (Jeddah, Dar al-‘Ilm) Khurbûthulî, Ali, tt, Tarîkh Ka’bah, (Beirut: Dar al- Jail) Mubarakfurî, Shafiyyurahmân. 2002, Tarikh Makkah alMukarramah, (Riyadh: Dar as-Salam) Mundzirî, Abdul ‘Adzîm, 1992, Tahdzîb at-Targhîb wa at-Tarhîb. (Beirut: Darul Jail) Nawawî, Muhyidîn, tt, al-Majmû Syarh al-Muhaddzab, (Beirut: Darul Fikri) _________________ al-Adzkâr (Beirut: Dar al-Fikr) _________________ Syarh Muslim, (Beirut: Dar Kutub ‘Ilmiyyah) Râwah, Abdul Fattâh, 2003, Kitâb al-Îdhâh Fî Manâsik al-Hajj wa al-Umrah, Cetakan Kelima, (Mekkah: Maktab al-Imdâdiyyah) Rousydy, Latif, 1989, Manasik Haji dan Umrah Rasulullah s.a.w (Medan: Rimbow) Sâbiq, Sayyid, 1992, Fiqh as-Sunnah (Beirut: Dar al-Fikr) Shihab, Quraish, 2003, Haji bersama M. Quraish Shihab (Bandung: Mizan) Qudâmah, Ibnu, 1997, al-Mughnî, Cetakan Kedua, (Mekah: Mustaphâ al-Bâz) Qârî, Mulâ ‘Alî, 1998, Irsyad asy-Syârî, Cetakan Pertama, (Mekkah: ‘Abbâs Ahmad al-Bâz) Zuhaylî, Wahbah, 1989, al-Fiqh al-Islamiyyah wa Adilatuhu (Beirut: Dar al-Fikr)
60