Secara umum aplikasi SIMZAKI memerlukan service database Mysql dan Jboss Community version application server. Jika di system anda telah ada mysql atau Jboss server maka panduan berikut ini dapat anda abaikan dan anda bisa langsung mengkonfigurasi Mysql dan Jboss server. Panduan dibawah berasumsi bahwa anda terbiasa menggunakan sistem operasi LINUX/UNIX dan mengerti perintah-perintah dasarnya.
1.1 Instalasi mysql di OPENSOLARIS/SOLARIS Panduan berikut ini berdasarkan server UNIX. Untuk LINUX dapat disesuaikan sesuai kebutuhan. 1. Download file CSKmysql_1.3.1_i386.pkg.bz2 & CSKruntime_1.3.1_i386.pkg.bz2 dari alamat website http://cooltools.sunsource.net/coolstack 2. Simpan kedua file tersebut dalam folder opt 3. Open Terminal, kemudian tuliskan perintah pada terminal /bin/bash 4. Tuliskan perintah cd /opt 5. Extract file CSKmysql_1.3.1_i386.pkg.bz2 dengan menuliskan perintah # bunzip2 CSKmysql_1.3.1_i386.pkg.bz2 6. Extract file CSKruntime_1.3.1_i386.pkg.bz2 dengan menuliskan perintah # bunzip2 CSKruntime_1.3.1_i386.pkg.bz2 7. Install file CSKruntime_1.3.1_i386.pkg dengan menuliskan perintah # pkadd –d CSKruntime_1.3.1_i386.pkg, tekan enter, ketikan yes. Maka akan muncul gambar berikut.
8. Install file CSKmysql_1.3.1_i386.pkg dengan menuliskan perintah # pkadd –d CSKmysql _1.3.1_i386.pkg, tekan enter, ketikan yes dan ikuti perintah selanjutnya.
1.2 Konfigurasi mysql di OPENSOLARIS Setelah selesai instalasi anda dapat mengkonfigurasi mysql server sesuai kebutuhan aplikasi. 1. Ketikan perintah berikut ini untuk menginsialisasi database # /opt/coolstack/mysql/bin/mysql_install_db --datadir=/opt/coolstack/mysql/data 2. Buat user dan group mysql # groupadd mysql # useradd -g mysql mysql # chown -R mysql:mysql /opt/coolstack/mysql/data 3. Copy file konfigurasi my.cnf ke folder /etc # cp /opt/coolstack/mysql/share/mysql/my-large.cnf /etc/my.cnf 4. Jika database-nya innodb maka ubah file konfigurasi seperti berikut ini: # Uncomment the following if you are using InnoDB tables innodb_data_home_dir = /opt/coolstack/mysql/data/ innodb_data_file_path = ibdata1:10M:autoextend innodb_log_group_home_dir = /opt/coolstack/mysql/data/ #innodb_log_arch_dir = /opt/coolstack/mysql/data/
# You can set .._buffer_pool_size up to 50 - 80 % # of RAM but beware of setting memory usage too high innodb_buffer_pool_size = 256M innodb_additional_mem_pool_size = 20M # Set .._log_file_size to 25 % of buffer pool size innodb_log_file_size = 64M innodb_log_buffer_size = 8M innodb_flush_log_at_trx_commit = 1 innodb_lock_wait_timeout = 50 5. Jalankan service database dan ubah username dan password menjadi root dan admin # /opt/coolstack/mysql/bin/mysqld_safe & # /opt/coolstack/mysql/bin/mysqladmin –u root password ‘admin’ 6. Jalankan service agar dapat start dan stop secara otomatis # svcdm enable mysql-csk 7. cek service apakah sudah berjalan dengan baik #svcs mysql-csk setelah dienter akan muncul informasi seperti berikut: STATE
STIME
FMRI
online
9:19:23 svc:/application/database/mysql:mysql-csk
8. Buat Koneksi ke mysql menggunakan terminal, kemudian buatlah user baru untuk koneksi ke database. # /opt/coolstack/mysql/bin/mysql --user=root -p Enter password: [isikan password ] mysql> grant all privilages on *.* to '[user baru]'@'%' identified by '[password anda]'; Query OK, 0 rows affected (0.00 sec) 9. Buat database dengan nama simzaki
Catatan: Selain menggunakan command line seperti diatas, anda pun dapat mengkonfigurasi menggunakan tool lain seperti Navicat for mysql, phpmyadmin, mysqlworkbench atau tool lainnya.
1.3 Instalasi Jboss 1. Untuk menginstall dan mengkonfigurasi Jboss anda memerlukan JDK 5 atau JDK6 terinstall di computer/server yang digunakan. Saat tulisan ini dibuat file-file ini dapat didownload dari http://java.sun.com/javase/downloads/index.jsp. 2. Install JDK yang anda pilih dan set JAVA_HOME ke folder JDK tersebut 3. Download JBoss Community version distribution dari Jboss. Saat tulisan ini dibuat kami memakai versi Jboss-4.2.3.GA.zip. Simpan di folder opt 4. Unzip dengan menggunakan perintah # unzip /opt/Jboss-4.2.3.GA.zip
Perintah ini akan mengekstrak file Jboss dan membuat struktur direktori baru bernama ‘Jboss-4.2.3.GA’ 5. Masuk ke directory Jboss-4.2.3.GA untuk mengecek folder hasil ekstrak. # cd Jboss-4.2.3.GA Sampai disini instalasi Jboss server telah selesai.
1.4 Konfigurasi Jboss a. Copykan file simzaki.war dan folder simzaki-ds.xml ke folder /opt/jboss4.2.3.GA/server/default/deploy b. Ubah username dan password di file simzaki-ds sesuai dengan user dan password mysql anda. c. Jalankan jboss dengan menuliskan perintah. # /opt/jboss-4.2.3.GA/bin .run.sh –b 0.0.0.0
Catatan: Anda dapat membuat start dan stop service ini secara otomatis dengan menggunakan SMF untuk SOLARIS atau service daemon untuk LINUX. d. Setelah service Jboss running maka secara otomatis struktur database aplikasi akan dibuatkan. Tetapi hal-hal berikut ini mesti dilakukan manual pada database simzaki. Pada table application_user isikan : 1. Field password dengan admin, di function pilih MD5 2. Field username dengan admin 3. Field UserRole dengan SUPER_USER e. Anda dapat mengecek aplikasi dengan mengetikan http://[ip_server_jboss]:8080/simzaki pada browser pilihan anda.