KATA PENGANTAR Kegiatan Pengolahan data Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan (VIMK14 Triwulanan) merupakan kelanjutan dari kegiatan pengumpulan data Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan. Pengolahan VIMK14 Triwulanan dilaksanakan di BPS Provinsi. Untuk itu diharapkan para petugas pengolah dan pencacah dapat bekerja sama untuk menghasilkan data yang benar, sesuai dengan fakta yang ada. Hasil pengolahan Pra Komputer terutama editing/coding (penyuntingan dan penyandian) sangat mempengaruhi proses pengolahan selanjutnya. Oleh karena itu tahapan editing/coding harus benar-benar diselenggarakan dengan seksama sebelum tahapan data entry dilakukan. Berbagai informasi yang terasa meragukan seharusnya sudah dapat dideteksi sejak pencacah berhadapan dengan responden, sehingga dapat mengurangi kesalahan yang terjadi pada saat pengolahan dengan Komputer. Buku ini merupakan acuan bagi petugas pengolahan Pra Komputer yang memuat pedoman editing/coding maupun petugas Pengolahan dengan Komputer yang memuat proses instalasi, entri, validasi, backup, restore, dan gabung data. Dari proses ini, diharapkan mendapatkan database Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan yang akurat dan cepat. Program aplikasi ini juga dilengkapi dengan pembuatan progress laporan pengolahan yang dapat digunakan untuk pengecekan kegiatan entri data. Mengingat kualitas hasil pengolahan sangat bergantung pada kemampuan petugas dan penguasaan materi terhadap tata cara pengoperasian yang digunakan, maka hendaknya petugas pengolahan maupun pengawas/supervisor senantiasa berpedoman pada buku ini dalam melakukan tugasnya. Semoga buku ini bermanfaat, disertai harapan agar kegiatan pengolahan data VIMK14 Triwulanan dapat terlaksana sesuai rencana. Selamat bertugas.
Penulis iii
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
iv
DAFTAR ISI Halaman Halaman Judul .......................................................................................................................... i Kata Pengantar ........................................................................................................................ iii DAFTAR ISI ................................................................................................................................. v BAB 1 PENDAHULUAN .................................................................................................... 1 1.1 Latar Belakang ............................................................................................ 1 1.2 Landasan Hukum ....................................................................................... 1 1.3 Tujuan ............................................................................................................ 1 1.4 Lingkup dan Cakupan .............................................................................. 2 1.5 Pedoman Pengolahan dan Jenis Dokumen ..................................... 2 BAB 2
TAHAPAN PENGOLAHAN ................................................................................ 5
2.1 Umum ............................................................................................................. 5 2.2
Pengolahan Data VIMK14 Triwulanan di BPS Provinsi ............. 6 2.2.1 Penerimaan dan Penyimpanan Dokumen ....................... 6 2.2.2 Penyuntingan dan Penyandian (Editing/Coding) ......... 7 a. Tahapan Umum Editing/Coding .................................. 7 b. Editing/Coding Daftar VIMK14-L1 ............................. 8 c. Editing/Coding Daftar VIMK14-DS1 .......................... 8 d. Editing/Coding Daftar VIMK14-S1 .............................. 13 2.2.3 Entri Data dan Proses Validasi ............................................. 16 2.2.4 Progress Report ............................................................................... 17 2.2.5 Re-validasi Data ........................................................................... 17 2.2.6 Kirim Data ke BPS RI ................................................................ 17
2.3 Pengolahan Data VIMK14 Triwulanan di BPS RI ......................... 17 2.3.1 Penerimaan Data VIMK14 Triwulanan.............................. 17 2.3.2 Pemeriksaan Data VIMK14 Triwulanan ............................ 18 2.3.3 BAB 3
Pengolahan Data Lanjutan VIMK14 Triwulanan .......... 18
DATA MANAGEMENT ........................................................................................ 19
3.1 Umum ............................................................................................................. 19 3.2 Tabel-Tabel di dalam Database ........................................................... 19 3.2.1 Tabel Master ................................................................................ 19 3.2.2 Tabel Data ..................................................................................... 19 3.3 v
Data yang Digunakan Pengolahan VIMK14 Triwulanan ............ 20 Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
BAB 4
Halaman MEKANISME PENGOLAHAN .......................................................................... 21
4.1 Umum ............................................................................................................ 21 4.2
Perangkat yang Digunakan ................................................................... 21
4.2.2 Perangkat Keras ........................................................................ 21 4.2.2 Perangkat Lunak ....................................................................... 22 4.3 4.4
Instalasi Sistem .......................................................................................... 22 Tata Cara Pengoperasian Sistem ........................................................ 26 4.4.1 Otentikasi User ........................................................................... 27 4.4.2 Database Setup ............................................................................... 27 4.4.3 Database Location Setting ..................................................... 28 4.4.4 Ubah Password ............................................................................... 30 4.4.5 Data Entry .................................................................................... 31 1. Dokumen Listing (VIMK14-L1) ................................... 32 2. Dokumen Daftar Sampel (VIMK14-DS1) ................. 33 3. Dokumen Sampel (VIMK14-S1) .................................. 35 4.4.6 Validasi Interaktif ..................................................................... 36 4.4.7 Gabung Data .................................................................................... 38 4.4.8 Backup Data dan Restore Data ............................................ 39 4.4.9 Revalidasi Data .......................................................................... 40 4.4.10 Create File KRM .......................................................................... 41 4.4.11 Progress Data Entry ..................................................................... 41 4.4.12 Progress User ................................................................................... 42 4.4.13 User Management ...................................................................... 44
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
vi
DAFTAR GAMBAR
Gambar 4.3.1 Gambar 4.3.2 Gambar 4.3.3 Gambar 4.3.4 Gambar 4.3.5 Gambar 4.3.6 Gambar 4.4.1 Gambar 4.4.2 Gambar 4.4.3 Gambar 4.4.4 Gambar 4.4.5 Gambar 4.4.6 Gambar 4.4.7 Gambar 4.4.8 Gambar 4.4.9 Gambar 4.4.10 Gambar 4.4.11 Gambar 4.4.12 Gambar 4.4.13 Gambar 4.4.14 Gambar 4.4.15 Gambar 4.4.16 Gambar 4.4.17 Gambar 4.4.18 Gambar 4.4.19 Gambar 4.4.20 Gambar 4.4.21 Gambar 4.4.22 Gambar 4.4.23 Gambar 4.4.24 Gambar 4.4.25 Gambar 4.4.26 Gambar 4.4.27
vii
Halaman File-File Instalasi Aplikasi Entri Data IMK 2014 ....................... 22 Layar Pertama Instalasi IMK 2014 ................................................. 23 Pemilihan Folder Instalasi IMK 2014 ............................................ 24 Layar Konfirmasi Instalasi IMK 2014 ........................................... 25 Proses Berlangsungnya Instalasi IMK 2014 ............................... 25 Layar File Instalasi IMK 2014 Selesai ............................................ 26 Tampilan Awal Aplikasi Entri Data IMK 2014 ........................... 27 Tampilan Login ....................................................................................... 27 Tampilan Database Setup ................................................................... 28 Pengaturan Lokasi Data Kerja .......................................................... 29 Pengaturan Periode Kerja .................................................................. 29 Tampilan Untuk Ubah Password ..................................................... 30 Tampilan aplikasi entri data VIMK14 Triwulanan ................... 31 Tampilan data entry .............................................................................. 31 Tampilan Data Listing Browser ........................................................ 32 Layar Entri Data Dokumen VIMK14-L1 ....................................... 32 Tampilan Daftar Sampel Browser ................................................... 33 Entri Data Dokumen VIMK14-DS1 Halaman 1 .......................... 34 Entri Data Dokumen VIMK14-DS1 Halaman 2 .......................... 34 Tampilan Data Sampel Browser ....................................................... 35 Entri Data Dokumen VIMK14-S Halaman 1 ................................ 36 Pesan Kesalahan Range ....................................................................... 37 Pesan Kesalahan Konsistensi Antar Variabel ............................. 38 Pesan Kesalahan Konsistensi Seluruh Variabel ........................ 38 Tampilan Gabung Data ........................................................................ 39 Tampilan Backup Data ........................................................................ 40 Tampilan Restore Data ........................................................................ 40 Tampilan Revalidasi Data .................................................................. 41 Tampilan Create File KRM .................................................................. 41 Tampilan Progress Data Entri .......................................................... 42 Tampilan Progress User ....................................................................... 43 Tampilan Progress Non Respon ....................................................... 43 Tampilan User Management .............................................................. 44
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
viii
BAB 1 1.1
PENDAHULUAN
Latar Belakang
Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan (VIMK14 Triwulanan) diselenggarakan untuk mendata keberadaan, penyebaran, aktivitas dan karakteristik kegiatan Industri Mikro dan Kecil (IMK). Pendekatan pencacahan sampel VIMK14 Triwulanan dilakukan melalui pendekatan perusahaan/usaha. Sasaran pencacahan perusahaan/usaha adalah industri pengolahan berskala Mikro dan Kecil. Dari hasil kegiatan VIMK14 Triwulanan ini diharapkan dapat diperoleh data mengenai pertumbuhan produksi IMK secara triwulanan, struktur pendapatan dan pengeluaran serta berbagai karakteristik usaha lainnya. Buku pedoman ini dibuat sebagai pedoman teknis agar mempunyai persepsi dan pemahaman yang sama tentang hal-hal teknis yang berkaitan dengan pelaksanaan pengolahan VIMK14 Triwulanan. 1.2
Landasan Hukum
Landasan hukum pelaksanaan VIMK14 Triwulanan adalah: a. Undang-Undang No. 16 Tahun 1997 tentang Statistik. b. Peraturan Pemerintah RI No. 51 Tahun 1999 tentang Penyelenggaraan Statistik. c. Peraturan Presiden RI No. 86 Tahun 2007 tentang Badan Pusat Statistik. 1.3
Tujuan
Secara umum VIMK14 Triwulanan bertujuan untuk mengetahui profil industri mikro dan kecil (IMK) daerah potensi di Indonesia yang
1
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
dapat digunakan sebagai bahan perencanaan kegiatan ekonomi secara makro. VIMK14 Triwulanan akan mengumpulkan dan menyajikan data tentang kegiatan perusahaan/usaha berskala mikro dan kecil yang rinci dan mutakhir menurut Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia (KBLI) pada tingkat nasional maupun provinsi. Secara khusus tujuan VIMK14 Triwulanan adalah untuk mengetahui pertumbuhan produksi IMK, melalui angka indeks produksi. 1.4
Lingkup dan Cakupan
VIMK14 Triwulanan ini dilaksanakan di beberapa kabupaten/kota di daerah potensi seluruh provinsi di Indonesia dengan jumlah blok sensus terpilih sebanyak 4000 blok sensus dan mencakup 18.000 perusahaan/usaha mikro dan kecil, yang dicacah selama empat triwulan. Sasaran pencacahan meliputi perusahaan/usaha industri mikro dengan banyaknya tenaga kerja 1-4 orang dan industri kecil dengan banyaknya tenaga kerja 5-19 orang termasuk pengusaha/pemilik. 1.5
Pedoman Pengolahan dan Jenis Dokumen
Jenis dokumen yang digunakan dalam kegiatan pengolahan data VIMK14 Triwulanan terdiri dari: a. Pedoman Pengolahan VIMK14 Triwulanan Pedoman Pengolahan VIMK14 Triwulanan, adalah pedoman sistim operasi Aplikasi Entri Data VIMK14 Triwulanan. b. Daftar dan Dokumen yang diolah 1. Daftar VIMK14-L1 adalah daftar isian yang digunakan untuk mendaftar seluruh perusahaan/usaha industri mikro dan kecil yang berada pada blok sensus. Isian dokumen yang akan dientri hanya rincian yang ada dalam Blok I, dan Blok II. 2. Daftar VIMK14-DS1 adalah daftar yang memuat sejumlah sampel industri mikro dan kecil dalam 1 (satu) blok sensus. Daftar VIMK14DS1 selain berisi informasi kode dan nama wilayah administrasi, nomor blok sensus, nomor kode sample (NKS), nomor urut sample (NUS) nomor urut bangunan fisik dan nomor urut bangunan sensus, Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
2
juga dilengkapi dengan nomor urut perusahaan (NUP), nama perusahaan/usaha atau pengusaha/pemilik, alamat lengkap, kode KBLI 2 digit serta kode klasifikasi usaha industri mikro (IM) atau industri kecil (IK). Isian dokumen yang akan dientri hanya rincian yang ada dalam Blok I, Blok II, dan Blok V. 3. Daftar VIMK14-S1 adalah daftar yang memuat keterangan perusahaan/ usaha IMK terpilih. Daftar VIMK14-S1 yang akan dientri terdiri dari 6 (enam) blok, yaitu: Blok I.1 : Keterangan Tempat Blok I.2 : Keterangan Perusahaan / Usaha Blok II : Keterangan Umum Blok III : Keterangan Pekerja dan Balas Jasa Blok IV : Produksi dan Pendapatan Perusahaan/Usaha Blok V : Total Biaya/Pengeluaran Perusahaan/Usaha Blok VI : Catatan
3
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
4
BAB 2 2.1
TAHAPAN PENGOLAHAN
Umum
Data yang up to date (tepat waktu) merupakan salah satu alat pendukung dalam penyusunan program pembangunan. Oleh karena itu, data VIMK14 Triwulanan yang merupakan salah satu sumber data untuk penyusunan program pembangunan harus dapat diolah dengan cepat, tepat, dan akurat. Untuk itu pelaksanaan pengolahan data VIMK14 Triwulanan dilakukan di masing-masing BPS Provinsi. Ada tiga alasan utama pengolahan dokumen VIMK14 Triwulanan dilaksanakan di BPS Provinsi yaitu: 1. Pemberdayaan sumber daya manusia (SDM); 2. Tersedianya sarana pengolahan data yang memadai; 3. Agar lebih cepat melakukan perbaikan jika terjadi kesalahan/keraguan isian pada dokumen. Kegiatan pengolahan dokumen VIMK14 Triwulanan dilakukan dua tahap yaitu pengolahan pra komputer dan dengan komputer. Kegiatan pengolahan pra komputer meliputi: 1. Receiving (penerimaan dokumen); 2. Batching (pengelompokan dokumen); 3. Editing/Coding (penyuntingan/ penyandian). Kegiatan pengolahan dengan komputer meliputi: 1. Data entry (perekaman data);. 2. Validasi. Hasil kegiatan pengolahan pra komputer terutama proses editing/coding, sangat mempengaruhi kegiatan pengolahan dengan komputer. Pengerjaan editing/coding yang baik akan mengurangi beban petugas pengolahan dengan komputer pada waktu proses data entry. Secara garis besar, tahapan pengolahan data VIMK14 Triwulanan yang dilaksanakan adalah sebagai berikut:
5
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
a. BPS Provinsi 1. Penerimaan dan Penyimpanan dokumen; 2. Editing/Coding Pra Komputer; 3. Data Entry dan Proses Validasi; 4. Progress Report. b. BPS RI 1. Penerimaan data VIMK14 Triwulanan; 2. Pemeriksaan data VIMK14 Triwulanan; 3. Pengolahan data lanjutan VIMK14 Triwulanan.
2.2
Pengolahan Data VIMK14 di BPS Provinsi
2.2.1 Penerimaan dan Penyimpanan Dokumen a. Penerimaan Dokumen Penerimaan dokumen merupakan proses menerima dan memeriksa kelengkapan Daftar VIMK14 Triwulanan hasil pencacahan dalam satu kecamatan. Hasil pemeriksaan dicatat dalam suatu daftar penerimaan dokumen oleh unit kerja yang melaksanakan penerimaan dokumen di BPS Provinsi. Kegiatan penerimaan dokumen meliputi: 1. Menerima dokumen dari BPS Kabupaten/Kota; 2. Memeriksa kelengkapan jumlah dokumen; 3. Membuat laporan perkembangan penerimaan dokumen. b. Penyimpanan Dokumen Penyimpanan dokumen merupakan kegiatan menyusun dokumen pada tempat penyimpanan dan pengelolaan dokumen agar mudah diambil apabila diperlukan dalam tahap editing/coding, dan data entry serta mudah pula dikembalikan ke tempat penyimpanan semula. Kegiatan penyimpanan dokumen adalah 1. Menyusun dokumen pada tempat penyimpanan sehingga dokumen mudah dicari; 2. Menyiapkan dan memberikan dokumen kepada petugas editing/coding dan petugas data entry;
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
6
3. Menerima dan menyimpan kembali dokumen dari petugas editing dan petugas data entry. 2.2.2 Penyuntingan dan Penyandian (Editing/Coding) Editing/Coding merupakan proses memeriksa dan membetulkan penulisan yang salah/kurang jelas pada isian dokumen hasil pencacahan dengan memperhatikan kaidah-kaidah editing/coding (penyuntingan/ penyandian) yang telah ditetapkan. Tugas editor adalah sebagai berikut: 1. Mengikuti pelatihan editing/coding; 2. Mengambil dokumen dari tempat penyimpanan dokumen; 3. Menghitung dan memeriksa kelengkapan jumlah dokumen; 4. Meng-edit dokumen VIMK14 Triwulanan sesuai dengan pedoman editing/coding yang telah ditentukan; 5. Menyerahkan dokumen yang telah di-edit ke petugas penyimpanan; 6. Membuat laporan perkembangan editing/coding. Petugas editing/coding perlu teliti dalam memeriksa konsistensi antar rincian satu dengan rincian yang lainnya. Jika menemui kejanggalan isian, laporkan ke pengawas agar dapat diambil tindakan seperlunya atau mengembalikan dokumen tersebut ke PCL agar diperbaiki. a. Tahapan Umum Editing/Coding i. Pemeriksaan daftar harus dilakukan secara berurutan mulai dari rincian 1 sampai dengan rincian terakhir; ii. Petugas harus memeriksa apakah isian rincian sudah benar dan konsisten dengan isian rincian lain. Apabila petugas menemukan kesalahan atau ketidaksesuaian antar isian maka isian yang salah harus diperbaiki; iii. Memeriksa apakah isian jawaban dan pencantuman kode pada kotak pengolahan yang tersedia sudah benar; iv. Memeriksa dan memperbaiki isian yang meragukan atau isian yang kurang jelas; v. Memperbaiki isian untuk satuan standar; vi. Memeriksa isian jumlah pada setiap rincian yang
7
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
vii.
merupakan penjumlahan dari beberapa isian; Untuk perlakuan Manual Check (MC) harap editor meneliti seluruh isian dokumen secara utuh, apabila terjadi sesuatu yang mengharuskan kunjungan ke lapangan maka harus lapor ke pengawas dan dilakukan revisit.
b. Editing Coding Daftar VIMK14-L1 BLOK I. KETERANGAN TEMPAT Rincian 1 sampai dengan rincian 6 : Identitas Dokumen Periksa apakah isian identitas rincian 1 sampai dengan rincian 6 (nama dan kode provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, desa/kelurahan, NBS, dan NKS) sudah jelas dan benar. BLOK II. RINGKASAN - Periksa apakah isian rincian 1: Jumlah rumah tangga sudah sesuai dengan Blok III Kolom (6) nomor urut terakhir pada halaman terakhir. - Periksa apakah isian rincian 2a: Populasi industri mikro sudah sesuai dengan Blok III Rincian c halaman terakhir Kolom 19 sampai dengan 42. - Periksa apakah isian rincian 2b: Sampel industri mikro sudah sesuai dengan Blok IV Kolom 1 sampai dengan 24 R. mhi - Periksa apakah isian rincian 3: Populasi industri kecil sudah jelas dan sesuai dengan 2-Digit KBLI. c. Editing Coding Daftar VIMK14-DS1 BLOK I. KETERANGAN TEMPAT - Isian nama dan kode Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, Desa/Kelurahan, Nomor Blok Sensus (NBS), dan Nomor Kode Sampel (NKS) yang terdiri dari 7 digit harus sama dengan isian VIMK14-L1 Blok I.
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
8
BLOK II. REKAPITULASI PENCACAHAN a. Triwulan I - Rincian 1. Jumlah target pencacahan. Periksa apakah isian Kolom (2) sudah sesuai dengan target usaha Industri Mikro, isian Kolom (3) sudah sesuai dengan target usaha Industri Kecil, dan Kolom (4) adalah isian Kolom (2) + Kolom (3). b. Triwulan II – IV 2014 - Rincian 1. Jumlah target pencacahan. Periksa apakah isian Kolom (2) sudah sesuai dengan isian Rincian 2 Kolom (2) + Rincian 3 Kolom (2), isian Kolom (3) sudah sesuai dengan isian Rincian 2 Kolom (3) + Rincian 3 Kolom (3), dan isian Kolom (4) sudah sesuai dengan isian Kolom (2) + Kolom (3). - Rincian 2. Jumlah realisasi pencacahan. Isian Kolom (2) diambil dari Daftar VIMK14-DS1 Blok V Kolom (9) yang berkode 1 dan Kolom (10) berkode 1. Isian Kolom (3) diambil dari Daftar VIMK14-DS1 Blok V Kolom (9) yang berkode 2 dan Kolom (10) berkode 1. Isian Kolom (4) adalah isian Kolom (2) + Kolom (3). - Rincian 3. Tidak berhasil dicacah. Periksa apakah isian Kolom (2) sudah sesuai dengan penjumlahan isian Rincian 3a Kolom (2) s.d. Rincian 3e Kolom (2), isian Kolom (3) sudah sesuai dengan penjumlahan isian Rincian 3a Kolom (3) s.d. Rincian 3e Kolom (3), dan isian Kolom (4) sudah sesuai dengan isian Kolom (2) + Kolom (3). - Rincian 3a. Bukan industri dengan KBLI terpilih. Isian jumlah tidak dapat dicacah karena bukan industri dengan KBLI terpilih. Keterangan ini diambil dari Daftar VIMK14DS1 Blok V Kolom (10) berkode 2 dan Kolom (11) berkode 1. - Rincian 3b. Pindah ke luar Blok Sensus. Isian jumlah tidak dapat dicacah karena pindah ke luar blok sensus. 9
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
Keterangan ini diambil dari Daftar VIMK14-DS1 Blok V Kolom (10) berkode 2 dan Kolom (11) berkode 2. - Rincian 3c. Tidak ditemukan. Isian jumlah tidak dapat dicacah karena tidak ditemukan. Keterangan ini diambil dari Daftar VIMK14-DS1 Blok V Kolom (10) berkode 2 dan Kolom (11) berkode 3. - Rincian 3d. Sementara tidak berproduksi. Isian jumlah tidak dapat dicacah karena sementara tidak berproduksi. Keterangan ini diambil dari Daftar VIMK14-DS1 Blok V Kolom (10) berkode 2 dan Kolom (11) berkode 4. - Rincian 3e. Tutup. Isian jumlah tidak dapat dicacah karena tutup. Keterangan ini diambil dari Daftar VIMK14-DS1 Blok V Kolom (10) berkode 2 dan Kolom (11) berkode 5. BLOK V. KETERANGAN INDUSTRI MIKRO DAN KECIL TERPILIH UTAMA/PENGGANTI a. Triwulan I - Kolom (1). NUS. Periksa apakah isian dimulai dari nomor urut 1 sampai dengan terakhir industri mikro dan kecil. - Kolom (2). Nomor Urut Segmen. Isian harus sesuai dari Daftar VIMK14-L1 Blok III Kolom (1) yang dilingkari. - Kolom (3). Nomor Urut Bangunan Fisik. Periksa apakah isian sudah sesuai dari Daftar VIMK14-L1 Blok III Kolom (2) yang dilingkari. - Kolom (4). Nomor Urut Bangunan Sensus. Periksa apakah isian sudah sesuai dari Daftar VIMK14-L1 Blok III Kolom (3) yang dilingkari. - Kolom (5). Nomor Urut Perusahaan (NUP). Periksa apakah isian sudah sesuai dari Daftar VIMK14-L1 Blok III Kolom (12) yang dilingkari. - Kolom (6). Nama perusahaan/usaha atau pengusaha/pemilik. Periksa apakah isian sudah sesuai dari Daftar VIMK14-L1 Blok III Kolom (13) yang Kolom
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
10
(1) dan Kolom (2) dilingkari. - Kolom (7). Alamat lengkap. Periksa apakah isian sudah sesuai dari Daftar VIMK14-L1 Blok III Kolom (14) yang Kolom (1) dan Kolom (2) dilingkari. - Kolom (8). Kode 2-Digit KBLI. Periksa apakah isian sudah sesuai dari Daftar VIMK14-L1 Blok III Kolom (16) yang Kolom (1) dan Kolom (2) dilingkari. - Kolom (9). Klasifikasi Industri IM/IK (kode). Periksa apakah isian berkode 1 dan Daftar VIMK14-L1 Blok III Kolom (17) bertanda √ (cek) dan dilingkari. Dan kode 2, jika Daftar VIMK14-L1 Blok III Kolom (18) bertanda √ (cek) dan dilingkari. Pada Triwulan I, jumlah sampel harus terpenuhi 100%, karena penggantian sampel dimungkinkan. b. Triwulan II s.d. Triwulan IV - Kolom (1). NUS. Periksa apakah isian dimulai dari nomor urut 1 sampai dengan terakhir industri mikro dan kecil. - Kolom (2). Nomor Urut Segmen. Isian harus sesuai dari Daftar VIMK14-L1 Blok III Kolom (1) yang dilingkari. - Kolom (3). Nomor Urut Bangunan Fisik. Periksa apakah isian sudah sesuai dari Daftar VIMK14-L1 Blok III Kolom (2) yang dilingkari. - Kolom (4). Nomor Urut Bangunan Sensus. Periksa apakah isian sudah sesuai dari Daftar VIMK14-L1 Blok III Kolom (3) yang dilingkari. - Kolom (5). Nomor Urut Perusahaan (NUP). Periksa apakah isian sudah sesuai dari Daftar VIMK14-L1 Blok III Kolom (12) yang dilingkari. - Kolom (6). Nama perusahaan/usaha atau pengusaha/pemilik. Periksa apakah isian sudah sesuai dari Daftar VIMK14-L1 Blok III Kolom (13) yang Kolom (1) dan Kolom (2) dilingkari. - Kolom (7). Alamat lengkap. Periksa apakah isian sudah
11
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
-
-
-
-
sesuai dari Daftar VIMK14-L1 Blok III Kolom (14) yang Kolom (1) dan Kolom (2) dilingkari. Kolom (8). Kode 2-Digit KBLI. Periksa apakah isian sudah sesuai dari Daftar VIMK14-L1 Blok III Kolom (16) yang Kolom (1) dan Kolom (2) dilingkari. Kolom (9). Klasifikasi Industri IM/IK (kode). Periksa apakah isian berkode 1 dan Daftar VIMK14-L1 Blok III Kolom (17) bertanda √ (cek) yang dilingkari. Dan kode 2, jika Daftar VIMK14-L1 Blok III Kolom (18) bertanda √ (cek) yang dilingkari. Kolom (10). Berhasil dicacah? Ya berkode 1 dan Tidak berkode 2. Periksa apakah isian sudah sesuai, kode 1 jika industri mikro dan kecil berhasil dicacah, dan isikan kode 2 jika tidak berhasil dicacah. Kolom (11). Jika Kolom (10) berkode 2, alasan tidak dapat dicacah (kode). Periksa apakah isian sudah sesuai. Kode 1 = bukan KBLI terpilih, kode 2 = pindah ke luar blok sensus, kode 3 = tidak ditemukan, kode 4 = sementara tidak berproduksi, dan kode 5 = tutup.
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
12
d. Editing Coding Daftar VIMK14-S1 BLOK I.1. KETERANGAN TEMPAT - Rincian 1 sampai dengan 6: Periksa keterangan dan kode apakah disalin dari Daftar VIMK14-DS1 Blok I rincian yang sama. - Rincian 7: Nomor urut sampel (NUS). Periksa keterangan dan kode apakah disalin dari Daftar VIMK14-DS1 Blok V Kolom (1). - Rincian 8: Nomor urut perusahaan/usaha terpilih (NUP). Periksa keterangan dan kode apakah disalin dari Daftar VIMK14-DS1 Blok V Kolom (5). BLOK I.2. KETERANGAN PERUSAHAAN/USAHA - Rincian 1: Klasifikasi Industri. Periksa keterangan dan kode apakah sudah sesuai dengan VIMK14-DS1 Blok V Kolom (9). - Rincian 2: Kode 2-Digit KBLI. Periksa keterangan dan kode apakah sudah sesuai dengan VIMK14-DS1 Blok V Kolom (8). - Rincian 3 dan 4: Nama dan Alamat Perusahaan/Usaha. Periksa apakah sudah disalin dari Daftar VIMK14-DS1 Blok V Kolom (6) dan Kolom (7), kemudian tambahkan kode pos dan keterangan lain yang diperlukan (nomor telepon/faksimili, email/homepage) pada Rincian 5 dan 6. - Rincian 7: Kegiatan utama perusahaan/usaha. Tuliskan dengan sejelas-jelasnya dan isikan kode 5 digit KBLI-nya. - Rincian 8: Sifat usaha. Periksa isian pada kotak, apakah sudah sesuai dengan kode yang dilingkari. BLOK II. KETERANGAN UMUM - Rincian 1: Nama pengusaha. Isikan nama pemilik atau yang bertanggung jawab atau direktur/manajer di perusahaan/usaha. - Rincian 2: Jenis kelamin. Periksa isian apakah sudah sesuai dengan kodenya. Kode 1 untuk laki-laki dan kode 2 untuk 13
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
perempuan. - Rincian 3: Umur. Periksa isian apakah umur dituliskan dalam tahun dengan pembulatan ke bawah, berdasarkan ulang tahun yang terakhir. Untuk yang berumur 99 tahun ke atas maka diisikan 98 dan untuk yang tidak tahu diisikan 99. - Rincian 4: Bentuk badan hukum/badan usaha/perijinan. Periksa isian apakah sudah sesuai dengan kodenya. Kode 1 untuk PT, kode 2 untuk CV, kode 3 untuk koperasi, kode 4 untuk perorangan, dan kode 5 untuk lainnya. - Rincian 5: Tahun mulai berproduksi secara komersial. Tahun pertama kali perusahaan menghasilkan/memproduksi barang/jasa secara komersial. Periksa apakah isian ini sudah terisi. Untuk rincian ini harus terisi. BLOK III. KETERANGAN PEKERJA DAN BALAS JASA - Rincian 1a sampai dengan 1c: Banyaknya pekerja, banyaknya hari kerja, dan rata-rata jam kerja per hari setiap bulan kegiatan. Periksa isian apakah sudah sesuai dengan kolomkolomnya. Untuk rincian ini minimal 1 bulan pada triwulan I 2014 harus ada yang terisi. Untuk usaha musiman diisi sesuai bulan terakhir berproduksi. - Rincian 2a sampai dengan 2c: Banyaknya pekerja dibayar dan tidak dibayar atau pekerja keluarga (termasuk pengusaha), menurut jenis pekerjaan. Periksa isian apakah sudah sesuai pada kolom-kolom yang ditentukan di kolom (2) sampai dengan kolom (5) dan jumlahnya pada kolom (6). Rincian ini harus isi. - Rincian 3: Nilai seluruh balas jasa yang dikeluarkan pengusaha (termasuk pengusaha yang dibayar) pada bulan terakhir berproduksi pada Triwulan I 2014. Periksa isian apakah sudah sesuai dengan nilai balas jasa untuk pekerja. Untuk usaha musiman boleh kosong.
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
14
BLOK IV. PRODUKSI DAN PENDAPATAN PERUSAHAAN/USAHA PADA TRIWULAN IV 2013 DAN TRIWULAN I 2014
- Rincian 1: Nilai produksi bukan makloon. Periksa isian apakah sudah sesuai nilai produksi dari barang yang dihasilkan termasuk barang setengah jadi. o Kolom 1: Jenis barang yang dihasilkan. Periksa isian apakah sudah sesuai penulisan maksimum sebanyak 3 jenis produksi yang nilainya tertinggi. Jika produksi yang dihasilkan lebih dari 3 jenis, maka dimasukkan dalam baris d (lainnya). Lainnya dan nilai (rupiah) digabungkan, diisi pada kolom (5) dan kolom (6). Baris e adalah jumlah rincian a sampai dengan d. o Kolom 2: KBLI 5 digit. Periksa isian KBLI 5 digit apakah sudah sesuai dengan jenis barang yang tercatat pada Kolom (1). Isian KBLI 5 digit harus ada yang sama dengan isian Blok I.2 Rincian 7 kode KBLI 5 digit. o Kolom 4: Satuan Standar. Periksa isian apakah sudah sesuai satuan standar yang umum dipakai dari jenis barang yang tercatat pada kolom (1). o Kolom 5 dan Kolom 6: Banyaknya, nilai (rupiah), dan harga satuan (rupiah). Periksa isian apakah sudah sesuai antara banyaknya dengan besarnya nilai (rupiah) dan harga satuan (rupiah) dari jenis barang yang dihasilkan. - Rincian 2: Pendapatan dari jasa industri (makloon). Periksa isian apakah sudah sesuai penulisan maksimum sebanyak 2 pendapatan dari jasa industri (makloon) yang nilainya tertinggi. Baris c adalah jumlah nilai dari rincian a dan rincian b. - Rincian 3: Pendapatan lainnya. Periksa isian apakah sudah sesuai nilai pendapatan/penerimaan dari kegiatan lain yang terdapat pada kolom (5) dan kolom (6). - Rincian 4: Jumlah (Rincian 1e + Rincian 2c + Rincian 3).
15
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
Periksa isian apakah sudah sesuai isian penjumlahannya yang terdapat pada kolom (5) dan kolom (6). BLOK V. BIAYA/PENGELUARAN PERUSAHAAN/USAHA PADA TRIWULAN I 2014 - Rincian 1: Pemakaian jenis bahan baku dan bahan penolong. Periksa isian apakah sudah sesuai menurut satuan standar, banyaknya, dan nilainya dalam rupiah. Untuk makloon Kolom (1) sampai dengan Kolom (3) harus isi sedangkan Kolom (4) boleh kosong. - Rincian 2: Pemakaian pelumas dan bahan bakar. Periksa isian apakah sudah sesuai dengan nilainya (rupiah) pada kolom (4). - Rincian 3: Pengeluaran lainnya. Periksa isian apakah sudah sesuai dengan nilainya (rupiah) pada kolom (4). - Rincian 4: Jumlah (Rincian 1 sampai dengan 3). Periksa isian pada kolom (4), apakah sudah sesuai penjumlahannya dari rincian 1 sampai dengan 3. 2.2.3 Entri Data dan Proses Validasi Proses perekaman data (entri data) merupakan suatu proses pemindahan isian dokumen ke media komputer dengan menggunakan program aplikasi komputer yang dilakukan oleh seorang operator. Pada program aplikasi, operator harus mengisikan field-field pada layar komputer sesuai dengan isian dokumen. Sebelum melakukan penyimpanan ke media komputer, program akan melakukan pemeriksaan validitas data terhadap seluruh isian sesuai dengan aturan validasi yang berlaku secara interaktif. Proses validasi antara lain meliputi: a. Pemeriksaan kebenaran batas nilai (range check) b. Pemeriksaan kebenaran konsistensi antara variable yang satu dengan variable lainnya dan kebenaran konsistensi antara blok yang satu dengan blok lainnya (konsistensi cek). Tugas operator entri data adalah sebagai berikut: 1. Mengambil dokumen yang telah di-editing/coding oleh petugas
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
16
editor 2. Melakukan pengentrian dokumen pada computer dengan menggunakan program aplikasi entri data 3. Melakukan perbaikan isian berdasarkan pesan kesalahan yang ditampilkan. 4. Membuat catatan file atas dokumen yang sudah di-entri 2.2.4 Progress Report Progress Report digunakan untuk melihat perkembangan dokumen yang di-entri. Proses ini juga berfungsi untuk melihat jumlah data yang belum diolah, sudah diolah dengan kondisi sudah clean ataupun yang masih error, dan data yang tidak diolah. Proses ini dilakukan oleh user dengan level supervisor/administrator pengolahan dengan menggunakan program aplikasi yang ada. 2.2.5 Revalidasi Data Revalidasi data adalah proses pemeriksaan kebenaran batas isian (range check) dan kebenaran konsistensi isian antar variable dari seluruh data yang sudah di-entri. Proses ini dilakukan dilakukan oleh user dengan level supervisor/administrator dengan menggunakan program aplikasi yang ada. 2.2.6 Kirim Data ke BPS RI Proses terakhir pengolahan data VIMK14 Triwulanan di BPS Provinsi adalah mengirim data hasil entri ke BPS RI. Data yang dikirim adalah IMK2014_pp00.krm. Untuk membuat file tersebut digunakan fasilitas Create File KRM yang ada pada program aplikasi. 2.3
Pengolahan Data VIMK14 Triwulanan di BPS RI
2.3.1 Penerimaan Data VIMK14 Triwulanan Dilakukan oleh Direktorat Sistem Informasi Statistik (Subdit Integrasi Pengolahan Data), dengan tugas sebagai berikut: a. Menerima data yang dikirimkan BPS Provinsi. b. Memeriksa apakah data yang dikirimkan dari hasil proses Create File KRM atau tidak. c. Membuat laporan penerimaan data.
17
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
d. Mengirimkan data VIMK14 Triwulanan hasil kompilasi ke Subdit Statistik IKR
2.3.2 Pemeriksaan Data VIMK14 Triwulanan Dilakukan oleh Direktorat Sistem Informasi Statistik (Subdit Integrasi Pengolahan Data), dengan tugas sebagai berikut: a. Memeriksa kelengkapan data yang dikirimkan BPS Provinsi. b. Memeriksa kebenaran isian (range dan konsistensi antar variable) dari data yang dikirimkan BPS Provinsi. c. Membuat laporan pemeriksaan data. 2.3.3 Pengolahan Data Lanjutan VIMK14 Triwulanan Dilakukan oleh Direktorat Statistik Industri (Subdit Statistik Industri Kecil dan Rumah Tangga), dengan tugas sebagai berikut:
a. Menghitung pertumbuhan produksi Industri Mikro dan Kecil 2014 menurut 2-Digit KBLI per triwulan
b. Menghitung pertumbuhan produksi Industri Mikro dan Kecil 2014 menurut provinsi per triwulan
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
18
BAB 3 3.1
DATA MANAGEMENT
Umum
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil tahun 2014 (VIMK14) memerlukan manajemen data yang baik guna mempermudah pengelolaannya. Data akan disimpan di dalam satu database dengan nama IMK2014_pp00.IMK.
3.2
Tabel-Tabel di dalam Database
Database Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil tahun 2014 Triwulanan (VIMK14 Triwulanan) merupakan suatu database yang didalamnya mengandung tabel-tabel yang saling berhubungan. Tabel-tabel tersebut adalah:
3.2.1 Tabel Master Tabel master yang digunakan pada pengolahan VIMK14 Triwulanan merupakan tabel-tabel yang berisi informasi tentang Wilayah, Nomor Blok Sensus (NBS), dan Nomor Kode Sampel (NKS) yang meliputi: 1. Prop Berisi informasi wilayah Propinsi; 2. Kab Berisi informasi wilayah Kabupaten/Kota; 3. Kec Berisi informasi wilayah Kecamatan; 5. Desa Berisi informasi wilayah Desa/kelurahan; 6. NBS Berisi informasi Nomor Blok Sensus (NBS) dan Nomor Kode Sampel (NKS).
3.2.2 Tabel Data Tabel data yang digunakan pada pengolahan VIMK14 merupakan tabel-tabel yang berisi informasi tentang data VIMK14 yang meliputi: 1. DataIMK_I Berisi data VIMK14 Sampel Triwulan I; 19
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
2. 3. 4. 5.
DataIMK_II Berisi data VIMK14 Sampel Triwulan II; DataIMK_III Berisi data VIMK14 Sampel Triwulan III; DataIMK_IV Berisi data VIMK14 Sampel Triwulan IV; DataIMK_DS_1 Berisi data VIMK14 Daftar Sampel Blok I dan II; 6. DataIMK_DS_2 Berisi data VIMK14 Daftar Sampel Blok V; 7. DataIMK_Listing Berisi data VIMK14 listing Blok I dan II. 3.3
Data yang Digunakan Pengolahan VIMK14 Triwulanan
Ada beberapa data yang dibutuhkan oleh sistem Survei Industri Mikro dan Kecil tahun 2014 Triwulanan (VIMK14 Triwulanan). Data tersebut disesuaikan dengan proses yang dilakukan. Adapun rangkuman dari proses dan jenis data yang dibutuhkan bisa dilihat pada tabel dibawah ini: Proses
Input
Output
(1)
(2)
(3)
Dokumen VIMK14-L1
IMK2014_pp00.IMK
Dokumen VIMK14-DS1
IMK2014_pp00.IMK
Dokumen VIMK14-S1
IMK2014_pp00.IMK
2. Gabung Data
IMK2014_pp00.IMK
IMK2014_pp00.IMK
3. Data KRM
IMK2014_pp00.IMK
IMK2014_pp00.KRM
4. Data Backup
IMK2014_pp00.IMK
IMK2014_pp00.bkp
5. Data Restore
IMK2014_pp00.bkp
IMK2014_pp00.IMK
1. Entry Data
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
20
BAB 4 4.1
MEKANISME PENGOLAHAN DATA
Umum
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil tahun 2014 Triwulanan (VIMK14 Triwulanan) dibuat sedemikian rupa agar para pengguna sistem ini dapat mengoperasikannya dengan mudah dan data dapat terjaga konsistensinya. Oleh sebab itu sistem ini dilengkapi dengan proses validasi secara interaktif dalam proses kegiatan data entry. Ada beberapa tahapan yang harus dilakukan dalam kegiatan pengolahan data VIMK14 Triwulanan yaitu: 1. Proses Instalasi Sistem; 2. Proses Setup Database; 3. Proses Data Entry dan Validasi.
4.2
Perangkat yang Digunakan
Secara umum perangkat yang digunakan untuk pengolahan data hasil pendataan VIMK14 Triwulanan adalah sebagai berikut:
4.2.1 Perangkat keras Perangkat keras yang digunakan untuk pengolahan data hasil pendataan VIMK14 Triwulanan sebagai berikut: 1. Komputer Ada beberapa jenis komputer yang pada saat ini dimiliki oleh BPS RI dan BPS Provinsi. Jenis-jenis komputer tersebut mempunyai spesifikasi yang berbeda. Untuk pengolahan data hasil pendataan VIMK14 Triwulanan, spesifikasi minimum yang digunakan adalah: a. Processor : Pentium III, 700 MHz; b. Memory : 128 MB; c. Harddisk : 30 GB;
21
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
d. OS
: Windows XP dengan service pack 2;
2. Printer
4.2.2 Perangkat Lunak Terdapat dua jenis perangkat lunak utama yang digunakan untuk pengolahan hasil pendaftaran perusahaan/usaha: 1. Program aplikasi data entry dan validasi yang dikembangkan menggunakan bahasa pemrograman Microsoft Visual Basic 2005; 2. Database Microsoft Access, digunakan sebagai model database untuk perekaman data VIMK14 Triwulanan.
4.3
Instalasi Sistem
Langkah pertama untuk pengolahan VIMK14 Triwulanan adalah instalasi Sistem. File-file yang digunakan untuk instalasi Sistem adalah Setup.exe, Setup_IMK.msi, dotnetfx.exe, dan setting.ini, yang ada dalam folder tertentu. Empat file tersebut bisa disimpan di CD, flash disk atau dalam hardisk sesuai dengan folder yang dikehendaki. (gambar 4.3.1)
Gambar 4.3.1 File-file instalasi aplikasi entri data VIMK14 Triwulanan Untuk menjalankan proses instalasi doouble clik (klik dua kali) file Setup.exe. Jika hal ini dilakukan maka akan muncul tampilan seperti gambar 4.3.2
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
22
Gambar 4.3.2 Layar pertama instalasi VIMK14 Triwulanan Pada gambar 4.3.2 adalah tampilan layar untuk awal instalasi. Untuk melanjutkan proses digunakan tombol Next, membatalkan proses digunakan tombol Cancel sehingga proses instalasi tidak dilakukan. Jika tombol Next diklik maka akan muncul tampilan layar selanjutnya (layar seperti gambar 4.3.3) Dalam tampilan layar ini terdapat 3 (tiga) tombol untuk melakukan aktifitas sebagai berikut:
Cancel
Untuk membatalkan instalasi;
Back
Untuk kembali ke layar sebelumnya (layar 4.3.1);
Next
Untuk melanjutkan proses Instalasi ( muncul layar 4.3.3).
23
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
Gambar 4.3.3. Pemilihan folder instalasi VIMK14 Triwulanan Gambar 4.3.3 menunjukkan bahwa jika operator tidak memilih folder instalasi, maka yang tercipta adalah folder default (folder yang dibuat oleh sistem) yaitu folder C:\Program files\BPS\Industri Mikro dan Kecil. Jika ingin memilih folder tertentu, maka gunakan tombol Browse untuk mengganti folder yang diinginkan, misalnya C:\work\IMK_2014 yang artinya hasil instalasi di tempatkan di hardisk media C folder work subfolder IMK_2014. Pilihan penggunaaan Instalasi
Everyone Digunakan untuk semua orang
Just me
Hanya untuk seseorang
Tombol lain dalam layar gambar 4.3.3
Cancel Untuk membatalkan instalasi
Back
Untuk kembali ke layar sebelumnya (layar 4.3.2)
Next
Untuk melanjutkan proses Instalasi ( muncul layar 4.3.4)
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
24
Gambar 4.3.4 Layar konfirmasi instalasi VIMK14 Triwulanan Tampilan layar ini (gambar 4.3.4) digunakan untuk konfirmasi bahwa installer Server ini sudah siap untuk mengintalasi VIMK14 Triwulanan dalam komputer. Pada tampilan layar ini terdapat 3 (tiga) tombol untuk melakukan aktifitas sebagai berikut
Cancel Untuk membatalkan instalasi
Back
Untuk kembali ke layar sebelumnya (layar 4.3.3)
Next
Untuk melanjutkan proses Instalasi (muncul layar 4.3.5)
Gambar 4.3.5 Proses berlangsungnya Instalasi VIMK14 Triwulanan
25
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
Tampilan layar gambar 4.3.5 menunjukkan sedang berlangsungnya proses instalasi aplikasi entri data VIMK14 Triwulanan. Dalam layar terdapat tulisan “Please Wait”. Jika taskbar sudah berjalan penuh 100% berarti proses instalasi aplikasi entri data VIMK14 Triwulanan sudah lengkap. Dalam Proses instalasi ini dilakukan juga pengkopian aplikasi program, database, rule validasi dan perangkat-perangkat lain sebagai pendukung aplikasi sistem program.
Gambar 4.3.6 Layar instalasi VIMK14 Triwulanan selesai. Gambar ini menunjukkan bahwa proses Instalasi aplikasi entri data VIMK14 Triwulanan pada komputer telah selesai dilakukan dengan sukses.
4.4
Tata Cara Pengoperasian Sistem
Aplikasi entri data VIMK14 Triwulanan memiliki menu dan fasilitas yang dapat digunakan untuk melakukan entri data data IMK 2014 Triwulanan. Pada tampilan awal menu yang dapat digunakan adalah System dan Help. Pada layar juga terdapat tampilan untuk melakukan otentikasi user dan Database Location Setting. Berikut adalah tampilan awal dari aplikasi entri data VIMK14 Triwulanan dan fasilitas-fasilitas yang tersedia.
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
26
Gambar 4.4.1 Tampilan awal 4.4.1
Otentikasi User Untuk melakukan aktifitas pada aplikasi entri data VIMK14 Triwulanan kita harus melakukan otentikasi user terlebih dahulu. User awal yang diberikan adalah “Admin”, dan passwordnya dikosongkan.
Gambar 4.4.2 Tampilan login 4.4.2
27
Database setup Pada tahapan awal pengolahan, database belum ada, database harus dibuat dulu dengan menggunakan menu database setup (gambar 4.4.3). Menu ini berfungsi untuk membentuk database VIMK14 Triwulanan sesuai dengan wilayah kerja (per provinsi) dan tahun kegiatan. Lokasi penyimpanan dapat berupa shared folder jika komputer terhubung oleh jaringan maupun pada hardisk pada
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
local drive. Menu ini hanya dijalankan sekali ketika ingin membentuk database baru. Database yang sudah pernah terbentuk di dalam folder yang dipilih tidak akan pernah terbentuk kembali sebelum database tersebut di hapus secara manual dari dalam folder yang dipilih, untuk menentukan wilayah kerja (provinsi) dilakukan dengan memberikan tanda check pada provinsi yang sesuai. Database dapat dibuat lebih dari satu wilayah kerja pada tahun kegiatan yang sama.
Gambar 4.4.3 Tampilan database setup 4.4.3
Database Location Setting atau Pengaturan Lokasi Database Menu ini berfungsi untuk menentukan atau mengganti lokasi database yang akan digunakan untuk data kerja. (gambar 4.4.4)
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
28
Gambar 4.4.4 Pengaturan lokasi data kerja Setelah menentukan lokasi data kerja, untuk mulai meng-entri data pilih terlebih dahulu periode data kerja (dalam triwulanan). Pemilihan periode kerja ini dilakukan hanya sekali yaitu pada saat akan mulai meng-entri.
Gambar 4.4.5 Pengaturan periode kerja
29
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
4.4.4
Ubah Password Fasilitas ini memungkinkan user untuk menganti password. Password yang diganti adalah password dari account user yang sedang aktif (login). User tidak dapat mengubah password dari user lainnya. Untuk menjalankan fasilitas ini dapat memilih menu “Ganti password” yang ada pada tengah layar. Akan muncul tampilan seperti gambar 4.4.6. Sebelum melakukan penggantian password, user akan diminta memasukkan password lama.
Gambar 4.4.6 Tampilan untuk ubah password Setelah membuat database baru, mengatur lokasi penyimpanan database dan melakukan login maka user dapat mulai melakukan entry data VIMK14 Triwulanan (gambar 4.4.7). Survei Industri Mikro dan Kecil tahun 2014 Triwulanan memiliki 6 fasilitas menu yang letaknya berada di layar paling atas, yaitu System, Data, Report, Utility dan Help. Fasilitas tersebut juga dapat diakses melalui submenu yang berada di sebelah kiri. Pada layar sebelah kiri submenu yang tersedia adalah Home, dan Data Entry.
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
30
Gambar 4.4.7 Tampilan aplikasi entri data VIMK14 Triwulanan 4.4.5
Data Entry Data entry pada aplikasi entri data VIMK14 Triwulanan terdiri dari 3 (tiga) fasilitas, yaitu Data entry dokumen listing (VIMK14-L1), Data entry dokumen daftar sampel (VIMK14-DS1), dan data entry dokumen sampel (VIMK14-S1).
Gambar 4.4.8 Tampilan data entry
31
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
1. Data Entry Dokumen Listing (VIMK14-L1) Untuk melakukan entri data dokumen listing, pilih menu VIMK14-L1 maka akan muncul tampilan “Data Listing Browser” (gambar 4.4.9). Data Listing Browser digunakan untuk memilih dokumen listing yang akan di-entri menurut kode wilayah (provinsi s.d desa), NBS-NKS (Nomor Blok Sensus dan Nomor Kode Sampel), dan status data VIMK14-L1.
Gambar 4.4.9 Tampilan data listing browser Setelah memilih identitas dokumen listing pada Data Listing Browser maka akan tampil layar entri dokumen VIMK14-L1 (gambar 4.4.10).
Gambar 4.4.10 Layar entri data dokumen VIMK14-L
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
32
Bila blok I dan Blok II sudah selesai diisi rinciannya dan ternyata isiannya tidak ada yang salah kemudian disimpan dengan menggunakan tombol ”Save” maka otomatis sistem akan menutup blok sensus tersebut dan blok sensus tersebut dinyatakan clean. 2. Data Entry Dokumen Daftar Sampel (VIMK14-DS1) Untuk melakukan entri data dokumen daftar sampel, pilih menu VIMK14-DS maka akan muncul tampilan “Daftar Sampel Browser” (gambar 4.4.11). Daftar Sampel Browser digunakan untuk memilih dokumen daftar sampel yang akan di-entri menurut kode wilayah (provinsi s.d desa), NBS-NKS (Nomor Blok Sensus dan Nomor Kode Sampel), dan status data VIMK14DS1.
Gambar 4.4.11 Tampilan daftar sampel browser Setelah memilih identitas dokumen pada Daftar Sampel Browser maka akan tampil layar entri dokumen VIMK14-DS1 (gambar 4.4.12 dan 4.4.13).
33
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
Gambar 4.4.12 Layar entri data dokumen VIMK14-DS halaman 1
Gambar 4.4.13 Layar entri data dokumen VIMK14-DS halaman 2 Rincian-rincian yang di-entri dalam dokumen VIMK14-DS terdiri dari Blok I (Pengenalan Tempat), Blok II (Rekapitulasi Pencacahan), dan Blok V (Keterangan Industri Mikro dan Kecil Terpilih). Bila dokumen selesai diisi rinciannya dan tidak ada yang salah kemudian disimpan dengan menggunakan tombol
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
34
”Save” maka otomatis sistem akan menutup blok sensus tersebut dan dokumen tersebut dinyatakan clean. 3. Data Entry Dokumen Sampel (VIMK14-S1) Untuk melakukan entri data dokumen sampel, pilih menu VIMK14-S maka akan muncul tampilan “Data Sampel Browser” (gambar 4.4.14). Data Sampel Browser digunakan untuk memilih dokumen sampel yang akan di-entri menurut identitas wilayah (provinsi s.d nomor blok sensus dan nomor kode sampel), NUS (Nomor Urut Sampel), NUP (Nomor Urut Perusahaan/Usaha), Nama Perusahaan/Usaha, KBLI 2 digit, dan status data sampel VIMK14-S1.
Gambar 4.4.14 Tampilan data sampel browser Setelah memilih identitas dokumen sampel pada Data Sampel Browser maka akan tampil layar entri dokumen VIMK14-S1. Banyaknya isian yang di-entri dalam VIMK14-S1 terdiri dari 6 blok yang masing-masing blok mempunyai rincian pertanyaanpertanyaan, perpindahan blok satu ke blok lainnya dengan menggunakan tab-tab. Rincian-rincian yang dientry dalam dokumen VIMK14-S1 terdiri dari Blok I.1 (Keterangan Tempat, berdasarkan VIMK14-DS1), Blok I.2 (Keterangan Perusahaan/Usaha), Blok II (Keterangan Umum), Blok III (Keterangan pekerja dan Balas Jasa), Blok IV (Produksi dan Pendapatan Perusahaan/Usaha), Blok V (Total 35
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
Biaya/Pengeluaran Perusahaan/Usaha), dan Blok VI (Catatan). Gambar 4.4.15 adalah tampilan layar entri data dokumen VIMK14-S1 halaman 1. Pada gambar 4.4.15 juga terdapat 4 fasilitas tab untuk memindahkan rincian-rincian dalam satu blok ke blok lainnya yang terdapat pada halaman-halaman dokumen VIMK14-S1.
Gambar 4.4.15 Layar entri data dokumen VIMK14-S1 halaman 1 Bila blok I sampai dengan Blok VI sudah selesai diisi rinciannya dan ternyata isiannya tidak ada yang salah kemudian disimpan dengan menggunakan tombol ”Save” maka otomatis sistem akan menutup blok sensus tersebut dan blok sensus tersebut dinyatakan clean. 4.4.6
Validasi Interaktif Validasi interaktif pada aplikasi entri data IMK 2014 Triwulan dilakukan dalam 3 tahap, yaitu validasi isian variabel (batas isian/range), validasi isian antar variabel dalam satu halaman dokumen VIMK14 Triwulan (batas isian/range dan konsistensi isian) dilakukan pada saat perpindahan halaman dalam dokumen VIMK14 Triwulan, dan validasi isian antar variabel seluruh halaman dokumen VIMK14 Triwulan (batas isian/range dan
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
36
konsistensi isian) yang dilakukan pada saat dokumen VIMK14 Triwulan selesai di-entri dan akan disimpan. a. Validasi isian variabel. Validasi isian variabel adalah memeriksa isian dari variabelvariabel, isian yang diperiksa adalah batas isian/range, bila terjadi kesalahan maka akan muncul pesan kesalahan seperti gambar 4.4.16.
Gambar 4.4.16 Pesan kesalahan range b. Validasi isian antar variabel dalam satu halaman dokumen. Validasi isian antar variabel dalam satu halaman dokumen VIMK14 Triwulan adalah memeriksa isian dari variabelvariabel dalam satu halaman dokumen, isian yang diperiksa adalah batas isian/range dan konsistensi isian, bila terjadi kesalahan maka akan muncul pesan kesalahan seperti gambar 4.4.17.
37
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
Gambar 4.4.17 Pesan kesalahan konsistensi antar variabel c. Validasi isian antar variabel seluruh halaman dokumen Validasi isian antar variabel seluruh halaman dokumen VIMK14 Triwulan adalah memeriksa isian dari variabel-variabel seluruh halaman dokumen, isian yang diperiksa adalah batas isian/range dan konsistensi isian, bila terjadi kesalahan maka akan muncul pesan kesalahan seperti gambar 4.4.18.
Gambar 4.4.18 Pesan kesalahan konsistensi antar seluruh variabel 4.4.7
Gabung Data Fasilitas gabung data berfungsi untuk melakukan pengggabungan data apabila perekaman data VIMK14 Triwulan dilakukan dan data
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
38
kerja (database) tidak pada satu lokasi, misalkan dilakukan di 4 komputer, maka masing-masing data harus digabung menjadi satu database saja, karena itu memerlukan proses gabung data. Dalam proses gabung data harus diperhatikan folder untuk file target dan folder untuk file-file yang akan digabung, tidak bisa dalam folder yang sama. Tampilan gabung data dapat dilihat pada gambar 4.4.21.
Gambar 4.4.19 Tampilan gabung data 4.4.8
39
Backup Data dan Restore Data Backup data bertujuan untuk menghindari melakukan entri data kembali dari awal apabila terjadi kerusakan terhadap data yang digunakan sebagai data kerja. Backup data sebaiknya dilakukan secara rutin. Sedangkan restore data adalah proses menjadikan data hasil backup menjadi data yang digunakan sebagai data kerja, restore data dilakukan apabila terjadi kerusakan terhadap data yang digunakan sebagai data kerja. Tampilan untuk melakukan backup dan restore database VIMK14 Triwulanan dapat dilihat pada gambar 4.4.22 dan gambar 4.4.23.
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
Gambar 4.4.20 Tampilan backup data
Gambar 4.4.21 Tampilan restore data 4.4.9
Revalidasi Data Revalidasi data berfungsi untuk melakukan pemeriksaan kembali range dan konsistensi terhadap data apabila perekaman data VIMK14 Triwulanan sudah selesai dilakukan. Tampilan revalidasi data dapat dilihat dari gambar 4.4.24.
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
40
Gambar 4.4.22 Tampilan revalidasi data 4.4.10 Create File KRM Create file KRM adalah proses terakhir dari serangkaian proses yang dilakukan dalam kegiatan entri data VIMK14 Triwulanan, bertujuan untuk membentuk file KRM yang akan dikirim ke BPS RI. Proses ini dilakukan apabila seluruh proses entri data selesai dilakukan, pada proses ini dilakukan pemeriksaan terhadap kelengkapan data dan juga range dan konsistensi terhadap data, apabila data sudah lengkap di-entri dan sesuai dengan aturan range dan konsistensi isian maka file KRM akan terbentuk. Tampilan create file KRM dapat dilihat pada gambar 4.4.25.
Gambar 4.4.23 Tampilan create file KRM 4.4.11 Progress Data Entry Progress data entry berfungsi untuk mengetahui kondisi data yang di-entri menurut target dan status entri data (belum dientri, clean, error, tidak dientri) dari dokumen VIMK14 Triwulanan. Dengan
41
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
fasilitas ini dapat diketahui persentase dokumen yang sudah dikerjakan sampai dengan waktu tertentu. Progres data entry dapat ditampilkan di layar dan diupload ke web monitoring, disimpan dalam bentuk file excel, dan dapat dicetak ke kertas (hardcopy).
Gambar 4.4.24 Tampilan progress data entry 4.4.12 Progress User Progress user berfungsi untuk mengetahui kondisi dokumen yang di-entri menurut nama petugas entri data, jumlah dokumen yang sudah dikerjakan dan status dokumen (clean dan error). Dengan progress user ini dapat diketahui jumlah dokumen yang sudah dikerjakan masing-masing petugas entri data sampai dengan waktu tertentu. Progres user dapat ditampilkan di layar, disimpan dalam bentuk file excel, dan dapat dicetak ke kertas (hardcopy).
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
42
Gambar 4.4.25 Tampilan progress user
Gambar 4.4.26 Tampilan progress Non Respon
43
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
4.4.13 User Management
Gambar 4.4.27 Tampilan untuk menambah user Fasilitas pada user management dapat digunakan untuk membuat user baru, mengganti user name, level, maupun me-reset password, dan menghapus user. Reset password adalah mengubah password menjadi “blank”.
Pengolahan Survei Industri Mikro dan Kecil 2014 Triwulanan
44