Kata Pengantar
Assalamu’alaikum wr.wb. Alhamdulillahirobbil’alamin. Segala puji hanya milik Alloh SWT yang telah melimpahkan rahmat, nikmat dan Karunia-Nya kepada kita sekalian, sehingga kita dapat melaksanakan segala aktifitas dan tugas pengabdian. Sholawat teriring salam semoga tetap tercurah bagi junjungan kita Nabi Muhammad SAW beserta keluarga, para sahabat dan pengikutnya hingga akhir zaman. Amin. Satu tahun telah berlalu, tak terasa waktu berjalan begitu cepat. Pengurus Yayasan Muhajirin Wal Anshor Palembang Periode 2016-2021, diangkat berdasarkan Surat Keputusan Pembina Yayasan Nomor: 02 – Tahun 2016, tanggal 3 Maret 2016. Banyak hal serasa telah dilakukan, namun masih banyak lagi yang belum (selesai) dikerjakan. Dinamika yang mengiringi selama perjalanan satu tahun menjadi “bumbu penyedap” dalam mewujudkan visi dan misi Yayasan. Memenuhi ketentuan AD dan ART Yayasan dan sebagai wujud pertanggung-jawaban kepada segenap pemangku kepentingan, kami menyusun Laporan Tahunan ini. Laporan ini disusun secara sistematis dan obyektif, sehingga mudah dimengerti dan dipahami bagi segenap pemangku kepentingan yang membacanya. Sejatinya, laporan ini telah disampaikan Ketua Umum melalui paparannya dengan judul “Refleksi Kinerja Pengurus Yayasan, Periode Maret 2016 – Februari 2017”, pada forum rapat tahunan yang diselenggarakan di Masjid Al Anshor pada tanggal 19 Februari 2017 yang dihadiri segenap Pembina, Pengawas, Pengurus Yayasan dan Lembaga Yayasan. Laporan tahunan ini mencakup : Kata Pengantar I. Kegiatan yang Dilaksanakan. II. Capaian yang Dihasilkan. III. Laporan Keuangan, IV. Evaluasi, dan V. Program Kerja 2017 -2018. Penutup
1
I.
Kegiatan Yang Dilaksanakan. Kegiatan yang dilaksanakan Pengurus Yayasan adalah merupakan implementasi dari program kerja yang dibuat maupun penugasan dari Pimpinan Yayasan. Agar pembaca lebih mudah memahami rangkaian kegiatan yang dilaksanakan, maka sistematika penulisan ini disusun berdasar urutan waktu pelaksanaan, sebagai berikut: 1. Tanggal 25 Februari – 11 Maret 2016. Berdasar amanat rapat Pembina Yayasan tanggal 24 Januari 2016, Pengurus Yayasan menyusun ulang dan menyempurnakan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Yayasan yang ada (AD-ART 9 Juli 2013) sebagai landasan operasional yayasan agar selaras dengan perkembangan organisasi. AD-ART yang telah disempurnakan disetujui Pembina Yayasan pada tanggal 11 Maret 2016. 2. Tanggal 25 Februari – 11 Maret 2016. Mengurus/membuat Akta Perubahan Anggaran Dasar di Kantor Notaris. Produk dari pengurusan adalah “Akta Pernyataan Keputusan Rapat Yayasan Muhajirin Wal Anshor Palembang”, Nomor 01, tanggal 1 Maret 2016, yang dibuat di hadapan Husnawati, SH, notaris di Palembang. 3. Tanggal 1 Maret – 11 Maret 2016. Mengurus perubahan Anggaran Dasar Yayasan ke Kantor Kementerian Hukum dan Ham melalui Kantor Notaris. Produk pengurusan adalah “Persetujuan Perubahan Badan Hukum” Yayasan Muhajirin Wal Anshor Palembang dari Kementerian Hukum dan Ham RI Nomor: AHU0000219.AH.01.05-Tahun 2016, tanggal 11 Maret 2016. 4. Tanggal 13 Maret 2016, bertempat di Masjid Al Anshor, segenap Pengurus bersamaan dengan Pengawas diresmikan/dikukuhkan kepengurusannya oleh Pembina Yayasan. 5. Tanggal Maret 2016. Pengurus Yayasan menugaskan kepada Bendahara Umum agar menghimpun/mengumpulkan dokumen Yayasan yang tersimpan dibeberapa tempat untuk diarsipkan dan disimpan dalam satu tempat. 6. Tanggal 27 Maret 2016, bertempat di Masjid Muhajirin, menyelenggarakan rapat kerja tahunan pertama dengan segenap Pembina, Pengawas, dan Pengurus Lembaga Yayasan, dengan agenda pemaparan rancangan program kerja pengurus yayasan. Pemaparan rancangan program dimaksud sebagai sarana sosialisasi dan ruang untuk memberi masukan dari segenap pemangku kepentingan kepada Pengurus Yayasan guna penyusunan Rencana Program kerja Yayasan periode 2016-2021.
2
7. Tanggal 9 April 2016. Pengurus Yayasan menyampaikan Program Kerja Yayasan hasil pembahasan kepada Ketua Pembina guna mendapatkan persetujuan. Program Kerja disetujui Pembina Yayasan dengan SK Pembina No 04-Tahun 2016 tanggal 12 April. 8. Tanggal 14 April 2016. Pengurus Yayasan membuka rekening bank atas nama Yayasan Muhajirin Wal Anshor Palembang pada Bank Sumsel Babel Syariah Cabang Palembang, Nomor Rekening: 801-09-18112. 9. Tanggal 15 April 2016. Melalui Seksi Dana, Pengurus membuat surat edaran penghimpunan dana kepada segenap Pembina pengurus dan pengawas guna mendukung operasional/kegiatan program kerja yayasan. 10. Tanggal 16 April 2016, bertempat di Gedung TK/TPA/Rumah Tahfidz, Pengurus mengadakan rapat dengan pengurus Lembaga Yayasan dengan agenda: a. standarisasi laporan keuangan Yayasan dan Lembaga Yayasan; b. standarisasi kop/amplop surat dan cap/stempel; dan c. rencana penyusunan buku profil yayasan. 11. Tanggal 14 Mei 2016, bertempat di Gedung TK/TPA/Rumah Tahfidz, mengadakan rapat dengan pengurus lembaga yayasan dengan agenda tindak lanjut rapat tanggal 16 April 2016. 12. Tanggal 31 Mei 2016. Menindak-lanjuti usulan Pengurus Masjid Muhajirin, perihal pengadaan/pemasangan AC guna memberikan kenyamanan kepada jemaah masjid, Pengurus Yayasan menerbitkan Surat Keputusan No. 01-SE/RYMWAP/5/2016, perihal pengangkatan panitia pengadaan AC Masjid Muhajirin. 13. Tanggal 26 Juli 2016, bertempat di Masjid Al Anshor, Pengurus mengadakan silaturahmi, ramah tamah dengan segenap Pembina, Pengawas, dan Pengurus Lembaga Yayasan, dan membagikan kop surat, amplop surat dan cap standart kepada Pembina, Pengawas, dan Lembaga Yayasan. 14. Tanggal 22 Agustus 2016, bertempat di Masjid Muhajirin, Rapat dengan Pembina, pengawas dan Lembaga Yayasan, dengan agenda: a. rencana/teknis pengurusan sertifikat tanah masjid; b. pengurusan IMB TK/TPA/Rumah Tahfidz; dan c. pemanfaatan halaman masjid dan rumah tahfidz oleh dan untuk kepentingan pihak ketiga. 15. Tanggal 25 Agustus 2016. Menindak-lanjuti rapat tanggal 22 Agustus 2016, Pengurus Yayasan menerbitkan Surat Edaran Nomor : 10-SE/R-YMWAP/8/2016, tentang pemanfaatan halaman masjid dan rumah tahfidz oleh dan untuk kepentingan pihak ketiga 16. Tanggal 1 September 2016. Menindak-lanjuti rapat tanggal 16 April dan 14 Mei, Pengurus Yayasan melakukan kerja sama dengan Bank Sumsel Babel Syariah guna mencetak buku profil Yayasan dengan biaya dari Bank Sumsel Babel Syariah .
3
17. Tanggal 1 September 2016. Pengurus Yayasan membuat surat pengantar dan mengurus pendaftaran/ijin operasional Lembaga Yayasan dan pengukuhan pengurus Lembaga Yayasan di Kantor Kemenag Kota Palembang, terdiri dari: Masjid Muhajirin. Masjid Al Anshor. TK/TPA (TKQ/TPQ). Majelis Dzikir (Taklim). 18. Tanggal 19 September 2016. Menindak-lanjuti rapat tanggal 22 Agustus 2016, mengurus penyelesaian permasalahan sebagian tanah Masjid Al Anshor dengan Bpk. Suhari Juwoto (2 kali pertemuan). Dan, pembayaran uang kerohiman/penggantian sebesar Rp. 5 jt (sumber dana dari Masjid Al Anshor), guna penyelesaian kepemilikan. 19. Tanggal 5 Oktober 2016, bertempat di Masjid Al Anshor, Rapat pengurus Yayasan, membahas progres dan tindak lanjut pengurusan sertifikat tanah masjid. 20. Tanggal 5 Oktober 2016, silaturahmi/audensi ke PT Telkom Kandatel Palembang, permohonan penyaluran dana CSR PT. Telkom 21. Tanggal 11 Oktober 2016. Menindak-lanjuti rapat tanggal 5 Oktober 2016, Mengurus Permohonan surat Keterangan Lunas sebagian tanah Masjid Al Anshor di Kantor Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Pemerintah Kabupaten Muba di Sekayu (H. Iskandar, H. Zairozi, H. Zulkifli). 22. Tanggal 14 Oktober 2016, bertempat di Gedung TK/TPA/Rumah Tahfidz, Memfasilitasi Pengurus Masjid Muhajirin dan Masjid Al Anshor membuka rekening di Bank Sumsel Babel Syariah Cabang Palembang. 23. Tanggal 15 Oktober 2016. Menindak-lanjuti keputusan rapat Pengurus Majelis Dzikir MWAP tanggal 10 Oktober 2016, perihal perubahan susunan organisasi Majelis Dzikir/Taklim mengacu susunan pengurus majelis taklim dari Kantor Kemenag Kota Palembang, Pengurus Yayasan menerbitkan Surat Keputusan Nomor : 011-SKEP/R-YMWAP/10/2016, tentang susunan pengurus Majelis Dzikir Muhajirin Wal Anshor Sisa Periode 2014-2019. 24. Tanggal 28 Oktober 2016, bertempat di Masjid Al Anshor, Rapat Pengurus Yayasan, membahas/merumuskan Program penyaluran zakat, infaq dan shodaqoh bagi perorangan; dana CSR dari Perusahaan; dan, Bantuan Sosial/ Program dari Pemerintah. 25. Menindak-lanjuti rapat tanggal 28 Oktober 2016, Pengurus Yayasan Membuat/mengirimkan surat Program penyaluran zakat, infaq dan shodaqoh kepada 4 orang dan Program penyaluran dana CSR kepada 8 perusahaan swasta maupun BUMN/D. 26. Tanggal 10 November 2016. Melengkapi persyaratan permohonan sertifikat tanah masjid di Kantor BPN Kota Palembang, Pengurus Yayasan membuat Surat
4
Pernyataan No. 018./R-YMWAP/11/2016, tentang kepemilikan tanah masjid Al Anshor. 27. Tanggal 29 November 2016. Pengurus Yayasan membuat surat ke Bank Sumsel Babel Syariah Cabang Palembang untuk menjadi sponsor/mitra pembuatan website Yayasan. 28. Tanggal 30 November 2016. Pengurus Yayasan (Ketua Umum, Ketua Bidang Peribadatan dan Dakwah, serta Bendahara Umum) mengadakan silaturahmi ke rumah/kantor Bpk. Ekik Salim dan mengantarkan surat permohonan penyaluran dana CSR. 29. Tanggal 15 Desember 2016. Menindak-lanjuti pertemuan dan saran Kasi Perencanaan Dinas Tata Kota, memperbaiki permohonan IMB, semula hanya TK/TPA/Rumah Tahfidz, menjadi keseluruhan, termasuk bangunan Masjid Muhajirin dan Masjid Al Anshor. 30. Tanggal 22 Desember 2016. Mengirim profil TK/TPA Rumah Tahfidz kepada admin Buku Yusuf Mansyur untuk program sebar sejuta buku. 31. Membuat dan menyebarkan surat permohonan Bantuan Sosial/Program dan penyaluran dana CSR kepada Gubernur Sumsel, Walikota Palembang dan Bank Sumsel Babel. Dari serangkaian kegiatan selama kurang lebih satu tahun tersebut, maka secara kuantitatif aktifitas administratif pengurus Yayasan adalah: a. Menyelenggaraan rapat-rapat = 9 kali. b. Menerbitan Surat Keputusan = 2 surat. c. Menerbitan Surat Edaran = 1 surat. d. Menerbitan Surat Pernyataan = 1 surat. e. Menerbitan Edaran Penghimpunan Dana = 2 kali, masing-masing 47 dan 15 surat. f. Total surat yang diterbitkan = 28 surat.
II. Capaian Yang Dihasilkan. Terhadap aktifitas dan serangkaian kegiatan sebagaimana diuraikan pada poin 1 tersebut diatas, maka dapat disampaikan capaian yang dihasilkan sebagai berikut: 1. Yayasan memiliki Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga yang telah disempurnakan selaras dengan perkembangan organisasi (AD-ART 2016). Buku AD-ART
5
2016 sebagai landasan operasional yayasan telah dicetak dan dibagikan kepada segenap Pembina, pengawas, dan pengurus Yayasan. 2. Memenuhi ketentuan perundang-undangan yang berlaku, pengurus yayasan telah mencatatkan Perubahan Anggaran Dasar sebagimana butir 1 dalam bentuk Akta pada Kantor Notaris Husnawati, SH pada tanggal 1 Maret 2016, Nomor 01, dan 3. Mengurus Perubahan Anggaran Dasar pada Kantor Kementerian Hukum dan Ham RI, melalui kantor Notaris, dan mendapat “Persetujuan Perubahan Badan Hukum”, dengan Nomor: AHU0000219.AH.01.05-Tahun 2016, tanggal 11 Maret 2016. Legalitas sebagaimana butir 2 dan 3 diatas, adalah melengkapi legalitas Yayasan yang telah dimiliki sebelumnya. 4. Pengurus Yayasan telah mengumpulkan dokumen yang sebelumnya disimpan dibeberapa tempat untuk diarsipkan/didokumentasikan dalam satu tempat (disimpan di Bendahara Umum Yayasan).
5. Yayasan dan Lembaga Yayasan telah memiliki standart penyusunan Laporan Keuangan.
6. Yayasan dan Lembaga Yayasan telah memiliki standart logo dan font (bentuk huruf) guna mencetak kop surat, amplop dan cap/stempel. 7. Lembaga Yayasan (Masjid Muhajirin, Masjid Al Anshor, TK/TPA/Rumah Tahfidz, dan Majelis Dzikir/Taklim) telah terdaftar/memiliki ijin operasional di/dari Kantor Kementerian Agama Kota Palembang.
6
8. Pengurus Majelis Dzikir telah dikukuhkan kepengurusannya oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Palembang, sedangkan Pengurus Masjid Muhajirin dan Masjid Al Anshor secara seremonial menunggu jadwal dari Walikota Palembang. 9. Tanah Masjid Muhajirin dan Masjid Al Anshor telah memiliki sertifikat tanah, sebagai bukti kepastian hukum dan bukti kepemilikan tanah tertinggi yang diakui/diberikan Negara. Status Sertifikat adalah Hak Milik atas nama Yayasan Muhajirin Wal Anshor Palembang yang dipergunakan untuk Masjid.
10. Yayasan telah memiliki buku profil yayasan, yang berisi tentang sejarah yayasan dan lembaga yayasan serta aktifitas yang telah, sedang dan akan dilakukan. Bekerja sama dengan Bank Sumsel Babel Syariah Palembang Pengurus Yayasan mencetak sebanyak 100 buku eksklusif yang (akan) dibagikan secara terbatas kepada pihak-pihak yang dianggap perlu. 11. Yayasan telah memiliki alamat surat elektronik (e-mail) dengan account
[email protected], yang dapat dipergunakan untuk mengirim/menerima surat elektronik dari dan untuk kepentingan yayasan. 12. Yayasan telah memiliki laman elektronik (website) dengan nama (domain) muhajirinwalanshor.com, yang berisi informasi tentang profil yayasan dan lembaga yayasan. Website ini juga dimaksudkan sebagai sarana untuk mempublikasikan aktifitas yang diselenggaran kepada khalayak.
7
III. Laporan Keuangan. Sebagai lembaga nirlaba dengan aktifitas keuangan yang belum begitu banyak, maka laporan keuangan yayasan untuk periode 1 Maret 2016 – 28 Februari 2017 (1 tahun masa kepengurusan) disusun secara sederhana sebagai berikut:
Laporan Posisi Keuangan (Neraca Arus Kas) Yayasan Muhajirin Wal Anshor Palembang Periode 1 Maret 2016 – 28 Februari 2017 LAPORAN POSISI KEUANGAN (NERACA ARUS KAS) PERIODE 1 Maret 2016 - 15 FEBRUARI 2017
AKTIVA No
URAIAN
I
Saldo Awal
1
27-03-16
2
PASIVA
Kas (dari bendahara lama)
T
JUMLAH (Rp.)
No
-
III
Pengeluaran
1
10-02-16 Biaya Akta & jasa notaris
2
19-03-16 B. copy AD/ART
230.000
3
19-03-16 B. kontribusi rapat perdana
270.000
4
02-04-16 B. stempel pengurus
2.000.000
5
02-04-16 B. stempel yayasan + lembaga (8 set)
1.650.000
Bank
URAIAN
JUMLAH (Rp.) 1.500.000
II
Penerimaan
1
10-02-16 Infak via HM Murod
T
2
28-03-16 Infak via HM Murod / Nurdin S.
T
500.000
6
02-04-16 cetak kop surat + amplop, 1 set
185.000
3
15-04-16 Infak Nasrul Halim
T
5.000.000
7
26-07-16 cetak kop surat + amplop, 7 set
1.295.000
4
02-04-16 Infaq
P.3
90.000
8
13-09-16 B. cetak profil yayasan 100 buku
5.000.000
5
02-04-16 Infaq
P.4
640.000
9
28-10-16 B. ukur sertifikat (BPN)
729.000
6
02-04-16 Infaq
P.5
185.000
10
28-10-16 B. Tematik (BPN)
162.200
7
26-07-16 Infaq
P.6
1.295.000
11
28-10-16 B. Panitia A (BPN)
8
13-09-16 infaq Hasrul B.Sumsel
P.7
5.000.000
12
06-01-17 B. Pemb. website+domain Yayasan
13
14-02-17 B. Pendaftaran sertifikat (BPN)
425.000
IV
Saldo Akhir
1.500.000
1
15/02/17
Kas
2
15/02/17
Bank
9
30-08-16 infaq
B
1.425.000
10
05-12-16 infaq via HM Murod
B
500.000
11
30-12-16 infaq
B
12
06-01-17 infaq
P.11
JUMLAH
20.210.000
90.000 640.000
805.360 1.500.000 100.000
(296.560)
JUMLAH
8.000.000 20.210.000
8
Catatan Atas Laporan Posisi Keuangan I.1
Saldo Awal adalah merupakan dana yang diserah terimakan oleh bendahara periode yang lalu (Bapak H. Zairozi, BA) , Rp.
1.650.000,-
II.1
Infaq yang diterima secara tunai melalui Bpk. H. Muhammad Murod, Rp.
2.000.000,-
II.2
Infaq yang diterima secara tunai melalui Bpk. H. Muhammad Murod / Bpk. Nurdin Said, Rp.
II.3
Infaq yang diterima secara tunai melalui Bpk. Nasrul Halim, Rp.
II.4
Infaq Pengurus Yayasan untuk pembuatan cap dan tinta Pengurus Yayasan, Rp.
II.5
Infaq Pengurus Yayasan untuk pembuatan cap dan tinta Yayasan dan Lembaga Yayasan sebanyak 8 buah, Rp.
640.000,-
II.6
Infaq Pengurus Yayasan untuk pembuatan Kop surat dan amplop Pengurus Yayasan 1 set, Rp.
185.000.-
II.7
Infaq Pengurus Yayasan untuk pembuatan Kop surat dan amplop Pengurus Yayasan 7 set, Rp.
1.295.000.-
II.8
Infaq dari Bpk. Hasrul, Bank Sumsel Babel Syariah untuk pencetakan profil Yayasan sebanyak 100 buku, Rp.
5.000.000.-
II.9
Infaq pengurus yayasan via Bank Sumsel Babel Syariah
1.425.000.-
II.10
Infaq Bapak H. Muhammad Murod via Bank Sumsel Babel Syariah
500.000.-
II.11
Infaq pengurus yayasan via Bank Sumsel Babel Syariah
425.000.-
III.1
Infaq Pengurus Yayasan untuk pembuatan website yayasan dan pembayaran domain 1 tahun, Rp. Biaya pembuatan Akta Pernyataan Rapat dan pengurusan Surat Keputusan Kemenhukham atas Perubahan Anggaran Dasar, melalui Kantor Notaris Husnawati, SH, Rp.
III.2
Biaya photo copy dan jilid buku AD dan ART Yayasan sebanyak 50 set, Rp.
II.12
IV.1
Kontribusi penyelenggaraan rapat tahunan pertama Pengurus Yayasan di Masjid Muhajirin, Rp. Setor biaya Pengukuran sertifikat Masjid Muhajirin dan Masjid Al Anshor di Kantor BPN Kota Palembang, Rp. Setor biaya Tematik Pengurusan sertifikat Masjid Muhajirin dan Masjid Al Anshor di Kantor BPN Kota Palembang, Rp. Setor biaya Panitia A Pengurusan sertifikat Masjid Muhajirin dan Masjid Al Anshor di Kantor BPN Kota Palembang, Rp. Setor biaya Pendaftaran sertifikat Masjid Muhajirin dan Masjid Al Anshor di Kantor BPN Kota Palembang, Rp. Saldo Kas Akhir, adalah dana tunai yang dipinjam dari bendahara Yayasan per-15 Februari 2016 (Bpk. H. Zulkifli Ibrahim), Rp.
IV.2
Saldo Akhir Bank, adalah saldo pada Bank Sumsel Babel Syariah per-15 Februari 2016, Rp.
III.3 III.9 III.10 III.11 III.13
500.00.5.000.000.90.000.-
1.500.000.1.500.000.230.000.270.000.729.000.162.000.805.360.100.000.296.560.8.000.000.-
IV. Evaluasi. Dalam forum rapat tahunan yang dipimpin pada tanggal 19 Februari 2017 dengan agenda Paparan Kinerja Pengurus Yayasan, kepada segenap Pimpinan Yayasan dan Pengurus Lembaga Yayasan yang hadir diberikan kesempatan untuk memberikan tanggapan dan evaluasi atas kinerja dan capaian yang diraih. Beberapa catatan, tanggapan dan evaluasi yang disampaikan adalah sebagai berikut:
9
1. Ketua Pembina (Drs. H.A. Bar Agus, M.Si.) mengharapkan perlunya ditingkatkan komunikasi yang lebih intensif antar Pimpinan Yayasan. 2. Wakil Ketua Pembina (Drs.H. Muhammad Murod) memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan dan capaian yang dihasilkan, dan mengharapkan program pembentukan lembaga pendidikan dan pembebasan lahan untuk pembangunan sekolahan (Islamic center) menjadi program prioritas pengurus yayasan pada periode 2017-2017. 3. Anggota Pembina (Dr.H. Djama’ah Sopah, M.Sc.Ed.), mengusulkan agar nama Lembaga Yayasan yang ada saat ini disesuaikan dengan nomenklatur nama yang ada pada Kantor Kemenag Kota Palembang. 4. Dari pengurus Yayasan, Perlu dirumuskan adanya sumber dana yang berkelanjutan untuk menunjang program/operasional pengurus yayasan.
V. Program Kerja Pengurus Yayasan Periode 2017-2018. Program kerja periode 2017-2018 adalah merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari program kerja pengurus yayasan 2016 – 2021. Sebagai program kerja yang berkelanjutan, dalam program kerja ini juga tetap mencantumkan kegiatan yang belum diselesaikan maupun belum dikerjakan pada periode sebelumnya. Dengan demikian, program kerja pengurus yayasan periode 2017-2018 adalah sebagai berikut: No
URAIAN KEGIATAN
PELAKSANA KEGIATAN
WAKTU (TRIWULAN)
sekretaris + renbang
II/2017 – I/2018
1
Melanjutkan pengurusan Ijin Mendirikan Bangunan Masjid Muhajirin, Masjid Al Anshor dan TK/TPA
2
Mengurus pendaftaran/ijin operasional RAKEM
3
Pembangunan pengembangan Masjid Al Anshor
4
Pembangunan pagar/gerbang Masjid Muhajirin
5
Pengadaan mebulair sekretariat yayasan
6
Pembuatan Papan Nama Yayasan dan Lembaga Yayasan
Sekr+seksi dana+lembaga
III-IV / 2017
7
Optimalisasi program penghimpunan dana ZIS, CSR dan Bansos/Program bagi Lembaga Yayasan
Pimp. Yayasan + Lembaga
II/2017 – I/2018
sekretaris + hukum/humas Panitia+Masjid Al Anshor Panitia+Masjid Muhajirin Sekretaris+seksi dana
II-III / 2017 II-III / 2017 II-III / 2017 III-IV / 2017
10
8 9 10 11
Mengusahakan sumber dana guna mendukung kegitan operasional Optimalisasi pengelolaan website sebagai sarana publikasi dan penghimpunan dana Pembentukan Lembaga Pendidikan dan Pembentukan Panitia Pembebasan tanah untuk pembangunan sarana pendidikan Membuat kalender Yayasan + Lembaga
Sekrt + Seksi dana
Rutin
Sekrt + humas
rutin
Kabid SKP + Seksi dana + Seksi pendidikan Humas + Sekretaris
II/2017 – I/2018 Tahunan
Penutup. Demikian Laporan tahunan periode 2016-2017 dibuat, agar kiranya semua kegiatan, capaian yang diraih diketahui segenap pemangku kepentingan. Dengan pemahaman yang memadai, kami berharap kiranya dapat meningkatkan kepercayaan dan dukungan segenap pemangku kepentingan kepada kami untuk terus dan selalu melakukan yang terbaik bagi kepentingan Yayasan. Bahwa seluruh aktifitas, capaian yang diraih tersebut adalah hasil kerja kolektif dari segenap pengurus yayasan dan tentunya bimbingan dan dukungan dari segenap pimpinan yayasan maupun lembaga yayasan dan semua pihak yang telah membantu dengan tulus. Untuk semua itu, kami atas nama Pengurus Yayasan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah meluangkan waktu dan turut berkontribusi dalam merealisasikan program kerja Pengurus Yayasan. Insya Allah, setiap kebaikan yang lahir dari kegiatan yang diselenggarakan Yayasan, pahalanya senantiasa akan mengalir kepada setiap kita yang telah membantunya dengan ikhlas.
Palembang, 25 Maret 2016. Pengurus Yayasan Muhajirin Wal Anshor Palembang Ketua Umum,
Ir. Agus Winanto, MM.
Sekretaris Umum,
Drs. Muhammad Talkis
11