Kuat Karena Mengakar
RABU, 3 FEBRUARI 2016 / 23 RABIUL AKHIR 1437 H
HARGA: RP 3.000
www.radarsukabumi.com
“Kami sudah melayangkan surat pencekalan kepada kedua tersangka haji, D dan AS ke kantor imigrasi. Hal ini dilakukan supaya keduanya tidak meninggalkan daerah atau bepergian ke luar kota dan luar negeri,” Akhmad EP Hasibuan
Kasi Pidsus Kejari Cibadak,
Sepak Terjang Mengungkap Penyelundupan Kuota Haji 1. Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sukabumi didemo GOIB terkait dugaan jual beli kuota haji, Kamis (30/10/2014). 2. Senin (03/11/2014) Kejaksaan Negeri Cibadak mulai melakukan Pulbaket terkait dugaan jual beli kuota haji.
I AF GR
3. Setelah beberapa bukti terkumpul, Senin (17/11/2014), kasus dugaan jual beli kuota haji dinaikkan prosesnya dari Pulbaket ke penyelidikan.
DW AR ZH YU S: U AB UK RS DA RA A/ IK
4. Mantan Kepala Kementrian Agama (Kakemenag) Kabupaten Sukabumi, Ismatullah menjalani pemeriksaan,
Kamis (27/11/2014) beserta jajaran lainnya.
Kecamatan Nagrak, Abdul Aziz (45), Senin (29/12) diperiksa.
5. Kadisdukcapil, Sofyan Efendi dan Kabid Pendaftaran Penduduk Disdukcapil Kabupaten Sukabumi, Ridwan diperiksa tim penyidik kejaksaan, Senin (08/12/2014)
8. Berdasarkan alat bukti dan keterangan yang ada, pada 03 Maret 2015, tim penyidik menetapkan dua tersangka dalam kasus ini, yakni mantan Kasi Haji dan Umroh, AS dan Stafnya D.
6. Senin (22/12) Ketua Kelompok Binaan Ibadah haji (KBIH) Al-Hikmah Cisaat, Alamsyah Nukman (55) dan ketua tim pembimbing ibadah haji Kemenag Sukabumi pada Kantor Urusan Agama (KUA) Sukaraja, A Lukman Hakim diperiksa.
9. Akhir 2015, tim penyidik melayangkan surat pencekalan terhadap kedua tersangka. Keduanya dilarang meninggalkan daerah Sukabumi.
7. Ketua Kelompok Binaan Ibadah haji (KBIH) Al-Miftah
MI
Dua Tersangka Haji Dicekal SUKABUMI - Belum lama ini, Tim Penyidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Cibadak telah melayangkan surat pencekalan terhadap dua tersangka kasus Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) dalam pelak-
sanaan ibadah haji Kabupaten Sukabumi tahun 2014, D dan AS kepada Kantor Imigrasi Sukabumi. Kini, tim penyidik tengah menunggu jawaban dari kantor imigrasi. Informasi yang dihimpun, saat
ini tim penyidik terus fokus menuntaskan kasus yang tengah digarapnya, tak terkecuali dengan kasus haji pada Kemenag Kabupaten Sukabumi. Bahkan, pada Senin (1/2) lalu, tim pe-
nyidik telah memanggil dan memeriksa Kepala Kemenag Kabupaten Sukabumi, Hilmi Rivai untuk dimintai keterangan. “Kami sudah melayangkan surat pencekalan kepada kedua tersangka
haji, D dan AS ke kantor imigrasi. Hal ini dilakukan supaya keduanya tidak meninggalkan daerah atau bepergian ke luar kota dan luar negeri,” ujar Kasi
Otak Sindikat Pemalsu Rupiah Buron
EKSPOS: Dua pelaku pengedar uang palsu MM (kiri) dan SS (kanan) dijaga ketat anggota Sat Sabhara Polres Sukabumi Kota dilengkapi senjata laras panjang saat menggelar ekspos di Mako Polres Sukabumi Kota, pukul 10.00 WIB, kemarin (2/2).
SUKABUMI - Jajaran Satuan Reserse dan Kriminal (Sat Reskrim) Polsek Sukalarang berhasil mengungkap dan mengamankan dua pelaku yang diduga sebagai sindikat peredaran uang palsu (upal) di wilayah Sukalarang, Kabupaten Sukabumi berinisial MM (50), dan SS (55). Dari tiga pelaku, polisi hanya mengamankan dua orang tersangka yang berperan sebagai pengedar, sementara satu pelaku sebagai otak dan pembuat upal tersebut masih dalam pengejaran anggota kepolisian.“Semua tersangka ada tiga, namun untuk tersangka R yang merupakan otak sekaligus pembuat uang palsu ini masih kita lakukan pengejaran,” ungkap Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Diki Budiman saat memberikan keterangan saat ekspos di Mako Polres Sukabumi Kota, kemarin (2/2) pagi. Dalam keterangannya, penangkapan sindikat ini berawal dari kecurigaan anggota Polsek Sukalarang yang mendengar informasi adanya peredaran upal di wilayah Sukalarang.
OTAK..Baca Hal 4
FOTO : WIDI/RADARSUKABUMI
Kejiwaan Korban Depong Membaik SUKABUMI - Upaya pemulihan anak korban pencabulan yang dilakukan tersangka DH (38) alias Depong terus berlanjut. Kemarin (2/2), empat anak siswa sekolah dasar menjalani hipnoterapi untuk memulihkan kejiwaan anak. Hipnoterapi oleh Satgas Penanggulangan Tawuran
FOTO:ANDRI/RADARSUKABUMI
KEJIWAAAN..Baca Hal 4
INTERAKTIF: Anak korban pencabulan saat menjalani salah satu metode hipnoterapi, kemarin (2/2). Mereka mengikuti permainan interaktif hingga dipertunjukkan sulap.
Kuasa Hukum Minta Polisi Selidiki Sigit SUKABUMI - Situmorang, kuasa hukum Friska Trisnawati, tersangka pembunuhan anak kandung, Sintia Juliani Fitri balita berusia 17 bulan, mendatangi Tim Penyidik Polres Sukabumi Kota di Unit Perlindungan Perempuan Anak (PPA), kemarin (2/2). “Selaku kuasa hukum Friska, saya meminta kepada penyidik untuk melakukan gelar perkara ulang dan penyelidikan secara intensif terha-
dap suami pelaku, Sigit (18),” desak Situmorang yang dihubungi Radar Sukabumi, kemarin (2/2) sore. Tewasnya korban dirasakannya ada kejanggalan, bahkan Situmorang pun menduga ada keterlibatan suami pelaku yakni Sigit dalam kasus tersebut. Hanya saja, yang dimaksud terlibat versi Situmorang bukan berarti ayah korban ikut memukul anaknya,
AYA AYA WAE
REPOT..Baca Hal 4
Cuek Diteror karena Tak Percaya Klenik Handoko Wibowo mendidik para petani memperjuangkan tanah mereka dengan berorganisasi, berdialog, atau berunjuk rasa damai. Sampai rela meninggalkan praktik sebagai pengacara. TAUFIK HIDAYAT, Batang
TWITTER/HUFFINGTON POST
SUBUH
04:35
DI rumah yang jembar itu, para ’’tamu tak diundang’’ tersebut terus saja datang. Mulai boneka kain mori yang ditusuk jarum, telur yang sudah dipecah, sampai taburan garam dan paku. Tapi, tak sekali pun sang pemilik rumah, Handoko Wibowo, merasa terganggu. Apalagi keder. Padahal, yang DZUHUR
12:08
ASHAR
15:28
TAUFIK HIDAYAT/JAWA POS RADAR SEMARANG
OMAH TANI: Handoko Wibowo di rumahnya, Dukuh Cepoko, Desa Tumbrep, Kecamatan Bandar, Batang (28/1). Sejak 1998, Handoko konsisten mendampingi petani.
MAGRIB
18:20
ISYA
19:33
METROPOLIS
paham klenik pasti tahu, semua ’’tamu’’ tadi terkait erat dengan praktik santet alias teluh. Sudah pasti yang disasar adalah Handoko. ’’Biarin saja, wong saya nggak percaya halhal kayak gitu kok,’’ katanya kepada wartawan koran ini di rumahnya di Dukuh Cepoko, Desa Tumbrep, Kecamatan Bandar, Kabupaten Batang, Kamis (28/1). Handoko diteror karena kegigihannya membela petani. Sejak 1998, dia tak putus melakukannya sampai kini. Sampai-sampai, dia harus menghentikan praktik sebagai pengacara. Pendampingan yang dilakukannya tak hanya kepada para petani dari
KUASA..Baca Hal 4
Hari Ini
Handoko Wibowo, Pembela Petani Batang Peraih Yap Thiam Hien Award
Repot demi Kelinci BEGINILAH semestinya negeri beradab. Tidak cuma berperikemanusiaan, tapi juga berperikebinatangan. Hewan yang memerlukan bantuan juga wajib diberi pertolongan. Itulah yang terjadi di Omagh, Irlandia Utara, pada Jumat (29/1). Tim pemadam kebakaran (PMK) harus dikerahkan ke sebuah rumah. Bukan untuk memadamkan api, melainkan untuk menolong seekor kelinci.
DUA..Baca Hal 4
Pemkot Buka Pelelangan Jabatan „Sing Taliti Ngalelangna Yi... Bisi Salah Nunjuk...!‰
SUKABUMI EKSPRES Menanti Pjs Camat Palabuhanratu „Saha Wae Anu Diuk... Nu Pentingmah Nyaah Ka Rahayat....‰
CUEK..Baca Hal 4
Email:
[email protected]
NASIONAL
HALAMAN 2
RABU, 3 FEBRUARI 2016 / 23 RABIUL AKHIR 1437 H
RADAR SUKABUMI
Menteri Yuddy Sudah Gatot Honorer K2 Bertahan karena Diberi Harapan JAKARTA--Kebijakan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi yang membatalkan pengangkatan honorer K2 menjadi CPNS dinilai sebagai bentuk kegagalan. Dengan demikian menteri yang gagal tidak bisa diandalkan memimpin suatu
instansi. “Honorer K2 ini masalah yang krusial. Namun Menteri Yuddy ternyata tidak bisa menyelesaikannya dan malah angkat tangan. Bagi kami MenPAN-RB sudah gatot (gagal total),” beber Ketum Forum Honorer K2 Indonesia (FHK2I) Titi Purwaningsih, Selasa (2/2). Dengan aksi 10 Februari mendatang, seluruh honorer K2 berharap Presiden Jokowi bisa menerima aspirasi rakyat kecil. Jokowi juga diminta merealisasikan janji-janjinya kepada honorer K2 saat kampanye Pilpres 2014 lalu. “Permin-
taan kami cuma satu, Presiden Jokowi mengeluarkan regulasi untuk honorer K2. Kalau guru bantu DKI Jakarta bisa, kenapa untuk honorer K2 tidak bisa. Kami berharap Presiden jangan sampai gatot juga seperti pembantunya,” tegas Titi. Ia menambahkan pihaknya kembali mengingatkan pemerintah tentang harapan-harapan yang sudah diberikan kepada mereka. Titi mengaku, pascapengumuman kelulusan CPNS dari honorer K2 pada 2013/2014 pihaknya sudah meminta pemerintah
untuk memberhentikan honorer K2 seluruhnya. Tidak hanya kepada Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPANRB) Azwar Abubakar, tapi juga kepada penggantinya, Yuddy Chrisnandi. “Sejak awal saya sudah bilang kalau pemerintah keberatan mengangkat kami jadi CPNS, mendingan kami diberhentikan semuanya. Saat itu saya minta MenPAN-RB keluarkan SE pemberhentian honorer K2,” tuturnya. Hanya saja, lanjutnya, Azwar dan Yuddy tidak berani menjawab tantan-
gan honorer K2. Malah di zaman kepemimpinan Yuddy Chrisnandi, honorer K2 diberikan janji-janji dan harapanharapan. Atas nama janji dan harapan itulah honorer K2 tetap bertahan. “Kalau sekarang baru diberhentikan ya kami tidak mau mundur. Kami sudah kadung basah, ya mandi sekalian saja. Kami tidak mau mundur lagi,” ujarnya. Menurut Titi, kebijakan pemerintah tidak didasari pemikiran panjang. Tidak juga didasari fakta di lapangan, bahwa yang mengisi instansi-instansi daerah paling banyak honorer. (esy/jpnn)
POLITIK
Fadli Zon Tegaskan Gerindra Tolak Revisi UU KPK JAKARTA – Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon mengatakan, pihaknya tetap menolak revisi Undang-Undang Komisi Pemberantasan Korupsi. Sebab, revisi dianggap malah melemahkan KPK. “Sikap Fraksi Gerindra menolak soal revisi UU KPK sebab bisa melemahkan lembaga pemberantasan korupsi itu,” ujar Fadli di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (2/2). Pria yang juga wakil ketua DPR itu menjelaskan, terdapat beberapa hal dalam revisi UU yang akan melemahkan KPK. Salah satunya ialah penyadapan yang harus meminta izin tertulis dari dewan pengawas. “Ini akan membuat prosedurnya lebih lama,” tambah Fadli. Pria berkaca mata itu mengatakan, partainya sudah punya rencana jika DPR nantinya mengambil keputusan revisi UU KPK. “Kalau pun harus diputuskan (revisi), kami minta voting,” tegas Fadli. (rka/jos/jpnn)
HUKUM
Terlibat Jual Ginjal, Izin Dokter Akan Dicabut KEMENTERIAN Kesehatan tidak akan mentolerir apabila ada oknum dokter yang terlibat kasus perdagangan organ tubuh manusia yaitu ginjal. Inspektur Jenderal (Irjen) Kemenkes Purwadi bahkan menjamin pihaknya bakal mencabut izin praktek saat dokter tersebut resmi ditetapkan sebagai tersangka. “Dari kementerian kesehatan, ranahnya sebagai pegawai negeri bisa dihapus. Tapi enggak menghilangkan kasusnya. Biasanya kalau udah jadi tersangka juga sudah dicabut,” kata Purwadi saat ditemui di gedung KPK, Kuningan, Jakarta, Selasa (2/2). Purwadi menuturkan, Kemenkes bakal menyerahkan proses hukum dalam kasus perdagangan ginjal tersebut kepada kepolisian. Pasalnya, hal tersebut merupakan tindakan kriminal yang harus ditindak tegas. “Itu kriminal. Kita serahkan ke aparat hukum untuk penyelidikan dan penyidikan untuk lebih lanjut,” kata Purwadi. Sebelumnya, penyidik Direktorat Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri telah memeriksa tiga orang dokter atas kasus sindikat penjualan ginjal. Namun penyidik menutup rapat asal-usul identitas mereka. Informasi beredar, salah satu dokter yang diperiksa bekerja di rumah sakit pemerintah ternama. Pemeriksaan pada ketiganya masih dalam kaitan dokter yang melakukan operasi serta rumah sakit yang menjadi tempat operasi dari korban ke penerima ginjal. Tiga tersangka telah ditetapkan yakni Yana Priatna alias Amang (YP atau AG), Dedi Supriadi (DS atau DD) dan Kwok Herry Susanto alias Herry (HR) dalam kasus jaringan penjualan ginjal. Selama satu tahun sindikat ini sudah menjaring 15 korban, rata-rata warga Jawa Barat yakni Garut, Bandung, Soreang dan lainnya. Para korbannya adalah pekerja kasar dari kalangan bawah seperti sopir, petani, tukang ojek dan lainnya, yang rentang umurnya antara 20-30 tahun. Modus pelaku yaitu menjanjikan uang kepada korban yang mau menjual ginjalnya sekitar Rp70 juta. Sedangkan orang penerima ginjal atau yang membeli diminta bayaran sebesar Rp250 Rp300 juta. Atas perbuatannya kini ketiga pelaku ditahan di Bareskrim dan dijerat Pasal 2 ayat 2 UU No 21 Tahun 2007 TPPO (tindak pidana perdagangan orang), juncto Pasal 62 ayat (3) Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan dengan ancaman hukuman diatas lima tahun penjara.(put/jpg)
MIFTAHULHAYAT/JAWA POS
SERIUS: Para saksi sidang sengketa pilkada Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara, di gedung Mahkamah Konstitusi Jakarta kemarin.
Ungkap Modus Coblosan Tak Wajar
JAKARTA – Mahkamah Konstitusi memulai sidang lanjutan sengketa pilkada un tuk enam daerah senin (1/2). Yang dipersoalkan para saksi, antara lain, daftar pemilih tambahan (DPTb2) dan TPS yang tutup lebih awal. Juga, pengondisian pemilih yang diduga dilakukan paslon peraih suara terbanyak hingga dugaan pengurangan suara. Hanya, para saksi kesulitan untuk mengaitkan kejadian-kejadian yang ada dengan hasil pilkada. Pada sidang pilkada Kabupaten Muna, Sultra, misalnya, saksi Laode Muhammad Amril menyoal adanya pemilih bermodal KTP yang cukup banyak di sebuah TPS.
Jumlahnya 79 orang. ’’Ada yang namanya tercatat di TPS lain,’’ ujarnya. Selain itu, para pemilih tambahan tersebut tidak dicatat di formulir C7 yang merupakan catatan resmi, melainkan di kertas biasa. Pengakuan tersebut dipertanyakan balik oleh hakim konstitusi Suhartoyo yang menjadi hakim anggota di panel 3. ’’Kan tidak ada larangan orang mencoblos di tempat lain menggunakan KTP. Itu prosedural selama tidak dobel (memilih di dua TPS),’’ ucapnya. Di panel 2 yang menyidangkan Kabupaten Kuantan Singingi, Riau, saksi Muhajir mengaku dikondisikan untuk memilih paslon nomor urut 2. Caranya mencoblos
di bagian mata dan menyerahkan sobekan hasil coblos itu kepada koordinator yang ditunjuk. ’’Itu (pengondisian) terjadi sehari sebelum pemungutan suara,’’ tuturnya. Saksi lain, Rudi Setiawan, mengaku dilarang memberikan hak suara dengan alasan TPS sudah tutup. ’’Padahal, saat itu masih pukul 12.45,’’ ujarnya. Ahli pemohon untuk Kuantan Singingi, Saldi Isra, mengingatkan MK untuk mewaspadai cara mencoblos yang tidak wajar. ’’Kalau melakukan pencoblosan di luar cara yang benar, pasti ada maksudnya,’’ katanya. Menurut dia, mencongkel mata bisa menjadi salah satu cara paslon mengontrol pemilihnya. (byu/c6/ca)
Masinton Resmi Dilaporkan ke MKD JAKARTA - Kasus dugaan penganiayaan oleh Anggota Fraksi PDI Perjuangan Masinton Pasaribu terhadap sekretaris pribadinya, Dita Aditia resmi diadukan ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD). Hanya saja laporan ini tidak disampaikan langsung oleh Dita melainkan lewat tim advokasinya dari LBH Apik Jakarta. Mereka menyerahkan surat ad-
uan ke sekretariat MKD, dilanjutkan dengan audiensi dengan pimpinan MKD. Ratna Batara Munti selaku tim advokasi LBH Apik mengatakan tujuan mereka ke MKD untuk meminta supaya mahkamah etik DPR menindaklanjuti dugaan pelanggaran etika yang dilakukan Masinton. Hal ini menurutnya sejalan dengan dugaan pelanggaran pidananya yang
telah dilaporkan ke Bareskrim Polri. “Kami laporkan (Masinton) dan semoga MKD memberikan sanksi tegas. Korban sudah datang kepada kami menceritakan soal dia dianiaya,” ujar Ratna, usai menyerahkan aduan ke MKD, Selasa (2/2). Dalam pengaduan itu, pihak LBH Apik juga menyerahkan surat permohonan pelaporan beserta kro-
nologi kejadian yang dialami Dita, serta foto korban dalam kondisi bagian mata lebam seperti yang sudah beredar di media. “Korban mengalami trauma, dan bukti ada. Kami mau bertemu dulu dengan anggota MKD,” tambahnya. Dalam pertemuan ini, utusan LBH Apik diterima Wakil Ketua MKD Sufmi Dasco Ahmad.(fat/jpnn)
Dewie Limpo dan Dua Anak Buahnya segera Disidang JAKARTA - Anggota Komisi VII DPR nonaktif Dewie Yasin Limpo, tersangka suap usulan penganggaran proyek pembangunan pembangkit listrik mikro hidro (PLTMH) di Deiyai Papua segera disidangkan di Pengadilan Tipikor Jakarta. Hari ini Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyatakan berkas perkara politisi Partai Hanura itu telah lengkap (P-21) dan sudah siap dilimpahkan ke tahap penuntutan. “DYL hari ini, 2 Februari 2016 perkaranya limpah ke Jaksa Penuntut Umum (JPU) / tahap 2,” kata
Juru Bicara KPK Yuyuk Andriati saat dikonfirmasi melalui pesan singkat, Selasa (2/2) sore. Selain itu, komisi antirasuah juga melimpahkan berkas perkara dua tersangka lainnya ke tahap penuntutan, Bambang Wahyu Hadi yang merupakan staf Ahli Dewie Yasin Limpo, dan Rinelda Bandaso yang saat itu merupakan Sekretaris Pribadi dari saudara dari Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo itu. Dalam perkara ini, dua tersangka lainnya telah menjalani persidangan, tersangka Kepala Dinas Pertamban-
gan dan Energi Kabupaten Deiyai Irenius Adii dan Direktur PT Abdi Bumi Cenderawasih Setyadi Jusuf. Seperti diketahui, Dewie Yasin Limpo merupakan tersangka dalam perkara yang berawal dari operasi tangkap tangan (OTT) pada 20 Oktober 2015 ini. Dia diduga menerima suap sebesar SGD 177.700 dari Kepala Dinas Pertambangan dan Energi Deiyai Irenius Adii dan pengusaha Setiadi, melalui anak buahnya Rinelda Bandason dan Bambang Wahyu Hadi. Suap itu diberikan agar Dewie se-
laku anggota DPR yang membidangi energi tersebut dapat mengusulkan proyek pembangunan pembangkit listrik di Kabupaten Deiyai Papua, untuk dianggarkan ke APBN 2016. Proyek itu sendiri disebutkan belum dianggarkan masuk ke APBN 2016. Irenius Adii sebagai kepala dinas pertambangan dan energi Deiyai baru memasukkan proposal tersebut ke Kementerian ESDM dengan tembusan Dirjen Energi Baru dan Terbarukan ESDM (EBTKE) dan Komisi VII DPR melalui Sespri Dewie Yasin, Rinelda Bandaso. (put/jpg)
Mengunjungi SD Setia Budhi, Sekolah Multikultur yang Penuh Toleransi
Murid dari Tujuh Suku Rukun bagai Satu SD Setia Budhi bak miniatur ideal kehidupan toleransi antarumat beragama di Kota Pudak. Berdiri pada 1953, sekolah itu menampung siswa dari beragam suku hingga agama. Semua rukun. UMAR WIRAHADI DARI luar pagar, suara siswa terdengar riuh bersahut-sahutan kemarin pagi. Ada yang kejar-kejaran. Sebagian murid duduk santai membentuk lingkaran di halaman sekolah di Jalan Setia Budi No 7 tersebut. SD Setia Budhi memang terlihat ramai. Sepintas, keakraban yang terjalin pada diri anak-anak itu terkesan biasa saja. Namun, sebenarnya ada yang begitu
indah di antara mereka. Jika diamati lebih saksama, siswa satu dan yang lain berbeda latar belakang. Baik suku, warna kulit, maupun agama. ’’Kami memang menampung berbagai macam golongan di sini,’’ kata Kepala SD Setia Budhi Emil Kurnia kemarin. Para siswa, ungkap dia, berasal dari tujuh latar belakang suku. Ada Jawa, Batak, Madura, Bali, Arab, Flores, hingga Tionghoa. Mereka menganut agama yang berbeda. Total ada 113 siswa dengan 18 guru. Jika dipersentase, 25 persen siswa adalah muslim. Selebihnya, 72 persen, merupakan penganut agama lain. Mulai Kristen, Katolik, Buddha, dan Hindu. Ada pula Khonghucu yang sudah digabung dengan Buddha. Meski berasal dari latar belakang yang berbeda-beda, anak-anak itu berpadu dalam persatuan yang utuh. Dalam pergaulan sehari-hari, baik di dalam maupun
UMAR WIRAHADI/JAWA POS
SALING MENGHARGAI: Murid-murid dan para guru SD Setia Budhi di sekolah kemarin.
di luar kelas, mereka sama sekali tidak membeda-bedakan latar belakang. Menurut Emil, sejak awal berdiri pada 1953, SD Setia Budhi dirancang menjadi
sekolah yang multikultural. Menampung berbagai kalangan. Semua pendiri sekolah yang bernaung di Yayasan Setia Budhi tersebut merupakan warga Tionghoa
yang tinggal di Gresik. Sekolah itu menampung anak-anak mereka. Namun, lambat laun sekolah tersebut berubah tanpa embel-embel khusus. Saat ini SD Setia Budhi dikenal sebagai sekolah umum tanpa memandang latar belakang agama dan warna kulit. Konsep toleransi juga tecermin dalam kegiatan belajar-mengajar. Pelajaran agama diajarkan tiga hari dalam seminggu. Setiap ada mata pelajaran agama, para siswa dikelompokkan di ruang khusus sesuai dengan agama masing-masing. Mereka diajar guru sesuai dengan agamanya. Silaturahmi juga dilakukan untuk mempererat tali persaudaraan antarumat beragama. Budaya saling mengingatkan antarsiswa dan guru pun digalakkan. Misalnya, saat waktu salat. Murid muslim akan diingatkan yang nonmuslim. ’’Pantang bagi kami untuk memaksakan
keyakinan. Tindakan seperti itu dilarang keras oleh sekolah,’’ ujar Isi Dwiati, salah seorang guru yang beragama Katolik. Menjunjung tinggi perbedaan juga tecermin dalam visi misi SD Setia Budhi. Ada satu misi yang dijunjung tinggi warga sekolah. Yaitu, menciptakan pendidikan yang bermakna bagi semua golongan tanpa membedakan suku, ras, agama, maupun status sosial-ekonomi sehingga menjadi lahan persemaian multikulturalisme. ’’Jadi, toleransi antarumat beragama langsung kami praktikkan di sekolah,’’ tutur Isi. Olivia Christi Ardianto adalah salah seorang siswa di SD Setia Budhi. Sebagai umat Kristiani, bocah 8 tahun itu sangat nyaman dengan lingkungan sekolahnya. Siswa satu dengan yang lain tidak pernah saling mempertentangkan agama. ’’Kami sangat akrab sama siapa pun,’’ ucap bocah kelas II SD tersebut. (*/c14/roz)
MIMBAR PUBLIK
RABU, 3 FEBRUARI 2016 / 23 RABIUL AKHIR 1437 H
Kirimkan Foto atau Unek-unek Anda terhadap layanan publik seperti PLN, PDAM, PT Pos, Telepon, Jalan Rusak, Pungli, Kemacetan, Pembuatan KK/K T P / S I M / Pa s p o r /
Sertifikat Tanah, dll. Ketik :
MPB(spasi)isipesan Kirim ke
0857-2163-9400 Layanan ini bertarif normal
atau kirimkan melalui E-mail :
[email protected] telp : 0266 - 219 204 fax: 0266-210 615
Cantukan nama dan alamat lengkap, nomor telepon yang bisa dihubungi, nomor pelanggan (untuk layanan PDAM/ PLN/Telkom) dan lampirkan fotokopi KTP. Kirimkan ke Redaksi Radar Sukabumi, Jl. Salabintana KM 3,5 Panjalu Sukabumi
Hanya yang memenuhi syarat yang akan dimuat. Redaksi berhak mengedit isi tulisan tanpa mengurangi substansi. Redaksi tidak bertanggungjawab atas dampak langsung maupun tidak, pasca pemuatan tulisan. Terima kasih.
Cantumkan Identitas Lengkap Nomor Telepon
Penting 110 1. Polisi 2.. Ambulans 118 3.. BASARNAS 115 4.. Kantor Pos (0266) 222542 Kota Sukabumi 5.. PDAM TBW (0266) 221172
6. P Pemadam Kebakaran PLN 7. P Gangguan PJU 8. G Kota Sukabumi K 9.. TTelkom 9 10. KODIM 0607
113 atau (0266) 222155 123 atau (0266) 221163 (0266) 222142 147 atau (0266) 220666 (0266) 222542
Polres Sukabumi Kota (0266) 245068 1. Polsek Cikole 2.. Polsek Gunung Puyuh 3.. Polsek Citamiang 4.. Polsek Warudoyong 5.. Polsek Baros 6.. Polsek Cibereum 7.. Polsek Lembursitu 8.. Polsek Cisaat
(0266) 215785 (0266) 218182 (0266) 216110 (0266) 241712 (0266) 221834 (0266) 234919 (0266) 231210 (0266) 222352
9. P Polsek Sukabumi 10.. Polsek Sukaraja 11.. Polsek Sukalarang 12.. Polsek Kadudampit 13.. Polsek Kebon Pedes 14.. Polsek Cireunghas 15.. Polsek GN.Guruh
(0266) 223298 (0266) 221745 (0266) 261349 (0266) 214643 (0266) 245983 (0266) 243376 (0266) 6325354
Polres Sukabumi (0266 - 434110) 1. Polsek Cibadak 2.. Polsek Nagrak 3.. Polsek Cikidang 4.. Polsek Cikembar 5.. Polsek Cicurug 6.. Polsek Parung Kuda 7.. Polsek Kalapa Nunggal 8.. Polsek Palabuhanratu 9.. Polsek Warung Kiara 10. 0. Polsek Cisolok 11. 1. Polsek Jampang Tengah : 12. 2. Polsek Sagaranten 13. 3. Polsek Lengkong 14. 4. Polsek Ciemas 15. 5. Polsek Surade
(0266) 531136 (0266) 534110 (0266) 621210 (0266) 321110 (0266) 731210 (0266) 531853 (0266) 620110 (0266) 431110 (0266) 321823 (0266) 431034 (0266) 460110 (0266) 341125 (0266) 6461567 (0266) 0266) 490295
16 Polsek Cidahu 16. 17. 17 7. Polsek Parakan Salak 18. 18 8. Polsek Simpenan 19. 19 9. Polsek Cikakak 20. 20 0. Polsek Purabaya 21. 21 1. Polsek Tegal Buleud 22. 22 2. Polsek Kali Bundeur 23. 23 3. Polsek Ciracap 24. 24 4. Polsek Jampang Kulon 25. 25 5. Polsek Bojong Genteng 26. 26 6. Polsek Caringin 27. 27 7. Polsek Nyalindung 28. 28 8. Polsek Gegerbitung 29. 29 9. Polsek Curug Kembar
(0266) 733598 (0266) 735117 (0266) 490599 (0266) 6440361 (0266) 340099 (0266) (0266) (0266) 490487 (0266) 490110 (0266) 620580 (0266) 238307 (0266) 480110 (0266) 241592 (0266) -
RUMAH SAKIT 1. RSUD R.Syamsudin S.H 2.. RSUD Palabuhan Ratu 3.. RSUD Sekar Wangi 4. RS Betha Medika
(0266) 222663 5. RSI.Assyifa 6. RS. Hermina (0266) 6252525 (0266) 6250905 7. RS. KarƟka Medikal Center M
(0266) 225180 (0266) 432081 (0266) 531261 (0266) 248022
PALANG MERAH INDONESIA (PMI) (0266) 236447 (0266) 236974 (0266) 213119 (0266) 226551
1. PMI Kab. Sukabumi 2. Unit Tranfusi Darah PMI Kab. Sukabumi 3. PMI Kota Sukabumi 4. Unit Donor Darah (UDD) Kota Sukabumi
Jadwal Perjalanan Kereta Api Eksekutif / Eko AC
KA PANGRANGO
Sukabumi - Bogor
Bogor - Sukabumi
Stasiun
KA. 101 Dtg Brkt
Stasiun
KA. 104 Dtg Brkt
Sukabumi Bogor
05.00 07.03 -
Bogor Sukabumi
07.55 09.59 -
Stasiun
KA. 103 Dtg Brkt
Stasiun
KA. 106 Dtg Brkt
Sukabumi Bogor
10.05 12.08 -
Bogor Sukabumi
13.25 15.29 -
Stasiun
KA. 105 Dtg Brkt
Stasiun
KA. 108 Dtg Brkt
Sukabumi Bogor
15.45 17.48 -
Bogor Sukabumi
18.30 20.41 -
Eksekutif / Eko AC
KA SILIWANGI / PANGRANGO
Sukabumi - Cianjur
HALAMAN 3
RADAR SUKABUMI
Cianjur - Sukabumi
Stasiun
KA. 102 Dtg Brkt
Stasiun
KA. 103 Dtg Brkt
Sukabumi Cianjur
05.45 07.05 -
Cianjur Sukabumi
08.15 09.36 -
Stasiun
KA. 104 Dtg Brkt
Stasiun
KA. 105 Dtg Brkt
Sukabumi Cianjur
10.20 11.41 -
Cianjur Sukabumi
13.50 15.10 -
Stasiun
KA. 106 Dtg Brkt
Stasiun
KA. 107 Dtg Brkt
Sukabumi Cianjur
15.50 17.10 -
Cianjur Sukabumi
18.15 19.35 -
Kapan Jalan Cikidang Diperbaiki Galian Pasir Untungkan Pengusaha S AYA m e n g k r i t i k k e beradaan galian pasir di Kampung/Desa Titisan Kecamatan Sukalarang, Kabupaten Sukabumi yang menguntungkan pengusaha.
Sementara masyarakat kecil kena dampak dari kerusakan lingkungan dan jalan. Mohon agar Pemkab menekan pengusaha mengeluarkan kewajiban sosialnya (CSR)
dengan memperbaiki jalan dan lingkungan/reklamasi bekas galian pasir. Nuhun pak penjabat bupati Sukabumi. 087770012131
Terimakasih Puskesmas Kadudampit ATAS nama pribadi saya ucapkan terimakasih atas pelayanan Puskesmas Kadu-
dampit yang capat tanggap, ramah kepada pasiennya. Seoga, ini jadi contoh bagi
yang lainnya.
nas Perhubungan (Dishub) memberlakukan aturan tertulis entah itu melalu peraturan daerah (Perda) atau peraturan walikota (Per-
wali). Sehingga ada kepastian hukum berusaha bagi pemilik Cator. 087721445483
Mohon Kepsek Larang Siswa Bawa Kendaraan
SAYA miris dengan beberapa siswa SMA/SMK di Kota Sukabumi membawa kendaraan roda empat/mobil. Benih-benih hedonis mulai terlihat dari fenomena ini, mulai siswa SMP mem-
bawa motor ke sekolah hingga beberapa siswa SMA/SMK nyetir sendiri ke sekolah.Mohon agar para guru melarang keras siswa SMA dan SMP bawa kendaraan sendiri ke sekolah, karena akan tercipta
dengan nyata kesenjangan si kaya yang menyetir mobil kinclong dan si miskin yang berjalan kaki dengan sepatu sobek ke sekolah. 087872040747
Mohon Gunung Sunda Dihijaukan SAYA miris melihat kondisi Gunung Sunda yang terletak di Desa Padaasih, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi. Kondisi saat
ini gersang, bila warga ingin menghijaukan gunung tersebut tidak bisa karena sudah ada pemiliknya yakni Holcim. Semoga pabrik se-
men tersebut melakukan penghijauan di Gunung Sunda. 08387652096
Cikidang Cigelong. P.Narso 083891802841
Tertibkan Pengamen Bergaya Punk
SAYA risih dengan pengamen berpakaian anak punk, telinga, hidung ditindik, badan penuh tatto. Kalau minta uang, bahasanya tidak sopan. Mohon Satpol PP
085794643445
Usul, Legalkan Cator
BECAK bermotor (Cator/ Bentor) sudah marak di Kota Sukabumi. Saya sependapat dengan aspirasi pemilik Cator agar pemkot melalui Di-
KEPADA yang terhormat Pemkab Sukabumi, sampai kapan kerusakan jalan yang sudah bertahuntahun akan diperbaiki di
S
Kota Sukabumi menertibkan anak punk yang mengamen di stopan dan tempat makan tenda di pinggir jalan. 08129390014
PERMOHONAN MAAF
ehubungan dengan pekerjaan pemeliharaan jaringan dan pemangkasan pohon di Wilayah Kerja beberapa Rayon PLN Area Sukabumi yang pelaksanaannya pemerlukan pemadaman listrik di beberapa desa dan kecamatan khususnya di wilayah kerja Rayon Cibadak, maka dengan kerendahan hati kami MOHON MAAF kepada para Pelanggan PLN yang berada di Wilayah Desa dan Kampung tersebut atas ketidaknyamanannya karena adanya gangguan atau pemadaman dari pekerjaan pemeliharaan tersebut. Adapun jadwal yang terkena pemadaman adalah sebagai berikut : Hari/tanggal : Rabu / 3 Pebruari 2016 Pukul : 08.00 s/d 15.00 WIB Daerah yang terkena Pemadaman : Kecamatan Parakan salak ,Sebagian Kec Bojong genteng , sebagian Kec Cidahu, Meliputi desa desa yaitu Desa Parakan salak,cibodas ,bojong longok, Bojong asih, Cipanengah,Suka kersa, Sukatani, Lebak sari, Jaya Bakti, Tenjolaya, Cisaat, Cidahu, pasir doton , Cidahu tangkil, Giri jaya dan sekitarnya. Kp. Angkrong, Base Camp PLTB Gn Salak, Kp. Cicariu, Kp. Pakuhaji, Kp. Belentuk, Kp. Langensari, Kp. Cibuluh,Kp Kalapacarang, Kp. Pakuwon dan sekitarnya Demikian kami sampaikan, atas kepercayaannya menjadi pelanggan PLN kami ucapkan terima kasih. TIM HUMAS PLN SUKABUMI
OPINI
Semangkuk Bakso yang Membawa “Renungan” PADA suatu malam yang dingin dengan ditemani suara hujan rintik-rintik yang membuat sekujur tubuh menggigil kedinginan, yang tentunya membuat saya enggan untuk ke luar rumah yang malah lebih nyaman beristirahat di dalam kamar dengan ditemani selimut yang cukup tebal dan tak lupa diiringi dengan lagu mellow juga, coba deh kalian rasakan, pasti rasanya nyaman bukan? Pernah terlintas dalam pikiran saya, mungkin akan bertambah nikmat jika ditemani dengan semangkuk bakso yang hangat dengan sedikit pedas. Saya beranggapan bahwa hal yang saya pikirkan itu mungkin merupakan sesuatu yang bisa dibilang cukup ngawur. Coba saja kalian pikirkan, masa pada jam sepuluh malam saat semua orang sudah terlelap tidur, belum lagi langit yang terus menangis dengan sangat derasnya saat itu, yang mungkin sebagian orang akan beranggapan bahwa tidak akan ada orang yang mau beraktivitas di luar rumah dan begitu pun dengan saya pribadi. “Treng-treng-treng!” terdengar suara mangkuk yang dipukul oleh seseorang dari kejauhan. Saya bertanyatanya, “Apakah mungkin itu penjual bakso ?” perasaan saya mengatakan bahwa itu mungkin saja, tapi kalo dipikir lagi, mana mungkin ada penjual bakso yang berjualan di malam yang selarut ini, ditambah lagi hujan yang terus menerus turun dengan sangat deras sejak tadi. Saya pun beranggapan, “Ah mungkin itu cuman orang yang iseng aja.” Tak lama setelah itu, saya pun kembali ke tempat tidur, dengan harapan agar saya dapat cepat tidur dengan nyenyak, karena belakangan ini saya susah tidur di malam hari, entah karena memang saya sering tidur siang, atau karena memang mata saya aja yang tidak bisa diajak kompromi. “ T re ng-treng-treng!” terdengar lagi suara yang sebelumnya saya dengar, dan kali ini suara tersebut terdengar begitu keras dan lebih dekat dari sebelumnya.
Dengan rasa penasaran, saya pun keluar dari rumah untuk memastikan hal itu. Dan benar saja ternyata ada seorang tukang bakso yang membawa tanggungan bakso sambil memukul – mukul manguknya dengan harapan untuk menarik minat konsumen, untuk mencari sesuap nasi. “Akhirnya mimpiku menjadi kenyataan,” Sebuah kata yang cukup lebay, yang saya ungkapkan dalam hati. Betapa tidak, tukang bakso yang selama ini saya tunggu-tunggu ternyata ada di depan mata. Dingin yang saya rasakan tidak mengurungkan niat saya untuk menghampiri tukang bakso tersebut yang tidak jauh dari rumah saya. Tanpa pikir panjang, saya pun memesan semangkuk bakso sesuai dengan selera yang saya inginkan. Ketika tukang bakso tersebut sibuk dangan semangkuk bakso yang saya pesankan, saya pun melihat tukang bakso tersebut yang tanpak kedinginan berusaha untuk tetap tegar merasakan dinginnya malam. Ketika itu, saya pun berusaha untuk menghangatkan suasana, dengan mecoba bercakapcakap dengan tukang bakso tersebut. Dengan rasa penasaran, saya pun bertanya sesuatu, “Mas gimana jualannya? lancar?”. “Alhamdulillah lancar de,” jawab tukang bakso. Tanpa disengaja, Saya melihat banyak sekali stok bakso dan bahan-bahan lain yang masih ada. Saya pun kembali bertanya, “Kok masih banyak bakso dan bahan-bahan lain yang masih ada?” Sambil tersenyum tukang bakso pun menjawab, “Yaah, memang malam ini kurang begitu banyak pelanggan de .” “Makanya banyak bakso yang belum terjual” tukang bakso menambahkan. “Oh begitu yah,” ujar saya. “Memangnya, kalo tidak laku begitu, untungnya berapa mas?” saya pun menambahkan. Tukang bakso pun menjawab pertanyaan saya dengan diiringi senyuman, “Memang kalo bicara soal untung, jelaslah tidak begitu untung untuk malam ini.”
Oleh : Ramdan Saepul “Ditambah lagi cuaca yang tidak mendukung de,” sambil tersenyum tukang baso menambahkan jawabannya. Berhubung baso yang saya pesankan belum begitu siap, saya pun kembali bertanya pada tukang baso ter sebut, yaah sekalian nungguin bakso yang saya pesan selesai gitu, hehe. Dengan tanpa ragu saya bertanya, “terus, kalo misalkan jualannya gak untung, nanti gimana donk untuk usaha kedepannya?” Dengan tenang tukang baso itu pun menjawab, “yah gak apa-apa de, yang penting bisa cukup buat makan sekeluarga,” “Dan kalo buat usaha mah pasti bakal terus berjalan, toh rezeki kan udah ada yang ngatur, yang penting kita mau berusaha dan berdo’a,” Tukang baso menambahkan. Tak lama setelah saya bercakap-cakap, bakso yang saya pesan pun telah selesai dan siap untuk disantap, eittsss tentunya dibayar dulu donkk masa langsung lari gitu aja sih, heheh. Dan tibalah waktu saya untuk berpisah dengan tukang bakso tersebut, ciee pake berpisah segala lagi, kaya sama pacar aja,hehe. Ups sory jadi becanda deh hehe, kita kembali lagi ke cerita. Sesaat setelah itu, saya pun segera bergegas untuk kembali ke rumah saya. Namun sebelum itu, saya harus bertarung terlebih dahulu dengan dinginnya malam serta ribuan tentara air yang menyerang secara keroyokan dari atas kebawah, wessh lebay ah, hehe. Sesaat setelah tiba di dalam rumah, yang waktu itu saya seorang diri di rumah, yang mana tidak ada satu makluk pun yang bisa diajak untuk bercakap kala itu, hehe. Dengan perut yang lapar, yang sangat memerlukan bantuan dengan sesegara mungkin, saya pun segera menyantap bakso tersebut, eitts tentunya baca dulu donk sebelum makan,hehe. “Dengan kekuatan bulan!!” akhirnya mangkuk yang pada awalnya berisi bakso
pun akhirnya kosong tak berbekas,” saya pun bingung kenapa bisa begitu, “Loh, baso tadi mana? Kok ilang?!”. Entah kemana bakso tersebut hilangnya, namun yang jelas perut saya yang tadinya keroncongan menjadi kekenyangan. Weleh, ya iya lah baksonya ilang, orang udah dimakan sama yang beli bakso ! hehe. Kenapa bengong? ceritanya aneh yah ?. Haha, kalo ceritanya gak aneh, yah gak bakalan seru donk. OK, Let’s come back to the story. Kalo gak ngerti bahasa diatas, browsing aja di google yah, hehe. Sesaat setelah saya selesai mengeksekusi makanan tadi, saya pun sedikit berfikir sejenak. Dalam hati saya berkata, “Ya Allah, betapa hebat orang tua itu, dia rela kedinginan, kehujanan serta kelelahan demi membahagiakan keluarganya. Sedangkan saya? bahkan kita? Apakah kita bisa melakukan apa yang orang tua itu lakukan? Jangankan untuk melakukan hal yang demikian, ketika kita disuruh oleh orang tua kita untuk melaksanakan tugas yang mereka suruh pun kita tidak mau dan malah menolaknya. Sebagai contoh, pada malam hari yang dingin, orang tua kita menyuruh kita untuk berbelanja ke warung, kita malah menolaknya dan bahkan menyuruh saudara kita yang lain, padahalkan warung yang dituju tidak terlalu jauh dari rumah kita. Lalu apa yang kita lakukan kala itu? Kita hanya sibuk dengan diri kita sendiri. Sadarkah kita? Jika saja Allah SWT mengambilkan orang tua kita, sesaat setelah kita menolak permintaanya, apa yang akan kita lakukan? Apakah kita masih akan menolak setiap permintaan orang tua kita?? Tentulah, teman-teman semua akan menjawab dengan kata TIDAK! Bukan begitu? Jika kita memang suka menolak dan bahkan menghiraukan setiap perintah serta nasihat orang tua kita. Maka suatu hari, saat orang tua kita sudah tiada, kata-kata permintaan, perintah serta
nasihat orang tua kita tersebut hanyalah akan menjadi sebuah kata-kata indah dan kenangan bagi kita. Dan di saat seperti itulah waktu pun menjawab, bahwa inilah perasaan yang dirasakan oleh mu ketika kamu menyianyiakan orang yang ada di sekitarmu. “Suatu nasihat akan sangat berharga dan bahkan jauh lebih berharga dari pada emas, sesaat setelah orang yang memberi nasihat tersebut sudah tidak ada”. Ada sebuah cerita mengenai percakapan yang dilakukan oleh seorang ulama besar/guru besar (Imam Al Ghazali) dengan muridnya. Ketika itu, sang guru bertanya kepada muridnya, “Muridku, apakah kamu tahu, apa yang paling jauh di dunia ini?” Dengan mudahnya muridnya pun menjawab pertanyaan tersebut, “Guru, yang paling jauh di dunia ini adalah negeri china.” Sambil diselingi senyuman, Imam Ghazali pun mengatakan bahwa jawaban yang dikatakan oleh muridnya tersebut adalah kurang tepat. Dengan rasa penasaran, muridnya tersebut menjawab kembali dengan jawaban yang dia anggap lebih tepat. Ia mengatakan bahwa yang paling jauh di dunia ini adalah matahari. Sambil menggelengkan kepala imam Ghazali pun mengatakan bahwa jawaban tersebut masih kurang tepat. Muridnya pun tidak menyerah begitu saja, ia terus memberikan jawaban yang dia anggap lebih tepat terhadap apa yang ditanyakan oleh gurunya tersebut pada dirinya. Hingga pada akhirnya, murid tersebut merasa penasaran dengan jawaban sang guru, mengingat bahwa setiap jawaban yang ia berikan kepada sang guru dianggap kurang begitu tepat. Akhirya sang guru pun menjawab , “Hal yang paling jauh di dunia ini adalah MASA LALU.” Sejauh apapun tempat di dunia ini, masih saja bisa kita tempuh dengan apapun yang ada di dunia ini, baik itu dengan kecanggihan ilmu pengetahuan, maupun kecanggihan teknologi. (*)
TERUSAN
HALAMAN 4
RABU, 3 FEBRUARI 2016 / 23 RABIUL AKHIR 1437 H
RADAR SUKABUMI
Zika, Virus Berbahaya yang Menyebar di Seluruh Dunia Dua Tersangka Haji Dicekal sambungan dari Hal 1
Pidsus Kejari Cibadak, Akhmad EP Hasibuan kepada Radar Sukabumi. Dikatakan Akhmad, dicekalnya kedua tersangka ini, supaya proses hukum yang tengah digarapnya itu tidak ada ganjalan terkait keberadaan tersangka. Sehingga, supaya proses hukum berjalan dengan lancar, tim penyidik mencekal keduanya bepergian ke luar daerah. “Pencekalan ini demi lancarnya proses hukum yang tengah berjalan. Kami tidak
ingin ada hambatan,” imbuh Akhmad. Menurut Akhmad, penanganan kasus haji sampai saat ini masih terus digeber. Sejumlah saksi pun masih dilakukan pemanggilan untuk dimintai keterangan tak terkecuali dengan Kakan Kemenag sekarang, Hilmi Rivai. Menurutnya, dipanggilnya Kakan Kemenag untuk menambah keterangan dalam berkas penyidikan. “Pemanggilan ini untuk meminta keterangan terkait prosedur dan teknis pemberangkatan haji. Selain itu
juga, untuk meminta data yang menurut kami penting,” singkatnya.Dihubungi secara terpisah, Kakan Kemenag Kabupaten Sukabumi, Hilmi Rivai tak banyak memberikan komentar seputar pemeriksaannya oleh Tim Penyidik Kejari Cibadak. Ia hanya membenarkan bahwa kedatangannya untuk dimintai keterangan sebagai saksi dalam kasus kuota haji. “Silakan tanya saja ke Pak Kasi Pidsus, namun yang jelas seputar haji,” singkatnya. (ren/t)
Kejiwaan Korban Depong Membaik sambungan dari Hal 1
dan Kenakalan Pelajar ini dilakukan di ruang kelas tempat para korban bersekolah. Mereka didampingi guru, P2TP2A, serta KPAI Kabupaten Sukabumi. Hipnoterapi ini juga akan dilakukan terhadap korban lain secara individual atau langsung ke masing-masing korban. “Yang paling penting itu kan kondisi korban harus pulih dari trauma yang dialaminya. Perawatan ini akan dilakukan berkelanjutan dan untuk semua korban,” ujar Kasi Kurikulum SMA-SMK Kabupaten Sukabumi, Iyus Hilmi kepada Radar Sukabumi. Iyus menuturkan, terapi pemulihan ini sukses jika lingkungan mendukung. Lingkungan yang terdiri dari keluarga dan kerabat sangat penting karena bisa membentuk karakter dan ketenangan. Sejauh ini upaya ini sudah membuahkan hasil karena kondisi kejiwaan anak membaik dan tak ada indikasi trauma serius. “Melalui lingkungan yang kondusif maka anak akan semakin tenang. Jauh dari tekanan yang mengakibatkan trauma itu kembali lagi. Sejauh ini kondisi anak baikbaik saja,” jelasnya. Wakil Ketua P2TP2A, Elis Nurbaeti mengatakan, dalam hal pemulihan ini dibutuhkan waktu yang banyak. Sehingga
dibutuhkan dorongan semua pihak dari Dinsos, Disdik, P2TP2A dan KPAI. Faktor yang paling penting yaitu lingkungan terdekat seperti keluarga. “Dengan banyaknya dorongan pihak maka banyak juga diperoleh cara-cara yang efektif untuk pemulihan. Upaya ini dilakukan secara perlahan agar korban tidak merasa syok dengan banyaknya sorotan,” terang Elis. Mengenai jumlah korban, menurut Elis hal ini merupakan ranah kepolisian namun yang pasti kini sudah ada tambahan. Jika benar demikian maka setiap korban harus mendapatkan perlakuan serupa. “Di samping melakukan pemulihan kita juga terus berkoordinasi dengan kepolisian karena jumlah korban konon terus bertambah. Namun untuk kepastiannya kami terus melakukan komunikasi,” jelasnya. Sebelumnya, polisi terus melakukan penyelidikan kasus pencabulan yang dilakukan tersangka DH (38), yang merupakan oknum pegawai TU di salah satu sekolah dasar di Kecamatan Parungkuda. Pasalnya, hingga saat ini korban yang melapor menjadi tujuh orang. Kapolsek Parungkuda, Kompol Dede Suharja menuturkan, DH ini melakukan tindak pidana pencabulan di bawah umur dengan meminta memegang kemaluan
hingga mengeluarkan sperma. Perbuatan itu dilakukan di kantor TU SD. Sedangkan untuk sodomi masih menjadi dugaan. “Satu anak memang mengakui adanya niat sodomi. Namun kemaluan si tersangka ini baru sebatas menempel saja di anus korban. Semua korban mendapat perlakuan ada yang sampai lima kali bahkan sepuluh kali dan dilakukan berulangulang secara bergilir,” ujar Dede. Menurut dia, dalam melancarkan aksinya tersangka selalu melakukan pengancaman terhadap korban. “Ancamannya jika melaporkan hal tersebut maka uang bantuan siswa miskin (BSM) tidak akan dicairkan. Pelaku juga temperamental, sering marah kepada semua korban,” jelasnya. Dede menuturkan, penyelidikan masih terus dilakukan untuk memastikan jumlah korban. Pasalnya tidak ditutupi ada korban lain, maka dari itu diminta kepada pihakpihak yang mendapatkan perlakukan tersebut untuk segera melaporkan kepada kepolisian.“Akibat perbuatannya tersangka dijerat pasal 292 KUHP juncto pasal 289 KUHP kemudian dijunctokan 294 KUHP dan terakhir Undang-Undang Perlindungan Anak Nomor 35 Tahun 2014 dengan ancaman 15 tahun penjara,” jelasnya. (dri)
Repot demi Kelinci sambungan dari Hal 1
Sebagaimana dilansir Huffington Post, (1/2), kelinci itu bersama kandangnya diterbangkan Badai Gertrude.Si kelinci tersebut kemudian terdampar di atas genting rumah. Seorang petugas pun harus menaiki tangga untuk membantu si kelinci malang itu. ”Untuk menariknya dari genting, kami menggunakan tongkat panjang yang bi-
asa kami gunakan untuk menolong orang yang terjebak di dalam air,” kata David Doherty, komandan tim pemadam ke bakaran Omagh, kepada BT.com. Gertrude akhirnya bisa diturunkan. Menurut Doherty, karena pengalaman menegangkan yang dialaminya, kelinci tersebut akan dinamai sesuai dengan badai yang menerbangkannya, Gertrude. ”Kami harus
merespons laporan (tentang kelinci yang terdampar) itu. Sebab, kalau tidak, kami khawatir ada warga yang celaka karena berusaha menolongnya di tengah angin yang bertiup kencang,” ujar Doherty. Tuh kan, kalaupun PMKnya tak merespons, bakal ada orang yang berusaha menolong. Bahagia sekali binatang yang tinggal di sana. (c14/ttg)
SUKABUMI - Virus Zika kini tengah menggemparkan dunia kesehatan dunia, hingga penanganannya ditetapkan berstatus global. Virus ini sebelumnya hanya terbatas pada beberapa kasus di Afrika dan Asia.Awal mula virus ini merebak di sebuah pulau di Pasifik barat laut tahun 2007. Kepala staf medis negara bagian di Micronesia, Dr James Edilyong mengatakan banyak pasien meremehkan virus ini. ‘’Diawali dengan demam dan ruam di sekitar daun
telinga,’’ katanya dilansir VOA, kemarin (2/2). Penduduk di pulau yang ditinggali lebih dari 10.000 jiwa itu, kemudian menjalani tes. Diketahui hampir tiga perempat dari mereka yang berusia tiga tahun atau lebih, mengidap virus tersebut. ‘’Saat itulah kami sadar harus segera melakukan penanganan serius pada virus itu,’’ katanya. Terlebih lagi kata Edilyong, pasien menganggap remeh virus Zika. Sebagian besar
dari pasien tidak segera ke rumah sakit. ‘’Mungkin mereka merasa ini hanya flu atau demam biasa. Padahal sangat berbahaya,’’ katanya. Pada akhir 2013, wabah besar virus Zika lainnya mulai merebak di Polinesia, Perancis. Namun virus ini benar-benar mencuri perhatian global, ketika muncul di Brazil. Di mana ribuan kasus telah dilaporkan terjadi pada tahun lalu. Laporan ini terkait lahirnya ribuan bayi dengan ukuran kepala yang kecil.
Terindikasi kuat para Ibu dari bayi ini sebelumnya terserang virus Zika. Sementara di Asia Tenggara, virus Zika masih relatif lebih kecil. Namun begitu dari hasil penelitian, virus Zika cepat menyebar di Thailand. Namun secara resmi, Thailand hanya melaporkan satu kejadian pada tahun lalu.Sementara di Malaysia dan Singapura, pejabat kesehatan telah mengeluarkan peringatan tingkat penularan virus Zika. (afz/jpg)
Otak Sindikat Pemalsu Rupiah Buron sambungan dari Hal 1
Sebab, di wilayah itu terdapat pabrik dengan jumlah karyawan ribuan orang dan warung-warung kecil, sehingga sangat rawan terjadi peredaran upal. Dari hasil penyelidikan, anggota Polsek Sukalarang pun berhasil mengamankan seorang pelaku berinisial MM. Ia tertangkap tangan sedang mengedarkan upal di sebuah warung di kawasan pabrik. Dari tangan tersangka, polisi berhasil mengamankan barang bukti upal pecahan Rp 50 ribu sebanyak 1.116 lembar atau senilai Rp 55.800.000. Penangkapan dilakukan di Kampung Cikadu, RT 03/09, Desa/Kecamatan Sukalarang pada Kamis (28/1) pukul 16.00 WIB. “Modusnya, tersangka ini sengaja membeli barang dengan nominal kecil misalnya Rp 10 ribu, sisa uang kembaliannya Rp 40 ribu, ia setorkan ke tersangka
yang saat ini masih buron,” terangnya. Dikatakan Diki, tersangka MM sudah lama mengedarkan upal. Namun, pihak polisi belum mengetahui jumlah pasti berapa upal yang sudah beredar di masyarakat. Dari hasil pengembangan tersangka MM, pelaku lainnya yang juga bos dari MM yaitu SS berhasil diamankan pada Senin (1/2) siang. Pelaku ditangkap di rumahnya yang berada di Kabupaten Cianjur, dari hasil penggeledahan polisi berhasil mengamankan uang kertas setengah jadi. Diki menambahkan, untuk kualitas upal yang diedarkan oleh sindikatnya tergolong memiliki kualitas bagus. Sehingga sulit dikenali. Pelaku mencetak uang dengan kertas yang hampir mirip dengan uang asli. Hanya saja, yang membedakan ada pada gambar uang tersebut di mana gambar tokoh yang ada di uang Rp 50 ribu terlihat be-
lum sempurna, dan masih ada bayangan yang belum sempurna. “Untuk gambar siluet dan nomor seri uang juga kita temukan nomornya sama dengan uang asli, sehingga kalau orang biasa yang tidak teliti tidak akan terlihat asli atau bukan,” jelasnya. Pelaku membuat upal tersebut menggunakan komputer dan mesin cetak. Lanjut ia menambahkan, pelaku peredaran uang palsu ini berbeda dengan pelaku upal yang sebelumnya pernah ditangkap oleh anggota Polsek Sukalarang. “Pada 2014 lalu ada kasus serupa peredaran upal hingga Rp 2 miliar, tetapi setelah kita selidiki ternyata mereka beda sindikat. Namun untuk wilayah peredarannya sama yaitu di wilayah Sukalarang,” jelasnya. Diakui Diki, Sukalarang memang wilayah rawan untuk peredaran upal. Selain karena wilayah perbatasan, di Sukalarang terdapat beberapa pabrik dengan jum-
lah karyawan hingga mencapai ribuan, sehingga para pelaku bisa dengan mudah mengedarkan upal. Tersangka MM mengaku upal ia beli dari tersangka yang kini masih buron sebesar Rp 18 juta belum sempat digunakan, lantaran keburu digerebek polisi. “Awalnya beli dari teman Rp 18 juta, tetapi uang ini belum sempet saya pakai karena keburu digerebek polisi,” terang MM yang bekerja serabutan ini. Sementara itu, tersangka SS mengaku awalnya ia diajak oleh tersangka R yang masih buron, dengan imbalan yang menggiurkan SS pun tertarik untuk mengedarkan upal. SS biasa mengedarkannya di wilayah pabrik di Sukalarang, dan menukarkannya di warung. Akibat perbuatannya, kedua tersangka dijerat pasal 36 ayat 2 dan 3 Undang-undang 17 Tahun 2011 tentang Mata Uang dengan ancaman hukuman penjara 15 tahun. (wdy/e)
Kuasa Hukum Minta Polisi Selidiki Sigit sambungan dari Hal 1
melainkan ada dugaan membiarkan putri kandungnya mendapat perlakuan kasar oleh sang ibu. “Kemarin saya sudah memberikan saran kepada polisi agar kembali melakukan gelar perkara ulang, dan tolong bagi si pelapor yang dimaksud adalah suami pelaku (Sigit, red) untuk diperiksa kembali secara intensif,’’ paparnya. Ia curiga, kenapa setelah korban meninggal suami pelaku baru melaporkan kasus yang sempat menggemparkan Kota Mochi ini. Padahal menurut penuturan kliennya, kekerasan telah dilakukan selama dua bulan. “Apakah selama mereka tinggal suaminya tidak pernah melarang istrinya untuk berbuat kasar? Berarti ini kan suaminya membiarkan perlakuan kasar terus berlanjut, hingga akhirnya si anak tewas,” jelasnya saat dihubungi Radar Sukabumi melalui telepon selularnya, Selasa (2/2) sore. Situmo-
rang juga menduga, suami pelaku telah menelantarkan anak istrinya selama dua bulan dengan tidak memberikan nafkah kepada keduanya. Apalagi sebagai kepala keluarga, ia seharusnya bisa bertanggung jawab memenuhi kebutuhan jasmani keluarganya. “Pelaporannya dalam bentuk dua hal, pertama dugaan penelantaran anak, kedua adalah membiarkan si anak diperlakukan kasar oleh Friska,” terangnya. Namun hingga saat ini, pihaknya baru sekadar memberikan saran kepada polisi terkait dua hal tersebut. Dikatakannya, ia masih menunggu hasil keputusan dari Tim Penyidik Polres Sukabumi Kota. “Kemarin hasil laporan pihak polisi mengatakan untuk saat ini kasusnya difokuskan kepada Friska, dan menerima dengan baik saran saya. Pihak polisi juga dalam waktu dekat ini akan memanggil terlapor yaitu Sigit untuk dilakukan pemeriksaan ulang. Jadi kita tunggu hasil
penyidik seperti apa, baru kita ambil langkah hukum selanjutnya,” tegasnya. Terpisah, Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Diki Budiman mengatakan, tidak ada penambahan tersangka terkait tewasnya Sintia. Terkait soal saran dari kuasa hukum Friska, Diki menjelaskan, terlapor (Sigit, red) tidak bisa dilakukan penahanan. Sebab, setelah dilakukan penyelidikan terhadap terlapor, ia tidak terbukti melakukan penelantaran terhadap keluarganya. “Suaminya kerja kok kasih nafkah ke istrinya juga iya, hanya saja gajinya ini tidak mencukupi kebutuhan keluarganya. Maklum hanya kerja serabutan dengan penghasilan pas-pasan,” ujar Diki. Meski begitu, ia pun tidak akan menghalangi kuasa hukum Friska jika memang ingin melaporkan suami pelaku atas dugaan penelantaran. “Kalau mau lapor silakan, tetapi hasil penyelidikan, si terlapor ini tidak terbukti melakukan penelantaran, yang jelas
kasus ini masih terus berjalan,” terangnya. Selain itu, dikatakan Diki, pelaku menyiksa anaknya dalam keadaan sadar, dan pelaku tidak memiliki latar belakang masalah kejiwaan. Hal ini berdasarkan pemeriksaan kejiwaan oleh dr Tommy selaku ahli kejiwaan di RSUD R Syamsudin. “Hasil pemeriksaan pelaku mengalami depresi setelah membunuh anaknya, tetapi pelaku tidak mengalami gangguan kejiwaan, artinya kejiwaan pelaku masih normal ia pun menyiksa anaknya secara sadar,” tegasnya. Sementara itu, hasil outopsi terhadap korban yang dilakukan oleh Tim Dokter Forensik RSUD R Syamsudin SH, korban meninggal akibat benturan keras di bagian kepalanya.“Luka yang paling fatal di bagian kepala, sehingga mengakibatkan korban meninggal. Sesuai pengakuan dari pelaku ia sempat membenturkan kepala anaknya tersebut ke tembok beberapa kali,” pungkasnya. (wdy/e)
Cuek Diteror karena Tak Percaya Klenik sambungan dari Hal 1
Batang, tapi juga berbagai daerah lain di Jawa Tengah. Kegigihan itu lah yang akhirnya membuat Han doko dianugerahi Yap Thiam Hien Award 2015. Penghargaan tersebut diberikan kepada orang atau organisasi yang konsisten berjuang menegakkan hak asasi manusia. Digelar sejak 2002, tahun lalu penghargaan itu diberikan kepada Direktur Eksekutif Migrant Care Anis Hidayah. Aktivis buruh yang terbunuh, Marsinah; penyair yang dihilangkan paksa, Widji Thukul; akademikus terkemuka mendiang Soetandyo Wignjosoebroto; serta Majalah Tempo adalah sebagian nama lain yang pernah mendapat award yang sama. ”Penghargaan ini menjadi pengingat bagi saya untuk lebih peduli lagi kepada para petani miskin atau yang kehilangan hak atas tanah,” kata Handoko. Rencananya, 11 Februari nanti, Menteri Agraria dan
Tata Ruang Ferry Mursyidan Baldan juga berkunjung ke rumah Handoko yang disebut Omah Tani. Tujuannya, menyerah kan 425 sertifikat kepada 425 kepala keluarga Dukuh Cepoko atas lahan seluas 80 hektare. Sebanyak 425 kepala keluarga petani itulah ”klien” pertama Handoko. Yakni, saat mereka bersengketa tanah hak guna usaha (HGU) dengan PT Tratak. ”Saya bersyukur, setelah ber juang selama 17 tahun, 425 petani ini bisa menerima sertifikat tanah yang menjadi hak milik mereka,” ungkap pria lajang kelahiran Pekalongan, 9 November 1962, itu. Pria berdarah Tionghoa tersebut masih mengingat betul kemarahan para petani Cepoko yang juga para tetangganya tersebut. Mereka mendatangi kantor PT Tratak yang hanya berjarak 100 meter dari Omah Tani setelah salah seorang petani setempat ditahan. Alasan nya, petani tersebut tidak membayar pungutan sebesar 30 persen dari hasil
panen kepada PT Tratak. Handoko lalu mendatangi para petani tersebut, meminta mereka agar tidak sampai mengamuk di kantor PT Tratak. Dia mengajak seluruh petani untuk berembuk di rumah orang tuanya yang kini dijadikan markas Omah Tani. ”Dalam rembukan dengan petani itu, besoknya para petani saya buatkan organisasi tani yang pertama yang bernama Paguyuban Petani Penggarap Tratak pada 1998,” jelas alumnus Fa kultas Hukum Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga itu. Sengketa tanah memang perkara pelik di banyak negara, terutama di dunia ketiga. Data FAO yang dikutip Harry Bernstein dalam bukunya, Dinamika Kelas dalam Perubahan Agraria, menyebutkan, pertanian menyediakan pekerjaan bagi 1,3 miliar penduduk bumi. Sembilan puluh tujuh persen di antaranya di negara-negara berkembang. Kabar pembentukan organisasi tani
HARIAN PAGI
RADAR SUKABUMI Jl. Salabintana KM 3,5 Panjalu Kab. Sukabumi, Telp. (0266) 219204 /Fax. (0266) 219322
Paguyuban Petani Penggarap Tratak tadi langsung tersebar. Para petani di Jawa Tengah yang bermasalah dengan tanah garapan mereka pun ramai-ramai mendatangi Omah Tani. Omah Tani berada di lahan total 8 hektare, warisan orang tua Handoko. Luas bangunannya 480 meter persegi. Di bagian depan ada pendapatan yang mampu menampung sampai 500 orang. Di sanalah para petani belajar cara ber organisasi, berdialog, berdebat, hingga melakukan unjuk rasa damai dengan sopan dan santun. Karena semakin banyaknya petani miskin yang mendatangi rumahnya, pada 2001 anak pertama di antara lima bersaudara pasangan Teguh Budi Wibowo dan Lena Indiana tersebut menutup kantor pengacaranya untuk sementara. Sebab, waktunya habis untuk membantu para petani miskin belajar berdemokrasi. Dan, Handoko membantu mereka semua tanpa memungut sepeser pun bayaran.
”Saya hanya ingin membantu perjuangan mereka atas tanah garapannya yang dianiaya pengusaha atau penguasa,” tegas Handoko. Karena sudah tak berpraktik pengacara, pemasukan Handoko disokong dari cengkih. Di lahan yang sama dengan Omah Tani, masih tersisa sekitar 2 ribu pohon. Selain itu, dia sering diminta menjadi pembicara dalam berbagai acara. Semua itu membuat Handoko lebih leluasa bergerak. Jangkauan pendampingannya pun semakin luas. Pada tahun yang sama dengan aksi petani Cepoko, terjadi konflik antara petani Desa Kebumen dan Desa Simbang, Kecamatan Tulis, Batang, dengan PT Ambarawa Maju. Perusahaan itu mengklaim tanah 50 hektare yang digarap para petani sejak 1960an. Padahal, tanah tersebut adalah tanah erfpacht atau tanah sisa hak Belanda dan tidak bersertifikat.”Pada 1998 dibentuk organisasi tani dan saya dampingi. Pada 2004,
tanah 40 hektare tersebut akhirnya oleh pemerintah dibagikan kepada 800 petani miskin dan kini telah bersertifikat,” jelasnya. Konflik tanah lain yang muaranya membuat Handoko bangga terjadi di Kendal. Tanah itu kini menjadi satu-satunya tanah Perhutani KPH yang menghasilkan kayu jati yang dijual ke negara Eropa karena lolos program Ekolabel. Nilainya ratusan miliar setiap tahun. Sayang, seiring perjalanan waktu, ratusan sertifikat tanah yang kini dimiliki petani atas perjuangannya justru dijual petani. ”Hati saya sering menangis ketika mengetahui sertifikat tanah petani hasil perjuangan dijual hanya untuk bertahan hidup,” katanya. Untung hanya segelintir petani yang pernah didampingi Handoko yang bertindak demikian. Nur Hadi, seorang petani Cepoko, mengaku akan mempertahankan sertifikat tanahnya sampai mati.
”Semiskin apa pun, saya tak akan menjualnya. Saya berterima kasih sekali kepada Pak Handoko atas perjuangannya,” tegas Nur Hadi. Di luar kesibukannya bersama petani, Handoko menghabiskan waktu senggang untuk mengoleksi barang antik dan lukisan. ”Ah, jangan, malu saya,” ujarnya ketika ditanya soal jumlah koleksinya itu. Handoko juga bermain media sosial, termasuk Facebook. Ketika Jawa Pos mengajukan permintaan pertemanan tadi malam (1/2), ternyata limit jumlah teman Handoko sudah penuh. Yang pasti, dalam sebuah status yang disertai foto yang di-posting Minggu (31/1), Handoko tampak tengah melukis dengan tulisan berbunyi: ”Kerjo rodi ngecat logo siap sambut menteri agraria.” Sudah pasti dia bergurau. Lebih untuk menggambarkan kegembiraan hatinya setelah para petani yang 17 tahun didampinginya akhirnya memperoleh sertifikat impian. (*JPG/c5/ttg)
PRESKOM: Misbahul Huda KOMISARIS: H.M. Alwi Hamu PELAKSANA DIREKSI: Aswan Achmad,Hety GENERAL MANAGER : Rawin Surwintono PEMIMPIN REDAKSI : Untung Bachtiar REDAKTUR PELAKSANA: Sri Sumarni REDAKTUR SENIOR: Rahmad Yanadi KORLIP: Ferly Rizal REDAKTUR: Nurfalah, Handi Salam, Wahyu REPORTER: Andri Somantri,Widi Fitria, Ikbal Zaelani, Rendi Rustandi, Ujang Herlan GRAFIS: Yuzhar dwika PHOTOGRAPHER: - PRACETAK/ PERWAJAHAN: Ridho Cahya(Koordinator), Wishnu Handika, Darwin Sandy, Hamdan Eka TEKNOLOGI INFORMASI (IT): Beni Irawan IKLAN: Vega Sukmayudha (koordinator) Jakarta: M. Romdhoni PEMASARAN:Asep Gunawan (koordinator) KEUANGAN : Wiwin Winarti HRD: Didit Rahma Aditya BOGOR: GRAHA PENA Jl. K.H.R. Abdullah Bin Muhammad Nuh Bogor Telp. (0251) 7544001 (Hunting) Faks. (0251) 7544008PERWAKILAN JAKARTA: GRAHA PENA Lt. 6 Jl. Kebayoran Lama No. 12 Jakarta 12210Telp./Fax.: (021) 53699624 E-MAIL:
[email protected] [email protected] BANK: BCA Cabang Utama Sukabumi. No Rekening: 0383029209 PENERBIT: PT Bogor Ekspres Media. SIUPP:651/SK/MENPEN/SIUPP/28 Oktober 1998 PERCETAKAN: PT Bogor Media Grafika. Wartawan Radar Sukabumi selalu dibekali identitas dan tidak diperbolehkan menerima apa pun dari narasumber.
RABU, 3 FEBRUARI 2016 / 23 RABIUL AKHIR 1437 H
PENDIDIKAN
Sekolah Anda Punya Agenda Kegiatan dan Punya Prestasi yang Ingin Dipublikasikan?
Silahkan kirimkan Foto/Rilis Kegiatannya atau bisa menghu bungi langsung Wartawan kami Contact Person
0856 5932 5959 Kantor Redaksi : (0266) 219204
RONA SITI SALSIAH
Aktif Berorganisasi SUKABUMI - Siti Salsiah, mahasiswi semester tiga jurusan sains komunikasi dan pengembangan masyarakat Institut Pertanian Bogor (IPB) ini aktif dalam berorganisasi. Tak ayal, wanita berparas cantik inipun menjadi pionir pendiri forum Organisasi Siswa Intra Sekolah (Osis) tingkat Jawa Barat. Menurut dia, terlibatnya ke dalam organisasi bisa menambah wawasan, relasi dan lebih peka dengan situasi sekitar. Tidak hanya itu, dengan aktifnya di berbagai organisasi, ia pun sempat mendapatkan prestasi juara pertama secara berturut-turut dalam tiga tahun sebagai pembaca berita tingkat Jawa Barat. “Bagi saya sebaikbaik manusia bisa bermanfaat bagi orang lain,” tukasnya. (cr6/d)
RADAR SUKABUMI
GKS SMKN 3 Sukses SUKABUMI - SMKN 3 Kota Sukabumi sukses menyelenggarakan kegiatan Gelar Kreasi Siswa (GKS) 2016, Sabtu (30/1) lalu. Acara tersebut merupakan wujud mengekspresikan potensi dan kemampuan pelajar baik kemampuan akademik maupun non-akademik. Kegiatan yang bertajuk ‘Reborn Spirit of Creativity’ atau melahirkan kembali semangat menggapai impian ini, diikuti ratusan pelajar dari SMP se-Kota/Kabupaten Sukabumi, masyarakat umum dan internal SMKN 3 Kota Sukabumi. Wakil Kepala Sekolah (Wakasek) SMKN 3 Kota Sukabumi, Ririn Erlina mengatakan, kegiatan ini untuk memberikan kesempatan kepada para pelajar dalam mengekspresikan kemampuan diri secara positif di berbagai bidang ektrakurikuler. Diakui Ririn, dalam kegiatan GKS 2016 ini, para pelajar SMKN 3 diberikan amanah untuk menjalankan acara secara penuh dan keterlibatan guru hanya sebatas pembimbing. Tentunya hal ini harus dimanfaatkan para peserta agar lebih meningkatkan kemandirian dan kedewasaan dalam mengelola sebuah kegiatan. “Semoga dengan adanya
Tausyiah Cinta Memiliki Makna Positif SUKABUMI - Penayangan film ‘Tausyiah Cinta’ yang digelar di Universitas Muhammadiyah Sukabumi (Ummi) mendapatkan respons positif dari berbagai kalangan masyarakat, terutama para pelajar dan mahasiswa. Tak ayal, film yang dibuat oleh produk house ini pun mampu menyedot banyak perhatian, terlebih penayangan perdananya ini disaksikan sebanyak 600 penonton yang memadati ruangan Auditorium Ummi. Produser Film ‘Tausyiah Cinta’ Azwar Armando, mengaku bangga atas banyaknya respons positif dari para penonton. Kesuksesan nonton barengnya ini tidak terlepas dari kerja sama yang dilakukan dengan Lembaga Dakwah Kampus (LDK) ALUmm. “Kita menghaturkan banyak terima kasih atas kerja samanya, sehingga mensukseskan acara nonton bareng,” kata Azwar kepada Radar Sukabumi, belum lama ini. Ia menambahkan, film ‘Tausyiah Cinta’ memberikan konten yang berbeda dengan film kebanyakan lainnya. Film ini mengedepankan sisi keislaman yang mendidik, sehat dan tidak terdapat adegan sentuhan dengan lawan jenis kecuali
FOTO : PANJI SETIAJI // RADAR SUKABUMI
NOBAR: Ratusan penonton memadati Ruang Auditorium Ummi menyaksikan penayangan film ‘Tausyiah Cinta’.
sudah muhrim. Ia mengaku, film ‘Tausyiah Cinta’ ini pun memiliki nasehat tentang kemurnian cinta, yang mana cinta tersebut berawal dan kembali kepada Sang Pencipta alam semesta. “Film ini layak untuk ditonton dan tauladan di kehidupan sehari-hari,’’ akunya. Selain itu, meski baru perdana ditayangkan di Sukabumi, namun film ini pernah ditayangkan di daerah lain dengan respons yang cukup baik. “Dalam satu bulan penayangan termasuk Sukabumi sudah mencapai 6000 penonton,” imbuhnya. Ia berharap, film ini tidak hanya sekadar tontonan, melain-
kan bisa menjadi tuntunan dalam mengarungi bahtera kehidupan. Sementara itu, Ketua Panitia, Fuad Bihar, mengatakan, penanyangan film tersebut sebagai dakwah Islam juga ajang promosi LDK Al-Umm seperti perekrutan menjadi anggota baru LDK Al-Umm, karena dakwah merupakan suatu kewajiban dan bukan sekadar melalui ceramah saja tetapi bisa lewat media pula. Film ini pun merupakan contoh yang baik khususnya bagi kaum muda yang sedang dilanda kegalauan. “Semoga film ini memberikan hal positif yang bisa dipahami dan dijadikan amal ibadah,” katanya. (cr6/e)
Alokasi DAK Pendidikan Merosot Tajam JAKARTA-- Anggota Komisi X DPR RI mempertanyakan alokasi DAK (dana alokasi khusus) pendidikan yang tahun ini merosot tajam ke angka Rp 2,665 triliun. Padahal tahun-tahun sebelumnya mencapai angka Rp 10,6 triliun. Mereka mendesak pemerintah untuk meninjau kembali alokasi DAK tersebut karena sangat dibutuhkan pemda. Menanggapi itu Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan mengungkapkan,
pihaknya telah mengusulkan kepada Kementerian Keuangan agar alokasi DAK dapat dikembalikan menjadi Rp 10,6 triliun dalam APBN-Perubahan 2016. Ini didasarkan pada kesepakatan dengan Komisi X DPR RI dalam rapat kerja pada Desember 2015 lalu. Mendikbud berharap usulan Kemendikbud ke Kementerian Keuangan dan Komisi X ke Badan Anggaran DPR RI terkait DAK pendidikan pada APBN-Perubahan 2016 ini dapat diterima. “Ini penting,
HALAMAN 5
terutama untuk mendukung Wajib Belajar 12 Tahun,” katanya dalam raker Komisi X DPR RI, Senin (1/2). Sementara itu untuk persiapan pelaksanaan APBN 2016, Mendikbud menjelaskan, sebagian kegiatan sudah mulai dilaksanakan, misalnya menyusun petunjuk pelaksanaan (juklak) dan petunjuk teknis (juknis) untuk bantuan pendidikan melalui belanja barang dan belanja bantuan sosial yang saat ini sudah dalam proses finalisasi. (esy/jpnn)
FOTO : PANJI SETIAJI // RADAR SUKABUMI
KREASI: Para peserta lomba tingkat SMP saat melakukan permainan di aliran sungai SMKN 3 Kota Sukabumi.
kegiatan ini, para pelajar khususnya SMKN 3 bisa semakin mandiri dan dewasa melalui kegiatan yang dijalankan ini,” ujar Ririn kepada Radar Sukabumi. Ia menambahkan, pelajar SMKN 3 dituntut untuk lebih profesional dan kreatif sebelum terjun di lingkungan masyarakat. Sebab menurut dia, 80 persen kesuksesan
hidup seseorang ditentukan oleh sikap yang baik dan profesional, disiplin waktu, jujur, dan kreatif. “Mudahmudahan kegiatan ini terus dikembangkan untuk mewadahi ekspresi diri para pelajar ke arah yang positif,” harapnya. Sementara itu, Ketua Panitia GKS, Novia Choirun Nissa, mengatakan, kegiatan
GKS sendiri dilaksanakan dari tanggal 18 hingga 30 Januari dengan menggelar kegiatan donor darah, periksa mata gratis, pemberian santunan kepada Panti Asuhan Hayatul Islamiah Bhayangkara, jalan santai dan kreasi seni dari pelajar SMKN 3 Kota Sukabumi. Adapun perlombaan yang diikuti dalam kegiatan GKS
ini di antaranya, lomba ketangkasan pramuka penggalang (LKPP), PMR dan ilustrasi sinopsis untuk tingkat SMP se-Kota/Kabupaten Sukabumi dan stand up serta jalan santai untuk umum. “Di internal pelajar SMKN 3 sendiri kita adakan berbagai macam lomba yang diadakan tingkat kelas,” pungkasnya. (cr6/t)
PERSIB
HALAMAN 6
RADAR SUKABUMI
RABU, 3 FEBRUARI 2016 / 23 RABIUL AKHIR 1437 H
KERJASAMA
Ade Rai Bantu Program Latihan ADA hal berbeda pada program latihan Gym yang dilakukan Persib di Rai Fitnes, Selasa (2/2/2016) pagi. Bukan menu latihan, namun hadirnya sosok mantan binaragawan profesional Indonesia, Ade Rai yang ikut menjadi instruktur bagi beberapa pemain. Selain memberikan saran kepada pemain, binaragawan asal Bali ini sesekali berdiskusi dengan pelatih Dejan Antonic dan asisten pelatih. Diakhir latihan, seluruh ofisial, pemain, jajaran pelatih menyempatkan berfoto dengan Rai dan menyampaikan terima kasih karena sudah membantu tim. Rai mengaku dirinya sengaja datang untuk melihat tim yang diidolakannya sejak lama. Persib juga merupakan tim yang hebat yang membuatnya ingin membantu agar terus dapat berprestasi melalui program latihan angkat beban tersebut. “Persib tim besar dan klub favorit saya sejak kecil. Bagi saya pribadi menyenangkan sekali bisa ikut membantu tim ini. Dengan pelatih yang ada tidak terlalu sulit membantu atlet (pemain) untuk program ini (fitnes),” kata Rai usai Persib berlatih. Rai melihat, dengan menu fitnes yang dilakukan akan sangat membantu pemain dalam memaksimalkan kemampuan yang dimilikinya. Sepakbola sebagai cabang olahraga yang membutuhkan kekuatan semua otot harus ditopang oleh pola latihan yang bagus dengan memperkokoh otot-otot. “Para pemain tinggal mengembangkan potensi yang dimilikinya saat ini. Bagaimana mengelola itu menjadi bakat yang tidak sia-sia. Daya tahan atau kekuatan otot yang lebih baik dapat diterjemahkan dalam permainan lebih baik,” ungkapnya. (net)
IST
INSTRUKSI : Perlatih Persib, Dejan Antonic saat memberikan instruksi kepada pasukannya.
ISC Mundur, Awas PHP Lagi TURNAMEN berformat kompetisi gagasan PT. Liga Indonesia (PT. LI)–Indonesia Super Competition (ISC) memastikan pengunduran jadwal. Dari rencana awal dilaksanakan bulan Maret, diundur hingga April. Pengunduran tersebut dikarenakan beberapa turnamen skala Nasional yang dijadikan ajang pre-season mengalami pengunduran pula. Sebut saja Piala Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) yang semula digelar Febru-
ari menjadi Maret. Kapten tim Persib Atep tidak mempersoalkan pengunduran jadwal ISC oleh PT. LI. Walau mengalami pengunduran, namun ia berharap ISC dapat secara pasti terlaksana dan tidak mengalami pengunduran-pengunduran lebih lanjut. “Diundur? Ya mudah-mudahan tidak terus diundur hingga akhirnya tidak jadi. Jangan jadi PHP (Pemberi Harapan Palsu) buat kami, Harapan kami walaupun
april tpi pasti.” ketus Atep. Ia pun menambahkan, ISC menjadi semangat dan nafas baru bagi pelaku sepak bola tanah air ditengah mandegnya kompetisi domestik. Bila turnamen berformat kompetisi bisa terlaksana– meski ilegal di mata FIFA, namun diprediksi sepak bola Indonesia akan kembali bergairah. “Saya berharap sesuai rencana, turnamen dengan format kompetisi. Jadi, keinginan kita semua pemain
adalah walaupun bentuk turnamen tapi foirmatnya kompetisi jadi kita dikontrak selama semusim,” ucapnya. “Saya pikir sudah tidak ada halangan lagi. Mudah-mudahan semua ini berjalan sesuai rencana,” tambahnya. PT. LI bakal segera mengumumkan kepastian pelaksanaan ISC di minggu kedua bulan Februari dalam pertemuannya dengan para pemilik saham yang dipunyai oleh klub-klub Indonesia Super
League (ISL). Nama PT. LI nantinya akan diganti dengan nama baru yang masih dirahasiakan. Penggantian nama tersebut beralasan karena nama PT. Liga Indonesia adalah milik projekan bersama PSSI. Dalam hal ini, PSSI tidak dilibatkan karena pemilik saham menginginkan digulirkannya liga yang dilaksanakan secara independen ditengah pembekuan PSSI oleh Menpora. (net)
Panitia PGK ‘Keukeuh’ Persib Akan Ikut Ade Rai bersama pelatih Persib, Dejan Antonic
BURSA TRANSFER
Dejan Bidik Satu Kiper Lokal PERSIB mulai membidik satu pemain untuk mengisi slot penjaga gawang. Kiper yang diburu target kualitasnya mendekati kemampuan penjaga gawang, I Made Wirawan. “Untuk kiper ada satu lagi kiper, kita cari yang kualitasnya hampir sama seperti Made,” kata pelatih asal Serbia, Dejan Antonic. Dejan mengatakan, kemungkinan tidak akan membawa mantan kiper PBR, Denis Romanov karena kuota pemain asing sudah terpenuhi dengan rencana diboyongnya Vladimir Vujovic, Marko Krasic, dan Aron Da Silva. Dejan akan mencari penjaga gawang lokal. Namun, pemain yang dibidiknya belum dapat diumumkan identitasnya. Rencananya, kiper yang diburu akan mulai intens melakukan komunikasi setelah selesainya turnamen Maret atau April mendatang, untuk menghargai kontrak. “Denis sepertinya susah karena ia orang asing. Kuota cuma tiga. Kalau empat tidak masalah, tapi kalau cuma tiga kita sudah ada tiga (asing). Kita sekarang bicara sama satu kiper ISL dan kita lihat nanti,” ucapnya. (net)
TURNAMEN
I Made Juga Pilih Bali Island Cup PELATIH Persib, Dejan Antonic telah memutuskan untuk mengikuti gelaran Bali Island Cup 2016 edisi kedua pada 24-28 Februari mendatang. Nantinya Persib akan memainkan tiga laga masingmasing menghadapi Bali United, Arema Cronus dan PSS Sleman di Stadion Kapten I Wayang Dipta, Gianyer. Keputusan Dejan memilih turnamen tersebut sebagai ajang pra-musim sebelum tampil di Indonesia Super Competition (ISC) dianggap sebagai keputusan terbaik. Mayoritas pemain memang mendukung apapun keputusan manajemen dan pelatih mengenai keikutsertaan turnamen. Seperti dilontarkan kiper Persib I Made Wirawan. “Kalau disuruh milih turnamen, pelatih sama manajemen yang tahu, yang cocok, yang terbaik buat kondisi tim kita,” tutur I Made pada Selasa (2/2). Namun, siapa sangka keputusan pelatih memilih Turnamen Bali Island sesuai dengan harapan I Made? Ternyata, ia pun mengharapkan timnya mengikuti turnamen di Bali. “Tapi secara pribadi ni kalau disuruh memilih saya juga pilih turnamen yang di Bali,” sebutnya. Menurut penjaga gawang berpostur 180 cm ini akan banyak keuntungan bila Persib ikut andil dalam turnamen di Pulau Dewata. Secara keseluruhan timnya akan mendapat penyegaran secara mental dengan menyempatkan liburan di pulau-pulau indah ditempat kelahirannya itu. “Ya sekalian penyegaran juga disana tentang mental kita. Karena selain kita dari kemarin latihan, latihan dan latihan, mungkin di sana (Bali) sekalian ada tempat untuk rekreasi lliburan,” ungkap pria yang karib disapa Bli ini. Selain Turnamen Bali Island Cup, Maung Bandung juga akan berpartisipasi dalam ajang Piala Bhayangkara gagasan POLRI di Bulan Maret. Menurut rencana 12 hingga 14 tim akan diundang dengan memilih venue Palembang dan Bandung sebagai tempat pelaksanaannya. (net)
PANITIA pelaksana turnamen Piala Gubernur Kalimantan Timur (PGK) tetap optimistis Persib Bandung akan ambil bagian dalam kejuaraan itu. Terlebih Manajer Maung Bandung Umuh Muchtar telah memberikan sinyal timnya akan ikut meramaikan turnamen yang digelar untuk memperingati hari jadi Provinsi Kalimantan Timur ke-59 itu. “Beberapa waktu lalu Pak Umuh kontak
saya dan memastikan ikut turnamen,” kata Yunus Nusi, pelaksana harian panitia turnamen PGK, seperti dilansir tempo.com, Selasa (2/2) Yunus ditanya soal pernyataan pelatih baru Persib, Dejan Antonic, yang menyatakan enggan mengikuti turnamen ini karena timnya belum siap dan kekhawatiran strategi permainannya akan diketahui lawan. Dia mengatakan pernyataan Dejan
tak bisa jadi patokan. “Dejan kan pelatih, atau mungkin dia sudah jadi manajer Persib?” katanya. Kehadiran Persib Bandung bersama tim-tim besar lain, seperti Persija Jakarta, Persipura, Arema Conus, dan Sriwijaya FC sangat diharapkan panitia. Setidaknya kehadiran mereka semakin menyemarakkan turnamen yang berhadiah total lebih dari Rp 3 miliar itu.
Gelaran turnamen sudah resmi ditunda, dari sebelumnya 6-28 Februari menjadi 6-28 Maret. Turnamen ini dirancang sebagai turnamen pramusim sebelum bergulirnya turnamen Indonesia Super Competition (ISC) garapan PT Liga Indonesia pada April nanti. Sejauh ini kepesertaan turnamen PGK tetap akan dihuni sepuluh tim profesional dan dua tim amatir, PS TNI dan tim
Pekan Olahraga Nasional Kalimantan Timur. Yunus menyatakan ada tiga tim lain yang sudah menyatakan tertarik turut serta dalam turnamen, yakni PSM Makassar, Gresik United, dan Persela Lamongan. “Sejauh ini kepesertaan masih tetap 12 tim, tiga tim yang sudah mendaftar belum bisa kami akomodir, tapi tetap kami cadangkan,” kata Yunus. (tmp/net)
Sambut Baik Come Back-nya Si Anak Hilang Tiap Pekan Ada Ujicoba P E L AT I H Pe r s i b Bandung Dejan Antonic memastikan timnya akan melakukan pertandingan ujicoba pada setiap pekannya. Tujuannya, Dejan n mengatakn agar pemain tidak jenuh hanya latihan dan latihan. “Ujicoba pasti ada. Besok juga kita ujicoba melawan tim kecil untuk refreshing pertandingan,” ucapnya usai memeimpin latihan di salah satu tempat kebugaran di kawasan Cihampelas Kota Bandung, Selasa (2/2). “Minggu depan ada lagi sebelum berangkat ke Bali, tapi lawannya belum tahu. Tunggu keputusan manajemen tanggal 13 lawan siapa,” lanjut pelatih asal Serbia ini.
Bahkan menurutnya Ba untuk pekan depan u ada dua pertandingan yang akan dilakoni Atep cs. “Mungkin minggu depan ada dua pertandingan ada dua tim bisa main, d karena mungkin kita ka harus pelan pelan dan kasih waktu untum main main, dua tim dua game,” ungkapnya. Saat disinggung mengenai calon lawannya nanti adalah Bali United, eks arsitek PBR ini mengatakan tidak akan seru jika bertemu dua kali dalam jarak yang dekat. “Katanya kemarin kata yang punya Bali (United), kalau datang kesini (Bandung) nanti kita ketemu lagi ga bagus itu,” tuturnya. (pra)
IST
DUEL : Pemain muda Persib Bandung, Febri saat berduel dengan klub lokal.
STRIKER Persib Bandung, Tantan sangat antusias menunggu come backnya Vladimir Vudjovic untuk berjersey Maung Bandung. Vlado -sapaan Vudjovic, datang untuk mengarungi Indonesia Super Championship (ISC). Pemain yang berjuluk Si Kujang Lembang ini mengatakan ia sangat bersyukur dengan datangnya pemain asal Montenegro tersebut. Sebab, keduanya pernah mengantarkan Persib menggapai titel juara ISL 2014 dan Piala Presiden 2015. “Sebagai pemain menyambut baik datangnya Vlado. Sangat bersyukur dia kembali. Dan pasti komunikasi tidak terlalu sulit dan tidak akan canggung,” ucap Tantan di Mes Persib, Selasa (2/2). Dengan datangnya ‘si anak hilang ini’, tidak dipungkiri akan memperkuat kekuatan lini bertahan tim besutan Dejan Antonic ini. Terlebih dengan kehandalannya dia
Tantan mampu membaca serangan tim lawan dengan baik. “Siapapun pemain bertahan kita harus percaya. Tapi kalau Vlado kan sudah terbukti kualitasnya bersama Persib, di tim ini dia mempersembahkan dua gelar. Ya paling tinggal nunggu duetnya siapa,” ucapnya. Bukan hanya Vudjovic yang akan merapat, ada pemain lain yang akan berkostum
Maung Bandung. Mereka adalah Marko Krasic (Serbia) dan Aron da Silva (Brazil). Tantan mengaku belum mengetahui kekuatan pemain tersebut. Tapi ia berharap dua pemain itu bisa memberikan kontribusi terhadap Persib. “Dua pemain itu belum tau, tapi mudah-mudahan bisa cepat adaptasi,” pungkasSunarya nya.Yaya (Pra)
RABU, 3 FEBRUARI 2016 / 23 RABIUL AKHIR 1437 H
SELEBRITIS
HALAMAN 7
RADAR SUKABUMI
Belum Nikah, Kok Minta Cerai
DEDI YONDRA/JAWAPOS.COM
LAUNCHING: Musikimia saat launching Intersisi di Hard Rock Cafe, SCBD, Jakarta, Senin (1/2).
Album Intersisi Lahir dari Penantian Panjang GRUP band pop rock Musikimia akhirnya merilis album terbaru bertajuk Intersisi. Album ini merupakan buah penantian panjang dari Fadly, Rindra, Yoyo dan Stephan Santoso. Pasalnya sejak didirikan 17 Agustus 2012 lalu, baru lah di tahun keempat Musikimia bisa merampungkan full album. Sebelumnya, Musikimia hanya merilis mini album Indonesia Adalah... pada Desember 2013. “Alhamdulillah akhirnya launching, album ini penantian panjang kami berempat. Karena prosesnya juga lumayan panjang dan banyak orang yang terlibat,” kata Yoyo saat launching Intersisi di Hard Rock Cafe, SCBD, Jakarta, Senin (1/2). Bicara soal materi, Intersisi merupakan album yang penuh senyawa. Dimaknai sebagai penyatuan berbagai sisi berbeda dalam satu titik temu. Album ini mengusung keragaman unsur musikal mulai dari rock, pop, blues, metal, reggae, sampai dengan keroncong. “Ada tiga konsep yang ingin dibangun, eksperimen, partisipatif, dan kolaboratif. Engga hanya di musik tapi juga lirik banyak mengajak kerja sama dalam pembuatan album ini,” jelas Fadly. Album yang berisi 10 lagu itu, Musikimia bergulat di studio dengan lima co-producer kenamaan yakni Gugun (GBS), Eben (Burgerkill), Bondan Prakoso, Nikita Dompas, dan Stevi Item (Deadsquad, Andra and the Backbone). “Jadi kami bertukar ide dalam penggarapannya. Yang ini pengin ini, yang ini pengin itu, jadi kita harus berdiskusi. Tapi keputusan tetap oleh co-produser,” ujar Stephan. Bukan hanya dari segi sound yang diperhatikan, Musikimia juga tak lupa memasukkan unsur kuat dalam komponen lirik. Intersisi diisi beberapa lagu yang liriknya diciptakan almarhum Franky Sahilatua, Iksan Skuter, hingga Sekar. Ada pun temanya bercerita soal kehidupan, budaya, hingga kecintaan terhadap Tanah Air. “Album ini variatif, semuanya terwakili, ada cinta versi kami, keluarga, tentang musik juga, bangsa juga, kekayaan budaya, lengkap di album ini. Menurut saya ini album yang komplet,” imbuh Yoyo. Salah satu keunikan lainnya di album Intersisi yakni artwork yang menggunakan teknik ambigram sebagai logo cover. Ambigran adalah sebuah kata, frasa, atau simbol yang ketika dilihat atau diinterpretasikan dari arah berbeda memiliki bentuk atau susunan yang sama. “Selama ini belum ada di Indonesia ataupun di dunia yang menggunakan ambigram. Jadi kita memang mencari sesuatu yang baru,” kata Fadly. Album Musikimia-Intersisi kini sudah bisa didapat di toko musik seluruh Indonesia maupun versi digital di iTunes. (ded/JPG)
DOKUMEN JPNN.COM
Indra Bekti ultimatum Lalu Gigih Arsanofa untuk tidak bersuara lagi.
Tantang Gigih Lapor Polisi INDRA Bekti mengultimatum Lalu Gigih Arsanofa agar tidak lagi mengeluarkan pernyataan yang menuding dirinya melakukan pelecehan seksual. Menurut kuasa hukum Indra Bekti, Muhammad Milano, bila memang punya bukti lebih baik adukan ke ranah hukum. “Kalau tidak terima, silakan laporkan secara hukum jangan keluarkan statement lagi,” katanya saat jumpa pers di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Senin (1/2) malam. Dalam kesempatan yang sama, Milano menegaskan bahwa Indra Bekti tidak melakukan apa yang dituduhkan Gigih. Kliennya difitnah dan hal itu merupakan gosip sepihak. Barang bukti yang disebut-sebut pun belum bisa dipastikan kebenarannya. Sebab, belum masuk jalur hukum dan diuji pihak kepolisian. “Kami membantah seluruh pernyataan saudara Gigih. Kalau soal barang bukti harusnya diuji dulu oleh aparat hukum, apakah dia korban pelecehan atau tidak,” ujarnya. Geram dengan tudingan pelecehan seksual, Indra Bekti dan kuasa hukumnya telah melaporkan Lalu Gigih Arsanofa terkait pencemaran nama baik. Menurut keterangan Milano, Indra Bekti merasa terganggu dengan gosip yang beredar. (ded/JPG)
ARTIS seksi Julia Perez (Jupe) mengaku beberapa hari lalu baru menghubungi kembali mantan kekasihnya, Gaston Castano. Hal tersebut Jupe ungkap saat diberikan kejutan kehadiran Gaston di acara Happy Show, Senin (1/2) malam. Malam itu, Jupe terlihat tidak bisa mengontrol emosinya karena kehadiran Gaston. Dia pun sempat keceplosan mengatakan bahwa tujuannya menghubungi Gaston karena ingin minta cerai. “Dia ini tipe lakilaki yang nggak bertanggung jawab. Satu,
saya akui saya kemarin habis telepon, karena dia harus tanda tangan sesuatu, surat cerai,” kata Jupe dengan nada emosi. Sadar bahwa berbicara di acara yang disiarkan secara live, pelantun lagu Aku Rapopo ini lantas pergi meninggalkan panggung begitu saja. Pernyataan mantan istri Damian Perez itu tentu mengagetkan, pasalnya keduanya diketahui belum meresmikan sebuah pernikahan. Delapan tahun bersama, selama ini masyarakat tahu bahwa Gaston-Jupe hanya berpacaran. Semen-
tara itu, saat dipertemukan, pelantun Aku Rapopo itu bukannya senang malah sempat kabur dari atas panggung. Namun, tangan Jupe langsung diraih oleh Denny Cagur, host di acara tersebut agar tidak kabur. Jupe bahkan tak bisa berkata-kata, sesekali hanya menatap dengan mata berkacakaca ke arah pemain sepak bola asal Argentina itu. Gaston lantas mengulurkan tangan tangannya kepada Jupe, sebagai tanda permintaan maaf atas apa yang dia lakukan selama ini. Hanya saja mantan istri Damian Perez ini menolak uluran tangan tersebut. “Nggak, gue nggak
mau salaman,” kata Jupe ketus. Gaston yang terlihat sedikit emosi lantas menarik paksa tangan Jupe. Dia pun akhirnya meradang dengan sikap Gaston. “Kenapa emang kalau kala gue nggak mau salaman, masalah? Jangan mas paksa-paksa, ” unpaks gkap Jupe sembari meninggalkan panggung. (chi/jpnn) pang
Julia Perez
Bawa Anak Umrah, Khawatir Soal Makanan TAHUN ini artis cantik Olla Ramlan berencana untuk melakukan perjalanan umrah ke Tanah Suci. Uniknya pada kesempatan kali ini wanita 35 tahun itu juga berniat untuk membawa si kecil Aleena. Ya! Meski usianya masih satu tahun, ternyata tak menyurutkan niat Olla untuk mempertemukan putri cantiknya itu untuk menyambangi kakbah. Seperti yang dikabarkan
sebelumnya, Olla pun mesebel miliki milik alasan tersendiri mengapa juga memboyong Aleena ke tanah suci Presenter kelahiran Banjarmasin ini kelah menjelaskan kalau dirinya menj ingin putrinya tersebut menjadi anak yang sholehah dan a agar bisa mengenal lebih awal. Oleh karena itu, ia ingin membawa serta putri kecilmem nya u untuk ikut umrah. Meski Mes sudah berkonsultasi pada dokter dan juga kerabat yang sebelumnya suy dah membawa anak kecil m ke ta tanah suci, namun Olla masih saja khawatir. Lebih
tepatnya, presenter kelahiran Banjarmasin ini khawatir soal makanan yang ada di sana. “Makanan lebih khawatirnya. Kan di sana makanannya beda. Kalau orang dewasa makanan nggak cocok bisa makan mie rebus. Kalau anak masih balita kan makan nasi yang lembut dan nasi di sana kan beda. Jadi saya bawa rice cooker,” ujarnya. Kendati demikian, Olla pun tetap optimis untuk menjalankan ibadah umrah bersama dengan Aleena. “Kalau dipersulit ya susah,” pungkasnya. (kpl/hen/mhr)
Pamer Foto Hempas Manja di Pesawat BERLIBUR ke Eropa jadi hobi baru penyanyi sensasional Syahrini. Beberapa bulan terakhir dia kerap memamerkan momen tengah berada di Benua Biru di Instagram. Kini usai menggelar konser Dream Big beberapa hari lalu, wanita 33 tahun itu langsung terbang ke Belanda dari Singapura. Dia mengunggah foto sedang berpose tidur manja di dalam pesawat pada akun Instagram miliknya. “Bobo syantiieekkk.. Bobo manja sambil terbang melintasi cakrawala melang-
Olla Ramlan
lang buana di khatulistiwa menembus awan-awan manjaahh,” tulis Syahrini sebagai keterangan foto di akun @ princessyahrini. Dalam foto, pelantun Sesuatu itu tampak berbaring dan mengenakan jaket berwarna gelap. Syahrini juga menggenakan headphone dan menutupi tubuhnya dengan selimut. “Sejenak hempas dari rutinitas pekerjaan yang ada. Helloww Amsterdam manjaahh. Hello Europe cintaahh,” ungkapnya lagi.(ded/jpg)
EKONOMI
HALAMAN 8
USD SGD EUR AUD
RADAR SUKABUMI
1.00 1.00 1.00 1.00
13,785.00 9,597.62 15,059.75 9,801.50
RABU, 3 FEBRUARI 2016 / 23 RABIUL AKHIR 1437 H
13,485.00 9,543.62 14,692.75 9,533.50
MAKRO
FOTO:DOK JAWA POS
ANJLOK : Sektor industri migas kini tengah surut. FOTO:IST
Berhemat Agar Tak PHK Karyawan JAKARTA – Efek domino anjloknya harga minyak terus terjadi. Salah satunya tentu menghantui nasib para pekerjanya. Ancaman PHK besar-besaran pun terus menjadi isu yang ramai dibicarakan. Tak hanya itu, perusahaan minyak Indonesia pun diminta menghentikan sementara (moratorium) perekrutan pekerja baru. Kepala Humas Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) Elan Biantoro mengatakan, kondisi di Indonesia sebenarnya jauh lebih baik daripada di negara lain. Sebab, pemerintah berusaha keras agar tidak terjadi pemutusan hubungan kerja (PHK) besar-besaran. “Sudah sikap SKK Migas, pengurangan pegawai opsi terakhir,” ujar Elan, baru-baru ini. Sebagai wakil pemerintah, SKK Migas meminta perusahaan migas melakukan penghematan dulu. Mulai menghemat anggaran, mempermudah pensiun dini, dan tidak menghalangi pekerja yang pensiun alami. Proses PHK, lanjut Elan, memang harus disampaikan kepada SKK Migas. Sebab, semua rencana kerja dan anggaran atau work program and budget (WP&B) perusahaan untuk 2016 sudah diteken pada akhir tahun lalu. Nah, di dalam WP&B itu, sudah dianggarkan bujet untuk gaji pegawai. “Kalau mau direvisi, misalnya ada pengurangan pegawai, harus disampaikan lagi ke SKK Migas untuk mendapat persetujuan,” jelasnya. Meski gaungnya makin besar, lanjut Elan, baru Chevron Indonesia yang mengajukan revisi WP&B. Meski tidak menyebut secara detail apa yang diinginkan perusahaan itu, Elan menyatakan bahwa pengajuannya belum disetujui SKK Migas. “Masih dibahas,” katanya. Dirjen Migas Kementerian ESDM Wiratmaja Puja mengatakan, moratorium itu menjadi salah satu jalan terbaik untuk saat ini. Daripada merekrut pegawai baru yang bisa membebani keuangan perusahaan, lebih baik menunda perekrutan. Apalagi, beberapa perusahaan juga memilih untuk tidak memberhentikan pekerja. Informasi soal moratorium sudah diterimanya. Namun, dia tidak menampik ada perusahaan yang memilih untuk memutus hubungan kerja demi efisiensi. Salah satunya Chevron yang akan mengurangi 1.700 pegawai. Pemerintah, lanjut Wirat, berusaha keras agar tidak terjadi ledakan PHK dari perusahaan minyak. Salah satunya dengan meminta pengurangan pegawai dilakukan secara natural. Termasuk tidak menambah pegawai baru. “Kalau ada yang pensiun, ya pensiun,” tuturnya. Berdasar catatan Jawa Pos, selain Chevron, ada Royal Dutch Shell yang dikabarkan memutuskan hubungan kerja dengan 6.500 pegawainya. Begitu juga perusahaan jasa minyak dan gas bumi, Shlumberger, terhadap 11 ribu karyawannya. Terakhir, PT Pertamina (Persero) juga menyebutkan, opsi pengurangan karyawan di sektor hulu dan pengolahan bisa terjadi.(dim/ c7/agm/pda)
PROMOSI: Dewan Kerajinan Nasional, PT XL Axiata Tbk (XL) bersama Elevenia dan Bank BTPN melakukan pelatihan ‘Digital Crafter’ kepada pengrajin di Kabupaten Garut, Jabar, kemarin (2/2).
Tingkatkan Kapasitas UKM XL Gelar Digital Crafter SUKABUMI - Internet dan digital e-commerce adalah sarana pokok, bagi upaya promosi produk usaha kecil menengah (UKM) pada saat ini. Dengan keduanya, para pengrajin di setiap daerah pun akan dapat meningkatkan produktivitas dan memperluas jangkauan pemasaran. Untuk itu, bekerja sama dengan Dewan Kerajinan Nasional, PT XL Axiata Tbk (XL) bersama Elevenia dan Bank BTPN melakukan pelatihan ‘Digital Crafter’ kepada pengrajin di Kabupaten Garut, Jabar. Hadir dalam acara pembukaan pelatihan antara lain Ketua Penggerak PKK Kabupaten Garut, Diah Kurniasari, Ketua Bidang Pro-
mosi, Humas dan Publikasi Dekranas, Triana Rudiantara, Manager Small Medium Enterprise (SME) Accelerator XL Axiata, Laela Permata serta Chief Financial Officer (CFO) Elevania, Lila Nirmandari, di Garut, kemarin (2/2). Vice President XL Central Region Bambang Parikesit mengatakan, teknologi internet dan digital telah sedemikian maju dan menawarkan manfaat bagi upaya peningkatan nilai ekonomi produk asli rakyat, termasuk produk kerajinan. “Sesuai dengan visi memajukan ekonomi digital Indonesia, kami sangat antusias ambil bagian dalam program pelatihan digital marketing bagi kawan-kawan pelaku industri kerajinan rakyat di Garut ini,” tutur Bambang Parikesit melalui keterangan resminya yang diterima Radar Sukabumi.
Chief Financial Officer (CFO) Elevania, Lila Nirmandari menjelaskan, sejak awal berdiri, Elevenia memang bertujuan untuk membantu para UKM agar mereka bisa go global dengan menjadi penjual online. Selain secara aktif bekerja sama dengan Kementerian Koperasi dan Asosiasi UKM yang ada, Elevenia juga menyediakan fasilitas pelatihan rutin lengkap dengan studio dan fotografernya. “Fasilitas ini kami sebut dengan istilah ‘Seller Zone’ yang berlokasi di kantor Elevenia di kawasan Tanah Abang. Jadi, kerja sama dengan Dekranas adalah bagian dari jangka panjang kami,” ulasnya. Sementara itu, Ketua Bidang Promosi, Humas dan Publikasi Dekranas, Triana Rudiantara, menyatakan, pelatihan yang digelar hari
ini merupakan wujud kerja sama antara Dekranas, Dekranasda Garut, Elevenia dan Bank BTPN yang mejadi mitra pengrajin lokal . “Diharapkan dengan pelatihan ini dapat memudahkan pengrajin Garut memasarkan produknya yang selanjutnya dapat diduplikasi pengrajin yang memiliki produk berkualitas di berbagai sentra kerajinan di seluruh Tanah Air,” paparnya. Sebelumnya, XL sudah melakukan pengembangan website www.dekranas.id sebagai portal informasi mengenai organisasi Dekranas sendiri, serta berbagai data mengenai perajin serta produk kerajinan yang diproduksi. Dengan adanya website yang lengkap dari sisi informasi, maka masyarakat luas Indonesia dan internasional akan dengan mudah mendapatkan ru-
jukan yang memadai mengenai produk kerajinan asli Indonesia yang berasal dari berbagai daerah. Website www.dekranas.id sudah bisa dimanfaatkan mulai saat ini dalam versi desktop dan mobile. Sementara itu, Elevenia pada kesempatan ini akan ikut memberikan pelatihan mengenai pemanfaatan e-commerce sebagai wadah mempromosikan dan menjual produk kerajinan. Bahkan, perajin sudah bisa mendaftarkan diri menjadi penjual di Elevenia dengan mendaftar melalui situs www.elevenia.co.id. Adapun Bank BTPN akan membantu penyediaan pelatihan manajemen usaha agar para pengrajin memiliki ilmu yang cukup dalam memastikan proses produksi, distribusi dan penjualan berlangsung dengan baik. (*/sri)
Beli Emas Hasil Tambang di Sekatak Bisa Dipidanakan JAKARTA - Polisi memberi peringatan kepada masyarakat untuk tidak membeli emas dari hasil tambang ilegal. Karena saat ini beredar emas yang dihasilkan dari tambang ilegal di Kecamatan Sekatak, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara. Jika masyarakat diketahui membeli emas Sekatak, maka yang bersangkutan bisa dikategorikan penadah barang hasil usaha tanpa izin dan pelaku pencucian uang. Pelakunya bisa dipidankan. “Tapi kami tidak berharap menghukum orang,” ujar Kapolres Bulungan, AKBP Ahmad Sulaiman seperti dilansir Radar Tarakan (Jawa Pos Group), kemarin(2/2). Sulaiman juga mengingatkan toko emas yang berop-
FOTO:ILUSTRASI JAWAPOS
SOROTAN: Toko emas yang beroperasi dan membeli emas dari hasil tambang di Sekatak diminta segera berhenti dari aktivitasnya.
erasi dan membeli emas dari hasil tambang di Sekatak untuk segera berhenti dari aktivitasnya. Karena, pembeli emas merupakan salah satu pelancar usaha yang sudah beroperasi bertahun-
tahun itu. Hal itu merupakan salah satu cara lain yang dilakukan untuk memutuskan mata rantai dari usaha ilegal. “Selama ini kan hanya penangkapan terhadap pelaku
Hotel Agusta Pelabuhan Ratu Hotel Agusta Sukabumi Jl.Raya pantai CitepusJawa Barat Jl. Cikukulu No.22 sukabumi-Jawa Barat Hotel Augusta Palabuhanratu Hotel Augusta Sukabumi Jl. Raya Pantai Citepus Palabuhanratu 43115 Jl. Cikukulu No.22 Sukabumi 43151 43115 Indonesia 43151 Indonesia – Jawa Barat: Indonesia – Jawa tlp ( 0266 )432273 tlp : ( Barat 0266Indonesia ) 227456, 222299 Telp :0266-432273 Telp : ( 0266 :0266-227456/222299 Fax : ( 0266 )432274 fax ) 227455 Fax : 0266-432274 : 0266-227455 Email :
[email protected] Email Fax :
[email protected] e-mail :
[email protected] e-mail :
[email protected] %!&%21* 0BMBA>*LQLO H>K!F2KAF RKQRH-BOFLAB RI>K>K
35202
72<27$ 87268.$%80, %,0%,03HQJHGDU7R\RWD
$OO1H 5S3HU+DUL 5 3 +DUL
$J\D $J\ J D J\ 5S3HUKDUL
6WDUW$QJVXUDQ
1HZ5 1 5 5S3HU+DUL UL UL
%>AF>E)>KDPRKD A>K2KAF>K*BK>OFH (LJMLO$>P (RIH>P 13 0J>OQ-ELKB
lapangan yang mendapat penghasilan tidak seberapa,” ungkap mantan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) itu. “Makanya saya mau balik polanya, ternyata keberlang-
sungan kegiatan itu karena ada penampung dan donatur yang mendatangkan mereka ke sana (Sekatak, red),” sambung perwira kelahiran 19 Desember 1974 itu. Sehingga hanya penampung yang mendapat keuntungan besar. Sedangkan pelaku lapangannya hanya mendapatkan keuntungan yang tidak seberapa. Padahal pelaku lapangan yang berusaha mempertaruhkan nyawa di lokasi kerja. “Demikian juga dengan toko emas, karena mereka mengetahui bahwa para pekerja ini membutuhkan uang segera. Jadi harganya juga ditekan. Sehingga keuntungan yang mereka dapatkan besar,” ucap Sulaiman. (iwk/ asm/hsn/JPG)
LANGGANAN LA 08 081563182052 REDAKSI : R 085659325959 08 IKLAN : 085724336601 085 TELP. ELP (0266) 219204 FAX. ((0266) 219322
E
TLIN O H
HALAMAN 9
R RADAR ADAR SUKABUMI
RABU U 3 FEB FEBRUARI 2016 / 23 RABIUL AKHIR 1437 H
FOTO:IKBAL/RADARSUKABUMI.
DILANTIK: 37 pejabat Pemerintah Kota (Pemkot) Sukabumi yang terdiri dari eselon II, IV dan kepala sekolah dilantik di Gedung Juang, Kecamatan Cikole, kemarin (2/2).
Pemkot Buka Pelelangan Jabatan Muraz : Ada Lima SKPD yang Kosong CIKOLE - Pemerintah Kota (Pemkot) Sukabumi dikabarkan akan melakukan pelelangan jabatan. Hal itu dilakukan akibat dari adanya lima penjabat satuan kerja perangkat daerah (SKPD) yang kosong. Untuk jabatan yang kosong di antaranya Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmi-
grasi, Dinas Kependudukan Sipil, Dinas Pengelolaan Sampah, Pertamanan dan Pemakaman, Dinas Perhubungan dan Bina Marga dan Sekretariat Dewan. “Yang kosong tetap harus lelang sesuai dengan Undang-undang Aparatur Sipil Negara (ASN). Kami persilakan penjabat eselon III dari sekarang mempersiapkan diri dalam mengikuti proses lelang nanti,” jelas Walikota Sukabumi, M Muraz usai melakukan rotasi jabatan eselon II, IV
SOSIALISASI
PMI Ajak Masyarakat Donor Darah CIKOLE - Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Sukabumi bekerja sama dengan Kecamatan Citamiang menyelenggarakan sosialisasi donor darah untuk lurah, ketua RT/RW se-Kecamatan Citamiang dan masyarakat Citamiang. Kegiatan sosialisasi ini berlangsung di Aula Pertemuan Kecamatan Citamiang, Senin (1/2). Sosialisasi ini dilakukan agar dapat membuka wawasan masyarakat tentang donor darah. Selain itu, agar masyarakat tahu dan mengerti apa itu donor darah, prosesnya itu seperti apa, mengapa donor darah itu sangat penting. Ketua PMI Kota Sukabumi, Suranto Sumowiryo, mengucapkan terima kasih kepada tokoh masyarakat, kader-kader posyandu, ketua RT, ketua RW, ibu-ibu PKK lurah, staf kecamatan yang sudah mau meluangkan waktu untuk dapat menghadiri kegiatan sosialisasi donor darah. “Donor darah sangat penting bagi setiap manusia, karena kita menjadi sehat dan dapat menolong manusia,” jelas Suranto. Dikatakannya, kebutuhan darah di PMI Kota Sukabumi sebanyak 1400 kantong setiap bulannya, sedangkan kebutuhan darah per hari sebanyak 40-50 kantong darah. Darah yang didapat dari pendonor tidak bisa langsung digunakan kepada orang yang membutuhkan, tetapi darah diproses melalui teknologi penyaringan darah PMI...Baca
dan kepala sekolah di Gedung Juang, kemarin (2/2). Ditanya mengenai kenapa kekosongan itu tidak dirotasi dengan penjabat eselon II yang ada, dirinya mengatakan bahwa penjabat eselon II di Pemkot Sukabumi masih kurang. Kekosongan itu tidak disengaja, lantaran banyak penjabat meninggal dunia. PEMKOT...Baca
CIKOLE - Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan terhadap para tahanan, Polres Sukabumi Kota menitipkan delapan tahanan ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas II B Nyomplong Sukabumi Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi. Penitipan tahanan akibat rumah tahanan yang dimiliki oleh Polres Sukabumi Kota saat ini telah melebihi kapasitas. Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Diki Budiman, mengatakan, para tahanan tersebut dititipkan karena merupakan salah satu langkah yang harus dilakukan oleh Polres Sukabumi Kota untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. “Kapasitas rumah tahanan yang ada di Polres Sukabumi Kota itu hanya menampung sekitar 30 orang, tetapi karena sekarang jumlah tahanannya lebih dari 30 orang maka kita titipkan di lapas yang memang memiliki tempat yang cukup luas untuk menampung mereka,” ujarnya. Pemindahan yang dipimpin langsung oleh OVERLOAD...Baca
Hal 10
FOTO : DOK/HUMAS/POLRESSUKABUMIKOTA
OVER KAPASITAS: Delapan tahanan Polres Sukabumi Kota mendapat pengawalan ketat dari anggota Satuan Sabhara Polres Sukabumi Kota saat akan dipindahkan ke Lapas Klas II B Nyomplong Kota Sukabumi.
Dinkes Kurangi Fogging CIKOLE - Dinas Kesehatan Kota Sukabumi, akan berupaya mengurangi kegiatan fogging (pengasapan) untuk menangani penyebaran demam berdarah dengue (DBD). Upaya itu dilakukan karena hasil survei menyebutkan ada indikasi resistensi nyamuk aedes aegypti terhadap cairan pembasmi. “Hasil survei menyebutkan jika nyamuk aedes aegypti
LOGISTIK
Dukung Program Pemerintah, JNE Distribusikan KIS
DUKUNG...Baca
Hal 10
FOTO : IST
DISTRIBUSI: Salah seorang pegawai JNE mendistribusikan KIS.
GRAFIS : YUZAR/RADARSUKABUMI
Overload, Delapan Tahanan Dititipkan ke Lapas
Hal 10
WARUDOYONG - Program Kartu Indonesia Sehat atau KIS yang diluncurkan pemerintah melalui Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan mulai 2015 terus dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan di seluruh nusantara. JNE sebagai salah satu perusahaan ekspres dan logistik nasional terkemuka di Indonesia, turut mendukung program tersebut dan diberikan amanat dalam pendistribusiannya hingga ke pelosok serta tidak memungut biaya tambahan atas pengantaran KIS kepada penerima, karena biaya tersebut ditanggung oleh BPJS. Mohamad Feriadi selaku Presiden Direktur JNE mengatakan, distribusi amplop berisikan KIS terbagi dalam dua tahap. Diawali pada 23 November 2015, KIS langsung didistribusikan oleh JNE ke tiga provinsi yaitu Banda Aceh, Mataram dan Kupang yang kemudian dilanjutkan ke wilayah lainnya. Tercatat sebanyak 2.276.226 KIS terdistribusi pada tahap satu. Tahap selanjutnya pada Desember 2015, JNE mendistribusikan sebanyak 6.186.741 KIS.
Hal 10
sudah pada status resistensi. Kami masih menunggu resminya berupa surat keputusan dari Menteri Kesehatan. Nanti surat itu akan disebarluaskan,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Sukabumi Rita Nenny, kemarin (2/2). Upaya mengurangi kegiatan fogging itu sebagai bentuk antisipasi agar ke WASPADA...Baca
Hal 10
FOTO:IKBAL/RADARSUKABUMI.
MENINDAK: Satpol PP Kota Sukabumi menegur pedagang yang berada di atas trotoar Jalan Suryakencana.
Sebulan, Satpol PP Amankan 20 Gerobak CIKOLE - Dalam rangka menegakkan peraturan daerah dan menjaga keindahan Kota Sukabumi, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) telah menertibkan dan mengamankan puluhan gerobak PKL yang sengaja dibiarkan oleh pemiliknya di pinggir jalan. Penertiban tersebut berada di 26 tracking jalan, di antaranya enam jalur zona merah. “Awal tahun ini kita sudah membereskan sekitar lebih kurang 20 gerobak,” ujar Kepala Seksi Penegak Perda, Satpol PP Kota Sukabumi, Sudrajat, kemarin (2/2). Pria yang disapa Ajat ini menjelaskan, penertiban para pedagang PKL tersebut mengacu pada Peraturan Daerah (Perda) Nomor 10 Tahun 2013 tentang Penataan dan Pemberdayaan PKL. “Ini kegiatan rutin kami setiap hari, untuk melakukan monitoring dan penertiban PKL di setiap tracking jalan. Termasuk yang berada di zona merah,” ujarnya. Ditambahkanya, siapapun PKL yang melanggar, berjualan dengan menggunakan badan jalan dan trotoar langsung diberikan tindakan. Tidak hanya itu saja, bilamana ada PKL yang sengaja dibiarkan terbengkalai tanpa ada pemilik yang jelas langsung dia angkat gerobaknya. “Jika ditemukan tempat usaha terus menerus selama 30 hari dibiarkan terbengkalai, langsung sama petugas diangkut untuk dimusnahkan,” jelasnya. Lebih lanjut Ajat mengatakan, tindakan itu dilakukannya dengan alasan bangunan PKL tersebut mengganggu estetika SEBULAN...Baca
Hal 10
FOTO:DOK/RADARSUKABUMI
PENGASAPAN: Seorang petugas Dinkes melakukan pengasapan di wilayah Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi.
GERBANG KOTA
HALAMAN 10
RABU, 3 FEBRUARI 2016 / 23 RABIUL AKHIR 1437 H
RADAR SUKABUMI
Kelurahan Sudajayahilir Ajak Warga Buat Lubang Biopori BAROS - Kelurahan Sud ajaya h i l i r Ke c a mat a n Baros Kota Sukabumi mulai gencarkan pembuatan lubang resapan biopori. Hal ini merupakan salah satu langkah antisipasi kekeringan pada musim kemarau. Dalam kegiatan yang pertama dilakukan ini dibantu anggota kepolisian, unsur kecamatan, puskesmas, aparat kelurahan, RW, RT, LMP, BKM, PKK, kader posyandu, tokoh agama dan tokoh masyarakat. Lurah Sudajayahilir, Iyan Rojiman, mengatakan, pembuatan lubang biopori ini merupakan tindak lanjut yang telah dicanangkan Pemerintah Daerah Kota Sukabumi. Kali ini, ditindaklanjuti di tingkat RW 08 Cibodas dimulai depan Masjid At-tawakal. Langkah ini dilakukan untuk dapat membantu peremajaan lingkungan, mengingat di Kota Sukabumi masih terdapat beberapa titik rawan air. Dan kesulitan ini pun sangat dirasakan khususnya pada musim kemarau yang berkepanjangan. “Gerakan pembuatan biopori ini agar dapat memberikan pemahaman terhadap warga dalam antisipasi kekeringan. Jangan sampai pada musim seperti sekarang, warga kembali merasakan kesulitan air,” ujarnya saat pembuatan biopori,
Pertahankan Nilai Gotong Royong
FOTO : IST
ANTUSIAS: Lurah Sudajayahilir, Iyan Rojiman bersama jajaran terlihat antusias pembuatan lubang resapan biopori
belum lama ini. Dikatakan dia, kemarau panjang seperti di 2015 silam, cukup besar dampaknya terhadap warga. Dan pihaknya tengah melakukan percepatan pembuatan sumur artesis yang diprioritaskan di wilayah sulit air. Namun, dalam mengajak kebersamaan, pihaknya pun
mengimbau masyarakat untuk dapat membantu dalam pembuatan sumur biopori. “Alhamdulillah kegiatan ini direspons positif dan dilakukan bersama-sama,” imbuhnya. Masih kata Iyan, sumur resapan atau biopori ini bertujuan untuk peningkatan daya resap air pada ta-
nah yang dilakukan dengan membuat lubang dan menimbunnya dengan sampah organik untuk menghasilkan kompos. Lubang resapan biopori bisa juga disebut dengan metode resapan air yang ditujukan untuk mengatasi genangan air dengan cara meningkatkan daya resap air
pada tanah. “Dengan kegiatan ini daya resapan air di tanah dapat maksimal dan stabil, air pun akan cepat terserap dan akan menyimpan sumber air yang cukup. Masyarakat bisa melakukan gerakan ini pun di masing-masing wilayahnya,” ungkapnya. (lan/d)
waktu berjalan, BAROS - Untuk perilaku kegomenumbuhkan tongroyongan nilai gotong roymulai memudar ong di wilayah akibat pengaruh perkotaan mebudaya luar yang mang tidak mutidak sesuai dendah. Akan tetapi, gan kepribadian langkah ini terus bangsa Indonedilakukan demi sia. Seperti budamengembalikan ya individualisme kekompakan dan dan materialisme peningkatan kesyang telah meradaran masyaraambah daerah kat akan nilai keperkotaan. “Kami bersamaan. LuIyan Rojiman takut regenerasi rah Sudajayahilir, Iya n R o j i ma n , Lurah Sudajayahilir yang akan datang sudah khilaf akan mengatakan, gotong royong ini merupakan kata gotong royong,” imbuhsalah satu ciri khas bangsa nya. Oleh karena itu, lanjut Indonesia khususnya Kota Iyan, dibandingkan dengan Sukabumi, sebagaimana cara individualisme yang yang tertuang dalam Pan- mementingkan diri sendiri casila yaitu sila ketiga ‘Per- maka akan memperlamsatuan Indonesia’. Perilaku bat pembangunan di suatu gotong royong telah dimiliki daerah. Karena individualisme itu bangsa Indonesia sejak dadapat menimbulkan keshulu kala. “Gotong royong merupak- erakahan dan kesenjangan an kepribadian bangsa dan di antara masyarakat kota merupakan budaya yang tersebut. “Dengan upaya melibatkan telah berakar kuat dalam kehidupan masyarakat. Kami masyarakat dalam berbagai mencoba untuk memper- pembangunan di kelurahan tahankan nilai gotong roy- ini merupakan salah satu ong di masyarakat,” ujarnya, langkah untuk tetap memkemarin (2/2).Dikatakan pertahankan nilai kebersaIyan, namun seiring dengan maan,” pungkasnya. (lan/d)
TERUSAN METROPOLIS Pemkot Buka Pelelangan Jabatan Overload, Delapan Tahanan Dititipkan ke Lapas sambungan dari Hal 9
“Makanya kita akan buka lelang untuk eselon III, untuk promosi jabatan,” ucapnya. Ditargetkan pada pertengahan Maret nanti sudah ada penjabat mengisi SKPD yang kosong. Lantaran batas waktu kekosongan ini sudah begitu lama sejak akhir 2015 lalu. “Jadi Maret nanti saya sudah melantik penjabat baru,” ucapnya. Orang yang diketahui sebagai mantan sekda tersebut akan melakukan proses lelang secara internal saja. Kalau memang di internal tidak ada, baru akan dibukakan secara regional maupun nasional. “Dalam aturannya pun dibolehkan untuk internal dan saya yakin penjabat eselon III di tingkat nasional tidak akan mau turun ke Kota
Sukabumi,” jelasnya. Meskipun terjadi kekosongan, Muraz mengaku tidak mengganggu kinerja walaupun tidak signifikan. Lantaran kewenangannya pun sama seperti penjabat definitif. “Memang tidak terlalu mengganggu tapi hambatan sudah tentu ada, makanya secepatnya proses lelang dimulai,” katanya. Mengenai rotasi yang dilakukan kali ini, ada beberapa penjabat yang kembali menjabat sebelumnya seperti Kostaman kembali menjabat DPPKAD dan Deden Solehudin ke Asda II. Muraz beralasan karena keterbatasan personel makanya kembali ke posisi yang pernah didudukinya. “Saya memaksimalkan penjabat yang ada saat ini,” ujarnya. Sementara itu, kali ini M
Muraz melantik sebanyak 37 pejabat yang terdiri dari eselon II, IV dan kepala sekolah di lingkungan Pemkot Sukabumi. Di antaranya empat pejabat eselon II, delapan pejabat eselon IV dan 25 kepala sekolah dari sejumlah SD, SMP dan SMK. Deden Solehudin mengatakan, sebagai penjabat pemerintah kalau dirotasi atau mutasi itu hal yang biasa. Di manapun ditugaskan itu merupakan amanah dari pimpinan yang harus diemban. “Saya tetap bersyukur dengan jabatan ini, tak jadi masalah ditempatkan di mana juga. Terpenting sebagai pelayan masyarakat kita mampu bekerja semaksimal mungkin. Amanah ini akan saya pertanggungjawabkan demi masyarakat Kota Sukabumi,” pungkasnya. (bal/d)
Dinkes Kurangi Fogging sambungan dari Hal 9
depan Dinas Kesehatan tidak menyiapkan obat yang lebih mahal lagi. Terjadinya resistensi terhadap nyamuk aedes aegypti tak terlepas pula adanya pihak-pihak yang melakukan fogging tanpa memerhatikan dosis campuran cairan pembasmi. “Kami melarang pihakpihak lain di luar pemerintah melaksanakan fogging. Ada indikasi jika campuran cairan pembasmi nyamuk aedes aegypti yang dilaksanakan pihak lain di luar pemerintah berdosis tidak tepat. Apalagi ada pungutan biaya. Padahal fogging yang
kami laksanakan tidak dipungut biaya apapun. Jadi, ke depan fogging tak jadi pilihan,” terangnya. Kalaupun nanti harus dilaksanakan fogging, ada persyaratan dan ketentuan yang mesti dilalui. Selama ini, sebelum dilaksanakan fogging, Dinas Kesehatan selalu melakukan penelitian epideminologi (PE). “Jika di suatu tempat terjadi kematian akibat DBD atau ada nyamuk yang mesti diturunkan, tentunya kita harus melaksanakan fogging,” ucapnya. Faktor utama penanganan DBD, kata Rita, sebetulnya bisa dilaksanakan dengan
cara mudah. Misalnya pemberantasan sarang nyamuk (PSN) bisa dilaksanakan dengan pola 3M, yakni menutup, mengubur, dan menguras. “Kita maksimalkan upayaupaya promosi kesehatan terhadap masyarakat untuk mencegah penyebaran DBD,” pungkasnya. Berdasarkan data pada Seksi Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kota Sukabumi, selama Januari 2016 jumlah penderita DBD mencapai 46 orang. Jumlahnya menurun dibandingkan 2015 lalu dalam periode yang sama yakni sebanyak 179 kasus. (bal/d)
PMI Ajak Masyarakat Donor Darah sambungan dari Hal 9
(IMLTD) untuk mendeteksi virus pada darah. “Orang yang melakukan donor darah itu adalah orang yang sehat, karena apabila tidak sehat berarti tidak bisa mendonorkan darahnya,” ujarnya. Suranto mengharapkan setelah melakukan sosialisasi donor darah ini masyarakat jadi tahu dan mengerti
tentang donor darah. Selain itu, dengan melakukan donor darah kita juga menjadi sehat. Sementara itu, Farida, Ketua PMI Kecamatan Citamiang menambahkan, PMI Kecamtan Citamiang terus gencar mensosialisasikan pentingnya berdonor darah. Menurutnya, selain kebutuhan darah di Kota Sukabumi memang masih kurang, juga manfaat dari donor darah baik pendonor maupun
penerima bermanfaat penting pihaknya sampaikan. “Penting donor darah, manfaat donor darah tidak hanya menolong keselamatan pendonor juga untuk dirinya. Bagi pendonor bisa mencegah serangan jantung dan pembuluh darah, stroke, kanker dan minimal kesehatan terpantau dan bisa awet muda. Daya tahan juga meningkat dan bahagia,” pungkasnya. (*/wdy/d)
sambungan dari Hal 9
Kasat Tahti Polres Sukabumi Kota Iptu Pupu Sutrisna mendapat pengawalan ketat dari tiga anggota Satuan Sabhara Polres Sukabumi Kota dilengkapi senjata laras panjang, dengan rompi anti peluru saat para narapidana tersebut dipindahkan. Kedelapan tahanan yang
dititipkan tersebut kasus yang berbeda beda enam orang tahanan kasus penyalahgunaan narkoba dan dua orang tahanan kasus curanmor. Sementara itu, Kepala Lapas Klas II B Nyomplong, Sukabumi Latif Safiudin, mengatakan, ia sangat terbuka jika Polres Sukabumi Kota mau menitipkan para
tahanannya jika memang sudah over kapasitas. Dikatakannya, para tahanan baru ini nantinya akan ditempatkan di ruang sel tahanan Mapenaling atau Masa Pengenalan Lingkungan terlebih dahulu. “Kita tidak akan langsung mencampurkan kedelapan tahahan ini dengan yang sudah ada, jadi untuk satu
bulan mereka akan menempati ruangan Mapeling,” terangnya. Menurutnya, penempatan di Ruang Maspeling ini agar para tahanan dibiasakan terlebih dahulu di dalam sel tahanan dan untuk menghindari adanya tindakan senioritas dari para tahanan yang sudah tinggal lama. (wdy/d)
Sebulan, Satpol PP Amankan 20 Gerobak sambungan dari Hal 9
kota. Namun demikian, sebelum melakukan tindakan pihaknya terlebih dahulu
memberikan peringatan sampai beberapa kali. “Peringatan sampai tiga kali kita berikan, jika sampai ketiga kalinya tidak mengin-
dahkan baru kita tindak dengan tegas,” katanya. Ajat juga mengaku tahap sosialisasi sudah dilakukan selama ini. Mulai dari tahap
sosialisasi di kelurahan sampai kecamatan. “Ini saatnya kita melakukan penindakan perda tersebut,” katanya. (bal/d)
Dukung Program Pemerintah, JNE Distribusikan KIS sambungan dari Hal 9
“Total target pendistribusian KIS oleh JNE adalah sebanyak 17 provinsi dan terhitung berjumlah 247 kota maupun kabupaten, dimana beberapa kabupaten dan kota memiliki jarak yang cukup jauh serta membutuhkan upaya dalam menjangkaunya. Agar dapat mendistribusikan KIS secara maksimal, JNE menggunakan seluruh moda transportasi, baik darat, laut dan udara,” ujarnya. Di beberapa wilayah di mana kondisi geografisnya tergolong sulit dilewati dan belum tersedianya infrastruktur memadai, KIS didistribusikan oleh JNE dengan menggunakan perahu kecil hingga kuda. Cabang-cabang utama JNE di kota-kota yang dituju bekerja sama dengan aparat pemerintahan dan mitra-mitra lokal agar KIS dapat diterima sesuai alamat tujuan. Sebagai perusahaan jasa pengiriman ekspres dan logistik yang telah 25 tahun melayani kebutuhan pelanggan akan distribusi barang, JNE tentu mendukung program pemerintah untuk masyarakat. Memanfaatkan kapasitas dan kapabilitas yang dimiliki saat ini, seperti 5000 lebih jaringan di seluruh Indonesia dengan lebih dari 13000 karyawan, JNE
yang memiliki tagline ‘Connecting Happiness’ berupaya secara maksimal agar dapat mengemban amanat mendistribusikan KIS hingga ke tempat tujuan dalam jangka waktu yang diberikan oleh pemerintah di akhir 2015 serta di awal 2016. “Dalam prosesnya, selain dari beratnya kondisi geografis di beberapa wilayah Indonesia dimana infrastruktur belum
maksimal maupun kondisi cuaca yang menghambat pendistribusian ke pulaupulau terpencil, terdapat juga momen yang mengharuskan diundurnya jadwal pengiriman. Ketika pilkada berlangsung di beberapa daerah, JNE pun menunda pengiriman KIS agar program ini tidak dijadikan alat publikasi atau pencitraan bagi para calon
pemimpin daerah saat masa kampanye,” jelasnya. Secara total, JNE mendistribusikan sebanyak 9,588,888 KIS dalam dua tahap. Saat ini terdapat 1.125.921 KIS yang masih dalam proses pendistribusian dan diperkirakan seluruh KIS yang diamanatkan kepada JNE tersebut akan rampung pada akhir Februari 2016. (*/ wdy/d)
SOCCER
RABU, 3 FEBRUARI 2016 /22 RABIUL AKHIR 1437 H
HALAMAN 11
RADAR SUKABUMI
TRHOPY KEPELATIHAN
INFORMASI PRIBADI Nama lengkap Tanggal lahir Tempat lahir Tinggi
BARCELONA B Tercera División: 2008 BARCELONA La Liga (3): 2009, 2010, 2011) Copa del Rey (2): 2009, 2012) Piala Super Spanyol (3): 2009, 2010, 2011) Liga Champions UEFA (2): 2008-09, 2010-11) Piala Super UEFA (2): 2009, 2011) Piala Dunia Antarklub FIFA (2): 2009, 2011)
Josep Guardiola i Sala 18 Januari 1971 (umur 45) Santpedor, Barcelona, Catalunya, Spanyol 1.83 m (6 ft 0 in)
KEPELATIHAN 2007 - 2008 2008 - 2012 2013 - 2016 2016 - ........
Barcelona B Barcelona FC Bayern München Manchester City
Resmi ! Jadi Pelatih Manchester City Teka-teki masa depan Pep Guardiola berakhir. Pria Spanyol itu akan menukangi Manchester City mulai musim panas 2015/2017 mendatang. Guardiola akan melatih City selama tiga musim. Pria yang kini masih menukangi Bayern Muenchen itu akan menggantikan kursi yang bakal ditinggalkan Manuel Pellegrini. Sebelum-
nya, Pellegrini menukangi City sejak 2013 silam. “Manchester City bisa memastikan sudah menyelesaikan negosiasi kontrak dengan Guardiola untuk menjadi pelatih klub pada 2016/2017,” demikian pernyataan resmi City di laman klub, Senin (1/2). Manajemen City menambahkan, pendekatan terhadap Guardiola dilaku-
BAYERN MUNICH Bundesliga: 2013–14, 2014–15 DFB-Pokal: 2013–14 UEFA Super Cup: 2013 FIFA Club World Cup: 2013
kan sejak 2012 lalu. Mereka juga memastikan bahwa Pellegrini legowo dengan keputusan tersebut. “Rasa hormat kami pada Pellegrini dan para pemain. Pellegrini sangat mendukung dan kini fokus mencapai target musim ini,” tambah pernyataan resmi rival sekota Mancehster United itu. (jos/jpnn)
Inilah Perbandingan Rekor Pellegrini dan Guardiola MANUEL Pellegrini sebenarnya memiliki rekor yang bagus selama menukangi Manchester City.
Pria Chile itu memetik 64 kemenangan dalam 99 laga Premier League. Laman Opta menulis, catatan Pellegrini hanya kalah dari Jose Mourinho yang membukukan 73 kemenangan dalam 100 laga. Selain itu, Pellegrini juga membawa City juara Premier League dan Capital One Cup 2013/2014. Pellegrini menjadi satu-satunya pelatih nonEropa yang sukses menjuarai Liga Inggris. Tapi, catatan mantan pelatih Real Madrid itu masih kalah dibandingkan Pep Guardiola. Selama menjadi pelatih, Guardiola hanya mengalami 19 kekalahan dalam 239 laga di liga. Sisanya ialah 187 kemenangan dan 33 hasil imbang. Selain itu,
Guardiola juga sukses memberikan dua trofi Liga Champions bagi Barcelona. KABAR BAIK: K Keterangan re resmi dari M Manchester City te terkait dengan p penunjukan P Pep Guardiola s sebagai pelatih m mereka musim d depan.
Pep Guardiola Baik Bagi Sepakbola Inggris MANAJER Leicester City itu menyambut positif kedatangan Pep Guardiola ke Liga Primer Inggris musim depan. Resmi sudah terjawab masa depan pelatih flamboyan asal Spanyol, Pep Guardiola, usai beberapa waktu lalu mengkonfirmasi tak akan lagi melatih Bayern Munich musim depan. Senin (1/2) sore waktu Inggris, Manchester City mengumumkan bahwa Guardiola
akan jadi manajer mereka musim depan, menggantikan jabatan Manuel Pellegrini. Kepastian itu pun tak pelak mendapat banjit tanggapan. Salah satunya datang dari manajer Leicester City, Claudio Ranieri, yang menyambut positif kehadiran Guardiola. “Mungkin Guardiola bisa membawa sesuatu yang berbeda dalam hal gaya bermain dan taktik pertandingan. Hal ini
adalah sesuatu yang baik bagi semua orang di sini, di Inggris,” tutur Ranieri bijak, seperti dikutip Sky Sports. Musim ini Leicester sendiri merupakan salah satu pesaing utama The Citizens merengkuh gelar Liga Primer Inggris. Bukan tidak mungkin kegemilangan The Blues akan berlanjut musim depan, dengan denga City yang sudah ditangani Guardiola. (hnd (hnd/bol)
Mourinho Menuju ke MU KEPUTUSAN Pep Guardiola menerima pinangan Manchester City menjadi berkah bagi Jose Mourinho. Pria
berjuluk The Special One itu diyakini bakal merapat ke Manchester United. Sudah bukan rahasia lagi bahwa Mourinho memang ngebet me-
nukangi tim berjuluk Setan Merah itu. Laman Independent beberapa waktu lalu menulis, Mourinho sudah mengajukan lamaran sebanyak enam halaman. Namun, peluang Mourinho sempat mengambang karena MU juga mengincar Guardiola. Nah, setelah Guardiola resmi ke City, peluang Mourinho menggantikan Louis Van Gaal semakin besar. Sebab, stok pelatih hebat di Eropa sudah menipis. Sebelumnya, MU juga dikaitkan dengan Carlo Ancelotti. Tapi, pria berjuluk Don Carlo tersebut ternyata sudah menandatangani kontrak dengan Bayern Muenchen. (jos/jpnn)
Guardiola Latih City, Mourinho Tukangi MU, Simeone Nakhodai Chelsea BAYANGKAN jika ini yang terjadi di Premier League 2016/2017 mendatang: Pep Guardiola menukangi Manchester City, Jose Mourinho melatih Manchester United dan Diego Simeone jadi arsitek Chelsea. Liga Inggris bakal semakin menarik jika konstelasi itu terwujud. Hingga kini, baru Guardiola yang sudah mendapat kepastian menukangi City. Sedangkan Mourinho dan Simeone masih tanda tanya besar.
Tapi, Mourinho disebut-sebut menjadi kandidat terkuat menggantikan Van Gaal di MU. Sementara itu, Chelsea juga dikabarkan masih ngebet mendatangkan Simeone ke Stamford Bridge. Meme tentang masa depan ketiga pelatih jempolan itu juga sudah beredar. Laman The Sport Bibble sudah mengunggahnya, Senin (1/2). Mereka bersanding dengan Arsene Wenger dan Jurgen Klopp. (jos/jpnn)
Dibuang City MANUEL Pellegrini buka suara tentang keputusan manajemen Manchester City yang memilih mendepaknya akhir musim nanti. Nantinya, kursi Pellegrini bakal diisi Pep Guardiola. “Sebelum kami menyelesaikan musim, saya akan mengatakan pada Anda bahwa saya sudah bicara dengan klub. Saya akan mengakhiri kontrak Juni mendatang,” terang Pellegrini di laman Daily Mail, Senin (1/2). Pel-
legrini sebenarnya masih memiliki sisa kontrak dengan klub berjuluk The Citzens itu. Namun, pria Chile tersebut memilih tak menghabiskan kontraknya sesuai kesepakatan. “Kami memperpanjang kontrak semusim lagi. Tapi, dengan klausul bahwa salah satu pihak baik saya atau klub boleh tak memperpanjangnya. Jadi, saya akan mengakhiri tugas di sini pada 30 Juni,” tegas Pellegrini. (jos/jpnn)
pojoksatuid
Lelah
pojoksatu
EURO 2016
HALAMAN 12
RABU, 3 FEBRUARI 2016 / 23 RABIUL AKHIR 1437 H
RADAR SUKABUMI
Martin Atkinson (Inggris)
24
1
Usia 44 tahun Laga kualifikasi 6 Penalti 2
Cakir-Clattenburg Boros Kartu ng Inilah para wasit ya tuk un FA UE juk ditun memimpin Euro 2016 mendatang. Selama fikasi memimpin laga kuali Cakir Euro 2016, Cuneyt diketahui paling galak an tiga dengan mengeluark kan kartu merah. Sedang urg nb tte Cla rk Ma 35 mengeluarkan total kartu. (dra/c17/na)
Mark Clattenburg (Inggris)
33
2
Usia 40 tahun Laga kualifikasi 7 Penalti 2
Felix Brych (Jerman)
18
0
(Swedia) Jonas Eriksson Usia 41 tahun Laga kualifikasi 5 Penalti 0
Usia 40 tahun Laga kualifikasi 7 Penalti 0
(Rumania) Ovidiu Hategan Usia 35 tahun Laga kualifikasi 4 Penalti 1 (Turki) Cüneyt Çakir Usia 39 tahun Laga kualifikasi 6 Penalti 1
William Collum (Skotlandia)
25
1
(Polandia) Szymon Marciniak Usia 35 tahun Laga kualifikasi 4 Penalti -
Usia 37 tahun Laga kualifikasi 5 Penalti 1
Nicola Rizzoli (Italia)
23
0
(Norwegia) Svein Moen Usia 37 tahun Laga kualifikasi 5 Penalti 1
Usia 44 tahun Laga kualifikasi 6 Penalti 2
Clément Turpin (Prancis)
12
0
Carlos Velasco Carballo (Spanyol)
21
1
(Serbia) Milorad Mažić Usia 42 tahun Laga kualifikasi 6 Penalti 2
PENGADIL TERBAIK: Nicola Rizzoli menjadi salah satu wasit yang bertugas pada Euro 2016 mendatang. Dia berpengalaman memimpin laga-laga penting, termasuk final Piala Dunia 2014.
Usia 33 tahun Laga kualifikasi 3 Penalti 0 Usia 44 tahun Laga kualifikasi 6 Penalti 3
(Slovenia) Damir Skomina Usia 39 tahun Laga kualifikasi 4 Penalti 1
Sergei Karasev (Rusia)
8
2
(Republik Ceko) Pavel Královec Usia 38 tahun Laga kualifikasi 5 Penalti 2
Usia 36 tahun Laga kualifikasi 3 Penalti 1
Björn Kuipers (Belanda)
27
0
ABEDIN TAHERKENAREH/EPA
Usia 44 tahun Laga kualifikasi 6 Penalti 4
Para Wasit Killer Memenuhi Euro 2016
Diharap Adil kepada Tim Kecil EUROSPORT
MASIH HIJAU: Willie Collum (dua dari kiri) saat memimpin laga Liga Champions musim lalu.
Ancaman Mati buat Willie Collum MARK Clattenburg, Cuneyt Cakir, dan Nicola Rizzoli. Tidak ada yang meragukan kualitas dan pengalaman mereka dalam memimpin laga internasional kelas tinggi. Namun, di samping nama-nama itu, UEFA menyertakan wasit-wasit ’’muda’’. Tujuannya jelas, yakni regenerasi serta penambahan jam terbang. Dari 18 wasit yang akan bertugas di Prancis, ada delapan yang berusia di bawah 40 tahun. Di antaranya, Willie Collum (Skotlandia), Sergei Karasev (Rusia), dan Szymon Marciniak (Polandia). Salah satu nama yang menjadi sorotan adalah Collum. Dia punya catatan yang agak horor ketika memimpin kualifikasi Euro 2016. Pada laga grup F antara Rumania versus Hungaria 11 Oktober 2014, wasit 37 tahun itu mengeluarkan 12 kartu kuning! Lima buat pemain Rumania dan sisanya buat Hungaria. ’’Saya sangat benci sosok pemain yang curang. Saya mengawasi mereka dengan ketat,’’ tegas Collum seperti ditulis World Referee. Itu bukan satu-satunya kontroversi yang pernah dibuatnya. Pria yang sehari-hari mengajar di sekolah menengah Katolik Glasgow tersebut juga pernah mendapat ancaman mati dari para fans. Pemicunya, pada 2010, Collum memimpin laga terpanas di Skotlandia, Old Firm. Yakni, antara Celtic versus Glasgow Rangers. Pada laga itu, banyak keputusan Collum yang merugikan Celtic. Para fans mem-boo setiap putusan Collum, termasuk saat dia memberikan penalti buat Celtic. Laga tersebut berakhir 3-1 buat Rangers. Setelah itu, Collum menerima sebuah surat gelap. Isinya ancaman mati buat Collum dan keluarganya karena tak bersikap adil. Polisi Skotlandia menyeriusi laporan Collum tentang keselamatan jiwanya tersebut. Dari hasil pengusutan, rupanya siswi di sekolahnya sendiri yang mengirim surat kaleng elektronik itu. Terpilihnya Collum sebagai wasit Euro meng-undang reaksi keras yang beragam dari warga Skotlandia. Ada yang bangga karena Skotlandia terwakili. Di lain sisi, ada yang mengecam. ’’Collum terpilih sebagai wasit untuk Euro?! Dia adalah wasit terburuk di Skotlandia!’’ cuit akun @connorSMFC di Twitter. (apu/c19/na)
UEFA telah melansir daftar 18 wasit yang bakal memimpin perhelatan Euro 2016 di Prancis. Turnamen terakbar di Benua Biru itu bakal menjadi arena unjuk gigi para pengadil elite yang doyan menghamburkan kartu dan menunjuk titik putih. SIAPA wasit terbaik di seluruh jagat? Tentu jawabnya Nicola Rizzoli. Wasit asal Italia itu untuk kali kedua beruntun terpilih sebagai wasit terbaik dunia pada gala dinner yang diadakan Badan Sejarah dan Statistik Sepak Bola Dunia (IFFHS) awal Januari lalu. Tapi, ternyata, dia bukanlah yang paling ganas. Dari daftar 18 wasit yang ditunjuk UEFA untuk memimpin Euro 2016, ada namanama yang bakal membikin para pemain berpikir ulang jika mau membuat pelanggaran. Misalnya, Cuneyt Cakir (Turki) dan Mark Clattenburg (Inggris). Selama fase kualifikasi Euro lalu, keduanya paling banyak mengobral kartu. Untuk kartu merah, Cakir berada di urutan teratas. Dari enam laga yang dipimpinnya, dia menarik tiga kartu dari saku. Masing-masing satu untuk laga Irlandia Utara versus Hungaria (7/9/15), Polandia melawan Republik Irlandia (11/10/15), dan playoff kedua Slovenia kontra Ukraina (17/11/15). Wasit nomor tiga terbaik dunia 2015 tersebut juga mengeluarkan 27 kartu kuning serta 1 vonis penalti kepada Slovenia. Dengan reputasi seperti itu, bisa dibayangkan para pemain nakal semestinya keder jika dipimpin Cakir. ’’Filosofiku adalah selalu memberikan yang terbaik di mana pun aku berada,’’ ucap Cakir kepada situs resmi UEFA. ’’Objektivitas, kerja keras, dan kesabaran. Itulah kunci utamanya,’’ lanjut pria 39 tahun yang sehari-hari bekerja di perusahaan asuransi tersebut. Meski dikenal sebagai wasit yang begitu teliti dan galak, Cakir juga pernah dihujat. Yakni ketika Real Madrid berhadapan dengan Manchester United di Liga Champions 5 Maret 2013. Dia mengusir Nani karena mengangkat kaki terlalu tinggi ketika berduel dengan bek Real Alvaro Arbeloa. Untuk ukuran wasit killer, keputusan tersebut dinilai tidak akurat. ’’Itu keputusan aneh dari wasit yang dikenal senang memberikan kartu,’’ kecam jurnalis The
(Hungaria) Viktor Kassai Usia 40 tahun Laga kualifikasi 3 Penalti 0
22
0
9
2
27
3
12
1
15
1
25
2
15
1
24
0
10
0 GRAFIS: HERLAMBANG/JAWA POS
MARIJAN MURAT/EPA
SUKSES: Teknisi memasang peranti garis gawang di Mercedes-Benz Arena, Stuttgart. Euro 2016 akhirnya memakai teknologi ini.
Sinergi Teknologi & Wasit Keempat
MARIUS BECKER/EPA
GALAK: Wasit Cuneyt Cakir (kanan) memberikan kartu kuning kepada Klaas-Jan Huntelaar saat memimpin semifinal Piala Dunia 2014 antara Belanda versus Argentina.
Guardian Barry Giendenning. Cakir menganggap keputusannya sudah tepat. ’’Aku tidak ragu dengan keputusanku. Dunia akan tahu kebenarannya suatu saat nanti,’’ tegas Cakir. Jika Cakir doyan memberikan kartu merah, Clattenburg bisa dibilang bagian dari korps baju hitam yang hobi mengeluarkan kartu kuning. Sebanyak 33 kartu kuning diobral Clattenburg dalam tujuh pertandingan kualifikasi Euro 2016. Laga antara Yunani versus Rumania adalah rekor kartu terbanyaknya, yakni delapan kartu kuning. Sikap tegasnya itu menuai banyak pujian. ’’Banyak orang mungkin mengatakan bahwa Howard Webb adalah wasit terbaik Inggris. 113395 Tapi, bagiku Clattenburg,’’ ujar eks wasit Premier League Mark Halsey kepada You Are The Ref. ’’Tidak hanya di Premier League, namun juga dunia,’’ imbuh Halsey. Selain Cakir dan Clattenburg, Bjorn Kuipers termasuk wasit yang terbilang killer. Terutama dalam memberikan penalti. Bosnia-Herzegovina pernah merasakan keputusan pahit dari Kuipers tersebut. Tepatnya ketika mereka dikalahkan Republik Irlandia pada leg kedua playoff, 16 November silam. Penalti itu membuat Bosnia kalah 0-2. Dengan agregat 1-3, Bosnia pun gagal melaju ke Euro 2016. ’’Aku tidak ingin
berbicara mengenai itu (penalti),’’ keluh pelatih Bosnia Mehmed Bazdarevic saat itu sebagaimana dilansir The42. ’’Tapi, wasit mengalami malam yang mengerikan karena dia adalah yang terburuk di lapangan,’’ imbuhnya kesal. Nah, terlepas dari beragam kontroversi yang pernah menimpa 18 wasit tersebut, mereka sudah fixed menjadi pengadil di Euro 2016. Mereka punya tugas mahaberat untuk memberikan keputusan seadiladilnya di turnamen dengan sentimen kenegaraan tinggi seperti Euro. Terutama bagi tim-tim kecil ataupun debutan seperti Islandia, Wales, maupun Irlandia Utara. Menurut kapten Kroasia pada Euro 2012, Darijo Srna, kepemimpinan wasit sering kali hanya menguntungkan tim besar. Dia berkaca pada dua penalti yang seharusnya didapat Kroasia ketika melawan Spanyol di laga terakhir fase grup C Euro 2012. Dua penalti itu tidak dipertimbangkan oleh wasit asal Hungaria Viktor Kassai. ’’Aku bisa merasakan bahwa wasit tidak menghormati kami. Jika situasi kami dialami Spanyol, mereka bakal langsung memberikan penalti,’’ kecam Srna sebagaimana dikutip Guardian. ’’Kami tidak dapat mengubah apa pun. Tapi, tidaklah menyenangkan ketika seseorang tidak menghormati Anda,’’ lanjut dia. (apu/c19/na)
KEJADIAN ini sudah berlalu hampir enam tahun, tapi masih terasa epik dan sulit dilupa. Tepatnya di babak 16 besar Piala Dunia 2010. Gol Frank Lampard tidak disahkan wasit Jorge Lamonda lantaran bola keburu ditangkap dan dilemparkan ke tengah lapangan oleh kiper Jerman Manuel Neuer. Padahal, dari tayangan televisi, terlihat jelas bahwa bola telah melewati garis gawang setelah membentur mistar. Demi mencegah hal serupa terulang, Piala Dunia 2014 pun membuat terobosan. Yakni, diterapkannya teknologi garis gawang (goal-line technology). Nah, UEFA pun, tampaknya, mengikuti langkah tersebut. Teknologi itu mulai diterapkan untuk Euro 2016 nanti. ’’Kami sudah membahasnya selama 1,5 tahun,’’ ungkap Ketua Komisi Wasit UEFA Pierluigi Collina di situs resmi organisasi. Teknologi tersebut, kata Collina, tidak akan mengesampingkan peran asisten wasit keempat atau fourth official. Sebaliknya, keduanya akan saling melengkapi. Dengan goal-line technology, asisten wasit bisa lebih berfokus mengawasi apa yang terjadi di sekitar kotak penalti. ’’Sementara itu, memelototi garis gawang bukanlah tugas mereka,’’ ucap Collina. Mantan wasit Serie A yang dulu terkenal killer itu melanjutkan, insiden yang melibatkan garis gawang memang bagian dari tanggung jawab fourth official. Namun faktanya, jika ada insiden di dalam kotak penalti, mereka jarang diajak ngobrol oleh wasit. Sebab, mereka fokus mengamati garis gawang, bahkan sebelum bola datang. ’’Area penalti adalah zona krusial di lapangan. Gesekan tertinggi terjadi disana, terutama saat free kick atau sepak pojok,’’ tutur Collina. ’’Tentu, sangat mustahil jika hanya satu pasang mata yang melihat. Maka, tugas mereka akan di-support oleh goal-line technology. Itu pertimbangannya,’’ lanjut wasit yang pensiun pada 2005 itu. UEFA belum menentukan provider yang akan menyuplai peranti teknologi tersebut. Saat ini, ada dua sistem yang cukup populer. Yakni, Goal Control System, provider yang berbasis di Jerman dan menyuplai Bundesliga. Satunya lagi adalah Hawkeye asal Inggris yang lebih banyak dipakai di liga-liga Eropa. (apu/c17/na)
RABU, 3 FEBRUARI 2016 / 23 RABIUL AKHIR 1437 H
TOTAL SPORT
HALAMAN 13
RADAR SUKABUMI
Menkeu Kurang Sreg Dukung Rio Malaysia Punya Pembalap F1 karena Support Pemerintah JAKARTA – Jalan Rio Haryanto untuk menjadi pembalap pertama Indonesia yang tampil di Formula 1 bisa jadi kembali terjal. Rencana Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) untuk membantu menutupi biaya kontrak dengan Manor dengan bantuan Rp 100 miliar kurang mendapat respons positif dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu). Padahal, persetujuan dari Kemenkeu sebagai bendahara negara dibutuhkan. Menkeu Bambang Brodjonegoro terkesan belum sreg dengan besarnya bantuan yang diberikan hanya kepada Rio itu. Kabarnya, usulan untuk memberikan bantuan tersebut ditolak Menkeu. Buktinya, dia mengusulkan cara lain daripada menggunakan uang negara. ”Galang sponsor swasta,” jawab dia saat ditanya Jawa Pos kemarin Meski demikian, Bambang tidak secara terang menyebut langkah Kemenpora itu ditolaknya. Sebab, dia tidak menjelaskan secara terperinci apakah cara yang dilakukan Menpora Imam Nahrawi dalam mendukung Rio salah. Padahal, deadline pembayaran total 15 juta euro (sekitar Rp 224 miliar) kepada Manor Motorsport makin dekat. ”Saya belum pernah bahas hal tersebut dengan Menpora,” imbuhnya. Seperti diketahui, dana Rp 224 miliar itu hampir beres dikantongi Rio. Selain dari Kemenpora, Rio terlebih dahulu mendapatkan komitmen dari PT Pertamina (Persero). Badan usaha milik negara (BUMN) di bidang energi itu siap mengeluarkan 5 juta euro. Dukungan Kemenpora terhadap Rio sudah ditunjukkan melalui penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Kemenpora, KONI pusat, dan PT Kiky Sports. Pemberian bantuan dipastikan tidak melanggar hukum. Sebab, mekanismenya sama dengan bantuan untuk cabang olahraga lainnya. Kontroversi seputar bantuan pemerintah untuk Rio sebenarnya cukup disayangkan. Negara-negara lain juga mengeluarkan uang ratusan miliar rupiah untuk membantu pembalap mereka menembus ajang balap paling bergengsi itu. Misalnya yang dilakukan Malaysia saat membantu Alex Yoong ke Formula 1 pada 2001. India juga melakukannya saat membantu Karun Chandhok. (dim/mat/c11/ang)
AP PHOTO/JOSHUA PAUL
SUPERCEPAT: Pembalap Movistar Yamaha Jorge Lorenzo memacu motornya dalam sesi uji coba di Sirkuit Sepang, Malaysia,.
Lorenzo di Planet Lain Unggul Satu Detik Lebih dari Rossi yang Tercepat Kedua
KIKY SPORTS
KEBANGGAAN INDONESIA: Rio saat menjalani uji coba Formula 1 di Yas Marina akhir tahun lalu.
Hornacek Angkat Kaki dari Suns DALLAS – Penampilan buruk Phoenix Suns dalam 21 laga terakhir memakan korban. Yahoosport melaporkan, Phoenix Suns memutuskan mengakhiri kerja sama dengan head coach mereka, Jeff Hornacek, kemarin . ’’Phoenix Suns memecat pelatih Jeff Hornacek,’’ cuit Adrian Wojnarowski, kolumnis Yahoosport, di Twitter kemarin. Menurut sumber tersebut, keputusan itu diambil karena penampilan Suns tak kunjung membaik sebulan terakhir. Performa negatif tersebut berujung pada suasana tidak kondusif di ruang ganti. Para pemain Suns dikabarkan sudah hilang kepercayaan kepada Hornacek. Instruksinya di dalam lapangan sudah tidak dihiraukan. Kabar pemecatan Hornacek sejatinya terdengar sejak akhir Januari lalu. ’’Jika sesuatu tidak segera diganti, keadaan ini bakal menjadi lebih buruk secepatnya,’’ ucap forward Suns P.J. Tucker akhir Januari lalu sebagaimana dikutip ESPN. Hornacek melepas jabatannya setelah melakukan percakapan dengan General Manager Suns Ryan McDonough Minggu malam (kemarin pagi WIB). Itu tepat setelah Suns mengalami kekalahan dari tuan rumah Dallas Mavericks 78-91 di American Airlines Center. Kekalahan dari Mavericks kemarin menjadi kekalahan ke-19 Suns dalam 21 laga belakangan. (irr/c17/ang)
DIDEPAK: Jeff Hornacek hanya mampu memberikan dua kemenangan dalam 21 laga terakhir.
CRASH
KOMPETITIF: Andrea Dovizioso saat menikung dalam sesi uji coba di Sirkuit Sepang kemarin.
Ducati Ancaman bagi Honda LAZIMNYA, Repsol Honda adalah lawan untuk Movistar Yamaha. Namun, pada MotoGP 2016, sesuatu yang tidak lazim mungkin terjadi. Pesaing terdekat Movistar Yamaha adalah Ducati! Meski terlalu dini untuk menyimpulkan, uji coba pramusim MotoGP hari pertama di Sepang kemarin cukup memberikan gambaran peta persaingan musim ini. Yamaha mendominasi, sedangkan Honda tetap bermasalah seperti tahun lalu. Nah, Ducati malah menunjukkan potensi besar saat Honda kesulitan. Andrea Dovizioso mengaku kaget saat kali pertama menjajal Desmosedici GP16 kemarin. Bukan cuma kemajuan, dia menyebutnya lompatan. Karena itu pula, dia berani menyatakan bahwa semua sisi motor generasi terbaru itu lebih baik ketimbang GP15. Kesan pertama yang dirasakan Dovi adalah feeling yang pas saat memasuki tikungan. Gasnya smooth. Bagian belakang alias rear-end motor yang terlalu bertingkah seperti tahun lalu juga semakin baik. Bisa jadi, itu dampak dari karakter ban belakang Michelin
yang stabil. Namun, Ducati menyatakan, kemajuan tersebut merupakan hasil kerja keras tim sepanjang musim dingin. ’’Aku langsung mendapatkan feeling yang bagus pada bagian depan motor saat masuk tikungan,’’ ucap rider yang musim lalu naik podium lima kali itu sebagaimana dikutip Crash. Mencari feeling ban depan yang pas menjadi masalah besar riderrider lain hingga mereka harus mengubah gaya membalapnya. Tapi, Dovi sebaliknya. Juara dunia kelas 125cc musim 2004 itu menjelaskan, pada hari pertama kemarin, potensi motornya belum dieksplorasi sampai maksimal. Hujan menjadi masalahnya. ’’Aku tidak menggunakan
HASIL UJI COBA HARI PERTAMA (Lima Besar) 1. Jorge Lorenzo, Movistar Yamaha 2. Valentino Rossi, Movistar Yamaha 3. Daniel Pedrosa, Repsol Honda 4. Danilo Petrucci, Pramac Ducati 5. Andrea Iannone, Ducati
Formula 1
Magnussen Gabung Renault
NBC
ban baru karena hujan datang lebih cepat. Dalam dua kali percobaan, aku hanya memakai ban bekas,’’ tandasnya. Dari hasil uji coba kemarin, Dovi menjadi rider tercepat kelima Ducati dan menempati posisi ke13 secara keseluruhan. Dia berada di bawah rekan setimnya, Andrea Iannone, Danilo Petrucci, Hector Barbera, dan Scott Redding yang semua berada di zona 10 besar. Itu menunjukkan bahwa Ducati sudah naik level secara basis performa motor. Sebagian besar rider-nya sudah punya kecepatan rata-rata setara tim pabrikan dan satelit. ’’Ketika lebih dari satu rider berada di jajaran depan, itu berarti basis motor kami bagus. Ini fakta,’’ paparnya. (cak/c19/ang)
PARIS – Renault merevisi line-up pembalap yang bakal bertarung pada Formula musim 2016. Kevin Magnussen akan menggantikan Pastor Maldonado yang gagal memenuhi syarat dukungan sponsor dari perusahaan minyak Venezuela, PDVSA. Sumber Austosport memastikan bahwa pembalap Denmark 23 tahun tersebut telah meneken untuk membalap pada musim 2016. Dia akan berpartner dengan Jolyon Palmer yang lebih dulu dikontrak tahun lalu. ’’Penundaan pembayaran oleh PDVSA menjadi penyebab keputusan Renault tersebut,’’ terang sumber Autosport. Dua pembalap itu bakal tampil bersama dalam peluncuran tim Renault yang akan digelar di Paris Rabu besok. Dalam acara tersebut juga bakal dikenalkan Frederic Vasseur sebagai racing director. Penunjukan Magnussen membawanya kembali ke F1 empat bulan setelah kehilangan posisi sebagai pembalap cadangan McLaren. Posisinya digantikan juara GP2 Stoffel Vandoorne. Setelah lima musim berlaga di F1, Maldonado kini kehilangan kursi balapnya. Meski kontraknya sudah diteken dengan tim lama Renault, Lotus, tahun lalu di GP Singapura, kesepakatan langsung berkaitan dengan pembiayaan sponsor dari PDVSA. (cak/c19/ang)
2 menit 0,684 detik +1,033 +1,096 +1,127 +1,228
SEPANG – Hari pertama uji coba MotoGP di Sirkuit Sepang, Malaysia, kemarin membuat para pesaing Jorge Lorenzo miris. Betapa tidak, sang juara bertahan unggul jauh atas para pesaing. Kalau tidak terjadi perubahan besar menuju seri perdana di Qatar pada Maret mendatang, juara dunia lima kali itu bisa dominan sejak awal musim. Lorenzo membuktikan bahwa paket regulasi baru MotoGP malah meningkatkan daya saingnya. Penggunaan ban Michelin dan electronic control unit (ECU) Magneti Marelli membuat pembalap asal Spanyol itu semakin jauh meninggalkan para pesaing. Menunggang Yamaha M1 terbaru, Lorenzo membukukan waktu terbaik 2 menit 0,68 detik. Raihan itu berselisih lebih dari satu detik dari rekan setimnya, Valentino Rossi, di urutan kedua. The Doctor membukukan 2 menit 1,171 detik. Catatan Lorenzo kalah jauh oleh rekor pole position Dani Pedrosa 1 menit 59,0 detik. Pun demikian dengan rekor uji coba tidak resmi Marc Marquez 1 menit 58,867 detik. Namun, tetap saja catatan waktu Lorenzo itu luar biasa karena unggul jauh atas para pesaing. Lorenzo juga punya potensi semakin cepat karena proses penyempurnaan motor terus berlanjut. ’’Memang, semua pembalap belum mencapai potensi terbaik. Kami nyaris dua detik lebih lambat dari rekor terbaik,’’ kata Lorenzo sebagaimana dilansir Crash. Dominasi Lorenzo tampak sejak awal sesi berdurasi empat jam tersebut. Dialah rider pertama yang sukses menembus kisaran 2 menit 1 detik. Waktunya 2 menit 0,863 detik langsung mengereknya ke posisi puncak. Dengan catatan itu saja, dia sudah menggeser pencetak waktu terbaik sebelumnya, rider Pramac Ducati Danilo Petrucci, dengan 2 menit 1,811 detik. Menjelang penutupan sesi, Lorenzo menajamkan lagi catatan waktunya hanya 0,1detik lebih lambat dari torehan terbaiknya di sirkuit yang sama tahun lalu. Rossi menyempurnakan dominasi Yamaha pada satu jam terakhir dengan melompat dari posisi ketujuh menjadi urutan kedua dengan torehan 2 menit 1,717 detik. Meski cepat, jaraknya dengan Lorenzo masih di atas satu detik. Sesi kemudian
BERITA & PERISTIWA PROMOSI & JUAL BELI
terganggu hujan sekitar 20 menit sebelum berakhir. Kondisi tersebut praktis menghentikan sesi uji coba hari pertama. Dani Pedrosa menjadi pembalap Honda terbaik dengan menghuni posisi ketiga. Lap terbaiknya berada di belakang Lorenzo, 1,096 detik. Kemudian, di belakangnya secara berurutan ditempati Petrucci dan rider Ducati Andrea Iannone sebagai pembalap Ducati tercepat. Lalu, di mana juara dunia dua kali Marc Marquez? Dia tercecer di posisi ketujuh. Jaraknya dengan Lorenzo sampai satu setengah detik. Rider 22 tahun itu mengatakan bahwa Honda sedang bermasalah. Bahkan, butuh kerja keras jika ingin mengejar Lorenzo. ’’Mungkin Jorge terlalu cepat daripada yang kami duga,’’ ujarnya kepada media setelah uji coba. ’’Valentino lebih dekat, tapi kami butuh waktu bekerja pada elektronik dan menemukan feeling dengan ban baru,’’ terusnya dikutip Motorsport. Marquez mengakui masih butuh beradaptasi dengan ban Michelin. Meski, Sepang memang bukan sirkuit yang pas untuk gaya membalapnya. ’’Tapi, dengan Bridgestone, aku masih bisa mengerem lebih lambat dan menemukan lap terbaikku,’’ tegasnya. Dengan Michelin, Marquez terpaksa mengubah gaya membalapnya. Setelah sedikit belajar, hasilnya mulai terlihat. ’’Aku bisa mengerem agak terlambat, tapi belum senyaman saat menggunakan Bridgestone,’’ lanjutnya. Sebelumnya, Lorenzo berkoar bahwa peralihan ban ke Michelin akan lebih menguntungkan dirinya. Sebab, pada musim debut di MotoGP 2008, dia sudah menggunakan ban yang sama. Memang sudah lama sekali momen itu terjadi. Tapi, untuk feeling-nya, dia belum lupa. ’Aku rasa Michelin bisa jadi hal yang baik untukku di masa depan, jika yang aku rasakan hari ini (kemarin) benar,’’ katanya dilansir Crash. Pembalap 29 tahun itu percaya rider gaya smooth akan lebih cocok dengan ban Michelin. Lalu, dia menyebut dirinya dan Pedrosa sebagai pembalap dengan gaya tersebut. ’’Sepertinya pembalap dengan gaya pengereman lambat dan lebih keras akan kerepotan. Tapi, ini masih hari pertama. Kita tidak bisa menyimpulkan,’’ paparnya. Uji coba akan dilanjutkan hari ini (2/2). Lebih istimewa karena Ducati akan menurunkan tiga rider. Salah satunya adalah juara dunia dua musim Casey Stoner. (cak/c17/ang)
SEMUA TERSAJI SECARA LENGKAP, & AKURAT Di HARIAN PAGI
HOBI & OLAHRAGA WANITA & BELANJA
KELUARGA & KESEHATAN LOWONGAN PEKERJAAN
RADAR SUKABUMI Kuat Karena Mengakar
Koranna Urang Sukabumi TERBIT SETIAP HARI
INTERNASIONAL
HALAMAN 14
RABU, 3 FEBRUARI 2016 / 23 RABIUL AKHIR 1437 H
RADAR SUKABUMI
Trump-Hillary Berebut Tiket Gedung Putih dari Iowa DES MOINES – Donald Trump dan Hillary Clinton sama-sama me-muncaki daftar polling kandidat calon presiden (capres) partai masing-masing. Kemarin para pe milih di Negara Bagian Iowa punya kesempatan pertama untuk menetapkan capres pilihan. Tapi, cuaca buruk dan ancaman badai salju bisa memengaruhi angka partisipasi. Sampai menjelang primary di Iowa, Trump maupun Hillary dan seluruh capres lain masih sibuk ber kampanye. Sepertinya mereka tidak mau kehilangan sedikit pun peluang untuk mendapatkan sebanyak mungkin dukungan. Terutama di Iowa, yang jumlah penduduknya mencapai lebih dari 3 juta jiwa. Sebagai negara bagian pertama yang menjalani babak penentuan, Iowa bakal menjadi patokan. Minggu malam waktu setem-
Dari Iowa Primary, Pilpres Dimulai Partai Republik memiliki 12 kandidat. Rand Paul (senator) Chris Christie (gubernur New Jersey) Ted Cruz (senator) Marco Rubio (senator) Jeb Bush (mantan gubernur Florida) John Kasich (gubernur Ohio) Carly Fiorina (mantan eksekutif perusahaan) Jim Gilmore (mantan gubernur Virginia) Mike Huckabee (mantan gubernur Arkansas) Rick Santorum (mantan senator) Donald J. Trump (pebisnis realestat) Ben Carson (ahli bedah saraf)
CV SAHABAT (H. Nanang , Hj. Jeje & Ado) Spesialis Pemasangan : Krey, Rolling Door, Awnings, Pagar, Trali Besi Tangga Putar dll Jl Cagak No 337 Cisaat-Sukabumi Tlp (0266)225863 - 6247855 INDOBATA menyediakan : Genteng beton multiline/urat batu, batako press, paving block (Brg2 tsb brsrti¿kat SNI). Jl. Ry Karang Hilir no.833 Cibadak 43351 Smi. 0266-532888/0818107180. CV. SILIWANGI PUTRA Jual & Terima Pesanan : Alat alat Pertanian Aneka Pisau Import & Lokal, Perlengkapan TNI/Polri, Pengecoran Logam Jl Raya Cisaat No. 217 Cisaat Sukabumi Tlp (0266)231324 ANUGRAH CIPTA EKAPUTRA Industri Logam & Perbengkelan, Cibatu kec. Cisaat kab. smi tlp. 0266-218021 PD Mandiri, Sedia pesanan daging sapi, daging kerbau, sapi Qurban dll. Pasar Pelita Sukabumi, Tlp. 085793968881 JUAL BELI Brg bkas: embr, jrigen, koran, krts kntr, dll. Hub: 081563111478 Toko Perhiasan Perak “MANDIRI” Jual-beli Perhiasan Perak Menerima Pesanan: Sepuh Kuning, Sepuh Merah, dan Patri Emas/ Perak. Jl. Terminal Sukaraja Block CI No. 33 PT ARMINAREKA PERDANA (BIRO UMROH & HAJI PLUS) JL. JEND. SUDIRMAN NO.64, U n t u k Te n a g a P e m a s a r a n 087878119191 PD SETA LOGAM Jual & Terima Pesanan Borgol, Pisau, Samurai, Perlengkapan ABRI, Alat Pertanian & Pengecoran Logam Jl Raya Cibatu No 314 Cisaat Sukabumi (0266)226501 PT GAS Tanjungsari Grosir Gas Elpiji Jl Jendral Sudirman no.31 (222483) PT A’ReSTU Anugerah Jaya Danalaga Squere Blok 68 081911952129 DINAMO ABADY Menerima Service Dinamo Jl Cibatu Cisaat Tlp 085759555824
28%
23%
Donald Trump
Hillary Clinton (mantan menteri luar negeri) Martin O’Malley (mantan gubernur Maryland) Bernie Sanders (senator)
Ted Cruz
Demokrat 45%
Sumber: New York Times Survei Bloomberg/Des Moines Register Poll
42%
Hillary Clinton
Bernie Sanders GRAFIS RIZKY AGUNG/JAWA POS
pat (31/1), hasil jajak pendapat me-nem patkan Trump sebagai capres unggulan Partai Republik. Tapi, taipan 69 tahun itu ditempel ketat oleh senator Ted Cruz yang menempati urutan kedua. Hasil survei Bloomberg/Des
Moines Register Poll mencatat, dukungan un tuk Trump sebesar 28 persen. Sedangkan Cruz, yang dikenal sebagai tokoh konservatif, mendapat du kungan 23 persen. Kendati hanya menempati urutan kedua, Cruz optimistis bisa
menggeser posisi Trump dalam primary. Sebab, masyarakat Iowa dikenal sangat konservatif. Juga, saat ini tidak ada capres yang lebih konservatif ketimbang senator dari Texas tersebut. ”Kita sudah ber ada di ambang kejadian yang
akan selalu dikenang. Di seluruh pen juru negeri ini, orang-orang se dang terjaga. Bantuan datang!” tegasnya. Tidak kalah seru oleh Republik, persaingan capres Partai Demokrat pun ketat. Hillary berada di peringkat pertama dengan dukungan 45 persen. Sedangkan senator Bernie Sanders hanya selisih 3 persen di belakangnya. ”Saya rasa, Amerika sudah tidak bisa menunggu lagi. Amerika tidak akan menunggu terealisasinya ide-ide yang bagus di atas kertas, tapi macet saat diterapkan,” papar Hillary. Meski para kandidat capres dari tiap partai yakin bisa memenangi dukungan masyarakat Iowa, tidak ada jaminan pasti bahwa hasil primary sesuai prediksi polling. Sebab, selalu ada potensi swing vote di Negeri Paman Sam. Apalagi, masih ada sejumlah besar warga Iowa yang
belum bisa menentukan pilihan. Biasanya, kalangan itu baru memu tuskan pada detik-detik terakhir.Bloomberg/Des Moines Register Poll menyatakan, tiga di antara sepuluh pemilih Demokrat belum bisa memilih Hillary atau Sanders. Tapi, mereka juga tidak yakin bahwa ada kandidat lain yang lebih mumpuni. Tentang Republik, lembaga yang sama melaporkan, sekitar 45 persen pemilih Iowa masih bingung. Juga, mereka berpotensi me milih kandidat capres lain. Misalnya Marco Rubio.”Saya masih memilahmilah. Ada banyak pilihan dan kami harus benar-benar berpikir. Saya harus bi sa memproyeksikan peluangnya da-lam pemilihan presiden (pilpres) November mendatang,” ungkap Paul Albritton dari Kota Carlisle. (AFP/Reuters/BBC/hep/c11/ami)
IKLAN BARIS RADAR SUKABUMI BUTIK
KULINER
NOER GORDEN Menerima, jual, Cuci gorden, Àit dan rupa2 gorden, Vitrage, Karpet, pesanan Jl. RA Kosasih No. 359 (Pintu Hek) Tlp. 0266 - 221359
FLORIST KAWANUA FLORIST terima pesanan karangan bunga, jl. Jendral Sudirman. Tlp (0266) 224361 CHEN’S FLORIST, Terima pesanan Rangkaian Bunga,Rental Tanaman Hias, Jl Sriwijaya No.43 Tlp (0266)231058 HP 081584105896 STA LA TANSA FLORIST Terima pesanan berbagai karangan Bunga & Dekorasi Tlp. 082130135833
HOTEL
085871159919, 082117254065, sedia sop iga dan rendang sapi, dll WARUNG AA, Sedia menu enak dan nikmat : soto betawi, sate kambing, sop dll, Batas Kota, Jl Palabuhan Dua Km 9 SMI. “ “ Tlp:0266-6325279 CAH SOLO Ayam bakar dan ikan bakar “bukan sekedar ayam dibakar” Tlp. 0266 -7031031 Smi Rm DA, RAOS Jl Pabuaran No 44 Tlp 085659132289 BUBUR BAPAK JIBRIL Bundaran Sukaraja Dpn Pos Polisi Sukaraja di jamin 100 % halal Sip dech... RM Tunas Jaya, masakan padang, rendang bukan sembarang rendang tp rendang padang asli. Terima Pesanan Katering Jl. Jend Sudirman No.3
RAHARJA HOTEL Jl. Arif Rahman Hakim No. 59 Sukabumi Tlp ( 0266) 222264
Warung mkn BEBEK JONTOR, jontornya bikin keSOHOOORR !! Jl. Selabintana Km.3 Smi. 085624101595
SELABINTANA HOTEL Jl. Selabintana km. 7 Sukabumi Tlp.(0266) 221501
Aneka Kue Maya Rasa menerima pesanan siap antar Alamat: Jl. Raya Sukaraja No. 6 Tlp. (0266) 230354
TAMAN SARI HOTEL Jl. Suryakencana no. 112 Sukabumi Tlp. (0266) 225008 AUGUSTA HOTEL Jl. Raya Cikukulu No 72 Sukabumi Tlp. ( 0266 ) 227456 Jl. Raya cisolok Palabuhanratu INA SAMUDRA BEACH HOTEL Jl. raya Cisolok Km. 7 Palabuhanratu Tlp. ( 0266 ) 431200 MUSTIKA HOTEL Jl. Bhayangkara No 101 Sukabumi Tlp ( 0266 ) 222287 PANGRANGO HOTEL Jl. Selabintana Km. 7 Sukabumi Tlp. (0266)211532
JUAL TANAH
Catering Mumtaza, Terima Pesanan Nasi Bakar, Nasi Pepes, Nasi Box, Dll. Jl. Selabintana Telp. 081546899941 SUKA NGOPI ? mau tau cara beda mnm kopi ? kunjungi STARBOOTH COFFEE ICE CAPPUCINNO Cincau (capcin) prtama di smi, DAGO (sebrang DPRD). Rasa dunia,harga kaki lima. DONAT MADU CIHANJUANG BANDUNG Sedia donat Fresh open kitchen yang halal & sehat dengan harga terjangkau, 1 = 4 rb, 6= 23 rb, 12=45 rb Jl. RA Kosasih No 85 Ciaul Smi Tlp 0266-245149
KURSUS
DIJUAL Tanah Kavling SHM Jl. Gotong Royong Dekat Mesjid Masuk Dari Jl. Bhayangkara Kota Sukabumi. Luas 200m2, 300m2. Dll.. Hubungi : Ibu Esti Telp : 08164586699 / 081284920244
KEHILANGAN STNK
LES / KURSUS PRIVAT / kelompok untuk bahasa inggris & sulap hub. 081804424788 / 082119977030 Juliana Jaya, tempat Kursus Menjahit Terkemuka Jl. Brawijaya No.12 Dpn Mamih Ungu Tlp 085107003867 / 085860728275
HLG STNK F - 4843 - TB An. Kristawati Saputri
KEDAI KOPI BATOK
HLG STNK F - 6637 - TJ An. Ana Noviana
Kopi asli brgaransi disajikan dlm gelas batok mnghasilkn cita rasa khas tradisional, Jl. RA Kosasih (dkt simpang goalpara/batas kota) 085720520555.
HLG STNK F - 4943 - SR An. Wawan Setiawan HLG STNK F - 6077 - SR An. Enung Ratningsih
TOKO MEDIA, Sedia : Perlengkapan bengkel, Stainless steel, Kuningan,Almunium,Acrylic dll Jl. Siliwangi III No 4 Cibatu Cisaat Sukabumi HP 085724043777 ( Lutfhi Fauzi / Kaka )
HLG STNK F - 1545 - SY An. Usep Saepuloh
CV TENAR PERKASA SUKABUMI siap mnrima pmasangan RANGKA ATAP BAJA RINGAN ‘unggul’ & Grosir Genteng MANTILI. Jl. Ry Karangtengah 548 Cibadak. 0266533287/085659072324. TOKO ‘ABI’ Jl. Raya Pakuwon 27 (dpn STM DD= Dwi Dharma Parungkuda
HLG STNK F - 6277 - TP An. Neng Tuti
PD MULYA AGUNG Menjual dan Menerima pesanan siap antar : kusen Pintu, jendela dll Jl. Sukaraja No 176 Sukaraja Smi
Republik
Partai Demokrat hanya mempunyai tiga kandidat presiden
TARIF IKLAN BARIS. RP. 15.000 MAKS 10 BARIS MINI 3 BARIS (38 Karakter)
ANEKA
YANG DIUNGGULKAN:
Iowa bisa menjadi barometer karena merupakan negara bagian pertama yang menjalani babak penentuan.
HLG STNK F - 2964 - TH An. Aos HLG STNK F - 4102 - TE An. Desi Asri Sandi
HLG STNK F - 3620 - SO An. Doni Rahman HLG STNK F - 4076 - TL An. Asep Suherman HLG STNK F - 4655 - QL Julaeha
An.
KULINER Rumah Makan Tunas Jaya 2, Jl. Bhayangkara No. 85,
KESEHATAN DETOK CENTER ONE STOP SOLUTION Solusi seluruh masalah kesehatan anda Jl. Siliwangi No. 80 B Hp 0819.1178.8822 Sukabumi
LOWONGAN KERJA Butuh Sopir Kanvas, Min. SMA, Max 35 Thn. SIM B, Disiplin & Kuasai area Cjr & SMI. Hub. 085871255717 / 089657560358 ( Bpk. Indra) DIBUTUHKAN segera staf/ operator elektrik untuk instlasi Pompa, Genset, AC, elekto hub PT. Pasir Kantjana 085722222854 email:
[email protected]
LOWONGAN KERJA LOWONGAN KERJA DUTA GLOBAL EXPASINDO Segera bergabung dengan kami di PT. DUTA GLOBAL EXPASINDO Indonesia yang berada dalam naungan Global Group Indonesia Kami perusahaan INTERNASIONAL bergerak dalam bidang Jasa, Produksi, Kesehatan, Periklanan dan food akan membuka kantor-kantor baru dan membutuhkan 300 manager Muda baru, serta ribuan karyawan untuk posisi Staf, Adm, Gudang, Receptionist, Keuangan dan Pengawas. (Untuk kantor Cianjur & Sukabumi) Syarat-syarat : - Minimal SMA/Sederajat - Usia maksimal 26 Tahun - Photo copy STTB/Surat Tanda Kelulusan - Photo copy KTP, Daftar Riwayat Hidup - Surat Keterangan Kelakuan Baik - Photo berwarna 2x3 dan 3x4 2 Lembar - Surat lamaran Kerja Fasilitas yang diberikan : 1. Gaji Pokok Rp. 1,1 jt s/d 7,7 jt 2. Mess Gratis 3. Tunjangan Kesehatan Bawa Langsung Lamaran Anda Ke : DUTA GLOBAL EXPASINDO CABANG CIANJUR Jl. Desa Gekbrong, Samping Pos Pantau Laka Lantas Gekbrong, Cianjur, Kecamatan Gekbrong Cianjur Info Hubungi :
087717671212/085603124943
OTOMOTIF DEALER LARIS II Jual Beli Mobil Bekas (Second), Jl Sekarwangi Cibadak SUZUKI PUSAKA MOTOR All Pick Up & Ertiga HUB : 085214096200 Toko Aki Odeon Jual Berbagai Macam Aki Berkualitas Jl Pajagalan no 30 , Tlp 222461 KIKI MOTOR Jual Suzuki APV & Daihatsu Grand Max Jl Arif Rahman Hakim No 49 Tlp 085723474977 SUZUKI PUSAKA MOTOR all pick up HUB: 0266-222258 / 222280 / 0857123465429
OPTIKAL P E R M ATA O P T I K A L , J u a l macam2 kacamata, frame, & lensa/lensa kontak Jl. Pelabuhan II No 34 Smi Hp. 081563162128 Jl. Raya Cisaat No 214 Smi Hp. 085863321214 Jl. Siliwangi ( Pertigaan Cidahu ) Cicurug Hp. 085724135845.
PENGOBATAN Apotik Sudirman, Jl. Jend Sudirman No 51. Telp: (0266) 222291
PERCETAKAN WAY WAY P R I N T I N G m e n erima bikin stempel otomatis, cetak brosur, neon box, bilboard, undangan, souvenir, krtu nama dll. Almt GIANT smi plaza. Hp. 085793561997. P e r c e t a k a n R u s y d a Te r i m a o r d e r s p a n d u k , b a n n e r, billboard,nota, kartunama dll Jl Bhayangkara No.64 Rawasalak 085720888878
PELUANG USAHA Usaha Resto & I.T yg sdg berkembang dibbrp negara butuh partner utk diajak kelola bareng dsana. hanya dg min ikut 10% share, anda sdh dpt profit,gaji blnan & fslts penddkan kesehatan gratis dsna. Minat H.081288924004.
SELULER 666 Phone Shop Jual Beli Tukar Tambah Hp Baru/Second Super Mall Sukabumi Lt 3 Jl Ahmad Yani Tlp081563916006, 085759573219 Abrael Warung Blackberry Jual Beli Tukar Tambah Hp Baru/Second Super Mall Sukabumi Lt 3 Jl Ahmad Yani Tlp 081563630909, 081319260909, 0856236667 Akano Komunika Jual Beli Tukar Tambah Hp Baru/Second Super Mall Sukabumi Lt 3 Jl Ahmad Yani Tlp (0266) 7027137, 7017121, 7027134
TOKO OBAT TOKO HERBAL A LONG, Menjual Produk Kecantikan, Acsessories Alat Bantu Orang Dewasa dan obat kuat herbal Pesan Antar Gratis, Hub: 085723456080
TOKO KOMPUTER
O’GEM MOBIL Jual Beli Kend a r a a n S e c o n d J l . Ve t e r a n I No.80 Kota Sukabumi Tlp. (0266)220418,081318134640
APOLLO COMPUTER Menjual Hardware, Note-book, CCTV, Accessories, Printer, tablet, dll Jl. Jend. A. Yani No.124 Tlp (0266)222685, (0266) 7001977, HP 08572320 8455 Sukabumi.
MIWA “ CAR WASH” Cuci Mobil/ Motor, Bersih, Cepat, Murah, Aman. Siap Antar Jemput. Alamat : Jl. Pelda RE. Suryanta No.44-56 Depan Kantor Kelurahan Nanggeleng, telp 08154636823 / 085722516751
RNY COMPUTER , Hardware, Notebook, CCTV, Camera Digital, GPS, PC, Tablet, Projector, Jl. A. Yani No 216 /232 Tlp ( 0266 ) 221079 Fax . ( 0266) 217890 Sukabumi.
ZAHANARA HOME SPEED.Me nerima Service,Tune Up,Spart Part. Alamat Jl Koleberes Kp Selaeurih Tlp 081573700441/085863455050
PLANET COMPUTER Sales, Service, Upgrade, Accessories Jl A Yani Shopping Center Lt I Block C1-C3 Kota Sukabumi Tlp (0266) 240758
Ruko Cisuda Riverside Blok D-E Jalan R.A Kosasih No. 80 Sukabumi Telp. (0266) 625 4411, 234 938
TELEVISI
RADIO
TERUSAN RABU, 3 FEBRUARI 2016 / 23 RABIUL AKHIR 1437 H
HALAMAN 15
RADAR SUKABUMI
Masyarakat Berhentikan Kades Bangbayang Hiswana Migas Minta Masyarakat Lebih Cermat sambungan dari Hal 16
atau kepolisian. Masyarakat juga diminta kerja samanya, karena kami tak mungkin melakukan pengawasan di daerah Sukabumi yang begitu luas,” terangnya. Sebelumnya, polisi menggerebek sebuah rumah kontrakan yang dijadikan tempat penyuntikan gas 3 kilogram ke dalam tabung gas 12 kilogram di Kampung Sindangsari Desa Nanggerang Kecamatan Cicurug, Jumat (29/1) sekitar pukul 22.00 WIB. Pada saat penggerebekan, diamankan satu tersangka Ahmad Faisal (51). Ahmad Faisal tak dapat mengelak karena terbukti melakukan penyuntikan. Dari penggerebekan tersebut polisi mengamankan
“Untuk pasal yang kami kenakan adalah pasal 53 dan atau pasal 55 UU Nomor 2 Tahun 2001 tentang Minyak dan Gas Bumi. Kemudian yang kedua pasal 62 ayat 1, pasal 8,9, 10 UU Nomor 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen,” KOMPOL SUMARYOTO Kapolsek Cicurug
juga sejumlah barang bukti yaitu 13 tabung gas 12 kilogram, 19 tabung gas 3 kilogram, timbangan gantung, baskom plastik, regulator
serta satu unit mobil pick up. Kapolsek Cicurug, Kompol Sumaryoto menuturkan, terungkapnya kasus penyuntikan gas ini berawal dari laporan warga yang menyebutkan adanya aktivitas pengangkutan gas. Laporan tersebut lantas dikembangkan hingga dilakukannya penggerebekan. Akibat kasus ini pelaku terjerat pasal berlapis dengan ancaman hukuman penjara lima hingga enam tahun dan denda Rp 60 miliar. “Untuk pasal yang kami kenakan adalah pasal 53 dan atau pasal 55 UU Nomor 2 Tahun 2001 tentang Minyak dan Gas Bumi. Kemudian yang kedua pasal 62 ayat 1, pasal 8,9, 10 UU Nomor 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen,” jelasnya. (dri)
Pelajar SMP dan IRT Direhabilitasi BNN sambungan dari Hal 16
rang sedang mendapatkan rehabilitasi secara maksimal yang dilakukan oleh tim di BNN. Agar, mereka kembali ke lingkungannya dengan terbebas dari belenggu narkotika. “Pokoknya mereka berdua sekarang sedang mendapatkan rehabilitasi dari tim BNN. Mengenai tempatnya, cukup nyaman dan mereka kerasan tinggal di sana,” terang Deni. Masih kata Deni, di Kabupaten Sukabumi tidak menutup kemungkinan adanya pelajar dan kalangan IRT mengalami kecanduan narkoba yang sangat memprihatinkan. Hanya saja, mereka dan pihak keluarganya sebagian besar enggan untuk berkonsultasi dan tidak mau melakukan rehabilitasi di BNN. Padahal, kalau tidak secepatnya dilakukan rehabilitasi, seorang pecandu narkoba bisa mengalami kejadian yang lebih mengkhawatirkan. “Di wilayah Sukabumi tidak menutup kemungkinan para pecandu narkoba sudah banyak menyerang pelajar SMP dan IRT. Pasalnya, potensi tersebut dapat terjadi begitu besar,” paparnya.
Karena itu, masyarakat bisa secara terbuka melakukan konsultasi sekaligus memberikan pengaduan kepada BNN terkait adanya penyimpangan narkoba di lingkungannya masing-masing. Terutama, di lingkungan pekerjaan, sekolah dan lingkungan masyarakat. “Ketika semua itu dilakukan, pihak BNN dengan terbuka siap memberikan solusi serta penanganan yang harus dilakukan untuk kepentingan masyarakat Kabupaten Sukabumi,” paparnya. Mengenai pencegahan yang dilakukan, BNN Kabupaten Sukabumi sudah melakukan usaha untuk melakukan pencegahan terhadap penyalahgunaan narkoba. Serta, terus melakukan sosialisasi kepada seluruh elemen masyarakat di pelosok daerah Kabupaten Sukabumi secara intensif. Terutama, ke daerah perbatasan Kota dan Kabupaten Bogor untuk mencegah keluar masuknya barang haram tersebut. “Usaha untuk menekan angka peredaran narkoba kita sudah melakukan sosialisasi kepada kalangan pelajar, mahasiswa, pekerja, PNS, Polri dan TNI serta ke lingkungan ma-
syarakat di pelosok Kabupaten Sukabumi,” ujarnya. Dirinya berharap, melalui pencegahan yang dilakukan oleh BNN, masyarakat dapat semakin sadar akan bahaya mengonsumsi narkoba dalam bentuk dan jenis apapun. Pasalnya, narkoba mesin pembunuh paling sadis di dunia. Selain dapat merusak keluarga, juga dapat merusak perekonomian serta kesehatan diri pengonsumsinya. Maka, kita akan terus melakukan pencegahan, pemberdayaan masyarakat, rehabilitasi serta melakukan pencegahan suplai atau pasokan narkoba. “Mudah-mudahan masyarakat dapat semakin cerdas serta mengetahui akan bahaya narkoba. Melalui sosialisasi yang terus kita gencarkan,” paparnya. Sementara itu, rehabilitasi terhadap para pecandu narkoba di manapun. Termasuk di Kabupaten Sukabumi sama sekali tidak dikenai biaya sepeser pun, alias gratis. Dengan cara pihak keluarga bisa melaporkan langsung ke BNN Kabupaten Sukabumi atau mengantarkan para pecandu narkoba tersebut bersama pihak keluarganya. (cr5/t)
TEGALBULEUD - Badan Perwakilan Desa (BPD) dan masyarakat Desa Bangbayang Kecamatan Tegalbuleud Kabupaten Sukabumi, resmi memberhentikan Kepala Desa (Kades) Bangbayang. Pemberhentian tersebut dilakukan melalui rapat terbuka antara BPD dan masyarakat Desa Bangbayang pada 21 Januari 2016. Dari hasil rapat tersebut, memutuskan pemberhentian Kades Bangbayang yang disetujui oleh semua pengurus BPD dan masyarakat Desa Bangbayang. Pemberhentian tersebut, diduga dilatarbelakangi karena kades sudah tidak bisa optimal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat Desa Bangbayang. “Kami sudah melaksanakan rapat terbuka bersama masyarakat Desa Bangbayang pada 21 Januari 2016 dan memutuskan memberhentikan Kades Bangbayang,” papar Ketua BPD Desa Bangbayang, O Johari kepada Radar Sukabumi, kemarin (2/2). Lantaran, lanjut Johari, masyarakat menilai Kades Bangbayang sudah tidak bisa optimal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dalam bentuk apapun. Ditambah, masyarakat sudah
merasa dikecewakan akibat dari kinerja Kades Bangbayang selama ini. Kendati demikian, atas desakkan dan aspirasi yang disampaikan oleh semua masyarakat dan para tokoh, maka pihaknya menggelar rapat desa secara terbuka. “Rapat terbuka ini, untuk memberhentikan Kades Bangbayang sesuai hasil dari aspirasi dan keinginan masyarakat. Lantaran, masyarakat menilai kades sudah tidak bisa menjalankan tugas dan fungsinya lagi,” terangnya. Masih kata Johari, semua berkas hasil keputusan bersama ini, sudah disampaikan kepada Pemerintah Kecamatan Tegalbuleud agar ditindaklanjuti lebih jauh. Termasuk, memberikan tembusan kepada Bupati Sukabumi. Pasalnya, mekanisme pemberhentian harus dilakukan sesuai dengan apa yang sudah ditetapkan. “Semua berkas hasil rapat yang sudah disetujui oleh BPD dan masyarakat, sudah diberikan kepada pihak kecamatan untuk ditindaklanjuti kepada Pemerintah Kabupaten Sukabumi serta kepada pihak terkait,” tutur Johari. Setelah semua berkas dia-
jukan, BPD dan masyarakat Desa Bangbayang akan menunggu semua proses pemberhentian kades tersebut. Lantaran, semua berkas harus diketahui oleh semua pihak. Dirinya mengklaim, semua berkas yang dibutuhkan untuk memberhentikan Kades Bangbayang sudah komplet dan sudah sesuai dengan prosedural. “Berkas untuk pemberhentian kades yang disampaikan kepada pemerintah sudah komplet dan semua itu dipersiapkan oleh masyarakat Desa Bangbayang. Tinggal, masyarakat menunggu direalisasikannya pengajuan tersebut,” ujarnya. Selama masih proses, kata Johari, masyarakat diharapkan masyarakat tidak melakukan hal-hal yang tidak diinginkan. Apalagi, berbuat anarkis yang dapat merugikan masyarakat Desa Bangbayang. Masyarakat harus tetap bersabar dan menunggu keputusan dari pemerintah dan jangan main hakim sendiri. “Kami mengimbau kepada masyarakat Bangbayang, untuk tidak main hakim sendiri serta berbuat hal-hal yang dapat merugikan semua pihak. Kita tunggu proses dan ketentuan dari pemerintah,”
imbaunya. Sementara itu, salah satu Tokoh Pemuda Desa Bangbayang, Asep Priatna mengatakan, dirinya menunggu proses dan mekanisme yang sesuai dengan ketentuan berlaku. Serta, menunggu perealisasian semua berkas yang sudah disampaikan kepada pemerintah kecamatan. Akan tetapi, semuanya harus ditindaklanjuti dengan cepat lantaran masyarakat Desa Bangbayang begitu menunggu kepastian dari apa yang sudah mereka ajukan. “Sekarang ini, masyarakat sedang menungu proses yang dilakukan oleh pemerintah. Akan tetapi, jangan sampai memancing emosi masyarakat lantaran tidak adanya kepastian,” ungkapnya. Dirinya berharap, semua persoalan di Desa Bangbayang dapat secepatnya diselesaikan serta dapat ditindaklanjuti semua aspirasi yang sudah disampaikan kepada pemerintah. Yakni, melalui keputusan bersama antara masyarakat dan BPD Desa Bangbayang untuk memberhentikan Kades Bangbayang. Lantaran, masyarakat menilai Kades Bangbayang sudah tidak bisa menjalankan tugas dan fungsinya sebagai kades. (cr5/d)
Pendaftaran PNS Saat Ini bohong sambungan dari Hal 16
Makanya, kalau ada yang menjanjikan lulus dengan meminta imbalan, jangan dipercaya. Itu bohong dan menyesatkan,” imbuhnya. Diakui Dedi, memang untuk saat ini Pemda Kabupaten Sukabumi masih kekurangan PNS. Terlebih lagi, dari 15.000 lebih PNS, pada 2015 sebanyak 500
orang telah pensiun. Namun demikian, pihaknya tidak bisa melakukan pengangkatan PNS begitu saja, lantaran kewenangannya ada di BKN pusat. “Sekali lagi kami tegaskan, saat ini BKN belum mengumumkan pendaftaran PNS. Jadi bohong kalau ada informasi saat ini ada penerimaan PNS. Selain itu, kami juga mengimbau jangan percaya
kepada orang yang menjanjikan bisa meluluskan PNS, itu sangat tidak benar dan menyesatkan,” singkatnya. Sementara itu, salah seorang tenaga honorer di sebuah madrasah Warungkiara, Pebriansyah mengaku pernah mendengar informasi adanya pembukaan pendaftaran PNS di awal tahun ini. Namun herannya, setelah membuka
website resmi BKN, belum ada pendaftaran. “Sempat saya buka di salah satu media online dan informasi dari teman tentang adanya pendaftaran PNS tahun ini. Tapi setelah saya cek di websitenya, tidak ada. Beruntung, BKD sekarang menginformasikan hal itu tidak benar. Karena tidak sedikit, orang yang tertipu karena ingin jadi PNS,” singkatnya. (ren)
Menanti Pjs Camat Palabuhanratu sambungan dari Hal 16
Terbukti, pihaknya selaku Sekda maupun Ketua Korpri bersama jajarannya, telah membesuk SH di Lapas Warungkiara, kemarin (2/2). “Alhamdulillah beliau dalam keadaan tegar dan pelayanan di sanapun cukup baik,” terangnya. Selain bentuk konkret upaya menunjukkan simpati, pihaknya membantah jika SH menjadi sinyal sebagai orang yang menjadi korban atau dikorbankan dalam kasus tersebut. “Sebenarnya tidak juga seperti itu, Pak Bupati yang dulu
dan penjabat sekarang, cukup respons dan selalu koordinasi dengan bagian hukum,” ujarnya. Sementara untuk kekosongan jabatan di lingkungan Kecamatan Palabuhanratu dan Desa Tenjojaya, jika proses hukumnya terus berlanjut, pihaknya berjanji akan memberhentikan sementara. “Namun, seandainya permohonan penangguhan dikabulkan, SH bisa bekerja kembali,” bebernya. Adapun untuk kekosongan di Desa Tenjojaya, penggantian kades menurut Iyos, mekanismenya
hampir sama. “Berdasarkan informasi, suratnya sudah masuk ke BPMPD. Biasanya jika jabatannya masih lama, akan ditunjuk dulu penjabat sementara (Pjs) dari tingkat kecamatan” jelasnya. Terkait antisipasi mengisi kekosongan jabatan, pihaknya mengaku masih menunggu kepastian dari Kejari atau Kepala Lapas. Karena sebagai dasarnya, Pemkab Sukabumi untuk memberhentikan SH, harus ada surat terlebih dahulu. “Sehingga, kami bisa menentukan mengisi kekosongan jabatan dengan
pelaksana harian (PLH) atau pelaksana tugas (Plt),” tegasnya. Dirinya berjanji, setelah dua atau tiga hari, kekosongan pimpinan di Kecamatan Palabuhanratu segera ditangani. Mengingat, jika Kecamatan Palabuhanratu merupakan Ibu Kota Kabupaten Sukabumi yang pelayanan publiknya dipastikan sibuk. “Kami akan segera menentukan pejabat pengganti sementaranya. Adapun pejabat yang akan mengisi kekosongan tersebut, lihat saja dua atau tiga hari ke depan,” janjinya. (cr3/t)
Sutansyah mengatakan, dirinya kembali memimpin PKB bukan semata-mata karena ambisinya saja. Melainkan, karena adanya amanah yang telah diberikan dan itu semua tentunya harus direalisasikan dengan penuh tanggung jawab. Maka, dalam menyongsong pemilu legislatif 2019 dirinya siap untuk menambah jumlah perolehan kursi di DPR Kota Sukabumi. “Amanah yang diberikan tentunya harus terealisasi dalam bentuk kerja. Maka, pemilu legislatif 2019 kita menargetkan mendapatkan tambahan kursi di DPRD yang sekarang ini baru hanya satu perwakilan di DPRD Kota Sukabumi,” ujarnya. Untuk merealisasikan itu semua, lanjut Havidz, tentunya semua ini harus dibangun atas dasar perjuangan untuk membesarkan PKB untuk ke-
pentingan masyarakat Kota/ Kabupaten Sukabumi agar lebih sejahtera. Tidak ada pilihan lain kita harus menjadi pemenang dalam pemilu yang akan datang atau minimal kita dapat merealisasikan semua aspirasi masyarakat yang sudah disampaikan kepada PKB. “Kita akan realisasikan semua itu secara bersama-sama agar apa yang menjadi keinginan masyarakat dapat terealisasikan. Lantaran, PKB adalah partai yang memasyarakat,” paparnya. Sementara itu, Ketua DPW PKB Jawa Barat, Dedi Wahidi mengatakan, dirinya apresiasi pada pendewasaan berpolitik pengurus PKB Kota dan Kabupaten Sukabumi. Pasalnya, semua pengurus sudah mengerti bahwasannya PKB sekarang sudah memasuki masa kerja untuk menatap kebesaran PKB di Sukabumi.
Serta, untuk memenangkan pemilu legislatif 2019 atau minimal semuanya harus mendapatkan tambahan kursi di DPRD Kota maupun Kabupaten Sukabumi. “Semuanya sudah dewasa dalam berpolitik, memang seharusnya seperti itu. Agar, PKB mendapatkan perolehan suara terbanyak dan mendapatkan tambahan kursi di DPRD,” paparnya. Sementara itu, pada Murcab PKB Kota dan Kabupaten Sukabumi dihadiri oleh Walikota Sukabumi, M Muraz dan Bupati Sukabumi terpilih, Marwan Hamami dan Wakil Bupati Sukabumi terpilih, Adjo Sardjono, Ketua DPC PPP Kabupaten Sukabumi, Datep, perwakilan PKS dan PDI Perjuangan serta Ketua MPC PP Kabupaten Sukabumi, Heru Herlambang. (cr5/d)
Mengenal Unit Perawatan Asep dan Havidz Kembali Nakhodai PKB Khusus Rumah Sakit sambungan dari Hal 16
awatan di Unit Perawatan Intensif Unit Perawatan Intensif merupakan ruang rawat khusus di rumah sakit yang dilengkapi dengan staf dan peralatan khusus untuk merawat dan mengobati pasien dengan perubahan fisiologi yang cepat memburuk yang mempunyai intensitas mengganggu fungsi satu organ ataupun mempengaruhi organ lainnya sehingga merupakan keadaan kritis yang dapat menyebabkan kematian. Tiap pasien kritis erat kaitannya dengan perawatan intensif oleh karena memerlukan pencatatan medis yang berkesinambungan dan monitoring serta dengan cepat dapat dipantau perubahan fisiologis yang terjadi atau akibat dari penurunan fungsi organorgan tubuh lainnya. Menurut Kelengkapan sarana dan prasarana maka unit perawatan intensif dapat dibagi atas tiga tingkatan, yaitu: • Unit Perawatan Intensif Tingkat Pertama, terdapat di rumah sakit yang dilengkapi dengan perawat, ruangan observasi, monitor, resusitasi dan alat bantu napas jangka pendek yang tidak lebih dari 24 jam. • Unit Perawatan Intensif Tingkat Kedua, terdapat pada rumah sakit umum yang lebih besar di mana dapat dilakukan bantuan
napas dengan alat yang lebih lama yang dilengkapi dengan dokter tetap, alat diagnosa yang lebih lengkap, laboratorium patologi dan fisioterapi. • Unit Perawatan Intensif Tingkat Ketiga, terdapat di rumah sakit rujukan dimana terdapat alat yang lebih lengkap antara lain hemofiltrasi, monitor invasif termasuk kateterisasi dan monitor intrakranial, dilengkapi oleh dokter spesialis dan perawat yang lebih terlatih dan konsultan dengan berbagai latar belakang keahlian. Berdasarkan keahlian yang ada di rumah sakit rujukan, terdapat unit perawatan intensif medis, bedah, pediatrik, neonatus, jantung, dan respiratori. Apa yang membuat perawatan ini bersifat khusus? Dalam perawatan intensif diperlukan berbagai macam alat khusus untuk memantau keadaan pasien, alat tersebut bisa bersifat non invasif, dalam arti hanya dipasang tanpa intervensi medis lebih jauh seperti tensimeter, pengukur saturasi oksigen dan EKG. Dan bisa pula memerlukan alat yang pemasangannya bersifat invasif, memerlukan intervensi medis. Alat yang memerlukan intervensi khusus antara lain CVC ( central vein catheter), arterial line, yang berfungsi untuk memantau kebutuhan cairan dan hemodinamik pasien lebih akurat sehingga bisa
menentukan tindakan lebih lanjut dengan segera. Bisa pula alat untuk membantu atau menggantikan fungsi pernapasan pasien berupa ventilator, yang pemasangannya memerlukan pipa khusus untuk menghubungkan paru-paru pasien dengan alat bantu ini. Kapankah perawatan di unit perawatan intensif berakhir? Yaitu ketika pasien tidak ada lagi tanda kegawatan yang mengancam jiwa sehingga bisa alih perawatan di ruang rawat biasa / bangsal, atau dapat pula atas permintaan keluarga bila ada informed consent khusus dari keluarga pasien, dan terakhir bila pasien meninggal. Saat ini dengan meningkatnya berbagai penyakit yang menimbulkan keadaan kritis seperti penyakit jantung, kencing manis, penyakit ginjal, stroke, dan adanya peningkatan kesadaran masyarakat untuk berobat ke rumah sakit, diperkirakan kebutuhan akan perawatan khusus di rumah sakit pun meningkat. Oleh karena itu dalam rangka memenuhi kebutuhan perawatan khusus, saat ini RS Betha Medika tengah mempersiapkan sarana dan sumber daya manusia untuk melayani kebutuhan perawatan khusus untuk masyarakat Sukabumi dan sekitarnya yang akan segera beroperasi di bulan Maret 2016. Semoga informasi ini bermanfaat.(*)
sambungan dari Hal 16
dorong semua keinginan masyarakat Kabupaten Sukabumi yang menginginkan Sukabumi lebih baik dan lebih sejahtera. Tentunya, melalui perjuangan Fraksi PKB Kabupaten Sukabumi di legislatif,” ujarnya. Untuk menatap pileg 2019, kata Asep, pihaknya menargetkan mendapatkan tambahan kursi. Dengan begitu, akan lebih mudah untuk mengawal semua aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat dari setiap daerah pemilihan. “Maka PKB akan menjadi partai tumpuan masyarakat yang mengharapkan Sukabumi lebih baik. Saat ini, kami baru memiliki empat kursi di DPRD,” paparnya. Sementara itu, Ketua DPC PKB Kota Sukabumi, Havidz
Ratusan Warga Bongkar Balai Desa sambungan dari Hal 16
semuanya digunakan untuk pekerja dan membangun balai desa, saya kira tak akan cukup,” jelasnya. Adapun selain sekitar 400 warga yang ikut dalam pembongkaran balai desa tersebut, terdapat beberapa lembaga yang dilibatkan seperti Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Desa (LPMD) dan unsur masyarakat lainnya. “Pengerjaannya di-
jadwal secara bergiliran dari masing-masing RT,” jelasnya. Rencananya, pembangunan balai desa yang berukuran 15 m x 14 m tersebut, akan dibuat dua lantai dengan beberapa fasilitas yang nantinya akan menunjang pelayanan publik di Desa Cibodas. “Kami akan buat senyaman mungkin, dan jika nantinya ada beberapa kekurangan pun, akan melibatkan anggaran dari partisipasi masyarakat,” jelas
Jajah. Sementara itu, Yuyu (40), warga Ciogong Girang Rt 10/002 mengaku senang ikut serta dalam pembongkaran dan pembangunan balai desa tersebut. Menurutnya, balai desa merupakan rumah bersama masyarakat yang keberadaan serta perawatannya harus ditanggung bersama. “Ini kan buat kepentingan bersama, jika memang desa anggarannya tak cukup kenapa tidak kita sama-sama mengerjakan-
nya,” akunya. Namun begitu, dirinya berharap, jika semua masyarakat dilibatkan dalam setiap persoalan, meskipun hal tersebut bagus, namun pihak desa juga harus memaksimalkan pelayanan serta transparan dalam segi apapun. “Itu kan hal yang normal ketika warga meminta transparansi, jadi kami pun semangat membangun desa tercinta ini,” pungkasnya. (cr3/d)
Kabupaten Sukabumikb Kb KabarSKSeputar bS RADAR SUKABUMI
HALAMAN 16
RABU, 3 FEBRUARI 2016 / 23 RABIUL AKHIR 1437 H
Hiswana Migas Minta Masyarakat Lebih Cermat SUKABUMI - Kasus penyuntikan gas 3 kilogram atau bersubsidi ke dalam tabung gas 12 kilogram yang dilakukan tersangka Ahmad Faisal (51), menarik perhatian Himpunan Pengusaha Swasta Minyak dan Gas (Hiswana Migas) Sukabumi. Hiswana menegaskan, jika praktik usaha penyuntikan tersebut sangat
merugikan masyarakat. Pasalnya, belum pasti takaran dari gas 12 kilogram hasil suntikan tersebut sesuai dengan takaran pada umumnya. Untuk itu, Hiswana mengimbau masyarakat lebih jeli jika membeli gas. “Agar terhindar dari kerugian pelaku penyuntikan gas seperti yang tertangkap di Cicurug.
Kami mengimbau agar masyarakat membeli gas di agen atau distributor resmi. Kalaupun membeli dari yang ngampas atau pengecer, agar cermat bertanya dari mana asal pengecer tersebut,” ujar Ketua Hiswana Migas Sukabumi, Yudha Sukmagara, saat dihubungi, kemarin (2/2). Menurut dia, sudah berulang kali
peristiwa penyuntikan atau pengoplosan ini terjadi. Alasannya, gas menjadi kebutuhan masyarakat dan keuntungannya yang lumayan. Namun, masyarakat jangan sampai menjadi korban dengan meningkatkan kewaspadaan. Di samping itu, Hiswana Migas mengapresiasi kinerja kepolisian yang terus mengungkap
praktik usaha penyuntikan gas tersebut. “Hiswana Migas dalam hal ini hanya bisa mengimbau agar masyarakat waspada. Jika ada aktivitas layaknya agen gas di satu daerah namun mencurigakan, segera laporkan kepada kami
HISWANA..Baca Hal 15
Menanti Pjs Camat Palabuhanratu PEMBANGUNAN
FOTO : USMAN/RADARSUKABUMI
BAKTI: Ratusan warga gotong royong membongkar Balai Desa Cibodas.
Ratusan Warga Bongkar Balai Desa PALABUHANRATU - Ratusan warga Desa Cibodas Kecamatan Palabuhanratu gotong royong bongkar Balai Desa Cibodas. Ratusan warga dari 50 RT tersebut, dilibatkan dalam pembongkaran balai desa yang selanjutnya akan dibangun kembali itu. Pembongkaran itu merupakan inisiatif dari Kepala Desa Cibodas yang dimusyawarahkan terlebih dahulu. “Ini merupakan hasil musyawarah antar lembaga di desa, masyarakat, serta staf kami,” terang Kepala Desa Cibodas, Jajah Nurdiansyah kepada Radar Sukabumi. Menurutnya, inisiatif membongkar dan nantinya dibangun kembali dengan melibatkan masyarakat tersebut, dalam rangka mengimbangi keterbatasan anggaran yang ada untuk merehab balai desa yang sudah lapuk. “Ini kan sumber anggarannya dari Bantuan Gubernur Jawa Barat. Jika
Pasca Ditahannya SH PALABUHANRATU - Sejak penahanan mantan Camat Cibadak, yang kini menjabat sebagai Camat Palabuhanratu, SH, pada Jumat lalu terkait kasus alih fungsi lahan PT Tenjojaya seluas 299 hektare di Desa Tenjojaya Kecamatan Cibadak, menjadikan kekosongan di pimpinan Kecamatan Palabuhanratu dan membuat Sekretaris Daerah akan mengambil sikap. Menurut Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sukabumi, Iyos Somantri, guna memperlancar jalannya p e l aya na n
Oleh : dr. MAULANA MUHAMMAD,Sp.AN Dokter Spesialis Anastesi RS Betha Medika
Mengenal Unit Perawatan Khusus Rumah Sakit
MENGENAL..Baca Hal 15
MENANTI..Baca Hal 15
FOTO : USMAN/RADARSUKABUMI
LANCAR : Pelayanan publik di Kecamatan Palabuhanratu, masih lancar seperti biasanya.
SUKABUMI - Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Sukabumi, tengah melakukan proses rehabilitasi kepada salah seorang pelajar SMP dan ibu rumah tangga (IRT) di Kabupaten Sukabumi. Pasalnya, keduanya sudah menjadi pecandu yang begitu parah. Kendati demikian, rehabilitasi kedua pecandu narkoba yang dilakukan oleh BNN tersebut, atas dasar keinginan dari pihak keluarganya masing-masing. “Minggu kemarin, ada dua keluarga yang meminta kepada BNN untuk merehabilitasi seorang pelajar SMP dan seorang IRT. Lantaran, keduanya sudah menjadi pecandu berat,” ungkap Ka-
POJOK KESEHATAN POPULER
PELAJAR SMP DAN IRT DIREHABILITASI BNN
RATUSAN..Baca Hal 15
KETIKA seseorang dinyatakan perlu dirawat di rumah sakit, maka pasien tersebut akan ditempatkan pada ruangan yang sesuai dengan kondisi medisnya saat itu. Bila pasien tidak terdapat tanda tanda kelainan organ yang bisa menyebabkan kematian, maka akan ditempatkan di ruangan rawat bangsal. Namun bagaimana apabila pasien dengan penyakit, trauma atau komplikasi yang mengancam jiwa akibat kegagalan disfungsi satu organ atau lebih akibat penyakit, bencana atau komplikasi yang masih ada harapan hidup? Mari kita kenali jenis ruang perawatan di RS yang dibutuhkan oleh pasien dengan keadaan seperti tersebut diatas. Pasien dengan kondisi demikian dapat dikualifikasikan sebagai pasien kritis. Terdapat tiga kategori pasien yang termasuk pasien kritis yaitu: • Kategori Pertama, pasien yang di rawat oleh karena penyakit kritis meliputi penyakit jantung koroner, respirasi akut, kegagalan ginjal, infeksi, koma non traumatik dan kegagalan multi organ. • Kategori Kedua, pasien yang di rawat yang memerlukan propilaksi monitoring oleh karena perubahan patofisiologi yang cepat seperti koma. • Kategori Ketiga, pasien post operasi mayor. Apapun kategori dan penyakit yang mendasarinya, tanda-tanda klinis penyakit kritis biasanya serupa karena tanda-tanda ini mencerminkan gangguan pada fungsi pernafasan, kardiovaskular, dan neurologi. Pada pasien dengan kategori di atas maka tidak lagi dapat di rawat di Unit Perawatan Bangsal namun dibutuhkan per-
publik di kedua pemerintahan, pihaknya mengklaim sudah mengambil langkah antisipati terkait persoalan tersebut. Seperti, Pemkab Sukabumi akan memberikan bantuan hukum kepada yang bersangkutan. “Kami merasa turut prihatin atas kejadian ini. Dia bekerja cukup bagus dan responsif. Mungkin itu hanya kesalahan prosedur atau apalah namanya,” terang Iyos kepada Radar Sukabumi, kemarin (2/2). Menurutnya, meskipun setiap orang memperlihatkan rasa simpati atau antipatinya. Tapi pihaknya mengaku punya cara tersendiri untuk menyikapi persoalan tersebut. “Kita punya cara sendiri untuk memperlihatkan dan menyikapinya,” ujarnya.
“Minggu kemarin, ada dua keluarga yang meminta kepada BNN untuk merehabilitasi seorang pelajar SMP dan seorang IRT. Lantaran, keduanya sudah menjadi pecandu berat,” AKBP DENI YUSDANIAL Kepala BNN Kabupaten Sukabumi
bupaten Sukabumi, AKBP Deni Yusdanial kepada Radar Sukabumi, kemarin (2/2). Rehabilitasi tersebut, kata Deni, sudah atas persetujuan kedua pihak keluarga. Pasalnya, mereka berdua sudah
ketergantungan terhadap narkoba berkategori cukup parah. Karena, kondisi keduanya sudah akut dan memprihatinkan dan terbelenggu akibat kecanduan narkoba. Untuk itu, pihak kedua keluarga tersebut mempercayakan kepada BNN Kabupaten Sukabumi untuk merehabilitasinya. “Pilihan kedua keluarga pecandu narkoba tersebut sangat tepat untuk merehabilitasinya kepada BNN Kabupaten Sukabumi. Karena, kondisi keduanya sangat mengkhawatirkan dan segera dibawa ke panti rehabilitasi yang sudah disiapkan BNN,” tuturnya. Mengenai tempat rehabilitasi kedua pecandu tersebut, dirinya enggan menyebutkan. Akan tetapi, keduanya seka
PELAJAR..Baca Hal 15
Pendaftaran PNS Saat Ini Bohong CIBADAK - Banyaknya informasi baik melalui media cetak, online maupun penawaran langsung terkait penerimaan pegawai negeri sipil (PNS) membuat Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Sukabumi angkat bicara. Pihak BKD memastikan, informasi yang beredar itu tidak benar dan menyesatkan masyarakat banyak. Mengingat, hingga kini Badan Kepegawaian Nasional (BKN) belum menentukan formasi PNS setiap kota maupun kabupaten.
Informasi yang dihimpun, di Daerah Bengkulu dan Bandung telah terjadi pemanfaatan situasi masyarakat untuk jadi PNS. Sehingga, tidak sedikit masyarakat yang tertipu akibat dijanjikan menjadi PNS. Tak ingin kejadian itu terjadi di Kabupaten Sukabumi, pihak BKD Kabupaten Sukabumi akhirnya memberikan penjelasan dengan pasti. “Jika ada informasi adanya penerimaan PNS di tahun ini, kami mengimbau supaya masyarakat jangan mudah percaya. Karena, saat ini pihak BKN belum menyampaikan formasi ataupun penerimaan
PNS,” ujar Kepala BKD Kabupaten Sukabumi, Dedi Sutadi kepada Radar Sukabumi, kemarin (2/2). Menurut Dedi, persoalan formasi atau lowongan menjadi PNS bukanlah kewenangan pemerintah daerah, melainkan kewenangan pemerintah pusat. Dalam hal ini, pemda hanya memfasilitasi dan mengajukan formasi PNS sesuai dengan kebutuhan di daerah. “Dalam pelaksanaan tesnya pun, tidak ada yang menjamin lulus. Semua mengikuti seleksi secara profesional.
PENDAFTARAN..Baca Hal 15
GRAFIS : YUZHAR DWIKA/RADARSUKABUMI
Asep dan Havidz Kembali Nakhodai PKB SUKABUMI - Musyawarah Cabang (Muscab) ke-V Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota/Kabupaten Sukabumi di Aula Gedung KORPRI Kota Sukabumi, kembali mengamanahi Asep Supriatna menjadi Ketua DPC PKB Kabupaten Sukabumi secara aklamasi. Serta, Ketua DPC PKB Kota Sukabumi juga kembali dinakhodai oleh Havidz Sutansyah yang juga menang secara aklamasi. Pasalnya, dari 47 PAC PKB Kabupaten Sukabumi dan
tujuh PAC Kota Sukabumi menilai, kepemimpinan kedua kandidat tersebut masih layak untuk membawa PKB ke arah yang lebih baik. “Amanah dan kepercayaan yang telah diberikan oleh 47 pengurus PAC PKB Kabupaten Sukabumi, akan menjadi motivasi baru untuk menyongsong kemenangan PKB pada pileg 2019 mendatang,” ungkap Ketua DPC FOTO : DASEP/RADARSUKABUMI PKB Kabupaten Sukabumi SAMBUTAN: Ketua Pelaksana Muscab PKB yang juga Ketua Fraksi PKB periode 2015-2020, Asep Kabupaten Sukabumi, Anwar Sadat ketika menutup acara muscab di Supriatna kepada Radar Gedung KORPRI, Jalan Lembursitu Kota Sukabumi, kemarin (2/2).
Sukabumi, kemarin (2/2). Di samping itu, kata Asep, ke-47 PAC Kabupaten Sukabumi dalam kepemimpinan ke depan, menginginkan agar PKB menjadi lebih besar dan dapat mensejahterakan masyarakat melalui kebijakan yang diperjuangkan oleh anggota dewannya. Lantaran, PKB memiliki fraksi yang siap berjuang dalam merealisasikan semua itu. “Kami akan berjuang sekuat tenaga untuk men
ASEP..Baca Hal 15