PENGENALAN KOMPUTER
TIM DOSEN PENGENALAN KOMPUTER & IT
SEKOLAH TINGGI EKONOMI (STIE) PANCA BHAKTI PALU
Apakah Komputer itu? Komputer adalah alat yang dipakai untuk mengolah data menurut prosedur yang telah dirumuskan. Kata komputer semula dipergunakan untuk menggambarkan orang yang perkerjaannya melakukan perhitungan aritmatika, dengan atau tanpa alat bantu, tetapi arti kata ini kemudian dipindahkan kepada mesin itu sendiri. Asal mulanya, pengolahan informasi hampir eksklusif berhubungan dengan masalah aritmatika, tetapi komputer modern dipakai untuk banyak tugas yang tidak berhubungan dengan matematika.
Secara luas, komputer bisa didefinisikan sebagai suatu peralatan elektronik yang terdiri dari beberapa komponen, yang dapat bekerjasama antara komponen satu dengan yang lain untuk menghasilkan suatu informasi berdasarkan program dan data. Adapun komponen komputer meliputi : 1. Layar Monitor 2. CPU 3. Keyboard 4. Mouse dan 5. Printer (sebagai pelengkap)
PENGGOLONGAN KOMPUTER
Berdasarkan Data yang Diolah 1
Berdasarkan Prosesor
Berdasarkan Bentuk Fisik
2
3
a. Komputer Analog
1.
Berdasarkan Data yang di Olah
b. Komputer Digital
c. Komputer Hybrid
a. Komputer Analog Komputer Jenis ini merupakan komputer yg digunakan untuk menerima signal analog, biasanya digunakan utk melakukan pengecekan utk data yg tdk berbentuk angka, karena data yg didapatkan adalah data yg bersifat gelombang. 1. 2. 3. 4.
Pengecekan Suhu Perhitungan aliran BBM Mengukur kekuatan cahaya Atau utk kegiatan ilmiah.
b. Komputer Digital Komputer ini merupakan yg kebanyakan di kenal. Data yg diterimanya adalah data yg sudah berupa digital. Sedangkan fungsinya digunakan utk mengolah data yg bersifat kuantitatif dalam bentuk, huruf, tanda baca, dll
c. Komputer Hybrid Merupakan Kombinasi antara komputer Analog dan komputer Digital.
a. Microcontroller b. Microcomputer
2.
Berdasarkan Prosesor
c. Mainframe d. Minicomputer
a. Microcontroller Microcontroller memiliki semua peralatan sebagai sebuah komputer dalam satu chip dan bersifat dedicated. Peralatan tersebut diantaranya adalah: Pemroses, Memori, I/O.
b. Microcomputer Komputer jenis ini khususnya digunakan utk single-user, biasanya disebut juga dengan komputer desktop atau komputer pribadi (personel komputer).
c. Mainframe Mainframe adalah komputer besar yang digunakan untuk memproses data dan aplikasi yang besar. Mainframe pada umumnya digunakan dalam Perusahaan atau Organisasi yang menangani data seperti sensus, riset penelitian, keperluan militer atau transaksi finansial. Mainframe dapat melayani ratusan pengguna pada waktu yang bersamaan. Pengguna-pengguna ini menggunakan terminal untuk dapat mengakses data dan aplikasi di dalam komputer besar ini.
d. Minicomputer Komputer jenis ini digunakan lebih luas dari pada mainframe, karena alasan untuk mendapatkan yg tdk lebih mahal dari Mainframe, tapi lebih mudah dalam pengoperasian dan pemeliharaan. Sekarang ini minicomputer disamakan dgn server, karena peran utamanya pengkoordinasi suatu jaringan. Komputer jenis ini mulai di kembangkan sejak tahun 60-an.
a. Tower b. Dekstop c. Portable
3.
Berdasarkan Bentuk Fisik
d. Notebook e. Subnotebook f. Palmtop
a. Tower
Tower (menara) adalah biasanya diletakkan disamping / dibawah meja, karena ukurannya yang relatif besar, sehingga memenuhi meja. Komputer ini biasanya banyak memiliki ruang didalamnya dan banyak memiliki expansion slot (tempat untuk memasang card tambahan), sehingga bisa ditambahkan dengan berbagai perangkat tambahan.
b. Dekstop Komputer yang ukuran sedikit lebih kecil dari Tower, tetapi biasanya diletakkan diatas meja. Komputer ini paling banyak dipakai karena harganya lebih murah dibandingkan dengan bentuk yang lain. Komputer yang kita pakai sekarang ini adalah jenis desktop.
c. Portable Portable (mudah dibawa) adalah komputer yang ukuran sedikit lebih kecil dari Desktop, karena bagian-bagiannya dapat dirangkai menjadi satu kotak saja, sehingga mudah dibawa kemana-mana. Komputer ini ditujukan bagi pemakai yang sering bertugas dilapangan. Komputer ini kurang populer karena relatif besar dan berat
d. Notebook Notebook (buku catatan) adalah komputer yang ukurannya sebesar buku catatan (yang banyak dipakai pelajar dan mahasiswa) . Notebook mempunyai ukuran yang sama dengan kertas kuarto, yaitu 8 ½ x 11 inci, tebalnya berkisar 1 hingga 1 ½ inci dan beratnya antara 4 sampai 6 kg.
e. Subnotebook Subnotebook adalah komputer yang ukuran ada diantara komputer notebook dan palmtop. Ukuran komputer ini sedikit lebih kecil dari notebook karena ada sebagian perangkat yang tidak dipasang, biasanya disk drive.
f. Palmtop Palmtop adalah komputer yang dapat digenggam, karena ukurannya yang sangat kecil, kira-kira sedikit lebih kecil dibandingkan kaset video Beta. Komputer ini sering disebut handheld computer. Komputer ini tidak memerlukan aliran listrik, melainkan baterai kecil biasa (ukuran AA). Kelemahan dari komputer ini adalah layarnya yang terlalu kecil dan keyboardnya sedikit lebih kecil dari ukuran standar, sehingga menyulitkan pamakai.
Terima Kasih...
Soal Latihan : Uraikan peran komputer dalam kehidupan Anda ? Jelaskan mengapa anda perlu belajar komputer ? Berikan beberapa contoh sistem informasi berbasis komputer ?