KELELAWAR SULAWESI Jenis dan Peranannya dalam Kesehatan
BADAN PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN KESEHATAN KEMENTERIAN KESEHATAN RI 2014
KELELAWAR SULAWESI Jenis dan Peranannya dalam Kesehatan
Penulis: Bernadus Yuliadi Tika Fiona Sari Farida Dwi Handayani
Penyunting Ahli: Ristiyanto
Gambar cover : Rousettus celebensis
i
Penerbit : Lembaga Penerbit Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Kementerian Kesehatan RI Anggota IKAPI No. 468/DKXI/2013 Jl. Percetakan Negara No. 29 Jakarta 10560 Kotak Pos 1226 Telp. 021 4261008 Ext. 223 Fax. 021 4243933 Email :
[email protected] Tim Penulis : B. Yuliadi, Tika Fiona Sari, Farida Dwi Handayani Penyunting ahli : Ristiyanto Ukuran 148 x 210 mm, 114 hal ISBN : 978-602-0936-31-4
ii
KATA PENGANTAR Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan YME atas selesainya penyusunan buku berjudul Kelelawar Sulawesi, Jenis dan peranannya dalam Kesehatan. Buku ini bertujuan untuk memudahkan identifikasi kelelawar di Sulawesi dan potensinya sebagai reservoir penyakit bersumber binatang, seperti penyakit Hendra virus, Nipah virus dan rabies. Pengetahuan tentang kelelawar di Indonesia masih terbatas. Buku ini disusun berdasar literatur untuk mempermudah proses identifikasi dan mengetahui keragaman jenis kelelawar Pulau Sulawesi. Diskripsi setiap jenis kelelawar juga didukung foto untuk semakin memudahkan dalam identifikasi. Harapan penulis informasi yang disajikan dalam buku ini bermanfaat untuk mengenal kelelawar sampai tingkat genus dan jenisnya. Saran dan masukkan diharapkan akan dapat semakin menyempurnakan buku ini. Salatiga, Juli 2014 Penulis
iii
iv
DAFTAR ISI Halaman Judul ............................................................................... i Kata Pengantar............................................................................. iii Daftar Isi ....................................................................................... v Daftar gambar .............................................................................. vi Daftar tabel ............................................................................... viii I. Pendahuluan ......................................................................... 1 II. Penyakit bersumber kelelawar .............................................. 9 1. Rabies ........................................................................... 15 2. Nipah virus ................................................................... 16 3. Hendra virus ................................................................. 17 4. Japanese encephalitis.................................................... 18 III. Kelelawar Sulawesi ............................................................ 21 i. Kunci Identifikasi Famili Kelelawar Indonesia ............ 25 ii. Famili Pteropodidae ..................................................... 28 A. Genus Acerodon..................................................... 35 B. Genus Boneia ........................................................ 37 C. Genus Chironax ..................................................... 38 D. Genus Cynopterus ................................................. 39 E. Genus Dobsonia..................................................... 41 F. Genus Eonycteris ................................................... 44 G. Genus Herpyionycteris .......................................... 45 H. Genus Macroglosus ............................................... 46 I. Genus Neopteryx .................................................... 47 J. Genus Nyctimene ................................................... 48 K. Genus Pteropus ...................................................... 49 L. Genus Rousettus..................................................... 52 M. Genus Syloctenium................................................. 54 N. Genus Thoopterus .................................................. 55 iii. Famili Megadermatidae ............................................... 55 iv. Famili Vespertilionidae ................................................ 58 v
A. Genus Hesperoptenus ............................................ 63 B. Genus Kerivoula .................................................... 64 C. Genus Miniopterus ................................................. 66 D. Genus Murina ....................................................... 69 E. Genus Myotis ........................................................ 70 F. Genus Phoniscus .................................................... 75 G. Genus Pipistrellus .................................................. 76 H. Genus Tylonycteris................................................. 79 v. Famili Rhinolophidae ................................................... 80 I. Genus Rhinolophus ............................................... 81 vi. Famili Hipposideridae.................................................. 83 J. Genus Hipposideros .............................................. 84 vii. Famili Emballonuridae................................................. 87 A. Genus Emballonura ............................................... 88 B. Genus Mosia .......................................................... 90 C. Genus Saccolaimus ................................................ 90 D. Genus Taphozous ................................................... 91 viii. Famili Molossidae ........................................................ 92 a. Genus Chaerophon ................................................ 94 b. Genus Cheiromeles ................................................ 95 c. Genus Mops ........................................................... 96 VI. Daftar Pustaka ...................................................................... 97
vi
DAFTAR GAMBAR Gambar 1. Morfologi kelelawar megachiroptera (pemakan buah) ............................................................................. 3 Gambar 2. Morfologi kelelawar Microcheroptera (pemakan serangga) ....................................................................... 4 Gambar 3. Kelelawar pemakan serangga Myotis muricola (A) dan Kelelawar pemakan buah Nyctimene cephalotes (B) ................................................................................ 5 Gambar 4. Macroglosus sobrinus sedang membantu proses penyerbukan pada bunga pisang (Old World Fruit Bats, 1992) .................................................................... 7 Gambar 5. Negara dengan resiko penularan rabies ...................... 15 Gambar 6. Siklus penyakit nipah virus ......................................... 17 Gambar 7. Negara dengan resiko penularan henipavirus ............ 18 Gambar 8. Negara dengan resiko penularan Japanese enchepalitis ................................................................ 19 Gambar 9. Morfologi telinga Famili Kerivoulinae dan Vespertilioninae ......................................................... 23 Gambar 10. Morfologi kepala Famili Rhinolophidae dan Hipposideridae ........................................................... 24 Gambar 11. Distribusi Kelelawar pemakan buah ........................... 29 Gambar 12. Ciri morfologi famili Megadermatidae ....................... 56 Gambar 13. Ciri morfologi famili Vespertilionidae ....................... 58 Gambar 14. Ciri morfologi famili Rhinolophidae .......................... 80 Gambar 15. Ciri morfologi famili Hiposideridae ........................... 83 Gambar 16. Ciri morfologi famili Emballonuridae ........................ 87 Gambar 17. Ciri morfologi famili Molossidae ............................... 92
vii
DAFTAR TABEL Tabel 1. Jenis virus yang terdeteksi pada kelelawar ..................... 12 Tabel 2. Morfometrik genus Acerodon ........................................... 35 Tabel 3. Morfometrik genus Cynopterus ........................................ 39 Tabel 4. Morfometrik genus Dobsonia ........................................... 41 Tabel 5. Morfometrik genus Nyctimene ......................................... 48 Tabel 6. Morfometrik genus Pteropus ............................................ 49 Tabel 7. Morfometrik genus Rousettus ........................................... 52 Tabel 8. Morfometrik genus Kerivoula ........................................... 64 Tabel 9. Morfometrik genus Miniopterus........................................ 66 Tabel 10. Morfometrik genus Myotis .............................................. 70 Tabel 11. Morfometrik genus Pipistrellus ....................................... 76 Tabel 12. Morfometrik genus Rhinolophus ..................................... 81 Tabel 13. Morfometrik genus Hipposideros.................................... 84 Tabel 14. Morfometrik genus Emballonura .................................... 89
viii
I. PENDAHULUAN
Farida Dwi Handayani
Informasi dan dokumentasi kelelawar di Indonesia belum banyak disajikan, tetapi kelelawar telah dikenal masyarakat Indonesia secara luas, terbukti dengan adanya berbagai nama lokal untuk kelelawar. Masyarakat Indonesia timur mengenal kelelawar sebagai paniki, niki atau lawa; orang Sunda menyebutnya kampret, lalai; orang Jawa menyebutnya lawa, codot, kampret; sedangkan di Kalimantan disebut hawa, prok, cecadu, kusing dan tayo (Suyanto, 2001). Kelelawar merupakan mamalia termasuk dalam ordo Chiroptera. Chiroptera berasal dari bahasa Yunani “cheir” yang berarti tangan dan “pteros” berarti selaput, atau dapat diartikan sebagai “sayap tangan”, karena kaki depannya termodifikasi menjadi sayap (Corbeth dan Hill, 1992). Berbeda dengan sayap pada burung, sayap kelelawar merupakan perluasan tubuh, tidak berambut. terbentuk dari membran elastis berotot dan dinamakan patagium. Sayap kelelawar membentang di antara tulang-tulang telapak dan jari tangan atau anggota tubuh bagian depan sampai sepanjang sisi samping tubuh dan kaki belakang. Sayap kelelawar berfungsi untuk terbang dan untuk menyelimuti tubuhnya ketika 1
bergantung terbalik (Lekagul dan Mc Neely, 1977). Kelelawar betina akan menggunakan patagium untuk memegang anak yang baru dilahirkan dengan posisi kepala di bawah. Jenis kelelawar di dunia diketahui ada/terdapat 18 famili, 192 genus dan 977 spesies kelelawar (Nowak 1999), menurut Anthony
M.
Hutson
et
al,
(2001)
dalam
bukunya
“Microchiropteran Bats”, kelelawar dikelompokkan menjadi dua kelompok besar, yaitu kelelawar pemakan buah (Megachiroptera) dan kelelawar pemakan serangga (Microchiroptera). Menurutnya saat ini total terdapat 1001 spesies kelelawar di dunia, terbagi menjadi Megachiroptera 167 spesies dan Microchiroptera 834 spesies. Jumlah spesies terpublikasi terakhir berjumlah 1117 meliputi 1 famili 186 spesies megachiroptera dan 17 famili 931 spesies microchiroptera. (C. Srinivasulu et al. 2010) Kelelawar hidup pada berbagai tipe habitat dan memilih alternatif tempat bergelantung. Jenis-jenis kelelawar tertentu seperti kalong, codot dan beberapa jenis dari sub ordo Megachiroptera memilih tempat bergelantung untuk tidur pada pohon-pohon besar, sedangkan beberapa jenis kelelawar dari sub ordo Microchiroptera lebih memilih tempat berlindung pada gua, lubang-lubang batang pohon, celah bambu, pohon mati, jalinan rotan hingga langit-langit rumah pada pemukiman penduduk Beberapa jenis hidup secara berkoloni, berkelompok kecil, 2
berpasangan, dan bahkan hidup secara soliter. Kelelawar merupakan hewan aktif malam hari (nocturnal) dimulai dari matahari terbenam hingga pagi hari sebelum matahari terbit atau dikenal dengan istilah hewan crepuscular. Perilaku ini merupakan adaptasi dari bentuk sayap berupa selaput kulit tipis dan sangat rentan terkena sinar matahari, karena lebih banyak panas diserap daripada dikeluarkan (Corbeth dan Hill, 1992). Selain itu, kelelawar juga mengalami adaptasi khusus berupa indera yang sangat mendukung aktivitas mereka di malam hari, sehingga dapat mengurangi persaingan dengan hewan beraktivitas pada siang hari (diurnal) misalnya burung.
Gambar 1. Morfologi kelelawar megachiroptera
3
Megachiroptera memiliki ciri ciri: mata besar, penciuman yang
baik,
struktur
telinga
sederhana,
tidak
memiliki
tragus/antitragus pada telinganya, ekor biasanya pendek bahkan tidak ada, jari sayap kedua umumnya bercakar, kecuali Eonycteris, Dobsonia dan Neopteryx (gambar 1).
Gambar 2. Morfologi kelelawar microcheroptera Microchiroptera pada umumnya berukuran kecil, memiliki struktur telinga kompleks, memiliki tragus/antitragus merupakan bagian kulit berdiri di depan saluran telinga, jari sayap kedua tidak bercakar (gambar 2). Jenis kelelawar tertentu terutama famili Rhinolophidae memiliki daun hidung sederhana, berupa lipatan kulit
kecil tunggal dan tumbuh diujung moncong dan 4
Hipposideridae memiliki bagian khusus pada wajah, terutama disekitar lubang hidung, disebut daun hidung yang merupakan tonjolan kulit. (Suyanto, 2001).
A
B
Gambar 3. Kelelawar pemakan serangga Myotis muricola (A) dan Kelelawar pemakan buah Nyctimene cephalotes) (B) Kelelawar membutuhkan lebih banyak oksigen pada saat terbang, yaitu 27 ml O2/g bobot tubuh, sedangkan saat tidak terbang kelelawar hanya membutuhkan 7 ml O2/g bobot tubuh. Pada saat terbang jantung kelelawar berdenyut lebih cepat yaitu 822 kali/menit, sedangkan pada saat tidak terbang hanya 522 kali/menit. Untuk mendukung kebutuhan oksigen yang tinggi, jantung kelelawar berukuran relatif lebih besar dibandingkan 5
kelompok hewan lain. Jantung kelelawar berukuran 0.09% dari bobot tubuhnya, sedangkan hewan lain hanya 0.05% dari bobot tubuhnya. Tingginya kebutuhan energi pada saat terbang mengharuskan kelelawar makan dalam jumlah banyak (Suyanto, 2001). Makanan kelelawar megachiroptera cenderung mencolok, mengelompok, dan umumnya berlimpah serta mudah dipanen. Microchiroptera pemakan serangga aktif malam hari seperti nyamuk, kumbang-kumbangan, ngengat dan sebagainya. Kingston dkk (2006) dan Suyanto (2001), menyatakan bahwa satu ekor kelelawar dapat makan serangga hingga setengah bobot tubuhnya atau setara dengan 600 ekor serangga berukuran sebesar nyamuk dalam waktu satu jam. Di daerah khatulistiwa makanan tersedia sepanjang tahun, sedangkan di daerah sub tropis makanan mungkin
langka
selama berbulan-bulan.
Beberapa spesies
kelelawar bisa bertengger tunggal dekat dengan makanan mereka, sedangkan yang lain mungkin bertengger dikoloni besar sehingga mereka harus terbang jarak jauh untuk mencari makan. Kelelawar juga sangat penting sebagai penyerbuk dan penyebar biji (gambar 4) di hutan tropis seluruh dunia (Marshall, 1983, 1985; Fleming et al, 1987; Fleming, 1988; Coxetal, 1991, 1992; Pierson dan Rainey, 1992) Buah-buahan besar, seperti mangga (Anacardiaceae: Mangi feraindica), harus dikonsumsi di 6
tempat, tapi buah-buahan lebih kecil dapat dibawa dari pohon induknya sebelum dimakan dan benih dikeluarkan melalui mulut atau anus. Jarak benih terpencar tergantung pada ukuran kelelawar. Cynopterus brachyotis dengan berat badan kurang lebih 30 gr dapat membawa buah hingga 75 gr, dan terbang sampai 200 m (van der Pijl, 1957). Di sisi lain, Pteropus vampyrus (800 gr) dapat membawa buah lebih dari 200 gr (van der Pijl, 1957; Marshall dan Mc William, 1982). Pteropus vampyrus dapat melakukan perjalanan sekitar 50 km setiap malam untuk mencari makan sehingga penyebaran jarak jauh mungkin terjadi. Banyak buahbuahan dimakan oleh kelelawar juga disukai oleh hewan lain, sehingga terjadi kompetisi intraspesifik.
K. G. Heller
Gambar 4. Macroglosus sobrinus sedang membantu proses penyerbukan pada bunga pisang (Old World Fruit Bats, 1992) 7
Terlepas dari peranannya secara ekologis, Kelelawar adalah reservoir alami dari sejumlah virus potensial terhadap penyakit zoonosis (Angela D. Luis, 2013). Keragaman spesies kelelawar mewakili sekitar 24% dari semua spesies mamalia. Secara khusus, kelelawar pemakan serangga memainkan peran penting dalam epidemiologi rabies, kelelawar vampir (haematophagous) adalah reservoir rabies pada satwa liar di Amerika Latin. Sebaliknya, informasi tentang patogenesitas lyssaviruses pada kelelawar buah (flying fox) baru-baru ini ditemukan berperan dalam epidemiologi lyssavirus di Australia. Namun, secara umum, angka kematian pada kelelawar terinfeksi rendah, dan serokonversi terjadi pada banyak kelelawar yang bertahan hidup. Transmisi rabies dari kelelawar terinfeksi terjadi melalui gigitan atau media lainnya. (K.A. Mc Coll, N. Tordo & A. Aguilar Setién, 2000)
.
8
II. PENYAKIT BERSUMBER KELELAWAR
Tika Fiona Sari
Emerging Infectious Disease (EID) merupakan ancaman bagi kesehatan masyarakat global, lebih dari 25 persen kematian tahunan di seluruh dunia diperkirakan langsung berhubungan dengan penyakit menular (Morens, Folkers dan Fauci, 2004). Beberapa tahun belakangan ini, kelelawar dianggap berperan dalam penyebaran berbagai EID dan merupakan salah satu hewan reservoir yang mampu menularkan berbagai penyakit zoonosis kepada manusia, hewan domestik maupun hewan liar lainnya (Calisher dkk, 2006). Banyak
informasi
telah
dikumpulkan
tentang
peran
kelelawar dalam pemeliharaan dan penyebaran virus dari spesies Microchiroptera (kelelawar pemakan serangga), dan hanya ada sedikit
informasi
yang
tersedia
untuk
anggota
subordo
Megachiroptera (flying fox dan fruit bats) (Mackenzie , Field dan Guyatt, 2003). Kelelawar merupakan inang keanekaragaman virus patogenik penyakit zoonosis di seluruh dunia. Meski tampak tidak patogen terhadap kelelawar, beberapa virus sangat mempengaruhi mamalia lain termasuk manusia, Contohnya : coronavirus sindrom pernapasan akut, Ebola, Marburg virus, Nipah dan Hendra. Pada 9
skala evolusi, mengakibatkan interaksi antara host dan keragaman virus penyakit zoonosis, sehingga kemungkinn virus pada kelelawar beradaptasi menjadi lebih toleran terhadap respon demam dan kurang mematikan terhadap inang alaminya. (Thomas J. O’Shea, 2014). Hal diatas karena kelelawar telah berevolusi selama jutaan tahun dan banyak virus juga telah berevolusi dengan mereka, yang berarti tidak menyebabkan penyakit pada kelelawar sendiri. Hubungan antara kelelawar dan penyakit menular yang kompleks telah diakui oleh Ecohealth Aliansi: "Kami menghadapi tantangan penting dalam upaya kami untuk melindungi hewan-hewan penting
dari
perburuan,
hilangnya
habitat
dan
penyakit.
Memahami situasi yang kompleks penyebab virus kelelawar menular ke populasi manusia dan hewan serta melindungi kesehatan hewan domestik dan manusia”. Beberapa sejarah kehidupan kelelawar dapat menjelaskan mengapa kelelawar menjadi reservoir dari sejumlah virus. Ada beberapa variasi antara spesies dalam sifat-sifat ini, tapi satu hal yang sama adalah kelelawar memiliki kemampuan terbang. Sifat ini menjadi alasan kelelawar mampu membawa, tetapi tidak terpengaruh keberadaan virus, termasuk siklus hidup kelelawar yang relatif panjang, jarak terbang kelelawar saat mencari makan, migrasi dan perilaku bertengger secara sosial. 10
Kemampuan terbang diyakini mengakibatkan kelelawar mengembangkan sistem kekebalan tubuh mereka untuk melawan penyakit. Tingginya tingkat metabolisme selama terbang pada kelelawar dapat meningkatkan, memfasilitasi, atau mengaktifkan respon imun. Metabolisme selama terbang juga memungkinkan beberapa virus untuk bertahan dalam kelelawar dan menjadi resisten terhadap respon imun bawaan. (Luis dkk, 2013) Memahami bagaimana kelelawar melakukan ini dapat bermanfaat bagi kesehatan manusia. Bahkan ada banyak aspek dari kemampuan kelelawar untuk melawan penyakit pada akhirnya dapat menyebabkan kemajuan dalam perawatan kesehatan manusia. Kelelawar memiliki berbagai karakteristik yang dapat memaksimalkan perannya sebagai reservoir virus dan menunjang perannya dalam penyebaran EID, diantaranya masa hidup yang panjang, keragaman spesies, memiliki jarak terbang jauh, jumlah koloni besar, dan memiliki imunitas. Penyakit zoonosis yang ditularkan oleh kelelawar diantaranya adalah rabies, Nipah virus, Japanese encephalitis, Hendra virus, Lyssavirus dan Menangle. Secara keseluruhan, telah diidentifikasi virus zoonosis pada > 15 genus setidaknya 200 spesies virus dalam 12 genus kelelawar di seluruh dunia (tabel 1) (FAO, 2011).
11
Tabel 1. Jenis virus yang terdeteksi pada kelelawar
12
13
Dari tabel diatas beberapa spesies kelelawar ditemukan di Sulawesi, belum adanya penelitian secara komprehensif tentang kemungkinan adanya patogen pada kelelawar di Sulawesi 14
menjadikan peringatan bagi institusi terkait. Beberapa penyakit potensial di Sulawesi berdasar keberadaan kelelawar (reservoir) antara lain : 1. Rabies merupakan penyakit infeksi susunan saraf pusat disebabkan oleh virus dari famili Rhabdovirus dan genus Lyssavirus. Saat ini, rabies merupakan salah satu penyakit reemerging di beberapa Negara, hal ini ada hubungannya dengan meningkatnya kontak antara manusia maupun hewan domestik dengan hewan reservoir.
Gambar 3. Negara dengan resiko penularan rabies
Di beberapa negara kelelawar berperan sebagai reservoir untuk lyssavirus. Kelelawar yang sudah terbukti menularkan 15
penyakit rabies di Amerika Latin adalah Desmodus rotundus (Johnson dkk, 2014). Menurut Hughes, G. J dkk, Adaptasi varian virus rabies pada kelelawar terjadi dan lebih cepat pada genus berkoloni (Eptesicus dan Myotis) dibandingkan kelelawar genus soliter (Lasionycteris, Pipistrellus, dan Lasiuris). Negara dengan resiko penularan rabies dapat dilihat pada gambar 3. 2. Nipah Virus (NiV) termasuk dalam famili Paramixoviridae dan genus Henipavirus, virus ini tergolong sangat patogen bagi ternak babi dan manusia. Penyakit ini pertama kali muncul di Malaysia pada tahun 1998, menyebabkan wabah respirasi pada babi, yang kemudian menyerang manusia dengan mortalitas tinggi. Kelelawar dari genus Pteropus merupakan reservoir alami dari Nipah virus (symptomless carriers) dan diidenfikasi sebagai penyebab outbreak penyakit nipah pada babi dan manusia. Kelelawar yang terinfeksi akan menularkan Nipah virus melalui eskresi dan sekresinya, seperti air liur, urine, dan air mani (CDC). Penularan nipah juga dapat terjadi dari manusia ke manusia Ilustrasi jelas transmisi NIV dari manusia ke manusia terjadi selama wabah di Faridpur, Bangladesh tahun 2004 (Gurley ES, 2007). Di Indonesia kasus Nipah pada manusia dan babi belum pernah dilaporkan secara klinis. Sendow dkk (2008), melaporkan 16
bahwa serum kelelawar (Pteropus vampyrus) di daerah Sumatra Utara, Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur memiliki antibody terhadap Nipah virus. Prevalensi tertinggi ditemukan di daerah Jawa Tengah yaitu sebesar 33%, menyusul Sumatra Utara (30,6%), Jawa Timur (19%) dan Jawa Barat (18%).
http://www.antropozoonosi.it/Malattie/nipah/f_nipah3.gif
Gambar 4. Siklus penyakit nipah virus
3. Hendra virus (HeV) termasuk dalam famili Paramixoviridae dan genus Henipavirus, virus ini memiliki hubungan kekerabatan dengan Nipah virus. HeV pertama kali ditemukan di kota Brisbane, Australia 1994, yaitu menyebabkan penyakit 17
respiratori akut pada kuda. Survei yang dilakukan pada hewan liar, menunjukkan bahwa kelelawar pemakan buah dari genus Pteropus merupakan reservoir alami bagi Hendra virus. Manusia bisa tertular penyakit ini karena kontak dengan kuda yang terinfeksi Hendra virus. Penyebaran Hendra virus hingga saat ini masih terbatas pada daerah Australia dan Papua Nugini (FAO, 2011; Merck Manual). Kasus Hendra virus di Indonesia secara klinis belum pernah dilaporkan
Gambar 5. Negara dengan resiko penularan henipavirus
4. Japanese encephalitis (JE) adalah penyakit viral yang penularannya melalui vektor dan menyebabkan penyakit encephalitis pada manusia, dan juga dapat menyerang ternak. 18
Virus JE dapat menginfeksi ternak dan manusia, terbukti dengan adanya laporan terdeteksinya antibodi terhadap virus JE pada beberapa spesies ternak seperti kerbau, sapi, kambing, domba babi, kuda, kera, burung liar (sendow dkk, 1995). Menurut Cui dkk (2008); Miura dkk (1970) dan Banerjee dkk (1988) kelelawar yang terdeteksi memiliki antibodi terhadap virus
JE,
diantaranya
adalah
genus
Hipposideros,
Rhinolophus, Myotis dan Rousettus. Menurut Winoto dkk (1995), serum kelalawar yang terdeteksi positif mengandung antibodi terhadap virus JE memakai uji netralisasi di daerah Kalimantan Barat adalah genus Cynopterus.
Gambar 6. Negara dengan resiko penularan Japanese enchepalitis 19
20
III.
KELELAWAR SULAWESI
Bernadus Yuliadi
Buku kunci identifikasi kelelawar yang dapat digunakan di lapangan dan laboratorium masih sangat kurang. Buku ini berisi diskripsi dan ukuran morfometrik kelelawar yang berada di Pulau Sulawesi. Dalam kelas mamalia ordo chiroptera merupakan terbesar kedua setelah rodensia. Jumlah spesies terpublikasi terakhir
berjumlah
1117
meliputi
1
famili
186
spesies
megachiroptera dan 17 famili 931 spesies microchiroptera. (C. Srinivasulu et al. 2010) Jenis kelelawar di Asia Tenggara terdapat 254 spesies tersebar di “Indochina region malaya dan islands of the continental”. Indonesia dengan kepulauan terbentang dari Sumatera sampai Papua mendukung keanekaragaman hayati. Lebih dari 200 spesies kelelawar (20% jenis kelelawar di dunia) berada di Indonesia, 75 spesies dilaporkan berada di Pulau Sulawesi (Suyanto 2001). Beberapa pulau seperti Kalimantan sangat kaya jenis kelelawarnya tetapi Pulau Sulawesi memiliki keragaman spesies endemik (Karl F. Koopman, 1989). Kelelawar dibagi menjadi dua subordo. Megachiroptera (Kelelawar buah/ Old world fruit bat), memakan buah atau nektar bunga, memiliki mata besar digunakan untuk menemukan jalan 21
mereka. Margin telinga membentuk cincin terus menerus sepanjang telinga, memiliki cakar pada jari kedua (kecuali Eonycteris), menggunakan cakar serta kaki mereka untuk pegangan, mereka sering memanjat melalui pohon. selaput kulit antar pahasempit/ tidak berkembang dan ekor pendek atau tidak ada. Kelelawar buah memiliki mata besar mencolok, kecuali Rousettus. Microchiroptera, memakan sebagian besar serangga, memiliki mata tetapi biasanya kecil, untuk menemukan jalan menggunakan mekanisme ekolokasi. Margin telinga dimulai dan berakhir di kepala, daun hidung ada atau tidak ada, tidak memiliki cakar pada jari kedua, selaput kulit antar paha berkembang dengan baik, ekor biasanya panjang. Kelelawar memiliki ciri-ciri khusus yang digunakan dalam penggolongan berdasarkan taksanya sebagai contoh: •
Famili Pteropodidae mempunyai cakar pada jari kedua, merupakan adaptasi dari jenis pakannya yaitu buahbuahan.
•
Genus tertentu seperti Dobsonia memiliki rambut sangat jarang atau bahkan gundul (Cheiromeles), sedangkan Genus lain rambutnya sangat lebat (Pteropus vampyrus). Secara umum, kelelawar mempunyai selaput kulit antar paha (selaput kulit antar paha), berlekatan dengan ekor
22
atau tulang ekor. Perlekatan ekor ini dapat terjadi sebagian kecil atau seluruhnya. •
Kelelawar dengan selaput kulit antar paha tidak berkembang, umumnya memiliki ekor pendek, kecuali pada Rhinopomatidae memiliki ekor sangat panjang (Suyanto, 2001). Kelelawar microchiroptera mempunyai daun telinga
berbentuk tragus atau antitragus. Tragus adalah bagian menonjol berbentuk seperti tongkat dari dalam daun telinga, sedangkan antitragus adalah bagian menonjol berbentuk bundar atau tumpul di luar daun telinga, seperti pada kelelawar Famili Molossidae
Gambar 9. Morfologi telinga Famili Kerivoulinae dan Vespertilioninae •
Jenis kelelawar tertentu dari Famili Rhinolophidae dan Hipposideridae memiliki bagian khusus pada wajah, terutama di sekitar lubang hidung yang disebut daun hidung (Lekagul dan McNeely, 1977).
23
Gambar 10. Morfologi kepala Famili Rhinolophidae dan Hipposideridae Indonesia menjadi negara dengan jumlah jenis kelelawar pemakan buah tertinggi di dunia. Pulau Sulawesi menjadi pulau dengan keanekaragaman jenis kelelawar pemakan buah tertinggi di dunia sedangkan Irian Jaya Timur ketiga dunia. Beberapa pulau lain (Kalimantan, Jawa, Lombok dan Sumatera) juga berperan dalam jumlah keragaman fauna kelelawar pemakan buah Indonesia (Simon P. et al, 1992) Dalam melakukan identifikasi kelelawar baik genus maupun spesies yang perlu diperhatikan adalah bagian eksternal, terdiri atas pengukuran anatomi meliputi : panjang badan dan kepala (Head Body lenght/HB), panjang lengan bawah (Forearm length/FA), panjang betis (Tibia length/Tb), panjang ekor (Tail lenght/T) dan panjang kaki belakang (Hindfoot lenght/HF); Bentuk
24
moncong, warna rambut, bentuk hidung dan telinga (ada tragus dan antitragus pada kelompok microchiroptera).
Gambar 11. Bagian bagian yang diukur pada kelelawar Cara pengukuran morfometrik pada kelelawar dapat dilihat pada gambar 12
Gambar 12. Pengukuran morfometrik pada kelelawar 25
Selain anatomi bentuk, urutan dan jumlah gigi juga sebagai penanda pada setiap genus dan spesies kelelawar. Di Indonesia terdapat 9 famili dan 7 famili terdapat di P. Sulawesi
yaitu
:
Pteropodidae
(megachiroptera)
dan,
Megadermatidae, Vespertilionidae, Rhinolophidae, Hiposideridae, Molossidae, Emballonuridae (microchiroptera)
i.
Kunci Identifikasi famili kelelawar di Indonesia
1.
Mempunyai cakar pada jari kedua (kecuali Eonycteris), mata besar, telinga tanpa tragus dan anti tragus, bentuk telinga sederhana, selaput kulit antar paha tidak berkembang, tonjolan geraham tumpul, muka menyerupai anjing atau serigala ......…………………….
Pteropodidae
Tidak mempunyai cakar pada jari kedua, mata kecil telinga terdapat tragus dan/atau anti tragus, tonjolan geraham tumpul, selaput kulit antar paha berkembang dengan baik …. 2.
2
Seluruh ekor terbungkus dalam selaput kulit antar paha……………………….……….. 26
3
Tidak seluruh ekor terbungkus dalam selaput kulit antar paha……………………... 3.
7
Hidung sederhana, tidak memiliki daun hidung (kecuali Nyctophilus), gigi seri kecil terpisah di tengah ..…………………..…… Vespertilionidae Memiliki daun hidung, gigi seri tidak terpisah ditengah ……………………………
4.
4
Ujung tulang ekor membentuk huruf T, ekor terbungkus sempurna dalam selaput kulit antar paha…………………………………
Nycteridae
Ujung ekor tidak membentuk huruf T, ekor tidak terbungkus sempurna dalam selaput kulit antar paha ………….…..…..….…….… 5.
Telinga
besar,
panjang
dan
5
bundar,
pangkalnya bersambung tepat di atas kepala. Tragus panjang dan bercabang, ekor pendek, tidak memiliki gigi seri atas ..………….…... Megadermatidae Ujung ekor tidak demikian ……….………..
27
6
6.
Daun hidung tengah (di belakang lubang hidung) memiliki bagian mencuat ke atas yang disebut “sella’, daun hidung posterior mencuat membentuk lanset panjang dengan ujung lancip, anti tragus pada telinga tampak jelas…………………………………………. Rhinolophidae Lipatan
kulit
hidung
sebelah
belakang
tumpul, daun hidung tengah (di belakang lubang hidung) berbentuk bantalan, daun hidung depan rendah dan melebar, telinga mempunyai anti tragus pendek …………….. Hipposideridae 7.
Bentuk
hidung
sederhana
(tanpa
daun
hidung), bagian ekor bebas tidak terbungkus selaput kulit antar paha, mencuat di tengah membran,
tragus
kecil
sampai
sedang,
Tubuh kecil sampai sedang dengan panjang lengan bawah sayap <50 mm …………..….. Emballoniridae Bagian ekor yang mencuat berada di ujung selaput kulit antar paha……………..……….. 8.
Ekor yang bebas sangat panjang, lebih dari separuh panjang ekor. Ada lipatan kulit 28
8
sederhana di atas lubang hidung, jari kedua terdiri dari dua tulang jari………….……….. Rhinopomatidae Bagian ekor yang mencuat berada di ujung selaput kulit antar paha, moncong menjorok ke depan melebihi rahang bawah, bibir agak keriput ………………………………………
Molossidae
Penulisan dengan huruf tercetak miring tebal merupakan genus terlaporkan ada di Pulau Sulawesi
ii. Famili Pteropodidae Famili Pteropodinae di dunia ada 42 Genus 169 spesies, di Indonesia ada 21 Genus, 72 spesies dan di Pulau Sulawesi terdapat 14 genus 29 spesies (Suyanto 2001; Suyanto, A., et all,
2002), Genus Boneia, Harpionycteris, Neopteryx dan
Styloctenium bahkan dilaporkan hanya ditemukan di P. Sulawesi. Famili Pteropodidae hidup berkoloni, masa bunting 3 - 6 bulan dan hanya melahirkan 1 anak pertahun. Makanan : daun, buah, nektar dan serbuk sari. Anggota ini juga dikenal sebagai kelelawar pemencar Ciri ciri : mata besar, telinga tidak memiliki tragus dan antitragus, tonjolan geraham tumpul, proicessus postorbitalis umumnya berkembang. Genus Eonycteris, Dobsonia dan Neopteryx jari sayap nomor dua tidak bercakar. 29
Gambar 11. Distribusi Kelelawar pemakan buah
Kunci Identifikasi Famili Pteropodidae 1. Jari sayap kedua tidak bercakar ......……..….
2
Jari sayap kedua bercakar ………………......
4
2.
Punggung gundul, gigi seri sepasang ……….
Dobsonia
Punggung berbulu, gigi seri 2 pasang ………
3.
4.
3
Tidak berekor …..……………………..……
Neopteryx
Berekor …………………………………….
Eonycteris
Gigi seri bawah tidak ada …………………. 30
5
Gigi seri bawah ada ………………………... 5.
6
Ada garis coklat kehitaman sepanjang tengah punggung, bercak kuning pada sayap, lengan bawah dan telinga ………………………….
Nyctimene
Punggung tanpa garis coklat, Bercak kuning ada tetapi tidak jelas ……………………….. Paranyctimene
6.
7.
Gigi seri bawah dua ………………………..
7
Gigi seri bawah empat ……………………..
12
Berekor, telinga hitam, kecuali sekitar mata berwarna pucat, gigi seri atas bagian luar lebih besar dari sebelah dalam, panjang lengan bawah 57 – 62 mm ……………......... Tidak berekor ………………………………
8.
Penthetor 8
Gigi seri atas 2 buah dan ukurannya lebih besar daripada taring, taring atas mempunyai tiga tonjolan, geraham bawah 5 – 6 tonjolan, panjang lengan bawah 57 – 62 mm ………… Herpyionycteris Gigi seri atas 4 buah ……………………….. 31
9
9.
Ada garis pendek putih di atas mata dan hidung, warna rambut
kemerahan, ada
rumpang antara P4 dan M1, taring pendek dan tebal, panjang lengan bawah 90 – 96 mm ….
Styloctenium
Tidak ada garis pendek putih di atas mata dan hidung, rumpang antara P4 dan M1 tidak ada …………………………………………..
10
10. Ada bercak bercak kuning muda pada sayap terutama sekitar sambungan tulang. Warna rambut badan coklat abu abu muda, rambut bagian kepala berwarna lebih hitam, panjang lengan bawah 40 – 45 mm ………………….
Ballionycteris
Bercak bercak kuning muda terutama sekitar sambungan tulang pada sayap tidak ada …....
11
11. Selaput kulit antar paha berambut tebal, tulang kalkar pada kaki sangat kecil, panjang lengan bawah 42 – 52 mm ………………… Selaput kulit antar paha berambut tipis, tulang kalkar pada kaki besar,ibu jari sayap 32
Aethalops
sebgian terbungkus membran sayap, panjang lengan bawah 48 – 58 mm …………………
Megaerops
12. Gigi seri atas 2 buah dan ujungnya berbelah 2, rambut leher membentuk jumbai berwarna coklat tua. Langit langit sebelah depan melebar, panjang lengan bawah 95 mm …….
Boneia
Gigi seri atas empat buah, rambut leher tidak membentuk jumbai ………………………....
13
13. Gigi seri kecil dan jarak antar gigi seri sebelah dalam lebar, moncong panjang dan ramping, lidah 2 kali panjang moncong, tidak berekor atau sangat pendek, panjang lengan bawah 37 – 52 mm, warna rambut coklat …..
Macroglossus
Jarak antar gigi seri sebelah dalam tidak lebar ……………………………………………….
14
14. Ekor tidak ada …………………………........
15
Ekor ada …………………………………….
19
15. Panjang lengan bawah lebih 84 mm ………..
16
33
Panjang lengan bawah < 84 mm ……………
17
16. Tonjolan mesolingual P4 dan M1 tumbuh baik, rigi palatum 5+8+3. Warna rambut sekitar bahu kuning kontras dengan bagian tubuh lainnya (abu abu coklat kekuningan atau kehitaman). Panjang lengan bawah 127 203 mm ……………………………………...
Acerodon
Tonjolan mesolingual P4 dan M1 tidak tumbuh baik, rigi palatum 5+5+3. Warna rambut sekitar bahu kuning kontras dengan bagian tubuh lainnya (abu abu coklat kekuningan atau kehitaman). Panjang lengan bawah 85 - 228 mm …………………………
Pteropus
17. Warna rambut dan bentuk tubuh menyerupai Macroglossus, gigi seri atas besar dan rapat, panjang lengan bawah 38 – 50 mm …………
Syconycteris
Warna rambut dan bentuk tubuh tidak menyerupai Macroglossus, …………………
34
19
18. Warna coklat keabu abuan, panjang lengan bawah lebih dari 60 mm ……………………
Thoopterus
Warna kepala hitam, tubuh coklat keabu abuan, panjang lengan bawah lebih dari 42 52 mm ……………………………………….
Chironax
19. Geraham atas 3, besar, permukaan berbentuk persegi dengan tonjolan besar. Rambut pendek bagian punggung coklat abu abu, Panjang lengan bawah 77 – 81 mm …………
Dyacopterus
Geraham atas lebih dari tiga, rambut tubuh lebih panjang ………………………………..
20
20. Geraham atas kecil 5 buah, gigi seri terbelah ujungnya, rambut pendek hanya di bagian tengkuk panjang seperti jumbai,
panjang
lengan bawah 78 - 90 mm ………………….
Rousettus
Geraham atas sedang 4 buah, gigi seri tidak terbelah ujungnya, rambut pendek sedang, lebat, panjang lengan bawah 55 - 92 mm ….
Cynopterus
Penulisan dengan huruf tercetak miring tebal merupakan genus terlaporkan ada di Pulau Sulawesi 35
A. Genus Acerodon Genus ini di Indonesia terdapat 3 spesies yaitu Acerodon celebensis, A. humilis dan A. mackloti, 2 spesies dilaporkan ada di P. Sulawesi. (Suyanto 2001; Suyanto, A., et all, 2002). Ciri ciri : Warna rambut sekitar bahu kuning kontras dengan bagian tubuh lainnya, abu abu, coklat kekuningan atau kehitaman (Suyanto 2001) Rumus gigi : I1I2CP1P2P3P4M1M2/I1I2CP1P3P4M1M2 Tabel 2. Morfometrik genus Acerodon Spesies A. celebensis A. humilis
FA (mm) 120.5 – 144.3
Tb (mm)
E (mm)
50.2 – 54.3
28.2 – 30.5
57
24
140
FA : Panjang lengan bawah, Tb : Panjang betis, E : Panjang telinga
1. Acerodon celebensis, Peters 1867 (Kalong Sulawesi) beristirahat di pohon-pohon, dan juga dalam bambu di desa-desa.
Umumnya
ditemukan pantai
di
dan
sepanjang menunjukkan
toleransi terhadap gangguan manusia. 36
Terlihat
sering
makan di pohon familin dan kelapa (Flannery 1995). Ciri ciri : Warna rambut coklat kekuningan, Hanya ditemukan di Pulau Sulawesi
2. Acerodon humillis, K. Andersen 1909 (Kalong Talaud) Ciri ciri : Warna rambut coklat Kehitaman, di bagian leher berwarna coklat kemerahan Hanya ditemukan di Kepulauan Talaud
37
B. Genus Boneia Di Indonesia hanya terdapat 1 spesies dan endemik di P. Sulawesi (Suyanto 2001; Suyanto, A., et all, 2002). Ciri ciri : rambut leher membentuk jumbai berwarna coklat tua. (Suyanto 2001) Muka di depan telinga coklat kekuningan dan belakang kepala sampai sisi leher dan bahu kuning keemasan. Dagu, dada, perut, paha dan bagian atas humerus coklat gelap. Bagian membran sayap dan interfemoral coklat (Jentink, F. A, 1879) Rumus gigi : I2CP1P3P4M1M2/I1I2CP1P3P4M1M2M3
3.
Boneia bidens, Jentink 1879 (Cecadu Sulawesi) Panjang lengan bawah : 95 95.5 mm Panjang Betis : 50.5 mm Panjang telinga : 23.5 mm Panjang kaki belakang : 31 mm Sekilas sama dengan Rousettus Gigi seri atas 1 pasang, gigi seri bawah sebelah luar lebih besar 38
C. Genus Chironax Genus ini di Indonesia hanya terdapat 1 spesies, daerah persebaran meliputi : Sumatera, Kalimantan, Jawa, Bali, Lombok dan. Sulawesi (Suyanto 2001; Suyanto, A., et all, 2002). Ciri ciri : tidak berekor warna kepala hitam, badan coklat kehitaman, (Suyanto 2001) Rumus gigi : I1I2CP1P3P4M1/I1I2CP1P3P4M1M2
4. Chironax melanochepalus, Temminck 1825 (Bukal Kepala Hitam) Panjang lengan bawah : 40 – 46 mm Ekor tidak ada Warna kepala lebih hitam, Warna bagian lain coklat kehitaman Pada spesies dewasa terdapat warna jingga kuning pada sisi leher Telinga memiliki tepi gelap. Hanya satu pasang gigi seri bawah.
39
D. Genus Cynopterus Di Indonesia terdapat 7 spesies, di P. Sulawesi terdapat 4 spesies yaitu : Cynopterus brachyotis, C. luzonienzis, C. minutus dan C. Sphinx. (Suyanto 2001; Suyanto, A., et all, 2002). Ciri ciri :Pada Genus Cynopterus semua tepi telinganya ada garis putih tegas kecuali C. nusatenggara, berekor dan moncong pendek (Suyanto 2001) Rumus gigi : I1I2CP1P3P4M1/I1I2CP1P3P4M1M2 Tabel 3. Morfometrik genus Cynopterus Spesies
FA (mm)
Tb (mm)
E (mm)
HF (mm)
C. brachyotis
54.7 – 66.7
18.7 – 26.3
15 - 17
13.5 – 15.5
C. luzonienzis
56.0–68.9
19.2 – 25.2
15 - 16
14 – 17
C. minutus
52.9 – 61.9
19.0 – 23.4
13 - 15
11.0 – 12.5
C. Sphinx
58.0 – 76
20.1 – 27.6
18.0 – 19.0
16 – 18.5
FA : Panjang lengan bawah, Tb : Panjang betis, E : Panjang telinga, HF : Panjang kaki belakang
5. Cynopterus brachyotis, Muller 1838 (Codot Krawar) Warna rambut bagian sisi kanan dan kiri ventral berwarna oranye Daerah perkotaan, hutan
40
6. Cynopterus luzonienzis, Peters 1861 (Codot Sulawesi)
7. Cynopterus minutus, Miller 1906 (Codot mini) Berukuran kecil, warna rambut oranye hanya terdapat di bagian pundak
8. Cynopterus sphinx, Vahl 1797 (Codot Barong) Berukuran paling besar, warna rambut oranye tersebar di hampir seluruh bagian ventral hutan, kebun, lahan pertanian, bangunan 41
E. Genus Dobsonia Di Indonesia terdapat 9 spesies, di Sulawesi terlaporkan 4 spesies yaitu: Dobsonia crenulata, D. exoleta, D. minor dan D. viridis. (Suyanto 2001; Suyanto, A., et all, 2002). Ciri ciri: Rambut di daerah punggung tidak tumbuh, membran
sayap
terlihat
menyambung
di
bagian
punggung. Ukuran panjang lengan bawah menjadi ciri identifikasi Genus Dobsonia. (Suyanto 2001) Rumus gigi : I2CP3P4M1M2/I2CP1P3P4M1M2M3 Tabel 4. Morfometrik genus Dobsonia Spesies
FA (mm)
Tb (mm)
E (mm)
HF (mm)
D. crenulata
125.0 – 136.0
56.5 – 65.2
27 – 28
28 – 31
D. exoleta
108.5 – 122.0
48.8 – 57.3
22.3 – 26.7
33 – 36
D. minor
80.2 – 86.5
29.5 – 33.3
19.1 – 19.5
17 –23
D. viridis
111 – 130.3
44 – 63.5
22.5 – 26
: 27 – 31
FA : Panjang lengan bawah, Tb : Panjang betis, E : Panjang telinga, HF : Panjang kaki belakang
42
9. Dobsonia crenulata, Andersen 1909 (Kubu Halmahera) Ditemukan di kebun dan hutan
sekunder.
Tidak
tergantung air. beristirahat di gua-gua, pohon, dan celah-celah batu. Spesies ini hidup dalam koloni besar. Kelahiran mungkin terjadi pada bulan Desember (Flannery 1995). Ciri ciri : Warna cakar : kuning gading Warna kepala lebih kehitaman
10. Dobsonia exoleta, Andersen 1909 (Kubu Sulawesi) Warna cakar : kuning gading Warna rambut bagian ventral kuning kehijauan Hampir sama dengan D. crenuleta tetapi lebih kecil
43
11. Dobsonia minor, Dobson, 1879 (Kubu Kecil) Warna cakar : kuning gading
12. Dobsonia viridis, Heude 1896 (Kubu Hijau) Warna cakar : hijau
44
F. Genus Eonycteris Di Indonesia hanya 2 spesies, 1 spesies terdapat di pulau Sulawesi. (Suyanto 2001; Suyanto, A., et all, 2002). Ciri ciri : tidak memiliki cakar pada jari sayap kedua, moncong sempit panjang, lidah panjang dan rambut halus pendek seperti beludru. (Suyanto 2001) Rumus gigi : I1I2CP1P3P4M1M2/I1I2CP1P3P4M1M2M3
13. Eonycteris spelaea, Dobson 1873 (Lalai Kembang) Panjang lengan bawah : 60 – 81 mm Panjang betis : 25 – 37 mm Panjang telinga : 25 – 40 mm Panjang kaki belakang : 17 – 21 mm Panjang telinga : 16 – 22 mm Rambut pendek, bagian punggung abu-abu-coklat, di bagian perut sedikit pucat. Habitat perbukitan berhutan daun lembab, hutan cemara
45
G. Genus Harpyionycteris Genus ini hanya memiliki 2
spesies, 1 spesies
terdapat di pulau Sulawesi dan H. whiteheadi tersebar di Philipina. (Suyanto 2001; Suyanto, A., et all, 2002). Ciri ciri : tidak berekor dan taring atas lebih lebar serta kurang mencuat ke depan. (Suyanto 2001) Rumus gigi : I2CP1P3P4M1M2/I2CP1P3P4M1M2M3, P1 kecil
14. Harpyionycteris celebensis, Miller & Hollister 1921 (Codot Harpi) Panjang lengan bawah : 83.8 – 89.8 mm Panjang betis : 29.2 – 30.8 mm Panjang telinga : 16.4 – 18.7 mm Panjang kaki belakang dengan cakar: 19.2 – 24.7 mm Panjang telinga : 16 – 22 mm
46
H. Genus Macroglossus Genus ini memiliki 2 spesies dan hanya 1 spesies ditemukan di P. Sulawesi, (Suyanto 2001; Suyanto, A., et all, 2002). Ciri – ciri : warna tubuh coklat, lidah sangat panjang, 2 kali panjang moncong, (Suyanto 2001) Rumus gigi : I1I2CP1P3P4M1M2/I1I2CP1P3P4M1M2M3,
15. Macroglossus minimus, Geoffroy 1810 (Cecadu Pisang kecil) Panjang lengan bawah : 37.74 – 45.95 mm Panjang betis : 15.13 – 19.30 mm Ada alur pada tengah bibir atas Ada tonjolan pelekat belahan rahang bawah kanan dan kiri sebelah atas Kelelawar kecil dengan moncong panjang sempit dan lidah sangat panjang, Rahang bawah tipis dan lemah.
47
I. Genus Neopteryx Genus ini hanya memiliki 1
spesies dan hanya
dijumpai di Sulawesi, (Suyanto 2001; Suyanto, A., et all, 2002). Ciri – ciri : berwarna kecoklatan dengan mantel keputih putihan, sayap melekat dekat tengah punggung. Tidak memiliki cakar pada jari kedua sayap, ada garis putih disepanjang sisi wajah dan hidung bersambung dengan alis mata (Suyanto 2001) Rumus gigi : I1I2CP1P3P4M1M2/I2CP1P3P4M1M2M3
16. Neopteryx frosti, Hayman 1946 (Codot Gigi Kecil) Panjang lengan bawah : 104.9 – 110.6 mm Panjang betis : 39.7 – 45.0 mm Panjang kaki belakang dengan cakar: 30.2 – 33.3 mm
48
J. Genus Nyctimene Di dunia terdapat 13 jenis dan 8 diantaranya dijumpai di Indonesia. Di P. Sulawesi terdapat 2 jenis yaitu Nyctimene cephaletos dan N. minutus. (Suyanto 2001; Suyanto, A., et all, 2002). Ciri ciri : hidung berbentuk tabung dan ada bercak bercak kuning pada sayap dan telinga dengan warna seluruh tubuh kecoklatan. Ada garis coklat kehitaman sepanjang tengah punggung, gigi seri bawah tidak tumbuh dan gigi seri atas besar. (Suyanto 2001) Rumus gigi : I1CP1P3P4M1/CP1P3P4M1M2 Tabel 5. Morfometrik genus Nyctimene Spesies
FA (mm)
Tb (mm)
E (mm)
S (mm)
N. cephalotes
59.1 – 71.0
24.4 – 27.5
12.7 – 16.5
28.3– 32.4
51.0
17
N. minutus
–
13.0
FA : Panjang lengan bawah, Tb : Panjang betis, E : Panjang telinga, S : Panjang tengkorak
17. Nytimene cephalotes, Pallas 1767 (Paniki Pallas)
18. Nyctimene minutus, K. Andersen 1910 (Paniki Sulawesi) 49
K. Genus Pteropus Genus ini merupakan kelelawar pemakan buah terbesar, di dunia dilaporkan ada 60 jenis, sedangkan di Indonesia 20 jenis. Di P. Sulawesi terdapat 6 jenis yaitu: Pteropus alecto, P. caniceps, P. grisseus, P. pumilus dan P. speciosus. Jenis jenis Genus Pteropus dibedakan berdasarkan ada tidaknya tonjolan belakang pada geraham depan, ukuran panjang lengan bawah, telinga dan warna bulu (Suyanto 2001; Suyanto, A., et all, 2002). Rumus gigi : I1I2CP1P3P4M1M2/I1I2CP1P3P4M1M2M3 Tabel 6. Morfometrik genus Pteropus Spesies
FA (mm)
Tb (mm)
P. alecto
140 - 182
65 - 77
64.7 – 77.2
P. aniceps
135 - 145
58 – 67.2
30.3 -31
P. griseus
72.5 – 75.0
-
-
P. pumilus
109
-
-
120.5 - 123
54
25.5
P. speciosus
S (mm)
FA : Panjang lengan bawah, Tb : Panjang betis, S : Panjang tengkorak
50
19. Pteropus alecto, Temminck 1873 (Kalong Hitam) Warna rambut hitam seragam Telinga berujung bundar
20. Pteropus caniceps, Gray 1981 (Kalong Morotai) Warna rambut punggung coklat tua Mantel coklat muda, rambut perut coklat berulas putih perak
21. Pteropus griseus, E. Geofroy 1810 (Kalong Kelabu) Warna rambut coklat kelabu
51
22. Pteropus pumilus, Miller 1910 (Kalong talaud) Memiliki ciri seperti P. griseus tetapi ukuran lebih kecil Panjang kaki belakang dengan cakar : 35 mm
23. Pteropus speciosus, Andersen 1908 (Kalong Laut)
52
L. Genus Rousettus Genus ini terdiri 9 sembilan spesies, di Indonesia terdapat 4 spesies 3 diantaranya berada di P. Sulawesi (Suyanto 2001; Suyanto, A., et all, 2002). Ciri ciri : moncong panjang, perbedaan antar jenis genus ini pada ukuran lengan bawah dan ada tidaknya perlekatan sayap di bagian punggung (Suyanto 2001). Besar, cakar pada jari kedua dan ekor berkembang baik. Menghasilkan panggilan khas ekolokasi dengan lidah Rumus gigi : I1I2CP1P3P4M1M2M3/I1I2I3P1P3P4M1M2M3 Tabel 7. Morfometrik genus Rousettus Spesies
FA (mm)
Tb (mm)
HB (mm)
R. amplexicaudatus
73.84 – 78.97
34.11 – 45.33
R. celebensis
73.81 – 88.96
38.36 – 48.79 102.00 – 116.47
R. linduensis
72.5 – 75.0
86.18 – 101.32
-
-
FA : Panjang lengan bawah, Tb : Panjang betis, HB : Panjang badan
24. Rousettus amplexicaudatus, E Geoffroy 1810 (Nyap Biasa) M3 memiliki bentuk membundar Sayap melekat pada sisi belakang, dipisahkan oleh rambut pita lebar. 53
Bagian punggung sampai atas kepala abu-abu-coklat sampai coklat, gelap. Di bawah bagian pucat abu-abucoklat.
25. Rousettus celebensis, K. Andersen 1907 (Nyap Sulawesi) Selaput interfemolar dengan rambut lebat Rambut lebat dan panjang Ada noktah warna orange di bagian kiri dan kanan pangkal leher 26. Rousettus linduensis -
54
M. Genus Styloctenium Genus ini hanya memiliki 1 spesies dan persebaran hanya di Sulawesi dan pulau pulau kecil di sekitarnya, (Suyanto 2001; Suyanto, A., et all, 2002). Ciri ciri : Berwarna kecoklatan dengan mantel keputih putihan, sayap melekat dekat tengah punggung. Tidak memiliki cakar pada jari kedua sayap, ada garis putih disepanjang sisi wajah dan sepanjang hidung bersambung dengan alis mata (Suyanto 2001) Rumus gigi : I1I2CP1P3P4M1M2/I2CP1P3P4M1M2
27. Styloctenium wallacei, Gray 1866 (Codot Muka Garis) P1 sangat kecil, P1 dan M2 kecil Panjang lengan bawah : 90 – 100 mm Panjang betis : 38 - 45 mm
55
N. Genus Thoopterus Genus ini hanya memiliki 1
spesies dan hanya
dijumpai di Sulawesi dan Maluku, Berwarna coklat kelabu, mirip Cynopterus tetapi tidak berekor (Suyanto 2001; Suyanto, A., et all, 2002). Rumus gigi : I1I2CP1P3P4M1/I1I2CP1P3P4M1M2
28. Thoopterus nigrescens, Matschie 1899 (Codot Walet) Panjang lengan bawah : 70 – 82 mm Panjang betis : 29 - 30 mm
56
iii. Famili Megadermatidae Di Indonesia hanya memiliki 1 genus dan 1 spesies, persebaran
meliputi
Sumatera,
Jawa,
Kalimantan
dan
Sulawesi (Suyanto 2001; Suyanto, A., et all, 2002). Ciri ciri :Telinga bersambungan antara kiri dan kanan pada pangkalnya, tegak dan besar, daun hidung tegak besar. Tragus panjang dan terbelah, Ekor sangat pendek/tidak ada, kalau ada terbenam dalam selaput kulit antar paha(Suyanto 2001) Rumus gigi : I 0/2, C 1/1, P 2/2, M3/3
Sedlock, J.L. & N.R. Ingle
Gambar 12. Ciri morfologi famili Megadermatidae 29. Megaderma spasma, Linnaeus 1758 (Vampir Palsu) Panjang lengan bawah : 53 – 58 mm Panjang betis : 29 -32 mm Panjang kaki belakang : 14 – 17 mm Panjang telinga: 32 – 39 mm 57
Daun hidung tegak panjang Bulu abu-abu pucat abu-abu-coklat. Daun hidung memiliki lobus dorsal panjang dengan kaku punggungan pusat. Telinga sangat besar bergabung di pangkalan. Tragus panjang dan bercabang. Tidak ada ekor terlihat meskipun selaput kulit antar pahaberkembang dengan baik.
58
iv. Famili Vespertilionidae Di dunia famili Vespertilionidae memiliki 43 genus dan 342 spesies, di Indonesia 14 genus 63 spesies dan di P. Sulawesi terdapat 8 Genus 22 spesies (Suyanto 2001; Suyanto, A., et all, 2002) Ciri ciri : lipatan kulit sekitar hidung tidak ada dan telinga kanan kiri terpisah kecuali pada genus Nyctophilus. Tragus berkembang dengan baik, ekor terbenam semua pada selaput kulit antar pahadan berbentuk “V” (Suyanto 2001, Yasuma S, et al,2003)
Sedlock, J.L. & N.R. Ingle
Gambar 13. Ciri morfologi famili Vespertilionidae
Kunci identifikasi genus pada famili Vespertilionidae 1. Telinga kanan kiri bersambungan, ada lipatan kulit sekitar hidung …………………………
Nyctophillus
Telinga kanan kiri terpisah, tidak ada lipatan kulit sekitar hidung .………………………… 59
2
2. Ada bentuk penebalan kulit di bawah jari sayap dan kaki belakang ……………………
3
Tidak ada bentuk penebalan kulit di bawah jari sayap dan kaki belakang ……………...
5
3. Kepala dan badan gepeng, bantalan kulit berbentuk
cakram
berwarna coklat tua
sampai abu abu, geraham 4 buah …………...
Tylonicteris
Kepala dan badan tidak gepeng, bantalan kulit berwarna coklat tua sampai abu abu …..
4
4. Gigi seri atas sebelah dalam berukuran besar, gigi seri atas sebelah luar menjorok ke dalam antara gigiseri sebelah dalam dan taring. Geraham atas 4 buah, bantalan kulit di bawah ibu jari dan telapak berwarna coklat tua …… Hesperoptenus Gigi seri atas sebelah dalam tidak besar, gigi seri atas sebelah luar menjorok ke luar. Geraham atas 5 buah geraham terdepan sangat kecil, bantalan kulit di bawah ibu jari dan telapak kaki tidak berwarna …………… 60
Glischropus
5. Panjang tulang jari ke 3 pada jari sayap ke 2 tiga kali panjang tulang jari ke 2 ……………
Miniopterus
Panjang tulang jari ke 3 pada jari sayap ke 2 tidak tiga kali panjang tulang jari ke 2 ……...
6
6. Cuping hidung berbentuk tabung …………
7
Cuping hidung tidak berbentuk tabung …….
8
7. Panjang lengan bawah lebih dari 45 mm, Geraham atas terakhir tidak ada atau sangat kecil. Selaput kulit antar pahasebelah dorsal ditumbuhi rambut, warna permukaan atas oranye cerah ………………………………... Harpiocephalus Panjang lengan bawah kurang dari 45 mm, Geraham
atas
terakhir
besar,
warna
permukaan atas beragam bagian bawah lebih muda ………………………………………...
8. Telinga bentuk corong dengan lipatan besar pada bagian luar, tragus panjang lurus, sempit dan meruncing. Rambut panjang seperti wol sering menutupi sebagian wajah. 61
Murina
Warna sayap mencolok kontras dengan warna tubuhnya, Panjang lengan bawah 26 – 49 mm ………………………………. ……..
Kerivoula
Telinga tidak berbentuk corong …………….
9
9. Gigi taring beralur sebelah luar, tragus putih dan bertakik, geraham 6 buah dan panjang lengan bawah 31 – 39 mm …………………
Phoniscus
Gigi taring tidak beralur ……………………
10
10. Gigi seri atas sepasang ……………………..
11
Gigi seri atas 2 pasang ………………………
12
11. Panjang lengan bawah lebih dari 45 mm, warna permukaan atas coklat, permulkaan bawah coklat kekuningan …………………... Panjang lengan bawah < 45 mm (27 – 36 mm)
moncong
menggelembung
karena
bantalan penuh kelenjar. Warna rambut dwi warna, punggung coklat kehitaman dengan
62
Scotophilus
ujung
coklat
kemerahan,
daerah
perut
keputih putihan/ lebih muda ………………
Scotorepens
12. Geraham atas 4, gigi seri atas sebelah dalam (I2) lebih besar dari I3 ……………………….
13
Geraham atas 5, gigi seri atas sebelah dalam dan luar hampir sama besar …………………
14
13. Gigi seri atas sebelah dalam (I2) besar, berukuran hampir setengah taring, gigi seri sebelah luar (I3) terletak di samping I2 ……..
Philetor
Gigi seri atas sebelah dalam (I2) panjang sempit dan memiliki 2 tonjolan, gigi seri sebelah luar (I3) menjorok kedalam di belakang I2 ………………………………….. Hersperoptenus
14. Geraham depan atas hanya 2, depan lebih kecil dan terdesak ke dalam, Bentuk telinga bundar dan pendek. Tragus pendek dan tidak meruncing, gigi seri agak kecil, panjang lengan bawah 29 – 42 mm ………………….
63
Pipistrellus
Geraham depan atas 3 kecuali M. ridleyi, geraham tengah biasanya kecil dan terdesak ke dalam, telinga berbentuk segitiga dan relatif panjang, Tragus panjang meruncing dengan
ujung
membengkok
ke
depan,
panjang lengan bawah 27 – 49 mm ………..
Myotis
Penulisan dengan huruf tercetak miring tebal merupakan genus terlaporkan ada di Pulau Sulawesi
64
A. Genus Hesperoptenus Genus ini dikenali melalui bentuk telinganya, bundar dan pendek dengan tragus berbentuk seperti sabit. Di Indonesia hanya ada 1 jenis. Ciri ciri : warna punggung coklat kehitaman, daerah antara lubang hidung gundul serta permukaan dorsal lengan bawah sayap tidak ditumbuhi rambut. (Suyanto 2001) Rumus gigi : I1I2CP1P3P4M1M2/I2CP1P3P4M1M2M3
30. Hesperoptenus geskelli, Hill 1983 (Bengkalit Sulawesi) Panjang badan dan kepala : 40 – 75 mm Panjang ekor : 24 – 53 mm Panjang lengan bawah : 26 – 60 mm Berat : 6,1 – 32 gr
65
B. Genus Kerivoula D Indonesia genus Kerivoula ada 10 jenis dengan 2 spesies terdapat di P. Sulawesi. Ciri ciri : Telinga berbentuk corong dengan lekukan lebar di sebelah luar. Jenis genus
Kerivoula dibedakan
berdasarkan warna tubuh, ukuran lengan bawah, ekor dan telinga (Suyanto 2001) Rumus gigi : I2I3CP2P3P4M1M2M3/I1I2I3CP24M P3P 1M2M3
Tabel 8. Morfometrik genus Kerivoula Spesies
FA (mm)
Tr (mm)
Tb (mm)
T (mm)
K. hardwickei
31.7 – 36.7
8.4 – 10.0
16.9 – 19.8
38.6 – 48.0
R. celebensis
38.0 – 49.0
-
–
44.9 – 56.0
FA : Panjang lengan bawah, Tr : tragus Tb : Panjang betis, T : Ekor
31. Kerivoula hardwickei, Horsfield, 1824 (Lenawai Hardwick) Warna rambut atas dan bawah coklat sampai abu abu
66
32. Kerivoula papillosa, Temminck, 1840 (Lenawai Besar) Panjang tengkorak :18.0 m
67
C. Genus Miniopterus Di dunia terdapat 11 jenis, 9 jenis di Indonesia dan 7 jenis di jumpai di P. Sulawesi. Ciri ciri : Ukuran ruas tulang terakhir jari ke tiga 3 kali panjang tulang jari pertama, telinga pendek bundar dengan lipatan di bagian belakang. Tragus pendek tumpul melengkung sedikit ke arah depan (Suyanto 2001) Rumus gigi : I2I3CP3P4M1M2M3/I1I2I3CP2P3P4M1M2M3 P3 separuh tinggi P4 Tabel 9. Morfometrik genus Miniopterus Spesies
FA (mm)
E (mm)
Tb (mm)
T (mm)
30 – 40
8.5 – 10.5
11.0 – 15.7
37.7 – 44.2
M. macromene
40.5 – 49.5
8.6
16.7 – 20.9
61.0 – 64.0
M. medius
38.0 – 44.5
11.7 – 14.7
20
51.0 – 56.3
M. paululus
34.8 – 38.0
-
-
-
M. pisillus
39.3 – 45.5
-
16.8 – 18.4
43.5 – 52.0
M. schreibersi
42.5 – 51.7
13.6 – 14.4
-
51.2 – 61.2
M. tritis
51.1 – 58.5
13.8 -16.1
23.7 – 26.0
55.3 – 70.0
M. australis
FA : Panjang lengan bawah, E : telinga, Tb : Panjang betis, T : Ekor
68
33. Miniopterus australis, Tomes 1858 (Tomosu Australi) Ukuran tubuh paling kecil pada genus Miniopterus Rambut pada kulit antar paha mencapai garis yang menghubungkan kedua tumit
©Sigit Wiantoro
34. Miniopterus macroneme, Revilliod, 1914 (Tomosu Malanesia kecil) Panjang tengkorak: 12.6 – 14.1 mm
35. Miniopterus medius, Thomas & Wroughton, 1909 (Tomosu Asteng)
Panjang tengkorak: 13.8 – 14.5 mm
36. Miniopterus paululus, Hollister, 1913 Rambut pada kulit antar paha mencapai tulang ekor ke 3 Panjang tengkorak: 11.8 – 13.4 mm
69
37. Miniopterus pisillus, Dobson, 1876 (Tomosu Kerdil) Panjang tengkorak: 12.7 – 13.3 mm
38. Miniopterus schreibersi, Kuhl, 1819 (Tomosu Biasa) Panjang tengkorak: 14.6 – 15.9 mm
39. Miniopterus tristis, Waterhouse, 1845 (Tomosu Besar) Ukuran tubuh paling besar pada genus Miniopterus Panjang tengkorak: 18.4 – 19.9 mm
70
D. Genus Murina Di dunia genus Murina terlaporkan ada 14 spesies, dari 5 spesies di Indonesia 3 spesies sudah secara pasti keberadaaannya.
Murina
aenea
dan
M.
rozendaali
merupakan 2 spesies belum terlaporkan, M. cyclotis, M. florium dan M. suilla sudah ditemukan keberadaannya di Indonesia. dan 1 spesies berada di P. Sulawesi. Ciri ciri : Bentuk hidung seperti tabung dan rambut lebat seperti wol (Suyanto 2001) Rumus gigi : I2I3CP3P4M1M2M3/I1I2I3CP3P4M1M2M3
40. Murina florium, Thomas 1908 (Ripo Flores) Warna rambut kemerahan Panjang lengan bawah : 30.0 – 36.2 mm Panjang kaki belakang : 7.6 – 9.0 mm ©Sigit Wiantoro
Panjang ekor : 32.9 – 39.0 mm
Panjang telinga: 10.6 – 15.8 mm Habitat terlaporkan di berbagai jenis hutan tropis lembab (termasuk hutan semak eucalyptus), hutan sklerofil kering dan basah. Ditemukan juga di habitat 71
hutan yang terdegradasi. Beristirahat secara soliter atau kelompok kecil di antara daun kering dan daun lainnya, di gua atau gedung bekas (Bonaccorso 1998; Duncan et al., 1999).
72
E. Genus Myotis Genus ini di dunia terdapat 342 spesies, di Indonesia 12 spesies dan 5 spesies terdapat di P. Sulawesi, Ciri ciri : tragus relatif lurus, panjang dan langsing, ujungnya tumpul. (Suyanto 2001) Rumus gigi : I2I3CP2P3P4M1M2M3/I1I2I3CP2P3P4M1M2M3 Tabel 10. Morfometrik genus Myotis Spesies
FA (mm)
Hf (mm)
E (mm)
M. adversus
37.8 – 41.0
10.3 – 12.1
14.1 – 17.3
M. ater
34.3 – 41.5
8-9
37.0 – 41.0
M. formosus
45.0 – 51.0
-
-
M. horsfieldii
35.0 – 38.0
10.0 – 11.0
37.0 – 39.0
M. muricola
30.1 – 37.0
5.7 – 7.2
35.7 – 43.4
FA : Panjang lengan bawah, Hf : Kaki belakang, E : Telinga
41. Myotis adversus, Horsfield 1824 (Lasiwen kaki Besar Kelabu) Spesies dataran rendah, berhubungan dengan sungai, danau dan badan air lainnya. Mencari makan di atas air, di mana mereka menangkap serangga, ikan, katak dan mangsa lainnya. Berisitirahat dalam koloni kecil di guagua, buatan manusia terowongan bawah tanah dan habitat lainnya. Di Taiwan spesies ini terdapat terutama pada 73
ketinggian rendah sampai menengah dan istirahat di guagua dan terowongan (Smith et al. 2008). Ciri ciri : Kaki besar dengan selaput kulit sayap melekat pada tumit Telinga kecil, rambut seperti wol
42. Myotis ater, Peters 1866 (Lasiwen Hitam) Ciri ciri : Selaput kulit sayap melekat pada pangkal jari kaki Telinga kecil, Bulu gelap dengan cokelat keemasan seringkali menempel di tengah perut.
43. Myotis formosus, Hodgson, 1835 (Lasiwen Hodgson) Mampu hidup di dataran rendah, hutan primer pegunungan serta habitat sekunder. Berisitirahat di gua-gua, dedaunan pohon, di antara semak dan di rumah-rumah. Di musim dingin mereka masuk ke gua. Terlaporkan dari permukaan laut sampai ke kaki pegunungan Himalaya (Bates dan Harrison 1997; Smith dan Xie 2008). Ciri ciri : Warna campuran hitam, merah, orange dan kuning 74
Telinga sedang Kaki lebih pendek daripada ½ betis Panjang tengkorak: 16.3 – 17.8 mm
44. Myotis horsfieldii, Temmick, 1840 (Lasiwen deignan) Di Asia Selatan, spesies ini ditemukan istirahat di hutan dan perkebunan utama dekat dengan
sumber
air,
di
terowongan, gua, jembatan, daun palem, celah-celah di bangunan tua, retak dan cekungan antara balok kayu (Aul dan Vijaykumar 2003) baik soliter maupun kelompokkelompok kecil dari beberapa individu (Bates dan Harrison 1997). Di Myanmar spesies telah tercatat di hutan dataran rendah dan daerah pertanian yang berdekatan dengan batu kapur karst, juga telah dikumpulkan dalam sebuah gua batu kapur di hutan terganggu (Bates pers. Comm. 2006). Di Viet Nam (Borissenko dan Kruskop 2003), Thailand (S. Bumrungsri pers. Comm.) Dan Filipina, telah tercatat dekat sungai di hutan dataran rendah, hutan terganggu dan daerah pertanian. Di Filipina, kadang-kadang roosts di gua-gua 75
dan di terowongan dan telah dilaporkan bertengger di bawah sebuah batu besar di atas sungai (Taylor, 1934). Ciri ciri : Kaki besar dengan selaput kulit sayap melekat pada tumit Telinga besar
45. Myotis muricola, Gray, 1846 (lasiwen Biasa) Spesies ini ditemukan di pegunungan primer dan sekunder dan hutan dataran rendah, semak, pertumbuhan sekunder dan kebun. Beristirahat secara individu maupun kelompokkelompok kecil dari beberapa individu di antara daun digulung erat pohon berdaun lebar terutama pisang, juga di gua-gua dan cekungan pohon. Ini adalah cepat dan awal selebaran, dengan kelelawar sering ditemui di hutan sepanjang sungai (Rickart et al 1993;. Molur et al 2002;. Heaney et al 2004;. P. Bates dan G. Csorba komunikasi pribadi. 2006;.. comm Sedlock pers 2006; Smith dan Xie 2008). Ciri ciri : Rambut bagian atas berwarna coklat abu-abu dengan dasar gelap. Di bawah bagian putih pucat sampai abuabu. 76
Kaki kecil, dengan membran sayap yang melekat pada dasar jari-jari kaki. Telinga kecil
77
F. Genus Phoniscus Di Indonesia terdapat 3 spesies dan 1 spesies dijumpai di P. Sulawesi Rumus gigi : I2I3CP2P3P4M1M2M3/I1I2I3CP24M P3P 1M2M3
46. Phoniscus jagori, Peters 1866 (Lenawai Terumpet) Warna rambut lurik hitam keabu abuan, berseling hitam putih Tragus meruncing, melengkung ke arah luar Panjang lengan bawah : 37.5 – 39.4 mm Panjang betis : 16.5 – 18.2 mm Panjang ekor : 40.5 – 48.3 mm Panjang tengkorak : 15.3 – 15.9 mm
78
G. Genus Pipistrellus Di dunia 68 jenis, di Indonesia tercatat 17 spesies dan 15 sudah terkonfirmasi. Pipistrellus ceylonicus
dan P.
cuprosus terlaporkan masih ditemukan di P. Kalimantan wilayah negara bagian Malaysia. Ciri ciri : seperti Myotis dengan telinga lebih membundar, jarak telinga kanan dan kiri jauh, tragus lebih pendek dan tidak meruncing (Suyanto 2001) Rumus gigi : I1I2CP3P4M1M2M3/I1I2I3CP1P3P4M1M2M3 Tabel 11. Morfometrik genus Pipistrellus Spesies
FA (mm)
Tb (mm)
T (mm)
Gs(mm)
E (mm)
P. imbricatus
31.9 – 37.3
11.6 – 15.5
35.8 – 41.0
12.4 – 12.7
13.5 – 14.9
P. javanicus
31.7 – 36.0
12.2 – 14.0
34.0 – 41.0
12.4 – 12.7
11.0 – 12.5
P. petersi
40.0 – 42.0
-
39.0 – 41.0
15.3
13.0 – 15.5
P. tenuis
29.0 – 34.6
-
30.0 – 37.0
15.3 – 15.9
10.1 – 11.1
FA : Panjang lengan bawah, Tb : Betis, T : ekor, Gs : E : Telinga
47. Pipistrellus imbricatus, Horsfield 1824 (Nighi Coklat) Habitat di perkebunan dan bambu. saluran irigasi, atas sungai di antara pohon pisang kebun desa, Tiga spesimen telah tertangkap tangan pada daun pisang muda (Kitchener et al. 1990).
79
48. Pipistrellus javanicus, Gray 1838 (Nighi Jawa) Habitat
beragam
dari
kawasan hutan primer dan sekunder,
pertanian
(perkebunan
karet)
daerah
ke
perkotaan.
Beristirahat
bergelantung
di pohon-pohon, celah retakan dinding dan langit-langit rumah, ubin pondok, bangunan tua, kuil, di bawah kulit kayu dan lubang-lubang pohon besar, papan, cekungan dalam pohon. Memakan lalat, semut dan serangga kecil lainnya. Tiga kali musim berkembang biak (Sanborn et al, 1952;. Bates dan Harrison 1997; Heaney et al, 1998)
49. Pipistrellus petersi, Meyer 1899 (Nighi Peter) Ada sedikit informasi yang tersedia tentang ekologi spesies
ini.
ditemukan
sebuah koloni bersarang di bawah atap sebuah rumah terpencil pegunungan Sabah (Payne et al. 1985). 80
di
hutan
bawah
di
50. Pipistrellus tenuis, Temminck 1840 (Nighi kecil) Di Asia Tenggara merupakan spesies hutan sebagian besar mendiami bukit primer dan sekunder,
pegunungan
dan
hutan berlumut pegunungan (Heaney et al. 1998). Hal ini disesuaikan
dengan
habitat,
kebun, dan hutan bakau yang sangat terganggu (P. Bates pers. Comm. 2006). Di musim dingin makan kumbang, kecoa dan semut bersayap dan berbagai serangga di musim panas (rayap, ngengat, hymenopterans, Diptera dan kumbang). Musim bunting 2 kali pada bulan FebruariMaret dan bulan Juli-Agustus dan melahirkan anak 1-3 (Bates dan Harrison 1997).
81
H. Genus Tylonycteris Di Indonesia hanya terdapat 2 spesies, 1
spesies
ditemukan di P. Sulawesi, Ciri ciri : bentuk tubuh dan tengkorak gepeng, pangkal ibu jari sayap dan kaki belakang ada bantalan kulit. (Suyanto 2001) Rumus gigi : I2I3CP4M1M2M3/I1I2I3CP3P4M1M2M3
51. Tylonycteris robustula, Thomas 1915 (Kekeki Besar) Panjang lengan bawah : 38.4 – 44.6 mm Panjang betis : 11.3 – 13.8 mm Panjang ekor : Panjang telinga : 7.3 – 10.7 mm Panjang tengkorak : 26.2 – 28.6 mm
82
v.
Famili Rhinolophidae Di Indonesia hanya terdapat 1 genus yaitu Rhinolophus dengan 19 spesies dan 3 diantaranya terdapat di P. Sulawesi yaitu
Rhinolophus
arcuatus,
R.
celebensis
dan
R.
philippinensis. (Suyanto 2001; Suyanto, A., et all, 2002) Ciri ciri : Daun hidung belakang berbentuk segitiga pipih dengan ujung meruncing dan berdiri tegak, hidung tengah seperti cula dan hidung bagian depan berbentuk tapal kuda. Telinga besar dengan lipatan menonjol di tepi luar, tidak memiliki tragus, ekor terbenam di selaput kulit antar paha. Rumus gigi : I1CP2P3M1M2M3/I1I2CP2P3M1M2M3
Sedlock, J.L. & N.R. Ingle
Gambar 14. Ciri morfologi famili Rhinolophidae
83
I. Genus Rhinolophus Tabel 12. Morfometrik genus Rhinolophus Spesies
FA (mm)
Tb (mm)
T (mm)
E (mm)
48.0 – 54
19.8– 24
16 - 23
15 - 22
R. celebensis
39.7 – 44.7
17.8 – 18.3
16
20
R. euryotis
39.7 – 44.7
17.8 – 18.3
20
16
48 – 55.4
23
25 - 35
27 - 31
R. arcuatus
R. philippinensis
FA : Panjang lengan bawah, Tb : Betis, T : ekor, Gs : E : Telinga
30. Rhinolophus arcuatus Daun hidung anterior menutupi moncong Warna rambut seragam coklat tua Telinga besar
31. Rhinolophus celebensis, Andersen 1905 (Prok Bruk Sulawesi) Panjang tengkorak : 15.5 – 16 mm
©Sigit Wiantoro
84
32. Rhinolophus euryotis Panjang tengkorak : 15.5 – 16 mm
©Sigit Wiantoro
33. Rhinolophus philippinensis, Waterhouse 1843 (Prok Bruk Telinga Panjang) Sekat lubang hidung seperti mangkok Bulu biasanya seragam coklat gelap. Daun hidung dan telinga abu-abu gelap. Telinga sangat besar. Posterior daun hidung panjang dan segitiga. Sella panjang dan menonjol diperluas di dasar menjadi struktur cangkir-seperti antara lubang hidung
©Sigit Wiantoro
85
vi. Famili Hiposideridae Di Indonesia terdapat 3 genus (Aselliscus, Coelops dan Hipposideros) terdiri 26 spesies. Di pulau sulawesi hanya dijumpai 1 genus (Hipposideros) dan terdiri 7 spesies (Suyanto 2001; Suyanto, A., et all, 2002). Ciri ciri : hidung kompleks, bagian anterior (depan) berbentuk seperti tapal kuda, bagian tengah bangunan daging berbentuk bantal dan bagian posterior (belakang) berbentuk struktur seperti kantong bersekat sekat, tidak memiliki tragus, jari kaki II – IV hanya 2 ruas Rumus gigi : I 1/2, C 1/1, P 1/1 atau 2/2, M 3/3
Sedlock, J.L. & N.R. Ingle
Gambar 15. Ciri morfologi famili Hipposideridae Kunci identifikasi genus pada famili Hipposideridae 1. Tidak berekor, daun hidung bagian depan terbagi 2, taring atas ada tonjolan sekunder .. Coelops Berekor, daun hidung bagian depan tidak terbagi, taring atas tidak ada tonjolan sekunder .…………………………………… 86
2
2. Tepi bagian atas daun hidung belakang tidak membentuk tonjolan daging, tonjolan berupa kantong terbuka bersekat sekat, biasanya dua sekat memisahkan tiga kantong …………… Tepi bagian atas daun hidung belakang membentuk 3 tonjolan daging terpisah, ..…...
Hipposideros
Aselliscus
Penulisan dengan huruf tercetak miring tebal merupakan genus terlaporkan ada di Pulau Sulawesi
87
J. Genus Hipposideros Tabel 13. Morfometrik genus Hipposideros Spesies H. ater
FA (mm)
Tb (mm)
36.2 – 43.0
16.0 – 20.6
18 - 30
13.5 – 14.7
19 - 22
H. cervinus
44.3 – 50.7
17.5 – 20.8
21 - 33
14.3 – 14.9
13 - 16
H. diadema
71.4 – 87.5
28.8 – 30.6
39 - 65
27.1 – 30.0
21 - 37
90.0 – 96.9
39.9 – 44.7
54 - 63
30.4 – 33.9
31 -35
H. dinops
T (mm)
Gs (mm)
E (mm)
H. inexpectatus
96 – 101
-
-
34.7
-
H. larvatus
53.2 – 62
18.4 – 24.9
26.1 – 35.4
18.5 – 20.6
18.6 – 23.3
40.2 – 42.0
17.6 – 18.0
33
H. macrobullatus
19.2 – 20.3
FA : Panjang lengan bawah, Tb : Tibia, T: ekor, Gs: Panjang Tengkorak, E : Telinga
30. Hipposideros ater, Templeton 1848 (Barong Malaya) Habitat pada reruntuhan bekas tambang, rumah Desa
©Sigit Wiantoro
31. Hipposideros cervinus, Gould 1854 (Barong Gould) Warna rambut bervariasi dari abu-abu-coklat atau coklat kekuningan dengan terang merah-coklat atau oranye. Daun hidung merah muda keabu-abuan. Daun sederhana dengan dua selebaran lateral. Daun hidung median lebih sempit dari daun hidung posterior. 88
32. Hipposideros diadema, Geoffroy 1813 (Barong Besar) Daun hidung tambahan 3 atau ©Sigit Wiantoro 4, Daun hidung posterior besar dan bulat, Crista sagitalis kuat Rambut bagian atas coklat gelap
dengan
dasar
pucat,
terdapat bercak putih pada bahu. Rambut bawah putih keabu-abuan. Habitat : gua alam, celah-celah dan pohon berlubang, permukaan laut 33. Hipposideros dinops, Andersen 1905 ( Barong Galak) Daun hidung tambahan 4 34. Hipposideros inexpectatus 35. Hipposideros larvatus Zona kering, padang rumput, hutan 36. Hipposideros macrobullatus, Tate 1941 (Barong Makro)
89
vii. Famili Emballonuridae Di dunia famili Emballonuridae memiliki 13 genus 49 spesies (Corbet and Hill 1992), di Indonesia hanya ada 4 genus 11 spesies sedangkan di P. Sulawesi terlaporkan 8 spesies (Suyanto 2001; Suyanto, A., et all, 2002) Ciri ciri : Tidak memiliki daun hidung, mata relatif besar, tragus pendek dan ujungnya membundar, Genus Saccolaimus dan Taphozous pada ujung sayap terdapat stuktur kantong disebut kantong radio metakarpal, ekor muncul bebas dari selaput kulit antar paha Rumus gigi : I 2/3, C 1/1, P 2/2 M 3/3 (Emballonura & Mosia) I 1/2, C 1/1, P 2/2 M 3/3 (Taphozous & Saccolaimus)
Sedlock, J.L. & N.R. Ingle Gambar 16. Ciri morfologi famili Emballonuridae Kunci identifikasi genus pada famili Emballonuridae 1. Gigi seri atas 2 pasang, tidak ada kantong radio-metacarpal ……………………..……..
2
Gigi seri atas sepasang, ada kantong radiometacarpal .………….……………………..
3
90
2. Tragus sempit, arah ujung tragus ke belakang dan keluar ………………………………….. Tragus bundar, arah ujung tragus tidak ke belakang dan keluar ………………..…….. 3. Kantong radio-metacarpal tidak berkembang baik, Crista sagitalis berkembang, panjang lengan bawah lebih dari 70 mm …………… Kantong radio-metacarpal berkembang baik, Crista sagitalis tidak berkembang, panjang lengan bawah kurang dari 70 mm …………
Mosia
Emballonura
Saccilaimus
Taphozous
Penulisan dengan huruf tercetak miring tebal merupakan genus terlaporkan ada di Pulau Sulawesi
91
A. Genus Emballonura Dari 5 spesies yang ada di Indonesia 4 spesies telah terlaporkan terdapat di P. Sulawesi Ciri ciri : memiliki gigi seri atas sepasang, tragus berujung bundar dan mengarah ke depan Tabel 14. Morfometrik genus Emballonura Spesies
FA (mm)
Tb (mm)
T (mm)
HB (mm)
E (mm)
E. alecto
43 – 49
-
14 – 15
-
12 – 13
E. beccarii
36 – 42
12.2 – 16.1
-
37 – 41.5
12.5 – 18
E monticola
43 – 45
12.2 – 16.1
11 - 14
-
12 – 13
E. raffrayana
37.4 – 41.8
19.6 – 19.8
16.8 - 19
54.6 – 61
9.6 – 14.3
FA : Panjang lengan bawah, Tb : Tibia, T: ekor, HB: Panjang Badan dan kepala, E : Telinga
37. Emballonura alecto, Eydoux & Gervais 1836 (Kelelawar Ekor Trubus Besar) Seragam coklat tua sampai coklat kemerahan. 38. Embnallonura beccarii, Peters & Doria 1881 ( Kelelawar Ekor Trubus Kecil) 39. Emallonura monticola, Temminck 1838 (Kelelawar Tengteng) Sangat mirip dengan Emballonura alecto, tapi sedikit lebih kecil 40. Emballonura raffrayana, Dobson 1879 (Kelelawar Ekor Trubus Raffrayana) 92
B. Genus Mosia 41. Mosia Nigrescens, Gray 1843 (Kelelawar Ekor Trubus Hitam) Panjang lengan bawah : 31 – 36 mm Panjang badan dan kepala: 32 – 41 mm Panjang ekor : 7 - 12 mm Panjang telinga : Panjang tengkorak : – C. Genus Saccolaimus 42. Saccolaimus saccolaimus, Temminck 1838 (Kubar Trubus) Panjang lengan bawah : 68 – 78 mm Panjang badan dan kepala : 88 – 100 mm Panjang ekor : 22 - 35 mm Panjang telinga : 16 – 21 mm Panjang tengkorak : –
93
D. Genus Taphozous 43. Taphozous malanopogon, Temminck 1841 (Kubar Janggut Hitam) Panjang lengan bawah : 60.9 – 66.1 mm Panjang betis : 19.9 – 25.5 mm Panjang ekor : 33 mm Panjang telinga : 19 – 22 mm Panjang tengkorak : – 44. Taphozous theobaldi, Dobson 1872 (Kubar Theobald) Panjang lengan bawah : 70 – 76 mm Panjang betis : – Panjang ekor : 25 - 30 mm Panjang telinga : 22 – 28 mm Panjang tengkorak : –
94
VII. Famili Molossidae Di dunia terdapat 16 genus dan 86 spesies (Corbet and Hill 1992) di Indonesia terdapat 6 genus dan 11 spesies sedangkan di P. Sulawesi terlaporkan 3 genus dan 3 spesies (Suyanto 2001; Suyanto, A., et all, 2002) Ciri ciri : bibir berkerut kerut, tidak memiliki daun hidung atau bentuknya sangat sederhana, telinga kanan dan kiri dihubungkan selaput kulit, kecuali pada genus Mormopterus selaput kulit antar pahatidak berkembang baik, ekor separuh atau kurang bebas dari selaput kulit antar paha.
Sedlock, J.L. & N.R. Ingle
Gambar 17. Ciri morfologi famili Molossidae Kunci identifikasi genus pada famili Molossidae 1. Tidak berambut atau gundul, berukuran besar panjang lengan bawah 74 – 84 mm …..……. Cheiromeles Berambut ukurannya lebih kecil .…….……. 2. Memiliki postorbitalis
processus zygomaticus tumbuh baik dan bulla 95
2
tympanica sangat besar, Daerah sekitar punggung berwarna pucat, telinga sangat besar ……………………………………..
Otomops
Processus zygomaticus postorbitalis tidak tumbuh baik ……………….…………..……. 3. Kulit Telinga tipis berbentuk segitiga ………
5 Mormopterus
Kulit telinga tebal berbentuk bundar ………. 4. Geraham depan atas 1 buah, warna permukaan tubuh atas dan bawah sama, coklat tua kemerahan …………….………….
4
Mops
Geraham depan atas 2 buah sebelah depan kecil, geraham atas terakhir berkembang baik, warna permukaan tubuh atas dan bawah kontras …………………………………….... 5. Memiliki kantong pada tenggorokan ………. Tidak memiliki kantong pada tenggorokan ..
5 Tadarida Chaerephon
Penulisan dengan huruf tercetak miring tebal merupakan genus terlaporkan ada di Pulau Sulawesi
96
a. Genus Chaerophon Di Indonesia terdapat 3 spesies dan di P. Sulawesi terdapat 1 spesies Ciri ciri : Wajah ditumbuhi rambut kaku, pendek dan hitam, bibir sangat berkerut kerut, telinga tebal, bundar dan lebar Rumus gigi : I 1/2, C 1/1, P 2/2, M 3/3 45. Chaerephon plicata, Buchanan 1800 (Tayo Kecil) Panjang lengan bawah : 40 – 50 mm Panjang betis : 15 –18 mm Panjang ekor : 30 - 41 mm Panjang telinga : 21 – 24 mm Panjang badan dan kepala : 65 – 88 mm
97
b. Genus Cheiromeles Di Indonesia hanya ada 2 spesies dan keduanya terlaporkan terdapat di P. Sulawesi Ciri ciri : Tidak berbulu, crista sagitalis tumbuh baik dan geraham depan pertama bawah sangat kecil Rumus gigi : I 1/2, C 1/1, P 1/2, M 3/3
46. Cheiromeles parvidens, Miller and Hollister 1921 Panjang lengan bawah : 72 mm Panjang betis : – Panjang ekor : Panjang telinga : – Panjang tengkorak : 27.2 mm 47. Cheiromeles torquatus, Horsfield 1824 Panjang lengan bawah : 73 – 85 mm Panjang betis : – Panjang ekor : Panjang telinga : – Panjang tengkorak : 27.7 – 32.5 mm
98
c. Genus Mops Di Indonesia hanya ada 2 spesies dan 1 spesies terlaporkan ada di P. Sulawesi Ciri ciri : Daun telinga tebal, kanan kiri bersambungan pada pangkalnya oleh selaput kulit menyilang kepala. Bibir sangat berkerut kerut, geraham atas terakhir mengecil dan membentuk pola huruf “V” 48. Mops sarasinorum, Meyer 1899 (Tayo Sulawesi) Panjang lengan bawah : 38 – 45 mm Panjang betis : – Panjang ekor : Panjang telinga : – Panjang tengkorak : 18.4 – 20.2 mm
99
IV. DAFTAR PUSTAKA 1. Andrew C. Breed, Hume E. Field, Steve C. Donnellan And
Joanne Meers, 2007; Population Structure And International Movements Of Flying Foxes – Implications For Disease Transmission And Conservation, Seminar Nasional Teknologi Peternakan Dan Veteriner 2. Calisher, C. H., Childs, J. E., Field, H. E., Holmes, K. V. &
Schountz, T. 2006. Bats: important reservoir hots of emerging viruses. Clin. Microbiol. Rev., 19: 531-545 3. Srinivasulu, Paul A. Racey & Shahroukh Mistry, 2010, A
Key to the Bats (Mammalia: chiroptera) of South Asia, Journal of Threatened Taxa, 2(7): 1001-1076 4. Chen Chiu and Cynthia F. Moss, 2007, The Role of the
External Ear in Vertical Sound Localization in the Free Flying Bat, Eptesicus fuscus, J. Acoust. Soc. Am.121, (4) 5. Corbet, G.B. and Hill, J. E. 1992. The Mammals of the
Indomalayan Region : A Systematic Review, Oxford University Press, Oxford 6. Cox, P.A., T. Elmqvist, E.D. Pierson, and W.E. Rainey,
1991. Flying foxes as strong interactors in South Pacific island ecosystems: a conservation hypothesis. Cons. Biol. 5(4): 448-454. 7. Cox, P.A., T. Elmqvist, E.D. Pierson, and W.E. Rainey,
1992. Flying foxes as pollinators and seed dispersers in Pacific island ecosystems. In: Pacific island flying foxes: proceedings of an international conservation conference. 100
(eds. D.E. Wilson and G.L. Graham), pp. 18-23. US Fish and Wildlife Service Biological Report 90(23). US Department of the Interior, Fish and Wildlife Service, Washington DC. 8. FAO. 2011. Investigating the role of bats in emerging
zoonoses: Balancing ecology, conservation and public health interest. 2011 9. Flannery T. 1995. Mammals of the South-West Pacific &
Moluccan Islands. Sydney. Australian Museum/ Reed Book 10. Fleming, T.H. 1988. The short-tailed fruit bat. University
of Chicago Press, Chicago 11. Gurley ES, Montgomery JM, Hossain MJ, et al. (2007)
Person-to-person transmission of Nipah virus in a Bangladeshi community. Emerg Infect Dis; 13:1031–7. 12. G. H. H. Tate, 1951; Harpyionycteris, A Genus Of Rare
Fruit Bats, American Museum Novitates No. 1522, American Museum Of Natural History 13. Hutson, A.M., Mickleburgh, S.P., and Racey, P.A. (comp.).
(2001). Microchiropteran bats: global status survey andconservation action plan. IUCN/SSC Chiroptera Specialist Group. IUCN, Gland, Switzerland and Cambridge, UK. x + 258 pp
101
14. Hughes, G. J., L. A. Orciari, and C. E. Rupprecht. (2005).
Evolutionary timescale of rabies virus adaptation to North American bats inferred from the substitution rate of the nucleoprotein gene. J. Gen. Virol. 86:1467–1474. 15. Ibnu Maryanto, Muhamad Yani, Siti Nuramaliati Rijono,
Sigit Wiantoro, 2011, Altitudinal Distribution Of Fruit Bats (Pteropodidae) In Lore Lindu National Park, Central Sulawesi, Indonesia, Hystrix It. J. Mamm. (N.S.) 22(1): 167-177 16. Ibnu Maryanto, Muhamad Yani, Siti Nuramaliati Rijono,
Sigit Wiantoro, 2012, A new species of fruit bat (Megachiroptera: Pteropodidae: Thoopterus) from Sulawesi and adjacent islands, Indonesia, Records Of The Western Australian Museum 27 : 068–084 17. Jentink, F. A, 1879, On a New genus and spesies of bat
from Celebes, Notes from the Leyden Museum 18. Johnson,
N., 2014. Vampire Bat Rabies: Ecology, Epidemiology and Control.
19. Karl F. Koopman. And Gordon L K., 1992; Systematic
Notes On A Collection Of Bats From Halmahera (Indonesia: Moluccas), American Museum Novitates No. 3035, American Museum Of Natural History 20. Karl F. Koopman, 1989; Distributional Patterns Of Indo-
Malayan Bats (Mammalia: Chiroptera) American Museum Novitates No. 2942, American Museum Of Natural History 102
21. Kevin J. Olival and David T. S. Hayman (2014); Review
Filoviruses in Bats: Current Knowledge and Future Directions, Viruses 6, 1759-1788; doi:10.3390/v6041759 22. Kunz,T.H. 1982. Roosting ecology of bats. Pages 1–56 in T. H. Kunz,editor . Ecology of Bats. Plenum Press,New York,New York,USA. 23. Kunz, T.H. and Pierson, E.D. 1994. Bats of the World: an
introduction. In: Nowak, R.M (eds.). Walker's bats of the World. The Johns Hopkins University Press, Baltimore. 24. K. H. Tan, A. Zubaid And T. H. Kunz, 1998; Food habits
of Cynopterus brachyotis (Muller) (Chiroptera: Pteropodidae) in Peninsular Malaysia, Journal of Tropical Ecology 14 p299–307 25. K. W. Chan, K. K. P. Lim And T. M. Leong, 2009; The
Javan Pipistrelle, Pipistrellus Javanicus (Mammalia: Chiroptera: Vespertilionidae) In Singapore, Nature In Singapore 2: 323–327, National University Of Singapore 26. Luis AD, Hayman DTS, O’Shea TJ, Cryan PM, Gilbert
AT, Pulliam JRC, et al (2013). A comparison of bats and rodents as reservoirs of zoonotic viruses: are bats special? Proc Royal Soc B Biol Sci.; 280: 20122753. http://dx.doi.org/10.1098/rspb.2012.2753 27. Marshall, A.G.,andA.N. McWilliam, 1982. Ecological
observations on epomophorine fruit-bats (Megachiroptera) in West African savanna woodland. J. Zool., Lond. 198: 53-67. 103
28. Marshall, A.G., 1983. Bats, flowers, and fruit: evolutionary
relationships in the Old World. Biol. J. Linn. Soc. 20: 115135. 29. Marshall, A.G., 1985. Old World phytophagous bats
(Megachiroptera) and their food plants: a survey. Zool. J. Linn. Soc. 83: 351-369 30. Murat Aytekin, Elena Grassi, Manjit Sahota, and Cynthia
F. Moss, 2004, The bat head-related transfer function reveals binaural cues for sound localization in azimuth and elevation, J. Acoust. Soc. Am.116 (6). 31. Pandam Nugroho Prasetyo, Sephy Noerfahmy, Hesti
Lestari Tata Prasetyo PN, Noerfahmy S dan Tata HL. 2011. Jenis-jenis kelelawar Agroforest Sumatera. Bogor, Indonesia. World Agroforestry Centre - ICRAF, SEA Regional Office. 32. Payne, J. C.M. Francis, K. Phillips, S.N. Kartikasari. 2000. Panduan Lapangan Mamalia Di Kalimantan, Sabah, Sarawak, dan Brunei Darussalam. Prima center. Jakarta. 33. Pierson, E.D., and W.E. Rainey, 1992. The biology of
flying foxes of the genus Pteropus: a review. In: Pacific island flying foxes: Proceedings of an international conservation conference (eds. D.E. Wilson and G.L. Graham), pp. 1-17. US Fish and Wildlife Service Biological Report 90(23). US Department of the Interior, Fish and Wildlife Service, Washington DC. 34. Ransaleleh T. A., Maheswari R. R. A., Sugita P.h, Manalu
W., 2013; Identifikasi Kelelawar Pemakan Buah Asal 104
Sulawesi Berdasarkan Morfometri; Jurnal Veteriner, Vol. 14 No. 4: 485-494 35. Riley J. 2002. Mammal survey on the Sangihe and Talaud
Island, Indonesia and the impact of hunting and habitat loss. Oryx 36:288-296 36. Sendow I., C Morrissy, T Syafriati, Darminto And P.
Daniels. 2004 . Deteksi Dini Infeksi Virus Nipah Dengan Uji Enzyme Linked Immunoassay Pada Babi Di Indonesia. J . Mikrobiol . Indonesia 9(2) : 73-75 . 37. Sendow I. Dan R.M. Adjid A, 2005; Penyakit Nipah Dan
Situasinya Di Indonesia, Wartazoa Vol. 15 No. 2 38. Simon P. Mickleburgh, Anthony M. Hutson and Paul A.
Racey, 1992, Old World Fruit Bats, An Action Plan for their Conservation, IUCN/SSC Chiroptera Specialist Group, IUCN, Gland, Switzerland 39. Suyanto A. 2001, Kelelawar di Indonesia, Lipi – Seri
Panduan Lapangan, Puslitbang Biologi Lipi, 40. Suyanto, A., Yoneda, M., Maryanto, I., Maharadatunkmsi
and Sugardjito, J. 2002, Checklist of the Mammals of Indonesia, LIPI-JICA-PHKA, Bogor 41. Srinivasulu, C., P.A. Racey & S. Mistry (2010). A key to
the bats (Mammalia: Chiroptera) of South Asia. Journal of Threatened Taxa 2(7): 1001-1076
105
42. Tina L Smith, 2006; A small scale study into the foraging
habitat selection of Myotis and Pipistrellus spp. along the Forth & Clyde Canal, Scotland, BaTML Publications, Volume 3 43. Thomas
J. O’Shea, Paul M. Cryan, Andrew A. Cunningham, Anthony R. Fooks, David T.S. Hayman, Angela D. Luis, Alison J. Peel, Raina K. Plowright, and James L.N. Wood, 2014; Bat Flight and Zoonotic Viruses, Emerging Infectious Diseases. Vol. 20, No. 5
44. Uttam Saikia, 2007, Wings of the Night: The Natural
History of Bats, Resonance Vol. 12 pp. 63-76 45. Van derPijl, L., 1957. The dispersal of plants by bats
(chiropterchory). Acta bot. neerl. 6: 291-315. 46. Yasuma S, Andau M, Apin L, Mr. Fred Tuh Yit Yu,
Kimsui L; 2003; Identification Keys To The Mammals Of Borneo, Sabah Parks and JICA, Kinabalu, Sabah
106
Lembaga Penerbit Badan Penelitian Dan Pengembangan Kesehatan 2015