LAPORAN AKHIR PROGRAM PPM BERBASIS KOMPETITIF
MENINGKATAN PENDAPATAN RUMAH TANGGA MISKIN DI KECAMATAN KURANJI KOTA PADANG MELALUI PELATIHAN MEMBUAT BUNGA DARI SAMPAH PLASTIK
Oleh :
Sosmiarti,SE,MSi / 0030097106 (Ketua) Dra.Leli Sumarni, MS, MSi / 0004126201 ( Anggota)
DIBIAYAI OLEH DANA DIPA UNAND DENGAN NOMOR KONTRAK 08/UN.16/LPPM/KOMPETITIF/2013
PROGRAM STUDI EKONOMI PEMBANGUNAN/ FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS ANDALAS PADANG TAHUN 2013
HALAMAN PENGESAHAN : Meningkatan Pendapatan Rumah Tangga Miskin Di Kecamatan Kuranji Kota Padang Melalui Pelatihan Membuat Bunga Dari Sampah Plastik
1. Judul
2. Nama Mitra Program : KUBE MELATI PITA 3. Ketua Tim Pengusul a. Nama : Sosmiarti,SE,MSi b. NIDN : 0030097106 c. Jabatan/Golongan : Lektor/ IIIc d. Program Studi : Ekonomi Pembangunan e. Perguruan Tinggi : Universitas Andalas f. Bidang Keahlian : Perencanaan Pembangunan. g. Alamat Kantor/Telp/Faks/surel : Fekon Unand Limau Manis/ 0751-71088 / 71089 4. Anggota Tim Pengusul a. Jumlah Anggota b. Anggota I
: 1 Orang : Dra Leli Sumarni, MS, MSi/ Perencanaan Pembangunan
5. Luaran Yang Dihasilkan
: Meningkatnya Pendapatan rumah tangga miskin di Kecamatan Kuranji Kota Padang 6. Jangka Waktu Pelaksanaan : 6 Bulan 7. Biaya Total : Rp 5.000.000 ( lima Juta Rupiah) Padang, 22 Nonember1913 Ketua Tim Pengusul, Mengatahui Dekan
Prof.Dr.Tafdil Husni, SE, MBA NIDN : 0020116211
(Sosmiarti,SE,MSi) NIDN : 0030097106
Mengetahui : Ketua LPPM Unand
( Prof. Dr. Ir. H. James Hellyward, MS) NIDN : 0016076103
ABSTRAK Pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat tentang pengelolan sampah plastik dan pengetahuan tentang berwirausaha dari sampah sampah di kelurahan Pasar Ambacang kecamatan Kuranji. Sehingga dengan pengabdian ini akan Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat terutama kaum ibu dan remaja putri dari rumah tangga miskin tentang Nilai Ekonomi dari sampah, memperluas wawasan mereka tentang keterampilan yang dapat diciptakan dari sampah plastik serta meningkatkan Pengetahuan, Keterampilan dan kreatifitas mereka dalam berwirausaha mengelola sampah plastik bekas menjadi berbagai bunga yang bermanfaat dan bernilai jual untuk menambah penghasilan Rumah Tangga miskin. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini adalah metode ceramah dan penyuluhan, diskusi, demonstrasi dan pelatihan. Adapun hasil dari pengabdian ini adalah dapat memotivasi perempuan dari rumah tangga miskin dan remaja putri yang menganggur untuk meningkatkan kemampuannya dan pengetahuan mereka dan dapat mengaplikasikan pada berbagai macam jenis bunga lainnya yang bernilai jual dan pasarnya mempunyai prospek yang cerah. Disamping itu . Pelatihan keterampilan bunga plastik ini dapat menjadi bekal bagi peserta memberikan peluang untuk membuka usaha sendiri atau kelompok dalam rangka membantu meningkatkan pendapatan keluarga dan meningkatkan jiwa berwiraswasta (mandiri) sekaligus membantu pemerintah untuk mencari solusi pemecahan masalah pengangguran dan persoalan kebersihan dan kesehatan
PRAKATA Puji dan Syukur kaimi panjatkan kehaditat ALLAH Subhanahuwataala, atas rahmat dan karuninanya kami diberikan kesempatan untuk mentranfer ilmu yang dianugrahkan kepada kami semua dalam bentuk pengabdian kepada masyarakat. Rasa terimakasih yang dalam kami juga haturkan kepada bapak pimpinan LPPM UNAND dalam hal ini diketuai oleh Bapak Prof.Dr. Ir. H. James Hellyward, Ms yang telah memberikan kepercayaan kepada tim kami sehingga dapat didanai proposal ini melalui dana DIPA, semoga dengan ini kami akan tetap bersemangat untuk menjadi pengabdi bagi masyarakat dilingkungan universitas andalas khususnya dan masyarakat Sumatera Barat pada umumnya.Semoga saja pengabdian yang berjudul “Meningkatan Pendapatan Rumah Tangga Miskin Di Kecamatan Kuranji Kota Padang Melalui Pelatihan Membuat Bunga Dari Sampah Plastik ” ini aka dapat memberikan manfaat bagi masyarakat kuranji dalam rangka meningkatkan pendapatannya dan mengurangi pengangguran Dalam kesempatan ini kami juga mengucapkan terima kasih yang tulus kepada anggota tim pengabdian ini yang sudah bekerja dengan baik dan kompak selalu dalam menyelesaikan tugas pengabdian ini. Semoga semua yang telah kita lakukan bersama mendapat rahmat daru ALLH SWT.Amin Akhir kata, kalau ada kesalahan dalam penulisan laporan ini sepenuhnya adalah kesalahan dari kami pelaksana, dan kalau ada masukkan kami akan menerimanya dengan tangan terbuka.
Pelaksana
DAFTAR ISI
Halaman Pengesahan Abstrak Daftar isi A. ANALISIS SITUASI .............................................................................. 1 B. TUJUAN KEGIATAN ........................................................................... 3 C. MANFAAT KEGIATAN ....................................................................... 4 D. METODOLOGI KEGIATAN ............................................................... 5 E. HASIL DAN PEMBAHASAN............................................................... 6 F. KESIMPULAN DAN SARAN............................................................... 10 DAFTAR PUSTAKA IDENTITAS TIM PENGABDI DOKUMENTASI KEGIATAN
A. ANALISIS SITUASI Kecamatan
kuranji
merupakan
daerah
yang
perkembangan
jumlah
penduduknya cukup pesat, terutama setelah gempa 30 september 1999. Sejak tahun 1991 daerah ini mengalami pertumbuhan jumlah penduduk yang cukup tinggi karena sangat dekat dengan kampus UNAND, ditambah lagi daerah ini termasuk daerah jalur hijau evakuasi gempa.Data tahun 2006 jumlah penduduk daerah ini adalah 113,976 jiwa dan tahun 2008 menjadi 120.309 jiwa dengan kepadatan 2,096 jiwa/km2, dan angka ini terus meningkat setiap tahunnya ( Kuranji dalam Angka, 2010) Kecamatan Kuranji berpotensi mengalami perubahan kondisi sosial dan ekonomi, karena cakupan wilayah kerja yang luas, yaitu 57,41 km2 dengan 9 kelurahan, yaitu: Anduring, Pasar Ambacang, Lubuk Lintah, Ampang, Kalumbuk, Korong gadang, Kuranji, Gunung Sarik dan Sungai Sapih. Ke Sembilan kelurahan ini sangat strategis sebagai lokasi pemukiman, karena lokasinya yang berdekatan dengan Kampus Unand Limau Manis dan termasuk daerah zona aman tsunami, berakibat pada pesatnya pertumbuhan jumlah perumahan yang diikuti oleh bertambahnya jumlah penduduk dengan segala aktifitas social ekonominya. Pertambahan jumlah penduduk ini mempunyai hubungan yang signifikan dengan peningkatan aktifitas ekonomi, dan juga persoalan kebersihan, terutama sampah dari konsumsi rumah tangga. Dari 27.709 jumlah rumah tangga yang ada di Kecamatan Kuranji, 20 persennya membuang sampah di kali, yang lainnya dibakar, ditimbun dan diangkut ke tempat pembuangan akhir (DKP Kota Padang , 2010). Adapun timbunan sampah organik dan an organik yang terjadi untuk Kecamatan Kuranji adalah sebesar 10.053 m3 / hari, sementara untuk kota Padang adalah sejumlah 70.510 m3 / hari. Timbunan ini akan semakin bertambah jika tidak segera dibersihkan dalam beberapa hari, dan ini akan berakibat buruk terhadap kesehatan masyarakat sekitar. Untuk itu perlu dikelola dengan baik dan bila perlu sampah yang sulit dihancurkan seperti sampah berbahan dasar plastik dimanfaatkan dan dijadikan berbagai macam barang yang bernilai guna ekonomi. Disisi lain, masyarakat yng terus bertambah tersebut tidak semuanya berada dalam kondisi ekonomi yng mapan, bahkan masyarakat yang tergolong penduduk
asli daerah ini banyak yang berada dibawah garis kemiskinan, karena perkembangan wilayah tidak dengan sendirinya meningkatkan perekonomian penduduk asli. Karena jika dilihat dari angka kemiskinan di daerah Kuranji, maka data BPS Kota Padang masih menjukkan 1,108 Rumah tangga didaerah ini berada dibawah garis kemiskinan.( BPS Kota Padang, 2010) Pengelolaan
persampahan
sebagai
salah
satu
utilitas
yang
dapat
mempengaruhi perkembangan kota, membutuhkan penanganan yang benar karena keberadaan volume sampah yang semakin hari semakin bertambah besar seiring pertambahan jumlah penduduk. Penanganan sampah yang bersifat komprehensif di Kecamatan kuranji ini belum sepenuhnya terwujud, untuk itu diharapkan dapat mendorong kearah komprehensif sudah mulai muncul. Hal demikian diperlukan waktu yang cukup lama, disebabkan belum semuanya ditangani oleh Dinas Kebersihan karena status perdesaan dan disamping itu pengaruh dari kurangnya budaya kebersihan dan dilatarbelakangi tingkat pendidikan yang rendah.Untuk itu pada wilayah ini diarahkan kepada potensi pengelolaan sampah menuju Zero Waste yang berbasis masyarakat di mulai dari tingkat kelurahan. Pengelolaan sampah bukan saja berarti menghilangkanya dari pandangan mata, tetapi bagimana sampah tersebut dapat berguna dan tidak merusak lingkungan dan tidak mengganggu kesehatan. Begitu juga dengan programprogram sampah kota harus disesuaikan dengan kondisi setempat agar berhasil, dan tidak mungkin dibuat sama dengan kota lainnya, mengingat perbedaan kondisi-kondisi fisik, ekonomi, hukum dan budaya. Khususnya sektor informal (tukang sampah atau pemulung) merupakan suatu komponen penting dalam sistem penanganan sampah yang ada saat ini, dan peningkatan kinerja mereka harus menjadi komponen utama dalam sistem penanganan sampah di negara berkembang. Salah satu contoh sukses adalah zabbaleen di Kairo, yang telah berhasil membuat suatu sistem pengumpulan dan daur-ulang sampah yang mampu mengubah/memanfaatkan 85 persen sampah yang terkumpul dan mempekerjakan 40,000 orang. Untuk mengatasi persoalan yang ditimbulkan oleh sampah, kami dalam pengabdian masyarakat dengan dana fakultas tahun 2012 telah melakukan sosialisasi pengelolaan sampah dan menjadikannya sebagai usaha untuk
menambah pendapatan dan mengurangi penganggutan di daerah kuranji ini dan kami memilih kelompok ibu rumah tangga dan remaja putri yang putus sekolah dari keluarga miskin. Kebetulan mereka telah mempunyai kelompok dengan nama Kube Melati Pita.Kelompok ini baru berdiri kurang lebih 1 tahun yang lalu. Mereka bergabung berharap banyak bisa melakukan apa saja kegiatan untuk meningkatkan penghidupan mereka, karena sebagian besar dari ibu – ibu yang bergabung adalah janda. Kegiatan tersebut mendapat sambutan yang luar biasa dari masyarakat, mereka sangat tertarik untuk menjadikan sampah sebagai usaha sampingan. Untuk itu kami melalui dana dipa unand menawarkan pengembangan dari kegiatan tersebut untuk melatih masyarakat kreatif dengan membuat berbagai macam bunga dari sampah plastik dan pada tahap ini kita juga akan mengupayakan adanya peningkatan keterampilan ini mengembangkan kreasi dan inovasi berbagai macam bunga dengan berbagai macam media dari sampah plastik, dengan berbagai ukuran untuk berbagai kepentingan, seperti merias kamar pengantin dengan bunga plastik, bunga sudut, bunga meja dan bunga untuk souvenir. Sehingga jika tahap ini sudah kami lewati kami berharap dapat melanjudkannya ke pemasaran produk dan membantu pembukuan kelompok kube Melati Pita ini.
B. TUJUAN KEGIATAN Berdasarkan uraian diatas, maka pengabdian yang akan dilakukan di kelurahan Pasar Ambacang Kecamatan Kuranji adalah sebagai berikut: 1. Tujuan Umum Secara umum Pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat tentang pengelolan sampah plastik dan pengetahuan tentang berwirausaha dari sampah sampah di kelurahan Pasar Ambacang kecamatan Kuranji 2. Tujuan Khusus Secara khusus pengabdian ini bertujuan untuk:
a. Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat kelurahan Pasar
Ambacang Kecamatan Kuranji terutama kaum ibu dan remaja putri dari rumah tangga miskin tentang Nilai Ekonomi dari sampah. b. Memperluas wawasan masyarakat kelurahan Pasar Ambacang Kecamatan
Kuranji terutama kaum ibu dan remaja putri dari rumah tangga miskin tentang keterampilan yang dapat diciptakan dari sampah plastik c. Meningkatkan
Pengetahuan, Keterampilan dan kreatifitas masyarakat
kelurahan Pasar Ambacang Kecamatan Kuranji terutama kaum ibu dan remaja putri dari rumah tangga miskin dalam berwirausaha mengelola sampah plastik bekas
menjadi berbagai bunga yang bermanfaat dan bernilai jual untuk
menambah penghasilan Rumah Tangga.
C. MANFAAT KEGIATAN Secara umum manfaat diadakannya pengabdian masyarakat ini dalam bentuk ceramah dan pelatihan keterampilan membuat bunga dari Sampah plastik bagi masyarakat di kelurahan Pasar Ambacang kecamatan kuranji ini adalah untuk meningkatnya Pengetahuan, wawasan, keterampilan dan kreatifitas masyarakat sehingga dapat mengurangi persoalan lingkungan, ekonomi dan pengangguran di kelurahan ini. Secara khusus, ada beberapa manfaat yang diharapkan dengan adanya pengabdian ini, yaitu:
1. Meningkatkan
pengetahuan,
wawasan,
keterampilan
dan
kreatifitas
Masyarakat di kelurahan Pasar Ambacang Kecamatan kuranji tentang pengelolaan sampah, manfaat dan peluang usaha yang mungkin dapat meningkatkan taraf hidup mereka. 2. Dengan pengetahuan dan keterampilan yang akan diberikan diharapkan dapat meningkatkan jiwa wirausaha masyarakat sehingga dapat menjadi mata pencarian sampingan bagi ibu – ibu dari rumah tangga miskin dan menjadi pekerjan bagi remaja putri yang menganggur/ putus sekolah.
3. Dengan pengelolaan sampah yang baik dan benar, diharapkan lingkungan sekitar dapat terjaga lebih baik, sehingga derajat kesehatan juga akan meningkat. D. METODOLOGI KEGIATAN Untuk mencapai tujuan meningkatnya pengetahuan, wawasan, keterampilan serta kreatifitas masyarakat di kelurahan Pasar Ambacang Kecamatan Kuranji ini, maka metode yang akan digunakan dalam pengabdian ini adalah metode ceramah dan penyuluhan, diskusi, demonstrasi dan pelatihan. a. Metode Ceramah dan Penyuluhan Metode ceramah dan penyuluhan bertujuan memberikan pengertian dan pemahaman tentang bagaimana pentingnya mengelola sampah, memberikan contoh sampah menurut jenisnya, bagaimana dampak dari sampah yang tidak dikelola dengan baik, serta seperti apa tindakan yang dapat dilakukan dalam mengelola sampah anorganik dan organik sehingga bermanfaat bagi lingkungan dan bernilai jual b. Metode Pelatihan Metode pelatihan dilaksanakan setelah selesai dilakukannya metode ceramah/penyuluhan dan metode diskusi. Metode ini bertujuan: memberikan pelatihan bagaimana cara mengubah sampah plastik menjadi berbagai macam bunga , diantaranya bunga mawar, bunga teratai, kecubung, anggrek, kamboja, dan bunga lainnya. Metode yang diterapkan pada metode ini juga disebut metode kursus, dimana dalam mengajarkan keterampilan ini diberikan dalam bentuk-bentuk berikut:. Materi -materi keterampilan menbuat bunga plastik antara lain:
Perkenalan peralatan yang digunakan ( plastik bekas, gunting, lem bakar, rotan, lilin, dsb.
Pengetahuan tentang pilihan dan kombinasi warna
Pengetahuan tentang, melipat berbagai tingkat kelopak bunga dan daun merangkai bunga
Pengetahuan tentang menggunting kelopak dan daun
Pengetahuan tentang merangkai kelopak bunga dan daun
Pengetahuan tentang merangkai kuntum bunga untuk berbagai posisi tempat( bunga meja, bunga sudut atau bunga tengah)
Diharapkan setelah mempelajari semua pelatihan keterampilan ini baik teori maupun praktek peserta pelatihan dapat terbuka wawasannya serta dapat menggunakan hasil pelatihan keterampilan ini untuk berwira usaha.
E. HASIL DAN PEMBAHASAN Kegiatan pengabdian masyarakat dengan judul MENINGKATAN PENDAPATAN RUMAH TANGGA MISKIN DI KECAMATAN KURANJI KOTA PADANG MELALUI PELATIHAN MEMBUAT BUNGA DARI SAMPAH PLASTIK, bertujuan untuk mengurangi tingkat Pengangguran, mengurangi tingakt kemiskinan dengan memanfaatkan sumber daya local yang selama ini tidak digunakan secara optimal dan cenderung terbuang begitu saja sebagai sampah dan dianggap sebagai barang yang tidak berguna untuk kemudian ditambah nilai gunanya tanpa menambah biaya yang besar dan dapat dimanfaatkan bagi penggunaan sehari- hari atau untuk dijual guna menambah penghasilan rumah tangga. Adapun pelaksanaan kegiatan ini dilakukan sesuai dengan tahapan kegiatan dan metode yang digunakan. Yaitu empat tahap, yang terdiri dari: tahap persiapan, tahap pelaksanaan pelatihan, tahap evaluasi dan tahap pembuatan laporan. 1.Tahap Persiapan Pada tahap persiapan ini yang dilakukan antara lain: persiapan materi/modul dan studi literatur, mengunjungi lokasi kegiatan, koordinasi dan mengurus periizinan ke kantor kecamatan dan Lurah dan ketua kelompok masyarakat untuk menyesuaikan jadwal pelaksanaan, tempat pelaksanaan, peserta dan hal lain-lain yang terkait dengan
kegiatan ini. Dalam tahap ini juga dilakukan survey penentuan peserta, penyebaran undangan, penyusunan modul dan penyiapan bahan presentasi, serta menghubungi pihak dinas terkait. Hal ini dilakukan agar peserta benar- benar dapat menerima manfaat dari pelatihan ini sekaligus meminta calon peserta untuk mengumpulkan kantong plastik bekas sebagai bahan dasar membuat bunga plasti, sekaligus dapat menjamin pasar dari hasil keterampilan ini nantinya jika ada dari peserta yang berminat untuk mengembangkannya.Tahap persiapan ini dilakukan pada bulan I (pertama) kegiatan pengabdian. Dalam menentukan peserta, pelaksana berkoordinasi dengan ketua kelompok POSEKA setempat sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan. Peserta yang ikut dalam pelatihan ini berasal dari nama yang diserahkan oleh Ketua kelompok dan juga melalui wawancara langsung kepada calon peserta. Hal ini bertujuan agar sasaran yang ingin dicapai dalam pengabdian ini dapat tercapai dengan semaksimal mungkin. Jumlah peserta yang ditargetkan mengikuti pelatihan ini berjumlah 20 orang, tetapi dalam realisasinya dihadiri kurang lebih dari 30 orang, ini menunjukkan antusias yang tinggi dari masyarakat yang berminat untuk mengikuti keterampilan membuat bunga dari kantong plastik ini. Penyebaran undangan dilakukan oleh ketua. Agar kegiatan pelatihan ini terkontrol sesuai dengan tujuan dan sasaran kegiatan maka disusun modul pelatihan, yang berfungsi sebagai panduan dalam memberikan memberikan pengertian dan pemahaman tentang pengelolaan sampah dan keterampilan membuat bunga plastik dari plastik bekas serta contoh – contoh hasil berbagai bentuk bunga seperti bunga mawar, bunga teratai, bunga kamboja, dan jenis lainnya. 2.Tahap Pelaksanaan Pelatihan Pelaksanaan pelatihan keterampilan membuat bunga dari plastik bekas dan penyuluhan tentang pengelolaan sampah ini dilaksanakan pada tanggal 17 agustus sampai tanggal 14 september 2013. Tatap muka dilakukan seminggu sekali mengingat waktu yang tersedia bagi peserta hanya bisa pada hari sabtu atau minggu saja. Dalam pelaksanaan kegiatan ini kami dibantu oleh satu orang relawan yang ahli dibidang merangkai bunga dari kecamatan kuranji untuk mempermudah pengenalan dasar menggunting kelopak bunga dan daun serta berbagai jenis rangkaian bunga
sesuai tempat yang diinginkan. karena waktu yang tersedia adalah hari libur, maka pelaksanaan pengabdian dilakukan dirumah salah seorang warga yang bersedia mengingat jumlah peserta diluar target Pada tahap ini digunakan dua metode, yaitu metode ceramah dan diskusi, dan metode pelatihan. Metode ceramah dan penyuluhan bertujuan memberikan pengertian dan pemahaman tentang pentingnya keterampilan dan menumbuhkan jiwa kewirausahaan bagi peserta untuk menumbuhkan semangat mandiri dan mampu melihat peluang usaha dalam keterampilan pemanfaatan limbah plasti rumah tangga ini, Disamping itu kita juga memperkenalkan seorang yang ahli dibidang merangkai bunga ini dan telah berhasil dalam bisnis ini, bahkan sudah menjadi produsen berbagai macam bunga plastik ini. Pada Metode pelatihan, setiap peserta diberikan peralatan seperti: plastik bekas yang sudah dibersihkan, gunting, lampu minyak tanah, lem bakar, rotan serta alat- alat lain yang dibutuhkan. Pada tahap pertama peserta dilatih membuat pola dasar kelopak bunga dan daun, tahap ini membutuhkan waktu satu sampai dua kali pertemuan karena tidak semua peserta dengan mudah dapat memahami pembuatan pola ini.Tahap berikutnya adalah merangkai kelopak bunga dan daun untuk jenis bunga yang paling sederhana pada berbagai ukuran, Untuk tahap ini juga diperlukan waktu satu hari. Tahap akhir dari pelatihan ini adalah merangkai kuntum bunga pada berbagai jenis posisi, disini peserta harus mampu menggabungkan semuabunga dan menyusunya sesuai ukuran yang dikehendaki, sekaligus diajarkan cara menvariasikan bunga berdasarkan warna dan jenis.Tahap ini membutuhkan waktu 2 hari. 3.Tahap Evaluasi Setelah tahap pelatihan keterampilan membuat bunga dari plastil limbah rumah tangga ini selesai satu minggu kemudian kami mengunjungi lokasi pelatihan dan melihat bahwa sudah banyak bunga plastik di rumah – rumah warga dengan berbagai jenis bunga yang berhasil mereka ciptakan. Namun yang lebih menggembirakan kami adalah kelompok yang kami ajarkan ikut serta dalam kompetisi membuat bunga plastik se Kota Padang dan mereka berhasil menjadi juara satu pada kompetisi tersebut, bahkan bunga yang yang mereka buat bersama itu
dihargai RP 500.000 oleh wakil wali kota Padang waktu itu., dan beberapa orang peserta pelatihan juga membuka konter bunga plastik untuk dipasarkan dan harganya lumayan mencapai RP 200.000 satu pot. Dari pengamatan kami, hampir 100 persen peserta telah mampu membuat bunga plastik, bahkan mereka juga sudah dapat mengkombinasikan warna yang sesuai dengan selera pasar. Meskipun demikian peserta masih perlu untuk mengembangkan lebih lanjut dengan melatih kemampuan mereka dalam merancang pola untuk jenis bunga lainnya yang sesuai dengan permintaan pasar dan untuk diaplikasikan pada bentuk- bentuk lain. Ketika ditanya kapada pesarta tentang keinginan mereka untuk menjadikan keterampilan ini sebagai usaha sampingan, sebagian besar sangat berminat, bahkan sudah menjadikannya sebagai usaha sampingan. informasi yang menggembirakan juga kami terima dari peserta, bahwa dari permintaan untuk bunga plastik ini terus meningkat, bahkan terakhir ada permintaan bunga dari bapak Irwan Prayitno Gubernur Sumatera Barat. Artinya keterampilan ini telah membawa manfaat yang cukup besar bagi masyarakat dan dapat menjadi usaha sampingan asalkan kualitas yang dihasilkan sesuai dengan selera pasar. Jadi pada tahap Evaluasi ini dinilai umpan balik atas kegiatan yang telah dilakukan dan mendorong adanya produktivitas di masa mendatang. Evaluasi dilakukan untuk mengetahui kualitas proses pelaksanaan kegiatan dan output kegiatan yaitu sejauh mana kegiatan yang telah dilakukan merubah pikiran dan aktivitas khalayak sasaran berkenaan dengan peningkatan keterampilan melalui membuat bunga plastik sebagai upaya mengurangi pengangguran, pengentasan kemiskinan dan sekaligus menjaga kebersihan di Kota Padang Tercinta ini. Evaluasi terhadap peningkatan keterampilan ini dilakukan untuk tujuan jangka pendek dan jangka panjang. Pada jangka pendek evaluasi lebih bersifat kualitatif, dilakukan pada akhir pelaksanaan pelatihan dengan cara menilai kehadiran peserta serta out put yang merela hasilkan setelah pelatihan. Hal ini bertujuan untuk melihat sejauh mana pelatihan dapat diserap oleh peserta pelatihan. Kehadiran peserta pada pelatihan ini hampir 100%, yang artinya peserta telah bersungguh-sungguh mengikuti pelatihan dan termotivasi dengan pelatihan ini..
Evaluasi jangka panjang lebih ditujukan pada hal yang bersifat kuantitatif sesuai dengan indikator evaluasi yang telah dikemukakan pada bab sebelumnya, yaitu peserta mampu menambah pendapatan dari keterampilan ini dilihat dari jumlah peserta pelatihan yang menjalankan usaha dibidang keterampilan bunga plastik setelah menguasai keterampilan ini. Efek nyata dari hal ini adalah berkurangnya jumlah pengangguran dan menurunnya jumlah penduduk miskinan di daerah ini. 4. Tahap Pembuatan Laporan Kegiatan pengabdian masyarakat ini diakhiri dengan pembuatan sebuah laporan yang mencakup seluruh aspek yang terkait dengan pengabdian masyarakat ini. H. KESIMPULAN DAN SARAN a. Kesimpulan Dari hasil pelaksanan kegiatan pengabdian masyarakat yang berjudul “MENINGKATAN
PENDAPATAN
KECAMATAN KURANJI
RUMAH
TANGGA
MISKIN
DI
KOTA PADANG MELALUI PELATIHAN
MEMBUAT BUNGA DARI SAMPAH PLASTIK”, dapat dibuat kesimpulan sebagai berikut: 1. Untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia dalam rangka memperluas kesempatan
kerja salah satunya adalah melalui pelatihan keterampilan seperti
pengabdian masyarakat ini yang berbentuk pelatihan keterampilan. Untuk dapat tercapainya tujuan jangka pendek dan jangka panjang, pelatihan tersebut haruslah berkelanjutan, yaitu setelah memberikan keterampilan pada kelompok perempuan rumah tangga miskin tersebut kemudian diikuti oleh pembinaan managemen usaha dan solusi mengembangkan usaha untuk itu perlu , perencanaan, dievaluasi secara terus-menerus, sehingga dalam jangka panjang bunga plastik ini dapat berkembang di daerah ini. 2. Pelatihan keterampilan bunga plastik ini dapat memotivasi perempuan dari rumah tangga
miskin
dan
remaja
putri
yang
menganggur
untuk
meningkatkan
kemampuannya dan pengetahuan mereka dalam pengembangan pola, warna dan dapat mengaplikasikan pada berbagai macam jenis bunga lainnya yang bernilai jual dan pasarnya mempunyai prospek yang cerah.
3. Pelatihan keterampilan bunga plastik ini dapat menjadi bekal bagi peserta memberikan peluang untuk membuka usaha sendiri atau kelompok dalam rangka membantu meningkatkan pendapatan keluarga.. 4. Meningkatkan jiwa berwiraswasta (mandiri) dengan memanfaatkan ilmu yang diperoleh dari pelatihan ini, sekaligus membantu pemerintah untuk mencari solusi pemecahan masalah pengangguran dan persoalan kebersihan dan kesehatan b. Saran Dari kegiatan pelatihan ini saran yang dapat diberikan adalah sebagai berikut : 1. Agar pelatihan ini tercapai tujuan yang diharapkan, baik peserta maupun pelaksana harus dapat bekerja sama dan bersungguh-sungguh dalam pelaksanaan programprogram pelatihan serta menciptakan program pelatihan yang berkesinambungan, mulai dari memberikan pelatihan keterampilan, pembinaan kelompok, managemen dan membantu permodalan dan mencarikan peluang pasar agar persoalan terkait dengan kemiskinan dapat dituntaskan. 2. Bagi pemerintah daerah, dalam hal ini tingkat korong dan Kecamatan disarankan untuk dapat melanjutkan program ini dengan melakukan pembinaan lebih lanjut dan untuk mengatasi kendala modal yang mereka hadapi dengan melakukan kerja sama dengan instansi terkait, seperti dinas perdagangan dan perindustrian agar perempuan dari rumah tangga miskin ini yang sudah mempunyai keterampilan sulaman pita ini dapat menjadikan keterampilan ini sebagai usaha untuk membantu meningkatkan ekonomi rumah tangga mereka..
I. DAFTAR PUSTAKA Adhar Sigh,Ram, 2006, Penelitian Sampah Plastik untuk Kontruksi Jalan Raya, New Delhi. Arie S, 2008, Aspek Inovasi Dalam Implementasi 3 R Sampah : Kajian Dalam Perspektif Intitusional Ari Suryanto,Dody dkk, 2005, Kajian Potensi Ekonomis Dengan Penerapan 3R pada Pengelolaan Sampah Rumah Tangga di Kota Depok
Aryanti, dkk, 2000, Peran Serta Masyarakat Dalam Pengelolaan Sampah Di lingkungan Perumahan, Vol 16 N0 2. Jurnal Puslitbangkim, Jakarta
BPS, Kota Padang Dalam Angka, 2010 DKP Kota Padang, 2010. Dessler, Garry. 2001. Human Resources Manajement, Graha Indonesia, Jakarta Damanhuri, E dkk 1989, Pengkajian Laju Timbulan Sampah di Indonesia, Pus lit. Bang. Pemukiman Dept PU-LPM ITB. Enviromental servisec program (ESP) DKI, 2006, Modul Pelatihan Pengelolaan Sampah Berbasis Masyarakat. E.HSU, Cm. Kuo, 2004, Recycling Rates of Waste Home Appliances in Taiwan. Ellina S. Pandebesie, 2005, Teknik Pengelolaan Sampah, Surabaya Edmond Malinvaud, 1999, The theory of unemployment reconsidered, Oxford: Basil Blackwell, ISBN 0631144757
Hadjrachman, Ranupandjo. 1998. Manajemen Sumber Daya Manusia I, Penerbit Karunika, Jakarta. Handoko, T. Hani. 1991. Manajemen Personalia dan Sumber Daya Manusia, BPFE, Jokyakarta. Hardjana, Agus. 2001. Training Sumber Daya Manusia yang Efektif, Konisius Jokyakarta Kuranji Dalam Angka, 2010 Hadjrachman, Ranupandjo. 1998. Manajemen Sumber Daya Manusia I, Penerbit Karunika, Jakarta. Handoko, T. Hani. 1991. Manajemen Personalia dan Sumber Daya Manusia, BPFE, Jokyakarta..
Raymond Torres, 2007. Unemployment measure, World Bank. Tri Sambodo, 2007. Prospek Perekonomian Indonesia, Pusat Penelitian Ekonomi LIPI M. http://giatwirausaha.wordpress.com/2008/03/12/mengelola-sampah-mengelolagaya-hidup/
LAMPIRAN 1.
IDENTITAS PENGABDI
IDENTITAS KETUA PELAKSANA Nama
: SOSMIARTI, SE, M.Si
NIP
: 1971 0930 2006 04 2005
Tempat/tanggal lahir : Padang . 30 September 1971 Jenis kelamin
: Perempuan
Pekerjaan
: Dosen Fekon Unand
Agama
: Islam
Pendidikan tertinggi
: S.2 Perencanaan Pembangunan
Pangkat dan Golongan : Penata Muda / IIIc Jabatan Fungsional
: Lektor
Fakultas/Jurusan
: Ekonomi / Ilmu Ekonomi
Unit Kerja
: Fakultas Ekonomi Universitas Andalas
Alamat Kantor
: Kampus Limau Manis Padang
Telp/Faks/E-mail
: 0751-71088/71089/
[email protected]
Alamat Rumah
: Jl. Bandes Pila Tarok Kuranji Padang
Telp/Faks/E-mail
: 08126719435/
[email protected]
PENDIDIKAN YANG DITEMPUH 1. 2. 3. 4.
SD Negeri No. 76 Padang tamatan tahun 1984 SMP Negeri No. 1 Padang tamatan tahun 1987 SMU Negeri No. 1 Padang tamatan tahun 1990 Fakultas Ekonomi Universitas Andalas Padang, Jurusan Ekonomi Pembangunan (EP) tamatan tahun 1996 5. Pascasarjana Universitas Andalas, Program Studi Perencanaan Pembangunan tamatan 2001. RIWAYAT PEKERJAAN 1. Asisten Ahli di Bidang Ekonomi pada PT. Taru Nusantara, 1996 2. Dosen Luar Biasa Fakultas Ekonomi Universitas Andalas Padang Program S1 dan D3, 1996 -2001
3. Dosen Kontrak Fakultas Ekonomi Universitas Andalas Padang Program S1 dan D3, 2002- 2003 4. Dosen Luar Biasa Pada : Universitas Bung Hatta, semenjak 1999 s/d 2000 STIE Dhrama Andalas, semenjak 1999 s/d 2009 STIEPI, semenjak 2000 s/d 2008 STIA Adabiah, semenjak 1995 s/d 2008 AMIK Jaya Nusa, sejak 1997 s/d 2001 AKBP, semenjak 2007- 2008 Universitas Muhammadiyah, semenjak 2007-2009 PSIKM Unand,2007 sampai sekarang 5. Staf Ahli bidang Ekonomi pada Andalas Solusi Bisnis, 2002 sampai 2006 6. Dosen tetap Fakultas Ekonomi Universitas Andalas Padang, 2006 PENGALAMAN PENELITIAN 1. Pengaruh Perdagangan Besar dan Eceran terhadap Pendapatan Asli Daerah (Studi Kasus Kotamadya Padang) 1996.Skripsi S1 2. Studi Potensi Pendapatan Asli Daerah Tk.. II Kabupaten Tanah Datar, Kerjasama dengan Konsultan Taru Nusantara, 1996 3. Pemetaan Perbankan Daerah Tk. II Kabupaten Sumatera Barat, kerjasama dengan Bank Indonesia dan Lembaga Penelitian Universitas Bung Hatta ,1998 4. Pertambangan Batu Bara Ombilin sebagai Pusat Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat Daerah, 1999 5. Analisa Kelayakan, Efesiensi, dan Prospek Penyelenggaraan Otonomi Perguruan Tinggi (Studi Kasus dalam mengatasi Krisis Moneter di Indonesia),2000 6. Analisis Pasar Tradisional Kabupaten Padang Pariaman, 2000 7. Kebijakan Makro Ekonomi dalam Mengatasi Krisis Moneter di Indonesia,2001 8. Perencanaan Pembangunan Pelabuhan Teluk Bayur, Kerjasama dengan SAGA,2001 9. Pegaruh Keberadaan PT. Semen Padang Terhadap Sosial Ekonomi Masyarakat Sekitar (Studi Kasus Kecamatan Lubuk Kilangan), 2001.Tesis S2 10. Analisis kegiatan Pengembangan Komoditi Unggulan Sumatera Barat, 2001 11. Pengaruh Penggunaan Pupuk Organik Terhadap Peningkatan Pendapatan Petani kota Padang, 2004 12. Analisis Pengeluaran Konsumsi Masyarakat Sumatera Barat, 2004 13. Proses Percepatan Pembangunan : Studi Kasus Penduduk Miskin Kabupaten Pesisir Selatan,Kerjasama dengan Bank Indonesia dan LPER Universitas Andalas, 2006 14. Analisis Willingnes to pay pada komodity Air, 2006 15. Tracer Study Perencanaan Pembangunan (PPn), 2006 16. Kebijakan Umum Anggaran Kabupaten Mentawai, 2007 17. Potensi Kayu kelapa Sebagai Sumbar daya Energi Pengganti Minyak Pasca Kenaikan Harga BBM di Kab Padang Pariaman, 2007 18. Pegaruh Keberadaan PT. Semen Padang Terhadap Sosial Ekonomi Masyarakat Sekitar (Studi Kasus Kecamatan Lubuk Kilangan), 2001.Tesis S2 Ditulis kembali dalam jurnal Bisnis dan Manjemen, ISSN No.1858-3660 Vol.4,N0 3,2008 19. Prospek Pengembangan Usaha Minyak Goreng Kelapa di Kabupaten/Kota Padang Pariaman, Dana DIPA Kompetitif Unand 2009.Ditulis kembali dalam jurnal Bisnis dan Manjemen,ISSN No.1858-3660 Vol.5,N0 2,2009.
20. Peranan Perempuan Pengusaha dalam Pengembangan Usaha Mikro Kecil Industri Makanan Dalam Upaya Mengurangi Kemiskinan Dikota Padang. Dana DIPA Kompetitif Unand 2010. DIPA No.088/H.16/PL/DM-DIPA/III/2010 21. Rekonstruksi Peran Perempuan dalam Meningkatkan Ekonomi Rumah Tangga. Dibiayai dana Fakultas Ekonomi Tahun Anggaran 2010 22. Pengaruh Kredit Mikro Nagari Terhadap Pendapatan Rumah Tangga Miskin Di Kecamatan kuranji, dibiayai dana Fakultas Ekonomi Tahun Anggaran 2011 PENGALAMAN PENGABDIAN 1. Sebagai Ketua Pelaksana Sosialisasi Program Pengabdian Kepada Masyarakat Program Studi Perencanaan Pembangunan Pascasarjana Universitas Andalas dan Lembaga Pengabdian Masyarakat di Kecamatan kuranji Kota Padang, dalam bentuk Pemetaan dan Rancangan Program Berbasis kebutuhan ,2008 2. Peluncuran Buku Kerjasama Fakuultas Ekonomi Universitas Andalas dengan Bank Indonesia Padang, 2008. 3. Instruktur Kursus Penyusunan AMDAL Tentang Dampak Pada Lingkungan Sosial Ekonomi,2009 4. Auditor AMAI Unand, semenjak 2009 5. Dosen Pembimbing Lapangan KKN Unand 2009 6. Tim Pengawas Ujian Nasional SMA/MA Tahun 2009 Propinsi Sumatera Barat 7. Tim Pemantau Independen ( TPI) Ujian Nasional Tingkat SLTP Propinsi Sumatera Barat tahun 2009 8. Dosen Pembimbing Lapangan KKN Unand 2010 9. Pelatihan Pemberdayaan Ekonomi Orang Tua Anak Jalanan Di Kota Padang, Dibiayai DIPA Kompetitif Unand 2010. No. 09/H.16/PM/DIPA- Kompetitif/VII-2010 10. Pemberdayaan Kelompok Rumah Tangga Miskin Di Daerah Tertinggal Melalui Pelatihan Sulaman Pita Di Korong Durian Jantung Kec IV Koto Aur Malintang Kab Padang Pariaman, Dibiayai DIPA Kompetitif Unand.2010. No. 09/H.16/PM/DIPAKompetitif/VII-2010 11. Gugus Kendali Mutu (GKM) Universitas Andalas, Mei 2010. 12. Gugus Kendali Mutu (GKM) Universitas Andalas, Januari 2010 13. Sebagai Juri Pada Olimpiade Ekonomi Tingkat SMA/MA, 2010 14. Tim Pengawas Ujian Nasional SMA/MA Tahun 2010 Propinsi Sumatera Barat 15. Tim Pemantau Independen ( TPI) Ujian Nasional Tingkat SLTP Propinsi Sumatera Barat tahun 2010. 16. Pemberdayaan Kelompok Rumah Tangga Miskin Pasca Gempa Melalui Pelatihan Anyaman Lidi Hias dI Desa Koto Marapak Kecamatan Pariaman Timur Kota Pariaman . Dibiayai DIPA Kompetitif Unand.2011, no kontrak: 49/UN 16/PM/DIPAKompetitif/IV-2011 17. Pengawas Satuan Pendidikkan Ujian nasional SMA/SMK/MA Tahun Ajaran 2011/2012 Propinsi Sumatera Barat,2012
BIDANG KEAHLIAN Perencanaan Pembangunan
PELATIHAN
1.
Achievement motivation Training ( AMT ) , 2005
2.
Pendidikkan dan Pelatihan Calom Widyaiswara ( Program Umum), 320 jam Pada pusdiklat regional departemen Dalam negeri, bekerja sama dengan Lembaga Administrasi Negara, Bukittinggi, 30 juli S/d 1 september 2007.
3.
Pelatihan Program Peningkatan Keterampilan Dasar Tekhnik Intruksional ( PEKERTI) Angkatan XX,2008
4.
Pelatihan Aplied Approach/ Ancangan Aplikasi (AA) Angkatan XXXVI, tanggal 1 s/d 4 juni 2009
5. 6.
Training of Trainers ( Level I ) for Finance Management in Indonesia, 18-22 may 2009 Pelatihan Audit Mutu Akademik Internal (AMAI), 12- 14 Mei 2009
7.
Pelatihan Metodologi Penulisan Proposal Pengabdian Kepada Masyarakat Bagi Dosen Muda Unand, Padang, 10 Februari 2009
8.
Training of Trainers ( Level II ) for Lectures of KKD and KKDK Participatory Methot for Lokal Finance Management Training in Padang Indonesia, 26- 29 desember 2011
9.
Training of trainers (TOT) Program kreatifitas Mahasiswa (PKM), Padang, 13 Mei 2012.
SEMINAR
1.
International Conference on Public- Private Partnerships In Development, University of Malaya, kuala lumpur, 15- 16 January 2009
2.
Pendidikkan Sebagai Unggulan Sumbar Dalam Rangka Membangun Knowledgebased Economy, Bank Indonesia Padang, 25 September 2009
3.
Menempatkan Sumbar Sebagai Daerah Perconyohan Penerapan Ekonomi Syariah, Bank Indonesia, 28 September 2009Kongres ISEI XVII : Rekonstruksi Sistem Ekonomi Untuk Mendukung Daya Saing Indonesia Pasca Krisis Ekonomi Global, Bukittinggi, 30 – 1 Agustus 2009
4.
The international Conference on Business and Economic, Bisiness and economic of Climate Cahange Towards Low Carbon Economy, ICBE, 2010.
5.
Lokakarya Pendalaman Pemahman dan Pengembangan Jaringan Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat , 21 januari 2010
6.
Formula Percepatan Penanganan Bencana, ACT, UnanD, Padang, 3 Februari 2010
7.
Seminar Nasional Ekonomi syariah, Topik: Ekonomi syariah dan Prioritassektor riil dalam Menggerakkan ekonomi Sumbar, 7 februari 2010.
8.
Workshop Silabus dan Kurikulum Teori Ekonomi, 25-26 Agustus 2011.
9.
International Seminar on Islamic Epistemology toward Curriculum Reform 2011, Padang, September 9, 2011.
MATA KULIAH 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11. 12.
Pengantar Ekonomi Mikro Pengantar Ekonomi Makro Ilmu Ekonomi Teori Ekonomi Makro I Teori Ekonomi Mikro II Ekonometrik Statistik Ekonomi Statistik bisnis Statistik Multivariat Ekonomi Moneter Matematika Ekonomi Ekonomi Kelembagaan Padang, November 2013
SOSMIARTI, SE, M.Si NIP: 197109302006042005
IDENTITAS ANGGOTA PENELITI Nama
: Dra. Leli Sumarni, MS, MSi
Nomor Peserta
: 10110061561132
NIP / NIK
: 19621204 198703 2 001
Tempat dan Tanggal Lahir
: Ujung Guguk, 04 Desember 1962
Jenis Kelamin
: Perempuan
Status Perkawinan
: Kawin
Agama
: Islam
Golongan / Pangkat
: Penata /Gol.IIIc
Jabatan Fungsional Akademik: Lektor Perguruan Tinggi
: Universitas Andalas Padang
Alamat
: Kampus Unand Limau manis
Telp. / Faks.
: Telp. 0751-71088 Faks.0751-71089
Alamat Rumah
: Komplek Unand, Jl. Filsafat BI/02/02 Ulu Gadut, Kecamatan Pauh, Padang
Telp. / Faks
: HP. 081363 198 849.
Alamat e-mail
:
[email protected].
RIWAYAT PENDIDIKAN PERGURUAN TINGGI
Lulus
Program Pendidikan (diploma, sarjana, magster, spesialis dan doktor)
1986
S-1
Universitas Andalas
Biologi
1993
S-2
Institut Teknologi Bandung
Biologi Lingkungan
2004
S-2
Universitas Andalas
Perencanaan Pembangunan
Tahun
Perguruan Tinggi
Jurusan/ Program Studi
PELATIHAN PROFESIONAL Tahu n 1988
1989
Jenis Pelatihan (Dalam/Luar Negeri) Latihan Pra Jabatan Tingkat III
Kursus pengantar komputer mikro
Penyelenggara
Jangka Waktu
Universitas Bengkulu
4-1-1988 s/d
PIKSI ITB
20-6-1989 s/d
15-2-1988
1-7-1989 1989
English for specific purposes course
English Language Teaching Unit ITB
7-8-1989 s/d 12-8-1989
1995
Pelatihan Applied Aproach (AA) Angkatan VII
Universitas Bengkulu
27-11-1995 s/d 2-12-1995
2007
Pelatihan Peningkatan Kemampuan Bahasa Inggris Bagi Dosen Fakultas Ekonomi Universitas Andalas
Fakultas Ekonomi Universitas Andalas
01-02-2007 s/d
Pelatihan Peningkatan Kemampuan Dosen Dalam Monev Internal
Universitas Andalas
11-8-2009 s/d
2009
Pelatihan audit mutu akademik internal
Universitas Andalas
13-8-2009
2010
Pelatihan Metodologi Penulisan Proposal Pengabdian Kepada Masyarakat Bagi Dosen Muda Universitas Andalas
Universitas Andalas
28-01-2010
2009
30-06-2007
12-8-2009
PENGALAMAN MENGAJAR Mata Kuliah
Program Pendidikan
Institusi/Jurusan/ Program Studi
Semester/Tahun Akademik
Statistik Ekonomi
S-1 Reguler
Universitas Andalas/ Akuntansi
Ganjil/ 2006-2007 Ganjil/ 2007-2008 Ganjil/ 2008-2009 Ganjil/ 2009-2010
Matematika Ekonomi
S-1 Reguler
Universitas Andalas/ Manajemen
Ganjil/ 2006-2007 Ganjil/ 2007-2008 Ganjil/ 2008-2009 Ganjil/ 2009-2010
Statistik Multivariat
S-1 Reguler
Universitas Andalas/ Manajemen
Genap 2006-2007 Genap/ 2007-2008 Genap/ 2008-2009 Genap/ 2009-2010
Statistik Multivariat
S-1 Reguler Mandiri
Universitas Andalas/ Akuntansi
Genap 2006-2007 Genap/ 2007-2008 Genap/ 2008-2009 Genap/ 2009-2010
Ekonomi Sumber Daya Alam
S-1 Reguler
Universitas Andalas/ Ilmu Ekonomi
Ganjil 2008-2009 Ganjil/ 2009-2010
PRODUK BAHAN AJAR Mata Kuliah
Program Pendidikan
Jenis Bahan Ajar (cetak dan non cetak)
Semester/Tahun Akademik
Hand Out (Lecture Note)
Ganjil/ 2008-2009
Statistik Multivariat S-1 Reguler dan Reguler Mandiri
Hand Out (Lecture Note)
Genap/ 2008-2009
Matematika Ekonomi
S-1 Reguler
Hand Out (Lecture Note)
Ganjil/ 2008-2009
Ekonomi Sumber Daya Alam dan Lingkungan
S-1 Reguler
Hand Out (Lecture Note)
Ganjil/ 2008-2009
Statistik Ekonomi
S-1 Reguler
Ganjil/ 2009-2010
Genap/ 2009-2010
Ganjil/ 2009-2010
Ganjil/ 2009-2010
PENGALAMAN PENELITIAN Tahun
Judul Penelitian
Sumber Dana
Ketua/ Anggota Tim
2004
Studi Kelayakan Ekonomi dan Partisipasi Masyarakat Pengelolaan Sampah Dikota Padang
Ketua pelaksana
DIPA Unand
2009
Analisis Sumber-Sumber Pertumbuhan Ekonomi Sumatera Barat
Ketua Pelaksana
DIPA Unand
2009
Ananlisis Modal Sosial Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat
Anggota
DIPA Unand
KARYA ILMIAH*
A. Buku/Bab Buku/Jurnal Tahun Judul
Penerbit/Jurnal
2006
Studi Kelayakan Ekonomi Pengelolaan Sampah Jurnal Ekonomi dan Dikota Padang Manajemen
2010
Analisis Pertumbuhan Ekonomi Sumatera Barat
Jurnal Ekonomi dan Manajemen
*termasuk karya ilmiah dalam bidang ilmu pengetahuan/teknologi/seni/desain/olahraga
KONFERENSI/SEMINAR/LOKAKARYA/SIMPOSIUM Tahun
Judul Kegiatan
Penyelenggara
Panitia/ Peserta/ Pembicara
2005
Workshop Evaluasi Diri Dan Perencanaan Pengembangan Institusi di Perguruan Tinggi Workshop Pembahasan Penelitian Bersaing Seminar Regional dan Diskusi Terfokus “Mengurangi Masalah Pasar
Jurusan Ekonomi Fakultas Ekonomi Universitas Andalas
Peserta
2005 2006
Fakultas Ekonomi Peserta Universitas Andalas Ikatan Sarjana Ekonomi Peserta Indonesia Cabang Padang
2009
2009
2009
Kerja Sebagai Pendorong Iklim Investasi” KONGRES ISEI XVII ISEI Pusat “Rekonstruksi Sistem Ekonomi Untuk Mendukung Daya Saing Indonesia Pasca Krisis Ekonomi Global” Seminar “Pendidikan Bank Indonesia Padang Sebagai Unggulan Sumbar Dalam Rangka Membangun Knowledge-Based Economy” Seminar “Menempatkan Bank Indonesia Padang Sumbar Sebagai Daerah Percontohan Penerapan Ekonomi Syariah”
Peserta
Peserta
Peserta
KEGIATAN PROFESIONAL/PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT Tahun
Jenis/Nama Kegiatan
Tempat
2008
Upaya Peningkatan Partisipasi Masyarakat Dalam Pengelolaan Sampah Di Kota Padang (Studi Kasus Kel. Kuranji Kota Padang) Sosialisasi Kesadaran Remaja Tentang Bahaya Narkoba Di Kelurahan Limau Manis Selatan Kecamatan Pauh Kota Padang Peningkatan Kualitas Tenaga Kerja Melalui Pelatihan Keterampilan Desain Grafis Sebagai Upaya Pengurangan Pengangguran Di Kecamatan Koto Tangah Kota Padang Pemberdayaan Masyarakat Melalui Peningkatan Partisipasi Dalam Pengelolaan Sampah Di Kelurahan Gunung Sarik Kecamatan Kuranji Kota Padang
Kelurahan Kuranji Kecamatan Kuranji Kota Padang Kelurahan Limau Manis Selatan, Kecamatan Pauh Kota Padang Kecamatan Koto Tangah Kota Padang
2008 2009
2009
Kelurahan Gunung Sarik Kecamatan Kuranji Kota Padang
JABATAN DALAM PENGELOLAAN INSTITUSI Peran/Jabatan Sekretaris
Institusi(Univ,Fak,Jurusan,Lab,studio, Manajemen Sistem Informasi Akademik dll) Jurusan Keuangan Negara Program Diploma III Fakultas Ekonomi Universitas Andalas
Tahun … s.d. … 1 Oktober 2005 s/d 1 Oktober 2008
Sekretaris
Jurusan Ilmu Ekonomi Fakultas Ekonomi Universitas Andalas
1 Maret 2010 s/d 1 Maret 2014
PERAN DALAM KEGIATAN KEMAHASISWAAN Tahun 1999sekarang
Jenis/Nama Kegiatan Kegiatan Akademik Mahasiswa S1
2005sekarang 2005-2008
Kegiatan Akademik Mahasiswa D III Panitia Penyelenggara dan Pembimbing Kegiatan Magang
2008
Pembimbing Praktek Kerja Lapangan (PKL) Mahasiswa Program Diploma III Pembimbing Praktek Kerja Lapangan (PKL) Mahasiswa Program Diploma III
2010
Peran Tempat Pembimbing Jurusan Ilmu Akademik Ekonomi, Fekon, Unand Pembimbing Program Diploma III Akademik Fekon, Unand Pembimbing Badan Penelitian Magang dan Pengembangan Sumbar Bappeda Kota Padang Dinas Pendapatan Daerah Kota Padang Pembimbing Sumatera Barat Pembimbing Pariaman Sumatera Barat
ORGANISASI PROFESI/ILMIAH Tahun 2006sekarang
Jenis/Nama Organisasi Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia Cabang Padang
Jabatan/Jenjang Keanggotaan Anggota Bidang Ekonomi Sumber Daya Alam
Saya menyatakan bahwa semua keterangan dalam Curriculum Vitae ini adalah benar dan apabila terdapat kesalahan, saya bersedia mempertanggungjawabkannya.
Padang, November 2013 Yang menyatakan,
`
(Dra. LELI SUMARNI, MS, MSi) NIP: 19621204 198703 2 001
PETA KECAMATAN KURANJI
DAFTAR HADIR PESERTA PELATIHAN 17 – 20 Agustus 2013 NO
Nama
kehadiran 1
1
Nurbaida
2
Nurhalena
3
Nur aisah
4
Nurmaleni
5
Dewi Rita
6
Resriwati
7
Aminah
8
Perawati
9
Mayulis
10
Afni
11
Sulastri
12
Anis
13
Rosneli
14
Gustina
15
Yasmeri
16
Yasmeli
17
erita
18
Murniati
19
juminang
20
Nurmalina
2
3
4
Padang, 20 Agustus 2013 Pemateri
Sosmiarti,SE,MSi NOP: 197109302008042005
DOKUMENTASI KEGIATAN PENGABDIAN
Tumpukan sampah plastik rumah tangga
Sampah plastik yang sudah dibersihkan dan sisa rotan yang tidak terpakai
Kegiatan
Membuat pola kelopak bunga dan daun dari plastik bekas
Merangkai daun dan kelopak bunga plastik
BUNGA YANG DIHASILKAN DARI PELATIHAN INI: