Kebutuhan Bangsa Indonesia akan produk-produk kimia semakin lama semakin meningkat sehingga Bangsa Indonesia dituntut untuk dapat mengembangkan inovasi produk-produk kimia yang murah dan bermanfaat. Untuk menuntaskan permasalahan ini, kami mempersembahkan CHEMICAL PRODUCT DESIGN COMPETITION (CPDC). Chemical Product Design Competition (CPDC) dengan
tema “Inventing Eco-
Friendly Chemical Products” merupakan salah satu kompetisi yang diadakan oleh mahasiswa Teknik Kimia Universitas Indonesia yang dapat mengembangkan daya cipta mahasiswa untuk dapat berkompetisi mengembangkan produk-produk kimia karya anak bangsa. Inventing Eco-Friendly Chemical Products dalam hal ini berarti merancang suatu produk yang aman bagi lingkungan, kemudian bahan yang digunakan merupakan bahan yang tidak merusak lingkungan dan diperoleh dengan aman serta tidak merusak keseimbangan energi pada lingkungan. Buku Panduan ini merupakan acuan bagi para peserta untuk dapat berpartisipasi dalam kompetisi ini.
Chemical Product Design Competition (CPDC) 2011 adalah sebuah kompetisi perancangan produk kimia yang menuntut kontestan untuk mengembangkan kreativitas dalam mendesain konsep produk kimia. Produk-produk yang diikutsertakan dalam CPDC ini harus berkaitan dengan tema CPDC 2011, yaitu: “Inventing Eco-Friendly Chemical Products”. Batasan-batasan dari produk kimia yang boleh diikutsertakan adalah sebagai berikut: 1. Produk Harus Merupakan Produk Kimia Produk harus memiliki keterkaitan dengan proses atau konsep kimia dengan batasan sebagai berikut: · Produk-produk kimia yang memiliki kegunaan spesifik Contoh: bidang makanan dan suplemen, farmasi, kebutuhan sehari-hari, dll. · Produk yang struktur mikronya memberikan nilai kegunaan Contoh: bidang katalisis, nano-bio material, coatings, dll. · Instrumen yang dapat menghasilkan perubahan kimiawi Contoh: peralatan medis.
2. Produk Harus Mempunyai Nilai Guna Bagi Manusia dan Lingkungan Variasi kreasi produk dapat berupa: · Peningkatan nilai guna produk Menambah nilai guna suatu produk kimia dengan cara mengubah, menambah atau mengurangi sesuatu dari produk kimia yang sudah ada. ·Penciptaan produk baru Menciptakan produk kimia yang sama sekali baru. 3. Produk Kimia Bersifat Ecology-Friendly Sebagian atau seluruh komponen produk kimia yang diikutsertakan dalam lomba menggunakan raw material (bahan mentah).
1. Seleksi Tahap 1 (Seleksi Abstrak) Seleksi tahap 1 merupakan evaluasi konsep dan latar belakang dimana peserta mengirimkan abstrak dengan format yang telah ditentukan oleh panitia melalui email. Rentangan waktu pengumpulan abstrak adalah 15 Oktober 2010 – 15 November 2010. Untuk ketentuan penulisan abstrak, dapat dilihat pada lampiran.
Ø Penilaian Seleksi Tahap 1: Form Penilaian Juri Chemical Product Design Competition 2011 “ Inventing Eco-Friendly Chemical Products”
Nama Penulis : Judul Produk :
Parameter Penilaian 1-buruk
2-kurang
3-cukup baik
4-baik
5-sangat baik
No 1
Aspek yang Dinilai
Bobot
Skor
Originalitas Produk Keaslian ide produk yang diutarakan dan logika berpikir pemilihan jenis dan konsep produk. Produk dapat bersifat disruptif (pendekatan baru
30
digunakan untuk mendapatkan produk baru) ataupun sustaining (Pendekatan lama produk dikembangkan untuk mendapatkan produk baru) 2
Intensitas Kimiawi Produk Produk yang dilombakan berupa produk kimia dan memiliki kegunaan ditinjau dari bahan penyusun atau efek kimiawinya. Produk yang termasuk Produk Kimia:
· Produk
Kimia
baru
yang
memiliki
20
kegunaan spesifik · Produk Kimia yang manfaatnya berasal dari strukturnya yang tergolong mikro atau nano.
· Peralatan yang menghasilkan perubahan kimia pada objek lain. 3
Sifat Eco-Friendly Produk Produk
yang
dilombakan
harus
memenuhi
20
kriteria tidak merusak lingkungan. 4
Analisis Kelayakan Pasar dari Produk Produk yang dilombakan dinilai dari perkiraan 30 segi suplai dan permintaan produk, target pasar, dan proyeksi produk kedepannya. Total
Nilai
Ø Dewan
Juri
Seleksi tahap I ini dinilai oleh dua juri yang berasal dari Departemen Teknik Kimia Universitas Indonesia yaitu: · Prof. Dr. Ir. Widodo Wahyu Purwanto, DEA. · Dr.rer-nat. Ir. Yuswan Muharam, MT.
Ø Pengumuman
Hasil Seleksi Tahap I
Peserta yang lolos seleksi tahap 1 akan diumumkan pada tanggal 29 November 2010.
2. Seleksi Tahap 2 (Seleksi Makalah) Peserta yang lolos seleksi tahap 1 akan melanjutkan ke seleksi tahap 2, yaitu seleksi makalah. Dalam tahap ini peserta diminta untuk membuat makalah detail rancangan produk mereka. Makalah detail rancangan produk harus memenuhi kaidah-kaidah perancangan produk. Untuk ketentuan penulisan makalah dan pengetikan makalah dapat dilihat pada lampiran. Periode pengumpulan makalah adalah tanggal 24 - 28 Januari 2011. Dari seleksi tahap 2 ini akan ditentukan 8 tim finalis yang akan maju ke grand final. Nama-nama 8 tim finalis yang lolos ke grand final akan diumumkan pada tanggal 11 Februari 2011.
3. Grand Final Delapan (8) finalis yang lolos dari tahap seleksi makalah akan diberi kesempatan untuk membuat dummy/prototype produk dan mempresentasikan rancangan produknya di depan juri yang terdiri dari kalangan akademisi dan praktisi bisnis, serta para peserta PetroGas Days 2011 yang berasal dari berbagai perusahaan dan institusi. Tahap Grand Final akan dilaksanakan pada tanggal 13 Maret 2011 dan pengumuman pemenang (Juara I, II, dan III) akan dilakukan pada hari penutupan acara PetroGas Days 2011
Berikut ini hal-hal yang harus dipersiapkan oleh finalis dalam grand final: 1. Presentasi Presentasi harus mewakilkan makalah secara keseluruhan dan detail. Tujuannya adalah untuk memnyampaikan produk yang dirancang kepada dewan juri. Kemudian rancangan produk tersebut akan di uji oleh dewan juri berdasarkan standar-standar penilaian yang akan disertakan kemudian. 2. Dummy/Prototype Dummy/prototype
dari produk kimia yang telah dibuat oleh peserta juga harus
ditampilkan pada saat presentasi. 3. Desain X-Banner Finalis mengirimkan desain X-Banner produk (dalam bentuk cdr dan jpg) melalui email pendaftaran CPDC. Pengiriman dapat dilakukan mulai tanggal 11 – 25 Februari 2011.
Kemudian, Grand Final terdiri dua sesi, yaitu: Presentasi dan Tanya jawab: 1. Presentasi : 15 menit 2. Tanya-jawab : 25 menit
Juri-juri yang menilai dalam grand final ini terdiri dari: 1. Juri internal (Departemen Teknik Kimia Universitas Indonesia) Menilai dari segi kaidah-kaidah perancangan produk 2. Juri seleksi ide yang didasarkan oleh kebutuhan masyarakat (Needs) 3. Juri dari segi manufaktur seperti quality control, chain supply, jalur distribusi produk, dan lain-lain. 4. Juri dari segi ekonomi (analisa pasar) Untuk juri seleksi ide, manufaktur, dan dari segi ekonomi berasal dari kalangan praktisi yang bekerja di industri-industri kimia.
SYARAT LOMBA PESERTA CPDC 2011 Syarat-syarat yang harus dipenuhi oleh peserta untuk mengikuti CPDC 2011, antara lain: 1. Peserta harus terdaftar aktif sebagai mahasiswa di salah satu perguruan tinggi Indonesia untuk tingkatan Diploma atau S-1 yang belum lulus saat mendaftar CPDC 2011; 2. Peserta bisa perorangan atau kelompok yang maksimal terdiri dari 4 (empat) orang. Peserta dapat berasal dari berbagai disiplin ilmu dalam satu perguruan tinggi; 3. Satu peserta hanya boleh tergabung dalam satu tim; 4. Peserta diharapkan disertai dosen pembimbing dalam pengembangan karyanya; 5. Produk yang dilombakan bukan produk yang sudah dikomersialkan atau pernah memenangkan perlombaan sejenis, jika terbukti melanggar peraturan ini, tim akan dinyatakan gugur; 6. Biaya Pendaftaran: Rp 80.000/kelompok;
7. Peserta diwajibkan menyertakan Surat Pernyataan Bermaterai yang menyebutkan bahwa karya yang ikut dilombakan belum pernah memenangkan perlombaan sejenis atau sudah dikomersialkan.
· Pendaftaran (Pengirimian Abstrak) dimulai pada tanggal 15 Oktober 2010 - 15 November 2010; · Pendaftaran CPDC 2011 dapat dilakukan melalui email:
[email protected] dengan subjek email “daftar_cpdc”. Formulir yang telah diisi lengkap, scan KTP, scan KTM, surat pernyataan bermaterai, scan bukti pembayaran, dan abstrak produk disatukan
dalam bentuk rar dengan format nama file “Form_CPDC_Nama
Universitas_Nama Ketua Tim”. Contoh file yang dikirim: Form_CPDC_UI_Anton.rar · Formulir pendaftaran, alur pendafaran, dan ketentuan penulisan dapat diunduh di situs resmi www.petrogasdaysui.com
· Biaya pendaftaran Rp 80.000/kelompok ditransfer ke rekening: Bank Mandiri KCP UI Depok No. Rek: 157-00-0246076-5 a.n. : Annalisia Rudatin
1. Juara pertama CPDC 2011 berhak atas hadiah uang Rp 6.000.000,- trophy CPDC; 2. Juara kedua CPDC 2011 berhak atas hadiah uang Rp 4.000.000,- dan trophy CPDC; 3. Juara ketiga CPDC 2011 berhak atas hadiah uang Rp 2.000.000,- dan trophy CPDC.
Ø Format Penulisan Abstrak ü Abstrak diketik dengan font Times New Roman 12 pt, margin kiri dan atas masingmasing 4 cm, margin kanan dan bawah masing-masing 3 cm, line spacing 1 pt, dengan justify-alignment. Penggunaan istilah asing menggunakan huruf italic.
ü Pada bagian akhir dari abstrak disertakan kata kunci (keywords). Kata kunci ditulis dengan huruf bold dan italic.
ü Jumlah maksimal kata yang digunakan pada bagian ini adalah 300 kata ü Isi Abstrak dapat terdiri dari: · Pendahuluan Dalam bagian Pendahuluan berisi tinjauan pustaka yang berkaitan dengan jenis produk ang akan dirancang. Selain itu apabila mengutip suatu kalimat atau kata dari suatu sumber, diharuskan mencantumkan state of the art. · Tujuan Dalam Tujuan berisi tujuan dari perancangan dari produk kimia yang akan dibuat. · Metode Metode yang digunakan dalam perancangan produk harus mengikuti kaidah-kaidah perancangan produk. · Hasil Berisikan hipotesa hasil yang diberikan oleh produk.
Ø Format Penulisan Makalah Bab I Pendahuluan Pendahuluan berisikan latar belakang masalah, rumusan masalah dan batasan masalah. Dalam bagian latar belakang masalah harus disertakan salah satu kaidah dari perancangan produk kimia yaitu Analisis Kebutuhan dan Seleksi ide.
1.1 Analisis Kebutuhan dan Seleksi Ide 1.1.1 Produk serupa yang sudah ada Bagian ini berisikan perbandingan antara produk serupa yang sudah ada dengan produk dalam laporan. Diskusi didasari oleh diskusi antar sesama anggota dan wawancara terhadap pelanggan yang sudah pernah menggunakan produk yang sudah ada. Bagian ini seharusnya bisa menjawab beberapa pertanyaan berikut: Apa fungsi utama dari produk yang sebelumnya sudah ada? Inovasi produk seperti apa yang akan diterima atau tidak diterima oleh pelanggan? Dimana dan bagaimana produk sebelumnya dikomersialisasi? Apakah metode komersialisasi baru memungkinkan untuk diterapkan pada produk jika sifat produk diubah? Paten apa yang melindungi produk yang sebelumnya telah ada tersebut atau produk baru yang kemungkinan ada di masa depan?
1.1.2 Spesifikasi Produk Bagian ini menampilkan spesifikasi-spesifikasi dari produk barudalam laporan serta menampilkan perbedaan-perbedaan antara produk baru dengan produk yang sebelumnya sudah ada.
1.1.3 Konsep Umum Bagian ini menampilkan list dari semua ide dan konsep untuk produk baru, seperti yang di idekan oleh tim desain. Lebih baik bila list di atas di organisasikan menjadi beberapa kategori. Lalu kategori-kategori tersebut di bandingkan satu sama lain dengan tujuan untuk menentukan satu atau dua kategori terbaik yang akan dikonseiderasikan lebih lanjut.
1.2Seleksi Ide 1.2.1 Pemlihan Konsep Terbaik Bagian ini melanjutkan bagian sebelumnya. Bagian ini bertujuan lebih menyempitkan lagi list konsep dan ide terbaik hingga menjadi beberapa saja berserta alasan-alasan mengapa konsep-konsep yang lain dieliminasi sedangkan yang lain dipertahankan. Biasanya satu atau bisa juga tiga konsep akan dipilih dan dievaluasi lebih lanjut. Penyeleksian paling baik didasari oleh kalkulasi pendukung yang tersedia di lampiran untuk membuktikan potensi dari konsep. Bagian ini seharusnya dapat menjawab pertanayaan paten yang memungkinkan bagi produk baru.
1.2.2 Desain arsitektural dari Produk Bagian ini menampilkan desain dari produk baru, lengkap dengan sketsa dimensional dan kalkulasi desain sebagai referensi pada lampiran.
Bab II Landasan Teori Pada bagian ini berisikan dasar-dasar teori yang dapat menunjang perancangan produkproduk kimia yang dipilih oleh peserta.
Bab III Deskripsi Produk Kimia Bagian ini berisikan penjelasan detail dari produk kimia yang dirancang seperti karakteristik dan spesifiikasi dari produk kimia untuk memberi gambaran jelas dan terperinci mengenai produk yang dirancang.
Bab IV Prototype Bagian ini menampilkan pengembangan dari model yang siap kerja dari produk, prosedur pengetesan, dan penjelasan keunggulan produk dibandingkan kompetitor lain.
Bab V Manufaktur Produk Bagian ini menampilkan metode untuk manufaktur produk yang disarankan, untuk memastikan spesifikasi-spesifikasi dari produk terpenuhi.
Bab VI Keekonomian Produk Bagian ini mendiskusikan potensi pasar untuk produk baru berserta berkiraan harga jualnya serta analisa pasar. Penulisan bagian ini harus sesuai dengan kaidah analisa pasar mata kuliah ekonomi teknik.
Bab VII Kesimpulan dan Saran.
Bab VIII Penutup DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN
Ø Ketentuan
Pengetikan Makalah
1. Penulisan Huruf Naskah diketik 1,5 spasi dengan menggunakan jenis dan ukuran huruf “Times New Roman”, kecuali untuk ringkasan diketik satu spasi. 2.
Tata Letak a. Batas pengetikan: 1) Samping kiri 4 cm 2) Samping kanan 3 cm 3) Batas atas 4 cm 4) Batas bawah 3 cm b. Jarak pengetikan, Bab, Sub-bab, dan perincinannya 1) Jarak pengetikan antara Bab dab Sub-bab 3 spasi, Sub-bab dan kalimat dibawahnya 1,5 spasi. 2) Judul Bab diketik di tengah-tengah dengan huruf besar dan dengan jarak 4 cm dari tepi atas tanpa digaris-bawahi 3) Judul Sub-bab ditulis mulai dari sebelah kiri, huruf pertama setiap kata ditulis dengan huruf besar (huruf kapital), kecuali kata-kata tugas, seperti yang, dari, dan
1. Penomoran Halaman a. Bagian pendahuluan yang meliputi halaman judul, nama/daftar anggota kelompok, kata pengantar dan daftar isi memakai angka romawi kecil dan diketik sebelah kanan bawah (i, ii, dan seterusnya). b. Bagian tubuh/pokok sampai dengan penutup memakai angka arab dan diketik jarak 3 cm dari tepi kanan dan 1,5 cm dari tepi atas (1, 2, 3 dan seterusnya) c. Nomor halaman pertama dari tiap Bab tidak ditulis tetapi tetap diperhitungkan
2. Kebahasaan a. Huruf Miring (Italic) Huruf miring digunakan untuk menulis beberapa hal sebagai berikut: 1) Kata dan ungkapan asing yan ejaannya bertahan dalam banyak bahasa 2) Tetapan dan pengubah yang tidak diketahui dalam matematika 3) Kata atau istilah yang diperkenalkan untuk diskusi khusus 4) Kata atau fase yang diberikan penekanan 5) Judul buku atau terbitan berkala berkala yang disebutkan dalam tubuh tulisan 6)
Nama ilmiah seperti genus, spesies, varietas dan forma makhluk
b. Huruf Kapital 1) Digunakan untuk huruf pertama pada awal kalimat 2)
Setiap kata dalam judul, kecuali kata tugas yang tidak terletak pada posisi awal
3) Nama bangsa, bahasa, agama, orang, hari, bulan, tarikh, peristiwa sejarah,
lembaga, jabatan, gelar dan pangkat yang diikuti nama orang atau tempat. 4) Nama-nama geografi, tetapi bukan nama geografi yang digunakan sebagai jenis
(misal: badak sumatera). 5) Penulisan nama orang pada hukum, dalil, uji, teori dan metode.
c. Huruf Tebal Huruf tebal digunakan untuk judul atau tajuk (heading).
3. Tata Bahasa a. Fungsi tata bahasa digunakan dengan taat asas dan tegas, sehingga subyek dan predikat harus selalu ada
1. Penulisan Tabel dan Gambar a.
Tabel 1) Judul tabel merupakan kalimat pernyataan secara ringkas yang berdiri sendiri dan dapat menerangkan arti tabel 2) Judul tabel diletakkan di atas tabel dengan diawali huruf kapital tanpa diakhiri dengan tanda titik 3) Setiap tabel yang ada harus dirujuk atau dibahas di dalam kalimat 4) Catatan kaki pada tabel merupakan simbol non numerik seperti *, dan .. petunjuk catatan kaki diletakkan pada bagian tabel yang memerlukan informasi tambahan tersebut.
b. Gambar 1)
Judul gambar dapat berupa satu kalimat atau lebih.
2) Judul gambar diletakkan di bawah gambar dan diawali oleh huruf kapital serta diakhiri dengan tanda titik. 3) Setiap gambar biasanya mempunyai simbol. Untuk itu, setiap simbol harus diberikan keterangan. Ukuran simbol dan keterangannya harus proporsional dengan ukuran gambar dan dapat dibaca dengan jelas. 4) Setiap gambar yang terdapat dalam tulisan harus dirujuk di dalam teks.
2. Penyusunan Daftar Pustaka a) Teladan umum untuk jurnal sebagai panduan yang biasanya mutakhir Nama tahun. Nama pengarang. Tahun terbit. Judul artikel. Nama jurnal: nomor volume (nomor terbitan): halaman. b) Organisasi sebagai pengarang Badan Pusat Statistik (BPS). 2002. Statistik Potensi Desa Propinsi Banten. BPS. Jakarta. c) Teladan umum untuk buku Nama Pengarang. Tahun Terbit. Judul Buku. Tempat terbit; Nama Penerbit.
Contoh abstrak pemenang CPDC 2010: Anti Aging Cream Contoh Abstrak
Salah satu masalah pada kulit adalah penuaan ( aging). Proses penuaan dapat terjadi di bagian tubuh manapun, tetapi yang paling terlihat adalah pada kulit, yaitu dengan hilangnya elastisitas yang menimbulkan keriput pada wajah dan berkurangnya fu ngsi perlindungan terhadap gangguan dari luar. Salah satu cara pencegahan terhadap proses penuaan akibat faktor ekstrinsik, khususnya akibat paparan sinar ultraviolet (sinar UV matahari), adalah dengan menggunakan krim anti penuaan atau anti aging cream yang tepat. Pada saat ini, terdapat berbagai merek anti aging cream yang dijual di pasaran. Tetapi kebanyakan produk tersebut terbuat dari bahan-bahan sintetis yang dapat menyumbat pori-pori kulit dan menghambat kemampuan alami tubuh untuk menghilangkan racu n. Oleh karena itu, penggunaan anti aging cream yang terbuat dari bahan bahan alami ( natural ingredients ) lebih disarankan karena tidak menimbulkan risiko berbahaya seperti pada anti aging cream berbahan kimia sintetis. Tetapi, anti aging cream berbahan al ami yang dijual di pasaran biasanya memiliki harga yang lebih mahal dan cukup sulit diperoleh akibat sebagian besar bahan penyusunnya masih didatangkan dari luar negeri (impor). Oleh karena itu, produk LyVe yang mengandung ekstrak tomat dibuat sebagai sala h satu solusi atas permasalahan tersebut. Tomat merupakan salah satu bahan alami yang mudah diperoleh di Indonesia sehingga diharapkan dapat mengurangi biaya pembuatan anti aging cream dan juga dapat membantu meningkatkan nilai jual tomat. Pada ekstrak tom at terdapat bahan aktif lycopene yang merupakan antioksidan alami yang dapat mencegah tanda -tanda penuaan pada kulit. Keunggulan produk ini adalah kandungan alami yang terdapat di dalamnya dan juga harga yang terjangkau. Produk ini akan dipasarkan pada wilayah pulau Jawa, Bali, dan Sumatera yang dipusatkan pada wilayah Jabodetabek. Berdasarkan analisis keekonomian yang telah dilakukan, pembuatan anti aging cream ini layak untuk dibuat.
Pendahuluan
Tujuan
Metode yang Digunakan
Hasil Perancangan Produk
Contact Person: Eliana : +622191607815 David : +6281806251030 Fachri : +6285767531767
PETROGAS DAYS2011