PENELITIAN DAN STATISTIK
1.
2. 3.
Penelitian adalah cara ilmiah untuk mendapatkan data dengan tujuan dan kegunaan tertentu. Ciri-ciri : Rasional : dilakukan dengan cara-cara yang masuk akal Empiris : teramati oleh indra manusia Sistematis : proses penelitian menggunakan langkah-langkah tertentu yang bersifat logis.
METODA ILMIAH MELIPUTI
(1) Pembuatan formulasi masalah (2) Pengumpulan data dan fakta (3) Penelusuran teori yang diperkirakan dapat menjelaskan permasalahan (4) Perumusan hipotesa yang akan dibuktikan berdasarkan data yang diperoleh dalam penelitian. (5) Pengolahan dan penganalisisan data. (6) Pembuatan ramalan dan penarikan kesimpulan
STATISTIKA
Statistika secara luas dapat diartikan sebagai ilmu yang mempelajari dan mengusahakan agar data mempunyai makna.
Secara lebih spesifik statistika dapat diartikan sebagai pengetahuan yang berhubungan dengan cara-cara pengumpulan data, penyajian data, pengolahan serta penganalisisannya, penarikan kesimpulan serta pembuatan keputusan yang cukup beralasan berdasarkan fakta/data dan penganalisisan yang dilakukan.
STATISTIK 1. DESKRIPTIF adalah bidang statistika yang mempelajari bagaimana cara mengumpulkan, menyederhanakan, dan menyajika data sehingga diperoleh suatu informasi yang berguna. Dalam statistika deskriptif belum sampai pada upaya penarikan kesimpulan, tetapi baru sampai pada pada tingkatan memberikan suatu bentuk ringkasan data sehingga masyarakat yang awam pada statistikapun dapat memahami informasi yang terkandung dalam data.
2. INFERENSIAL
adalah bidang statistika dengan menggunakan metoda induktif, yaitu melakukan analisis terhadap sebagian data untuk kemudian sampai pada peramalan atau penarikan kesimpulan berkenaan dengan data secara keseluruhan (populasi).
POPULASI DAN SAMPEL
Populasi adalah totalitas semua nilai yang mungkin hasil menghitung atau hasil pengukuran kuantitatif (berupa bilangan) maupun kualitatif (tidak berupa bilangan / atribut) mengenai karakteristik-karakteristik tertentu dari semua anggota kumpulan yang lengkap dan jelas yang ingin dipelajari. Sampel adalah sebagian dari populasi Parameter adalah ciri dari populasi Statistik (penduga parameter) adalah ciri dari sampel.
Klasifikasi Penelitian Kuantitatif 1.
2.
Maksud, yaitu dilihat dari seberapa jauh hasil penelitian penemuan dapat diterapkan, meliputi : (1) Penelitian dasar; (2) Penelitian terapan; (3) Penelitian Evaluasi; (4) Penelitian Pengembangan; (5) Penelitian Mendesak Metoda, yaitu dilihat dari strategi dan prosedurnya, meliputi : (1) Penelitian Sejarah; (2) Penelitian Deskriptif; (3) Penelitian Korelasional; (4) Penelitian Kausal Komparatif / Eks-post-facto (5) Penelitian Eksperimen; (6) Penelitian Kuasi-Eksperimen
KLASIFIKASI PENELITIAN MENURUT MAKSUD 1.
2.
3.
Penelitian Dasar (Basic Research), bertujuan untuk mengembangkan atau memperbaiki suatu teori tanpa memperhatikan kegunaannya. Biasanya dilakukan di laboratorium. Penelitian Terapan (Applied Research) bertujuan untuk menerapkan atau menguji suatu teori dalam kaitannya dengan pemanfaatan dibidangnya. Biasanya merupakan lanjutan dari penelitian dasar. Penelitian Evaluasi (Evaluation Research), bertujuan untuk membantu dalam pengambilan keputusan mengenai lebih baik atau tidaknya sesuatu untuk dilaksanakan dibandingkan dengan yang lainnya dilihat dari sudut efektifitas, biaya, dan lain-lain.
KLASIFIKASI PENELITIAN MENURUT MAKSUD 4. Penelitian Pengembangan (Developmental Research) Bertujuan untuk menemukan pola dan urutan pertumbuhan dan atau perubahan mengenai sesuatu yang menjadi pusat perhatian. 5. Mendesak (Action Research) Bertujuan untuk memberikan pemecahan terhadap masalah khusus yang terjadi
KLASIFIKASI PENELITIAN MENURUT METODA
1. Penelitian Sejarah (Historical Research) Untuk mengerti dan menjelaskan kejadian-kejadian pada masa lampau sehingga dapat disimpulkan penyebab, pengaruh, dan kecenderungan kejadian-kejadian pada masa lampau yang mungkin bisa digunakan dalam menjelaskan peristiwa-peristiwa sekarang atau peristiwa-peristiwa yang akan datang. 2. Penelitian Deskriptif (Descriptive Research) Adalah penelitian mengenai status sekarang dari subjek yang sedang dipelajari. Biasanya dalam pengumpulan data digunakan teknik observasi, wawancara, angket, atau studi dokumentasi.
KLASIFIKASI PENELITIAN MENURUT METODA 3. Penelitian Korelasional (Correlational Research) Adalah penelitian untuk mengetahui hubungan antara sebuah variabel terikat dengan satu atau lebih variabel bebas. Hubungan yang kuat belum tentu hubungan sebab-akibat. 4. Penelitian Kausal Komparatif / Eks-post-facto (Causal Comparative Research) Adalah penelitian untuk mencari hubungan sebab akibat yang mungkin terjadi melalui pengamatan sebagian akibat-akibat yang ada (muncul) dan melihat kembali latar belakang faktorfaktor penyebabnya.
KLASIFIKASI PENELITIAN MENURUT METODA 5. Penelitian Eksperimen (Experiment Research) Adalah penelitian untuk mengetahui hubungan sebab akibat antara variabel bebas yang diberi perlakuan (dengan sengaja / dibuat) dan mengamati perubahan yang terjadi pada variabel terikat. 6. Penelitian Kuasi-Eksperimen (Quasy-Experiment Research) Adalah penelitian untuk mengehui hubungan sebab akibat antara variabel bebas yang telah diberi perlakuan (perlakuannya telah terjadi dan tidak bisa dilakukan pengawasan / kontrol) dan mengamati perubahan yang terjadi pada variabel terikat.