1
PANDUAN PELAKSANAAN UJI KOMPETENSI SARJANA KESEHATAN MASYARAKAT INDONESIA (UKSKMI) TAHUN 2017
KOMITE NASIONAL UJI KOMPETENSI SARJANA KESEHATAN MASYARAKAT INDONESIA (UKSKMI) JAKARTA, 2017
2
Uji kompetensi SKM Indonesia Didukung Oleh:
3
Kata Pengantar
Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas berkat dan rahmatNya, kami dari unsur profesi kesehatan masyarakat Indonesia dan pemangku kepentingan institusi pendidikan tinggi kesehatan masyarakat dapat membentuk komite bersama (komite nasional) untuk menyelenggarakan uji kompetensi secara nasional bagi calon lulusan Sarjana Kesehatan Masyarakat di seluruh Indonesia. Kesadaran akan pentingnya uji kompetensi secara nasional telah muncul dalam profesi tenaga kesehatan masyarakat sebagai bagian dari proses kredensialing (Uji kelayakan). Berbagai praktik baik (best practice) tentang uji kompetensi nasional dan internasional menjadi landasan prosedur penyelenggaraan penyelenggaraan uji kompetensi ini. Panduan pelaksanaan uji kompetensi Sarjana Kesehatan Masyarakat Indonesia (UKSKMI) tahun 2016 dimaksudkan untuk memberikan pedoman kepada anggota Komite dan semua komponen yang terlibat dalam pelaksanaan ujian. Panduan ini berisi tentang tugas komite dan panitia lokal yang terlibat, berbagai standar dan tata cara ujian. Diharapkan dengan adanya buku panduan ini dapat meningkatkan keseragaman dan kualitas Pelaksanaan Ujian yang diselenggarakan secara serentak di sejumlah lokasi di Indonesia. Tak lupa kami mengucapkan terimakasih yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang membantu dan mendukung persiapan dan pelaksanaan uji kompetensi yang akan diselenggarakan pada tanggal 11 Maret 2017 Kami menyadari masih banyak aspek yang harus diperbaiki dalam persiapan dan pelaksanaan uji coba uji kompetansi yang akan dilakukan. Oleh karena itu saran dan masukan dari banyak pihak sangat kami harapkan untuk perbaikan proses penyelenggaraan kegiatan ke depan. Semoga uji kompetensi dapat memberi masukan dan memberi pembelajaran yang baik bagi rencana penyelenggaraan uji kompetensi bagi sarjana kesehatan masyarakat di Indonesia dalam rangka meningkatkan kualitas dan relevansi kompetensi tenaga kesehatan bagi kepentingan kesehatan masyarakat Indonesia.
Jakarta, Maret 2017 Ketua Komite,
dr. Agustin Kusumayati, MSc, Ph.D
4
DAFTAR ISI Hal. I. PENDAHULUAN
............................................................................................................................... 5
II. TUGAS dan WEWENANG KOMITE................................................................................................ A. Penanggung Jawab...................................................................................................................... B. Ketua dan Wakil Ketua .............................................................................................................. C. Bendahara ................................................................................................................................. D. Divisi Pengelolaan Materi Ujian................................................................................................. E. Divisi Manajemen Ujian.............................................................................................................. F. Divisi IT ...................................................................................................................................... G. Sekretariat ..................................................................................................................................
7 7 7 7 8 9 9 10
III. PRA UJIAN ..............................................................., ,....................................................................... A. Pendaftaran Peserta Ujian... ....................................................................................................... B. Syarat Tempat Ujian ................................................................................................................... C. Komponen Petugas Ujian............................................................................................................
11 11 12 13
IV. PENGELOLAAN ADMINISTRASI UJIAN...................................................................................... A. Perangkat Kepesertaan ................................................................................................................ B. Perangkat Pengawas .................................................................................................................... C. Perangkat Materi Ujian.................................................................................................................
17 17 17 17
V. PELAKSANAAN UJIAN....................................................................................................................... A. Briefing Pengawas Pusat ............................................................................................................. B. Pemberangkatan Pengawas Pusat ................................................................................................ C. Briefing Perangkat Pengawas di TUK ........................................................................................
18 18 19 19
D. Briefing bagi Peserta uji.................................................................................................. 19 E. Pelaksanaan Ujian......................................................................................................................... 20 VI. PENGELOLAAN HASIL UJIAN........................................................................................................ A. Pemusnahan Buku Soal .............................................................................................................. B. Pengolahan Hasil Ujian ............................................................................................................... C. Penentuan Nilai Batas Lulus (Standard setting) ......................................................................... D. Pengumuman Hasil dan Umpang Balik Hasil Ujian....................................................................
22 22 22 22 22
VII. TINDAK LANJUT HASIL UJIAN..................................................................................................
23
VIII. SISTEM PENJAMINAN MUTU............................................................................................... A. Koordinasi .................................................................................................................................. B. Monitoring .................................................................................................................................. C. Evaluasi ......................................................................................................................................
24 24 24 24
IX. JADWAL UJI KOMPETENSI 2017................................................................................
25
5
I. PENDAHULUAN Tenaga kesehatan memiliki peran penting untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan yang maksimal kepada masyarakat agar mampu untuk meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat. Dibutuhkan tenaga kesehatan yang kompeten dan berdedikasi dalam jumlah dan sebaranyang baik untuk dapat menjalankan peran dan fungsinya secara optimal. Peningkatan kualitas pendidikan tenaga kesehatan adalah salah satu langkah strategis untuk meningkatkan ketersediaan tenaga kesehatan berkualitas dan memiliki kompetensi yang relevan untuk menjalankan system pelayanan kesehatan. Salah satu upaya untuk mendorong percepatan peningkatan dan pemerataankualitas pendidikan tenaga kesehatan adalah dengan meningkatkan kendali mutu lulus pendidikan. Uji kompetensi nasional adalah salah satu cara efektif untuk meningkatkan proses pendidikan dan menajamkan pencapaian fokus kompetensi sesuai dengan standar kompetensi yangdiperlukan. Tujuan dari uji kompetensi adalah memberikan pengakuan atas kompetensi lulusan sarjana kesehatan masyarakat sebagai Ahli Kesehatan Masyarakat Level 6 sesuai KKNI. Pengakuan kompetensi harus didasarkan pada penguasaan lulusan terhadap kompetensi lulusan dan kompetensi kerja untuk dapat menjamin kualitas pelayanan penyelenggaraan kesehatan atau keselamatan pasien atau kepuasan klien. Selain hal tersebut, uji kompetensi nasional dapat dijadikan sebagai bagian dari penjaminan mutu pendidikan. Berdasarkan pada UU Nomor 12 Tahun 2012 pasal 44 telah dijelaskan tentang kewenangan pemberian sertifikat kompetensi, namun belum dijelaskan mekanisme proses sertifikasinya. Untuk itu pemerintah berkewajiban menyediakan standar sistem uji kompetensi yang berlaku secara nasional untuk menjamin mutu Pelaksanaan Ujian. Terkait dengan upaya ini, Asosiasi Institusi pendidikan Tinggi Kesehatan Masyarakat (AIPTKMI) dan Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia (IAKMI) telah bersepakat untuk mengimplementasikan sistem penjaminan mutu eksternal pada seluruh institusi Pendidikan Tinggi Kesehatan Masyarakat (PT Kesmas) melalui penerapan uji kompetensi bagi lulusan Sarjana Kesehatan Masyarakat Indonesia (UKSKMI) yang diselenggarakan secara nasional sesuai standar LPUK Tenaga Kesehatan. Dalam hal pengorganisasian kegiatan UKSKMI, saat ini telah terbentuk Komite Nasional untuk uji kompetensi Sarjana Kesehatan Masyarakat Indonesia (UKSKMI) yang ditetapkan oleh Asosiasi Institusi Penyeleggara pendidikan Tinggi Kesehatan Masyarakat Indonesia (AIPTKMI) dan Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia berdasarkan dengan SK bersama antara AIPTKMI dan IAKMI Nomor: 001/SK/IAKMI-AIPTKMI/X/2014 tentang Penetapan Komite Nasional Uji kompetensi Sarjana Kesehatan Masyarakat Indonesia. Komite Nasional ini diharapkan juga sebagai pihak yang bertugas melakukan planning, organijing, actuating dan controling (POAC) kegiatan Uji kompetensi yang secara bertahap akan diimplementasikan mulai tahun 2015. Adapun untuk pengawasan penyelenggaraan uji kompetensi nantinya dilakukan oleh pihak-pihak terkait sesuai kewenangan masing-masing. Dalam rangka penerapan UKSKMI, maka komite nasional UKSKMI telah menyusun Naskah Akademik dan Blueprint UKSKMI, serta telah melaksanaan uji kompetensi pertama dalam bentuk PBT (paper based test) pada 6 Desember 2014 dan uji kompetensi kedua dalam bentuk CBT (computerbased test) pada 15 Agustus tahun 2015 dan menyelenggarakan uji kompetensi pertama bagi calon/lulusan Sarjana Kesehatan Masyarakat (SKM) di Indonesia pada tanggal 15 Desember
6
2015. Uji kompetensi kedua bagi calon/lulusan Sarjana Kesehatan Masyarakat (SKM) di Indonesia pada tanggal 6 Agustus 2016 dan uji kompetensi yang ketiga diselenggarakan pada tanggal 11 Maret 2017. Ujian dilakukan secara nasional dengan melibatkan seluruh pendidikan Tinggi Kesehatan Masyarakat (PT Kesmas) anggota AIPTKMI. Sesuai blueprint, penyelenggaraan uji kompetensi akan dilakukan dua kali setahun. Uji kompetensi pada ditargetkan akan diselenggarakan dua kali setahun pada bulan Agustus dan Desember, namun karena akibat adanya hambatan teknis dan kepesertaan selama tahun 2015-2016 baru dapat diselenggarakan sekali setahun. Untuk mencapai target tersebut maka terus dilakukan upaya pengembangan soal dan uji coba soal uji kompetensi yang bertujuan menguji validitas dan reliabilitas soal uji. Mengingat pelaksanaan ujian ataupun uji coba UKSKMI membutuhkan banyak tahapan dan melibatkan pihak/institusi dengan lingkup nasional, maka sangat dibutuhkan satu Pedoman Pelaksanaan Ujian Sarjana Kesehatan Masyarakat Indonesia (UKSKMI) sebagai acuan komite nasional, institusi pendidikan asal peserta dan peserta serta pihak lain yang terlibat. Dalam panduan ini diuraikan tahapan pelaksanaan ujian mulai pra-ujian, pelaksanaan ujian dan paska ujicoba, peran dan fungsiserta kewajiban dan tanggungjawab dari seluruh pemangku kepentingan (stakeholder) dari setiap tahap penyelenggaraan uji kompetensi. Buku panduan pelaksanaan ini hanya berlaku untuk Pelaksanaan Uji kompetensi Sarjana Kesehatan Masyarakat Indonesia yang akan dilaksanakan pada tanggal 11 Maret 2017.
7
II. TUGAS DAN WEWENANG KOMITE Kegiatan uji kompetensi ataupun uji coba UKSKMI dikoordinir oleh Komite Nasional yang dibentuk atas prakarsa Asosiasi pendidikan Tinggi Kesehatan Masyarakat Indonesia (AIPTKMI) dan Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia (IAKMI). Adapun struktur organisasi dari Komite Nasional UKSKMI meliputi unsur-unsur berikut ini. A. Penanggung Jawab Penanggung jawab kegiatan adalah ketua umum Asosiasi pendidikan Tinggi Kesehatan Masyarakat Indonesia (AIPTKMI) dan Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia (IAKMI). Tugas pokok dan fungsinya: 1. Mengusulkan pengangkatan dan pemberhentian anggota Komite 2. Mengesahkan program Komite 3. Mengarahkan kerja Komite 4. Mengevaluasi kinerja Komite 5. Membangun kemitraan kepada seluruh pemangku kepentingan 6. Menetapkan biaya ujian dan sumber pembiayaannya 7. Mengesahkan laporan penyelenggaraan B. Ketua/Wakil Ketua Tugas pokok dan fungsinya: 1. Membuat program kerja Komite 2. Mengusulkan satuan biaya uji kompetensi kepada pengarah 3. Mengelola Pelaksanaan Ujian sesuai Standar Kompetensi Sarjana Kesehatan Masyarakat. 4. Menentukan kriteria TUK 5. Menetapkan TUK 6. Menetapkan kriteria Penanggung Jawab Lokasi (PJL) TUK, Pengawas Pusat dan Pengawas Lokal serta Petugas Administrasi TUK 7. Menetapkan Penanggung Jawab Lokasi (PJL) TUK, Pengawas Pusat, Pengawas Lokal, Admin TUK dan Petugas Administrasi TUK 8. Menetapkan peserta dan lokasi TUK 9. Menetapkan nilai batas lulus 10. Menetapkan atau membatalkan Pelaksanaan Ujian C. Bendahara Tugas pokok dan fungsinya: 1. Menyusun standar satuan biaya untuk Pelaksanaan Ujian 2. Menetapkan standar akuntansi dan keuangan yang akuntabel 3. Mengelola keuangan uji kompetensi sesuai standar biaya yang berlaku 4. Membayarkan biaya kepanitiaan uji kompetensi dan unsur pelaksana lainnya 5. Menyiapkan dana untuk keperluan pengembangan Materi Ujiankompetensi 6. Menyiapkan dana untuk keperluan penyiapan perangkat uji kompetensi
8
7. Menyiapkan dana untuk keperluan ujian 8. Menyusun dan menyampaikan laporan tertulis tentang penggunaan biaya uji kompetensi kepada Pengarah pada akhir periode kepanitiaan D. Divisi Pengelolaan Materi Uji 1. Subdivisi Item Bank Administration (IBA) Tugas pokok dan fungsi IBA nasional: a. Melaksanakan kegiatan item review dan pannel expert di tingkat nasional b. Menjamin tersedianya Materi Ujiankompetensi yang sesuai dengan standar kompetensi c. Memilih soal sesuai blue print dengan menggunakan aplikasi setter Sipena d. Melakukan editing dan proofreading buku set soal e. Menjaga kerahasiaan soal Tugas pokok dan fungsi IBA regional: a. Mengkoordinir teknis pelatihan item development, item review dan aplikasi SIPENA di regional b. Menggerakkan dan mengumpulkan soal dari institusi PT Kesmas di regional c. Melaksanakan item review di tingkat regional d. Mengumpulkan soal yang sudah direview ke IBA nasional e. Menjaga kerahasiaan soal 2. Subdivisi Set dan Mutu Perangkat Uji (QC Soal) Tugas pokok dan fungsinya: a. Menentukan spesifikasi keperluan untuk penyiapan Materi Ujian (percetakan, keperluan ATK, pengemasan) b. Merencanakan jadwal penyiapan perangkat uji (percetakan) c. Menjamin mutu proses penyiapan perangkat uji (buku soal & lembar jawaban komputer) d. Menyiapkan berkas administrasi untuk keperluan uji: Berita acara (pembukaan perangkat uji, pelaksanaan uji, pengemasan (packing) materi uji, penghancuran berkas soal) Daftar hadir (peserta, pengawas, dan panitia lain) untuk briefing dan ujian sesuai ruangan dan TUK Kuesioner evaluasi ujian (pengawas lokal, ruangan, uji kompetensi) e. Meyakinkan bahwa perangkat uji dikemas sesuai pelaksanaan (ruangan, tempat lokasi ujian, kota, provinsi, regional/wilayah). f. Menjamin bahwa perangkat soal yang sudah dikemas diserahkan kepada Divisi Pelaksana Ujian g. Menjaga kerahasiaan soal selama proses penggandaan dan distribusi 3. Subdivisi Pengolahan Hasil Uji Tugas pokok dan fungsinya:
9
a. Merencanakan jadwal pengolahan jawaban peserta uji hingga pengumuman hasil uji b. Menerima perangkat uji pasca ujian dari divisi pelaksana ujian c. Melakukan proses pengolahan lembar jawaban peserta uji (scanning lembar jawaban komputer) d. Memastikan hasil jawaban tidak merugikan peserta uji e. Menyelenggarakan proses penentuan nilai batas lulus (standard setting) uji kompetensi f. Menyiapkan laporan hasil ujian setiap peserta dan institusi (print out maupun on-line) g. Menyiapkan laporan nilai hasil ujian h. Menyerahkan keseluruhan data hasil ujian kepada ketua komite
E. Divisi Manajemen Ujian Tugas pokok dan fungsinya: Mengorganisir dan mengembangkan sumberdaya profesional yang dibutuhkan untuk penyelenggaraan ujian, termasuk pendidikan, pelatihan dan pemagangan Mengembangan prosedur dan panduan kerja penyelenggaraan ujian Mengembangkan sistem pelaksanaan ujian yang akuntabel, transparan, terpercaya dan memenuhi standar penjaminan mutu; Melaksanakan kendali terhadap pelaksanaan uji kompetensi sesuai aturan yang berlaku Menyerahkan data kepesertaan dan sumber daya ujian kepada Ketua Komite 1. Sub divisi Pendaftaran Peserta Uji Tugas pokok dan fungsinya: a. Mengkoordinasikan registrasi peserta dengan institusi asal peserta b. Menerima registrasi peserta dan institusi asal peserta b. Melakukan danregistrasi peserta sesuai ketentuan yang berlaku c. Mengeluarkan daftar peserta ujian d. Menyampaikan daftar peserta ujian kepada Subdivisi Set dan Mutu Perangkat Uji e. Melakukan dokumentasi berkas peserta ujian f. Menyerahkan seluruh data kepesertaan kepada Ketua Komite 2. Sub divisi Sumberdaya dan Pengelola Uji Tugas pokok dan fungsinya: a. Mengorganisir pengembangan kapasitas dan kualitas sumberdaya yang dibutuhkan untuk penyelenggaraan ujian b. Mengusulkan Tempat Ujian (TUK) sesuai kriteria yang telah ditentukan c. Mengusulkan pengawas pusat dan/atau koordinator pengawas pusat sesuai kriteria yang telah ditentukan serta penugasan TUK-nya untuk setiap periode ujian d. Menetapkan jumlah pengawas lokal di setiap TUK sesuai kriteria yang telah ditentukan e. Mengkoordinasikan penyiapan dan pelaksanaan ujian di TUK (ruangan, pengawas lokal, koordinator TUK dengan institusi TUK) f. Menyelenggarakan briefing pengawas pusat g. Menyerahkan berkas ujian kepada pengawas pusat dan atau koordinator
10
h. Menjamin tersedianya transportasi dan akomodasi pengawas pusat dari tempat asal, tempat briefing, TUK, tempat pengembalian berkas ujian dan kembali lagi ke tempat asal. i. Mengkoordinasikan penerimaan berkas ujian dari pengawas pusat j. Menyerahkan berkas ujian kepada Subdivisi Pengolahan Hasil uji k. Melakukan rekapitulasi kehadiran peserta dan berita acara ujian l. Menyiapkan laporan ujian dari segi teknis pelaksanaan F. Divisi IT Tugas pokok dan fungsinya: a. Merancang sistem pengelolaan dan pengamanan item-bank b. Merancang sistem on-line pendaftaran peserta uji hingga pengumuman hasil uji c. Membantu kelancaran proses validasi on-line bagi peserta pendaftar d. Mempublikasi prosedur pendaftaran dan hasil verifikasi peserta ke peserta dan institusi (print out maupun on-line) e. Membantu tugas divisi ujian dalam penyiapan soal. f. Mengolah laporan nilai HASIL UJIAN g. Menyerahkan keseluruhan data hasil ujian kepada Ketua Komite G. Sekretariat Tugas pokok dan fungsinya: a. Menyusun sistem pengelolaan administrasi dan dokumentasi kepanitiaan b. Melakukan korespondensi dengan lembaga lain c. Melakukan koordinasi dengan Ketua Divisi dalam pelaksanaan tugas d. Membuat program kerja bersama Ketua Komite dan Ketua Divisi e. Merancang agenda rapat dan notulensi hasil rapat f. Menindaklanjuti hasil rapat g. Bekerjasama dengan Ketua Komite dan Ketua Divisi dalam penyusunan laporan h. Mengelola pengadaan barang dan jasa bahan penunjang pelaksanaan ujian i. Mengatur keberangkatan, kedatangan dan akomodasi pengawas pusat j. Mengurus administrasi persuratan untuk kepentingan uji kompetensi k. Mengkoordinasi pengurusan ATK untuk keperluan uji kompetensi l. Bekerjasama dengan bendahara membantu kelancaran administrasi keuangan dan proses pembayaran m. Menyiapkan pelaporan hasil ujian dan sertifikat kelulusan n. Menyiapkan laporan Pelaksanaan Ujian pada akhir periode ujian
11
III. PRA UJIAN
Persiapan Pra Ujian dilakukan oleh Komite Nasional dengan melakukan kompilasi data calon peserta ujian. Data calon peserta diperoleh dari perguruan tinggi dan swasta anggota Asosiasi Institusi pendidikan Tinggi Kesehatan Masyarakat Indonesia (AIPTKMI). Data calon peserta uji setelah dilakukan kompilasi, verifikasi dan validasi, kemudian diumumkan melalui website www.ukskmi.org atau www.ukskmi.com Selain proses pendataan peserta, dilakukan pula pemetaan institusi pendidikan asal peserta ujian untuk menetapkan Tempat Ujian (TUK) dan penetapan komponen uji yaitu Pengawas Pusat (PP), Pelatihan PP, Penanggung Jawab Lokasi (PJL) dan Tenaga Administrasi TUK, serta menyusun tempat tugas dari setiap komponen uji dan pengadaankelengkapan perangkat uji. A. Pendaftaran Peserta ujian Syarat kepesertaan uji kompetensi: 1. Peserta tercatat sebagai alumni (SKM) atau mahasiswa aktif yang telah menyelesaikan minimal 110 SKS dari institusi pendidikan Tinggi Kesehatan Masyarakat (PT Kesmas) anggota Asosiasi Institusi PT Kesmas Indonesia (AIPTKMI). 2. Peserta termasuk mahasiswa PT Kesmas yang terdaftar di www.forlap.dikti.go.id 3. Institusi PT Kesmas asal peserta terdaftar di Pangkalan Data Perguruan Tinggi (PDPT). 4. Peserta bersedia memenuhi dan mematuhi syarat/ketentuan yang ditetapkan Komite Nasional selaku Panitia Pelaksana uji kompetensi. Ketentuan umum pendaftaran dan pelaksanaan ujian: 1. Proses pendaftaran peserta ke Komite Nasional UKSKMI dilakukan secara on-line melalui www.ukskmi.com atau www.ukskmi.org 2. Pendaftaran peserta dibuka mulai tanggal 10 Januari sampai dengan 10 Februari 2017. 3. Calon Peserta harus mengisi form pendaftaran dan mengunggah (up-load) semua dokumen yang diminta sesuai petunjuk pendaftaran secara on-line 4. Verifikator lokal/institusi melakukan checking secara on line terhadap kebenaran dokumen yang di-up-load calon peserta untuk mendapatkan virtual account pembayaran pendaftaran di bank yang ditunjuk. 5. Periode pembayaran 16 Januari sampai dengan 17 Februari 2017 6. Komite nasional akan melakukan verifikasi calon peserta dan tempat Pelaksanaan Ujian (TUK) serta hasilnya akan diumumkan pada tanggal 27 Februari 2017 secara on-line melalui www.ukskmi.com atau www.ukskmi.org 7. Peserta yang lolos verifikasi mencetak kartu ujian secara on-line pada tanggal 1-8 Maret 2017 8. Peserta yang lolos verifikasi harus mengikuti pembekalan tentang teknis pelaksanaan ujian(bersama Komite Nasional dan pengawas lokal) pada tanggal 10 Maret 2017 (H-1) bertempat di Tempat ujian Kompetensi (TUK). 9. Ujian akan dilakukan tanggal 11 Maret 2017 pada jam 07.00 WIB/08.00 WITA/09.00 WIT dengan menggunakan metode Paper Based Test (PBT) 10. Hasil ujian akan diumumkan tanggal 5 Januari 2016 secara on-line
12
11. Peserta yang lulus ujian akan mendapatkan sertifikat kompetensi sebagai: Ahli Kesehatan Masyarakat KKNI Level 6. 12. Sekretariat: Gedung G401, FKM UI, Depok 16424, Telp/Hp: 0812 1021 1598 Email:
[email protected], Website: www.ukskmi.com / www.ukskmi.org B. Syarat Tempat Ujian 1. Syarat-syarat yang harus dipenuhi oleh Institusi Pendidikan Tinggi Kesehatan Masyarakat yang ditunjuk sebagai Tempat Ujian (TUK) adalah:
a. Memiliki ruang uji yang secara keseluruhan mampu menampung minimum 150 peserta uji. b. Semua ruang uji berada dalam satu lokasi, sehingga mudah di monitor. c. Ruang ujian dapat digunakan sejak H-1 (Tanggal 4 – 11 Maret 2017). d. Syarat fasilitas ruang uji lain: Ukuran tiap ruang uji yang dapat menampung minimum 25 peserta atau kelipatannya dengan pengaturan tempat duduk peserta uji dilakukan sedemikian rupa dengan jarak minimal satu meter kedepan, ke belakang, ke samping kiri dan kanan dengan peserta uji lainnya. Kursi diberi nomor berurutan secara mengular seperti pada gambar berikut:
Ruang uji harus tenang dan memiliki pencahayaan yang cukup terang. Ruang uji dilengkapi sarana pendingin ruangan dan/ atau ventilasi yangcukup. Ruang uji yang besar harus dilengkapi dengan sarana audio untuk membacakan pengumuman kepada peserta uji. Tempat duduk harus cukup nyaman dan memiliki meja untuk peserta mengisi lembar jawaban. Tersedia penunjuk waktu yang bisa dilihat oleh seluruh peserta serta papan tulis atau flipchart untuk menuliskan hal-hal yang diperlukan. Terdapat penunjuk arah menuju ruang uji yang informatif dan dapat dipahami peserta uji. Terdapat kamar kecil/toilet di dekat ruang uji.
13
Terdapat tempat yang cukup luas di ruang uji untuk menyimpan barang pribadi peserta. e. Institusi TUK menyediakan ruang khusus untuk briefing Komite dan peserta uji (pada hari H-1 atau tanggal 4 Desember 2017) yang mampu menampung peserta uji (baik sebagian/bergilir atau keseluruhan) dan keberadaan ruangan terpisah dari ruang uji. 2. Komponen petugas uji di setiap TUK terdiri dari: a. Penanggung Jawab Lokasi (PJL) satu orang b. Pengawas Pusat (PP) c. Pelatihan PP d. Petugas Administrasi 3. Penetapan TUK yang digunakan pada uji kompetensi dilakukan oleh komite nasional memperhatikan kebutuhan dan efisiensi penyelenggaraan uji dan disertai dengan suratke pimpinan institusi yang akan menjadi TUK. C. Komponen Petugas Ujian 1. Pengawas Pusat (PP) a. Persyaratan PP adalah sebagai berikut: 1) Dosen bidang kesehatan masyarakat. 2) Berstatus dosen tetap di PT Kesmas 3) Memiliki jenjang pendidikan minimal Master/Magister. 4) Memiliki pengalaman cukup sebagai dosen dengan jenjang kepangkatan minimal asisten ahli untuk lulusan doktor atau lektor untuk lulusan master/magister. 5) Calon PP ditetapkan oleh Komite Nasional diprioritaskan yang pernah mengikuti pelatihan item review dan berpengalaman sebagai komponen uji (PP/PL/PJL). 6) Memiliki kondisi kesehatan yang baik dan tidak memiliki hambatan fisik. 7) Bersedia menandatangani pakta integritas Pelaksanaan Ujian. 8) Wajib mengikuti pelatihan PP dan menghadiri briefing yang diselenggarakan dengan menggunakan standar LPUK-Nakes. b. Proses seleksi dan penilaian PP dilakukan secara akuntabel di bawah koordinator Ketua Divisi Manajeman dengan anggota tim dari Sub divisi Sumberdaya dan Pengelola Uji. c. Rasio PP terhadap peserta uji: Tiap 1 PP maksimum mengawasi 150 peserta uji per sesi uji. Di satu TUK dibutuhkan tambahan l PP lagi apabila jumlah sisa peserta lebih dari 75 orang d. Tugas PP: 1) Sebagai penanggung jawab penyelenggaraan uji di TUK. 2) Memastikan TUK telah sesuai dengan pedoman dan siap digunakan. 3) Memimpin briefing peserta uji, PJ Lokasi, Pengawas Lokal (PL) dan Tenaga Admnistrasi. 4) Mengawasi distribusi kartu tanda peserta uji. 5) Membawa dan menjaga Materi Ujian yang diterima dari komite nasional. 6) Menyaksikan pembukaan segel koper tempat Materi Ujianoleh PJ Lokasi, dengan disaksikan oleh 2 orang perwakilan peserta uji. 7) Mendistribusikan buku soal kepada Pengawas Lokal sesuai pembagian tugas masingmasing. 8) Memandu peserta mengisi LJK (Lembar Jawaban Kerja).
14
9) Berkoordinasi dengan PJ Lokasi dan pengawas lokal untuk memantau seluruh penyelenggaraan ujian 10) Mengisi berita acara, yang terdiri atas: Berita acara pembukaan segel materi uji. Berita acara pelaksanaan uji (mencatat seluruh kejadian yang baik maupunyang tidak baik yang terjadi selama uji berlangsung). 11) Memantau pengisian daftar hadir peserta yang dilakukan oleh pengawas lokal(PL). 12) Mempersilahkan peserta untuk memulai mengerjakan soal uji sesuai waktu yang ditentukan (time keeper). 13) Secara khusus melakukan hal berikut: Memantau pengembalian buku soal yang tidak terpakai ke dalam amplop yang telah disediakan untuk disimpan ke dalam koper/dus materi uji. Mengingatkan sisa waktu uji pada menit ke 60, 30 dan 10 terakhir Mengawasi pengembalian, pengecekan dan pengemasan (packing) buku soal oleh masing-masing pengawas lokal. Mengawasi pengembalian, penghitungan dan penyusunan LJK oleh masingmasing PL. Memastikan Materi Ujian yang telah digunakan tersegel dengan baik. 14) Memerintahkan peserta untuk berhenti mengerjakan soal ketika waktu telah habis 15) Bertanggung jawab untuk mengembalikan Materi Ujian ke lokasi yang telah ditentukan oleh Komite Nasional. 2. Penanggung Jawab Lokasi (PJL) a. Persyaratan PJL adalah sebagai berikut: 1) Dosen pada program studi Sarjana Kesehatan Masyarakat. 2) Diusulkan oleh pimpinan institusi tempat uji dilaksanakan. 3) Bersedia menandatangani pakta integritas Pelaksanaan Ujian. b. Rasio antara PJL dan TUK Tiap 1 TUK dipimpin oleh seorang PJL c. Pengusulan dan penetapan PJL: 1) Institusi pendidikan tempat uji mengusulkan calon PJL ke komite nasional dilengkapi dengan CV yang bersangkutan. 2) komite nasional melakukan verifikasi calon PJL. 3) Komite Nasional menetapkan PJL. d. Tupoksi Penanggung Jawab Lokasi (PJL): 1) Mengkoordinir penyelenggaraan (persiapan, pelaksanaan dan pasca) ujian di TUK pada aspek penunjang (prasarana dan sarana) sesuai dengan persyaratan. 2) Menyampaikan laporan jumlah sesi ujian, jumlah ruangan yang akan digunakan beserta jumlah peserta uji pada masing-masing ruangan di TUK kepada komite nasional selambatnya 10 (sepuluh) hari sebelum pelaksanaan uji. 3) Menyampaikan laporan kesiapan penyelenggaraan uji, meliputi kesiapan ruang uji dan pelatihan PP kepada komite nasional selambat-lambatnya 7 (tujuh) hari sebelum pelaksanaan uji.
15
4) Bertanggung jawab dalam persiapan ruang ujian (denah ruang, identitas ruang, nomor meja uji), dan hal lain yang dianggap perlu untuk persiapan ruang uji. 5) Menerima dan membuka segel koper Materi Ujian dengan disaksikan oleh PP, PL dan 2 (dua) orang peserta ujian. 6) Mengisi berita acara pembukaan segel koper materi uji. 7) Mendistribusikan Materi Ujian kepada PL. 8) Menerima kembali Materi Ujian yang telah digunakan maupun yang tidak digunakan dari PL. 9) Menyegel koper Materi Ujian dengan disaksikan oleh PP, PL dan 2 (dua) orang peserta ujian. 10) Mengisi berita acara penyegelan koper yang berisi materi uji. 11) Menyerahkan koper materi ujian yang telah disegel kepada PP. 12) Bertanggung jawab terhadap keamanan dan ketertiban ujian. 13) Bertanggung jawab dalam menyiapkan sistem serta mekanisme penyimpanan barangbarang pribadi peserta uji yang tidak boleh/dilarang dipergunakan selama di ruang karantina dan ruang uji. 14) Menjamin kelancaran pelaksanaan teknis ujian. 3. Pengawas Lokal (PL) a. Persyaratan PL adalah sebagai berikut: 1) Dosen di bi dang pendidikan kesehatan masyarakat. 2) PL berasal dari institusi PT Kesmas yang ditunjuk menjadi TUK dan/atau PT Kesmas lain yang tergabung dalam satu TUK yang pembagiannya ditentukan secara proposional 3) Memiliki jenjang pendidikan minimal master/Magister 4) Bersedia menandatangani pakta integritas Pelaksanaan Ujian. 5) Bersedia menghadiri briefing pada waktu yang telah ditentukan Komite Nasional pada tanggal 10 Maret 2017 jam 08.00 waktu setempat. b. Rasio pengawas lokal – peserta uji adalah: 1: 25, tambahan PL baru dimungkinkan jika sisa peserta di TUK lebih dari 12 peserta c. Pengusulan dan penetapan PL: 1) Divisi manajemen Komite Nasional menentukan jumlah kebutuhan PL kepada PJL. 2) PJL mengusulkan kepada Komite Nasional nama calon PL yang memenuhi persyaratan paling lambat tanggal 1 Maret 2017 3) Komite Nasional menetapkan PL melalui Surat Keputusan Ketua Komite. 4) Pada saat briefing PL harus menunjukkan surat tugas dari institusi pendidikan asal dan mengisi CV. d. Tugas PL: 1) Bekerjasama dengan PP dalam persiapan dan pelaksanaan uji. 2) Mengawasi distribusi kartu tanda peserta uji. 3) Membawa dan menjaga Materi Ujianyang diterima dari Komite pelaksana uji. 4) Menyaksikan pembukaan segel Materi Ujian oleh PJL, bersama dengan 2 orang perwakilan peserta uji. 5) Membagikan soal dan lembar jawaban untuk masing-masing peserta berdasarkan ketentuan dari PP.
16
6) Mengawasi peserta mengisi LJK (Lembar Jawaban Kerja). 7) Berkoordinasi dengan PJL dan PP untuk memantau seluruh penyelenggaraan uji. 8) Mengedarkan daftar hadir peserta uji sambil memeriksa kecocokan kartu identitas peserta (KTP, SIM, Pasport, Tanda Pengenal lain yang mencantumkanfoto) dengan Kartu Peserta uji dan Album Peserta uji. 9) Mengawasi peserta uji yang menjadi tanggung jawabnya serta mengingatkan peserta untuk tidak melakukan perbuatan yang bertentangan dengan peraturan. 10) Melaporkan kepada PP bila ditemukan perilaku peserta yang melanggar peraturan. 11) Mendampingi peserta yang ingin keluar ruangan uji dengan alasan yang dapat diterima selama uji kompetensi berlangsung. 12) Mengumpulkan, memeriksa kelengkapan serta menghitung jumlah buku soal dan LJK sesuai dengan jumlah peserta yang hadir, setelah uji kompetensiselesai dilaksanakan. 13) Menyusun buku soal dan LJK sesuai urutan. 14) Menyerahkan buku soal dan LJK yang telah lengkap dengan memasukkan serta menyegel ke dalam amplop yang tersedia. 15) Mengisi berita acara pelaksanaan uji di ruangan yang bersangkutan. 16) Membantu PJL untuk menyegel materi uji. 17) Bertanggung jawab untuk mengembalikan Materi Ujian ke PJL. 18) Selama bertugas melakukan pengawasan PL tidak diperkenankan membawa atau mengaktifkan HP/Gadget/tablet/laptop
4. Petugas Administrasi TUK (Admin) a. Persyaratan Petugas Administrasi adalah sebagai berikut: 1) Dosen/Tendik/Staf Administrasi. 2) Calon Petugas Administrasi diusulkan oleh Penanggung Jawab Lokasi (PJL) ke Komite Nasional 3) Petugas Administrasi berasal dari institusi PT Kesmas yang ditunjuk menjadi TUK dan/atau PT Kesmas lain yang tergabung dalam satu TUK yang pembagiannya ditentukan secara proposional 4) Memiliki jenjang pendidikan minimal Sarjana 5) Bersedia menandatangani pakta integritas Pelaksanaan Ujian. 6) Wajib menghadiri briefing pada waktu yang telah ditentukan komite nasional pada tanggal 10 Maret 2017, jam 08.00 waktu setempat. b. Rasio Petugas Administrasi dan peserta uji adalah 1:100 c. Pengusulan dan penetapan Petugas Administrasi: 1) Komite nasional menentukan jumlah kebutuhan Tenaga Administrasi di tiap TUK. 2) PJL mengusulkan kepada Komite Nasional nama calon Tenaga Administrasi yang memenuhi persyaratan paling lambat tanggal 1 Maret 2017 3) Komite Nasional menetapkan Tenaga Administrasi melalui SK Ketua Komite. 4) Pada saat briefing Admin harus menunjukkan surat tugas dari institusi pendidikan asal dan mengisi CV.
17
d. Tugas Petugas Administrasi: Melakukan kegiatan verifikasi dokumen peserta ujian, memeriksa kecocokan kartu identitas peserta (KTP, SIM, Pasport, Tanda Pengenal lain yang mencantumkan foto), mengecek foto pada kartu peserta uji dan album peserta uji. Mendistribusi kartu tanda peserta uji. Menyerahkan tanda pengenal (name tag) kepada seluruh komponen uji. Menyelenggarakan administrasi persuratan dan keuangan di TUK Membantu persiapan ruang ujian dan penempelan nomor ujian di kursi peserta. Mengatur ruang uji, pengaturan penempatan kursi, mejapeserta, dan peralatan lainnya yang dibutuhkan di TUK. Membantu menempelkan petunjuk lokasi TUK dan fasilitas lain seperti toilet, dll. Menyiapkan kelancaran penendatanganan dokumen pakta integritas olah seluruh komponen pengawas dan penyelenggaraan di TUK. Membantu PJL dan PP dalam pengecekan ulang kesesuaian berkas/dokumen ujian dan administrasi keuangan.
18
IV. PENGELOLAAN ADMINISTRASI UJI KOMPETENSI
A. Perangkat Kepesertaan Perangkat yang terkait dengan kepesertaan meliputi: 1. Kartu tanda peserta dicetak secara on-line oleh peserta yang lolos verifikasi pendaftaran atau karena pertimbangan tertentu oleh komite nasional berdasarkan data peserta yang sudah divalidasi. 2. Kartu tanda peserta berisi informasi nama peserta, nomor uji, asal institusi peserta, foto peserta 4x6 cm, tanggal uji dan TUK. 3. Album Peserta uji yang berisi informasi nama peserta, nomor uji, asal institusi, sesi uji, nomor buku soal/nomor LJK, TUK, foto ukuran 4x6 dan tanda tangan peserta (ditandatangani pada H-1). 4. Daftar hadir peserta uji berisi informasi nama peserta, nomor uji, asal institusi, sesi uji, nomor buku soal/nomor LJK, TUK dan tanda tangan peserta uji (ditandatangani pada hariH) 5. Daftar bukti pengambilan kartu tanda peserta disiapkan oleh komite nasional yang berisi informasi tentang nama peserta, nomor uji, asal institusi dan tanda tangan peserta. B. Perangkat Pengawas Perangkat Pengawas meliputi: 1. Pencetakan kartu tanda pengenal PP, PJL, PL, dan Petugas Administrasi dilakukan oleh komite nasional. 2. Kartu tanda pengenal berisi informasi tentang nama dan TUK. C. Perangkat Materi Uji Perangkat Materi Ujian meliputi: buku soal, LJK, berita acara pembukaan segel materi, berita acara pelaksanaan uji. Ketentuan yang berlaku: 1. Seluruh perangkat Materi Ujian disediakan oleh Komite Nasional. 2. Perangkat materi ujian harus sudah selesai dicetak dan di-packing dalam amplop dan dimasukkan dalam tas ujian tersegel pada H-7 3. Perangkat materi ujian diserah terimakan pada PP pada H-3 pada saat briefing PP 4. Komnas malakukan pengamanan terhadap Perangkat Materi Ujian dengan standar yang baik.
19
V. PELAKSANAAN UJIAN
Pelaksanaan Ujian dimulai dengan pelatihan/ workshop dan briefing yang diselenggarakan oleh komite nasional. Tujuan kegiatan menjelaskan pelaksanaan uji meliputi: proses administrasi soal, akomodasi Pengawa Pusat(PP) di tempat/lokasi uji, proses pengawasan uji, pengumpulan kembali LJK dan soal, penyerahan LJKkepada PP/Koordinator PP dan proses pemusnahan soal. A. Briefing Pengawas Pusat 1. Ketentuan: a. Briefing dilaksanakan pada H-3 (Tanggal 8 Maret 2017) di Jakarta. Materi briefing meliputi tugas dan rincian kegiatan yang harus dilaksanakan oleh PP. b. Setiap PP wajib hadir dan mengikuti seluruh kegiatan briefing secara lengkap. c. PP yang berhalangan atau terlambat hadir lebih dari satu sesi materi pelatihan/briefing segera diganti dengan PP yang lain atas kebijakan Komite Nasional. 2. Agenda briefing: a. Penjelasan mengenai tugas dan tanggungjawab PP. b. Penjelasan mengenai peraturan tata tertib bagi PP, PL dan peserta uji dan caramengerjakan soal. c. Penjelasan langkah-langkah atau prosedur kerja PP/PJL/PL. d. Penjelasan mengenai keamanan dan kerahasiaan soal uji. e. Penjelasan isi paket materi uji. f. Penjelasan strategi penanganan masalah terkait dengan hal-hal yang terjadi dalampelaksanaan UK. g. Pembagian lokasi tugas PP, PL dan PJL. h. Penjelasan mengenai keamanan dan kerahasiaan soal uji. i. Penyerahan perangkat uji dari komite nasional kepada masing-masing PP dan penyerahan tanda pengenal (name tag) kepada PP. j. Pengecekan perangkat uji oleh PP. k. Penandatanganan pakta integritas oleh PP. 1. Pada akhir briefing PP akan menerima: 1) Berkas administrasi pelaksanaan uji yaitu: a) Daftar nama peserta uji masing-masing TUK. b) Daftar nama PP dan PL pada masing-masing TUK. c) Formulir Berita Acara pembukaan materi uji. d) Instrumen monitoring. e) Formulir Berita Acara Pelaksanaan uji. f) Name tag komponen uji. g) Kartu peserta uji. h) Daftar hadir peserta uji masing-masing TUK. i) Tata tertib PP, PL dan peserta uji. j) Bahan presentasi PP kepada PL dan peserta uji berupa soft/hard copy dalam filePower Point (PPt). 2) Berkas administrasi dan keuangan.
20
B. Pemberangkatan Pengawas Pusat 1. Pada H-2 (sesuai jarak/waktu tempuh ke TUK), PP berangkat ke TUK dengan membawa serta seluruh Materi Ujian dan dokumen pendukung. 2. Pada H-1PP berkoordinasi dengan PJL terkait mekanisme pelaksanaan briefing di TUK. C. Briefing Perangkat Pengawas di TUK 1. Pada hari H-1, PP menyelenggarakan briefingbagi perangkat pengawas di TUK (PJL, PL dan Tenaga Administrasi) yang dilakukan pada jam 08.00 waktu setempat. 2. Agenda briefing adalah sebagai berikut: a. PP mengecek kelengkapan administrasi pakta integritas seluruh komponen uji. PP harus memastikan seluruh komponen uji sudah menandatangani pakta integritas. b. Penjelasan mengenai tugas dan tanggungjawab masing-masing komponen uji. c. Penjelasan mengenai peraturan tata tertib bagi seluruh komponen uji dan peserta uji. d. Menjelaskan langkah-langkah atauprosedur kerja seluruh komponen uji mulai dari H-1 sampai dengan hari H. e. Pembagian lokasi tugas PL. f. Penjelasan mengenai keamanan dan kerahasiaan soal uji. g. Penjelasan mengenai pembukaan bungkusan buku soal. h. Penjelasan tentang pembagian buku soal dan LJK kepada peserta. i. Penjelasan strategi penanganan masalah terkait dengan hal-hal yang terjadi dalampelaksanaan uji. j. Penyerahan tanda pengenal (name tag) kepada seluruh komponen uji dibantu tenaga administrasi. k. PP bersama PL dan PJL serta Tenaga Administrasi memeriksa TUK berkaitan sarana dan prasarana, dll. l. Pengaturan tempat uji, yaitu pengaturan ruang uji, pengaturan penempatan kursi, mejapeserta, dan peralatan lainnya yang dibutuhkan di TUK. m. Penempelan tanda pengenal peserta uji di kursi/meja peserta. n. Menempelkan petunjuk lokasi TUK dan fasilitas lain seperti toilet, dll. o. PP melakukan pengecekan seluruh persiapan SDM, sarana, prasarana, peralatan ruang Uji dan harus yakin bahwa persiapan sudah dilakukan dengan baik. D. Briefing bagi Peserta Uji 1. Pada hari H-1, PP menyelenggarakan briefing bagi peserta ditentukan pada jam 10.00 waktu setempat. 2. Agenda briefing bagi peserta adalah sebagai berikut: a. Menjelaskan tata tertib ujian dan menjelaskan cara mengerjakan soal uji, b. Menjelaskan apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan oleh peserta uji. c. Menjelaskan supaya peserta mempersiapkan secara fisik dan mental. d. Menjelaskan bahwa peserta uji dapat meminta keterangan apabila penjelasan yang disampaikan PP kurang/tidak jelas, atau meminta keterangan lain yang diperlukan. e. Penyerahan kartu peserta kepada peserta uji.
21
3. Ruangan untuk briefing bagi peserta dilakukan di ruangyang berbeda dengan ruang uji.
E. Pelaksanaan Ujian 1. PP, PJL, PL dan tenaga administrasi sudah harus tiba di TUK paling lambat jam 06.30WIB/07.30 WITA/08.30 WIT dan menandatangani daftar hadir. a. melakukan Cek Ruangan: apakah ruang ujian yang akan digunakan masih disegel atau tidak; apakah tanda panah area lokasi ujian sudah terpasang, himbauan “harap tenang ada ujian”, arah toilet; apakah CCTV di ruang ujian sudah dimatikan. b. PP, PJL, PL mengadakan pertemuan koordinasi, memberikan penjelasan tambahan yang diperlukan, termasuk pembagian PL yang bertanggung jawab sesuai ruang ujian 2. Jam 07.00 WIB/08.00 WITA/09.00 WIT: a. Bersama PJL , PL , Admin dan 2 orang peserta ujian melakukan pembukaan koper : mengecek kelengkapan isi koper. b. Mengisi berita acara pembukaan koper c. Membagikan buku soal per ruangan yang di peruntukan pada setiap PL. d. PL membuka buku soal dan mengecek jumlah dan tata urutan susunan buku soal (urutan kode buku soal harus berseling atau diacak) 3. Jam 07.20 WIB/08.20 WITA/09.20 WIT: a. PL masuk ke ruangan b. Membagi buku ujian dengan urutan mengular sesuai nomor urut peserta di kursi dimulai dari nomor paling ujian kecil. Pastikan tidak boleh ada kode soal yang sama berturutan. c. PL Meletakkan Buku ujian dalam posisi terbalik dan LJK di letakkan di atasnya. 4. Jam 07.30 WIB/08.30 WITA/09.30 WIT: a. PL mempersilahkan peserta masuk ke ruang ujian secara tertib dengan menunjukkan tanda pengenal peserta uji yang sah b. Ceck no ujian dan identitas peserta yang terdapat foto berwarna c. Peserta berdiri di sebelah kiri kursi masing-masing, tidak diperkenankan duduk terlebih dahulu sebelum semua peserta masuk ke ruangan uji. d. Jika semua peserta sudah masuk ruangan maka peserta dipersilahkan duduk di masing-masing kursi sesuai no ujian. 5. Peserta uji hanya boleh membawa masuk ke ruang uji alat tulis berupa pensil 2B, karet penghapus dan rautan. Tas, buku dan/atau catatan lainnya, jamtangan dan HP dan/atau alat komunikasi lainnya tidak boleh dibawa masuk ke ruang uji dan harus disimpan di tempat yang sudah disediakan Komite. 6. Jam 07.40 WIB/08.40 WITA/09.40 WIT: a. Mempersilahkan peserta untuk berdoa b. Mempersilahkan peserta uji untuk membuka LJK dan membaca cara pengisian LJK, c. Selanjutnya PP/PL mulai memandu peserta untuk mengisi identitas peserta di LJK. Perlu dipahami oleh PP/PL bahwa kemampuan peserta dalam mengisi identitas sangat beragam, sementara identitas peserta sangat penting dalam UK ini, maka PP/PL harus menaruh perhatian serius dalam memandu peserta mengisi identitas
22
supaya tidak terjadi kesalahan. Kesalahan dalam mengisi identitas peserta uji dapat berakibat fatal karena tidak terdeteksinya LJK oleh mesin scanner d. Yakinkan identitas dituliskan dan dihitamkan pada bulatan di bawahnya sesuai identitas yang ditulis. e. Yakinkan identitas sudah terisi, selain kolom tandatangan karena Tanda tangan dilakukan saat PL mengedarkan daftar hadir (tandatangan menggunakan Pena/. Ballpoint) 7. Jam 07.55 WIB /08.55 WITA/09.55 WIT: a. PL Mempersilahkan peserta melengkapi identitas. b. PL Mempersilahkan peserta jika ada yang mau ke toilet 8. Tepat jam 08.00 WIB/09.00 WITA/10.00 WIT: a. PP/PL memberitahukan kepada peserta Uji bahwa: 1) Saat mengerjakan soal dimulai. 2) Ujian dilakukan secara serentak diseluruh Indonesia. 3) Jumlah soal uji adalah 180 soal dikerjakan dalam waktu 180 menit (tiga jam) berturut-turut tanpa jeda. 4) Peserta diminta melakukan pengecekan buku soal, jika ada bagian yang cacat cetak atau tidak terbaca atau jumlah halaman kurang maka PL mengganti dengan soal cadangan dengan kode buku ujian yang sama. 5) Tekankan tidak ada penggantian soal jika keluhan ketidaklengkapan soal setelah ujian berjalan. 6) Tidak ada tanya jawab menyangkut substansi soal 9. Buku soal lebih dan cadangan harus disimpan oleh PP. Kerahasiaan buku soal tersebut merupakan tanggungjawab PP (PJL dan PP harus berkeliling di setiap ruangan untuk mengecek kelebihan buku soal/yang tidak terpakai dan cadangan). Soal dan LJK bagi peserta yang tidak hadir segera diambil oleh PL pada di setiap ruangan dan dimasukkan dalam koper 10. Mengingat hal tersebut, maka waktu antara Jam 08.00 WIB/09.00 WITA/10.00 WIT sampai dengan jam 08.30WIB/09.30 WITA/10.30 WIT adalah merupakan waktu yang sangat kritis. PP/PL diharapkan dapat mengelola waktu tersebut sebaik-baiknya sehingga tidak menimbulkan kepanikan bagi peserta uji. 11. Jam 09.00 WIB/10.00 WITA/11.00 WIT, PL mulai mengedarkan daftar hadir kepada peserta sambil memeriksa kecocokan identitas peserta (kartu pengenal yang tertera foto, misal KTP) dengan kartu tanda pengenal peserta. Ballpoint untuk menandatangani daftar hadir peserta disediakan oleh Komite. 12. Selama uji dilaksanakan peserta uji harus menjaga tata tertib yang ditetapkan dan tidak melakukan kegiatan yang dapat mengganggu peserta uji lainnya. Pelanggaran tata tertib dapat menyebabkan peserta uji didiskualifikasi. Peserta dilarang meninggalkan ruang uji kecuali untuk keperluan mendesak dan setelah mendapat ijin pengawas. Peserta yangsudah selesai mengerjakan soal uji sebelum waktu habis diperbolehkan meninggalkan ruang uji, kecuali pada 10 (sepuluh) menit terakhir peserta tetap tinggal di ruang uji walaupun sudah selesai mengerjakan soal. 13. Selama ujian dilaksanakan, PP/PL melakukan pengawasan dan/atau monitoring jalannya uji. PP/PL harus tetap berada di ruang/tempat tugasnya. Semua kejadian penting selama UK berlangsung (misalnya pertanyaan tentang soal uji, peserta curang, dll) dicatat dalam Berita Acara penyelenggaraan uji kompetensi. Harap menjadi perhatian: PJL/PP/PL dilarang
23
membaca soal uji dan dilarang memberikan pendapat/komentar terhadap pertanyaan tentang soal uji. Jika ada pertanyaan terkait soal uji hanya dicatat dalam BA yang ditandatangani oleh PP/PL. 14. PP/PL Mengingatkan sisa waktu uji pada menit ke 60, 30 dan 10 terakhir 15. Pada jam 11.00 WIB/12.00 WITA/13.00 WIT waktu uji dinyatakan berakhir. PP/PLmemberitahukan kepada seluruh peserta bahwa waktu uji sudah habis, semua peserta tidak diperkenankan lagi mengerjakan soal. Peserta yang telah selesai tetap duduk ditempatnya. Semua buku soal dan LJK harus diletakkan di atas kursi/meja peserta dengan posisi telungkup dimana LJK dimasukkan ke dalam halaman pertama buku soal Peserta dilarang meninggalkan ruang uji sebelum buku soal dan LJK diambil dan dikumpulkan oleh PL. Nomor ujian dilepaskan dari kursi/meja dan dikumpulkan bersama buku soal ditempel di lembar teakhir buku soal. Peserta menunggu pengawas mengumpulkan buku soal, LJK, dan kartu ujian. Setelah pengawas mencek kelengkapan bahan ujian, dan dinyatakan lengkap, peserta diminta mengisi kuesioner umpan balik. Peserta diperkenankan meninggalkan ruang ujian secara bersama-sama setelah kuesioner umpan balik selesai diisi peserta dan dikumpulan pengawas 16. Pada saat mengambil dan mengumpulkan buku soal dan LJK: a. PL harus memperhatikan dan memeriksa buku soal untuk mengetahui apakah buku soal masih dalam keadaan baik/lengkap. Bila ditemukan buku soal rusak/tidak lengkap, misalnya hilang satu ataubeberapa halaman, maka harus dicatat dalam Berita Acara penyelenggaraan UK. b. Buku soal yang sudah digunakan dan buku soal cadangan dikumpulkan menjadi satu kemudian dimaksukkan ke dalam amplop dan disegel. c. Sebelum buku soal (termasuk buku soal cadangan) dimasukkan ke dalam amplop dan disegel, PL harus menghitungnya untuk memastikan jumlah buku soal sesuai dengan jumlah semula pada saat pertama kali dibuka.PL harus memastikan bahwa tidak ada buku soal yang hilang. d. LJK harus disusun berdasarkan nomor urut kemudian dimasukkan ke dalam amplop bersama daftar hadir peserta uji dan disegel. e. Sebelum LJK dan daftar hadir peserta dimasukkan ke dalam amplop dan disegel, PL harus menghitungnya untuk memastikan bahwa jumlah LJK sesuai dengan jumlah peserta uji yang menandatangani daftar hadir. f. Penyegelan amplop buku soal yang sudah digunakan dan amplop LJK dilakukan di ruang yang di tentukan dan ditandatangani oleh PL dan PP disaksikan oleh PJL. 17. Amplop buku soal dan amplop LJK yang telah digunakan dalam keadaan tersegel diserahkan oleh PP ke Komite Nasional di Jakarta. F. Tata Tertib 1. Komponen Ujian (PP/PL/PJL/Admin): a. Berpakaian rapi dan sopan b. PP tidak boleh dijemput mahasiswa/ peserta c. PP tidak menggunakan kamera (selain HP) atau membawa alat perekam di pada saat ujian d. Tidak boleh datang terlambat
24
e. Tidak menggunakan sepatu yang mengeluarkan suara f. PP/PL/PJL tidak memegang/menggunakan Hp selama proses mengawasi di ruang ujian g. PP boleh mengaktifkan HP hanya untuk fungsi koordinasi dengan Komite Nasional tetapi tidak boleh di ruang ujian h. Tidak boleh berbicara dengan peserta ujian, membuat suara atau berjalan hilir-mudik atau hiperaktif i. PP/PL/PJL Tidak boleh mencatat soal, membaca soal atau mengomentari soal j. PL selalu di dalam ruangan ujian dan tidak boleh meninggalkan ruangan 2. Peserta Ujian: a. Kehadiran: 1) Peserta telah hadir di lokasi ujian selambat-lambatnya satu (1) jam sebelum waktu pelaksanaan ujian 2) Peserta menngenakan pakaian sopan, rapi, bersepatu 3) Tidak diperkenankan: • Menggunakan kaos oblong • Celana/rok jeans/Kordurai • Sandal jepit atau sandal dalam bentuk dan model apapun b. Peserta diharuskan membawa kartu peserta dan membawa tanda pengenal (bukti identitas) c. Peserta yang tidak ikut briefing pada H-1 tidak diperkenankan ikut ujian d. Peserta yang terlambat masuk atau datang ketika ujian sudah dimulai maka tidak diperkenankan ikut ujian e. Alat komunikasi: 1) Seluruh alat komunikasi harus dimatikan, disimpan dalam tas dan tidak dibawa ke tempat duduk peserta 2) Alat komunikasi yang tidak boleh dibawa masuk: handphone, tablet, PDA, radio komunikasi, kamera, dll f. Penunjuk waktu: 1) Peserta tidak diperkenankan menggunakan arloji/ jam tangan 2) Penunjuk waktu akan menggunakan jam dinding yang tersedia di ruang ujian g. Alat tulis yang boleh dibawa: 1) Pensil 2B; karet penghapus, rautan 2) Seluruh keperluan penandatanganan dokumen, menggunakan pulpen yang disediakan oleh pengawas, sehingga peserta tidak diperkenan membawa pulpen. h. Buku/catatan dan tas: 1) Seluruh barang-barang termasuk buku, catatan atau tas peserta, dikumpulkan di tempat yang telah disediakan oleh panitia ujian 2) Peserta dihimbau untuk tidak membawa barang berharga yang tidak diperlukan untuk pelaksanaan ujian i. Pelaksanaan Ujian: 1) Peserta tidak diperkenankan mulai mengerjakan soal sampai diinstruksikan oleh pengawas 2) Tidak boleh menanyakan soal atau ketidakjelasan soal 3) Peserta tidak diperkenankan meninggalkan ruang ujian tanpa seizin pengawas
25
4) Bagi peserta yang memerlukan ke kamar kecil (toilet) diperkenankan meninggalkan ruang ujian setelah diizinkan oleh pengawas waktu tidak akan ditambahkan 5) Bagi peserta yang telah selesai mengerjakan soal diperkenankan meninggalkan ruang ujian setelah mendapat izin dari pengawas 6) Peserta tidak diperkenankan meninggalkan ruangan dengan alasan apapun terhitung sejak 10 menit sebelum ujian berakhir 7) Buku sisa atau tidak terpakai tidak boleh dibawa pulang
F. Penanganan Terhadap Kejadian yang Tidak Diharapkan 1. Pengawas Pusat memiliki kewenangan untuk menangani peserta yang melakukan pelanggaran peraturan 2. Pengawas Pusat memiliki kewenangan untuk mengambil keputusan yang dipandang perlu dan belum diatur pada peraturan dan tata tertib pelaksanaan ujian tulis UKSKMI terkait pelaksanaan ujian, setelah mengkomunikasikan dan mendapat persetujuan dari Ketua Komite UKSKMI 3. Pengawas Pusat berkewajiban untuk melaporkan kejadian tersebut pada Berita Acara Pelaksanaan Ujian. 4. Pengawas wajib menegur pengawas lokal dan peserta jika ada tindakan yang tidak sesuai ketentuan. G. Garis Komando Ujian 1. Pelaksanaan Ujian pada Hari- H di bawah satu komando, yaitu dari sekretariat Komite Nasional (Depok/Jakarta). 2. Pemegang Komando pelaksanaan ujian pada hari H adalah Ketua Komite. 3. Apabila Ketua Komite berhalangan atau melakukan supervisi ke luar kota maka komando diambil alih oleh Ketua Devisi Manajemen. 4. Apabila Ketua Komite dan Ketua Devisi Manajemen berhalangan atau melakukan supervisi ke luar kota maka komando diambil alih oleh Ketua Devisi Ujian.
26
VI. PENGELOLAAN HASIL UJIAN
A. Pemusnahan Buku Soal Buku soal yang telah digunakan dimusnahkan oleh Komite Nasional sesuai dengan prosedur standar di bawah pengawasan divisi ujian komite nasional. B. Pengolahan Hasil Ujian 1. Seluruh LJK dari TUK dikumpulkan ke komite nasional. 2. Pemeriksaan Hasil Ujian dilaksanakan oleh divisi ujian komite nasional. 3. Hasil pemeriksaan berupa: a. Nilai Hasil Ujian masing-masing peserta uji. b. Nilai tertinggi, nilai terendah, dan nilai rata-rata secara nasional. c. Hasil analisis soal uji yang berisikan tentang reliabilitas dan validitas atau bentuk laporan lainnya. 4. Komite Nasional merekapitulasi berita acara uji dan mengolah data tersebut sebagai salah satu bahan untuk penetapan Hasil Ujiandan monitoring dan evaluasi pelaksanaan uji C. Penentuan Nilai Batas Lulus (Standard setting) 1. Standard setting dilaksanakan oleh komite nasional dalam sebuah lokakarya yangmelibatkan juri yang berasal dari perwakilan institusi pendidikan terkait diIndonesia dengan memperhatikan sebaran institusi pendidikan. 2. Standard setting dilaksanakan selambat-lambatnya H+15. 3. Standard setting melibatkan juri yang memenuhi kriteria yang ditetapkan oleh komite nasional. Jumlah juri dan institusi yang terlibat dalam standart setting disesuaikan dengan kebutuhan, minimal 8 orang sesuai minat ilmu kesmas x 3 kelompok. 4. Metode standard setting yang digunakan adalah metode modified Angoff. 5. Hasil standard setting dicantumkan dalam berita acara yang ditanda tangani oleh Ketua komite nasional dan perwakilan juri ang terlibat. 6. Hasil standard setting digunakan untuk menentukan kelulusan uji. D. Pengumuman Hasil dan Umpan Balik Hasil Uji 1. Hasil Ujian diumumkan melalui media web di www.ukskmi.com atau www.ukskmi.org dengan menginformasikan nama institusi, nama peserta dan nomor peserta yang lulus uji kompetensi selambat-lambatnya 45 (empat puluh) hari setelah uji kompetensi dilaksanakan. 2. Hasil Ujiandan umpan balik individu serta umpan balik institusi disampaikan melalui institusi pendidikan selambat-lambatnya H+45 (empat puluh) hari setelah uji dilaksanakan. 3. Umpan balik institusi digunakan sebagai masukan untuk perbaikan proses pengajaran di institusi pendidikan yang bersangkutan.
27
VII. TINDAK LANJUT HASIL UJIAN
1. Peserta ujian yang dinyatakan tidak lulus masih tercatat sebagai peserta didik institusi pendidikan yang bersangkutan dan berhak mengikuti uji kompetensi pada periode ujian berikutnya dengan memenuhi persyaratan dan ketentuan komite nasional. 2. Peserta uji yang tidak lulus diharapkan mengikuti program pendampingan yang diselenggarakan oleh institusi pendidikan masing-masing untuk meningkatkan kemampuan keilmuan, keterampilan dan sikap.
28
VIII. SISTEM PENJAMINAN MUTU Penjaminan mutu Pelaksanaan Ujian dilaksanakan oleh AIPTKMI dan IAKMI serta LPUK-Nakes. Pelaporan capaian pelaksanaan kegiatan dilakukan oleh Komite Nasional dan disampaikan ke AIPTKMI dan IAKMI. Langkah yang dilakukan dalam sistem penjaminan mutu mencakup kegiatan berikut. A. Koordinasi 1. Koordinasi tingkat nasional dilakukan oleh komite nasional. 2. Kegiatan koordinasi dapat berupa rapat dan lokakarya yang jumlah dan jadwal kegiatannya disesuaikan dengan kebutuhan. 3. Koordinasi dipimpin oleh ketua komite nasional. B. Monitoring 1. Monitoring dilakukan secara berkala meliputi seluruh tahapan kegiatan dan unsur yang terlibat dalam pelaksanaan UK 2. Kegiatan monitoring meliputi seluruh tahap uji baik pada penyiapan materi uji, seleksi PP, TUK, PJL, PL, Admin, pelaksanaan UK, pengolahan hasil dan mekanisme pemusnahan materi uji. 3. Jumlah dan waktu kegiatan monitoring disesuaikan dengan kebutuhan. 4. Monitoring dilakukan oleh ketua divisi dan subdivisi terhadap penyelenggaraan dandilaporkan kepada ketua komite nasional. C. Evaluasi 1. Evaluasi dilakukan secara berkala meliputi seluruh tahapan kegiatan dan unsur yang terlibat dalam Pelaksanaan Ujian 2. Kegiatan evaluasi meliputi evaluasi persiapan penyelenggaraan dan hasil UK, berupa kuesioner umpan balik dari peserta dan FGD Komite yang terlibat penyelenggaraan uji coba. 3. Jumlah dan waktu kegiatan evaluasi disesuaikan dengan kebutuhan 4. Evaluasi dilakukan terhadap penyelenggaraan Uji kompetensi dan dilaporkan kepada ketua komite nasional.
29
IX. JADWAL UJI KOMPETENSI TAHUN 2017
No 1 2 3 4
5 6 7 8 9 10
Agenda
Waktu Pelaksanaan
Pendaftaranon-line Pengumuman daftar Peserta dan Lokasi Tempat Ujian Periode pencetakan kartu ujian oleh peserta Penentuan Pengawas Pusat (PP), Penanggung Jawab Lokasi (PJL), Pengawas Lokasi (PL) dan Admin lokal Briefing bagi Pengawas Pusat(PP) di Jakarta Briefing bagi PJL, PL dan Admin serta Peserta di lokasi TUK Pelaksanaan Ujian Penentuan Batas Kelulusan (Standard setting) Pengumuman hasil ujian secara on-line Penyerahan sertifikat kompetensi
10 Januari – 10 Februari 2017 27 Februari 2017 1 – 8 Maret 2017 1 Maret 2017
8 Maret 2017 10 Maret 2017 11 Maret 2017 25 Maret 2017 25 April 2017 2 Mei 2017