SABTU LEGI, 17 DESEMBER 2016 TAHUN 67 NO. 300 ■ TERBIT 28 HALAMAN
KPK Telusuri Anggota Militer ■ Penyuap Pejabat Bakamla di Luar Negeri JAKARTA - KPK menggandeng Polisi Militer (POM) TNI untuk menelusuri keterlibatan anggota militer dalam kasus suap pengadaan satelit pemantauan Badan Keamanan Laut (Bakamla).
SM/Antara
Fahmi Darmawansyah
”Terkait anggota militer masih kami dalami. Kami ingin sampaikan bahwa ada dua wilayah hukum yang berbeda antara peradilan umum dan peradilan militer dalam kasus ini. KPK tidak bisa masuk ke sana,” kata Kabiro Humas KPK Febri Diansyah di kantornya, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Jumat (16/12). Jika pelaku dari pihak militer, KPK tidak bisa menanganinya. Karena itu, dilakukan koordinasi dengan POM TNI. Pihak POM TNI pun menyatakan mendukung dan bersedia bekerja sama dengan KPK terkait penelusuran kasus ini. Kegiatan yang dapat dilakukan, misalnya pendampingan pengamanan dalam proses penyidikan.
Koordinasi itu termasuk memanggil anggota militer untuk dimintai keterangan sebagai saksi. ‘’Itu (pemeriksaan anggota militer) adalah salah satu poin yang perlu kami koordinasikan dengan pihak TNI,” ujar Juru Bicara KPK tersebut. Jika ditemukan anggota militer terlibat, KPK akan bekerja sama ketika sudah masuk wilayah hukum peradilan militer. Berdasar penelusuran, Bakamla pernah melakukan penandatanganan perjanjian pengadaan surveillance system melalui layanan pengadaan secara elektronik (LPSE). Pengadaan itu terdiri atas long range camera beserta tower, instalasi dan pelatihan, pengadaan monitoring satellite, dan pengadaan backbone coastal surveillance system. Penandatanganan perjanjian dilakukan oleh
Direktur Data dan Informasi Bakamla Laksamana Pertama TNI Bambang Udoyo. Dia menjabat sebagai pejabat pembuat komitmen (PPK) dalam proyek pengadaan tersebut. Diimbau Menyerah Sementara itu, KPK menyatakan mengetahui posisi Direktur Utama PT Melati Technofo Indonesia (MTI) Fahmi Darmawansyah. Yang bersangkutan berada di luar negeri, beberapa hari sebelum penangkapan Deputi Informasi, Hukum, dan Kerja Sama Badan Keamanan Laut (Bakamla) Eko Susilo Hadi. KPK mengimbau Fahmi agar kembali ke Indonesia dan menyerahkan diri. ‘’Tentu saja kami imbau segera kembali ke Indonesia. Akan lebih baik bagi tersangka dan penuntasan perkara kalau yang bersangkutan (Bersambung hlm 2 kol 1)
Calo Bakal Terbabat oleh E-Tilang JAKARTA - Praktik percaloan saat pembuatan SIM, perpanjangan SIM, dan pengambilan barang sitaan saat ditilang coba ditekan dan dikurangi dengan terobosan terbaru E-tilang, SIM online, dan Samsat Online yang mulai diterapkan, Jumat (16/12). (Bersambung hlm 7 kol 1) APLIKASI ONLINE: Kapolri Jenderal Tito Karnavian, Menpan RB Asman Abnur, Ketua KPK Agus Rahardjo, Menteri BUMN Rini Soemarno, dan Kakorlantas Irjen Agung Budi Maryoto menekan tombol peresmian aplikasi online di Satpas Daan Mogot, Jakarta Barat, Jumat (16/12).(30)
SM/dtc
Sejarah Harus Berubah BANGKOK - Malam ini, timnas Indonesia akan mencatatkan sejarah; juara Piala AFF untuk kali pertama atau makin menegaskan sebagai spesialis runner up. Sejarah itu akan bisa dilihat ketika pasukan Garuda dijamu Thailand pada partai final leg kedua di Stadion Rajamangala, Bangkok,
Sabtu (17/12), (siaran langsung RCTI pukul 19.00 WIB). Sepanjang mengikuti Piala AFF sejak 1996, Indonesia empat kali hampir menjadi juara. Dalam empat kesempatan di final itu, skuad Merah Putih selalu kandas. Tak ada negara lain yang gagal sebanyak Indonesia. Thailand yang menjadi Raja Asia Tenggara
dengan empat gelar juara, memiliki rekor tiga kali tumbang pada babak puncak. Pada 2000 dan 2002, Thailand menjadi momok bagi Indonesia pada babak pamungkas. Dua negeri jiran, Singapura serta Malaysia ganti memupus asa juara Indonesia pada tahun 2004 dan 2010. (Bersambung hlm 7 kol 1)
COBA LAPANGAN: Pemain timnas Indonesia berlatih ketika uji coba lapangan di Rajamangala National Stadium, Bangkok, Thailand Jumat (16/12). Indonesia akan bertanding melawan Thailand pada final putaran kedua AFF Suzuki Cup 2016, malam ini.(30)
SM/Antara
Densus Tangkap Warga Breggong Purworejo ■ Diduga terkait Bom Panci
Egy, Pemain Terbaik Piala Soeratin 2016
Bermain Bola sejak Usia 4 Tahun Nama Egy Maulana Vikri mencuat selama berlangsung Piala Soeratin 2016. Bomber Persab Brebes itu selalu menjadi perhatian dan ditakuti lawan, lantaran ketajamannya dalam menciptakan gol. Dia terpilih sebagai pemain terbaik dan menjadi top skor. Egy pun berhak memboyong trofi sepatu emas. TARGET Egy membawa Persab Brebes menjadi scudeto Piala Soeratin 2016 tercapai, setelah pada partai final berhasil mengalahkan Askot Balikpapan 4-1 di Stadion Manahan Solo.
Egy juga meraih dua gelar sekaligus, yakni sebagai pemain terbaik dan top skor. Pemuda kelahiran 7 Juli 1990 itu tak pernah absen mencetak gol dalam setiap pertandingan di Piala
SM/Yoma Times Suryadi
BARANG SITAAN : Polresta Surakarta merilis sejumlah barang sitaan dari rumah terduga teroris Imam Syafi’i (33) dan Sunarto (26) di kawasan Banyuanyar, Banjarsari, Solo, Jumat (16/12). (30) PURWOREJO - Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Anti Teror Mabes Polri menangkap perempuan berinisial IP (35), warga Dusun Tegalsari RT 01 RW 06 Desa Brenggong, Kecamatan Purworejo, Kabupaten Purworejo, Kamis (15/12) pukul 14.00. IP diduga terkait dengan jaringan bom panci Bekasi yang telah ditangkap polisi belum lama ini. Kapolres Purworejo AKBP Satrio Wibowo SIK mengungkapkan, IP ditangkap Tim Densus 88 Anti Teror saat membantu mempersiapkan peringatan Maulud Nabi Muhammad SAW di mushala dekat rumahnya. ‘’Densus menyita beberapa ponsel, dokumendokumen semacam paspor, dan sejumlah buku,’’ ungkapnya, kemarin. (Bersambung hlm 2 kol 1)
Soeratin. Ada 22 gol yang dia kantongi dari tujuh laga sepanjang kompetisi. Ketajamannya mencetak gol memang tak diragukan. Beberapa kali, Egy menciptakan hattrick. Pemuda asli Medan ini memiliki keistimewaan tendangan kaki kiri yang tajam dan keras. Tendangan keras kaki kirinya kerap mongoyak jala gawang lawan. Kepiawaian Egy dalam mengolah bola tidak lepas dari latar belakang keluarga yang pecinta sepak bola. Ayahnya, Syarifudin pernah membela PSMS Medan, Petrokimia Gresik, serta beberapa tim besar lain. Kini ayahnya menjadi pelatih di Medan. Bakat Egy muncul saat usia baru empat tahun. Egy sering diberi bola oleh ayahnya. Bahkan, saat sudah bisa berjalan, dia pun menendang-nendang bola. ‘’Sejak usia empat tahun saya bermain bola. Ayah saya kan juga seorang pemain bola. Ayah selalu memberikan dorongan untuk terus bermain yang terbaik,” kata Egy Maulana Vikri ditemui setelah tasyakuran kemenangan Persab Brebes di Pendapa Kabupaten Brebes. (Bersambung hlm 7 kol 1)
ANGKAT PIALA : Penyerang Persab Brebes, Egy Maulana Vikri mengangkat piala pemain terbaik yang diraihnya.(30) SM/ Bayu Setiawan
Mendadak Oranye karena Kesemek
SM/rtr
SATU desa di wilayah Anxi, Quanzhou, Provinsi Fujian, Tiongkok tenggara mendadak menjadi serba oranye gara-gara kesemek. Pasalnya para petani yang tengah panen kesemek kompak menjemur hasil buminya itu di atap-atap rumah. (rtr-mn-66)
3
HUKUM
Buni Yani Sengaja Sebar Video
SABTU, 17 DESEMBER 2016
UU MD3 Direvisi pada Masa Reses ■ Presiden Rapat Konsultasi dengan Pimpinan DPR/DPD JAKARTA - Semua fraksi di DPR sepakat perlunya merevisi Undang-Undang Nomor 17 tahun 2014 tentang MPR, DPR, DPD, dan DPRD (MD3). Hal itu diungkapkan Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah, Jumat (16/12).
SM/Antara
SHALAT JENAZAH : Sejumlah keluarga dan kerabat melaksanakan shalat jenazah seusai upacara serah terima dari pihak Mabes Polri kepada keluarga korban jatuhnya pesawat Skytruck M28 di Markas Polisi Udara Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Banten, Jumat (16/12).(30)
Skytruck Diganti dengan Pesawat Lain ■ 13 Jenazah Korban Diterima Wakapolri JAKARTA - Saat ini Polri tinggal memiliki satu unit pesawat Skytruck. Dari empat yang sudah dimiliki, tiga diantaranya mengalami kecelakaan. Sebelum kecelakaan di Kepulauan Riau, dua pesawat mengalami kejadian serupa di Papua. Untuk itu, Wakapolri Komjen Syafruddin menegaskan akan menggantinya dengan pesawat yang baru. ’’Kita akan ajukan pesawat yang lain. SOP (standar operasional prosedur-red) diperbaiki. Kita akan mengganti dengan pesawat yang baru,’’ pungkasnya. Dia mengungkapkan, kecelakaan pesawat Skytruck M28
di Kepulauan Riau menjadi pertimbangan khusus kebijakan itu. Pihaknya akan meningkatkan fasilitas, sarana dan prasarana kepada seluruh prajurit polisi. ’’Itu pasti, akan meningkatkan fasilitas, sarana prasarana, perawatan, pesawat akan diperbaharui,’’ tambahnya. Kemarin, 13 jenazah korban pesawat Skytruck M28 tiba di Lapangan Udara Pondok Cabe. Upacara 13 jenazah itu dipimpin langsung Syafruddin. Iring-iringan peti jenazah tiba di Mako Direktorat Polisi Udaha Baharkam Pondok Cabe, Tangerang Selatan sekitar pukul 16.00. Tiga belas jenazah itu disambut ratusan keluarga
serta para prajurit dengan diiringi instrumen tanda penghormatan. Suasana haru menyelimuti kedatangan para prajurit yang gugur. Naik Pangkat ’’Dengan ini, saya Drs Syafruddin, MSi Komisaris Jenderal, selaku Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia menerima 13 jenazah prajurit,’’ ujar Syafruddin saat memimpin upacara penerimaan jenazah. Seluruh prajurit yang telah gugur akan diberikan kenaikan pangkat luar biasa. Setelah penyerahan jenazah dari Polda Kepulauan Riau kepada keluarga, pemakaman akan dilaksanakan hari ini. Dari semua jenazah, ada
empat jenazah yang akan dimakamkan di area Jabodetabek, sisanya dimakamkan di kampung halaman masingmasing. Setelah upacara penerimaan, langsung dilaksanakan shalat untuk jenazah muslim dan ibadah misa atau kebaktian arwah untuk korban non muslim. Kemudian, bagi anggota keluarga yang tidak bekerja sebagai PNS akan dicarikan pekerjaan oleh pihak kepolisian. Selain itu, mereka juga akan mendapatkan santunan. ’’Itu yang sedang dipertimbangkan, diperhitungkan. Kebetulan juga keluarga korban ada sebagian pegawai negeri. Jadi yang tidak, kita akan carikan pekerjaan. Untuk anaknya kita siapkan menjadi polisi,’’ucap Syafruddin.(dtc-96)
KPK....
pergerakan kami belum bisa sampaikan,’’ tandasnya. KPK juga belum memastikan apakah akan meminta bantuan Interpol dalam mengembalikan Fahmi. ’’Penyidik masih fokus memperdalam perkara ini,’’ ujarnya. Seperti diketahui, KPK menangkap Eko Susilo Hadi terkait dugaan suap proyek pengadaan alat keamananan laut. KPK juga mengamankan Hardy Stefanus (swasta) dan
M Adami Okta, pegawai PT MTI. Pada pukul 12.30 WIB, terjadi penyerahan uang dari Hardy dan M Adami kepada Eko Susilo di kantor Bakamla. Setelah penyerahan, Hardy dan M Adami keluar gedung dan langsung ditangkap di area parkir gedung Bakamla. Eko, Fahmi, Hardy dan Adami telah ditetapkan sebagai tersangka. Eko dijerat dengan Pasal 12 huruf a atau Pasal 11 UU No 31 Tahun
1999 sebagaimana diubah dalam UU No 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo Pasal 64 ayat 1 KUHP, sebagai penerima suap. Keiga penyuap dijerat Pasal 5 ayat 1 a atau b atau Pasal 13 UU No 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dalam UU No 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo Pasal 64 ayat 1 KUHP sebagai pemberi suap. (K32,dtc-61)
(Sambungan hlm 1) bekerja sama dengan penegak hukum serta segera menyerahkan diri ke KPK,’’ imbau Febri. Meski mengetahui posisi Fahmi, KPK belum mau membeberkan posisi pasti tersangka dan sejauh mana pergerakan lembaga antirasuah tersebut. ’’Rincian posisi dan
Densus.... (Sambungan hlm 1) Beberapa anggota kepolisian dari Sabhara, Satreskrim, Intel, dan Satlantas Polres Purworejo diterjunkan untuk melancarkan penangkapan dan penyelidikan. Kepolisian memasang garis polisi di sekitar rumah IPsaat penyelidikan dan penggeledahan rumah IP. Menurut Satrio, IPdikabarkan baru pulang dari Hong Kong sebagai tenaga kerja Indonesia. Namun, pihaknya kurang mengetahui secara persis peran IP dalam jaringan teroris tersebut. ’’Soal keterkaitan dia sebagai apa di jaringan tersebut kami kurang tahu persis. Itu bukan ranah kami. Namun yang jelas, IP terkait dengan jaringan di Bekasi,’’beber dia. Menurutnya, siapa pun bisa terperangkap karena terkait gerakangerakan radikal. Karena itu, mengimbau agar masyarakat waspada dengan gerakan orang-orang yang mencurigakan. Melalui program Among Warga, Kepolisian Resort Purworejo berupaya lebih dekat dengan warga, menggali informasi permasalahan sosial, serta mengantisipasi orang yang terkontaminasi paham radikal. Sementara itu, Maryam, ibu IP mengaku tidak mengetahui alasan pihak kepolisian membawa anaknya. Menurut dia, anaknya memang baru pulang dari Hong Kong sekitar dua bulan lalu. ’’Anak saya seperti biasa, tidak ada yang aneh,” ujarnya. Terpisah, Densus dibantu Polresta Surakarta menggeledah rumah terduga teroris Imam Syafi’i (33) dan Sunarto (26) di Banyuanyar, Banjarsari, Solo, Jumat (16/12) pagi. Dalam penggeledahan, polisi menyita baju lengan panjang bertulis Laskar Mujahidin, senjata tajam jenis katana, dua penutup muka atau sebo, rompi hijau tua, sejumlah buku, sepeda motor Yamaha Vega dan Honda Supra X serta sejumlah dokumen. ’’Sepeda motor itu diduga digunakan keduanya dalam aksi pelemparan bom molotov di Alfamart, Jalan Pattimura Dawung Tengah, Serengan dan di Candi Resto Solo Baru, Grogol, Sukoharjo, awal November 2016 dan awal Desember 2016,’’tandas Kasat Reskrim Polresta Surakarta, Kompol Agus Puryadi di lokasi penggeledahan dirumah Sunarto, Jumat (16/12). (mar,G11-61)
Dia bahkan mengungkapkan, revisi tersebut akan dibahas pada masa reses ini. ’’Saya sampaikan tadi kepada Presiden, semua fraksi sudah bersepakat tentang perlunya merevisi UU pada masa reses ini. Namun tetap untuk pengesahannya sebagai UU diambil pada rapat paripurna pembukaan masa sidang III 2016-2017 pada 10 Januari mendatang,’’ kata politisi PKS tersebut pada konferensi pers di Pressroom setibanya dari Istana. Dia juga mengatakan, Presiden Joko Widodo memahami langkah DPR RI merevisi undang-undang tersebut, yang mana dilakukan bakal mengakomodasi penambahan satu kursi pimpinan DPR dan pimpinan MPR untuk Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P). ’’Presiden memahami maksud ini. Presiden melihat kalau
masuknya PDIP sebagai konsekuensi dinamika politik yang terjadi dan sejauh itu tidak melanggar aturan ya tidak masalah,’’kata Fahri. Kelembagaan DPD Fahri mengikuti rapat konsultasi dengan Presiden bersama Ketua DPR RI Setya Novanto, serta Wakil Ketua DPR Fadli Zon dan Taufik Kurniawan. Menurut dia proses di DPR pada dasarnya ini tidak ada masalah, tinggal Presiden harus mengirimkan surat yang mengutus pejabat setingkat menteri untuk melakukan pembahasan revisi UU MD3 bersama DPR. Selain bertemu pimpinan DPR, Presiden kemarin juga melakukan rapat dengan pimpinan Dewan Perwakilan Daerah (DPD). Rapat tersebut membahas berbagai masalah termasuk penguatan kelembagaan DPD.
’’Rapat konsultasi membahas beberapa aspek, pertama upaya penguatan lembaga DPD baik melalui upaya amendemen konstitusi maupun revisi undang-undang tentang MD3,’’ kata Ketua DPD Mohammad Saleh kepada wartawan setelah pertemuan. Terpisah, pakar politik dari Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto Ahmad Sabiq menilai, rencana revisi UU MD3 terkesan untuk mengejar kepentingan atau ambisi politik partai tertentu, yakni untuk mengakomodasi atau tambal sulam penambahan kursi pimpinan DPR RI. Menurutnya, secara fatsun politik, jika motif politik yang terbangun seperti itu, maka upaya tersebut sangat tidak etis dan mencederai tatanan demokrasi yang sedang tumbuh baik di Indonesia. (F4,ant,G22-96)
Mensos Bantu Korban Gempa Aceh ACEH - Menteri Sosial RI, Khofifah Indar Parawansa menyalurkan bantuan untuk korban bencana gempa di wilayah Kabupaten Pidie Jaya, Aceh. Bantuan dari Alfamart yang disalurkan berupa 200 family kit. Alfamart juga menyalurkan bantuan yang dihimpun dari donasi konsumen Alfamart Alfamidi berupa 100 paket bantuan pangan, 500 paket kebersihan, serta 250 paket perlengkapan sekolah berupa alat tulis, tas, dan seragam sekolah untuk siswa sekolah dasar dan menengah pertama. Bantuan diserahkan secara simbolis di posko Pidie, Masjid Istiqomah, kemarin. ’’Ini merupakan wujud kepedulian kami kepada masyarakat yang membutuhkan, khususnya bagi saudara-saudara kami di Serambi Mekkah yang tengah berduka pasca dilanda bencana. Semoga bantuan yang disalurkan, bisa sedikit meringankan beban yang ada,’’ ujar Solihin, Corporate Affairs Director PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk, dalam siaran pers, Jumat (16/12). Selain berbagai paket bantuan, mobil ambulans dari hasil donasi konsumen Alfamart Alfamidi yang telah beroperasi di PMI Binjai sejak pertengahan 2016, turut diperbantukan ke wilayah Pidie Jaya selama masa tanggap darurat. Solihin menjelaskan, peru-
sahaan mengajak konsumennya berpartisipasi dalam beragam aksi kemanusiaan. ’’Dana terhimpun dikelola oleh yayasan kredibel untuk disalurkan kepada masyarakat
yang membutuhkan, khususnya untuk wilayah yang terdampak bencana. Terkait izin dan pengawasan, seluruhnya langsung di bawah Kementerian Sosial,’’ terang Solihin.(B14-96)
SM/dok
KUNJUNGI PENGUNGSI : Mensos Khofifah Indar Parawansa mengunjungi anak pengungsi korban bencana gempa Pidie Jaya, Provinsi Aceh, Kamis (15/12). Bersamaan kunjungan itu, diserahkan bantuan dari Alfamart.(30)
HUKUM SABTU, 17 DESEMBER 2016
KPK Pertimbangkan Permohonan Sugiharto ■ Sebagai Justice Collabolator JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi mempertimbangkan rencana tersangka korupsi proyek kartu tanda penduduk elektronik (E-KTP) Sugiharto mengajukan diri sebagai justice collabolator kasus tersebut. Menurut juru bicara KPK Febri Diansyah, keberadaan justice collabolator bisa membantu mengungkap perkara korupsi proyek yang merugikan negara hingga Rp2 triliun ini. ’’Tentu saja ini hal baik kalau ada pelaku yang ingin mengajukan justice collabolator. Kami akan pertimbangkan lebih jauh dan hasilnya juga akan kami sampaikan,’’ kata Febri di gedung KPK, Jumat (16/12). Sebagai justice collabolator, seorang tersangka harus bersedia mengungkap semua informasi yang dimiliki. Hal ini untuk memudahkan penyidik mengungkap aktor yang lebih besar
dan kasus yang lebih luas. Hingga saat ini menurut Febri, KPK telah memeriksa 200 saksi terkait kasus korupsi proyek EKTP. Beberapa saksi di antaranya adalah anggota DPR yang pernah terlibat dalam proyek pengadaannya. Namun baru dua orang yang ditetapkan sebagai tersangka yakni Sugiharto sebagai pejabat pembuat komitmen dan mantan Direktur Jendera Kependudukan dan Catatan Sipil Kementerian Dalam Negeri Irman. Untuk menetapkan seseorang menjadi tersangka baru dikatakan Febri sangat tergantung dari informasi dan bukti yang diper-
SM/Antara
DIPERIKSA KPK : Mantan Wakil Ketua Komisi II DPR yang kini anggota Komisi VIII DPR fraksi Demokrat Khatibul Umam Wiranu (kiri) menuju mobilnya usai diperiksa di Gedung KPK, Jakarta, Jumat (16/12).(30)
oleh penyidik. Termasuk dari informasi pelaku yang mengajukan diri sebagai justice collabolator. ’’Selama unsur menjerat tersangka terpenuhi, tentu akan dipertimbangkan penyidik,’’ujarnya. Khatibul Diperiksa Kemarin, politikus Partai Demokrat Khatibul Umam Wiranu diperiksa sebagai saksi dalam kasus tersebut. Dia mengaku sempat tidak setuju dengan nilai total proyek E-KTP yang totalnya Rp 5,9 triliun. ’’Nah Rp 5,9 triliun ini kenapa disetujui? Nah kebetulan saya tidak dalam posisi setuju. Jadi tidak ada pertanyaan banyak hanya 1 jam (pemeriksaan),’’ kata Khatibul usai diperiksa di Gedung KPK. Khatibul sebelumnya sempat diperiksa pada Jumat (9/12) lalu terkait kasus yang terjadi di Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) ini. Ketika itu, dia mengaku dicecar soal proses penganggaran proyek pengadaan E-KTP. Khatibul yang kini bertugas di Komisi VIII mengatakan ada pertanyaan yang berbeda yang diajukan oleh penyidik KPK. Pertanyaan tersebut mengenai pertimbangan utama mengapa proyek E-KTPini disetujui. Tapi Khatibul tidak menjelaskan lebih rinci soal hal tersebut. ’’Yang berbeda dari sebelumnya, soal urgensinya di mana soal e-KTP itu disetujui,’’ ujar Khatibul. Pada pemeriksaan kali ini, Khatibul diperiksa sebagai saksi atas tersangka Sugiharto yang merupakan mantan Direktur Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan (PIAK) Kemendagri. (cnn,dtc-96)
Buni Yani Dinilai Sengaja Sebar Video JAKARTA - Kombes Pol Agus Rohmat, anggota tim kuasa hukum Polda Metro Jaya menyatakan Buni Yani memang dengan sengaja mengunggah dan menyebar video Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) saat pidato di Kepulauan Seribu. Agus menyampaikan itu di sela sidang lanjutan praperadilan Buni Yani di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jumat (16/12) yang beragendakan keterangan saksi ahli dari pihak termohon dalam hal ini Polda Metro Jaya. ’’Berdasarkan keterangan saksi ahli (ahli ITE dari Kemenkominfo, Teguh Arifiyadi), ternyata setelah kami tunjukkan bukti, yaitu screenshoot postingan video Ahok bahwa benar ini ada unsur menyebarkan ke ranah publik,’’ kata Agus. Selain itu, kata Agus, terdapat pula unsur komunikasi antara pengunggah dalam hal ini Buni Yani dengan beberapa nama di akun Facebook miliknya. ’’Di situ ada 41 tanya jawab dan tidak ada unsur disclaimer (menolak memberikan pendapat) oleh yang bersangkutan. Itu menunjukkan bahwa benar dia telah dengan sengaja mengunggah itu dan tersebar,’’ tuturnya.
Agus menambahkan ahli ITE Kemenkominfo itu juga menjelaskan bahwa UU ITE dibuat untuk mengantisipasi jangan sampai masyarakat ada yang salah dalam menggunakan informasi elektronik. Ia juga menyinggung soal Pasal 28 ayat 2 Undang-Undang Nomor 11 tahun 2008 tentang ITE yang menyebutkan dengan sengaja dan tanpa hak menyebarkan informasi yang ditujukan untuk menimbulkan rasa kebencian atau permusuhan individu dan/atau kelompok masyarakat tertentu berdasarkan atas suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA). Tidak Berwenang ’’Itu juga dijelaskan oleh ahli bahwa yang bersangkutan dengan sadar memasukkan informasi berarti dia harus sadar bahwa kemungkinan ada dampaknya dan dengan tanpa hak dan tanpa kewenangannya yang bersangkutan itu tidak berwenang untuk mengunggah informasi tersebut,’’ ucap Agus. Sementara Teguh Arifiyadi ditemui setelah memberikan keterangan itu menyatakan unsur kesejangaan Buni Yani dalam menyebarkan video Ahok merupakan kewenangan maje-
lis hakim. ’’Yang bisa menyatakan terpenuhi atau tidak kan majelis hakim. Dari sisi ITE ketika orang mengakses itu merupakan bentuk kesengajaan tetapi saya tidak akan bilang bahwa ini memenuhi unsur kesengajaan dalam Pasal 28 ayat 2 UndangUndang Nomor 11 tahun 2008 tentang ITE. Unsur kesengajaan terpenuhi ketika seseorang melakukan log in ke sebuah akun kemudian memposting suatu konten,’’ ujarnya. Sebelumnya, Buni Yani mengajukan gugatan praperadilan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (5/12). Gugatan praperadilan tersebut ditujukan kepada Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) cq Kapolda Metro Jaya, dan Dirkrimum Polda Metro Jaya dengan nomor registrasi 147/Pid.Prap/2016 PN Jakarta Selatan. Polda Metro telah menetapkan Buni Yani sebagai tersangka karena melanggar Pasal 28 ayat (2) juncto Pasal 45 ayat (2) Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) dengan ancaman maksimal enam tahun penjara dan atau denda maksimal Rp 1 miliar. (ant-96)
KPK Banding Vonis Edy Nasution JAKARTA - KPK mengajukan kukan empat perbuatan pidana banding terhadap vonis mantan yaitu menerima uang Rp100 juta, 50 ribu dolar AS, Rp 50 panitera Pengadilan Negeri Jakarta Pusat Edy Nasution. juta, dan Rp1,5 miliar. Tapi penerimaan sejumlah Rp ’’Terhadap vonis Edy Nasution, KPK mengajukan ban1,5 miliar dinyatakan tidak ding karena ada bagian dari terbukti. Majelis hakim yang terdakwaan dinyatakan tidak terbukti,’’ kata Juru Bicara diri atas Sumpeno, Yohanes Priyana, Sinung HerKPK Febri Diansyah di Jakarta, Jumat (16/12). mawan, Sigit, dan Tuti bahPada 8 Desember 2016, majekan memerintahkan pengembalian harta Edy Nasution yaitu lis hakim menjatuhkan vonis 5,5 tahun penjara ditambah denda uang 3.000 dolar AS, uang SM/Antara 1.800 dolar Singapura, dan Rp Rp150 juta subsider dua bulan kurungan kepada Edy Nasution 2,3 juta, 1 unit mobil CRV B 1077 Febri Diansyah karena menerima suap Rp150 juta TLB atas nama Ikra Pratiwi, paspor atas nama Edy Nasution sedan 50.000 dolar AS untuk mengurus tiga perkara di PN Jakpus dan mendapat gratbanyak dua buah, satu handphone Iphone Gold dan Nokia E90. ifikasi. Vonis itu lebih rendah dibanding dari tuntutan ’’Kami keberatan terkait dengan putusan jaksa penuntut KPK yang meminta agar Edy barang bukti 3.000 dolar AS, 1.800 dolar Singadivonis delapan tahun penjara ditambah denda pura, dan Rp 2,3 juta dikembalikan kepada terRp 300 juta subsider lima bulan kurungan. dakwa. Termasuk Rp 1,5 miliar tersebut akan jaApalagi jaksa KPK mendakwakan Edy meladi materi banding KPK,’’tambah Febri. (ant-96)
SM/Antara
DATANGI BARESKRIM : Ketua DPW PAN DKI Jakarta Eko Hendro Purnomo mendatangi Bareskrim Polri, Jakarta, Jumat (16/12). Kedatangan Eko itu untuk memenuhi panggilan Bareskrim Polri.(30)
Kapolri Geram Dituduh Rekayasa Kasus Teroris ■ Eko Bantah Katakan Pengalihan Isu JAKARTA - Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri), Jenderal Tito Karnavian tampak geram atas beredarnya informasi yang menyesatkan bahwa Polri telah merekayasa kasus terorisme di Indonesia. Aksi penangkapan jaringan teroris bom panci dinilai pengalihan isu perkara penistaan agama dengan terdakwa Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Seusai acara pelantikan sejumlah kepala kepolisian daerah di Ruang Rapat Utama Mabes Polri, Tito menanggapi kabar tersebut. Tito menegaskan, penangkapan terhadap kelompok teroris yang sudah merencanakan melakukan aksi bom bunuh diri di depan Istana Negera merupakan keberhasilan Detasemen
Khusus (Densus) 88 Anti Teror Polri dalam pencegahan aksi teror tersebut. Dia menjelaskan, Densus telah berhasil mencegah aksi teror tersebut dan membongkar peran masing masing sembilan orang tersangka yang telah diringkus. ’’Termasuk, yang membuat bom, yang menerima dana, yang menjadi pengantinnya, yang membantu, yang melakukan survey. Ini semua sudah ditangkap,’’ ujar mantan Kapolda Metro Jaya tersebut, Jumat (16/12). Bukan Pengalihan Dia menegaskan, penangkapan sembilan tersangka itu bukan pengalihan isu Ahok. ’’Saya mengapresiasi bagi adik-adik Densus 88. Kemudian, ada isu yang bilang ini pen-
galihan isu berkaitan dengan sidang saudara Basuki Tjahaja Purnama. Saya jawab dengan tegas ini bukan pengalihan isu. Kenapa? Karena satu, saya sudah pengalaman dari tahun 1998 menangani kasus seperti ini,’’ ujar Tito. Mantan Kapolda Papua itu kemudian mengatakan, penyidik Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri tengah menyelidiki penyebaran informasi menyesatkan tersebut, di antaranya mengundang politikus Partai Amanat Nasional (PAN), Eko Hendro Purnomo alias Eko Patrio yang dicurigai telah berkomentar melalui media sosial bahawa perkara teror bom panci merupakan pengalihan isu kasus Ahok. Sementara itu, setelah memberikan klarifikasi ke penyelidik Bareskrim Polri, Eko membantah pernah mengunggah ke
media sosial instagram bahwa kasus bom panci merupakan pengalihan isu kasus Ahok. ’’Tidak ada ocehan atau cuitan saya. Saya hanya punya satu akun Instagram namanya Ekopatriosuper,’’ujarnya. Dia menyesalkan ada sejumlah media sosial, blog yang mengutip pernyataan dari akun instagram yang bukan miliknya tersebut. Eko merasa media massa online itu telah memfitnahnya. Namun, Eko tidak menyebutkan media sosial yang dimaksudnya tersebut. ’’Saya belum pernah diwawancarai,’’katanya. Pengacara Eko, Ferry Firman Nurwahyu meminta tujuh media sosial tersebut untuk mengklarifikasi berita yang telah dimuat. Sebab, kliennya tidak pernah diwawancarai. ’’Topik yang dimuat di tujuh media online itu adalah wawancara imajiner,’’ ujarnya. (K24,F4-96)
SABTU, 17 DESEMBER 2016
Saat Tim Nasional Beri Kebanggaan Malam ini menjadi saat yang ditunggu-tunggu masyarakat Indonesia. Tim Nasional diharapkan mencetak sejarah, dengan mencatat hasil memuaskan dalam laga kedua babak final Piala AFF yang dimainkan di Stadion Rajamangala, Bangkok. Cukup dengan hasil seri, gelar juara bakal diraih. Saatnya Tim Nasional memberi kebanggan, setelah apa yang mereka tampilkan menjadi hiburan bagi masyarakat. Negeri ini merindukan gelar juara, setelah kegagalan dalam empat kali final.
Padahal Indonesia belum pernah menjuarai Piala AFF. Prestasi terbaik kita dalam kejuaraan dua tahunan itu hanyalah finalis, yaitu pada 2000, 2002, 2004, dan 2010. Selayaknya bila seluruh kekuatan yang ada harus bersatu untuk menjuarai Piala AFF 2016. Tetapi, ISC justru menjadi ganjalan bagi sinergi optimal. ISC memang penting. Tetapi, kepentingan nasional semestinya didahulukan. Terlebih ISC bukanlah kompetisi resmi yang berjenjang, sehingga pemenangnya tak berhak mengikuti kompetisi yang lebih tinggi statusnya.
Sejak merebut medali emas SEA Games di Manila pada 1991, Indonesia tak lagi berjaya dalam kejuaraan regional di level senior. Puasa prestasi yang panjang itu memunculkan label betapa Indonesia terpuruk dalam pentas sepak bola internasional. Buruk dalam persaingan dengan negerinegeri lain tidak membuat kegairahan kompetisi domestik berkurang. Bahkan ketika PSSI dibekukan pemerintah sehingga tidak ada kompetisi resmi, turnamen-turnamen sebagai ”pengisi waktu” mendapat sambutan antusias.
Tim-tim di dasar klasemen pun tidak terdegradasi ke kasta kompetisi di bawahnya. Meskipun ISC diselenggarakan layaknya kompetisi, dengan setiap tim saling bertemu di kandang sendiri maupun kandang lawan, statusnya tetaplah setara dengan turnamen. PSSI ternyata tak kuasa dalam menahan ego klub-klub. Keterbatasan dalam perekrutan pemain ternyata tidak mengganggu kinerja tim. Alfred Riedl mampu mengatasi kendala itu dengan kreativitas dalam membentuk komposisi dan menyusun strategi tim.
Antusiasme di tingkat masyarakat maupun pengelola klub sangat terlihat. Bahkan antusiasme itu bisa dikatakan mengganggu persiapan menuju Piala AFF tahun ini. Turnamen Indonesia Soccer Championship (ISC) yang disponsori oleh produsen minuman instan seakan lebih dipentingkan. Terbukti Timnas hanya diperbolehkan menggunakan maksimum dua pemain dari tiap klub. Ketentuan itu tentu memusingkan pelatih. Harapannya untuk mengumpulkan seluruh pemain terbaik Indonesia menghadapi kendala berarti.
Hasilnya menggembirakan. Mereka telah menghibur masyarakat Indonesia. Bahkan pertarungannya menghadapi Vietnam dalam laga kedua babak semifinal memberi inspirasi tentang kegigihan dan perjuangan. Diserang sepanjang pertandingan, mereka tetap fokus dan mencari celah untuk mencetak gol. Perjuangannya membuahkan hasil. Timnas lolos ke final. Inspirasi dan hiburan telah mereka berikan. Malam ini saatnya mereka menambahkan dengan kebanggaan. Negeri ini telah lama merindukan juara Piala AFF.
Duka Dunia untuk Kota Aleppo Kabar duka datang dari Kota Aleppo, Suriah. Konvoi korban lukaluka yang hendak meninggalkan tempat tinggal mereka pada masa evakuasi, justru berakhir tragis. Mereka diberondong tembakan oleh pasukan bersenjata yang disebut dari kelompok propemerintah Suriah Presiden Bashar al-Assad. Kendaraan ambulans yang membawa korban yang membutuhkan pertolongan medis tak luput dari sasaran tembak. Satu orang dilaporkan tewas akibat serangan tersebut.
Kehadiran negara-negara dan organisasi dunia penting memperhatikan krisis di Aleppo. Perserikatan Bangsa-Bangsa menyebut adanya pelanggaran hukum internasional. Pemerintah Suriah wajib menjamin keselamatan rakyatnya, senyatanya telah gagal menjalankan tanggung jawab tersebut. Harapan warga Aleppo untuk bisa selamat telah terenggut dalam kekejaman akibat perang. Kegagalan proses evakuasi dalam masa gencatan senjata memperpanjang luka rakyat.
Pembantaian warga Aleppo belum akan berhenti sepanjang perang di Suriah masih terus berlangsung. Masa gencatan senjata tak dihormati oleh para pihak. Tak hanya prorezim Assad, tetapi juga Turki, Rusia, dan kelompok pemberontak. Warga sipil, banyak di antaranya kaum perempuan dan anakanak yang tak bersalah, menjadi korban. Sekitar seratus anak-anak dilaporkan terkungkung dalam sebuah gedung di Aleppo yang belum bisa dipastikan nasibnya.
Kegetiran akan semakin panjang manakala pihak-pihak yang bersengketa di Suriah tidak bisa duduk bersama mencari jalan keluar untuk menghentikan perang. Penyebabnya, Suriah tak hanya kepentingan rezim Assad dan oposisi, tetapi banyak negara yang terlibat. Rusia cenderung membela Assad, Amerika menentang, Turki berkonflik dengan suku Kurdi, dan Islamic State of Iran-Suriah (ISIS) ingin menancapkan pengaruhnya di Suriah agar diakui internasional.
Serangan itu sungguh menjadi krisis kemanusiaan dan pembantaian yang nyata. Kita melihat pasangan suami-istri menggendong anak balita diinfus berjalan meninggalkan kota. Pasangan itu menjadi bagian dari sekitar 3.000 orang yang dibawa keluar dari kota yang sangat berbahaya sejak perang Suriah meletus 2011. Sementara ICRC di Suriah melaporkan masih terdapat 50.000 orang, termasuk 40.000 warga sipil, terjebak di wilayah yang dikuasai oleh kelompok oposisi.
Dunia harus bergerak untuk membantu muslim Aleppo korban keganasan perang bertahun-tahun. Berbagai ikhtiar diserukan agar beban mereka tidak semakin berat. Percepatan bantuan melalui jalur diplomasi negara maupun membuka akses komunikasi akan meringankan beban. Banyak negara telah bersimpati untuk menggugah kepedulian, seperti Prancis yang mematikan lampu Menara Eiffel. Solidaritas bangsa-bangsa sangat dibutuhkan warga Aleppo.
Satu penyuap pejabat Bakamla diburu. Namanya penyuap, senjatanya tentu sendok... *** Andik cedera, pilih Zulham atau Bayu Gatra Pilihan dengan taruhan sejarah...
(Deg-degan menunggu laga di Stadion Rajamangala)
Terbit sejak 11 Februari 1950
PT Suara Merdeka Press Pendiri : H Hetami Komisaris Utama : Ir Budi Santoso Pemimpin Umum: Kukrit Suryo Wicaksono Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab : Hendro Basuki Direktur Pemberitaan :Amir Machmud NS Direktur SDM : Sara Ariana Fiestri
Desa dan Toleransi Agama Oleh Riza Multazam Luthfy DI WILAYAH perkotaan, gejala intoleransi beragama saat ini begitu nampak. Munculnya beberapa kasus seolah menggambarkan pada dunia bahwa negeri ini membenci pluralitas. Padahal, Pancasila genap dikukuhkan sebagai dasar negara. Perbedaan keyakinan merupakan hal yang wajar, sehingga tidak perlu dipersoalkan. Fakta ini menunjukkan sulitnya masyarakat urban mewujudkan kerukunan umat beragama. Ada sinisme dan apatisme terhadap siapa saja yang menganut kepercayaan berbeda. Atas dasar inilah, mantan Ketua Panitia Khusus Rancangan Undang-Undang (Pansus RUU) Desa, Budiman Sudjatmiko, mengajak masyarakat urban belajar kerukunan beragama dari desa. Ia menilai, pola keberagamaan ada di banyak perdesaan Indonesia. Mereka begitu toleran sehingga jarang terjadi konflik. Keberadaan desa merupakan modal besar dalam upaya mengokohkan pilar-pilar toleransi. Orang desa benar-benar menjunjung tinggi harmonisme dan gotongroyong. Betapa demokrasi lokal dan interaksi sosial tercipta karena sikap saling menghormati dan menghargai. Saat menjalankan ibadah, orang desa jauh dari gejala fanatisme. Militansi keagamaan yang bercorak magis, teologis, dan ideologis tidak mencederai hubungan antarumat beragama. Meskipun berbeda keyakinan, mereka tetap mengutamakan keselarasan. Dalam dunia orang desa terdapat way of life yang mesti dipatuhi bersama. Memang masih muncul kasuskasus kekerasan di sejumlah desa. Akan tetapi, warga desa dapat menahan diri dari sikap reaktif-emosional. Mereka berusaha meredam ego masing-masing dengan menjunjung tinggi kepentingan publik. Setelah lahir konsensus dan mediasi, mereka hidup secara berdampingan. Mereka senantiasa memegang prinsip kerukunan yang dikukuhkan para leluhur selama berabad-abad silam.
KulturAgraris Boleh jadi merebaknya kasus intoleransi beragama dikarenakan generasi masa kini mulai meninggalkan tradisi bertani. Bidang pertanian hanya ditekuni oleh mereka yang sudah ”bau tanah”. Padahal, dalam proses pengolahan tanah tersimpan unsur sosiologis. Hubungan kerja antarpetani tidak hanya bertujuan mencari keuntungan materi, namun juga mengukuhkan nilai-nilai humanis. Pemenuhan kebutuhan hidup tidak lantas mengesampingkan tanggung jawab sosial. Mereka memegang teguh apa yang disebut ”hasrat kolektif”.
Dengan bekerja bersama, kolektivitas petani terus terpelihara. Prinsip gotong-royong melandasi aktivitas mereka. Di sela-sela mencangkul tanah, menanam jagung, menyebar pupuk, dan memanen padi, mereka berusaha menjalin komunikasi. Keintiman, kedekatan, serta keakraban lahir dari suasana informal. Mereka tidak memerlukan situasi resmi demi mengekalkan jalinan persahabatan dan kekerabatan. Betapa kultur pedesaan yang halus merupakan imbas dari corak kehidupan pertanian. Berbeda dengan nuansa kota-kota di Indonesia yang terkesan arogan, keras, dan kasar. Pengaruh budaya global menyebabkan kota cenderung
individual. Akibatnya, di samping melahirkan perilaku ”menang sendiri”, kultur urban juga membentuk kepribadian yang sukar diatur. Munculnya kasus-kasus kekerasan dan penistaan agama dipicu oleh merangseknya budaya urban dalam psikologi masyarakat. Inilah yang perlu disayangkan. Dengan corak masyarakat plural dan heterogen, yang memuat sejumlah unsur kehidupan sekaligus, seharusnya kota menjadi tempat menimba makna perbedaan. Atas dasar inilah, melalui kurikulum pendidikan, generasi muda didorong untuk mewarisi kultur agraris. Konsep nasionalisme dalam buku pelajaran dan modul perkuliahan harus mengalami redefinisi. Bentuk kecintaan terhadap negara bisa diwujudkan dengan bermukim di tanah kelahiran dan menggarap sawah yang menjadi warisan nenek moyang. Ukuran kesuksesan masyarakat Indonesia juga harus dirombak. Orang sukses adalah mereka yang mampu memanfaatkan potensi desa. Hal ini mengingat bahwa kaum terpelajar terjerumus oleh paradigma bahwa kebahagiaan dinilai dari kekayaan materi dan hidup di kota. Kerja menjadi tujuan akhir studi serta indikator utama pendidikan yang berhasil. Narasi pendidikan melihat bahwa mereka yang sukses yaitu pekerja bergaji besar. Meskipun fakta membuktikan bahwa biaya hidup di kota relatif lebih tinggi ketimbang di desa (Junaidi Abdul Munif, 2013). Yang tidak kalah penting yaitu restorasi sistem pertanian. Jika pola tradisional kurang menarik minat kawula muda, maka unsur-unsur modern mesti dihadirkan. Di samping alat-alat pertanian harus friendlydan mudah digunakan, hasil pertanian juga bisa ditawarkan melalui lapak penjualan online. Dengan demikian, selain bertani, para pemuda tetap dapat berselancar di dunia maya sebagai ajang perburuan eksistensi. (43) — Riza Multazam Luthfy, peneliti desa, mahasiswa Program Doktor Ilmu Hukum Universitas Islam Indonesia Yogyakarta
Perkembangan IPM Jawa Tengah SEBELUM tahun 1970-an, pembangunan hanya dipandang sebagai fenomena ekonomi. Tinggi rendahnya kemajuan pembangunan di suatu negara hanya diukur berdasarkan pertumbuhan pendapatan nasional bruto (gross national income). Pertumbuhan ekonomi menjadi unsur yang paling diutamakan di atas persoalan lain, seperti kemiskinan, pengangguran atau ketimpangan distribusi pendapatan. Pengalaman pada dekade ini menunjukkan, ada tingkat pertumbuhan ekonomi yang tinggi, tetapi gagal memperbaiki taraf hidup sebagian besar penduduk. Pemenang Hadiah Nobel bidang ekonomi 1998, Amartya Sen, berpendapat bahwa pertumbuhan ekonomi tidak dapat dianggap sebagai tujuan akhir. Pembangunan harus lebih memperhatikan peningkatan kualitas kehidupan karena tingkat pendapatan yang tinggi tanpa diikuti oleh standar kesehatan dan pendidikan yang baik, sama artinya dengan ‘’pertumbuhan tanpa pembangunan’’. Dua puluh enam tahun lalu, United Nations Development Programme mendefinisikan pembangunan manusia sebagai suatu proses untuk memperbesar pilihan-pilihan bagi manusia. Pembangunan seharusnya dipahami dari sudut manusia, bukan hanya dari pertumbuhan ekonomi. Manusia ditempatkan sebagai tujuan akhir. Konsep pembangunan manusia ini (yang selanjutnya oleh PBB disebut sebagai Indeks Pembangunan Manusia atau IPM) muncul untuk memperbaiki kelemahan konsep pertumbuhan ekonomi. IPM selain memperhitungkan aspek pendapatan, juga memperhitungkan aspek kesehatan dan pendidikan. Indeks Pembangunan Manusia (IPM) adalah indeks komposit yang dibentuk oleh tiga dimensi dasar, yaitu umur panjang dan hidup sehat, pengetahuan, dan standar hidup layak. IPM merupakan indikator penting untuk mengukur keberhasilan membangun kualitas hidup manusia. IPM merupakan data strategis karena selain sebagai ukuran kinerja pemerintah, juga digunakan sebagai salah satu komponen dasar dalam penentuan Dana Alokasi Umum (DAU). IPM mengalami beberapa perubahan dan penyempurnaan metodologi karena beberapa indikator tidak tepat lagi digunakan. Penyempurnaan metodologi yang terbaru terjadi pada 2014, di mana angka Harapan Lama Sekolah (HLS) meng-
Oleh Dewi Novita Sari
Berdasarkan metode penghitungan terbaru tersebut, pada 2015 IPM Provinsi Jawa Tengah menempati peringkat ke-12 dari 34 provinsi di Indonesia, yaitu sebesar 69,49.
gantikan Angka Melek Huruf (AMH) dalam penghitungan indeks pendidikan. Indikator Produk Nasional Bruto (PNB) per kapita menggantikan indikator Produk Domestik Bruto (PDB) per kapita dalam penghitungan indeks standar hidup. Agregasi indeks juga mengalami perubahan. Rata-rata geometrik menggantikan rata-rata aritmatik. Beberapa perubahan ini menjadikan IPM metode baru memiliki beberapa keunggulan dibandingkan metode lama. Penggunaan HLS dalam perhitungan indeks pendidikan menjadikan IPM metode baru mampu memberikan gambaran yang lebih relevan. Tingginya AMH pada sebagian besar daerah menyebabkan tingkat pendidikan antardaer-
ah tidak dapat dibedakan dengan baik. Penggunaan PNB untuk menggantikan PDB disebabkan karena PNB lebih menggambarkan pendapatan masyarakat pada suatu wilayah. Agregasi indeks dengan menggunakan rata-rata geometrik juga menjadikan capaian yang rendah pada salah satu komponen indeks tidak dapat ditutupi oleh komponen indeks lain yang capaiannya lebih tinggi. Berdasarkan metode penghitungan terbaru tersebut, pada 2015 IPM Provinsi Jawa Tengah menempati peringkat ke-12 dari 34 provinsi di Indonesia, yaitu sebesar 69,49. Meski masih masuk kategori sedang, setidaknya IPM Jawa Tengah menunjukkan tren positif dalam enam tahun terakhir ini. Dari 2010 hingga 2015, IPM Provinsi Jawa Tengah berturut-turut sebesar 66,08; 66,64; 67,21; 68,02; 68,78 dan 69,49. Dengan usaha terus menerus, sebentar lagi IPM Jawa Tengah akan masuk kategori tinggi. Pada 2015, Angka Harapan Hidup (AHH) Jawa Tengah yang menjelaskan indeks kesehatan berada pada posisi 73,96. Artinya, rata-rata jumlah tahun (umur) yang dijalani oleh penduduk Jawa Tengah sejak mereka lahir adalah selama 73,96 tahun. Angka Harapan Lama Sekolah (HLS) dan Ratarata Lama Sekolah (RLS) digunakan untuk membentuk indeks pendidikan. Pada tahun 2015, angka HLS Jawa Tengah sebesar 12,38. Angka ini menunjukkan lamanya sekolah (dalam tahun). Sama dengan AHH, angka HLS menunjukkan tren positif yaitu 11,09 (2010), 11,18 (2011), 11,39 (2012), 11,89 (2013), 12,17 (2014) dan 12,38 (2015). Hal yang menggembirakan adalah, sekalipun IPM Jawa Tengah berada di bawah IPM nasional dan secara peringkat cenderung stagnan, shortfall IPM Jawa Tengah lebih tinggi dibandingkan shortfall IPM nasional. Artinya, Jawa Tengah mampu menggenjot peningkatan capaian pembangunan manusia di daerah secara optimal. (43) — Dewi Novita Sari, statistisi Badan Pusat Statistik (BPS) Banyumas Kirimkan artikel wacana nasional ke:
[email protected]. Panjang maksimal 7.000 karakter with space, sertakan pasfoto pose santai (Red)
Wakil Pemimpin Redaksi : Ananto Pradono, Agus Toto Widyatmoko. Redaktur Senior: Sasongko Tedjo, AZaini Bisri, Heryanto Bagas Pratomo, Prie GS. Redaktur Pelaksana : Murdiyat Moko, Triyanto Triwikromo, Hartono, Rukardi. Koordinator Liputan: Edy Muspriyanto, Saroni Asikin. Sekretaris Redaksi : Eko Hari MudjihartoStaf Redaksi :Soesetyowati, Cocong Arief Priyono, ZaenalAbidin, Eko Riyono, Darjo Soyat , Ghufron Hasyim, MuhammadAli, Bambang Tri Subeno, Simon Dodit, Budi Surono, Renny Martini, Diah Irawati, Agustadi,Gunarso, Ahmad Muhaimin, Bina Septriono, Edi Indarto, Nasrudin, M.Asmu’i, Ali Arifin, Sri Syamsiyah LS, Gunawan Budi Susanto, Imam Nuryanto, Arwan Pursidi, Arie Widiarto, Zulkifli Masruch, Agus Fathudin Yusuf, Petrus Heru Subono, Tavif Rudiyanto, M Jokomono, Purwoko Adi Seno, Karyadi, Arswinda Ayu Rusmaladewi, Mohammad Saronji, Maratun Nashihah, Sarby SB Wietha, Mohamad Annas, Kunadi Ahmad, Ida Nursanti, Aris Mulyawan, Setyo Sri Mardiko, Budi Winarto, Sasi Pujiati, Hasan Hamid, Rony Yuwono, Sumaryono HS, M Norman Wijaya, Noviar Yudho P, YunantyoAdi S, Fahmi Z Mardizansyah, Saptono Joko S, Roosalina, Dicky Priyanto, Hasan Fikri, Tri Budianto, Wahyu Wijayanto, LeonardoAgung Budi Prasetya,Adhitia Amitrianto. Litbang :Djurianto Prabowo ( Kepala ),DadangAribowo. Pusat Data,Analisa dan Produksi: Dwi Ani Retnowulan (Kepala). Personalia: Dyah Anggarini. RedakturArtistik: Toto Tri Nugroho (Koordinator), Joko Sunarto, Djoko Susilo, Sigit Anugroho. Kepala Pracetak: Putut Wahyu Widodo. Reporter Biro Semarang : Nugroho Dwi Adiseno ( Kepala), Fahmi Mardizansyah (wakil), Sutomo, IrawanAryanto, Surya Yuli, Moh. Kundori, Dian Chandra TB, Rosyid Ridho, Yuniarto Hari Santosa, Maulana M Fahmi, FaniAyudea, Hartatik, Modesta Fiska Diana, Royce Wijaya Setya Putra. Biro Jakarta : Hartono Harimurti, ( Kepala), Wahyu Atmadji, Fauzan Djazadi, Budi Yuwono, Sumardi, Tresnawati, Budi Nugraha, RM Yunus Bina Santosa, Saktia Andri Susilo, Kartika Runiasari, Mahendra Bungalan Dharmabrata, Wisnu Wijarnako. Biro Surakarta : Anindito Adi Nugroho (Kepala ), Won Poerwono, Joko Dwi Hastanto, Bambang Purnomo, Sri Wahyudi, Setyo Wiyono, Merawati Sunantri, Sri Hartanto, Wisnu Kisawa,Achmad Husain, Djoko Murdowo, Langgeng Widodo, Yusuf Gunawan, Evi Kusnindya, Budi Santoso, Irfan Salafudin, Heru Susilowibowo, Basuni Hariwoto, Khalid Yogi Putranto. Biro Banyumas:Sigit Oediarto (Kepala), Khoerudin Islam, Budi Hartono, Agus Sukaryanto, RPArief Nugroho, Agus Wahyudi, M Syarif SW, Mohammad Sobirin, Bahar Ibnu Hajar, Budi Setyawan. Biro Pantura : Dwi Ariadi (Kepala), Trias Purwadi, Wahidin Soedja, Saiful Bachri, Nuryanto Aji, Arif Suryoto, Riyono Toepra, M Achid Nugroho, Wawan Hudiyanto, Cessna Sari, Bayu Setiawan, Teguh Inpras Tribowo, Nur Khoerudin. Biro Muria : Muhammadun Sanomae (Kepala), Prayitno Alman Eko Darmo, Djamal AG, Urip Daryanto, Sukardi, Abdul Muiz, Anton Wahyu Hartono, Mulyanto Ari Wibowo, Ruli Aditio, Moch Noor Efendi, A Adib. Biro Kedu/DIY: Komper Wardopo (Kepala), Doddy Ardjono, Tuhu Prihantoro, Sudarman, Eko Priyono, Henry Sofyan, Nur Kholiq, Supriyanto, Daerah Istimewa Yogyakarta: Sugiarto, Agung Priyo, Amelia Hapsari. Bandung :Dwi Setiadi . Koresponden : Ainur Rohim (Surabaya). Alamat Redaksi : Jl Raya Kaligawe Km 5 Semarang 50118.Telepon : (024) 6580900 ( 3 saluran ), 6581925. Faks : (024) 6580605. Alamat Redaksi Kota/Sirkulasi : Jl Merak No 11ASemarang 50241. Telepon : (024) 8412600. Manajer Iklan :Bambang Pulunggono. Manajer Pemasaran: Berkah Yuliarto, Manajer Marcomm: Neny Kardiana. Manajer Corporate: Yoyok Gumulyo. Manajer Riset dan Pengembangan : Adi Ekopriyono. Manajer TU :Amir AR. Manajer Keuangan : Dimas Satrio W. Manajer Pembukuan : Kemad Suyadi. Manajer Logistik/Umum : Adi P. Manajer HRD: Budi Susanto. Alamat Iklan/Tata Usaha:Jl Pandanaran II No 10 Semarang 50252. Telepon: (024) 86400566. Faks : (024) 86400570, 86400565. ■HOT LINE 24 JAM024-8454333 ■REDAKSI:(024) 6580900 Faks (024) 6580605 ■EMAILREDAKSI: redaksi _
[email protected] Dicetak oleh PTMasscom Graphy, isi di luar tanggung jawab percetakan.
SABTU, 17 DESEMBER 2016 S AHAM P ENCETAK U NTUNG
LAST
+/-
GGRM
65.550
750
275
UNTR
21.975
575
16.375
225
MREI
3.690
410
9.175
200
ITMG
17.225
275
KODE
LAST
+/-
BJBR
2.950
550
CANI
1.625
INTP SMGR
S AHAM P ENCETAK R UGI KODE
Tak Menghambat jika Inflasi Baik ■ Kenaikan Suku Bunga The Fed JAKARTA - Jika dua indikator fundamental ekonomi, yakni inflasi dan kontribusi ekspor berjalan baik, kenaikan tiga kali suku bunga Federal Reserve pada 2017 tidak akan menghambat pemulihan ekonomi domestik. Deputi Senior Gubernur Bank Indonesia (BI) Mirza Adityaswara mengatakan, pihaknya dan pemerintah harus mampu menjaga laju inflasi, setidaknya tidak melebihi radar bank sentral di 4% plus minus 1%, tahun depan. Ia mengakui ada ancaman kenaikan laju inflasi pada 2017 sehubungan dengan rencana penaikan tarif tenaga listrik dan kenaikan harga gas atau kelompok harga barang yang diatur pemerintah (administered prices). “Kalau ada pengurangan subsidi ( energi) untuk (kesehatan) APBN memang bisa meningkatkan inflasi. Jadi, skema pengurangan subsidinya harus sedemikian rupa,” tutur dia dalam seminar nasional yang diselenggarakan BI dan Ikatan Sarjana
Ekonomi Indonesia (ISEI), kemarin. Apabila inflasi terus melompat, lanjut dia, peluang BI melonggarkan suku bunga acuan juga akan menyempit. Selain itu, inflasi tinggi menyebabkan perbankan sulit menurunkan bunga kredit, dan mengabaikan transmisi dari pelonggaran kebijakan moneter yang telah mencapai 150 basis poin atau 1,5% pada 2016. Inflasi yang Terkendali “Kami bisa menurunkan suku bunga acuan hingga 150 basis poin tahun ini, salah satunya karena inflasi yang terkendali,” tegas Mirza. Dalam tahun 2016 yang menyisakan dua pekan lagi, ia memperkirakan inflasi akan berada di 3%-3,2% secara tahunan atau year on year.
Indikator kedua, menurut dia, adalah kecenderungan ekspor terus membaik. Perbaikan didorong oleh kemerataan pemulihan harga komoditas yang diyakini bakal terus berlanjut hingga 2017. Ekspor juga akan membaik karena pemulihan ekonomi Tiongkok yang merupakan salah satu mitra dagang terbesar Indonesia. “Jika inflasi dan ekspor membaik, kami yakin 2017 meskipun suku bunga Federal Reserve naik, kita akan lihat pemulihan ekonomi berlanjut,” ujar dia. BI, kata dia, memperkirakan ekonomi Indonesia pada tahun depan tumbuh 5%-5,4%. Dalam pernyataannya pada hari Rabu waktu AS, The Fed mengisyaratkan ada kesempatan menaikkan suku bunga acuannya sebanyak tiga kali pada 2017; sebelumnya hanya dua kali. Penaikan suku bunga acuan itu karena asumsi perekonomian AS terus bertumbuh sehingga laju inflasi juga harus dikendalikan dengan instrumen suku bunga acuan. Rabu lalu, The Fed menaikkan suku bunga acuannya menjadi 0,5%-0,75% setelah selama setahun bertahan di 0,25%0,5%.(bn-29)
Pameran Pertamina Energy Forum 2016
PENGUNJUNG menggali informasi mengenai produk pelumas pada pameran yang digelar di Pertamina Energy Forum 2016, Jakarta, kemarin. Kegiatan bertema “Energy Security for Sustainable Economic Development and Environment” itu diikuti sekitar 400 orang dari kalangan pemerintah, akademisi, profesional, investor, dan mitra bisnis.(29)
OJK Tambah TPKAD di Daerah PURWOKERTO - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terus mendorong pertumbuhan ekonomi daerah. Di antaranya dengan menambah tim percepatan akses keuangan daerah (TPAKD) kabupaten dan kota di Jateng dan DIY. Direktur Pengawasan Lembaga Jasa Keuangan (LJK) OJK Regional 3 Jateng-DIY Hizbullah mengatakan TPAKD dibentuk untuk meningkatkan akselerasi akses keuangan daerah dan mendorong perekonomian daerah, serta mewujudkan kesejahteraan masyarakat. “Sejak diluncurkan April 2016 oleh Presiden di Brebes hingga sekarang, ada dela-
Gross Split Percepat Investasi Migas 2017, Plastik Dikenai Cukai JAKARTA - Pemerintah melalui Kementerian Keuangan akan memberlakukan pengenaan cukai atas plastik mulai tahun depan dengan tujuan untuk pelestarian lingkungan. Dirjen Bea dan Cukai Heru Pambudi menyatakan saat ini kebijakan pengenaan cukai atas plastik tersebut tinggal menunggu persetujuan dari Komisi XI DPR. “Tahun depan plastik, kami sedang menunggu waktu dari Komisi XI. Pemerintah sudah siapkan semua,” ungkap dia, kemarin. Dia menambahkan pembahasan dengan Komisi XI DPR seharusnya berlangsung pekan depan. Namun, karena beberapa hal, ditunda sampai awal tahun depan. Pemerintah sendiri, lanjut dia, sudah sepakat menjalankan kebijakan tersebut, baik dari sisi regulasi maupun bentuk implementasinya ke depan. Menurut dia, kebijakan cukai plastik ditempuh karena dianggap merusak lingkungan. Plastik yang dimaksud adalah kantong plastik, sedangkan botol plastik akan diberlakukan pada tahap selanjutnya. “Paling merusak itu plastik kresek. Kantong plastik ya. Jadi ada 17% sampah dalam bentuk plastik, 67% dari 17% itu berupa kantong plastik. Itulah sehingga kami memprioritaskan kantong plastik sebagai objek cukai dalam pengendalian penggunaannya,” tandas dia. (J10-29)
Sharp Luncurkan Lemari Es JAKARTA - Sharp Electronics Indonesia kembali meluncurkan varian lemari es satu dan dua pintu untuk mempertahankan dominasi pasar di Tanah Air. Berdasarkan data Sharp , penetrasi lemari es di Indonesia berada di angka 60%. Dari berbagai varian, lemari es satu dan dua pintu masih memiliki pasar terbesar. Permintaan pasar pada 2016 untuk lemari es satu pintu 57%, sedangkan dua pintu 41,3 %. Sisanya ditempati oleh produk lain, contohnya kulkas side by side dan lima pintu. ‘’Melihat pasar itu, kami menghadirkan produk terbaru yang menyesuaikan dengan kondisi ukuran perumahan di Indonesia yang kian mengecil, tak jarang ruang tamu dan dapur dibuat terbuka tanpa penyekat. Kulkas pun bertambah kegunaannya sebagai elemen interior yang menambah keindahan ruangan,’’ tutur Herdiana Anita Pisceria, Product Planning General Manager Sharp Electronics Indonesia, Rabu lalu. (J10-29)
Perhatikan Unsur Kenyamanan BANDUNG - Kepala Dinas Tenaga Kerja Jabar, Ferry Sofwan Arief berharap pengusaha memperhatikan unsur kenyamanan pegawai dalam menyambut event akhir tahun, termasuk mempertimbangkan sisi keyakinan. “Terutama ritel modern; pemakaian atribut bisa memanggil pihak ketiga yang biasa melakukan, kan membuka kesempatan kerja juga, daripada atributnya dipakai pegawainya, bisa kagok karena merasa tak sesuai,” tutur dia, Kamis lalu. Menurut dia, permintaan itu baru dilontarkan Pemkot Bandung. Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengeluarkan surat edaran agar tidak memaksa karyawan muslim mengenakan atribut hari raya pada bulan Desember. Ferry memahami kemasan yang ingin ditawarkan sektor jasa industri, misalnya toko ritel, hotel, dan rumah makan. Mereka ingin menjual suasana, namun ada pendekatan lain, terlebih dengan kreativitas yang dapat dimunculkan dalam menyambut momen itu. Selain itu, masih ada faktor lain yang perlu dikedepankan menghadapi kegiatan akhir tahun bagi sektor jasa, yakni pelayanan maksimal terhadap pelanggan. Kompetensi belum menjadi perhatian serius.(dwi-29)
SM/Antara
JAKARTA - Gross split merupakan bentuk kontrak kerja sama bidang migas yang pembagian hasilnya ditetapkan berdasarkan hasil produksi bruto atau gross. ‘’Skemanya tidak rumit sehingga mengurangi birokrasi dan mempercepat investasi di bidang migas,’’ tutur Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan, Rabu lalu. Dalam penerapan skema gross split, lanjut dia, kedaulatan negara menjadi segalanya. Pemerintah menetapkan syarat ketat terkait dengan penggunaan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) dalam penunjukan pengelolaan wilayah kerja. ‘’Selain itu, penggunaan tenaga kerja nasional, khususnya tenaga kerja di wilayah kerja menjadi prioritas,’’ tegas dia. Dia menyebutkan gross split sudah disosialisasikan sebelumnya kepada 20 kontraktor kontrak kerja sama (KKKS) terbesar, Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas), serta pengurus Indonesian Petroleum Association (IPA). Jonan mengungkapkan secara umum peserta yang hadir memahami upaya pemerintah meningkatkan iklim investasi hulu migas, antara lain
lewat penerapan skema gross split yang tidak rumit dan mengurangi birokrasi. ‘’Skema itu diterapkan dengan mengedepankan prinsip fairness dan tetap mengutamakan kepentingan nasional,’’tandas dia. Sosialisasi Dalam waktu dekat, pihaknya akan melakukan sosialisasi terkait dengan skema tersebut kepada seluruh pihak, khususnya pelaku usaha industri hulu migas. Sosialisasi sekaligus untuk menjelaskan skema gross split antara lain bertujuan menciptakan para kontraktor hulu migas dan bisnis penunjangnya menjadi entitas bisnis global and regional competitive. Fungsi SKK Migas, kata dia, tetap penting pada skema gross split, yaitu berperan dalam melaksanakan pengelolaan kegiatan usaha hulu migas berdasarkan Kontrak Kerja Sama. SKK Migas akan menjalankan fungsi pengawasan dan pengendalian. Instrumen pengawasan dan pengendalian saat ini, yakni Plan of Development (POD), Work Program and Budget (WP&B), Authorization for Expenditure (AFE), Audit Ketaatan terhadap Regulasi, dan lainlain tetap berjalan.(bn-29)
Ekspor Jateng Meningkat 15,5% SEMARANG -Nilai ekspor Jawa Tengah menjelang akhir 2016 meningkat 15,5% atau 483,89 juta dolar AS, lebih baik dibandingkan dengan ekspor Oktober 418,94 juta dolar AS. Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Jawa Tengah Margo Yuwono mengatakan nilai ekspor November dibandingkan dengan bulan sebelumnya naik, begitu pula dengan bulan yang sama tahun lalu, ekspor naik 16,07% atau setara 66,99 juta dolar AS. ‘’Namun secara kumulatif, ekspor Jateng JanuariNovember 2016 turun 1,09% atau menjadi 4.865,56 juta dolar AS dari 4.919,41 juta dolar AS pada periode yang sama tahun lalu,’’ungkap dia, Kamis lalu. Kenaikan nilai ekspor itu, menurut dia, cukup baik mengingat beberapa bulan terakhir ekspor Jateng terus menurun sebagai dampak kelesuan ekonomi di negara tujuan ekspor. ‘’Jateng perlu melakukan diversifikasi produk yang dapat diunggulkan untuk ekspor, sekaligus melakukan perluasan tujuan negara ekspor,’’tegas Margo. Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) saat ini masih menjadikan AS sebagai negara tujuan ekspor terbesar. “Selama 5-6 bulan lalu ekspor garmen dan tekstil ke AS masih bagus, tetapi setelah itu permintaan turun,” ujar Ketua Apindo Jateng Frans Kongi.(K3-29)
pan TPKAD di Jateng. Daerah yang sudah memiliki adalah Brebes, Kota Solo, Tegal, Batang, Kota Pekalongan, Banyumas, Kudus, dan Provinsi Jateng,” ungkap dia pada pelatihan dan sosialisasi TPAKD di Hotel Aston Purwokerto, kemarin. Sejak pembentukan TPAKD, lanjut dia, OJK melakukan edukasi tentang literasi dan inklusi keuangan kepada masyarakat, khususnya kalangan pelajar, guru, dosen, dan petani. “Dalam menjalankan fungsi dan tugasnya, TPAKD bekerja sama dengan Kemendagri dan pihak terkait untuk mendorong akses
keuangan dan industri keuangan. Sebab, literasi dan inklusi keuangan masyarakat masih rendah,” tegas dia. Tahun depan, menurut dia, OJK bakal membentuk TPAKD di kabupaten dan kota yang belum memiliki. Kepala Bagian Informasi, Dokumentasi, dan Kemitraan Pemerintahan Daerah OJK Regional 3 Jateng-DIY Uun Ilyana menyebutkan terkait dengan program TPKAD ke depan, pihaknya akan memfasilitasi pembiayaan LJK ke sektor UMKM dan start up business (usaha rintisan). (K3-29)
Pertamina Tambah Stok BBM 11% ■ Hadapi Natal dan Tahun Baru SEMARANG - Menghadapi musim liburan Natal dan Tahun Baru, PT Pertamina MOR IV Jateng- DIY akan menambah stok bahan bakar minyak (BBM) 11%. Stok BBM pada momen tersebut dijamin aman. General Manager Pertamina MOR IV Jateng-DIY Kusnendar mengatakan melihat catatan tren peningkatan konsumsi BBM dan LPG pada musim liburan tahun sebelumnya, pihaknya telah menyiapkan stok tambahan yang bervariasi di tiap-tiap daerah dengan rata-rata kenaikan 11% setiap produk. ‘’Kenaikan konsumsi BBM dan LPG pada Natal dan Tahun Baru merupakan hal yang sudah lumrah terjadi, terutama pada periode 10 hari sebelum dan sesudah Natal,’’ ungkap dia, kemarin. Menghadapi liburan akhir tahun nanti, lanjut dia, untuk Premium, Pertamina telah menyiapkan stok hingga 3.537 kiloliter (kl per hari atau meningkat 10% dari rata-rata harian normal. Pertamax dan Pertalite sebagai Bahan Bakar Khusus (BBK) juga telah disiapkan antisipasi kenaikannya hingga 30% dengan rata-rata konsumsi harian 2.950 kl dan 5.373 kl. Produk lainnya adalah Pertamax Turbo, Pertamina Dex, dan Dexlite. ‘’BBM subsidi atau lazim disebut Public Service Obligation (PSO), misalnya Solar, diantisipasi meningkat lebih sedikit, yakni 5% dengan rata-rata harian konsumsi 4.943 kl jika dibandingkan dengan konsumsi normal,’’
jelas Kusnendar. Selain BBM, pihaknya telah menyiapkan antisipasi kenaikan konsumsi produk LPG baik PSO maupun Non-PSO dengan peningkatan rata-rata juga 11%. Peningkatan produk PSO diantisipasi hingga 3.502 metrik ton (MT) per hari jika dibandingkan dengan ratarata konsumsi normal 3.221 MTper hari. LPG Non-PSO rata-rata konsumsi harian diantisipasi hingga 281 MT per hari. ‘’Untuk mengamankan distribusi BBM dan LPG ke masyarakat, kami juga melakukan berbagai upaya, yakni membentuk satgas di kantor unit mulai 19 Desember 2016 hingga 09 Januari 2017. Kemudian, menambah armada mobil tangki BBM dan Skid Tank LPG, serta alih suplai ke terminal BBM dan LPG lain jika jalur reguler mengalami kemacetan,’’ungkap dia. Pertamina juga akan menggunakan bantuan Patwal Polisi untuk kelancaran mobil tangki BBM dan LPG di jalan raya. Lalu, menambah jam operasional TBBM, SP(P)BE, dan SPPEK sesuai dengan kebutuhan; menambah outlet penjualan LPG di beberapa SPBU dan modern outlet, dan pada saat cuti bersama bank-bank mitra Pertamina (Bank Mandiri, BRI, BNI, Bukopin, dan BCA) akan dikoordinasikan tetap melayani transaksi perbankan untuk penebusan produk BBM dan NonBBM. (K3-29)
SABTU, 17 DESEMBER 2016
CEO Suara Merdeka Network Kukrit SW memberikan anugerah Jateng CEO Inspiratif 2016 kepada Bupati Kudus Musthofa.
CEO Suara Merdeka Network Kukrit SW memberikan anugerah Jateng CEO Inspiratif 2016 kepada CEO Semen Indonesia yang diwakili oleh Abimanyu.
CEO Suara Merdeka Network Kukrit SW memberikan anugerah Jateng CEO Inspiratif 2016 kepada Preskom PT BPR Gunung Rizki RY Kristian Hardianto.
Foto-foto: SM/Irawan Aryanto
FOTO BERSAMA : Para peraih Anugerah Jateng CEO Inspiratif 2016 dan peraih Lifetime Achievement Award foto bersama Ketua Kadin Jateng Kukrit SW. (29)
CEO Suara Merdeka Network Kukrit SW memberikan anugerah Jateng CEO Inspiratif 2016 kepada owner Sido Muncul Irwan Hidayat.
CEO Suara Merdeka Network Kukrit SW memberikan anugerah Jateng CEO Inspiratif 2016 kepada Bupati Pemalang Junaedi SH.
CEO Suara Merdeka Network Kukrit Suryo Wicaksono memberikan anugerah Jateng CEO Inspiratif 2016 kepada Founder PT Dua Putera Utama Makmur Tbk Witjaksono.
CEO Suara Merdeka Network Kukrit SW memberikan anugrah Jateng CEO Inspiratif 2016 kepada Founder dan Rektor Udinus Prof Dr Ir Edi Noersasongko MKom.
CEO Suara Merdeka Network Kukrit SW memberikan anugerah Jateng CEO Inspiratif 2016 kepada founder Dreamlight World Media Eko Nugroho.
CEO Suara Merdeka Network Kukrit SW memberikan anugerah Jateng CEO Inspiratif 2016 kepada Founder PT Webe Inter Tirzada Wenny Sulistiowaty.
CEO Suara Merdeka Network Kukrit SW memberikan anugrah Jateng CEO Inspiratif 2016 kepada Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi yang diwakili oleh Tomi Y Said.
10 Tokoh Raih Anugerah CEO Inspiratif
CEO Suara Merdeka Network Kukrit SW memberikan anugerah Lifetime Achievement Award kepada Kopi Luwak yang diwakili oleh Irianto. SEMARANG - Sepuluh tokoh Jateng mendapat Anugerah CEO Inspiratif Jateng yang diserahkan semalam di Hotel Patra Semarang oleh Ketua Umum Kadin Jateng Kukrit Suryo Wicaksono. Dalam acara yang digagas oleh Berlian Organizer didukung Kadin Jateng dan Suara Merdeka Network itu, selain CEO bidang bisnis, diserahkan penghargaan kepada tiga kepala daerah. Kesepuluh tokoh peraih anugerah CEO Jateng Inspiratif adalah Anugerah CEO kategori perusahaan Witjaksono (founder PT Dua Putera Utama Makmur Tbk), Wenny Sulistiowaty (founder PTWebe Inter Tirzada), Eko Nugroho (founder Dreamlight World Media), Rizkan Chandra (CEO Semen Indonesia), Irwan Hidayat (owner Sidomuncul), dan RY Kristian Hardianto (Preskom PT BPR Gunung Rizki). Kategori
pendidikan Prof Dr Ir Edi Noersasongko MKom (founder dan Rektor Udinus). Kemudian, kategori CEO Pemerintahan Daerah Bupati Kudus Musthofa, Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi, dan Bupati Pemalang Junaedi. Adapun Kategori Korporasi berupa Lifetime Achievement Award diberikan kepada Sidomuncul dan Kopi Luwak. Ketua Umum Kadin Jateng Kukrit Suryowicaksono mengemukakan para penerima Anugerah CEO Inspiratif kali ini tidak hanya berhasil di sektor bisnis atau pemerintahan yang dipimpin, namun lebih dari itu para tokoh itu dinilai telah memberikan energi ekstra dan inspirasi luar biasa di luar kewajiban sebagai pemimpin bisnis. Inspirasi tersebut juga membuktikan kecintaan mereka kepada Jateng, yang juga menjadi kekayaan luar biasa bagi masya-
rakat provinsi ini. ‘’Sudah selayaknya kita memberikan ucapan terima kasih kepada para pejuang masyarakat itu, dan tentu mengikuti jejak mereka,’’jelas Kukrit. Dia menambahkan Anugerah CEO Inspiratif menunjukkan Kadin Jateng peduli terhadap siapa pun yang telah secara nyata dan dalam diam bergiat di wilayah profesional dan pengabdian masingmasing. Terlebih muaranya adalah demi kepentingan masyarakat luas. ”Kami sangat mengapresiasi para penerima anugerah CEO Jateng sebagai sosoksosok yang sudah punya nama besar dan sudah tentu kita hormati, kita segani, dan kita teladani. Namun, tidak boleh dilupakan pula sosok-sosok yang selama ini juga sama-sama telah berjuang keras, dan juga dari kondisi nol, hingga menorehkan keberhasilan,’’ papar dia. Inspirasi dari para CEO di Jateng itu, lanjut dia, membuktikan kecintaan mereka kepada daerah. Selain itu, menjadi kekayaan luar biasa bagi masyarakat Jateng. Kukrit yang juga CEO Suara Merdeka Network berharap Anugerah CEO Inspiratif tidak berhenti sampai di sini saja, tetapi ditindaklanjuti dengan mengkreasi program-program inspiratif untuk menciptakan masyarakat Jateng yang inspiratif pula. (G2,ftp-29)
PENERIMAPENGHARGAAN 1. Witjaksono, founder PT Dua Putera Utama Makmur Tbk, pengusaha muda asal Pati lulusan FISIP Undip itu sukses membangun 20 perusahaan yang didirikan bersama beberapa koleganya. Pengusaha berusia 36 tahun itu antara lain memiliki usaha yang bergerak di bidang perikanan terbesar di Indonesia. 2. Wenny Sulistiowaty (founder PT Webe Inter Tirzada), pengusaha muda yang mengawali usaha dari hobi berupa rancangan tas dari bahan alami, yakni eceng gondok. Tas branded yang diberi label Webe sukses di dalam negeri serta mancanegara. 3. Eko Nugroho (founder Dreamlight World Media) sukses mengelola rumah produksi tayangan realityshow yang inspiratif dan penuh pesan moral, di antaranya “Tukar Nasib”, “Tolong”, dan “Bedah Rumah” yang booming di televisi nasional. Eko juga membangun SMK Visi Media Indonesia atau Dreamlight Media School untuk melahirkan kreator media, produser, serta broadcaster andal. Pasar produk animasi Eko Nugroho yang memiliki studio di Ungaran meluas sampai Asia Tenggara. 4. Rizkan Chandra (CEO Semen Indonesia), CEO muda yang sukses menghadapi tantangan dan hambatan dalam menahkodai perusahaan semen milik pemerintah. Eksis dan terus membawa Semen Indonesia memimpin pasar di tengah-tengah kompetisi yang kian ketat serta serbuan perusahaan semen asing. Di bawah Rizkan Chandra, Semen Indonesia siap menjadi King of Regional. 5. Irwan Hidayat (owner Sidomuncul) sukses memimpin perusahaan jamu modern berstandar farmasi hingga menjadi yang terbesar di Tanah Air. Bukan saja membangun bisnisnya yang menggurita, ia juga dikenal sebagai filantropis, pengusaha dermawan berhati mulia yang ringan tangan membantu mereka yang membutuhkan pertolongan. Pengusaha asli Semarang itu memelopori program mudik gratis.
6. RY Kristian Hardianto (Presiden Komiasris PT BPR Gunung Rizki), sukses mengelola industri keuangan BPR dengan meniti karier dari level terbawah hingga posisi puncak sebagai business owner (BO). Hampir semua BPR- nya mendapat penghargaan dari Majalah InfoBank, salah satunya BPR Gunung Rizki. Di samping mengelola beberapa BPR yang tersebar di Jateng, Jatim, dan DIY, menjadi salah satu motivator andal di Jateng. 7. Prof Dr Ir Edi Noersasongko MKom (founder dan Rektor Udinus). Sukses membangun universitas berbasis komputer terbesar di Jateng dengan merintis dari hanya sebuah lembaga kursus komputer. Dari semula hanya puluhan peserta kursus, kini kampusnya memiliki ribuan mahasiswa dari berbagai kota di Tanah Air. Edi Noersasongko juga satusatunya doktor kewirausahaan di Jateng yang selalu mendorong anak muda untuk mandiri dan menciptakan lapangan kerja. 8. Bupati Kudus Musthofa; sejak menjabat periode pertama hingga ujung periode kedua, sangat intens dan peduli membangun serta memberdayakan sektor UMKM. Berkat kegigihannya memperjuangan UKM agar naik kelas, kini Kudus memiliki Desa UKM Binaan yang 70% produknya diekspor. 9. Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi SE MM: Program Smart City yang dicanangkan sejak 2013 menuai pujian dari pemerintah pusat dan menjadi percontohan sejumlah daerah di Tanah Air. Dia membangun 2.300 titik hotspot agar masyarakat dapat menikmati layanan internet secara mudah dan murah. 10. Bupati Pemalang Junaedi SHMM: Sebagai kepala daerah sukses membangun dan mengembangkan teknologi informasi pedesaan. Melalui pendampingan yang intensif, desa-desa di Kabupaten Pemalang beranjak menuju Desa Teknologi Informasi. (G2,ftp-29)
SABTU, 17 DESEMBER 2016
Calo.... (Sambungan hlm 1) ”Dengan online, sentuhan calo-calo jauh berkurang. Saya tidak mau menyatakan akan hilang, karena kadang-kadang penjahat lebih pintar. Pintar cari celah,’’ tandas Kapolri Jenderal Tito Karnavian di Jakarta Barat. Tito menambahkan, sulit menghilangkan percaloan. Meski demikian, dengan sistem online jumlah calo berkurang banyak. ‘’Paling tidak jauh berkurang, dari 2.000 jadi 500 karena semua bayar lewat ATM,” tambah Tito. Percaloan membuat kepercayaan publik terhadap kepolisian semakin rendah. Bahkan menjadi institusi ketiga terendah se-Indonesia.
Bermain.... (Sambungan hlm 1) Dorongan ayah, membuat Egy semakin tertarik untuk mengolah si kulit bundar. Dia akhirnya masuk ke sekolah sepa kbola (SSB), di antaranya SSB Asam Kumbang di Medan dan SSB Bina Putra Cirebon. Talenta Egy mulai tercium pencari bakat
Sejarah.... (Sambungan hlm 1) Akhirnya, pasukan Garuda diidentikkan sebagai spesialis runner up turnamen. Pelatih Indonesia Alfred Riedl begitu memahami kerinduan seluruh bangsa ini berada di puncak sepak bola Asia Tenggara. Kepenasaran itu bukan hanya milik Indonesia, namun juga bagi Riedl secara pribadi. Pria kelahiran Wina austria berusia 67 tahun itu, senasib dengan Indonesia. Dua kali ia membawa timnas yang ditanganinya melaju ke final AFF, namun dua kali pula gagal. Tahun 1998, Riedl secara mengejutkan meloloskan Vietnam ke babak puncak setelah menyingkirkan Indonesia di semifinal. Dalam laga di Hanoi Stadium, upaya pertamanya meraih gelar dikandaskan gol tunggal R. Sasikumar yang membawa Singapura juara. Enam tahun silam, Riedl memimpin pasukan kebangsaan yang membuat euforia seluruh Indonesia.
‘’Setelah kami pelajari, salah satu permasalahannya karena kinerja yang kurang maksimal, terutama pelayanan publik. Proses masyarakat untuk dilayani, dilindungi, itu masih belum maksimal sampai hari ini. Pelayanan publik yang lain dan banyak disorot adalah bidang lalu lintas. Calo-calo masih bergentayangan,” tandasnya. Salah satu cara menekannya adalah dengan layanan online. Bekerja sama dengan Kejaksaan, Mahkamah Agung, dan Bank BRI, Polri meluncurkan layanan E-Tilang, SIM online, dan E-Samsat Layanan E-Tilang itu dimaksudkan untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam pengurusan dan pembayaran denda tilang dengan mudah, cepat, dan akuntabel.
‘’Dengan teknologi android dan jaringan host to host real time online, masyarakat lebih mudah dalam melakukan pembayaran titipan denda tilang di ribuan channel dan unit kerja Bank BRI yang tersebar di seluruh pelosok Tanah Air, tanpa harus hadir sidang pengadilan,” ungkap siaran pers BRI. Demikian pula dengan pengurusan penerbitan dan perpanjangan SIM secara online , dapat dilakukan di Satpas/Gerai SIM/SIM Keliling di seluruh Indonesia dengan memanfaatkan data di server E-KTP di Kemendagri. Dengan demikian, proses penerbitan dan perpanjangan SIM dapat dilakukan di mana pun dengan E-KTP dari daerah mana pun. Khusus E-Samsat, Bank BRI juga bekerja sama dengan dinas pendapatan provinsi, bertu-
juan untuk meningkatkan pelayanan pembayaran pajak daerah dan registrasi kendaraan bermotor melalui ATM. Dengan kemudahan, masyarakat dapat menyelesaikan kewajiban pajak kendaraan bermotor dengan lebih cepat, praktis, dan murah Lebih Ketat Di sisi lain, sistem E-Tilang juga diharapkan dapat menekan kebocoran atau penyimpangan dana tilang. Sebab, data tilang dapat dipantau secara langsung oleh seluruh insatansi terkait. Pelanggar lalu lintas, juga tidak perlu datang ke sidang. Ada pilihan untuk membayar denda maksimal. Nantinya jika denda lebih kecil, uang pelanggar akan kembali.
‘’Misal saya melanggar, denda maksimal Rp 500 ribu. Saya ke ATM bayar Rp 500 ribu via online ke pengadilan. Putusan pengadilan hanya Rp 150 ribu, maka Rp 350 ribu otomatis balik ke rekening pelanggar,’’ ungkap Wakil Kepala Korps Lalu Lintas (Wakakorlantas) Polri Brigjen (Pol) Indrajit. Pengendara tetap bisa memilih melalui sidang atau E-Tilang. Jika memilih sidang pelanggar akan diberikan slip merah, sementara E-Tilang membayar langsung di tempat jika petugas membawa alat electronic data capture (EDC) atau di bank. Bukti pembayaran ditunjukkan ke petugas. Jika di aplikasi milik petugas sudah ada notifikasi pembayaran, barang bukti yang disita bisa diambil. (A20,dtc-61)
Sekolah Khusus Olahraga (SKO) Ragunan, Jakarta saat bernaung di SSB Medan. Dia akhirnya ditarik untuk mengeluti sepak bola di SKO Ragunan sampai sekarang. Kini dia sudah duduk di kelas II setingkat SMA. Bakat Tercium Sebelum bergabung dengan Persab Brebes, Egy juga pernah meroket bersama Asiop Apacinti di turnamen kelas dunia Gothia Cup. Remaja yang kini berusia 16 tahun itu, selain mengantarkan tim menjadi juara, juga
menjadi pemain terbaik di turnamen tersebut dengan mencetak 28 gol. Selama di SKO Ragunan, talenta Egy tercium pelatih Indra Syafri yang saat itu menukangi Timnas Junior. Egy ditarik untuk memperkuat Timnas Indonesia U-12, U-14, dan U-16. Namun di Tinmas U-16, Egy belum pernah bertanding lantaran PSSI dibekukan FIFA. Egy kini digadang-gadang sebagai calon pemain bintang sepak bola Indonesia. Meski
demikian, dia tak besar kepala. Prestasi yang diraihnya itu justru dinilai sebagai pelajaran bagi karier selanjutnya. ‘’Semua prestasi ini merupakan satu pengalaman berharga bagi saya dan menjadi modal untuk karier saya kedepan,’’ sambung Egy. Dia pun bercita-cita masuk Timnas. Keinginan itu sudah terukir sejak masih berada di SSB Medan. ”Saya sangat ingin masuk timnas. Mungkin kalau sekarang saya ikut seleksi timnas U-19 dulu, baru di waktu mendatang tim-
nas senior,” ungkapnya. Keinginan Egy masuk timnas diyakini Ketua Umum Persab Brebes, Heri Fitriansyah akan segera terwujud. Itu lantaran selama Piala Soeratin, beberapa pemainnya masuk radar Timnas U-19. ‘’Ada pemandu bakat dari Timnas U-19 yang memantau pertandingan tim kami. Saya melihat ada beberapa nama pemain kami yang masuk catatan pemandu bakat ini,’’ ujarnya. (Bayu Setiawan-61)
Pada babak final 2010, Indonesia berhadapan dengan Malaysia yang digulung 5-1 pada babak penyisihan. Sayang beribu sayang kemenangan Indonesia 2-1 pada final leg kedua di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta, gagal menutup defisit kekalahan 0-3 pada leg pertama di Kuala Lumpur. Karena itu dalam final ketiganya kali ini bersama Indonesia yang menjejak final kelimanya, asa besar itu disematkan. ”Sejarah akan berubah. Kita akan mencoba memenangi gelar di Thailand,” kata Riedl pada sesi jumpa pers di Grand Emerald Hotel, Bangkok, Jumat (16/12). Namun untuk mengubah sejarah bukan perkara mudah. Sebab Boaz Solossa dan kawankawan akan menghadapi juara bertahan. Mereka juga bakal didukung puluhan ribu pendukung di dalam stadion. ”Besok akan menjadi pertandingan sulit bagi kami untuk mempertahankan keunggulan saat ini karena Thailand adalah tim terbaik di Asia Tenggara.
Target kami adalah bermain baik melawan Thailand yang menjadi favorit,” jelasnya. Jeda Singkat Menurut Riedl, saat ini anakanak asuhannya memiliki kepercayaan diri yang tinggi karena memiliki modal positif. Indonesia menang 2-1 pada pertemuan pertama saat menjamu skuad Negeri Gajah Perang di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, 14 Desember lalu. Justru dia menyebut pemain Thailand sedang tertekan menghadapi final kedua. ”Posisi kami tetap underdog meski kami menang di leg pertama. Karena itu, tekanan ada di pemain Thailand,” ujar dia. Pelatih yang juga pernah menangani Laos dan Palestina itu, belum mengungkap siapa yang akan menjadi starter, termasuk pengganti Andik Vermansyah yang sedang dibekap cedera. Menurut Riedl, itu menjadi bagian strategi yang tak boleh diungkap ke publik. ”Saya akan bicara pada pemain sebelum menentukan siapa yang akan bermain. Saya tidak
akan membocorkan strategi karena ada Kiatisuk (pelatih Thailand) di sini,” ujar dia. Di sisi lain, Riedl mengeluhkan jeda pertandingan yang cukup singkat, hanya tiga hari. Menurut dia, waktu beristirahat pemain dirasa kurang mengingat terpotong perjalanan dari Jakarta ke Bangkok. ”Kami hanya memiliki waktu istirahat kurang dua hari. Ini jelas tidak ideal. Saya akan protes kepada AFF karena idealnya ada waktu istirahat lebih untuk pertandingan besok (ma-
lam ini),” ungkapnya. Pelatih Thailand Kiatisuk Senamuang yang mengikuti sesi jumpa pewarta di samping Riedl, juga tak kalah sesumbar. Pria yang akrab disapa Zico tersebut akan mempertahankan gelar juara, sekaligus mempersembahkan trofi kelima buat negaranya. ”Kami akan coba memenangkan gelar kelima. Semua pemain kami siap dan kami menargetkan menjadi juara,” kata Kiatisuk. Dia melanjutkan, anak-anak
asuhannya sudah melupakan kekalahan perdana dari Indonesia di final leg pertama. Pihaknya bertekad akan membalikkan keunggulan agar target juara bisa digapai. ”Kami harus melupakan masa lalu, besok target kami adalah menang,” ujarnya. Pria yang semasa bermain menjadi momok timnas Indonesia itu juga menyimpan rapat strategi yang akan diterapkan pada pertemuan nanti. Namun saat latihan tertutup, para pemain Thailand banyak ber-
kumpul di area penalti. Lalu skema tendangan bebas diterapkan berkali-kali. Meski tertutup, latihan yang dikomandoi Kiatisuk secara langsung bisa terlihat di jeruji salah satu pintu masuk stadion. Bisa jadi, latihan tendangan bebas dan menumpuk pemain di barisan pertahanan untuk mengantisipasi jika Indonesia ‘’memarkir bus’’ di depan gawang. ”Saya tidak akan membocorkan (strategi), kita lihat saja besok,” tandasnya. (K4-93)
SABTU, 17 DESEMBER 2016
Pengalihan SMA/SMK
Anggaran Sekolah Swasta Belum Proporsional
SM/Ranin Agung
PERIKSA PERABOT: Warga RT 2 RW II, Desa Kalikurmo, Kecamatan Bringin, Kabupaten Semarang, memeriksa perabot rumah tangga yang hanyut setelah rumahnya roboh diterjang banjir bandang, semalam.(30)
Banjir Bandang, Belasan Rumah Rusak UNGARAN - Banjir bandang menerjang Desa Kalikurmo, Kecamatan Bringin, Kabupaten Semarang, Jumat (16/12) sore. Akibatnya, belasan rumah rusak. Tak ada korban jiwa dalam musibah itu. Setidaknya lima rumah rusak parah, lainnya rusak ringan. Puluhan warga mengungsi. Bencana alam akibat luapan air dari Sungai Kalikurmo itu terjadi sekitar pukul 15.00. ”Air datang tiba-tiba, padahal di sini hujan sudah reda. Kami menduga, wilayah Bringin dan Tuntang hujan deras, sehingga air sungai meluap,” kata Mu-
hammad Suhadak (55), salah satu warga yang rumahnya rusak, semalam. Rumah lain yang rusak parah antara lain milik Sutrisno (50), Supangat (70), dan Jamiludin (70) di RT 2 RW 2 Desa Kalikurmo rusak. Ketinggian air dari anak Sungai Tuntang yang masuk ke rumah warga berkisar 1-1,5 meter. Di
lokasi yang cekung, air nyaris menyentuh atap rumah. ”Ada dua RT yang terkena, yakni RT 2 dan RT 3 RW II. Warga mengungsi ke rumah tetangga yang posisinya lebih tinggi,” jelasnya. Jembatan Roboh Siswadi (36), warga lainnya mengungkapkan, banjir bandang ini kali ketiga yang menimpa kampungnya dalam enam tahun terakhir. Yang pertama dan kedua pada 2011 dan 2013. ”Ini yang paling parah. Saya dan tetangga sempat naik pohon untuk menyelamatkan diri ketika air sungai masuk ke permukiman,” tuturnya. Selain merusak bangunan
Paling Cantik WANITA-wanita Kardashian-Jenner memiliki kecantikan yang dipuja banyak wanita dan pria. Desainer ternama dunia Olivier Rousteing juga memuji salah satunya. Dia menilai model Victoria’s Secret Kendall Jenner sebagai wanita tercantik di dunia. ”Saya bersama salah satu wanita tercantik di dunia,” kata desainer berusia 31 tahun tersebut dalam sebuah video di 10magazine.com seperti dilansir dari Female First. Meski dikenal sebagai salah satu supermodel terkenal, model berusia 21 tahun itu mengaku menangis ketika diminta tampil pada Victoria’s Secret Fashion Show 2016 di Paris, akhir November lalu. Dia terkejut atas tawaran tampil dalam acara prestisius itu bersama model dunia lain seperti Alessandra Ambrosio, Adriana Lima, serta Gigi dan Bella Hadid. Itu merupakan impiannya sejak anakanak. ”Jelas, itu merupakan mimpi saya sejak lama. Saya telah menonton pameran fashion itu sejak kecil,” ucapnya. (viva-59)
rumah dari kayu, air Sungai Kalikurmo juga merendam dan menghanyutkan berbagai perabotan. Air bercampur lumpur juga menggenangi Mushala AlMutaqim. Hingga berita ini diturunkan, semalam pukul 23.30, aliran listrik di desa itu masih padam. Warga berjaga-jaga, khawatir terjadi banjir susulan. ”Tidak ada korban jiwa. Sapi dan kambing aman, tapi semua ayam hanyut terbawa air,” terang Siswadi. Berdasarkan pantauan, selain diterjang banjir bandang, akses dari Desa Kalikurmo menuju ke Dusun Bajangan, Desa Sambirejo, Kecamatan Bringin juga
terputus akibat jembatan Sungai Padon roboh. Kondisi itu membuat pengguna kendaraan roda empat harus melalui jalur alternatif di Desa Gogodalem, Kecamatan Bringin. Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Semarang, Joner Hutajulu mengatakan, pihaknya telah mendata kerusakan. Bantuan akan dikirim secepatnya. ”Kami sudah koordinasi dengan perangkat desa. Pembersihan lumpur dan perbaikan rumah baru bisa dilakukan, Sabtu (17/12) pagi karena malam ini tidak memungkinkan. Jembatan yang roboh akan dicek,” kata Joner. (H86-59)
Pendamping Desa Terkatung-katung SEMARANG - Sebanyak 450 pendamping lokal desa (PLD) di Jawa Tengah menuntut kejelasan nasib mereka sebagai pegawai. Meski sudah dinyatakan lolos seleksi dari Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi pada Mei 2016, sampai sekarang mereka belum bisa bekerja karena belum ada kejelasan dari pemerintah. Perwakilan pendamping lokal desa bahkan sudah mengadu langsung ke DPRD Jateng serta Bapermasdes Jateng, baru-baru ini. Calon pendamping lokal desa Kecamatan Rawasari, Kendal, Ahmad Yusuf mengatakan, nasib pendamping lokal desa di Jateng masih belum jelas. Padahal para pendamping lokal desa di Jawa Timur dan daerah lain sudah bekerja, termasuk melakukan kegiatan pra tugas sebelum diterjunkan langsung ke lapangan. ”Kami ingin kejelasan nasib pendamping lokal desa di Jateng. Semuanya ada 450 orang yang sudah dinyatakan lolos seleksi,” katanya, kemarin. Pendamping lokal desa yang beraudiensi datang dari Kendal, Purbalingga, Bayumas, Cilacap, Sragen dan sejumlah daeah lain. Pihaknya berharap pemprov bisa tanggap menyikapi persoalan tersebut, mengingat pendamping lokal desa sudah lolos seleksi secara nasional yang dilakukan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi. ”Harusnya sudah ada kejelasan, agar mereka bisa mengabdi untuk pendampingan di desa-desa se-Jateng. Kementerian yang merekrut, tetapi provinsi yang harus menindaklanjuti karena ini program di daerah,” ujarnya. Menurut Ahmad Yusuf, anggaran pratugas untuk pendamping lokal desa sudah dikirim Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi ke Pemprov Jateng. Tetapi sayang, sejauh ini nasib mereka masih belum jelas karena ternyata Pemprov belum melakukan komunikasi dengan pusat. ”Karena memang untuk proses perekturan merupakan kewenangan dari Kementerian Desa, Pembangunan
Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi,” tuturnya. Anggota Komisi A DPRD Jateng Benny Karnadi berharap Pemprov ikut andil untuk memperjelas nasib pendamping lokal desa di Jateng. Sosialisasi harus dilakukan secepatnya, apakah ini merupakan tanggung jawab pemerintah pusat atau pemerintah provinsi. ”Pendamping lokal desa sudah menjalani proses panjang sebelum akhirnya bisa lolos seleksi. Masalahnya, provinsi lain ternyata sudah bisa bertugas, tapi kenapa di Jateng masih belum bisa melaksanakan. Padahal anggaran semua dari pusat,” tandasnya. koordinasi Buruk Menurut dia, kondisi ini membuktikan jika koordinasi antara Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi dan Pemprov Jateng masih buruk. Seyogianya kejadian serupa tidak perlu terjadi, karena pendamping lokal desa merupakan tenaga yang dibutuhkan. Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Bapermades) Jateng Tavip Supriyanto mengatakan, para pendamping lokal desa sudah ditemui dan diberi penjelasan sebelum mengadu ke DPRD. Sebelum ditempatkan di lapangan, mereka harus melalui proses penguatan kapasitas. ”Perekrutan PLD bersamaan dengan tenaga ahli dan pendamping desa. Penguatan kapasitas diberikan untuk tenaga ahli dulu, kemudian pendamping desa, baru PLD,” tuturnya. Tenaga ahli yang terpilih akan memberikan penguatan kapasitas bagi pendamping desa. Begitu juga dengan pendamping desa yang terpilih akan memberikan penguatan kapasitas bagi PLD. ”Penguatan kapasitas pendamping desa baru selesai 25 November 2016,” ujarnya. Guna menghindari masalah administrasi akibat waktu yang sudah mendekati akhir tahun, maka penguatan kapasitas PLD direncanakan dilakukan Januari 2017. ”Nanti di Januari 2017 PLD langsung ditempatkan sesuai dengan lokasi tempat mendaftar,” imbuhnya. Saat ini, dari kebutuhan 2.250 PLD, di Jateng baru terpenuhi 450. Tiap PLD akan membawahi 4-5 desa. (J8-96)
SEMARANG - Pemerintah Provinsi Jateng diminta lebih proporsional dalam membagikan anggaran kepada sekolah swasta. Anggaran pendidikan seyogianya diperhatikan, di luar gaji guru dan bantuan operasional sekolah (BOS). Anggota Komisi E DPRD Jateng Muh Zen Adv mengatakan, sebagai konsekuensi pemberlakuan UU No 23 Tahun 2014, tentang Pemerintahan Daerah, khususnya soal pelimpahan kewenangan pendidikan menengah dan pendidikan khusus dari kabupaten/kota ke provinsi, semua urusan terkait kebijakan pendidikan menengah, baik negeri maupun swasta, harus dilakukan oleh pemprov. Namun karena alasan anggaran, pendidikan menengah swasta, baik sekolah maupun madrasah, belum mendapat alokasi secara proporsional. ”Seharusnya semua dilakukan secara adil dan bijaksana oleh pemprov. DPRD menyayangkan hal ini, karena konsep dulu sekolah swasta akan mendapat perhatian, baik guru non-PNS, sarana dan prasarana, maupun siswa,” ujarnya. Menurut Zen, saat pelimpahan wewenang sudah berjalan, anggaran hanya dialokasikan untuk tambahan penghasilan pegawai (TPP) pendidik dan tenaga kependidikan PNS serta honorer di sekolah negeri. Sementara, untuk TPP guru
swasta belum dianggarkan. ”Bahkan sarana dan prasarana yang dimiliki sekolah swasta tergantung pada hibah yang diterima. Itu pun tergantung ada anggaran atau tidak,” kata Ketua Persatuan Guru Swasta Indonesia (PGSI) Jawa Tengah itu. Ia berharap ada komitmen Pemprov supaya anggaran pendidikan ditingkatkan, dengan memperhatikan pendidikan swasta. Pada 2017, Pemprov Jateng akan memberikan bantuan untuk siswa pendidikan menengah sebesar Rp 100.000 per tahun. ”Sekolah swasta selama ini juga telah ikut membantu pemerintah dalam mencerdaskan anak-anak bangsa, terutama menyangkut pemenuhan sarana dan prasarana, peningkatan profesionalisme, dan kesejahteraan guru yang masih banyak di bawah upah minimum kabupaten/kota,” tuturnya. Jadi Pekerja Menurut Zen, pembiayaan yang baik akan mengoptimalkan seluruh pelaksanaan sistem pendidikan, seperti ujian nasional, akreditasi, alat perlengkapan sekolah, dan sebagainya. Apalagi, saat ini angka partisipasi kasar (APK) Provinsi Jateng 74%, masih tertinggal dari APK nasional. ”Artinya masih ada 26% anakanak di Jateng yang tidak bersekolah. Bisa jadi mereka menjadi pekerja di bawah umur, atau gelandangan,” paparnya. (J8-59)
DPRD Minta Gubernur Taati Proses Hukum ■ Pabrik Semen Rembang SEMARANG - DPRD Jateng meminta Gubernur Ganjar Pranowo menaati proses hukum terkait pembangunan pabrik semen di Rembang. Gubernur harus menjalankan putusan Mahkamah Agung (MA). ”Proses hukum sudah berjalan, gubernur harus bisa menaati,” kata Ketua DPRD Jateng Rukma Setyabudi, kemarin. Dalam putusannya, MA mengabulkan peninjauan kembali (PK) yang diajukan petani Rembang dan Wahana Lingkungan Indonesia (Walhi) terkait izin lingkungan pembangunan pabrik PT Semen Indonesia di Rembang. Dengan putusan tersebut, maka izin lingkungan yang diterbitkan Gubernur Jawa Tengah untuk PT Semen Indonesia harus dibatalkan. Menurut Rukma, Gubernur bisa meredam konflik akibat pembangunan pabrik semen. ”Gubernur harus bertemu dan menjelaskan langsung kepada masyarakat agar tidak ada lagi konflik. Harus mengutamakan aspirasi masyarakat,” ujarnya. Rukma mengaku mendengar masalah ini kembali memanas ketika Ganjar disebut-sebut mengeluarkan izin baru. ”Dari penjelasan Gubernur saat rapat forkopimda, yang dikeluarkan itu pembaharuan izin atau adendum,” tuturnya. Sementara itu, Fraksi PKB DPRD Jateng menilai menilai keputusan Gubernur menerbitkan izin lingkungan pabrik Semen Indonesia sebagai wujud tak menjalankan tata kelola pemerintahan yang baik untuk pembangunan berkelanjutan. Ini mengabaikan prinsip transparansi dan keadilan ling-
kungan. Bahkan, analisis mengenai dampak lingkungan (amdal) PT Semen Indonesia tidak sesuai dengan fakta-fakta di lapangan. ”Gubernur seharusnya mencabut izin lingkungan. Apalagi sudah ada putusan MA,” kata anggota Fraksi PKB Benny Karnadi saat rapat paripurna di gedung DPRD Jateng, kemarin. Amdal induk dinyatakan cacat yuridis oleh MA, karena ada ketidakbenaran substansi dan informasi. Upaya perubahan dinilai ilegal dan menyimpang dari prosedur. Hilangkan Mata Air Pembangunan pabrik semen, lanjut Benny, menghilangkan mata pencaharian dan kearifan lokal. ”Mayoritas warga merupakan petani yang bergantung pada kondisi tanah dan air untuk kelangsungan hidup mereka. Pembangunan ini akan menghilangkan banyak mata air,” tambahnya. Sebelumnya, Gubernur Ganjar Pranowo menegaskan, tidak ada klausul soal penghentian pembangunan pabrik semen dalam putusan MA. Hal itu dikatakannya saat menerima warga sedulur sikep dari empat daerah di kantornya, Kamis (15/12). Menurut Ganjar, saat ini tim yang terdiri atas staf presiden, Kementerian Lingkungan Hidup, BUMN, Kementerian ESDM, dan Pemprov Jateng sedang membahas kajian lingkungan hidup strategis (KLHS) atas kawasan pegunungan Kendeng. Tim punya waktu 60 hari sampai 17 Januari 2017 untuk menentukan apakah izin lingkungan akan direvisi atau ada langkah lain. (J8-59)
SABTU, 17 DESEMBER 2016
INDEKS
Gatot Puji Materi PSS PELATIH PSCS Gatot Barnowo memuji PSS pada final Indonesia Soccer Championship (ISC) B, di Stadion Manahan, Solo, Kamis (22/12).
HALAMAN 11
Teerasil Dangda
Boaz Solossa
1 AGREGAT 2
Chanathip Songkrasin
HINDARI
Stefano Lilipaly
PARKIR BUS JAKARTA - Peluang timnas Indonesia menjuarai AFF 2016 dinilai cukup terbuka. Tim asuhan Alfred Riedl hanya butuh seri di leg kedua final AFF saal melawat ke Thailand malam ini untuk mewujudkan impian tersebut.
Adison Promrak
Kawin Thamsatchanan
SM/AFF
P R E D I K S I Yoyok Sukawi, CEO PSIS dan anggota Exco PSSI PREDIKSI saya, timnas Indonesia mampu menahan Thailand 1-1 di leg kedua Final Piala AFF 2016. Kemenangan di leg pertama akan jadi modal besar ketika Timnas bermain di kandang lawan. (H71-73)
Meski berbekal kemenangan 21 di leg pertama, namun bertanding di kandang Thailand, Rajamangala National Stadium, bakal tidak mudah. Selama perhelatan AFF 2016, skuad asuhan Kiatisuk Senamuang selalu menang dalam tiga laga kandang. Teerasil Dangda dan kawan-kawan pun cukup produktif kala bermain di depan pendukungnya. Mereka memasukkan sembilan gol dan kemasukkan dua gol. Dan, dua gol tersebut adalah saat melawan timnas Indonesia. Saat itu, Thailand menang 4-2. Untuk meredam aksi-aksi pemain Thailand yang dipastikan akan ngotot untuk memenangi pertandingan, Boaz Solossa dan kawan-kawan perlu bermain lebih tenang. Hal itu seperti yang mereka lakukan saat menghadapi Vietnam pada semifinal di My Dinh National Stadium lalu. ”Timnas Indonesia perlu memperketat sektor pertahanan untuk meredam permainan Thailand. Pola
bermain seperti saat menghadapi Vietnam, mungkin bisa diterapkan,” kata mantan kapten timnas Indonesia, Agung Setyabudi. ”Kalau secara kemampuan individu, sebenarnya tim kita tidak jauh berbeda. Hanya saja, penguasaan bola Thailand lebih dominan sehingga para pemain harus melakukan pressing lebih ketat terhadap lawan.” ”Para pemain akan bermain sesuai inisiatif sendiri, tetapi harus terus diarahkan. Kita andalkan semangat luar biasa Boaz Solossa dan kawan-kawan untuk selalu berusaha menang,” imbuhnya.
Hansamu Yama
Kurnia Meiga Sementara itu, mantan bomber timnas Indonesia, Ilham Jaya Kesuma, menyatakan timnas Indonesia butuh keajaiban untuk meraih hasil positif di kandang Thailand. Sebab, skuad Negeri Gajah Perang selalu tampil mengesankan ketika bertanding di hadapan pendukung sendiri. ”Posisi kita bermain di kandang lawan dan kita tahu Thailand adalah tim yang kuat. Jadi butuh keajaiban untuk menang di sana,” kata top scorer Piala AFF 2004 itu. Menghadapi pasukan Kiatisuk Senamuang, lanjut Ilham, pasukan Garuda butuh kesabaran untuk
memainkan bola dari kaki ke kaki. Dia juga menilai permainan bertahan dengan cara parkir bus harus dihindari. ”Main seperti kemarin (leg pertama) saja, dari kaki ke kaki dan jangan cepat kehilangan bola. Yang jelas jangan bertahan total karena kesempatan kemasukan gol lebih besar. Main biasa dan pressing terus pemain lawan,” katanya. Mengenai pengganti Andik Vermansyah yang tak bisa diturunkan akibat cedera, Ilham menilai posisi itu lebih baik diserahkan kepada Bayu Gatra ketimbang Zulham Zamrun. Menurutnya, tipikal permainan Bayu Gatra mirip dengan Andik. ”Kemampuan mengolah bola Bayu Gatra sama seperti Andik, dribel hingga kecepatan. Kalau Riedl percaya diri memainkan Bayu, kasih saja kesempatan,” tandas Ilham. (D11,K4-73)
FX Hadi Rudyatmo, Penasihat Persis Solo SAYA prediksi nanti, Indonesia bisa meraih gelar juara Piala AFF. Tim kita bisa menang 10, asal tidak perlu bertahan seperti parkir bus saat bermain di Thailand nanti. Bermain normal saja. Toh kita sudah tahu kekuatan mereka. Secara fisik, kecepatan bergerak, para pemain kita lebih baik, lebih kencang dari Thailand. Tak perlu, saat kita unggul lalu menerapkan strategi bertahan. Targetnya justru menambah keunggulan. Apalagi daya juang para pemain timnas Indonesia luar biasa. Di sisi lain, pelatih Alfred Riedl berkemampuan bagus, tak banyak omong tapi dia bisa membaca situasi di lapangan. Dia tidak salah dalam mengambil keputusan penggantian pemain. Tak pernah mengganti penyerang dengan pemain bertahan. Nah, pelajaranpelajaran seperti itu perlu diserap pelatihpelatih indonesia.(D11-73)
Keluarga Pemain Diajak Nonton di Bangkok JAKARTA - Para pemain tak akan sendirian berjuang memperebutkan trofi juara Piala AFF malam ini. Selain dukungan penonton, baik yang datang dari Indonesia maupun warga negara Indonesia (WNI) yang tinggal di Bangkok, mereka juga akan dapat suntikan langsung dari orang terdekat. Rencananya, keluarga pemain akan diajak menyaksikan pertandingan secara langsung di Stadion Rajamangala, Bangkok. Keberangkatan mereka dikoordinir PSSI selaku induk sepak bola nasional dan Kostrad. Kostrad ikut terlibat karena ketua umum PSSI saat ini, Letjen TNI Edy Rahmayadi merupakan panglima di
kesatuan itu. Menurut Bagian Media PSSI Agus Bakti, rencananya keluarga pemain akan diangkut menggunakan pesawat Boeing TNI AU via Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, hari ini pukul 10.30 WIB. Orang-orang tercinta para pemain tersebut diharapkan sudah berkumpul di bandara dua jam sebelum berangkat. ”Kemungkinan mereka berangkat bersama rombongan Panglima TNI,” ujar Agus Bakti kepada media, semalam. Mendadak Kegiatan mengajak keluarga pemain menyaksikan partai puncak cukup mendadak. Pihak keluarga diberi kesempatan untuk mengirim
”KEBAHAGIAAN saya akan lengkap jika Messi juga memperbarui kontraknya.” Barcelona, 16 Desember 2016 (Striker Barcelona, Luis Suarez, berharap Lionel Messi juga mengikuti jejaknya dengan memperpanjang kontrak di Blaugrana)
SM/Antara
COBA LAPANGAN : Pemain timnas Indonesia saat mencoba lapangan di Rajamangala National Stadium, Bangkok, Thailand, Jumat (16/12).
identitas seperti kartu tanda penduduk (KTP) dan kartu keluarga (KK) terlebih dulu sebagai bukti keluarga pemain bersangkutan. Meski satu pemain dibatasi boleh mengirim maksimal tiga orang, namun ada yang mendaftarkan enam orang. Seperti kapten tim Boaz Solossa, dalam daftar terdapat enam nama anggota keluarga, Adelyna Gedy, Abhygael Salossa, Annabeth Salossa, Andrea Salossa, Andriani Salossa dan Maria Sarobi. Bek tengah asal Klaten, Fachrudin Aryanto menyertakan tiga nama, masing-masing Daryoto, Iswanto dan Hariyanto. Penyerang Zulham Zamrun baru mengisi satu nama di daftar, yaitu Nurain Talib. Namun, nama-nama tersebut masih bisa berubah, bertambah atau malah dikurangi. Mengingat ada beberapa pemain yang nama keluarganya belum masuk hingga semalam. Seperti Bayu Pradana, Stefano Lilipaly dan Rizky Pora, nama keluarga belum disetorkan. Anggota keluarga Rizky Pora belum dilampirkan karena sebelumnya mereka akan meramaikan nonton bareng (nobar) bersama Menkum HAM RI Yasonna Laoly di Gedung Setjen Kemenkumham, Jakarta. Saat bertolak ke Bangkok, para anggota keluarga pemain akan didampingi perwakilan PSSI, Kaskostrad, Marinir, kostrad dan Puspom. (K4-73)
Sabtu, 17 Desember 2016 Crystal Palace vs Chelsea Bein Sports 1, pukul 19.30 WIB
West Ham vs Hull City Bein Sports 3, pukul 22.00 WIB Sporting Gijon vs Villarreal Bein Sports 2, pukul 19.00 WIB
Stoke City vs Leicester City Bein Sports 1, pukul 22.00 WIB
Minggu, 18 Desember 2016
Middlesbrough vs Swansea City Bein Sports 2, pukul 22.00 WIB
West Brom vs Man United Bein Sports 1, pukul 00.30 WIB
SABTU, 17 DESEMBER 2016
Rudy Ancam Putus Kerja Sama PT SPN
SM/PBSI
GAGAL MELAJU : Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon saat meladeni ganda putra Jepang, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda, di Hamdan Sport Complex, Jumat (16/12) . Kalah dalam laga penentuan grup membuat mereka gagal melaju ke semifinal BWF Dubai World Super Series Finals 2016. (93)
Dua Ganda Putra Indonesia Terhenti ■ BWF Dubai World Super Series Finals 2016 DUBAI - Dua ganda putra Indonesia, Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi, dan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, gagal melaju ke semifinal BWF Dubai World Super Series Finals 2016. Pada pertandingan ketiga Grup A, di Hamdan Sports Complex, Jumat (16/12), kedua pasangan tersebut sama-sama kalah. Kevin/Marcus ditekuk
pasangan Jepang, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda, dua gim langsung 15-21, 19-21. Adapun Angga/Ricky menjadi juru kunci Grup Asetelah menelan kekalah-
Mikael Dwi Putra Gagal ■ Kejurnas Bulu Tangkis USM Jaya Open SEMARANG- Unggulan pertama tunggal dewasa putra Mikael Dwi Putra (PB Mandiri Demi Prestasi Yogyakarta) tersingkir dari Kejurnas Bulu Tangkis USM Jaya Open III 2016. Pada semifinal di Gelora USM, Jumat (16/12), Mikael harus mengakui keunggulan Micky Putra (PB USM Tristar), 14-21, 21-7, dan 21-18. Pada laga semifinal lainnya, unggulan dua Bandar Sigit Pamungkas (PB USM Tristar) melaju ke partai puncak usai mengalahkan Muhammad Saripudin (PB USM Jaya) 21-19, 21-15. Bandar dan Micky akan bentrok pada final yang berlangsung di tempat yang sama, Sabtu (17/12) ini. Di tunggal dewasa putri, unggulan teratas Ana Rovita (PB USM Tristar) akan ditantang unggulan kedua Arinda Sarinaga (PB USM Jaya). Ana menyingkirkan Putri Sri Prikustyowati (PB Mandiri Pati) dengan 21-11, 21-13. Adapun Arinda sukses menang dari Khishtin Thonia (PB Pendowo
Semarang) 21-13, 21-12. Selanjutnya, unggulan pertama tunggal remaja putra Iqbal Aji Tri Pamungkas (PB Exist Jakarta) melangkah ke babak pamungkas usai menumbangkan Achmad Faiz (PB Pandiga Yogyakarta) dua gim 21-10, 21-17. Sementara itu, terjadi all PB Exist final pada tunggal pemula putra. Unggulan pertama Crisandy Santosa akan ditantang unggulan kedua Nauval Syaputra. Crisandy di semifinal, mematahkan perlawanan Aditya Bagas (PB Jayaraya Satria Sleman) 21-18, 21-15. Sedangkan Nauval menyudahi perlawanan unggulan tiga Yohanes Bayu (PB Jayaraya Satria Sleman dengan 21-17, 2118. Ketua panitia kejuaraan Dody Kridasaksana mengatakan, pemain unggulan memang mendominasi di final nanti. Namun dia melihat, teknik pebulu tangkis muda merata. ’’Tiap laga berlangsung ketat. Meski nonunggulan memberi perlawanan,’’ tandas Dody. (H85,H71-93)
an ketiga. Kemarin mereka ditumbangkan ganda putra Denmark, Mads Conrad Petersen/Mads Pieler Kolding, 15-21, 21-18 dan 18-21, dalam tempo 51 menit. Peringkat Ketiga Kombinasi hasil tersebut membuat Marcus/Kevin hanya berada di peringkat tiga tepat di atas Angga/Ricky dengan satu poin. Satu-satunya kemenangan mereka didapat saat berjumpa Angga/Ricky. Dua tiket semifinal dari Grup A menjadi milik Petersen/Kol-
ding yang selalu menang dalam tiga pertandingan, serta Takeshi/Keigo yang mengumpulkan dua poin. ’’Lawan hari ini tidak gampang mati, mereka juga main aman. Sementara kami banyak mati sendiri dan tidak sabar. Terakhir-terakhir kami sudah mulai ketemu polanya, tapi sudah terlalu jauh poinnya,’’kata Kevin mengomentari kekalahan dari Takeshi/Keigo. Kevin/Marcus sebelumnya juga dikalahkan Petersen/Kolding. ’’Kami masih belum puas dengan penampilan di Dubai ini.
Masih banyak kekurangan dan belum sabar. Masih belum aman juga mainnya,’’ujar Marcus. Sementara itu dari nomor ganda campuran Praveen Jordan/Debby Susanto menjadi juara Grup A setelah mengalahkan Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen (Denmark) dengan skor 21-17, 21-16. Praveen/Debby kini menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang tersisa setelah Tontowi Ahmad/Lilyana Natsir memutuskan mundur karena Lilyana cedera lulut. (J21-93)
SOLO - Pembina Persis Solo, FX Hadi Rudyatmo mengancam akan memutus kerja sama antara PT Persis Solo Saestu dengan PT Syahdhana Properti Nusantara (SPN). Pasalnya, perusahaan asal Jakarta itu dinilai mengingkari komitmen awal kerja sama dengan manajemen Laskar Sambernyawa. ’’Saya akan berkomunikasi dengan PT SPN. Kalau tak sesuai kesepakatan awal, kita akan ambil alih sendiri lagi. Toh masih banyak sponsor yang berminat,’’tegas pria yang akrab disapa Rudy itu di Stadion Manahan, Jumat (16/12). Pria yang juga Wali Kota Solo itu menjelaskan, indikasi adanya permasalahan dalam hal kerja sama terlihat dari situasi yang menghadapi Persis saat ini. Hingga akhir tahun, belum ada geliat terkait pembentukan tim tujuh kali jawara Liga Indonesia era perserikatan tersebut. Padahal, PT SPN awalnya berkomitmen menata tim lebih baik untuk meraih tiket promosi ke kasta Indonesian Super League
(ISL) musim 2018. Menurutnya, perusahaan miliki Sigit Haryo Wibisono itu menginginakan penguasaan saham secara penuh. Hal itu, lanjut Rudy, tak mungkin dilakukan mengingat saham mayoritas Persis milik seluruh klub internal. Praktis rencana tersebut menemui jalan buntu dan menimbulkan riak-riak perpecahan. ’’Komitmen awal kan hanya sebagai penyandang dana bukan untuk mengambil alih semua. Ini yang harus dipahami semua pihak termasuk suporter,’’ tandasnya. Sementara Presdir PT Persis Solo Saestu, Paulus Haryoto membenarkan soal komitmen awal yang tidak dijalankan oleh PT SPN. Pihaknya berencana menggelar rapat internal sebelum bertemu dengan pihak penyandang dana. ’’Pengelolaan tidak sesuai janji awal, termasuk ingin menguasai seluruh saham. Kami segera tindaklanjuti respon dari Pak Rudy,’’ tutur Paulus. (ger,D11-93)
SM/Setyo Wiyono
LEWATI LAWAN : Sayap Persis, Andrid Wibawa berusaha melewati adangan bek PSGC Ciamis, Arif Budiman dalam laga ISC B di Stadion Manahan, beberapa waktu lalu. (93)
Petenis Meja PPLP Juara di Turnamen HKY SEMARANG- Petenis meja Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLP) Jateng, Hendrik, men-
juarai Turnamen Tenis Meja Terbuka HKY (Hati Kudus Yesus) yang digelar di Gereja HKY, Tanah Mas, Semarang,
Minggu (11/12) lalu. Hendrik di final kelompok umum, mengalahkan Rizal (PTM YP Temanggung), 3-0.
SM/Dok
FOTO BERSAMA: Ketua Pelaksana Pertandingan Hermanto (kiri) foto bersama para juara Turneman Tenis Meja Terbuka HKY, yang digelar di GKI HKY, Tanah Mas, Semarang, Minggu (11/12). (93)
Sementara itu di tunggal veteran, petenis meja Rudi Cahyono (PTM Putra Tunggal Lampung) menjadi juara setelah mengalahkan Edi Rukafi (BRI Semarang), 3-0. Sedangkan urutan ketiga dan keempat ditempati, Edy Mahmud (PTMSI Kudus), dan H Yuyun (PTM Argon, Yogyakarta). Selain mendapat uang pembinaan, juga menerima piala dan bingkisan. Turnamen mempertandingkan tunggal putra kelompok umum nonPON dan veteran (50 tahun ke atas) . Kejuaraan diikuti 98 pemain di kelompok umum, dan 55 atlet dari kelompok veteran. Di antaranya, para peserta datang dari Bandung, Lampung, Bekasi, Yogyakarta, Tegal, Kudus, Temanggung, Wonosobo, dan Rembang. Sedangkan klub asal tuan rumah Semarang yang tampil, dari PTM Gris, BRI, USM, Pudak Payung, PTM Bea
Cukai, dan para petenis meja PPLP. Ketua Pelaksana Pertandingan, Hermanto mengatakan, sangat senang turnamen berhadiah total Rp 15 juta yang baru pertama kali digelar ini diikuti para petenis meja dari berbagai daerah. ’’Peserta mbludak, kami sampai menolak. Ini memperlihatkan mereka sangat antusias terhadap penyelenggaraan turnamen,’’ paparnya ketika ditemui di sela-sela turnamen. Menurutnya, turnamen ini bertujuan menggairahkan pembinaan tenis meja di Kota Semarang. ’’Petenis meja Kota Semarang perlu diwadahi dalam suatu turnamen. Agar bisa meningkatkan prestasi,’’ ungkapnya. Melihat banyaknya peserta itu, Hermanto bertekat untuk selanjutnya akan menyelenggarakan turnamen terbuka lagi, namun akan ditingkatkan ke skala nasional. (H85,H71-93)
SABTU, 17 DESEMBER 2016
Final ISC B Terbuka untuk Penonton ■ Polda Jateng-DIY Diterjunkan SOLO - PT Gelora Trisula Semesta (GTS) memastikan partai puncak Indonesian Soccer Championship (ISC) B antara PSCS Cilacap melawan PSS Sleman, di Stadion Manahan, 22 Desember, bakal dihadiri penonton. Direktur Kompetisi dan Operasional PT GTS, Ratu Tisha Destria menjelaskan, kepolisian dari Polda DIY dan Polda Jateng akan memberikan pengamanan dan pengawalan penuh baik kepada kedua tim maupun suporter. ’’Kami telah menggelar koordinasi lanjutan. Jadi pengamanan nanti dilakukan dua Polda yang akan disebar sepanjang rute perjalanan suporter mulai dari Sleman hingga Solo,’’ kata Tisha dalam jumpa pers di Balai Persis, Jumat (16/12). Seperti diberitakan sebelumnya, partai final ini semestinya berlangsung Sabtu (17/12),
namun kemudian ditunda. Beberapa hal yang jadi pertimbangan antara lain, laga tersebut berbarengan dengan leg kedua final Piala AFF antara timnas Thailand versus Indonesia. Lalu situasi hubungan suporter Persis Solo, Pasoepati dengan Brigata Curva Sud (BCS) yang merupakan penyokong PSS kurang harmonis. Serta area parkir Stadion Manahan digunakan sebagai acara pameran fashion bertajuk Jakcloth 2016 yang digelar 16-18 Desember. Sudah Dirancang Tisha menjelaskan, rangkaian final Soeratin, Liga Nusantara, ISC U-21, dan ISC B, sudah dirancang sejak dua bulan lalu. Namun berdasarkan pertimbangan situasi terkini, pihaknya menjadwalkan ulang partai final. Hanya saja, laga perebutan tempat ketiga antara Martapura FC melawan Perssu Super Madura tetap berlangsung, sore nanti di Manahan.
’’Keputusan ini sudah kami sampaikan ke seluruh tim dan tidak ada masalah,’’ ungkap perempuan yang akan berusia 31 tahun itu. Ketua Umum PSCS, Farid Ma’ruf mengapresiasi penjadwalan ulang final. Menurutnya banyak sisi positif yang diambil seperti bisa menyaksikan duel final Piala AFF. ’’Jadi itu opsi terbaik yang didapat. Kami bisa konsentrasi ke final Piala AFF dan juga ISC B. Saya kira samasama menguntungkan,’’ ucap Farid. Adapun Direktur Operasional PT Putra Sleman Sembada, Rumadi mempercayakan keputusan itu kepada operator turnamen. Menurutnya, keputusan terbaru tersebut sudah dengan pertimbangan matang. Kubu tim Super Elang Jawa sempat mengajukan opsi pemindahan lokasi dengan pertimbangan kondusivitas. ’’Kami percaya dengan PT GTS. Sementara tim pulang dulu ke Sleman,’’ tutur Rumadi. (ger,bd,K15-93)
SM/Antara
AMANKAN BOLA: Kapten PSCS Cilacap, Jemmy Suparno (kedua dari kanan) mengamankan bola dari pemain Martapura FC pada semifinal Indonesia Soccer Championship (ISC) B, di Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara, Rabu (14/12). (93)
Gatot Puji Materi PSS
■ Perssu Vs Martapura FC SOLO - Perssu Super Madura akan menghadapi Martapura FC pada perebutan peringkat ketiga Indonesia Soccer Championship (ISC) B 2016 di Stadion Manahan, Sabtu (17/12). Meski sama-sama kecewa karena gagal ke final, kedua tim memastikan akan tampil fight pada laga pamungkas mereka. ’’Kami sudah melupakan hasil mengecewakan di semifinal. Seluruh pemain bertekad meraih kemenangan dan ini membuktikan jika pertandingan nanti bukan sekedar formalitas,’’kata pelatih Martapura FC, Frans Sinatra Huwae, Jumat (16/12). Skuad Laskar Sultan Adam memiliki rekor manis kala berlaga di Stadion Manahan. Dalam dua laga terakhir di Solo, Isnan Ali dkk. tak pernah kalah. Menang 2-1 atas Persis Solo dalam uji coba jelang Divisi Utama 2014, kemudian bermain imbang juga melawan Persis dalam babak delapan besar. Frans mengakui, rekor itu jadi penambah motivasi timnya. Berbagai strategi sudah disiapkan untuk membungkam Perssu. Sang juru taktik mengakui jika tim rival unggul dalam hal kecepatan. Untuk itu, dirinya berharap para pemain tidak lengah di la-
pangan. ’’Kami sudah tahu permainan Perssu. Untuk itu, anak-anak sudah saya instruksikan agar tak terpancing permainan lawan,’’ ujarnya. Sementara di kubu Perssu, setidaknya empat pemain kemungkinan tak bisa merumput akibat cedera. Mereka adalah, striker Joko Prayitno, dua bek sentral Joko Sugiarto serta Zainal Hidayat, dan kiper Ali Budi Raharjo. Pelatih Salahuddin masih menanti kondisi keempat
pemain itu beberapa jam sebelum kick off. ’’Kami sudah menyiapkan pemain pengganti dengan kualitas yang tidak kalah dari mereka,’’tutur Salahuddin. Dia memastikan tak akan ada perubahan strategi signifikan seperti di laga semifinal. Hanya, beberapa pos sempat dibenahi karena dianggap kurang maksimal. ’’Laga kontra PSS Sleman lalu jadi pelajaran berharga untuk kami. Setidaknya merebut juara ketiga jadi hiburan untuk masyarakat Sumenep,’’ katanya. (ger-93)
SM/Ronald Seger Prabowo
FOTO BERSAMA : Perwakilan pelatih dan pemain Perssu serta Martapura FC berfoto bersama usai jumpa pers di Solo, kemarin. (93)
MA
U
P
S
Bukan Laga Formalitas
Adi, kapten timnas Indonesia U19, dan Busari. Super Elang Jawa juga memiliki empat pemain belakang sarat perpengalaman. Meski begitu, Gatot melihat ada celah di lini belakang lawan, yang bisa dimanfaatkan dua ujung tombak Taryono dan Ugik Sugiyanto, didukung Saiful Bah-
J
SM/Ronald Seger Prabowo
BERI PENJELASAN : Direktur Kompetisi dan Operasional PT Gelora Trisula Semesta (GTS), Ratu Tisha Destria memberikan penjelasan didampingi ketua panpel Solo, Heri Isranto di Balai Persis, Solo, Jumat (16/12). (93)
Menurut pelatih asal Magelang, ia mesti memutar otak guna strategi, serta mencari kelemahan lawannya yang memiliki materi pemain bagus. Beberap pemain macam, Rifki Novi, Jurga Lasut, dan Waluyo memiliki segudang pengalaman di sepak bola Indonesia. Selain itu ada Bagas
ri dan Rendy Syaputra. ’’Ada sisi SC keunggulan anakanak Cilacap yang berbeda dari peA YA K US main lawan,’’ katanya, di Cilacap, Jumat (16/12). Dari sisi organisasi permainan, ia menilai skuadnya lebih rapi. Alur serangan PSS dari belakang ke tengah, hanya satu dua sentuhan langsung ke jantung pertahanan lawan. Hal tersebut menurutnya patut diwaspadai. Nonteknis Dari sisi nonteknis, Gatot yakin dengan kemampuan mental Jemmy Suparno dan WI
CILACAP - Pelatih PSCS Cilacap Gatot Barnowo memuji PSS Sleman, calon lawannya pada final Indonesia Soccer Championship (ISC) B, di Stadion Manahan, Solo, Kamis (22/12).
kawan-kawan. Selama ini PSCS mampu mencuri angka di kandang lawan, salah satunya saat dijamu Persiraja Banda Aceh, pada babak 16 besar. ’’Di Aceh saja bisa ambil poin, masa di tempat netral tidak.’’ PSCS kini menjadi harapan dan tumpuan seluruh pecinta sepak bola Jawa Tengah yang sudah sangat lama merindukan prestasi di ajang nasional. Meski bukan kompetisi resmi dan berada di level kedua, PSCS diharapkan menyudahi dahaga prestasi Jawa Tengah. Jelang laga final, Gatot merasa lega karena semua pemain siap diturunkan. (bd-93)
Tertarik Bergabung dengan PSIS ■ Pendaftaran 12 Pemain ISL Telah Diterima SEMARANG - Meski berada di level Divisi Utama, PSIS Semarang ternyata masih memiliki daya tarik bagi pemain sepak bola profesional di Indonesia. Terbukti meski baru dibentuk, tim kebanggaan warga Kota Semarang ini telah menerima pendaftaran dari 12 pemain yang sebelumnya membela klub-klub ISL atau Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016. GM PSIS Wahyu ”Liluk” Winarto mengatakan, ada beberapa pemain ISL yang secara lisan menyampaikan minatnya untuk bergabung. Mereka menyatakan ketertarikan secara lisan kepadanya, juga kepada CEO PSIS Yoyok Sukawi, dan sebagian besar lainnya melalui pelatih Subangkit. ”Tapi kami belum bisa menyebut nama mereka karena masih terikat kontrak dengan klub lama. Total sudah ada 12 pemain yang menyampaikan minat dan siap ikut seleksi,” katanya, di Semarang, Jumat (16/12). Liluk berharap, Subangkit segera menentukan pemain lama yang akan dipertahankan. Hal itu sebagai dasar manajemen untuk melangkah termasuk
membicarakan kontrak. Apalagi dari target manajemen, awal Januari tim ini akan mengawali latihan perdana. ”Kami juga akan meminta pelatih untuk menyodorkan beberapa nama pemain incaran. Kami ingin persiapan segera dilaksanakan, sehingga sekitar bulan Februari sudah ada agenda uji coba resmi,” papar Liluk.
Sementara Subangkit menegaskan, idealnya tim yang dia besut butuh waktu sekitar tiga bulan untuk persiapan pramusim. Program yang sudah disusun, awal Januari PSIS akan mengawali latihan rutin guna mempersiapkan kerangka tim. 50 Persen Guna memenuhi kebutuhan pemain dalam tim, Subangkit akan melihat perkembangan ke depan, apakah akan melakukan seleksi terbuka atau tertutup.
Meski begitu, dengan melihat minat beberapa pemain dari tim ISL, besar kemungkinan dirinya akan menerapkan manajemen seleksi tertutup. ”Apalagi dari hasil pengamatan skuad PSIS lama, ada sekitar tujuh hingga delapan pemain yang bisa direkrut. Dalam perjalanan kami tinggal mencari kekurangan. Pemain yang berminat gabung PSIS juga sangat banyak, beberapa di antaranya memiliki track record yang baik di timnya,” tegasnya. (H71,H85-93)
SM/Lanang Wibisono
MEMIKAT PELATIH : Striker PSIS di ISC B 2016, Harri Nur (tengah), satu dari beberapa pemain yang mampu memikat perhatian pelatih baru PSIS Subangkit. (93)
SABTU, 17 DESEMBER 2016
* TOUR/TRAVEL *
LAIN-LAIN
UMROH5 FREE 1,UMROH TALANGAN
JUAL BELI Alat fitnes baru&bkas
5JT LGSG BRGKT 08122737993.
Hub:085105226360/081329927044
4YG17L16/251475-02
ARM17L16/251457-02
AGEN PO.SINARJAYA Smg-Jkt
Bth SENJATA SOFTGUN u/Pengamanan
Lokasi Penggaron.082331741233
/ Olahraga.Hub:SWAT 087731549511
MSA17L16/251515-02
1CS17L16/251445-02
DIJUAL CEPAT BAK TRUK MURAH
BPR/BUTUH UANG ** BPR/BUTUH UANG **
Hub:024-7610782 / 08222 7000 798 1TT17L16/251526-02
KRDT MULTIGUNA Bg Mulai 0,25%
MENERIMA PASANG GIGI
Plaf.sd15M.Bs u/Apapun Kebutuhan
Hub:081578079953 Bisa DiPanggil
Anda. Hub: BPR GUNUNG RIZKI
251622-02
Ph.024-6710088, 081226620088 MSA17L16/251517-04
PARFUM ORI#Paris No KW Termurah (Xmas Sale).081216779908
KREDIT PLUS: Pinjaman BPKB Mobil,
1CM17L16/251625-02
Prss mudah&1hari cair.085799922960
DBELI SGLBRG BKS,MBEL,PRBOLA,AC
082220078982 / Pin: 5E9515D4
Mbl Dgkrok.085799868570/d258dda7 251100-03
MEDSA17L/251607-02
BPR RESTU MRANGGEN MAKMUR Bunga **MESIN-MESIN MESIN **
Mulai 1% Jam: BPKB / Sertifikat Nova/Nia:(024) 6710084 / 6710019 1CK17L16/251561-03
Jasa tu2p kartu kredit/KTA,byr 30%, lunas100%.Legal.Tinah081281539552 248159-02
PENGOBATAN
BTH DANA CPT? P sd 15M B 0,25%
KEDU
KEDU
PANTURA
DIJUAL **MOTOR MOTOR DIJUAL **
KEHILANGAN
JK sd 20thn.Hub:089687835488 Pijat Tradisional Capek2/Lulur, Hub:
MSA17L16/251516-02
Yuni.081270871382,dipanggil,tdk sms
JAMINKAN BPKBRd2/4,ProsCPT,AMAN
251502-02
R.0,5%.No BI Check. 085641234556 1CK17L16/251562-02
* SERVIS (PANGGILAN) *
ALAT BERAT
PRIMA GADAI SglMcm Elktrnk Trm Utuh/Non Admin.Dijmpt:0816904205
JL MESINBubutMiling,Skrap,Ptg/
SERV KILAT 24jam(Mrh Cpt Grnsi)L/D
TkukPlat,LoderPchBt.08122876985
Kota,Lbr Buka:AC,Kulkas,M.Cuci,P.Air
4SL17L16/251409-02
Jet Pump,Dispenser,W Heater,Instalasi
TRI ARGA KENCANA - GENSET
THERAPIKrgGairah LmhImpoten&Eja
HLG STNK AA-5299-KG an. Muhammad
Jual-Service-Parts-Sewa- GENSET
klsDiniadaTmpt.Dewi,082136463040
Halim Noor Listyanto, Mendud 1
GMU1712./251469-03
JL MSNBubutBor,Miling,SkrapPtg/
251510-04
* KACA MATA *
FanCool D/L Kota,JL/Bli/Srvs/Per
MCuci,W.Heater,K.Gas,Klks 2Pt,AC
baikan AC.T:6700775-085106955757
AC,AC,InstalasiPipa,BuatSumurBor
PROMO BELI Lensa Essilor Atau Lensa
1SD17L16/251376-04
dll)Gratis Frame Kacamata Keren.Soft-
* SIUP/NPWP/TDP/TDR *
lens Warna 45rb.Optic Giordania Jl.Tlo gosari Raya II/48M Smg. 0811297294 251572-05
IMB,dll.08156500662,082113906662 MSA17L16/251514-02
BAHAN ** BAHANBANGUNAN BANGUNAN **
085100888506 DIBELI SGL KONDISI
HLG STNK AA-6873-RE an. Agus
21546561/251610-02
Bagi Hasil Menarik Per Bulannya Min. Modal 50jt`an. Hub: 081901872229
Citarum 29 Ph3542030-3544009 Smg
6722939.RESMI-CPT-TRMURAH 120RB/
HILANG STNK H-6867-IQ,AN:Vitriyani
OKEJACK Layanan Ojek Online, OKE
M3(KHS PMBC SUARA MERDEKA),PASTI
Jl.Bangkongsari Rt.6/3 Kec.Tugu Smg
CAR Taxi Online Mau Bergabung Jd
Pagar,K.Almn,TPutar.Jl.GajahRaya No.128C(024)6710938 DpnIndomaret 1SD17L16/251375-03
JUAL:KAYU JATI TUA,Bekas Bong-
KOMPUTER ** KOMPUTER **
1SD17L16/251378-02
WWW.RAJACUKUR. BLOGSPOT.COM
BIRO ** BIROPERJALANAN PERJALANAN **
Kondisi Diambil.Hub:085100366817 21546561/251611-02
SPECIAL CANOPY Balkon,Pagar,Murah,Cepat.76740494- 085100103473 1CK17L16/251559-02
* HAJI/UMROH *
KUSEN ALUMUNIUM+ ANEKA ETALASE CkrawalaTgh2/21-7609431/70312400 7DD17L16/251578-02
BUKAN TIPU-TIPU, UMROH Itikaf / Backpacker 13 hari akhir Romadhon
PINTU KM MANDI FULL ALM, PINTU
1438 H Start Surabaya $.1.800 +
Utama Rmh Full Baja. (024)3544009
Rp.800 ribu Airport Tax. Kuota HANYA
251624-02
BINATANG RUMAH ** BINATANG RUMAH **
45Seat. PT.Al Madinah Mutiara Sunnah 087855570019 - 08123432271 251503-06
RUMAH DESAINPerencanaan,Pelaksa naan PENGALAMAN 15th.semua jenis Bangunan skala kecil s/d besar Call:024-7466345 - 081.12772.089
** PENDIDIKAN PENDIDIKAN **
SALATIGA ** SALATIGA **
Ds.Kalibeji,Kec.Sempor,Kebumen 4KB16L16/251139-02
PURI WAHIDREGENCY JL ARGABOGA
5KS17L16/251426-03
BANYUMAS ** BANYUMAS**
T.081229992200 www.dparagon.com
GEL 2 buka 5 Des`16 s/d 8 Jan`17
248729-07
Biaya Kuliah bisa diangsur/Bulan
251110-03
INFO TELP: (024) 6702757 Permintaan Brosur,SMS:Nama+Alamat
4KB16L16/251145-02
**KEHILANGAN KEHILANGAN **
Karangtanjung,Kec.Alian,Kebumen
Hilang STNKSPM Nopol R-5481-TS an.Suprihatin,Jl.Sekolahan No.5A 4PB16L16/251153-03
Bth Segera MARKETING PROPERTY
5rb/lt,Sampo Salju 5rb/lt,Karbol
Tax Training, Jl.HOS Cokroaminoto 6
Syarat:P/W Maks.30thn,Min D3,FC
Melayani Tour Jl.Kawi I/13 Smg
3500/lt.Pusat Parfum Laundry,Det
Telp:3518247 Tugumuda-Pasar Bulu
Ijazah,FC Transkrip Nilai,FC KTP
Ph(024)8318454-8504071-70286647.
Cair,Berkualitas & Murah.Grosir
250862-03
AC Dpt AC Ekonomi. Hub : 6718303/
Pengiriman.Tersedia Berbagai Mcm
Kantor,Kmr Mandi,dll. 087831177722
0851 0911 2889 / 0851 0044 5558
Aki Basah/Kering.Aki Mbl/Mtr/UPS Bisa TT.Jl.Gatot Subroto 77(Sblh
250887-02
PINDAH RUMAH/BOSAN DGN BARANG
MYOB,Office,Autocad.WA:085713511-
ANGKASA,Jl.Mayjend Sungkono,Pbg
143. Alfabank Kelud Raya 19. 8310002
53371.HP.0822 4220 1784
251101-03
250879-02
**PENGOBATAN PENGOBATAN ** PIJAT URUT Alat Vital IMPOTEN, Ejakulasidini.Tlp. 081 2292 0168
AFTA17L1/251497-02
7DD17L16/251581-04
* SERVIS (PANGGILAN) *
* TOUR/TRAVEL * BALI 28-1JAN 17 BUS 2016 BARU
SERVICE TV SGL MERK LsgJdi24Jam AC,AC,Kulkas,MCuci,JPump.7626373 1SD17L16/251377-02
JUAL KAIN PLITUR / MAJUN
AMBEIEN/PROSTAT/HERNIA/REMATIK
Hub:08122554552 & 081575974517
1X SEMBUH SINSHE 0812-3666-3401
Htl Bintang 3 1250Rb All In 1Kmr
TERAPI BEKAM & RUKYAH Syar`i
2 Orang.Widya Tour 081 565 25909
tdk terpakai 085100659728 Siong ki
Hub: 0877 3154 9511
251278-02
* TOYOTA * DIJUAL STARLET th 92 Sesport
**KEHILANGAN KEHILANGAN **
wrn Hijau Mitalik Pol Tegal Kota
Hilang STNK SPM solo Tahun 2003 SUZUKI FD 110 NO.POL K 4825 WK an.Liswati .da: Larikrejo 2/III
1CS17L16/251452-02
4PL16L16/251165-03
DIJUAL **RUMAH RUMAH DIJUAL **
Undaan Kudus 5KS16L16/251187-04
HLG BPKB7174895I K2950US a/n
DIJUAL RUKONirmala Square Tegal
Cicik S J. 3/5 Pati Kidul PATI
Blok D No.9 LT +/-100 M (lantai
4PT16L16/251166-02
HLG STNK K 3155 SQ an.Rico Dewa naya Sengonbugel 4/2 Mayong Jpr 6JP16L16/251234-02
HLG STNK K 6683 SV an.Ali Musta
2,5;3 KT;2 KM)Jl.Yos Sudarso 33 Tegal. Hub: HP.0878 3026 7973 4TG16L16/251181-04
DIJUAL **TANAH TANAH DIJUAL **
jab Muryolobo 2/5 Nalumsari Jpr 6JP16L16/251235-02
JUAL BU:Tnh Jl.Nanas Kel.Kraton
HLG STNK K 2428 JL an.Yulaekah
Kota Tegal,Lt 937 M2,SHM Jl.Bsr
Bulakbaru 2/1 Kedung Jepara
cck utk Ruko,Hotel. Hub: Amran
6JP16L16/251236-02
0816 850 307 dan 0856 0856 1853 4TG16L16/251182-04
**LOWONGAN LOWONGAN **
SOLO ** SOLO **
Bth Sgr 4 Org Opt.Tlp Wnt,Staff Office
**KEHILANGAN KEHILANGAN **
Bns,dll. Ktr Elegant, Jl.MR Iskandar 55
STNKAD 4392 PH,an.BUDI ASTUTI
Blora. Hub:0895384119989 (No SMS)
al.Gondang RT1/2 Manahan Solo
250691-05
4SL16L16/251172-02
STNKAD 2562 SH,an.SARTINI **RUMAH RUMAH DIJUAL ** DIJUAL
al.Jogobayan Stabeln Bnsari SKA 4SL16L16/251173-02
325M2,LB:200M, HARGA 900JT(TANPA
WINI,al.Gilingan Bjsari Solo
PERANTARA)HUB.082324832299 KUDUS
4PJ16L16/251260-02
5KS16L16/251186-03
waktu & Bersertifikat Scurity,Cp
STN AA-6326-Cv An.Sarifudin
Sri 085726148555, 0282 (531911).
Paguan Rt.02/02,Beneer,Purworejo
4SL16L16/251175-02
STNKAD 8970 EU,an.RETNO WULAN H **KEHILANGAN KEHILANGAN **
4PJ16L16/251262-02
DIJUAL **MOBIL MOBIL DIJUAL **
4SL16L16/251174-02
STNKAD 6153 QS,an.PETRUS YAKUB Tgl Ayu RT1/2 Bumi Laweyan Solo
** PANTURA ** PANTURA
4PJ16L16/251261-02
Bkn Perokok, Mejalankan Sholat 5
KEDU ** KEDU **
Harga Nego. Hub= 0815 4802 9155
Kel.Baledono Rt.05/07,Purworejo
4PB16L16/251154-07
Jl.ApelIII No2 Jajar Lawyan SKA 4SL16L16/251176-02
STNKAD 2303 MS,an.RUSMIARUM HLG STNK Spm Yamaha Vixion 2010 Nopol:G-2306-AH.An.Pelapor Pekl
Jl.Apel 2/14 Jjar Laweyan SKA 4SL16L16/251178-02
4PL16L16/251155-02
HLG STNK Spm Honda 2011 Nopol:
* MAZDA *
BPR/BUTUH UANG ** BPR/BUTUH UANG **
DIJUAL **RUMAH RUMAH DIJUAL **
G-6789-YH.An.Izzaty Zakiyyah Pkl MAZDA 2 HATCHBACK S 1.5AT 2010
ARM17L16/251460-02
DIBELI SEMUA BARANG yang sudah
1CK17L16/251560-03
MURIA
** MURIA **
STNK AA-5371-CV An.lusi Andari
1SD17L16/251388-02
251093-02
4KB16L16/251150-03
BPKB Ymh AD 6244 RU,an.SITI PAR
4CL16L16/251136-05
Banyak Barang Datang
DIJUAL **MOBIL MOBIL DIJUAL **
Kebumen. (0287) 6601653
JUAL RUMAH(DALAM KOTA),SHM,LUAS
4PJ16L16/251258-02
TOEFL.Hub: 081228060275
Dibeli Semua Barang Bekas Anda
21546561/251608-03
Ds.Awu Awu Rt.01/02,Ngombol,PWR
Singkil Kulon Rt.1/1,Ngombol,PWR
PjrIrma085100730146/081390333820
B 6505 FWQ. Hub: BFI Finance
4PJ16L16/251257-02
dgKtntuan Mak.27th,Laki2(Muslim)
Packing,Trucking. Hub: 024-761 8570
4PL16L16/251163-02
Krajan Jombang Rt2/2,Ngombol,PWR
STNK AA-2978-WV An.Danar Suryo
Anda Hub: BaBeKu Telp. 8417629
Ramini Gembongdadi Surodadi TGL MIO SOUL 2010 Biru
Max27th, Fasilitas,Gaji Pokok,Insentif,
DBTHKN SATPAM utk SDIT BIAS CLP
250rb+SPR12JamAvzInovXnaElfTrav
* YAMAHA *
Wnt, 5 Pria Sales Counter, Min.SMA,
LES PRIVAT Inggris,Accounting,
SRT MOVERS Jasa Pindahan Rumah 0888 6501 138 / 081 701 96266
Pas Foto 4x6,Punya Motor Sendiri Kirim Ke: PT AGUNG SEJAHTERA
7DD17L16/251582-05
Hub:085641695328 & 085641361391
Khusnul Khotimah Kuripan Pekl 4PL16L16/251162-02
Ds.Kambangsari,Kec.Alian,Kebumen
STNK AA-4572-CC An.Giti Santoso
Daftar Kursus End Of Year Sale 15
BCA,Dpn Pasar Ungrn)Telp.6926977
HLG STNK Nopol:G-2660-RA. An.
HLG STNK Nopol:G-6903-YQ. An.
STNK AA 5381 WW an Nuriyatun 4KB16L16/251148-02
59/50/40/38/31 Seat Th`2016
GMU1712./251468-05
4KB16L16/251151-03
Ds.Demangsari,Kec.Ayah,Kebumen
BPKB AA-4538-WV An.Sulistyowati
Brevet Pajak, Akuntansi Mulai 2Jan`17
Hrg Khusus.Hub.081 70 567 910
STNK AA 5718 FM an Suwarno 4KB16L16/251147-02
Pekunden, Banyumas
Sbn,Cc Piring 5rb/lt,Pel Lantai
ZIHA RENT CAR MOBIL+DRIVER
Ds.Nogoraji,Kec.Buayan,Kebumen
**LOWONGAN LOWONGAN **
Website: www.kuliahsore.com
Spesialis Kebocoran Rumah,Gedung
* PENGIRIMAN BARANG *
STNK AA 5495 NW an Sarijem
Jl.A.Yani RT.1/1, Kebumen
BUS NUGROHO AC/NON AC/EKONOMIS
248379-04
4KB16L16/251140-02
STNK AA 6103 TW an Nur Chabib
lengkap kirim ke: 0852.2617.7733
LAIN-LAIN ** LAIN-LAIN **
4PL16L16/251161-02
BFI Finance Kebumen(0287)6601653
4KB16L16/251146-02
motor luas,2kios/ruko.085228744455
27,31,25,39,55 Seat 2016, Sewa Non
1CS17L16/251444-02
Ds.Wonoharjo,Kc.Rowokele,Kebumen
STNK AA 3209 AD an Atik S
Hajj 024 3559 678/ 081 2287 7758
Toko AKI MENYANAN UNGARAN Mlyn
1TT17L16/251525-04
STNK AA 5217 M an Andrianto
PENDAFTARAN MHS Kelas Sore USM
Tempat Dft: Jl.Soekarno-Hatta SMG
37338951/247949-04
4KB16L16/251138-02
4KB16L16/251141-02
Semester GENAP TA 2016/2017
SEWA BUS PARIWISATA AC/NON AC
Banjarmukadan,Buluspesantren,Kbm STNK AA 5105 JW an Surip
251455-10
* JASA PROPERTY *
STNK AA 5362 QW an Wahyu Dwi S
4TG17L16/251478-02
251347-02
anyar grezz,2lt,19kt+km dlm,prkr mbl
* KENDARAAN SEWA *
JUAL:Grandmax Half Box`13 Plt R MsnKrng Mls Pjk Pjg.087830090186
JL JENSUD 97 LT 2 (0298) 328400
Kijang Utara, Bkt Sari, MT. Haryono
GMU1712./251470-04
63986265/251116-02
Ds.Jatimalang,Kc.Klirong,Kebumen
SD-SMU smstr 1+2. T:081326752634
Mulai 1,5jt/bln, 125rb/hr. 5 lokasi strategis Tembalang, Veteran,
Jl. Jeruk Timur III RT.03/06 MGL STNK AA 3346 BM an Sugiman
**PURWOKERTO PURWOKERTO **
D`Paragon aja, Fas.lengkap AC, TV Kabel, Laundry, WIFI, Full Furnished
Nur Janah Jenggot Rt.7 Rw.2 Pkl
Merah Hitam. AA 6589 VD
HLG STNK AA-5767-QA an. Jono,
1SD17L16/251389-02
T.40/72,40/84,49/90,49/96. HUB:
Selasa,Rabu,Kamis&Sbtu.KAISA LIL
BIRO ** BIRO JASAJASA **
ASVINI SALON KapsterMuda2LlrDll Jl.UntaUtrPLN.Mphit.081390848220
Jual File Soal2 dgn pembahasannya
Paket Bersih mulai dari 500Ribu
Hub.Angga: 081 22 86 86 86
Bibis 3/3 Kenteng Nogosari Boyolali
Hanya 3Jt,Hub:08122937163
SRAGEN, Kost Exclusive,pinggir jalan,
Mulai Rp 20jt*. Brkt Tiap Senin,
27014141/251496-02
INGIN BISA USAHA FRIED CHICKEN ?
Pengen ke Maldives?? Ngekost di
UMRAH PROMO LANGSUNG MADINAH Jual: 1 Psg Burung Cucak Rowo
HLG STNK AD-1869-RM an. Maryono,
249198-02
250875-02
** KOSTKOS **
4PL16L16/251160-02
HLG STNK Nopol:G-6967-KA. An.
63986265/251115-02
pst wralaba barbershop.08122830798 DIBELI Komputer & Elektronik Sgl
An.Pelapor Kertoharjo Gg.12 Pkl * SUZUKI *
4KB16L16/251137-02
72897247/251638-03
Got TnpBongkar,Grsi.082322503878
63986265/251114-02
Driver WA/SMS: 082240001974
7DD17L16/251579-04
SEDOT WC MAMPET:WastafelSaluran
karan 2 Ruko. Hub:0888 392 9105 1TT17L16/251524-02
251322-02
Tebet Tmr dlm II F/7 RT.1/4 Jkt Sltn
1TT17L16/251546-02
251103-03
PAS-HATI2 SEDOT WC LIAR,TDK AMAN
HLG STNK B-1087-SZA an. Djohan.S,
Dicari Mitra Kerjasama di Bid.Kuliner,
DOREMON SDT WC-082.210.081.081/
PRAKTIS SPESIAL CANOPI,F.GATE,
IKUMI SpringBed Lbh Tebal/Kokoh Bonus Bantal Dacron, Garansi Per
PELUANG USAHA ** PELUANG USAHA **
Sen,Pintu Aluminium,FGate,Canopy 37338951/247944-03
HLG STNK Yamaha Nopol:G-3155-CH
63986265/251113-02
SALON ** SALON **
**KEHILANGAN KEHILANGAN **
4KB16L16/251149-03
Kholid, Pongangan 4/5 Kaloran TMG
SERVICE KEYBORD Yamaha,ROLAND
TV LCD Laptop CPU Monitor Dll.
* SUMUR/WC *
4PL16L16/251159-02
SATRIA FU 150 SCD Cakram 2011 63986265/251121-03
ARM17L16/251456-02
7MJ17L16/251490-02
SEVEN STARS TENDA KREY,ROLING,KU
NIP 010001816
** MUSIK ** MUSIK
Frezer!Hub:085102644441/59A26345 SRTFKT,Ijn,CVPT,SIUP,TDP,KRK,HO
G-3899-H.An.Endang Savitry Peny
Kebumen.(0287) 6601653
Pegawai Negeri Sipil Golang III C
4SL17L16/251412-02
Jl.Nilam 3c Smg.T:6730401
DIBELI Tiap hr AC,LED,TV,Kulkas
AA 4182 JW. Hub: BFI Finance
Budi Astuti, Lingk. Saratan D2 RT.01/14
HLG SK Pensiunan an. Soebandi,
Jl.Gajahmada 180A Smg T.8413232 248378-02
VARIO (Cakram) 2006 Hitam Biru
63986265/251120-03
MEDSA17L/251606-03
Blue Control (Anti Radiasi TV, Gadget,
4PL16L16/251158-02
HLG STNK AA- 3691-QT an. Dwi
JUAL G.SETBksKntor 300kva,DEUTZ OPEN JRG PAKAI.Hub:081252509691
CCTV BY STEFANUS TJ, Yang Apik
GA.An.Pujiati Nur Indah Medono HLG STNK Honda Vario `11 Nopol:
Sumberejo Mertoyudan MGL
4SL17L16/251410-02
GLOBAL TEHNIKSewaAC BARU,GENSET
DEWI TEKNIK6717399 JPump,P.Air,
Dll.LbrBuka,LsgJadi.085101903277
PERLENGKAPAN RUMAH ** PERLENGKAPAN RUMAH **
HLG STNK Suzuki`04 Nopol:G-6347 * HONDA *
RT.05/03 Mendut Kab MAgelang 63986265/251119-03
TkukPlat,Loder,PchBt.0811271069
Pipa Air,Buat Smr Bor. T.024-3584788 ** ASESORIS ** ASESORIES
7DD17L16/251589-02
(024) 671-5384, 671-2178- GENSET
7DD17L16/251580-02
ELEKTRONIK ** ELEKTRONIK **
**KEHILANGAN KEHILANGAN **
4PL16L16/251156-02
RMH BARU Perum Bulakrejo Blok B
DANA TUNAI Jaminan BPKB MTR>97
Hijau Metalik. AA 8984 ND
HLG STNK Spm Honda 2003 Nopol:
No44 SltnBangjo RS Nirmala Suri
Lsng CAIR 087739577772 Purworejo
BFI Finance Kebumen(0287)6601653
G-5493-AK.An.Mutmainah Tirto Pkl
SKH.081226655097 / 082225885252
247281-02
4KB16L16/251152-03
4PL16L16/251157-02
4SL16L16/251179-03
SABTU, 17 DESEMBER 2016
Cari:Waiter Resto P/W, 20-35th, Min.SMA,Penempatan di Kab.Batang, Makan&Tidur Dlm,Gaji Mnrik, Serius. Lmrn ke : Jl.Citarum Raya No.A3 SMG CARI:1.ADM(Pi), 2.PEMBUKUAN(Pi) 3.KOLEKTOR(Pa/Pi) min.SMK,Single max.23th,domisili SMG Pny SIM C Bs.Akuntansi(2) Pny Motor(3).Lmr : PO BOX 1122 Smg kode:1712/AKS 1TT17L16/251529-05
Dibthkntng berpglmn:1.marketing 2.Tng membuat Kasur&springbeed (gaji 2Jt+insentif) 3.Satpam Lmrn:PT. GALAXY ANUGERAH JAYA Jl.Jpr-Kds Tunggul Pandean Nalum Jepara Hp.085100881782 5KS17L16/251428-06
Bth Sgr:Sales Otomotif(smg kota&kab /solo /yogyakarta /klaten /pekalongan / kudus/pati/blora/purwodadi)Pria,max. 35th.min sma/sdrjt.pny motor&SIM C. Dom di area yg dlmr lbh diutmkn.Pglm sales min 1th.senang bekrja lap,target, jujur,sanggup jaminan.Hanya yg serius bkrj yg km trma.Lam&CV:HR PT.Meka Adipratama Jl.Puspowarno Tengah No. 7-11 Smg.Email:
[email protected] 251356-10
PerusahaanbidangProperty Kudus memButuhkan Sumber daya Manusia disiplin:PERENCANA,syrat:Laki-2, Pendidikan S1 Teknik sipil, usia max.35 tahun,menguasai auto cad, bisa RAB,ber penglman.SegraKirim lmrn Anda:SPBU44.593.01Prambatan kidulKudusMODERN Jln. Jenderal Sudirman nomor 184 Kudus ( Depan pabrik Gula Rendeng Kudus ). 5KS17L16/251429-10
Perush. Distributor Bth: 1.Koordinator Sales, 2.Sales TO, 3.Staff Logistik. Syarat: Max 28th, Min SMA (2) D3(1) S1(3) Sehat Jasmani & Rohani. Penem patan SMG/Kudus/Blora/Purwodadi/ Salatiga, Menguasai Ms.Office(3). Punya SIM C(1&2),Pglmn Min 1 Thn dibidangnya. Krm Lmrn&CV Lgkap ke: PT.FASTRATA BUANA Jln Raya Walisongo KM.10/442 Smg.024-8661639 251462-10
DICARI: DESAINER GRAFIS Berpengalaman, Kreatif, Menguasai Software PS/Corel. Kirim Portofolio ke: Jl. Brotojoyo Blok 1G No.3-4, Pondok Indraprasta, Semarang.
[email protected] 27690988/251472-06
BTH Sgr: 1)Staff Personalia, Lk, Maks 35th,D3/S1,Pglm 3th. 2)Security,Lk, Pglm 2th, Tinggi 160, Tegas. 3)Opr Msn Diecut,Lk,Pglm2th. 4)Opr Msn Sortir,Lk,Pglm2th. 5)Opr Msn Offset, Lk,Pglm 2th (Pddkan no 3-5 diut SMK Grafika). Lamaran kirim: PT.MJSG, Jl.Hanoman no 24 Smg.Tlp 0247609024. Paling Lambat 24 Des`16 72897247/251633-09
BTH ADM,Sekr,Komunikasi. Setara SMA&Sarjana LmrnKrm/AntarLgsung: PT.DEWI SRI SEJATI Perum.Ambaruk mo Baverly Ruko 1-2 Jl.Perumnas Mundu Saren Catur Tunggal Depok Sleman Ygy (0274)484913,484668, 0856 4222 2268. Email:
[email protected] 4SL17L16/251416-08
NEW CAFE & BAR Di Semarang Membutuhkan Segera: a) Chef, b) Kasir, c) Waiter, d) Manager, e) Bartender Syarat:Pria/Wanita Kirim Lamaran + CV Lengkap Email:
[email protected] atau Po.Box 6628 SMS /Kode BW23 AFT17L16/251484-08
BTH ARSITEK & SIPIL(S1)LmrnKrm/ AntarLgsg: PT.DEWI SRI SEJATI Perum Ambarukmo Baverly Ruko 1-2 Jl.Perumnas Mundu Saren Catur Tu nggal Depok Sleman Yogya,(0274) 481913,484668,085642222268,email :
[email protected] 4SL17L16/251415-07
Cari:Admin Wanita,Jujur,Rajin.Lmrn ke : Jl.Permata Merah E.64, Pondok Hasanudin SMG. Hp:081285496251 251353-03
PT GASSINDO Butuh Byk Karyawati utk ADMIN Ktr. Syarat:Single,Ber hijab,Bs Komputer,Tulisan Bagus, Diutamakan domisli dekat kantor, Pengalamn tdk utama,Min SMU/K,D1 Sdrjt,Max25Th. BwLamLsg Interviu ke Jl.Durian Raya 16 Srondol Smg 7DD17L16/251586-07
BTH STAF Akademi Akuntansi,Min S2 Ekonomi/Akuntansi,Usia Min 30Th, Penglaman Min 2Th Sesuai Bidangnya. Instrukstur Aplikasi Komputer (Akunt), berpnglmn. Krm Lam Ke:LPP GRAHA WISATA,Jl.KH Ahmad Dahlan 23 Smg 251099-06
BTH ARSITEK &SIPIL(S1).LmrnKrm/ Antar Lgsg ke:PT.AMPUH SEJAHTERA Jl.Bengawan Solo No.2A Sukoharjo (0271) 593507,0878 0492 6359, 0858 4887 0556. Email:
[email protected] 4SL17L16/251413-06
BTH ADM,Sekr,Komunikasi. Setara SMA&Sarjana.LmrnKirim/Antar Lgsg ke PT.AMPUH SEJAHTERA Jl.Bngawan Solo No2A Sukoharjo.(0271)593507 087804926359,085848870556.Email:
[email protected] 4SL17L16/251414-06
PMA Need Urgently, QC Furniture, Experience Synthetic, Wooden and Cushion, Having SIM C, Android Smartphone, Energic, Hardworker and Target Oriented. CV to :
[email protected] 251344-06
Crystal Htlneeds secretary hard worker,good attitud,catholik max 26yrs,work in Yk-Bali08175499555 4YG17L16/251476-03
DIBUTUHKAN:1.KURIR Motor+Mobil, 2.ACCOUNT EXECUTIVE 3.OPS GUDANG syrt:min.SMA,Sim C/A/B1(1),paham area SMG,menguasai Komputer,tdk sdg Kuliah,jujur& bertggjwb.Krm: PAHALA EXPRESS,Siliwangi 476 Smg 1TT17L16/251531-06
Dbthkn Terapist /Beautician.Syrt:Pend. SMK(Tata Kecantikan)/SMA/MA yang Brpglmn,komunikatif,jujur.Lmrn+CV Ke: eL-MA Skin Care,Jl.Pucang Argo Raya No.46 Pucanggading Semarang. 250513-05
PT.CEMARA MAS CIPTARASA BUTUH Admn,Cook,Kitchen Helper,Cheff,Bar, Spv,Senior Cook,Pnglmn Min 1Th Di Bidnya,krm CV.Ke:Waroeng Kaligarong Jl.D.I Panjaitan 64 Smg (Sblh SMP 3) 251348-05
Furnitura Export Membutuhkan : 1.Ka.Prod 2.PPIC 3.QC 4.Drafter Syarat: Pria Max 40th, Experience email:
[email protected] No.Telp. 024-86010200 251372-05
Dibutuhkan:Wanita ,bag.Akuntan (piutang).komputer,min SMK,Jujur, bertanggung jawab,Lamaran dikirim: PT.Afna JP Jl.Sawah Besar IX No.45 Kaligawe Semarang 251390-05
DBTHKANGuru Bhs.Inggris Min SI Lmrn:
[email protected] Perum.Graha Tmn Bougenville Kav. 93.Mangunharjo,Tembalang,50272 1CM17L16/251626-04
Dicari: Grafik Design,Admin Website pnglmn.Mng Proyek,Store Mng,SPV, Scurity,Adm,Driver Pribadi,SPM&SPG. CV+foto krm: MT.Haryono 509A Smg 251327-04
BTH Staff Adm Pria/Wnt,Max 27Th Single,Pglmn Min 1Th dibid.Admin Min D3 semua Jrsan,Menguasai Ms. Office,Kreatif.Lam Krm Jl.Simong an 39 Ringintelu (Smpg ALDAS)Smg 7DD17L16/251584-05
DCARI:PRIA Pglmn dibidang EXIM menguasai KITE,mau bekrj dlmTeam Lmr:Kaw.IndustriCandi Blok K9-10 Purwoyoso Ngalian Semarang-50147 / email:mswijaya @outlook.com 1TT17L16/251530-05
DBTHKN:FUNDING OFFICER,Pria/Wnt Tahu Produk Deposito/Berjangka, Pny Portofolio.Walk Interview, Gd.Wanaartha,Jl.Gajahmada 72 Smg Hari Rabu,Jam.15.00 Up.Andhika 1PT17L16/251615-05
DIBUTUHKAN SEGERA Accounting, Operasional,Marketing,Pnglm,Lam & CV Kirim Ke:PT.LINTAS SAMUDRA JAYA,Jl.Ronggowarsito No.98 Smg 250695-04
Dicari: Accounting Profesional Pglmn CV.Makmur Jaya. Jl.Soekarno Hatta no.21 Semarang. Telp.024-76729197 email:
[email protected] 251009-04
Dibutuhkan 10 Sales Wilayah Semarang; Sopir, Punya Motor, SIM C/A, Kerja Keras, Bonus Menarik. Hub : 081 329 44 33 29
251346-04
DRIVER Pria, Min.SMU, Max35th, SIM B1,Pglm Min2th,Jujur&Siap Kerja Luar Kota. Lamaran Kirim ke : pt.sci, Jl.Tambak Aji Timur No.3 Semarang 251339-04
Dbthkn Salesman MT Max30th Punya Kndran Sndri. Kirim: PT.JSP Jl.Brigjen Sudiarto No.483 (KM.11 SMG) depan Terminal Penggaron Semarang. 251341-04
Dibutuhkan:Sopir SIM B1 Umum. Lamaran ke : PT.Unimart, Jl.Wolter Monginsidi 189 Genuk Semarang. Hp : 081225711596 251345-04
Dbthkn Segera Admin Rental Mobil, Wanita, 20-25th, Pglm 1th, Min.SMA, Ms.Office, Lok.SMG. Hub: AB Rent Car Jateng. Hp : 0813 3262 5656 251351-04
DIBTHKN Dokter Umum u/dokter ttp di RSU GunungSawo Temanggung P/W,Pnya STR.Krm Lamaran lgkp ke Jl.Gunung Sawo No.21 Semarang ARM17L16/251458-04
BUTUH SUPIRJujur Disiplin Rajin SIM A&C,Bisa Manual&Matic.Lam Ke CV Wooddo.Jl.Lamongan Raya No.4O Sampangan-Gajah Mungkur-Semarang AFT17L16/251483-04
Dibthkan: Admin ,Wanita, Llsn SMA, Umur max.30th,Single,Kernet & Sopir Pria,SMA,umur max.40th. Lmrn Dtg Lsg ke:Paket JE Jl.Hasanudin H4 Smg 251465-04
DIBTH:SOPIR,Sim B1,Pglm LK 1th Usia Max40th.WwcrLsg+Bw Lmr Lkp ke Ruko Mutiara Marina No.27 Smg Tgl.19-20 Des`16,Jam 13.00-15.00 251092-04
Bth Sgr Guru Bimbel SD & Komputer TK&SD.Wanita Islam Fulltime,Min D3, Max 30Th.Krm lmrn:Smart&Fun Home Jl.Singosari VII/14 Smg 251329-04
Dbthkn 1 Orang Tenaga Wanita untuk Admin, Pendidikan Min.SMU. Kirim Lamaran ke : PT.Paket Nusantara, Jl.Industri XX-B5 56 LIK Semarang 251343-04
Laundry Butuh: Wanita 20-35th,Tidur dalam-Semarang. Hub:085865288428 251366-02
CR:Krywti Notaris,Single,SIM C,bisa Kompt.Lmr:Pamularsih Ry 44 B Smg 1CS17L16/251446-02
MSA17L16/251518-04
KRYWN TOKO+DRIVER,Pria,Max45th MinSMA,Jujur,Sabar,Ramah,SimA&C Lmr Lkp,PasPhoto,No.Telp Krm ke TromolPos816SM/SMG50008 Kode KTD MSA17L16/251519-04
Bth Pramuniaga Wnt,Min SMA,Pglmn Max 25Th,Lam.Krm:MAURA BAKERY Jl.Padi Raya 103 Genuk Indah Smg 251354-03
Dbthkn Karyawan/wati Bagian Toko, Rajin,Jujur,Min.SMA,Bisa Komputer. Lamaran ke Jl.Pekojan 39 Semarang 251342-03
Bth:Tech.Support: S1 Kom, Min.22th, P/W & Sales: D3, Max30th, P/W. Lmrn Kirim ke : Jl.Indraprasta 76B SMG 250883-03
PT TWA Membutuhkan Segera Tenaga Marketing. E:
[email protected] Hub: 081372557504 / 024-3543731 251135-03
BUTUH TNG PENGAJAR,STAFF,OB,CS Lam.Kirim:TEC,Ruko Batas Kota Smg -Ungaran.email:
[email protected] 251083-03
Bth: 1.Tenaga Akuntan SMEA(Wanita) 2.Administrasi(Wanita).Krm Lamaran: Jl.Gang Baru No.159 Semarang 251192-03
DISTBTR.PLASTIK Bth Sgr Sales P/W Min SLTA,SIM C,Max 30th,ada GP,U. Hr,Kms.Dtg:Selomas Brt 3/111 Smg 1CS17L16/251448-03
PRIMAGAMA GUBUG .Bth Sgr:Adm,OB, Tentor Bio,Fis,Matematika.LmrLkp Ruko Dukoh Palace III/41 Gubug 1CS17L16/251449-03
BTH MARKETING u/ Prsh Air Minum P/W,Max.35th,SLTA,Sim C.Krm Lmrn :KIC Gatot Subroto Blok E/36 SMG GMU1712./251467-03
Dibutuhkan: Karyawati,Usia Max 30th, untuk Restoran Marina Smg, Rajin & Menarik. Hub: Lina 085640956733 251466-03
DIBTHKAN: STAFF PRODUKSI BAKERY SMK Tata Boga.Krm Lam Ke:Srondol Asri H-8 Srondol, Banyumanik Smg AFTA17L1/251498-03
DIBUTUHKAN: KASIR BAKERY,Wanita SMK/SMU.Kirim LamaranKe: Srondol Asri H-8 Srondol, Banyumanik Smg AFTA17L1/251499-03
ADMIN,PRAMUNIAGA, PA/PI, Min SMK/A. Lamaran ke: Toko Karima Jl.Banjarsari Raya 19a Tembalang SMG 251501-03
BAKERY BTH SGR:ACCOUNTING Wnt S1&D3 Bs.LapKeu.ADM,Wnt,SMK,Pglm Pdk Indraprasta,Brotojoyo 3C/17 1TT17L16/251527-03
BTH:1.KRYWN TOKO SMK Multimedia 2.KASIR SMK Akuntansi. Lamr.Krm: BELLOFANCY,M.Suyudi 53 T86570066 1TT17L16/251528-03
DIBTHKAN:STAFF ADM,ADM LOGISTIK (Wnt),Gudang(Pria),Sales.Krm Lmr Ke:Jl.Nogososro 86 Tlogosari Smg 1CK17L16/251563-03
PRSHN FREIGHT FORWARDER BTH SGR 1org Krywn Pria,Lls SMK u/BagLap Puri Anjasmoro Blok B.8/17 Smg 7DD17L16/251585-03
Bth Admin, Kepala Akuntansi & Staf yg Paham Pajak. bs Computer. Lamaran email:
[email protected] 72897247/251631-03
BTH SPV Pria/Wnt RM Gulai kpala Ikan Pk Untung.Lmrn: Jl.Imam Bonjol 48-52. Cp Eko 087832753968 72897247/251632-03
Bth:Sopir,SIM ASMK/SMA,max.30th SiapLuarKota.Lam:Arteri Sukarno Hatta 66 Smg(Dpn pabrik genteng) 1CN17L16/251595-03
Terapis anak berkebutuhan khusus di Semarang Brt.min.D3/S1,Usia 24-36th Hub:Via SMS:085865516131(ibu Lani) 21546561/251609-03
DICARI: Pelaksana Pria Utk Domisili Ungaran Usia Max.40Th,SIM C,Llsn STM JurusanBangunan:085100873399 21546561/251612-03
DICARI: Marketing Min SMA, Usia Min 24Th, SIM C, Menarik. Domisili Ungaran. Hub: 085100257918 21546561/251613-03
Dibthkan Pegawai utk Warung Pizza. Daerah Semarang.Min SMA.Pria/Wnt. Max 40th. Hub: 082136481269 72897247/251630-03
TNG GANTI OLI&CuciMbl Serabutan Lamr:Sumber Abadi Motor,Gajah 56 1TT17L16/251533-02
YANKES KATOLIK BTH SGR:ASSISTEN APT SMF/D3 Farmasi.081326689475 1TT17L16/251534-02
Kepayon Resto Bth Crew Kitchen,Spv Waiter,Jl.Ngesrep Timur V/65 Smg 250138-02
Bengkel:Body Repair Butuh Montir Mobil Berpglmn.Hub: 0811297501 250503-02
DCR Supervisor , Kry.Pcabut Srg Brg Wnt,Max35th,u/Smg Tmr.0816660299 1CS17L16/251447-02
RESTOBth Koki/Ast.Koki.Jl.Supri yadi Rk.ArtaMas 12F,087882588999 1CS17L16/251450-02
BTH APING & AA Lulusan Farmasi Utk Apotek DiSmgTmr.089609298185 7MJ17L16/251491-02
BTH ADMIN,WntBsKomptr,Pglmn.Dtg Lsg Jl.Puri Anjasmoro B.2/22 Smg 7DD17L16/251583-02
KRYWN TOKOpriaSingleSMA,max23th Lmr+NoHP:TentaraPelajar62(Ceria) 1TT17L16/251532-02
CrGr BhsInggris BsBc Qur`an.Lam Lkp:SDI Al Huda,Jl.TumpangRy 103 1CN17L16/251596-02
SABTU, 17 DESEMBER 2016
MOTOR DIJUAL
MOBIL DIJUAL * DAIHATSU *
JUAL BRIO 2014 type E AT Putih
PAJERO EXCEED`11 Hitam(H) Istw
FORTUNER VRZ,PUTIH,2016
Kond.Bgs.0817610185/082135042211
Mobil Lee,Dr.Cipto 110 T:3549494
100% BARU, Rp.480Jt, OTR
1TT17L16/251537-02
Pick Up Grandmax`14 1500CC,AC,Pwr
JAZZ RS 2012 Putih A/T Istimewa,
Steering, KM.6Rb. Hub: 08122874798
Ex.Wanita,No Panjang. 082225252561
a/n Pembeli.Hub:Eddy-0818295777
1TT17L16/251539-02
MSA17L16/251521-03
* NISSAN *
Jual Cepat Camry 2004 G, Hitam, Pajak Baru.Minat Hub:08112716878
21546561/251620-02
251323-02
DIJUAL:XENIA Li TH 2009 MERAH Istw,Minta79Jt-Nego. 08112755190
PROMO DP HONDAMOBILIO& BRIO 5Jt
All New XTrail `08, an.Sndri/Tgn 1,KM
BRV10Jt.DiskonBesar.081229250530
31RB, 100% Btl2 Super Istmw, dr.Sari
Avanza Veloz `13 Silver, A/T, Low KM,
Vila Aster 1 Blok A.4 Srondol Smg
RecNasmoco,148Jt Ng.081318800508
1CN17L16/251599-02 1SD17L16/251379-02
250689-02
11172285/251576-03
CLASSY 94 BIRU,ORISINILAN,Vari-
* JEEP *
asi Lkp,Siap Pakai. 081802400168 1CK17L16/251564-02
Eko. 082138227227 / 085726777812
Hub: 08164888436
16976723/251513-02 251629-02
WRANGLER SAHARA4dr 3.6L`12
Promo Xenia Dp 6jtan,PU Dp 0%,
Putih Km16rb.Hub:0811292365 1PT17L16/251617-02
Sigra Dp 7jtan.Hub:081226688875
250775-02
GRAND LIVINA 1,5 XV Putih 2013.
AVANZA VELOZ `2012 KM 52Rb.150Jt
Tgn1(AD),ExDoktor.0822 2039 0004
/Nego.085712441206 & 08156519080
Dijual Szki/JEEP 4X4 Th.1983. Hub :
Dijual: Daihatsu Espass Box 2004
4SL17L16/251411-02
251331-02
G.LIVINA XV`11 MT Silver,Plat H
JUAL AVANZA 1.5S`2009 Hitam Met,
TgnI,Km 52Rb.Hub:0877 313 51 883 1SD17L16/251383-02
GrandLivina XV AT 06 Htm,Plat H Kota
JUAL:SZK.VITARA `93 Modifikasi
27690988/251474-02
LIVINA TH 2008 PLAT H-9125-QR
Istw Skl Nol Spet 085100710480 Djl Picanto Merah 2012 A/T. Km69rb.
1CN17L16/251598-02
1CK17L16/251567-04
* DATSUN *
GRAND LIVINASV 1.5 2011 AT TgnI
* MERCEDEZ *
251317-02
Accord Maestro`91 ,AN:Sndri.27Jt,HKota,Srt2 Lgkp,Ori,Met.BB:5CDE1F35
* FORD *
251335-02
CRV 2.4 TH 2010 (H)Tgn I,Audio FORD EcoSport 1,5 AT Titanium`14 7500Km.T08122811964/081325001221 251454-02
MERCY E 200 KOMPRESSOR Th`2007
Dijual MERCY Thn.1997,Hub :Eko
Puri Anjasmoro L9/3(08164881806) 1SD17L16/251380-02
JUAL:HONDA STREAM `2002(H)HITAM
1SD17L16/251381-02
CRV`05,Hitam,Mulus,Manual,H HINO LONG DUTROMDL130 Th`13/14
Mulus, 110jt. Hub: 0822 4235 4789
JUAL MERCY E250 2010(H) Silver Istmw Km.9Rb.Hub:085 101 338 775 1TT17L16/251538-02
Terawat,118 Nego.0812-2641-8879
* PORSCHE *
Mobil Lee,Dr.Cipto 110 T:3549494
Th`2O12 (Nik 2O11) Warna Putih,
1TT17L16/251535-02
JAZZ RS 2010 Abu Metalik,Istimewa, Tangan Pertama.Hub:087832000757
Abu2,Km Sedikit. Hub:08885401600
251075-02
RUMAH DIJUAL
1TT17L16/251536-02
RUMAH DIJUAL DEMPEL BARU DP 15Jt.T36 Dlm Kota 500m Dari Arteri Sukarno-Hatta Perum Bumi Banjardowo Indah T.36 DP Mulai 4Jtan,Sedia/Jual Tanah Kavling.Hub:76729318 / 76586905 11172285/251574-05
JUAL RMH KOST Lt.123m2,Lb.122m2 13KT,4KM (2LT) Jl.Menoreh Tgh XII Rt7/4 sampangan,blkng Unwahas smg Hub:081325123480 & 081248737904 251362-04
DIJUAL: 1 BIDANG TANAH SHM 2 Sertifikat, LT:414m2 & 433m2, ada Bangunan di Karangrejo Smg. Hub: 08564006010 / 08882974488 (TP) 251493-04
DIJUAL: RUMAH Minimalis Lux LT/LB 233/280m. Jl Beruang Raya 6/1 Gayamsari. KT-KM 5+1, R.Olahraga + Balkon,Grsi+Cp 4mbl Lstrk 5500+2200 Intrnt Wifi+2 Wtrhtr (1Solar 1Listrik)+ 7 AC+Tlp Rmh. Bbs Banjir dkt Pasar+ Mal+Jln tol. Hub Pemilik:08111805500 21860003/251290-07
JUAL CPT(BU) APART MG SUIT 1BR LT.20 VIEW CANDI INTERR SPR LUX (GRES)LS.47METER HRG 1.250M nego HUB: 081325217292 / 081228457667 (SERIUS SJ)TGL MASUK,TP PERNTARA 5KS17L16/251427-05
MAJAPAHITREGENCY Rumah Baru1OO% LT 136m/LB 8Om - 2KM Tidur LT 152m/LB1OOm - 3KM Tidur LT 136m/LB12Om - 4KT,Tingkat Hub:O877 4646 2288 AFT17L16/251486-05
RUMAH SIAP HUNI Di Daerah Elite Semarang Atas,LB.90/LT.144,Sejuk Bebas Banjir,Aman,Security 24Jam INFO: SMS/WA 08112715605 TP 7MJ17L16/251492-04
JUAL CPT Ex Pabrik PMA Kaw.Industri&BerikatTugu,LB.5000m2,LT 2Ha,Izin,Listrik,SiapOprational Hub:082227138000 / 082227833414 MSA17L16/251522-04
BUKIT CEMARA RESIDENCE:085100742 244.T36s/d90,Mnmlis,Elegan,Permu Kiman Yg Sdg berkembang DktUNDIP Disc.Hrg,SukuBunga,UM & Souvenir 11172285/251573-04
Rmh HM LT/LB:85m2, 2KT,2KM,PAM, 1300W, 350Jt Nego. Jl. Grahamukti Residen 57 Smg. H: 082221422131 251482-03
Jual Rmh 2LT. Perum Koveri Ngaliyan Lt70m,4KT,2KM,380Jt.085600611069 251361-02
aian`16 Pth,SgtIstw:081901130086 7DD17L16/251587-02
KM 4OOO-Top Cond
* TOYOTA *
T.082138227227 / 085726777812. 16976723/251511-02
RUMAH DIJUAL BU:SHM,Lt.2,3 KT,1 KM,LT:121m2 ,LB:150 m2,Lks Jl.Gurita IV/48 Sebantengan Ungaran. T.0821.3367.0009/081.2284.6030 1CM17L16/251627-04
JL CPT RMH Permata Puri di Jln Bukit Tunggal V Blok C3 Kav7 Buk it Permata Puri Smg,LT 120m2,HM 08 777 163 0815 / 085 2255 89505 7DD17L16/251590-04
JUAL CEPAT: GUDANG, LT 550m2,HM Jl. Raya Urip Sumoharjo Pemalang Harga Damai dan Nego Hub: 085 225 589 505; 08 777 163 0815 7DD17L16/251591-04
JUAL RUMAH BARU 2 Lt,Fas:4KT+AC Korden,Water Heater, CCTV,Studio Musik (Peredam+AC) Candi Kalasan Selatan Hub: 081 226 251 103 7DD17L16/251592-04
Dijual Rmh HM LT:128m2/LB:250m2, 9KT, 9KM, 2Lt, cck u/ Kos,Jl.Tegalsari IX/57,SMG. Hub: 082137371434 (TP) 250863-03
Jual Rmh Dinar Elok Meteseh.LB:60 LT:150,Carport,Jln Lebar,Kwsn Strtgis Maju Pesat.0896.4860.7779 (Telp) 251325-03
Rmh Mewah HM 2LT,Lt:1500/Lb200m Hadap Jl.Ketileng Indah Raya I Smg Rp.5M,Cck Utk Ush.Hp.087832787832 251350-03
RMH HM Singa I/21 Supriyadi,2200W, PDAM,Tlp,Carport. Hub:08159408915 251364-02
Rmh HM Lt:126 Lb:60 Jl.Bukit Barisan PP Ngaliyan. Hub : 0811271090 (TP) 251363-02
BU:VESPA EXLSVE th.97 & EXCEL th.2000 Hub:Zaenal,0815 6631160
Harrier `04 CC2.4 A/T An.Sdr(H)Silver 100% Ori,Full Audio : 081354581592
1TT17L16/251545-02
251623-02
Innova G AT 2006 Hitam Mulus Tgn 1, Harga 125jt. Hub: 082242354789
* YAMAHA * JUAL VEGA RR/509 Th`2014 Istimewa
** MOTOR DIJUAL **
251357-02
1SD17L16/251385-02
INNOVA REBORN Q `16 M/T,Coklat, No.Ctk,a.n Sdri,Istwa.0817290180 1SD17L16/251386-02
1SD17L16/251387-02
HARRIER L.PREM`05 A/T,Slvr,Trwt
AVANZA G Slvr2010 (H 515 SA)Mnl
Yaris S TRD`12Mnl,Slvr,KmLow,Ori
BgsSkl:085103123365/085640335976
7DD17L16/251588-04
AFTA17L1/251500-02
Innova G 2011 A/T Diesel, Tangan I KM Sedikit. Hub.081 325 729 555 27014141/251495-02
Semarang. Hub : 0816655398 251365-03
JUAL:AVANZA 2009 TYPE G & PICK Up 2002. Hub: 0852 6900 1516 1CK17L16/251568-02
1 VIOS G M/T 2013,Hitam,B,Mulus, Ex Bank.T:08122912772,0811277172
GrandVitara 2.0JLX 07 Tgn1 Simpnan
1SD17L16/251384-02
AGYA TRDS`14 MATIC,SILVER,Tgn I
`2002,TgnI,No.Baru.(08164881806)
Maroon, 90jt, Jl.Imam Bonjol 152
Hub: O877 4646 2288
MIRAGE TH 2012 MERAH(H)a/n Sdri
Jual T.SS 120 . `97 Adiputro
1PT17L16/251618-02
* VESPA *
RUSH G`11 MT (H)&KJG LSX DIESEL
JUAL: 2 ALTIS Type 1.8 G A/T &
1SD17L16/251382-02
HONDA FREED E Plat H 2012 AT
KARIMUN WAGON GS Manual`15 Pmak
Jual:Toyota Altis`03 AT, Merah
* SUZUKI * 95Juta,Kond Bgs.Hub:081399030266
1CN17L16/251601-02
TOYOTA FT86AERO`14 ORANGE Km14rb Spt Baru.Hub:0811292365
KmRendah,JrgPake.082 227 764 158
27746556/250913-02
* MITSUBISHI *
GR CRV 2.4 Prest SRoof`15 Htm H * HONDA *
Nego. Hub: 081 225 785 785
Pjk 1Th,Trwt Hub: 0821 3652 7777
PORSCHE CAYMAN 2.9 PDK A/T
AFT17L16/251485-04 ARM17L16/251459-02
KARIMUN GS `15/16, Putih, H, Manual
G New Innova G AT Disel`13 Putih
Plat Kng,BoxBesiBgs:087731178440 1PT17L16/251616-02
251340-02
AVANZA G 2011 SILVER (H-TGN 1) Istw Skl Tdk Kcw 085100710480
KhsUnit Sienta&Calya.08112535070
72897247/251636-02
Full Ori,H,99% New. 081234566608 1CK17L16/251565-02
H Kota,Nrml,Hrg 4,4jt.085225145500
Hub:081391459226
“PROMO DISKON BESAR AKHIR TAHUN
G Livina 1,5 Manual XV 2008, Vkool
16976723/251512-02
JL CPT: C180 MT CBU 2001 ANTIK
Dijual Karisma X`05 An.Sndiri,Tgn 1,
1CN17L16/251600-02
72897247/251635-02
Komodo Ext 5, Nego. 081225785785
1TT17L16/251541-02
HP : 082138227227 / 085726777812
Pjk Msh Panjang.Hub:081252525312 * HINO *
315jt CariPemakai 0813 9080 5777
Hitam,Original.Hub:081390078889 MSA17L16/251520-02
100%New:AgyaDp 6jt,Calya,Sienta YarisRushFrtnerInova081229994760
Th.95 Istw Hub.085225627364 4PT17L16/251407-02
1TT17L16/251540-02
NEW XTRAIL`14/15 Htam 2500cc(H)
terman Besar 287 SMG. 08122900528
* HONDA *
1TT17L16/251544-02
27746556/250914-02 1CK17L16/251566-02
Abu2,PajakPjg.Hub:0813 814 81699
DATSUN GO 2015 KM.1500. Hub:Ba-
DijualToyota Landcruiser VX80
SJ410 Orange `85,4WD Aktif,AC,R15
Hitam,Istw.Hub: 081 54844 8660
Mulus, an Sendiri. 087700316621 72897247/251637-02
251333-02
Pakai, H,A/n.Sdri.0813 2669 5363
1CN17L16/251597-02
* KIA *
Manual,Terawat,Hub:081390076969
Off Road,F.Var(4x4 Aktif)Tinggal
Pjk sd Des2017.95jt sj. 081393976975
TERIOS TX ADV2012 HITAM(H-TG1)
LANGSUNG PEMAKAI AGYA G MT`2014 Abu2 Pajak baru Hub:081 6655 031
1CS17L16/251451-03
INNOVA DIESEL 2004 G (H) Matic 129jt. Hub: 081 6653 553 1TT17L16/251542-02
KM40rb,MesinBody100%Btl2MshGres
AVANZA G`2008 SILVER,TANGAN 1
JUAL FORTUNER 2.5G Diesel Hitam
Srondol Asri Blok F.5 Srondol Smg
Ex.Dokter,Terawat,Hub:024-6723480
th.2007 Hub: 0818.0595.5295
21546561/251621-03
RUMAH DIJUAL JL RMH SHM u/ Toko,Gudang.L425m LB 325m. Jl Ry Soli Smg KM 34 Dpn Polsek Ampel Bylai. 08122936888 27690988/251473-03
TAMAN BUKIT ASRI (SAMBIROTO) Rumah Baru 1OO%. LT.98m, LB.45m 2Kmr Tidur Rp.46OJt*O87746462288 AFT17L16/251487-03
RMH HM GRAHA CANDI GOLF 2Lt 4KT 2KM RK RT Garasi Halaman 1,6M Nego/Bs Byr Berthp.081325125027
250681-02
RUMAH DIJUAL DJual Ruko 2lt,HM,Citarum,bebas Banjir,LT/LB:74/124m2 hrg 1.5M (nego).085799685333/082225925458 1CN17L16/251602-03
Rmh Cluster Murah(BU) Di Pedurungan T.36/68 harga 259jt Hub:085799685333/082225925458 1CN17L16/251603-03
Rmh Murah(BU)Siap Huni T.45/100 Jl.Suhada Raya hrg 299jt Hub:085799685333/082225925458
1TT17L16/251543-02
RUMAH DIJUAL RMH BARU,DEMPEL BARU RAYA 34,HM LT.90/70,2KT,2.200w.081901011999 1CK17L16/251570-02
RMH PRODUKTIF KOS HALMAHERA 2LT LT180/200. 0822 2645 4074 (1.3M)
RUMAH DIJUAL
TANAH DIJUAL
Djl Ruko HM 3lt Strtgis dkt Majapahit Jln.Gajah Raya. 081805825757 72897247/251634-02
RUMAH KONTRAK ** RUMAH KONTRAK **
1CK17L16/251571-02
JL:RMH HM Purwosari Lt.250m,Lb. 300m.Hp:08122032333-081224479720
Dikontr.Rmh 2Lnt. 5KT,3KM,Carport, 1300w,Mega Resident. 081390243793
1TT17L16/251547-02
JUAL RMH HM LT.320m2 2200W Jl. Ampera 112 Weleri. 081391018588
251111-02
Dikontrakkan RUMAH Jl.Menoreh II, Strategis,akses mudah.081586415848
1TT17L16/251549-02 1CS17L16/251453-03
BU Ngesrep Barat IV LT/LB.320/150 SHM Hrg 1,2M(nego) dekat UNDIP PAM,Cck utk Kost. 081226777200 251463-03
RMH PURI ANJASMORO T.360 B.450 2Lt, Hadap Utr Hoek 5KT, 4KM, 1K.Pbt Strtgs, 5mnt ke Bandara. 08157617999 251464-03
RMH BARU 2LT HM,LT/LB:150/160 Akses Jln Dpn 8mtr,Panda Utara No.6 Majapahit.Hub:081 2291 5006 1CK17L16/251569-03
JUAL RMH HM DlmKota,Lt.80m2,Lok Jl.Duku 14 Kerten,SKA.300jt Nego Hub:087832448338 - 087832681669 1TT17L16/251548-03
JUAL RUMAH HUGH Jl.Puspogiwang Gg.5 No.1 Semarang,LT.271,LB.247 Bisa Bantu KPR Hub: 081390858827 7DD17L16/251593-03
Jual/BU Rmh HM Di Payung Prasetya XIV/10 Pudak Payung.08122937163 250872-02
Murah Bgt! Sragen,kost seisinya,srtgs, 14kt,9km,2rk,prkrLuas.085228744455 251112-02
1CN17L16/251604-03
RukoMurah(BU)di Pusat Pertokoan Teramai di Ngalian LT/LB.27/54m2 085799685333/082225925458 1CN17L16/251605-03
JUAL:RMH MEWAHJl.Sinabung 2,5Lt HGB,LT/LB 500/670m2,View Bgs,Lbr Dpn 10m,LbrBlkg 30m:087731178440 1PT17L16/251619-03
BU JL RMH Siap Huni.Perum Ketileng Blok J,BonusKanopi+AC.08157771900 250159-02
BU JL RMH Siap Huni.Griya Prasetya Utara.Dkt Masjid Agung.08157771900 250160-02
Jual Rmh 2Lt, 5KT, 2KM, Luas 188m2 Dpn KtrCamat Smg Slt.085285373202 250664-02
Jual Rumah Baru Green Royale Candi Golf,Lt.365,Siap Huni.0816660902 250680-02
Jual PERUM HM, Villa Real Residence Gedawag blok A1/7 smg.08122937163 250870-02
Rmh Exctve+Prbt 2Lt 5KT,4KM,Depok SMG.Hp:08164273488/081226262870 250865-02
JUAL:GUDANG GatotSubroto Blok 7 LT.1500m LB.900m Hub.08883929105
21860003/251291-02
RUKOJl.Seteran dkt Gajahmada uk 5x9m.Lok.Strtegis.0858 650 87008
1TT17L16/251550-02
JUAL:TP RMH HM Jl.Seteran Dalam 11A Lt.371 Lb.250 T:08156511602 1TT17L16/251551-02
JUALGAJAH TMR DLM VI/6 Lt/Lb:83 /100 Minimalis 2Lt.0899 6199 764 1TT17L16/251552-02
RUMAH BARU TINGGAL 2 UNIT T.50 Banyumanik T:081.2255.60070(TP) 1TT17L16/251553-02
RUMAH KUALA MAS XII/595,4KT,2KM Hub: 0816652996 / 085727136020 1TT17L16/251554-02
SETIABUDILs.500/400(10x50)strat sblh hotel Plaza,HM. 08157728050 1TT17L16/251555-02
VILLA diBANDUNGAN HM LT/LB:1180 /250,3KT,2KM. Hub:0812.286.9949 1TT17L16/251556-02
R Ltb 185m 650Jt Ltb 102m 425Jt Ltb 92m 700Jt Mranti Ry. 08179503935 251628-02
KR.WULAN Tengah Kota,Luas:174m2 SiapPakai.Maylan:08156666681RWSK 21546561/251614-02
1TT17L16/251557-02
DIJUAL **TANAH TANAH DIJUAL ** JUAL BU:Tnh Jl.Nanas Kel.Kraton Kota Tegal,Lt 937 M2,SHM Jl.Bsr cck utk Ruko,Hotel. Hub: Amran 0816 850 307 dan 0856 0856 1853 4TG17L16/251479-04
JUAL BUKIT SARI.JL.BUKIT INDAH Luas Tanah 75Om (25x3O) ViewKota Rp.5Jt/m*O877 4646 2288 AFT17L16/251488-03
MAJAPAHIT REGENCY Luas Tanah 16Om2 (8 x 2O) Rp.4Jt/m2. Hub: O877 4646 2288 AFT17L16/251489-03
Jual Tnh Jl.Nogososro Luas -+800m2 Tlogosari,Jl.Dempel Kidul Raya luas -+ 500m2 Tlogosari. Hub: 081325516112 11172285/251575-03
JUAL TNH HM Sekaran Unnes 160m 750m phn Jati 187jt. 085950662128 27264755/251374-02
Jual 2 KAV HM Siap Bgn (157; 234m) Lok Istmw Blkg Kelurahan Gedawang Bbs Semua Biaya. Hub.082225252561 11172285/251577-03
JL CPT TANAH MIJEN Kp.Kaligetas RT 3 RW 5 Kec.Mijen, HM,LT 616m2 08 777 163 0815 / 085 2255 89505 7DD17L16/251594-03
TANAH DIJUAL Graha Candi Golf Smg Lt.153m2,Siap Bangun.0816660902 250679-02
BU: TNH dkt UIN Ngalian Bisa Simpangan. 8x16, 850rb/m2. 085602696246 19756336/251133-02
BU: TNH JATINGALEH dkt Jln Raya, 230m2, Hrg:1,6Jt/m2. 085226763536 19756336/251134-02
JUAL TANAH 50m dr Jln Majapahit LT:268m2. Hub:082221709977 RWSK 251277-02
TNH HM Ls+/-260m2 Jl.Sri Rejeki Tmr IV/14.Hub: 082137490414 / 86451924 251326-02
Tnh Mijen Dkt Jln Raya Blkng SPBU, HM 2300m2,850rb/m2.085600611069 251360-02
JUAL CPT KebunJati&Sengon 2850m2 SHM Ungaran. Hub:08122835639 27264755/251373-02
Tnh Sri Rejeki dkt A.Saleh View Laut,Hook,L=510m2.081 129 7346 GMU1712./251471-02
JUAL TANAH 3Mnt dr UNDIP Tmblg Lt275m2,Cck u/Kos2n.085712392290 MSA17L16/251523-02
SRI REJEKI DlmRy Ls.390m(15x26) Jl.Lbr dkt Tol/bndra.08112886686 1TT17L16/251558-02
SABTU, 17 DESEMBER 2016
SM/rtr
SELAMATKAN DIRI: Seorang pria mengevakuasi seorang perempuan yang tergeletak di tempat tidur dari Aleppo timur, Kamis (15/12). Sebuah gambar yang dicuplik dari video menunjukkan operasi untuk mengevakuasi ribuan warga sipil menggunakan sejumlah bus. (66)
Krisis, Ortu Tawarkan Anak KARAKAS - Krisis ekonomi membuat sejumlah orang tua di Venezuela menyerahkan anaknya secara cuma-cuma kepada orang lain. Mereka menyerahkan anak karena kesulitan menanggung beban ekonomi. Pemerintah setempat tidak mengeluarkan data pasti berapa jumlah orang tua yang memberikan anaknya secara cuma-cuma. Namun, dilaporkan oleh beberapa lembaga kemanusiaan bahwa angka tersebut melonjak tajam dalam beberapa bulan terkhir. Menurut petugas pusat pelayanan masyarakat di Carirubana, Maria Salas, setiap hari ada lebih dari 12 orang tua yang ingin menyerahkan anaknya. Dia menyebut angka itu meningkat dari tahun lalu yang berkisar 1 orang tua setiap harinya. ”Motif utamanya adalah karena kekurangan makanan,” ujarnya. (dtc-66)
Kuba Bayar Utang dengan Miras HAVANA- Kuba menawarkan cara yang tak biasa untuk membayar utangnya kepada Republik Ceko. Negara itu berencana membayar utangnya sebesar 276 juta dolar AS atau setara dengan Rp 4 triliun dengan berbotol-botol rum. Kementerian Keuangan Ceko mengatakan, Havana membahas kemungkinan ini dalam negosiasi terakhir soal utang negeri yang baru ditinggal pemimpin revolusioner Kuba, Fidel Castro. Jika tawaran ini diterima maka Ceko akan memiliki stok rum Kuba yang cukup untuk seabad lebih. Meski begitu, Praha mengatakan bahwa mereka memilih untuk setidaknya mendapat sebagian pembayaran utang dalam bentuk tunai. Utang Kuba berasal dari era Perang Dingin saat Kuba dan Ceko, yang waktu itu masih bergabung dengan Slowakia sebagai satu negara Cekoslowakia. Kementerian Keuangan Ceko mengatakan bahwa pembayaran utang dimungkinkan dengan rum atau obat-obatan farmasi. (bbc-66)
Ribuan Warga Aleppo Terjebak ■ Pemerintah Suriah Hentikan Evakuasi ALEPPO - Pemerintah Suriah secara mendadak menghentikan evakusi warga sipil dari Aleppo, Jumat (16/12) kemarin. Penghentian evakuasi ini membuat puluhan ribu warga terjebak dengan nasib yang tak menentu. Belum diketahui alasan penghentian evakuasi itu. Namun televisi pemerintah Suriah melaporkan, kelompok pemberontak mengeluarkan tembakan ke arah konvoi dan berusaha menyandera warga yang tengah berusaha meninggalkan kantong-kantong pemberontak. Di sisi lain, sumber-sumber pemberontak menuding milisi pro-pemerintah menembaki busbus pembawa warga dari Aleppo timur. Mereka mengeblok jalanan dan memaksa konvoi bus untuk kembali. Seorang komandan pemberontak menyatakan, pihaknya dalam siaga tinggi setelah pasukan pro-pemerintah meng-
halangi warga sipil meninggalkan Aleppo timur dan mengerahkan senjata berat di jalanan. Namun menurut seorang sumber pemerintah Suriah, evakuasi dihentikan karena pemberontak berusaha mengambil orang yang mereka culik dan mencoba untuk mengambil senjata yang disembunyikan di tas. ‘’Operasi evakuasi dihentikan karena militan gagal menghormati syarat-syarat kesepakatan,’’ kata seorang sumber keamanan kepada AFP. Sementara itu, media militer yang berafiliasi dengan pemerintah Suriah melaporkan bahwa sejumlah pengunjuk rasa memblokir jalur evakuasi petempur dan penduduk sipil. Mereka menuntut agar warga
diizinkan meninggalkan dua kota yang mayoritasnya Islam Syiah, pendukung pemerintah, di Foua dan Kefraya, Provinsi Idlib wilayah yang dikuasai oleh kelompok pemberontak yang menentang Presiden Bashar al-Assad. Pemerintah Suriah dan sekutunya, Iran, menegaskan bahwa evakuasi dari Aleppo timur baru dapat dilaksanakan jika evakuasi dari kedua kota tersebut dapat dilaksanakan secara serentak. Dibawa ke Idlib Militer Suriah sejauh ini telah merebut kembali hampir seluruh distrik yang sebelumnya dikuasai oleh pemberontak diAleppo timur. Menurut Kementerian Pertahanan Rusia, lebih dari 6.000 orang telah dievakuasi dari Aleppo timur sejak operasi dilakukan Kamis (15/12) lalu. Banyak di antara mereka diangkut dalam konvoi ke Idlib, yang dikendalikan oleh pemberontak. Sementara itu menurut Observatorium HAM untuk Suriah, jumlah warga yang telah meninggalkan Aleppo timur sekitar
Filipina Ogah Protes Tiongkok soal LCS
Tiongkok Uji Tembak dari Kapal Induk
MANILA - Menteri Luar Negeri Filipina, Perfecto Yasay, memastikan bahwa negaranya tidak akan menyampaikan nota protes atas kegiatan Tiongkok di daerah sengketa di Laut China Selatan. ‘’Kami memastikan bahwa tidak akan ada tindakan lebih lanjut yang akan menambah ketegangan antara kedua negara, terutama di Dangkalan Scarborough,’’ kata Yasay, kemarin (16/12). Dangkalan Scarborough ini merupakan salah satu daerah di Laut China Selatan yang menjadi objek sengketa antaran Tiongkok dan Filipina. Daerah di sekitar dangkalan tersebut sempat memanas karena Beijing dilaporkan melarang nelayan dari Filipina memasuki kawasan itu. Namun kini, Yasay memastikan bahwa Tiongkok sudah mengizinkan nelayan berlayar di Dangkalan Scarborough. Pernyataan Yasay ini bertolak belakang dengan komentar Menteri Pertahanan Filipina, Delfin Lorenzana, yang sebelumnya mengatakan bahwa tindakan Tiongkok di Kepulauan Spratly itu merupakan ”kekhawatiran besar” bagi komunitas internasional. (rtr-66)
BEIJING - Untuk kali pertama militer Tiongkok menggelar latihan menembak dengan menggunakan amunisi sungguhan dari kapal induk. Latihan yang melibatkan sejumlah kapal perang dan jet tempur itu dilakukan di Laut Bohai, dekat dengan wilayah Korea. Angkatan Laut Tiongkok, Kamis (15/12) malam waktu setempat, menyatakan tujuan latihan ini adalah untuk menguji kemampuan persenjataan dan level latihan tentara Tiongkok. Media Tiongkok, Central
Television (CCTV), melaporkan sekitar 10 kapal perang dan 10 pesawat tempur ikut dalam latihan tempur udara-ke-udara, udara-ke-laut, dan laut-ke-udara yang melibatkan rudal terkendali tersebut. ‘’Ini merupakan kali pertama sebuah skuadron kapal induk melakukan latihan dengan amunisi dan tentara sungguhan,’’ demikian pernyataan CCTV. Sejumlah foto jet tempur saat lepas landas dari kapal induk serta saat menembakkan rudal dan menghancurkan target di lautan,
Dituding Terlibat Peretasan, Kremlin Tuntut Bukti KREMLIN - Rusia mengecam Amerika Serikat (AS) lantaran menuding Presiden Vladimir Putin terlibat dalam peretasan siber yang menargetkan pemilu Amerika Serikat. Negara itu, Jumat (16/12) kemarin, menyatakan Washington harus menghentikan tudingannya dan menunjukkan bukti.
‘’Pada titik ini mereka harus berhenti berbicara tentang ini atau pada akhirnya menghadirkan semacam bukti. Kalau tidak, ini terlihat sangat keji,” kata juru bicara Putin Dmitry Peskov kepada wartawan dalam kunjungan ke Jepang, kemarin. Presiden AS Barack Obama, Kamis (15/12) waktu setempat,
memastikan Amerika akan mengambil tindakan tegas terhadap Rusia setelah Gedung Putih menuding Presiden Vladimir Putin terlibat langsung dalam peretasan siber untuk mengintervensi pemilihan umum November lalu. ‘’Saya pikir, ketika pemerintah asing mencoba untuk memengaruhi integritas pemilihan
SM/rtr
SAKSIKAN JUDO: Presiden Rusia Vladimir Putin dan PM Jepang Shinzo Abe menyaksikan pertunjukan judo tradisional saat mengunjungi Kodokan Judo Institute di Tokyo, kemarin. (66)
umum kami, tak ada keraguan bagi kami untuk mengambil tindakan,’’tandas Obama kepada NPR Radio. Obama melanjutkan, tindakan itu akan diambil pada tempat dan waktu yang ditentukan sendiri oleh pemerintah AS. ‘’Beberapa (tindakan) akan diambil secara eksplisit dan dipublikasikan. Sebagian juga tidak akan diumumkan,’’katanya. Tak Gamblang Dalam wawancara dengan NPR Radio tersebut, Obama tak secara gamblang menyebut mengenai kesimpulan dari penyelidikan CIAyang belakangan ini menjadi perdebatan publik. Laporan itu menyebutkan bahwa Rusia meretas akun surat elektronik pejabat dan institusi Partai Demokrat untuk menyerang Hillary Clinton guna membantu rivalnya dari Partai Republik, Donald Trump, memenangkan pemilu. Tiga pejabat AS menyatakan, Putin mengetahui dan memantau peretasan terhadap pemilu AS. Menurut mereka, tujuan peretasan adalah untuk mendiskreditkan demokrasi AS dan membantu Trump. (rtr-mn-66)
dirilis oleh CCTV. Di antaranya foto jet tempur Shenyang J-15 yang membawa rudal sungguhan saat lepas landas. Latihan militer ini digelar di tengah meningkatnya ketegangan hubungan antara Tiongkok dan Taiwan menyusul pembicaraan telepon presiden terpilih AS Donald Trump dengan Presiden Taiwan Tsai Ing-wen. Beijing mengkritik keras pembicaraan tersebut dan menandaskan bahwa kebijakan ‘’Satu Tiongkok’’ merupakan dasar dari hubungan kedua negara. (rtr,afp-mn-66)
8.500 orang sebelum operasi evakuasi dihentikan. Dari jumlah itu, sekitar 3.000 di antara mereka adalah pemberontak. Seorang dokter, Ghanem Tayara yang merawat warga, mengatakan banyak pasien menderita luka karena pecahan peluru dan juga luka pada mata. Disebutkan bahwa anak-anak mengalami pukulan berat dan memandang orang-orang seolah-olah mereka berasal dari planet lain. Hingga kemarin, sekitar 50 ribu orang yang sebagian besar di antaranya warga sipil masih terkepung di bekas wilayah kekuasaan pemberontak di Aleppo timur. ”Ada 50 ribu orang, termasuk 40 ribu di antaranya warga sipil, bernasib tidak cukup beruntung dan masih berada di bagian kota itu. Sisanya adalah para pejuang, berkisar antara 1.500 dan 5.000 orang, dan keluarga mereka,” kata utusan perdamaian PBB untuk Suriah, Staffan de Mistura, usai bertemu dengan Menteri Luar Negeri Perancis, Jean Marc Ayrault, Jumat (16/12).
Turki sebelumnya bahkan menyebutkan warga sipil yang masih terjebak di wilayah tersebut masih lebih banyak lagi, yakni sekitar 80 ribu hingga 100 ribu orang.‘’Prioritas kami adalah memastikan rekan-rekan PBB ada untuk orang-orang (yang dievakuasi) dan para pejuang pemberontak dihormati di bawah persyaratan kesepakatan ini,” ujar De Mistura, dikutip dari AFP. Kesepakatan gencatan senjata dan evakuasi di Aleppo dinegosiasikan oleh Rusia, yang mendukung rezim Presiden Bashar Al-Assad, dan Turki, yang mendukung kelompok pemberontak. Di bawah kesepakatan yang tercapai pekan ini, warga dan pemberontak yang dievakuasi dari Aleppo Timur akan dibawa ke benteng kubu oposisi di Provinsi Idlib. ”Kami tidak tahu apa yang akan terjadi di Idlib. Jika tidak ada kesepakatan politik dan gencatan senjata, Idlib akan menjadi Aleppo berikutnya,” kata De Mistura. (rtr,afp-mn-66)
SM/rtr
LATIHAN MILITER : Tiongkok melakukan latihan militer dari kapal induk di Laut Bohai, Tiongkok, Rabu (14/12) lalu.(66)
PBB Terima Laporan Pembunuhan di Rakhine JENEWA - Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) menyebut penyangkalan yang dilakukan pemerintah Myanmar terkait pembunuhan dan pemerkosaan terhadap warga minoritas Rohingya adalah pendekatan yang kontraproduktif terhadap krisis. Sebab, saban hari PBB terus mendapatkan laporan tentang pembunuhan dan pemerkosaan tersebut. Direktur HAM PBB, Zeid Ra’ad al Hussein, dalam satu pernyataan kemarin (16/12) menyebut bantahan yang dilakukan pemerintah pimpinan peraih Nobel Perdamaian Aung San Suu Kyi merupakan pendekatan yang dangkal dan tak berperasaan. Media pemerintah melaporkan, sedikitnya 86 orang tewas dalam kekerasan di Rakhine. Sementara itu PBB mencatat sekitar 27.000 warga muslim Rohingya terpaksa mengungsi ke Bangladesh untuk menyelamatkan diri. Sejauh ini pemerintah Myan-
mar tetap menolak kehadiran pemantau independen untuk melakukan penyelidikan. Langgar HAM ”Penyangkalan secara terusmenerus terhadap klaim pelanggaran HAM serius, ditambah penolakan untuk membiarkan pemantau independen kami masuk ke kawasan yang terdampak paling parah di Rakhine utara, sunguh-sungguh telah menistakan para korban dan merupakan kegagalan pemerintah untuk memenuhi kewajiban berdasar hukum HAM internasional,’’kata Zeid. ”Jika tidak ada yang ditutuptutupi oleh pemerintah, mengapa mereka sebegitu rupa menolak kami masuk? Semakin kami tidak bisa masuk, maka kami semakin mengkhawatirkan yang terburuk.’’ Juru bicara HAM PBB Ravina Shamdasani mengatakan, kantor HAM PBB telah mengajukan permintaan resmi untuk masuk ke Rakhine, namun hingga kini belum dikabulkan.
Menurut Adrian Edwards, juru bicara badan pengungsi PBB (UNHCR), lebih dari 1.000 pengungsi tiba di Bangladesh dalam beberapa pekan terakhir. Mereka adalah penduduk yang rumahnya dibakar. Sejauh ini UNHCR belum mampu melakukan verifikasi jumlah pengungsi dari tangan pertama. UNHCR mendesak pemerintah Myanmar segera melakukan penyelidikan dan mendesak pemerintah Bangladesh menerima pengungsi. Zeid pada Juni lalu mengatakan, telah terjadi kejahatan terhadap kemanusiaan di Rakhine. Dia menyatakan, jika pemerintah Myanmar tidak mengatasi situasi dengan hati-hati maka kekerasan akan terjadi. ‘’Sayangnya inilah yang terjadi dalam beberapa bulan terakhir,’’ katanya. ‘’Kami khawatir ini akan semakin tak terkendali. Ini menjadi ladang subur bagi kekerasan ekstremis.’’(rtr-mn-66)
SABTU, 17 DESEMBER 2016
Ingin Duet dengan IU
Sebuah adegan dalam film ”Nokas”
SM/dok
”Nokas” Berlaga di Singapura NOKAS, film dokumenter karya sutradara Manuel Alberto Maia akan berpartisipasi pada ajang Silver Screen Awards Singapore International Film Festival (SGIFF) 2016. Bersama sembilan film lain dari kawasan Asia, Nokas akan berkompetisi tanpa pemisahan genre. Fiksi dan dokumenter akan berkompetisi satu sama lain. ”Dokumenter menawan dan menyentuh ini berhasil menangkap keadaan sebuah komunitas yang cukup sering terdengar saja, tapi tidak pernah sepenuhnya dikenal. Sebagai fitur pertamanya, Manuel
Alberto Maia menunjukkan bagaimana kekuatan dan naturalistik perintahnya dalam pembuatan film dokumenter,” tulis SGIFF pada laman mereka mengenai film itu. Menjadi dokumenter panjang pertama Manuel, Nokas dibuat dengan pendekatan observasional yang proses produksinya memakan waktu hampir tiga tahun.
Sebelumnya, film itu telah diputar untuk umum di Jakarta pada acara Screendocs Expanded pada 3 dan 4 Desember lalu. Adat Timor Nokasberkisah tentang pemuda bernama Nokas yang ingin menikahi sang kekasih, Ci. Berhadapan dengan tradisi pernikahan adat Timor yang kompleks, kisah cinta mereka pun berada di ujung tanduk. Film itu hasil karya sineas asal Kupang itu menghadirkan gambaran adat dari wilayah timur Indonesia yang jarang diangkat. Itulah soal adat perkawinan yang mesti menyertakan mahar dalam jumlah tertentu.
Persoalan mahar itulah yang harus ditanggung oleh Nokas. Pemuda 27 tahun itu harus menyiapkan dana untuk pesta pernikahan yang digelar di dua tempat berbeda. Masalahnya, dia bukan dari keluarga kaya. Dia petani yang mengurus sawah dan sayur di kebun. ”Untuk Nokas saya memilih gaya dokumenter observasional jika mengikuti klasifikasi dokumenter oleh BillNichols,” ujar Manuel Alberto mengenai film berdurasi 76 menit itu. Sebelumnya, film itu telah diputar pada Eurasia International Film Festival 2016 di Kazakhtan, 26 September. (dtc/gbs-51)
ISYANA SARASVATI kini bernama harum di tingkat Asia berkat gelar Best Asian Artist di MAMA 2016. Ia pun berpeluang bekerja sama dengan musikus terkenal lain di Asia. Salah satu yang menjadi target dia adalah IU. Penyanyi asal Korea itu sudah lama ia idolakan. ”Ingin duet sama IU. Aku suka banget sama dia. Dia musikus Korea yang aku kagumi. Bisa menciptakan lagu sendiri,” ujar Isyana. ”Dia jujur, nggak bertele-tele dan dikenal juga karena karya. Bukan sensasi sama sekali. Jadi aku suka sama dia,” tutur pelantun ”Keep Being You” itu. Selain IU, Isyana ternyata juga sering mendengarkan karya musikus lain asal Korea. Dia menuturkan, musik yang enak didengar pasti dia dengarkan. ”Aku sebenernya open minded sih. Kalau ada lagu pop Korea yang enak ya boleh,” ujar dia. Isyana baru saja mendapatkan piala dari Mnet Asian Music Awards 2016. Ia berhasil mengungguli Getsunova dari Thailand, Noo Phuoc Thinh dari Vietnam serta JJ Lin dari Singapura. Tidak ketinggalan juga Sekai No Owari dan Hua Chenyu yang mewakili Jepang dan Tiongkok pada kategori yang sama. (dtc-51)
Adipati Rilis ”Tuhan Tidak Tidur” ADIPATI, band asal Bogor, merilis singgel terbaru, ”Tuhan Tidak Tidur”. Inilah singgel ketiga kelompok musik yang terbentuk pada Oktober 2015 itu. Sebelumnya, Angga (vokal), Hengky (kibor), Dudi (gitar), Achul (gitar), Aji (bas), dan Dindin (drum) telah melempar singgel ”Janur Kuning” dan ”Ini Bukan Cinta”. Band ini terbangun dari persahabatan antarpersonel. Mereka tampil pada berbagai acara dari kafe, pentas seni, sampai hajat perkawinan. Meski terbilang pendatang baru, Adipati
berambisi besar hidup di belantika musik Tanah Air. Mereka memilih nama Adipati pun untuk mewakili semangat dan motivasi terjun ke dunia musik. Nama dari bahasa Sansekerta itu berarti raja atau petinggi pada zaman kerajaan dulu. Karena itu, mereka berharap suatu saat kelak bakal sukses dan bisa mewarnai perkembangan musik Indonesia. Pop Melayu Lagu ”Tuhan Tidak Tidur” adalah ciptaan Dudi. Lewat tembang itu, Dudi bercerita tentang pengkhianatan dalam bercinta. ”Pesan dalam lagu ini, kita harus menjaga komitmen
dan kesetiaan cinta, walau akhirnya pasangan kita tak menghargai atau berselingkuh. Kami percaya Tuhan tidak tidur,” tutur Dudi. Musik yang tertuang dalam lagu itu agak berbeda dari lagu sebelumnya. Aransemen musiknya mereka buat lebih pop dan menonjolkan suara Angga yang memiliki range luas. Itu diperkuat oleh tambahan nuansa choirpada bagian akhir, sehingga memperkuat klimaks lagu. Liik dan notasinya sederhana, tetapi menyentuh. Itulah kekuatan setiap lagu Adipati yang lebih menonjol dalam lagu terbaru ini.
Kehadiran Adipati di belantika musik diharapkan mengobati kerinduan pencinta musik pada kejayaan musik pop Melayu. Lagu ini hadir dalam album kompilasi Melati, sebuah album kampanye yang mengajak masyarakat Indonesia selalu mencintai musik pop Melayu. Melati mereka pilih sebagai judul album karena bunga yang mewakili Indonesia. Melati memiliki banyak arti yang menggambarkan tujuan album kompilasi itu, yakni semua orang yang mencintai musik Melayu. Melayu selalu di hati.(Tresnawati-51) SM/dok
ACARA TV Sabtu, 17 Desember 2016 Sabtu, 17 Desember 2016 TVKU 12.00 - Kabar Jawa Tengah Siang 13.00 - Dinus Hitz 13.30 - Zona Remaja 14.00 - Jalan Peradaban 14.30 - Female 15.00 - Zona Anak 15.30 - Kabar Jawa Tengah Sore 16.30 - Titi Twit 17.30 - Promo + Adzan + Ganjel 18.00 - Kabar Daerah 18.30 - Arsip Suara Merdeka 19.00 - Kabar Jawa Tengah Malam 20.00 - TV Edukasi 21.00 - Bruce Lee 22.00 - Madame 23.00 - Tea MNC TV 06.00 - Disney Junior: Handy Manny 06.30 - Jejak Rimba 07.00 - Mata Pancing 07.30 - Klinik Teh Mayang 08.00 - Rasa Sayange 08.30 - Bollywood Update 09.00 - Upin Ipin 10.00 - Boboiboy 19 10.30 - Asterix & Oboelix the Land of Gods 12.00 - Aku Diperkarakan Anakku 13.30 - Kukejar Maaf Ibuku 15.00 - Lets Get Wet Indonesia 16.00 - Indonesian Idol Junior Extra 16.30 - Lintas Petang 17.00 - Little Krishna 18.00 - Adit & Sopo Jarwo 18.30 - Upin & Ipin 20.00 - Pangako Sa Yo (Janjiku) 21.30 - Swansea City Vs Sunderland 22.00 - On the Wings of Love
SCTV 06.00 - Inbox Karnaval 06.30 - Status Selebritis 09.00 - Hot Shot 10.00 - FTV Pagi 12.00 - Liputan 6 Siang 12.30 - FTV Siang 14.00 - Inbox Karnaval 16.00 - Liputan 6 Petang 16.30 - Kasih dan Bidadari
18.00 - Sports Torabika Soccer Championship 20.30 - Mermaid in Love 2 Dunia 22.00 - Surga yang Ke-2 23.30 - FTV Utama
ANTV 06.00 - Tuyul & Mbak Yul 06.30 - Jinny oh Jinny Datang Lagi 07.45 - Tuyul & Mba Yul Reborn 09.00 - Jin & Jun Makin Gokil 10.15 - Gara-gara Duyung 11.30 - Anandhi 14.00 - Archana Mencari Cinta 16.00 - Gopi 18.30 - Lonceng Cinta 20.00 - Mohabbatein 22.00 - Hukum Karma METRO TV 06.00 - Headline News 06.05 - Editorial Media Indonesia 07.00 - Headline News 07.05 - Spirit Football 07.30 - Agung Sedayu Group 08.00 - Headline News 08.05 - Techno Lounge 08.30 - Agung Sedayu Group 09.00 - Headline News 09.05 - Metro Kini 09.30 - Agung Sedayu Group 10.00 - Headline News 10.05 - Dunia Kita 10.30 - Do It 11.00 - Headline News 11.05 - Newslog 12.00 - Headline News 12.05 - Metro Siang 13.00 - Headline News 13.05 - Kick Andy 14.30 - Layar Perak 15.00 - Headline News 15.05 - Metro Sore 15.30 - 1000 Meter 16.00 - Headline News 16.05 - Ayo Cari Tahu 16.30 - Membedah Jakarta 17.00 - Headline News 17.05 - Metro Hari Ini 18.00 - Headline News 18.05 - Prime Time News 19.00 - Headline News 19.05 - Metro Highlights 19.30 - Republik Sentilan Sentilun 20.30 - Melawan Lupa 21.00 - Headline News 21.05 - Cendekia 21.30 - Top News 22.30 - Letís Talk 23.30 - Metro Sport
INDOSIAR 06.00 - Mamah & AA Beraksi 07.30 - Keluarga Somat 08.00 - Bedu Adul 08.30 - Mat Jo 09.00 - Motu Patlu 09.30 - Power Ranger Super Mega Force 10.00 - Hot Issue Pagi 11.00 - Patroli 12.00 - Kan Kucari Anakku sampai Aku Menutup Mata 14.00 - Hot Issue Sore 15.00 - Fokus 15.30 - Torabica Soccer Championship 18.00 - D’Academy Asia 2 Top 6 TRANS7 06.00 - Ruqyah 06.30 - Selamat Pagi 07.15 - Selebrita Pagi on the Weekend 08.00 - Modern Mom 08.30 - Petualangan Singa Pemberani 2 10.00 - Mavievaganza - Pasukan Kapiten 11.30 - Selebrita on the Weekend 12.15 - Redaksi Siang Akhir Pekan 12.45 - Movievaganza - Tarix Jabrix 14.30 - Movievaganza - Tarzan ke Kota 16.15 - Redaksi Sore 17.00 - The Star 18.15 - CCTV 18.45 - Asal 20.00 - On the Spot 20.45 - Indonesia Lawak Klub 22.00 - Hexagon War 23.00 - MacGyver
TRANS TV 06.30 - Insert Pagi 07.30 - Celebrity on Vacation 08.00 - Indonesia Punya Cerita 08.30 - My Trip My Adventure 10.00 - Survivor 10.45 - Mission X 11.30 - Insert Siang 13.00 - Cartoon Network - The Powerpuff Girls 13.30 - Cartoon Network - Ben 10 14.00 - The Transmart 14.30 - Bro & Bray 15.00 - Dr. Oz 16.00 - Ujian Cinta 17.00 - Best Moment HUT 15 Transmedia
19.00 - The Mortal Instruments: City of Bones 21.45 - The Edge
TVONE 06.00 - Apa Kabar Indonesia Pagi Akhir Pekan (Live) 07.30 - Coffee Break 08.00 - Property in Harmoni 2016 08.30 - Best World Boxing 11.00 - Kabar Siang Akhir Pekan 12.00 - Bio IN 12.30 - Coffee Break 13.00 - Telusur 3 14.00 - Dari Langit 15.00 - Damai Indonesiaku (Live) 17.00 - Kabar Petang Akhir Pekan (Live) 19.00 - Menyingkap Tabir 3 20.00 - Local Documentary 21.00 - Apa Kabar Indonesia Malam Akhir Pekan (Live) 22.00 - One Pride MMA 2 (Live) CAKRA SEMARANG TV 11.30 - Seputar Jawa Tengah Siang (Berita Lokal Jateng) 12.00 - Smile Home Shopping 13.00 - Berita dan Bincang Terkini (Breaking News) 13.05 - Lejel Home Shopping 14.00 - Berita dan Bincang Terkini (Breaking News) 14.05 - Smile Home Shopping 15.00 - Berita dan Bincang Terkini (Breaking News) 16.00 - Nying Nyong Yukk (Music Karaoke) 17.00 - Berita dan Bincang Terkini (Breaking News) 17.05 - Sabtu Sore Santai (Entertaiment) 18.00 - Berita dan Bincang Terkini (Breaking News) 18.05 - Mossion 18.30 - Seputar Jawa Tengah Malam (Berita Lokal Jateng) 19.05 - Malam Mingguan Yukk (Entertainment) 20.00 - Nyidam Sari 21.00 - Langen Budaya 21.30 - Esbe (Pengobatan Pria Dewasa) 22.00 - Berita dan Bincang Terkini (Breaking News) 22.05 - Obama (Obrolan Malam Pria Dewasa) 22.30 - Langen Budaya 23.00 - Mars Indonesia Raya 23.05 - Closing
SABTU, 17 DESEMBER 2016
RUSAK PARAH : Jalan Kaligawe Raya di depan jalan masuk Terminal Terboyo, Jumat (16/12) rusak parah. Lubang besar sering tertutup air, sehingga membahayakan pengendara. (63)
Jalan Kaligawe Tak Kunjung Diperbaiki SEMARANG- Kerusakan ruas Jalan Kaligawe sepanjang lebih dari 7 kilometer, hingga kini tak kunjung diperbaiki. Akibatnya, kondisi ruas jalan nasional itu semakin rusak parah. Pantauan Suara Merdeka kemarin, kerusakan terjadi mulai dari perlintasan rel kereta api, tikungan arah Arteri Yos
Sudarso, bawah jembatan tol, depan kampus Unissula dan RS Sultan Agung, hingga sekitar Terminal Terboyo dan depan
Nasmoko. Di ruas jalan menuju perlintasan kereta api, kondisi jalan bergelombang. Sampai di belokan arah arteri bawah jembatan tol, rusak parah. Terdapat lubang yang lebar dengan kedalaman lebih dari 20 cm di jalan.
Baru Dimulai 2017 SEMARANG - Kerusakan di ruas jalan Kaligawe Raya, akan diperbaiki mulai tahun depan. Pejabat Pembuat Komitmen (PPKom) Semarang-Demak-Trengguli, Satker Pelaksana Jalan Nasional Metropolitan Semarang, Andi Nugroho Jati, mengungkapkan pada 2017 mendatang diwacanakan
(Bersambung hlm 20 kol 2)
Lima Sekolah Tergusur Tol ■ Sebagian Warga Belum Pindah
SM/Zulkifli Z Fahmi
PEMBUATAN FLY OVER : Beberapa pekerja Tol SemarangBatang, menggunakan truk dan alat berat dalam pembangunan fly over Bringin 1, Bringin 2 dan Barrier Gate, Jumat (16/12) siang. (63)
NGALIYAN- Sejumlah sekolah di Kecamatan Ngaliyan, tergusur oleh proyek jalan Tol Semarang - Batang. Dinas Pendidikan Kota Semarang masih mencari lahan pengganti untuk sekolah-sekolah tersebut. Sekolah-sekolah yang kena gusur tersebut antara lain SMP 16 Semarang, SD Negeri Ngaliyan 2, TK Pertiwi Ngaliyan, Madrasah Ibtidaiyah (MI) Nurul Islam Ngaliyan, dan SDN Tambakaji 03. Kepala Dinas Pendidikan
Kota Semarang Bunyamin, mengatakan untuk bangunan gedung sekolah yang seluruhnya terkena proyek, pihaknya saat ini mencari lokasi pengganti. Sementara yang terkena sebagian, hanya akan dilakukan penataan. ’’Kalau ada siswa yang pindah sekolah, karena rumahnya terkena proyek tol, itu hak orangtua, dipersilahkan saja, kami akan membantu kepindahan,’’ ujarnya. (Bersambung hlm 20 kol 2)
Manfaatkan Kotoran Ikan untuk Tumbuhan Kotoran ikan yang selama ini dianggap sebagai limbah, dengan teknologi aquaponik, dapat dimanfaatkan pupuk tanaman. Dengan teknologi ini, warga dapat memanfaatkan lahan yang terbatas untuk budidaya tanaman dan ikan.
SM/Hendra Setiawan
MERAWAT TANAMAN: Syafei merawat tanaman di atas kolam, di halaman rumah miliknya, di Kelurahan Kandri, Gunungpati, belum lama ini. (63)
BILA sebelumnya sudah ada budidaya ikan memanfaatkan kotoran ayam. Kali ini tengah dirintis budidaya tanaman memanfaatkan kotoran ikan. Warga Perumahan Kandri Pesona Asri, No 14 Blok H1, RT 7, Kelurahan Kandri, Gunungpati, Syafei (50) tengah melakukannya. Ide pemanfaatan tersebut, berawal dari kolam lele yang selalu kotor. Meski sudah diberi saluran filter, di dasar kolam seringkali terdapat endapan dari sisa makanan dan kotoran
Sebandaran-Jagalan Semrawut
ikan. Syafei pun harus sering mengganti air, agar kolam tidak kotor dan endapan menjadi penyakit bagi ikan. Dia kemudian melakukan percobaan, untuk membuat filter alami air kolam. Syafei membuat jaringan pipa berdiameter sekitar 10 sentimeter, diletakkan di atas kolam yang berada di halaman rumah miliknya. Pipa tersebut diberi lubang-lubang untuk tempat tanaman, termasuk sayur.
(Bersambung hlm 20 kol 1)
akan ada perbaikan di beberapa ruas jalan Kaligawe. Tetapi perbaikan dilakukan secara bertahap. ’’Pada 2017, dari KM 2+300 sampai dengan KM 3+300 atau dari awal ruas Kaligawe sampai di bawah jembatan tol akan ditinggikan dan dibangun jalan beton.
(Bersambung hlm 20 kol 1)
JALANSebandaran-Jagalan semrawut kayak gitu, parkir kanankiri ndak karuan. Terima kasih.(081805874118) PAK Hendi, lampu jalan di Jl Bandarharjo sudah lama ada yang rusak tidak diperbaiki dan penerangan minim sekali. Mohon disidak.(082136007777)
(Bersambung hlm 20 kol 1)
SM/Irawan Aryanto
■ Kemacetan Sampai Satu Kilometer
Anda punya keluhan, kritik atau saran seputar pelayanan publik di Kota Semarang dan sekitarnya? Kirim pesan anda dengan bahasa santun, tidak memfitnah, dan dapat dipertanggungjawabkan. Ketik smg (spasi) pesan Anda. Kirim ke 085641600500
Zuhur
Asar
Magrib
Isya
Subuh
11.37
15.04
17.53
19.09
03.55
Untuk Semarang dan Sekitarnya
Sumber: Kanwil Kemenag Jateng-Pusdapro SM
SABTU, 17 DESEMBER 2016
Warga Dinar Indah Waswas KIRIMKAN materi Seputar Tugu Muda atau foto Lintas Pandang Anda ke kantor Biro Kota Suara Merdeka, Jl Merak 11A Lantai II, telepon (024) 3511457, 3511467 (hunting), fax (024) 3544593. Materi juga bisa dikirim lewat e-mail:
[email protected], atau SMS ke 085641600500 dengan format, ketik stm (spasi) materi Seputar Tugu Muda. Sertakan identitas pengirim dan nomor telepon yang bisa dihubungi.
■ Rawan Banjir Susulan SEMARANG- Banjir yang melanda Blok 7 RT 6 RW 16, Perumahan Dinar Indah, Kelurahan Meteseh, Kecamatan Tembalang, Kamis (15/12) sore lalu,
Nonton Bareng Timnas
membuat warga setempat waswas.
DPRD Kota Semarang menggelar acara nonton bareng final Piala AFF 2016 leg kedua Thailand vs Indonesia di halaman Balai Kota Semarang, Sabtu (17/12). Disediakan 1.000 porsi makanan rakyat secara gratis. Acara dimulai pukul 18.00. (fri-71)
Pengajian Yayasan Mardi Waluyo PROF Dr Amin Syukur akan menguraikan tentang yayasan sebagai ladang amal ibadah di Jl Kiai Saleh No 15 . Kegiatan itu digelar Yayasan Mardi Waluyo Semarang , Sabtu (17 /12) pukul 09.30. (H3-71)
Pengajian Ahad Pahing SM/Muhamad Nurhafid
JAM’IYYATUL Hujjaj Nahdlatul Ulama (JHNU) Kota Semarang akan menggelar pengajian rutin Ahad Pahing 7-9, Minggu (18/12) besok mulai pukul 07.00 di Gedung Majelis Taklim NU Jalan Puspogiwang I Semarang. Kegiatan diisi kajian aswaja, ngaji Arbain Nawawi dan istighotsah oleh KH Ahmad Hadlor Ihsan. (C22-71)
Pelatihan Bahasa Arab PUSAT Kajian Bahasa Arab Lisanul Arab akan mengadakan pelatihan Bahasa Arab untuk pemula. Pelatihan bakal dilaksanakan, Minggu (25/12) mendatang di Masjid Baiturrahim Kesdam IV Diponegoro, Semarang. Info lebih lanjut hubungi 085799739699. (K23-71)
SPBU Tlogosari Gelar Donor Darah PADAHari Ibu, Kamis (22/12) pukul 09.00- 13.00, SPBU 44.501.26 Tlogosari akan menyelenggarakan bakti sosial donor darah. Kegiatan itu digelar di SPBU Jl Soekarno Hatta No 282 Semarang. Dapatkan merchandise dan tiga liter Pertamax untuk pendonor. Terbuka untuk umum dan gratis. Info : Eka 024-6706480 (dang-71 )
Silaturahmi Keluarga Besar Ngawi- Semarang KELUARGA besar Ngawi-Semarang yang tinggal di Kota Semarang akan menggelar silaturahmi di rumah Parsianto, Jalan Taman Wologito No 18, Kembangarum, Semarang Barat. Info lebih lanjut hubungi Djoko 085100557674/081325371999 (arw-71)
KOMPETISI FISIKA: Puluhan siswa dari berbagai SMAmengikuti kompetisi fisika android di Unika Soegijapranata, Kamis (15/12) lalu. (71)
Puluhan Siswa Ikut Kompetisi Fisika Android SEMARANG - Program Studi Teknik Elektro Unika Soegijapranata menggelar Android Physic Measurement Competition (APHIC). Kompetisi fisika menggunakan teknologi smartphone berbasis android itu diklaim baru kali pertama diselenggarakan di Indonesia. Bertempat di gedung Training Center Unika, Kamis (15/12) lalu, kompetisi tersebut diikuti 20-an siswa dan siswi SMA di Kota Semarang dan sekitarnya. Mereka antara lain dari SMA Sedes Sapientiae, SMA PL Don Bosco, SMA Kebon Dalam, SMA 2 Ungaran dan SMA Masehi 2 PSAK. Ketua Program Studi Teknik Elekro Unika Soegijapranata, Budi Setiawan MT IPM mengatakan, ada dua kategori lomba dalam kompetisi APHIC itu. Pertama, lomba penyelesaian soal-soal fisika menggunakan
aplikasi android, seperti kalkulator fisika dan sejenisnya, untuk menghitung suhu, kalori energi, listrik, magnet, optika geometri, getaran gelombang tinggi, dan fluida. Kedua, lomba mengukur besaran fisika melalui aplikasi sensor box for android guna mengukur tinggi antena, mengukur kekerasan suara, medan magnet, kemiringan benda, dan arah mata angin. Penerapan Fisika ”Setiap tim yang terdiri atas beberapa siswa itu, minimal menggunakan satu unit smartphone android yang sudah terinstal aplikasi alat hitung fisika, seperti aplikasi kalkulator fisika dan sensor box,” ujar Budi saat ditemui di sela-sela kompetisi. Dia menjelaskan, tujuan kegiatan ini, untuk memasyarakatkan penerapan ilmu fisika dalam teknologi. Selain itu, memaksimalkan penggunaan teknologi smartphone. Diharapkan, para
siswa dan siswi dapat memahaminya dan nanti tertarik meneruskan pendidikan ke jurusan teknik. ”Kami ingin penggunaan smartphone tidak hanya untuk mempromosikan diri melalui media sosial saja. Tetapi juga mengembangkan ilmu.” Menurut Budi, kebutuhan sumber daya manusia (SDM) di bidang teknik cukup tinggi. Banyak perusahaan mencari SDM yang berkualitas di bidang teknik. Namun, minat pelajar masuk ke jurusan teknik masih rendah dibandingkan jurusan lain. Imbasnya, tak sedikit perusahaan akhirnya merekrut SDM teknik dari luar negeri, apalagi saat ini sudah sudah dibuka keran persaingan Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA). Pihaknya tidak ingin hal itu terus terjadi. Salah satu siswa SMAKebon Dalam, Andreas Yulianto menyatakan, kegiatan ini bermanfaat. (K23-71)
Mereka khawatir banjir susulan melanda daerah tersebut. Beberapa warga, Jumat (16/12) kemarin, nampak berjaga di depan rumah. Beberapa di antaranya terus memantau debit air Kali Babon yang berada di sisi timur perumahan tersebut. Sebab, sebelumnya air dari Kali Babon itu meluap. Saat itu, terjadi hujan deras di wilayah hulu atau sekitar Ungaran. ’’Saat itu, ketinggian air di jalan mencapai 1,5 meter. Air masuk ke rumah. Sambil membersihkan barang-barang, kami terus berjaga, karena khawatir banjir kembali terjadi,’’ ujar Widiyatno, Ketua RT setempat. Widiyatno mengungkapkan, kondisi di Blok 7 itu diperparah dengan lokasinya yang paling rendah dibandingkan daerah sekitarnya. Saat hujan, air mengalir menuju ke Blok 7. Bila debit air di Kali Babon tinggi, air dari Blok 7 tidak bisa mengalir ke sungai sehingga menyebabkan genangan. Dia mengatakan, dulu tanggul Kali Babon di sisi timur perumahan hanya berupa tanah. Saat itu sering jebolan. Akhirnya dibuat permanen. Namun, belum menyeluruh. ’’Kalau keadaan membahayakan, kami akan membuat posko sementara di Masjid Ar Rahman Perumahan Dinas Indah atau mengungsi ke rumah saudara,” tuturnya. Kristianto, warga lain di Blok 7 Perumahan Dinar Indah menuturkan, meski langganan banjir, belum berencana pindah
Sejumlah Kantor Dinas Berubah
SM/dok
KANTOR BARU : Ketua Gabungan Importir Nasional Indonesia (Ginsi) Jateng Budiatmoko (kanan) menerima tumpeng dari Sekretaris Ginsi Jateng Yudi Panca dalam acara peresmian kantor baru di Jl Abdulrahman Saleh No 226 H Manyaran, kemarin.(H85-91)
SM/dok
MERIAHKAN MAULUD NABI : Memperingati Maulud Nabi Muhammad Saw 1438 H, Masjid Baitul Huda RW I Krapyak mengadakan lomba antar-TPQ, pawai, dan pengajian. Pawai yang dimeriahkan grup drumblek Drajat dari Salatiga tersebut, diberangkatkan Lurah Krapyak, Titik Suharni.(71)
SEMARANG - Penataan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang tengah dilakukan Pemkot Kota Semarang, berimbas pada perubahan sejumlah kantor dinas. Akan ada dinas yang dipecah, ada pula yang hilang. Beberapa kantor pun akan berubah nama mulai Januari 2017. ’’Penataan kantor juga tengah dilakukan. Adapun kepindahan dan perubahan nama, baru akan dilakukan 2017. Tentunya ini akan sedikit menganggu pelayanan kepada masyarakat. Akan tetapi tidak akan terlalu lama,’’ kata Kepala BKD Kota Semarang, Bambang Sukono. Beberapa kantor yang mengalami perubahan, di antaranya, Kantor Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) di Jl Supriyadi. Pada 2017 akan digunakan untuk Dinas Pekerjaan Umum (PU). PU sendiri merupakan gabungan dari beberapa fungsi di Bina Marga, PSDA, Penerangan Jalan Umum (PJU) Jalan. Kemudian Kantor Dinas Pasar di Jl Dr Cipto. Pada 2017, Dinas Pasar akan hilang, tugas dan fungsinya masuk ke Dinas
Perdagangan dan Dinas Perindustrian. Adapun Kantor Dinas Pasar rencananya akan digunakan untuk kantor Dinas Perdagangan. Sementara itu, Kantor Dishubkominfo yang ada di Jl Tambak Aji Raya, hanya akan ditempati Dinas Perhubungan saja. Adapun, pecahannya, yakni Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian akan berkantor di Balai Kota Semarang. Nantinya, sambung Bambang, Dinas Komunikasi, Informasi, Statistik dan Persandian juga akan membantu masingmasing dinas untuk memperbarui website. Dengan adanya perubahan OPD, juga akan ada penyesuaian website. Bambang menambahkan, APBD 2017 yang telah diajukan juga sudah sesuai dengan OPD masingmasing. ’’Untuk beberapa kantor yang ada di lingkungan pemkot juga akan ada penyesuaian. Kami akan terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar tidak bingung. Kami berharap, penyesuaian ini tidak terlalu lama mempengaruhi pelayanan kepada
masyarakat,’’ sambung Bambang. Kecamatan Penataan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang tengah terjadi di lingkungan Pemkot Semarang, tidak hanya menyasar dinas dan bidang saja. Pegawai di tingkat kecamatan dan kelurahan yang di Kota Semarang ikut ditata. Total ada 4.882 PNS, di luar guru, yang bisa berpindah tugas. Masing-masing dinas, bidang, kecamatan dan kelurahan diminta mendata nama-nama pegawai yang diusulkan untuk masuk penataan. Paling lambat pada 19 Desember, nama-nama tersebut sudah masuk BKD. ’’Ya, nanti tidak hanya pegawai dinas dan badan saja
yang bisa dipindah, namun juga pegawai kelurahan dan kecamatan. Penataan pegawai disesuaikan dengan bidang dan beban tugasnya. Kami terus melakukan koordinasi agar semuanya berjalan baik,’’ ujar Bambang Sukono. Terkait penunjukkan sejumlah kepala dinas dan badan di OPD yang baru, Bambang Sukono menjelaskan, menjadi wewenang Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan. Nantinya juga akan berkoordinasi dengan pemangku kebijakan, Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi. Sementara itu, Camat Gajahmungkur, Sigit Suroso menuturkan, penataan OPD baru itu, juga menyasar ke kelurahan dan kecamatan. (K18,fri-91)
ke daerah lain. ”Sebelumnya, kami tidak tahu kalau di sini rawan banjir,” kata Kristanto. Kali Diperlebar Warga berharap pemerintah menanggul di sepanjang sungai tersebut. Mereka juga mengusulkan agar Kali Babon diperlebar. Terpisah, Kepala Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD Kota Semarang, Abel Montero meminta seluruh warga waspada terhadap bencana. Pasalnya, potensi hujan deras masih akan terjadi pada akhir Desember hingga Januari 2017. ’’Kami meminta warga di sekitar bantaran sungai waspada. Hujan deras di wilayah atas, seperti Ungaran membuat debit sungai meningkat. Hal itu rawan menimbulkan banjir di beberapa daerah aliran sungai (DAS). Selain banjir, warga juga harus mewaspadai tanah longsor,’’ ujar Abel. (zul,K18-71)
SABTU, 17 DESEMBER 2016
Kadin Dukung Industri Fashion ■ Gelar Semarang Fashion Festival 2016 SEMARANG - Sebagai bentuk dukungan terhadap industri fashion di Kota Semarang, Kadin Kota Semarang menyelenggarakan Semarang Fashion Festival 2016 di Gumaya Tower Hotel Semarang, Sabtu (17/12) ini.
SM/Fani Ayudea
PILIH PAKAIAN : Pengunjung memilih pakaian di bazar Matahari Java Supermall, kemarin. (63)
Matahari Gelar Bazar Diskon 70% SEMARANG - Menyambut Natal dan Tahun baru, Matahari Java Supermall menggelar bazar dengan diskon hingga 70 persen, di atrium mal. Pada akhir tahun ditawarkan berbagai macam promo untuk beraneka ragam produk fashion wanita, pria, pakaian dalam, anak-anak, tas, baju tidur, sandal, dan sepatu. Poppy Puspita, customer service Matahari Java Supermall,
mengatakan berbagai merek yang mengikuti program ini antara lain Rock Valley, Dr Kevin, Laviola, Triset, Fleurette, Watchout untuk produk alas kaki. Harga yang dibandrol mulai Rp 79.000. ’’Khusus tas tangan dan tas kasual diskon 50 persen,’’ ujarnya. Untuk pakaian wanita seperti Hassenda, Point One, Graphis, Chicgirl, Accent, Mint, Bandidas, Simplicity, menawarkan
potongan harga sebesar 70 persen. ’’Ada juga harga spesial Rp 99.000,’’katanya. Adapun pakaian anak dibandrol mulai Rp 60 .000. Merek yang tersedia seperti Hipofant, Pingu, Colours in, Popeye, Crocodile Junior. ’’Untuk pakaian pria ada batik Arjuna Weda memberikan promo beli stau item harga Rp 100.000, atau beli dua item Rp 150.000. Batik Karunia juga menawarkan
potongan harga 75 persen,” tuturnya. Matahari juga menawarkan diskon untuk produk koper merek Traveltime sebesar 50 persen. Ada pula bonus instan Rp 150.000, untuk produk yang bertanda khusus. Voucher itu diperoleh dari belanja minimal Rp 300.000. Kupon hanya dapat digunakan pada tanggal sama dengan tanggal pembelian yang tertera di struk.(J8-63)
Harga Daging Makin Mahal SEMARANG - Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru, konsumsi daging diprediksi, meningkat kendati harga daging masih mahal mencapai Rp 100.000/kg-120.000/kg. ’’Sama seperti tahun lalu, setiap menjelang Natal dan Tahun Baru, penjualan harga daging selalu meningkat. Sebagian masyarakat yang merayakan libur akhir tahun, mulai membeli daging untuk dimasak bersama keluarga. Diperkirakan penjualan ramai pada dua hari sebelum Natal dan terus meningkat sampai Tahun Baru,’’ tutur Fatmawati (38), pedagang di Pasar Karangayu, Jumat (16/12). Fatmawati menuturkan kendati harga masih mahal mencapai Rp 100.000-120.000/kg untuk daging kualitas baik dan kualitas sedang Rp 90.000/kg, namun masyarakat masih mengonsumsi daging. Saat ini pen-
jualan mulai ramai. Jika biasanya terjual sebanyak 50 kilogram daging sapi saat ini terjual sebanyak 70 kilogram daging. ’’Harga yang masih mahal tidak menurunkan penjualan selama Natal dan Tahun Baru,’’ katanya. Berdampak Peningkatan penjualan daging sapi, berdampak pula pada kenaikan harga. Pedagang daging sapi di Pasar Johar, Sulastri (39) mengatakan harga daging naik di kisaran Rp 5.000-Rp 10.000 per kilogram. Harga daging sapi pada sepekan lalu, mencapai Rp 100.000/kg. Saat ini harga daging naik menjadi Rp 110.000120.000/kg. Permintaan yang tinggi sementara pasokan terbatas membuat harga merangkak naik. Selama ini ia memperoleh daging sapi dari sejumlah daerah di Klaten, Boyolali, Salatiga dan
RPH Penggaron Semarang. ’’Untuk saat ini distribusi daging sapi ke pasar Johar masih lancar. Setiap hari saya mendapatkan stok sebanyak 1 ton. Diharapkan stok daging masih ada meskipun permintaan selama Natal dan Tahun Batu relatif tinggi,’’harapnya. Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Semarang, Nurjanah mengatakan menjelang libur akhir tahun, petugas Disperindag intensif memantau harga dan ketersediaan sembako termasuk daging sapi di sejumlah pasar tradisional Semarang. ’’Petugas setiap hari memantau. Harga masih stabil, meskipun ada beberapa sembako yang naik. Kendati demikian, kami memastikan stok masih aman dan cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat,’’ujarnya. Adapun, saat ini pasokan daging sapi di Kota Semarang mencapai 222 ton sementara
SM/Fista Novianti
JUAL DAGING: Pedagang menjual daging di Pasar Johar, Jumat (16/12). (63)
kebutuhan hanya 170 ton. Artinya, pasokan yang ada sekarang ini cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. (K14-63)
Acara tersebut menampilkan parade desainer kenamaan dari kota Lunpia. Sebut saja, Christiani Mohr, Eka Wismana, LZ dari Liza Supriyadi, Muhammad Bayu Indonesia, Krajan Batik dari Vera Khan, Elvina Kho, DS Fashion dari Al Fath, Initial D, Jims Bridal, Kharisma Rumah Mode, AcakAcak Semarang dari LPTB Susan Budihardjo, Vivid Lazarus, Batik Selotigo dan Elkana Gunawan Tan. Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan Kadin Kota Semarang, Mahar Soedjana, menuturkan kota Semarang memiliki kekayaan industri fashion yang potensial untuk dikembangkan, serta memiliki daya saing yang tak kalah dengan kota besar lain di Indonesia. Desainer asal Semarang telah merambah pasar internasional. Industri ini merupakan salah satu industri kreatif yang bisa menggerakkan perekonomian kota Semarang. ‘’Melihat peluang yang sangat besar untuk memperkenalkan dan mengembangkan industri fashion di Semarang, Kadin bekerja sama dengan Totok Shahak Modeling, menggelar acara Semarang Fashion Festival (SSF) 2016. Ini sekaligus berbarengan dengan pelantikan pengurus Kadin Kota Semarang 2016-2021,’’tuturnya, saat jumpa media di Gumaya Tower Hotel
Semarang, Jumat (16/12). Dilantik Pengurus Kadin Kota Semarang akan dilantik oleh Ketua Umum Kadin Jateng, Kukrit Suryo Wicaksono serta dihadiri Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi. Mahar mengatakan pelantikan pengurus Kadin kali ini berbeda dengan sebelumnya karena berbarengan dengan kegiatan SSF 2016. Nantinya, beberapa pengurus Kadin akan fashion show mengenakan busana dari sejumlah desainer. ‘’Ini adalah bentuk dukungan Kadin Semarang terhadap hasil karya desainer,’’ujarnya. Elkana Gunawan dari Indonesian Fashion Chamber
(IFC) chapter Semarang mengatakan, sejumlah desainer dari IFC juga ikut memamerkan hasil karyanya seperti Ina Priyono, Ave Sanjaya dan masih banyak lagi. Pada acara tersebut ia akan menampilkan busana formal untuk anak muda bertema keindahan Bunga Lotus. Kemudian pada Sabtu malam akan diselenggarakan Grand Final Model Search 2016 dalam rangka merayakan HUT ke-25 Totok Shahak Modelling. Totok menambahkan, penjaringan peserta sudah dimulai September lalu. Tercatat ada 420 pendaftar kemudian disaring menjadi 100 semifinalis. Berhasil menjadi finalis yaitu 20 model cewek dan 20 model cowok. Pemenang akan mendapatkan hadiah total jutaan rupiah. Grand Final akan diisi fashion show dari Ina Priyono, Ave Sanjaya, busana dari Hush Puppies, Latisha, Ventlee serta ada pula Kids Model Search yang diikuti sejumlah model anakanak. (K14-63)
SM/Fista Novianti
FOTO BERSAMA: Para pengurus Kadin Kota Semarang, berfoto bersama para desainer saat jumpa media di Gumaya Tower Hotel Semarang, Jumat (16/12). (63)
SABTU, 17 DESEMBER 2016
Bus BRT Nyaris Terbakar SEMARANG - Sebuah Bus Rapid Transit (BRT) nyaris terbakar di shelter Jalan Dr Sutomo, atau di depan Mapolrestabes Semarang Jumat (16/12) sekitar pukul 15.45. Bus yang yang mengangkut 22 penumpang ini, bisa diselamatkan, setelah petugas jaga Markas Satuan Sabhara Polrestabes Semarang memadamkan api yang membakar mesin, menggunakan alat pemadam api ringan (APAR). Menurut keterangan pengemudi BRT Sutarjo (55), BRT Koridor II nomor lambung 01 Terboyo - Sisemut ini, saat menurunkan penumpang di shelter depan lapangan Mapolrestabes, mengalami masalah. Mesin bus H-1708-FG tersebut tiba-tiba mengeluarkan asap. ‘’Saat saya menginjak kopling ketika berhenti tidak berfungsi. Tibatiba mesin mati dan saat hendak distarter, malah mengeluarkan percikan api di bagian mesin. Api sempat menyala, saya teriak agar penumpang keluar,’’ungkapnya saat berada di lokasi kejadian. Beruntung teriakan penumpang dan bagian tiketing didengar oleh salah satu anggota penjagaan Markas Mapolrestabes Semarang, yang sedang berjaga yakni Aipda Titis Widodo. ‘’Saat sedang jaga di dalam pos, saya mendengar teriakan banyak orang dari arah jalan Dr Sutomo, dan melihat bagian bawah depan mesin bus sudah mengeluarkan api,’’ujar Titis. Saat itu juga, dia menyemprotkan alat pemadam api ringan agar kebakaran tidak membesar. Dari keterangan sopir BRT, seharis sebelumnya dinamo bus tersebut diservis. Sebelum beroperasi, kemarin bagian mekanik juga telah mengganti oli. ‘’Saya tidak tahu kenapa ini bisa terjadi, sebab tadinya normal semua,’’jelasnya. Insiden yang nyaris membakar BRT ini sempat membuat arus lalu lintas di Jalan Dr Sutomo macet. Tetapi tak berapa lama arus lalu lintas kembali normal setelah petugas Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) yang dibantu beberapa anggota lainya turun jalan membantu mengatur arus lalu lintas. Para penumpang kemudian dialihkan ke bus BRT berikutnya sementara BRT yang mengalami masalah dibawa ke bengkel. Sementara itu, Kepala BRT Kota Semarang, Agung Nurul Falaq, menegaskan bus tersebut hanya mogok biasa bukan terbakar. Dia sudah melakukan mengecek, karena kebeteluan sedang melintas di jalur tersebut. ‘’Kebetulan saya juga lewat situ dan melihat kondisi, ternyata permasalahannya ada di kopling yang ambles.’’ Agung memaparkan, kendaraan baru bantuan dari pemerintah pusat itu sedang masuk proses uji KIR dan trayek. Jika sudah lengkap, unit tersebut akan menggantikan armada BRT Koridor 1 (G2,K44-63)
Manfaatkan...
SM/Afri Rismoko
PINDAHKAN BARANG : Aparat Satpol PP, memindahkan barang dagangan sebelum membongkar lapak PKL di sepanjang Jalan Atmodirono, Jumat (16/12). (63)
Puluhan PKL Sepanjang Jalan Atmodirono Dibongkar SEMARANG SELATAN- Puluhan lapak pedagang kaki lima (PKL) di sepanjang Jalan Atmodirono, diratakan oleh Satpol PP, Jumat (16/12).
(Sambungan Hal 17) Air dari dasar kolam, disedot dan dialirkan melalui pipa-pipa tersebut untuk mengairi tanaman. Air yang awalnya kotor, berubah menjadi bersih setelah melewati pipa-pipa berisi tanaman. Air tersebut kembali lagi dialirkan ke kolam. Sementara tanaman hidup subur. ‘’Teknik ini biasa disebut aquaponik. Tanaman diletakkan di lubanglubang pipa dan dialiri air dari kolam. Akar tanaman bisa menjadi filter air. Sementara zat-zat yang terkandung di air, dimanfaatkan tanaman untuk tumbuh. Jadi tanaman tidak menggunakan media tanah,’’ujar Syafei. Rintis Dia sudah merintisnya sejak tiga tahun lalu. Banyak manfaat yang telah dirasakannya. Mulai dari menghemat pengeluaran rumah tangga, karena tidak membeli pupuk untuk tanaman. Kemudian, tanaman bisa dijual. Sayuran juga bisa dikonsumsi sendiri. Dengan teknik ini, imbuhnya, juga menjaga keseimbangan ekosistem. Lingkungan di sekitar juga tidak terganggu, karena air kolam menjadi tidak bau dan kotor. Rutinitas menguras kolam juga semakin berkurang, karena air disaring dan dimanfaatkan kembali. ‘’Warga sekitar juga antusias dengan konsep ini. Selain saya, ada sembilan warga lain yang juga sudah merintis sistem aquaponik ini sejak enam bulan yang lalu. Saya berharap, teknologi ini dapat dimanfaatkan secara lebih luas untuk kepentingan masyarakat,’’sambungnya. Dia mengungkapkan, tidak sedikit warga yang penasaran dengan sistem budidaya tanaman dan ikan yang tengah dilalukannya. Dia pun bersedia berbagi pengetahuan tersebut, agar masyarakat ikut menjaga ekosistem dan lingkungan di sekitarnya. (Hendra Setiawan-63)
Baru... (Sambungan Hal 17) Adapun dari jembatan tol ke arah timur, Terboyo, Sultan Agung dan seterusnya, penanganannya masih darurat, berupa tambal sulam,’’ ungkap Andi. Perbaikan secara menyeluruh, baru bakal dilaksanakan 2018. Andi menyebut, pemerintah mengalokasikan anggaran sebesar Rp 60 miliar untuk perbaikan. Dana ini berasal dari APBN 2017. Walau demikian, dana tersebut dialokasikan tidak hanya untuk perbaikan Jalan Raya Kaligawe, tetapi juga ruas jalan lain seperti Semarang-Demak. ’’Kami usulkan 2018 ditangani secara menyeluruh. Jadi kami sudah mengusulkan sekitar Rp 60 miliar untuk penanganan. Tetapi tidak hanya lokasi di situ saja (Kaligawe-red). Dana itu termasuk untuk lainnya, Semarang-Demak. Padahal, usulan kami Rp 60 miliar hanya di Kaligawe. Ini sedang dalam proses lelang, Maret 2017 kemungkinan sudah mulai,’’ jelasnya. Terkait kerusakan jalan di tikungan jembatan tol Kaligawe, diperlukan penanganan serius. Sebab, problem yang dihadapi bukan hanya persoalan jalan yang berlubang, melainkan genangan air yang ditimbulkan akibat rob atau hujan. Untuk sementara waktu, pihaknya memperbaiki dengan menambal bagian jalan yang berlubang menggunakan aspal. Upaya tersebut hanya sebagai solusi sementara. Jangka panjang, material yang digunakan, tahan terhadap air. ’’Konstruksinya kami ganti dengan yang tahan terhadap air. Misalkan dengan menggunakan beton. Sementara yang bisa dilakukan, diuruk dulu, supaya lubang tidak terlalu dalam. Tetapi kalau penambalan seperti itu tidak bisa bertahan lama, karena posisinya terendam air,’’ terangnya. (Ftp, K23-63)
Pembongkaran dilakukan karena lapak-lapak PKL tersebut berdiri di atas saluran. Menurut pantauan Suara Merdeka, aparat Satpol PP yang datang dengan empat unit truk, membuat panik pedagang. Para penegak perda itu, kemudian membongkar beberapa lapak yang sudah tidak dihuni. Ketika hendak membongkar lapak yang masih digunakan, petugas meminta pedagang untuk segera keluar dan mengeluarkan seluruh barangnya. Setelah seluruh barang dikeluarkan, petugas lang-
(Sambungan Hal 17) PAK Kasatlantas, tolong ditertibkan angkutan umum bus yang kerap ngetem di depan Poslantas Pertigaan Genuk Jl Kaligawe, sangat membahayakan karena ruas jalan menyempit. Padahal sudah ada tanda larangan berhenti. (085869832002) YTH Pak Wali Kota Semarang, kawasan Sidodrajat Tlogosari jadi genangan. Bagaimana Pak?(0811276651) LAMPU di median jalan Jl Walisongo Semarang sampai bundaran Kalibanteng ada yang mati. Mohon diteruskan ke Dinas Penerangan Jalan dan Pengelolaan Reklame Kota Semarang. Terima kasih.(081901822560) PIYE jal Pak Lurah Sampangan? Jalan di Menoreh Selatan sebagai fasilitas publik kok dipathok besi sehingga mobil warga kalau mau lewat harus angkat patok besi tersebut, kalau tidak ditutup kembali ada orang yang tinggal di mulut jalan tersebut ngomel-ngomel dengan galaknya. Jalan itu bukan milik pribadi lo.(087700499912) YTH Pak Gubernur, mau tanya? Kendaraan pelat merah banyak dijumpai pelat nomornya ditutupi mika warna gelap. Maksudte Pripun Pak? Matur suwun.(085876217505)
kami lakukan dua hari, Kamis (15/12) sore dan Jumat (16/12) pagi,” kata dia. Endro menjelaskan, pihaknya mengerahkan 60 anggota untuk penertiban tersebut. Adapun PKL yang ditertibkan terdiri dari pedagang makanan, potong rambut, kelontong, dan bengkel serta minuman. Pihaknya menginginkan setelah penertiban tersebut pemangku wilayah setempat segera melakukan pengawasan. Sehingga penertiban yang dilakukan tidak sia-sia. Sementara itu, Camat Semarang Selatan, Soetrino mengaku sudah memberitahu kepada PKL beberapa kali. Tetapi tidak pernah digubris pedagang, kemudian pihaknya meminta bantuan Satpol PP untuk penertiban. ”Sisa-sisa material bongkaran itu akan kami bersihkan paling lama dua hari,” tandasnya. (fri,K18-63)
Razia Tempat Kos, Sepasang Kekasih Diamankan SEMARANG - Sepasang mahasiswa yang sedang berada dalam satu kamar di sebuah rumah kos di Kelurahan Pendrikan Kidul, Kecamatan Semarang Tengah, diamankan petugas Polsek Semarang Tengah. Kedua mahasiswa sebuah Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di Semarang tersebut, terjaring razia yang dilakukan petugas Polsek Semarang Tengah bersama aparat Kecamatan Semarang Tengah. Saat diperiksa, kedua mahasiswa asal Kendal tersebut, mengaku hanya dudukduduk di kamar. Tetapi oleh polisi, sepasang dua anak muda tersebut tetap dibawa ke
Lima... (Sambungan Hal 17) Wakil Ketua Komisi D DPRD Kota Semarang, Anang Budi Utomo mengatakan sekolah yang terkena gusuran akibat proyek tol Semarang-Batang diharapkan tenang. Semua guru dan para siswanya tidak usah panik, karena DPRD bersama Pemkot Semarang akan mengawal aset pemkot yang kena proyek pemerintah pusat ini. ’’Lebih baik kita fokus untuk memastikan lahan relokasinya. Pertimbangan utamanya tidak jauh dari sekolah semula dan aksesnya mudah. Proses ganti rugi dan pembangunan sekolah
Jalan... (Sambungan Hal 17)
Piye...
sung membongkar dan merobohkan. Winoto (31) salah satu pedagang, mengatakan meski sudah mendapatkan peringatan, dia kecewa dengan penertiban tersebut. Menurutnya pedagang harus diberikan waktu untuk membongkar sendiri lapak mereka. ”Paling tidak kami diberi waktu untuk pindah, tidak langsung dibongkar. Saya sudah dua kali mendapatkan peringatan dari kelurahan,” ujar pemilik usaha bengkel motor itu. Ayati, pemilik warung makan yang juga dibongkar mengaku pasrah ketika
petugas akan membongkar lapaknya. Dirinya hanya bisa menyelamatkan barang dagangannya, tapi itu sia-sia. ”Ya, semua masakan yang sudah matang dan akan saya jual, jadi tidak berguna lagi. Padahal sedang ramai pembeli. Apalagi tidak ada pemberitahuan dari Satpol PP atau dari petugas kelurahan, sehingga banyak pedagang tetap berjualan,” kata dia. Kepala Satpol PP Kota Semarang, Endro PM mengatakan pihak kelurahan sebenarnya sudah memberikan surat peringatan kepada PKL. Tetapi banyak pedagang yang tidak memperdulikan peringatan tersebut. ”Para PKL sudah diperingatkan oleh lurah dan camat setempat. Tetapi banyak pedagang yang tidak merespon, sehingga satpol melakukan penertiban. Penertiban
Begitu juga dengan ruas jalan menuju Terminal Terboyo dan depan Nasmoco. Warga dan para pengendara harus lebih berhatihati saat melintas jika tak ingin terperosok ke dalam lubang. Sampai saat ini, belum ada upaya perbaikan maksimal dari pemerintah. Kondisi jalan depan kampus dan RS Sultan Agung yang sudah dicor beton kini juga sudah memprihatinkan. Beton di jalan banyak yang retak dan hancur. Siti Romlah (46), warga Pondok Raden Patah, Sayung, Demak yang sehari-hari berjualan makanan di Jalan Raya Kaligawe mengatakan, akibat kondisi jalan banyak yang rusak, kendaraan harus melaju lambat. Hal tersebut
kantor polisi untuk diberi pembinaan. ‘’Mereka kami beri pengarahan agar tidak mengulangi perbuatannya lagi,’’ ungkap Kapolsek Semarang Tengah AKP Kemas Indranegara, di sela-sela kegiatan, kemarin. Dalam kegiatan ini, Polsek Semarang Tengah mendatangi puluhan rumah indekos di sekitar Kampus Udinus Semarang, seperti di Jl Nakula, Jl Sadewa dan Jl Arjunia. Selain melakukan razia, petugas juga secara khusus memberikan imbauan kepada penghuni kos maupun pemilik rumah
kos untuk mewaspadai adanya peredaran narkoba. Pasalnya, selama ini tempat indekos dan anak muda menjadi sasaran empuk bagi para pengedar barang haram ini. Apalagi di tempat kos ini karena biasanya pengawasannya lemah. ‘’Saat kami periksa sejumlah tempat kos tidak ditemukan narkoba, tetapi kami mengimbau kepada mereka untuk tetap waspada,’’imbuhnya. Selain itu, lanjut dia, kegiatan ini juga untuk mencegah adanya ancaman bahaya terorisme dan paham radikalisme. Dalam kesempatan tersebut, polisi kemudian
memasang stiker imbauan yang isinya agar warga waspada pada setiap orang asing atau pendatang baru. ‘’Jika melihat orang yang mencurigakan tolong secepatnya hubungi polsek atau bhabinkamtibmas,’’ kata AKP Kemas. Kemudian, lanjut dia, salah satu upaya untuk mencegah bahaya terorisme, pihaknya mengimbau agar penghuni kos memiliki sikap peka dan tanggap lingkungan. ‘’Kenali sesama tetangga antar penghuni kos. Sebab dengan saling mengenal paling tidak bisa tahu tentang informasi darimana asalnya,’’ujarnya. (G2,K44-63)
baru di tempat relokasi pasti pemkot dan dewan akan mengawal,’’katanya. Sementara itu beberapa rumah di Kampung Klampisan, Kelurahan Purwoyoso, juga belum dibongkar, meski pemiliknya sudah menerima uang ganti rugi. Mereka beralasan rumah baru yang dibeli belum siap ditempati. Dari pantauan Suara Merdeka, Jumat (16/12) pembongkaran rumah di wilayah Kelurahan Ngaliyan, Kecamatan Ngaliyan, juga belum seluruhnya dilakukan. Pemilik rumah yang terkena proyek sebagian masih beraktifitas. Ada yang membuka toko sembako, kos, serta toko springbed.
Sementara itu, warga RT 4 RW 8 Kelurahan Purwoyoso, Saudah (48) mengatakan sudah membeli rumah di sekitar Borobudur Timur, Kelurahan Kembangarum Semarang Barat. Meski sudah beli rumah baru, dia masih tinggal di kediaman lamanya. Ungkapan senada juga dikatakan tetangganya, Sunipah (53). Dia berencana pindah di Mendut Permai, Kelurahan Kembangarum. Tetapi Sunipah mencicil pindahan perabotan rumah tangga lebih dulu. ’’Rumah baru belum sepenuhnya siap ditempati. Jadi kami cicil pindahan dulu, baru kemudian membongkar rumah ini. Setelah itu, baru kami tempati rumah baru di Borobudur, Kelurahan
Kembangarum,’’kata Saudah. Dari pengamatan di lapangan, bidang tanah di Kelurahan Gondoriyo yang telah dibebaskan sudah dilakukan pengerjaan. Para pekerja mengeruk, memadatkan, dan mengecor konstruksi untuk underpass. Para pekerja juga menggarap jalan koleksi di sisi utara Jalan Bringin Raya, Kelurahan Tambak Aji yang nantinya dijadikan akses warga. Fisik jalan Tol SemarangBatang sudah mulai tampak di Kalikangkung, Kelurahan Gondoriyo, Kecamatan Ngaliyan. Di tempat itu terlihat para pekerja juga memadatkan dan mengecor bidang yang sudah dikeruk. Di kawasan itu akan dibangun Barrier Gate.
’’Kami buat fisik jalan yang nantinya untuk Barrier Gate di Kalikangkung, Kelurahan Gondoriyo. Tetapi fokus utama kami membuat jalan yang nantinya menjadi akses warga lebih dulu. Pembuatan kontruksi dan penyangga mulai kami lakukan,’’ kata Humas PT Waskita Karya, Agus Setiawan. Menurutnya, meski pembebasan lahan belum selesai, pengerjaan fisik jalan tidak terganggu. Hal itu karena pihaknya dapat mengerjakan pada bidang yang sudah bebas. Di antaranya, di Kawasan Hutan Mangkang Wonosari, Gondoriyo, Tambak Aji, Bringin, dan Podorejo. Semuanya di Kecamatan Ngaliyan. (zul,H84-63)
mengakibatkan kondisi di jalan padat. Kendaraan sepeda motor, mobil pribadi, pikap, mobil boks, truk, dan bus harus antre melintas. Saat jam-jam sibuk seperti pagi dan sore hari, sering terjadi kemacetan panjang. ’’Terutama di tikungan arah arteri di bawah jembatan tol. Kondisi jalan berlubang dan tergenang rob. Kendaraan yang melintas harus pelan-pelan. Macet bisa lebih dari 1 kilometer. Banyak pengendara sepeda motor lebih memilih melewati trotoar,’’ujar Siti, kemarin. Menurutnya, kerusakan jalan di tikungan itu terjadi sudah hampir satu tahun. Lubang di jalan pun kerap membuat pengendara celaka, terutama pengendara motor. Mereka terperosok ke dalam lubang hingga jatuh dan mengalami luka-luka ringan hingga berat. Lilik Rusdiharno, warga
Genuk menambahkan, sebenarnya pernah ada perbaikan jalan dari pemerintah, tetapi tidak maksimal. Lubang jalan hanya ditambal menggunakan aspal kasar dan sirtu. Ketika dilewati kendaraan berat, aspal itu mengelupas lagi dan pecah. Dia dan warga lainnya, berharap perbaikan bisa dilakukan secara maksimal dan menyeluruh. ’’Harapannya, kalau bisa diperbaiki segera mungkin. Biar tidak banyak yang terperosok ke lubang dan dan macet. Tak hanya yang di bawah jembatan tol, tapi juga di jalan menuju Terminal Terboyo,’’tandasnya. Joko, warga Genuk lainnya mengungkapkan, kerusakan jalan menuju Terminal Terboyo juga sudah terjadi sejak enam bulan lalu. Dia menyayangkan, hingga saat ini kondisi di jalan tersebut
belum mendapat penanganan secara serius oleh pemerintah. Hal itu mengakibatkan timbul kema-
cetan hampir setiap hari, khususnya pada waktu pagi dan sore hari. (ftp, K23-63)
SABTU, 17 DESEMBER 2016
Ulama Diminta Arahkan Umat ■ Muncul Potensi Perpecahan KUDUS - Ketua DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar memaparkan potensi perpecahan umat seiring munculnya kelompok Islam ultra kanan (garis keras-Red).
SM/Saiful Annas
ULAMA RAKYAT : Ketua DPP PKB Muhaimn Iskandar memberi sambutan pada halaqoh Ulama Rakyat di Ponpes Darul Falah, Jekulo, Kabupaten Kudus, Jumat (16/12). (37)
Muhaimin menjelaskan, gairah keislaman di wilayah perkotaan kini meningkat pesat. Umat Islam mudah bergerak, terutama saat ada isu-isu sensitif menyangkut Islam sebagaimana terjadi pada peristiwa 212 di Jakarta. Fenomena gerakan 212 tersebut, lanjut Muhaimin, merupakan bentuk
memuncaknya gairah keislaman di masyarakat. Namun, dia mewantiwanti agar gairah keislaman tersebut tidak mengarah ke tujuan yang negatif. ‘’Saat ini di Indonesia mulai muncul kelompok garis keras atau ultra kanan yang tumbuh subur. Meski belum sampai mengakibatkan
perang atau perpecahan seperti yang dilakukan ISIS di Irak dan Syuriah, kondisi tersebut patut diwaspadai,”katanya. Dalam posisi inilah ulama NU dituntut berperan dalam mengarahkan umat menjadi sebuah gerakan yang positif, tawadlu, dan moderat sebagaimana ciri ulamaulama NU. ‘’Seluruh warga PKB dan NU juga saya imbau untuk mewaspadai ancaman perpecahan bangsa, seiring menguatnya sentiment anti-China dan antiasing yang cepat meluas melalui media sosial saat ini,’’katanya. Karena itu, Muhaimin berharap agar halaqoh Ulama Rakyat menjadi sarana pendidikan politik bagi
masyarakat. ‘’Iklim demokrasi di Indonesia saat ini sudah mengarah pada gaya liberalistik. Cirinya saat pilkada, politik uang menjadi faktor utama kemenangan calon. Ulama NU harus mampu memberikan pendidikan politik yang baik dan yang tidak mata duitan kepada umat,’’ tuturnya. Salah Paham Sementara itu, saat ditanya wartawan Muhaimin yang juga mantan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans), membantah adanya aliran dana Rp 400 juta saat menjadi menteri dalam kasus korupsi di Direktorat Jenderal Pembinaan dan Pengembangan Kawasan Transmigrasi (Ditjen
P2KTrans) Kemenakertrans, tahun anggaran 2014. Bantahan itu disampaikan Cak Imin saat ditanya wartawan terkait rencana pemanggilan dirinya oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). ‘’Itu hanya salah paham. Sudah selesai waktu itu dan sudah dijelaskan oleh dirjen tidak ada,’’ kata Muhaimin. Penegasan itu disampaikan Cak Imin usai menghadiri halaqoh Ulama dan Rakyat di Pondok Pesantren Darul Falah, Jekulo, Kabupaten Kudus, Jumat (15/12) sore. Hanya saja, Muhaimin enggan berkomentar lebih banyak terkait rencana pemanggilan oleh KPK. (H62-37)
Jembatan Rahtawu Tuntas Akhir Januari 2017 KUDUS - Pengerjaan Jembatan Banyu Sumurup di Desa Rahtawu, Kecamatan Gebog, Kudus yang berlubang (Suara Merdeka 2/12), hingga kemarin masih terus dikebut. Perbaikan sudah 15 persen dan diperkirakan tuntas pada akhir Januari tahun depan. Kadinas Bina Marga Pengairan Energi dan Sumber Daya Mineral (BPESDM) Sam’ani Intakoris, Jumat (16/12) menyatakan, perbaikan menggunakan anggaran pemeliharaan rutin. Penundaan perbaikan sempat menimbulkan kekhawatiran setelah alokasi kegiatan melalui APBD 2017 tidak disetujui DPRD.‘’Perbaikan diperkirakan menghabiskan dana Rp 200 juta.’’ Terkait dana yang terbatas, pembangunan tidak dapat dilakukan secara total. Pihaknya hanya akan membongkar bagian atas jembatan dan mengganti dasaran kayu dengan besi. Bagian atas dicor beton. Selain itu, memperkuat dinding tiang jembatan yang retak. ‘’Kami hanya mengupayakan agar kondisi jembatan tidak semakin parah,’’ujarnya. Walaupun demikian, perbaikan tidak dapat ditunda lagi, mengingat pentingnya akses penghubung di kawasan tersebut. Diperkirakan setelah diperbaiki jembatan masih bisa bertahan 10 tahun ke depan. Pembongkaran atas jembatan sudah dimulai Minggu (11/12), dan perbaikan diperkirakan memakan waktu sekitar satu bulan. Pembongkaran sementara dilakukan pada separuh jembatan, sedangkan sisi lain digunakan untuk akses satu-satunya menuju Desa Rahtawu yang berada di kawasan Pegunungan Muria. Penting Seperti diberitakan sebelumnya, perbaikan Jembatan Banyu Semurup dialokasikan sekitar Rp 2 miliar melalui APBD 2017. Jembatan itu merupakan salah satu dari rencana perbaikan 15 jembatan, tetapi karena ada pemangkasan anggaran, terpaksa harus ditunda. ‘’Namun, karena kondisi cukup membahayakan, pelaksanaan kegiatan tetap dilaksanakan menggunakan anggaran pemeliharaan rutin,’’ujarnya. Jembatan Banyu Semurup memiliki panjang 10 meter, lebar enam meter, dan melintang di atas sungai berkedalaman sekitar 15 meter. Jembatan yang dibangun sekitar tahun 1970-an itu, kondisi di salah satu jalan ujung berlubang dengan diameter sekitar 40 cm dan berpotensi semakin melebar. Selain itu, salah satu pilar sudah mulai muncul retakan dan bagian lain tergerus air. ‘’Kalau terus dibiarkan, jembatan bisa ambrol. Risikonya, akses menuju Desa Rahtawu terputus dan warga terancam terisolasi,’’ungkapnya. Salah seorang warga Desa Rahtawu Sutrisno mengapresiasi langkah Pemkab yang akhirnya memperbaiki Jembatan Banyu Semurup. (H837)
SM/Anton WH
PERBAIKAN JEMBATAN : Jembatan Banyu Sumurup di Desa Rahtawu, Kecamatan Gebog, Kudus, masih dalam perbaikan. (37)
SM/M Abdul Rohman
SENAM SEHAT : Siswa, guru, dan tenaga kependidikan SMA 1 Purworejo senam pagi bersama dalam program Jumat Sehat yang dilaksanakan secara rutin di sekolah tersebut. (37)
SMA 1 Purworejo Jadi Sekolah Rujukan ■ Nilai Akreditasi 98 PURWOREJO - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) melalui Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Atas, menunjuk SMA 1 Purworejo sebagai SMArujukan, bersama 612 SMAdi seluruh Indonesia. Pemilihan sekolah itu tidak lepas dari pemenuhan delapan standar pendidikan yang dijalankan, termasuk berbagai keunggulan yang dimiliki sekolah favorit yang tahun ini meraih nilai akreditasi 98 itu. Kepala SMA 1 Purworejo, Padmo Sukoco MPd mengungkapkan, SMA rujukan merupakan sekolah yang ditunjuk agar menjadi barometer pendidikan bagi SMAlain di masing-masing daerah di seluruh Indonesia. ”Untuk Kabupaten Purworejo, sekolah kami ditunjuk menjadi sekolah rujukan. Sekolah kami dipilih, karena memenuhi delapan standar nasional pendidikan, serta berbagai karakter keunggulan yang dijalankan,” ungkapnya kepada Suara Merdeka, kemarin.
Menurut dia, delapan standar nasional pendidikan yang telah dijalankan SMA 1 Purworejo, antara lain standar kompetensi lulusan, standar isi, standar proses, standar pendidikan dan tenaga kependidikan, standar sarana dan prasarana, standar pengelolaan, standar pembiayaan pendidikan, dan standar penilaian pendidikan. ”Bukan hanya itu, berbagai karakter keunggulan juga diterapkan. Diharapkan hal itu bisa diterapkan di sekolah lain,” ujarnya. Membiasakan Membaca Beberapa karakter pendukung, antara lain SMA 1 Purworejo saat ini menjadi Sekolah Adiwiyata Nasional, karena berperan aktif mewujudkan sekolah yang peduli dan berbudaya lingkungan hidup. Sekolah ini juga menjadi pengembang karakter kebangsaan, sekolah pelaksana program afirmasi dari Papua, sekolah yang mengedepankan budaya literasi dan sekolah penumbuhan budi pekerti luhur, serta sekolah yang aman, bebas dari kekerasan dan tindak kejahatan. ”Kami terus membudayakan sebelum
kegiatan belajar-mengajar dilakukan, guru dan siswa harus melakukan doa, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, serta meluangkan waktu sekitar 15 menit untuk membaca buku. Di setiap ruang kelas terdapat pojok baca, berisi berbagai buku-buku referensi maupun fiksi. Ini kami lakukan agar guru dan siswa semakin gemar membaca buku.” Wakil Kepala Humas SMA1 Purworejo, Sunardi SPd MPd menambahkan, sekolahnya juga menjadi sekolah sehat yang membudayakan pentingnya menjaga kesehatan dan kebugaran. ”Setiap Jumat pagi kami melakukan senam pagi secara massal atau jalan santai dan kerja bakti,” katanya. Sekolah ini juga melaksanakan pendidikan menengah universal dengan menerapkan subsidi silang. Artinya, orang tua atau wali murid dari keluarga mampu tetap melakukan pembiayaan pendidikan, namun orang tua atau wali murid yang berlatar belakang kurang mampu bisa mengajukan beasiswa kurang mampu. ”Dari total 1.007 siswa, kami telah mem-
berikan beasiswa kurang mampu kepada 327 siswa, untuk delapan bulan maupun 12 bulan,” tutur dia. Pada 2016 sekolah ini meraih nilai akresitasi 98. Di Kabupaten Purworejo maupun Karesidenan Kedu, tampaknya hanya SMA 1 Purworejo yang meraih nilai akreditasi 98. ”Sekolah kami juga komit menguatkan jaringan kerja sama dengan alumni. Alhamdulillah, tahun ini kami menorehkan prestasi, 94 persen alumni kami diterima di perguruan tinggi favorit dan kedinasan. Untuk kedinasan terbanyak diterima di STAN, yakni 32 siswa,” tandasnya. Ketua Pengurus Komite SMA 1 Purworejo, Drs Pram Prasetya Achmad MM mendukung kegiatan positif yang diadakan di sekolah .Sinergi dan komunikasi yang tercipta antara komite, orang tua, pemerintah, dan jaringan alumni Muda Ganesha dengan sekolah, sangat membantu kelancaran dan peningkatan kualitas pendidikan di SMA 1 Purworejo. (mar37)
Kafilah Wonosobo Juara Umum MTQ Pelajar XXXI MAGELANG - Kafilah (peserta) dari Kabupaten Wonosobo keluar sebagai juara umum MTQ Pelajar XXXI tingkat Jateng yang dilaksanakan di Kabupaten Magelang, 1316 Desember. Tuan rumah yang menargetkan bisa masuk lima besar ternyata tidak terwujud. Sepuluh besar kejuaraan MTQ di kompleks Sekretariat Pemkab Magelang adalah Wonosobo (dengan nilai 20), disusul peringkat II dan III masing-masing Kabupaten Pati (15 angka) dan Klaten (nilai 12). Kafilah dari Kabupaten Kudus, Rembang, dan Kebumen memperoleh nilai yang sama, yakni 10. Kemudian Purbalingga dan Demak dengan nilai 8, Salatiga 7, dan kafilah dari Kendal dan Jepara sama-sama 6. Juara putra dan putri Tartil Alquran (membaca Alquran menggunakan irama murotal) terbaik tingkat SD/MI adalah Ahdfib Nambada (SDIT Rohmatul Ummah, Kudus) dan Dayinta Cahya Eksi
Panggalih SD Negeri Jampiroso, Temanggung. Tingkat SMP/MTs adalah Muhamad Arwani Ahdaf Awali (MTs Qudsiyah, Kudus) dan Aida Mushbirotuz Zahroh (SMP 1 Kendal). Tingkat SMA/SMK/MA, Ahmat Sukur (SMK An-nur Wonosobo) dan Ajeng Ritma Frisnanda (SMA2 Wonosobo). Juara cabang Tilawah (membaca Alquran menggunakan lagu tilawah) tingkat SD/MI, qari’ terbaiknya M Yunar Arsyadani (MI Ismaliyah 2, Kabupaten Tegal) dan Naila Ainiyyah (SD Negeri 2 Karas, Rembang). Tingkat SMP/MTs, terbaik putra Muhammad Zahron Nasywa (MTs Matholi’ul Falah, Pati) dan qari’ putri terbaik Nur Husna Aulia (SMP IT Hidayah, Klaten). Tingkat SLTA terbaik Muhammad Misbahul Munir (MAN 1 Surakarta) dan Diani Rosyidah (SMA Takhassus Alquran Wonosobo). Cabang Tahfidz (hafalan Alquran) satu juz tingkat SMP/MTs, terbaik Muhammad Baiquni (MTs
Raudlatul Ulum, Pati) dan Aqilatuz Zakiyah (MTs Negeri Bobotsari Purbalingga). Selanjutnya juara Tahfidz lima juz tingkat SLTA, Muhammad Hizam Masruri (SMA Takhassus Alquran Kalibeber Wonosobo) dan Siti Nurriyadhoh (MA Miftahul Ulum Weding, Demak). ‘’Juara umum MTQ Pelajar XXXI tingkat Provinsi Jateng Tahun 2016 jumlah angka prestasi 20 adalah kafilah dari Kabupaten Wonosobo,’’ kata Sekretaris Dewan Hakim MTQ, H Khotibul Umam. Pembentukan Karakter Gubernur Ganjar Pranowo dalam amanat tertulis yang dibacakan Kabag Agama dan Kebudayaan Biro Bintal Setda Jateng Dr H Muh Aris MM mengharapkan kegiatan itu menghasilkan generasi muda yang bukan hanya hafal, tetapi pintar memahami Alquran. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari pembangunan dan pembentukan karakter bangsa sebagai penerus kehidupan yang
SM/Eko Priyono SERAHKAN PIALA BERGILIR : Kabag Agama dan Kebudayaan Biro Bintal Setda Jateng Muh Aris (kiri), menyerahkan Piala Bergilir Gubernur kepada wakil kafilah Wonosobo, kemarin. (37) akan datang. berhasil meraih juara diharapkan Plt Sekda Kabupaten Magelang terus berlatih, sedangkan yang Agung Trijaya menambahkan, menang diharapkan lebih berseMTQ sebagai wahana pendalamangat dengan tidak menggeser man Alquran. Peserta yang belum niat syiar Alquran. (yon-37)
SABTU, 17 DESEMBER 2016
Beasiswa Bidikmisi Dinilai Berhasil KUPANG - Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi terus meningkatkan kualitas, jumlah, dan sebaran beasiswa bidikmisi. Hal tersebut disampaikan Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) M Nasir pada temu mahasiswa bidikmisi di Universitas Nusa Cendana (Undana), kemarin. Jumlah penerima bidikmisi tahun ini, menurut Nasir, sekitar 360 ribu mahasiswa. Mereka tersebar di seluruh perguruan tinggi dan merata di semua jurusan maupun program studi.
SM/Hari Santoso
SERAHKAN CENDERA MATA:Rektor UPGRIS Muhdi menyerahkan cendera mata kepada Deputi Bidang Pengendalian Penduduk BKKBN, Wendy Hartanto, kemarin. (43)
Mahasiswa bidikmisi menerima Rp 1 juta per bulan, dengan perincian Rp 600 ribu untuk biaya hidup dan Rp 400 ribu untuk kampus, Mahasiswa menerima langsung ke rekening per semester (6 bulan) sekitar Rp 6 juta, dengan perincian Rp 3,6 juta untuk biaya hidup dan Rp 2,4 juta untuk kampus. Pada 2017, pos biaya hidup bidikmisi naik menjadi Rp 650 ribu per bulan, kampus tetap
Rp 400 ribu. ”Tahun ini per bulan mahasiswa bidikmisi mendapatkan Rp 600 ribu, tahun depan naik menjadi Rp 650.000,” ujar Nasir. Cukup Baik Nasir melakukan diskusi dengan para mahasiswa bidikmisi yang rata-rata IPK-nya cukup baik. Ia berpesan agar mahasiswa bidikmisi menjadi contoh yang baik. ”Penerima bantuan dana pendidikan bidikmisi kami harapkan senantiasa meningkatkan kualitas diri, sehingga dapat mengangkat harkat dan martabat,” pesan Nasir. Nasir bangga karena keba-
nyakan penerima beasiswa bidikmisi mencapai IPK di atas 3,0. Dia memberikan apresiasi berupa komputer jinjing bagi mereka. ”Ini menunjukkan ada harapan besar dari daerah ini. Akan muncul anak-anak cerdas yang siap membangun kampung halaman sehingga dapat meningkatkan taraf ekonomi,” tandasnya. Dirjen Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Intan Ahmad, mengatakan, prestasi nonakademik mahasiswa bidikmisi sangat membanggakan. Tercatat lebih dari lima mahasiswa bidikmisi lolos seleksi sebagai finalis Mahasiswa Berprestasi Na-
sional sejak 2013-2016. ”Selain itu, beberapa mahasiswa bidikmisi berhasil meraih medali di Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (Pimnas), menjuarai berbagai kompetisi kepenulisan tingkat nasional hingga internasional,” terang Intan. Menurutnya, dengan capaian seperti itu, bidikmisi berhasil menjadi salah satu katalis strategis dan telah banyak membantu mahasiswa. ”Program ini berkontribusi terhadap peningkatan kohesi sosial dan pemahaman tentang keragaman bangsa,” tambahnya. (nya-43)
Mahasiswa Diajak Jadi Agen Kependudukan Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Suwarno Widodo, serta Kepala Pusat Pemberdayaan Masyarakat dan KKN Sudargo. Wendy menambahkan, KKN menjadi salah satu langkah yang bisa dimanfaatkan mahasiswa sebagai agen kependudukan. BKKBN sudah menyiapkan modul untuk perguruan tinggi. Untuk mahasiswa tingkat akhir yang tengah menempuh KKN, diselipkan materi tentang pembangunan kependudukan. Selain itu juga terdapat program untuk membina keutuhan keluarga. Indonesia berisiko menghadapi ledakan penduduk. Kondisi ini butuh dipersiapkan dengan baik supaya dampaknya tak merugikan. Muhdi menambahkan, melalui KKN, mahasiswa dan dosen bisa memberikan manfaat kepada masyarakat. Keilmuan yang sudah diterima di kampus, wajib disebarluaskan. Tujuannya untuk memberdayakan masyarakat. (H4143)
Penting, Perkenalkan Riset sejak Dini kepada Siswa SEMARANG - Siswa-siswi SMP Kebondalem diperkenalkan sejak dini dengan berbagai hal yang berhubungan dengan riset. Kepala SMP Kebondalem, Suster Theresia Ratna Dewi, mengatakan, riset merupakan bagian dari memupuk kreativitas dan daya pikir kritis siswa. ‘’Dari riset bakal tercipta banyak inovasi. Siswa kami wajibkan bersentuhan dengan aktivitas penelitian sejak dini,’’tutur Ratna Dewi di sela-sela kegiatan Talent Hut 2016, kemarin. Forum itu menjadi ajang menggali minat, bakat, dan talenta para pelajar termasuk di bidang penelitian. Terdapat delapan tim dari SMP Kebondalem yang kemarin berkesempatan menunjukkan hasil riset yang telah dijalankan dengan bimbingan guru. Mereka membidik herbal sebagai aspek utama penelitian. Misalnya tentang pemanfaatan daun murbei, mahkota dewa, mengkudu, sirsat, hingga kulit jeruk. Penelitian dijalankan didasari studi kepustakaan, literatur, hingga mengolah bahan-bahan di laboratorium. ‘’Sebagai contoh daun murbei yang diyakini memiliki banyak khasiat. Di antaranya untuk menurunkan kadar kolesterol dan kadar gula dalam tubuh,’’ tutur siswa kelas VIII, Josephine Carmel. Dia bersama Elisa Meiana, Luther Aldo, dan Jonatan Vincent, membuat eksperimen tentang daun murbei. Tak hanya meneliti, mereka juga mengemas produk hasil riset untuk diberi label. Alhasil tercipta produk herbal dalam kemasan yang menarik perhatian. Amanda Delarosa, siswa lain, mengatakan, dirinya mengembangkan penelitian tentang ekstrak buah mengkudu. Serupa dengan daun murbei, mengkudu dianggap menyimpan khasiat, antara lain untuk penghambat kanker dan menurunkan tekanan darah. Melalui riset pula, mereka dapat mengetahui potensi buah yang mengandung zat Xeronin, Skopoletin, Akubin hingga Alizarin itu. Semua memiliki manfaat menyehatkan tubuh. (H41-43)
SM/Hari Santoso
TUNJUKKAN RISET: Siswa SMP Kebondalem menunjukkan hasil penelitian pada kepala sekolah, Suster Theresia Ratna Dewi, kemarin. (43)
TOTAL TINJAU UJIAN : Dekan Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Surakarta Sri Sunardjono (berdiri tengah) bersama Wakil Ketua LPJK Jateng AY Hari Susilo (kiri) dan Ketua LPJK Jateng M Satya Joewana meninjau pelaksanaan ujian tertulis uji kompetensi di FT UMS, kemarin. (43)
SM/dok
SEMARANG - Pertumbuhan penduduk Indonesia yang masih tinggi membutuhkan perhatian masyarakat kampus. Terutama dalam usaha membangun kesejahteraan. Saat ini, jumlah penduduk Indonesia mencapai 250 juta jiwa lebih. Menurut Deputi Bidang Pengendalian Penduduk Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Dr Wendy Hartanto, peran kampus sangat ditunggu untuk membantu mengurai permasalahan di bidang kependudukan. ‘’Lebih tepatnya, saya mengajak mahasiswa menjadi agen kependudukan. Caranya seperti apa? Ya dengan keilmuan yang dimiliki. Anda bisa memberi sumbang saran,’’ terang Wendy saat memberi pembekalan terhadap mahasiswa KKN di Universitas PGRI Semarang (UPGRIS), kemarin. Acara itu diikuti lebih dari 1.000 mahasiswa, dibuka oleh Rektor Dr Muhdi. Hadir Wakil Rektor Sri Suciati dan Supriyono PS, Ketua Lembaga
38 Sarjana Teknik Ikut Uji Kompetensi SOLO - Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) bekerja sama dengan Balai Jasa Konstruksi Wilayah IV Surabaya, Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi (LPJK) Jateng, dan Asosiasi Ahli Teknik Indonesia (AATI) Jateng menyelenggarakan uji kompetensi bagi peserta S-1 guna memperoleh Sertifikat Keahlian (SKA) tingkat Muda. Peserta ujian sebelumnya telah mengikuti pembekalan. Pembekalan menggunakan sistem distance learning berupa modul. Adapun alokasi waktu adalah 50 jam pembelajaran. Sistem ini ditempuh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat guna mengganti pengalaman pekerjaan selama satu tahun untuk memperoleh SKA tingkat Muda. ”Sistem distance learning yang diselenggarakan Fakultas Teknik UMS dimulai September lalu, diikuti 82 sarjana teknik, baik lulusan Universitas Muhammadiyah maupun dari universitas lain,” kata Dekan Fakultas Teknik UMS Dr Ir Sri Sunardjono MTsaat membuka uji kompetensi di aula FT UMS, belum lama ini. Ketua LPJK Jateng Ir M Satya
Joewana, Wakil Ketua LPJK Jateng Ir AY Hari Susilo, perwakilan Balai Jasa Konstruksi WIlayah IV Surabaya, AATI Jateng, Ketua Prodi FT UMS Dr Ir Moch Solikhin MT, iku memantau jalannya ujian. Sri Sunardjono menjelaskan, dari 82 peserta yang mengikuti sistem distance learning, yang datang hanya 38 orang. Dari jumlah itu, kata dia, sebanyak 31 orang mengikuti uji kompetensi ahli bangunan gedung dan tujuh orang mengikuti uji kompetensi teknik jalan. Dia berharap uji kompetensi diprogramkan rutin. ‘’Kami berharap hal semacam ini diprogamkan, agar lulusan Fakultas Teknik UMS sudah mengantongi SKA saat lulus, guna memberikan gambaran mereka sudah memiliki keahlian di bidangnya,” katanya. Ketua LPJK Jateng Satya Joewana menegaskan, sekarang ini memiliki sertifikat keahlian merupakan satu keharusan. ‘’Kalau ingin berkecimpung dan bekerja di jasa konstruksi, harus memiliki sertikat keahlian dan sertifikat keterampilan (SKT) untuk tenaga kerja dan Badan Usaha Jasa Konstruksi (BUJK),” ucapnya. (C28-43)
Peluang Sektor Pariwisata Terbuka Lebar Y O G YA K A R TA guran. Dunia kerja hanya Peluang kerja lulusan butuh manusia profediploma masih terbuka sional, punya kemalebar, terutama di sektangan skill, teori, tor pariwisata dan perserta ditunjang kahotelan. Kebutuhan rakter kuat,” tutur akan tenaga kerja dia. dalam industri pariMenurut Suharto, wisata masih tinggi, kuliah program diplosementara tenaga kerja ma mampu menjawab SM/dok yang berkompeten amat tantangan tersebut. Suharto terbatas. ”Karena lulusan di”Saat ini, persaingan dunia kerja ploma lebih menguasai skill, bukan makin kompetitif. Persaingan tidak sekadar teori,” imbuhnya. hanya dengan sesama warga Indo- Meningkat nesia, namun sudah melibatkan tenaSuharto mengapresiasi makin ga kerja asing ikut bersaing,” papar meningkatnya jumlah lulusan diploDirektur Akademi Pariwisata STI- ma, terutama dari perguruan tinggi PARYYogyakarta, Suharto SE MM, yang dia kelola. Sabtu (17/12) ini, Jumat (16/12). Akademi Pariwisata (Akpar) STISuharto melihat sektor pariwisa- PARY akan mewisuda 137 lulusan ta Indonesia menjadi lahan empuk D-3 dan D-1 di Grand Ballroom tenaga kerja asing yang lebih Hotel Sahid Jaya. berkompeten. Pada 2019, Indonesia Mereka terdiri atas 79 lulusan D-3, menargetkan kunjungan 20 juta dengan lulusan terbaik diraih Tatik wisatawan mancanegara. Kalau Nurpradita (IPK 3,75). Adapun wisupeluang ini tidak ditangkap generasi dawan D-1 ada 58 orang. Lulusan termuda, maka bakal diambil tenaga baik Amirotun Nafisah, Dania, dan asing. Gabriella dengan IPK 3,85. ”Karena itu, kita harus jeli dalam ”Kami memiliki dua program memilih tempat belajar. Memilih studi, yakni D-3 Perhotelan serta D-1 jurusan yang sudah over stock Perhotelan dengan konsentrasi (jenuh) akan menambah pengang- Kapal Pesiar,” tandas dia. (K15-43)
Era Digital, Pendidik Wajib Mencari Peran Baru ■ Dies Natalis Universitas Sanata Dharma YOGYAKARTA - Sabtu (17/12) ini, Universitas Sanata Dharma (USD) Yogyakarta memasuki usia ke-61 tahun. Dalam usia yang bisa disebut sudah matang, perguruan tinggi ini selalu berusaha merespons tuntutan zaman, seperti tema besar dies natalis, ‘’Cerdas dan Humanis di Era Digital’’. Rektor USD, Johanes Eka Priyatma PhD, menegaskan, kampusnya tak ingin gagap menjawab perkembangan zaman. ‘’Kehadiran masyarakat informasional semakin terasa dalam kehidupan sehari-hari dan itu memengaruhi kehidupan akademik. Realitas ini membawa peluang sekaligus ancaman bagi manusia,’’ papar Eka saat memaparkan acara dies natalis di kampus Paingan, kemarin. Di dunia pendidikan, guru dan dosen menghadapi tantan-
gan berat. Sedikit kelengahan bisa mengakibatkan hilangnya peran pendidik. Peserta didik merasa bisa memperoleh apa saja, termasuk ilmu, berkat teknologi informasi. Karena itulah guru dan dosen harus mengembangkan strategi supaya tidak kehilangan peran dalam pendidikan. Peran Baru Guru dan dosen, menurut Eka, harus mampu menemukan peran baru, bukan lagi sebatas sebagai pengajar, tetapi lebih pada fasilitator. Proses belajar mengajar pun tidak lagi tatap muka dengan model memberi tahu, namun menyelesaikan persoalan bersama-sama melalui diskusi dan dialog. ‘’Proses belajar mengajar mengarah ke pemecahan masalah dan mencari solusi. Peserta didik bisa mencari informasi dari sumber mana saja, kemudian
didiskusikan bersama untuk mencari pemecahannya,’’tandasnya. Ia mengakui, perkembangan teknologi informasi memberi dampak drastis dalam berelasi antara peserta didik, materi, dan pendidik, bahkan antarmanusia. Ia menyebutnya sebagai disintermediasi, berkurangnya pihakpihak yang mengambil peran dalam pendidikan. Pada acara dies natalis hari ini, AM Ardi Handojoseno PhD akan menyampaikan orasi. ‘’Era informasi membuat sebagian orang kehilangan fokus, kehilangan horison, kehilangan kendali. Data berserakan dan dijejalkan menurut kepentingan sang pemilik informasi, sehingga pengetahuan sering tak dalam konteks yang memadai,’’kritik Ardi. Ardi akan berorasi dengan judul ‘’Aku Terkoneksi, maka Aku Ada, Perspektif Pedagogi
Berbasis Koneksi di Era Digital’’. Pakar elektro sekaligus filsafat itu bakal memberi
banyak contoh kehidupan manusia di era digital dan cara menyikapinya. (D19-43)
SM/Agung PW
ACARA DIES NATALIS: Rektor USD Johanes Eka Priyatma PhD (kanan) dan AM Ardi Handojoseno PhD menyampaikan rencana acara dies natalis di kampus Paingan, kemarin. USD hari ini merayakan HUT ke-61. (43)
SABTU, 17 DESEMBER 2016
PS USM-Persepu UPGRIS Siapkan Permainan Menyerang ■ Final Copa Rektor USM-PSSI Kota SEMARANG- Laga pertaruhan gengsi tim perguruan tinggi swasta bakal tersaji pada final Copa Rektor USM-PSSI Kota. PS USM dan Persepu UPGRIS bakal bentrok di Stadion Citarum, Minggu (18/12) besok. Kedua tim berjanji menyajikan permainan menyerang di partai puncak nanti. Laga pun dipastikan bakal ketat. Pelatih Persepu UPGRIS Sunarmin mengatakan, bermateri pemain muda, timnya akan mengandalkan kecepatan. Di sisi lain, akan memperkuat kolektivitas permainan untuk membongkar pertahanan lawan dan mencetak gol seawal mungkin. Dia memastikan, skuadnya dalam kondisi siap tempur dan meraih hasil yang terbaik. ”PS USM tim yang sangat solid dan kuat, terutama di lini tengah mereka. Banyak pemain berpengalaman yang memperkuat tim tersebut. Kami akan berusaha mengimUJUNG TOMBAK: Penyerang Persepu UPGRIS Nur Taufiq Hidayat (tengah) saat tampil di Copa Rektor USM-PSSI Kota di Lapangan Sidodai, beberapa waktu lalu. Dia akan menjadi ujung tombak timnya.(71)
bangi permainan lawan. Tapi, anak-anak jangan sampai terbawa pola USM. Bisa menjadi bumerang,” tandas Sunarmin di Semarang, Jumat (16/12). Dia masih mengandalkan kecepatan Nur Taufik Hidayat, Satria Dicky, dan Kiswoyo untuk membongkar lini belakang USM. Dukungan lini tengah yang digalang sang kapten, Aditya Sandi, diharapkan bisa maksimal. ”Kami akan menekan pertahanan lawan sejak menit awal,” tandasnya. Manajer tim PS USM Sudarmono menyebut laga bakal ketat. Timnya memiliki rekor bagus sata bertemu dengan Persepu UPGRIS. Pada beberapa kejuaraan tingkat mahasiswa, tim besutan M Dhofir itu memetik kemenangan. ”Kami mewaspadai kecepatan dan semangat bertanding lawan. Terbukti, dalam Copa Rektor USM ini, mereka mampu bangkit meski sempat tertinggal. Anak-anak harus fokus penuh di final nanti. Siapa yang siap, dia bakal menjadi juara,” tandasnya. Hal senada dengan Persepu UPGRIS. Timnya akan menyerang sejak awal dan berusah mencetak gol pada menit-menit awal. PS USM, berusaha menghindari adu penalti.(H85,H71-71)
SM/Krisnaji Satriawan
Sabtu, Batas Akhir Pengumpulan LPj ■ Evaluasi Tahunan Cabang Olahraga SEMARANG- Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Semarang menggelar rapat evaluasi tahunan cabang-cabang olahraga se-Kota Semarang di kantor sekretariat, kompleks Tri Lomba Juang, Kamis (15/12). Pada kesempatan itu, Ketua KONI Semarang Ikhwan Ubaidillah mendesak para pengurus cabang olahraga segera menyelesaikan Laporan Pertanggungjawaban (LPj). Sekretaris Umum KONI Kota Semarang Yuswo Supatmo menegaskan, batas
waktu pengumpulan LPj masing-masing pengurus cabang olahraga, Sabtu (17/12) mendatang. Dia meminta para pengurus segera menyerahkan LPj apa pun bentuknya kepada pegawai sekretariat. “Konsep dari KONI adalah membantu para pengurus cabang olahraga apabila
kesulitan menyusun LPj,” ujarnya. Sekretariat KONI Semarang memastikan akan tetap buka pada Sabtu saat pengumpulan LPj. Untuk sementara, kata dia, baru Gabungan Bridge Seluruh Indonesia (GABSI) Semarang yang mengumpulkan LPj lengkap. Sementara cabang olahraga lainnya banyak yang belum. Diaudit Dia menambahkan, KONI Semarang akan menyerahkan seluruh LPj kepada Pemerintah Kota Semarang sebelum, 10 Januari 2017. Dalam tenggang waktu itu, seluruh cabang olahraga akan diaudit oleh akuntan publik. Tidak hanya masalah tenggat waktu pengumpulan LPj, Wakil Sekretaris
Nonton Bareng Final Leg II Piala Suzuki AFF 2016
Umum KONI Kota Semarang Sigid Widiyanto juga mengimbau dalam rapat evaluasi untuk lebih mencermati besaran pajak dan biaya pengeluaran lainnya. “Beberapa masih ada yang keliru menyusun LPj terkait pemotongan pajak. Hal ini sebenarnya sangat merugikan,” katanya. Di sela-sela rapat evaluasi, KONI Semarang juga menggelar syukuran kepindahan kantor sekretariat. Selama pembangunan GOR Tri Lomba Juang, KONI Semarang menggunakan kantor di lantai dua Stadion Citarum. Selain acara syukuran itu, juga diserahkan sebuah mobil operasional untuk KONI Semarang. (jos,H85-71)
SEMARANG-Halaman DPRD Jateng bakal jadi arena nonton bareng final leg II Piala Suzuki AFF 2016, Sabtu (17/12). Acara tersebut diprakarsai Main Dealer Suzuki Mobil Wilayah Semarang dan Karesidenan Pati, Panser Biru, dan Paguyuban Fans Club (PFC) Semarang. “Hal ini bentuk nasionalisme kami sebagai warga Indonesia. Jadi para suporter atau fans klub harus bersatu untuk mendukung Timnas,” kata Ketua Harian Panser Biru, Galih Ndog, kemarin. Hal senada diungkapkan Ketua PFC Semarang Rio Aditya. Dia mengapresiasi penyelenggaraan nonton bareng kali ini. Menurutnya momen ini menjadi ajang berkumpul yang pas untuk suporter dan fans klub se-Kota Semarang. Panitia menyediakan tiga layar besar dan puluhan tenda display, yang sewaktu-waktu bisa digunakan berteduh saat hujan di tengah penyelenggaraan. Selain itu, akan digelar pula berbagai games, musik, dan doorprize bagi para penonton. Acara besok akan dimulai pukul 17.00 sampai selesai. Terbuka untuk umum dan gratis. General Manager Suzuki Mobil Semarang Isbowo Priyo Haryono, mengungkapkan, pada tahun-tahun sebelumnya kegiatan semacam ini hanya digelar di Showroom Suzuki Semarang, Jalan Pemuda. “Untuk penyelenggaraan Piala AFF tahun ini, Suzuki ingin lebih dekat dengan konsumen dan para pecinta sepak bola di Kota Semarang. Kami tidak lupa mengundang komunitas Suzuki Semarang untuk hadir agar lebih meriah lagi,” katanya. (jos, H85-71)
Perenang SD Sang Timur Tampil Gemilang Gelar Musda, LKKS Perkuat Kerja Sama
SM/Krisnaji Satriawan
PERENANG TERBAIK: Vanessa Sanjoyo (kanan) dan Alexander Patrick (tengah) menerima trofi sebagai perenang terbaik dalam Kejuaraan Kota Renang Piala Wali Kota diKolam Renang Jatidiri, Kamis (15/12) sore.(71) SEMARANG- Perenang SDK Sang Timur tampil gemilang dalam Kejuaraan Kota Renang Piala Wali Kota di Kolam Renang Jatidiri yang berakhir, Kamis (15/12) sore. Mereka menyabet 10 emas dan satu perak. Hasil itu menempatkan sekolah tersebut sebagai juara umum kategori SD. Runner up diraih SD Muktiharjo Kidul 1 dengan empat emas, satu perak, dan satu perunggu.
Disusul SD Gayamsari 2 dengan tiga emas dan tiga perak. Di kategori SMP, Terang Bangsa dan Maria Mediatrix harus berbagi gelar juara umum setelah sama-sama mengemas empat emas. Setingkat di bawahnya, SMP Tri Tunggal dengan tiga emas, dua perak, dan satu perunggu. Kemudian SMP 7 dengan tiga emas dan satu perak. Selanjutnya, SMA Tri Tunggal berhak atas Piala Wali Kota
usai menorehkan lima emas, tiga perak, dan tiga perunggu. Posisi kedua dihuni oleh SMA YSKI dengan empat emas. Disusul SMA 5 dan SMA Theresiana dengan dua emas dan satu perak. Kejuaraan diikuti 51 SD, 30 SMP, dan 25 SMA se-Ibu Kota Jateng. Komisi Teknik Pengkot Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Semarang Teguh Santoso mengatakan, kejuaraan ini sebagai ajang regenerasi perenang di kota ini. Selain itu, memantau perenang potensial untuk babak kualifikasi Porprov Jateng Kota Tegal 2018 mendatang. Pihaknya akan segera mempersiapkan mereka dalam pemusatan latihan. ”Melihat catatan waktu perenang, kami cukup optimistis mereka mampu bersaing. Kami akan segera menyusun program latihan untuk mereka. PRSI Semarang masih akan menggodok nama-nama di tim Kota Semarang,” kata Teguh di sela-sela perlombaan. Kejuaraan Piala Wali Kota ini, bukanlah satu-satunya parameter untuk menentukan perenang. Pihaknya masih akan memantau prestasi atlet dalam kejuaraan lainnya. Terutama tingkat Jateng dan nasional. Karena itu, PRSI akan berkoordinasi dengan klub guna melaporkan prestasi perenangnya. (H85, H71-71)
SEMARANG - Untuk mendukung pembangunan kesejahteraan sosial di Jateng, Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial (LKKS) Jateng menggelar Musda XII di Aula Gedung Dinas Sosial Jateng, Jl Pahlawan Nomor 12, Kamis (15/12) lalu. Gubernur Ganjar Pranowo dalam sambutannya yang diwakili oleh Kepala Dinas Sosial Provinsi Jateng, Rudy Apriyantono menyampaikan, musda digelar sebagai momentum untuk memperkuat kebersamaan dan sinergi. “Sinergitas itu bukan hanya dengan institusi publik saja. Namun, terbuka ruang peran korporasi dengan memanfaatkan dana CSR (corporate social responsibility) yang inline dengan program ini,” ujarnya.
Rudy mengatakan, pembangunan kesejahteraan sosial merupakan bagian utama dari pembangunan Jateng. Tujuannya meningkatkan kesejahteraan masyarakat. “LKKS sebagai salah satu elemen masyarakat harus terus memberikan kontribusi nyata dalam pembangunan kesejahteraan sosial masyarakat. Kerja sama, komunikasi dan koordinasi dengan pemerintah harus terus dipelihara,” paparnya. Sementara itu, Sekretaris I LKKS Jateng, Kusmartono mengajak pengurus untuk selalu mengedepankan program yang sesuai dengan misi organisasi. “Misinya di antaranya berperan dalam pemberdayaan masyarakat di bidang kesejah-
SM/Eko Fataip
MUSYAWARAH DAERAH : Sekretaris I LKKS Jateng Kusmartono menjadi pembicara dalam Musyawarah Daerah keXII Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial Jateng di Aula Gedung Dinas Sosial Jateng, Jl Pahlawan No 12, kemarin teraan sosial, membina sekaligus mengkoordinasikan organisasi
sosial dan lainnya,” tuturnya. (Ftp-71)
SMA 1 Tanjung Pandan Berkunjungi ke Unissula SEMARANG - Siswa dan guru SMA 1 Tanjung Pandan, Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, dipimpin Drs Edi Supandi mengadakan campus tour ke Unissula, baru-baru ini. Rombongan diterima Wakil Rektor I Dr Ir M Haddin MT dan Kepala UPT Pemasaran dan Kehumasan Dedi Rusdi SE MSi Akt CA. Edi Supandi mengatakan, muhibah itu untuk memperluas wawasan siswa mengenai prospek pendidikan di tingkat perguruan tinggi sekaligus membuka peluang mereka untuk kuliah di Unissula. Sementara itu, M Haddin menyampaikan
bahwa salah satu keunggulan Unissula yakni memiliki fokus dan strategi pendidikan yang jelas dalam membangun generasi terbaik. Upaya itu dilakukan lewat strategi pendidikan berbudaya akademik Islami. Cara pendekatan tersebut cukup efektif untuk mencetak mahasiswa yang berpengetahuan luas, berprestasi, dan berakhlak terpuji. Prestasi Internasional Melalui pendekatan pendidikan berbudaya Islami, mahasiswa Unissula bisa meraih prestasi internasional. Ia mencontohkan keberhasilan Unissula menjuarai
kompetisi robot dunia di Trinity College International Fire Fighting Home Robot Contest, AS, pada 2-3 April 2016 . ”Itu artinya model pendidikan di Unissula bisa mencetak generasi yang siap berkompetisi dengan bangsa lain, seperti AS, Tiongkok, atau negara-negara Eropa, yang selama ini jadi ikon kemajuan peradaban dunia.” Dedi Rusdi menambahkan, saat ini mahasiswa Unissula berlomba-lomba untuk dapat mengikuti program pertukaran mahasiswa ke berbagai universitas di luar negeri. (C27-71)
Panjang Sirkuit Mijen 1,3 Km
SM/Lanang Wibisono
SIRKUIT: Gambar design Sirkuit Mijen yang akan dibangun Pemkot Semarang di tahun 2017 nanti. (71)
SEMARANG - Sirkuit balap berstandar nasional yang akan dibangun di Kelurahan Jatisari, Kecamatan Mijen itu panjang lintasannya sekitar 1,3 kilometer. Untuk pembangunan arena tersebut Pemkot Semarang menyediakan lahan seluas 9,5 hektare. “Total panjang lintasan 1,3 kilometer dengan lintasan drag race sepanjang 402 meter. Pada 2017 dianggarkan Rp 50 miliar (Rp 2 miliar untuk manajemen konstruksi) guna pembangunan tahap pertama dari dua tahap yang direncanakan,” kata Sekretaris Dinas Tata Kota dan Perumahan (DTKP) Kota Semarang M Irwansyah, kemarin. Dia mengatakan, proses pembangunan dimulai dengan pembuatan manajemen konstruksi yang akan dikerjakan pada
awal Januari. Manajemen konstruksi dibutuhkan karena sirkuit itu masuk sebagai bangunan khusus. “Manajemen konstruksi akan kami lelangkan. Nantinya ini akan jadi panduan dalam pembangunan, khususnya saat pra-lelang fisik, di saat pekerjaan pembangunan, dan membantu dalam hal pengawasan,” tegasnya. Untuk target pembangunannya pada April. Sebab, pada Februari hingga Maret pihaknya baru memasukkan program ini dalam tahap lelang. “Untuk target keseluruhan, kami rencanakan akan selesai akhir 2018. Setelah jadi, sirkuit diharapkan bisa menampung aktivitas masyarakat otomotif di Kota Semarang dan sekitar, termasuk untuk menunjang prestasi atlet,” paparnya.
Kepala Dinas DTKP Kota Semarang Agus Riyanto menegaskan, pembangunan Sirkuit Mijen akan dilaksanakan mulai 2017 dan akan dilanjutkan pada 2018. Namun rencana pembangunan dengan sistem tahun jamak urung dilaksanakan karena mepetnya waktu pembahasan APBD 2017. ”Pembangunan dikerjakan dengan dua kali anggaran. Pada 2017 dianggaran sekitar Rp 50 miliar, dan tahun berikutnya Rp 77,72 miliar,” katanya. “Sirkuit ini akan dilengkapi dengan area parkir, tribun utama dengan kapasitas kurang lebih 1.000 orang, dan fasilitas lain, seperti ruang terbuka hijau. Bila tidak ada halangan, pada 2019 sirkuit ini sudah bisa dimanfaatkan,” tandasnya.(H71,H85-71)
SABTU, 17 DESEMBER 2016
JLS Membahayakan Pemakai Jalan SM/dok
FOTO BERSAMA : Jajaran pengurus DPW FK PKBM Jateng berfoto bersama Dirjen PAUD dan Dikmas Harris Iskandar (tengah), usai pelantikan di PP-PAUD dan Dikmas, Ungaran, baru-baru ini. (37)
PKBM Diminta Manfaatkan Dana Desa ■ Isman Ketua DPW FK PKBM Jateng 2016-2021 UNGARAN - Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat (Dirjen PAUD dan Dikmas) Kemdikbud, Harris Iskandar menyatakan, Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) harus memanfaatkan kewenangan desa dalam menggunakan dana desa untuk kebutuhan pendidikan masyarakat. PKBM harus memahami peran strategis kebijakan yang dikeluarkan Kemendesa tersebut, dalam pelaksanaan layanan pendidikan masyarakat. ‘’Paling tidak satu desa memiliki satu PKBM sebagai pusat pembelajaran, pemberdayaan masyarakat, dan sumber informasi melalui budaya literasi,’’kata Harris dalam Pelantikan dan Pengukuhan Dewan Pimpinan Wilayah Forum Komunikasi Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (DPWFK-PKBM) Provinsi Jawa Tengah Periode 2016-2021, di Pusat Pengembangan PAUD Dikmas Provinsi Jawa Tengah, Jl Diponegoro 250 Ungaran, Kabupaten Semarang, baru-baru ini. Dirjen menjelaskan, PKBM akan memberikan peran strategis dalam upaya pelayanan pendidikan kepada masyarakat secara merata dan bermutu. Karena itu, dia berharap melalui pendidikan masyarakat, program pendidikan dapat diwujudkan secara terpadu bersama masya-
rakat untuk meningkatkan kondisi sosial, ekonomi, dan budaya yang lebih bermanfaat dan memberdayakan masyarakat. Hal senada juga disampaikan Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) FK-PKBM Indonesia, Sri Sumarwati, usai melantik pengurus DPW FK-PKBM Jateng. ‘’Dekati kepala desa, manfaatkan dana desa untuk pemberdayaan masyarakat,’’tandasnya. Sesuai UU tentang Desa No 6/2014 dan Permendesa No 5/2015 tentang Anggaran Desa, desa mempunyai kewenangan untuk membuat perencanaan dan program dalam rangka upaya bagaimana mengembangkan potensi dan meningkatkan sumber daya manusia (SDM) masyarakat di daerah melalui pendidikan. Di antaranya dengan mengoptimalkan pelayanan pendidikan melalui Jalur Pendidikan Nonformal. Dalam kesempatan tersebut hadir pula Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah Nurhadi Amiyanto selaku Pembina DPW FK-PKBM Jateng, yang mengukuhkan Moch Isman beserta jajarannya sebagai pengurus DPW FK-PKBM Jateng periode 2016-2021. Nurhadi berharap pengurus DPWFK-PKBM Jateng yang baru dapat menguatkan peran PKBM sampai ke pelosok Jawa Tengah. (D6-37)
WONOGIRI - Infrastruktur Jalan Lintas Selatan (JLS), terutama di ruas Kabupaten Wonogiri (Jateng) ke perbatasan Kabupaten Pacitan (Jatim), menjadi sorotan tajam anggota DPRD Wonogiri, karena membahayakan pemakai jalan. Ruas jalan yang baru berhenti pada tahap pengurukan tanah dan pengerukan badan jalan itu, membahayakan pemakai jalan. Juru bicara Fraksi Partai Golkar (FPG) DPRD Wonogiri, Budi Sudibyo menyatakan, pembangunan JLS banyak dikeluhkan warga. ‘’Pada musim hujan sekarang ini jalan menjadi licin, banyak kubangan, dan memicu kecelakaan lalu lintas,’’katanya. Juru bicara Fraksi Persatuan Kebangkitan Nasional (FPKN) DPRD Wonogiri, Sunyoto, mendesak agar Bupati berkoordinasi dengan pihak terkait untuk menyikapi pembangunan JLS, terutama di ruas Kecamatan Pracimantoro-Giritontro-Giriwoyo. ‘’Perlu dicarikan solusi agar
ruas jalan tersebut tidak membahayakan pengguna jalan,’’tutur Sunyoto yang fraksinya merupakan gabungan dari PPP, PKB dan Partai Nasdem. Penegasan sama tentang pentingnya memperhatikan pembangunan infrastruktur jalan, juga disampaikan juru bicara Fraksi Partai Gerindra, Jati Waluyo, juru bicara Fraksi PDIP (Yokanan Supriyanto), juru bicara Fraksi PKS (Jarmono), juru bicara Fraksi PAN (Yekti Retno Basuki), dan juru bicara Fraksi Partai Demokrat (Tinggeng). Jalan Alternatif Seperti diberitakan, pembangunan jalan di lintas selatanselatan Pulau Jawa ini ditargetkan selesai pada 2017. Untuk ruas
Wonogiri-Pacitan, pembangunan dimulai sejak Juli 2015. Proyek pembangunan jalan nasional ini dianggarkan dari APBN sebesar Rp 142 miliar, sepanjang 23,75 kilometer dengan lebar jalan 10,5 meter, termasuk di dalamnya membangun tujuh jembatan. Rentang jalan baru ruas JLS ini dimulai dari Dusun Duwet di Desa Gedong, Kecamatan Pracimantoro, Wonogiri (Jateng), yang berbatasan dengan Wonosari, DIY, sampai tapal batas Kecamatan Donorojo, Kaupaten Pacitan (Jatim). Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Wonogiri, Sri Kuncoro menyatakan, proyek pembangunan infrastruktur JLS merupakan proyek pemerintah pusat. Pengerjaannya dilakukan dengan sistem multiyears. Artinya, tidak rampung hanya dalam setahun anggaran. Karena proyek pusat, kewenangan tidak berada di tingkat kabupaten. Warga yang paham mencari jalan alternatif, dapat menghindari ruas JLS yang membahayakan
SM/Bambang Pur
RUAS JLS : Badan jalan yang diuruk tanah di ruas JLS membuat permukaan jalan menjadi lembek dan licin ketika hujan. Kondisi ini bisa menyebabkan kecelakaan. (37) tersebut. Pilihannya menerobos mulai dari Tangkluk, Saratan, ruas jalan Desa Pracimantoro- Sendangagung, dan Sejati. JalanGiriwoyo. Tapi, dengan banyak- jalan desa yang sempit dan tidak nya pengguna jalan yang melintas memenuhi syarat untuk arus lalu di jalan desa, memunculkan ke- lintas umum ini, semula dalam luhan baru, karena ternyata itu kondisi baik, tapi belakangan ini menjadi pemicu percepatan ke- menjadi rusak dengan memunculrusakan jalan desa. kan banyaknya kubangan. Ini terKini, kerusakan jalan juga ber- jadi setelah banyak pengguna jalan pindah di ruas jalan desa, terutama menghindari ruas JLS. (P27-37)
Proyek Logung Selesai 2018
SM/Achmad Hussain
■ Mampu Tampung Air 20,5 Juta M3 KUDUS - Koordinator Lapangan (Korlap) Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS PemaliJuana) M Yushar Yahya mengatakan, proyek pembangunan Bendungan Logung di Desa Kandangmas, Kecamatan Dawe, Kudus, mulai dikerjakan Desember 2014 dengan mengerahkan 450 pekerja, termasuk konsultan. Dia mengatakan hal itu saat menyaksikan 150 pekerja konstruksi (tukang) penggarap proyek bendungan mengikuti uji kompetensi dan wawancara di lokasi proyek yang ditangani Unit Sertifikasi Tenaga Kerja (USTK) Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi (LPJK) Provinsi Jateng, Kamis (15/12). ‘’Proyek Bendungan Logung kami kerjakan mulai Desember 2014 dan diharapkan selesai Desember 2018. Bendungan Logung mempunyai luas 144 hektare dan mampu menampung air sekitar 20,5 juta meter kubik,’’ tuturnya. Sementara itu, Wakil Ketua I LPJK Jateng Soepartono didampingi anggota pengurus AY Hari Susilo yang mengawasi uji kompetensi tersebut menyampaikan apresiasi atas kegigihan para pekerja konstruksi mengikuti uji kompetensi di tengah kesibukan menggarap proyek Bendungan Logung. Semua itu
demi memperoleh sertifikat keterampilan (SKT) maupun sertifikat keahlian (SKA). Dia menjelaskan, dalam ujian tersebut dikerahkan 13 tim penguji, yang berasal dari USTK LPJK Provinsi Jateng. Pembuktian Kompetensi Menurut dia, uji kompetensi bagi pekerja konstruksi (tukang bangunan umum) berlangsung hanya sehari, di Balai Jasa Konstruksi Wilayah IV Surabaya bekerja sama dengan LPJK Jateng, PT Wijaya Karya (Wika), PT Nindya Karya, PTWirama Karya, PT Catubina Guna Persada, dan PTGlobal Parasindo Jaya. Dikatakan, pada hari yang sama juga dilaksanakan uji kompetensi secara massal bagi pekerja konstruksi di lingkup kerja Balai Jasa Konstruksi, masingmasing di Aceh (wilayah I ) 150 orang, wilayah II (Palembang) 1.000 orang, wilayah III (Jakarta) 1,639 orang, wilayah IV (Surabaya) 1.000 orang termasuk di Jateng, wilayah V (Banjarmasin) 1.000 orang, dan wilayah VI (Makassar) 1.000 orang. Soepartono menjelaskan, melalui sertifikasi massal diharapkan dapat menjadi penyadaran bagi masyarakat jasa konstruksi akan pentingnya memiliki sertifikat keterampilan (SKT) atau sertifikat keahlian (SKA) di bidang konstruksi. (C28-37)
SM/dok
UJIAN TERTULIS : Pekerja konstruksi proyek Bendungan Logung Kudus menngerjakan ujian tertulis, disaksikan anggota pengurus LPJK Provinsi Jateng AY Hari Suslo (dua dari kiri), Kamis (15/12). (37)
BED BARU : Kepala Dinas Kesehatan Pemprov Jateng, Yulianto Prabowo memberi penjelasan kepada Ketua MUI KH Ma’ruf Amin saat peresmian gedung RSI, Kamis (15/12). (37)
Angka Kematian Ibu di Jateng Tinggi KLATEN - Pemprov Jateng meminta semua rumah sakit di Jawa Tengah ikut berpartisipasi menekan angka kematian ibu melahirkan. Pasalnya, angka kematian di Jawa Tengah masih tinggi sampai tahun 2016. Menurut Kepala Dinas Kesehatan Pemprov Jateng, dr Yulianto Prabowo, data terakhir hingga 12 Desember 2016, angka kematian ibu sebanyak 581 orang. ‘’Angka itu masih cukup tinggi dan sebanyak 80 persen terjadi di rumah sakit,’’ katanya saat peresmian gedung baru lima lantai milik RS Islam Klaten, Kamis (15/12) siang.
Peresmian gedung Makkah itu dihadiri Ketua MUI Pusat KH Ma’ruf Amin, Bupati Klaten Sri Hartini, dan Muspida. Menurut Yulianto, dengan dibangunnya gedung baru milik RS Islam, Pemprov berharap RS Islam ikut menekan risiko angka kematian ibu dan bayi. Hal itu sesuai dengan tujuan pembangunan bidang kesehatan Jawa Tengah untuk menekan angka kematian dan menyehatkan masyarakat. Rumah sakit sebagai fasilitas kesehatan saat ini berada di era kemitraan lintas sektoral, lintas program, dan guyub
bersama masyarakat. Di Jawa Tengah, kata dia, saat ini sudah ada 36.000 bed rumah sakit. Dengan jumlah penduduk Jateng sebanyak 35 juta orang, maka rasio perbandingannya sebenarnya sudah cukup baik. Kelas Tiga Namun demikian, menurut Yulianto, rasio pelayanan kelas III secara umum masih kurang. Karena itu, tambahan bangunan RS Islam diharapkan akan memperluas cakupan bed kelas III yang umumnya diperuntukkan bagi warga miskin. Hal itu penting, karena di Jateng jumlah penduduk
miskin masih 48 persen dari 35 juta jiwa. Artinya, masih dibutuhkan bed kelas III yang cukup banyak. Selain kasus angka kematian ibu dan bayi, angka pasien hemodialisa (HD) terus meningkat. Antrean pasien terus terjadi untuk mendapat pelayanan. Rumah sakit merupakan usaha sosial kemanusiaan dan bukan mengejar pendapatan. Kalaupun mendapatkan pendapatan, idealnya tetap dikembalikan untuk melayani masyarakat. Dirut RS Islam Klaten, dr Suswanto mengatakan, bangunan baru
itu difokuskan untuk pasien hemodialisa (HD). Selebihnya untuk bedah dan kantor. Rumah sakit terus meningkatkan inovasi dan pelayanan, di antaranya menggunakan media sosial dan basis email. Selain itu, rumah sakit telah memiliki laboratorium yang bisa langsung terhubung dengan dokter dan bangsal. Pasien tidak perlu membawa hasil lab ke mana-mana. Ketua MUI KH Ma’ruf Amin mengapresiasi RS Islam, sebab menjadi aset pemersatu umat dari berbagai ormas Islam. ‘’Kalau Ormas Islam bersatu sangat dahsyat,’’ungkapnya. (H34-37)
”Sisterhood In Harmony”
Reuni Perak SMA Sedes Sapientiae Angkatan 1991 KEBAHAGIAAN bertemu teman lama terpancar di wajah alumni SMA Sedes Sapientiae Angkatan 1991, baru-baru ini. Acara reuni yang dikemas dengan manis dalam tema ‘’Sisterhood In Harmony’’ itu berlangsung penuh tawa canda dan keharuan. Perasaan kangen pada teman, guru, dan sekolah begitu terasa. Di antara alumni seperti ada ikatan kuat yang begitu tertanam dalam hati. Reuni berlangsung dua kali, pagi hingga siang di kompleks sekolah di Jl Mataram (Bangkong) No 908, dan malam hari diadakan di Palace Thamrin Squeere. Acara pagi diawali dengan sarapan dan cemilan berbagai menu khas Semarang seperti mi kopyok, tahu gimbal, lumpia, jajan pasar, dan lainnya. ‘’Wah, ini yang aku cari,’’tutur salah satu alumnus yang datang dari luar kota saat mencicipi tahu gimbal. Dalam sambutannya, ketua panitia, Inge Gunawan mengatakan, dia sangat terharu bersama tim panitia mengumpulkan ratusan teman dan guru dari berbagai kota dan pulau. ‘’Acara reuni ini semoga mempererat tali persaudaraan kita, meskipun kita berbeda suku,
agama, dan apa pun kita tetap saling bersaudara, sisterhood in harmony,’’ tutur Inge. Para guru juga mengatakan, reuni yang diadakan angkatan 1991 itu dinilai paling fenomenal dan sangat berkesan. ‘’Terima kasih buat semua teman yang sudah support, baik doa, tenaga, dana, material, maupun kehadirannya,’’kata Inge. Selanjutnya, acara bertemu dengan para guru dan mantan guru yang pernah mengajar. Salah satu guru, F Dwi Isnudarti atau akrab dipanggil Bu Ana, dalam sambutannya merasa bangga dan bahagia dengan diadakannya reuni. Sementara itu, kedatangan salah satu mantan guru yang terkenal galak, Mulyadi, membuat alumni heboh. ‘’Eh itu Pak Mul datang,’’ucap beberapa alumnus. Ya, Pak Mul yang mengajar mata pelajaran Komputer itu dulu memang terkenal killer. Murid Sedes saat itu perempuan semua dan jika ada yang dinilainya kurang pas, tak segan Pak Mul akan menjitak kepala siswi yang mungkin saat itu kurang konsentrasi. ‘’Pak Mul, saya dulu pernah sakit setelah dimarahi Pak Mul.
Bener lho, jantung saya langsung sakit, dan waktu itu saya juga berobat di rumah sakit,’’ tutur Indahsari yang dimintai cerita kilas balik pada sosok Pak Mul. Tapi, sikap Pak Mul yang terkenal galak itu kini sudah hilang. ‘’Pak Mul sekarang kok manis sekali ya,’’bisik-bisik alumni. Ya, saat itu pun ratusan siswi juga tidak dendam dengan sikap dan perhatian Pak Mul yang unik. Mendengar cerita Indahsari, Pak Mul langsung tersenyum malu. ‘’Ayo, sekarang gurunya minta maaf pada muridnya,’’ seloroh Gilda, sang MC kocak. Diisi Tarian Akhirnya, alumni yang hadir bersorak. Acara siang hari itu diisi dengan game dan tarian khas NTT, Gemu Fa Mi Re yang rancak dan mengundang untuk berjoget bersama. Acara di sekolah siang itu diakhiri dengan melihat ruang kelas dan melepas ratusan balon pink, biru, dan putih yang melambangkan warna-warni alumni. Acara malam hari juga berlangsung tak kalah meriahnya. Kepala Sekolah Sedes Sapientiae Dra MM Lenawati mengharapkan reuni itu membawa manfaat juga
SM/dok
LEPAS BALON : Alumni akan melepaskan balon berwarna pastel yang mengungkapkan makna kebersamaan dalam meraih cita dan harapan pada masa sekolah dulu dan kini bisa bertemu dalam Reuni Perak, baru-baru ini. (37) bagi sekolah dan para siswa. Alumni menyerahkan plakat, buket, dan tali asih kepada 35 guru. Hampir semua guru yang diundang hadir dan merasa bahagia melihat alumni masih ingat dan membahagiakan mereka dengan pertemuan itu. ‘’Ternyata reuni ini juga menjadi ajang reuni bagi guruguru Sedes yang mengajar pada
1988-1991. Ada beberapa yang sudah almarhum diwakili oleh para istri mereka. Bu Santi, dulu guru Matematika yang ternyata sudah 21 tahun pindah ke Jakarta, masuk ke kampus Sedes dengan mencucurkan air mata. Hampir sepanjang acara beliau menangis, membuat saya ikut terharu,’’ tutur Inge. (Arswinda Ayu R-37)
SABTU, 17 DESEMBER 2016
Dua Terdakwa Tak Ajukan Banding ■ Korupsi Buku Ajar Demak SEMARANG - Achmad Zaini dari CV Komunitas Peduli Pendidikan Nusantara (KPPN) dan Direktur CV Buana Asri Media (BAM) Abdul Azis, akhirnya menerima putusan hakim dalam kasus korupsi pengadaan proyek buku ajar Kabupaten Demak 2012 yang dianggarkan dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Pendidikan 2010.
SM/Zakki Amali
MENGECEK BANGUNAN : Para pekerja mengecek bangunan Puskesmas Tanggungharjo yang telah selesai direnovasi, Jumat (16/12). (74)
Puskesmas Tanggungharjo Berkapasitas 10 Tempat Tidur GROBOGAN - Pembangunan Puskesmas Tanggungharjo, selesai, Sabtu (17/12). Revonasi puskesmas dengan penambahan ruang rawat inap berkapasitas 10 tempat tidur ini menelan dana sekitar Rp 2,5 miliar. Direktur Utama PT Azam Anugerah Abadi, Dwi Bagus Yosianto mengatakan, pihaknya berkomitmen menyelesaikan proyek yang didanai dari Dana Alokasi Khusus (DAK) dan dana bantuan Pemprov Jawa Tengah. Keterlambatan pengerjaan, imbuh dia, diakibatkan adanya perubahan rencana bangunan, sehingga memerlukan tambahan waktu. “Sabtu (17/1), saya menyatakan pembangunan selesai. Keterlambatan dipicu perubahan gambar di tengah pembangunan. Semua tahapan sudah selesai,” katanya, Jumat (16/12). PTAzam Anugerah Abadi merupakan kontraktor yang berkantor di Semarang yang menggarap renovasi puskesmas tersebut. Keterlambatan selama 20 hari sejak jadwal pengerjaan berakhir pada 27 November lalu. “Menurut peraturan terbaru, ada masa perpanjangan kontrak selama 60 hari. Tapi kami hanya mengambil sebagian untuk menyelesaikannya. Perusahaan siap diaudit untuk membuktikan kinerja tidak mengalami masalah,” ujarnya. Di Luar Kewenangan Yosi, sapaan akrabnya, menambahkan, dalam pembangunan tersebut terdapat kelebihan volume yang terdiri atas tanah dan material bangunan senilai 10% atau senilai Rp 200 juta. Pihaknya sudah mengajukan adanya penambahan, tetapi belum ada respons dari Dinas Kesehatan Grobogan. Terpisah, Kepala Dinas Kesehatan Grobogan, Johari Angkasa mengatakan, kelebihan volume yang dimaksud kontraktor di luar kewenangannya. Dalam DAK tidak terdapat klausul penambahan volume terkait material dan pengadaan lahan. “Alokasi DAK tidak ada tambahan lagi. Hanya untuk proyek. Jadi tidak bisa menanggung kelebihan biaya,” jelasnya. Johari menambahkan, dari 19 unit puskesmas yang direnovasi dengan total anggaran sekitar Rp 28 miliar, saat ini hanya Puskesmas Tanggungharjo yang mengalami keterlambatan jadwal paling lama. Puskesmas lain telah selesai direnovasi meski ada ketelambatan tidak lebih dari sepekan. “Saya dengar kontraktor menyelesaikan pembangunan hari ini. Ya, itu baguslah. Kami prinsipnya perpanjang kontrak tidak apa. Yang penting dia didenda dan melanjutkan sampai selesai. Jangan sampai proyek terbengkalai,” ucap dia. (H74-74)
SMA 2 Demak Siap Dinilai Adiwiyata Mandiri Nasional DEMAK - Pada usia ke-30, SMA2 Demak bersiap menuju penilaian sekolah Adiwiyata Mandiri Nasional. Sekolah yang berlokasi di Jalan Raya Demak-Kudus No 182 ini telah membina 10 sekolah sebagai salah satu persyaratan. Kepala SMAN 2 Demak, Siti Asiyah menuturkan, pendampingan tersebut memiliki tujuan agar 10 sekolah ini mendapatkan predikat Adiwiyata, minimal tingkat kabupaten. Pada peringatan HUT Ke-30, pihaknya menggelar semiloka bertema lingkungan. ”Para kepala sekolah dan perwakilan siswa dari 10 sekolah tersebut diundang guna mengikuti pelatihan pembuatan pupuk cair,” ujarnya, Jumat (16/12). Sepuluh sekolah tersebut yakni SD Cabean 1 dan 2, SD 2 Sidomulyo, SMP 1 dan 2 Wonosalam, SMP 5, SMA Sayung, SMA PGRI, SMA3 Demak, SMA1 Mranggen serta SMA1 Karanganyar. Dengan menggiatkan sosialisasi dan mengajak para siswa agar terbentuk karakter berbudaya lingkungan itu, diharapkan SMA 2 Demak nantinya mampu meraih predikat sebagai sekolah Adiwiyata Mandiri Nasional. Bazar Wakil Kepala Bidang Kesiswaan Ahmad Munif menambahkan, peringatan HUT Ke-30 digelar selama sepekan. Hadir pada acara tersebut Bupati M Natsir dan Forkompimda yang ikut membuka pelaksanaan bazar dan memeriahkan pentas seni. ”Di atas panggung, kami memberi kejutan kue ulang tahun pada Pak Bupati yang kebetulan juga berulang tahun ke-58. Semoga bertambahnya usia, SMA 2 Demak mampu mewujudkan generasi yang berakhlakul karimah, kompetitif, mandiri dan peduli lingkungan,” imbuhnya didampingi Staf Kesiswaan, Nur Aeni. Selain bazar dan pentas seni, peringatan HUT tersebut disemarakkan dengan lomba cerdas cermat, lomba baris berbaris serta sepak takraw dengan peserta SMP se-Kabupaten Demak. Lomba tersebut bertujuan menjaring bibit-bibit unggul pada bidang akademik dan nonakademik. (J9-74)
SM/Hartatik
AJAK INTERAKSI : Bupati M Natsir didampingi Kepala SMA 2 Demak Siti Asiyah mengajak berinteraksi siswa saat peringatan HUT Ke-30 di sekolah tersebut, Kamis (15/12). (74)
”Tidak ada pengajuan (banding),” kata Panitera Muda Tindak Pidana Korupsi pada Pengadilan Tipikor Semarang, Heru Sungkowo, kemarin. Sebelumnya, pelaksana pengadaan proyek buku ajar Kabupaten Demak 2012, Achmad Zaini divonis tertinggi empat tahun penjara dan denda Rp 50 juta subsidair 2 bulan kurungan itu menyatakan pikir-pikir. Terdakwa juga dijatuhi pidana tambahan membayar uang pengganti kerugian negara sebesar Rp 1,23 miliar atau setara dengan 1 tahun dan 10
bulan penjara. Ketua majelis hakim Pengadilan Tipikor Semarang Antonius Widijantono juga mengganjar Direktur CV Buana Asri Media (BAM) Abdul Azis dengan hukuman yang lebih ringan yakni tiga tahun penjara dan denda Rp 50 juta subsidair 2 bulan kurungan. Abdul Azis juga diminta membayar uang pengganti sebesar Rp 50 juta subsidair 6 bulan kurungan. ”Menyatakan terdakwa bersalah melanggar Pasal 3 jo Pasal 18 Undangundang Nomor 31 Tahun 1999 seba-
gaimana diubah dan ditambah UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP,” kata Antonius. Tuntutan JPU sebelumnya lebih tinggi, yakni empat tahun untuk Abdul Azis dan enam tahun penjara untuk terdakwa Achmad Zaini. Hakim menilai perbuatan terdakwa korupsi merupakan kejahatan yang luar biasa dan telah merugikan keuangan negara. Hal yang meringankan, terdakwa belum pernah dihukum dan bersikap sopan selama persidangan. Harga Perkiraan Sendiri Dugaan korupsi atas proyek Dana Alokasi Khusus (DAK) Pendidikan 2010 itu sebelumnya juga telah menyeret mantan Sekretaris Dinsospora Kabupaten Demak Khumaidullah yang dihukum 1 tahun 6 bulan penjara. Kasus ini bermula saat adanya pengadaan buku paket 1 dan 2 yang dianggarkan dari dana APBD 2010 dan 2011 dalam DAK Demak pada Agustus 2012. Untuk pagu anggaran pengadaan buku
SD paket 1 sebesar Rp 9,2 miliar dan untuk paket 2 sebesar Rp 5,1 miliar. Khumaidullah saat itu diketahui menyusun harga perkiraan sendiri (HPS) tidak sesuai ketentuan Permendiknas Nomor 18 Tahun 2010, Permendiknas Nomor 36 Tahun 2011 serta Perpres Nomor 54 tahun 2010. Khumaidullah hanya membeli buku di sejumlah toko dengan diskon antara 1020% dengan hasil HPS Rp 7,8 miliar pada paket 1 dan Rp 4,2 miliar untuk paket 2. Lelang pun dilakukan dengan pemenang CV BAM yang memberikan penawaran Rp 7,2 miliar dan CV Amiruz yang dipimpin Maesaroh dengan penawaran Rp 3,9 miliar. Namun diduga telah terjadi kesepakatan bahwa pelaksanaan dikerjakan Achmad Zaini dari CV KPPN. Diduga dalam pelaksanaan pekerjaan pun banyak yang tidak sesuai spek. Kerugian keuangan negara yang diakibatkan dari tindakan tersebut Rp 1,037 miliar atas pekerjaan paket 1 dan Rp 249 juta atas pengadaan buku paket 2. (J14-74)
SM/Hartatik
IKUTI UJIAN : Sejumlah siswa-siswi Sekolah Plus Latansa Demak mengikuti pengujian imtas sebelum dinyatakan khatam quran, kemarin. (74)
Setiap Tahun, Puluhan Siswa Khatam Alquran DEMAK - Sekolah Plus Latansa mewisuda puluhan siswa-siswi yang telah khatam Alquran. Kali ini sebanyak 37 siswa mulai dari sekolah dasar sampai sekolah menengah pertama (SMP) dinyatakan khatam Alquran. Ketua Yayasan Latansa Asyariah (YLA), Asyari melalui Kepala SD Plus Latansa, Iin Rahmawati mengatakan, peserta khotmil Alquran paling muda adalah siswa kelas 3 SD. Sekolah yang berlokasi di Jalan Tembus Perumahan Wonosalam Asri, Jogoloyo ini memasukkan pembelajaran qiraati ke dalam kurikulum sekolah. ”Setiap pagi, mulai pukul 06.45 sampai 08.15 siswa belajar qiraati Quran. Setelah itu dilanjutkan shalat duha berjamaah dan baru dilanjutkan pelajaran sekolah,” ujarnya, kemarin. Dari kegiatan tersebut pihak sekolah menargetkan dapat mengkhatamkan siswa-siswinya. Sebelum diwisuda,
para siswa diharuskan mengikuti pengujian imtas yang dilakukan oleh salah seorang ustadz. Siswa yang diwisuda tidak hanya bisa membaca Alquran, namun juga mempunyai kemampuan yang baik dalam ilmu tajwid, fashohah, tartil dan gharibul quran. Adapun program khotmil quran yang telah berjalan tiga tahun ini diharapkan dapat menjadi perantara ibadah dan menambah nilai spiritual bagi peserta didik. Pada kesempatan itu, Asyari memberikan wejangan sebagai penyemangat bagi para wisudawan agar senantiasa menjaga hafalannya, menambah ilmu tentang Alquran dan tidak pernah berhenti belajar hingga akhir hayat. ”Selamat kepada para peserta didik yang mampu menyelesaikan bacaan hingga khatam quran. Khotmil quran ini bagian komitmen kami membangun generasi pelanjut yang dilandasi iman dan taqwa sejak dini,” tandas dia. (J9-74)
Tiga Jabatan Eselon IIB Siap Dilelang DEMAK - Pengalaman menyelenggarakan lelang terbuka untuk jabatan pimpinan tinggi pratama atau sekretaris daerah (sekda), Pemkab Demak kembali akan menggelar lelang jabatan. Kali ini tiga jabatan eselon IIB dilakukan dengan seleksi terbuka. Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Demak, Windu Sunardi menjelaskan, jabatan apa saja yang akan dilelang masih menunggu pergeseran dan penataan pimpinan pada 27 organisasi perangkat daerah (OPD). Hal itu sesuai nomenklatur OPD baru yang diatur dalam Perda No 5/2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah Kabupaten Demak. ‘’Saat ini ada tiga jabatan eselon IIB yang masih dijabat pelaksana tugas atau Plt yakni Asisten II Setda, Dinas Kesehatan dan DPUPPE,’’jelasnya. Pengisian tiga jabatan itu masih menunggu keputusan bupati, apakah dilakukan dengan cara pengukuhan atas pejabat Plt atau penggeseran dan seleksi
terbuka. Ada lima pejabat yang secara otomatis dapat dikukuhkan untuk menduduki pimpinan ketiga jabatan ini. Mekanisme Sebab mereka pernah mengikuti seleksi pengisian jabatan sekda. Kelimanya adalah AN Wahyudi (Asisten Bidang Pemerintahan), Agus Nugroho Luhur Pambudi (Kepala Dinhubkominfo), Afhan Noor (Kepala Dinpendukcapil), Eko Pringgolaksito (Kepala Dinperindagkop dan UMKM) dan Muhtar Lutfi (Kepala Dindikpora). Adapun seleksi terbuka untuk tiga jabatan eselon IIB nantinya diperkirakan berjalan sekitar dua bulan. Mekanismenya tiga jabatan tersebut akan diisi dulu dengan pejabat Plt. Lalu panitia seleksi terbuka melakukan tahapan awal seleksi dengan pengumuman. Persyaratan seleksi terbuka ini menyangkut ketentuan umum, administrasi dan khusus. Seleksi administrasi meliputi dokumen ijazah minimal S1, surat keterangan sehat. (J9-74)
Empat Raperda Dibahas Tahun Depan GROBOGAN - Pembahasan empat rancangan peraturan daerah (raperda) yang diusulkan eksekutif dimungkinkan akan dilanjutkan tahun depan. Saat ini, tidak memungkinkan dilakukan pembahasan lantaran memerlukan kajian lebih lanjut. Keempat raperda yakni Penyelenggaraan Kearsipan, Perusahaan Umum Daerah Purwa Aksara, Pembubaran Perusahaan Umum Daerah Aneka Usaha Pertanian dan Pelayanan Kesehatan Ibu, Bayi dan Anak di Bawah Lima Tahun. Wakil Ketua DPRD Grobogan, M Nurwibowo mengatakan, semua raperda tersebut tidak mungkin selesai dibahas akhir bulan ini, sehingga memerlukan waktu tambahan.
Pemkab Grobogan, perlu menyampaikan kajian dalam pembuatan raperda, tidak sekadar menyajikan alasanalasan. Dia mencontohkan, pembubaran BUMD Aneka Pertanian memerlukan kajian mendalam dari berbagai aspek sejak pertama didirikan sampai kali terakhir beroperasi. Diperlukan alasan-alasan mendasar dan penjelasan mengenai seluruh aset dan sumber daya manusia. Tekan AKI “Kenapa perusahaan pertanian di daerah pertanian justru dibubarkan? Bagaimana selama ini beroperasi sampai akhirnya merugi dan ditutup. Berapa modal yang telah disetorkan dan ke mana saja. Semua harus dije-
laskan dengan tuntas,” ujarnya dalam Rapat Paripurna Membahas Empat Raperda, baru-baru ini. Raperda lain yang mendapat sorotan yakni Pelayanan Kesehatan Ibu, Bayi dan Anak di Bawah Lima Tahun terkait dengan adanya klausul pelarangan bidan menangani persalinan normal. Aturan tersebut telah diterapkan di Grobogan sejak tahun lalu oleh Dinas Kesehatan Grobogan dengan alasan angka kematian ibu (AKI) tinggi. “Sekarang coba dievaluasi kebijakan itu. Apakah sudah tepat menurunkan AKI apabila dijadikan peraturan daerah. Angkanya apakah sama atau terjadi penurunan. Kalau sama atau hanya berkurang sedikit berarti kan kebijakan tidak berhasil,” tandas Nurwibowo. Wakil rakyat dari Fraksi PKB ini menilai raperda tentang ibu, bayi dan anak tersebut diper-
lukan sebagai langkah pencegahan kematian ibu dan bayi. Namun, diperlukan strategi yang telah teruji dalam menangani persoalan. “Saya kira
semua perlu diperdalam lagi. Bukan berarti kami tidak dapat bekerja membahas raperda. Selama ini kami sudah bekerja maksimal,” ucapnya. (H74-74)
SM/Zakki Amali
PIMPIN RAPAT : Ketua DPRD Grobogan, Agus Siswanto memimpin rapat paripurna dengan pembahasan empat raperda di gedung DPRD Grobogan, baru-baru ini. (74)
SABTU, 17 DESEMBER 2016
Imrotul Juara MTQ Yayasan Tunas Harapan
Penerimaan Pajak Naik 18,5%
TENGARAN - Badan Eksekutif Yayasan Tunas Harapan, Kabupaten Semarang telah menggelar lomba MTQ antarsiswa SMK Telekomunikasi Tunas Harapan di Masjid Al Muslimin, kompleks sekolah. Lomba dengan seleksi secara bertahap itu diikuti ratusan siswa. Tahap terakhir diseleksi 10 siswa untuk memperebutkan tiga siswa terbaik. Tiga siswa terbaik Lomba MTQ itu adalah juara 1 diraih Imrotul Afifah, juara 2 diraih Muhammad Aviv, dan juara 3 diraih Ricad Alkautsar. Ketua Pembina Yayasan, Hendrawan mengatakan, Lomba MTQ merupakan bukti yayasan yang menaungi SMK Telekomunikasi Tunas Harapan di Desa Bener, Kecamatan Tengaran, itu tidak hanya mementingkan kualitas akademik. Ketua Yayasan Tunas Harapan, Wisnu Buwono menambahkan, lomba ini sejalan dengan kegiatan keagamaan yang sudah rutin dilaksanakan di Masjid Al Muslimin. ”Setiap hari sudah ada kegiatan belajar baca Alquran, Halaqah, shalat, dan kegiatan keagamaan lainnya. Ke depan segera bisa mencetak siswa-siswi penghafal Alquran (Hafidz),” katanya. Salah satu parameter untuk mengukur kegiatan keislaman di masjid, adalah dengan lomba MTQ. Kegiatan melibatkan 2 juri dari IAIN Salatiga dan 3 juri dari Badan Eksekutif Yayasan Tunas Harapan. Agar lebih menarik, para juri sekaligus memberikan komentar terhadap penampilan para peserta, sehingga para siswa tahu kekurangan mereka. Juara 1-3 masingmasing mendapatkan hadiah uang pembinaan Rp 1.500.000, Rp 1.000.000, dan Rp 500.000. (H2-74)
BALAIKOTA - Penerimaan di Pemkot Salatiga, tahun ini mengalami peningkatan dibandingkan 2015. Pada 2015 realisasi pajak Rp 37,8 miliar sedangkan hingga November tahun ini terealisasi Rp 44,8 miliar, atau naik 18,5 persen.
SM/Moch Kundori
SM/Surya Yuli P
FOTO BERSAMA : Tiga siswa SMK Telekomunikasi Tunas Harapan peraih juara Lomba MTQ, yang digelar Yayasan Tunas Harapan, berfoto bersama. (74)
SERAHKAN PENGHARGAAN : Pj Wali Kota Salatiga Acmad Rofai menyerahkan piagam penghargaan kepada wajib pajak yang berkontribusi dalam membayar pajak daerah di GPD, baru-baru ini. (74)
Hal itu disampaikan Pj Wali Kota Salatiga Acmad Rofai di sela-sela undian hadiah pajak daerah yang digelar Pemkot Salatiga di GPD, baru-baru ini. Para wajib pajak yang taat membayar pajak diberikan penghargaan berupa kesempatan mendapatkan undian. “Kami mengucapkan terima kasih kepada bapak-ibu semua selaku wajib pajak yang telah turut membangun Kota Salatiga. Kita sadari sektor pajak masih menjadi andalan pembangunan di Indonesia, khususnya di Salatiga,” ucap dia. Ditambahkan, masyarakat Salatiga harus mengubah paradigma Salatiga sebagai kota transit pariwisata menjadi kota pariwisata. Secara kasat mata memang tidak nampak lokasi wisata yang dibanggakan, namun potensi wisata seperti kuliner dan lainnya bisa menjadi daya tarik pengunjung. Kontribusi Tertinggi Ketua Kadin Salatiga Arso Sadji Arto mengapresiasi pengundian hadiah pajak daerah tersebut. Menurutnya kegiatan ini merupakan penyemangat bagi pelaku usaha untuk terus meningkatkan omzet yang nantinya juga berimbas pada jumlah nominal wajib pajak. Sementara itu dalam undian pajak daerah itu, manajemen Happy Puppy Karaoke Salatiga beruntung mendapatkan hadiah satu unit sepeda motor. Para wajib pajak yang taat membayar pajak diberikan penghargaan berupa kesempatan mendapatkan hadian undian. Dalam kegiatan tersebut diberikan penghargaan kepada wajib pajak yang paling tinggi kontribusinya. Wajib pajak terbesar pada 2016 adalah Laras Asri Resort Hotel and Spa dengan pajak sebesar Rp 1,6 miliar, disusul Grand Wahid Hotel (Rp 1,08 miliar), KFC (Rp 891 juta) dan Pondok Remaja Salib Putih (Rp 841 juta). RM Joglo Bu Rini, RM Serba Sambal, Pizza Hut juga masuk dalam kategori penyumbang terbanyak. (H32-74)
Pemain Unggulan Belum Terbendung ARGOMULYO - Kejuaraan bulu tangkis multicabang yang diikuti para peserta dari daerah di eks-Karesidenan Semarang telah memasuki babak semifinal, semalam. Pertandingan perempat final dan semifinal berlangsung di GOR PPLPSalatiga. Hingga pukul 18.00, baru menyelesaikan babak perempat final di empat nomor masingmasing usia dini putra, usia dini putri, pradini putra, dan pradini putri. Para pemain unggulan melaju ke semifinal tanpa halangan berarti. Di nomor usia
dini putri, misalnya, unggulan pertama Stephanie (PBSI Grobogan) melaju ke semifinal. Begitu juga unggulan kedua Yuniar Arinda (Pendowo Semarang) juga melenggang ke semifinal. Di nomor usia dini putri ini diikuti 12 pemain. Dua pemain dari Salatiga juga lolos ke semifinal, masing-masing Yulia Dini (SGS) dan Ade Yunian (Mahkota). Ade akan menantang unggulan pertama Stephanie dan Yulia akan menjajal kemampuan unggulan kedua, Yuniar.
Pemain unggulan lain yang melenggang ke semi final yaitu Zuhdi (PBSI Demak) sebagai unggulan pertama di kelompok usia dini putra. Zuhdi akan ditantang pemain tuan rumah Restu (Glory) di partai semifinal. Sayangnya, unggulan kedua di kelompok ini Afrizal Putra (Co Plus Co Semarang) gagal di babak ketiga setelah diadang pemain tuan rumah Betrand (Glory). Betrand lolos ke semifinal setelah mengalahkan Riyandi (Harapan Jaya Ambarawa). Betrand bukan termasuk ung-
gulan, tetapi mampu memberi kejutan. Di semifinal, ia akan berhadapan dengan Abraham (Gotong Royong Ambarawa).
Dengan begitu, di kelompok usia dini putra ini dua pemain tuan rumah lolos ke semifinal. DI kelompok usia dini ini paling banyak diminati peserta. Tak kurang 43 pemain dari berbagai daerah berpartisipasi. Wasit pertandingan Didik Hermanto menyatakan kegiatan berjalan lancar. Tidak ada kendala berarti sepanjang turnamen, dan tidak ada keberatan dari para peserta. “Untuk kelas kota di luar Semarang, penyelenggaraan ini cukup bagus. Hanya lapangan pertandingan
SM/Moch Kundori
BERI INSTRUKSI : Pelatih memberi instruksi kepada pemainnya di sela-sela pertandingan perempatfinal usia dini putra kejuaraan multicabang di GOR PPLP Salatiga, kemarin. (74) ke depan perlu ditambah tidak hanya tiga, agar bisa menam-
pung peserta lebih banyak,” katanya. (H32-74)
SABTU, 17 DESEMBER 2016
Kades Diminta Segera Susun RPJMDes KENDAL- Sebanyak 62 kepala desa baru yang telah dilantik, beberapa waktu lalu, diminta segera menyusun Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDes). Mereka ditarget menyelesaikannya dalam waktu tiga bulan setelah pelantikan. Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (Bappermaspemdes) Kendal, Subaedi mengatakan, kades bersama-sama dengan Badan Permusyawaratan Desa (BPD), harus mampu menyelesaikan RPJMDes masingmasing dalam jangka waktu tiga bulan mendatang. ”Penyusunan RPJMDesa, harus disesuaikan dengan visi dan misi yang diusung oleh para kades,” kata Subaedi, baru-baru ini. Ia menambahkan, RPJMDes akan berlaku dalam jangka waktu enam tahun sesuai masa jabatan kades. Kalau RPJMDes terlambat diselesaikan dan ditetapkan, maka akan mengakibatkan terhambatnya pembangunan di desa tersebut. Sebab, pada 2015 pembangunan di desa banyak yang terlambat, karena molornya penyelesaian dan penetapan RPJMDesa ini. ”Kami akan mengawal supaya perdes tentang RPJMDes ini bisa ditetapkan tepat waktu. Kami siap memberikan pelayanan 24 jam. RPJMDesa tidak hanya berupa pembangunan infrastruktur saja seperti perbaikan dan peningkatan jalan atau jembatan. Namun, juga ada unsur-unsur pembangunan lainnya, misalnya, dalam pemberdayaan masyarakat seperti membantu pembangunan rumah bagi warga miskin. Selain itu, juga ada peningkatan bagi kegiatan organisasi-organisasi yang ada di desa tersebut, sehingga nantinya Karang Taruna, PKK, dan organisasi lainnya dapat berkembang dan program-programnya berjalan,” imbuhnya. Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Tri Marti Andayani mengemukakan, terkait dengan penggunaan Dana Desa, agar bisa dianggarkan dan dilaksanakan dengan terukur, terarah, dan dapat dipertanggungjawabkan. ”Jangan sampai terjadi kesalahan dalam pengelolaannya. Dana desa harus digunakan untuk mengurangi kesenjangan sosial dalam mewujudkan pembangunan infrastruktur di desa, peningkatan pemberdayaan masyarakat desa, dan peningkatan kesejahteraan masyarakat desa,” kata dia. (H36-74)
SM/dok
SAMPAIKAN ARAHAN : Kepala Bappermaspemdes Kendal Subaedi (dua dari kiri) menyampaikan arahan dalam sosialisasi penyusunan RPJMDes di Operatiom Room, Setda Kendal, baru-baru ini. (74)
Kebenaran Informasi Medsos Perlu Dikaji ■ Apel Sinergitas Tiga Pilar UNGARAN - Perkembangan informasi melalui media sosial (medsos) yang beredar pesat akhir-akhir ini perlu dicek kebenarannya. Sebab bagaimanapun juga, dapat menimbulkan dampak negatif jika sebatas diterima kemudian disebarluaskan ke masyarakat. ”Perkembangan situasi dan informasi di tengah masyarakat sifatnya dinamis, maka kita menginginkan sinergitas antara kepala desa/kelurahan, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas dalam mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan,” kata Kapolres Semarang, AKBP Vincentius Thirdy Hadmiarso, usai Apel Sinergitas Tiga Pilar di halaman mapolres, Jumat (16/12) pagi. Dengan adanya sinergitas, pihaknya yakin permasalahan di tingkat paling bawah, dalam hal ini di desa bisa diselesaikan dengan baik. ”Permasalahan selalu muncul dari tingkat paling bawah, apabila tidak segera diselesaikan dapat memengaruhi faktor lainnya,” imbuhnya. Dalam kesempatan tersebut, kapolres juga mengimbau kepada peserta apel untuk segera melaporkan indikasi hal-hal yang tidak diinginkan terutama menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2017. Terlepas dari itu, dirinya menyatakan sudah memerintahkan anggotanya untuk meningkatkan kegiatan rutin. Seperti operasi penyakit masyarakat, hingga patroli pada jam dan di tempat rawan. ”Memang, satu desa belum tentu ada satu Bhabinkamtibmas, masih ada yang merangkap. Potensi yang ada, jika disinergikan tentu akan baik,” ucap dia. (H86-74) ANDA punya keluhan, kritik atau saran seputar pelayanan publik di Wilayah Kedungsapur (Kendal, Demak, Ungaran, Salatiga dan Purwodadi)? Kirim SMS Anda dengan bahasa santun, tidak menfitnah dan dapat dipertanggungjawabkan. Ketik ksp (spasi) pesan Anda. Kirim ke 085641600500.
Dinggo Ra Dinggo Bayar PDAM Podo TARIF PDAM Sukorejo, Kendal, aneh, dinggo ra dinggo bayare podo wae. (089637933293) GAWE KTP nang kecamatan wis biso, kapan gawe SIM biso nang polsek? (089637933293) LINTASAN sepur Kaliwungu koyo kali asat. (089637933293) SAYA mungucapkan banyak terima kasih kepada Polsek Demak Kota yang telah merespons dengan cepat laporan tentang gangguan terhadap keluarga kami dengan mengirimkan petugas patroli untuk membubarkan para pemuda yang gaduh begadang sampai pagi di kampung Kauman utara. (085225000422) YTH Pak Kades Kuwu Kradenan, tolong hidupkan/mengadakan perpustakaan desa yang dulu pernah ada, La kok sekarang ditiadakan mengapa? (081326165849) YTH Bapak Direktur PDAM Demak, saya mengimbau kalau listrik padam mbok dialihkan ke genset, sehingga pelanggan tidak kecewa/terganggu kebutuhan air. Maturnuwun. (085786910219) YTH Kapolres dan Kepala Samsat Kabupaten Semarang, Selasa (13/12) saya perpanjang STNK motor di kasir suruh bayar Rp 226.000. Setelah lembar pajak keluar ternyata jumlahnya tak sesuai. Saran saya sebaiknya kasir meminta uang sesuai dengan yang tertera di lembar pajak saja. Terima kasih. (08122932862)
SM/Rosyid Ridho
HARUS PINDAH : Sekitar 90 persen bangunan MI Muhammadiyah Sambongsari harus dibongkar terkena dampak pembangunan jalan tol Semarang-Batang. (74)
Proyek Tol Terjang MI dan Mushala KENDAL - Proyek Jalan Tol Semarang-Batang yang melintas di Desa Sambongsari, Kecamatan Weleri, Kendal, menerjang sebuah sekolah dan satu mushala. Yakni, Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah Sambongsari di RT 2 RW 3 dan Mushala Baitul Mustaqim di RT1 RW3, keduanya terletak di Dusun Tegalsari. Kades Sambongsari, Adi Gunawan mengatakan, ganti kerugian untuk mushala yang terkena proyek tol sudah rampung, sedangkan sekolah masih dalam tahap proses negosiasi. Menurutnya, proses pembebasan sekolah tersebut memakan waktu lama karena harus
melibatkan berbagai berbagai pihak seperti Kemeterian PU, Kementerian Agraria dan Tata Ruang (ATR), dan Kementerian Agama. ”Setahu saya, sekolah tersebut harus pindah, karena lebih dari 75 persen bangunan harus dibongkar,” kata dia sela-sela Pembayaran Uang Ganti Kerugian Pengadaan Tanah Jalan Tol Semarang-Batang yang digelar di Balai Desa Sambongsari, Jumat (16/12).
Pada kesempatan itu sebanyak 28 warga menerima uang ganti kerugian yang diberikan ke rekening tabungan. Kepala MI Muhammadiyah Sambongsari, Luluk Arifatul Chorida menjelaskan, pihaknya hingga kemarin masih mencari lahan yang cocok untuk lokasi yang baru. Berkoordinasi Lokasi yang baru berada tidak jauh dari sekolah yang sekarang. Menurutnya, sudah terdapat beberapa pandangan untuk pembangunan sekolah. Lokasi yang dipilih berada di sebelah timur sekolah saat ini dan tidak jauh dari permukiman warga. Namun kendalanya, sudah tidak ada lahan berupa tanah di
Curi Ponsel, Residivis Ditangkap ■ Kerugian Rp 43 Juta UNGARAN - Satu dari tiga pelaku pencurian konter ponsel Introcell, Bawen, Kabupaten Semarang, berhasil ditangkap. Pelaku adalah Suradi Kaka alias Buntung (28), warga Desa Jragung, Demak, yang juga residivis kasus pencurian.
Dari tangan Suradi, aparat Unit Reskrim Polsek Bawen berhasil mengamankan barang bukti tiga ponsel, sangkur, dan sebuah obeng. Akibat perbuatan kawanan pencuri ini, korban Jumiyati (38), warga Harjosari, Bawen mengalami kerugian Rp
SM/dok
GELAR PERKARA : Pelaku pembobol konter ponsel, Suradi Kaka alias Buntung (28) menjawab pertanyaan Kapolres AKBP Vincentius Thirdy Hadmiarso dan Waka Polres Kompol Cahyo Widyatmoko saat gelar perkara di Polres Semarang, kemarin. (74)
43.835.000. ”Para pelaku mengintai lokasi dengan cara membeli pulsa. Setelah konter tutup, pelaku kemudian masuk melalui atap dan menjebol plafon,” kata Kapolres Semarang, AKBP Vincentius Thirdy Hadmiarso saat gelar perkara, kemarin. Hingga berita ini diturunkan, polisi masih mengejar dua teman Suradi berinisial IW dan GPyang melarikan diri. Keterangan dari Suradi, juga masih dikembangkan. Sebab, tidak menutup kemungkinan, kawanan ini juga beraksi di lokasi lain. ”Suradi merupakan pelaku spesialis pembobol konter ponsel, keterangannya masih kami dalami demikian halnya dengan laporan warga yang menjadi korban,” imbuhnya. Kepada polisi, Suradi mengaku sudah enam kali membobol konter ponsel, di antaranya di Bawen, Karangjati, Bergas, dan beberapa wilayah di Kabupaten Demak. ”Tugas saya sebatas memantau situasi. Ketika dinyatakan aman, maka dua orang teman saya masuk mengambil barang yang ada di dalam konter,” ucap Suradi. (H86-74)
sekitar sekolah yang lama yang siap untuk dibangun. ”Lahannya masih berupa sawah. Kami harus menguruk dahulu. Selain itu pemilik sawah meminta harga yang cukup tinggi,” paparnya. Dia menambahkan, pihak sekolah berupaya mencari lahan yang lebih luas dari bangunan sekolah saat ini yang hanya 1.200 meter persegi. Luas lahan yang diinginkan untuk lokasi baru bisa sekitar 2.400 meter persegi. Jika luas lahan itu tidak bisa terealisasi, paling tidak 1.500 meter persegi. ”Kami mencari yang dekat lokasi semula agar peserta didik kami tidak terlalu jauh menempuh perjalanan ke sekolah. Selain itu bisa mengakomodasi siswa-siswi
baru,” kata dia. Sekretaris Pelaksana Pengadaan Tanah Tol Semarang-Batang, Nanang Suwarsana mengatakan, proses ganti kerugian untuk MI Muhammadiyah memakan waktu lama karena harus melibatkan berbagai pihak seperti Kementerian PU, Kementerian ATR, dan Kementerian Agama. Sebab, madrasah ibtidaiyah berada di bawah Kementerian Agama. ”Kami terus berkoordinasi agar proses ganti kerugian untuk sekolah tersebut cepat terselesaikan. Hari ini (Jumat, 16/12) juga dilakukan pembayaran ganti kerugian di dua desa, yakni Desa Sambongsari sebanyak 28 bidang dan Desa Bumiayu 41 bidang,” ucap dia. (H36-74)
Pembentukan KIM Masih Kurang KENDAL - Masyarakat di Kendal sepertinya masih kurang gereget untuk membentuk Kelompok Informasi Masyarakat (KIM). Hingga kemarin, di Kabupaten Kendal hanya terdapat 10 KIM. Padahal Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kendal sejak 2014 telah menyosialisasikan pembentukan KIM melalui kecamatan-kecamatan. Kepala Diskominfo Pemkab Kendal, Abdussalam mengatakan, KIM dibentuk oleh masyarakat yang berperan sebagai agen guna menyebarkan informasi kepada masyarakat. KIM harus berkoordinasi dengan desa atau kelurahan. Hal itu agar informasi pemerintahan yang diterima desa bisa disebarkan luaskan masyarakat. ”KIM membantu desa atau kelurahan untuk menyebarkan informasi pemerintahan dan informasi lainnya,” katanya pada acara Pembinaan Anggota KIM Kabupaten Kendal yang digelar di Operation Room, Kendal, Kamis (15/2). Menurut dia, peran KIM bisa diperluas lagi supaya memiliki
nilai tambah. Perannya tidak hanya menyebarkan informasi, tapi bisa ditingkatkan pemberdayaannya. Dengan demikian KIM bisa membentuk kelompok usaha untuk pemberdayaan ekonomi anggotanya, sehingga meningkatkan kesejahteraan. Sebelum 2014, jumlah KIM di Kendal hanya ada empat. Kemudian pada 2015 bertambah enam KIM, sehingga sekarang jumlahnya 10 KIM. Sebanyak 10 KIM tersebut tersebar di delapan kecamatan, yaitu Kendal, Cepiring, Limbangan, Ngampel, Pegandon, Sukorejo, Ringinarum, dan Kaliwungu Selatan. ”Saya berharap KIM bisa dibentuk di masing-masing kecamatan,” tambahnya. Salah satu anggota KIM dari Desa Tegorejo, Pegandon, Sandy mengatakan, selama ia menerima informasi tentang program pemerintahan dari pihak dinas komunikasi dan informasi seperti pendaftaran E-KTP, dan pelaksanaan pemilu. ”Informasi dari Diskominfo sebelum disampaikan ke masyarakat, terlebih dahulu disampaikan ke pihak desa,” ujar dia. (H36-74)
Dua Ruas Jalan di Ambarawa Satu Arah ■ Sosialisasi Dilakukan Tiga Hari AMBARAWA - Pemkab Semarang hendak melakukan uji coba penerapan sistem satu arah pada dua ruas jalan di Ambarawa. Dua ruas jalan tersebut yakni Jalan Brigjen Sudiarto dan Jalan Pemuda. Kepala Dishubkomino Kabupaten Semarang, Prayitno Sudaryanto mengatakan, upaya tadi diterapkan guna menanggapi keluhan masyarakat tentang kepadatan arus lalu lintas di Ambarawa. ”Sosialisasi dilakukan selama tiga hari, SabtuSenin (17-19/12) berlaku pukul 06.00-08.00 dan pukul 15.0017.00,” jelas dia, Jumat (16/12). Dia menambahkan, ketika sistem itu diterapkan maka Jalan Brigjen Sudiarto mulai dari Lingkungan Gamblok hingga Jalan Pemuda depan Polsek Ambarawa, nantinya hanya bisa dilalui
searah. Masuk dari Gamblok dan keluar melalui pertigaan Palagan Ambarawa, artinya semua kendaraan bermotor dilarang melintas ke arah sebaliknya. Kesadaran Warga Rendah Guna mendukung kelancaran uji coba sistem satu arah, sudah disiapkan pos pengaman dan pemantauan. Di antaranya di simpang tiga Palagan, simpang empat Pauline, simpang tiga Tugu Jam, Bintangan, dan Lingkungan Ngrawan. Demikian halnya dengan pemasangan rambu larangan melintas dan spanduk informasi, seluruhnya sudah terpasang di lokasi yang dinilai strategis bisa diketahui masyarakat. ”Kami juga akan mengarahkan angkutan umum dari arah Bawen menuju Ambarawa melalui Ngrawan, ke arah RSUD
Ambarawa sebelum ke Lapangan Pangsar Ambarawa. Kemudian kendaraan angkutan berat seluruhnya akan lewat Jalan Lingkar Ambarawa, tidak masuk kota atau Jalan Jenderal Sudirman,” imbuhnya. Dari hasil kajian Forum Lalu Lintas Kabupaten Semarang diketahui, penyebab kepadatan dan kemacetan beberapa ruas jalan di Ambarawa lebih dikarenakan rendahnya kesadaran masyarakat pemakai jalan. Belum optimalnya fungsi Terminal Ambarawa, serta pelanggaran penggunaan ruang dan daerah milik jalan oleh warga setempat. ”Apa yang terjadi di lapangan akan kami evaluasi bersama pihak terkait termasuk kepolisian. Harapan kami, sistem ini bisa diterima masyarakat demi kenyamanan bersama,” tandasnya. (H86-74)
SM/Ranin Agung
SPANDUK INFORMASI : Dishubkominfo Kabupaten Semarang memasang spanduk informasi uji coba penerapan sistem satu arah untuk Jalan Brigjen Sudiarto dan Jalan Pemuda di simpang tiga Palagan Ambarawa. Uji coba dan sosialisasi akan dilakukan tiga hari, Sabtu-Senin (17-19/12). (74)
SABTU, 17 DESEMBER 2016
Suara Wali Kota Laku Rp 50 Juta ■ Konser Musik Peduli Pidie SEMARANG - Untuk membantu korban bencana gempa bumi di Kabupaten Pidie, Aceh, masyarakat Semarang melakukan penggalangan sumbangan dengan menggelar acara Semarang untuk Aceh bertajuk ”Konser Musik Peduli Pidie” di Auditorium RRI Semarang, Kamis (15/12). Dalam kesempatan itu, Wali Kota Hendrar Prihadi yang akrab disapa Hendi tersebut menyempatkan diri tampil di panggung musik. Dia menyanyikan lagu yang dipopulerkan Andre Hehanusa berjudul ”Kuta Bali”. Bahkan, suara orang nomor satu di Semarang itu pun dilelang dan laku Rp 50 juta. Acara tersebut digagas oleh Ikatan Alumni Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Diponegoro (IKA-FEB Undip) dan diselenggarakan bersama Dekan FEB Undip, para dosen di FEB Undip, mahasiswa yang tergabung dalam BEM FEB, Aliansi Organisasi Mahasiswa, dan Persatuan Mahasiswa Aceh yang sebelumnya telah membentuk tiga posko sukarelawan di kawasan kampus Tembalang dan Pleburan. Gagasan tersebut didukung oleh Radio Republik Indonesia (RRI) Semarang, sebagai institusi penyiaran di Jawa Tengah melalui Kepala RRI Jawa Tengah
SM/Aristya Kusuma Verdana
BERNYANYI : Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi bernyanyi dalam acara konser musik peduli korban gempa Aceh. (71) Herman Zuhdi. Penggalangan dana dibantu oleh tim RRI untuk menghubungi tamu undangan. Kepedulian Warga ”Malam ini saya ucapkan terima kasih kepada keluarga besar Undip yang memelopori kegiatan amal untuk korban gempa bumi di Aceh. Banyak stakeholder Semarang yang terlibat. Mudah-mudahan empati dari warga Semarang ini bisa membuat sedulur kita di Aceh yang terkena musibah merasa mendapat dukungan dari saudaranya di luar Aceh. Mungkin jumlahnya tidak banyak, tapi ada sebuah kepedulian warga Semarang terhadap korban bencana di Aceh,” kata Hendrar Prihadi. Sejumlah pejabat SKPD, kata dia, juga mendonasikan dana sebesar Rp 35 juta. Konser musik amal ini juga didukung oleh berbagai komunitas musik di Semarang, di antaranya komunitas Jazz Ngisoringin, Komunitas
Blues, Rock, dan Pop. Juga didukung oleh komunitas Sound System Semarang. Ketua Kadin Kota Semarang Arnaz Agung Andrarasmara bersama Ketua HIPMI Jateng Reza Tarmizi dan rombongan juga berpartisipasi dalam kegiatan itu. ”Ini acara amal untuk Aceh. Merupakan acara untuk membantu saudara kita di Pidie, Aceh yang menghadapi bencana. Ini bagian dari rasa kebhineka tunggal ika-an kita. Setiap ada saudara kita yang sedang menghadapi bencana, sudah sepatutnya saling membantu dan saling memberikan bantuan,” kata Rektor Undip Yos Johan Utama. Para tamu yang hadir memberikan sumbangan. Sumbangan yang terkumpul sebesar Rp 106.877.000 itu akan segera diberikan kepada para korban bencana gempa bumi di Pidie Aceh. (akv-71)
❒ Eleven Lounge, Puri Anjasmoro: Fixed Band, FDJ Monic (22.00) ❒ New Vegas, Plampitan 64: The Vegas Band, DJ Iwan White (22.00) ❒ X-Point Lounge, Tanah Mas: Nightmotion Band, 7 Soul Dancers (22.00) ❒ New Side Pocket, Jl Agus Salim 7 (Semarang Plaza) Lt 3: DJ Alvaro (22.00) ❒ Putri Bar, Hotel Horison: Abinaya Akustik Band (20.00) ❒ Club 123, Hotel Novotel, Jl Pierre Tendean: Freshmaker Band (22.00) ❒ X-Pool Lounge, Kelud Raya: Queen Dancers (22.00) ❒ Teratai Lounge, Hotel Grand Candi: Monang Sitinjak & Friend (20.00) ❒ Lobby Lounge, Hotel Ciputra: Audy & Friends Acoustic (20.00) (D18)