LAPORAN TUGAS AKHIR
PERANCANGAN MEDIA PROMOSI TOKO ROTI "MILA SARIE BAKERY" DI KOTA PEKALONGAN
A14.17801 Tugas Akhir Komunikasi Visual Periklanan Semester Genap 2013/2014
MOCH MACHASIN NAZILA A14.2008.00285
PROGRAM STUDI DESAIN KOMUNIKASI VISUAL-S1 FAKULTAS ILMU KOMPUTER UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO 2013
UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO PERSETUJUAN TUGAS AKHIR
JUDUL
:
PERANCANGAN MEDIA PROMOSI TOKO ROTI "MILA SARIE BAKERY" DI KOTA PEKALONGAN
NAMA
:
MOCH MACHASIN NAZILA
NIM
:
A14.2008.00285
Tugas akhir ini telah diperiksa dan disetujui. Semarang, 27 Juli 2013
Drs. Pujiyanto, M. Sn
Muh. Ariffudin Islam, S.Sn
Pembimbing 1
Pembimbing 2
Mengetahui.
Dr. Drs. Abdul Syukur, M.M Dekan Fakultas Ilmu Komputer ii
UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO PENGESAHAN TUGAS AKHIR
JUDUL
:
PERANCANGAN MEDIA PROMOSI TOKO ROTI "MILA SARIE BAKERY" DI KOTA PEKALONGAN
NAMA
:
MOCH MACHASIN NAZILA
NIM
:
A14.2008.00285
Tugas akhir ini telah diujikan dan dipertahankan dihadapan Dewan Penguji pada sidang Tugas Akhir Semarang, 4 Juli 2013 Dewan Penguji
Ahmad Adib, P.Hd
Margana, M.Sn
Ketua Penguji
Penguji 1
Godham Eko Saputra, M.Ds Penguji 2 iii
KATA PENGANTAR
Puji syukur kepada Tuhan yang Maha Esa atas segala kekuatan yang telah diberikan-Nya, sehingga Tugas Akhir ini dapat diselesaikan. Tugas Akhir dengan judul “Perancangan Media Promosi Toko Roti "Mila Sarie Bakery di Kota Pekalongan” ini ditujukan untuk memenuhi sebagian persyaratan akademik guna menyelesaikan studi di Program Studi Desain Komunikasi Visual Strata Satu Universitas Dian Nuswantoro Semarang. Penulis menyadari bahwa tanpa bimbingan, bantuan, dan doa dari berbagai pihak, Tugas Akhir ini tidak akan dapat diselesaikan tepat waktunya. Oleh karena itu, penulis mengungkapkan terimakasih yang sebesar-besarnya pada semua pihak yang telah membantu dalam proses perancangan Tugas Akhri ini, yaitu kepada: 1. Dr. Ir, Edi Noersasongko, M.Kom, selaku Rektor Universitas Dian Nuswantoro. 2. Dr. Drs. Abdul Syukur, M.M, selaku Dekan Fakultas Ilmu Komputer 3. Yang terhormat Bapak Edy Mulyanto, S.Si, M.Kom, selaku Ketua jurusan Desain Komunikasi Visual, Fakultas IlmucKomputer. 4. Dosen pembimbing Drs. Pujiyanto, M.Sn dan Muhammad Ariffudin Islam, S.Sn yang telah memberikan bimbingan dan masukan kepada perancang. 5. Pemilik toko roti "Mila Sarie Bakery", Hj. Musviroh .Han 6. Teman-teman Lempong Sari (Joko, Huzam, Maksum, Oby, Sasongko, Amri, Balung, Adi jablud, Fisa, Bodres) serta teman-teman seperjuangan. 7. Aswina FH yang telah memberikan support selama pengerjaan Tugas Akhir. 8. Ibu, Bapak dan kakak yang memberikan dukungan moril, materiil, doa dan kasih sayang. 9. Semua pihak yang namanya tidak dapat disebutkan satu per satu yang secara langsung maupun tak langsung membantu dalam penyelesaian Tugas Akhir. iv
Akhir kata, perancang menyadari bahwa mungkin masih terdapat kekurangan dalam Tugas Akhir ini. Oleh karena itu, kritik dan saran dari pembaca dapat bermanfaat bagi penulis. Semoga perancangan Tugas Akhir ini dapat bermanfaat bagi semua yang membacanya.
Semarang, 27 Juli 2013
Moch Machasin Nazila
v
Abstrak
"Mila Sarie Bakery" merupakan salah satu perusahan roti di Pekalongan. Perencanaan yang dilakukan adalah merancang media promosi yang tepat dan sesuai dengan target audiens serta target konsumen "Mila Sarie Bakery". Kurang tepatnya media promosi dalam perusahaan menyebabkan kurangnya awareness dikalangan masyarakat. Untuk itu, "Mila Sarie Bakery" mengkomunikasikan promosi ini dengan cara yang berbeda agar lebih unggul dari para pesaingnya. Perancangan ini memberikan suatu konsep promosi yang sesuai dengan positioning "Mila Sarie Bakery" sebagai toko roti yang mengutamakan harga yang terjangkau namun rasa tetap yang utama. Perancangan media promosi ini dilakukan melalui perencanaan yang efektif menggunakan SWOT sebagai alat penetapan strategi kreatif agar hasilnya sesuai dengan karakteristik pasar. Kegiatan promosi yang dilakukan adalah iklan visual dengan pilihan media poster sebagai media utama dan media pendukungnya seperti iklan koran, iklan majalah, brosur, leaflet, merchandise, packaging, x-banner. Melalui perancangan media promosi in "Mila Sarie Bakery" akan menjadi toko roti yang diminati masyarakat, terutama di kota Pekalongan.
Kata kunci : Roti, Perancangan, Media Promosi, Pekalongan.
vi
Abstract "Mila Sarie Bakery" is one of the company's bakery in Pekalongan. Planning to do is design a promotional media appropriate to the target audience and target consumer "Mila Sarie Bakery". Inaccurate media campaign in the company led to a lack of awarenes among the community. To that end, "Mila Sarie Bakery" This campaign communicates in a different way to be more superior than its competitors. This design concept provides an appropriate campaign with the positioning "Mila Sarie Bakery" as a bakery that promotes affordable price but still the main flavor. The design of a media campaign is done through effective planning to use SWOT as a means of determining a creative strategy that results in accordance with the characteristics of the market. Promotional activity is visual advertising poster with a choice of media as the mainstream media and its supporting media such as newspaper ads, magazine ads, brochures, leaflets, merchandise, packaging, x-banner. Through the design of a media campaign in "Mila Sarie Bakery" bakery would be interested in the community, especially in the city of Pekalongan.
Keywords: bread, Design, Media Promotion, Pekalongan.
vii
DAFTAR ISI Cover.. ......................................................................................................................i Lembar Persetujuan... .............................................................................................ii Lembar Pengesahan....................................................................................... ........iii Kata Pengantar.......... ............................................................................................iv Abstraksi........ ........................................................................................................vi Daftar Isi........ ......................................................................................................viii Daftar Tabel... ........................................................................................................xi Daftar Gambar........... ...........................................................................................xii BAB I PENDAHULUAN………………………………………………….. ……..1 1.1 Latar Belakang……………………………………………………….... .…….1 1.2 Rumusan Masalah ……………………………………………………..............4 1.3 Batasan Masalah……………………………………………............................4 1.3.1 Batasan Judul………………………………………………… ……..4 1.3.2 Batasan Objek Perancangan………………………………….. ……..4 1.3.3 Batasan Media………... ……………………………………………..4 1.3.4 Batasan Target Audience dan Target Marketing…….. ……………..4 1.4 Tujuan Perancangan……………………………………………………. ……..5 1.5 Manfaat Perancangan………….. ……………………………………………..5 1.6 Tinjauan Teori………….. ……………………………………………………..6 1.6.1 Corporate Identity …… ……………………………………………..6 1.6.2 Warna ……………….. ……………………………………………..6 1.6.3 Layout... ……………………………………………………………..7 1.6.3 Teori Promosi ...……………………………………………………..9 1.6.4 Tujuan Promosi ……………………………………………………10 1.6.5 Media Promosi ……………………………………………………15 1.6.6 Teori Periklanan ……………………………………………………17 1.6.7 Teori Pemasaran……………………………………………………20 1.6.8 USP ….. ……………………………………………………………22 1.6.9 Positioning …... ……………………………………………………23 1.610 SWOT ………………………………………………………. ……25 viii
1.6.11 Matrix SWOT ....................................................................... ........25 BAB II IDENTIFIKASI DAN ANALISIS DATA ............................................29 2.1 Metode Pengumpulan Data..................... ........................................................29 2.2 Identifikasi Data ............................................................................................31 2.2.1 Data Perusahaan ........... ....................................................................31 2.2.2 Data Produk.......................................................................................36 2.3 Analisis Pemasaran.......... ................................................................................38 2.3.1 Corporate Image........................................................... ....................38 2.3.2 Corporate Identity..................................................................... ........38 2.3.3 Market Share..... ................................................................................39 2.3.4 Jangkauan Distribusi................................................................. ........39 2.3.5 Produk Yang Sudah Ada.......... ........................................................39 2.3.6 Potensial Market........... ....................................................................42 2.3.7 Identifikasi Data Kompetitor.... ........................................................42 2.4 Analisis Data........ ............................................................................................48 2.4.1 Analisis SWOT. ................................................................................50 2.4.2 Matrixs SWOT.. ................................................................................51 2.4.3 Kesimpulan Analisis Data.................................................................52 BAB III KONSEP PERANCANGAN......... ........................................................53 3.1 Sintesis..... ........................................................................................................53 3.1.1 Tujuan Pemasaran......... ....................................................................53 3.1.2 Strategi Pemasaran........ ....................................................................53 3.1.3 Tujuan Promosi. ................................................................................54 3.1.4 Strategi Pemasaran........ ....................................................................55 3.1.5 Tujuan Komunikasi Periklanan ........... ............................................55 3.1.6 Strategi Komunikasi Periklanan........... ............................................56 3.1.7 Target Audiens.. ................................................................................57 3,2 Perencanaan Media.......... ................................................................................58 3.2.1 Tujuan Media.... ................................................................................58 3.2.2 Strategi Media... ................................................................................59 3.2.3 Program Media..................................................................................65 ix
3.2.4 Biaya Media...... ................................................................................66 BAB IV DESAIN DAN PENGEMBANGAN........ ............................................68 4.1 Konsep Kreatif..... ............................................................................................68 4.1.1 Tujuan Kreatif... ................................................................................68 4.1.2 Strategi Kreatif.. ................................................................................68 4.1.3 Strategi Visual...................................................................................70 4.1.4 Perancangan Kreatif...... ....................................................................72 4.2 Rough Desain....... ............................................................................................73 4.2.1 Foto Produk.......................................................................................75 4.3 Final Desain......... ............................................................................................78 4.3.1 Poster.... ............................................................................................78 4.3.2 Billboard........... ................................................................................80 4.3.3 Iklan Koran....... ................................................................................81 4.3.4 Iklan Tabloid..... ................................................................................82 4.3.5 Brosur.... ............................................................................................83 4.3.6 Leaflet... ............................................................................................84 4.3.7 Xbanner. ............................................................................................85 4.3.8 Spanduk ............................................................................................86 4.3.9 Packaging.......... ................................................................................87 4.3.10 Uniform........... ................................................................................88 4.3.11 Stationary Set.. ................................................................................89 4.3.12 Merchandise.... ................................................................................90 BAB V PENUTUP.... ............................................................................................91 5.1 Kesimpulan.......... ............................................................................................91 5.2 Saran........ ........................................................................................................92 Daftar Pustaka Lampiran
x
DAFTAR TABEL Tabel 1.1
: Diagram Pendapatan “Mila Sarie Bakery”
Tabel 1.2
: Matriks SWOT
Tabel 2.1
: Struktur Organisasi “Mila Sarie Bakery”
Tabel 2.2
: Harga Roti “Mila Sarie Bakery”
Tabel 2.3
: Tabel Menu Tokok Roti Abadi
Tabel 2.4
: Tabel Menu Toko Roti Sari Indah
Tabel 3.1
: Program Media Promosi “Mila Sarie Bakery”
Tabel 3.2
: Biaya Media Promosi “Mila Sarie Bakery”
xi
DAFTAR GAMBAR
Gambar 2.1 Gambar 2.2
: Logo Toko Roti “Mila Sarie Bakery” : Toko roti "Mila Sarie Bakery" Dilihat Dari Tampak Samping di Jalan Pelita III
Gambar 2.3
: Toko roti "Mila Sarie Bakery" Dilihat Dari Dalam
Gambar 2.4
: Salah satu roti basah di "Mila Sarie Bakery"
Gambar 2.5
: Kemasan Dalam Bentuk Berbeda yang Ada di Toko "Mila Sarie Bakery"
Gambar 2.6
: Nota Penjualan "Mila Sarie Bakery"
Gambar 2.7
: Papan Nama yang Berada Toko Roti "Mila Sarie Bakery"
Gambar 2.8
: Xbanner "Mila Sarie Bakery” yang di Taruh di Depan Toko
Gambar 2.9
: Spanduk yang Berada Di Toko "Mila Sarie Bakery”
Gambar 2.10 : Toko Roti Abadi Tampak Samping di Jalan Urip Sumaharjo No. 137 A Pekalongan Gambar 2.11 : Toko Roti Sari Indah Tampak Samping di Jalan Dharma Bhakti No 86 Medono Pekalongan Gambar 4.1
: Font Berlin Sans FB Demi dalam perancangan
Gambar 4.2
: Font Brush Script MT
Gambar 4.3
: Pemilihan Warna dalam perancangan
Gambar 4.4
: Corporate Identity dalam perancangan
Gambar 4.5
: Rough Desain Poster, Brosur, Leaflet dan spanduk
Gambar 4.6
: Rough Desain Seragam, Packaging, Stationery set, Merchandise, Billboard, Xbanner, Tabloid
Gambar 4.7
: Foto Produk Aneka Roti Pastri Isi
Gambar 4.8
: Foto Produk Roti Tawar dan Roti Tawar Manis Bundar
Gambar 4.9
: Foto Produk Aneka Roti Pastri Tanpa Isi
Gambar 4.10 : Foto Produk Aneka Roti Manis Isi Coklat, Strawberry, Kelapa, Blueberry dan Kacang Gambar 4.11 : Foto Produk Aneka Roti Manis, Aneka Bolu dan Aneka Donat xii
Gambar 4.12 : Foto Produk Aneka Roti Manis, Sobek , Sisir Gula dan Sobek Bundar Gambar 4.13 : Perancangan Media poster 1 Gambar 4.14 : Perancangan Media poster 2 Gambar 4.15 : Perancangan Media billboard Gambar 4.16 : Perancangan Media Iklan pada Koran Suara Merdeka Gambar 4.17 : Perancangan Media Iklan pada Tabloid Nova Gambar 4.18 : Perancangan Media Iklan pada Brosur Gambar 4.19 : Perancangan Media Iklan pada Leaflet Gambar 4.20 : Perancangan Media Iklan pada Xbanner Gambar 4.21 : Perancangan Media Iklan pada Spanduk Gambar 4.22 : Perancangan Media Iklan pada Packaging Gambar 4.23 : Perancangan Media Iklan pada Uniform Gambar 4.24 : Perancangan Media Iklan pada Stationery Set Gambar 4.25 : Perancangan Media Iklan pada Merchandise Kaos Gambar 4.26 : Perancangan Media Iklan pada Merchandise Mug Gambar 4.27 : Perancangan Media Iklan pada Merchandise Pin
xiii
BAB I PENDAHULUAN 1.1
Latar Belakang Industri pangan merupakan salah satu bisnis yang memiliki potensi untuk
bertahan pada situasi ekonomi yang sulit sekalipun. Perkembangan industri pangan di dunia selalu mengalami peningkatan dari tahun ketahun, khususnya di Indonesia. Peningkatan ini menyebabkan pertumbuhan industri pangan di Indonesia lebih tinggi dari pertumbuhan industri lainnya. Penyebab dari berkembangnya industri pangan ini salah satunya adalah karena sebagian besar masyarakat Indonesia memiliki banyak kesibukan dan aktivitas, sehingga mereka lebih menyukai segala sesuatunya yang serba cepat dan praktis. Hal tersebut berdampak pada timbulnya kebutuhan masyarakat terhadap makanan yang cepat dan instant, sehingga mendorong produsen-produsen Indonesia untuk memulai usaha di bidang industri pangan. Industri pangan di Indonesia sudah sangat maju, seperti munculnya tempat makan cepat saji hingga makanan kemasan. Penyebaran industri pangan ini sudah meluas di berbagai daerah, termasuk Kota Pekalongan. Pasar industri di Pekalongan nyaris tidak pernah sepi, hal ini dengan munculnya beberapa kompetitor baru untuk bersaing mencari untung di industri yang selalu menjadi incaran masyarakat ini. Dalam persaingan yang semakin ketat ini membuat para produsen untuk mencari ide baru yang kreatif untuk menarik perhatian para konsumen. Ide yang kreatif itu tidak hanya dalam mengelola bidang kuliner saja, namun juga harus memahami dan mengerti konsep dalam kesehatan dan gizi pangan tersebut guna untuk menciptakan masyarakat yang sehat pula. Selain maraknya bisnis kuliner yang bermunculan, bisnis roti di Pekalongan juga tidak kalah saing dalam industri pangan di Indonesia. Beberapa jenis industri yang berkembang di kota Pekalongan diantaranya adalah Roti. Roti memiliki kandungan karbohidrat yang tinggi, sehingga roti dapat dijadikan sebagai alat pemenuh kebutuhan primer. Makanan kecil ini dapat disajikan sebagai makanan selingan pada suatu hidangan pesta atau selamatan, rapat, dan
1
2
seminar untuk berbagai keperluan sebagai pengiring minum kopi dan teh yang disajikan kepada tamu atau sebagai bekal ke kantor maupun sekolah. Roti tradisional Indosnesia sangat banyak jenisnya, yang masing-masing
berbeda
dengan daerah asalnya. Berdasarkan karakteristiknya roti Indonesia ada dua macam yaitu roti basah dan roti kering. Bila diperhatikan karakteristik roti basah mempunyai tekstur basah atau lembab, sedangkan karakteristik roti kering mempuyai tekstur kering dan umumnya dengan teknik pengolahan digoreng dan dibakar. (Sondakh, 1997:9) Jumlah toko roti yang ada di Pekalongan saat ini cukup banyak dan tersebar di seluruh penjuru kota Pekalongan. Hal ini mengakibatkan tingkat persaingan yang cukup tinggi, dan memberikan tantangan bagi pihak toko roti untuk berlomba-lomba dengan para kompetitornya. Bagaimana cara merebut perhatian publik dari sekian banyak toko roti yang ada, sehingga dapat mengambil untung yang besar. Dengan berbagai macam produk, jenis produk yang dijual, yang membedakan dari usaha tersebut hanyalah kualitas dari masing-masing produk yang di jual. "Mila Sarie Bakery" merupakan salah toko roti yang berkembang sejak 1995 di Pekalongan tepatnya di Jl. Pelita III no. 23 Pekalongan Selatan. Mulanya nama perusahaan ini bernama "Mila Bakery", pada tahun 1998 nama perusahaan di ganti dengan nama "Mila Sari Bakery" tanpa mengubah logo sampai sekarang. di toko "Mila Sarie Bakery" mempunyai bermacam-macam roti yang kualitasnya tidak kalah dengan toko-toko yang lain. Namun, karena kurangnya promosi dalam pemasaran "Mila Sarie Bakery" ini sendiri membuat informasi tentang toko "Mila Sarie Bakery" tidak tersampaikan ke masyarakat secara luas. Masyarakat lebih tertarik pada Toko roti yang berada di pusat Kota yang cenderung lebih menyita banyak perhatian masyarakat. Dalam hal ini mengakibatkan tingkat pendapatan mengalami ketidakkonsistenan. Target pendapatan yang di perkirakan oleh pemilik toko "Mila Sarie Bakery" adalah 600 juta rupiah per tahunnya. Namun, pada tahun 1995 sampai dengan 1997 tingkat pendapatan hanya sebesar 35% dari target yang di perkirakan, setelah melakukan perubahan nama dari tahun 1998 sampai dengan 2009 tingkat pendapatan naik menjadi 53%. Namun, karena
3
banyaknya pesaing baru dalam bisnis roti, dari tahun 2010 sampai dengan 2012 Perusahaan "Mila Sarie Bakery" menurun menjadi 47%. Penurunan yang terjadi diperkirakan karena kurangnya perbaikan promosi dalam pemasaran. Karena bisnis roti adalah salah satu industri yang paling berkembang di Indonesia, maka media promosi sangat berpengaruh dalam tingkat penjualan. (Wawancara dengan Hj Musviroh sebagai pemilik toko roti "Mila Sarie Bakery", 20 April 2013) Pendapatan Mila Sarie bakery 60%
1998 - 2009 2010 - 2011
50% 40%
1995 - 1997
30% 20% 10% 0% 600 juta
Tabel 1.1 : Diagram Pendapatan "Mila Sarie Bakery" Sumber : Hasil Data "Mila Sarie Bakery" Usaha yang dapat dilakukan adalah mempertinggi daya saing, yaitu dengan cara membuat perencanaan yang tepat seperti mengevaluasi kembali target marketnya, positioning, membuat promosi dan mengkomunikasikannya secara efektif dan efisien. Usaha yang dapat di lakukan adalah mempertinggi daya saing, yaitu dengan cara membuat perencanaan yang tepat seperti mengevaluasi kembali
target
marketnya,
positioning,
membuat
promosi
dan
mengkomunikasikannya secara efektif dan efisien. Hal tersebut yang menjadi alasan toko roti "Mila Sarie Bakery" perlu melakukan kegiatan promosi yang lebih baik agar mampu menarik tingkat ketertarikan masyarakat serta memperluas pasarnya. Permasalahan tersebut yang membuat toko roti Mila Sarie Bakery ingin memciptakan media promosi ini, agar "Mila Sarie Bakery" lebih dikenal masyarakat di Pekalongan dan diharapkan dapat meningkatkan penjualan.
4
1.2
Rumusan Masalah Berdasarkan uraian dari latar belakang diatas, maka penulis merumuskan
masalah sebagai berikut : a) Bagaimana merancang media promosi yang sesuai untuk media komunikasi visual toko roti "Mila Sarie Bakery" agar lebih dikenal oleh masyarakat? b) Bagaimana memilih penempatan media yang tepat sasaran sesuai dengan target audience dan target market yang ingin dituju oleh toko roti "Mila Sarie Bakery"?
1.3
Batasan Masalah
1.3.1
Batasan Judul
a. Media Wadah, alat, atau sarana untuk membawa atau mengantarkan isi pesan kepada target audience. (Sanyoto, 2006:62) b. Promosi Kegiatan yang bertujuan untuk mengkomunikasikan produk, jasa dan membujuk konsumen untuk membeli. (Kotler, 2001:246) c. Toko roti "Mila Sarie bakery" Toko roti "Mila Sarie Bakery" adalah sebuah toko yang menwarkan berbagai macam roti basah dan kering yang berada di kota Pekalongan. 1.3.2
Batasan Objek Perancangan Objek perancangan ini hanya sebatas toko roti "Mila Sarie Bakery" yang
merupakan salah satu toko roti di Jl. Pelita III no. 23 Pekalongan Selatan. 1.3.3
Batasan Media Batasan media dalam perancangan ini adalah perancang membatasi ke
media lini atas dan media lini bawah yang sesuai dengan permintaan perusahaan. 1.3.4
Batasan Target Audience dan Target Marketing Dalam hal ini target audience yang dituju adalah anak-anak sampai
dewasa yang suka mencoba hal baru khususnya dalam dunia industri pangan, dan target marketing adalah masyarakat umum yang menyukai kegiatan kuliner.
5
Perancang membatasi perancangan media komunikasi visual ini untuk merancang media promosi toko roti "Mila Sarie Bakery" kota Pekalongan agar dapat dikenal oleh masyarakat Pekalongan dan diharapkan dapat meningkatkan penjualan.
1.4
Tujuan Perancangan Berdasarkan latar belakang diatas maka penulis bertujuan : a) Merancang media promosi yang sesuai untuk media komunikasi visual toko roti "Mila Sarie Bakery" agar lebih dikenal oleh masyarakat b) Mengetahui penempatan media yang tepat sasaran sesuai dengan target audience dan target market yang ingin dituju oleh toko roti "Mila Sarie Bakery"
1.5
Manfaat Perancangan •
Manfaat bagi masyarakat Menambah wawasan mengenai ragam roti, karena di Pekalongan sendiri ragam rotinya kurang beragam. sehingga jika mereka ingin membeli roti yang murah tapi enak, mereka tidak perlu jauh-jauh pergi ke luar kota, karena di "Mila Sarie Bakery" menawarkan beranekaragam macam roti yang berbeda dari toko roti yang ada di Pekalongan.
•
Manfaat perancangan bagi pihak toko roti "Mila Sarie Bakery" Meningkatkan
kredibilitas
atau
citra
perusahaan
menjadi
lebih
professional. Mengaplikasikan media promosi tersebut ke dalam suatu bentuk media komunikasi visual yang mendukung strategi pemasaran sesuai dan mengena pada target audiencenya. •
Manfaat perancang bagi perancang Dapat
mengetahui,
memahami,
membuka
wawasan
dan
mampu
menambah pengetahuan serta ketrampilan sebagai seorang desainer grafis serta dapat menganalisa dan mengelola data yang diperoleh menjadi dasar dalam menyusun konsep perancangan.
6
1.6
Tinjauan Teori
1.6.1
Corporate Identity Rosse De Neve (1992:6) dalam buku “The Designer’s Guide to Create
Corporate ID Systems for Companies of all Types and Sizes”, Graphic Identity adalah sesuatu yang kompleks, Ia mencakup tidak hanya logotype dekoratif atau simbol, namun juga banyak asosiasi, baik strategis maupun emosional. Kemudian, tentunya ada pula aplikasi sistematis dari identitas tersebut pada, signature, kendaraan, media cetak, dan lainnya. 1.6.2
Warna Menurut Whelan Dalam buku
Color Harmony 2,
disebutkan bahwa
warna adalah gabungan dari kedua unsur yang sederhana dan kompleks. Warna adalah suatu mutu cahaya yang dipantulkan dari suatu objek ke mata manusia. Warna spektral adalah warna yang diperoleh melalui pembiasan cahaya putih melalui sebuah prisma yang terdiri dari warna merah, jingga, kuning, hijau, biru, nila, dan ungu. Terdapat beberapa alasan dalam penggunaan warna, antara lain: a) Menurut Russel (1990:463) : Warna mempunyai bahasa psikologi yang membangkitkan suasana hati. b) Sebagai alat penarik perhatian. Warna yang dikenal umumnya dalam masyarakat sebagai tradisi dan budaya, disamping itu juga mempunyai asosiasi psikologi atau emosi. Warna dapat mempengaruhi sisi psikologis manusia, itulah sebabnya warna sangat penting bagi kehidupan manusia. Setiap warna itu mempunyai arti masing-masing dan mencerminkan sesuatu. Berikut ini adalah arti warna yang ditulis oleh Mojang, (2007:4) dalam artikel “Warna Pun Memiliki Arti”: a) Merah : Mencerminkan kekuatan, energi, hasrat, cinta, gairah, darah, agresif, semangat, dorongan, dan keinginan. b) Biru : Memiliki makna kepercayaan, kesetiaan, ketenangan, kedamaian, ketulusan, kesejukan, air, awan, harmoni, kebersihan, konservatif, percaya diri, dan penyembuhan. Warna ini merupakan warna yang aman dipakai
7
untuk desain. Selain itu, warna ini juga bermakna kesedihan, kedingingan, depresi, dan penurunan vitalitas. c) Coklat : Berarti tanah, bumi, netral, hangat, aman, dan perlindungan. d) Abu-abu : Bermakna modern, cerdas, bersih, kokoh, masa depan, dan intelektual. Dari sekian banyak warna, dapat dibagi dalam beberapa bagian yang sering dinamakan dengan sistem warna ‘Prang System’ yang ditemukan oleh Louis Prang pada 1876 meliputi : a) Hue, adalah istilah yang digunakan untuk menunjukkan nama dari suatu warna, seperti merah, biru, hijau dsb. b) Value, adalah dimensi kedua atau mengenai terang gelapnya warna. Contohnya adalah tingkatan warna dari putih hingga hitam. c) Intensity, seringkali disebut dengan chroma, adalah dimensi yang berhubungan dengan cerah atau suramnya warna. Dalam meamppilkan karakter dan citra perusahaan toko roti Mila Sarie bakery yang kuat dan menarik, dan melihat arti dari warna maka warna yang dipilih adalah warna hijau karena dari warna tersebut mewakili warna sebuah toko roti dan berbeda dari kompetitor lainnya. 1.6.3
Layout Layout adalah penyusunan dari elemen-elemen desain yang berhubungan
kedalam sebuah bidang sehingga membentuk susunan artistik. Hal ini bisa juga disebut manajemen bentuk dan bidang. Tujuan utama layout adalah menampilkan elemen gambar dan teks agar menjadi komunikatif dalam sebuah cara yang dapat memudahkan pembaca menerima informasi yang disajikan. Menurut Frank F. Jenkin (2008:9), ada beberapa patokan dasar yang dapat dikemukakan dalam merancang sebuah layout, yaitu: a) Kesatuan (The Law of Unity) Kesatuan merupakan salah satu prinsip dasar tata rupa yang sangat penting. Tidak adanya kesatuan dalam sebuah karya rupa akan membuat karya tersebut terlihat cerai-berai, kacau-balau yang mengakibatkan karya tersebut tidak nyaman dipandang. Prinsip ini sesungguhnya adalah prinsip hubungan. Jika salah satu atau beberapa
8
unsur rupa mempunyai hubungan (warna, raut, arah, dll), maka kesatuan telah tercapai. b) Keseimbangan (The Law of Balance) Suatu keseimbangan dapat dicapai bila unsur-unsurnya disusun secara sepadan , serasi, dan selaras atas dengan pengertian lain juga bobot setiap elemen layout itu setelah diorganisir menghasilkan kesan yang mantap. Terdapat 2 jenis keseimbangan, yaitu: 1. Formal Balance (Simetris), apabila unsur-unsur bentuk layout sama posisinya pada kedua belah garis poros (tengah) ruang layout. 2. Informal Balance (Asimetris), apabila unsur-unsur pendukung bentuk layout pada kedua belah sisinya sedikit tidak sama dari garis poros ruang layout. c) Proporsi (The Law of Proportion) Proporsi merupakan suatu perbandingan yang menunjukan hubungan antara satu unsur dengan unsur lainnya, serta hubungan antara unsur layout dengan dimensi ruang layout-nya (bidang gambar). Buku , surat kabar, majalah, katalog, atau selebaran biasanya mempunyai ukuran yang lebih panjang pada satu sisinya , baik horizontal maupun vertikal. Bentuk seperti ini selalu tampak lebih manis daripada sebuah bujursangkar yang keempat sisinya
sama atau hampir sama
panjang d) Irama (The Law of Rhythm) Irama adalah pengulangan gerak yang teratur dan terus menerus. Dalam bentuk –bentuk alam bisa kita ambil contoh pengulangan gerak pada ombak laut, barisan semut, gerak dedaunan, dan lain-lain. Prinsip irama sesungguhnya adalah hubungan pengulangan dari bentuk –bentuk unsur rupa. e) Variasi (The Law of Variety) Untuk menghindari kesan monoton / membosankan, salah satu unsur dapat ditampilkan lebih menonjol dari yang lainnya. f) Kontras (The Law of Scale) Merupakan perpaduan antara warna gelap dan terang, hitam dan putih, besar dan kecil, dari unsur-unsur layout dalam suatu hubungan yang tidak seimbang (kontras).
9
g) Harmoni (The Law of Harmony) Adalah keselarasan atau keserasian hubungan antara unsur-unsur layout yang memberikan kesan kenyamanan dan keindahan. Nilai harmoni dapat dicapai dengan repetisi (pengulangan bentuk) unsure-unsur layout baik itu bidang, garis, huruf, gambar, warna, dan lainnya. Bagian dari suatu layout yang sebaiknya dirancang secara harmonis tetapi tidak monoton. Harmonis dapat dianalogiskan sebagai wajah manusia yang dapat dilihat dari arah depan. Seseorang akan tampak dan tidak memiliki tiga buah mata dan dua buah mulut. 1.6.4
Teori Promosi
1.6.4.1 Pengertian Promosi Promosi merupakan kegiatan terpenting, yang berperan aktif dalam memperkenalkan, memberitahukan dan mengingatkan kembali manfaat suatu produk agar mendorongkonsumen unluk membeli produk yang dipromosikan tersebut. Untuk mengadakan promosi, setiap perusahaan harus dapat menentukan dengan tepat alat promosi manakah yang dipergunakan agar dapat mencapai keberhasilan dalam penjualan. Pengertian Promosi menurut Djasim Saladin (TT:68) adalah suatu komunikasi informasi penjual dan pembeli yang bertujuan untuk merubah sikap dan tingkah laku pembeli yang tadinya tidak mengenal sehingga penjadipembeli dan mengingat produk tersebut. Promosi adalah arus informasi ataupersuasi satu arah yang dibuat untuk mengarahkan seseorang atau organisasi kepadatindakan yang menciptakan pertukaran dalam pemasaran. Dalam usaha mendorong penjualan, perusahaan menjalankan berbagai kegiatan, seperti memperbaiki produk, memperluas daerah pemasaran dan menambah pelayanan ke konsumen. Perusahaan juga berusaha meningkatkan penjualan dengan cara mengarahkan komunikasi dengan cara persuasif kepada konsumen. Kegiatan seperti inidisebut promosi. Pengertian promosi menurut Michael Ray adalah koordinasi dari seluruh upaya yang dimulai pihak penjual untuk membangun berbagai saluran informasi dan persuasi untuk menjual barang dan jasa atau memperkenalkan suatu gagasan. (Morissan, 2007: 13).
10
Menurut Stanton (1993) adalah sinonim dalam penjualan. Maksudnya adalah memberikan infomasi kepada konsumen, mengimbau dan mempengaruhi khalayak ramai. Promosi merupakan bauran pokok dalam persainganaharga dan menjadi unsur pokok dalam pemasaran modern. (Rangkuti, 2009: 49) Dari penjelasan di atas, dapat diketahui bahwa peranan kegiatan promosi adalah sangat penting dan harus dapat diperlihatkan dengan cara yang tepat sehingga informasi yang disampaikan dapat diterima dan dimengerti oleh masyarakat yang diharapkan dapat menjadi konsumen bagi perusahaan. 1.6.4.2 Tujuan Promosi Menurut Frangkuti (2009:51) Setiap perusahaan melakukan kegiatan tentu mempunyai tujuan. Demikian juga, perusahaan melakukan kegiatan promosi dengan tujuan utamanya untuk mencari laba. Pada umumnya kegiatan promosi dilakukan perusahaan harus berdasarkan tujuan sebagai berikut: a) Modifikasi tingkah lakuPasar merupakan tempat pertemuan orang-orang yang hendak melakukansuatu pertukaran dimana orang-orang terdiri atas berbagai macam tingkah lakuyang satu sama lain saling berbeda. Demikian juga pendapat mereka mengenaisuatu barang dan jasa, selera, keinginan, motivasi dan kesetiannya terhadap barang dan jasa tersebut saling berbeda. Dengan deminian tujuan dari promosiadalah untuk mengubah tingkah laku dan pendapat individu tersebut, dari tidak menerima produk tersebut menjadi setia. b) Memberitahu Kegiatan promosi yang ditujukan untuk memberikan informasi kepada pasar yang dituju tentang pemasaran perusahaan, mengenai produk tersebut berkaitan dengan harga kualitas, syarat pembeli, kegunaan, keistimewaan, dan lain sebagainya c) Membujuk Promosi yang bersifat membujuk atau persuasif ini pada umumnya kurang disenangi sebagian masyarakat. Tetapi kenyataannya sekarang ini yangbanyak muncul justru promosi tersebut. Promosi ini untuk mendorong pembeli. Perusahaan tidak ingin memperoleh tanggapan
11
secepatnya, tetapi lebih mengutamakan untuk memciptakan kesan positif. Promosi bersifat membujuk ini akan menjadi dominan jika produksi yang bersangk utan mulai memasuki tahap pertumbuhan dalam siklus kehidupan produk tersebut. d) Mengingatkan Promosi yang bersifat mengingatkan
ini
dilakukan terutama
untuk
mempertahankan merek produk dihati masyarakat dan dilakukan selamatahap kedewasaan dalam siklus kehidupan produk. Ini berarti perusahaan berusaha memperhatikan untuk mempertahankan pembeli yang ada sebab pembelitidak hanya sekali saja melakukan transaksi, melainkan beralangsung terusmenerus. Menurut Philip Kotler dalam
Frangkuti
(2009:51) setelah diadakan
promosi diharapkan audiens, memiliki keinginan untuk membeli dan kepuasan yang tinggi. Pembelian adalah akhir dari proses komunikasi. Pembeli juga memiliki keterikatan yang tinggi dengan produk yang dikonsumsinya. Ada enam hal yang dapat menjelaskan komunikasi tersebut yaitu: a) Kesadaran (Awareness) Jika sebagian besar audiens sasaran tidak menyadari obyek tersebut, maka tugaskomunikator adalah membangun kesadaran dari mengenai produk dan terus mengenalkan produk ke audiens. b) Pengetahuan (Knowledge) Diharapkan audiens memiliki kesadaran tentang perusahaan atau produkyang telahdikeluarkan dan jangan sampai audiens tidak mengetahui produktersebut. c) Menyukai (Liking) Dapat mengetahui perasaan mereka terhadap produk yang dikonsumsi oleh audiens,sehingga audiens dapat menyukai produk tersebut. d) Preferensi (Preference) Dapat dikatakan audiens menyukai produk tersebut dan lebih memilih produk itu dibanding produk lain. e) Keyakinan (Conviction)
12
Audiens diharapkan yakin untuk membeli produk yang sudah dipilihnya. f) Pembelian (Purchase) Pembelian yang dilakukan audiens, adalah tahap terakhir dalam komunikasi. 1.6.4.3 Bauran Promosi Bauran promosi adalah beberapa alat yang digunakan dalam promosi atau biasa disebut dengan promotion mix. Menurut Rangkuti (2009:23-29) baruan promosi ada 4 variabel, antara lain: a) Periklanan (advertising) Periklanan adalah komunikasi nonindividu dengan sejumlah biaya, melalui berbagai media yang digunakan oleh perusahaan, lembaga nirlaba serta individu yang dapat disajikan dalam berbagai bentuk dan media seperti media cetak (Surat kabar, majalah, brosur dan leaflet, serta direct mail), media elektronik (media audio dan media audio visual), dan media outdoor (billboard, signboard, sticker). b) Penjualan Perseorangan (personal selling) Penjualan perseorangan adalah interaksi antarindividu yang saling bertemu muka dengan tujuan agar tercipta hubungan pertukaran yang saling menguntungkan dengan pihak lain. Berbeda dengan periklanan, personal selling menggunakan orang atau individu dalam pelaksanaannya. Pada penjualan perseorangan ada tiga bagian yaitu retail selling, field selling, dan excecutif selling. Retail selling bila tenaga penjual melakukan penjualan dengan melayani konsumen yang datang ke toko atau perusahaan. Field selling bila tenaga penjual melakukan penjualan di luar perusahaan yaitu dengan mendatangi konsumen ke rumah-rumah, perusahaan, kantor-kantor, dan sebagainya. Excecutif selling bila pimpinan perusahaan sendiri yang melakukan penjualan. c) Publisitas (publicity) Publisitas adalah usaha untuk merangsang permintaan terhadap sebuah produk secara nonpersonal dengan membuat berita yang bersifat komersial tentang produk tersebut dalam media yang dicetak ataupun tidak, maupun
13
hasil wawancara yang disiarkan dalam media tersebut.Alat komunikasi yang digunakan dalam publisitas antara lain pers, pidato,atau seminar, laporan tahunan, donasi, serta hubungan masyarakat. Ciri dari publisitas ditambah dengan tiga kualitas khusus yaitu dengan nilai kepercayaan diri yang tinggi, adanya dorongan keluar, dan dramatisasi. d) Promosi Penjualan (sales promotion) Promosi penjualan adalah salah satu kegiatan promosi untuk melakukan rangsangan pada konsumen untuk membeli sebuah produk melalui adanya pameran, display, eksibisi, peragaan, dan berbagai kegiatan penjualan lainnya
yang
dilakukan
sewaktu-waktu
dan
tidak rutin
dengan
menggunakan alat-alat tertentu seperti hadiah, paket harga, peragaan, pameran, demonstrasi, dancontoh barang. Ciri-ciri promosi penjualan ini adalah komunikasi, intensif, danundangan. Bauran Promosi merupakan program komunikasi pernasaran total sebuah perusahaan yang terdiri dari iklan, penjualan pribadi, promosi penjualan dan hubungan masyarakat yang dipergunakan perusahaan untuk mencapai tujuan iklan dan pemasarannya. Menurut Lamb, Hair, Mc-Daniel dalam Rangkuti (2009:37), bauran promosi yang dipilih oleh suatu perusahaan bagi suatuproduk atau jasa tergantung pada beberapa faktor: sifat produk, tahapan dalam daur hidup produk, karakteristik target pasar, keputusan pembelian,tersedianya dana untuk promosi dan
menggunakan
baik
strategi mendorong (push) maupun menarik (pull). Kotler dalam Rangkuti (2009:37-38) mengemukakan berbagai faktor dalam menentukan bauran promosi, yaitu: a) Tipe Produk/Pasar 1. Perusahaan barang konsumen Biasanya mengalokasikan lebih banyak dana untuk iklan, menyusun promosi penjualan, penjualan perorangan dan kemudian hubungan masyarakat.
14
2. Perusahaan barang industri Menyediakan dana lebih banyak untuk penjualan perorangan diikuti dengan promosi penjualan, iklan dan hubungan masyarakat. b) Strategi Dorong atau Tarik 1. Strategi dorong (push strategy) Merupakan strategi promosi yang menggunakan tenaga penjual dan promosi perdagangan untuk “mendorong” produk lewat saluran distribusi. Produsen mempromosikan produk kepada pedagang besar, pedagang besar kepada pengecer, dan pengecer mempromosikan kepada konsumen. 2. Strategi tarik (pull strategy) Merupakan strategi promosi yang menggunakan banyak biaya untuk periklanan dan promosi konsumen demi memupuk permintaan konsumen. Apabila strategi tarik berhasil konsumen akan mencari produk dari pengecer, pengecer akan mencari dari pedagang besar dan pedagang besar akan mencari dari produsen. c) Kesiapan Pembeli Pengaruh dari alat promosi itu bervariasi untuk tahap kesiapan pembeli yang berbeda. Iklan dan hubungan masyarakat, memegang peran utama dalam tahap kesadaran dan pengetahuan. d) Daur Hidup Produk 1. Tahap perkenalan, iklan dan hubungan masyarakan baik untuk menghasilkan kesadaran tinggi, dan promosi penjualan bermanfaat untuk mempromosikan penjualan awal. Penjualan perorangan harus dipakai agar pedagang mau menjual produk tersebut. 2. Tahap pertumbuhan, semua kiat itu dapat diperlambat karena permintaan memiliki momentumnya sendiri lewat pembicaraan dari mulut kemulut. 3. Tahap kemapanan (dewasa), promosi penjualan, periklanan dan penjualan perorangan semua bertambah penting secara berurutan.
15
4. Tahap kemunduran, promosi penjualan berlangsung kuat, iklan dan publisitas dikurangi, dan tenaga penjualan hanya memberi perhatian minimal pada produk itu. 1.6.5
Media Promosi Kata media berasal dari bahasa latin dan merupakan bentuk jamak dari
kata medium yang secara harfiah berarti perantara atau pengantar. Robert Heinich (1985:6) mengemukakan definisi medium sebagai sesuatu yang membawa informasi antara sumber (source) dan penerima (receiver) informasi.Masih dari sudut pandang yang sama, Kemp dan Dayton (1985:3), mengemukakan bahwa peran media dalam proses komunikasi adalah sebagai alat pengirim (transfer) yang mentransmisikan pesan dari pengirim (sander) kepada penerimapesan atau informasi (receiver). Sedangkan pengertian media promosi adalah suatu media untuk mengkomunikasikan produk atau jasa. Media promosi yang berperan sebagai media penyampai pesan ini harus memenuhi syarat penyampaian strategi komunikasi, yaitu tujuan (tujuan apa yang hendak dicapai, apa hanya agar produk diketahui konsumen, atau agar konsumen menjadi yakin dan melakukan perubahan tingkah laku), penetapan bentuk (bentuk apa yang sesuai untuk mencapai tujuan tersebut), dan jenis (jenis apa yang cocok untuk menyalurkan informasi kepada konsumen). Menurut Howard Stephenson dalam Kusumasari (2009:55) media promosi adalah tempat pada salah satu media komunikasi, dimana suatu perusahaan akan memperkenalkan hasil produksi barang atau jasa yangbaru, agar masyarakat mengetahui produk atau jasa tersebut. Media promosi menurut Djajakusumah dalam
Kusumasari
(2009:55)
adalah
suatu
ruang
atau
waktu
untuk
memperkenalkan suatu barang atau jasa, dimana ruang tersebut adalahtempat atau kolom pada media massa, surat kabar, majalah atau waktu siaran baik itutelevisi ataupun radio. Media promosi menurut Berkhouver dalam Kusumasari(2009:56), adalah media yang memuat setiap pernyataan yang ditujukan kepadamasyarakat dalam bentuk apapun juga yang dilakukan oleh seorang pengusaha yang
16
diarahkan ke arah sasaran memperbesar penjualan barang atau jasa yang dimasukkan, oleh pihak yang berkepentingan dalam perdagangan. Jenis-jenis media promosi yang dapat dimanfaatkan oleh perusahaan dalam mempromosikan produk atau jasa yang dihasilkan adalah: a) Etiket : suatu kertas atau plastik yang ditempelkan pada kemasan suatu produk. Tulisan pada etiket berisi semua hal yang berhubungan dengan produk atau jasa tersebut. b) Label : tanda yang memuat logo atau identitas perusahaan produk / jasa tersebut. c) Stiker d) Brosur : biasanya berisi tentang keterangan produk atau jasa. e) Katalog : berisi tentang jenis-jenis produk atau jasa yang ditawarkan. f) Leaflet g) Poster : biasanya terbuat dari kain atau plastik yang memuat gambar gambar menarik dan tulisan-tulisan yang bersifat mempromosikan produk ataujasa. h) Spanduk : berisi tentang informasi yang ingin disampaikan kepada konsumen. Tulisan dibuat tegas dan mudah dibaca. i) Packaging : material yang digunakan untuk membuat bungkus atau wadah (package) yang nantinya untuk membungkus barang. Fungsinya sebagai media pelindung dari cuaca dan kotoran bagi produk yang diwadahinya, sebagai identitas atau wajah produk yang ada didalamnya, dan sebagaimedia menjual dimana kemasan memiliki kemampuan membujuk konsumen. j) Baliho : terbuat dari triplek atau papan yang menampilkan gambar dan tulisan singkat yang atraktif sehingga menarik perhatian konsumen. k) Sandwichman : dilakukan oleh orang yang berjalan-jalan di jalan umum dengan membawa papan reklame. l) Display : suatu kegiatan memamerkan produk atau jasa agar dapat dilihat oleh masyarakat. Terdiri dari window display (etalase), interior display (merchant design display, store design and decoration), exterior display.
17
Dari penjelasan diatas dapat ditarik sebuah kesimpulan bahwa media merupakan salah satu komunikasi mengatur hubungan yang efektif antara dua pihak utama yang digunakan sebagai penyampai informasi sesuai dengan keadaan dan kondisi. 1.6.6
Teori Periklanan
1.6.6.1 Pengertian periklanan Menurut Frangkuti (2009:23) periklanan adalah komunikasi nonindividu dengan sejumlah biaya, melalui berbagai media yang dilakukan olehperusahaan, lembaga nirlaba serta invidu. Periklanan adalah komunikasi sebagai bentuk prestasi nonpersonal yang dibayar oleh sponsor untuk mempresentasikan gagasan atau ide promosi dari barang atau jasa tertentu. Pada iklan biasanyaditampakkan organisasi yang mensponsorinya. Iklan telah dianggap sebagai manajemen citra yang bertujuan, menciptakan dan memelihara cipta dan makna dalam benak konsumen dan tujuan akhir dalam iklan adalah bagaimana mempengaruhi perilaku pembelian konsumen. Periklanan adalah suatu proses kominikasi massa yang melibatkan sponsor tertentu, yakni si pemasang iklan (pengiklan) yang membayar jasasebuah media massa atas penyiaran iklannya, misalnya, melalui program siaran televisi (Suhandang,2010:13). Sedangkan menurut Baarle (1946:1) peiklanan merupakan suatu kekuatan menarik yang ditujukan kepada sejumlah pembeli tertentu, hal mana dilaksanakan oleh produsen atau pedagang agar mempengaruhi penjualan barang atau jasa dengan cara menguntungkan. Periklanan adalah salah
satu
metode untuk memperkenalkan barang, jasa, atau gagasan kepada public (Schindler, 1970:79) Pendapat-pendapat tersebut menyimpulkan bahwa periklanan adalah segala bentuk pesan yang memberikan informasi mengenai produk,barang, jasa atau ide kepada target audience melalui segala media komunikasi baik media cetak dan media elektronik. 1.6.6.1 Tujuan Periklanan Iklan yang digunakan untuk mempromosikan barang atau jasa kepada konsumen ditujukan agar konsumen melakukan suatu tindakan yang diinginkan
18
oleh pemasang iklan. Tujuan dari dilakukan kegiatan iklan menurut Phil Astrid S. Susanto yang dikutip oleh Soemanagara (2006:49) adalah : a) Menyadarkan komunikan dan memberikan informasi tentang sebuah barang, jasa, atau gagasan. b) Menumbuhkan dalam diri komunikan suatu perasaan suka akan barang, jasa ataupun ide yang disajikan derngan memberikan persepsi kepadanya. c) Meyakinkan komunikan akan kebenaran tentang apa yang dianjurkan dalam iklan dan karenanya menggerakkannya untuk berusaha memiliki atau menggunakan barang atau jasa yang dianjurkan. Menurut Kotler (2005:278) upaya periklanan mempunyai beberapa tujuan antara lain : menginformasikan adanya merk produk di pasaran, membujuk konsumen untuk membeli produk, dan mengingatkan konsumen terhadap produk. Bagi konsumen periklanan mempunyai manfaat antara lain: a) Memperluas alternatif, artinya dengan iklan konsumen dapat mengetahui adanya berbagai produk yang pada gilirannya akan menimbulkan pilihan. b) Membantu produsen menumbuhkan kepercayaan kepada konsumen. Iklan yang tampil secara mantap dihadapan masyarakat dengan ukuran besar dan logo yang menarik akan menimbulkan kepercayaan yang tinggi bahwa perusahaan tersebut bonafide dan produknya bermutu. c) Membuat orang kenal, ingat dan percaya pada produk yang ditawarkan. d) Memuaskan keinginan konsumen dalam pembelian produk. Berdasarkan pendapat-pendapat tersebut dapat disimpulkan bahwa tujuan periklanan adalah memberi informasi kepada konsumen dan bersifat membujuk agar konsumen tersebut ingat pada iklan yang pernah dilihatnya dan melakukan sebuah tindakan yang ada pada iklan tersebut di kemudian hari. 1.6.6.2 Tujuan Periklanan Iklan yang digunakan untuk mempromosikan barang atau jasa kepada konsumen ditujukan agar konsumen melakukan suatu tindakan yang diinginkan oleh pemasang iklan. Tujuan dari dilakukan kegiatan iklan menurut PhilAstrid S. Susanto yang dikutip oleh Soemanagara (2006:49) adalah :
19
a) Menyadarkan komunikan dan memberikan informasi tentang sebuah barang, jasa, atau gagasan. b) Menumbuhkan dalam diri komunikan suatu perasaan suka akan barang, jasa ataupun ide yang disajikan derngan memberikan persepsi kepadanya. c) Meyakinkan komunikan akan kebenaran tentang apa yang dianjurkan dalam iklan dan karenanya menggerakkannya untuk berusaha memiliki atau menggunakan barang atau jasa yang dianjurkan. 1.6.6.3 Jenis Iklan Menurut Madjadikara (2004:17), secara umum iklan dibedakan seperti berikut: a) Iklan Komersial Iklan Komersial adalah iklan yang memiliki tujuan mendukung kampanye pemasaran suatu produk atau jasa. b) Iklan Non Komersial Iklan nonkomersial adalah iklan yang menjual ide atau gagasan untuk kepentingan masyarakat. c) Iklan Corporate Iklan Corporate adalah iklan yang memiliki tujuan membangun citra (image) suatu perusahaan yang diharapkan dapat membangun citra positif produk produk atau jasa yang diproduksi oleh perusahaan tersebut. 1.6.6.4 Media Periklanan Berdasarkan dokumentasi Madjadikara (2004:11-13) dan Rangkuti (2009:25-26), di dalam periklanan ada dua jenis media iklan yaitu media lini atas (above the line) dan media lini bawah (below the line). Iklan Lini Atas (above the line) adalah iklan yang mengharuskan pembayaran komisi pada biro iklan, misalnya tayangan iklan pada media cetak, televisi, radio, bioskop, billboard, dan sebagainya. Sedangkan Iklan Lini Bawah (below the line) adalah jenis iklan yang tidak mengharuskan adanya pembayaran komisi seperti misalnya iklan pada pameran, brosur, lembar informasi, pamflet dan sebagainya. Jenis media tersebut, dikelompokan menjadi dua kelompok besar yaitu media cetak dan media elektronik.
20
a) Media cetak adalah kumpulan berbagai media informasi yang dibuat dan disampaikan kepada khalayak sasaran melalui tulisan dan seringkali disertai gambar sehingga dapat dilihat dan dibaca. Contoh media cetak yang utama antara lain Surat kabar, Majalah, Tabloid, brosur, newsletter, pamflet, leaflet, flier, dan sebagainya. b) Media elektronik dibagi lagi menjadi dua kelompok besar yaitu media yang hanya bisa didengar (audio), contohnya media radio dan media yang bisa dilihat dan juga didengar (audio-visual) contohnya adalah televisi. c) Media Outdoor (Luar Ruangan) terdiri dari billboard, signboard, umbulumbul, sticker. Billboard adalah media iklan yang dipasang di papan besar bergambar dan strategis, mudah dilihat di jalan raya yangramai dan selalu dilewati oleh banyak orang. Media billboard ini memilikisifat mengingatkan sehingga pesan yang jelas, singkat, mudah dipahamidan gambar yang menarik sangat diperlukan. Signboard adalah media iklanyang berupa papan-papan kecil dengan gambar sebagai penunjuk
arah
suatulokasi.
Umbul-umbul
adalah
media
yang
menampilkan gambar dengan warna yang colok dan menimbulkan kesan meriah. Sticker adalah media iklan yang dipasang pada kendaraan umum. 1.6.7
Teori Pemasaran
1.6.7.1 Bauran Pemasaran Bauran Pemasaran menurut Lamb, Hair, dan Mc Daniel adalah strategi produk, promosi, dan penentuan harga yang bersifat unik serta dirancang untuk menghasilkan pertukaran yang saling menguntungkan dengan pasar yang dituju (Rangkuti, 2009:21). Bauran pemasaran merupakan proses pertukaran dan pengembangan hubungan konsumen yang dilanjutkan dengan mengembangkan suatu produk (product) yang memuaskan kebutuhan konsumen dan menawarkan produk (product) tertentu serta mendistribusikan agar tersedia ditempat-tempat (place) yang menjadi pasar bagi produk yang bersangkutan. Untuk itu diperlukan program promisi (promotion) atau komunikasi guna menciptakan kesadaran dan ketertarikan konsumen kepada produk yang bersangkutan (Morissan,2007:5).
21
Bauran pasar (marketing mix) terdiri dari empat komponen utama (Rangkuti, 2009:22-23) antara lain: a) Produk (product) adalah suatu barang, jasa, atau gagasan yang dirancang untuk kebutuhan seorang konsumen. b) Tempat (place) yaitu menempatkan suatu produk pada outlet yang sesuai dan
memerlukan
kepastian
mengenai
sejenis
aktivitas
keseluruhannya berkaitan dengan bagaimana menyampaikan
yang produk
tersebut dari produsen ke konsumen. c) Harga (price) yaitu menempatkan harga yang sesuai yang kadang merupakan penyeimbang. d) Promosi (promotion) berkaitan dengan teknik teknik menyampaikan informasi mengenai suatu produk. 1.6.7.2 Segmentasi Pasar Tujuan penggunaan segmentasi pasar adalah untuk memungkinkan satu pemasar merancang bauran pemasaran yang lebih tepat dalam menjawab kebutuhan para konsumen di segmen pasar tertentu. Satu segmen pasar terdiri dari individu, kelompok, atau organisasi dengan satu atau lebih karakteristik serupa yang menyebabkan mereka memiliki kebutuhan
produk yang relatif serupa.
Segmentasi pasar dapat berupa kelompok tertentu seperti yang dikemukakan oleh Morisson (2007:43-50) a) Segmentasi Demografis Segmentasi ini melibatkan pembagian pasar berdasarkan variabel-variabel demografis seperti usia, seks, ukuran keluarha, tahap siklus hidup keluarga, pendapatan, pekerjaan, agama, ras, dan kebangsaan. b) Segmentasi Geografis Segmentasi ini melibatkan
pembagian pasar
berdasarkan variabel-
variabel geografis seperti agama, ukuran, populasi, kepadatan dan iklim, juga mempengaruhi kebutuhan produk konsumen. c) Segmentasi Behaviouristik Segmentasi ini melibatkan pembagian pasar berdasarkan variabel-variabel behavioristik seperti penggunaan volume produk dan loyalitas merek.
22
d) Segmentasi Psikografis Segmentasi ini melibatkan pembagian pasar berdasarkan variabel-variabel psikografis seperti gaya hidup dan atau kepribadian. Gaya hidup biasanya berdasarkan pada analisis kegiatan, minat, dan opini. 1.6.8
USP Dalam membangun positioning dibenak konsumen, perusahaan harus
mengembangkan Unique Selling Proposition yang merupakan competitive advantage (Kotler, 2005:76). Dimana produk atau jasa yang dihasilkan harus unik atau hanya dimiliki perusahaan dan dibutuhkan oleh konsumen. Sebuah produk atau merek harus dimiliki perusahaan dan dibutuhkan oleh konsumen. Sebuah produk atau merek harus mengkomunikasikan dirinya sebagai yang nomor satu pada manfaat yang dicari konsumen. Rosser Reeves dalam buku Jack Trout (2007:12) menggambarkan strategi pesan yang disebutnya dengan istilah Unique Selling Proposition dalam tiga komponen yaitu: a) Setiap iklan harus membuat suatu pernyataan yang ditujukan kepada masing-masing konsumen. Masing-masing iklan harus berkata kepada konsumen akan manfaat spesifik yang diberikan produk. b) Pernyataan tidak dimiliki atau tidak ditawarkan kompetitor manapun. Pernyataan harus unik, baik suatu keunikan merek maupun suatu klaim yang tidak dibuat iklan lain. c) Pernyataan harus sangat kuat sehingga mampu menggerakkan konsumen. Kunci untuk memelihara fokus Unique Selling Proposition adalah pengulangan. Reeves menggabungkan Unique Selling Proposition dan pengulangan pesan untuk keberhasilan iklan yang mampu menggerakkan konsumen. Dasar untuk memilih strategi Unique Selling Proposition ini adalah (Durianto, 2003:39): a) Produk yang dipromosikan adalah produk untuk kategori baru (tapi bukan merek baru).
23
b) Keuntungan produk yang utama belum semua terpakai atau belum dikomunikasikan oleh kompetitor. c) Keuntungan yang ditonjolkan benar-benar unik dan substansi dimata konsumen. 1.6.9
Positioning
1.6.9.1 Pengertian Positioning Positioning mencakup perancangan, penawaran, dan citra perusahaan agar target pasar mengetahui dan menganggap penting posisi perusahaan diantara pesaing. Menurut Al Ries dan Trout, positioning bukanlah hanya menyangkut apa yang dilakukan terhadap produk (barang atau jasa) tetapi apa perusahaan lakukan terhadap pikiran/ benak konsumen. Positioning merupakan konsep psikologis yang terkait dengan bagaimana konsumen yang ada ataupun calon konsumen dapat menerima perusahaan tersebut dan produknya dibanding perusahaan lain. Latar belakang pemikiran positioning adalah untuk menciptakan citra (image) yang diharapkan, maksudnya adalah langsung terkait dengan bagaimana konsumen yang berada di segmen pasar tertentu itu mempresepsikan perusahaan tersebut. Tujuan dilakukan positioning adalah untuk membedakan persepsi perusahaan beriut produk dan jasa pesaing. Positioning dalam teorinya memang mengedepankan
unsur
komunikasi.
Positioning
dalam
bentuk
barang
mengkomunikasikan atribut dari barang tersebut. Istilah positioning mengacu pada upaya penempatan atau menggerakkan suatu produk ke suatu tingkatan yang diinginkan dan sesuai dengan konsumen.(Lupiyoadi, 2001:48). 1.6.9.2 Langkah-langkah Positioning Menurut Kotler setidaknya ada tiga langkah dalam melakukan positioning (Lupiyoadi, 2001:48-50), yaitu: a) Mengenali keunggulan-keunggulan yang mungkin dapat ditampilkan dalam hubungan pesaing. b) Memilih keunggulan-keunggulan yang paling kuat / menonjol. c) Menyampaikan keunggulan itu secara efektif kepada target pasar.
24
Tidak semua keunggulan merupakan indikator yang bisa ditampilkan pada pasar, tetapi harus diseleksi Menurut Kotler dalam (Lupiyoadi, 2001:48-50), sebuah keunggulan yang patut
ditampilkan
harus
memenuhi kriteria
penting,berbeda,unggul disbanding pesaing, dapat dikomunikasikan, tidak mudah ditiru, terjangkau dan menguntungkan. Penting adalah keunggulan harus merupakankemampuan yang dianggap sangat penting oleh cukup banyak pembeli. Berbeda maksudnya bahwa belum ada pesaing yang menawarkan, memposisikan keunggulan itu atau mereka sudah ada yang menawarkan, namun masih dengan cara yang lebih umum. Unggul adalah keunggulan itu lebih baik disbanding yang dimiliki produk atau jasa lainnya yang dimiliki pesaing. Selain itu keunggulan harus dapat dikomunikasikan dan menjadi perhatian pembeli atau calon pembeli. Keunggulan tersebut juga harus memiliki ciri khas tertentu sehingga kompetitor akan sulit menirunya. Harga terjangkau maksudnya adalah pembeli mampu membayar biaya keunggulan yang dimiliki tersebut. Menguntungkan adalah perusahaan dapat memperoleh laba dari pembelian keunggulan tersebut. Positioning dengan satu keunggulan bisa berupa mutu terbaik, pelayan terbaik,nilai terbaik, teknologi canggih, dan sebagainya. Selain itu, terdapat cara positioning dengan menyatakan diri sebagai yang terbaik dalam dua keunggulan yang saling melengkapi sehingga dalam benak konsumen telah tertanam perbedaan tersebut dengan sendirinya perusahaan telah mencoba dan berhasil membuat pembedaan atau diferensiasi bagi produknya. Dan yang terakhir perlu dihindari adalah kesalahan-kesalahan dalam melakukan positioning, Kotler dalam (Lupiyoadi, 2001:50) menyatakan ada beberapa kesalahan positioning yang sedapat mungkin harus dihindari, seperti: a) Underpositioning, dimana konsumen tidak menenali kekhususan produk/ merek/ atribut yang dikomunikasikan. b) Over positionin, dimana konsumen mempunyai gambaran yang terlalu sempit mengenai suatu atribut. c) Confused positioning, dimana konsumen tidak merasa pasti dengan citra suatu produk karena terlalu banyak janji yang diiberikan atau positioning yang erlalu sering berubah.
25
d) Doubtful positioning, konsumen merasa ragu dengan janji produk tersebut seperti kemampuan produk, harga dan hasilnya. 1.6.10 SWOT Menurut Jhonatan Sarwono, analisis SWOT adalah sebuah metode perencanaan strategis yang digunakan untuk mengevaluasi kekuatan (strenght), kelemahan (weakness), peluang (opportunity), dan ancaman (threat) yang terjadi dalam proyek atau disebuah usaha, bisnis, atau mengevaluasi lini-lini produk sendiri maupun pesaing. Teori Analisis SWOT adalah sebuah teori yang digunakan untuk merencanakan sesuatu hal yang dilakukan dengan SWOT. SWOT adalah sebuah singkatan dari, S adalah Strenght atau Kekuatan, W adalah Weakness atau Kelemahan, O adalah Oppurtunity atau Kesempatan, dan T adalah Threat atau Ancaman. SWOT ini biasa digunakan untuk menganalisis suatu kondisi dimana akan dibuat sebuah rencana untuk melakukan sesuatu, sebagai contoh, program kerja (wordpress.com, 18 april 2013). Stephen Pelayanan Mary dan Robbins Coulter (1999:229) mendefinisikan analisis SWOT adalah suatu analisa organisasi dengan menggunakan kekuatan, kelemahan, kesempatan serta ancaman dari lingkungan. Menurut Rangkuti, Fredy (2000:18), analisis SWOT adalah identifikasi berbagai faktor secara sistematis untuk merumuskan strategi perusahaan. Kekuatan dan kelemahan dikelompokkan ke dalam faktor-faktor internal, sedangkan peluang dan ancaman diidentifikasikan sebagai faktor eksternal. Tahapan analisa SWOT dimulai dari tahap pengambilan data yaitu evaluasi faktor eksternal dan internal, kemudian tahap analisis yaitu pembuatan matriks internal eksternal dan matrik SWOT. Terakhir tahap pengambilan keputusan. Lewat analisis SWOT ini akan sangat membantu untuk menentukan bagian-bagian penting yang kemungkinan selama ini terabaikan, sehingga bisa menjadi tambahan saat akan diadakan pengambilan keputusan. 1.6.11 Matriks SWOT Matriks SWOT merupakan alat yang digunakan untuk menyusun faktorfaktor strategis perusahaan. Matriks inidapat menggambarkan secara jelas
26
bagaimana peluang dan ancaman eksternal yang dihadapi perusahaan yang dapat disesuaikan dengan kekuatan dan kelemahan yang dimiliki. Ada delapan langkah yang terlibat dalam penyusunan matriks SWOT, yaitu : 1. Menulis peluang eksternal perusahaan. Mengungkapkan faktor peluang yang timbul di lingkungan eksternal, jika peluang terlewatkan, maka besar kemungkinannya para pesaing akan memanfaatkannya. 2. Menulis ancaman eksternal perusahaan. Yaitu kondisi luar yang dapat mempengaruhi usaha tantangan dapat dinetralisir dengan manajemen yang baik atau lebih baik menghindarinya. Jika tantangan yang ada sangat kuat perlu re-orientasi kegiatan/usaha. 3. Menuliskan kekuatan internal perusahaan. Dengan cara mengidentifikasi kemampuan yang dimiliki untuk mencapai tujuan. Selain itu dapat juga dengan cara mengidentifikasi USP dan mempertahankan keungulan bersaing agar pesaing tidak dapat meniru unique selling yang dimiliki. 4. Menuliskan kelemahan internal perusahaan. 5. Mencocokkan kekuatan internal dengan peluang eksternal dan catat strategi SO dalam sel yang telah ditentukan. 6. Mencocokkan kelemahan internla dengan peluang eksternla dan cata strategi WO dalam sel yang telah ditentukan. 7. Mencocokkan kelemahan internla dengan peluang eksternla dan cata strategi ST dalam sel yang telah ditentukan. 8. Mencocokkan kelemahan internla dengan peluang eksternla dan cata strategi WT dalam sel yang telah ditentukan. Matriks SWOT menghasilkan empat sel kemungkinan alternatif strategi, yaitu strategi S-O, strategi S-T, strategi W-O dan strategi W-T (David,2004): 1. Strategi S-O Strategi
ini
menggunakan
kekuatan
internal
perusahaan
untuk
memanfaatkan peluang eksternal perusahaan. Organisasi umumnya akan
27
menjalankan strategi WO, ST atau WT
agar dapat mencapai situasi
dimana mereka dapat menerapkan strategi SO. 2. Strategi S-T Strategi ini menggunakan kekuatan perusahaan untuk menghindari atau mengurangi pengaruh ancaman eksrenal. Dalam penilaian strategi ini, perubahan memberikan gambaran kekuatan yang dimiliki diiringi dengan mengamati kemungkinan ancaman yang dihadapi dalam industri. 3. Strategi W-O Perusahaan menghadapi peluang eksternal kunci tetapi perusahaan memiliki kelemahan internal yang menghambatnya untuk mengeksploitasi peluang tersebut. Strategi bertujuan untuk memperbaiki kelemahan internal dengan memanfaatkan peluang eksternal. 4. Strategi W-T Strategi ini merupakan taktik defensif yang diarahkan pada pengurangan kelemahan internal dan menghindari ancaman eksternal. Sebuah perusahaan menghadapi berbagai ancaman eksternal dan kelemahan internal akanberada pada posisi yang tidak aman. Kenyataannya, perusahaan seperti itu mungkin harus berusaha bertahan hidup, bergabung, mengurangi
ukuran,
mendeklarasikan
kebangkrutan
atau
memilih
likuidasi. Penyajian yang sistematis dari matriks SWOT dapat dilihat pada Tabel 1.2. Tujuan dari setiap perangkat pencocokan adalah menghasilkan alternatif strategi yang dapat dijalankan, bukan untuk memilih atau menetapkan alternatif strategi mana yang terbaik.
28
Faktor Internal
Strength (S)
Weakness (W)
Menentuikan faktor-
Menentukan faktor-faktor
faktor kekuatan internal
kelemahan internal
Strategi S-O
Strategi W-O
Opportunities (O)
Menggunakan kekuatan
Meminimalkan
Menentukan faktor-faktor
untuk memanfaatkan
kelemahan untuk
peluang eksternal
peluang
memanfaatkan peluang
Faktor Eksternal
Strategi W-T Threats (T)
Strategi S-T
Meminimalkan
Menentukan faktor-faktor
Mengunakan kekuatan
kelemahan untuk
ancaman eksternal
untuk mengatasi ancaman
menghindari ancaman
Tabel 1.2 : Matriks SWOT Sumber : David (2006:2006)
BAB II IDENTIFIKASI DAN ANALISIS DATA
2.1
Metode Pengumpulan Data Perancang membutuhkan data sebagai acuan agar mempermudah dalam
melakukan identifikasi dan analisis. Data merupakan keterangan-keterangan tentang suatu hal, dapat berupa sesuatu yang diketahui atau yang dianggap atau anggapan (Hasan,2002:82). Pengumpulan data adalah pencatatan peristiwa-peristiwa atau halhal atau keterangan-keterangan, atau karakterisitk-karakteristik sebagian atau seluruh elemen populasi yang akan menunjang atau mendukung penelitian (Hasan,2002:83). Data yang didapat oleh penunjang menggunakan metode pengumpulan data primer dan data sekunder. Menurut Sugiyono (2005:62) data primer adalah sumber langsung yang memberikan data pada pengumpul data. Pendapat Ruslan (2003:29) mengatakan bahwa data primer adalah data yang diperoleh secara langsung dari objek penelitian perorangan, kelompok dan organisasi. Data primer yang diperoleh perancang adalah melalui wawancara dan observasi. Menurut Marzuki (2002:62) dalam wawancara selalu ada dua pihak, yang masing-masing mempunyai kedudukan yang berlainan, yaiutu interview sebagai pengajar informasi yang mengajukan pertanyaan dan interview sebagai pemberi informasi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik wawancara dan observasi sebagai data primer dan dokumentasi sebagai data sekunder. 1. Wawancara Menurut Esterberg yang dikutip oleh Sugiyono (2005:73) mengemukakan beberapa macam wawancara, yaitu : a. Wawancara terstruktur Wawancara ini digunakan sebagai teknik pengumpulan data bila peniliti atau pengumpul data telah mengetahui dengan pasti tentang informasi apa yang
29
30
akan diperoleh. Dalam wawancara ini, pengumpulan data juga menggunakan alat bantu seperti recorder, gambar, material lain yang dapat membantu pelaksanaan wawancara menjadi lancar. b. Wawancara semiterstruktur Wancara ini termasuk in-dept interview, dimana wawancara yang dilakukan lebih bebas dibandingkan dengan wawancara terstruktur. c. Wawancara tidak berstruktur Wawancara ini bebas dimana perancang tidak menggunakan pedoman wawancara yang tersusun secara sistematis dan lengkap untuk pengumpulan datanya. Pedoman wawancara digunakan hanya berupa garis-garis besar yang akan ditanyakan. Berdasarkan jenis wawancara diatas, perancang menggunakan wawancara semistruktur dimana wawancara yang dilakukan lebih bebas dan tidak formal. Perancang melakukan wawancara kepada Hj Musviroh selaku pemilik toko "Mila Sari Bakery". 2. Observasi Selain menggunakan teknik wawancara di atas, perancang juga melakukan observasi. Menurut Hasan (2002:86) observasi adalah pemilihan, pencatatan, dan pengkodean serangkaian perilaku dan suasana yang berkenaan dengan organisasi itu, sesuai dengan tujuan-tujuan empiris. Menurut Naution seperti dikutip Sugiyono (2005:64) observasi adalah dasar semua ilmu pengetahuan. Kelebihan teknik observasi menurut Hasan (2005:86) adalah data yang diperoleh merupakan data aktual atau segar dalam arti bahwa data diperoleh dari responden pada saat terjadinya tingkah laku. 3. Dokumentasi Metode dokumentasi sangat penting dilakukan untuk melengkapi data-data dari hasil observasi dan wawancara. Metode dokumentasi merupakan suatu teknik pengumpulan data dengan menghimpun dan menganalisis dokumen-dokumen, baik dokumen tertulis, gambar, foto, maupun elektronik.
31
Data sekunder adalah data yang diperoleh dalam bentuk yang sudah jadi (tersedia) melalui publikasi dan informasi yang dikeluarkan diberbagai organisasi atau perusahaan. Seperti dari buku, media cetak, media elektronik, serta media online dan sumber lainnya yang berhubungan dengan penelitian (Ruslan,2003:29). Menurut Sarwono (2006:123) data sekunder merupakan data yang sudah tersedia sehingga tinggal mencari dan mengumpulkannya. Perancang menggunakan data sekunder berupa brosur, catalog, leaflet dan media online. Menurut Sugiyono (2005:89) analisis data adalah proses mencari dan menyusun secara sistematis data yang diperoleh melalui hasil wawancara, catatan lapangan, dokumentasi, dengan cara mengorganisasikan data kedalam kategori, menjabarkan ke dalam unit-unit, melakukan sintesa, menyusun ke dalam pola, memilih mana yang penting dan akan dipelajari, dan membuat kesimpulan sehingga mudah dipahami oleh diri sendiri maupun orang lain. Metode analisis yang digunakan oleh perancang adalah metode analisis SWOT. Analisis SWOT adalah sebuah metode perencanaan yang digunakan untuk mengevaluasi kekuatan (strength), kelemahan (weakness), peluang (opportunity), dan ancaman (threat) yang ada dalam suatu perusahaan maupun kompertitor dari perusahaan yang diteliti.
2.2
Identifikasi Data
2.2.1
Data Perusahaan Objek yang akan dipromosikan dalam perancangan media promosi ini adalah
toko roti "Mila Sarie Bakery". Data didapat dari hasil wawancara dan dokumentasi perusahaan dengan Hj Musviroh pada tanggal 20 April 2013.
32
Gambar 2.1 : Logo Toko Roti "Mila Sarie Bakery" Sumber : Data Toko Roti "Mila Sarie Bakery"
2.2.1.1 Profil Perusahaan Menurut hasil wawancara dengan Hj Musviroh pada tanggal 20 April 2013, "Mila Sarie Bakery" adalah toko roti yang menyajikan berbagai macam roti dari roti kering sampai roti basah, menerima pesanan dan bisa diantar sesuai dengan minimal target pesanan. "Mila Sarie Bakery" sudah berdiri hampir delapan belas tahun tepatnya di buka pada tanggal 1 Maret 1995 oleh Hj Musviroh, selaku pemilik toko roti "Mila Sarie Bakery". 2.2.1.2 Lokasi Perusahaan Berdasarkan observasi yang telah dilakukan ke "Mila Sarie Bakery", pada tanggal 20 April 2013, "Mila Sarie Bakery" berlokasi di : Alamat : Jl Pelita III no 23 Pekalongan Selatan Telp/Fax : (0285) 427205 Berikut adalah beberapa foto yang diperoleh dari hasil observasi ke toko roti Mila Sarie bakery pada tanggal 20 April 2013 :
33
Gambar 2.2 : Toko roti "Mila Sarie Bakery" Dilihat Dari Tampak Samping di Jalan Pelita III Sumber : Dokumentasi Moch Machasin Nazila
Gambar 2.3 : Toko roti "Mila Sarie Bakery" Dilihat Dari Dalam Sumber : Moch Machasin Nazila
34
Gambar 2.4 : Salah satu roti basah di "Mila Sarie Bakery" Sumber : Moch Machasin Nazila
2.2.1.3 Nilai, Visi dan Misi Perusahaan Berdasarkan wawancara dengan ibu Hj Musviroh, selaku pemilik dari toko roti "Mila Sarie Bakery", nilai, visi dan misi perusahaan adalah sebagai berikut : a Nilai Kejujuran, disiplin, loyalitas, dan kerjasama. b Visi Mewujudkan "Mila Sarie Bakery" sabagai toko roti dengan harga terjangkau dan rasa yang enak. c Misi Mengutamakan kualitas rasa yang enak, pelayanan yang menyenangkan dan penyajian sehat, bersih dan tepat waktu.
35
2.2.1.4 Struktur Organisasi
Owner
Manager
Chef
Receptionist
Cleaning Service Tabel 2.1 : Struktur Organisasi "Mila Sarie Bakery" Sumber : Hasil wawancara dengan pemilik toko roti "Mila Sarie Bakery"
Tugas dari masing-masing bagian dapat dijelaskan sebagai berikut : a. Owner Owner / pemilik restoran adalah pemegang saham dan yang mendirikan toko roti ini. Pemilik toko roti selalu menerima laporan periodik dari manager. Pemilik toko roti juga bertanggung jawab memberikan tambahan modal bagi pengembangan toko roti nya. Pemilik toko roti secara langsung menggaji manager. Pemilik toko roti juga memastikan manager bekerja dengan baik, selain itu pemilik toko roti juga harus bisa memberikan ide untuk kemajuan toko rotinya. b. Manager Manager bertanggung jawab membuat laporan keuangan lengkap (pemasukan dan pengeluaran) harian. Laporan pemasukan diperoleh dari kasir, sedangkan
36
laporan pengeluaran adalah laporan yang dibuat sendiri oleh manager dengan melihat pengeluaran (pengeluaran untuk membeli bahan makanan dan keperluan lain) untuk hari ini. Kedua laporan itu akan digunakan untuk menghitung laba/keuntungan yang akan dilaporkan kepada pemilik toko roti. Selain itu manager juga bertanggung jawab melakukan transaksi/pembayaran dengan supplier bahan roti. Manager juga bertugas membayar gaji para pegawai. c. Chef Chef / koki bertanggung jawab membuat pesanan pelanggan. Koki bertanggung jawab menciptakan roti baru tiap periodik tertentu, hal ini harus dikonsultasikan dengan pemilik toko roti terlebih dahulu. d. Receptionist Receptionist bertanggung jawab untuk menerima telpon dari pelanggan yang ingin memesan roti dan kemudian mengkonfirmasikannya dengan chef. e. Cleaning Service Cleaning service adalah pegawai yang bertanggung jawab menjaga kebersihan toko roti maupun tempat pembuatan roti. 2.2.2
Data Produk
2.2.2.1 Jenis Produk Berdasarkan hasil observasi dan wawancara di toko roti "Mila Sarie Bakery" ini memiliki berbagai macam roti dari roti kering sampai roti basah. Mila Sarie bakery juga menerima pesanan untuk event resepsi pernikahan, ulang tahun, rapat, reuni dan seminar. 2.2.2.2 Spesifikasi Produk "Mila Sarie Bakery" menawarkan berbagai macam roti. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, toko roti ini memiliki berbagai macam roti kering dan roti basah. Toko roti ini juga memiliki harga yang terjangkau dan rasa yang berkualitas dalam penyajianpun sangat higinis.
37
2.2.2.3 Price (harga) Harga roti yang ditawarkan : Nama Roti
Harga
Nama Roti
Harga
Roti Tawar
3.000
Roti Sirkaya
2.000
Roti Tawar Iris
3.200
Roti Polo Pandan
2.000
Roti Tawar Bulat Susu
5.500
Roti Polo Coklat
2.400
Sobek Besar
5.800
Roti Polo Misis Coklat
2.200
Sobek Besar Coklat
6.300
Roti Selai Kacang Coklat
1.800
Sobek Kombinasi
6.300
Roti Unti
1.800
Sobek Kosong
5.500
Roti Manis Campur
1.400
Sobek Kecil
5.300
Roti Coklat Cup
1.400
Sobek Kecil Coklat
5.500
Roti Coklat Gulung
2.000
Sobek Durian
6.800
Roti Mickey
1.800
Sobek Cincin Kecil
4.600
Donat Coklat
1.800
Sobek cincin Besar
8.800
Donat Warna
1.800
Sisir Gula
5.600
Donat Kombinasi
2.400
Roti Semir
1.900
Donat Sate
2.600
Roti Pisang
2.200
Tart Florest
1.800
Roti Pisang Coklat
2.500
Tart 3 Warna
3.100
Roti Pisang Keju
2.800
L Mandarin
1.800
Roti Keju Cream
3.100
L Trio
1.900
Roti Coklat
1.800
Bolu Ombekuk
2.00
Roti Kacang
1.900
Bolu Pandan
1.700
Roti Nanas
1.700
Bolu Zebra
1.900
Roti Strowberry
1.700
Bolu Kukus
1.400
Roti Blueberry
1.700
Bolu Misis Coklat
1.800
Roti Mocca
1.900
Cake Tape
1.900
Roti Susu
1.900
Rosade Halus
1.800
38
Roti Kelapa Muda
2.000
Roade Mocca
1.800
Roti Pasta Pandan
2.000
Rainbow cake
15.000
Roti Coklat Cream
2.200
Roti Boy3
2.000
Roti Kacang Ijo
1.900
Roti Durian
2.000
Tabel 2.2 : Harga Roti "Mila Sarie Bakery" Sumber : Hasil Observasi Perancang 2.2.2.4 USP (Unique Selling Propsition) "Mila Sarie Bakery" mempunya macam produk roti dari roti basah sampai kering. Khas produk dari "Mila Sarie Bakery" adalah roti kering Baglen original. Dengan adanya produk khas tersebut diharapkan dapat menarik target audience untuk menambah wawasan mengenai macam roti dan kue.
2.3
Analisis Pemasaran
2.3.1
Corporate Image "Mila Sarie Bakery" dikenal sebagai toko roti yang harganya terjangkau tetapi
mempunyai rasa yang tidak kalah sama yang lainnya dan ada beberapa produk yang khas dari toko "Mila Sarie Bakery" sehingga memperkuat image perusahaan ini. "Mila Sarie Bakery" memiliki komitmen untuk mengutamakan kenyamanan dalam memberikan pelayanan yang optimal kepada konsumen. 2.3.2
Corporate Identity Corporate Identity "Mila Sarie Bakery" pernah mengalami perubahan logo,
yang pertama hanya "Mila Sari Bakery" sekarang diganti dengan "Mila Sarie Bakery". Logonya berupa logotype. Logotype berupa tulisan Mila Sarie, dengan body text Bakery. Logo dengan warna hijau ini ingin memberikan kesan bahwa "Mila Sarie Bakery" adalah toko roti yang sehat dan higienis.
39
2.3.3
Market Share Omset yang diperoleh toko roti "Mila Sarie Bakery" mencapai 20 - 45 juta
perbulan. Pendapatan tersebut dari tiga toko yang tersebar di Pekalongan. Pendapatan tersebut bisa melebihi pendapatan sehari-hari jika pada bulan itu banyak yang memesan roti. 2.3.4
Jangkauan Distribusi Mila Sarie bakery melayani pesanan untuk wilayah kota Pekalongan dan
kabupaten Pekalongan dengan melakukan konfirmasi kepada pihak "Mila Sarie Bakery" terlebih dahulu untuk pemesanan roti. 2.3.5
Advertisement dan produk yang sudah ada Setiap produk memerlukan media promosi untuk menarik perhatian target
audiencenya begitu pula "Mila Sarie Bakery". Dalam upaya mempromosikan produknya, "Mila Sarie Bakery" telah membuat beberapa media promosi seperti spanduk, xbanner dan kemasan. Warna hijau menjadi warna yang dominan di setiap media promosinya. berikut dokumentasinya :
Gambar 2.5 : Kemasan Dalam Bentuk Berbeda yang Ada di Toko "Mila Sarie Bakery" Sumber : Dokumentasi Moch Machasin Nazila
40
Gambar 2.6 : Nota Penjualan "Mila Sarie Bakery" Sumber : Dokumentasi Moch Machasin Nazila
Gambar 2.7 : Papan Nama yang Berada Toko Roti "Mila Sarie Bakery" Sumber : Dokumentasi Moch Machasin Nazila
41
Gambar 2.8 : Xbanner "Mila Sarie Bakery” yang di Taruh di Depan Toko Sumber : Dokumentasi Moch Machasin Nazila
Gambar 2.9 : Spanduk yang Berada Di Toko "Mila Sarie Bakery” Sumber : Dokumentasi Moch Machasin Nazila
42
2.3.6
Potensial Market
2.3.6.1 Target Pengembangan Pasar "Mila Sarie Bakery" rencananya akan membuka cabang di daerah tengah kota Pekalongan pada tahun 2013 ini. Selain itu "Mila Sarie Bakery" akan menambah bentuk dan macam roti yang lebih variatif dan tentunya harga tetap terjangkau dan menambah media promosi yang belum ada . Diharapkan dengan menambah menu baru, membuat media promosi yang belum ada dan membuka cabang baru masyarakat akan lebih interest sehingga toko roti "Mila Sarie Bakery" dapat meperluas pasarnya. 2.3.6.2 Segmentasi Produk a. Segmentasi pasar berdasarkan segi geografi Segmentasi pasar berdasarkan segi geografi dari toko roti "Mila Sarie Bakery" ini adalah wilayah kota Pekalongan. b. Segementasi pasar berdasarkan segi demografi Segmentasi pasar berdasarkan segi demografi dari "Mila Sarie Bakery" ini terdiri dari target primer dan target sekunder. Target primernya adalah orang dewasa berusia 24-40 tahun. Sedangkan target sekundernya adalah anak muda berusia 16-23 tahun keatas baik perempuan maupun laki-laki dengan pendidikan dan kehidupan ekonomi semua kalangan c. Segementasi pasar berdasarkan segi psikologi Segementasi pasar toko roti "Mila Sarie Bakery" jika dilihat dari segi psikologinya ditujukan pada masyarakat yang gemar memakan kue sehingga dengan memakan kue disana masyarakat akan mendapatkan prestigenya. 2.3.7
Identifikasi Data Kompetitor Ada beberapa toko roti di Pekalongan yang menjadi kompetitor "Mila Sarie
Bakery", yaitu :
43
2.3.7.1 Toko Roti Abadi a. Data Perusahaan Toko roti Abadi adalah toko roti yang modern dengan menyajikan roti tanpa kemasan. Toko roti yang berlokasi di Jalan Urip Sumaharjo No. 137 A Pekalongan ini menyajikan berbagai macam roti basah dan roti kering. Abadi memiliki 2 cabang yang berada di Kota Pekalongan. Toko roti Abadi memiliki konsep yang berbeda mulai dari menu yang ditawarkan sampai penyajiannya dengan toko roti MilasSarie bakery, namun toko roti Abadi tetap menjadi salah satu kompetitor toko roti Mila Sarie bakery yang kuat. Toko roti abadi memiliki pangsa pasar yang luas dilihat dari 2 cabang yang sudah dibuka, sudah pastikan toko roti ini memiliki konsumen loyal tersendiri. b. Data Visual Perusahaan
Gambar 2.10 : Toko Roti Abadi Tampak Samping di Jalan Urip Sumaharjo No. 137 A Pekalongan Sumber : Moch Machasin Nazila
c. Data Produk Menu yang ditawarkan oleh toko roti Abadi adalah sebagai berikut:
44
Nama Roti
Harga
Nama Roti
Harga
Sobek Kombinasi
5.000
Sobek Kosong
3.000
Roti Tawar Iris
3.200
Tart Florest
8.000
Sobek cincin Besar
5.500
Roti Tawar Bulat Susu
2.400
Sobek Besar
5.800
Roti Polo Misis Coklat
2.200
Sobek Besar Coklat
6.300
Sobek Durian
2.800
Roti Tawar
3.300
Roti Semir
2.800
Roti Sirkaya
5.500
Roti Nanas
1.400
Sobek Kecil
5.300
Roti Coklat Cup
1.400
Sobek Kecil Coklat
5.500
Roti Coklat Gulung
2.000
Roti Selai Kacang Coklat
6.800
Roti Mickey
1.800
Roti Polo Coklat
4.600
Roti Pisang Keju
1.800
Roti Manis Campur
8.800
Roti Coklat
1.800
Sisir Gula
5.600
Donat Kombinasi
2.400
Roti Unti
2.900
Roti Blueberry
2.600
Roti Pisang
2.200
Roti Polo Pandan
1.800
Roti Pisang Coklat
2.500
Donat Coklat
2.800
Roti Keju Cream
3.100
Donat Warna
1.900
Roti Kacang
1.900
Sobek Cincin Kecil
2.700
Roti Strowberry
1.700
Roti Susu
3.700
Roti Mocca
1.900
Tabel 2.3 : Tabel Menu Toko Roti Abadi Sumber : Hasil Observasi Moch Machasin Nazila
45
d. Segmentasi Produk 1. Segmentasi pasar berdasarkan segi geografi Dilihat dari 2 cabang yang didirikannya sudah pastikan toko roti Abadi memiliki jangkauan pasar yang luas serta memiliki banyak konsumen loyal. Segmentasi tidak hanya untuk wilayah Pekalongan namun juga diluar Pekalongan. 2. Segmentasi pasar berdasarkan segi demografi Segmentasi pasar berdasarkan segi demografi dari toko roti Abadi ini untuk semua kalangan dari anak-anak hingga dewasa semua umur dengan pendidikan apapun dan dari masyarakat dengan kehidupan ekonomi menengah keatas. 3. Segmentasi pasar berdasarkan segi psikologi Segementasi pasar toko roti Abadi jika dilihat dari segi psikologinya ditujukan pada masyarakat yang gemar memakan kue dan roti sehingga dengan memakan kue disana masyarakat akan mendapatkan prestigenya. 2.3.7.2 Toko Roti Sari Indah a. Data Perusahaan Toko roti Sari Indah adalah toko roti yang menyediakan berbagai jenis roti dan kue mulai dari jajanan ringan hingga roti kering dan basah. Ciri khas dari toko roti ini terletak dari bentuknya yang berbeda dari yang lain. Toko roti Sari Indah bertempat di Jalan Dharma Bhakti No 86 Medono Pekalongan. Toko roti Sari Indah juga salah satu kompetitor dari toko roti Mila Sarie Bakery di Pekalongan. b. Data Visual Perusahaan
46
Gambar 2.11 : Toko Roti Sari Indah Tampak Samping di Jalan Dharma Bhakti No 86 Medono Pekalongan Sumber : Dokumentasi Moch Machasin Nazila c. Data Produk Nama Roti
Harga
Nama Roti
Harga
Roti Tawar
3.000
Roti Sirkaya
2.000
Roti Tawar Iris
3.200
Roti Polo Pandan
2.000
Roti Tawar Bulat Susu
5.500
Roti Polo Coklat
2.400
Sobek Besar
5.800
Roti Polo Misis Coklat
2.200
Sobek Besar Coklat
6.300
Roti Selai Kacang Coklat
1.800
Sobek cincin
6.300
Roti Unti
1.800
Sobek Kosong
5.500
Roti Manis Campur
1.400
Sobek Kecil Warna
5.300
Roti Coklat Cup
1.400
Sobek Kecil Coklat
5.500
Roti Coklat Gulung
2.000
Sobek Durian
6.800
Roti Mickey
1.800
Sobek Cincin Kecil
4.600
Donat Coklat
1.800
Besar Sobek Kombinasi
8.800
Donat Warna
1.800
Sisir Gula
5.600
Donat Kombinasi
2.400
Roti Semir
1.900
Kue Keranjang
1.500
47
Roti Pisang
2.200
Kue Lapis
2.000
Roti Pisang Coklat
2.500
Kue Legit
1.900
Roti Pisang Susu
2.800
Kue Trio
2.500
Roti Keju Cream
3.100
Kue Bunga Matahari
2.000
Roti Coklat
1.800
Kue Pisang Coklat
3.500
Roti Kacang
1.900
Roti Nanas
1.700
Roti Strowberry
1.700
Roti Blueberry
1.700
Roti Mocca
1.900
Roti Nanas
1.400
Roti Coklat Cup
1.400
Roti Coklat Gulung
2.000
Roti Mickey Mouse
1.800
Roti Pisang Keju Coklat
2.800
Roti Campur
2.800
Donat Kombinasi
2.400
Roti Kacang Mede
2.600
Roti Polo Pandan
1.800
Sobek Kosong
3.500
Tart Florest
9.500
Roti Tawar Bulat Susu
7.500
Roti Polo Misis Coklat
2.000
Sobek Durian Coklat
3.000
Roti Semir Keju
3.200
Roti Kelapa Muda
1.900
Roti Pasta Pandan
2.000
48
Roti Coklat Cream Keju
2.000
Roti Kacang Ijo
2.200
Roti Durian
1.900
Tabel 2.4 : Tabel Menu Toko Roti Sari Indah Sumber : Hasil Observasi Perancang
d. Segmentasi Produk 1. Segmentasi pasar berdasarkan segi geografi Dilihat dari tempat didirikannya sudah pastikan toko roti Abadi memiliki jangkauan pasar yang luas serta memiliki banyak konsumen loyal. Segmentasi tidak hanya untuk wilayah Pekalongan namun juga diluar Pekalongan. 2. Segmentasi pasar berdasarkan segi demografi Segmentasi pasar berdasarkan segi demografi dari toko roti Sari Indah ini untuk semua kalangan dari anak-anak hingga dewasa semua umur dengan pendidikan apapun dan dari masyarakat dengan kehidupan ekonomi menengah keatas. 3. Segmentasi pasar berdasarkan segi psikologi Segementasi pasar toko roti Sari Indah jika dilihat dari segi psikologinya ditujukan pada masyarakat yang gemar memakan kue dan roti sehingga dengan memakan kue dan roti disana masyarakat akan mendapatkan prestigenya.
2.4
Analisis Data Menurut Sugiyono (2005:89) analisis data adalah proses mencari dan
menyusun secara sistematis data yang diperoleh melalui hasil wawancara, catatan lapangan, dokumentasi, dengan cara mengorganisasikan data kedalam kategori, menjabarkan ke dalam unit-unit, melakukan sintesa, menyusun ke dalam pola,
49
memilih mana yang penting dan akan dipelajari, dan membuat kesimpulan sehingga mudah dipahami oleh diri sendiri maupun orang lain. Analisis data bertujuan untuk memperkuat analisis pemasaran yang nantinya dapat dijadikan dasar pertimbangan memilih strategi yang dinilai paling tepat dalam perencanaan konsep media maupun konsep kreatif dalam perancangan ini. Metode analisis yang digunakan oleh perancang adalah metode analisis SWOT. Analisis SWOT adalah sebuah metode perencanaan yang digunakan untuk mengevaluasi kekuatan (strength), kelemahan (weakness), peluang (opportunity), dan ancaman (threat) yang ada dalam suatu perusahaan
maupun kompertitor dari
perusahaan yang diteliti. Analisis ini sangat membantu untuk menentukan bagianbagian penting yang selama ini terabaikan sehingga meminimumkan resiko yang mungkin akan timbul.Hasil kajian dari keempat hal tersebut kemudian disimpulkan dan ditampung dalam Matriks SWOT yang kemudian didapatkan 4 langkah strategi yaitu sebagai berikut: 1) Strategi S-O (Strength-Opportunity) Strategi
ini
dibuat
dengan
memanfaatkan
seluruh
kekuatan
untuk
memanfaatkan peluang sebesar-besarnya. 2) Strategi S-T (Strenght-Threat) Strategi
ini
menggunakan kekuatan
yang dimiliki
perusahaan untuk
mengatasi ancaman yang akan timbul. 3) Strategi W-O (Weakness-Opportunity) Strategi
ini
didasarkan
pada
pemanfaatkan
peluang
dengan
cara
meminimalkan kelemahan yang ada. 4) Strategi W-T (Weakness-Threat) Strategi ini didasarkan pada kegiatan yang meminimalkan kelemahan serta menghindari ancaman.
50
2.4.1
Analisis SWOT
Strenght a Toko roti "Mila Sarie Bakery" mempunyai macam roti basah dan kering dengan harga terjangkau namun kelezatan tetap di nomor satukan. b Toko roti "Mila Sarie Bakery" tidak hanya menawarkan roti basah dan kering saja namun menerima pesanan roti tart untuk ulang tahun dan pernikahan. c Toko roti "Mila Sarie Bakery" melayani pesanan untuk ulang tahun, pernikahan, hajatan, seminar, rapat dan reuni. d Pesanan dengan jumlah tertentu dapat di antar sampai tujuan khususnya di Kota Pekalongan dan sekitarnya. Weaksness a Kurangnya promosi yang dilakukan untuk meningkatkan awareness masyarakat terhadap toko roti "Mila Sarie Bakery". b Dugaan masyarakat yang menganggap toko roti ini kurang terjangkau oleh masyarakat Kota Pekalongan. c Kurangnya awareness masyarakat terhadap toko roti "Mila Sarie Bakery". d Pangsa pasarnya kurang luas, karena rata-rata konsumennya yang datang adalah masyarakat Kabupaten Pekalongan. Opportunity a Toko roti "Mila Sarie Bakery" mempunyai harga lebih terjangkau namun rasanya tidak kalah dengan kompetitor lainnya dan banyak pilihan roti yang disediakan. b Masyarakat yang menyukai roti dan kue. Threat a Kompetitor yang memiliki tingkat awareness masyarakat yang lebih kuat. b Kompetitor yang memiliki pangsa pasar lebih luas.
51
2.4.2
Matrixs SWOT Opportunities 1.
Toko roti Mila Sarie bakery 2.
3.
Threats
Mempunyai harga lebih
1.
Kompetitor yang
terjangkau dan banyak
memiliki tingkat
pilihan roti yang
awareness masyarakat
disediakan.
yang lebih kuat.
Masyarakat yang
2. Kompetitor yang
menyukai roti dan kue
memiliki pangsa pasar
Mempunyai produk khas
lebih luas
sendiri.
Strenght 1.
2.
3.
Mempunyai macam roti
S-O Strategies −
S-T Strategies −
Menanamkan brand
Konsep yang berbeda ini
basah dan kering dengan
image di benak audiens
harus dapat
harga terjangkau namun
bahwa toko roti Mila
dikomunikasikan dengan
rasa tetap di nomor
Sarie bakery adalah toko
baik agar dapat
satukan.
roti dengan harga lebih
menimbulkan
Tidak hanya menawarkan
terjangkau yang tidak
ketertarikan target
roti basah dan kering saja
hanya menawarkan roti
audiens terhadap Mila
namun menerima pesanan
basah dan kering namun
Sarie bakery (S1, T1).
roti tart untuk ulang tahun
menerima pesanan roti
dan pernikahan.
tart (S2, O1)
menerima pesanan untuk hajatan.
Weakness 1.
2.
3.
Kurangnya media
W-O Strategies −
Memperluas pangsa
W-T Strategies −
Merancang media promosi
promosi.
pasar toko roti Mila
dengan promosi iklan lini
Kurang terjangkau oleh
Sarie bakery dengan
bawah yang tepat sasaran (
masyarakat.
kegiatan promosi yang
W1, T1)
Kurangnya awareness
lebih baik (W4, O2)
masyarakat terhadap Mila Sarie bakery.
4. Pangsa pasar kurang luas.
−
− Membuat desain
Menambah media
merchandise dan
promosi yang belum ada
packaging Mila Sarie
(W1,O2)
bakery ( W1, T2
52
2.4.3
Kesimpulan Analisis Data Berdasarkan analisis SWOT yang telah dilakukan, diharapkan dapat dijadikan
dasar pertimbangan memilih strategi yang dinilai paling tepat dalam perencanaan konsep media maupun konsep kreatif dalam perancangan ini. Sehingga diharapkan dengan adanya perancangan ini mampu memberikan solusi atas permasalahan yang ada di toko roti "Mila Sarie Bakery". Strategi yang dapat disimpulkan setelah menganalisis Strength, Weakness, Opportunity, dan Threat adalah memperluas pangsa pasar toko roti "Mila Sarie Bakery" dengan melakukan kegiatan promosi dengan iklan lini atas maupun lini bawah yang lebih baik, tepat sasaran, efektif dan komunikatif. Dengan berbagai macam roti dan harga lebih terjangkau tetapi rasa tetap yang nomor satu diharapkan menjadi daya tarik bagi target audiens. Media promosi yang perlu dibuat adalah iklan koran, iklan tabloid, brosur, leaflet, poster, stationery set, spanduk, merchandise, dan x-banner. Media promosi tersebut harus mampu melakukan brand communication yang tepat dan menyeluruh untuk memperoleh brand awareness serta menanamkan brand image dibenak target audiens, dan target market, sehingga nantinya akan memperoleh brand loyality.
BAB III KONSEP PERANCANGAN
3.1
Sintesis
3.1.1
Tujuan Pemasaran Tujuan pemasaran dari perancangan ini didasarkan pada latar belakang
masalah yang ada di toko "Mila Sarie Bakery", sehingga diharapkan dengan perancangan ini dapat membantu menyelesaikan permasalahan yang ada. Tujuan pemasaran adalah, agar toko roti "Mila Sarie Bakery" dapat membangun awareness target audiens dengan menanamkan brand image sehingga target audiens yang tadinya tidak menyadari keberadaan suatu merk akan mampu mengenal kembali merk tersebut. Setelah mendapatkan awareness sekaligus mampu menarik ketertarikan target audiens maka diharapkan toko roti "Mila Sarie Bakery" dapat memperluas pangsa pasarnya yang sebelumnya terbatas untuk masyarakat Pekalongan menjadi lebih luas pada masyarakat Kota Pekalongan dan sekitarnya, dan yang terakhir menciptakan dan mejaga loyalitas audiens terhadap toko roti "Mila Sarie Bakery". 3.1.2
Strategi Pemasaran Menurut Monlee Lee dan Carla Johnson (2007:152-153), program pemasaran
merujuk pada sekumpulan strategi pemasaran yang diimplementasikan secara stimultan. Melalui proses perencanaan pemasaran, sebuah perusahaan dapat mengembangkan strategi pemasaran yang ketika dikendalikan semestinya akan berkontribusi pada pencapaian tujuan-tujuan pemasaran dan sasaran secara menyeluruh. Tahap pertama pengembangan strategi adalah memilih pasar, setelah itu menentukan bauran pemasaran (marketing mix). Paduan pemasaran dibagi menjadi 4 komponen yaitu :
53
54
1. Produk (Product) "Mila Sarie Bakery" akan menambah varian roti baru yaitu menambah aneka roti sehingga dapat merubah pandangan masyarakat yang menduga bahwa toko roti "Mila Sarie Bakery" tidak terjangkau dari segi harga. 2. Tempat (Place) Rencananya akan dilakukan perluasan cabang baru hingga wilayah Pekalongan Kota dan Kabupaten Pekalongan dan sekitarnya. Melalui hal tersebut audiens dapat mengetahui keberadaan produk sekaligus dapat merekomendasikannya kepada masyarakat lain. 3. Harga (Price) Harga yang ditawarkan tetap terjangkau, dalam artian tidak mengalami perubahan. Namun toko roti "Mila Sarie Bakery" menyediakan diskon dalam pembelian jumlah tertentu. 4. Promosi (Promotion) Perencanaan promosi periklanan dalam bentuk perancangan komunikasi media promosi adalah dengan menggunakan media lini atas dan lini bawah yang menjangkau target audiens secara tepat. Strategi lain yang digunakan adalah membuka cabang baru yang tujuannya adalah untuk mendorong ketertarikan masyarakat untuk mencoba produk yang ditawarkan "Mila Sarie Bakery". 3.1.3
Tujuan Promosi Tujuan diadakannya promosi terhadapa toko roti "Mila Sarie Bakery" ini
adalah untuk memodifikasi pendapat dan tingkah laku target audiens. Mulai dari tahap pengenalan merek agar mendapatkan awareness, kemudian menimbulkan rasa ketertarikan untuk mencoba produk yang ditawarkan dan setelah itu mempertahankan merek toko roti "Mila Sarie Bakery" di benak target audiens.
55
3.1.4
Strategi Promosi Demi mencapai tujuan promosi toko roti "Mila Sarie Bakery" , maka
kebijakan yang diambil adalah bauran promosi (promotion mix) sebagai strategi promosi. Menurut Sadjiman (2006:54) bauran promosi terdiri dari 4 unsur, yaitu : a Publisitas (Publicity) Publisitas dilakukan dengan menyebar media promosi untuk menarik rasa ingin tahu dan minat masyarakat. b Penjualan Personal (Personal Selling) Penjualan personal pada toko roti "Mila Sarie Bakery". adalah dengan menggunakan kunjungan langsung kebeberapa perusahaan atau instansi untuk menawarkan produk yang ada di "Mila Sarie Bakery". c Promosi Penjualan (Sales Promotion) Promosi penjualan dilakukan dengan strategi premium yaitu dengan memberi merchandise yang didesain menarik dan dapat mengkomunikasikan brand image dari toko roti "Mila Sarie Bakery" setelah target audiens melakukan pemesanan produk yang ada. d Iklan (Advertising) Untuk periklanan dilakukan komunikasi periklanan dengan strategi media dan strategi kreatif yang sesuai sehingga mampu menjangkau target audiens serta mampu menimbulkan brand awareness target audiens terhadap toko roti "Mila Sarie Bakery". 3.1.5
Tujuan Komunikasi Periklanan Periklanan adalah sarana komunikasi antara produsen dan konsumen yang
sifatnya persuasif, bertujuan untuk membujuk atu merayu target audiens. Periklanan sebagagai bentuk komunikasi harus disusun dengan menentukan kegiatan yang sempurna sehingga target audiens akan menanggapinya melalui hierarki efek. Hierarki yang dimaksud adalah sikap khalayak yang merupakan rangkaian tingkat kesepian calon pembeli sampai melakukan tindakan akhir terhadap barang tersebut. Menurut Lavidge dan Steiner dalam Suhandang (2010:61), hierarki efek terdiri dari :
56
a Awareness (Kesadaran) Tahap dimana target audiens mulai menyadari, mengenal dan mengingat merk "Mila Sarie Bakery". b Interest (Minat) Tahap ketika target audiens mempelajari keistimewaan dari toko roti "Mila Sarie Bakery", sehingga target audiens mulai tertarik untuk mencoba merk tersebut. c Evaluation (Evaluasi) Evaluation adala tahap penilaian, apakah toko roti "Mila Sarie Bakery" sesuai dengan keinginan dan kebutuhan yang diharapkan oleh target audiens. d Trial (Mencoba) Tahap dimana target auidiens mulai melakukan sebuah tindakan yaitu dengan mencoba produk yang ada di "Mila Sarie Bakery". e Adoption (Adopsi) Tahap menciptakan dan menjaga loyalitas audiens terhadap toko roti "Mila Sarie Bakery", setelah memperoleh pengalaman saat melakukan pembelian pertama (trial) 3.1.6
Strategi Komunikasi Periklanan Strategi komunikasi periklanan yang dilakukan untuk mencapai tujuan
komunikasi periklanan adalah dengan kebijakan terhadap paduan periklanan (advertising mix) yang terdiri dari aspek media, aspek kreatif dan aspek tatadesain.(Sadjiman,2006: 4). a Media Strategi komunikasi periklanan dilakukan dengan perencanaan media yang mampu menjangkau target audiens yang ingin dituju. b Kreatif Strategi komunikasi periklanan dengan melakukan perencanaan kreatif yang bertujuan untuk menampilkan image brand toko roti "Mila Sarie Bakery", menimbulkan awareness dari target audiens kemudian menarik perhatian dan
57
mempengaruhi target audiens agar melakukan tindakan (action) dengan mencoba produk yang ada di "Mila Sarie Bakery". c Tata Desain Strategi komunikasi periklanan dengan melakukan perencanaan tata desain yang bertujuan memperoleh tata letak (layout), atau perwajahan yang memenuhi unsur informatif, efektif, dan komunikatif yang disusun berdasarkan prinsip dasar tata desain (penekanan, irama, ruang kosong, kesatuan, keseimbangan, proporsi, kejelasan, dan kesederhanaan) agar tujuan komunikasi periklanan tersebut dapat terpenuhi. 3.1.7
Target Audiens Target audiens primer dapat didefinisikan melalui pengkategorian sebagai
berikut: a) Demografis 1. Pekerjaan
:Wirausaha, Pegawai
2. Jenis Kelamin
: Pria dan Wanita
3. Usia
: 25 tahun keatas
4. Agama
: Semua Agama
5. Strata Sosial
: Semua Kalangan
b) Geografis
: Kota Pekalongan dan sekitarnya
c) Psikografis Target audiens jika dilihat dari segi psikografisnya ditujukan pada masyarakat yang gemar memakan roti sehingga dengan memakan roti disana masyarakat akan mendapatkan prestigenya.
Target audiens sekunder dapat dapat didefinisikan melalui pengkategorian sebagai berikut : a) Demografis 1. Pekerjaan
: Mahasiswa , Pelajar
2. Jenis Kelamin
: Pria dan Wanita
58
3. Usia
: 17 - 25 tahun
4. Agama
: Semua Agama
5. Strata Sosial
: Semua Kalangan
b) Geografis
: Kota Pekalongan dan sekitarnya
c) Psikografis Target audiens jika dilihat dari segi psikografisnya ditujukan pada masyarakat yang gemar memakan roti dan kue. Apalagi kue dan roti bukan menjadi hal asing lagi bagi masyarakat, karena makan roti dan kue sudah menjadi gaya hidup masyarakat.
3.2
Perencanaan Media Media (periklanan) adalah saluran atau wahana dimana pesan itu dibawa
untuk disampaikan pada target audiens, Ahmad S Adnanputra dalam Sadjiman (2006:62). Sedangkan perencanaan media (media planning) adalah pendekatan yang melibatkan proses pendesainan sebuah rencana penjadwalan yang memperlihatkan bagaimana waktu dan ruang periklanan akan memberikan kontribusi pada pencapaian tujuan pemasaran, (Shimp, A. 2003: 576). Perencanaan media menyangkut masalah biaya, sehingga dalam perencanaan media perlu diperhitungkan dengancermat agar mampu mencapai tujuan komunikasi periklanan secara efektif dan efisien dari segi biaya. Perencanaan media selalu terkait dengan 4 komponen, yaitu tujuan media, strategi media, program media, dan biaya media. 3.2.1
Tujuan Media Tujuan media merupakan bagian dari tujuan dan strategi periklanan yang
sudah ditetapkan sebelumnya. Tujuan media komunikasi meliputi tiga aspek, yaitu jangkauan (Reach), frekuensi (Frequency), dan kesinambungan (Continuity). (Sadjiman, 2006: 63-66).
59
3.2.1.1 Jangkauan (reach) Jangkauan media yang diharapkan adalah dapat menjangkau sasaran primer toko roti "Mila Sarie Bakery". yaitu target audiens primer di kota Pekalongan dan sekitarnya. Hal ini ditujukan agar tujuan periklanan sesuai dengan perancangan yang telah dibuat dan dapat menjangkau target audiens pada waktu kampanye. 3.2.1.2 Frekuensi (frequency) Seberapa sering pesan dimuat dalam media yang efektif , efisien, dan dengan frekuensi kemunculannya mampu menarik perhatian dari masyarakat sesuai dengan target audiensnya. Frekuensi media promosi toko roti "Mila Sarie Bakery" ini memerlukan sekurang-kurangnya 4 kali dalam masa kampanye. Tujuannya adalah meraih tujuan komunikasi periklanan sesuai perencanaan dengan frekuensi secara menyeluruh. 3.2.1.3 Kesinambungan (continuity) Kesinambungan bertujuan untuk menentukan jangka waktu komunikasi periklanan. Tujuan media untuk kampanye toko roti "Mila Sarie Bakery" diharapkan dapat menjangkau target audiens di daerah Pekalongan dan sekitarnya dengan frekuensi sekurang-kurangnya 4 kali penayangan selama 4 bulan masa kampanye. Hal ini diharapkan dapat mencapai tujuan komunikasi visual periklanan sesuai dengan perencanaan yang dilakukan. 3.2.2
Strategi Media Untuk mencapai tujuan media yang diharapkan, maka perlu disusun strategi
media yang sesuai. Strategi media dibentuk berdasarkan media habit target audiens (kebiasaan target audiens dalam menggunakan media) dengan paduan media (media mix) yang terdiri dari pilihan media dan jadwal media yang disusun. Oleh karena itu diperlukan segmentasi atau penyempitan target audiens agar menjadi strategi media komunikasi periklanan. 3.2.2.1 Target Audiens Primary Target utama dari toko roti "Mila Sarie Bakery" ini sendiri adalah wirausaha dan pegawai dengan usia 25 tahun ke atas yang tinggal di daerah Pekalongan dan
60
sekitarnya dan yang menyukai kegiatan bersantai sambil memakan roti dan kue. Target audiens ini yang nanti akan menjadi sasaran tambahan dalam komunikasi periklanan. 3.2.2.2 Target Audiens Secondary Target tambahan "Mila Sarie Bakery" adalah mahasiswa dan pelajar usia 17-25 tahun ke atas yang berdomisili di Pekalongan dan sekitarnya yang menyukai hal praktis dan efisien terutama dalam urusan kue dan roti. Target audiens ini yang akan menjadisasaran utama komunikasi periklanan. 3.2.2.3 Paduan Media Menurut Sadjiman (2006:68-69), apabila tujuan media berdasarkan pada reach, frequency, dan continuity, maka paduan media yang ditentukan juga berdasarkan reach, frequency, dan continuity. Tujuan diadakannya pemilihan media adalah untuk efektivitas komunikasi dan efisiensi biaya, untuk mencapai tujuan media yang sudah ditentukan, maka paduan media ditentukan berdasarkan pertimbangan berikut : a) Media Habit yaitu media yang menjadi kebiasaan target audiens dalam, membaca, melihat, dan mendengar. b) Efektivitas media yaitu media yang tepat dalam mengiklankan produk yang bersangkutan, dilihat dari karakteristik medianya. c) Biaya relatif (efisiensi biaya) yaitu biaya yang bisa dicapai berdasarkan kemampuan yang ada dan pertimbangan dampak yang diperoleh. Berdasarkan data yang didapat, berikut adalah seleksi media yang ditetapkan sebagai media promosi toko roti "Mila Sarie Bakery": a) Media Iklan Lini Atas Media iklan lini atas merupakan media utama yang digunakan dalam kegiatan periklanan. 1. Iklan di Koran Suara Merdeka Kelebihan :
61
a) Merupakan media promosi yang dapat menampilkan produk dengan menarik. b) Dapat menjangkau khalayak audiens secara selektif. c) Koran memberikan cakupan lengkap dan tidak dibatasi pada kelompok demografi dan sosial ekonomi (hampir setiap orang membaca koran). d) Daya hidup pesan pada majalah umumnya lebih lama bila dibandingkan televisi dan radio yang disampaikan dalam waktu yang singkat. e) Karena sifatnya tercetak, pesan-pesannya bersifat permananen dan kekuatan utamanya adalah dapat dijadikan bukti. Kekurangan : Biaya mahal, pesan dan informasi terbatas pada konsumen yang membeli surat kabar tersebut, tidak memiliki usia baca sepanjang majalah. 2. Iklan di Tabloid Nova Kelebihan : a) Merupakan media promosi yang dapat menampilkan produk dengan menarik. b) Sikap penerimaan audiens yang lebih baik terhadap isi dan iklan yang disampaikan dalam surat kabar. c) Dapat dibaca berulang kali, karena sifatnya mingguan. Kekurangan : biaya mahal, pesan dan informasi terbatas pada konsumen yang membeli tabloid tersebut. Taget audiens : ibu rumah tangga dan anak muda yang ada di Pekalongan dan sekitarnya. b) Media Iklan Lini Bawah Media iklan lini bawah merupakan media pendukung dalam kegiatan periklanan.
62
1. Brosur a) Selebaran cetakan yang dilipat berisi keterangan, informasi, atau gambaran tentang sebuah perusahaan, instansi, produk, atau jasa, atau bisa juga berisi sebuah ide dan kegiatan. b) Kelebihan : fleksibel, informatif, menarik perhatian (tergantung visual), bisa mendramatisir pesan. c) Kekurangan : sering diabaikan oleh masyarakat. d) Taget audiens : pengunjung mall, mahasiswa, pelajar, ibu-ibu rumah tangga, masyarakat umum, pusat perbelanjaan. 2. Leaflet a) Selebaran yang berwujud sehelai kertas dari bahan yang agak kaku (agar tidak terlalu mudah ditekuk, robek atau dilipat). b) Kelebihan :
biaya produksi rendah, mudah disebarkan, dan dapat
dibagikan dalam jumlah banyak. c) Kekurangan : cenderung diabaikan jika informasinya kurang menarik. d) Taget audiens : Pusat perbelanjaan, sekolah, atau mall. 3. X-banner a) Media yang digunakan untuk menyampaikan informasi, berbentuk banner dengan konstruksi penyangga berbentuk "X" sehingga banner bisa berdiri sendiri. b) Kelebihan : konsumen dapat membaca berulang kali karena merupakan media yang menarik dalam bentuk dan tampilannya serta mudah untuk dipindah-pindahkan. c) Kekurangan : jangkauan yang dapat dilakukan oleh x-banner relatif sempit, karena hanya bisa diamati oleh konsumen yang berada didekat x-banner. d) Taget audiens : audiens yang membeli roti yang ada di toko roti "Mila Sarie Bakery"
63
4. Spanduk a) Media iklan berupa kain membentang yang biasanya dipasang di pinggir jalan. b) Kelebihan : audiens dapat mengatur tempo dalam membaca pesan, sifatnya tercetak dan pesannya bersifat permanen, media ini dapat tahan lama dan dapat dilihat dari jarak jauh. c) Kekurangan : biaya mahal, diperlukan kemampuan membaca dan atensi yang tinggi, membutuhkan proses penyusunan dan penyebaran yang kompleks dan membutuhkan waktu yang relatif lama. d) Taget audiens : masyarakat umum yang melewati jalan yang sudah dipasang spanduk "Mila Sarie Bakery". 5. Poster a) Media promosi yang digunakan untuk menerangkan sebuah produk dan jasa, poster biasanya ditempel pada tembok. b) Kelebihan : memuat informasi yang lengkap, sifatnya tercetak sehinggan pesannya bersifat permanen. c) Kekurangan : jenis bahannya mudah sobek, untuk menikmatinya diperlukan kemampuan membaca dan atensi. d) Taget audiens : pusat perbelanjaan yang ada di Pekalongan. 6. Billboard a) Media promosi yang digunakan untuk menerangkan sebuag produk dan jasa. billboard biasanya dipasang di jalan yang ramai. b) Kelebihan : memuat informasi, sifatnya tercetak sehinggan pesannya bersifat permanen. c) Kekurangan : biaya mahal, untuk menikmatinya hanya melalui jalan yang dipasang billboard tersebut d) Target audiens : pusat jalan yang sering dileati kendaraan bermotor.
64
7. Merchandise (Mug, Kaos, Pin ) a) Produk yang dibuat sebagai reward yang nantinya akan diberikan oleh perusahaan kepada konsumen loyalnya. Biasa berupa kalender, stiker, mug, kaos. b) Kelebihan : sebagai souvenir yang selalu mengingatkan konsumen terhadap toko roti "Mila Sarie Bakery". Produk yang digunakan untuk merchandise adalah barang yang usable, menarik dan mudah disimpan. c) Kekurangan: belum mencapai semua target market. d) Taget audiens : audiens yang membeli produk "Mila Sarie Bakery", atau yang memesan roti. 8. Packaging a) Material
yang digunakan untuk
membungkus suatu produk, dan
sekaligus sebagai identitas suatu perusahaan. b) Kelebihan : mampu menunjang visual branding, jangkauannya pun luas karena akan sampai pada target audiens yang sedang berada pada suatu acara dengan memesan produk di "Mila Sarie Bakery". c) Kekurangan : biaya mahal. d) Taget audiens : konsumen yang memesan roti. 9. Stationery Set (Amplop, Kop surat, Kartu nama ) a) Amplop-amplop, kartu nama dan kop surat yang ditempatkan (atau disisipkan) dalam kotak atau kemasan produk yang bersangkutan. b) Kelebihan : harga relatif murah, fungsional. c) Kekurangan : jangkauannya terbatas, hanya sampai pada penerima stasionery set tersebut. 10. Uniform (Seragam) a) Seragam yang dipakai waiter atau waitress untuk identitas perusahaan. b) Kelebihan : mampu menunjang visual branding.
65
c) Kekurangan : jangkauan relatif sempit, hanya dapat dilihat konsumen yang ada di toko. d) Taget audiens : konsumen yang sedang berada toko roti "Mila Sarie Bakery". 3.2.3
Program Media Program media adalah program dimana media yang didesain akan
muncul/ditayangkan/disebarkan kepada target audience. Pelaksanaannya akan berlangsung selama empat bulan, yaitu sebagai berikut : No
Media
Tempat
2 3
Iklan Surat Kabar Iklan Tabloid Poster
4
Billboard
5
Spanduk
6 7 8 9
Brosur Merchandise X-banner Uniform Stationery set Leaflet Packaging
1
10 11 12
1
Juli 2 3
4
1
Agustus 2 3 4
September 1 2 3 4
1
Oktober 2 3 4
Suara Merdeka Nova Perusahaan/Instansi Jl. Pelita III no 23 Pekalongan Jl. Pelita III no 23 Pekalongan Perusahaan/Instansi Mila Sarie Bakery Mila Sarie Bakery Mila Sarie Bakery Mila Sarie Bakery Mila Sarie Bakery Mila Sarie Bakery
Tabel 3.1 : Program Media Promosi "Mila Sarie Bakery" Sumber : Moch Machasin Nazila Strategi promosi pada toko roti "Mila Sarie Bakery" yaitu pada bulan Juli 2013 sampai bulan Oktober 2013. Hal ini bertujuan untuk menarik dan meningkatkan awareness target audiens. Strategi promosinya yaitu : - Pemasangan Billboard di jalan pantura kota Pekalongan karena pada bulan Juli adalah pas bulan Ramadhan sehingga banyak masyarakat yang melintas dan melihat billboard tersebut
66
- Pemasangan spanduk di perempatan ponolawen Pekalongan yang bertujuan untuk memberi informasi kepada masyarakat yang berhenti di perempatan tersebut. - Memberikan merchandise kepada konsumen yang membeli produk "Mila Sarie Bakery" dalam jumlah tertentu. - Menyebarkan brosur di pusat perbelanjaan, mall dan sekitarnya agar banyak masyarakat yang lebih tau tentang "Mila Sarie Bakery" dan untuk menyiasati poster karena dinilai lebih efektif dan personal. - Xbanner yang digunakan sebagai salah satu sarana informasi yang datang ke toko "Mila Sarie Bakery" - Pemasangan di media iklan surat kabar Suara Merdeka dan tabloid Nova setiap bulannya dengan frekuensi 1 kali tayang setiap bulannya. - Packaging, stationery set dan uniform yang sifatnya personal dan menunjang visual branding.
3.2.4
Biaya Media Biaya produksi dan biaya kreatif untuk media promosi "Mila Sarie Bakery"
No
Jenis Media Iklan Koran -
1
Suara Merdeka
2
Iklan Tabloid - Nova
3
Poster
4
Spanduk
Keterangan Cetak offset full color
Bentuk dan Ukuran
3 kolom x177mm
Cetak dengan teknik printing
27.94 x 43.18cm
full color Cetak dengan teknik printing
A3 (29,7 x 42,0 cm)
Cetak mmt
6m x 1.5 m
Cetak digital 5
Brosur
printing dengan
A4 (21.0 x 29.7 cm)
kertas art paper 6
Leaflet
Cetak digital
20 x 15 cm
Jumlah
Harga/pcs
Biaya
8.200.000
32.800.000
1.500.000
6.000.000
200 pcs
3.000
600.000
4 pcs
60.000
240.000
1.000
500.000
1.000
500.000
4 episode
4 episode
500 exemplar 500
67
printing 7
Merchandise
8
X-banner
9
Uniform
10
11
Stationary Set Packaging
exemplar
Kalender, mug,
-
50 pcs
80.000
4.000.000
60 x 160 cm
2 pcs
80.000
160.000
M.L
20 pcs
60.000
1.200.000
-
5 rim
250.000/rim
750.000
-
1000
3.000
3.000.000
pin Cetak offset Kain dengan bahan cotton Kartu nama, kop surat, amplop Cetak printing
Total Keseluruhan
Tabel 3.1 : Biaya Media Promosi "Mila Sarie Bakery" Sumber : Moch Machasin Nazila
Sumber data biaya media : 1. Observasi perancang di Sampoerna Digital Printing 2. Website Harian Suara Merdeka 3. Kantor Tabloid Nova via Telepon
49.750.000
BAB IV DESAIN DAN PENGEMBANGAN
4.1
Konsep Kreatif
4.1.1
Tujuan Kreatif Tujuan kreatif dari perancangan media promosi ini adalah untuk
mengkomunikasikan produk roti ”Mila Sarie Bakery" dan membangun awareness serta menanamkan
brand image dibenak
target audiens dengan menggunakan
beberapa media promosi yang sesuai target audiens dan target marketnya sehingga dapat menanamkan citra ”Mila Sarie Bakery" sebagai toko roti yang tidak hanya mengutamakan kualitas dari cita rasa roti, namun harga tetap terjangkau untuk masyarakat kota Pekalongan. 4.1.2
Strategi Kreatif Strategi kreatif yang diterapkan untuk mencapai tujuan kreatif adalah dengan
memanfaatkan berbagai elemen desain secara kreatif dan komunikatif dalam menampilkan identitas ”Mila Sarie Bakery" dengan media promosi yang sesuai dengan target audiens dan target market sehingga mampu menarik dan membangun awareness target audiens. Kegiatan promosi dimulai dengan melakukan promosi di tempat yang berpotensi misalnya kampus, mall, pusat perbelanjaan, perusahaan maupun instansi lainnya. 4.1.2.1 Logika Strategi Kreatif 4.1.2.1.1 Statement PokokStrategi Periklanan Perancangan media promosi ”Mila Sarie Bakery" ini untuk membangun awareness audiens sesuai dengan target audiens yang ingin dituju. Selain itu iklan tersebut sebagai citra bahwa ”Mila Sarie Bakery" toko roti yang memiliki profesionalitas tinggi, tidak hanya mengutamakan kualitas dari cita rasa roti dan kue, namun juga dengan harga yang terjangkau. 68
69
4.1.2.1.2 Consumer Insight Dari segi psikologis, roti dan kue sekarang ini tidak hanya sebagai pemenuhan kebutuhan primer manusia yaitu makan, namun kue dan roti sudah menjelma menjadi suatu bagian dari gaya hidup masyarakat. Dengan gaya hidup masyarakat saat ini yang lebih menyukai hal-hal praktis terutama untuk kegiatan roti dan kue. 4.1.2.1.3 Tren Seputar Konsumen Tren yang berkembang dikalangan pengusaha dan pegawai adalah kegiatan arisan, acara pernikahan, ulang tahun dan hajatan. Kegiatan tersebut perlu adanya makanan atau kue yang akan dihidangkan dengan praktis. Hal ini tentu menjadi peluang toko roti "Mila Sarie Bakery" yang memiliki target primer. 4.1.2.1.4 Pendekatan Isi Pesan Isi pesan dari perancangan ini adalah untuk menarik awareness audiens serta mempromosikan produk "Mila Sarie Bakery" dengan menggunakan strategi positioning. Strategi positioning digunakan untuk menjangkau audiens dengan menempatkan produk jasa yang sesuai dengan targetnya. Strategi merancang gaya dalam iklan ini cenderung untuk membangun suasana dengan sebuah gambaran atau ilustrasi yang dapat ditemui dalam kehidupan sehari-hari. 4.1.2.3 Penentuan what to say? Dan how to say ? 4.1.2.3.1 What to say ? Pesan yang ingin dikomunikasikan pada target audiens adalah untuk mempromosikan "Mila Sarie Bakery" sehingga timbul brand awareness pada target audiens yang disasar. 4.1.2.3.2 How to say ? Cara yang digunakan untuk mengkomunikasikan pesan dalam iklan toko roti “Mila Sarie Bakery” adalah dengan memberikan gambaran atau ilustrasi yang menunjukkan bahwa dengan harga murah dapat roti besar sekaligus dapat merasakan empuknya roti tersebut agar dapat member kesan dan melekatkan brand dalam benak audiens.
70
4.1.2.3.3 Desire response Iklan ini diharapkan dapat memberikan efek dan pengaruh pada target audiesn. Efek uamg dimaksud adalah efek positif dimana dapat mempengaruhi sikap dan perilaku audiens yang pada akhirnya diharapkan target audies akan terdorong untuk melakukan tindakan pembelian atau pemakaian jasa. Efek ini termasuk kedalam efek konotatif dimana target audiens diyakinkan oleh komunikan untuk melakukan sesuatu sesuai dengan pesan yang disampaikan.
4.1.3
Strategi Visual Strategi visual dalam perancangan ini memanfaatkan unsure-unsur desain
komunikasi visual yang dapat menunjang tampilan perancangan media. Berikut adalah unsure-unsur penunjang yang digunakan dalam perancangan ini : 4.1.3.1 Tipografi Tipografi dalam perancangan ini menggunakan font Berlin Sans FB Demi dan Brush Script MT. Pemilihan font Berlin Sans FB Demi untuk memberikan kesan penegas dan jelas, sedangkan font Brush Script MT memberikan kesan eksklusif dan menarik sehingga mudah dibaca oleh target audiens.
Gambar 4.1: Font Berlin Sans FB Demi dalam perancangan
Gambar 4.2 : Font Brush Script MT
71
4.1.3.2 Warna Warna yang digunakan dalam perancangan ini adalah warna hijau muda dan hijau tua. Warna hijau muda sebagai warna dominan dalam perancangan ini karena hijau menjadi brand image dari "Mila Sarie Bakery" sedangkan warna hijau tua ingin memberikan kesan kesegaran. Untuk warna putih sebagai balance.
Gambar 4.3 : Pemilihan Warna dalam perancangan
4.1.3.3 Corporate Identity Corporate Identity dari toko roti "Mila Sarie Bakery" selalu ada dalam setiap media promosi, dengan tujuan agar identitas perusahaan ini membangun brand image sehingga target audiens akan lebih awareness.
Gambar 4.4 : Corporate Identity dalam perancangan 4.1.3.4 Layout Layout atau tata letak gambar bertujuan untuk mendukung konsep atau pesan yang dimaksud. Layout yang digunakan adalah band, yaitu elemen iklan dipasang membentang,
diletakkan
membujur
atau
melintang.
Penyajian iklan
yang
72
menggunakan visualisasi tentang roti dari perusahaan tersebut. Sedangkan tagline dan slogan yang terdapat pada iklan menjadi penguat dan mempertegas iklan tersebut. 4.1.4
Perancangan Kreatif
4.1.4.1 Copywriting Iklan 1 - Tagline
: Ora mung murah
- Slogan
: Rotine wong pekalongan
- Body Copy : (Berisi mengenai lokasi "mila Sarie Bakery") JL Pelita III No 23 Pekalongan Selatan (0285) 427205 Iklan 2 - Tagline
: Ora mung gedi
- Slogan
: Rotine wong pekalongan
- Body Copy : (Berisi mengenai lokasi "mila Sarie Bakery") JL Pelita III No 23 Pekalongan Selatan (0285) 427205 4.1.4.2 Model Pendekatan Model pendekatan visual dalam iklan ini menggunakan majas metafora yaitu menampilkan pesan melalui pemajas yang mengungkapkan ungkapan secara langsung. 4.1.4.3 Daya Tarik Pesan Iklan Daya tarik yang digunakan adalah daya tarik komparatif dengan visualisasi keempukan dalam produk. Hal ini diharapkan audiens dapat menangkap maksud dari iklan tersebut dan secara tidak langsung dapat mempengaruhi audiens bahwa produk tersebut superior di banding produk pesaing. 4.1.4.4 Pendekatan Gaya Iklan Pendekatan yang digunakan dalam iklan ini adalah untuk secara tidak langsung ingin mencoba produk yang di iklankan, agar menarik awareness terhadap target audiens.
73
4.1.4.5 Tone and Manner Menggunakan visualisasi yang simple dan bermakna sehingga pesan dapat diterima dengan baik oleh target audiens. 4.1.4.6 Teknik Visualisasi Teknik penciptaan media utama menggunakan teknik ilustrasi sebagai media utama dan teknik fotografi dengan digital imaging sebagai media pendukung.
4.2 Rough Desain
Gambar 4.5 : Rough Desain Poster, Brosur, Leaflet dan spanduk
74
Gambar 4.6 : Rough Desain Seragam, Packaging, Stationery set, Merchandise, Billboard, Xbanner, Tabloid
75
4.2.1 Foto Produk
Gambar 4.7 : Foto Produk Aneka Roti Pastri Isi Sumber : Moch Machasin Nazila
Gambar 4.8 : Foto Produk Roti Tawar dan Roti Tawar Manis Bundar Sumber : Moch Machasin Nazila
76
Gambar 4.9 : Foto Produk Aneka Roti Pastri Tanpa Isi Sumber : Moch Machasin Nazila
Gambar 4.10 : Foto Produk Aneka Roti Manis Isi Coklat, Strawberry, Kelapa, Blueberry dan Kacang Sumber : Moch Machasin Nazila
77
Gambar 4.11 : Foto Produk Aneka Roti Manis, Aneka Bolu dan Aneka Donat Sumber : Moch Machasin Nazila
Gambar 4.12 : Foto Produk Aneka Roti Manis, Sobek , Sisir Gula dan Sobek Bundar Sumber : Moch Machasin Nazila
78
4.3
Final Desain
4.3.1
Poster
Gambar 4.13 : Perancangan Media poster 1
79
Gambar 4.14 : Perancangan Media poster 2
80
4.3.2
Billboard
Gambar 4.15 : Perancangan Media billboard
81
4.3.3 Iklan Koran (Suara Merdeka)
Gambar 4.16 : Perancangan Media Iklan pada Koran Suara Merdeka
82
4.3.4
Iklan Tabloid (Nova)
Gambar 4.17 : Perancangan Media Iklan pada Tabloid Nova
83
4.3.5
Brosur
Gambar 4.18 : Perancangan Media Iklan pada Brosur
84
4.3.6
Leaflet
Gambar 4.19 : Perancangan Media Iklan pada Leaflet
85
4.3.7
Xbanner
Gambar 4.20 : Perancangan Media Iklan pada Xbanner
86
4.3.8 Spanduk
Gambar 4.21 : Perancangan Media Iklan pada Spanduk
87
4.3.9
Packaging
Gambar 4.22 : Perancangan Media Iklan pada Packaging
88
4.3.10 Uniform
Gambar 4.23 : Perancangan Media Iklan pada Uniform
89
4.3.11 Stationery Set
Gambar 4.24 : Perancangan Media Iklan pada Stationery Set
90
4.3.12 Merchandise
Gambar 4.25 : Perancangan Media Iklan pada Merchandise Kaos
91
Gambar 4.26 : Perancangan Media Iklan pada Merchandise Mug
Gambar 4.27 : Perancangan Media Iklan pada Merchandise Pin
BAB V PENUTUP
5.1
Kesimpulan Perancangan karya Tugas Akhir Desain Komunikasi Visual berupa media
promosi membutuhkan perhatian pada setiap detail dalam strategi pemasaran, strategi
promosi
dan
strategi
periklanan
yang
disusun
dalam
rangka
mempromosikan suatu produk. Perancangan promosi ini juga memberikan banyak manfaat dan pengalaman, serta pengetahuan baru yang didapat perancang untuk menambah wawasan dalam dunia kuliner, analisis data, positioning, perencanaan proses dan strategi kreatif, penentuan media, serta anggaran promosi yang bisa diterapkan penulis dalam dunia kerja. "Mila Sarie Bakery" merupakan perusahaan roti yang memiliki konsep harga terjangkau namun rasa tetap yang utama. Di Pekalongan sendiri belum ada kompetitor yang memiliki konssep serupa, dan hal tersebut yang coba di analisis dari "Mila Sarie Bakery", sehingga membuahkan differensiasi dan positioning yang tepat bagi target audiensnya Promosi merupakan salah satu sarana yang paling efektif untuk memperkenalkan suatu perusahaan didalam masyarakat dan juga merupakan suatu konsep pemasaran yang sangat penting dilaksanakan dalam perusahaan yang memasarkan produk dan jasa. Kegiatan promosi ini bukan saja berfungsi sebagai alat komunikasi antara perusahaan dengan target market/ target audiens, namun juga berfungsi sebagai alat untuk mempengaruhi target market/ target audiens dalam kegiatan penggunaan jasa sesuai dengan keinginan dan kebutuhan. Perancangan Media Promosi "Mila Sarie Bakery" ini dilakukan dengan merancangan sebuah media promosi, baik above the line maupun below the line. Diharapkan dengan adanya rangkaian perancangan promosi yang dilakukan untuk "Mila Sarie Bakery" ini akan meningkatkan awareness dari target audiens. Promosi ini juga akan semakan memperkuat brand awareness 91
92
dalam masyarakat, sehingga nantinya brand loyalty akan diperoleh dari masyarakat, khususnya masyarakat Pekalongan. 5.2
Saran Perancangan media promosi Mila Sarie Bakery" ini diharapkan dapat
memperkenalkan "Mila Sarie Bakery" sebagai salah satu toko roti yang menyediakan jasa dibidang kue dan roti. Promosi yang dibutuhkan harus sesuai dengan media-media yang sesuai dengan kebutuhan target audiens sehingga nantinya usaha promosi yang dilakukan akan efektif. Dan pada mediamedia yang dipakai haruslah terkandung makna atau pesan yang ingin disampaikan, dimana media-media yang dipakai baiknya saling menunjukkan tema yang berkaitan sehingga image dari produk jasa tersebut dapat melekat kuat dibenak target audiens.
93
DAFTAR PUSTAKA
Alwi, Hasan, dkk. (2003). Kamus Besar Bahasa Indonesi. Jakarta: Balai Pustaka Bank,Russle (1990) Affliction. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama Cenadi, Christine S (1999). Jurnal Nirmana: Elemen-elemen dalam Desain Komunikasi Viual. Surabaya: Universitas Kristen Petra. Dermawan Soemanagara (2006). Marketing Communication. Taktik dan Strategi. Jakarta : Kel. Gramedia PT. Bhuana Ilmu Populer Jefkins, Frank (1997). Periklanan Edisi ke 3. Jakarta: Erlangga. Jonathan, Sarwono. 2006. Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif. Yogyakarta: Graha Ilmu Kasali, Rhenald (1995). Manajemen Periklanan, cetakan keempat, Jakarta : PT. Anem Kosong. Kotler, Philip, Alih Bahasa A.B. Susanto. 2005. Manajemen Pemasaran di Indonesia, Analisis, Perencanaan, Implementasi dan Pengendalian. Jakarta : Penerbit Salemba Empat. Pemasaran Terpadu. 5th ed. Jakarta: Erlangga Lee, Monle and Carla Johnson. (2004). Prinsip-prinsip Pokok Periklanan dalam Perspektif Global. Jakarta: Prenada. Lupiyoadi, Rambat, 2001, Manajemen Pemasaran Jasa, Salemba Empat, Jakarta Marzuki.(2002). Metodelogi Riset. Yogyakarta : BPFE - UIL Madjadikara, Agus S. 2004. Bagaimana Biro Iklan Memproduksi Iklan. Jakarta : Gramedia Pustaka Utama. Manaffe, Sondakh (1997). Pengelolaan kue dan roti.Jakarta:Erlangga Mojang (2007). Warna Pun Memiliki Arti, Jakarta: Erlangga Morisson. (2007). Periklanan : Komunikasi Pemasaran Terpadu. Jakarta : Ramdina Prakarsa. Rangkuti, Freddy. (2001). Creative Effective Marketing Plan. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.
94
Ruslan, Rosady. (2003). Metode Penelitian Public Relations dan Komunikasi. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada Saladin, Djaslim, (2003), Intisari Pemasaran dan Unsur-unsur Pemasaran, Cetakan Ketiga, Bandung : Linda Karya Sanyoto, Drs. Sadjiman Ebdi. (2006). Metode Perancangan Komunikasi Visual Periklanan. Yogyakarta: Dimensi Press. Sarjono (2005). Dasar-dasar Fotografi. Malang: Jurusan Seni dan Desain UM Suhandang, Kustadi (2010). Peiklanan: Manajemen, Kiat dan Strategi. Bandung: Nuansa. Sugiyono. (2005) Memahami Penelitian Kualitatif. Bandung: ALFABET Shimp, Terence A. (2003). Periklanan Promosi aspek tambahan Komunikasi.