SELASA PAHING, 7 JULI 2015 TAHUN 66 NO. 140
■
TERBIT 32 HALAMAN kunjungi kami di :
Diteror, Penyidik KPK Akan Dibekali Senjata Api JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan mengevaluasi pola pengamanan para penyidik. Hal itu menyusul teror terhadap penyidiknya, Kompol Afif Julian Miftah, di rumahnya di Perumahan Mediterania, Bekasi, Minggu (5/7) pukul 22.00. Salah satunya dengan kembali membekali mereka senjata api. Teror juga pernah dialami penyidik lain, Novel Baswedan. ”Sebenarnya senjata itu melekat bagi penyidik. Hal ini cuma soal izin. Seharusnya penyidik dapat senjata. KPK punya sekitar 100 pucuk senjata. Waktu itu kan ada perizinannya yang kedaluwarsa, sekarang sedang diurus,” kata Plt Pimpinan KPK, Johan Budi SP di kantornya, Jl HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, kemarin. Dia juga menjelaskan, penyidik yang mendapatkan teror akan didampingi dengan pengamanan tertutup dari pihak KPK. Penyidik yang melapor mendapatkan teror akan langsung mendapat perlindungan dari KPK. ”Kami punya kewajiban untuk melindungi penyidik kami. Jika ada yang melaporkan mendapatkan teror maka akan ada pengamanan tertutup. Namun, kami tidak bisa menjelaskan bentuk pengamanannya,” jelasnya.
www.suaramerdeka.com
m.suaramerdeka.com
1
epaper.suaramerdeka.com
Hati-hati di Tol Cipali! ● Tabrak Truk Molen, Gran Max Terbakar ● Enam Penumpang Tewas
tinggi tiba-tiba oleng ke kiri dan menabrak bagian belakang truk tanki berisi semen (molen) B-9427-UFU, yang sedang berhenti di bahu jalan. Mobil yang melaju dari Jakarta menuju Cirebon itu lalu oleng ke kanan dan masuk row atau tengahtengah jalan tol. Kemudian, mobil itu terbakar. Tiga korban di antaranya tewas terjebak api.
BANDUNG - Para pemudik yang akan melintasi Tol Cikopo-Palimanan (Cipali), Jawa Barat, diminta waspada. Sebab, jalan bebas hambatan sepanjang 116,75 kilometer itu rawan kecelakaan. Sejak dibuka pada 14 Juni 2015, sudah terjadi beberapa kali kecelakaan.
Terakhir di Km 178+800 di wilayah Sumberjaya, Majalengka, Senin (6/7) pukul 16.00. Sebuah Gran Max E-1720MX yang melaju dengan kecepatan
“Akibat kecelakaan tersebut, tiga korban meninggal di tempat kejadian perkara (TKP) karena terbakar, sedangkan tiga korban lainnya meninggal dalam perjalanan ke RS Arjawinangun, Cirebon,” kata Jubir Polda Jabar, Kombes Sulistyo Pudjo Hartono, semalam. (Bersambung hlm 11 kol 1)
EVAKUASI KORBAN : Petugas mengevakuasi korban kecelakaan di ruas Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) kilometer 178+800, Jabar, Senin (6/7). (30)
(Bersambung hlm 11 kol 3)
SM/Antara
TEROR KPK : Mobil di halaman rumah milik salah seorang penyidik KPK yang mendapat teror pengrusakan dengan air keras dan ancaman benda dugaan bom di Perumahan Mediterania Regency, Blok A No 160 A, Jakamulya, Bekasi, Jawa Barat, Senin (6/7). (30) SM/Antara
Referendum Yunani Tolak Tuntutan Bailout
Melukis Wajah
Eropa Upayakan Kesepakatan Baru
Menikmati Puasa 19 Jam MENJALANI puasa Ramadan di negeri orang tentu saja menghadirkan kerinduan untuk menikmati suasana puasa di Tanah Air. Tidak ada kesemarakan seperti jajaran penjual makanan (Bersambung hlm 11 kol 3) SM/dok
”DALAM bulan ini ada suatu malam yang nilainya sama dengan seribu bulan, maka barang siapa diharamkan kebaikannya (tidak beramal baik di dalamnya), sungguh telah diharamkan (tidak mendapat kebaikan di bulan lain seperti di bulan ini)...”(Hadis Riwayat Ahmad, Nasai dan Baihaqy-Hadis Shahih Ligwahairihi)
ATHENA - Upaya Uni Eropa untuk memaksa Yunani tunduk kepada syarat-syarat yang diajukan para kreditor internasional gagal setelah referendum yang digelar pada Minggu (5/7) waktu setempat memperlihatkan mayoritas pemilih menolak tuntutan tersebut. Untuk sementara, hingga semalam hasil referendum menunjukkan 62 persen pemilih menolak tuntutan kreditor asing agar menaikkan pajak dan dana pensiun sebagai syarat pemberian bailout atau dana talangan kepada Yunani. Menteri Keuangan Inggris, George Osborne, memperingatkan situasi finansial di Yunani bisa semakin ter-
puruk setelah mayoritas pemilih menolak tuntutan itu. Dia meminta Athena dan para pemimpin zona euro mengupayakan kesepakatan baru. ”Jika dalam pertemuan itu tidak ada tanda-tanda bahwa Yunani dan negara-negara zona euro dapat mencapai kesepakatan, maka dikhawatirkan situasi keuangan di Yunani bakal makin scepat terpuruk. Kita harus realistis, prospek resolusi yang menyenangkan atas krisis ini telah sirna,” tegas Osborne. Pertemuan Darurat Perdana Menteri Yunani Alexis Tsipras berjanji kepada Kanselir Jerman Angela Merkel bahwa Yunani akan membawa proposal baru
demi mencapai kesepakatan dalam pertemuan darurat para pemimpin zona euro yang akan diadakan Selasa (7/7). Dia juga menyatakan, negaranya tidak bermaksud hendak keluar dari Eropa dan penggunaan mata uang euro tidak dapat dicabut. Sejumlah pemimpin Eropa mulai menyikapi hasil referendum tersebut. Kanselir Jerman, Angela Merkel, langsung menelepon Presiden Prancis Francois Hollande. Mereka berdua menyatakan, keputusan warga Yunani harus dihormati dan mendesak pertemuan darurat negara-negara pengguna mata uang euro. (Bersambung hlm 11 ko l)
SM/telegraph
MELUKIS tidak hanya bisa dilakukan di atas kanvas, tetapi juga bisa di wajah seseorang. Kemarin, sejumlah seniman dunia berlomba-lomba menunjukkan kepiawaian mereka dengan melukis wajah dan tubuh sejumlah model dalam World Body Painting Festival, di dekat Danau Woerthersee di Poertschach, Austria. (telegraph-wul-38)
2
NASIONAL
Rekonstruksi, Margriet Senyum-Senyum DUA tersangka, Margriet Megawe dan Agus Tay, menjalani 81 adegan rekonstruksi pembunuhan Angeline di tempat kejadian, Jalan Sedap Malam Nomor 26 Denpasar, Senin (6/7).
Semarang dan Sekitarnya Rabu, 8 Juli
Selasa, 7 Juli Zuhur 11.46
Asar 15.06
Magrib 17.38
Isya 18.50
Imsak 04.21
Subuh 04.31
9
EDUKASIA
Baru 451 Perguruan Tinggi Terakreditasi
Wildan Hermawan, Pemrakarsa Sukarelawan ”SLKT”
DARI 3.317 perguruan tinggi (PT) di seluruh Indonsia, baik negeri maupun swasta, yang baru terakreditasi baru 451 institusi saja.
Tolak Donatur Titip Logo Parpol
SM/Dwi Ariadi
Berawal dari dunia maya menjadi aksi nyata. Hal itulah yang kini dilakukan oleh grup pengguna Facebook Sisi Lain Kabupaten Tegal (SLKT).
Wildan Hermawan
SELAMA empat tahun terakhir, berbagai kegiatan sosial telah dilakukan, seperti membantu warga miskin, pengobatan gratis, dan kini saat Ramadan, membagi takjil
gratis kepada pengguna jalan. Jumlah takjil yang dibagikan pun mencapai ribuan. Wildan Hermawan (38), merupakan pemrakarsa berdirinya SLKT dan berbagai kegiatan yang telah dilakukan. Warga Perumahan Taman Induk, Desa Kaliwadas, Kecamatan Adiwerna ini mengungkapkan, pembagian takjil gratis sudah menjadi program rutin tahunan SLKT pada Ramadan. ”Alhamdulillah, tiap tahun kami lakukan. Bahkan, sumbangan dari para donatur pada
2014 lalu sampai Rp 22 juta. Dari dana itu ada 9.000 bungkus takjil sudah kami bagikan kepada masyarakat. Satu hari ada 300 bungkus,”kata Wildan, kemarin. Dia mengatakan, kegiatan sosial yang dilakukan itu merupakan bagian dari semangat pembentukan SLKT yang memiliki slogan ”Kritis, Peduli, Berbagi”. Dari berbagai program kepedulian sosial itulah SLKT dilirik sejumlah pihak. (Bersambung hlm 11 kol 1)
Grebek Lailatul Qadar, Seminggu Khataman Alquran Tiga Kali (Kanal ”Ramadan”) Perangko Prisma Solusi Pengganti Kartu Lebaran (Kanal ”Bisnis”)
SELASA, 7 JULI 2015
Margriet Senyum-Senyum ● Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Angeline DENPASAR - Dua tersangka, Margriet Megawe dan Agus Tay, menjalani 81 adegan rekonstruksi pembunuhan Angeline di tempat kejadian, Jalan Sedap Malam Nomor 26 Denpasar, Senin (6/7). Margriet menolak memeragakan berbagai adegan. Ia digantikan salah satu penyidik. Selama reka ulang, ibu angkat Angeline itu tidak menunjukkan reaksi membantah dan marah. ”Margriet sama sekali tidak ada perubahan mimik dan tidak marah. Dia malah senyumsenyum dengan petugas,” ucap kuasa hukum Agus, Hotman Paris Hutapea. Hotman optimistis kliennya aman dari tuduhan berdasarkan hasil rekonstruksi. Selain karena TKP berada di kamar wanita
SM/Antara
Pemerintah Undang Muhammadiyah
JAKARTA - Sehari setelah kebakaran di JW Sky Lounge, Terminal 2F Bandara SoekarnoHatta, Tangerang, jadwal penerbangan Garuda masih banyak yang kacau, Senin (6/7). Akibatnya, penumpang menumpuk di ruang pemberangkatan. Tak sedikit yang marah-marah karena antrean tak kunjung terurai dan tak ada kejelasan pemberangkatan yanmg tertunda sejak Minggu. ”Saya seharusnya berangkat kemarin sore (Minggu sore), namun sampai sekarang belum berangkat,” kata Hendra, penumpang tujuan Semarang, Senin pagi.
JAKARTA - Pemerintah tetap menunggu hasil rukyatul hilal dan sidang isbat pada 16 Juli untuk menentukan 1 Syawal 1436 H atau Idul Fitri 2015. Falakiah Nasional di Pondok Pesantren Modern Islam (PPMI) Assalaam, Desa Pabelan, Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Senin (6/7). Berbesar Hati Kemenag, imbuh Lukman, telah menyiapkan petugas yang akan mengamati bulan sabit muda di sejumlah provinsi. ’’Kalau nanti Idul Fitri berbeda, semua elemen masyarakat harus berbesar hati dan berjiwa besar,’’ ujarnya. Ia mengimbau semua pihak tidak memberikan komentar yang seakan-akan menghebohkan perbedaan tersebut. Ketua Panitia Halakah Falakiah Nasional Arkanudin Budianto menjelaskan, Menteri Agama hadir untuk memberikan ceramah ilmiah soal Membumikan Ilmu Fala di Indonesia.
gram angkutan sepeda motor gratis yang diselenggarakan Kemenhub. ’’Pendaftaran dibuka sampai 8 Juli atau sampai kuota habis,’’ ujarnya di Jakarta, Senin (6/7). Masyarakat yang ingin mendaftar, lanjutnya, dapat datang langsung ke kantor Kemenhub di Jalan Merdeka Barat No. 8, Jakarta Pusat. Pendaftaran dibuka setiap hari
Semula Hendra dijadwalkan kembali berangkat Senin pukul 09.50, namun ditunda pukul 10.20. Hingga pukul 10.20 belum ada tandatanda ia bisa berangkat. Hendra mengatakan, selama menunggu, ia mendapat kompensasi makanan ringan saat berbuka, namun tidak diambil karena terjadi rebutan antarpenumpang. Ia juga terpaksa menginap di mushala bandara. Seorang penumpang jurusan Pekabaru, Sarli, juga mengalami penundaan. Sebenarnya ia berangkat Minggu sore, namun dijadwal ulang berangkat Senin pukul 09.30. Namun sekitar
pukul 10.20, diumumkan bahwa keberangkatan pesawat GA 174 yang ditumpanginya ditunda hingga pukul 13.05 karena alasan operasional. Beberapa kali petugas mengumumkan penundaan keberangkatan pesawat lain. Ketua DPR Setya Novanto meminta pemerintah segera menginvestigasi kebakaran di Bandara Soekarno-Hatta, Minggu lalu. Dia meminta Menteri Perhubungan Ignasius Jonan menindaklanjuti, apakah ada permasalahan sistem di balik insiden tersebut. Dia berharap, investigasi dapat dilakukan dengan cepat. (J13,ant-59)
Jaksa Dakwa Barnabas Suebu Rugikan Negara Rp 43,3 Miliar SM/Yoma Times Suryadi
MENGHADIRI HALAKAH: Menag Lukman Hakim Saifuddin menghadiri Halakah Falakiah Nasional di PPMI Assalaam, Desa Pabelan, Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Senin (6/7).(30) Acara yang digelar 5-7 Juli itu dihadiri perwakilan 30 pesantren dan 70 ahli astronomi se-Indonesia. Selain itu, Menag juga meresmikan observatorium satu-satunya yang berada di lingkungan pesantren.
’’Salah satu tujuannya untuk menentukan 1 Ramadan sama, 1 Syawal juga sama. Kami merancang pemikiran yang menghasilkan rekomendasi-rekomendasi untuk pemerintah,’’jelasnya. (H80,F4-59)
Kuota Mudik Gratis untuk Motor Sisa 3.884 JAKARTA - Kuota untuk angkutan sepeda motor gratis pada mudik Lebaran 2015 tersisa 3.884 unit. Kuota tersebut untuk semua moda transportasi pengangkut pemudik bermotor, yakni bus/truk, kereta api, dan kapal laut. Kepala Pusat Komunikasi Publik Kementerian Perhubungan JABarata mengatakan, masyarakat masih dapat mengikuti pro-
IKUTI REKONSTRUKSI: Tersangka kasus pembunuhan Angeline, Margriet Megawe dikawal polisi usai mengikuti rekonstruksi di rumahnya di Denpasar, Senin (6/7). (30)
dan menemukan Angeline telah tergeletak, namun dibantah Margriet. Margriet mengaku Agus telah berdiri di depan kamarnya. ”Saat itulah Agus menyatakan Margriet pembohong,” imbuh Hotman. Pendamping saksi dari Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Denpasar Siti Sapurah mengatakan, Susiani dan Handono menjalani sejumlah adegan yang merekonstruksi keseharian Margriet dan Agus di rumah tersebut. Handono dan Susiani merupakan suami istri yang pernah kos di rumah itu. Menurut penuturan keduanya, meski tidak berada di rumah Margriet selama 24 jam karena harus bekerja dan biasanya baru pulang sekitar pukul 17.00 Wita, mereka memperhatikan kondisi terakhir Margriet dan Agus, terutama saat Angeline dilaporkan hilang. (ant-59)
Penerbangan Garuda Masih Kacau
● Penentuan Idul Fitri 2015
Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengatakan, pihaknya tidak akan terburu-buru menentukan 1 Syawal, meskipun Pengurus Pusat Muhammadiyah sudah memastikan akan merayakan Idul Fitri pada 17 Juli 2015 melalui metode hisab atau perhitungan. Menurut Lukman, Kemenag tetap akan mengundang Muhammadiyah untuk ikut dalam sidang isbat. Sebelumnya Muhammadiyah juga diundang saat sidang isbat untuk menentukan 1 Ramadan di kantor Kemenag, 15 Juni lalu. Selain itu, pihaknya juga mengundang para ulama, ahli astronomi, kiai, dan organisasi keagamaan Islam lainnya. ’’Semua kami undang. Nanti masing-masing pandangan akan terlihat pada sidang isbat,’’ katanya saat menghadiri Halakah
berusia 60 tahun itu, keterangan dua saksi, Handono dan Susiani, bersesuaian dengan pengakuan Agus. ”Dua saksi bersesuaian dengan Agus tentang kejadian (Sabtu, 16 Mei 2015) sejak pagi sampai siang pukul 12.30 Wita. Yang diterangkan Agus benarbenar akurat dengan saksi,” katanya. Hotman menjelaskan, pembunuhan oleh Margriet terjadi pada adegan ke-50 dengan menjambak korban dan membanting ke lantai hingga tewas. Bahkan saat Angeline dikubur, lanjut dia, Margrietlah yang memutar mayat bocah delapan tahun itu. Bersitegang Saat rekonstruksi, kedua tersangka sempat bersitegang karena Agus mengaku dipanggil Margriet ke dalam kamarnya
Senin-Kamis pukul 08.30-15.00, Jumat pukul 08.30-11.00, dan pukul 13.30-16.00, serta SabtuMinggu pukul 09.00-15.00. Menurutnya, untuk arus mudik dengan angkutan darat tersisa 11 sepeda motor dari kuota 2.900. Nanti sepeda motor akan diangkut dengan truk dan penumpang dengan bus. Untuk arus balik, kuota moda darat 300 sepe-
da motor sudah terpenuhi. Untuk kereta api, tersisa 341 sepeda motor untuk arus mudik dari 4.921 kuota yang disediakan. Sedangkan arus balik, sisa kuota 794 dari kuota 4.900. Barata menambahkan, untuk arus mudik dengan kapal laut, kuota yang tersisa 1.148 dari 6.250. Arus balik, sisa 1.590 dari kuota 6.250 sepeda motor. (bn,F4-59)
JAKARTA- Tim Jaksa Penuntut Umum Komisi Pemberantasan Korupsi mendakwa Gubernur Papua periode 2006-2011 Barnabas Suebu melakukan tindak pidana korupsi dalam perencanaan pembangunan pembangkit listrik tenaga air (PLTA). Akibatnya, negara merugi Rp 43,362 miliar. ”Secara sah melawan hukum, yaitu mengarahkan kegiatan detail engineering design (DED) Paniai dan Sentani tahun anggaran 2008, DED Urumuka dan DED Memberamo TA 2009 dan TA 2010 di Provinsi Papua agar dilaksanakan oleh perusahaan milik terdakwa, yakni PT KPIJ tanpa melalui proses pelelangan sebagaimana mestinya,” kata Jaksa KPK Fitroh Rohcahyanto di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Senin (6/7). Tindak pidana korupsi ini, menurut Fitroh, dilakukan Barnabas bersama Direktur Utama PT Konsultansi Pem-
bangunan Irian Jaya (KPIJ) La Musi Didi dan Kepala Dinas Pertambangan dan Energi Jannes Johan Karubaba. Menurut Fitroh, Barnabas menginginkan agar pekerjaan tersebut dilakukan PT KPIJ, perusahaan miliknya. ”Namun karena PT KPIJ tidak memiliki kemampuan untuk melaksanakan proyek itu, terdakwa memerintahkan Dirut PT KPIJ La Musi Didi mencari perusahaan lain yang bersedia beker jasama untuk melaksanakan kegiatan dimaksud,” paparnya . Perkaya Diri Sendiri Fitroh menambahkan, Barnabas memperkaya diri Rp 550 juta, dan memperkaya orang lain, di antaranya Jannes Johan Karubaba Rp 4,805 miliar dan La Musisi Didi Rp 5,017 miliar.
Barnabas juga memperkaya pihak-pihak lain yang terkait proyek, antara lain panitia pengadaan dan panitia pemeriksa barang. Ia juga didakwa memperkaya korporasi, yaitu PT KPIJ Rp 20,26 miliar, PT Indra Karya Rp 2,061 miliar, dan PT Geo Ace Rp 532,6 juta. (D3-59)
Barnabas Suebu SM/Dananjoyo Kusumo
Menjajakan Buku di Jerman (2-Habis)
Alunan Kecapi dalam Gemuruh Keislaman ADAbanyak cara memperkenalkan gagasan-gagasan dan aneka buku karya orang
Indonesia di Jerman. Salah satu cara yang menarik adalah perhelatan yang didesain oleh Ketua
SM/Triyanto Triwikromo
PERTUNJUKAN IMAM: Pertunjukan Imam Soleh dan Atjep Hidayat bertajuk ‘Water, Bird, and Ancestors’ (‘Air, Burung, dan Nenek Moyang’) di di Museum Rautenstrauch Joest, Koln, belum lama ini. (30)
Komite Pertunjukan, Pameran, dan Seminar Frankfurt Book Fair 2015, Slamet Rahardjo Djarot, di Museum Rautenstrauch Joest, Koln. Di kota asal eau de cologne 4711 itu, Slamet menampilkan pertunjukan, pembacaan karya, dan diskusi bertema ”Muslim Diaspora and the Problem in Integration”. ”Keislaman di Indonesia yang sangat anggun itu bisa diperlihatkan kepada publik Jerman dalam aneka bentuk. Pertama, lewat pertunjukan puisi plus kecapi Imam Soleh dan Atjep Hidayat bertajuk ‘Water, Bird, and Ancestors’(‘Air, Burung, dan Nenek Moyang’) yang instingtif. Kedua lewat pembacaan cerpen Triyanto Triwikromo dan petikan novel Okky Madasari yang kreatif. Ketiga melalui paparan akademis Dr Syafiq Hasyim dan Dr Luthfi Assyaukanie,’’ujar pria yang kini lebih dikenal sebagai bintang acara televisi ’’Sentilan Sentilun” itu. Pertunjukan Imam dan Atjep
tentang pencarian air kehidupan berhasil menggiring khalayak untuk memahami apa yang seharusnya dilakukan manusia (Islam) saat berelasi denganAllah. Kata Imam, ‘’...jika kau mampu memberi cinta kepada siapa pun/ jika kau menjadi murid dari berbagai ilmu/ jika kau menempatkan perbedaan sebagai kekayaan/ jika kau mampu menunjukkan pintu bagi kehidupan siapa pun/ jika kau menempatkan bangsa mana pun sebagai manusia/ maka kau manusia.” Bukan hanya itu. Diiringi suara seruling dan kecapi khas Sunda oleh Atjep yang menyayatnyayat, Imam memberi simpulan tentang hakikat hidup. ”Jika jalanmu menanjak tenagamu haruslah keikhlasan/ jika jalanmu berbatu tenagamu haruslah ketawakalan/ jika jalanmu buntu napasmu haruslah kesabaran//.” Akhirnya sang anak menemukan air kehidupan. Akan tetapi, Imam melanjutkan, ”Tubuhmu sudah penuh luka/ tak
boleh lagi ada luka/ karena senjatamu kasih sayang/ berikan air itu kepada siapa pun/ jangan kaubedakan/ di seberang lautan sana ada jiwa kita yang lain/ mereka adalah saudara kita//.” Fondasi Kreatif Begitulah, pertunjukan Imam dan Atjep memberi fondasi yang pas bagi pembacaan cerpen saya dan Okky Madasari. Sebagaimana pertunjukan di Berlin, saya melantunkan ”Pangkur”. Setelah itu, saya membacakan prolog novel saya, Surga Sungsang. Kata saya, ”Rahasiakanlah cintamu pada-Ku. Jangan sampai angin mendengar meski sesiut apa pun. Rahasiakanlah cintamu pada-Ku. Jangan sampai senja melihat meski sezarah apa pun. Rahasiakanlah cintamu pada-Ku. Jangan sampai langit meraba meski selembut apa pun. Jadi, mengertilah, cinta-Ku, sembunyikanlah tangismu meski seluka apa pun. Diamlah. Aku membenci dunia yang gaduh...” Setelah itu, cuplikan novel saya, ”Der elfte Heilige” dibacakan oleh Karl Mertes (Ketua Deutsch Indonesische Gesellschaft Koln). Okky juga masih memba-
cakan petikan novel Pasung Jiwa. Novel tentang kondisi transgender di Indonesia yang juga dibacakan oleh Karl Mertes seabagai ”Seelen in Ketten” itu antara lain ingin mengatakan: ...mungkin aku akan mengakhiri semuanya, lari sejauh-jauhnya, meninggalkan tembok-tembok yang mengukungku, meninggalkan hidupku...Memilih terperangkap dalam hidupku sendiri, memilih terkurung dan tertawan. Memilih untuk tak mendapatkan kebebasan, karena sesungguhnya aku terlalu takut untuk mendapatkan kebebasan itu. Sebab aku terbiasa tertawa, sebab aku terbiasa menatap dalam kungkungan.” Begitulah ”problem-problem keislaman” dicari solusi lewat jalan kreatif, lewat novel. ”Di sinilah orang Jerman kian tahu betapa keislaman di Indonesia tidak satu warna. Tidak selalu menjadi problem, tetapi justru menjadi solusi,” kata Slamet Rahardjo. Bagaimana keislaman dalam perspektif para akedemikus? Baik Syafiq maupun Luthfi menjelaskan perbedaan prinsip antara kehidupan Islam di Indonesia dan Jerman. Lebih banyak nilai-nilai Islam yang bertentangan dengan
nilai-nilai yang dianut di Jerman ketimbang nilai-nilai yang dianut di Indonesia. Karena itu cara berelasi dengan Islam di Barat dan Indonesia harus dengan pendekatan yang berbeda pula. ”Saya pribadi tidak masalah berelasi dengan orang-orang di Jerman karena sebagai orang NU, saya terbiasa hidup dalam perbedaan,” kata Syafiq. Akan tetapi bukan berarti tak ada masalah orang Islam Indonesia di Jerman. Syafiq menjelaskan, ”Justru beberapa orang Indonesia di Jerman membela Islam radikal. Ini karena mereka diawasi dan dibantu oleh agenagen yang menganut salafiyah. Karena ingin mengurangi ketegangan dan salah paham terhadap Islam dari orang Jerman itulah, saya mendirikan NU Cabang Berlin.” Begitulah, pengenalan keislaman dan buku-buku bernuansa keislaman telah dicoba di Koln. Oktober mendatang di Frankfurt Book Fair 2015 diharapkan orang-orang Jerman tak kaget terhadap keislaman dan keindonesiaan dalam aneka buku yang dijajakan. (Triyanto Triwikromo59)
SELASA, 7 JULI 2015
SELASA, 7 JULI 2015
Remitansi TKI Naik JAKARTA - Hingga April, remitansi (uang yang dikirim ke keluarganya di Tanah Air-Red) TKI tahun ini naik 15,5% atau 485.822.014,29 dolar AS dibandingkan dengan April 2014. Sampai April 2015 jumlahnya 3.119.459.642,00 dolar AS, sedangkan per April 2014 2.633.637.627,71 dolar AS. TKI yang mengirim remitansi terdiri atas TKI formal 1.501.942 orang dan informal 2.209.960 orang. Remitansi April tahun ini dari TKI formal 1.121.256.493,00 dolar AS, informal 1.037.486.521,00 dolar AS, dan profesional 960.716.628,00 dolar AS. Berdasarkan data Bank Indonesia (BI), tahun ini remitansi TKI formal lebih besar daripada remitansi TKI informal. Tiga tahun terakhir, baru kali ini remitansi TKI formal lebih tinggi daripada TKI informal. ‘’Hal itu merupakan bukti upaya pemerintah mendorong
TKI untuk bekerja di sektor formal,’’ tegas Kepala Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI) Nusron Wahid, kemarin. Potensi Remitansi TKI yang masuk Tanah Air tersebut, menurut dia, masih bisa lebih tinggi lagi karena belum terhitung yang dikirim melalui jasa wesel pos, Western Union, dan jasa perorangan. ‘’Potensi remitansi TKI dari luar negeri sangat besar, tetapi masih belum tecermin smua dari pengiriman melalui lembaga resmi,’’ungkap dia. Pihaknya bekerja sama dengan BI, OJK, dan Kementerian Ketenagakerjaan menyo-
sialisasikan transaksi nontunai kepada calon TKI, TKI, beserta keluarganya. Antara lain tentang pengiriman gaji secara account to account (rekening ke rekening) dari majikan kepada TKI. Diharapkan, kata Nusron, melalui transaksi secara nontunai, data remitansi tercatat di BI dan jumlahnya lebih meningkat. Pada bulan Ramadan ini, lanjut dia, diasumsikan remitansi TKI akan meningkat. Tugas pemerintahlah yang perlu terus mendorong program literasi keuangan, terutama perencanaan keuangan. Dengan begitu, ujar dia, dana yang dikirim TKI kepada keluarganya dapat digunakan untuk kepentingan investasi, misalnya dalam bentuk membuka usaha di pedesaan, dan tidak hanya untuk konsumsi. ‘’Biar hasil jerih payah TKI memberikan manfaat bagi pembangunan ekonomi pedesaan,’’ tandas Nusron.(di-29)
Adik Tolak Angin Diperkenalkan Target Produksi Padi Tiap Provinsi Naik
SM/Simon Dodit
SEORANG buruh tani menjemur padi di tempat penjemuran padi wilayah Kecamatan Banyubiru, Kabupaten Semarang, kemarin. Pemerintah menargetkan produksi padi setiap provinsi naik antara lima dan sepuluh persen sebagai upaya menuju swasembada beras nasional. Targetnya, 73,4 juta ton gabah kering giling (GKG) selama 2015.(29)
Evalube Kuasai 20% Pasar Jateng-DIY YOGYAKARTA - Minyak pelumas atau oli Evalube di Jateng dan DIYmenguasai pasar 15% hingga 20%. Ada kecenderungan penjualannya terus meningkat tiap bulan. ‘’Salah satu faktor pendorong kenaikan penjualan itu karena jumlah pengguna sepeda motor di kedua wilayah termasuk banyak,’’ ujar Ivan Rastianto, Marketing Manager Evalube disela-sela acara ‘’Bikers Sebar Kebaikan Ramadan Bersama
Evalube’’ di Yogyakarta, kemarin. Kegiatan tersebut diikuti ratusan bikers dari Yogyakarta dan sekitarnya. Para bikers dan Evalube menyerahkan bantuan kepada anak-anak panti asuhan di Kota Pelajar dan sekitarnya. Ia mengakui angka kenaikannya belum seberapa, tetapi tiap bulan selalu naik. Sebelumnya, hanya menguasai pasar sekitar 10%, tetapi sekarang sudah naik menjadi 15% sampai 20%.
Dari angka tersebut, lanjut dia, sebagian besar atau hampir 75% merupakan minyak pelumas sepeda motor, sedangkan sisanya minyak pelumas kendaraan roda empat. Optimistis Secara nasional, kata Ivan, tahun lalu pasar minyak pelumas Evalube naik sekitar 10%, dan tahun ini perusahaan menargetkan naik 12%. ‘’Kami optimistis, karena dari Januari hingga Juni sudah tercapai 6%. Diharapkan sampai
akhir tahun target terpenuhi,’’ tegas dia. Untuk mencapai target, pihaknya melakukan berbagai kegiatan bersama komunitas sepeda motor serta menggalang kerja sama dengan pihak-pihak lain. Contohnya, melalui kegiatan yang dikemas dalam acara ‘’Bikers Sebar Kebaikan Ramadan Bersama Evalube’’ yang melibatkan ratusan bikers di Yogyakarta dan sekitarnya. (sgt-29)
YOGYAKARTA - PT Jamu dan Farmasi Sido Muncul memperkenalkan produk terbarunya, Tolak Linu. ‘’Adik’’Tolak Angin itu khusus untuk penderita pegal dan linu. ‘’Tolak Linu baru akan diluncurkan pada 12 Juli 2015 mendatang. Kemasannya mirip dengan Tolak Angin, karena Tolak Linu memang ‘adik’nya,’’ tutur Presiden Direktur Irwan Hidayat di Yogyakarta, kemarin. Menurut dia, produk baru tersebut sudah siap dipasarkan. Peluncurannya 12 Juli nanti bersamaan dengan program mudik lebaran yang rutin digelar perusahaannya. Tolak Linu, lanjut dia, dikembangkan untuk menjawab kebutuhan mereka yang terserang pegal linu, terutama orang-orang berusia 40 tahun ke atas.
Produk tersebut bebas gula, sehingga bisa dikonsumsi oleh mereka yang punya sakit gula atau diabetes. Sampai sekarang, menurut Irwan, Sido Muncul sudah mengeluarkan 170 produk. Produk baru itu sebagai bentuk respons terhadap keinginan masyarakat. Sebelum diluncurkan, pihaknya terlebih dulu mensitribusikan sekitar 10% produk tersebut dengan kemasan bernama Pegelinu. ‘’Namun, setelah dievaluasi akhirnya kami merevisi namanya menjadi Tolak Linu,’’ ungkap dia. Untuk sementara ini, kata dia, produk baru itu hanya akan diedarkan di pasar domestik. Setelah pasar domestik berkembang, barulah ke luar negeri. (sgt-29)
MPV Penyangga Sektor Otomotif
NUC Cocok Dipakai di Sekolah
Hemat Daya dan Tempat, Kinerja Tinggi ERA baru pendidikan digital, termasuk dimulai ujian nasional online berbasis komputer mendatangkan celah baru bagi industri komputer di Tanah Air. Kebutuhan sekolah terhadap sebuah laboratorium komputer sebagai sarana ujian nasional online berbasis komputer, membuat industri komputer kembali berupaya memasarkan produk terbaik mereka, tak terkecuali Intel Indonesia. Sugiyarto, pengelola Excellent Computer dan Channel Distributor Intel di Semarang mengatakan Intel menjagokan Intel Next Unit Computing (NUC) sebagai produk yang ditawarkan ke sekolah-sekolah. Keunggulan NUC diban-
dingkan dengan komputer desktop biasa terletak pada hemat daya listrik karena hanya butuh daya sebesar 10 watt dengan kinerja setara dengan komputer desktop biasa. ‘’NUC adalah perangkat komputer built up dari Intel, dengan kemampuan tinggi dan kinerja responsif. Cocok digunakan di sekolah-sekolah, apalagi sekarang sudah diadakan ujian nasional online berbasis komputer, sehingga dibutuhkan perangkat komputer yang kinerjanya mumpuni serta mampu mendukung pelaksanaan ujian nasional online berbasis komputer,’’ jelas Sugiyarto. NUC dengan daya listrik kecil mudah dioperasikan di sekolah-sekolah yang memili-
ki daya listrik terbatas. Selain itu, punya kelebihan berupa ukuran fisik yang sangat kecil, hanya sebesar telapak tangan sehingga sangat cocok untuk sekolah yang hanya memiliki ruangan laboratorium komputer terbatas. Efisiensi Sugiyarto menuturkan berdasarkan perhitungannya, efisiensi biaya listrik yang didapatkan dari penggunaan 40 unit NUC untuk satu laboratorium bisa mencapai Rp 1,2 juta per bulan jika dibandingkan dengan menggunakan komputer desktop biasa. ‘’Dengan daya listrik yang lebih hemat, panas yang dihasilkan NUC juga jauh lebih kecil daripada komputer biasa. Penggunaan AC dalam laboratorium komputer pun
SM/Budi Nugraha
GUNAKAN NUC INTEL : Laboratorium komputer sekolah yang menggunakan Next Unit Computing (NUC) dari Intel.(29)
akan berkurang. Tentu, hal itu merupakan tambahan efisiensi biaya listrik bagi sekolah,’’ imbuh dia. Di Kabupaten Semarang, saat ini sudah ada beberapa sekolah yang menggunakan NUC di laboratorium komputernya untuk menunjang kegiatan belajar dan mengajarnya. Salah satu sekolah yang sudah menggunakan adalah SMK Kanaan, Ungaran, Kabupaten Semarang. Sugiyono, pengurus Yayasan Lembaga Pendidikan Kanaan Nusantara, Ungaran, Kabupaten Semarang yang menaungi SMK Kanaan menyebutkan banyak hal yang menjadi bahan pertimbangan sebelum mereka memutuskan menggunakan NUC di SMK tersebut. ‘’Selain praktis, NUC hemat listrik dan hemat tempat. Juga menunjang kegiatan belajar mengajar sehingga guru bisa langsung memonitor muridnya, serta memudahkan interaksi antara guru dan muridnya,’’tegas dia. SMK Kanaan Ungaran yang mulai beroperasi pada tahun pelajaran baru ini sudah memiliki 30 unit NUC yang akan digunakan di laboratorium komputer untuk menunjang kegiatan belajar dan mengajar, khususnya di jurusan manajemen. ‘’NUC sangat menolong jika digunakan untuk ujian nasional online karena tidak ribet. Contohnya, soal ujian bisa diberikan langsung kepada siswa via NUC, kemudian siswa akan menjawab dan mengirimkan jawabannya kepada guru; lalu, guru bisa langsung menilai,’’ ungkap Sugiyono. (Budi Nugraha-29)
SM/Anggun Puspita
BERI SANTUNAN : Kepala Cabang Indomobil Nissan Setiabudi Rommy Hidayat memberikan santunan kepada anak panti asuhan.(29) SEMARANG - Pada kondisi ekonomi yang tidak stabil, penjualan mobil jenis multi purpose vehicle (MPV) menjadi penyangga sektor otomotif. ‘’Mobil jenis tersebut berkontribusi besar terhadap total angka penjualan,’’ tutur Kepala Cabang Indomobil Nissan Majapahit Semarang, M Sahid Ramadhan, kemarin. Menurut dia, Grand Livina hingga sekarang masih menjadi penyumbang terbesar dari total penjualan Nissan-Datsun. ‘’Kontribusinya 65% dari total penjualan mobil NissanDatsun di Jateng pada MeiJuni,’’ungkap dia di sela-sela ga-
thering komunitas Nissan di Hotel Noormans, kemarin. Penjualan MPV tersebut, lanjut dia, per bulan 80 unit. Walaupun tidak sebanyak tahun lalu, yakni 100 unit per bulan, minat masyarakat masih besar. Meningkat Secara umum, kata dia, tahun ini penjualan Nissan-Datsun meningkat dibandingkan dengan tahun lalu. Penyebabnya, kehadiran Datsun yang tergolong mobil terjangkau dan ramah lingkungan atau low cost green car (LCGC). Tahun ini, Nissan-Datsun menargetkan menjual 2.000 unit
mobil. ‘’Pada semester I sudah tercapai 45%. Kami harapkan semester II dapat mencapai target,’’ imbuh Rommy Hidayat, Kepala Cabang Indomobil Nissan Setiabudi. Berdasarkan pengalaman tahun-tahun sebelumnya, tutur dia, menjelang Lebaran kebutuhan masyarakat terhadap mobil meningkat. ‘’Untuk itu kami konsolidasi antarcabang menggelar bazar atau pameran yang menawarkan program promosi menarik,’’kata Lutfi Affandi, Kepala Cabang Indomobil Nissan Puri Anjas moro Semarang.(K3-29)
SELASA, 7 JULI 2015
S AHAM P ENCETAK U NTUNG
13.348
S AHAM P ENCETAK R UGI
+/-
KODE
LAST
+/-
9.250
1.250
UNVR
40.500
875
71.100
550
UNTR
19.000
850
LPIN
6.825
500
INTP
21.300
450
AALI
25.825
325
BBRI
10.400
425
KODE
LAST
SUPR HMSP
SM/Fista Novianti
FOTO BERSAMA : Ketua BPD Hipmi Jateng, M Reza Tarmizi (kedua kiri), Founder GUNTING PITA : Ketua BPD Hipmi Jateng M Reza Tarmizi (kanan) bersama Founder dan Presiden Direktur PT dan Presiden Direktur PT Micromart Indonesia Kencana Farid MN (empat kanan) Micromart Indonesia Kencana Farid MN (kiri) memotong pita tanda pembukaan Rumah Usaha Hipmi di Micromart berfoto bersama Ketua Karang Taruna Jateng Dede Indra Permana Soediro (ketiga kiri) Tower Jalan Pahlawan, akhir pekan lalu.(29) dan pengurus. (29) SM/Fista Novianti
Pasarkan Produk UMKM
Hipmi Jateng Gandeng Micromart SEMARANG - Badan Pengurus Daerah (BPD) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Jateng dan PT Micromart Indonesia Kencana bekerja sama memasarkan produk usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Sinergi tersebut ditandai oleh penandatanganan nota kesepahaman atau memorandum of understanding (MoU) antara Ketua BPD Hipmi Jateng M Reza Tarmizi dan Founder serta Presiden Direktur PT Micromart Indonesia Kencana Farid MN di Micromart Tower Jalan Pahlawan Semarang, akhir pekan lalu. Kerja sama juga dilakukan dengan sejumlah perguruan tinggi dan Ketua Karang Taruna Jateng Dede Indra Permana Soediro. ‘’Produk-produk UMKM Jateng sangat potensial dipa-
sarkan di perusahaan ritel modern, misalnya Micromart. Hipmi bekerja sama dengan Micromart mencoba membantu pelaku UMKM memasarkan produk mereka ke gerai-gerai Micromart di provinsi ini,’’ tutur Reza. Hipmi, lanjut dia, ikut mendorong perekonomian lokal dengan cara membuka pasar bagi pelau UMKM. Selama ini, mereka kebingungan memasarkan produknya. Melalui Hipmi, produk mereka dipamerkan di sejumlah gerai Micromart di Jateng. Sebelumnya, ia telah melakukan pemetaan berbagai makanan ringan dari berbagai daerah. Contohnya lanting asal Kebumen, kuping gajah dan keripik tempe dari Solo, kripik apel buatan Tawangmangu, dan masih banyak lagi. Produk-produk tersebut akan
dipasarkan di beberapa gerai Micromart. Pelatihan Selain memasarkan produk, pihaknya membantu UMKM mendapatkan pelatihan di Rumah Usaha yang berlokasi di sebelah Micromart. Di antaranya pelatihan dari segi kualitas, kuantitas, dan kemasan produk, serta pelatihan kewirausahaan. Di Rumah Usaha, pelaku UMKM juga bisa saling berkonsultasi, menimba ilmu, serta mendapatkan pelatihan untuk pengembangan usaha. Farid MN menyebutkan Micromart menyambut baik produk UMKM masuk. Selama ini, 20%-30% produk yang dipasarkan gerai itu produksi lokal. Sebagian besar berupa makanan ringan dari berbagai daerah. ‘’Produk lokal yang masuk toko modern diharapkan dapat
meningkatkan profesionalitas pengusaha UMKM dalam memproduksi barang. Kami bantu mereka memasarkan produknya,’’ jelas dia. Micromart, menurut dia, berawal dari toko kelontong kecil sederhana di depan Mal Paragon. Melihat potensi yang besar di bisnis ritel, pihaknya mengembangkan usahanya dengan membuka sekitar 30 gerai di berbagai pelosok daerah Jateng. Tahun ini, ia menargetkan tokonya bertambah menjadi 100 unit. Micromart menampung 4.000 produk dari sekitar 50-60 pemasok. Melihat minat beberapa mitra atau investor membuka toko Micromart, diputuskan mengembangkan lagi dengan konsep kemitraan. ‘’Biaya investasi berkisar Rp 40 juta-Rp 70 juta tiap gerai,’’ tandas Farid. (K14-29)
52% Transaksi Masih Pakai Valas JAKARTA - Data Bank Indonesia (BI) menunjukkan 52% transaksi di Indonesia masih menggunakan valuta asing (valas). Karena itu, sejak 1 Juli bank sentral memberlakukan kewajiban memakai rupiah dalam berbagai transaksi di Tanah Air. Deputi Gubernur BI Ronald Waas menyebutkan transaksi hampir Rp 74 miliar per tahun menggunakan mata uang asing, terutama dolar AS. “Kira-kira Rp 7 miliar sampai Rp 6 miliar per bulan transaksi masih memakai valas,” tutur dia, akhir pekan lalu. Ia menegaskan penggunaan mata uang milik negara menunjukkan kedaulatan bangsa. Kalau tidak memakai rupiah, berarti tak mengakui Indonesia. Meski telah mengeluarkan kebijakan mengenai kewajiban penggunaan rupiah, lanjut dia, BI masih membolehkan transaksi dengan valas pada beberapa kegiatan. ‘’Misalnya perdagangan internasional yang tak memungkinkan memakai rupiah,’’ujar Ronald. Kewajiban memakai rupiah, menurut dia, sebenarnya telah ditegaskan dalam UU No 7 Tahun 2011 tentang Mata Uang. Stabilitas ekonomi makro akhir-akhir ini mengalami ujian sangat berat. Volatilitas nilai tukar rupiah atas dolar AS sangat tinggi. Badan Pengurus Pusat (BPP) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) meng-
indikasikan ada desain besar untuk menjadikan rupiah sebagai mata uang ‘’sampah’’ di negaranya sendiri. Padahal mata uang sebagaimana rupiah merupakan simbol kehormatan dan kedaulatan ekonomi sebuah negara. ‘’Kita jangan cuma melihat secara kasat mata atas fenomena yang ada. Ada suatu desain untuk membuat rupiah tidak ada nilainya di negaranya sendiri,’’ ujar Ketua Umum BPP HIPMI Bahlil Lahadalia, kemarin. Ia meminta pemerintah dan BI menindak tegas dan tidak berkompromi terhadap pihakpihak yang masih bertransaksi dengan mata uang asing di wilayah negara Indonesia. Hipmi menilai penegakan aturan penggunaan mata uang rupiah masih sangat lemah. Akibatnya, rupiah secara mudah terus melemah meski sudah ada Peraturan Bank Indonesia (PBI) tentang kewajiban penggunaan mata uang rupiah dan UU Mata Uang. Desain menyampahkan mata uang rupiah, menurut Bahlil, sangat kasat mata. Di luar negeri, mata uang rupiah tidak diterima untuk ditukar dengan mata uang asing. Gejala yang sama mulai terjadi di dalam negeri; rupiah mulai ditolak untuk transaksi-transaksi tertentu. Pihaknya khawatir, perlahan-lahan rupiah tergeser tanpa disadari dari transaksi keseharian masyarakat. ‘’Awalnya, dari transaksitransaksi korporasi, pemerintah,
yang besar-besar. Lama-lama masuk ke transaksi ritel dan konsumsi. Itu yang perlu diwaspadai. Coba kita lihat daftar harga di restoran-restoran dan hotel-hotel besar, sudah mulai ada yang mencantumkan dolar AS, double currency. Lamalama rupiah tinggal kenangan,’’ ungkap dia. Sangat Besar Ia mengakui kebutuhan mata uang asing di dalam negeri memang sangat tinggi. Dengan ukuran ekonomi terbesar di Asia Tenggara dan masuk dalam jajaran 10 besar dunia, transaksi Indonesia dalam perdagangan internasional sangat besar. Namun, kepesatan kebutuhan mata uang asing itu tidak diikuti oleh penegakan kebijakan yang memperkuat mata uang lokal. ‘’Mata uang kita malah makin dianggap tidak ada nilainya,’’jelas dia. Logika sederhananya, ujar dia, rupiah semestinya makin seksi dan menjadi mata uang penyeimbang di kawasan Asia Tenggara, minimal mengikuti skala ekonomi kita yang sangat besar. Dicontohkan Tiongkok; ekonominya besar dan mata uangnya juga ikut dibesarkan, bahkan menjadi pesaing berat dolar AS. Bahkan, begitu cerdik dengan membuat mata uang sendiri untuk transaksi di luar negeri. ‘’Tetapi begitu masuk teritori yuan, semua mata uang asing harus jadi yuan,’’ tandas Bahlil. Sebelumnya, PBI No
17/3/PBI/2015 tanggal 31 Maret 2015 mewajibkan setiap transaksi yang dilakukan di wilayah Indonesia wajib menggunakan rupiah. PBI itu merupakan pelaksanaan dari UU No 7 Tahun 2011 tentang Mata Uang, serta berdasarkan pada UU tentang Bank Indonesia. Namun, ketentuan tersebut memberikan pengecualian atas beberapa transaksi, misalnya pelaksanaan APBN, perdagangan internasional, dan pembiayaan internasional yang dilakukan para pihak yang salah satunya berkedudukan di luar negeri. Termasuk, kegiatan usaha bank dalam valuta asing yang dilakukan sesuai dengan UU yang mengatur mengenai perbankan dan perbankan syariah, serta transaksi surat berharga yang diterbitkan pemerintah dalam valuta asing di pasar perdana dan pasar sekunder yang sudah diatur dengan UU. Selain itu, transaksi lainnya dalam valuta asing yang dilakukan berdasarkan UU. Agar kegiatan perekonomian dan implementasi kewajiban penggunaan rupiah dapat berjalan lancar, sesuai dengan Pasal 10 Ayat (3) dan Pasal 16 PBI tersebut, BI berwenang memberikan persetujuan kepada pelaku usaha. Persetujuan dilakukan atas dasar permohonan yang diajukan kepada BI untuk tetap dapat menggunakan valuta asing terkait dengan proyek infrastruktur strategis dan karakteristik tertentu.(bn-29)
SM/Fista Novianti
FOTO BERSAMA : Ketua BPD Hipmi Jateng, M Reza Tarmizi (kiri), Founder dan Presiden Direktur PT Micromart Indonesia Kencana Farid MN (kedua kiri), dan Ketua Karang Taruna Jateng Dede Indra Permana Soediro (ketiga kanan) berfoto bersama perwakilan perguruan tinggi.(29)
SELASA, 7 JULI 2015
Membangun Tanpa Komitmen Merawat Peristiwa kebakaran di Terminal 2E Bandar Udara Soekarno Hatta adalah tamparan yang paling keras terhadap pemerintah atas kelalaian merawat fasilitas-fasilitas publik. Sudah sangat banyak, bahkan juga terlalu banyak, fasilitas publik yang terkena musibah karena faktor pemeliharaan dan perawatan terabaikan. Pada kebakaran di bandara yang merupakan pintu gerbang Indonesia itu, faktor penyebab diduga korsleting akibat kabel yang sudah uzur.
Dampak berupa penundaan layanan terbang bagi ribuan penumpang akibat kebakaran tersebut masih belum seberapa jika dibandingkan dengan kejatuhan citra pemerintah di mata internasional. Bagaimana mungkin masyarakat internasional dapat memahami bahwa kebakaran yang menimpa salah satu terminal di bandara internasional itu dikarenakan kabel uzur? Lantas, bagaimana jaminan atas tingkat keamanan di seluruh bandara itu?
Belum hilang kesedihan masyarakat atas musibah helikopter Hercules yang diduga sudah terlalu tua untuk beroperasi, kebakaran di terminal bandara yang semestinya menjadi kebanggaan masyarakat dan pemerintah itu sungguh memprihatinkan. Jika penyelidikan penyebab kebakaran benar membuktikan kabel uzur itu sebagai pemicu kebakaran, makin terbukti etos kerja sebagian besar warga Indonesia yang tidak peduli dengan persoalan standar dan pemeliharaan.
Pepatah mengatakan, ‘’memelihara dan mempertahankan jauh lebih sulit ketimbang membangun dan mencapai sesuatu’’. Dibutuhkan kesadaran tanggung jawab yang luar biasa besar dan etos kerja yang sesempurna mungkin agar kegiatan pemeliharaan dan perawatan itu berlangsung secara alamiah. Betapapun, jika sudah menyentuh perkara seperti itu, sidak-sidak atau blusukan oleh para menteri dan presiden sekalipun tidak akan mampu mendeteksi hal itu.
Hampir semua dari ratusan pasar di seluruh Indonesia musnah terbakar karena korsleting, sebagai akibat dari pemeliharaan instalasi listrik yang minim dan asal-asalan. Apabila hal serupa juga menimpa sebuah bandara terpenting di Indonesia, betapa memalukan fakta itu. Para pejabat pemerintah semestinya memahami bahwa pemeliharaan fasilitas umum bertujuan mencegah kerusakan atau terjadinya penurunan kinerja suatu peralatan atau fasilitas publik.
Etos kerja itu hanya bisa dibangun secara menyeluruh. Tanggung jawab sosial masyarakat atas lingkungan dan fasilitas publik merupakan dasar yang kokoh untuk mengontrol dan membangun tanggung jawab para pejabat publik. Kesadaran bahwa pekerjaan lebih berat menunggu setelah pembangunan tercapai, yakni komitmen pemeliharaan dan pengelolaan, belum tertanam dan membudaya. Hasilnya, kita terperangah ketika musibah datang menimpa.
“Tracking” dan Masukan Publik Gambaran minat dan hasrat terlihat dari tahap awal seleksi calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi. Sebanyak 194 nama yang pekan lalu dinyatakan lolos administrasi dari 611 pendaftar, kini bersiap untuk menjalani tes objektif dan tes tertulis. Elemen-elemen kritis masyarakat pun kita harapkan mulai memelototi nama-nama tersebut, berpartisipasi memberi masukan, sehingga seleksi menghasilkan pimpinan KPK yang kuat.
Mengapa “patut dicatat”? Karena kita mengharapkan proses seleksi akan mengerucutkan produk yang berintegritas. Bagaimanapun, tim seleksi harus melakukan tracking dan mendengarkan masukan dari para pejuang antikorupsi tentang nama-nama yang dikhawatirkan punya agenda setting untuk melemahkan KPK. Jangan sampai seleksi capim justru dijadikan pintu masuk sistematis sebagai bagian dari pelemahan.
Kini bagian dari penilaian terhadap nama-nama yang lolos adalah penelusuran (tracking) dan pendapat publik. Integritas benar-benar disandangkan dari tracking rekam jejak, karena pada proses ini pastilah pemanfaatan media, terutama media sosial akan dimaksimalkan untuk membangun opini. Calon menggalang dukungan untuk mencitrakan diri, sedangkan catatan-catatan dari masyarakat bakal menjadi pertimbangan tim seleksi.
Pengawalan terhadap proses seleksi, langsung maupun tidak langsung sebenarnya sudah dilakukan oleh masyarakat melalui representasi elemen-elemen antikorupsi. Mobilisasi pengawalan perlu ditingkatkan ketika seleksi mulai memasuki tahap baru. Proses penjaringan bakal berlangsung panjang, termasuk uji kepatutan dan kelayakan di DPR, maka pengawalan publik juga perlu terus dijaga konsistensinya agar tidak mengendur.
Angka 611 pendaftar terbilang tinggi ketika awalnya dikhawatirkan seleksi bakal sepi peminat. Komplikasi hubungan antara KPK dengan Kepolisian yang digambarkan sebagai pertarungan Cicak Versus Buaya Jilid III, dan kecenderungan kriminalisasi terhadap para komisioner, menggambarkan kondisi tugas sebagai senapati perang melawan korupsi. Maka minat untuk mengikuti seleksi menjadi ilustrasi lain yang patut kita catat.
Pendapat publik terhadap namanama yang nanti akan diproses oleh tim seleksi pada tahap berikut kita harapkan memberi gambaran yang jujur, objektif, dan jernih, sehingga memberi makna dalam keterlibatan membangun KPK yang kuat. Kita yakin, di samping berpegang pada asas normatif, panitia seleksi cukup punya pertimbangan kearifan, kejelian, dan visi tentang masa depan KPK yang tidak “dimainkan” oleh unsur-unsur destruktif.
Disesalkan, ricuh laga PSIS vs Persis di Jatidiri. Setelah “match fixing”, jangan-jangan ada “fight fixing”... *** Koalisi Merah Putih ikhlas kadernya masuk kabinet. Beda tipis ikhlas dan hasrat...
(Tak mau pamer keikhlasan)
Terbit sejak 11 Februari 1950
PT Suara Merdeka Press Pendiri : H Hetami Komisaris Utama : Ir Budi Santoso Pemimpin Umum: Kukrit Suryo Wicaksono Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab : Amir Machmud NS Direktur Operasional : Hendro Basuki Direktur Pemberitaan : Sasongko Tedjo Direktur SDM : Sara Ariana Fiestri
Drama Krisis Negeri Dewa Oleh Anna Yulia Hartati BERITA yang menjadi perhatian dunia bahwa bank-bank di ”Negeri Dewa” itu akan ditutup semua sampai 6 Juli 2015 dan akan ada pembatasan penarikan tunai harian 60 euro per kartu bank dari mesin-mesin anjungan tunai mandiri (AntaraNews, 29/06/15), membuat banyak pihak menggambarkan kebangkrutan Negeri Dewa Yunani. Dalam literatur sejarah kita mengenal Yunani sebagai negeri eksotis yang kaya peradaban. Sejak 2200 SM bangsa Minos di Yunani telah mengembangkan berbagai peradaban dalam bentuk tulisan ataupun seni dalam rancang bangunan dan sejak 1550 SM bangsa Mycena telah mengembangkan kebudayaan Aegean yang telah mengenal perdagangan antarbangsa. Dari perkembangannya Yunani kuno telah menjelma menjadi sebuah peradaban yang diakui semua peradaban sepanjang zaman. Bagi bangsa Mycena perdagangan menjadi hal yang tidak dapat dipisahkan dalam kehidupan bermasyarakat, sejak peradaban Yunani dimulai telah ada puluhan ilmuan yang menyumbangkan pemikirannya bagi peradaban panjang di Yunani. Peradaban panjang ini telah menjadi sumber pemikiran yang dikembangkan oleh masyarakat modern di seluruh penjuru dunia sampai sekarang, terutama dalam perdagangan. Namun cukup disayangkan Yunani modern lupa sejarah masa lampaunya. Sejarah yang semestinya bisa dijadikan pemacu semangat untuk menciptakan peradaban yang lebih baik, tidak pernah menjadi bagian dari Yunani modern. Dalam keanggotaan Euro Union, Yunani hanyalah sebuah negara kecil yang menyumbang sekitar 2,6 dari keseluruhan GDP di Zona Euro, namun mengapa krisis yang melanda Yunani ini
begitu ditakuti negara lain, khususnya negara-negara yang berada di Zona Euro. Meminjam istilah region atau kawasan bahwa ”pengelompokan regional diidentifikasi dari basis kedekatan geografis, budaya, perdagangan dan saling ketergantungan ekonomi yang saling menguntungkan, komunikasi serta keikutsertaan dalam organisasi internasional” (Raymond F Hopkins dan Richard W Mansbach:1973) maka krisis Yunani menjadi ganjalan dalam organisasi Uni Eropa. Pertama, Yunani adalah salah satu anggota Uni Eropa yang menggunakan mata uang euro sehingga ketika salah satu negara anggota mengalami krisis dapat diperkirakan negara-negara lain, khususnya yang menggunakan mata
uang sama akan terkena efek dari krisis itu secara langsung. Hal ini sejalan dengan Teori Efek Domino yang sering digunakan ekonom untuk menggambarkan penyebaran krisis ekonomi di dunia. Kedua, budaya korupsi di Yunani. Di Zona Euro, Italia danYunani adalah negara paling korup. Italia ada di urutan ke-72 negara dengan persepsi korupsi. Makin belakang atau makin bawah urutan berarti negara itu tidak bersih. Negara di urutan pertama atau negara paling bersih korupsi adalah Denmark, diikuti Finlandia.
Peringkat Yunani ada di urutan ke-94. Amplop Kecil Keadaan ini diperparah pula oleh upaya pemberantasan korupsi yang tidak maksimal. Bukan hal berlebihan untuk mengatakan bahwa sumber krisis Yunani adalah fakelaki, artinya budaya amplop kecil (istilah Yunani). Budaya ini sudah mengakar sampai ke lembaga pemerintah tingkat terendah. Misalnya memberikan amplop kecil berisi uang saat mengajukan permohonan di kantor imigrasi adalah bentuk kecil korupsi di negara ini. Pasien-pasien di Yunani baru dapat tenang masuk ke dalam ruang operasi jika telah memberikan amplop kepada dokter. Masyarakat Yunani tak memperoleh izin sekalipun lulus ujian jika tidak memberikan amplop berisikan uang beberapa euro. Memberikan amplop berisikan uang kepada pejabat pemerintah di Yunani akan menjamin proses otorisasi, sertifikasi, atau izin mendirikan bangunan, yang jumlah uang di amplop dapat mencapai puluhan ribu euro. Korupsi terbesar terjadi di kantor perpajakan Yunani yang mengorup 30% dari seluruh penerimaan pajak, artinya 30 % bocor ke tangan koruptor. Ketiga, Weak Financial System. Ketika Yunani bergabung dalam Uni Eropa, Yunani bukanlah negara maju seperti Jerman dan juga tidak memiliki sistem birokrasi sebaik Inggris. Keikutsertaannya semata-mata karena faktor wilayah yang strategis karena terletak di antara Benua Eropa. Maka ketika lahir sistem perekonomian mutakhir dari induk Uni Eropa, sistem perekonomian Yunani belum mampu mengakomodasi karena masih lemah, belum sejajar dengan negara-negara sekitar. (10) — Anna Yulia Hartati, peneliti dari Lab Diplomasi, dosen Hubungan Internasional FISIP Universitas Wahid Hasyim (Unwahas) Semarang
Sistem AHWAdan Masa Depan NU SEBAGAI organisasi massa Islam terbesar di Indonesia, Nahdlatul Ulama (NU) merupakan aset besar bangsa dalam bentuk modal sosial, terutama untuk menjaga integrasi dan keutuhan bangsa. Maka tidaklah mengherankan apabila muktamar NU selalu menjadi perhatian masyarakat, khususnya pemerintah dan partai politik yang berkepentingan dengan jumlah besar anggota nahdliyin. Pada era Orde Baru, tercatat dalam sejarah Muktamar Ke-29 NU tahun 1994 di Pesantren Cipasung Tasikmalaya merupakan muktamar paling sarat intervensi kekuasaan rezim Orde Baru. Pemerintah saat itu berkepentingan untuk mencegah Gus Dur kembali terpilih karena kekritisannya terhadap pemerintah Orba sejak menjadi ketua umum PBNU melalui Muktamar NU 1984 di Situbondo. Namun upaya Orde Baru menjegal gagal, dan di Cipasung Gus Dur untuk kali ketiga dipilih oleh muktamirin. Kini, menjelang muktamar ke-33 tanggal 1-5 Agustus 2015 di Jombang, atmosfer persaingan antarkandidat kembali menghangat. Uniknya, persaingan antarkandidat tidak hanya untuk posisi ketua umum tanfidziyah sebagaimana muktamar 1994 di Cipasung. Sesuai konvensi di NU, dalam pemilihan rais aam biasanya tak banyak ulama merasa mampu memenuhi kriteria tersebut sehingga relatif tak ada persaingan berarti. Pasalnya, ulama yang duduk di syuriah pengurus cabang dan wilayah NU umumnya bersepakat memilih satu nama untuk posisi tersebut. Uniknya, ulama yang menduduki posisi rais aam tidak tergantikan hingga ia wafat. Namun, sejak Muktamar NU di Makassar 2010, aroma persaingan untuk posisi rais aammulai terasa, di mana KH Sahal Mahfudz tidak melaju mulus dalam pemilihan karena mendapatkan ”pesaing” yang memperoleh suara cukup signifikan, yaitu KH Hasyim Muzadi, yang di periode sebelumnya menjabat ketua umum tanfidziyah. Atmosfer pemilihan rais aam yang biasanya relatif sejuk dan mulus pun terasa menghangat. Sejumlah cabang dan wilayah secara terbuka dan konfrontatif menunjukkan dukungannya pada 2 calon, suasana yang belum pernah terlihat pada pemilihan rais aam di muktamar NU. Boleh dikatakan pada muktamar 2010 di Makassar terjadi ”desakralisasi” posisi rais aam. Berkaca dari pengalaman pada muktamar 2010, panitia muktamar 2015 di Jombang merancang sistem ahlul halli wal aqdi (AHWA) di mana rais aam dipilih oleh sejumlah ulama senior yang dipilih oleh para ulama rais cabang dan wilayah NU se-Indo-
Oleh Yaqut Cholil Quomas
AHWA masih mendapatkan tentangan dengan dalih sistem itu belum diatur dalam AD/ART NU
nesia, semacam sistem formatur. NU pernah menerapkan sistem AHWA pada muktamar 1984 di Situbondo. Dalam sejarah Islam, sistem ini juga pernah diterapkan para sahabat ketika mencari pengganti Khalifah Umar bin Khattab yang kemudian menetapkan Usman bin Affan sebagai khalifah. Digulirkannya sistem AHWA, terutama untuk memilih rais aam, oleh panitia muktamar ke-33 didukung oleh sejumlah kalangan di NU dengan argumen untuk kembali menempatkan posisi rais aam pada maqam-nya, yaitu posisi tertinggi di NU yang ”sakral”.
Sebagai organisasi keagamaan, NU menyadari bahwa pemimpin tertinggi NU haruslah ulama paling senior, paling berpengaruh, dan paling mendalam pengetahuan agamanya yang bisa disamakan seperti ulama mufti (pemberi fatwa) di negara-negara Arab. Belum Diatur Namun sistemAHWAmasih mendapatkan tentangan dari sejumlah cabang dan wilayah NU yang berpendapat bahwa sistem itu belum diatur dalam AD/ART NU dan perlu disahkan dalam forum muktamar. Beberapa cabang yang menolak bahkan menduga sistem itu sengaja digulirkan untuk menjegal kandidat tertentu. Di sisi lain, panitia muktamar yang didukung sejumlah ulama senior dan berbagai kalangan di NU mendukung sistem itu, khususnya dalam pemilihan rais aam untuk menjaga muru’ah (kewibawaan) posisi rais aam. NU pun tidak jauh berbeda dari partai politik yang perebutan kursi ketua umumnya diwarnai aroma money politics. Dengan sistem one man one vote, intervensi pihak luar makin terbuka lebar, NU pun rentan dikendalikan pihak luar yang jelas-jelas tidak berniat ngurus tapi semata-mata ngrusuhi agar nahdliyin tidak solid dan tidak efektif. Terlepas dari sistem yang digunakan memilih rais aam PBNU pada muktamar ke-33 tanggal 1-5 Agustus di Jombang, NU tampaknya harus kembali ke khitah sebagai organisasi sosial-keagamaan yang concern pada pemberdayaan jutaan anggotanya. Di bidang pendidikan dan ekonomi, NU relatif tertinggal dibanding Muhammadiyah dan organisasi Katolik dan kelompok minoritas lainnya. Padahal, tantangan Indonesia 10-20 tahun ke depan adalah bagaimana mampu memaksimalkan dan memanfaatkan bonus demografi sebagai jendela peluang untuk menjadi negara maju dan lepas dari jebakan negara berpendapatan menengah. (10) — Yaqut Cholil Quomas (Gus Tutut), anggota Komisi III DPR Fraksi PKB, Ketua PPGPAnsor
Email Baru Berhubung email lama mengalami gangguan, kini kirimkan artikel wacana nasional (hal 6) ke:
[email protected]. dan:
[email protected]. Panjang maksimal 7.000 karakter with space, sertakan pasfoto pose santai. (Red)
Wakil Pemimpin Redaksi : Gunawan Permadi. Redaktur Senior: Sri Mulyadi, AZaini Bisri, Heryanto Bagas Pratomo. Redaktur Pelaksana : Ananto Pradono, Murdiyat Moko, Triyanto Triwikromo. Koordinator Liputan: Hartono, Edy Muspriyanto. Sekretaris Redaksi : Eko Hari MudjihartoStaf Redaksi :Soesetyowati, Cocong Arief Priyono, Zaenal Abidin, Eko Riyono, Darjo Soyat , Ghufron Hasyim, Muhammad Ali, Bambang Tri Subeno, Simon Dodit, Budi Surono, Renny Martini, Diah Irawati, Agustadi,Gunarso, Ahmad Muhaimin, Bina Septriono, Edi Indarto, Nasrudin, M.Asmu’i, Ali Arifin, Sri Syamsiyah LS, Gunawan Budi Susanto, Imam Nuryanto, Arwan Pursidi, Arie Widiarto, Zulkifli Masruch, Agus Fathudin Yusuf, Petrus Heru Subono, Tavif Rudiyanto, M Jokomono, Saroni Asikin, Purwoko Adi Seno, Karyadi, Arswinda Ayu Rusmaladewi, Mohammad Saronji, Maratun Nashihah, Sarby SB Wietha, Mohamad Annas, Kunadi Ahmad, Ida Nursanti, Aris Mulyawan, Setyo Sri Mardiko, Budi Winarto, Sasi Pujiati, Hasan Hamid, Rony Yuwono, Sumaryono HS, M Norman Wijaya, Noviar Yudho P, Yunantyo Adi S, Fahmi Z Mardizansyah, Saptono Joko S, Dian Chandra TB, Roosalina, Dicky Priyanto, Hasan Fikri, Tri Budianto, Wahyu Wijayanto, Leonardo Agung Budi Prasetya. Litbang :Djurianto Prabowo ( Kepala ),Dadang Aribowo. Pusat Data, Analisa dan Produksi: Dwi Ani Retnowulan (Kepala). Personalia: Sri Mulyadi (Kepala), Dyah Anggarini. RedakturArtistik: Toto Tri Nugroho (Koordinator), Joko Sunarto, Djoko Susilo, Sigit Anugroho. Kepala Pracetak: Putut Wahyu Widodo. Reporter Biro Semarang : Nugroho DwiAdiseno ( Kepala), Surya Yuli Purwariyanto (wakil), Sutomo, Irawan Aryanto, Moh. Kundori, Adhitia Armitrianto, Rosyid Ridho, Yuniarto Hari Santosa, Maulana M Fahmi, Fani Ayudea, Hartatik, Modesta Fiska Diana, Royce Wijaya Setya Putra. Biro Jakarta : Hartono Harimurti, ( Kepala), Wahyu Atmadji, Fauzan Djazadi, Budi Yuwono, Sumardi, Tresnawati, Budi Nugraha, RM Yunus Bina Santosa, Saktia Andri Susilo, Kartika Runiasari, Mahendra Bungalan Dharmabrata, Wisnu Wijarnako. Biro Surakarta : Anindito Adi Nugroho (Kepala ), Won Poerwono, Subakti ASidik, Joko Dwi Hastanto, Bambang Purnomo, Sri Wahyudi, Setyo Wiyono, Merawati Sunantri, Sri Hartanto, Wisnu Kisawa, Achmad Husain, Djoko Murdowo, Langgeng Widodo, Yusuf Gunawan, Evi Kusnindya, Budi Santoso, Irfan Salafudin, Heru Susilowibowo, Basuni Hariwoto, Khalid Yogi Putranto. Biro Banyumas :Sigit Oediarto (Kepala), Khoerudin Islam, Budi Hartono, Agus Sukaryanto, RPArief Nugroho, Agus Wahyudi, M Syarif SW, Mohammad Sobirin, Bahar Ibnu Hajar, Budi Setyawan. Biro Pantura :Trias Purwadi (Kepala), Wahidin Soedja, Saiful Bachri, Nuryanto Aji, Arif Suryoto, Riyono Toepra, Dwi Ariadi, MAchid Nugroho, Wawan Hudiyanto, Cessna Sari, Bayu Setiawan, Teguh Inpras Tribowo, Nur Khoerudin. Biro Muria :Muhammadun Sanomae (Kepala), Prayitno Alman Eko Darmo, DjamalAG, Urip Daryanto, Sukardi,Abdul Muiz,Anton Wahyu Hartono, Mulyanto Ari Wibowo, Ruli Aditio, Moch Noor Efendi, A Adib. Biro Kedu/DIY: Komper Wardopo (Kepala), Doddy Ardjono, Tuhu Prihantoro, Sudarman, Eko Priyono, Henry Sofyan, Nur Kholiq, Amelia Hapsari, Supriyanto, Sony Wibisono. Daerah Istimewa Yogyakarta: Sugiarto, Asril Sutan Marajo, Agung Priyo Wicaksono, Juili Nugroho. Bandung :Dwi Setiadi. Koresponden : Ainur Rohim (Surabaya). Alamat Redaksi : Jl Raya Kaligawe KM 5 Semarang 50118.Telepon : (024) 6580900 ( 3 saluran ), 6581925. Faks : (024) 6580605. Alamat Redaksi Kota : Jl Pandanaran No 30 Semarang 50241. Telepon : (024) 8412600. Manajer Iklan :Bambang Pulunggono. Manajer Pemasaran: Berkah Yuliarto, Manajer Markom: Yoyok Gumulyo. Manajer Riset dan Pengembangan : Adi Ekopriyono. Manajer TU :Amir AR. Manajer Keuangan : Dimas Satrio W. Manajer Pembukuan : Kemad Suyadi. Manajer Logistik/Umum : Adi P. Manajer HRD: Budi Susanto. Alamat Iklan/Sirkulasi/Tata Usaha:Jl Pandanaran No 30 Semarang 50241. Telepon: (024) 8412600. Faks : (024) 8411116, 8447858. ■HOT LINE 24 JAM024-8454333 ■ REDAKSI:(024) 6580900 Faks (024) 6580605 ■EMAILREDAKSI: redaksi _
[email protected] Dicetak oleh PTMasscom Graphy, isi di luar tanggung jawab percetakan.
SELASA, 7 JULI 2015
Belajar dari Kasus Angeline Nurlaela Isnawati
Oleh Arfilia Wijayanti “Ibu tiri hanya cinta kepada ayahku saja”, cuplikan lagu tersebut tepat untuk menggambarkan jeritan hati Angeline. Ditetapkannya Margriet sebagai tersangka (SM, 29/6/2015) membuat persepsi orang mengenai “ibu tiri jahat” kembali muncul, bahkan sebelum ia ditetapkan sebagai tersangka.
K
asus Angeline telah mengundang perhatian dan duka berbagai pihak, tak hanya komnas perlindungan anak, tapi juga seluruh masyarakat Indonesia turut berduka dan prihatin atas meninggalnya Angeline dengan cara yang tak wajar. Bagaimana bisa seorang ibu tega melakukan perbuatan keji tersebut? Apapun motifnya, seharusnya Margriet yang notebenenya adalah ibu dari dua anak, urung melakukan hal tersebut. Seorang perempuan yang pernah mengandung dan melahirkan tentu memiliki naluri keibuan yang sangat kuat, rasa sayang dan keingingan untuk melindungi anak-anaknya tentu dapat menjadi benteng diri untuk tidak mencelakai anak-anaknya meski statusnya hanya sebagai ibu tiri.
Halaman Perempuan memberi ruang bagi kaum wanita menulis berbagai masalah aktual tentang perempuan. Kirimkan naskah (sekitar 6000 karakter) + foto diri pose santai ke
[email protected]. Sebutkan alamat, nomor telepon, dan nomor rekening bank.
Perempuan harus lebih peka Kasus Angeline tentu menjadi tamparan tersendiri bagi perempuan, ternyata melekat sisi jahat pada sosok perempuan yang santun, ramah, dan penyayang. Hal tersebut tentu tidak dapat digeneralisasikan pada semua perempuan, karena faktanya di sekitar kita pun banyak sosok perempuan yang baik. Banyak juga cerita dari anak tiri yang menyatakan bahwa dirinya diperlakukan layaknya anak kandung dan tak pernah mengalami kekerasan dari ibunya. Seharusnya, ketika pasangan suami istri memutuskan untuk mengangkat anak, mereka telah memikirkan segala konsekuensinya, sehingga di kemudian hari tidak terjadi hal yang nantinya merugikan anak atau merampas hak anak. Proses pengangkatan anak harus benar-benar sesuai prosedur yang benar dengan melihat peraturan dan undang-undang yang berlaku. Dalam UndangUndang No 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak dan Peraturan Menteri Sosial Nomor
Diketik 1,5 spasi maksimal satu folio, ditandatangani dan dilengkapi fotokopi identitas diri. Isi seluruhnya tanggung jawab penulis dan tidak melayani permintaan identitas yang dirahasiakan. Redaksi berhak melakukan editing. Kirimkan ke alamat:
[email protected]
Pencurian Tabungan di Bank Mandiri Saya mulai menabung di Bank Mandiri tahun 2002 hingga akhir tahun 2014, transaksi berjalan normal sebagai biasa. Tiap bulan saldo rekening tersisa kurang lebih hanya Rp 100 ribu. Pada tanggal 4 Januari 2015 kartu ATM saya dipinjam anak saya untuk menerima transfer dana dari seseorang yang dikira teman kerjanya, yang ternyata adalah upaya penipuan. Pada Rabu tanggal 11 Maret 2015 kurang lebih pukul 11.00 saya mendapatkan transfer dari Bank BCAPontianak hasil penjualan rumah suami saya sebesar Rp. 500.000.000 ( lima ratus juta rupiah ) ke rekening saya di Bank Mandiri 1360002070511. Pada sore hari saya cek lewat ATM di Bank Mandiri Pontianak transfer sudah masuk ke rekening saya dan cek saldo 500.264.317 rupiah ( lima ratus juta dua ratus enam puluh empat ribu tiga ratus tujuh belas rupiah ). Pada Jum’at tanggal 13 Maret 2015 saya mengambil tabungan lewat teller sebanyak Rp 60.000.000 , setelah di print
tinggal Rp 264.211.752 ( dua ratus enam puluh empat juta dua ratus sebelas ributujuh ratus lima puluh dua rupiah). Uang saya berkurang Rp 176.052.565 (seratus tujuh puluh enam juta lima puluh dua ribu lima ratus enam puluh lima rupiah ) yang terjadi dengan 130 kali penarikan mulai tanggal 11 s/d 13 Maret yang tidak pernah saya lakukan. Pada Sabtu tanggal 14 Maret 2015 saya lapor ke Bank Mandiri Jl.Pahlawan Semarang. Pada Senin tanggal 16 Maret 2015 lapor ke Bank Mandiri KCP Candibaru.Tanggal 19 Juni 2015 saya ke Bank Mandiri KCP Candibaru Semarang menanyakan pengembalian uang saya. Jawaban yang saya terima masih menunggu, bahwa dari Bank Mandiri pusat menyatakan terjadi transaksi normal serta terkesan belum ada kepastian. Dari pertengahan bulan Maret sampai sekarang sudah lebih dari 3 bulan. Saya sudah lapor ke kepolisian pada tanggal 15 April dan sedang dilakukan penyelidikan. Yang menjadi pertanyanaan saya dalam
110 Tahun 2009 tentang Persyaratan Pengangkatan Anak mengisyaratkan bahwa pengangkatan anak hanya dapat dilakukan untuk kepentingan terbaik bagi anak. Pihak yang memfasilitasi proses adopsi anak harus lebih selektif dan berhatihati dalam memberikan hak asuh kepada orang lain. Sesuai Takaran Segala dokumen harus dilengkapi oleh calon orang tua angkat sebagai persyaratan pengasuhan anak. Tak cukup sampai disitu, uji kelayakan calon orang tua angkat, bimbingan dan pengawasan selama pengasuhan sementara pun harus dilakukan oleh pekerja sosial dan lembaga pengasuhan anak untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan di kemudian hari. Tugas yang diberikan kepada Angeline untuk memberi makan sejumlah ayam sebelum sekolah dan bekerja terus sepulang sekolah adalah tugas berat jika melihat usia Angeline yang masih berusia delapan tahun. Usia delapan tahun merupakan anak usia sekolah masa perkembangan kanak-kanak tengah, dimana pada usia tersebut anak seharusnya masih memiliki banyak waktu untuk bermain, bergaul dengan teman-teman seusianya, serta mulai belajar mandiri. Melatih kemandirian anak sejak dini memang penting. Namun, pemberian tugas untuk melatih kemandirian anak juga harus sesuai takarannya. Alih-alih menjadi anak yang mandiri, malah menjadi anak yang
3 hari berturut turut dari siang hari menjelang sore tanggal 11 Maret sampai dinihari tanggal 12 Maret, di sepanjang hari sampai tanggal 13 Maret secara terus menerus sampai malam hari jam 21.00 terjadi transaksi penarikan uang sebanyak 130 kali hampir tiap menit tanpa berhenti dikatakan oleh pihak bank sebagai transaksi normal. Pendapat saya pernyataan yang kurang cerdas dan kurang pengamanan serta tidak peduli kepada nasabah saja yang mengatakan hal tersebut sebagai transaksi normal. Apakah ada pembiaran dalam transaksi yang tidak normal yang hanya secara teknis mengandalkan informasi dan transaksi elektronik (komputer/ otomatisasi ) tanpa adanya pengawasan dan pengamanan petugas dengan sepenuh hati ? Padahal itu terjadi pada hari kerja, jam kerja di siang hari bolong sampai dini hari, pagi hari berikutnya seterusnya siang hari dan malam hari. Dari karakter transaksi per menit selama kurang lebih 52 jam bagi yang cerdas dapat terbaca bahwa transaksi tersebut dilakukan secara emosional alias tidak normal. Apakah tidak bisa membedakan transaksi tidak normal ? Mohon maaf bukannya mengajari ikan belajar berenang. Seharusnya dilakukan konfirmasi ke nasabah atau pemblokiran sementara oleh petugas pengawasan bila tercium adanya transaksi yang tidak normal. Komputer sebagai mesin cerdas untuk transaksi otomatis tentu bisa diatur oleh manusia cerdas yang memberikan warning/ alarm bila terjadi hal yang tidak normal seperti biasanya. Kalau dari pihak bank menyalahkan saya meminjamkan ATM ke anak saya seharusnya
tertekan, sehingga terganggu perkembangan fisik maupun mentalnya. Kondisi orang tua kandung Angeline yang tidak mampu membayar biaya rumah sakit saat melahirkan, membuat mereka terpaksa menyerahkan Angeline kepada orang tua angkatnya sejak berusia tiga hari. Berita hilangnya Angeline sampai ditetapkannya ibu angkat Angeline sebagai tersangka sungguh di luar dugaan mereka tentunya. Pada sebuah tayangan TV, ibu kandung Angeline mengungkapkan kekecewaan dan penyesalan yang sangat mendalam, ia mengatakan bahwa kalau saja saat itu ia dan suaminya mampu membayar biaya rumah sakit, Angeline tidak akan seperti ini. Hal ini menjadi pelajaran bagi kita semua, khususnya perempuan, bahwa sebaiknya ketika akan menikah, tidak hanya mempersiapkan lahir dan batin saja. Kesiapan materi/keuangan saat nanti berumah tangga juga harus dipikirkan, termasuk biaya persalinan ataupun kebutuhan anak lainnya. Bahkan, perencana keuangan dan konselor pernikahan pun menyarankan bagi perempuan dan lakilaki yang memiliki rencana pernikahan untuk menyiapkan tabungan khusus untuk biaya pernikahan ataupun bekal mulai membangun rumah tangga.
bank memberitahukan ke saya sebelumnya. Secara pribadi saya belum pernah diberi tahu tentang hal ini baik secara lisan ( telepon ), tertulis atau media lainnya. Hal tersebut membuktikan kurang peduli ke nasabah dan tidak ada upaya pemberitahuan kepada ibu rumah tangga sebagai nasabah yang kurang pengetahuan. Pemberitahuannya setelah terjadi pencurian dalam tabungan saya. Apakah dari Bank Mandiri tidak ada edukasi kepada nasabah supaya masyarakat lebih banyak tahu untuk pengamanan uangnya ? Pendapat saya pribadi saat ini menyimpan uang di Bank Mandiri tidak aman, tidak ada edukasi ke nasabah dan pengawasan keamanan kurang. Buktinya uang saya dicuri orang di Bank Mandiri. Saya mohon dengan sangat kepada Bank Mandiri untuk mengembalikan uang saya secara utuh yang telah saya serahkan dan saya percayakan ke Bank Mandiri . Bagi saya jumlah uang itu amat sangat sangat banyak. Keperluan untuk anak sekolah dan menjelang hari raya sangat banyak. Saya berharap di bulan yang penuh berkah ini mimpi buruk saya bersama Bank Mandiri tidak ada lagi. Mohon maaf bila kata-kata saya kurang berkenan, banyak terima kasih kepada bapak-bapak dari kepolisan serta semua pihak yang sudah membantu. Sukarti Jl. Jangli Tlawah RT 08/ RW 05 Candisari Semarang
***
Sehingga, nantinya kebutuhan dalam rumah tangga dapat terpenuhi dengan baik. Sosialisasi dari komnas anak dan perempuan pada masyarakat juga penting, hal ini untuk membantu bila ada Angeline lain di sekitar kita yang membutuhkan bantuan. Apa yang harus kita lakukan jika menemukan dugaan kekerasan pada anak maupun perempuan? Bagaimana cara melapor ke pihak berwenang jika memang terjadi kekerasan atau eksploitasi pada anak maupun perempuan? Perempuan harus lebih peka terhadap orang lain dan lingkungannya. Kepekaan dan kepedulian terhadap kondisi, kejadian, atau kegiatan yang dialami orang lain dalam keseharian, paling tidak dapat meredam niat jahat yang akan dilakukan seseorang. Ramadan ini menjadi momentum yang tepat bagi perempuan untuk melatih kepekaan dan kepeduliannya terhadap orang lain maupun lingkungan. Kita dapat mengunjungi panti asuhan ataupun Sekolah Luar Biasa (SLB), di panti asuhan kita dapat melihat rasa sayang dan kepedulian mendalam antara anak yang satu dengan yang lainnya. Di SLB kita dapat melihat orang tua yang begitu setia mendampingi putra-putrinya yang berkebutuhan khusus. Dengan demikian, kita menjadi lebih bersyukur dan menjadi lebih peka, sehingga dapat melindungi Angeline lainnya. (81) — Arfilia Wijayanti, dosen PGSD FIP Universitas PGRI Semarang
Ditolak Mendaftar di SMK 1 Jepon Saya adalah lulusan MTs Nurul Huda Bogorejo, Blora. Pada tanggal 24 Juni 2015 saya diantar bude saya hendak mendaftar sebagai calon siswa baru di SMKN 1 Jepon, tempat pendaftarannya di SMPN 1 Jepon. Karena syarat yang kurang, saya diharuskan ke sekolah lama (MTs) untuk melengkapi. Setelah semua persyaratan lengkap, yaitu fotokopi akta kelahiran, pasfoto ukuran 3x4, SKHU dan SKHUN, saya kembali ke tempat pendaftran yang jaraknya cukup jauh. Namun, yang saya terima adalah penolakan pendaftaran, saya tidak diberi formulir pendaftran oleh panitia tanpa alasan dan penjelasan yang memuaskan. Padahal perhitungan nilai akhir saya adalah 61. Setelah merasa dua kali ditolak, akhirnya dengan kecewa saya memutuskan mendaftar sebagai calon siswa baru di SMAN 1 Jepon. Ternyata di situ saya diperlakukan dengan baik tanpa ada banyak pertanyaan dan langsung diberi formulir pendaftaran. Yang membuat saya sakit hati adalah pada tanggal 25 Juni 2015 saya bertemu dengan teman seangkatan bernama Nur Faizy, yang mengatakan ia diterima dalam pendaftaran calon siswa baru di SMK tersebut, padahal nilai akhir teman saya itu hanya 56. Kekecewaan saya adalah teman saya dengan NA yang di bawah saya saja diterima, sementara saya tidak. Apakah syarat pendaftaran di sekolah negeri antara SMA dengan SMK itu berbeda? Saya merasa dibeda-bedakan, hanya untuk mendaftar sebagai calon siswa baru saja saya ditolak, sementara syarat saya lengkap, buktinya saya juga diterima di SMAN 1 Jepon. Terima kasih untuk panitia pendaftaran siswa baru SMAN 1 Jepon yang menerima saya dengan baik. Anggit Indriawan Resanto Desa Prantaan RT 01 RW 02 Bogorejo, Blora 58262
SELASA, 7 JULI 2015
Pakistan dan India Lirik Blok Keamanan BEIJING - India dan Pakistan, dua negara yang sering berseteru dan sama-sama memiliki senjata nuklir, akan bergabung dengan blok keamanan yang dipimpin oleh Tiongkok dan Rusia. Perdana Menteri India Narendra Modi akan bertolak ke Moskwa, Rusia, untuk menghadiri KTT BRICS. Dia dan PM Pakistan Nawaz Sharif akan mengikuti sesi yang diselenggarakan oleh SCO sebagai bagian dari pertemuan puncak tersebut. Sementara itu, juru bicara Kementerian Luar Negeri Pakistan, Qazi Khalilullah, menuturkan bahwa pengajuan keanggotaan negaranya sedang dipertimbangkan. “Kami berharap mereka akan mendukung kami untuk mendapatkan keanggotaan penuh,” jelasnya. Blok keamanan SCO semula dibentuk untuk mengantisipasi ancaman dari kelompok-kelompok radikal dan perdagangan obat bius dari Afghanistan. KTT yang akan dihadiri oleh Presiden Tiongkok Xi Jinping tersebut juga akan membahas masalah keamanan di Afghanistan. Menurut Pemerintah Tiongkok, kelompok-kelompok separatis di Provinsi Xinjiang yang didiami oleh kelompok minoritas muslim Uighur ingin mendirikan negara merdeka yang disebut Turkestan Timur dan memikili hubungan dengan kelompok-kelompok militan di Asia Tengah, termasuk Pakistan dan Afghanistan. Beijing juga menyatakan, kelompok militan Uighur yang beroperasi dengan nama Gerakan Islam Turkestan Timur (ETIM) juga bekerja sama dengan kelompok radikal Islamic State (IS). “Bisa dikatakan, ETIM memiliki ikatan dengan IS dan berpartisipasi dalam aktivitas-aktivitas terorisme. Tiongkok memperhatikan persoalan ini dengan seksama dan akan melakukan kerja sama keamanan dengan negaranegara terkait,” paparnya. (rtr-sep-38)
SM/afp
Kedua negara akan memulai proses keanggotaan melalui pertemuan puncak yang bakal digelar di Rusia pekan ini. Kabar itu disampaikan oleh seorang diplomat Tiongkok. Ini merupakan perluasan keanggotaan pertama sejak The Shanghai Cooperation Organisation (SCO) didirikan pada 2001. SCO beranggotakan Tiongkok, Rusia, dan beberapa negara bekas Soviet seperti Tajikistan, Uzbekistan, Kazakhstan, dan Kyrgyzstan. “Seiring dengan pengaruhnya di kawasan, SCO pun semakin berkembang. Negara demi negara di kawasan ini mulai bergabung dengan SCO,” ungkap Wakil Menlu Tiongkok, Cheng Guoping, Senin kemarin. “Keanggotaan India dan Pakistan dalam SCO akan memainkan peran penting demi perkembangan organisasi ini. Selain itu, kondisi tersebut juga akan mendorong perbaikan hubungan bilateral kedua negara,” tambahnya. India dan Pakistan berperang sebanyak tiga kali sejak 1947, dua di antaranya terkait daerah Kashmir yang sama-sama mereka klaim sebagai wilayahnya. Pakistan juga meyakini India mendukung kelompok separatis di Provinsi Baluchistan, Pakistan, dan kelompokkelompok militan di Negara Bagian itu. Tunggu Perkembangan India pernah menyatakan keinginannya untuk bergabung dengan blok keamanan itu pada tahun lalu dan para menteri luar negeri SCO memberikan rekomendasi positif ketika mereka bertemu pada bulan lalu. “Kami mengunggu perkembanganperkembangan lebih lanjut,” ujar Sujata Mehta, pejabat senior di Kementerian Luar Negeri India.
ULTAH KE-80 : Dalai Lama menjadi tamu kehormatan dalam Global Compassion Summit di Honda Center, Anaheim, California, Minggu (5/7). Sejumlah anak menyanyikan lagu ulang tahun untuk Dalai Lama yang genap berusia 80 tahun pada Senin (6/7). (38)
Para Peraih Nobel Perdamaian Rayakan Ultah Dalai Lama LOS ANGELES - Para peraih hadiah Nobel Perdamaian dan ribuan pengikut Dalai Lama merayakan ulang tahun ke-80 tokoh spiritual Tibet Dalai Lama, di Anaheim, California (AS), Minggu (5/7) waktu setempat. Dalai Lama sendiri juga merupakan peraih Nobel Perdamaian pada 1989 berkat perjuangannya membela hakhak rakyat Tibet. Mengambil momentum perayaan ulang tahun tersebut, para peraih Nobel Perdamaian mengadakan Global Compassion Summit atau KTT Kasih Sayang Global dan Dalai Lama diundang sebagai tamu kehormatan. Dia genap berusia 80 tahun pada Senin (6/7) kemarin dan acara tersebut digelar selama tiga hari berturut-turut.
Filipina Konfirmasi Kasus MERS Kedua
KENAKAN MASKER: Sejumlah turis asal Filipina mengenakan masker untuk mengantisipasi virus MERS di dalam kereta api bawah tanah di Seoul, Korsel. (38) Sejumlah kasus isolasi muncul secara tiba-tiba di Asia sebelum wabah mematikan itu menyebar di Korea Selatan (Korsel) pada Mei, dan menjadi negara dengan korban MERS terbanyak di luar Arab Saudi. Total 186 orang terinfeksi MERS di Korsel, 33 di antaranya tewas. Kemarin, Otoritas Kesehatan Korsel mengatakan wabah tersebut kemungkinan menyusut, dengan hanya empat kasus yang dilaporkan pada pekan lalu.
Sementara itu, di Ibu Kota Thailand, Bangkok, lebih dari 100 orang diyakini melakukan kontak dengan seorang pria asal Oman, satu-satunya orang yang terjangkit MERS di Thailand yang akhirnya sembuh. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan penyebaran wabah MERS di Korsel tersebut sebagai sebuah “peringatan untuk tetap waspada”, namun tidak sebagai keadaan darurat global. (rtr-wul-38)
“Namun, jika kita dapat membantu menciptakan Bumi yang lebih baik dan penuh kasih sayang, maka hal itu menjadi hadiah yang paling indah bagi kita semua,” sahut Dalai Lama. Tak Kenal Lelah Beberapa selebriti juga hadir, di antaranya adalah rapper MC Hammer, veteran penyiar terkemuka Larry King, aktor televisi Josh Radnor dan Wilmer Valderrama, serta pengusaha Arianna Huffington. “Setiap saya merasa lelah atau kehilangan harapan, saya selalu ingat Dalai Lama,” ungkap aktivis HAM Iran, Shirin Ebadi, yang juga peraih hadiah Nobel Perdamaian 2003. Secara resmi, Dalai Lama merayakan ulang tahunnya yang ke-80 pada
● Keluar Melalui Jalur Ilegal
Tewas setelah Dikhitan
KUALA LUMPUR - Bagi TKI yang bekerja di Malaysia, dua pekan menjelang Lebaran ini merupakan momen untuk berbondong-bondong kembali ke Tanah Air. Sayang, sebagian besar TKI memilih pulang melalui jalur ilegal. Wakil Duta Besar RI untuk Kerajaan Malaysia, Hermono, mengungkap hal itu menyinggung penangkapan 59 WNI yang keluar dari Malaysia melalui Tanjung Pinang, Kepulauan Riau, dengan menggunakan kapal tipe “A”. Hermono mengaku dua pekan ini merupakan momen mencemaskan karena banyak TKI ilegal menggunakan waktu tersebut untuk pulang kampung melalui jalur tikus. Mereka yang menumpang kapal reyot untuk tiba di Tanah Air kerap mengalami bencana karena kapal yang mereka tumpangi tenggelam. Otoritas berwenang Malaysia menangkap 59 TKI yang hendak naik kapal tipe “A” menuju ke
JOHANNESBURG - Prosesi khitan tradisional di Provinsi Eastern Cape, Afrika Selatan, kembali memakan korban jiwa. Sedikitnya, 14 remaja laki-laki tewas dan 141 lainnya cedera akibat sunat tradisional itu. Sizwe Kupelo, Juru bicara Kementerian Kesehatan di Provinsi Eastern Cape, menuturkan para remaja yang luka-luka itu mengalami dehidrasi, cedera, pneumonia (radang paru-paru), infeksi hingga gangrene (matinya jaringan tubuh). “Sebanyak 14 tewas dan 141 lainnya kini dirawat di sejumlah rumah sakit,” tutur Kupelo. Hingga kini, sebanyak sembilan pasien masih menunggu tindakan selanjutnya. Ritual khitan tradisional merupakan proses menuju pendewasaan yang biasanya dilakukan dengan proses inisiasi di pegunungan terpencil selama 2-4 pekan untuk menguji ketahanan fisik. Namun proses inisiasi tersebut seringkali menjadi ajang pertaruhan nyawa. Setiap tahunnya, tidak sedikit remaja laki-laki yang tewas atau luka-luka dalam proses itu. “Kematian selalu terjadi,” tutur Mamkeli Ngam, Juru Bicara Kementerian Urusan Kerja Sama Tadisional dan Pemerintah di Provinsi Eastern Cape. Ngam menyatakan, beberapa sekolah inisiasi semacam itu telah ditutup. Kendati demikian, laporan media menyebutkan 41 ribu remaja dan pemuda di Eastern Cape berhasil menyelesaikan proses inisiasi pada tahun lalu. (dtc-38)
Tanjung Pinang. “Mereka ditangkap di Laut Kuala Bernam, Tanjung Sauh, Selangor. Saat ini, seluruh WNI yang tertangkap dan tekong kapal masih menjalani proses penyelidikan dan biasanya akan dikenakan tuduhan pelanggaran keimigrasian,” ujar Hermono. Dia menjelaskan, Kedubes RI untuk Malaysia menyayangkan aksi yang dilakukan oleh puluhan TKI itu. Padahal, Duta Besar RI untuk Kerajaan Malaysia, Herman Prayitno, telah mengingatkan berulang kali agar WNI yang mudik tak menggunakan jalur ilegal karena membahayakan keselamatan jiwa dan berisiko masuk penjara. “Kami akan meminta akses kekonsuleran dan melihat kondisi WNI yang tertangkap. Apabila ada WNI yang termasuk kelompok rentan seperti perempuan hamil, manula, dan balita diupayakan agar tak ditahan atas pertimbangan kemanusiaan,” tambah Hermono. (viva-38)
Restoran dan Masjid Diserang, 44 Jiwa Melayang
SM/ap
LIHAT TKP: Warga melihat bangunan gereja yang hancur akibat serangan bom bunuh diri di Nigeria. Beberapa jam kemudian sebuah restoran dan masjid juga menjadi sasaran serangan dan menewaskan 44 orang. (38) JOS - Kelompok militan yang diduga kuat Boko Haram membunuh 44 orang dalam serangan di sebuah restoran dan masjid di Jos, Nigeria tengah. Belum ada pihak yang bertanggung jawab atas insiden itu. Namun, serangan yang terjadi pada Minggu
(5/7) malam waktu setempat itu mirip seperti serangan khas Boko Haram. Insiden itu terjadi beberapa jam setelah seorang wanita melakukan serangan bom bunuh diri di sebuah gereja di Kota Potiskum, menewaskan enam orang. Alhassan Muhammad dari Lembaga Pe-
bulan lalu, tepatnya pada tanggal 21 Juni menurut kalender Tibet, di Dharamsala, tempat pengasingannya di India. Dia adalah Dalai Lama ke-14. Tenzin Gyatso atau Dalai Lama ke-14 tersebut lahir di Amdo, Tibet, pada 6 Juli 1935. Anak kelima dari sembilan bersaudara dari keluarga petani itu dinyatakan sebagai tulku atau reinkarnasi Dalai Lama ke-13 pada usia tiga tahun. Pada 17 November 1950, ia naik takhta sebagai kepala negara Tibet di saat daerah itu diduduki oleh pasukan Republik Rakyat Tiongkok. Setelah kekalahan gerakan perlawanan Tibet pada 1959, Tenzin Gyatso mengungsi ke India dan mendirikan pemerintah Tibet di pengasingan. (afp-sep-38)
Malaysia Tangkap 59 WNI
SM/afp
MANILA- Pemerintah Filipina mengonfirmasi kasus kedua virus mematikan Sindrom Pernapasan Timur Tengah (MERS) pada Senin (6/7). Pasien kedua tersebut adalah seorang pria yang menunjukkan gejala MERS setelah tiba di Manila dari Dubai pada bulan lalu. Lyndon Lee-suy, Juru Bicara Kantor Kementerian Kesehatan Filipina, mengatakan pria berusia 36 tahun itu dirawat di rumah sakit pada Sabtu (4/7), dan kini tengah berada dalam pengawasan ketat. Dia juga menambahkan pelacakan kontak tengah dilakukan sebagai upaya untuk mencegah penyebaran penyakit mematikan itu. Kasus pertama MERS ditemukan di Filipina pada Januari lalu, yang menimpa seorang perawat rumah sakit asal Filipina di Arab Saudi. Namun perawat itu berhasil diselamatkan. MERS diidentifikasi kali pertama pada manusia di Arab Saudi pada 2012, dan sebagian besar kasus terjadi di Timur Tengah. Para ilmuwan tidak yakin asalmuasal virus tersebut, namun sejumlah studi menghubungkan MERS dengan unta.
“Dalai Lama selalu mengatakan bahwa dirinya hanyalah seorang biksu Buddha biasa. Dia mungkin biasa tapi dia adalah biksu paling hebat yang pernah saya kenal,” ujar Jody Williams, aktivis antiranjau darat yang meraih hadiah Nobel Perdamaian pada 1997. Sekitar 18.000 orang memadati gedung pertemuan Honda Center, tempat penyelenggaraan KTT tersebut. Dalam pentas perayaan yang digelar selama tiga jam. Dalam kesempatan itu, Dalai Lama dihadiahi kue ulang tahun setinggi 2,4 meter. “Dia tidak ingin hadiah secara fisik. Bagi dia, hari ulang tahun ini sama seperti hari-hari biasa lainnya,” ujar Lama Tenzin Dhonden, pendiri organisasi Friends of the Dalai Lama.
nanggulangan Darurat Nasional (NEMA) mengatakan, sebanyak 23 orang tewas dalam aksi bom bunuh diri di restoran Jos, sementara itu 21 lainnya tewas dalam penembakan dan serangan granat di luar masjid di kawasan itu. Dia menambahkan 47 orang mengalami cedera akibat insiden tersebut. Juru Bicara Kepolisian Plateau State, Emmanuel Abuh, sebelumnya mengonfirmasi laporan dua serangan di Jos, yang merupakan Ibu Kota Negara Bagian Plateau State yang berlokasi di pinggiran zona inti pemberontakan di timur laut dan sebelumnya terkena serangan besar Boko Haram sebelumnya. Sejumlah saksi mata menuturkan, serangan kedua tersebut menarget sebuah masjid yang menjadi tempat seorang ulama terkenal bernama Yahaya berkhotbah. Sejumlah pria bersenjata mulai menembak secara sporadis dan kemudian terjadi sebuah ledakan hebat. “Saya melihat orang-orang berlarian keluar dan menangis, beberapa dari mereka berlumuran darah,” kata Bashir Abdullahi, warga setempat. Dia mengungkapkan kejadian di lokasi setelah melihat seorang pelaku bom bunuh diri berlari menuju restoran yang dipadati pengunjung itu. “Saya yakin banyak orang yang tewas.” Prioritas Utama Presiden baru Nigeria, Muhammadu Buhari, yang baru menjabat selama dua bulan, berjanji bahwa perlawanan terhadap
kelompok militan itu menjadi prioritas utama pemerintahannya. Karena Boko Haram mengatakan secara eksplisit tujuan mereka adalah untuk menggulingkan Presiden Nigeria sebelumnya, Goodluck Jonathan, masih ada harapan bahwa kelompok militan itu kemungkinan secara perlahan mengurangi aksi terornya. Bulan lalu, Amnesty Internasional melaporkan bahwa tak tik Nigeria dalam melawan Boko Haram juga terbukti menjadi serangan yang mematikan bagi warganya sendiri. Laporan tersebut mengatakan Militer Nigeria membunuh sekitar 8.000 warga sipil selama operasi mereka melawan kelompok militan itu, dan menuding sejumlah pemimpin militer melakukan kejahatan perang terhadap kemanusiaan. Amnesty Internasional menuding militer menahan lebih dari 20.000 orang dengan cara kasar hingga menimbulkan sejumlah kematian. “Mantan tahanan dan sumbersumber militer mengungkapkan bagaimana para tahanan itu sering disiksa hingga tewas, mereka digantung di tunggul api, dilemparkan ke lubang yang dalam atau diinterogasi menggunakan tongkat listrik,” kata Amnesty Internasional. Kantor Kementerian Pertahanan Nigeria mengecam laporan tersebut dan mengklaim organisasi itu berusaha untuk memeras para elit militer di sana. (rtr,bbc-wul-38)
Wajib Izin Sebelum Hamil BEIJING- Sebuah perusahaan di Tiongkok akan wajibkan para karyawannya untuk meminta izin sebelum hamil dan memiliki anak. Sejumlah gambar yang berisikan peraturan tersebut sudah diunggah oleh perusahaan tersebut dan langsung memicu protes para pengguna media sosial dan media lainnya. Berdasarkan peraturan tersebut, hanya karyawan yang telah bekerja minimal satu tahun yang boleh hamil. Jika ada karyawan yang belum genap bekerja selama satu tahun, maka mereka wajib menjalankan larangan itu. Perusahan di Provinsi Hunan yang bergerak di sektor keuangan tersebut akan menyusun apa yang mereka sebut sebagai “daftar jadwal melahirkan” karyawan. Mereka yang hamil tanpa izin perusahaan akan didenda atau promosinya ditunda. Media resmi di Tiongkok menyebut peraturan itu sangat aneh dan mengatakan perusahaan tersebut tidak menganggap karyawannya sebagai manusia. Interferensi terhadap kepentingan pribadi semacam ini bukan hal yang baru di Tiongkok. Pemerintah sudah menerapkan kebijakan satu anak per pasangan sejak 1970-an lalu, meski kemudian tampaknya kebijakan itu dicabut. (dtc-38)
Hina Mantan PM, Dipenjara 4 Pekan SINGAPURA - Pengadilan Singapura menjatuhkan vonis kurungan empat pekan terhadap seorang remaja yang dinyatakan bersalah karena menyinggung agama dan menyebarkan isu. Amos Yee (16) dinyatakan bersalah karena menerbitkan video yang mengecam pendiri negara Singapura, mendiang Perdana Menteri Lee Kuan Yew. Video berdurasi delapan menit itu juga menyebutkan Lee Kuan Yew seperti diktator Mao Zedong, Joseph Stalin, dan Adolf Hitler. Dia juga mengakali gambar yang tampak memperlihatkan Lee sedang melakukan hubungan seks dengan mantan Perdana Menteri Inggris, Margaret Thatcher. Video dan foto tersebut dia unggah tak lama setelah Lee meninggal dunia dan ketika warga Singapura masih dalam keadaan berkabung. Sebelumnya, jaksa di pengadilan itu menuntut agar dia diganjar hukuman percobaan dan bukan hukuman penjara. Kendati demikian, Amos akan segera bebas karena hukumannya dipotong dengan masa tahanan yang sudah dijalani selama ini. Hakim Jasvender Kaur, mengatakan dakwaan atas Amos “sifatnya tidak serius namun juga bukan sepele.” Sejumlah aktivis hak asasi memprotes kasus ini dengan alasan melanggar kebebasan berpendapat di Singapura, Hong Kong dan Taiwan. (bbc-38)
SELASA, 7 JULI 2015
Dirjen Dikdasmen Janjikan Beasiswa ● Kompetisi IOAA JAKARTA - Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Dirjen Dikdasmen Kemdikbud) Hamid Muhammad menjanjikan beasiswa bagi delegasi Indonesia yang bisa merebut medali sebanyak-banyaknya dalam Kompetisi International Olympiad Astronomy and Astrophsics (IOAA). Kompetisi tersebut akan diselenggarakan di Magelang pada 26 Juli-4 Agustus 2015. Sebagai tuan rumah dalam acara yang memasuki tahun ke-9, diharapkan delegasi dari Indonesia dapat tampil maksimal. ”Bagi peserta yang mendapat medali emas akan mendapatkan beasiswa melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi hingga S-3. Medali perak akan mendapatkan beasiswa hingga S-2. Sementara peraih perunggu akan mendapatkan beasiswa S-1. Mereka boleh memilih PT di dalam maupun di luar negeri,” kata Dirjen Dikdasmen Kemdikbud, Hamid Muhammad. Para peserta delegasi Indonesia terdiri dari sepuluh siswa yang terbagi dalam dua tim yaitu Main Team dan Guest Team, serta masing-masing terdiri dari lima siswa. Main Team yaitu M Ahdillah Fadlila (MAN Insan Cendekia Gorontalo), Brian Yaputra (SMA Sutomo 1 Medan), Naufal Alifyari (SMAN 5 Bekasi), Gunawan Setiawan (SMA Petra 2 Surabaya) dan M Ali Syaifudin (SMA Semesta BBS Semarang). Masa Karantina Sementara peserta Guest Team yaitu Joandy Leonata Pratama (SMA Sutomo 1 Medan), M Miftahul Fahmi (SMAN 3 Malang), Rafif Abdus Salam (SMAN 1 Bogor), Hamman Raihan Mohammad (SMAN 3 Bogor) dan Hana Widiapsari Nuraini (SMAN 8 Jakarta). Sebelum berkompetisi, kesepuluh peserta menjalani masa karantina yang akan dibimbing oleh para team leader, pengajar, tim tutor dan tim mentor. Selain menjadi lokasi kompetisi, pemilihan Magelang, kata Hamid sekaligus ingin memperkenalkan secara luas Candi Borobudur dan Candi Prambanan sebagai peninggalan bersejarah yang dibangun dengan memerhatikan aspek astronomi. (nya-95)
Unimus Terapkan Sistem Pesantren Asrama ● Kombinasikan Ilmu dan Akhlak SEMARANG -Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) menekankan pentingnya pembangunan keilmuan yang disertai penguatan akhlak bagi mahasiswanya. Sebab memiliki keilmuan tanpa dibungkus akhlak akan melahirkan pemikiran kering. Menurut Rektor Prof Dr Djamaluddin Darwis, pihaknya menerapkan sistem pesantren asrama untuk mengkombinasikan pengetahuan dan penanaman nilai-nilai moral. ”Sebab bagaimana pun kami dituntut tak hanya mencetak mahasiswa pemikir brilian. Namun juga wajib membekali mereka dengan nilai-nilai moral,” kata Rektor didampingi Direktur Rusunawa Unimus Residence I (Pondok Pesantren Putri) KH Sahlan Rosjidi Drs Rohmat Suprapto disela-sela pelepasan santri ponpes angkatan ke-5, Minggu (5/7). Rektor mengatakan, menjadi bagian dari pesanteran asrama tidak lantas mengekang mahasiswa. Artinya mereka yang menjadi bagian pendidikan pesantren tetap bisa beraktivitas sebagaimana biasa. Mahasiswa bahkan wajib menempuh perkuliahan serta dapat mengikuti banyak organisasi di dalam kampus. Yang membedakan dengan mahasiswa reguler, mereka mendapat tambahan bekal keagamaan kuat di dalam program pesantren kampus. Satu Tahun Rohmat menambahkan, program ini berjalan satu tahun penuh dalam setiap angkatan mahasiswa. Sejauh ini program dilaksanakan untuk mahasiswa perempuan lintas fakultas. Peserta program akan mendapat bekal Bahasa Arab, Bahasa Inggris, penajaman baca tulis Al Quran, pengajian rutin, hingga penanaman pendidikan karakter. ”Mahasiswa yang menjadi peserta program kami tempatkan dalam kluster asrama dalam satu tahun. Hidup berdampingan dengan banyak sesama rekan-rekan mahasiswa untuk mendidik kemampuan bermasyarakat meski hanya dengan sesama kalangan kampus,” imbuhnya. Program pesantren asrama tergolong padat. Mahasiswa dibiasakan bangun pagi menjalankan rutinitas ibadah dan belajar sebelum berangkat kuliah. Malam hari, mereka wajib sudah berada di dalam kampus untuk penajaman materi keagamaan dan menerima penguatan bahasa Arab dan Inggris. Menurut Rohmat, setahun mengikuti program ini, karakter mahasiswa benar-benar tumbuh dan terbentuk. Mereka bisa lebih bersikap disiplin, berbudaya antre, memiliki empati terhadap orang lain, dan mengasah jiwa kepemimpinan tanpa ketinggalan teguh dalam beragama. Kondisi ini diakui orang tua mahasiswa Sunario. Menurutnya, program ini sangat membantu membentengi moral mahasiswa dari incaran pergaulan bebas, narkoba, gaya hidup hedonisme, hingga malas belajar. (H41-95)
Baru 451 Perguruan Tinggi Terakreditasi ● Jateng 31 Institusi SOLO - Dari 3.317 perguruan tinggi (PT) di seluruh Indonsia, baik negeri maupun swasta, yang baru terakreditasi baru 451. Sebanyak 4,87 persen (22 PT) terakreditasi A, dan 33,7 persen (152 PT) terakreditasi B, selebihnya terakreditasi C. Di wilayah Jawa Tengah, dari total 247 PT, baru 31 institusi terakreditasi.
SM/dok
MEMBERI PENJELASAN : Rektor Unisri Kapti Rahayu memberi pejelasan tentang akreditasi B yang diperoleh perguruan tinggi tersebut, Senin (6/7). (95)
Kurikulum Program Cetak Perlu Pembaruan ● Industri Cetak Indonesia Tertinggal SEMARANG - Jumlah industri percetakan (printing) di Indonesia merupakan yang terbesar di Asia Tenggara. Namun, teknologi yang digunakan tertinggal dari negara-negara lain di Asia Tenggara. Dibutuhkan pembaruan kurikulum pendidikan pencetak sumber daya manusia yang menguasai teknologi cetak mutakhir yang berdaya saing global. Persaingan produk cetak di tingkat global saat ini sudah tak lagi melulu pada kualitas cetak atau hasil kerja yang bagus. Saat ini standar produk ekspor secara umum mengacu pada sertifikasi ISO. Namun lebih jauh sudah menyentuh pada standarisasi yang menyertakan unsur keramahan lingkungan, salah satunya sertifkasi Carbon Neutral. ”Korea memiliki standar produk dan yang masuk harus dari hasil proses yang melepas jejak karbon ke atmosfer kurang dari
100 gram. Amerika Serikat kurang dari 75 gram, Jepang kurang dari 123 gram, dan Inggris Raya kurang dari 100 gram,” kata dosen Departement of Imaging and Printing Technology, Faculty of Science, Chulalongkorn University Thailand, Prof Aran Hansuebsai di Universitas Stikubank, Senin (6/7). Menjawab Kebutuhan Saat berbicara dalam seminar bertajuk ”Creative Industry Toward ASEAN Economic Community (AEC) 2015”, Prof Aran mengatakan, di sisi lain ada tantangan bagi industri cetak untuk menyediakan produk dengan teknologi tinggi. Contohnya saat ini, cetak tak hanya pada media kertas atau plastik. Teknologi cetak yang berkembang bahkan sudah dipakai pada semua industri, termasuk industri digital seperti gawai. ”Panel sentuh yang ada pada gawai meru-
SM/Eka Handriana
SAMPAIKAN MATERI: Prof Aran Hansuebsai menyampaikan materi dalam Seminar ”Creative Industry Toward ASEAN Economic Community (AEC) 2015” di Kampus Universitas Stikubank, Semarang. (95)
pakan contoh high technology printing.” lanjut Prof Aran. Bahkan industri makanan sudah mengaplikasikan teknologi cetak tak hanya pada kemasan. Tapi pada makanannya, cetak dengan tinta gula, atau cetak gambar dan tulisan pada sajian kopi. Sementara dengan tantangan tersebut, dunia pendidikan masih mengajarkan kecakapan teknologi dasar dalam percetakan. Hal itu dinilai tidak menjawab kebutuhan industri saat ini. ”Sebuah kurikulum harus mampu menjawab kebutuhan strategi negara dalam menghadapi tantangan global,” lanjut Prof Aran. Menurutnya, perkembangan kurikulum berkelanjutan adalah yang mampu mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi yang secara kompetitif mampu meningkatkan kualitas industri, namun secara seiring mampu mampu mengurangi dampak lingkungan. Kepala Lembaga Peningkatan dan Pengembangan Unversitas Stikubank R Basiya mengatakan, pihaknya akan berupaya mengembangkan kurikulum ke arah persaingan global. Universitas Stikubank memiliki Program Studi Grafika dan Printing di bawah Fakultas Teknologi Informasi dan Teknologi Industri. ”Salah satunya adalah mendatangkan Prof Aran kemari lewat program lecturer exchange,” kata Basiya. Menurutnya, Universitas Stikubank bakal menyerap perkembangan industri percetakan dunia, khususnya di Asia Tenggara untuk kemudian dikaji dan dikembangkan dalam bentuk kurikulum. ”Kami bertujuan agar lulusan dapat bersaing, tak hanya di tingkat nasional, melainkan global,” kata Basiya. (H89-95)
Hanya Undip dan UNS yang terakreditasi A dan 16 PT lainnya terakreditasi B, serta sisanya terakreditasi C. Sementara di Soloraya yang sudah terakreditasi secara institusi dari puluhan PT yang ada, baru ada empat institusi. Keempat PT tersebut adalah Universitas Sebelas Maret (UNS), Institut Seni Indonesia (ISI), Universitas Muhammadyah Surakarta (UMS), dan Universitas Slamet Riyadi (Unisri). UNS terakreditasi A, sementara ISI, UMS, dan Unisri terakreditasi B. ”Akreditasi itu sangat penting bagi perguruan perguruan tinggi. Kalau belum terakreditasi, lulusannya bisa dibilang tidak sah dan akan kesulitan mencari pekerjaan,” kata Rektor Unisri Kapti Rahayu didampingi tiga wakilnya ketika memberi penjelasan pada wartawan di kampus setempat, Senin (6/7). Meningkatkan Kepercayaan Selain memenuhi persyaratan administrasi dan meningkatkan kepercayaan masyarakat, lanjut Rektor, banyak keuntungan yang didapat bagi PT yang sudah terakreditasi secara institusi. Yakni, perguruan tinggi diperbolehkan mengadakan kegiatan bimbingan untuk semua program studi di kampusnya. ”Akreditasi akan meningkatkan kesejahteraan,” kata Kapti Rahayu yang juga asesor akreditasi. Lebih lanjut Kapti mengatakan, bagi PT yang mengajukan akreditasi institusi harus mempunyai AD/ART atau statuta rektor. Dokumen lain yang perlu disiapkan adalah rencana strategi PT dan sistem penjamin mutu. ”Syarat lain, 75 persen program studinya juga harus sudah terakreditasi,” jelasnya.(G8-95)
Beasiswa Mahasiswa di Daerah Bencana Disiapkan SEMARANG -Pemerintah menyiapkan skema pembiayaan bagi mahasiswa di daerah bencana. Menurut Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristek Dikti) M Nasir, skema ini berupa pemberian beasiswa yang jumlahnya diperuntukkan bagi ribuan mahasiswa. Meski demikian menteri belum menjelaskan berapa besaran biaya dan mekanisme penyalurannya. ”Tak bisa dipungkiri, Tanah Air kita rawan berbagai bencana. Karena itu, mengantisipasi kemungkinan muncul kedaruratan di berbagai tempat, Kemristek Dikti menyiapkan beasiswa perguruan tinggi (PT) di daerah bencana,” katanya usai memberikan ceramah kebangsaan di masjid Kampus Undip, baru-baru ini. Menurutnya fakta paling anyar adalah penderitaan mahasiswa yang bertempat tinggal di seputar Gunung Sinabung Medan. Meletusnya gunung berapi itu selama berbulan-bulan menjadikan banyak orang tua mahasiswa kehilangan pendapatan. Mereka tak bisa bekerja lantaran lahan pertaniannya hancur atau tempat usahanya gulung tikar. Putus Kuliah ”Kondisi seperti ini memprihatinkan dan bisa terjadi di semua tempat. Kalau tidak keliru, untuk Sinabung sudah disiapkan lebih dari 2.000 beasiswa bagi mahasiswa di sana. Mudah-mudahan ini bisa membantu meringankan beban saudara-saudara kita,” ujarnya. Beasiswa berlaku bagi mahasiswa PTN dan PTS. Semuanya mendapat perhatian sebagai wujud perhatian untuk generasi penerus bangsa. Tak hanya di Sumatera atau daerah luarJawa, di pulau ini kondisi serupa bisa mengancam. Untuk itu beasiswa disiapkan pada semua tempat. Kendati demikian menteri tak ingin terjadi bencana di Indonesia. Jangan sampai negeri ini terus menerus ditimpa penderitaan. Skema dimunculkan sebatas menanggulangi dampak bencana. Pemerintah tak ingin melihat mahasiswa putus kuliah lantaran kekurangan biaya. Kebijakan pemberian beasiswa di daerah bencana dulu diambilkan dari dana abadi pendidikan yang bersumber dari APBN. Selain untuk beasiswa, dana ini memang diperuntukkan untuk penelitian serta memperkuat sistem pendidikan di kawasan bencana. Istilah dana abadi mulai dikenal publik berkenaan penerimaan anggaran fungsi pendidikan sebesar 20 persen pertengahan 2010. Dana ini dikelola oleh Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) di bawah pengawasan Kemdikbud dan Kemenkeu. Pengawasannya juga melibatkan tiga dewan penyantun yaitu mulai dari Kemdikbud, Kemenkeu hingga Kemenag. (H41,H89-95)
Inspirasi dari Kehidupan Para Kiai
Judul Buku Penulis Penerbit Cetakan Tebal
: Kiai-Kiai Kharismatik & Fenomenal : Nur Rokhim : IRCiSod : I - 2015 : 244 halaman
MENELAAH kehidupan para kiai untuk mengambil sisi lain mereka memerlukan pengkajian matang. Kisah unik kehidupan sehari-hari mereka itulah yang disuguhkan buku ini. Misalnya Kiai Mashum yang akrab disapa Mbah Mashum yang lahir sekitar tahun 1870. Denys Lombard, ahli sejarah, mengatakan, Mbah Mashum adalah seorang kiai dari Lasem yang kurang dikenal di level nasional, namun ketika wafat pada 1972 menimbulkan guncangan hebat dari satu ujung jaringan ke ujung jaringan lainnya. Saat muda, Mbah Mashum suka berdagang di Pasar Lasem sampai ke Pasar Ploso, Jombang. Ia pernah bekerja di tempat pembakaran dan pembuatan batu putih di selatan Babat, di desa Suwireh, sebelah utara daerah Ngimbang. Profesi pedagang dia tinggalkan setelah bermimpi mendapatkan ilham untuk mengajar. Ia mendirikan pesantren Al-Hidayah. Mbah Mashum adalah sosok sederhana. Konon, sarungnya tak lebih dari tiga buah. Makanan dan minumannya tak neka-neka. Bahkan, ia tak mau makan sendirian, sebab yakin makan bersama orang lain bisa menguran-
gi hisab di akhirat. Menurutnya, itu salah satu bentuk sedekah. Ketika makan, Mbah Mashum mengundang tetangga atau santri-santrinya (hlm. 65-67). Kiai Muhammad Shalih bin Umar as-Samarani yang populer dipanggil Mbah Saleh Darat yang lahir tahun 1820 di Kedung Jumbleng, Mayong, Jepara, memilih menggunakan bahasa Jawa untuk menyusun kitab. Hampir semua karyanya menggunakan huruf Arab-Jawa atau Arab Pegon. Kecintaannya terhadap bahasa Jawa termasuk dalam menerjemahkan Alquran. Konon, Kartini membaca Alquran terjemahan berbahasa Jawa ini. Bersama Kiai Kholil Bangkalan dan Syekh Nawawi alBantani, ia merupakan tiga ulama terkemuka Nusantara pada awal abad ke-20 (hlm. 80-82). Saifuddin Zuhri Sosok Kiai Saifuddin Zuhri yang lahir di Banyumas pada 1919 juga layak disimak. Ia menteri agama pilihan Soekarno. Perjalanan hidupnya penuh pengabdian pada negeri ini. Ia pernah menjadi komandan Divisi Hizbullah Jawa Tengah, anggota Dewan Pertahanan Daerah Kedu, dan anggota Dewan Pertimbangan Agung.
Selain produktif menulis, ia juga dikenal bersahaja. Ia tak sudi memanfaatkan jabatannya untuk kepentingan pribadi. Selepas sebagai menteri, ia tanpa malu berjualan beras di Pasar Glodok. Hal ini dilakukannya setiap hari sebagai wujud tanggung jawabnya sebagai kepala keluarga. Uang pensiunnya sebagai menteri untuk membeli rumah yang dijadikan Rumah Bersalin Muslimat NU (hlm. 94-99). Zaman sekarang ada Kiai Mustofa Bisri atau Gus Mus. Ia dikenal sebagai penyair, novelis, pelukis, dan budayawan. Pengasuh Pesantren Raudlatut Thalibin, Rembang, yang lahir pada 1944 ini telah menulis ratusan sajak. Selain itu, ia ternyata hobi memasak. Ia terkenal sebagai sosok kiai tanpa ambisi kekuasaan. Pernah diminta mengetuai PBNU, namun ditolaknya. Ia pun tak bersedia meneruskan kiprahnya sebagai anggota parlemen meskipun mendapatkan dukungan suara dari masyarakat (hlm. 195-200). Terkait kebudayaan tradisional, ada pendiri Pesantren Tegalrejo, Magelang, Kiai Chudlori, yang sikapnya sempat menimbulkan kontroversi. Saat itu,
antara tahun 1957-1958, muncul ketegangan tentang penggunaan kas desa. Komunitas pesantren menginginkan untuk perluasan masjid, sedangkan masyarakat mengharapkan untuk pengembangan kesenian. Ketika persoalan itu dibawa ke Kiai Chudlori, yang terakhirlah yang diputuskan. Hingga kini, Pesantren Tegalrejo tak hanya dikenal sebagai tem-
Judul Penulis
: 150 Perempuan Shalihah : Abu Malik Muhammad Bin Hamid Penerbit : Tinta Medina Cetakan : I - Maret 2015 Tebal : xiv + 378 halaman
pat pengembangan keilmuan, tetapi juga sebagai perhelatan festival berbagai macam pertunjukan kesenian rakyat Jawa (hlm. 215-216). Dalam buku ini masih ada kisah Kiai Idris dan 29 kiai lagi dipaparkan buku ini, termasuk Kiai Ahmad Dahlan dan Kiai Hasyim Asyari. Dari mereka kita bisa belajar tentang kemandirian, keuletan, kesederhanaan, kecintaan terhadap lingkungan, bahkan kegemaran dalam berolahraga. (Hendra Sugiantoro-92).
Judul
: Buku Pintar Mukjizat Kesehatan Ibadah Penulis : Dr Jamal Elzaky Penerbit : Zaman Cetakan : I - 2015 Tebal : 601 halaman
SELASA, 7 JULI 2015
Nasdem Masih Mendukung PDIP
SM/Simon Dodit
KincirAngin Penghasil Listrik di Pandansimo PENGENDARA motor melewati sejumlah kincir angin di Pantai Pandansimo, Bantul, Yogyakarta, Senin (6/7). Kincir angin berjumlah 30-an ini sudah empat tahun beroperasi. Dari kincir angin yang didukung tenaga panas matahari di wilayah itu menghasilkan listrik. Dari tenaga listrik hibrida itu ratusan warung makan, pabrik es, pengairan lahan pertanian dan penerangan jalan umum teraliri listrik dari energi ramah lingkungan itu.(30)
Warga Tuntut Kompensasi Rp 1 M ● Lahan PLTU Batang Dikonsinyasi SEMARANG - Sistem pembayaran 12,51 ha lahan PLTU di Kabupaten Batang yang belum dibebaskan, akhirnya menggunakan mekanisme konsinyasi. Warga pun menuntut kompensasi pengaspalan jalan senilai Rp 900 juta- Rp 1 miliar seperti yang pernah dijanjikan pemerintah. Konsinyasi dilakukan setelah Gubernur Jateng menandatangani surat izin penetapan lokasi, pada Juni silam. Namun dalam pelaksanaannya, warga di tiga desa yang
terkena proyek pembangunan menagih janji kompensasi pengaspalan jalan dari CSR PLN. Kebutuhan pengaspalan diperkirakan Rp 900 juta-Rp 1 miliar untuk tiga desa.
’’Laporan lagi dari Pemrintah Kabupaten Batang, warga Desa Karanggeneng juga meminta dibuatkan jaringan PDAM. Hal ini baru kami terima,’’ kata Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Jateng Teguh Dwi Paryono setelah pertemuan dengan Gubernur dan pihak PLN, Senin (6/7). Tahapan konsinyasi sudah dimulai dengan sosialisasi pada pemilik lahan. Tunggu Taksiran Selanjutnya, dilakukan penghitungan harga tanah oleh tim penaksir. Uang ganti rugi akan diberikan oleh pemerintah melalui Pengadilan Negeri Batang.
Soal nilai ganti rugi, Teguh mengaku belum mengetahuinya. Penetaan nilai ganti rugi masih menunggu hasil penaksiran tim appraisal, meski sebelumnya pernah dikatakan nilai konsinyasi tak akan melebihi nilai jual objek pajak (NJOP), dibawah Rp 100 ribu/m2. Konsiyasi diterapkan sesuai dengan UU Nomor 2 Tahun 2012 tentang Pengadaan Tanah bagi Pembangunan untuk Kepentingan Umum. Di sisi lain, PLN diminta segera mengajukan permohonan pembebasan lahan pada Badan Pertanahan Nasional (BPN). Harapannya, pembebasan lahan rampung tak melebihi target dari
TPP Memboroskan Anggaran
1.091 Karyawan Di-PHK SEMARANG - Selama 2015, tepatnya hingga awal Juli, ada 1.091 karyawan mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK) di 10 kabupaten/kota di Jateng. Kondisi perekonomian yang tak stabil ditambah kenaikan harga BBM menjadi penyebabnya. Dari jumlah itu, 660 karyawan telah di-PHK, 234 masih proses PHK, 151 putus kontrak, dan 46 karyawan dirumahkan. Ditambah 98 karyawan yang terpaksa mengundurkan diri lantaran ada permasalahan dengan perusahaan tempat kerjanya. ’’PHK terjadi di beberapa provinsi dan Jateng salah satunya. Salah satunya karena faktor kenaikan harga BBM,’’ ungkap Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Kependudukan (Disnakertransduk) Jateng, Wika Bintang pada Rakor Forum Komunikasi Pimpinan Daerah di kantor gubernur, Senin (6/7). Sesuai urutannya, PHK paling banyak terjadi di Kota Semarang 390 orang. Diikuti Kabupaten Magelang 232 orang, Kabupaten Sragen 151 orang, Kabupaten Batang 127 orang, Kota Pekalongan 111 orang, Kabupaten Pekalongan 46
orang, Kota Solo 13 orang (2 orang di antaranya masih proses), Kabupaten Wonosobo 12 orang, dan Kabupaten Sukoharjo sembilan orang. Untuk Sragen, ada 98 orang yang mengundurkan diri serta 101 orang pindah bagian. Sudah Diberikan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mengatakan, hak-hak karyawan yang di-PHK sudah diberikan. Salah satunya adalah pesangon. Meski demikian, jika ada hak yang belum dipenuhi oleh perusahaan, maka karyawan bisa melaporkan. Sebagai solusi, Ganjar menawari mereka yang di-PHK untuk dimasukkan dalam peta kebutuhan pegawai garmen di Boyolali. Sebagaimana laporan yang dia terima, ada kebutuhan 20 ribu pegawai garmen dan baru terpenuhi setengahnya. Untuk itu, Pemprov siap memberikan pelatihan agar pegawai ’’limpahan’’ itu bisa segera beradaptasi. Meski demikian, hal itu belum tentu disetujui oleh karyawan yang sebelumnya di PHK di perusahaan lain. Pertama, ada persoalan jarak dengan rumah. Kedua, persoalan gaji yang lebih kecil. Untuk pembayaran THR, menurut
Sm/dok
Ganjar Pranowo Ganjar, sejumlah perusahaan besar sudah mulai membayar pada H-14 lebaran. Sesuai ketentuan kementerian, THR dibayar maksimal H-7. Meski demikian, ada sejumlah toko skala kecil maupun UMKM yang mengajukan izin untuk memberikan THR pada H-3 dan H-1. ’’Kami terus memantau seperti apa proses pemberian THR ini. Termasuk, akan dibuat Posko THR. Jika ada pelanggaran, maka bisa disampaikan pada petugas,’’ tandasnya. (H81,J8 - 61)
Pemprov Sodorkan 30 Pj Kepala Daerah SEMARANG - Pemprov Jateng telah menyodorkan 30 nama ke Kementerian Dalam Negeri (Kemdagri). Nama-nama itulah yang diproyeksikan menjadi penjabat (Pj) lima kepala daerah yang masa jabatannya habis Juli ini. Lima kepala daerah itu adalah Wali Kota Semarang (19 Juli 2015), Bupati Rembang (20 Juli 2015), Bupati Purbalingga (27 Juli 2015), Bupati Kebumen (23 Juli 2015), dan Wali Kota Solo (28 Juli 2015). Gubernur Jateng Ganjar Pranowo menjelaskan, calon Pj untuk masing-masing kabupaten/kota ada enam. Tiga di antaranya dari kabupaten/kota setempat dan tiga lainnya dari provinsi. Namun saat ditanya siapa saja mereka, Ganjar enggan mengatakan. ’’Ada deh. Pokoknya nama-nama mereka sudah dikirim ke Kemdagri. Kini kami tinggal menunggu keputusannya. Begitu turun (keputusan), langsung eksekusi (pelantikan Pj),’’ kata Ganjar, Senin (6/7). Penunjukan Pj kepala daerah yang akhir
masa jabatannya (AMJ) habis memang dilakukan beberapa tahap. Untuk tahap pertama, penunjukan Pj lima daerah tersebut. Diikuti tahap berikutnya sesuai dengan akhir masa jabatan masing-masing kepala daerah. Total ada 16 kepala daerah yang masa jabatannya berakhir tahun ini. Namun untuk Pikada serentak, selain 16 daerah tersebut akan ditambah lima daerah yang akhir masa jabatan kepala daerahnya habis pada semester partama 2016. Khusus untuk Kota Semarang, jabatan Wali Kota Hendrar Prihadi besar kemungkinan akan diganti oleh Pelaksana Harian (Plh) sebelum Pj terpilih dilantik. Alasannya, akhir masa jabatan Wali Kota Hendrar Prihadi jatuh pada 19 Juli, bertepatan dengan hari Minggu. Dari Pemkot ’’Karena pas hari libur, akan ada Plh untuk satu atau dua hari agar tidak muncul masalah administrasi,’’ jelas suami Siti Atiqoh ini.
Presiden Joko Widodo, yakni Oktober 2015. ’’Presiden minta Oktober. Harapan kami, Agustus bisa selesai,’’kata Teguh. Terpisah, Ganjar mengatakan, saat ini ’’bola’’ ada di tangan BPN. Untuk waktu pembebasan dan jawdal konsinyasi seperti apa, semua di tangan BPN. ’’Sekarang leader-nya BPN,’’ kata Ganjar. Proses pembebasan lahan PLTU berkapasitas 2 x 1.000 megawatt ini cukup lama. Padahal kebutuhan listrik di Jateng sangat tinggi. Tanpa PLTU Batang, diprediksi Jateng akan krisis listrik pada 2017. (H81,J8 - 61)
SEMARANG - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Jateng berkoalisi dengan PDI Perjuangan membidik kursi empat kepala daerah, yakni Kota Semarang, Wonosobo, Purworejo, dan Kota Magelang dalam Pilkada 2015. Empat wilayah tersebut diprediksi memiliki peluang besar dalam mengusung calon kader Nasdem. ’’Kami mulai memetakan potensi kemenangan. Sebelumnya Nasdem telah mendeklarasikan mengusung calon dengan berkoalisi di lima daerah,’’ungkap Ketua DPWPartai Nasdem Jateng Setyo Maharso, Menurutnya, sebagian besar pihaknya mengusung calon dari PDI Perjuangan, seperti di Kota Semarang. ’’Juli mulai pendaftaran calon di KPU, jadi pergerakan komunikasi dengan partai politik juga sangat dinamis. Makanya kami petakan,’’katanya. Meski sebagian besar mendukung calon PDIP, namun tak menutup kemungkinan Nasdem berkoalisi dengan partai lain. Di Rembang misalnya, Nasdem maju dengan pasangan Abdul Hafidz dan Bayu Andreanto. Bayu merupakan kader Nasdem dan menjadi calon wakil bupati. Sementara, Hafidz adalah kader PPPyang maju melalui jalur independen bersama Andre. ’’Untuk Demak dan Kebumen kita juga masih menunggu wakilnya. Di Demak mengusung Pak Dachiri sebagai bupati,’’tuturnya. Lima daerah yang sebelumnya sudah dideklarasikan, di antaranya Kabupaten Blora Joko Nugroho dan Arif Rohman. Grobogan ada Icek Baskoro, juga petahana wakil bupati yang dipasangkan dengan Sugeng Prayitno. ’’Kebumen sendiri kader kami Khayyub Luthfi akan dipasangkan dengan tokoh NU di sana,’’imbuhnya. Tujuh Daerah Sementara itu, Partai Gerindra mencatat ada tujuh daerah yang memiliki kader berpotensi maju pilkada. Ketua Desk Pilkada DPD Partai Gerindra Jateng Sriyanto Saputro mengatakan, tujuh daerah tersebut, antara lain Kota Semarang (Sigit), Kendal (Mirna), Rembang (Agung), Purworejo (Hamdan), Wonosobo (Soleh), Pemalang (Syaiful), dan Demak (Maskuri). Mereka diharapkan siap maju dalam Pilkada 2015. ’’Namun sampai sekarang kami belum tahu apakah mereka yang akan mendapat rekomendasi dari DPP,’’ujarnya. Dalam memberikan rekomendasi, DPPPartai Gerindra mempertimbangkan banyak aspek, yakni popularitas, elektabilitas, kapasitas, dan finansial. Jadi tidak serta merta memaksakan kader untuk maju. ’’Belum tentu internal mendapat rekomendasi. Kalau tidak menang untuk apa. Kami realistis. Tapi ini menunjukkan Gerindra punya kader potensial,’’tuturnya. Meski demikian, Gerindra juga siap mengusung calon di luar kader internal. Bagi calon eksternal, Gerindra mengutamakan komitmen, tidak berkhianat pada partai, dan bekerja sesuai visi misi partai. ’’Untuk calon eksternal di Sragen ada Yuni yang dulu kader PDI Perjuangan. Setelah ada komunikasi, kita usung dan ajukan ke DPP. Lalu di Blora ada Abu Nafi dari PPPyang sekarang menjabat wakil bupati. Popularitas dan Elektabilitasnya tinggi, tetapi tidak punya finansial. Namun finansial bukan jadi tolok ukur utama,’’katanya. Saat ini, rekomendasi tujuh calon kepala daerah untuk gelombang pertama sudah diajukan ke DPP. Tidak sekadar nama yang sudah siap, tapi beserta partai koalisinya. DPD Gerindra juga menyiapkan pengajuan berikutnya ke DPP. ’’Diharapkan pertengahan Juli sudah keluar rekomendasi DPP,’’ungkapnya. (J8,H81- 61)
Untuk Plh Wali Kota Semarang, lanjutnya, dipastikan akan dijabat oleh pejabat dari Pemkot Semarang. Sementara itu Kabupaten Purbalingga, Gubernur meminta Pj dari provinsi. Alasannya, Sekda Purbalingga berniat maju dalam Pilkada serentak 9 Desember nanti. Sebelumnya, 25 pejabat Pemprov Jateng telah dikumpulkan oleh Gubernur untuk mendapat penjelasan. Mereka adalah kepala dinas eselon II dengan golongan IVd dan IVc. Mereka yang dipilih untuk menjadi Pj harus memiliki kecakapan. Tujuannya, agar pergantian birokrasi di daerah tidak menggangggu roda pemerintahan. Pembangunan di daerah harus tetap berjalan. ’’Kalau untuk syarat, bisa dari golongan IVb. Namun itu tidak etis, karena sekda di daerah lebih tinggi. Maka akan dipilihkan IVc atau IVd. Minimal sejajar,’’ ujar Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Jateng Arief Irwanto. (H81,J8 - 61)
SEMARANG - Pemberian tambahan penghasilan pegawai (TPP) merupakan salah satu bentuk pemborosan anggaran. Sebab seharusnya anggaran TPP sudah mencakup honorarium, upah pungut, jasa pelayanan medis, dan tambahan-tambahan lain untuk pengawai negeri sipil (PNS). ’’Namun pada APBD Perubahan 2014 sudah muncul anggaran TPP di luar honorarium, upah pungut, dan tambahan lainnya,’’ tutur Anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD Jateng Hadi Santoso. Padahal sebetulnya, TPP diberikan dengan tujuan memperbaiki kesejahteraan pegawai negeri sipil (PNS), dengan menghilangkan upah pungut, jasa pelayanan medis, honorarium, dan tambahan lainnya. Pemberian TPP harus berdasar lima kategori, yakni ketimpangan beban kerja, kelangkaan profesi, disparitas lokasi, prestasi, dan kinerja. ’’Soal apakah TPP masuk dalam dobel anggaran, biar BPK yang menentukan,’’
terangnya. Sayang pada 2015, pemberian TPP juga masih tumpang tindih dengan tambahan honor lainnya, seperti di rumah sakit, para dokter spesialis selain menerima TPP juga mendapat jasa pelayanan medis. ’’Namun untuk Dinas Pendapatan dan Pengelolaan Aset Daerah (DPPAD) sudah diminta memilih apakah menerima upah pungut pajak atau TPP,’’ imbuhnya. Rawan Korupsi Sementara itu, Komite Penyelidik dan Pemberantasan Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KP2KKN) Jateng mendesak Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jateng agar segera menindaklanjuti temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) terkait TPP. TPP disinyalir rawan korupsi karena nilainya dinilai tidak wajar jika dibandingkan dengan beban kerja. ’’TPPjelas melanggar dan itu sangat rawan praktik korupsi. Karena disitu sudah bisa diduga ada kerugian negara,’’ kata anggota KP2KKN Eko Har-
yanto. Menurutnya, kesalahan pemberian TPP oleh Pemprov, di antaranya TPP harus diatur dalam peraturan gubernur (pergub), bukan peraturan daerah (perda). Selain itu, TPP menyalahi aturan Permendagri Nomor 13 Tahun 2006, di mana pemberian TPP harus sesuai kriteria. Apalagi hal tersebut sudah menjadi temuan BPK. ’’Pemprov harus segera menindaklanjuti temuan BPK tersebut. Jika dalam 60 hari Pemprov tidak melakukan upaya perbaikan sesuai Permendagri, maka BPK bisa melaporkan temuan itu ke penegak hukum,’’paparnya. Seperti diketahui, anggaran TPP untuk 16.050 PNS pada 2015 Rp 1,1 triliun. Jumlah itu lebih banyak dari yang dianggarkan pada 2014, yakni Rp 882,036 miliar dan lebih besar dari alokasi gaji PNS 2015, Rp 1,024 triliun. TPPtertinggi yang diberikan Rp 15 juta/bulan dan terendah Rp 3 juta/bulan. (J8,H81- 61)
11 SELASA, 7 JULI 2015 Hati-hati... (Sambungan hlm 1) Selain itu, lima penumpang lainnya dalam kondisi kritis dan sedang menjalani perawatan di RS Mitra Plumbon, Cirebon. Pudjo menjelaskan, minibus tersebut total membawa 11 penumpang. Saat di TKP, mobil itu menabrak truk yang sedang terparkir di bahu jalan. Truk itu berhenti karena mengalami gangguan rem. Terkait identitas korban, Pudjo menyatakan, pihaknya masih melakukan pendataan. Unit identifikasi masih mengidentifikasi. Atas kejadian itu, pihak kepolisian mengimbau agar kendaraan menjaga kecepatan. Selain itu, diimbau tetap waspada dan hati-hati. ”Melintas di Tol Cipali agar menjaga kecepatan, tidak melebihi aturan. Jangan berjalan di bahu jalan,” kata Dirlantas Polda Jabar Kombes Sugihardi.”Bila lelah istirahat di rest area, jangan dipaksakan,” tambahnya. Kepala Jasa Raharja Jabar, Edi Supriady mengatakan, semua korban sudah dievakuasi dan dirawat di RS Mitra Plumbon Cirebon. ”Semua korban untuk sementara masih merupakan Mr X karena identitas belum ditemukan akibat terbakar,” jelasnya. Di Km 151 Sehari sebelumnya, Minggu (5/7), di Km 151 Tol Cipali, Isuzu Panther R-8683-BE juga menabrak bagian belakang truk di depannya. Akibatnya, dua orang meninggal dunia, dua luka berat, dan satu luka ringan. Kurang dari dua pekan semenjak diresmikan Presiden Jokowi, Sabtu (13/6), sebanyak 30 kejadian yang memakan korban jiwa langsung terjadi di tol Trans Jawa itu. Polda Jabar telah memetakan kecelakaan tersebut. Dalam amatan mereka, hal itu karena faktor human error karena kondisi jalan tol yang mulus dan lurus. “Faktornya human error seperti mengantuk. Sebab, kondisi jalan mulus, panjang, dan lurus, sehingga sering memaksakan kehendak saat memacu. Rest area sendiri baru selesai sehingga pengendara belum bisa minggir,” jelas Kapolda Irjen Moechgiyarto. Sebelumnya, Menteri Perhubungan, Ignasius Jonan, sudah mengingatkan agar para pengendara berhati-hati ketika melintas di Jalan Tol Cipali. Pasalnya, fasilitas pendukung jalan tol tersebut masih belum berfungsi secara maksimal. Jonan mengakui, butuh konsentrasi yang tinggi untuk melewati jalan tol tersebut. Jaraknya yang terpanjang di Indonesia itu, bisa membuat pengendara terbuai untuk terus menginjak pedal gas kendaraannya. “Perlu diantisipasi kurangnya rambu jalan dan mengingat kondisi jalan sangat panjang dan lurus, sehingga berisiko membuat lengah dan mengantuk pengendara,” ujar Jonan. Namun, dia optimistis, penyelenggaraan angkutan Lebaran 2015 akan lebih lancar karena
sudah beroperasinya jalan tol tersebut. Karena, masyarakat mempunyai pilihan lain selain jalur pantai utara. Diskon Terpisah, Operator Tol Cikopo-Palimanan, PT Lintas Marga Sedaya (LMS) akan mulai memberlakukan diskon tarif sepanjang masa mudik dan balik Lebaran pada Selasa (7/7) ini. Diskon tarif yang mulai berlaku H-10 hingga H+5 itu berlangsung selama 16 hari. Besaran diskon adalah 25 persen seperti yang diminta pemerintah. ”Potongan harga ini berlaku untuk semua golongan kendaraan yang diizinkan melintasi jalan tol pada masa mudik Lebaran sesuai ketentuan Pemerintah,” kata Wakil Direktur Utama PT Lintas Marga Sedaya, Hudaya Arryanto, barubaru ini. Dia menjelaskan, tarif tol untuk jarak terjauh (dari Cikopo sampai Palimanan) setelah diberlakukannya diskon, untuk golongan I Rp 72.000, golongan II Rp 108.000, golongan III Rp 144.000, golongan IV Rp 180.000, dan golongan V Rp 216.000. Sebelum didiskon, tarif resminya adalah untuk jarak terjauh, dari GT Cikopo-Palimanan, kendaraan golongan I dikenakan tarif Rp 96.000, golongan II Rp 144.000, golongan III Rp 192.000, golongan IV Rp 240.000, sedangkan golongan V Rp 288.500. Menurut Hudaya Arryanto, tarif tol akan kembali normal pada 23 Juli 2015, terhitung pukul 00.00. Dalam kaitan itu, katanya, PT LMS telah melengkapi sarana dan fasilitas pendukung tol Cipali. Sesuai standar keselamatan jalan tol, mereka mengklaim sudah memasang dan melengkapi rambu, marka jalan, petunjuk arah, lampu penerangan jalan serta guardrail dan guidepost berikut reflektor sehingga memantulkan cahaya lampu di malam hari. Selain itu, jelas Hudaya Arryanto, delapan rest area jalan tol Cipali dapat digunakan, yakni di Km 86 arah Jakarta, Km 86 arah Cirebon, Km 101 arah Jakarta, Km 102 arah Cirebon, Km 130 arah Jakarta, Km 130 arah Cirebon, Km 164 arah Jakarta, dan Km 166 arah Cirebon. Dijelaskan, kedelapan rest area itu menyediakan sejumlah fasilitas bagi kenyamanan pengguna jalan tol, seperti toilet, mushala, tempat parkir, dan gerai makanan. Fasilitas SPBU juga telah beroperasi di 2 lokasi rest area, yakni di Km 101 arah Jakarta dan Km 102 arah Cirebon. “Pada H-7 Lebaran, dua SPBU lagi akan menyusul dioperasikan, yaitu di Km 164 arah Jakarta, dan Km 166 arah Cirebon,” terangnya. Dia mengatakan, pihaknya bersama Pertamina juga menyiapkan kios BBM mulai H7, yang di antaranya menyediakan BBM dalam kemasan. (dwi, dtc,viva-71)
Eropa...
hal tersebut. Lalu, sehari kemudian, lembaga European Financial Stability Facility yang memberi utang kepada Yunani senilai 144,6 miliar euro resmi menyatakan Yunani sebagai negara bangkrut. Bergembira Minggu malam waktu setempat atau Senin (6/7) pagi WIB, ribuan warga Yunani bergembira menyambut hasil referendum yang mereka sebut telah menampar para arsitek program pengetatan ikat pinggang selama lima tahun yang malah merusak negara itu. Di Lapangan Syntagma di pusat kota Athena, ribuan orang mengenakan banner “Tidak” dan meneriakkan slogan-slogan “Mereka tidak akan pernah menang”. Orang-orang membaluti tubuhnya dengan bendera Yunani dan menarikan tari tradisional, sedangkan yang lainnya menyalakan kembang api. “Kata ‘tidak’ berarti kami sama sekali tidak takut kepada tekanan yang sudah kami hadapi, baik dari Eropa maupun dari dalam negeri sendiri,” kata Stathis Efthimiadis, guru berusia 47 tahun. Dia percaya hasil referendum tersebut tidak akan membuat Yunani dikeluarkan dari zona euro dan Uni Eropa. Michalis Tsatsakis, pegawai bank berusia 35 tahun yang turut merayakan hasil referendum di Lapangan Syntagma, mengaku sempat menghadapi saat-saat sulit karena harus menginformasikan kepada nasabah bahwa mereka tidak bisa mengakses tabungannya. Dia juga mengatakan bank-bank terpaksa tutup sampai beberapa hari ke depan. “Saya percaya akan ada masalah pada sektor perbankan, namun kita harus bisa mengatasinya. Saya ingin PM Alexis Tsipras tegas. Dia harus teguh dan kami mempercayai dia.” “‘Kami semua bisa sepakat untuk menolak tuntutan asing, dan putusan ini mempersatukan kami,” kata Odysseas Konstantinou, aktor berusia 25 tahun. “Perubahan besar memerlukan pengorbanan besar.” (rtr,viva-sep-38)
(Sambungan hlm 1) Sebelum bergabung dengan zona euro, Yunani merupakan negara yang menggunakan mata uang paling tua di dunia, yakni drachma. Sementara itu Presiden Uni Eropa, Donald Tusk, mengungkapkan perundingan mengenai hasil referendum Yunani akan digelar pada Selasa (7/7). Ketua Komisi Eropa, Jean-Claude Juncker, menggelar rapat telekonferensi pada Senin pagi bersama kepala Bank Sentral Eropa, Mario Draghi, dan Kepala Menteri Keuangan Negara Pengguna Euro, Jeroen Dijsselbloem. Dijsselbloem mengatakan, hasil penolakan terhadap persyaratan dana talangan adalah hasil yang sangat disesalkan bagi masa depan Yunani. Yunani berada di ujung krisis finansial. Jika tidak mendapat dana talangan dari kreditur Eropa, negara itu bisa saja harus kembali menggunakan mata uang drachma agar perekonomian tetap berjalan. Masa depan yang belum jelas tersebut kemudian memunculkan kekhawatiran akan adanya penarikan dana masyarakat secara besar-besaran dalam waktu serentak yang kemudian berdampak pada krisis likuiditas dan hancurnya sistem perbankan. Untuk menghindari hal tersebut, pemerintah mulai menerapkan pembatasan penarikan uang dari bank. Warga Yunani tidak bisa mengambil uang lebih dari 60 euro dari mesin ATM dan tidak dapat mengambil tabungan deposito. Jika Bank Sentral Eropa tidak menyalurkan euro kepada bank-bank di Yunani dalam satu atau dua hari ke depan, maka akan banyak perusahaan-perusahaan setempat yang terancam bangkrut. Pada Kamis lalu, Yunani gagal membayar hutang senilai 1,5 miliar euro kepada IMF dan menjadi negara maju pertama yang melakukan
Tolak... (Sambungan hlm 1) Di samping semangat swadaya dari anggota yang mencapai 5.650 orang, juga donator luar banyak yang menaruh perhatian. Tiap kali mengadakan kegiatan, pihaknya membentuk panitia kecil untuk mempersiapkan segala sesuatunya mulai perencanaan sampai pelaksanaan. Lokasi pembagian takjil juga ditentukan melalui rapat. Paket Lelang ”Anggota kami ada yang di luar negeri, seperti Hong Kong, Swiss, dan Spanyol. Mereka merupakan warga Kabupaten Tegal yang bekerja di luar negeri, kemudian bergabung lewat akun Facebook SLKT. Tak sedikit mereka menyumbang untuk kegiatan sosial kami,”paparnya. Menurut Wildan, dalam penggalangan dana pihaknya menerapkan konsep semangat berbagi. Caranya, melalui lelang per paket, seperti satu paket takjil seharga Rp 300 ribu. ”Kemudian ada yang membeli dua paket, kami sampaikan secara
terbuka lelang tersebut,”jelasnya. Kendati dilakukan terbuka dan bebas, lanjut PNS Pemkab Tegal ini, ada salah satu syarat yang tidak boleh dilanggar. Bantuan tersebut murni untuk kepedulian sosial, tidak ada kepentingan politik tertentu. Meski, lanjut Wildan, godaan dari donatur tetap saja ada. ”Namun, secara halus kami menolak dan mereka bisa menerima,”ujarnya. Dicontohkan, ada salah seorang tokoh partai politik yang meminta pembungkus takjil diberi logo atau gambar parpol. ”Tidak sekadar itu saja, ada juga yang meminta kami mengenakan kaus bergambar partai politik tertentu. Secara tegas kami menolak,” tegasnya. Wildan menyebutkan, komitmen tersebut merupakan kesepakatan bersama agar pembentukan SLKT sebagai sukarelawan tidak dicederai dengan kepentingan kelompok. ”Kendati kami dalam aktivitas keseharian itu kritis terhadap kebijakan pemerintah maupun pengambil kebijakan, namun hal ini tetap berpihak kepada kepentingan masyarakat luas,” katanya. (Dwi Ariadi-71 )
SM/Dananjoyo Kusumo
Peresmian Stasiun Palmerah PENUMPANG melintas di Stasiun Palmerah, Jakarta, Senin (6/7) setelah diresmikan usai revitalisasi. Stasiun yang dibiayai dana APBN murni Kementeriaan Perhubungan ini dijadikan contoh pembangunan stasiun modern. Revitalisasi meliputi pembangunan stasiun dan fasilitasnya.(30)
Menikmati... (Sambungan hlm 1) takjil menjelang buka puasa, suara azan dari masjid-masjid, banyaknya jamaah shalat tarawih, acara buka puasa bersama, dan berbagai kegiatan pengisi Ramadan lainnya. Hal itu yang dialami oleh dosen Program Studi Ilmu Kesehatan Masyarakat Fakultas Ilmu-ilmu Kesehatan Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto, Siwi Pramatama Mars Wijayanti. Bagi ia, ini merupakan tahun kelima mengenyam pendidikan di tanah Britania. Siwi, tengah menempuh program PhD Student in Center of Virus Research, University of Glasgow, Skotlandia. Dia mengungkapkan, Islam menjadi agama minoritas di negeri tempatnya berteduh. Populasi muslim di Skotlandia sampai 2011 mencapai 76.737, sekitar 1,4% dari total penduduk di negera tersebut. Mayoritas penduduk Skotlandia beragama Kristen dan muslim merupakan kelompok ketiga terbesar non-Kristen setelah Atheis dan Agnostik.
Diteror... (Sambungan hlm 1) Ternyata, Kompol Afif sudah melaporkan jika dirinya menerima teror beberapa hari sebelum dikirimi benda menyerupai bom, Minggu lalu. Dia melapor ke pimpinan mendapatkan teror saat mobilnya disiram air keras oleh orang tak dikenal. ”Sebelumnya memang ada semacam teror juga kepada yang bersangkutan, dan ini juga kami komunikasikan. Mobil dia dikempesin pakai paku tapi satu ban bolongannya lebih dari satu,” ungkap Johan. ”Sampai saat ini, kami belum tahu motif dari peletakkan benda yang mirip bom itu. Jangan dulu menduga-duga ada kaitannya dengan penanganan perkara,” tegasnya. Namun, Kapolresta Bekasi, Kombes David Bolly Tifaona menyebut jika aksi teror itu berkaitan erat dengan kasus yang
Sebagian besar umat muslim di Skotlandia berasal dari Asia Selatan, terutama yang berasal dari Pakistan. ”Tidaklah heran, jika semarak Ramadan tidak terasa seperti di Indonesia. Tapi saya tetap berusaha menjalaninya,” kata putri pasangan Teguh Suparman (61) dan Supinah (53) ini. Pengajar yang juga cerpenis ini mengatakan, selama di Glasgow, ia harus berpuasa selama 19 Jam. Sebab, Ramadan datang bertepatan saat musim panas, maka waktu siang jauh lebih panjang dari pada waktu malam. Bila mengacu pada jadwal puasa dari Central Mosque Glasgow (masjid terbesar di Glasgow), waktu sahur pada Ramadan pertama sekitar pukul 02.45, kemudian saat berbuka puasa pukul 22.14 waktu setempat. Hal ini sudah berlangsung selama empat tahun berturut-turut. Bagi orang Indonesia, mungkin terpikir alangkah beratnya berpuasa sebegitu lamanya, sampai 19 jam puasa tiap harinya. Hal itu juga yang sebelumnya terpikirkan oleh Siwi Mars saat belum pernah mempunyai pengalaman puasa di sana. Siwi sebelumnya ter-
biasa dengan waktu berpuasa di Indonesia paling lama 14 jam. ”Kalau puasa pas jatuh musim dingin ya puasanya bisa amat pendek, bisa hanya 5 jam sehari,” tutur penulis novel ”Koloni Milanisti-Sebuah Hidup di Atas Mimpi (2012)” ini. Meski berpuasa dalam suasana musim panas, jelas perempuan kelahiran Kebumen, 10 Maret 1982 itu, suhu di kota tersebut tidak terlalu panas. Di Glasgow, rata-rata suhu harian selama bulan Juni adalah 16 derajat celsius, sementara Juli dan Agustus rata-rata harian 18C, dan tertinggi sekitar 2325C. Kondisi tersebut menyebabkan rekan-rekan sesama muslim tidak merasa kehausan karena tidak terlalu panas. Jadwal puasa yang unik ini pun mau tidak mau membuat Siwi harus menyesuaikan aktivitas dengan jadwal puasa. Contohnya, saat maghrib dan subuh yang saling berdekatan, hanya empat jam. ”Biasanya kami menyiasatinya dengan tetap terjaga sampai subuh, kemudian setelah shalat subuh baru tidur. Berbuka puasa dengan makan besar juga cuma sekali saja, karena saat sahur
masih kenyang sehingga seringkali hanya minum dan makan buah-buahan,” ujarnya. Meski berstatus sebagai kaum minoritas, Siwi bersyukur masih diberikan banyak kemudahan untuk tetap beribadah di Skotlandia. Halal Butcher (tempat menjual daging halal) relatif mudah dijangkau, tempat beribadah untuk shalat berjamaah juga ada di beberapa daerah di Glasgow. Pada Puasa ini, perempuan yang aktif pada Komunitas Penulis Muda Banyumas ini, membuka warung kuliner khas Indonesia di Bazar Ramadan Glasgow dan Edinburgh, Inggris. Dia menjual makananmakanan khas Indonesia, seperti nasi rendang, nasi gudeg, sate lilit bali, bakso, dan tempe. Konsumen makanan tersebut biasanya warga Indonesia atau Melayu. ”Selain punya pengalaman unik berpuasa di negeri orang, saya juga punya penghasilan tambahan. Karena kuliah biaya sendiri, saya harus meng-cover biaya hidup dengan biaya sendiri. Tapi lucu juga ya, kuliah jalan, jualan juga laris manis,” katanya. (Nugroho Pandhu Sukmono-71)
tengah ditangani Kompol Afif. Saat ini, Afif tengah menangani lima kasus, tiga di antaranya adalah kasus besar. Plt Wakil Ketua KPK, Indriyanto Seno Adji menambahkan, Afif juga telah melaporkan kejadian teror yang menimpa penyidiknya itu ke kepolisian. Untuk itu, pihaknya berharap agar kasus tersebut bisa diselesaikan. ”Yang bersangkutan sudah melaporkan kepada kepolisian setempat. Kami harap kepolisian mengusut pelakunya dan motif yang melatarbelakangi intimidasi tersebut,” ujar Indriyanto. Pihaknya mempercayakan kasus tersebut kepada kepolisian, termasuk untuk mengungkap siapa pelakunya. Meski belum diketahui apa yang melatarbelakanginya. Dia juga menyatakan juga tidak mau berspekulasi apakah kejadian tersebut berkaitan dengan penanganan kasus tertentu. ”Belum diketahui hasilnya, apakah persoalan pribadi
ataukah terkait penanganan kasus tertentu. Ditunggu hasil pengusutannya saja, dan kami percayakan kepada kepolisian setempat,” katanya. Meski demikian Indriyanto menegaskan bahwa kejadian tersebut tidak akan mengganggu proses penyidikan yang tengah dijalani oleh KPK. ”Sama sekali (teror bom) tidak menghambat. Pekerjaan penyidikan di KPK berjalan seperti biasa,” tegasnya. Terjunkan Gegana Atas kejadian itu, Kapolri Jenderal Badrodin Haiti memerintahkan Kapolda Metro Jaya Irjen Tito Karnavian dan Densus untuk menyelidikinya. ”Saya perintahkan Kapolda Metro dan Kadensus untuk lakukan penyelidikan,” kata Badrodin di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, kemarin. Hingga saat ini, Badrodin belum mendapat penjelasan ten-
tang hasil penyelidikan tersebut. ”Saya belum mendapat laporannya,” terangnya. Selain itu, Tim Gegana Polri juga sudah diterjunkan untuk menyisir penemuan benda mirip bom di rumah penyidik KPK itu. Kepala Badan Reserse Kriminal Polri, Komjen Budi Gunawan mengatakan, pihaknya masih menyelidiki kasus tersebut, termasuk motifnya. ”Makanya itu kami sedang dalami,” ujarnya di Bareskrim Polri, kemarin. Rumah penyidik KPK di Perumahan Mediterania, Jakamulya, Bekasi Selatan itu diduga diancam bom. Keluarga Afif curiga saat melihat benda mencurigakan seperti bom saat membuka pagar rumah usai bepergian, semalam. Afif langsung melaporkan ke Polsek terdekat sedangkan anak dan istrinya melapor ke RT. (K32,K24,dtc-25,71)
SELASA, 7 JULI 2015
Jejak Capim KPK dari Jateng Tak Jelas ● KP2KKN Buka Posko Pengaduan SEMARANG - Komite Penyelidikan dan Pemberantasan Korupsi Kolusi dan Nepotisme (KP2KKN) Jateng menilai rekam jejak mayoritas calon pimpinan KPK dari Jateng tak jelas. Koordinator Monitoring Kinerja Aparat Penegak Hukum (APH) KP2KKN Jateng Eko Haryanto mengungkapkan, seperti diketahui hasil seleksi dinyatakan dari 611 pendaftar yang lolos seleksi administrasi 194 orang. Sementara dari hasil penelusuran KP2KKN, terdapat tujuh calon dari Jawa Tengah. Namun hanya sebagian kecil yang jelas rekam jejaknya, sedangkan yang lain tak banyak informasi terkait aktivitas pemberantasan korupsi. ’’Pada tabulasi data yang ada sangat minim, hanya alamat dan profesi. Tidak ada informasi soal kiprahnya. Jangan sampai ada penumpang gelap,’’ tandasnya, Senin (6/7). Eko menyebutkan ketujuh nama dari Jateng ini adalah Prof Dr Ade Maman Suherman SH MSc, guru besar di Unsoed Purwokerto, Komari SH MHum
beralamat di Metuk Kidul RT 13/RW 05 Kelurahan Tegalyoso Kecamatan Klaten Selatan, Heru Supramono SE MM MT tinggal di Deltamas I/179 RT01/RW004 Kuningan Semarang Utara, Hadi Purwoto SH di Jalan Griya Arteri Baru No 97 Tlogosari Kulon Kecamatan Pedurungan Semarang. Kemudian, Yudiono SE QIA CFE dari Banjaratma RT005/009 Bulakamba Brebes, Drs Maman Setiaman Partaatmadja Ak MPA beralamat di Jalan Melati No 164B Kelurahan Potrobangsan Kecamatan Magelang Utara, dan terakhir Dr Yudi Kristiana SH MHum di Perum Manges Anyar Blok K-6 No 10 Karanganyar. Jejak Positif Berdasar penelusuran sementara berdasar nama, profesi, ataupun aktivitas terkait kasus hukum/korupsi tidak ditemukan. Hanya Yudi Kristiana yang merupakan jaksa KPK dan memiliki rekam jejak positif.
Eko menjelaskan, Yudi sebelumnya pernah bertugas di Kejati Jateng dan menangani sejumlah kasus, termasuk korupsi APBD Jateng 2003 yang pernah menyeret mantan ketua DPRD Jateng Mardijo. ’’Yudi juga menjadi jaksa penuntut dalam kasus mantan wali kota Semarang Soemarmo HS. Reputasinya baik dalam penanganan korupsi,’’imbuh Eko. Pihaknya berharap, masyarakat memberikan masukan terhadap para calon yang lolos seleksi awal administrasi ini ke Posko Pengaduan Masyarakat lewat email
[email protected] atau Twitter @kp2kkn dan melalui telp/fax 024-8316112. Di sisi lain, KP2KKN juga mengingatkan Pansel KPK 2015-2019 soal pembuatan makalah dalam tahapan seleksi selanjutnya. Dalam hal ini, bukan tidak mungkin makalah yang dibuat para calon yang lolos seleksi administrasi hanya sekadar copy paste (menjiplak) dan atau diselesaikan oleh joki makalah. ’’Mereka yang lolos seleksi administrasi juga patut diwaspadai terkait pembuatan makalah yang bisa saja copy paste,’’tandas Eko.(J14,J17 - 61)
SM/Simon Dodit
Sangiran Tujuan Wisata Liburan Sekolah SEJUMLAH pengunjung melihat informasi seputar manusia purba di Museum Sangiran Jalan Sangiran, Kalijambe, Kabupaten Sragen, Minggu (5/7). Salah satu situs arkeologi terlengkap di Asia tersebut memiliki sekitar 13 ribu lebih koleksi fosil manusia purba. Pada musim libur sekolah, museum ini menjadi salah satu tujuan kunjungan wisata.(30)
Uji Coba Padi Nuklir di Boyolali Sukses KUDUS - Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristek Dikti) Muhammad Nasir menyebutkan, teknologi nuklir berhasil meningkatkan produksi hasil pertanian di indonesia, terutama padi dan kedelai. Bahkan, padi dengan rekayasa teknologi nuklir tersebut telah diujicobakan di Boyolali sukses. Nasir mengungkapkan hal itu, setelah dialog Ramadan di Masjid Darul Ilmi, Universitas Muria Kudus (UMK), baru-baru ini. Menurutnya, Badan Tenaga Nuklir Nasional (Batan) memanfaatkan reaktor nuklir untuk riset di bidang pangan. Pemanfaatan
SM/Septina Nafiyanti
DIALOG RAMADAN: Menristek Dikti Muhammad Nasir saat mengisi dialog Ramadan di Masjid Darul Ilmi, Universitas Muria, Kudus, Senin (6/7).(30)
Terlibat Acara Amal Pilih Busana Nyaman KETIKA banyak muslimah memilih busana muslim dalam menyambut bulan penuh berkah, banyak yang ternyata salah memilih sehingga malah mengganggu badah. Dengan berbagai bentuk pakaian muslim dan jilbab beraneka rupa, Dian Pelangi (21) memberi tips bagi kaum hawa untuk tetap cantik selama Ramadan. ’’Kalau bulan Puasa, jangan terlalu banyak styling. Styling itu di bulan biasa saja,’’ kata Dian sebagaimana dikutip CNN Indonesia. Ketika Ramadan, menurut dia, lebih baik memakai busana yang nyaman dan memudahkan untuk beribadah. Bentuk pakaian muslim era kini memang banyak mengalami perubahan ketimbang dahulu. Kini, beragam warna, beragam lapis, dan beragam bentuk menjadi tren busana muslimah, yang kadang terlihat menjadi penuh dan ribet. Dengan kesan tersebut, Dian mengingatkan akan pentingnya kenyamanan ketika menjalankan ibadah di bulan Ramadan. Bila nyaman menggunakan abaya ataupun kerudung instan pun tidak menjadi masalah asalkan ibadah menjadi tenang. (61)
PADA bulan Ramadan, banyak selebriti Tanah Air yang memanfaatkannya dengan menggelar acara amal. Begitu juga dengan Rossa (36). Dia terlibat di sebuah acara amal dan silaturahmi bersama manajemennya, Gelang Emas Management. Selain Rossa, ada juga beberapa rekan artis dan musisi di bawah asuhannya, salah satunya duo AMPM. ’’Tadi acara silaturahmi bareng manajemen juga, ada Teh Ocha (Rossa) juga, sama kita sedikit berbagi dengan adik-adik yatim piatu,’’ ungkap Rian di Pisa Kafe, Menteng, Jakarta Pusat. (dtc - 61) SM/dok
SM/dok
nuklir itu menghasilkan radioisotop untuk bijih benih pada padi. Tidak hanya padi, tetapi juga kedelai. ’’Padi yang dihasilkan ini tahan terhadap hama sehingga mampu meningkatkan produksi padi di Indonesia,’’jelas Menristek Padi unggul hasil penelitian Batan mampu menghasilkan padi sekitar 9-10 ton per hektare. Bahkan, hasil riil di Kabupaten Boyolali bisa mencapai 11,9 ton/ha. Padi unggul ini telah dikembangkan di Jawa Tengah, Jawa barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), Sulawesi, dan Sumatera. Total tanaman padi tersebut di
seluruh Indonesia mencapai ratusan ribu hektare. Kedelai Unggulan Pada tanaman kedelai, reaktor nuklir dimanfaatkan untuk riset kedelai bibit unggul yang menghasilkan bulir lebih besar. Dalam satu hektare tanaman kedelai, bisa menghasilkan sekitar 4 ton. ’’Biasanya tanam kedelai hasilnya hanya 2-2,5 ton per hektare, makanya kurang menguntungkan. Sekarang jadi lebih banyak dan tentu akan menarik petani mengembangkan tanaman ini,’’jelasnya. Tanaman kedelai ini, lanjutnya, telah ditanam di Kabupaten Purwodadi, Jawa Tengah dan Kabupaten Lamongan, Jawa Timur. Bibit unggul ini akan dikembangkan di seluruh daerah yang berminat dengan bibit
tanaman pangan hasil penelitian Batan. Selain bidang pangan, reaktor nuklir ini juga dikembangkan untuk bidang kesehatan, yakni pengobatan kanker dengan Boron Neutron Capture Cancer Therapy (BNCT). BNCT ini diharapkan akan menjadi terapi yang sangat efektif untuk mengobati beberapa jenis kanker seperti kanker otak ganas.(H76-61)
Ingin Tubuh Berotot KEBANYAKAN artis wanita ingin memiliki tubuh yang kurus. Namun tidak bagi bintang muda Sahila Hisyam (23). Pemeran film Slank Nggak Ada Matinya itu ingin tubuh yang berotot. Menurutnya, perempuan dengan tubuh berotot adalah perempuan yang seksi. Karena itu, meski sesibuk apa pun, model yang memulai karier di dunia hiburan dengan menjadi finalis Gadis Sampul 2007 itu selalu menyempatkan diri untuk berolahraga. Karena itu, menurut artis keturunan Arab yang dikenal luas melalui perannya dalam sinetron Pesantren & Rock n’ Roll itu, justru perempuan yang berotot dan sehatlah yang seksi. (dtc - 61) SM/dok
Panitia Isyaratkan Jalan Terus MENDAPATKAN lampu hijau dari Polda Jateng, panitia Piala Polda JatengIntidana 2015 mengisyaratkan untuk terus melanjutkan turnamen.
Halaman 15
SELASA, 7 JULI 2015
SUKSES REVANS VANCOUVER - Amerika Serikat mengakhiri 16 tahun puasa gelar Piala Dunia Wanita setelah mengalahkan juara bertahan, Jepang, 5-2 di BC Place, Vancouver, Kanada, Senin (6/7) pagi. Ini merupakan gelar ketiga bagi AS di ajang ini. Sebelumnya, tim Negeri Paman Sam ini meraihnya pada 1991 dan 1999. Mereka pun menjadi tim tersukses di ajang ini, mengungguli Jerman yang baru mengoleksi dua gelar. Kemenangan tahun ini juga menjadi revans bagi AS setelah empat tahun lalu dikalahkan Jepang dalam adu penalti di final. Kesuksesan AS makin lengkap setelah kapten Carli Lloyd dinobatkan sebagai pemain terbaik turnamen. Dia juga menjadi top scorer bersama Celia Sasic (Jerman) dengan enam gol. Di laga final ini, Lloyd tampil gemilang dengan mencetak hattrick. Hebatnya lagi, tiga gol tersebut dicetak dalam waktu kurang dari 16 menit, yakni menit ke-3, 5, dan 16. Pemain berusia 32 tahun ini pun sukses mencatatkan sejarah sebagai pemain pertama yang mencetak hattrick di final Piala Dunia Wanita. Hattrick Kedua Namun, secara keseluruhan, ini jadi hattrick kedua yang pernah ada dalam sejarah Piala Dunia Wanita. Sebelumnya, trigol ini ditorehkan pemain timnas Inggris, Geoff Hurst, pada 1966. “Saya persembahkan seluruh hidup saya untuk ini. Saya
penampilan Lloyd dan secara terbuka mengundang para pemain timnas ke kantornya. “Kemenangan luar biasa tim USA. Permainan yang bagus Carli Lloyd. Negaramu bangga kepada kalian,” tulis Obama seperti dilansir NDTV.com. “Secepatnya lah datang berkunjung ke Gedung Putih dengan Piala Dunia,” sambung Obama. (rtr, H13-73)
sangat bangga dan sangat kuat di waktu yang bersamaan. Ini adalah momen yang begitu nyata. Ini menakjubkan. Kami baru saja membuat sejarah hari ini,” ungkap Lloyd usai pertandingan. Tanda-tanda kegemilangan Lloyd sudah terlihat sebelum penampilannya di babak gugur, ketika ia berhasil menyabet Bola Emas dan Sepatu Silver. Ia meraih kemenangan di pertandingan medali emas di Olimpiade 2008 di Beijing, kemudian mencetak dua gol lawan Jepang ketika AS mempertahankan gelar di London 2012. “Lloyd, ia selalu melakukan ini kepada kami,” kata pelatih Jepang, Norio Sasaki, setelah sekali lagi digagalkan Lloyd. Dua gol AS lain dicetak oleh Lauren Holiday menit ke-14 dan Tobin Heath menit ke- 54. Adapun Jepang memperkecil kedudukan lewat Yuki Ogimi menit ke-27 dan bunuh diri Julie Johnston menit ke-52. Keberhasilan tim asuhan Jill Ellis meraih gelar juara Piala Dunia Wanita 2015 ini langsung mendapat ucapan selamat dari Presiden Amerika Serikat, Barack Obama. Melalui akun @POTUS, secara khusus, Obama juga memuji
SELEBRASI : Pemain Amerika Serikat, Meghan Klingenberg (kiri) dan Becky Sauerbrunn melakukan selebrasi usai timnya keluar sebagai juara Piala Dunia Wanita dengan mengalahkan Jepang, Senin (6/7). (73)
SM/AFP
Turan Cocok untuk Barca BARCELONA - Barcelona akan segera menuntaskan transfer Arda Turan dari Atletico Madrid. Pemain asal Turki ini kabarnya akan diikat selama lima tahun. Barcelona memang dituntut untuk segera menyatakan sikap. Pasalnya, Atletico tengah membutuhkan dana segar dari penjualan Turan untuk menyelesaikan transfer Jackson Martinez dan Luciano Vietto, yang hingga saat ini masih belum secara resmi diperkenalkan pada publik. Jika jadi pindah ke Barcelona, Turan bakal ditebus dengan harga 34 juta euro plus variabel lain yang bernilai hingga 7 juta euro. Dia akan jadi pembelian terakhir Bluagrana di bursa transfer musim panas ini. “Dia (Turan) adalah pemain bagus. Dengan semua kualitas hebat yang dimiliki, ia akan cocok dengan gaya main yang diinginkan Luis Enrique jelang musim depan,” kata calon Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu. “Sebagai calon presiden, saya telah meminta panitia interim untuk segera mengambil langkah yang diperlukan agar dapat mendatangkan pemain tersebut,” imbuhnya. Blaugrana saat ini tengah dipimpin oleh komite manajemen interim hingga 18 Juli atau usai pemilu yang digelar klub untuk menentukan presiden anyar mereka pada musim panas ini. Umumnya amat jarang Barcelona merekrut pemain sebelum pemilu usai. Namun, Marca mengatakan bahwa Luis Enrique ingin penggawa anyar segera datang dan bergabung dengan klub, agar ia bisa melakukan persiapan pramusim secepat dan sematang mungkin. Musim lalu, Arda Turan tampil sebanyak 42 kali bersama pasukan Diego Simeone. Dari jumlah laga itu, ia menyumbangkan enam assist dan tiga gol di semua kompetisi. (rtr, H13-73)
De Gea Bakal Bertahan di United MANCHESTER - Real Madrid terancam gagal merekrut penjaga gawang Manchester United, David de Gea. Pasalnya, The Red Devils akan segera memperpanjang kontrak De Gea. Mantan penjaga gawang Atletico Madrid itu juga akan bergabung dengan United untuk melakoni pra-musim. De Gea menjadi salah satu properti panas di bursa transfer kali ini. Kontrak kiper berusia 24 tahun ini akan habis dalam 12 bulan ke depan. Madrid pun tampil sebagai klub terdepan untuk mendapatkan jasa De Gea. El Real sendiri sudah menyiapkan dana sebesar 35 juta Pounds untuk mendatangkan De Gea ke Santiago Bernabeu. Jika transfernya benar-benar terlaksana, maka ia akan menjadi kiper termahal di dunia, memecahkan rekor transfer Gianluigi Buffon dari Parma ke Juventus pada 2001 silam. Namun, ambisi Madrid untuk merekrut De Gea terancam sirna. Dia mengabaikan isu kepindahan ke Madrid dan memilih untuk fokus melakoni pramusim bersama timnya sekarang. Selain itu, United sendiri kabarnya baru bersedia melepas De Gea andai mereka mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan Sergio Ramos dari Los Blancos di bursa kali ini. Kembali Latihan “Real Madrid? Saya harus kembali ke Manchester untuk latihan pra-musim,” ujar De Gea. Keinginan United mempertahankan kiper utamanya itu memang sangat besar. Saat ini United memang sudah memiliki Victor Valdes, kiper berpengalaman yang pernah membela Barcelona dan dikontrak pada Januari 2015. Namun, klub masih butuh satu lagi nama mumpuni yang bisa membantu mereka mengarungi empat kompetisi musim depan. Sejauh ini, tidak banyak kandidat yang bisa direkrut. Asmir Begovic kabarnya lebih memilih
Chelsea jika ia harus meninggalkan Stoke City. Sementara Atletico Madrid diklaim tidak ingin menjual Jan Oblak dengan nilai kurang dari 45 juta euro. Terakhir, Hugo Lloris dikabarkan sudah meloloskan permintaan Tottenham, yang memintanya bertahan satu musim lagi di The White Hart Lane. Karena itu, United bakal segera memberikan tawaran perpanjangan kontrak anyar pada De Gea. Namun, kemungkinan besar tawaran kontrak anyar itu bakal ditolak. Dengan demikian, De Gea bisa hirah ke Madrid pada musim depan dengan status free transfer.
Sementara itu, dalam tur pramusim kali ini, United tidak bisa menyertakan Angel Di Maria. Pemain berusia 27 tahun ini mengalami cedera hamstring sebelah kiri setelah bertabrakan dengan pemain Cile di final Copa America lalu. Diperkirakan, ia akan menjalani masa penyembuhan kira-kira selama satu bulan. (rtr, H13-73)
“BAGI saya, Frank Lampard adalah pemain terbaik yang pernah bermain bersama saya. Karena, dia seorang pekerja keras, pintar, dan cerdas.” London, 6 Juli 2015 (Mantan striker Chelsea, Didier Drogba, mengungkap pemain terbaik yang pernah bermain dengannya)
Benteke Pilih Liverpool
David de Gea SM/rtr
Kecewa, Messi Tolak Penghargaan
SM/afp
LEWATI TROFI : Kapten Argentina, Lionel Messi, melewati trofi Copa America 2015 usai menerima medali peringkat kedua, Minggu (5/7). (73)
SANTIAGO - Lionel Messi terpilih sebagai pemain terbaik Copa America 2015. Namun, kabarnya kapten Argentina itu menolak menerima penghargaan tersebut. La Pulga masih kecewa dengan kegagalan Albiceleste menjuarai turnamen ini setelah kalah adu penalti dengan tuan rumah Cile. Indikasi penolakan Messi sebagai pemain terbaik turnamen muncul setelah seremoni penyerahan penghargaan tersebut tiba-tiba saja ditiadakan. Padahal, dari tahun ke tahun gelaran Copa America selalu menghadirkan penghargaan pemain terbaik, yang pengumumannya dibarengi dengan top scorer serta penyerahan medali setelah laga final. Bukan itu saja, piala yang sudah
disediakan di atas podium bersamaan dengan trofi juara juga tertangkap kamera diturunkan diamdiam oleh pihak penyelengara. Sepanjang turnamen Copa America 2015, bintang Barcelona itu meraih empat penghargaan man of the match, dari total enam laga yang dia lakoni. Empat tahun lalu di Argentina, gelar pemain terbaik turnamen diraih Luis Suarez setelah mengantar Uruguay menjadi juara. Sementara pada 2007 Robinho merebut status tersebut sekaligus top scorer usai mengantar Brasil jadi kampiun. Bantah Serang Banega Kegagalan Argentina di ajang ini memperpanjang catatan buruk mereka di final turnamen besar. Tiap menembus babak final, dalam tujuh kesempatan, Agentina
selalu kalah. Kekalahan-kekalahan tersebut didapat di Copa America (3 kali), Piala Konfederasi (2 kali), dan Piala Dunia (2 kali). Tidak hanya Messi saja yang kecewa terhadap kegagalan tersebut. Gelandang Argentina, Javier Mascherano, yang kecewa juga tidak bisa membendung emosinya. Bahkan, dikabarkan dia menyerang rekan setimnya, Ever Banega, yang merupakan salah satu penendang penalti yang gagal karena ditepis kiper Cile Claudio Bravo. Namun, kabar tersebut langsung dibantah Mascherano. “Saya dengar bahwa saya mengasari Ever. Tapi saya tidak seperti itu. Itu konyol,” ujar Mascherano. “Saya tidak akan pernah menyalahkan seseorang yang punya nyali untuk mengeksekusi penalti di final di hadapan 70.000 orang,” kata pemain Barcelona itu menambahkan. (rtr, H13-73)
LIVERPOOL - Bukan Arsenal, Chelsea, atau Tottenham Hotspur yang dipilih striker Christian Benteke sebagai klub anyarnya. Striker berusia 24 tahun ini ternyata lebih memilih hijrah ke Liverpool dari Aston Villa di bursa transfer musim panas ini. Menurut Daily Star, pekan ini Brendan Rodgers bakal memberi izin pada klub untuk membayar 32,5 juta poundsterling pada Villa atau sesuai dengan nilai buy out clausesang pemain. Hal tersebut akan membuat Benteke resmi menjadi pemain anyar ke-7 yang bergabung dengan The Reds pada musim panas ini. Sebelumnya, mereka sudah mendatangkan Roberto Firmino, James Milner, Joe Gomez, Adam Bogdan, Danny Ings, dan Nathaniel Clyne. Kedatangan Benteke diharapkan bisa menambah daya dobrak The Reds setelah ditinggal Luis Suarez ke Barcelona musim panas lalu. Di Villa, Benteke sudah mengemas 49 gol dari 101 laga. Ketajaman Benteke sangat diperlukan untuk mengawali Premier League musim ini dengan baik agar bisa bersaing memperebutkan gelar juara. Pasalnya, musim lalu start The Reds kurang bagus dengan mencatat empat kemenangan dari 12 pertandingan pertama di Premier League musim lalu. Sisanya, The Reds imbang dua kali dan kalah enam kali. Bidik Awal Bagus Torehan tersebut tak ingin diulang pada musim ini.Awal yang bagus di kompetisi ini dinilai sebagai kunci bagi Liverpool dalam menorehkan hasil akhir. Apalagi di awal musim nanti tim asuhan Brendan Rodgers ini bakal melakoni tujuh laga tandang yang berat. Karena itu, Jordan Henderson dan kawan-kawan disebutnya wajib meraih hasil bagus jika tak ingin tercecer di pertengahan musim. “Selalu sama. Kami ingin bersaing untuk empat besar, kami melewatkannya tahun lalu. Saya pikir yang penting bagi kami adalah memulai musim dengan baik. Dan, dengan rekrutan baru, selalu menyenangkan. Tapi kami hanya harus melihat bagaimana tim berkembang di pramusim dan memulai dalam posisi yang unggul,” ujar gelandang Liverpool, Lucas Leiva. “Tujuh laga tandang pertama kami sulit dan kami harus memulai dengan baik. Kalau tidak, di bulan Desember kami tidak akan ada di posisi yang bagus,” kata pemain asal Brasil itu. (rtr, H13-73)
Christian Benteke
SM/rtr
SELASA, 7 JULI 2015
Tiket untuk Sang Adik LONDON - Serena Williams memenangi ”perang saudara” melawan kakak kandungnya Venus Williams untuk melaju ke perempat final turnamen tenis Grand Slam Wimbledon. Bertanding di centre court, pemain nomor satu dunia itu menang cukup mudah 6-4, 6-3 dalam tempo 68 menit.
Ini adalah kemenangan ke-15 Serena, dari 26 pertemuan. Perjumpaan keduanya dinanti penikmat tenis dunia, bukan karena mereka dilahirkan dari ibu yang sama, namun reputasi luar biasa keduanya di tenis. Khusus Wimbledon keduanya samasama lima kali meraih gelar, hanya kalah dari Steffi Graf yang tujuh kali juara pada era open. ”Sulit untuk merasakan semangat setelah mengalahkan seseorang yang mencurahkan semua waktu dan cinta kepada Anda, juga teman terbaik di dunia,” kata Serena, usai pertandingan sebagaimana dilansir situs resmi turnamen. ”Tapi saat bermain, saya pikir telah bermain baik. Servisku sangat konsisten. Ia juga bermain sangat baik. Tak mudah kami akan bertemu di lapangan, karena aku berpikir telah 33 (tahun), dan dia (Venus) 35. Saya tidak tahu berapa banyak kesempatan akan bertemu seperti ini,” ucap juara tahun 2002, 2003, 2009, 2010, dan 2012 itu. Dikatakan, saat ia berusia delapan tahun, Serena dan Venus mengaku memimpikan bertemu di turnamen hebat seperti sekarang.
Dengan kekalahan ini, Venus makin lama memperpanjang puasa gelar di grand slam. Karena berbagai persoalan, sudah tujuh tahun ia tak mengangkat trofi bergengsi itu. Kebetulan kali terakhir gelar grand slam didapat mantan petenis putri nomor satu dunia itu pada Wimbledon tahun 2008. Prestasi Terbaik Pada babak perempat final, Serena akan ditantang Victoria Azarenka (Belarusia) yang mengalahkan petenis remaja Swiss, Belinda Bencic, 6-2, 6-3. Kemenasngan juga didapat petenis ayu Rusia Maria Sharapova. Melawan Zarina Diyas (Kazakstan) yang bermain penuh semangat dan sangat ulet, Masha menang 6-4, 6-4. Ini menjadi prestasi terbaiknya sejak 2011. Setelah menjadi runner up di tahun itu, petenis bertinggi 188 cm tersebut, tak pernah melewati babak keempat. Capaian puncak di Wimbledon diraih 11 tahun silam saat masih remaja. Setelah itu maksimal ia sekali melaju ke final, dan dua kali tersandung di semifinal. Pada babak delapan besar, Sharapova akan bertemu Coco Vandeweghe (AS) yang mengalahkan Lucie Safarova (Ceko) 7-6(1), 7-6(4). Kemenangan Sharapova atas Diyas jauh dari meyakinkan. Walaupun begitu, itu cukup untuk melanjutkan catatannya yang belum pernah kehilangan set.
Serie AAkan Karam seperti Titanic
Petenis putri lainnya yang menjejak perempat final ialah Madison Keys (AS). Peringkat 21 dunia itu bermain tiga set melawan petenis cantik Belarusia, Olga Govortsova, sebelum menang 3-6, 6-4, 6-1. Agnieszka Radwanska (Polandia) yang melewati Jelena Jankovic (Serbia), 7-5, 6-4, akan menjadi lawan berikutnya bagi Keys. Adapun unggulan 15 Timea Bacsinszky (Swiss) menang 1-6 7-5 6-2 atas Monica Niculescu (Rumania). Di tunggal putra Richard Gasquet melaju ke perempat final mengalahklan Nick Kyrgios (Australia) dengan skor 7-5, 6-1, 6-7(7), 7-6(6). Adapun petenis 25 tahun asal Kanada Vasek Pospisil membalikkan ketertinggalan dua set saat melawan Viktor Troicki (Serbia) untuk menang 4-6, 67(4), 6-4, 6-3, 6-3. Lolos ke perempat final merupakan prestasi terbaik peringkat 54 dunia itu di grand slam. Paling banter ia dua kali lolos hingga babak ketiga semuanya di Australia Terbuka. (J21-93)
PELUKAN SAUDARA : Serena Williams (kiri) berpelukan dengan Venus usai mengalahkan kakak kandungnya itu pada babak keempat Grand Slam Wimbledon, semalam WIB. (93)
ROMA - Presiden Federasi Sepakbola Italia (FIGC) Carlo Tavecchio menyebut kompetisi level teratas negerinya, Serie A, seperti Titanic yang mengarah ke kehancuran. Ia menyebut hanya ada lima klub yang saat ini ekonominya dikategorikan sehat. Bercermin dari kasus kebangkrutan Parma, Tavecchio mengaku mengambil ancang-ancang menerapkan kontrol finansial demi meminimalkan kemungkinan kejadian serupa. ”Tahun ini kami sudah membaca seluruh neraca keuangan dan ada klub-klub yang kesulitan bahkan di kota-kota besar,” kata Tavecchio kepada La Gazzetta dello Sport seperti dikutip Football Italia. ”Kami sudah memberi peringatan kepada mereka, mulai musim depan sejumlah tolok ukur harus dihormati atau mereka akan keluar. Bahkan kalau peraturan itu sudah diberlakukan musim panas ini, hanya ada lima klub yang akan terdaftar di Serie A untuk musim depan. Dengan keadaan saat ini, arahnya menuju seperti Titanic. Kami tak bisa membiarkan terulangnya kejadian serupa seperti Parma.” Dikatakan, pihaknya tak bisa mengatasi masalah tersebut dalam waktu cepat. Rencana panjang selama lima tahun disebutnya akan menyelamatkan calcio. Tavecchio juga menuturkan rencananya untuk mengatur ulang sistem Liga Italia. Sistem yang ada saat ini merupakan pemborosan. ”Kompetisi profesional perlu ditelaah, tak ada gunanya punya tiga level liga ketika dua saja sudah cukup.” Aset Berharga Sementara itu, pelatih Shakhtar Donetsk Mircea Lucescu mengatakan, AC Milan mengamankan aset yang sangat berharga dengan membeli Luiz Adriano dari klubnya. Sebaliknya, mantan pelatih Inter Milan itu menilai Rossoneri bagus untuk Adriano. ”Serie A dapat membantu Luiz Adriano membawa dirinya ke tim nasional,” kata Lucescu situs resmi Shakhtar. ”Dia pemain yang kuat dan jarang cedera. Meskipun ia tidak terlalu tinggi, bertarung untuk bola di udara ia seolah-olah bertinggi dua meter. Dalam kotak penalti, ia selalu tampak akan mencetak gol. Dia seorang finisher sejati.” Adapun Jose Mauri yang selangkah lagi dikontrak Milan, mengaku bergabung dengan Setan Merah adalah mimpi yang menjadi nyata. Kemarin pemain 19 tahun asal Parma tersebut telah menjani tes medis dan diharapkan mendatangi kontrak selama empat tahun. ”Saya sangat senang, tapi masih ada tes medis yang harus dilakukan,” katanya kepada Sky Sport. ”Milan adalah mimpi saya, mereka adalah tim yang paling sukses di dunia bersama dengan Boca Juniors.” ”Saya berharap untuk membantu Milan tumbuh dan bahwa Milan membantu saya untuk dewasa. Gattuso adalah Rossoneri idola saya,” tandas pemain berkebangsaan Argentina itu. (J21-93)
SM/Reuters
Radja Tak Sabar Bermain Bersama Roma di Jakarta ROMA - Indonesia dipastikan akan menjadi salah satu tujuan AS Roma dalam rangkaian tur pramusim ini. Kepastian itu membuat Radja Nainggolan tak tenang. Ia tak sabar kembali ke Indonesia, tanah leluhurnya. Melalui situs klub, Giallorossi mengonfirmasi akan datang ke Jakarta, 24-25 Juli mendatang. Tanggal 24 mereka akan tiba di Ibu Kota, langsung dilanjutkan konferensi pers yang dihadiri pelatih Rudi Garcia dan beberapa pemain. Sehari setelahnya, Serigala Roma akan menggelar serangkaian acara bertajuk ”AS Roma Indonesia Day 2015”. Roma akan memulai dengan coaching clinic, sesi foto dan tanda tangan di pagi hari. Malam harinya, pukul 18.00 WIB, mereka akan melakukan pertandingan eksebisi antara antara dua tim yang berisi pemain Roma sendiri. Beberapa orang Indonesia disebut juga akan terlibat kegiatan-kegiatan itu. ”Kami gembira bisa membawa Roma ke Indonesia untuk pertama kali,” ujar Presiden AS Roma, James Pallotta.
”Kami punya suporter yang sangat banyak dan bersemangat di Indonesia. Luar biasa bisa memberi kesempatan kepada mereka untuk melihat tim dan para pemain secara langsung,” lanjutnya. Dua tahun silam, Roma pernah berencana ke Indonesia namun batal karena beberapa pemain cedera. Sebelum menuju Indonesia, Roma mengikuti turnamen pramusim International Champions Cup di Australia. Di negeri jiran Indonesia itu, mereka akan bertanding melawan Real Madrid pada 18 Juli dan Manchester City tiga hari kemudian. Bila bagi Roma ini merupakan yang pertama, maka bagi Radja kedatangannya nanti yang kedua setelah 2013. Ketika itu, ia mengatakan tak pernah melupakan bahwa dirinya adalah orang Indonesia, dan ingin membuat bangsa ini bangga. Ditinggal Ayah Pria berkebangsaan Belgia itu beribu Lizy Bogaerts, seorang Belgia beretnis Flandria yang membesarkannya bersama tiga saudara tirinya dan adik perempuan kem-
SM/dok
Radja Nainggolan barnya. Adapun ayahnya, Marianus Nainggolan, merupakan orang Indonesia bersuku bangsa Batak. Namun Marianus meninggalkan Radja ketika ia masih anak-anak.. ”Saya sangat gembira tentang berita itu, Roma akan ke Indonesia karena saya berkesempatan me-
ngunjungi negara yang indah itu lagi,” katanya di situs klub. ”Saya berada di Jakarta dua tahun lalu untuk pertama kalinya dalam hidup saya. Saya berkata kepada diri sendiri, aku ingin datang kembali lagi, itu indah. Saya ingin lebih tahu bagaimana gaya hidup di Indonesia. Saya terkesan
dan sekarang aku akan berada di sana lagi. Kupikir ini akan menjadi petualangan baru, karena aku datang bersama tim. Ini akan menjadi emosional untuk kembali lagi,” lanjutnya. Indonesia mempunyai komunitas fans Roma terbanyak di antara negara lainnya, di luar Italia. Atas fakta itu, mantan gelandang Cagliari itu mengaku tak terkejut, walaupun ia tak tahu penyebabnya. Ia pun tak sabar menanti Romanisti Indonesia yang berencana menciptakan suasana Curva Sud di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Russel Miracle, Kepala Proyek Khusus Roma Club Indonesia, akan menyambut kedatangan klub idolanya itu di Jakarta. ”Ini tak seperti kegembiraan yang telah saya dapat. Roma adalah klub idola masa kecil saya dan ini akan menjadi pertama kalinya saya melihat Giallorossi di negara saya. Tidak ada kata-kata dapat mengungkapkan perasaan,” ungkap pesulap yang sudah dianggap sebagai anak oleh penyanyi Vina Panduwinata itu. (J21-93)
Sean Bersiap Bersaing di Austria
SM/Dok Manajemen Sean
Sean Gelael
STEIRMARK - Pembalap muda Indonesia Sean Gelael akan kembali berlaga pada Kejuaraan Formula Renault 3.5 di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, 10-12 Juli mendatang. Sean dan Tim Jagonya Ayam with Carlin telah melewati serangkain balapan dengan jadwal yang padat di awal musim. Namun kali ini mereka memiliki waktu hampir sebulan untuk mempersiapkan diri menghadapi balapan di Red Bull Ring, lintasan di daerah perbukitan yang indah di wilayah Steirmark, Austria. Sirkuit itu memberi tantangan bagi para pembalap dan tim mekanik. Mereka membutuhkan kecepatan di trek lurus sepanjang setengah lintasan yang diakhiri tikungan tajam, sehingga pembalap mesti berhatihati supaya rem mobil tidak terkunci. Oleh karena itu, pembalap 18 tahun yang bernama lengkap Muhamad Sean Ricardo Gelael itu, berharap kemampuan dan pengalaman race engineer Marcus
Koch, dapat membantunya. Pria Australia tersebut selama 25 tahun telah membantu para pembalap muda di seluruh dunia melaju kencang di lintasan-lintasan balap Eropa. Sembilan Seri Seri Formula Renault 3.5 2015 diikuti 40 pembalap muda. Selain Sean, terdapat satu pembalap Indonesia yang mengkuti kejuaraan itu yaitu Philo Paz Armand yang tergabung dalam Pons Racing. Musim ini balapan digelar dalam sembilan seri di mana setiap serinya terdapat dua race. Setelah empat seri Sean menempati peringkat 17 dengan total angka empat. Putra pembalap senior, Ricardo Gelael dan aktris senior Rini S Bono itu dua kali gagal menuntaskan race. Adapun Philo menempati posisi terakhir pembalap yang mendapatkan angka di peringkat 21 dengan satu poin. Pemuncak klasemen ditempati Oliver
Rowland, pembalap Inggris yang tergabung dalam tim Fortec Motorsports dengan 123 poin. Diikuti pembalap Lotus berkebangsaan Prancis, Matthieu Vaxiviere. ”Saya sangat menyukai Red Bull Ring,” ujar Sean sebagaimana rilis yang dikirimkan manajemennya. ”Saya sangat menikmatinya di Formula 3 (FIA European Formula 3 Championship 2014). Kami berhasil melakukan sesi pengujian dengan baik sebelum memulai musim 2014, dan kembali memperoleh akhir pekan yang baik saat kembali ke sana untuk bertanding,” lanjutnya menceritakan pengalaman membalap di Red Bull Ring tahun lalu. ”Di trek ini saya merasa dapat menargetkan kemajuan untuk secara teratur mendapatkan poin setelah untuk pertama kali saya dapatkan di Monaco. Saya cukup yakin bisa memperolehnya (poin) kali ini,” tutur Sean. (J21-93)
Jadi Pusat Perhatian KEDATANGAN Lindsey Vonn ke balapan Formula 1 Inggris di Sirkuit Silverstone mengundang perhatian khalayak. Mengenakan gaun berwarna coklat keemasan dan datang dengan helikopter, juara dunia wanita ski itu tampil memesona. Apalagi rambut pirangnya yang dibiarkan terurai. Sebagai tamu VVIP, mantan kekasih pegolf Tiger Wood itu tak melewatkan kesempatan mendatangi pit dock tim. Memang, penonton VVIP balapan Inggris mempunyai kesempatan berkunjung di garasi lima tim. Vonn memilih mengunjungi garasi Red Bull dan Mercedes. Wanita 30 tahun memang diketahui sebagai penggemar Lewis Hamilton. Adapun ”bengkel” Red Bull didatangi karena teman dekat Geri Halliwell, mantan anggota Spice Girl, merupakan istri Christian Hofner, kepala tim Red Bull. Di Silverstone, Vonn terlihat sangat menikmati balapan, meski tak lagi ditemani Tiger Wood. Karena kesibukan masing-masing, mereka mengakhiri hubungan yang sudah berjalan lebih setahun, pada bulan lalu. Namun beberapa sumber menyebut, putusnya hubungan keduanya karena Wood kambuh lagi bermain wanita. Vonn mengetahui kekasihnya itu dengan wanita lain saat berada di apartemennya. ”Ya Tiger telah menipunya. Ia bersenang-sengan dengan wanita lain.” tutur sumber tersebut. (Krisnaji Satriawan-93)
SM/Reuters
SELASA, 7 JULI 2015
PTUN Jakarta Putuskan Gugatan PSSI 14 Juli JAKARTA - Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Jakarta akan memutuskan gugatan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) terhadap Kementerian Pemuda dan Olahraga terkait Surat Keputusan Menpora Nomor 01307 tahun 2015 tentang Pembekuan PSSI pada Selasa (14/7). ”Pengadilan akan kembali menggelar sidang pada Selasa 14 Juli, pukul 10.00 WIB, dengan agenda pembacaan putusan,” kata Ketua Majelis Hakim Ujang Abdullah dalam sidang dengan agenda Pembacaan Kesimpulan di PTUN Jakarta, Senin. Ketua Majelis Hakim Ujang Abdullah mengatakan PTUN Jakarta mempunyai batas waktu dua pekan untuk memutuskan perkara gugatan setelah menerima kesimpulan dari PSSI sebagai pihak penggugat dan Menpora sebagai pihak tergugat. Namun, Majelis Hakim mempertimbangkan sejumlah hakim PTUN Jakarta masih libur cuti bersama Idul Fitri jika perkara diputuskan dua pekan mendatang. ”Putusan pengadilan merupakan upaya terakhir. Pengadilan tetap terbuka jika kedua belah pihak dapat melakukan perdamaian di luar pengadilan,” kata Ketua Majelis Hakim Ujang Abdullah. Bantah Intervensi Deputi Pemberdayaan Olahraga Kementerian Pemuda dan Olahraga Faisal Abdullah yang mewakili pihak tergugat mengatakan simpulan telah disusun sesuai dengan harapan. ”Kami mengharapkan akan ada putusan yang seadil-adilnya. Hasil apapun nanti akan kami laporkan ke Menteri. Menteri yang akan memutuskan apa tindakan berikutnya,” kata Faisal tentang tindakan pihak tergugat setelah putusan PTUN Jakarta. Sementara, Direktur Hukum PSSI Aristo Pangaribuan menyangkal jika terdapat intervensi PSSI terhadap PTUN Jakarta. PSSI, dalam simpulan yang disampaikannya ke Majelis Hakim, menyebut Keputusan Menpora Nomor 01307 tahun 2015 melanggar asas-asas umum pemerintahan yang baik. Pada Senin (29/6), PTUN Jakarta menggelar sidang lanjutan gugatan PSSI terhadap Kemenpora dengan agenda pengajuan saksi oleh pihak tergugat. (ant-21)
Indra Sjafri Harapkan Sepak Bola Indonesia Membaik DENPASAR - Pelatih Bali United Pusam (BUP) Indra Sjafri, mengharapkan kondisi sepak bola di Tanah Air segera membaik sehingga klub kebanggaan masyarakat Indonesia dapat tampil kembali di ajang profesional. ”Harapan saya semoga sepak bola Indonesia segera membaik,” kata Pelatih BUP Indra Sjafri di Denpasar, Senin. Menurut dia, tanpa adanya kompetisi sepak bola, maka talenta muda Indonesia yang sudah giat berlatih tidak memiliki ruang untuk menunjukan kemampuannya. Indra mengatakan BUP memiliki komitmen sangat besar memajukan sepak bola di Bali sehingga mampu mencetak talenta muda asal Pulau Dewata. ”Kami tidak hanya sekadar singgah di Bali, namun memiliki rencana jangka panjang untuk membangun sepak bola di Pulau Dewata,” ujar pelatih asal Padang, Sumatera Barat itu. Sebelumnya, dalam acara buka puasa bersama yang diprakarsai Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) kota Denpasar dan Forum Studi Islam Bali (Fosiba), Sabtu, Indra Sjafri memberikan sambutan di hadapan anak yatim dan memberi dukungan moril kepada mereka. Ia meminta kepada anak-anak yang hadir dalam kesempatan itu agar tidak berkecil hati dan tetap sabar menjalankan kehidupannya. Selain itu, ia bersama dengan anak-anak yatim berdoa bersama agar kondisi sepak bola Indonesia segera pulih kembali. (ant-21)
Tim Transisi Tak Takut Ancaman PSSI
SM/Hendra Setiawan
DIADANG LAWAN: Gelandang PSIS Bakori Andreas (kanan) diadang bek Persis Akbar Riansyah pada final leg pertama Piala Polda Jateng-Intidana 2015 di Stadion Jatidiri, Sabtu (4/7) petang. (21)
Panitia Isyaratkan Turnamen Jalan Terus SEMARANG - Mendapatkan lampu hijau dari Polda Jateng, panitia Piala Polda Jateng-Intidana 2015 mengisyaratkan untuk terus melanjutkan turnamen. Panitia mengundang perwakilan kedua tim, PSIS dan Panser Biru untuk membahas teknis pelaksanaanya. Ketua Panitia Aam Ichwan, menuturkan, pertemuan akan dilakukan di Semarang, Selasa (7/7) pagi. Inti pembicaraan mencari solusi terbaik atas permasalahan yang terjadi. Tujuannya, agar turnamen yang baru pertama kali digelar ini dapat selesai dengan baik. ”Untuk saat ini, kami belum mengundang perwakilan suporter yang terlibat kericuhan. Namun, kami minta manajemen Persis maupun PSIS melakukan
edukasi kepada suporternya masing-masing, agar kericuhan tidak kembali terjadi,” ujar Aam Ichwan. Menurutnya, ada beberapa solusi yang akan ditawarkan pihak panitia. Pertama, melanjutkan final leg pertama dan menggelar final leg kedua tanpa penonton. Namun, hal itu akan mengurangi kemeriahaan turnamen ini, karena salah
berapa pilihan dari kami, akan ditawarkan kepada Persis dan PSIS. Namun, semuanya akan diputuskan dalam pertemuan besok (hari ini),” sambungnya. Sementara itu, Ketua Panpel PSIS Pujianto mengatakan, sangat riskan bila pertandingan dilanjutkan dalam waktu dekat ini. Dia khawatir masih adanya dendam suporter Semarang setelah suporter Solo berbuat onar di Stadion Jatidiri. Bisa jadi, akan muncul aksi balasan di kemudian hari. ”Saat ini atmosfer sedang memanas. Karenanya, kami perlu memikirkan segala kemungkinan yang bisa terjadi. Kami juga akan tetap berkoordinasi dengan pihak kepolisian setempat, untuk pelaksaan pertandingan,” tandas Pujianto. (K18,H85-21)
Persis Usulkan Dua Opsi ● Kelanjutan Piala Polda Jateng
● Turnamen Piala Kemerdekaan Tetap Jalan JAKARTA - Tim Transisi tak takut ancaman PSSI yang akan melaporkannya ke polisi jika menggelar Piala Kemerdekaan dengan uang APBN atau dana lain yang tak bisa dipertanggungjawabkan. Menurut anggota Tim Transisi Cheppy Wartono, ancaman PSSI hanya angin lalu dan tidak akan mengganggu kelangsungan Piala Kemerdekaan. ”Kami nilai PSSI (La Nyalla Mattalitti) tak berhak melaporkan kami ke Polisi. Status mereka sebagai apa? Mereka itu PSSI abalabal karena tak terdaftar di Depkumham. Yang terdaftar di sana itu PSSI-nya Djohar Arifin karena mereka yang dibekukan per 17 April. Jadi kepengurusannya ya masih tetap itu (Djohar) yang diakui Pemerintah,” kata Cheppy. Terkait banyaknya klub abal-abal yang dilontarkan Ketua Umum PSSI La Nyalla Mattalitti di turnamen itu, Cheppy membantahnya. Dia mencontohkan Lampung FC yang disebut PSSI sebagai klub kloningan. Menurutnya, Lampung FC murni anggota PSSI tapi disingkirkan. ”Gara-garanya ya mereka tidak mau setor ke PSSI. Lampung FC juara Divisi I kemudian naik Divisi Utama hanya karena tak mau bayar uang Rp 500 juta mereka disingkirkan. Ini sesuai laporan dari orang Lampung FC. Jadi kami tetap akan jalan terus karena turnamen ini ditunggu-tunggu klub,” ungkap Cheppy. Persoalan Lampung FC kali pertama diungkap Ketua Asprov PSSI Jateng Johar Lin Eng. Dia curhat soal Lampung FC kepada La Nyalla. Bahkan, Johar juga curhat kalau Piala Kemerdekaan tak laku di Jateng, meski akhirnya klub-klub di wilayah tersebut ambil bagian, seperti Persip Pekalongan, PSIR Rembang, kemudian menyusul Persis Solo dan PSIS Semarang. Semula, Tim Transisi menutup pendaftaran Piala Kemerdekaan pada 25 Juni lalu. Namun pendaftaran diperpanjang hingga Senin (6/7) kemarin karena banyak klub yang ingin bergabung. Total, klub yang sudah pasti ambil bagian sebanyak 24 tim. Itu belum termasuk tiga klub ISL yang masih dalam tahap negosiasi terkait match fee. ”Untuk tiga tim ISL masih nunggu negosiasi match fee, selain menunggu hasil rapat dengan promotor Piala Indonesia Satu. Kami tak bisa sebutkan klubnya karena memang mereka belum mau disebut sebelum ada deal di antara kami,” jelasnya. Promotor Piala Indonesia Satu, Mahaka Sports & Entertainment sedang mengumpulkan petinggi klub ISL di Hotel Atlet Century Senayan, Jakarta, kemarin. Turnamen itu rencananya akan diputar Agustus dengan mencontoh format dan sistem yang dipakai di ISL. Jika mereka memastikan diri ikut Piala Indonesia Satu, berarti absen di Piala Kemerdekaan karena waktunya berdekatan. (K4-21)
satu tujuannya menghibur masyarakat. Dilarang Datang Solusi kedua, melarang suporter Persis untuk datang dalam lanjutan leg pertama di mana PSIS menjadi tuan rumah. Leg pertama terhenti pada menit ke-26 karena kericuhan suporter. Saat itu, Laskar Mahesa Jenar unggul 1-0 lewat gol tunggal striker Johan Yoga Utama. Kemudian menggelar leg kedua di Stadion Manahan, yang hanya disaksikan suporter tuan rumah. Suporter Semarang dilarang datang, untuk meminimalisir kericuhan susulan. Hubungan kedua kelompok suporter memanas setelah terjadi ricuh di Semarang. ”Tidak ada salahnya bila turnamen tetap diteruskan, mengingat Polda Jateng juga memberikan lampu hijau. Be-
SM/Setyo Wiyono
ARAHAN : Pelatih Aris Budi Sulistyo memberikan arahan kepada sejumlah pemain Persis dalam latihan di Stadion Sriwedari, beberapa waktu lalu. Persis akan kembali berlatih, Selasa (7/7) sore. (21)
SOLO - Duel leg pertama final Piala Polda Jateng 2015 antara PSIS Semarang versus Persis Solo, Sabtu (4/7) berhenti di tengah jalan. Tim Laskar Sambernyawa mengusulkan dua opsi kepada operator turnamen terkait kelanjutan laga tersebut, termasuk leg kedua yang rencananya digelar di Stadion Manahan, 11 Juli nanti. Opsi pertama, sisa waktu leg pertama kembali dilanjutkan, tanpa suporter Laskar Pasoepati. Namun, pelaskanaan duel lanjutan maksimal Rabu (8/7). ”Saat leg kedua di Solo, suporter PSIS juga dilarang datang. Kami tak masalah jika menggunakan pilihan dan jadi opsi pertama kami,” kata Direktur Sport PT Persis Solo Saestu Paulus Haryoto, Senin (6/7). Lalu opsi kedua adalah laga di
Stadion Jatidiri tersebut dinyatakan bubar dengan tim Laskar Mahesa Jenar dinyatakan unggul 1-0 melalui gol Johan Yoga Utama. Sehingga skuad racikan Aris Budi Sulistyo itu masih memiliki kesempatan untuk mengembalikan kedudukan. Tolak Juara Bersama Hal itu, dirasa cukup baik bagi panpel PSIS. Sebab, mereka tak perlu mengeluarkan anggaran tambahan guna menggelar laga lanjutan. Namun, Totok menolak jika Persis dan PSIS dinyatakan sebagai juara bersama. Sebab pihaknya ingin agenda pramusim tersebut selesai sesuai dengan rancangan awal. ”Turnamen memang harus tuntas dengan digelarnya leg
kedua final di Solo. Apalagi suporter Pasoepati tentu ingin menyaksikan Persis bertanding di Manahan. Jadi tidak ada istilah juara bersama,” ujar dia. Presdir PT Persis Solo Saestu mengapresiasi langkah kepolisian yang tetap memberi izin kepada panpel terkait kelanjutan penyelenggaraan Piala Polda Jateng 2015. Sebelumnya diberitakan SM (6/7), Kapolda Jateng Irjen Pol Nur Ali melalui Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol Liliek Darmanto mendukung dan memberi izin pertandingan. ”Kami bersyukur bahwa turnamen ini bisa dilanjutkan. Dalam waktu dekat perwakilan pengurus segera bertemu dengan pihak Polresta Surakarta terait pengurusan izin leg kedua final nanti,” ungkap Paulus. (ger,D11-21)
PSSI Jateng Tidak Bisa Mencegah ● Klub Jateng Ikuti Piala Kemerdekaan SEMARANG - Asprov PSSI Jateng tidak dapat mencegah gelombang keinginan klub-klub Jateng untuk mengikuti Piala Kemerdekaan. PSSI Jateng hanya bisa sekadar mengingatkan, dan meminta agar klub memikirkan lagi sisi positif dan negatifnya. Ketua Asprov PSSI Jateng, Johar Lin Eng menuturkan, sebenarnya klub-klub sudah mengetahui tentang sanksi akan yang didapat. Kasus Persema Malang dan Persibo Bojonegoro pun menjadi pembelajaran berharga. Karenanya, dirinya meminta agar klub memikirkan dengan benar. ”Saya tidak ingin mengancam atau menakut-nakuti. Toh, klub sudah tahu risiko apa yang diterima. Nantinya, sanksi juga tidak berasal dari PSSI Jateng, melainkan dari PSSI Pusat. PSSI Jateng hanya bisa mengingat-
kan saja,” ujar Johar yang pernah menjabat sebagai GM PSIS itu. Dia menjelaskan, sanksi yang akan diterima bukan terdegradasi ke kasta di bawahnya. Melainkan dikeluarkan dari keanggotaan PSSI. Bila hal itu sampai terjadi, tentunya akan menjadi kerugian bagi klub itu sendiri. Penyesalan di kemudian hari pun menjadi tidak ada artinya. Partisipasi Sementara itu, beberapa klub Jateng yang menyatakan berpartisipasi di Piala Kemerdekaan yang digelar Tim Transisi bentukan Kemenpora, di antaranya Persip Pekalongan, PSIR Rembang, Persis Solo, PSIS Semarang dan juga Persibangga Purbalingga. Dalam keikutsertaan, klubklub diminta menandatangani Surat Perjanjian Partisipasi Klub. Beberapa pasal dalam
surat pernyataan tersebut berbunyi, klub akan mematuhi FIFA Laws of The Game serta prinsip FIFA Fair Play. Kemudian regulasi, kebijakan, keputusan, panduan dan surat tertulis dari Tim Transisi Kemenpora. Adapun pasal kedua berbunyi, klub menjamin, membebaskan dan melepaskan Tim Transisi Kemenpora terhadap segala tuntutan, dari pihak manapun. Pada pasal ketiga, klub bertanggung jawab sepenuhnya, terhadap kecelakaan, kerusakan dan kerugian lain yang mungkin timbul, berkaitan dengan penyelenggaraan pertandingan yang dilaksanakan klub. Menpora dan Tim Transisi sudah menyiapkan hadiah untuk para peserta turnamen tersebut. Bagi tim yang memenangkan gelar akan diberikan hadiah sebesar Rp 500 juta. Rp 300 juta untuk runner-up, dan Rp 100
SM/Hendra Setiawan
Surat Perjanjian Partisipasi Klub juta untuk pemain terbaik dan klub paling sportif. Selain itu, setiap peserta juga akan diberikan dana sebesar Rp 50 juta setiap kali bertanding di babak penyisihan. Kemudian, bagi peserta yang mengikuti
delapan besar akan diberikan Rp 75 juta. Sementara itu untuk semifinal, para peserta akan menerima Rp 100 juta. Sumber dana tidak dari APBN, tetapi mendapat bantuan dari sponsor. (K18, H85-21)
SELASA, 7 JULI 2015
Perbasi Gelar Lomba Desain Logo ● 4th FIBA Asia U16 Championship for Men SEMARANG - Pengprov Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Jateng membuat terobosan untuk menyemarakkan 4th FIBAAsia U16 Championship for Men. Induk organisasi tersebut menggelar lomba logo untuk event yang akan berlangsung di Kota Semarang, 26 Oktober hingga 7 November yang akan datang. Sekretaris 1 Perbasi Jateng Gati Sadmiasih (Asih) mengatakan, panitia menerima desain logo paling lambat 31 Juli mendatang. Untuk ukuran file maksimal 900x900 pixel dengan format gambar JPEG atau PNG dan format correl draw/illustration. ‘’Peserta hanya bisa mengirimkan satu desain saja. Dan jika menang, panitia dan Pengprov berhak melakukan revisi,’’jelas Asih, Senin (6/7). Desain dikirim melalui email ke
[email protected], dengan melampirkan identitas diri (nama lengkap, alamat, nomer HP, scan KTP). Kemudian, peserta harus memberi penjelesan tentang desain logonya tersebut dengan MS Word. Dijelaskan, seyembara berlaku terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya. Keaslian Ide Agar fair, peserta wajib menyertakan surat peryataan keaslian ide dengan ditandatangani di atas materai Rp 6000. Desain belum pernah dipublikasikan atau diikutsertakan dalam lomba desain logo lain. ’’Di sisi lain, logo harus sederhana dan mudah diingat. Harus mencantumkan 4th FIBA Asia U16 Championship for Men, Semarang 26 Oktober-7 November 2015,’’paparnya. Asih mengatakan, logo merupakan salah satu unsur penting dalam sebuah event olahraga. Terlebih, turnamen tersebut adalah turnamen internasional dan diikuti 16 negara Asia. Karena itu pihaknya ingin logo tersebut merepresentasikan olahraga basket dan Jateng sebagai kesatuan. Di sisi lain, negara-negara peserta selalu mengingat logo tersebut. ‘’Ditunjuk sebagai penyelenggara event tersebut adalah sebuah kepercayaan bagi Pengprov Perbasi Jateng dan Kota Semarang. Ini adalah kali kedua kota ini menjadi tuan rumah turnamen basket internasional,’’ tuturnya. (H85,K18-21)
KOI Setuju Disatukan dengan KONI JAKARTA - Wacana penyatuan KONI dan KOI muncul lagi setelah Indonesia gagal mencapai target di SEA Games 2015 Singapura. Terbelahnya dua pembina cabang olaharaga disebut-sebut menjadi salah satu penyebab terpuruknya Kontingen Merah Putih di ajang SEA Games. Ketua KOI Rita Subowo tak mempersoalkan jika lembaga pimpinannya disatukan kembali dengan KONI. Hanya saja, Rita berharap penyatuan tak dilakukan dalam waktu dekat. Alasannya, Indonesia sedang mempersiapkan diri menjadi tuan rumah Asian Games 2018 yang akan digelar di DKI Jakarta, Sumsel, Banten dan Jabar. “Saya setuju saja apa yang dilakukan Pemerintah (penyatuan KONI-KOI). Tapi harus dilihat prioritas, jangan sampai perubahan Undangundang korbankan yang lain,” ujar Rita di kantor KOI, Senayan, Jakarta, Senin (6/7). Meski sepakat dengan usulan penyatuan KONI-KOI, namun Rita mempertanyakan niat Pemerintah tersebut. Menurut dia, dulu pemisahan KONI dan KOI atas kemauan Kemenpora. Namun setelah terpisah, kini ingin disatukan lagi. “Dulu kan Pemerintah yang membagi dua melalui Undang-undang. Lalu kapan kita kerjanya. Atlet sudah menunggu. Padahal Asian Games 2018 tinggal 2,5 tahun lagi. Kalau kelembagaan dimulai dan dibenahi lagi, kapan kita mulai bekerja,” ungkap Rita. Di sisi lain, Rita berharap semua pihak fokus pada persiapan Asian Games, daripada mempersoalkan hal-hal yang bisa memecah konsentrasi kegiatan. “Kita harus fokus ke fasilitas atlet, apaapa yang bisa kita bantu. Tak perlu memperdebatkan yang lain,” tandasnya. (K4-21)
SM/Krisnaji Satriawan
ADU CEPAT: Atlet Jateng Ranto (kanan) melewati halangan saat tampil di nomor 3.000 meter steeplechase pada Jateng Open di Stadion Sriwedari Solo, beberapa waktu lalu. (21)
PASI Intensifkan Persiapan Nomor Jarak Jauh SEMARANG - Pengprov Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Jateng akan mengintensifkan persiapan untuk nomor marathon. Ada dua agenda yang akan dijadikan babak kualifikasi PON XIX oleh PB PASI yakni Bali Marathon pada Agustus dan Jakarta Marathon November mendatang. Induk organisasi itu optimistis, bisa meloloskan atlet di nomor jarak jauh.
‘’Catatan waktu atlet makin baik dan bahkan dalam beberapa latihan bisa melampaui limit waktu yang ditentukan oleh PB PASI. Ini perkembangan yang sangat bagus,’’ ujar Ketua Harian Pengprov PASI Jateng Rumini, Senin (6/7).
Saat ini lima atlet yakni Sukarno, Ari Swandana, Unik Setyorini, Noce, dan Erni Ulatningsih tengah menjalani latihan meski puasa. Hanya saja, porsi latihan dikurangi dan fokus pada penjagaan kondisi saja. Usai lebaran nanti, akan kembali digenjot performa mereka dalam pemusatan latihan. Pihaknya berencana akan menggelar satu pemusatan latihan di Kota Semarang setelah puasa. Selama ini, ada empat daerah yang dijadikan
training centre (TC) yakni Kota Semarang, Solo, Cepu, dan Salatiga. ‘’Kemungkinan kami akan menjadikan satu di Kota Semarang. Hal ini masih dibicarakan bagaimana pelaksanaannya nanti,’’ ujar peraih medali emas SEAGames 1995 itu. Selain itu, pihaknya juga mengintensifkan persiapan untuk nomor lompat. atlet Jateng seperti VidyaAyu, Ririn Nur, dan Putri terus dipoles performanya. Pelatih Jerman PASI Jateng sendiri akan men-
datangkan pelatih dari Jerman untuk menangani atlet pada nomor lari jarak pendek (sprint) dan lempar. Rumini mengakui, dua nomor ini memang menjadi tumpuan utama untuk mendulang emas di PON XIX nanti. Namun bukan berarti nomor lain tidak menjadi harapan. ‘’Kemungkinan, pelatih asing akan datang pada Oktober nanti. Yang pasti semua nomor yang lolos diharapkan bisa meraih hasil maksimal di PON XIX nanti,’’tuturnya. (H85,K18-21)
Voli Hadapi Rivalitas Jatim dan DKI ● Pelatda Jateng Latihan Malam
SM/Setyo Wiyono
PASSING: Sejumlah atlet tim voli putri Jateng melakukan latihan passing dalam pelatda di GOR Manahan Solo, beberapa waktu lalu. (21)
SOLO - Tim voli Jateng bersiap menghadapi rivalitas para pesaingnya dalam prakualifikasi PON XIX yang akan diselenggarakan di DI Yogyakarta, akhir September mendatang. Rivalitas paling ketat dalam prakualifikasi wilayah Jawa tersebut terutama tim Jatim dan DKI Jakarta. ”Jatim dan DKI Jakarta saat ini sedang memiliki tim bagus. Maka kami akan siapkan tim sebaik mungkin guna melewati batu sandungan dari mereka saat prakulaifikasi PON di Yogyakarta nanti,” kata pelatih pelatda tim voli putri Jateng Agus Suyanto, Minggu (5/7). Hanya ada dua tiket bagi tim putri di Jawa menuju PON XIX/2016 yang akan diperebutkan dalam ajang prakualifikasi yang rencananya diselenggarakan pada akhir September mendatang. Tim Jabar secara otomatis lolos prakualifikasi karena berstatus sebagai tuan rumah pesta olahraga nasional rutin empat tahunan tersebut. Sesi Malam ”Tim putra bakal lebih berat untuk melaju ke PON, mengingat satu tiket telah dikantongi tim Jatim yang merupakan juara bertahan pada PON XVIII,” ujar-
nya. Guna mempersiapkan tim pelatda voli putri Jateng yang saat ini bermarkas di GOR Manahan Solo, maka Agus tetap mengintensifkan latihan rutin selama bulan Ramadan. Rika Yuniar dkk tetap menjalani dua sesi latihan setiap hari. Sesi pagi digeser menjadi malam hari usai Shalat Tarawih, sementara sesi latihan sore tetap dilakukan mulai sekitar pukul 16.00. ”Khusus malam, konsentrasinya lebih pada porsi penjagaan fisik. Sementara sore hari mulai mematangkan teknik, termasuk perpaduan pukulan spike, passing dan difence,” tutur Agus. Rencananya, skuad tersebut juga akan melakukan try out ke Jakarta dan Bandung sebelum menjalani babak prakualifikasi di Yogyakarta. Beberapa tim yang kemungkinan diajak berlatih tanding antara lain tim putri Mabes TNI dan tim Jabar. ‘’Kami harus berhati-hati juga memilih lawan uji coba, agar kekuatan anak-anak menjelang pra PON tidak terintip. Kalau hanya mencari lawan-lawan latih tanding di Jateng, kami kesulitan mencari tim setara,’’ ujar Agus. (D11-21)
Porwil Dulongmas Siap Digelar SEMARANG - KONI Kota Magelang selaku panitia pelaksana Pekan Olahraga Wilayah Kedu Pekalongan Banyumas (Porwil Dulongmas) siap menggelar multi event olahraga empat tahunan di wilayah eks Karesidenan Kedu, Pekalongan dan Banyumas itu. Pelaksanaan event yang menggelar 31 cabang olahraga itu direncanakan pada 21 24 Agustus mendatang. Hal tersebut dikemukakan Wakil Ketua I Panpel Supriyadi dalam audiensi dengan pengurus KONI Jateng di Kompleks GOR Jatidiri Semarang, kemarin. Dalam rombongan panitia hadir pulan ketua pelaksana Bambang Catur Iswanto, Joni Mulyo (ketua harian KONI Magelang), Supriyadi (wakil ketua panpel) dan Zaenal Arifin (wakil sekretaris). Adapun KONI Jateng menyambutnya langsung oleh Ketua Umum Hartono, beserta tiga wakil ketua dan para ketua bidang. ‘’Kami selaku panitia sudah siap mengge-
lar Porwil Dulongmas. Semua peserta 17 KONI Kota/Kabupaten juga sudah menyatakan diri tampil,’’ kata Supriyadi dalam sambutannya. Lebih lanjut dikatakan Supriyadi, bukti kesiapan lainnya adalah hotel-hotel dan katering sudah di-booking untuk event yang tinggal 1,5 bulan lagi itu. Kendali Pengprov Setelah mendengar paparan kesiapan KONI Magelang sebagai tuan rumah, Hartono dan jajaran pengurus lainnya banyak memberikan evaluasi maupun masukan. Hartono — yang merupakan salah satu pengurus Forki Jateng — menyatakan bahwa cabang karate belum mendapat pemberitahuan langsung mengenai adanya Porwil Dulongmas. ‘’Mungkin Pengprov lainnya juga belum. Karena itu, saya sarankan panpel untuk segera berkoordinasi dengan Pengprov cabang-cabang olahraga yang dipertand-
ingkan,’’ kata ketua umum KONI dalam tanggapannya. Ungkapan Hartono ternyata senada dengan Mulyono (Sekum KONI/PGI), Sukahar (wakil ketua/PGSI), Sudarsono (wakil ketua/WI-Pertina). ‘’Pengprov itu yang pegang kendali, sedangkan Pengkab nanti yang jadi pelaksana. Yang berhak menugaskan wasit juga Pengprov,’’tandas Hartono. Sementara itu, Kabid Pembinaan dan Prestasi Taufik Hidayah menyebut panitia pelaksana adalah organisasi yang secara struktural berada di atasnya. Karena itu, KONI Magelang hanya peserta seperti daerah lain. ‘’Jadi panitia besarnya adalah KONI Jateng. Maka dalam susunan kepanitiaan pun harus ada perombakan,’’ katanya. Karena banyaknya celah dalam kepanitiaan, maka audiensi KONI Magelang KONI Jateng berlangsung hampir tiga jam. (H85-21)
SM/Krisnaji Satriawan
BERI TANGGAPAN : Wakil Ketua Umum KONI Jateng Sudarsono (kiri) memberikan tanggapan kepada KONI Magelang dalam audiensi, kemarin. (21)
17
SELASA, 7 JULI 2015
* SERVIS (PANGGILAN) * SONY,TOSHIBASHARP,LG,POLYTRON.. ServiceTV LCD+Tbg,LsgJd.5O1O5383
BOGA
KOMPUTER
* MAKANAN/MINUMAN *
BELI/SERVISLAPTOP/KOMP/MON/PRIN SglKonds,HrgMantap.085100354958
1AL07G15/111542-02
JalaTeknik : 6715658/085101269445 AC,Bkt/PsgAC,M.Cuci,P.Air(Grs 1-6bln) 111840-02
1AL07G15/111546-09
BU:KRING SAJABPR RESTU KLEPU Kredit s/d 1M Jaminan BPKB +Sertifikat Ph.0298- 522364- 521319, Sltg,0298-326975 Tengaran+Ampel, T.610058 Boyolali,0276-3293483, Purworejo,0275-321045 1CK07G15/111600-06
KRDT RAMADHANPromo Khss BgTurun &DptknBingkisnLebaranMnarik.Hub: BPR Gunung Rizki,Bymnik:7475755, KdMundu:6706642,Ungarn:76913131, Genuk6581697,Kartasur0271-738566 1AL07G15/111545-05
URUS PERP STNK,SIM,KIR,MUTASI Kdmundu Ry Lama 3,T.088806442922 1CK07G15/111596-02
ALAT BERAT GNP RENT FRKLFT Bisa Mlyni Unit Baru Crane.7600601/ 081326129130 1SD07G15/111676-02
ALAT KANTOR
BAHAN BANGUNAN PUSAT GIPSUM, Majapahit 237 Smg T.6718379.Gipsum KW.I, 53 Rb, Holo Galvanis 12.500,Bajaringan 60.rb 108508-03
STAR ALMNFOLDING GATE,CANOPY, Tenda Krey,RollingDoor,Rak Siku Mt.Haryono 664 Ph3511181-3586666 1CH07G15/111559-03
BajaRingan ANJASA.Jual:Batangan &Pemasangan.HrgPabrikBerkwalitas Hub:(024)70177774 / 081226567899 1SD07G15/111677-03
TRIPLEK COR Uk:8,9,12,18 Besi Beton Harga Pabrik,Kayu Jawa,Hrg Murah.Ready:081325606998/7620028 7DD07G15/111727-03
SAVITRICANOPY,FGATE,RTANGGA,SS, Pgr Jl.Peres74 Ph3541874-3551406
* SIUP/NPWP/TDP/TDR *
1CK07G15/111597-02
* SUMUR/WC *
1CN07G15/111860-02
JL:MARMER ALAM ASLI MURAH.MULAI 140rb/m.081215815523/bbm51819877
7DD07G15/111728-04
SEDOT LIMBAH/WCMobil Baru,Mesin Otomtis,Tdk Bau,Hari Mgg/LbrBuka Dlm/Luar Kota.Hub:024 8505943 / 024 91303341 / 081 228 43 9996 5KS07G15/111800-04
SANTOSOJAYAKRS WC&LBH,TANJUNG 8 Ph.(024)3548090-3542438-3542439 1PT07G15/111819-02
* TIKET * BURSA TIKET MURAH - AGEN RESMI Smg:3584141-8442468, Ung:6924040 1GM07G15/111636-02
BIRO ** BIRO PERJALANAN PERJALANAN **
FORTUNER Matic2012/14 1,1Jt/Hr InnovaDsl2012/2013-15 700rb/Hr, 750rb/Hr, Avanza 2012 600rb/Hr, Min Pemakaian 7Hr(PaketLebaran) Hub:024-8415031 / 08882576778
* JASA PROPERTY *
1AL07G15/111543-05
SEWA BUS PARIWISATA AC/NON AC 27, 31, 35, 39, 55, 65 Seat 2015 Sewa Non AC Dapat AC Ekonomi.Hub: 024-70112889 /70445558/6718303-4 108487-04
BANGUNAN RUMAH Bisa 1,5Jt/Meter www.open-listing.blogspot.com Terima Renovasi.Hub:089669320525 13997817/111595-03
** ASESORIS ** ASESORIS CARI JAM ROLEXdll,TOKO GLORIA Pemuda 64 T.3515803/08122902278
MAKEOVERGARDEN&POND,08191453255 2edy:www.treematra-landscape.com 4SL07G15/111788-02
RENOV/PerbaikanRmh,Cat,Plafond, WpaperKusenAtpBj,Dll.08170562099 1CN07G15/111862-02
7DD07G15/111726-02
BAHAN ** BAHAN BANGUNAN BANGUNAN ** ONNA Window Fashion Tirai Jendela(RolerBlin,Vertical Wooden Blind,Roman Shades dll) Kassa Nyamuk(Magnetic,Lipat dll) Pintu&Partisi(Exona,FoldingDoor, Lipat Doors,Shower Screen) Puri Anjasmoro DD.I/5 Ph7608065 Ruko Mataram Plaza B/2 Ph3560058 Patimura No.6-F Ph3544857 Smg. 1CH07G15/111556-09
PRIMA JAYA Interior Kasa Nyamuk,RollerBlind,Vertical Pintu Kassa Nyamuk,Gordyn,Awning FoldingDoor,W.Paper(SpesialDisc) Ki Mangunsarkoro 812B Ph76588098 1CH07G15/111557-05
* PENGIRIMAN BARANG * SRT MOVERSJasa Pindahan,Packing Trucking Indonesia & Int`I.0247618570/081390247559/08170196266 KTC07G15/111849-03
* SERVIS (PANGGILAN) * HARI LIBUR BUKA ServiceKhusus Kul kas 2 &3Pintu,AC,M.Cuci.W.Heater KGas,PAir,TV SglMerk.Pggilan Dlm & Luar Kota*3558O35/ O8572679O4O9 8198416/111571-04
PAK NO TEHNIK P.Air,JetPam,M.Cu ci,W.Heater,Klks2Pt,K.Gas,AC,AC InstalasiPipa,BuatSmrBor.LbrBuka LsgJd,24Jam.6717399/085101903277 1SD07G15/111678-04
BTH DANACPT,5Mnt Cair,TnpSurvey Jam:Sertif &BPKB.KSP.Centra Dana Ngesrep Tmr V/32 D- 08112792095
1TT07G15/111693-02
Ngekost Bisa Dapat Hadiah Hanya Ada di D`Paragon Fasilitas Lengkap AC Furnished,dll Mulai 1,5jt/Bln, 150rb/Hari, 5 Lokasi Strategis. Hub: 081229992200 ww.dparagon.com
1JAMCAIR BPKB,GkRibetPin53FAAFO3 O818 O397 O5O8 / O812 2888 89O1 8198416/111572-02
1CK07G15/111598-02
JAMINKAN BPKBRd2/4,ProsCPT,AMAN R.0,5%.No BI Check. 085641234556 1CK07G15/111601-02
TARIK TUNAI Visa Master Arion Mas-Halmahera II/46-085102870707
BUS NUGROHOAC/NON AC/EKONOMIS 59/50/38/31/27/13 Seat Th`2013 Melayani Tour Jl.Kawi I/13 smg Ph(024)8318454-8504071-70286647 1CH07G15/111560-04
ALPHARD/CAMRY/FORTUNER/VELLFIRE /INNOVA`15:HrgLbhMrh10%drRental Lain H:081329391717/087836111717 4SL07G15/111789-03
23 RENT SMG, Inova, All New Avanza, Avanza.Unit Banyak.Hub:024-3512924
7DD07G15/111729-02
BU JAMINAN BPKB2/4 1JAM CAIR Dpt Subsidi Angs/Bln.0819674507 7MJ07G15/111812-02
RAJA GADAIMobil,Laptop,Cam DSLR LEDTV,Emas.081548734292/70313994 1CN07G15/111863-02
PANASAT PRBLHDBonusFilmBluray3D Dws,DLL -08122515653 Seroja II/3 AFT07G15/111659-02
TOKO PARABOLA&Indov.HasanudinG3 Psg/Servs.70889950/ 081325334480 AFT07G15/111660-02
DIBELITV,LED,AC,KULKAS,M CUCI. ph:085100131411/087731626941/sms MSA07G15/111841-02
** KEBUGARAN KEBUGARAN **
* PANTI PIJAT/SAUNA * TYAS MASSAGEMLYNI PIJAT,CAPEK Ada Tmpt,Bk.Jm13-20:082221216399 1PT07G15/111820-02
**KEHILANGAN KEHILANGAN ** STNK H-2710-JZ An.Sugeng Irianto. Hub: 081 225 495 89
111583-02
FOR RENT semua Jenis Mbl Terbaru HP. 081228445027
111511-02
HILANG STNK H-2702-VZ,AN:IKA MAEMONA,Jl.Cinde Dlm 1/20 Smg
111591-02
POLARIS RENTHiAce 16Seat-InovaAvanza-085100864157-08156557896 1TT07G15/111687-02
111522-02
SURAT KEPUTUSAN Pensiun No. 85434/KEP/BY/23300/10 an.Sugiyanto
* TOUR/TRAVEL * Bali-Lovina, Bli-Lmbk,Bromo tgl 18juli Hb.Vera Tour 8416709/081328281116 111526-02
Liburn Lebaranke Lombok.Brkt 18 Juli,HrgMulai 1,7Jt*081327734428 1GTM07G1/111641-02
320i`2006Facelift,100%Orisinil 318`2001 Hijau,Betul2 Bgs Skli Naga Jaya Motor,7604047,7603253 7DD07G15/111736-03
1SD07G15/111679-04
BMW 320i 06/05 SLVR,318i 03 HTM PuriAnjasmoro C.3/9- 08122809028
1TT07G15/111691-03
111533-02
HOMESTAY Dr.Cipto 214.Bersih Nyaman AC,TV.Hub:024-8441268 1TT07G15/111690-02
** LAIN-LAIN ** LAIN-LAIN
10506415/111054-04
1TT07G15/111692-03
Sedia:PRT -Bb.Sitter-Prwt Lansia utk Pocok Lebaran. Hub: 087832221323 111035-02
0811298811, Hoby Brg2 Djadoel,radio Patung,Gramaphone,dll. Jual utk anda 111514-02
Ada Bambu Ketemu Rosnya. Minat Hub:085875863263 / 082250357771 111536-02
Anda Mau Bersosial SMS ke: (Sulis) 085741379434 Kami Krm NoRek Bank ACCU NS40=300,N50=390 GratisJam Dinding.SmgInd E2/12-08122912629 1CK07G15/111602-02
DBELIBRG2 Bekas&Bongkaran Rmh Budi:085875931315/(024) 3583053
BTHKN SGR Branch Mgr,S1 Max 40Th Diutamakn Sprsor Motor/Mobil/Ass Bisa Mimpin Sales,Pglmn Min 3Th, Siap Ditmptkn di Luar Kota:Handri 082242562002/Ida 081310141988 111569-05
MEMBUTHKN:KARYAWATI UNT BEKERJA Sbg Karyawan Hotel Resa Agata di Jl.Raya Lemah Abang - Bandungan KM.2 Bergas.Berminat Lmrn Dibawa Langsung Ke Alamat Tsb. 1CK07G15/111604-05
DICR:DOKTER UMUM(BARU)PUNYA STR Utk Penanggung Jwb Klinik Umum Kebidanan Di Purwodadi.Info Hub: Bidan Rinta, 081 2280 5321 1CK07G15/111603-04
Admin/edp,Jurusan Komputer PT.EBM,Jl.Baruna Tgh I/10,Arteri Utara Yos SudarsoSMG 50177.Email
[email protected] 1GTM07G1/111642-04
BUTUH GURU BK PRIA,Jurusan BK Pnglman,Hub:SMP ISLAM NUDIA,Jl Kenconowungu IV/V Karangayu SMG
7DD07G15/111731-02
**LOWONGAN LOWONGAN ** BTH CPT-Sopir Truck SIM B1:Min SMU,PkrjKrs,pnglmn,max35th,Hafal area Jabotabek.-Tkg Las:Min SMK Msn,pnglmn,max35th,brsertifikat, pnmptn Jkt.CV&Lmrn bw lgsg&Inter view ke PT.Global Investama Engi neering,Ruko SetiabudiSquareNo.7 Jl.Kyai Mojo SrondolKulon Bnymnk Smrg 0247462192/via email:onny@ globalinvestamaengineering.com
111634-02
** KOMPUTER ** KOMPUTER MrhMULTINETSuyudono93/3551850 Core2DuoE8400/6300/80g+15”=850Rb Build up HP/Lenovo/15”=Print/NB 7DD07G15/111730-03
PERUSHEKSPEDISI TRUK TERNAMA di Smg,Bth:1)Kepala Operasional 2)Kepala Personalia. 3)Marketing 4)Security.5)OB.Syrt:(1,2)Pend. min.S1, (3,4,5)Pend.min SMA.Syrt (1,2,3,4,5)Pngalaman,usia Max. 35th,jujur,tahan tekanan,bekerja keras.Lamrn ke:PO.BOX 8003 SMEL email:
[email protected] Pangkalan Truk blok D no.1 Smg 1CN07G15/111865-10
DICARI SALES MOTORIS,MIN SMA, Max35Th,Punya Mtr & SIM C,SPGMobile Min SMA,Max30Th,Admin Gudang Min SMA,Max40Th,Pria/Wanita Penglm Min 1Th,Bs Excel,SopirMin SMA,Max35Th,Punya SIM A/B1 &C,Lamrn ke Veteran 33 Smg. 1CH07G15/111561-07
DIBTHKN SGR Beberapa Karyawati Wnt Utk Administrasi &Ticketing Min SMU Sdrjat,Single,Max 25Th, Sanggup,Kerja Keras,Disiplin,Te liti,Jujur & bisa di Luar Kota Smg,Tegal,Pemalang.Lamaran ke PO COYO PT Jl.Siliwangi No.496 Smg 7DD07G15/111733-07
BTH.KRYWATI Muslimah,Berjilbab, Min.SMK Kesekretariatan,Max.27th SKCK,SIM C,Srt Ket.Sehat.Krm Lam KJKS BINAMA Jl.Tlogosari Raya 1, Ruko ANDA Kav.7.Plg Lambt 15Juli Via email sdm.binama @ gmail.com 1CS07G15/111576-06
STAFF ADMIN ut Kantor Semarang dan Jogja,Wnt,SMK/D3,Pengalaman, Menguasai Komputer. Lmrn CV No HP Kirim ke Kantor Tupperware, Jl.Pamularsih 28 Semarang 50141, atau Email ke
[email protected] 7DD07G15/111735-06
3790017/111585-05
City Z VTEC`01 AnSdr/Tgn1Simpann Mesin,Body,100% Ors Btl2 DiJamin Msh Gres Spt Baru.Hub: Dr.Ani Perum Srondol Asri Blok F.5 Srondol Smg
111512-03
DICARI SALES Pengiriman Barang Ke Pasar-Pasar+Merangkap Supir,Sim B Domisili Kendal,Hub:082137428159 111524-03
DICARI Lls AA/SMA/D3 Farmasi,Krm Lam:Apotek Dahayu Jl.Yudistira Raya No.7 Ungaran/SMS Ke:087832296224 13997817/111592-03
Dicari Teknisi Mekanik Dapat Ngelas & Bubut, Pria, Max 30th. Lamaran ke: PO BOX 8041 SMEL 111562-03
Pocok Lebaran PRT-Bb.Sitter-Prwt Lansia 100-250rb/hr.087832221323 111036-02
CR 3Supir Pny SIM B1 Umum&2Kryw Srbtn.Krm Kalipepe 3/168 PdkPayung 111539-02
Anda Bth Ster jompo tk lbran Hub:Ana 082328182200 no yysan b5 snde ktter 111519-02
BTH:ASISTENRT,WntRjnSbarGjiMnrk KrjStlhLebaran085726621927BuAnis AFT07G15/111661-02
DBTHKN SGR Min SMU/Ibu RTG Jd Guru TK,Ikuti Dklt:081225237639 7DD07G15/111732-02
DICARI TUKANG Jahit untuk Jok Mobil.LamKrm:Indraprasta 106 Smg 7DD07G15/111734-02
CR:ADMIN WNTmax35Th PAHAM PAJAK Pangestu Group,Majapahit 76 Smg 1PT07G15/111821-02
111854-04
JualSalah1All new JAZZ RS At 12 Pth H Tg1 antik 29rb/Jazz S Mt 10 stone H tg 1 Istw * 91003747
* DAIHATSU *
KOST PUTRI KM Dlm 500rb Jl.Batan Miroto No.29. 08882544002/3581834
ELYZABETH PARFUM:Isi Ulang Parfum,Grosir Botol,Bibit Parfum Hub:08886434098 / 085100063339
All N C-RV 2.4 2012 MMC Spt Bru Jazz RS A/T 11 MMC Putih&Silver Freed PSD 12 MMC,Civic1.8 07 AT Brio Sporty 1.3 12 Putih Antik Jend Sudirman114 / 085104801991
1CK07G15/111605-02
1CM07G15/111564-10
** ELEKTRONIK ** ELEKTRONIK
111527-02
BTI Rent : Inova, Avanza, Xenia, Rush, APV 082298699938 / 085799708338
* BMW *
TERIMA KOST Putra Fas Lengkap Karanganyar No.59 Bebas banjir Hub: 08122548910 / 3547882
BAJU SENAM, Renang,BH,Celana dll. Grosir & Eceran, Toko Primadona Jl.Lemah Gempall VII A/1043 Smg Telp. 024-3564356
DIAN MOTOR Jl.Gajah 26A Semarang All N.City`13`12 MT,Hitam,FullVar 2N.City`07`04MT/AT,Slvrston&Htm Ist 2Strem`07`04 MT/AT.Slvr&HtmOrscat Jazz`06`05 AT,Silverstone,Istw CRV`02`01,AT,Htm,FullVar City`97,FullVar(Istw) 2Maestro`93,Ors/Istw 111581-08
108517-05
111555-02
BELI MBL,BngMulai 0,49% SyrtMdh CMMF:085101226555 / 085100258111
DIJUAL ** MOBIL MOBIL DIJUAL **
SWEET HOME RESIDENCE SEMARANG Anggrek 8/2 BlkgCitraland.125/Hr -2Jt/Bln,FullFurnisStandartHotel 0815 690 4003 / 081 226 265 805
103326-02
PRIMA-GADAIHP,BB,LCD,NBOOK,CAM K.Board,dll.Djemput:0816.904.205
* KENDARAAN SEWA *
** BIRO JASAJASA ** BIRO
BU CEPAT 5 Menit Cair s/d 4 Th Bayar Tunai 9 Bln,Kop.Cendrawasih Artha,Ruko Dargo B12 Smg.3543084
1TT07G15/111688-02
1CN07G15/111861-02
BINATANG RUMAH
1AL07G15/111544-04
JASA Tutup Kartu Kredit / KTA Byr 1% Lunas 100% Tinah: 081281539552
DOREMON JAYA Sedot WC Sejak 1980,JgnTergoda HrgMrh Cpt penuh Lg,Rugi2x: 024-6722939/76729596 082 243 628 225 / 085 6000 45125
111582-02
DIBELI MOBIL Hub:085100219994/ 081.829.9494 Harga Lebih Tinggi
** KOST ** KOST
1CK07G15/111599-03
1CH07G15/111558-02
ISTANAFoldingG.Canopy,KusenAlum Gypsum,Pgr,BjRingan,085108020010
BUTUH DANA CPT?Syrt:Mudah,Jmn BPKB/Srtfkt.Hub:BPR Artha Mukti Santosa,Jl.Jend.Sudirman No.167 T.7608811,7603323 (Fanny/Ratna)
108512-03
URUS CPT:CV,PT,UD,SIUP,TDP,NPWP API.085100599183/ 081 325 333770
DIBELI MOBIL Dgn Harga Tinggi-Cash Jl.Gajah 26A,085100179292
1CS07G15/111575-02
UNTUK APAPUNKEBUTUHAN ANDA!!! Kami Siap Mlayani,JsMulai1,25%/ Bln dg Pros Cpt,SyrtMdh,JkWaktu sd 5th,Jmn Srtfkt/BPKB.Hub Sgr: KSP Primadana:Wahidin-8441882/83 Srondol-7498181,Ungarn-6926060/ 7070,Ngalian-7600066/16,Mjpahit6724888,Purworejo-(0275)323987 Yogyakarta-(0274)555123.
* SIM/STNK/MUTASI *
MOBIL DICARI
1CN07G15/111864-02
AYAM Bkr/Goreng”GAYA BARU” 40rb LunpiaMirasa 5rb Diantr.91400053
** BPR/BUTUH UANG ** BPR/BUTUH UANG
* LAUNDRY *
LOWONGAN
PROMO RAMADHAN AYLA Angs.1jtan XENIA 1,5jtan; TERIOS Angs.1,7jtan; Pick Up Angsuran 1,2jtan di PT.Astra INT`L TBK - Daihatsu Jl.Majapahit No.111-117 Semarang. Hub: Henny - 0812 2924 003 Yuni - 0816 489 3124 Lia - 081 326 622 994 111535-08
AYLA X MT`14Ist,SIRION MT`14/13 All New Xenia R`11,X`14,13 M`13 XeniaXi`11,Li`11,LuxioX AT11,D10 GMax MB 1.5 AC PS`14/11 BV`14,10 Dwi Jaya,MT Haryono 529-8317190 1TT07G15/111694-05
LUXIO M`13SILVER 100% SPT BARU Granmax PU 1.3`12 Hitam Istw Skl Taruna CSX`03 Blue Romantic Istw Saudara Motor,Majapahit 31 Smg Telp:024-8416333 / 024-3567151 1PT07G15/111822-05
Dijual Cepat Terios TX 2011 Putih, Mulus, Plat H, Nego. 085727250270 111389-02
XENIA Li Th.2008 Hitam, Velg R.14, Terawat, 92jt. Hub: 081 25 25 25 249 111518-02
Jual Xenia 1.0 Th`2009, Htm, 87,5Jt An.Sendiri, Hub:Yani.081325712929 111532-02
Terios TX manual 10 Silver Istw JL Sriwijaya 16 / 085100139913 3790017/111588-02
BU:XENIA Xi 2011 DELUXE+ SILVER Pol H, 103Jt,Nego.085 102 100845 1CK07G15/111606-02
1CN07G15/111871-03
BU Jual CRV 04 2.0 (H) AT Silver 115Jt Nego. 08156595996 8198416/111574-02
FREED`09 PSD Merah Metalic,H Istw,154Jt.Hub:085848842284 13997817/111594-02
H.CRV 2006 SILVER, PLAT H, Jok Kulit, Istimewa. 081 2286 0087 1CK07G15/111609-02
ODYSSEY ABSOLUT 03 (H) SUNROOF Istimewa. Hub: 085 100 790859 1CK07G15/111610-02
ODYSSEY`2003 NoPol H,SIAP PAKAI Istw 110Jt.Cokroaminoto 2 SMG 1GTM07G1/111647-02
FREED PSD`12 Putih H Istw Mobil Lee,Dr.Cipto110,T.3549494 1TT07G15/111696-02
ACCORD`2004VTiL AT,Htm,Bgs Skl Naga Jaya Motor,7604047,7603253 7DD07G15/111738-02
ODYSSEYABSOLUTE`03 SILVER 3TV HM,Jl.Sriwijaya 20 :087700222180 1PT07G15/111826-02
Oper Kredit:BRIO E`14 M/T Merah 35juta. Hub:085101298614 MSA07G15/111842-02
BRIO 21T MOBILIO 24JT ANGSURAN 2JTan.Hub:082 226 600 686 Rudi 1CN07G15/111869-02
H.WONDER 86,(H),BiruTua,AC,Tape VR,intr orsnl,Istmw.081326669319 1CN07G15/111870-02
PROMO LEBARANHONDA Brio DP14jtn Mobilio 20jt-an.T:081 2292 50530
DAIHATSU SUPER VAN`97 TERAWAT Mangga Raya 44A,T.085 100 132091 1CK07G15/111607-02
TARUNA CSR 1600`2001 TG.I DR BR Jl.MT.Haryono 537 Smg,T.8445215 1CK07G15/111608-02
1CN07G15/111872-02
* HYUNDAI * HYUNDAI ATOZ Th.2004 Plat H Hitam Orignal 085100396418/085869759750
GranMax D`2011 DP 20Jt Supriyadi 4,Tlp:6724928 1GTM07G1/111644-02
GranMax PU`13 1.3 Hitam,Istmw 63Jt.Tambakmas V/66*085105199912 1GTM07G1/111645-02
NEO ESPASS ZL Extra`04 (H) TgnI Ors,Istw Tdk Kecewa.08122887167 1GTM07G1/111646-02
ZEBRA BODYTECH th`94 (H) 24jt Tlogosari Ry II/68-085102347475 1TT07G15/111695-02
GRANMAX M/B2008, Plat H, Pajak Panjang T:085 100 130 504 AFT07G15/111662-02
TAFT ROCKY`94 Manual,4x4 Aktif Hitam,Sgt Istw: 0821 3652 7777 7DD07G15/111737-02
TAFT HILINELONG 4x4`95 (H) ISTW Tegalsari Brt Ry 8 :085101393697 1PT07G15/111823-02
TERIOS TX`12(H) SANGAT ISTIMEWA Tegalsari Brt Ry 8 :085105049309 1PT07G15/111824-02
JlCpt,TeriosTx12,mnl,htm,JokKlt KcFlm,anSdrDrBrTg1Ng087700056704
111635-02
* ISUZU * PANTHER LMTURBO`07 SILVER ISTW Panther LM Smart`08 Hitam Istmwa Panther Pick Up`13 Hitam SptBaru New Hi-Grade`00 Silver Btl2 Istw SdrMtrDr.Cipto88:3567151-8416333 1PT07G15/111829-05
Panther Grand Royale Th.1999 2500cc AC Dbl Blower,Wiper Blkg,Merah Met, Mulus,77jt/Nego. Hub:085950306503 111523-03
PANTHER `96 Total Assy,Biru Tua Bagus,PS,51Jt,Hub:08156570460 111520-02
Panther PU 2005, Ada 2 Unit @ 54Jt. Hubungi: Yani.081325712929 111534-02
PANTHER LM`07 SILVER,KOND.PRIMA Gg.Warung 35 Smg,T.3544138 J.Krj 1CK07G15/111611-02
ELF`09,10,1112,14(BAK,DUMP,BOX) Hub:085 328 669 340 1PT07G15/111828-02
1CN07G15/111867-02
** MESIN ** MESIN TRI ARGA KENCANA Genset Volvo, Cummins, Man, Deutz, Yanmar Sales, Service & Spare Parts Rental (024) 671 - 5384, 671 - 2178
XENIA Dp 6jt Buruan stock terbatas.085101577300 1CN07G15/111868-02
* FUSOFUSO *
1GM07G15/111637-04
JUAL:MesinPotong/Tekuk Plat, Bubut,Loder.Bekas.T:08122876985 1CN07G15/111866-02
PICANTO COSMOA/T`10 SILVER ISTW Saudara Motor,Majapahit 31 Smg Telp:024-8416333 / 024-3567151 1PT07G15/111830-03
FUSO ENGKELBOX`90 Hrg 100Jtan Hub:0822 2774 6471 1PT07G15/111825-02
1GTM07G1/111643-06
DEUTZ GENSET (10-500kVA) Heavy Duty,Hemat Solar.Hubungi:Triana Bintang 024.6581760/351.9324-26 Visit us: trianabintang.com
* KIA *
VISTO`02 Biru muda metalik (K) Istimewa.Hub:081 2280 3534 1TT07G15/111697-02
GRAND CARENS`13 AT,Pth,SptBr,H Naga Jaya Motor,7604047,7603253
* HINO * DUTRO 130HD 2014 P.STEER 162JT Bak Rk Besi,SptBaru.085103104848 1GTM07G1/111648-02
HINO DUTRODUMP TRUK`13 S.PAKAI Hub:0812 2817 8886 1PT07G15/111827-02
7DD07G15/111739-02
NEW PICANTO `2010 Akhir,Matic Istw,87,5Jt Hub: 0856 4028 9341 7DD07G15/111740-02
KE HALAMAN 18
SELASA, 7 JULI 2015 RANGE ROVER
PERLENGKAPAN RUMAH
EVOQUE`12PUTIH 5Cam,3TV,Low KM HM,Jl.Sriwijaya 20 :087700222180 1PT07G15/111831-02
* MERCEDEZ *
GRAND VITARAJLX MT`10 ABU2 ISTW Neo Baleno A/T`09 Hitam Istw Skl APV Arena SGX M/T`08 Silver Istw Karimun GX`04 Silver Btl2 Istmwa SdrMtrDr.Cipto88:3567151-8416378
Avanza S 07 Hitam, H, An.Sendiri, Istimewa, HP: 08157628991 111397-02
Kj.Sper Short Nasc`95 Abu2 Mtlk,Ori, Istw,An.Sdr,H Kota.081228420040 TP
SX4 RCI AT`2011 PUTIH,ISTIMEWA H-Kota,Km Rendah,Hub:08156619955
1CK07G15/111612-02
DIJUAL CEPAT MERCY B170 th`06 Hitam Mulus.Hub: 081 6131 8686
111515-02
Suzuki Swift GX A/T 13 Mrh Ist Jend Sudirman114 / 085104801991
1TT07G15/111698-02
3790017/111586-02
CARRY PU 1.0 `97 HITAM,FULL ORI 33 Jt, Nego. Hub: 081 225 315151
* MITSUBISHI *
1CK07G15/111616-02
MITSUBISHI Paket Mudik Dp mulai 6jtn,Ready All type,Melayani Jateng&DIY.Hub:Sofi 085869849174 1CN07G15/111873-03
Jual L300 Pick Up Th`2005,Rp 75Jt An.Sendiri, Hub:Yani.081325712929 111531-02
L300 Full Box 2008 DP 20Jt Supriyadi 4,Tlp:6724928 1GTM07G1/111649-02
TRITON`14 Exceed A/T Hitam Mobil Lee,Dr.Cipto 110,T.3549494 1TT07G15/111699-02
COLT DIESEL 4RD CANTER `07 BOX Colt Dsl 6Rd `04 Bak.08164881806 1SD07G15/111680-02
PAJERO SPORT`10 EXCED (H)HITAM Orgnal,Tripotnik.082 32 777 8178 1SD07G15/111681-02
GALLANT V6 Th`97,Matic,Silver Istw,42Jt Hub: 0856 4028 9341
JUAL MURAH:S.NEO BALENO 2008 Hub: Jl.Dr.Wahidin 119 Smg 1CK07G15/111617-02
1GTM07G1/111652-02
ERTIGA GL M/T `12 Pol H Merah TgnI KM50rb Istw.Hub085100708250 1GM07G15/111638-02
KATANA GX`96 Merah Metalik.Hub: Srikuncoro Ry No.1-082221215014 1TT07G15/111701-02
SWIFT ST`08 AT,Slvr,Tg I,Antik Naga Jaya Motor 7604047,7603253 7DD07G15/111745-02
DP MURAH SZK ERTIGA 10JTAN,PU 1 Wagon 6 FullBonus.0856 4132 3632 1CN07G15/111876-02
7DD07G15/111742-02
KUDA 1.6 DLX2003 F.VAR MerahMtl Kaleng Istimwa 70Jt:085100059922
MX6Coupe2Pt90% 52Jt.Prambanan Tgh I/2(Sblh SMP Isriati)Mnyaran 7DD07G15/111743-02
* NISSAN * JUKE RX`2013 Htm,100%Ori,SptBr XTrail ST`2009 Grey,BagusSekali Terano`02 Kingroad,Hitam,Gagah Naga Jaya Motor,7604047,7603253 7DD07G15/111744-04
ALLNEW GRANDLIVINA HWS AT`14/13 Elgrand HWS Black Leather`07 Htm Serena HWS`04 Silver HM,Jl.Sriwijaya 20 :087700222180 1PT07G15/111833-04
NISSAN X-TRAILXt 2009 (H) ABU-2 Orisinil,Istimewa. 081 5651 2356 1CK07G15/111613-02
X-TRAIL Stt `05 V-GRILL Merah Ferarri. 081 228 09028 1CK07G15/111614-02
LIVINA XR`2008TANGAN I,ISTIMEWA 96Jt.Cokroaminoto 2 Semarang 1GTM07G1/111650-02
BU:Grand Livina XV`11(H)Silver,Tg1 DrBr, Istw. 081805914162/70102262 6165117/111675-02
NAVARA LE MT th`09 H Htm Tgn 1 istimewa. Hub: 081 129 0728 1TT07G15/111700-02
NISSAN JUKE TH 12/11 TGN I,ISTW Puri Anjasmoro L9/3(08164881806) 1SD07G15/111682-02
DIJUAL TERANOSPIRIT 01,nopol H audio,htm,brg istw.081325852800 5KS07G15/111798-02
GRAND LIVINASV MT 2013 Biru Met MuriaJaya,Majapahit316M.70138868 1CN07G15/111874-02
NISSAN SALE,Diskon35,5Jt&Hadiah Langsung buat Mudik.085799813363
1TT07G15/111702-02
1CK07G15/111626-02
GRAND INNOVA GDSL M/T`12 HITAM Grand Innova V Lux Bsn MT`12Slvr Innova V Luxury`11 Hitam SptBaru Grand Innova G`12 Hitam Istimewa All New Avanza G`12 100%Spt Baru Avanza G`11 Silver Btl2 Istimewa Saudara Motor,Majapahit 31 Smg Telp:024-8416333 / 024-3567151 1PT07G15/111836-08
ALPHARD`08 AS Htm,Low TDP 40Jt L.Cruiser`97 AT,VXR,Antik Skl Camry V`09 Silver,Btl2 Bgs Skl Fortuner`10 Disel G,Putih,SprBgs LSX`99 Diesel,Tgn I,H Asli,Antik Naga Jaya Motor,7604047,7603253 7DD07G15/111747-06
ALPHARD`14 S A Less Hitam Istw Yaris E M/T`12 H Silver GR.Innova Dsl G A/T`12 Hitam Fortuner Dsl`10 G AT Abu H Istw Mobil Lee,Dr.Cipto 110,T.3549494 1TT07G15/111703-05
Fortuner VNT TRD AT/Disel `13 Tgn1 Jrng Pake. KM9rb, Btl2 Gres Spt Mobil Baru Kluar Dealer. Hub: Dr.Ani Perum Srondol Asri Blok F.5 Srondol Smg 1289719/111853-04
Toyota Absolute Corona 2.0 Exsaloon G th.93, Htm, Istmw, Injeksi, Audio TV Plat H, Minat Serius. 08156531730 111541-03
Yaris TRD Sportivo M/T 12 Putih Istw Yaris S Ltd AT 11&Yaris E AT 10 JL Sriwijaya 16 / 085100139913 3790017/111587-03
OBRAL MURAH:2 ALTIS G `02, `04 2 Innova V Dsl 10, 06, Krista 03 Hub: Jl.Dr.Wahidin 119 Smg 1CK07G15/111625-03
AVANZA G`2010 DP 18Jt Kijang LX`2002 DP 10Jt Yaris S`11.Supriyadi 4,T:6724928 1GTM07G1/111653-03
PROTON NEOSPORT 2 PINTU M/T 07 ( H ) Hitam. Hub: 081 228 09028
All New Avanza 2014 Hitam,Jrg Pakai Take Over Krdt 50jt.Hub:08112718425
1PT07G15/111835-03
109021-02
BU KijangLSX`02Solar,Hijau,Istw 69Jt.Tambakmas V/66*085101850772 1GTM07G1/111654-02
DYNA 130HT`14,13,12 P.STEER,130 Jt,Bak Rk Besi,Istw.087731452122 1GTM07G1/111655-02
INOVA G A/T LUXURY BENSIN `09 Silver H TgnI Istw.Hub0811270929
AFT07G15/111663-02
BU:KIJANG ROVER`88,H,Abu Abu,AC TP,VR,BgsSkl081325333186.29jtNet AFT07G15/111664-02
KIJANG LGXDIESEL`01, H, Ckl, PS, AC Double, VR.0858 7685 7676 AFT07G15/111665-02
KIJANG SPR G,H,Abu Abu,PS,AC,TP DVD,VR,Bagus Sekali.081390088686
MSA07G15/111845-02
100%Baru:Ready Agya Dp12jt,Avnz Inova,Fortuner,Rush.081229994760 1CN07G15/111877-02
AVANZA E.Slvr15bln2,H kota drBr Muluslus,144jt Nego.081234567300 1CN07G15/111878-02
INNOVA G DIESEL 11 HTM(B) TGN 1 Dr Br Km Dikit Istw.085100168940
AFT07G15/111667-02
BU INNOVA E`05 H Htm,VelgRacing Power Window,Istw.T:024-8318271 1TT07G15/111704-02
FORTUNER`2011 Disel Matic Putih Istw Full Variasi.081 229 02304
1CN07G15/111880-02
1TT07G15/111714-06
Lampu HID”VORCH Germany” Grs 1 Thn,Tembus Hujan & Fokus Projector & DRL Tanam Head Lamp Distributor Resmi : 089959 22731 1CK07G15/111628-04
KACA FILM FULL 300rb!!MAXI COOL Penolak Panas 850 rb, Grsi 5 Thn Made in USA.RezaVar,085640033333 1CK07G15/111627-03
TV+KAM dr 1JT,CVR.JOK READY,Mon 2din merk dr2,7Jt,KcFilm Htm USA dr500rb.MJ,Majapahit372-76725987 1CK07G15/111629-03
SIMOEH CARLEATHER, 1 HARI JADI CoverJok,Doortrim,KarpetDsr,Stir Plafon.T024-7603207,085100468000 1GTM07G1/111656-03
FANI VARIASI SPESIALIS KARPET & Jok Mobil Bahan TerLengkap,Rapi& BerGaransi:DrWahidin 76 T8508875
KOLEKSI VELG VELG terbaru dari Work,Niche,Fuel.Hanya di Arvia Satu Lokasi Pnh Aksi.024-8412885 1TT07G15/111713-03
JL.ALAT IRIT BBM MBL BENSIN/MTR Hrg Rp150.000,-.Hub.081805978082 111847-02
DICARI **MOTOR MOTOR DICARI ** DIBELI TINGGI MOTOR ANDA SEMUA Type,siap dtg kermh-081328381344 1TT07G15/111715-02
1TT07G15/111708-02
NEW GR INOVA G a/t Dsl`12Silver (H) Masih 90% Baru. 085876148257
**MOTOR MOTOR DIJUAL ** DIJUAL
1TT07G15/111710-02
RINO BOX 4RD`2004 H Putih Ori Hrg.55jt. Hub:085 728 502 995 1TT07G15/111711-02
AFT07G15/111669-02
MAK EROTPengobatan AlatVital,U/ Bsr,Pnjang,Kuat,Krs,ThnLama,Impo tensiDll.Ditangani Ust.AbdulAzis Alamat:Jl.Supriyadi Samping BKK, Singa Raya No.18 HP:082165583333 1RZ07G15/111513-05
PNGOBATANALAT VITAL,Bs dibukti kan Bsr Pjg Kuat & Thn Lama Per manen.Ditangani Bp.Nanang Mahar 600Rb Mangkang Smpng Pom Bensin No.66 T:085641798382 Bk TiapHari
1SD07G15/111685-04
DIJUAL RMH cck u/ kantor/gudang L=200m2 Citandui I/21 (Belakang Rumah Sakit Pantiwilasa)Kond.Bgs TglPakai.08882517547/024-3560165 1TT07G15/111717-04
GOLDENPAVILIUN PUDAK PAYUNG Damai:085100929494,T36s/d60.Pgr Jl.Pramuka,ViewPgng.Minimalis, ExclDisc.HrgSukuBungaUM,Souvenir KTC07G15/111850-04
JUAL RMH HM Tanpa Perantara, Tgh Kota Ls.120 LB:250, 2,5 Lantai Bebas Banjir. Hub: 085 727 655 139
* HONDA *
IMPOTENSI&EJAKULASI Dini,Kurang Keras,TdkBisa Memuaskan Pasangan Khitan,WntFrigid,Kering Premono Pause,Pengobatan Dokter.Klinik Harmoni:024-8316841/081225171799 7MJ07G15/111813-05
NY.SRIWULANSpcE.Dini,Kprks,Impt Amb,Kep,Vrig.Satrio Wibowo II/24 T:085102532144 NoSMS,Tnp Asisten 7MJ07G15/111814-03
Elis Masasaage Terapi Ejakulasi Dini Ala Petik Mangga. 081575840208 111589-02
PIJAT BP.CATUR PASTI SEMBUH. Panggilan . 081575909414 111538-02
MYTA MASSAGE EXCLUSIVE Cantik Ramah Fres Call 081228620602 ARM07G15/111563-02
NEW BODY MASAGE Tnga Cntik.Rmh & Sbr.Call:Aurel* O878 3111 7552 8198416/111570-02
UST.SHOLICHINSpesls Psg Ssk,Pro blm RT,Pengobtn dll.085107312151 1CS07G15/111577-02
ANDA MAUMASSAGE N RELAX Call Aja Cici 081 22800 6575
8198416/111573-02
FIT X 08 4,7KARISMA X 04 4,5.Li manMukti Slt II/284-085100974900 1CK07G15/111630-02
111396-03
JUAL:RMH BARU GOMBEL ASRI Cluster T.45,T.70,T.80. Hub:081 129 8063 - 081 565 81795 1CK07G15/111632-03
DIJUAL RUMAH Jl.Halmahera,HGB L.B Full,Tengah Kota,BebasBanjir jln lebar,aman.Hub:087832900717
RUMAH KONTRAK
AFT07G15/111670-02
MASSAGE BEAUTIFUL LADIES Call Rena: 0821 3456 6989
1TT07G15/111718-03
MEDOHO CLUSTERTanah TghKota,HM, sisa4(Luas.176-229-257-258)bsTnp DP,Bs Byr 15x.Pemilik.0811274988 7MJ07G15/111815-03
SURAT KEPUTUSAN Pensiunan No. 85434/KEP/BY/23300/10 an Sugiyanto
6165117/111674-02
MASSAGE TERAPI IMPOTENSI&Ejaku lasi Dini. Hub:Windha 082221218977 111725-02
1CK07G15/111633-04
DIKONT Rmh Type45,PerumSambiroto Baru No.41, 2KT,1KM,Carport, Listrik 1300W,PDAM:085100873399 111848-03
Dkntrkn Gedung+Kantor 1517m2 Jln. Gebang Sari Genuk.Ph:081393861684 RMH Lamper Tgh Raya 615 Smg,3KT 25Jt/th min.2th.Hub:081327912815 1CS07G15/111578-02
RMH GAMBIRAN dekat Gg.Pinggir cck utk Kantor.Hub:081 6666 559 1TT07G15/111721-02
TANAH DIJUAL
1AL07G15/111550-02
Rmh DeltaMas 120m2,FullBgn,3KT,AC Lnt Granit, di Atas Jln. 085100202070
1222616/111552-02
JL Ruko/Sprmrkt Pggr Jln Ry Btg Lt. 265m HM 1,3m Hub: 08122915646 1222616/111553-02
BU HM LT/LB 575/510 STRATEGIS Ungaran Hub: 085740495949 111580-02
JualCpt CITYPARK MEDOHO M-18,LT 126,HM,3KT,2KM,1KTP*081805930515 JUAL RMHSri Rejeki Tmr LT.933m2 jln dpn lebar.Hub:081901348889
RUMAH ELITE Mutiara Papandayan 2,5Lt,LT=365 LB=478-081225181111 1TT07G15/111720-02
DIJUAL:RMH HMDi Ngesrep Timur 5 Dekat Patung Kuda T:085100592664 1PT07G15/111837-02
DIJUAL RUMAH,Butuh 325jt Nego Hub: 081 904 981 472 1CN07G15/111881-02
1CS07G15/111579-02
Jl.Tanah L:1250m2,HM L:700m2, Iksi Ungrn&Ngijo Gng.Pati. 081390000908 111672-02
SULTAN AGUNG(Smg Atas) 3500m Lebar 40,Lokasi Bgs.08122825827 1TT07G15/111722-02
JUAL:KAVSIAP BANGUN,SHM,Ls241m2 Lok Tm Kukilo Mukti.085100100950 7MJ07G15/111817-02
OBRALKAV,HM,Dkt Psr Meteseh Lt: 100,200,400,600m2 T:089638586354 KTC07G15/111852-02
JL CPT BU TPTNH Ls.1378+GDG/mtr 800.Lok.Ngaliyan Hub:08112714632
** TELEPON ** TELEPON
MASSAGE + LULUR Tenaga WanitaMuda 0858 7556 7645 AFT07G15/111671-02
**TANAH TANAH DIJUAL ** DIJUAL
1222616/111551-02
RUMAH HM Permata Sendang Mulyo Kav120,Lt:180/Lb:110. 081575658040
JL TNH HM Pinggir Jln LT.600m2 di Tuntang,210jt Ng.081326768914
1PT07G15/111838-02
** SALON ** SALON
5590216/73143-02
RMH KOS HM8KTdr,3KM,1Garasi,Jl. Prgkembang I,BbsBjr.085717221885
1TT07G15/111719-02
CLARA MSSG RAMAH,SABAR,Cantik Dan Profesional.Hub:081229519666
DISEWAKAN:TEMPAT USAHA Komplek Pertokoan Jl.Sultan Agung Sebelah Apotek Kimia Farma. Hub:081 129 8063 - 081 565 81795
111516-02
1GTM07G1/111657-02
11195218/111839-02
Jual H.Beat CW 2012 8.750Jt Bs Krdt DP 1Jt * 085200805580
Jual Rmh BU Cpt: LS.182m 12,5x14,5m Jl.Taman Lebdosari I No:41 30m dr Jl.Muradi Hrg Nego. 082243595342
7DD07G15/111752-05
Riska: 081.325.068.122 Nex Exclusive Massage Call. No Sms
1TT07G15/111709-02
KIJANG SSX`01 Silver,H,Istimewa Hub: 085 740 5758 29
110305-02
EXPRESS ENGLISHGTM 24JmBsBcrUtk Pljr&UmumToefl/Toeic085102901459
1TT07G15/111716-02
1SD07G15/111683-02
KIJANG LGX 1.8`04 SilverMetalik sgt istw Tgn I dr br.08156562787
BREVET PAJAK AB Mulai 1 Agstus`15 TTC -Tax Training Center. T:3518247
AFT07G15/111668-03
1TT07G15/111707-02
JUAL:INNOVA G Bensin`2011 Hitam Istw,Tgn I,Pjk Pjg.081325850598
6165117/111673-08
Jual Cpt MEWAH Tapi MURAH Rumah Tipe 70/151 SiapHuni utk Lebaran Villa Payung Indah Blok A No.91 Hub: 081 25 25 25 312
109277-03
RAMADHAN OBRAL BSR VELG IMPORT Velg r15+ban=5jtan,r17+ban=6jtan Velg r18+ban=8jtan,r20+ban=13jt Cicilan BCA Mandiri&Grts Voucher Niki Velg Accelera modif house Jen.Sudirman 188.024-7602223 Smg
1TT07G15/111706-02
INNOVA G Dsl`05 AT Smoke Silver Hub: 7607269 / 085 100 308098
Akademi Teknik Perkapalan( ATP ) Veteran Semarang MembukaPendftrn Taruna-Taruni Baru Thn.2015/2016 Dan Ada Peluang Magang Di Jepang Tentang Pembuatan Kapal.”Kampus” Jl. Kanguru Barat II/8 Gayamsari Semarang:024-6710196/08174157496 Permintaan Brosur:Nama+AlamatLkp
**PENGOBATAN PENGOBATAN **
** MOBIL MOBIL VARIASI ** VARIASI
1TT07G15/111705-02
INNOVA G`06 Dsl A/T Silver (H) Istw Skl.Hub:081 80 2426 420
1SD07G15/111684-06
1CN07G15/111879-02
INNOVA G up bensin 2010 abu met H tg 1 antik Km 50 rb * 91003747
AFT07G15/111666-02
YARIS S LIMITED`09 Matic. Hub : 081 901 915 261
109271-06
CENTURY 21 TOP 081 22 9000 759 Bkt Wahid LT=130/LB=250 Hrg 2M CakrawalaBrt Ls216/200 Hrg 800Jt Sinar Waluyo Ls=150/80 Hrg 375Jt Merpati LT=80/LB=128 Hrg 250Jt KavSendangGede LT=696m2=2,5Jt/m2
MSA07G15/111844-02
T.KIJANG KRISTA DIESEL`02(B)Pjk Baru.Orsinil.Silver.082225676773
1GM07G15/111639-02
AVANZA VELOZ`12Manual Hitam SepertiBaru 135jt T:081228695663
** PENDIDIKAN ** PENDIDIKAN
MSA07G15/111843-02
1CK07G15/111622-02
1CK07G15/111624-02
7DD07G15/111751-03
Jual:YARIS E th.06 Pol H.Tgn1. Km 50rb.Istw Skli. 081 2256 9969
1CK07G15/111621-02
KIJANG LGX 2000 DSL,POL H,TGN.I AC, TP, TV, GPS. 0888 025 025 80
Dijual Rumah Bgs sdh Renov,Type 71 LT: 120m2, di Perum. Bukit Kencana Jaya - Jl.Kelapa Kopyor VIII Blok BN No.09 Meteseh-Tembalang (7menit ke Undip) Hrg hny 525Jt Nego. Hub: Hadi : 081239411611. Maaf TP
111818-02
1CK07G15/111620-02
KIJANG GRAND EXTRA`94 LONG Sukun Raya 20 Bmnk,081 2293 1817
PIANO HOUSE Sedia Piano2 Baru/ Bekas,Violin. Peterongan Plaza A.7 Smg T.8413664/081 665 1338
Jual:INNOVA G`2013 Km 8rb.Pol H Tgn1.Istw Skli. Hub:081 729 9969
1CK07G15/111619-02
JUAL CEPAT:TWIN CAM `91 Kondisi OK, Rp.40Jtan. Hub: 081901747769
1CK07G15/111631-02
**RUMAH RUMAH DIJUAL ** DIJUAL
BU Krista 1.8 EFI 2000 Mulus. Hub: 081391545787
1CK07G15/111618-02
INNOVA G DSL 06 AT,HTM,ISTW.GaneshaMuktiUtr I/354-085100106220
DIBORONG: MEUBEL MENTAHAN Hub:081 129 8063 - 081 565 81795
** MUSIK ** MUSIK
5KS07G15/111799-02
111517-02
INNOVA G DIESEL 2008 A/T,PLAT H Hitam. Hub: 081 127 9980
T.PREVIA A/T `03 DOBEL SUNROOF Hub: 085 100 790859
* TOYOTA *
* PROTON SAGASAGA * PROTON
1CK07G15/111615-02
7DD07G15/111749-02
13997817/111593-02
KIJANG SUPER G`96 LONG 55JT Tmn.Setiabudi Bmnk,081 2285 6969
BU TIMOR th`97 DOHC Silver Hub: 081 326 38 63 65
ALTIS 1.8 EMT`11 HITAM ISTIMEWA New Vios G M/T`2010 Hitam An.Pem HM,Jl.Sriwijaya 20 :087700222180
1CN07G15/111875-02
TOYOTA ALTIS `03 Barang Bagus Sekali.Hub:085799872880
7DD07G15/111750-02
VIOS HITAMISTIMEWA ex bb th`04 ac,tape,pjk maret.T.08156514174
1CK07G15/111623-02
1PT07G15/111832-02
* MOBIL ANTIKANTIK * MOBIL
7DD07G15/111748-02
YARIS ALL NEW TRD`14 AT,Putih J.Klt,Km5Rb: PuriMediterania A.3
1AL07G15/111549-02
KIJANG LGX`99 AB BENSIN 1.8 MT Sukun Raya 20 Bmnk,081 2293 1817
* TIMOR *
JUAL AVNZA`2008 Silver,Km56Rb Istw: 085225503606/081229191917
1AL07G15/111548-02
SOLUNA`02/03Slvr,AC,VR,PS,42Jt Puspowarno Tgh 1/36.081246762479
R250 ABS`2013 PUTIH/BIRU,Km.100 Seperti Baru Hub.0878 3204 3003
7DD07G15/111746-02
1AL07G15/111547-02
DISC sd 40Jtan,DP Minim sd 5th Proses Mudah,Cepat.08170566420
1GTM07G1/111651-02
KATANA`1990 Istimewa,33Jt,PlatH 0858.7612.8892 / 0812.2525.8880
7DD07G15/111741-02
PAJERO EXCEED`2010 Bagus,275Jt Naga Jaya Motor,7604047,7603253
AVANZA G`07Htm(AB)107Jt/DP55Jt Angs3,3Jtx14Bln.T.081246762479
Soluna GLi 2001 akhir, Biru, Pribadi, (H), Hub:081 326 753 300
FUTURA GX`09 Merah DP 12Jt Supriyadi 4,Tlp:6724928
1TT07G15/111712-02
AGYA TRD S`2013 Akhir,Putih,Km 9000,Terawat,98Jt 0856 4028 9341
111537-02
1PT07G15/111834-05
VITO 220E 02,NE E320 AT 97,C200 AT 96,C200 MT 95. 085 100 790859
T.INNOVA GDsl`08 An.Sndri 152jt Istw.Puri Anjasmoro E4/19 Smg
DIJUAL:KAVLING FULL JATI,HM. Paket Romadhon,Luas=124m2 Hrg 16Juta Di Toroh -Purwodadi. Hub:085641040499 / 08587874889 1SD07G15/111686-04
DIJUAL(TP)TANAH DI KALIGAWE,Dpn Term.Terboyo LT20.525 Lbr100 HGB Hubungi:081.2291.5658 1GTM07G1/111658-03
TNH 8000m2 SHM Lok.Ngaliyan SMG bisa bayar DP 25% sisa diangsur 24 Bln. 08156528708/085329830959 1GM07G15/111640-03
COKROAMINOTOBarusari,SblmPsBulu HM,Ls.256-Lbr17,Bisa Separuh,Ls. 128-Lbr8.Mulai 850Jt.0811274988 7MJ07G15/111816-03
KAVLINGSiap Bangun DiBulusan Semarang,Dekat UNDIP,Lingk Perum Elite Listrik,PAM:085100961419 KTC07G15/111851-03
Dijual Tanah SHM di Kedungmundu. LT:186m2. Hub:081617179993 109470-02
USH KOS Rmh Sewa UNNES Sekaran 150.160m145.155Jt.081328390158 13997817/111590-02
MAKMUR SELLULER, Suyudono 47 / 50349990. Dijamin pasti Murah!! Sedia New Samsung, Nokia, Sony, Iphone,Acer,Andromax,LG,HP,Asus, Lenovo,ZTE,Huawei,Advan,Evercoss Mito,Polytron:E7(3730),Mi4i=2795 Zen2(2750),Padfone mini(1995), A6000(1585) dll 1TT07G15/111689-08
DOKTER BB DIBELI TINGGI BB/TAB/ Iphone - 081223374000/08174174000 111724-02
BANDUNGAN ** BANDUNGAN ** DISEWAKAN 5VILA Baru Bersih,Fas Lkp,Cck utk Liburan. 08112688898 MSA07G15/111846-02
** S O LSOLO O ** TNH HMS.Parman(PsrLegi Balapan) L=2000,cck Ruko,Htl.081390779090 1TT07G15/111723-02
** UNGARAN ** UNGARAN PUSAT PLAFON Jl.Gatot Subroto 37 dpn PDAM. T:085.100.143773, Kalsi, GRC, Gypsum, Holo, Baja Ringan 60rb 108515-03
SELASA, 7 JULI 2015
Vidi dan Vadi Luncurkan ”Al Karim Sejuta Umat” MENYEMARAKAN bulan suci Ramadan, dua penyanyi kakak-beradik, Vidi Aldiano dan Vadi Akbar Kalamata meluncurkan paket ”Al Karim Sejuta Umat”. Paket tersebut bukan lagulagu yang biasa mereka nyanyikan dalam albumnya, melainkan produk sound system (speaker) khusus untuk tata suara masjid di Indonesia. Baik masjid berskala besar seperti Masjid Istiqlal, atau masjidmasjid sedang dan kecil yang tersebar di seluruh Tanah Air. Keduanya sebelum bertolak ke Inggris untuk wisuda S-2 di Manchester University, Rabu besok (8/7), bersama sang ayah, Harry Kiss sibuk mengembangkan tata suara atau sound system untuk masjid. Mereka mengaku sangat prihatin mendengar kualitas sound systemdi masjid-masjid di Indonesia yang kurang bagus. Bahkan menurut survei yang dilakukan oleh Prof Sugianto dari ITB, kualitas audio dan akustik untuk masjid di Indonesia 90 persen dinyatakan buruk. ”Keprihatinan inilah yang membuat kami melakukan riset dan membuat tata suara masjid menjadi jauh lebih baik,” tutur Vadi dalam jumpa pers, kemarin. Vadi menambahkan, dia tidak mengerti mengapa para arsitek masjid di Indonesia lebih cenderung mengutamakan keindahan fisik bangunan, sementara suara khotbahnya tidak bisa didengarkan dengan baik dan dimengerti karena speakernya kurang bagus. ”Untuk itu kami tergerak membuat tata suara masjid yang berkualitas. Kami namakan sound system rancangan kami adalah Al Karim,” kata Vidi Aldiano. Ornamen Arabes Kedua kakak beradik itu juga membuat paket speaker Al Karim mulai dari masjid berskala kecil yang dinamakan paket ”Al Karim Sejuta Umat”. Ada pula paket standar untuk masjid berukuran sedang berkapasitas 500 orang hingga paket premium untuk masjid berskala besar berkapasitas di atas 1.000 orang. ííSelain itu kami mengembangkan pula Al Karim Art Series. Art Series tidak hanya terdengar sangat baik, namun juga grille-nya kami rancang dengan ornamen arabes yang unik dan dilapis dengan gold leaf yang mewah,” tutur Vadi. Paket Al Karim ini dirancang menggunakan amplifiercerdas yang bisa diprogram dengan komputer sehingga suara di dalam masjid bisa diatur dengan sempurna dan time alignment yang tepat sehingga suara khotbah akan terdengar sangat baik dan bening. Kakak beradik itu juga berencana melakukan pelatihan-pelatihan tentang tata suara masjid utuk para takmir masjid. Semboyan keduanya adalah agar syiar Islam bisa dimengerti dan dipahami dengan baik. Vadi menjelaskan, satu paketAl Karim harganya mulai Rp 15 juta sampai lebih dari Rp 100 juta untuk masjid-masjid berskala besar. (Ghufron Hasyim-95)
Box Office Minggu Ini
”Inside Out” Geser ”Terminator” LOS ANGELES - Film Inside Out akhirnya berhasil menggulingkan keperkasaan film Jurassic World dari tangga box office Minggu ini. Bahkan film rilisan rumah produksi Disney-Pixar bergenre animasi komedi ini, mampu melewati raihan dua film anyar yaitu Terminator: Genesys dan Magic Mike XX, yang digadang akan
mampu berbicara banyak dalam meraup penonton. Film Inside Out diperkirakan mendapatkan pemasukan sebesar 45,3 juta dolar AS atau Rp 5,889 miliar hanya dalam lima hari permutaran di wilayah AS dan Kanada, atau diputar di 4.158 lokasi. Inside Out disulihsuarakan oleh Amy Poehler, Mindy Kaling, dan Bill Hader. Sementara film rilisan Uni-
versal, Jurassic World yang selama tiga Minggu menjadi pemuncak box office, di Minggu keempatnya harus melorot ke peringkat dua. Film ini mendapat tambahan pemasukan 43,8 juta dolar AS setelah diputar di 3.737 layar bioskop. Meski merosot, secara total pemasukan film ini telah mencapai angka 568,2 juta dolar AS, atau menempatkan dirinya sebagai film laris keempat sepanjang sejarah perfilman di AS. Pemasukan Terbesar Di peringkat selanjutnya, seperti dikutip Variety.com dan Reuters, Senin (6/7) film Terminator: Genesys mendapatkan 28,7 juta dolar AS setelah diputar selama tiga hari, dan 44,2 juta dolar AS setelah diputar selama lima
hari. Film rilisan Paramount-Skydance yang dimainkan oleh Emilia Clarke dan Arnold Schwarzenegger ini telah memasuki sekuel kelima. Meski kalah di pasar dometik, di pasar internasional, Terminator mendapatkan pemasukan 155 juta dolar AS dengan pemasukan terbesar dari pasar Russia sebesar 12,5 juta dolar AS, Korsel 11,1 juta dolar AS, dan Mexico 6,6 dolar AS. Adapun film rilisan Warner yang bernarasi tentang penari telanjang laki-laki, Magic Mike XXL mendapatkan pemasukan 27 juta dolar AS. Film ini komposisi penontonnya 96% kaum hawa. Hal ini dimaklumi, sebab pelakon utamanya adalah Channing Tatum, Joe Manganiello, dan Matt Bomer. (G20-95)
SM/dok
Film ”Inside Out”
X Factor Indonesia 2015
Riska Tersisih, Sembilan Melaju SM/dok
BERI KETERANGAN PERS : Vidi Aldiano (kanan) dan adiknya, Vadi Akbar Kalamata memberi keterangan pers peluncuran produk sound system ”Al Karim Sejuta Umat”, kemarin. (95)
Sambut Lebaran, SCTV Siapkan Program Teristimewa JAKARTA - Setelah menyajikan serangkaian program spesial Ramadan, SCTV juga telah menyiapkan sederet program teristimewa untuk menemani pemirsa di rumah selama libur Lebaran. Sejak 13 Juli, SCTVakan menayangkan film Barbiehingga 24 Juli 2015 setiap pukul 07.00. ”Sejumlah film layar lebar juga telah kami siapkan. Beberapa di antaranya film layar lebar yang baru kali pertama ditayangkan di layar kaca,” ungkap Verno Nitiprodjo, Head of Marcomm Department SCTV disela acara buka puasa bersama anak yatim dan media di Yayasan Ar Rahmah, di kawasan Cibubur, baru-baru ini. Di sore hari pukul 14.30, mulai Minggu (19/7) sampai Selasa (21/7) akan tayang berturut-turut film My Idiot Brothers, Jomblo Keep Smile, dan Tampan Tailor. Sementara di malam hari, pukul 23.00 mulai Sabtu (18/7) sampai Selasa (21/7) akan tayang berturut-turut Hijrah Cinta, Operation Wedding, Hafalan Shalat Delisa, dan Salah Bodi. Sejumlah film layar lebar yang akan tayang perdana di layar kaca SCTV di hari Jumat (17/7) adalah film Kukejar Cinta Ke Negeri Cina yang tayang pukul 17.00. Sementara Ketika Tuhan Jatuh Cinta tayang pukul 23.00. Film Aku, Kau dan KUA tayang keesokan harinya pukul 17.00 dan di hari Minggu (19/7 film Hijab akan menemani pemirsa pada pukul 17.00. Berbagi Cerita Pada acara buka bersama, SCTV mengajak serta sejumlah pemain sinetron Si Madun untuk menghibur anak-anak yatim sore itu. Yusuf Mahardika ditemani pemain lain berkesempatan berbagi cerita selama menjalankan ibadah puasa. Mereka melakukan freestylebola dan mengajarkan anak-anak bermain sepakbola. Selain itu, SCTV juga memberikan donasi kepada panti asuhan berupa seperangkat penunjang olahraga seperti jaring gawang, kaos, dan bola untuk bermain sepakbola, serta paket peralatan sekolah dan santunan untuk anak yatim-dhuafa. ”SCTV berharap, Madun bisa menjadi inspirasi anak-anak untuk tetap berprestasi dan berolahraga, khususnya di saat sedang menjalankan ibadah puasa seperti sekarang,” ujar Verno Nitiprodjo.(tn-95)
ACARA TV Selasa, 7 JULI 2015 TVKU 06.00 - Cocomong 07.30 - Buku Harian Muslimah 08.00 - Ad Genius Lee Tae Baek 10.30 - Top List 11.00 - CSI 13.00 - Movinesia 15.30 - Special Talkshow 16.45 - Menu Ramadhan ala YM 18.30 - Nizam Pesantren Kilat 22.30 - Lensa Indonesia 23.00 - The Sons of Ar Rashid 23.30 - Sport Zone
16.00 - Jakarta Today 16.30 - Top Files 17.00 - Dongeng Ramadhan 20.30 - Indonesia Border 21.45 - Sport News 22.00 - UFC
JAKARTA - Sederet penampilan dari kontestan X Factor Indonesia 2 pada Jumat (3/7) 2015 lalu sukses menghibur seluruh pemirsa dan juga para juri. Pada malam tersebut, Sulle Wijaya dan Riska Wulandari mengalami sebuah dejavu, mereka harus kembali berada di posisi 2 (dua) terbawah. Malam itu, Sulle Wijaya membawakan lagu ”November Rain” yang ditenarkan oleh Guns N Roses, dan Riska Wulandari menyanyikan lagu ”Fireworks” yang dipopulerkan Katy Perry. Akan tetapi, aksi mereka di atas panggung dinilai kurang memuaskan hati para juri dan pendukungnya. Mereka berdua pun harus masuk ke dalam fase Save Me
SM/dok
Syaharani Ramaikan AJazz Tribute to Sultan. (95)
10.00 - Bukan Talkshow Biasa 12.00 - Indonesia Siang 14.00 - TVRI Sport 16.00 - Eksis 19.00 - Indonesia Malam 21.00 - Ini Reog 23.30 - Boleh Saja MNCTV
PROTV
05.30 - Sofia The First 07.00 - Pada Zaman Dahulu 08.00 - Filmtv 11.30 - Lintas Siang 12.00 - Upin Ipin 14.30 - Ninja Warior 15.30 - Lintas Petang 16.00 - Pada Zaman Dahulu 17.30 - Rangkaian Berbuka 20.00 - DMD Show Babak I 21.15 - DMD Show Babak II 23.30 - Sang Penantang 02.00 - Salam Sahur
TVRI 05.00 - Sport News 07.30 - Wajah Indonesia 08.00 - Techno Update 11.00 - Police Line 13.30 - Showbiz Close Up
06.00 - Indonesia Pagi 07.00 - Semangat Pagi Indonesia 09.00 - Halo Dokter
lega. Aku sudah memberikan yang terbaik dan aku sangat bersyukur karena sudah bisa masuk ke-10 (sepuluh) besar. Ke depannya, aku berencana untuk pindah ke Jakarta dan berkarier di sini. Terima kasih kepada Afgan sebagai mentorku, serta Om Dhani, Papa Bebi, dan Teh Rossa karena sudah memberikan masukan dan kritik yang berguna bagiku untuk mengembangkan karier di dunia musik. Terima kasih X Factor dan semua pendukungku di manapun kalian berada,” kata Riska kepada teman-teman media. Sebanyak 9 (sembilan) peserta masih akan terus memperjuangkan posisi di kompetisi ini. Mereka yakni Jebe & Patty, Ismi Riza, Sulle, Ramli Nurhappi, Ajeng
SM/dok
Riska Wulandari saat performance. Astiani,Angela July,Aldy Saputra, Desy Natalia, serta Clarisa Dewi. Siapa yang akan terus bertahan di panggung X Factor Indonesia Sea-
son 2? Saksikan X Factor Indonesia season 2 livesetiap Jumat, pukul 21.00 dari studio RCTI, Kebon Jeruk Jakarta. (tn-95)
Syaharani Ramaikan AJazz Tribute to Sultan
SEMARANG TV 07.30 - Seputar Jawa Tengah 08.05 - Tramedica 08.30 - MNC Shop 11.30 - Seputar Jawa Tengah 12.00 - Nying Nyong Yuk 16.05 - Pasar Krempyeng 18.05 - Warta Praja 19.05 - Asia Zone 21.00 - Langen Budaya 22.05 - Obama 22.30 - Ramayana
Song untuk mengamankan kans mereka di dalam kompetisi ini. Di sini, sebuah tiket emas sudah menunggu mereka. Riska Wulandari tampil lebih dulu dengan lagu ”Jar of Heart” yang dibuat populer oleh Christina Perri. Setelah itu, Sulle Wijaya mencoba meraih hati pemirsa dengan lagu dari Steelheart yang berjudul ”We All Die Young”. Suara yang didapatkan Riska adalah dari Afgan, sedangkan Sulle diselamatkan melalui dukungan suara dari Bebi Romeo, Ahmad Dhani, dan Rossa. Dengan ini, maka Riska Wulandari harus meninggalkan arena X Factor Indonesia lebih dulu. Pindah ”Aku tidak sedih, melainkan
RCTI 05.30 - Bunga-bunga Hati 06.30 - Go Spot
07.30 - Homeward Bound II: Lost in San Fancisco 09.30 - Brave 12.30 - Hafiz Indonesia 15.30 - Seputar Indonesia 17.40 - Kultum Bersama Syekh Ali Jaber 18.15 - Tukang Bubur Naik Haji 23.00 - Rahasia Mati 00.00 - Hellboy II: The Golden Army SCTV 06.00 - Was-was 06.30 - Inbox 09.00 - Halo Selebriti 10.00 - FTV Pagi 12.00 - Liputan 6 Siang 12.30 - Elif 16.00 - 3 Semprul Mengejar Surga 3 18.00 - Para Pencari Tuhan Jilid 9 19.15 - Samson dan Dahlia 20.30 - Madun 22.00 - Ganteng-ganteng Serigala 23.30 - FTV Utama
JAKARTA - Galeri Indonesia bekerja sama dengan The Swing Boss Jazz Band menampilkan sebuah pertunjukan musik bertajuk A Jazz Tribute to Sultan. Ini adalah sebuah ajang jazz yang ditujukan sebagai sebuah apresiasi terhadap lagu daerah Sulawesi dan Kalimantan. Dengan mengaransemen sejumlah lagu daerah dari dua tempat itu, The Swing Boss Jazz Band berikhtiar menyulap lagu daerah yang cenderung mulai dilupakan masyarakatnya sendiri, menjadi lebih menarik dan terus diingat. Meski dibalut dalam nuansa jazz dan bossanova, lagu-lagu daerah yang dibawakan mereka menjadi lebih segar untuk didengarkan. Apalagi, The Swing Boss Jazz Band mengajak seorang diva jazz Indonesia, Syaharani. Bertempat di auditorium Galeri Indonesia Kaya, mereka berkolaborasi membawakan lagu-lagu daerah di antaranya ”Kalayar”, ”Tondok Kadadiangko”, dan ”Cik-Cik Periok” pada akhir pekan ini. Tidak hanya Syaharani, The Swing Boss Jazz Band juga berkolabo-
ANTV 05.30 - Balveer 07.30 - Seleb Nyantri 10.30 - Chhota Bheem 12.00 - Balveer 15.00 - Masha & the Bear 16.00 - Pesbukers 18.30 - Krishna 19.00 - Ashoka 21.00 - Cinta di Langit Taj Mahal 22.00 - Abad Kejayaan 00.30 - Lensa Olahraga 01.00 - Cahaya Hati Ramadhan INDOSIAR 05.00 - Fokus 06.00 - Mamah & AA Beraksi 08.00 - Keluarga Somat 08.30 - Sinema 10.30 - Kiss 13.30 - Hot Kiss 14.30 - Aksi Junior 17.30 - Assalamualaikum
D’Terong Show 18.00 - Assalamualaikum D’Terong Show 21.00 - Q’Academy 00.00 - Just For Laugh Gags 02.00 - Akademi Sahur Indonesia METRO TV 06.00 - Bincang pagi 09.00 - 8-11 Show 11.30 - Metro Siang 15.00 - Metro Sore 16.30 - Metro Hari Ini 19.30 - Trending Topic 20.05 - Economic Challenges 21.05 - 1000 Meter 22.30 - Realitas 23.05 - Metro Sports 23.30 - Metro Malam TRANS TV 05.00 - Reportase Pagi 07.30 - Scooby-Doo in Where’s My Mummy? 09.00 - Agent Cody Banks
rasi dengan Sion Brothers a Capella. Konsep Unik ”Ketika diajak berkolaborasi oleh The Swing Boss Jazz Band, tanpa pikir panjang saya langsung menyetujuinya,” ujar Syaharani dari atas panggung. Menurutnya, pertunjukan itu merupakan konsep yang unik dalam melestarikan lagu-lagu daerah, yang juga bagian dari kekayaan budaya Indonesia. ”Sebagai orang Indonesia, kita patut bangga dan turut menjaga kelestarian kekayaan budaya sendiri,” katanya. Menurut Imran Hasan dari The Swing Boss Jazz Band, lagu-lagu daerah Sulawesi dan Kalimantan yang telah mereka aransemen ulang dengan nuansa swing dan bossanova diharapkan dapat memperkaya kazanah lagu daerah di Indonesia. ”Kami ingin memicu pola pikir masyarakat bahwa seni budaya Indonesia dapat dibawakan dengan cara apa saja yang positif. Tujuannya untuk mempertahankan dan memperkenalkan budaya Indonesia ke khalayak luas,” katanya. (G20-95)
11.30 - Bioskop Indonesia Premiere 13.00 - Insert 18.30 - Hijrah Selebriti 19.45 - Dzikir Cinta Kasih 20.45 - Dibawah Lindungan Abah 22.00 - Live with Trio Lestari 23.30 - Breaking The Magician Code 01.00 - Mozaik Ramadhan 02.00 - Sahur Itu Indah
09.00 - Majalah Pagi 09.30 - Kabar Pasar 11.30 - Kabar Siang 15.00 - Hikmah Al-Asmaul Husna 15.30 - Damai Indonesiaku 17.00 - Kabar Petang 19.30 - Indonesia Lawyer’s Club 01.00 - Warisan Dunia GLOBAL TV
TRANS7 08.15 - Cermin Kehidupan 10.15 - CCTV 11.45 - Redaksi Siang 14.15 - Redaksiana 15.15 - Redaksi Sore 16.00 - Tabur 18.00 - Hitam Putih 20.30 - ILK 21.45 - Bukan Empat Mata 23.30 - Sport 7 02.00 - Alhamdulillah Kita Sahur
05.30 - Rabbids Invasion 08.00 - The Superhero Squad Show 09.00 - Hompimpa 10.00 - Obsesi 11.00 - Buletin Indonesia 12.00 - Kolak Candil 12.30 - Tom & Jerry 14.00 - Big Movies 16.00 - Ada-ada Aja 17.50 - Rindu Suara Adzan 18.00 - Naruto Shippuden 19.30 - Big Movies
TVONE 06.30 - Apa Kabar Indonesia
*Jadwal sewaktu-waktu dapat berubah
SELASA, 7 JULI 2015
Sayang Binatang LEWAT APEL
Oleh Fransiscus Anton S
‘’Kita harus punya rasa tanggung jawab ketika memilih untuk memelihara binatang. Karena binatang itu juga makhluk hidup yang memiliki nyawa,’’ujar M Irfa Trihatmojo.
B
enar juga ya ucapan penggagas komunitas Animal and Agricultural Science Pets Lover yang sering diakronimkan dengan Apel itu. Apel memperbolehkan anggotanya memelihara binatang apa saja yang disukai. ‘’Kami bebaskan setiap anggota memilih binatang yang mereka sukai. Jadi, ada yang memelihara ular, iguana, musang, bahkan ada juga yang memelihara buaya,’’ucap M Nurdianto, anggota Apel. Terbentuk sejak 30 Oktober 2013, komunitas yang beranggotakan mahasiswa Fakultas Peternakan Undip ini bergerak dalam dua hal. Pertama, mereka menjadi wadah mahasiswa di fakultas yang hobi memelihara binatang. Kedua, mereka juga mengedukasi masyarakat bahwa kita nggak perlu takut pada binatang karena ia juga bisa dijadikan teman. Nah, untuk merealisasikan kedua hal itu, Apel memiliki beberapa kegiatan, antara lain gathering dan sosialisasi. ‘’Seminggu sekali kami kumpul di suatu tempat yang ramai, misalnya taman kota atau tempat lainnya.
Kami keluarkan semua hewan milik kami,’’tambah Nurdianto. Biasanya, begitu hewan-hewan anggota Apel dikeluarkan, orangorang yang melihat akan bertanya. ‘’Itulah saat kami menyosialisasi hewan kami dan mengedukasi masyarakat bahwa binatang juga bisa dijadikan teman.’’ Kalau binatang yang diajak foto udah jinak barangkali nggak ada persoalan. Bagaimana bila binatang yang dibawa belum jinak? ‘’Itu kesempatan buat kami menjelaskan bagaimana menjinakkan binatang tersebut. Biasanya kalau ketemu ular di jalan, seseorang mungkin langsung ingin membunuh. Padahal belum tentu ular itu berbisa. Maka saat gathering, kami banyak menjelaskan soal-soal begitu.’’ Menurut Nurdianto, yang terpen-
ting dalam menjinakan binatang itu harus mengetahui dulu karakteristiknya. ‘’Nggak semua binatang bisa dijinakan dengan satu cara. Menjinakkan binatang A, ya dengan cara A, jangan dengan cara B.’’ Tanggung Jawab Soal tanggung jawab memelihara binatang seperti yang diucapkan Irfa itu sudah menjadi bagian konsep berpikir semua anggota Apel. M Nariswara Pamungkas, misalnya. Dia telah memelihara seekor musang sejak binatang itu bayi. Dia memberinya makanan seperti susu dan vitamin, dan setiap hari dia membelai-belai musang itu. Dengan memberikan interaksi secara terus-menerus seperti ini, binatang itu akan jinak. ‘’Kalau setiap hari ada interaksi dengan pemiliknya, hewan itu pasti akan
jinak,’’ucapnya. Tentu saja, Nariswara merasa puas bisa membesarkan dan merawat binatang dari bayi sampai besar. ‘’Nggak semua orang bisa melakukan hal ini. Kalau saya bisa melakukan pasti akan puas banget. Disitulah letak tanggung jawab memelihara hewan.’’ Tanggung jawab nggak hanya antara pemilik dan hewan, tapi juga antara pemilik dan lingkungan sekitar. ‘’Yang terpenting itu kita jaga kebersihan hewan dan tempat hidupnya,’’ucap Kabib Efendi, anggota Apel lainnya. ‘’Misalnya kita pelihara hewan di indekos, kalau nggak bersih tempatnya, pasti teman-teman lain protes.’’ Yup, memelihara hewan memang membutuhkan tanggung jawab. Bukan hanya tanggung jawab dari kita pada hewan itu saja, tetapi tanggung jawab kita pada sekitar juga perlu diperhatikan. ‘’Kita bisa menjadi ‘orang tua’saat memelihara binatang. Dan yang nggak kalah penting itu kita nggak boleh mengganggu keberadaan orang lain kalau kita memelihara binatang,’’tutup Irfa. (62)
KUASAI PERAWATAN DASAR emang menjadi kepuasan tersendiri bila kita mampu memelihara binatang dari bayi hingga dewasa. Tetapi, dalam prosesnya setiap pemilik pasti menghadapi kesulitan dalam menjinakkan binatangnya. ‘’Sebenarnya kalau sudah diniati, nggak banyak kesulitannya. Saya piara iguana yang rawan kena jamur karena indekos saya agak lembab,’’ ujar Nurdianto. Nah, biasanya untuk mengatasi masalah seperti itu dia harus rajin menjemur iguananya. ‘’Kalau kulitnya udah kelihatan menjamur, cara ngatasinya ya setiap pagi aku jemur. Cuma yang jadi kendala kadang pas ada jadwal kuliah.’’ Beda hewan tentu beda kesulitan. ‘’Kalau musang susahnya waktu berahi. Ia bisa ngamuk. Ngerinya bisa merobek badannya sendiri,’’ cerita Nariswara. Solusinya? ‘’Ya mau nggak mau harus dicarikan pasangannya. Kalau nggak segera dikawinkan biasanya musang akan susah makan dan badannya semakin kurus,’’ cerita mahasiswa asal Pati ini. Yup, kita harus paham benar bagaimana memelihara binatang sebelum kita memutuskan untuk melakukannya. Dan kekhawatiran yang pasti dialami oleh orang yang memutuskan memelihara binatang menurut Irfa yaitu saat binatangnya nggak mau makan. ‘’Wah kalau binatang saya nggak mau makan, saya bisa kepikiran terus. Sudah dicari-cari penyebabnya tapi tetap nggak mau makan itu bisa bikin stres yang punya juga,’’ katanya. Nah, kalau terjadi seperti itu, ada saran dari teman-teman Apel untuk mengatasinya. Pertama, kenali penyebabnya terlebih dahulu. Dengan mengenali penyebabnya, kita bisa mencari solusinya. Kemudian, kalau binatang nggak mau makan, kita bisa memberinya makan dengan cara menyuapi. Dan jangan lupa, karena binatang makhluk hidup yang membutuhkan makanan, jadi jangan terlambat untuk memberinya makan ya, Guys. Bagaimana bila hewan itu stres karena ruang geraknya kurang leluasa? ‘’Aku pernah menaruh ular di wadah yang agak kecil gitu. Kemudian ularnya mau keluar dengan cara mendorong tutup wadahnya. Kalau seperti itu bisa melukai kepala si ular. Jadi aku keluarkan dulu, terus aku carikan wadah yang lebih besar,’’ cerita Irfa. Bagi kamu yang tertarik dan ingin memelihara binatang, perhatikan dulu hal-hal seperti itu. Jangan sampai kamu memutuskan untuk membeli hewan tapi lupa untuk merawat dan memberinya makan. (62)
M
Fransiscus Anton S
iapa sih yang nggak bangga masuk ke sekolah favorit? Terlebih jika sekolah tersebut adalah SMA Taruna Nusantara (TN), Magelang. Sekolah beken yang kapabilitasnya sudah nggak diragukan lagi itu selalu jadi incaran ketika penerimaan siswa baru. Kendati begitu, hal itu sempat nggak berlaku bagi Annisa Fajriani. Nisa, sapaan akrab Annisa, justru menangis saat mengetahui ia lolos seleksi SMATN dua tahun silam. ‘’Aku nggak pernah berpikir untuk sekolah militer atau asrama. Lagipula rasanya berat ninggalin teman-teman di Semarang,’’ kenang gadis jebolan SMP 2 Semarang ini. Awalnya Nisa sempat minder saat mengikuti tes kesehatan. Itu lantaran
S
Sang Juara Itu
KE JERMAN tubuh cewek kelahiran 31 Mei 1998 ini relatif mungil, yakni 155 cm. Nggak dinyana, kekhawatirannya soal proporsi tubuh nggak terbukti. Nisa tetap melenggang mulus masuk SMATN. Berbekal
dorongan dari orang tua, ia pun akhirnya mantap merantau ke Magelang. ‘’Tiga bulan pertama tanpa komunikasi dengan pihak luar, itu berat banget. Tapi dari situ muncul kebersamaan dengan teman-teman baru,’’ cerita Nisa. Meski sempat uring-uringan karena berjauhan dengan keluarga, ia tetaplah seorang ‘’Nisa yang aktif’’. Ketika SMP, dia tercatat sebagai Wakil Ketua I Osis. Selain itu, ia pun menyandang juara I siswi berprestasi tingkat Kota Semarang
pada 2012 serta pernah mengikuti pertukaran pelajar di Brisbane, Australia pada 2010. Dia sering ikut lomba mewakili sekolah dan seringkali mendapat juara. Sebut misalnya, juara II Paduan Suara RRI 2011, juara I Lomba Cerdas-Cermat (LCC) Mata Pelajaran Kota Semarang 2012, juara II Olimpiade IPS Unnes seJawa dan Bali 2012, serta juara IV Nature Science Olympiad Unnes 2012. Peraih peringkat 10 UAN tertinggi di SMP 2 Semarang ini ketika duduk di bangku SMA telah membuktikan bahwa dirinya nggak hanya jago kandang, Guys. Terbukti, cewek murah senyum ini masih kerap mondar-mandir mewakili sekolah untuk mengikuti berbagai lomba. Ubah Strategi Predikat juara pun dia peroleh lagi. Sebutlah juara III LCC Empat Pilar MPR Kabupaten Magelang 2014, juara II Short Movie FLS2N Kabupaten Magelang 2014, peringkat I OSN Biologi Kabupaten Magelang 2015, serta juara I dan II Presenter TV dan News Anchor UMY 2015. ‘’Sempat kewalahan ketika persiapan OSN Biologi. Karena sering lembur belajar, aku jadi sering ngantuk di kelas,’’ tuturnya terkekeh. Alhasil, anak pertama dari dua bersaudara ini pun mengubah strategi belajarnya. Agar nggak tertinggal, ia nggak malu meminjam catatan pelajaran
dari kawan-kawannya serta mempraktikkan belajar kelompok. Nggak jarang pula Nisa dipercaya teman-temannya untuk menjadi ‘’guru’’ ketika mereka tengah belajar bersama. Kepercayaan dari teman-temannya bukan tanpa alasan, loh. Semua itu berkat posisi Nisa sebagai peringkat I paralel seangkatan di SMATN. Yap, kendati acap kali meninggalkan jam pelajaran karena ikut lomba, rekor Nisa itu belum terkalahkan. Padahal kesibukan Nisa di bidang akademik berbanding lurus dengan keaktifannya di organisasi sekolah. Dia adalah wakil ketua II di Majelis Perwakilan Kelas (MPK) serta tergabung dalam klub bahasa Jerman (Deutsche Club). ‘’Terkadang capai karena cuma tidur 34 jam sehari. Tapi kalau nggak sibuk malah bikin sakit,’’ ungkap Nisa yang selalu menyempatkan waktu untuk hengot bareng para sahabatnya ini. Saat ini, Nisa tengah menyiapkan keberangkatannya ke Jerman demi memenuhi undangan beasiswa Sommer Jugendkurs dari Goethe Institute. Dan, lagi-lagi kali ini ia dan seorang murid SMA TN yang lain terpilih mewakili sekolah berkat nilai cemerlang yang mereka dapatkan saat mengikuti ujian bahasa Jerman level A2. Nah, viel gluck, Nisa! Semoga baik-baik! (62) Sofie Dwi Rifayani
SELASA, 7 JULI 2015
Arus Penumpang Masih Normal TURUN DARI KAPAL : Ratusan penumpang turun dari kapal di Pelabuhan Tanjung Emas. Hingga saat ini arus penumpang masih normal. (87)
SEMARANG - Puncak arus mudik di Pelabuhan Tanjung Emas diprediksi akan terjadi selama satu minggu mulai H-7. Pantauan Suara Merdeka, di posko Terminal Penumpang (TP) Pelabuhan Tanjung Emas dari Jumat (3/7) hingga Senin (6/7), tercatat baru tujuh kapal penumpang yang menurunkan maupun menaikan pemudik, tujuh kapal itu menurunkan sekitar 3.000 orang. Kepala Satgas Angkutan Laut Lebaran Pelabuhan Tanjung Emas, Dwiyanto mengatakan, meski arus mudik sudah terasa namun hingga saat ini arus penumpang masih normal. Arus mudik paling krodit diprediksi akan terjadi selama satu minggu mulai dari H-7. ’’Akan ada kenaikan penumpang sekitar 3-5 persen dari tahun lalu,’’ujarnya, Senin (6/7). Pihaknya juga sudah menyiapkan posko untuk memberikan kenyamanan dan melayani para pemudik. Angkutan yang terintegrasi dari pelabuhan menuju kota seperti Bus Rapid Transit (BRT) dan Angkutan Pelabuhan Tanjung Emas juga sudah siap untuk mengangkut akan siap memberikan layanan kepada pemudik dengan baik. Meningkat Dia menerangkan, terdapat
dua kapal mudik gratis yakni KRI BandaAceh dan KM Dobonsolo. Adapun jadwal kedatangan KM Dobonsolo milik PT. Pelni itu dijadwalkan tiba di Pelabuhan Tanjung Emas sekiar pukul 06.00, Minggu (12/7). Kapal tersebut akan mengangkut 1.700 motor dengan lebih dari 3.400 orang. Sementara untuk KRI Banda Aceh mengangkut sebanyak 2.000 motor dengan penumpang lebih dari 4.000 orang. Kapal dengtan nomor lambung 593 itu dijadwalkan tiba di Pelabuhan Tanjung Emas sekitar pukul 08.00, Rabu (15/7). Kepala Dishubkominfo (Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi) Kota Semarang,Agus Harmunanto menyatakan bahwa, persiapan untuk menyambut kedatangan arus mudik Lebaran 2015 harus dimaksimalkan untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. ’’Pemkot Semarang sudah mempersiapkan BRT yang siap ikut mengusung pemudik yang naik BRT ke terminal. Jalur BRT juga melintas ke pelabuhan dan siap membawa penumpang mudik dari pelabuhan Tanjung Emas ke Terminal Terboyo,’’ ujarnya.
(Bersambung hlm 24 kol 5)
SM/Afri Rismoko
Kuota Siswa Miskin SMK 28%
● Reaktivasi Rel KA Pelabuhan
SEMARANG - Jika jenjang pendidikan SMAtidak mencapai kuota penerimaan siswa miskin dalam Penerimaan Peserta Didik (PPD) 2015 ini, lain halnya dengan SMK. Dari 11 SMK Negeri yang ada di Semarang, seluruhnya menerima kuota miskin lebih dari batas minimal, 20 persen. Salah satu pamicunya adalah pendaftar dari golongan ekonomi yang kurang mampu, banyak memilih SMK untuk melanjutkan pendidikan. Pendaftar dari golongan miskin yang memilih SMA tahun ini mencapai 924. Sedangkan yang memilih SMK, mencapai 2.502. ”Siswa miskin yang mendaftar di SMK banyak yang diterima. Lebih dari 20 persen,” kata Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang, Bunyamin kemarin. Persentase penerimaan siswa miskin di SMK seluruhnya mencapai 28 persen dari seluruh daya tampung 11 SMK Negeri, 5.028. Sedangkan penerimaan siswa miskin di SMA hanya 11 persen dari total daya tampung 16 SMA Negeri, 6.027.
”Di SMA jumlah pendaftarnya tidak mencapai 20 persen dari daya tampung masing-masing sekolah,” kata Kepala Bidang Monitoring dan Pengembangan Dinas Pendidikan Kota Semarang, Taufik Hidayat. Syarat Faktor lain yang berpengaruh adalah adanya syarat penerimaan di SMA, yakni nilai ujian nasional minimal 24,00. Sedangkan penerimaan di SMK untuk pendaftar miskin tidak mensyaratkan besaran nilai ujian nasional. Meski juga tetap melalui seleksi tes khusus. ”Berdasarkan pengalaman tahun-tahun sebelumnya, pendaftar dari yang perekonomiannya kurang mampu banyak mendaftar di SMK. Dengan pertimbangan segera dapat bekerja setelah lulus,” katanya.
SEMARANG - Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Semarang menyatakan 3.360 sertifikat hak milik (SHM) yang dimiliki warga Bandarharjo dan Kebonharjo, Kelurahan Tanjung Mas, sah secara hukum. Pasalnya BPN memiliki dasar hukum yang kuat saat mengeluarkan sertifikat hak milik pada waktu itu. Menurut Kepala Seksi Sengketa Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Semarang, Setiadjid, meski PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyatakan tanah tersebut masuk aset, namun pihaknya tetap menyatakan sertifikat yang dimiliki warga adalah sah. Sebab pada era pemerintahan Wali Kota Sukawi Sutarip, ada pelepasan
● PDIP Siap Head to Head
Anda punya keluhan, kritik atau saran seputar pelayanan publik di Kota Semarang dan sekitarnya? Kirim pesan anda dengan bahasa santun, tidak memfitnah, dan dapat dipertanggungjawabkan. Ketik smg (spasi) pesan Anda. Kirim ke 085641600500 SM/dok
Soemarmo HS
YTH Dinas Pendidikan Jateng, mohon hapus kebijakan penambahan poin bagi anak guru. Kami merasa perjuangan adik-adik kami di dunia pendidikan tidak dihargai lagi. (082367303590) YTH SAMSAT Semarang Timur yang berwenang, mohon penjelasan atas keterlambatan TNKB mobil yang kami beli 3 bulan yang lalu. STNK H-8923-KZ sudah kami terima (7/4). Tolong disegerakan, karena mudik lebaran sudah dekat. (085727109969) PETUGAS DISHUB nariki pungutan nang titipan motor pasar darurat Sampangan, padahal ora nang dalan raya. Apa wewenange? (085201496967) GUBERNUR dan Wagub Jateng habiskan Rp 12,4 M tanpa Surat Pertanggungjawaban (SM, 29/6). Piye kuwi? Aja ngapusi lan aja korupsi kok ditelan bumi? (081325025501) YTH Gubernur, apakah benar perda baru berisi pembuatan KTP sekarang harus membayar? (085648981379)
(Bersambung hlm 24 kol 5)
Rabu, 8 Juli
Selasa, 7 Juli Zuhur
Asar
Magrib
Isya
Imsak
Subuh
11.47
15.07
17.39
18.51
04.22
04.32
Keterangan: Ungaran 0 menit, Salatiga 0 menit, Grobogan -1menit Demak - 1 menit, Kendal + 1 menit Sumber: Kanwil Kemenag Jateng-Pusdapro SM
tanah dari kepala PT KAI Daop IV Semarang kepada wali kota. Pelepasan tanah dilakukan melalui proyek sertifikasi tanah massal (ajudikasi). ”Kita tidak tahu kondisi pada waktu itu seperti apa. Kita juga tidak bisa menarik peraturan di zaman itu ke sekarang. Ya tidak kena hukumnya. Yang digunakan sebagai dasar legalitas ya hukum pada waktu itu,” tuturnya, kemarin. Dikatakan, sertifikat hak milik punya warga masih sah sebelum ada keputusan pengadilan yang menyatakan itu tidak sah. Sebab karena secara de facto masyarakat menempati, dan secara de yure mereka memiliki sertifikat.
(Bersambung hlm 24 kol 2)
Golkar Usulkan Soemarmo HS dan Mahfudz Ali
(Bersambung hlm 24 kol 5)
Hapus Poin bagi Anak Guru
BPN : 3.360 Sertifikat Warga Tanjungmas Sah
SM/dok
Mahfudz Ali
SEMARANG - DPD II Partai Golkar Kota Semarang akhirnya mengusulkan dua calon wali kota ke DPP Partai Golkar. Dua calon tersebut yaitu Soemarmo HS dan Mahfudz Ali. Hal itu disepakati dalam Rapat Pimpinan Daerah Khusus (Rapimdasus) DPD II Partai Golkar Kota Semarang, di Hotel Pandanaran, Minggu (5/7). Selain kesepakatan tersebut, Rapimsus juga menyepakati bahwa Ketua DPD II Partai Golkar
Kota Semarang, Agung Priyambodo akan diusulkan kembali menjadi ketua untuk periode 20152020. Ketua pelaksana Rapimdasus Ade Wardana mengatakan, hasil rapat yang dihadiri pimpinan DPD Partai Golkar Jateng, Pimpinan Kecamatan (PK) Partai Golkar, organisasi pendiri serta ormas sayap partai menyatakan, DPD II akan mengusulkan Agung Priyambodo ke DPD I Provinsi dan DPP untuk kembali mempimpin partai berlam-
bang pohon beringin. ”Selain rekomendasi itu, ada beberapa rekomendasi lain seperti dalam persiapan Pilwakot Semarang 2015, mengusulkan dua nama ke DPD dan DPP yaitu Soemarmo HS dan Mahfudz Ali menjadi calon Wali Kota Semarang yang diusung Golkar di Pilwakot Semarang,” katanya. Ketua DPD II Partai Golkar Kota Semarang, Agung Priyambodo mengaku bahwa apa yang disepakati merupakan hasil musyawarah dalam Rapimdasus.
(Bersambung hlm 24 kol 2)
PKL Jatingaleh Trauma ● Oknum Pasoepati Tersangka SEMARANG - Sejumlah pedagang kaki lima (PKL) di daerah Jatingaleh mengaku trauma pascabentrok suporter Persis dan PSIS, Sabtu (4/7) petang. Kondisi malam bentrokan tersebut mencekam, bahkan beberapa barang dagangan ikut dijarah. Salah satu PKL di dekat kantor PLN Distribusi Jateng-DIY, Suyitno (34), menceritakan sejumlah motor di sekitar tempat dia berjualan dirusak oknum suporter Solo, Pasoepati. Bahkan, motornya juga akan dirusak, namun dia berhasil menghalang-halangi. Akan tetapi barang-barang jualannya, seperti rokok, air mineral dijarah. ‘’Motor memiliki pelat nomor H dirusak. Pemiliknya berlindung di area kantor PLN, namun
motornya tidak bisa dibawa masuk. Hujan batu terus terjadi dan saya berlindung dengan menggunakan helm. Saya tidak bisa menghentikan orang yang menjarah, karena jumlahnya banyak,’’ujar Suyitno, kemarin. Dia mengungkapkan, kerugian yang dideritanya sekitar Rp 200 ribu. Sejumlah PKLdi sekitar tempatnya juga mengalami kerugian, karena beberapa di antaranya dirusak dan dijarah. Suyitno mengatakan, kejadian itu seperti saat suporter Persebaya, Bonex datang ke Jatidiri. Sementara itu, nasib baik dialami Rubiyatun (40), PKL miliknya tidak dijarah. Saat itu, dia tutup lebih awal. (Bersambung hlm 24 kol 2)
SM/Hendra Setiawan
SUDAH KONDUSIF : Suasana Jatingaleh, tepatnya di dekat kantor PLN Distribusi Jateng-DIY di Jatingaleh dan di dekat Patung Legenda PSIS Ribut Waidi sudah kondusif, kemarin. (87)
SELASA, 7 JULI 2015
Puluhan Lapak PKL Dibongkar ● Aparat Dikerahkan di Terminal Mangkang SEMARANG - Puluhan lapak pedagang kaki lima (PKL) liar di Terminal Mangkang dibongkar. Puluhan aparat Satpol PP dikerahkan dalam operasi penertiban tersebut, Senin (6/7). Pembongkaran berjalan lancar tanpa perlawanan.
SM/dok
BONGKAR LAPAK : Aparat Satpol PP membongkar lapak PKL liar di Terminal Mangkang, kemarin. Lapak tersebut dinilai mengganggu kelancaran lalu lintas di terminal.(91)
Kepala Bidang Operasi Satpol PP, Kusnandir, mengungkapkan, penertiban itu atas permintaan Dishubkominfo. ”Operasi ini (kemarin) atas permintaan Dishubkominfo yang kewalahan mengatasi maraknya PKl liar di dalam Terminal Mangkang. Apalagi, terminal tersebut sedang mempersiapkan diri menjadi tipe A,” ujar pria yang memimpin langsung pen-
ertiban itu kemarin. Selain itu, penertiban kemarin juga dimaksudkan dalam rangka persiapan terminal menyambut lonjakan penumpang dalam arus mudik nanti. Mendapat Tempat Kepala Satpol PP, Endro PM, menambahkan, pedagang yang ditertibkan kemarin sebenarnya sudah mendapat tempat di dalam terminal. Namun, mereka nekat
berjualan di luar tempat yang sudah ditentukan oleh pengelola UPTD Terminal Mangkang. Dia menegaskan, pihaknya terpaksa melakukan penertiban demi kelancaran lalu lintas armada dan juga penumpang di terminal. ”Lokasi tempat lapak PKL liar itu semestinya bisa digunakan untuk kantong parkir bus-bus yang masuk terminal. Tapi karena ada mereka, pemanfaatannya jadi kurang maksimal,” jelasnya seraya mengungkapkan, sebagian PKL tersebut berjualan makanan dan minuman. Endro juga menegaskan, pihaknya tak akan ragu untuk melakukan penindakan sebagai bentuk penegakan perda. Bulan Ramadan bukan menjadi alasan untuk berhenti melakukan penertiban.(H35,H71-91)
Unissula Terjunkan Dokter ke 100 Panti Asuhan Pelatihan Pengantin Semarangan LA Tulipe Kosmetik menggelar pelatihan pengantin semarangan, Rabu (8/6), di Gedung PKK Kalisari. Peserta yang mengikuti disilakan membawa model, peralatan rias, dan sanggul. HTM sebesar Rp 100.000 akan mendapat voucher Rp 25.000 dari La Tulipe. Info dan pendaftaran: Retno (0811274556). (dhz-91)
Festival Ramadhan 2015 DHARMA Wanita Persatuan (DWP) RSUP Dr Kariadi/FK Undip menggelar Bazar Ramadhan 2015, pada Selasa (7/7) pukul 08.00, di parkir Fasum RSUP Dr Kariadi. Info hubungi Turi 0856 40877964.(J8-91)
Iktikaf Ramadan di Unissula DALAM rangka mengoptimalkan ibadah 10 hari terakhir di Bulan Ramadan, Unissula membuka kesempatan bagi masyarakat umum untuk melaksanakan iktikaf di masjid kampus Jl Raya Kaligawe yang tenang dan representatif. Pengelola menyediakan menu sahur dan berbuka puasa. Informasi pendaftaran Irfan 081575751018, Heri 08122896260. (C8-91)
SEMARANG - Seratus dokter dibantu asisten dokter dan calon dokter dari alumnus maupun mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) Semarang diterjunkan ke 100 Panti Asuhan dan Pondok Pesantren yang tersebar di Kota Semarang, Minggu (6/7). Dalam kegiatan sosial bertema ‘Fakultas Kedokteran Berbagi Berkah’ tersebut mereka melakukan penyuluhan kesehatan serta membagikan bingkisan berupa peralatan tulis, juga membagikan 58.200 paket vitamin. Pembantu Dekan Bidang I, dr Setyo Trisnadi Sp KF SH mengatakan 100 dokter dibantu asisten dokter dan calon dokter dari alumnus maupun mahasiswa selama seharian berada di masing-masing panti asuhan dan pondok pesantren untuk melakukan kegiatan berupa pemeriksaan kesehatan serta penyuluhan tentang hidup sehat dan tata cara menjaga kesehatan. ”Selain melakukan penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan, kami juga membagikan paket vitamin untuk anak-anak panti asuhan dan
Berbuka Kepiting Tanpa Piring ● Naked Crab TIDAK ada tempat khusus seperti piring dalam penyajian masakan di Naked Crab, restoran seafood di Jalan Melati Selatan nomor 2, Semarang Tengah, Kota Semarang. Hanya meja dan tempat duduk untuk tamu saja yang tersedia. Lalu bagaimana menyajikannya? Dari dapur pramusaji membawa kepiting yang masih panas dalam wadah. Masakan itu langsung dituang di atas meja. Harum bumbu yang masih panas pun langsung merangsang nafsu makan. Namun jangan kawatir, di atas meja tersebut sebagai pengganti piring dibentangkan kertas khusus warna putih bersih. Kepada tamu disediakan celemek plastik untuk dikenakan sebelum menyantap masakan. Ini supaya ter-
hindar dari cipratan kuah ke pakaian ketika memakannya. Sensasi berikutnya adalah alat makan seperti sendok, garpu dan lainnya ditiadakan. Pengunjung diwajibkan makan dengan tangan kosong. Menu Berkelas Salah satu pengunjung, Bella, merasa penyajian di Naked Crab berbeda dari yang selama ini ia temui. Sensasi itulah yang menggodanya untuk mencicipi kuliner dengan konsep aneh itu. ’’Baru pertama ya ini di Semarang. Penyajiannya unik dan asyik. Rasanya juga enak dan tidak kalah dengan resto seafood lainnya,’’ kata Bella, kemarin. Menurut siswi SMA 4 Semarang itu, disamping menu yang dihadirkan berkelas, harga juga bersahabat. ’’Kadang resto yang makanannya enak, tempatnya kurang
nyaman. Tapi di sini lengkap. Rasanya enak, nyaman dan unik. Saya sudah dua kali ini,’’ tuturnya. Pemilik Naked Crab Harwin Sukamto memaparkan menu andalan yang diusungnya ada tiga. Di antaranya Naked Signature, Sweet and Sour dan Salt and Pepper. ’’Paling favorit Naked Signature,’’ kata Harwin. Restoran yang buka sejak 20 Mei lalu ini juga menyediakan menu selain kepiting. Seperti udang, kerang, cumicumi dan srimping. ’’Menu bisa disajikan secara kombinasi atau mix seafood. Kami memang menghadirkan pengalaman baru dalam menikmati masakan seafood. Tanpa alat makan dan dituangkan langsung di meja. Khusus kepiting ada blue crab dan mud crab,’’ paparnya. (akv-91)
SM/Aristya Kusuma Verdana
NIKMATI SAJIAN : Pengunjung Naked Crab saat menikmati sajian dari Naked Crab saat buka puasa.(91)
pondok pesantren,” jelasnya. Beliau berharap dengan kegiatan tersebut anak-anak bisa senantiasa sehat selama menjalan ibadah puasa. Dengan konsultasi gratis, mereka juga dapat mendapatkan pelayanan tentang keluhan kesehatan yang dihadapi sehingga bisa sembuh dan sehat kembali. Dalam kegiatan yang juga dihadiri istri Walikota Semarang, Krisseptiana SH MM, Fakultas Kedokteran Unissula tercatat Lembaga Prestasi Indonesia Dunia (Leprid) atas kegiatan sosial yang menginspirasi masyarakat tersebut. Kegiatan Rutin Direktur Leprid Paulus Pangka SH mengatakan pihaknya perlu mencatat kegiatan Fakultas Kedokteran Unissula ini ke dalam catatan prestasi. Karena ini merupakan kegiatan sosial yang rutin dilakukan oleh Fakultas Kedokteran dalam berbagi kepada anakanak panti asuhan dan ponpes. ”Kegiatan sosial ini perlu mendapatkan apresiasi. Leprid berharap ini mampu menginspirasi masyarakat Indonesia dalam
hal menumbuhkan kepedulian sosial,”jelas Paulus Pangka. Dalam data Leprid, tercatat ada 100 dokter alumnus FK Unissula dan 300 calon dokter serta asisten dokter dari FK Unissula yang terli-
bat dalam kegiatan sosial tersebut. Jumlah ini belum ditambah mahasiswa yang ikut berpartisipasi. Istri Walikota Semarang, Krisseptiana SH MM yang hadir berkesempatan membuka kegiatan
sosial serta menyampaikan terima kasihnya kepada FK Unissula. Karena kegiatan yang dilakukan setidaknya telah membantu Pemerintah Kota Semarang dalam menciptakan masyarakat sehat. (H55-91)
SM/Maulana M Fahmi
BAGI VITAMIN : Pembantu Dekan Bidang I Fakultas Kedokteran Unissula Semarang dr Setyo Trisnadi SpKF SH (kiri) membagikan vitamin kepada anak yatim piatu disaksikan Direktur Leprid Paulus Pangka SH dan istri Walikota Semarang Krisseptiana SH MM di Kampus Unissula Jl Kaligawe Semarang, Minggu (5/7).
Kenikmatan Jamuan Allah pada saat Ramadan SEMARANG - Tarling memasuki putaran kesembilan. WalikotaSemarang Hendrar Prihadi dalam sambutannya, menyampaikan bahwa kegiatan tarling bersama ini selain untuk menjalin ukhuwah islamiah juga merupakan wujud ketaatan menjalankan ibadah bulan Ramadan. Di bulan yang spesial ini berbagai amalan positif akan diberikan pahala berlipat ganda. Termasuk dalam amalan positif tersebut adalah memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kota Semarang. ’’Oleh karenanya, mari tumbuhkan semangat bersama untuk tidak pernah capek memberikan pelayanan terbaik bagi warga masyarakat. Jangan jadikan puasa sebagai penghalang, melainkan sebagai penyemangat karena bulan ini penuh dengan kebaikan dan keberkahan,’’tuturnya. Ukhuwah yang terjalin melalui kegiatan tarawih keliling ini,
menurutnya, juga merupakan wujud komitmen dalam menciptakan kekompakan dan keguyuban. Diyakininya bila para pemimpin guyub, maka wargapun akan guyub rukun sehingga berbagai permasalahan yang ada di Kota Semarang semakin mudah terselesaikan. Dengan modal kebersamaan inilah, Kota Semarang akan semakin unggul dan hebat. Dalam Sambutan Ketua Pengadilan Negeri/Niaga/Hubungan Industrial Semarang, H. Dwiarso Budi Santiarto, SH,MHum menyampaikan sejumlah pelayanan permasalahan di Kota Semarang telah terselesaikan dengan depat dan tepat. Contohnya, kemacetan di jalan Siliwangi yang kini sudah dapat diatasi dengan pelebaran jalan sehingga arus lalu lintas jadi lancar. Harapannya, kedepan pembangunan dan perekonomian di Kota Semarang dapat berkembang semakin pesat dan maju. (dhz-91)
SM/dok Humas
DENGARKAN TAUSIAH :Peserta Shalat Isya dan tarling bersama Muspida Kota Semarang mendengarkan ceramah di Masjid Al Iman, Kompleks Pengadilan Negeri/Niaga/Hubungan Industrial Semarang. (87)
SELASA, 7 JULI 2015
Harga Tinggi, Stok Pangan Aman SEMARANG - Kendati harga beberapa kebutuhan pokok masih tinggi selama bulan puasa dan menjelang Lebaran, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Semarang memastikan pasokan di beberapa pasar tradisional masih aman untuk mencukupi kebutuhan masyarakat.
SM/Irawan Aryanto
PILIH SAYUR : Beberapa pelanggan memilih sayur dan kebutuhan bumbu dapur di sebuah super market modern di kawsan Karangayu. (87)
Sambut Lebaran, Payless Bertabur Diskon SEMARANG - Menyambut perayaan hari raya Idul Fitri, gerai sepatu Payless di Java Supermall menggelar promo diskon hingga 70 persen. Diskon hingga 70 persen berlaku untuk semua koleksi sepatu dan sandal pria, wanita, serta anak-anak. Menurut karyawan Payless Java Supermall, Happy Mukti, konsumen pemegang kartu debit atau kredit Bank Mandiri, bisa mendapat tambahan potongan harga 5 persen untuk barang yang didiskon hingga 70 persen, kecuali untuk koleksi tas. Selain sepatu dan sandal, koleksi tas juga diberikan diskon hingga 70 persen. ”Promo diskon berlaku sampai dengan 28 Juli 2015,” katanya. Ada pula promo beli satu gratis satu untuk produk pita, bando, dan kaos kaki. Khusus pemegang kartu debit atau kredit Bank Mandiri, bisa mendapatkan potongan harga sebesar 15 persen untuk pembelian seluruh produk alas kaki dengan harga normal. Seperti di Amerika dan
beberapa negara lain, Payless yang didistribusikan oleh PT MitraAdiperkasa Tbk tersebut menawarkan rangkaian sepatu bagi pria, wanita, dan anakanak, yang selalu disesuaikan dengan tren saat ini. Aksesori Contohnya pumps, wedges, gladiator sandal, flip flop, sports shoes, character sneakers untuk anak laki-laki, dan glitter shoes untuk anak perempuan. Sejumlah aksesori lain juga tersedia seperti handbag, tote bag, clutch, scarf, kaos kaki, topi, perhiasan, bandana, bando, jepit rambut, dan karet rambut. ”Sepatu-sepatu ini dirancang oleh desainer terkemuka, seperti Christian Siriano pemenang Project Runway season 4, dan beberapa merek ternama seperti Dexter, Airwalk, Champion, State Street, Fioni, Brash, dan Comfort Plus. Sementara merek untuk sepatu anak-anak antara lain Teeny Toes, Sesame Street, Air Walk, Disney, Champion, dan Nickelodeon,” ujarnya. (J8-87)
SM/Fani Ayudea
PILIH SEPATU : Pengunjung sedang memilih sepatu di gerai Payless di Java Supermall, kemarin. (87)
’’Stok sembako masih aman meskipun harga sembako belakangan ini masih tinggi selama bulan puasa dan menjelang Lebaran. Sejauh ini pasokan di beberapa pasar tradisional Semarang lancar dan aman,’’tutur Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Semarang, Nurjanah. Adapun stok dan kebutuhan sembako di Kota Semarang antara lain stok beras mencapai 12.200
ton sedang kebutuhan 10.100 ton, gula pasir tersedia 6.103 ton kebutuhan mencapai 3.685 ton, minyak goreng 882 ton kebutuhan sebesar 735 ton, tepung terigu 7.050 sak kebutuhan 3.475 sak, telur ayam 490 ton kebutuhan 440 ton, daging ayam 745 ton kebutuhan 735 ton, daging sapi 178 ton kebutuhan 130 ton. Pasokan Dari data tersebut sudah dipastikan stok masih aman. Stok
yang tersedia melebihi kebutuhan masyarakat per bulan. Selama ini, komoditas sembako dipasok dari sejumlah daerah. Seperti gula pasir didatangkan dari Pati, Kudus, dan Kendal, beras dari Pasar Dargo. Minyak goreng curah dari Jakarta, tepung terigu dari pabrik Sriboga di Semarang. Serta telur ayam dari peternak di Gunungpati, Mranggen, dan Gayamsari, daging ayam dari RPH penggaron, dan daging sapi dari Boyolali dan RPH penggaron. ’’Masyarakat tidak perlu khawatir terhadap kelangkaan bahan pangan. Selain itu, kami juga mengimbau kepada pedagang untuk tidak menaikkan harga terlalu tinggi,’’katanya. Berdasar pantauan kemarin, harga sembako di tiga pasar seperti Pasar Johar, Bulu dan Karangayu. Harga beberapa komoditas bergerak naik dari sebelumnya. (K14-87)
380 Pangkalan Siaga Elpiji Disiapkan Perajin Kue Kering Kebanjiran Order ● Layani Pembelian selama Lebaran SEMARANG - Untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan elpiji 3 kg dan 12 kg, Hiswana Migas membentuk 38 agen dan 380 pangkalan siaga di Kota Semarang. Agen dan pangkalan siaga tersebut akan melayani masyarkat selama bulan puasa dan Lebaran. ‘’Agen dan pangkalan siaga itu nantinya akan terus melayani pembelian elpiji 3 kg dan 12 kg baik selama bulan puasa, menjelang Lebaran, bahkan hari H saat Lebaran. Mereka akan tetap membuka pelayanan selama Lebaran. Sehingga, masyarakat dapat dengan mudah mendapatkan tabung elpiji,’’ kata Ketua Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas Bumi (Hiswana Migas) Kota Semarang, Triyanto Cahyo Legowo, kemarin. Dijelaskan, sejumlah agen dan pangkalan di kota Semarang menambah stok elpiji sam-
pai menjelang Lebaran nanti. Hal ini untuk mengantisipasi kelangkaan seiring tingginya permintaan elpiji selama bulan puasa dan menjelang Lebaran. ‘’Kami menyiapkan stok elpiji melebihi biasanya. Beberapa agen dan pangkalan sudah menambah stok sampai menjelang Lebaran. Hal ini untuk mengantisipasi kelangkaan. Apalagi permintaan selama bulan puasa ini cukup tinggi,’’ tuturnya. Tambah Pasokan Untuk mengantisipasi adanya kelangkaan, Hiswana Migas berkoordinasi dengan PT Pertamina sudah melakukan tambahan pasokan di seluruh agen dan pangkalan. Penambahan pasokan ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat yang meningkat selama bulan puasa dan menjelang Lebaran. Berdasarkan data dari PT Pertamina (Persero) MOR IV Jateng-DIY, elpiji akan
ditambah hingga 10% dari pasokan normal. Terutama saat H-10 dan H+10. ‘’Kami berharap tidak ada kelangkaan. Untuk mengantisipasi hal itu, kami sudah mulai menambah stok hingga 10% dari rata-rata normal,’’ ujarnya. Ketua Lembaga Pembinaan dan Perlindungan Konsumen (LP2K), Ngargono mengatakan, pihaknya berharap distribusi elpiji dapat merata hingga ke sejumlah daerah di kota Semarang. Sebab, selama ini masih banyak ditemui kelangkaan elpiji utamany di sekitar Gunungpati, Mijen, Genuk, dan masih banyak lagi. Selama ini distribusi hanya terkonsentrasi di pusat kota sementara di lokasi pinggiran tak tersentuh. Sedang di pusat kota ketersediaan stok elpiji utamanya 3 kg justru melimpah. Oleh sebab itu, penyebaran harus diratakan. (K14-87)
SEMARANG - Jelang Lebaran perajin kue kering kebanjiran pesanan. Permintaan mereka meningkat hingga mencapai lebih dari 10 kali lipat. Seperti yang dialami Dapur Keju di Jl Taman Kendalisodo 9A Semarang. Kafe yang juga menyediakan kue kering ini menerima permintaan konsumen tidak seperti hari biasanya. Pengelola Dapur Keju, Nugroho mengatakan, ada 12 jenis kue kering yang pihaknya pasarkan setiap Ramadan dan Lebaran ini. Adapun jenisnya meliputi, kastengel, nastar, sagu keju, choco butter, putri salju, dan lainnya. ’’Kue kering memang banyak peminat pada setiap hari raya. Konsumen biasanya sudah memesan jauh-jauh hari sebelum Lebaran,’’ungkapnya, kemarin. Aneka Menu Pada lebaran ini permintaan untuk sagu keju saja sudah mencapai 500 toples. Sedangkan untuk jenis lainnya lebih dari 500 toples. ’’Permintaannya tidak hanya dari Semarang, tetapi juga dari luar
kota,’’tuturnya. Kendati demikian, Dapur Keju membatasi order hanya hingga 10 hari sebelum lebaran. ’’Pada 10 hari sebelum hari raya kami sudah tidak menerima pesanan,’’ujar Nugroho. Sementara itu, selain kue kering Dapur Keju yang berkonsep kafe sekaligus tempat makan itu selama Ramadan juga menyediakan hidangan untuk berbuka puasa atau sahur yang dikemas dalam bentuk bazaar. Berbagai lauk pauk tersedia bagi konsumen yang tidak sempat memasak menu buka puasa sendiri. ’’Kami memudahkan konsumen seperti ibu-ibu yang bekerja tapi ingin berbuka puasa dengan keluarganya,’’ katanya. Adapun menu yang ditawarkan antara lain, ayam kodok, aneka pepes, aneka botok, ayam/bebek bakar, dan masih banyak lainnya. Selain itu, juga ada menu favorit Dapur Keju seperti, macaroni schotel, soufle, dan lasagna. (K387)
Aston Rayakan Sertifikasi Bintang 4 SEMARANG - Hotel Aston Semarang mendapat pengukuhan sebagai hotel bintang empat oleh badan sertifikasi Serfitama. Dalam acara buka bersama dengan realasi dan media di area kolam renang terbuka lantai 3, penyematan hotel bintang empat dirayakan, baru baru ini. Sertifikasi diserahkan Kepala Dinas Budaya dan Pariwisata Semarang Masdiana didampingi pihak Serfitatama dan diterima General Manager Hotel Aston Semarang, Oji Farurrahzi. ’’Regulasi mengenai kewajiban hotel harus bersertifikasi sebentar lagi akan keluar. Harapannya persaingan di bidang perhotelan lebih sehat dan mampu menjamin fasilitas dan pelayanan yang memenuhi standar,’’kata Kepala Disbudpar Kota Semarang Masdianah Safitri. Oji Farurrazi menuturkan, adanya sertifikasi bintang empat untuk Hotel Aston Semarang
membuktikan hotel yang terletak di Jalan MT Haryono Nomor 1 Sayangan Semarang itu patut diperhitungkan. Ia mengakui selama ini banyak pandangan negatif yang mengakibatkan Aston dipandang sebelah mata. Penuhi Standar ’’Mungkin karena tempatnya kurang strategis. Tapi adanya sertifikasi kami buktikan Aston memenuhi standar. Sertifikasi Serfitatama menyatakan Hotel Aston Semarang layak dengan perolehan nilai yang sangat baik,’’ucap Oji. Selama bulan Ramadan, hotel yang berada di bawah operasional Archipelago International memiliki ikon khusus masjid coklat. Replika masjid tersebut mengambil bentuk dari Masjid Demak dan ditempatkan di lobi hotel. ’’Tingginya 2 meter. Kami kerjakan selama 5 hari untuk pembuatannya,’’ kata Assistant
SM/dok
SERAHKAN SERTIFIKAT : Kepala Disbudpar Kota Semarang Masdianah Safitri (tengah) menyerahkan sertifikat bintang 4 kepada General Manager Aston Hotel & Convention Centre Semarang Oji Fahrurrazi (kanan). (87) Public Relations Manager Aston Semarang Hotel and Convention Center Amanda Rosalina Ardine. Dia menjelaskan, bahan membuat replika Masjid Demak
itu berasal dari coklat putih dan coklat hitam yang disediakan oleh Colatta sebanyak 22 kilogram. Pengunjung bisa menyaksikan ataupun berfoto bersama masjid
coklat selama bulan ramadan sampai Hari Raya Idul Fitri. ’’Masjid Demak diambil karena nilai sejarahnya yang tinggi,’’ ujarnya. (akv-87)
SELASA, 7 JULI 2015
Konsumsi Ikan Masih Rendah SEMARANG - Konsumsi ikan di Jateng tergolong rendah, tahun 2014 tercatat hanya 20,9 kilogram konsumsi per kapita.
SM/Afri Rismoko
MENINJAU STAN : Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Jateng Atiqoh Ganjar Pranowo didampingi Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Jateng, Lalu M Syafriadi meninjau salah satu stan bazar di halaman kantor Dinas Kelautan dan Perikanan, Jalan Imam Bonjol, Senin (6/7). (87)
Hendi Bukber dengan Komunitas dan Tukang Sapu
Angka tersebut lebih baik dari tahun 2013 yang didata sebanyak 19 kilogram per kapita. Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Jateng, Lalu M Syafriadi mengatakan, untuk tahun ini pihaknya menargetkan konsumsi ikan naik sebanyak 22 kilogram per kapita per tahun. ”Harusnya sesuai target nasional konsumsi ikan per kapita per tahun di angka 35 kilogram. Penyebabnya antaralain adanya kultur image di masyarakat yang tidak baik tentang ikan,” ujarnya saat bazar Ramadan di halaman kantor Dinas Kelautan dan Perikanan Jateng Jalan Imam Bonjol, Senin (6/7). Dia menerangkan, pihaknya berusaha mengubah image itu diantaranya dengan memberikan sosialisasi dan pelatihan tentang
Cara Budidaya Ikan yang Baik (CBIB) dengan sistem budidaya sesuai standar. Ia mengimbau agar para pedagang ketika menaruh ikan minimal di tempat yang sudah dikeramik dan bersih. Untuk meningkatkan konsumsi ikan disarankan ada berbagai macam produk variasi olahannya. Pihaknya juga terus gencar untuk melakukan sosialisasi dan kampanye gerakan gemar makan ikan. Budi Daya ”Sistem budi daya dan pengolahan harus memenuhi standar pengolahan sesuai Sertifikat Kelayakan Pengolahan (SKP). Dengan ini maka akan bisa mengubah image ikan menjadi lebih baik,” katanya. Sementara itu Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Jateng, Atiqoh Ganjar Pranowo yang membuka bazar tersebut mengatakan, rendah-
nya konsumsi ikan disebabkan adanya mitos yang masih dipercaya di masyarakat. Salah satunya jika ibu hamil mengkonsumsi ikan nanti bayi jadi alergi gatal-gatal dan Air Susu Ibu (ASI) menjadi amis. ”Padahal nilai gizi ikan itu sangat tinggi dan sangat baik bagi anak. Apalagi saat ini sudah banyak berbagai olahan ikan,” paparnya. Lalu M Syafriadi menambahkan, dalam bazar tersebut terdapat 80 stan diberikan sebanyak 150 paket gratis kepada masyarakat yang berisi telur, mie instan, minyak goreng, dan beras. 100 paket sembako bersubsidi terdiri dari, beras lima kilogram, gula pasir dua kilogram, minyak goreng satu liter dengan total harga Rp. 90.000 tapi dijual Rp. 50.000. ”Bazar ini diadakan untuk membantu masyarakat memenuhi kebutuhan menyambut Lebaran. Selain itu sebagai ajang promosi UMKM utamanya produk perikanan, sekaligus untuk memasyarakatkan gerakan gemar makan ikan,” ujarnya. (fri-87)
Piye...
RT/RW, dusun, kelurahan saja susah dan tidak praktis. Kesannya ”ndeso banget”. (081808136567) TIDAK dapat verifikasi di SMP 17 karena tidak dapat menunjukkan fotokopi kartu NISN. Padahal NISN sudah tercantum di dinas. Memang, kartu NISN belum sampai ke tangan siswa. (087700205763)
KEPADA yang berwenang, antre obat di RS Tugu suwene pol tiga sampai empat jam! Apakah tak ada rencana perbaikan pelayanan? (085726188334) YTH Bapak Gubernur, tolong nasib kami eks PLG/PL KBR di Kementerian Kehutanan, kok di preteli tidak dikontrak lagi? (081328730609)
jumlah nilai ujian nasional minimal 24,00, atau rata-rata nilai ujian nasional 6,00. Bagi calon peserta didik dari keluarga miskin yang
tidak memenuhi syarat dan ketentuan nilai ujian tersebut, maka dapat mendaftar melalui seleksi umum. (H89,H41-87)
(Sambungan Hal 21)
BALAI KOTA - Guna menyerap aspirasi warga, Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi menggelar kegiatan buka bersama komunitas, Minggu (5/7) dan tukang sapu jalanan, Senin (6/7). Dalam kesempatan buka bersama dengan komunitas, Hendrar Prihadi mendapat masukan dan gagasan dari warganya yang datang di Rumah Dinas Wali Kota Jalan Rorojonggrang, Manyaran, Minggu (5/7). Dalam dialog interaktif, beberapa tema dibicarakan secara aktif. Mulai dari masalah pariwisata hingga infrastruktur. Dialog tersebut tidak disia-siakan sejumlah komunitas. Menanggapi hal tersebut, Hendi mengapresiasi ide gagasan yang tersampaikan. Menurut Hendi, yang paling penting adalah bagaimana tali silaturahmi terjaga dengan baik. Dirinya juga perlu masukan dari warga, atas proses pembangunan
di kota ini. Wisata Pantai Menanggapi salah satu pertanyaan tentang potensi wisata pantai, Hendi mengakui, Kota Semarang yang geografisnya merupakan daerah pesisir tidak punya wisata pantai yang dikelola oleh pemerintah. Wisata pantai yang ada justru dikelola swasta. Pihaknya berkeinginan membangun wisata pantai yang dikelola pemerintah. Rencana tersebut sudah mendapat persetujuan dewan. Selama tiga tahun anggaran pemkot telah menganggarkan dana pembebasan lahan pesisir di daerah Mangunharjo. Namun hingga kini belum bisa terealisasi lantaran timpangnya nilai appraisal dengan harga dari pemilik lahan. ”Sudah tiga tahun anggaran pembebasan lahan belum bisa terealisasikan, karena ada perbedaan nilai appraisal yang sangat
mencolok antara harga appraisal dengan yang diinginkan pemilik lahan. Ini yang tidak ketemuketemu. Kalau jumlahnya sudah sampai 75 persen, sudah dikuasai pemerintah, sisanya bisa lakukan
(Sambungan Hal 21)
SM/Lanang Wibisono
DIALOG WARGA : Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi ketika berdialog dengan warga yang datang di Rumah Dinas Wali Kota Jalan Rorojonggrang, Manyaran, Minggu (5/7). (87)
(Sambungan Hal 21)
SM/Agus Supriyanto
Barang-barang yang berada di dalam warungnya tertutup rapat. ‘’Beruntung mas, saya tutup lebih awal. Jadi tidak ada barang yang dijarah, tetapi PKL yang lain ada yang dijarah,’’ ujar Rubiyatun. Sementara itu seorang pendukung Persis ditetapkan sebagai tersangka, karena membawa senjata tajam. Chandra Fandi (20) warga Banjarsari, Surakarta membawa sebilah samurai dengan panjang 75 sentimeter. Hal itu disampaikan Kapolsek Gajahmungkur, Kompol M Ridwan, kemarin. Samurai tersebut ditemukan petugas saat pendukung Persis Solo akan meninggalkan Jatingaleh. Petugas memeriksa seluruh suporter tim tamu dengan menyisir satu-persatu pengen-
BPN... (Sambungan Hal 21)
SM/dok
LOMBA FOTO : Dalam rangka memeriahkan beroperasinya Plaplay Indoor Themepark, digelar lomba photo on the spot dan photo selfie. Kegiatan diselenggarakan di Plaplay Indoor Themepark, Semarang Town Square (Setos) lantai 1-3. Juara 1-3 yakni Hardijanto (008), Deddy Award (014), Stephen Angling (028), harapan 1-3 adalah Rio Basunindyo (001), Miftakudin (024), Bayu Kurniawan (016). Untuk favorit Bharata (018) dan Katrien (021). Adapun juara 1-3 plaplay photo selfie adalah @putrimahendra, @mariameliany, @tirzaalvina1303. Harapan 1-3 @herylie0212, @ayuri_christie, @ronaldxiauw. Pengambilan hadiah mulai Rabu (8/7) pukul 10.00- 17.00 di De Cafe Resto MG Suite Hotel Jl Petempen nomor 294. (87)
PAK Wali, ada penggunaan beberapa alamat di Semarang belum jelas. Contoh : apa nama jalan dari Kali Pancur ke Gunungpati? Dari Gunungpati ke Ungaran? Menyulitkan pencari alamat. Kalau
Kuota...
PKL...
KUNJUNGAN HOTEL TJOKRO : General Manager Tjokro Style Hotel Yogyakarta, Irene, didampingi Sales Executive Ririn Yustikarini berkunjung ke Kantor Redaksi Suara Merdeka, belum lama ini. Kunjungan dalam rangka memperkenalkan hotel baru itu, yang akan dibuka 17 Juli 2015 mendatang. Mereka diterima Wapemred Gunawan Permadi dan Redaktur Pelaksana Ananto Pradono. (87)
konsinyasi. Tapi kalau dari startnya harga sudah njomplang jauh, ya saya rasa perlu ada sebuah terobosan lain supaya lahan tersebut bisa dimiliki pemerintah,” ujarnya. (H71,H35-87)
”Jika warga menolak pindah, itu karena mereka punya hak sebab sudah ada sertifikat,” ujarnya. Namun sejauh ini, PTKAI belum ada permintaan apa-apa baik ke BPN maupun ke pengadilan. Meski mnurut catatan PT KAI, tanah tersebut masih masuk aset mereka, dan surat pelepasan itu tidak sah karena mereka punya
Golkar... (Sambungan Hal 21) Sebelumnya Partai Golkar Kota Semarang juga menggelar uji kompetensi terhadap empat kandidat yang mendaftar untuk diusung pada pemilihan kepala daerah (pilkada) setempat. Empat kandidat hadir dalam uji kompetensi yang digelar Golkar di Hotel Pandanaran Semarang, yakni Soemarmo Hadi Saputro, Mahfudz Ali, Djoko Setijowarno, dan Rudy Sulaksono. Sesuai
Penerimaan siswa miskin dengan kuota minimal merupakan ketentuan peraturan wali kota yang menjadi acuan PPD 2015 Kota Semarang. Peraturan Wali Kota Semarang Nomor 4 Tahun 2015 tentang Sistem dan Tata Cara PPD menyebutkan, setiap sekolah wajib melaksanakan program ramah sosial. Yakni penerimaan siswa dari keluarga tidak mampu secara ekonomi minimal 20 persen dari daya tampung sekolah. Syarat khusus untuk pendaftaran di SMA adalah memiliki
dara. ”Dalam sweeping, ditemukan sebilah samurai. Sweeping dari petugas untuk menghindari adanya tindak kriminal dari suporter tim tamu. Batu, kayu, dan benda-benda berbahaya diminta untuk dibuang,” ujarnya. Ditahan Dua orang rekannya yang sebelumnya ikut diamankan saat sweeping pada Minggu (5/7) dini hari dilepaskan, karena tidak terlibat tindak pidana. ”Dua orang lainnya dilepaskan. Satu orang ditahan dengan dijerat Undang Undang Darurat Nomor 7 tahun 1955,” tuturnya. Terkait keluhan warga seputar pengrusakan di sekitar Jalan Karangrejo, Ridwan mengaku belum mendapatkan laporan resmi ke pihak kepolisian. Laporan resmi baru dari Dwiyanto (55), Lurah Dadapsari, Semarang Utara yang sepeda motornya terbakar. Sepeda motor Suzuki Shogun
H-9918-RS inventarisir Pemkot Semarang yang ditempatkan di Kelurahan Dadapsari terbakar dalam kericuhan di depan Kantor PLN Distribusi Jateng-DIY di Jatingaleh, Jalan Teuku Umar. ”Kami masih menyelidiki kebakaran sepeda motor itu. Ada CCTV di sekitar lokasi, tapi belum diperiksa. Belum tahu bisa dijangkau apa tidak,” ujarnya. Kepala Satuan Reserse Kriminal Polrestabes Semarang, AKBP Sugiarto menambahkan, pihaknya belum akan mengusut kericuhan tersebut. Pasalnya melibatkan banyak orang dan kesulitan untuk mencari orang perorang. ”Orangnya sangat banyak sekali waktu kericuhan. Kami sudah mengamankan suporter tim pendukung dan tidak ada insiden lagi. Fokus kami saat itu pengamanan dan menghalau suporter tuan rumah yang menyerang,” ungkapnya. (K18, H74,K44-87)
Arus...
dasar hukum sendiri. ”Kalau mau diserahkan ke pengadilan silakan, tergantung PT KAI apakah mau memberi ganti rugi atau tidak. Kalau memang diputuskan tidak sah oleh pengadilan, kami akan membatalkan dan menyatakan tidak sah,” katanya. Musyawarah Karena itu, menurut Setiadjid solusi terbaik adalah musyawarah. Pihaknya beserta DPRD Jateng, PT KAI Daop IV, dan perwakilan masyarakat akan mengecek ke lapangan berapa warga yang
sudah memiliki sertifikat dan belum. ”Cek lokasi menunggu undangan dari DPRD Jateng dan kesiapan dari PT KAI serta masyarakat. Nanti ketika cek lokasi, kita akan lihat dalam peta. Soal masjid dan madrasah yang akan dipindahkan lokasinya, semua dilakukan setelah cek lokasi selesai,” urainya. Ketua Forum RW Kelurahan Tanjung Mas, Suparjo mengatakan, sertifikat yang dimiliki warga Kebonharjo telah didapat melalui
proses yang cukup panjang, dimulai sejak tahun 2000. Kemudian sertifikat resmi diterbitkan pada 2001. ”Saat itu ada program ajudikasi, dimana setiap warga membayar Rp 125.000 per surat yang diterbitkan,” ujarnya. Sebelum penerbitan sertifikat tersebut telah diadakan pertemuan beberapa hari di Balai Kota Semarang yang menghadirkan pihak terkait seperti Wali Kota Semarang Sukawi Sutarip saat itu, PT KAI Daop IV, dan warga.
Dalam pertemuan tersebut PT KAI tidak bisa memberikan bukti yang kuat terkait kepemilikan lahan, maka diputuskan area tersebut untuk kepentingan warga seusai dengan hasil kesepakatan bersama. ”Saat itu PT KAI hanya bisa menunjukan gambar peta tanah saat zaman Belanda (gonkart), yang dinilai tidak bisa menjadi bukti yang kuat sebagai status kepemilikan,” kata pria yang saat itu menjadi panitia ajudikasi Kebonharjo. (J8-87)
mekanisme dan aturan di Golkar, kata dia, proses penjaringan dan penyaringan, serta pengusulan menjadi kewenangan DPD II Golkar Kota Semarang, namun keputusan akhir tetap di DPPPartai Golkar. ”Dari hasil berbagai tahapan seleksi, akhirnya kami mengajukan dua nama tersebut ke DPP Partai Golkar untuk diberi restu,” katanya. PDI Perjuangan Terpisah, Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Kota Semarang menyatakan kesiapannya untuk menghadapi koalisi besar pada Pemilihan Wali Kota dan
Wakil Wali Kota Semarang 2015. ”Apabila memang terjadi koalisi besar, kami sudah memperhitungkan sejak awal,” kata Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPC PDI Perjuangan Kota Semarang, Supriyadi. Hal itu diungkapkannya menanggapi delapan partai politik (parpol) di Kota Semarang yang menggagas untuk membangun koalisi besar menghadapi Pilwakot Semarang 2015. Delapan parpol itu, yakni Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Golkar, Demokrat,
Gerindra, Partai Amanat Nasional (PAN), Nasdem, dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Supriyadi menegaskan, PDI Perjuangan harus siap dengan kondisi apapun dengan rekomendasi yang sudah turun jauh-jauh hari dibanding parpol lain. Ia mengatakan PDI Perjuangan sudah bergerak untuk melakukan konsolidasi sampai tingkat bawah dan bersosialisasi dengan masyarakat di saat parpol lain masih dalam tahap penjajakan. ”Jika pun terjadi head to head pada Pilwakot Semarang 2015,
kami akan lebih siap lagi,” kata Supriyadi yang juga Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Semarang itu. Sebelumnya, delapan parpol menggagas untuk membangun koalisi besar menghadapi Pilwakot Semarang 2015. Dua koalisi yang sudah terbangun, yakni Koalisi Tugumuda (PKS, Golkar, dan Demokrat), serta Koalisi Garuda Matahari yang dibangun GerindraPAN juga menyatakan kesiapannya membangun koalisi besar beserta PKB, Nasdem dan PPP. (H71,H35-87)
(Sambungan Hal 21) Kepala UPTD Terminal Terboyo Slamet Widodo memprediksi, arus mudik akan krodit mulai H-7. Untuk puncak arus mudik dipastikan akan berlangsung pada H-2 & H- 1. Pihaknya akan mempersiapkan angkutan sebanyak 866 unit bus. Jumlah itu terdiri dari 152 bus antar kota antar provinsi (AKAP), 455 bus antar kota dalam provinsi (AKDP), 102 nonbus antarkota (NBAK), 157 bus kota termasuk 20 BRT. Ditambah 50 bus cadangan dari Organda yang siap on call jika sewaktu-waktu dibutuhkan. ’’Jumlah tersebut dinilai sangat cukup. Apalagi saat ini ada program angkutan mudik gratis dari beberapa instansi pemerintah maupun swasta.’’ Manajer Humas PT KAI Daop IV menerangkan, dalam melancarkan dan mengamankan arus mudik pihaknya akan dibantu oleh 279 Brimob dan 20 Provost TNI. Personel tersebut akan beroperasi mulai 10-27 Juli 2015 yang akan ditempatkan di stasiun dan KA. Untuk posko lebaran akan berlangsung 2-27 Juli 2015. ’’Kami memprediksi jumlah penumpang kereta api diprediksi mencapai 367.811 orang atau naik 2,3 % dibandingkan tahun sebelumnya, yang mengangkut 359.698 orang,’’ tuturnya. (fri,H84-87)
SELASA, 7 JULI 2015
Mercon Meledak saat Diracik, 2 Warga Luka KARANGANYAR - Saidina (55) dan Jumadi (26), warga RT 3 RW 3 Kelurahan Blumbang, Kecamatan Tawangmangu, menderita luka akibat ledakan mercon yang sedang diraciknya. Akibat peristiwa yang terjadi Senin (6/7), Saidina kini dirawat di rumah sakit, sementara Jumadi menjalani rawat jalan. Peristiwa terjadi saat Saidina sedang meracik bahan pembuat mercon di rumahnya. Tak lama berselang, datang Jumadi yang kemudian membantunya. Saat keduanya sedang meracik petasan, tibatiba terjadi ledakan. Warga yang mendengar ledakan, bergegas datang menolong Saidina dan Jumadi. Keduanya dilarikan ke Puskesmas Tawangmangu untuk mendapat perawatan. Saidina yang mengalami luka parah, kemudian dirujuk ke salah satu rumah sakit di Solo. Kakinya sobek dan kulit kedua tangannya terkelupas, akibat ledakan itu. Sedangkan Jumadi hanya mengalami luka ringan dan diperbolehkan pulang, setelah dirawat beberapa saat. Lurah Blumbang Sugiarto saat dikonfirmasi membenarkan adanya peristiwa itu. Menurutnya, Saidina sehari-hari memang membuat petasan. ‘’Tidak hanya saat Ramadan. Di hari biasa, dia juga membuat petasan. Warga sudah kerap memperingatkan, tapi tidak digubris. Warga sudah malas memperingatkan lagi,’’ katanya. Tidak diketahui, ke mana Saidina menjual petasan buatannya. ‘’Warga sekitar jarang membeli petasan padanya,’’ ujarnya. Beruntung, akibat ledakan itu, rumah yang ditempati Saidina tidak rusak. Hanya kertas dari petasan yang meledak berserakan dan menempel di dinding. Kapolsek Tawangmangu AKP Riyanto mengatakan, Saidina biasanya membuat petasan untuk dipakai sendiri. ‘’Tidak dijual,’’ jelasnya. Polisi saat ini tengah menyelidiki kejadian itu. Tiga biji petasan berdiameter 1 cm, diamankan dari lokasi kejadian untuk keperluan penyelidikan. ‘’Pemeriksaan saksi kunci menunggu kondisi Saidina pulih,’’ imbuhnya. (H44-50,48)
SM/ Anton WH
GELAR PERKARA: Wakapolres Kompol Yunaldi saat gelar perkara kasus perjudian di Mapolres Kudus, Senin (6/7) siang. (24)
15 Kasus Judi Ditangani Polres KUDUS - Sejak Januari hingga awal Juli, Satreskrim Polres Kudus menyidik 15 kasus perjudian. Sebagian besar merupakan judi toto gelap dan dadu. Sebanyak 29 tersangka telah diproses sesuai hukum yang berlaku. Kapolres Kudus AKBP M Kurniawan melalui Wakapolres Kompol Yunaldi mengemukakan hal tersebut kepada Suara Merdeka, Senin (6/7). Pekan ini, lima pejudi berikut barang buktinya kembali ditangkap. ‘’Mereka akan diproses sebagaimana mestinya,’’tegasnya. Meskipun saat ini memasuki bulan Ramadan, tetapi aksi perjudian masih saja terjadi. Pihaknya memastikan akan tetap menggencarkan penindakan kasus itu. Aparat juga mulai mewaspadai perjudian online yang juga mulai marak di sejumlah daerah. Pemberantasan perjudian yang merupakan salah satu program kerja Kapolri dipastikan sudah dilakukan semaksimal mungkin di wilayah Polres Kudus. ‘’Semua jenis perjudian akan ditindak,’’ paparnya. Ditambahkan Kasat Reskrim AKP Hepy Pria Ambara, petugas sudah berusaha keras untuk menekan berbagai jenis perjudian di Kota Keretek. Hanya saja, sejauh ini masih saja ada pelaku yang melakukan perbuatan tersebut. ‘’Kalau mengurangi mungkin dapat, tetapi menghilangkan sama sekali diperkirakan sulit,’’ imbuhnya. Selama ini, pelaku yang ditangkap sebagian besar merupakan pengepul atau pembeli togel. Sangat jarang diangkap bandar besar yang mengotaki kegiatan tersebut. Disinggung terkait hal itu, perwira pertama menyatakan pelaku selalu menggunakan sistem sel. Artinya, jejaring informasi biasanya putus di tengah jalan. Penyelidikan Hal tersebut tentu sangat menyulitkan penyelidikan lebih lanjut. Meskipun begitu, berbagai upaya tetap dilakukan untuk mengungkap dan memburu si bandar besar. Berbagai alasan dikemukakan oleh pelaku perjudian. Salah satunya, berdalih sekadar mengisi waktu luang. Meskipun begitu, jerat hukum dipastikan akan tetap diberlakukan. ‘’Proses hukum akan tetap diberlakukan,’’ ungkapnya. (H8-24,48)
800 Kg Mi Kuning Disita Polres ● Diduga Berformalin SUKOHARJO - 800 Kilogram mi yang diduga berformalin diamankan jajaran Satreskrim Polres Sukoharjo dari Nguter dan Kartasura. Selain mi, petugas juga menyita sejumlah bahan pengawet di antaranya borax, formalin dan zat pewarna.
SM/Heru Susilo
MI BERFORMALIN : Kapolres Sukoharjo AKBPAndy Rifai meminta keterangan dari dua pelaku pengedar mie berformalin, kemarin.(50)
SMA/SMK Klaten Bakal Terapkan Lima Hari Sekolah KLATEN - Mulai tahun ajaran baru 2015/2016 mendatang, Dinas Pendidikan Klaten akan menerapkan lima hari sekolah untuk jenjang SMA/SMK negeri di Kabupaten Klaten. Dengan demikian, siswa SMA/SMK negeri hanya akan sekolah SeninJumat, adapun Sabtu untuk ekstrakurikuler. Program tersebut merupakan tindak lanjut dari Surat Edaran (SE) Gubernur Jawa Tengah tentang program lima hari sekolah. Untuk mempersiapkan pelaksanaan program tersebut, Dinas Pendidikan sudah melakukan sejumlah persiapan terutama sosialisasi kepada orang tua/wali murid. ‘’Program lima hari sekolah baru akan diberlakukan untuk SMA/SMK dahulu. Untuk tingkat SD dan SMP menurut rencana, baru akan dimulai di bekas rintisan sekolah bertaraf internasional
(RSBI),’’ kata Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Klaten, Pantoro kepada wartawan di ruang B1 Setda Klaten, Senin (6/7). Untuk merealisasikan, hal yang paling penting untuk dilakukan adalah pengaturan jadwal pelajaran. Jadwal semula yang diperuntukkan untuk enam hari, harus diatur untuk lima hari sekolah. Pengaturan jadwal dan berbagai kegiatan akan diserahkan kepada masing-masing sekolah. Meski demikian, dipastikan jumlah jam belajar selama sepekan tidak akan dikurangi. Bila program tersebut diterapkan nantinya, maka siswa hanya akan belajar pada hari Senin sampai Jumat. Sedangkan hari Sabtu akan digunakan untuk ekstrakurikuler, siswa hanya libur pada Minggu. Tujuan Positif ‘’Dari enam menjadi lima hari, otomatis jam bejalar di sekolah menjadi lebih lama setiap hari,
karena tidak ada pengurangan jam pelajaran. Sebelumnya siswa sekolah pukul 07.00-13.00, setelah lima hari sekolah maka akan sekolah antara pukul 07.0015.00,’’tambah Pantoro. Pengaturan tersebut sudah disesuaikan dengan aturan yang dibuat Kementerian Pendidikan Nasional. Program tersebut disusun dengan tujuan positif, yakni agar anak tidak terlalu sibuk dengan kegiatan sebagai murid. Dengan begitu, mereka bisa mempunyai waktu lebih banyak bersama keluarga. Kasi SMA/SMK Dinas Pendidikan Klaten, Lasa menambahkan, program lima hari sekolah baru akan diberlakukan untuk SMA/SMK negeri dahulu. Sedangkan untuk sekolah swasta, akan diserahkan kepada sekolah masing-masing. Saat ini, sudah ada sekolah swasta yang menerapkan lima hari sekolah.(F5-76,48)
Kapolres Sukoharjo AKBP Andy Rifai menjelaskan pengungkapan kasus tersebut berawal dari informasi masyarakat. Penelusuran keberadaan mi berformalin tersebut diawali dari Kecamatan Nguter. Di sana petugas mendapatkan mi tersebut dan setelah dikembangkan pemilik mi mengaku mendapatkan dari Kartasura. Begitu mendapat laporan, petugas langsung melakukan penyelidikan ke Kartasura. Tepatnya di kampung Mangkubumen, Ngadirejo. Di sana, petugas mendapati Wahyu Hariyanto (27), distributor mi asal Boyolali, bersama dengan mi kuning siap edar. Dari sana petugas kemudian mengambil sample mi tersebut untuk diteliti di laboratorium. Dari hasil penelitian, mi mengandung borax dan formalin. ”Wahyu yang saat itu posisinya sebagai sopir kami amankan dan interogasi. Hasil interogasi tersebut mengarah pada produsen mi yang ada di Boyolali,” terang AKBPAndy. Begitu mendapat informasi mengenai keberadaan produsen, kata Kapolres, anggota bergerak ke Boyolali. Tepatnya ke Sambirejo, Desa Winong. Setiba di lokasi, polisi kemudian mengamankan Mulyono EKo Saputro (30) yang merupakan produsen mi tersebut. Bersama tersangka, petugas mengamankan ratusan mi kuning berformalin, ember, tong, terigu dalam karung, bubuk borax serta zat pewarna dan satu unit mobil yang selama ini digunakan untuk menjual mi. ”Modus atau proses membuat mi berformalin itu menggunakan tong untuk mencampur tepung terigu. Dari sana kemudian pelaku mencampurkan zat berbahaya berupa cairan pewarna, borax dan air. Setelah adonan jadi, mi dimasukkan ke mesin cetak untuk produksi,” jelas Kapolres. Kartasura sendiri, lanjut Kapolres, merupakan tempat transit mi. Jadi pembeli yang akan mengambil langsung datang ke lokasi tersebut. Berdasarkan keterangan dari pelaku, mi tersebut sudah beredar di wilayah Soloraya. Khususnya di Sukoharjo, Wonogiri dan daerah sekitarnya. Mereka sudah memproduksi mi tersebut sejak Deseber 2014 lalu. Biasanya mi yang mereka produksi digunakan untuk membuat mi ayam atau mi rebus jawa. Rp 10 miliar Atas perbuatan para pelaku, petugas akan menjerat mereka dengan Pasal 136 huruf b dan pasal 75 (1) huruf b UURI No.18 tahun 2012 tentang Pangan dan atau pasal 24 ayat (1) UURI No.47 tahun 2014 tentang Perdagangan dengan ancaman hukuman maksimal lima tahun penjara.Dendanya paling banyak Rp 10 miliar. Menurut Kapolres, mi yang dicampur bahan-bahan berbahaya tersebut tidak baik untuk kesehatan. Sebab, ada campuran zat kimia di dalam mie tersebut. Karena itu, masyarakat diminta untuk waspada dan hati-hati ketika akan berbelanja, khususnya mi kuning. ”Salah satu ciri yang mudah dikenali, mi tersebut mengandung formalin pasti tidak dikerubungi lalat. Kalau mi murni tanpa formalin, pasti dikerubungi lalat,” beber AKBPAndy. Pihaknya juga meminta agar pihak Pemkab, dalam hal ini Disperindag melakukan operasi pasar untuk memantau barangbarang kebutuhan masyarakat. Khususnya menjelang Lebaran ini. Harapannya, barang kebutuhan yang akan digunakan masyarakat tersebut benar-benar steril dari bahan-bahan berbahaya. (H46-50,48)
Pengawasan Pantura Timur Dibagi Tiga KUDUS - Kepolisian resort Kudus akan membagi pengawasan tiga jalur mudik di wilayahnya. Masing-masing bagian wilayah akan diserahkan kepada seorang perwira. Mereka bertanggung jawab sepenuhnya atas keamanan dan kelancaran arus mudik maupun mobilitas warga setempat. Kapolres Kudus AKBP M Kurniawan mengemukakan hal tersebut kepada Suara Merdeka, Senin (6/7). Ditambahkannya, tiga perwira tersebut pada saatnya nanti akan diberikan tugas untuk memantau jalur. ‘’Pemantauan akan dilakukan secara intensif setiap harinya,’’ katanya. Setiap 30 menit, personel akan
bergerak dari satu ujung Kota Keretek ke ujung lainnya. Di jalan, mereka akan bertemu dan mengkoordinasikan kondisi yang dihadapi. Bila menemui kendala, akan langsung dicarikan solusinya. ‘’Pada saatnya nanti, kami akan memberlakukan hal tersebut,’’ ungkapnya. Aman Melalui upaya seperti itu, pihaknya mengharapkan dapat mendeteksi dini berbagai potensi ketersendatan maupun gangguan keamanan di jalanan. Petinggi Polres Kudus tersebut menyebut, personel Polres sudah siap diterjunkan untuk pengamanan arus mudik dan balik. ‘’Tentu, kami juga akan
didukung oleh Kodim dan unsur lainnya,’’paparnya. Sebenarnya, pihaknya tidak melihat adanya potensi gangguan keamanan yang serius saat terjadi peningkatan mobilitas warga ke Kota Keretek. Namun begitu, berbagai antisipasi tetap harus dilakukan. ‘’Kita tentu harus mengantisipasi dengan sebaik mungkin,’’ tegasnya. Meskipun begitu, juga tidak akan melakukan persiapan secara ekstrim seperti penyiapan penembak jitu atau sniper. Menurutnya, kondisi Kudus masih relatif aman sehingga belum memerlukan hal tersebut. ‘’Kita belum akan menggunakan personel seperti itu,’’ ujarnya. (H8-44,48).
SM/ Anton WH
JALAN LINGKAR: Kondisi jalan lingkar Tenggara yang menjadi akses utama Semarang - Surabaya, Senin (6/7) siang.(44)
Belasan Desa Mulai Kekeringan REMBANG - Sebanyak lima belas desa di empat kecamatan Kabupaten Rembang mulai terkena dampak kemarau panjang. Sebagian besar wilayah mereka sudah mengalami kekeringan sehingga terpaksa mengajukan bantuan air bersih kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Rembang. Belasan desa itu, masing-masing berada di Kecamatan Sulang, Bulu, Sale serta Sumber. Di Kecamatan Sulang ada dua desa, yakni Sulang dan Pranti. Bulu juga ada dua desa, masingmasing Lambangan Wetan dan Pondokrejo. Sale ada satu desa, yakni Bitingan. Sedangkan Kecamatan Sumber sementara ini menjadi wilayah terbanyak mengalami
kekeringan yakni mencapai sepuluh desa, masing-masing Tlogo Tunggal, Ronggomulyo, Sumber, Logede. Kedungtulub, Pelemsari, Krikilan, Logung, Bogorejo serta Poibayem. Sepekan ini, BPBD akan melakukan survei lapangan di desa pengaju bantuan air bersih. Tujuannya, untuk menentukan kapasitas air yang nanti akan digelontorkan ke desa tersebut. Secara administrasi, distribusi air bersih baru bisa dilakukan setelah ada surat pernyataan dari Bupati Rembang soal adanya daerah kekeringan. Namun, kemungknan besar distribusi air bersih akan mulai dilakukan pada pekan depan. ‘’Selama sepekan ini kami akan melakukan survei lapangan di sejumlah desa. Kami tidak
ingin bantuan air bersih yang disalurkan tidak sesuai dengan kondisi di lapangan,’’ kata Kabid Darurat dan Logistik BPBD Rembang, Harjono, Senin (6/7). Tahun ini, total anggaran untuk kekeringan adalah Rp 300 juta. Perinciannya, Rp 270 juta untuk pengadaan air, sedangkan Rp 30 juta untuk keperluan administrasi. Dengan anggaran sebesar itu, maka dipastikan tahun ini akan ada bantuan sekitar 1.380 tangki air bersih. Sebab, PDAM Rembang tahun ini memutuskan menaikan harga air bersih untuk bantuan desa kekeringan. Jika tahun lalu, harga air bersih dipatok Rp 175 ribu tiap tangki ukuran 5.000 liter, maka tahun ini dengan ukuran sama harga mencapai Rp 195 ribu.(lee-44,48)
SELASA, 7 JULI 2015
SK Pengunduran Diri Wali Kota Belum Terbit PEKALONGAN - Wali Kota Pekalongan M Basyir Ahmad belum menerima Surat Keputusan (SK) pengunduran diri sebagai Wali Kota Pekalongan periode 2010-2015 per 6 Juli dari Menteri Dalam Negeri Tjahyo Kumolo, Senin (6/7). Meskipun demikian, ia sudah berpamitan dengan jajaran Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemkot Pekalongan. ”Belum turun,” ucapnya singkat melalui SMS kepada Suara Merdeka, Senin (6/7) sore. Sehari sebelumnya, di sela-sela acara buka puasa bersama dan Shalat Tarawih bersama jajaran PNS Pemkot Pekalongan di Ruang Amarta Setda Kota Pekalongan, Minggu (5/7), ia mengaku pasrah dan menyerahkan keputusan tersebut di tangan Menteri Dalam Negeri. ”Kalau SK (surat keputusan pengunduran diri) keluar, saya akan dengan senang hati menerimanya. Kalau sebulan lagi, juga akan saya terima dengan senang hati. Kapan pun SK keluar, saya terima dengan senang hati,” ucapnya. Namun meskipun SK pengunduran dirinya belum keluar, ia tidak lagi menempati ruang kerja yang selama sepuluh tahun ditempatinya dalam menjalankan roda pemerintahan. Beberapa waktu lalu ia mengatakan, apabila SK Menteri Dalam Negeri tentang pengunduran dirinya tidak terbit, ia akan menjalankan tugas sebagai Wali Kota di luar ruang kerjanya di Kompleks Pemkot Pekalongan. Mulai Pindahan ”Saya sudah ada keinginan untuk mundur pada tanggal 6 Juli 2015. Kalau SK-nya tidak keluar, saya tidak akan menempati ruang kerja saya lagi. Hari ini (Minggu, 5 Juli) sudah mulai pindahan. Besok sudah tidak ada lagi tulisan ruang wali kota,” tuturnya. Rencananya, ia akan menempati Ruang Kresna Setda Kota Pekalongan yang selama ini digunakan sebagai ruang rapat. Sedangkan ruang kerja wali kota yang lama, nantinya akan digunakan sebagai ruang rapat. Dari pengamatan Suara Merdeka di ruang kerja wali kota yang lama, Senin (6/7), sudah tidak ada lagi tulisan ”ruang wali kota” di atas pintu masuk ruang tersebut. Di dalam ruangan, sejumlah barang-barang pribadi sudah dipindahkan. Meja bundar yang selama ini digunakannya menerima tamu dan wartawan, sudah bersih. Barang-barang yang selama ini ada di meja bundar seperti buku,Alquran Cordoba dan kalender sudah dipindahkan. Ajudan Wali Kota, Bustanul Huda mengatakan, barang-barang pribadi wali kota yang selama ini ada di ruang kerja wali kota dipindahkan ke rumah. ”Barang-barang pribadi dibawa ke rumah. Sedangkan barang-barang milik Pemkot dipindahkan ke kantor Ristekin (Riset, Teknologi dan Inovasi),” tuturnya, Senin (6/7). Wali Kota mengundang semua kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) beserta staf, camat dan lurah se-Kota Pekalongan untuk berbuka bersama dan Shalat Tarawih bersama di Ruang Amarta Setda Kota Pekalongan, Minggu (5/7). ”Saya ingin silaturahmi sekaligus pamitan,” ucapnya. Dalam sambutannya, ia meminta maaf kepada para PNS beserta staf dan di jajaran Pemkot Pekalongan karena pada awalnya sempat meragukan etos kerja mereka. ”Namun setelah berjalan bersama selama sepuluh tahun, ternyata PNS di sini memiliki etos kerja yang sungguh baik, bahkan tak sedikit yang bekerja bersama saya tanpa kenal waktu dan hari libur sehingga kita mendapatkan banyak penghargaan baik di tingkat regional, nasional maupun internasional,” paparnya. Ia juga menyampaikan terima kasih atas bantuan para PNS sehingga selama ia menjabat sebagai wali kota, Kota Pekalongan mendapat berbagai penghargaan tersebut. Kepada para PNS Pemkot Pekalongan, ia berpesan agar melaksanakan shalat tepat waktu. Hal inilah, yang menurut dia belum bisa dilakukannya. ”Kalau dipanggil gubernur cepat-cepat datang. Tapi kalau dipanggil Allah, kadang ditunda. Padahal, kalau kita taat mungkin akan lebih banyak diberikan pertolongan. (K30-15,48)
Ciregol Siap Dilewati BUMIAYU - Jalan baru Ciregol sepanjang 540 meter siap digunakan untuk mendukung kelancaran arus pemudik di jalur Tegal-Purwokerto.
SM/Teguh Inpras
SIAP DIGUNAKAN : Jalan baru Ciregol kini sudah dilapisi material agregat. Jalan sepanjang 540 meter ini siap digunakan untuk mendukung kelancaran pemudik di Ciregol jalur TegalPurwokerto.(15)
Masih Ada Raskin Berkualitas Rendah ● Hasil Sampel ke Tim Pemkab PURWOKERTO - Hasil pengiriman sampel penyaluran raskin jatah bulan Juli yang diajukan bulan Juni lalu, ternyata masih ada laporan temuan beras subsidi tersebut masih berkualitas rendah, berwarna cokelat dan kondisi remuk. Padahal sebelumnya Pemkab bersama Buliog setempat menyatakan raskin yang disalurkan menggunakan beras hasil panenan baru. Kepala Bagian Perekonomian Setda Banyumas, Sugiyanto, mengatakan dari sampel 27 kecamatan yang dikirim ke tim kabupaten ternyata ada satu kecamatan yakni Kalibagor yang menerima penyaluran raskin dengan kualitas rendah. ''Temuannya di Desa Kalicupak Lor dan Kalisorga Wetan, raskin yang diterima masyarakat dari laporan dan sampel kondisinya kurang bagus,'' katanya, kemarin. Menurut dia, pihaknya baru sebatas menerima laporan dari sampel yang dikirim masing-masing kecamatan. Terkait penyebabnya apa belum mendapatkan laporan jelas. ''Belum tahu apakah karena masih menggunakan stok lama atau bagaimana. Informasinya masih kita kumpulkan,'' katanya. Dari hasil temuan itu, lanjut dia, akan menjadi bahan evaluasi bersama agar penyaluran tahap berikutnya tidak terulang kejadian seperti di beberapa desa di Kecamatan Kalibagor. Pihaknya juga akan segera berkoordinasi dengan Bulog Sub Divre IVBanyumas dan pihak kecamatan setempat. ''Penyebab dan solusinya seperti apa, baru akan kita bahas
dalam rapat Kamis (9/7) mendatang,'' kata dia. Belum Ada Keluhan Humas Bulog Sub Divre IV Banyumas, M Priyono, mengatakan untuk penyaluran raskin jatah Juli yang diajukan Juni lalu sejauh ini pihaknya belum mendapat keluhan dari masyarakat. ''Biasanya kalau ada raskin dengan kualitas rendah masyarakat langsung komplain, tapi sampai sekarang belum ada komplain,'' kata dia terpisah. Lebih jauh dia mengatakan, jika ada sampel dengan kualitas rendah seharusnya raskin tersebut langsung dikembalikan. Namun hingga saat ini belum ada raskin yang dikembalikan. ''Sampel raskin itu diambil sebelum terdistribusikan ke masyarakat. Jika memang ditemukan kualitas rendah , seharusnya beras tersebut tidak dibagikan. Karena sudah disetujui Pemkab, berarti raskin tersebut layak komsumsi,'' terangnya. Terkait informasi tersebut, kata dia, pihaknya juga sudah melakukan pengecekan ke lokasi, namun tidak ada keluhan dari masyarakat terkait hal tersebut maupun ditemukan raskin dengan kualitas rendah. ''Tidak ada. Kami sudah melakukan pengecekan langsung ke lokasi,'' tegasnya. Dia menilai, dari sampel yang dikirimkan tersebut tidak bisa mewakili kualitas raskin di lapangan terus dinilai rendah semua di wilayah tersebut. ''Itu kan cuma satu sendok, jadi saya rasa tidak bisa mewakili raskin yang disalurkan ke masyarakat,'' jelasnya.(G22-17,48)
Jalan ini meski belum sempurna nantinya akan digunakan untuk lintasan kendaraan dari arah Purwokerto. Sementara pemudik dari arah Tegal melewati jalur lama. Pantauan Suara Merdeka pada Senin (6/7) atau H11 Lebaran, jalan baru yang berada di atas jalan lama tersebut sudah dilapisi dengan material agregat. Sejumlah alat berat juga terpantau masih bekerja di lokasi. Ada yang melakukan pemadatan badan jalan maupun bahu jalan. "Ya sesuai dengan rencana, jalan baru ini siap digunakan untuk kelancaran arus mudik di Ciregol," kata Pejabat Pembuat Komitmen (PPKom) Tegal-Batas Banyumas Bina Marga Wilayah Tegal, Farman Ali saat dikonfirmasi, kemarin. Dia menjelaskan, jalan baru dibangun sebenarnya untuk mengantisipasi kerawanan pada jalan lama tepatnya pada tanjakan Ciregol kilometer 115+650. Menurut dia, tanjakan tersebut rawan ambles karena merupakan daerah bidang gelincir. "Untuk penyelesaian secara sempurna ditarget akhir tahun ini," katanya. Tunggu Koordinasi Kapan jalan baru tersebut digunakan? Farman menjelaskan, pihaknya masih harus menunggu koordinasi dengan Polres dan Dinas Perhubungan. "Prinsipnya siap digunakan untuk mendukung kelancaran. Kapan kepastiannya masih menunggu hasil koordinasi dengan pihak terkait," katanya. Selain jalan baru, juga tengah dikebut penanganan perkuatan tebing Sungai Glagah di kilometer 115+900. Pekerjaan tersebut dilakukan untuk mendukung badan jalan dari bahaya longsor. "Sejauh ini tidak ada pergerakan tanah. Ciregol siap dilewati pemudik," tuturnya. Di bagian yang lain, Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kabupaten Brebes juga membenahi jalur alternatif Ciregol yakni ruas Karangsawah-Purwodadi-Ciregol. Menurut Kepala UPTD DPUTR Wilayah Bumiayu, Suharto, jalan alternatif siap digunakan sewaktu-waktu jalur utama Ciregol bermasalah. "Badan jalan relatif mulus. Hanya saja, jalur alternatif ini untuk kendaraan kecil," kata dia.(H51-15,48)
Konsumsi Masyarakat Meningkat
JalurAlternatif Mudik Bergelombang ● DPU Lakukan Penambalan KEBUMEN- Menjelang arus mudik Lebaran 2015 ini, kondisi sejumlah ruas jalan alternatif masih belum seperti yang diharapkan. Bahkan dari total panjang jalan kabupaten 958 km, sepanjang 145 km saat ini masih rusak berat. Seperti kondisi ruas jalan Guyangan Desa Purwodeso Kecamatan Sruweng ke Petanahan yang merupakan salah satu jalur alternatif mudik dari arah barat yang saat ini masih bergelombang. Sekitar 500 meter atau setengah kilometer kondisinya sangat parah dan baru bisa diuruk DPU dengan penambalan setempat atau sporadis. Demikian pula ruas jalan alternatif di sepanjang jalan Daendels atau jalan selatan-selatan Jateng dari Petanahan-Mirit pun umumnya masih bergelombang. Namun kewenangan perbaikan Jalan Daendels ada di Bina Marga Jateng. Adapun sejumlah ruas jalan alternatif kabupaten, seperti Ambal-Kambalan Kutowinangun dan Gentan Prembun-Mirit sudah ditangani secara baik oleh DPU. Jalan Poros Kepala Bidang Bina Marga DPU Kebumen HaryonoWahyudi kemarin mengakui, tahun 2015 kebijakan penanganan jalan banyak terserap di wilayah kecamatan dan desa atau jalan poros di 26 kecamatan dan 460 desa dan kelurahan. Namun berhubung volume kerusakan jalan tidak sebanding dengan dana yang tersedia, maka upaya perbaikan jalan belum dapat memenuhi harapan masyarakat. "Untuk ruas jalan Guyangan-Petanahan ada yang kondisinya rusak berat sekitar 500 meter, namun sudah ditutup atau ditambal. Adapun penanganan secara permanen diusulkan pada anggaran perubahan 2015," jelas Haryono didampingi Kasi Jalan Misrodin dan DPU staf Didiy Supriyanto. Menyingung kondisi Jalan Daendels yang membujur di pesisir Kebumen, Haryono menyatakan, kewenangan menangani jalan tersebut pada Bina Marga Provinsi Jateng. Namun saat ini pihak Bina Marga juga telah melakukan pemeliharaan dengan menutup atau menambal jalan yang berlubang. Dikabarkan perbaikan jalan Daendels akan dilakukan 2016. DPU Kebumen pun telah menyiapkan jalur alternatif selama arus mudik dan arus balik Lebaran 2015, berkoordinasi dengan Dishubkominfo dan Satlantas Polres Kebumen. Beberapa ruas jalan jalur alternatif itu, yakni dari Sangkalputung Gombong-Buayan tembus jalur lintas selatan Jateng, serta Guyangan-Petanahan, Kambalan-Ambal dan Gentan-Mirit Petikusan. Kondisi paling mulus ada pada ruas Gentan Prembun-Mirit Petikusan. Ruas jalan sepanjang sekitar 17 km tersebut telah ditangani melaluiAPBD Provinsi senilai Rp 3,8 miliar dan dilebarkan di tepi kanan dan kirinya. Bahkan pengaspalan ulang dengan hotmix sudah rampung sejak beberapa waktu lalu, sehingga siap dilewati pemudik. (B3-32,48)
SM/Komper Wardopo
JALAN BERGLOMBANG : Jalur alternatif GuyanganPetanahan selama arus mudik Lebaran 2015 ini masih bergelombang. Kerusakan terparah sepanjang 500 meter, tapi sudah diuruk dengan sirtu. (32)
PURWOKERTO - Konsumsi masyarakat Banyumas selama Ramadan cenderung meningkat. Hal itu terkoreksi dari ekspektasi positif permintaan masyarakat dan kenaikan harga barang yang beredar di pasaran. Wakil Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Banyumas, M Arsyad Dalimunte, mengemukakan Ramadan telah mempengaruhi perilaku konsumsi masyarakat, di mana mereka beranggapan bahwa bulan puasa harus ada makanan tambahan untuk memenuhi kebutuhan. ''Ini sudah jadi semacam budaya
masyarakat, bahkan mereka menilai menghadapi Lebaran semuanya harus serba baru. Tentu ini akan menambah konsumsi terhadap barang yang beredar di pasar,'' katanya, kemarin. Peningkatan konsumsi masyarakat sejalan dengan meningkatnya pendapatan masyarakat (swasta) mendapat tunjangan hari raya (THR), serta sebagian masyarakat telah mempersiapkan diri dengan menabung untuk Lebaran. ''Ketika income tetap, tentu masyarakat tidak akan melakukan perubahan konsumsi. Tapi ketika ada tambahan pendapatan, mereka
SM/Dian Aprilianingrum
MEMILIH BAJU : Calon pembeli memilih pakaian untuk kebutuhan Lebaran di Moro Mal Purwokerto, kemarin.(17)
akan berbelanja karena mereka memiliki kemampuan finansial,'' paparnya. Peningkatan konsumsi dapat menyebabkan harga di pasaran cenderung naik. Hal ini sesuai dengan hukum pasar, di mana permintaan tinggi, penawaran harga akan naik. Arsyad menambahkan, momentum itu merupakan momen penting bagi pelaku usaha untuk melakukan penetrasi pasar dengan penawaran-penawaran produk yang menarik, dengan tujuan untuk meningkatkan omzet penjualan. Selain itu, pelaku usaha musiman juga turut andil mencari peruntungan pada momen Ramadan dan Lebaran. ''Pelaku usaha musiman hanya melihat opportunity (peluang). Hal itu dilatari unsur dorongan mengadapi bulan puasa dan Lebaran,'' tambah dia. Sementara itu, hasil pengamatan di sejumlah pusat belanja di Purwokerto pada Senin (6/7), diketahui adanya supermarket maupun toko-toko besar yang melakukan stok sirup dan beberapa jenis makanan jadi, serta kebutuhan sandang sejak dua bulan sebelum Lebaran untuk mengantisipasi lonjakan permintaan. Adapun hasil survei konsumen yang dilakukan Bank Indonesia
(BI) Purwokerto, mencatat masuknya bulan puasa berdampak pada peningkatan konsumsi masyarakat yang menyebabkan kenaikan harga dan terkonfirmasi dari ekspektasi positif permintaan masyarakat yang tercermin dari indeks keyakinan konsumen mencapai 128,96. ''Meningkatnya ekspektasi konsumen didorong oleh harapan akan diperolehnya THR yang dapat meningkatkan daya beli sesaat,'' kata Kepala Perwakilan Bank Indonesia Purwokerto, Rahmat Hernowo. Dari sisi pelaku usaha (survei penjualan eceran), ekspektasi kenaikan harga akan terjadi pada kurun waktu tiga sampai enam bulan ke depan. Hal ini didukung oleh indeks ekspektasi harga sebesar 188 dan masih berada pada level tinggi. Menambah Stok Bagian Promosi Moro Mall Purwokerto, Narko, mengemukakan pengelola toko sudah mulai mempersiapkan diri dengan menambah stok barang untuk menghadapi permintaan konsumen, seperti barang kebutuhan pokok di supermarket dan departement store. ''Kami juga menggelar Bazar Ramadan untuk menarik konsumen yang hendak berbelanja,'' katanya.
Pemilik toko kelontongan di Kemranjen Banyumas, Yulian Ranto, menambahkan pelaku usaha sudah mempersiapkan sejak dua bulan lalu dengan menambah modal dan persediaan barang yang ditawarkan kepada konsumen. ''Sudah biasa ketika mendekati Lebaran permintaan masyarakat terhadap barang konsumsi meningkat, sehingga saya sudah mempersiapkan diri dengan menambah stok barang,'' katanya. Pemilik usaha pakaian di Purwokerto, Sinta, juga mengatakan permintaan terhadap pakaian cenderung meningkat untuk dipakai saat Lebaran. ''Setiap Lebaran harus ada barang baru. Ini yang membuat angka penjualan meningkat. Saya juga sudah memprediksi dengan menambah stok dan model baru untuk menghadapi peningkatan permintaan,'' katanya. Mencermati perkembangan harga komoditas akibat tingginya permintaan masyarakat, Kantor Bank Indonesia Purwokerto memperkirakan pada Juli 2015 Kota Purwokerto akan terjadi inflasi sebesar 0,42 persen yang disebabkan oleh kecenderungan naiknya harga beras, belum stabilnya pasokan bawang merah, cabai merah, kenaikan tarif kereta api, datangnya Idul Fitri. (H60-17,48)
Sembilan Rumah Hangus Terbakar WONOSOBO - Kebakaran rumah kembali terjadi. Kali ini melanda sembilan rumah di Dusun Kembaran RT 3 RW 4 Desa Kembaran, Kecamatan Kalikajar, Senin (6/7) dini hari. Penyebab kebakaran diduga akibat hubungan arus pendek yang menimbulkan kobaran api di bagian belakang salah saturumah yang kemudian merembet ke rumah di sekelilingnya. Kondisi rumah yang berhimpitan dan semipermanen menyebabkan api cepatmenjalar ke rumah lain. Sembilan rumah yang terbakar itu diketahui milik Sarmadi, Mutiah, Jokin Lette,Ahmad Sabar, Sawaun, Edi Sati, Prapto, Supriadi, dan Misini. Misini salah satu korban menjelaskan, awalnya dia mendengar ada suara seperti petasan . ''Saya men-
dengar suara seperti ada yang pecah, saya pikir itu petasan,'' kata dia. Kemudian, dia keluar rumah untuk memastikan suara itu,ternyata yang dilihat kobaran api telah membesar. Melihat kejadian itu, Misini langsung berteriak dan semua penghuni rumah kemudian keluar. Dia mengaku,tidak mengetahui sumber api dari rumah mana, tapi yang jelasapi membesar di bagian belakang. Mengetahui kejadian itu, warga kemudian bantu membantu untukmengeluarkan beberapa benda yang masih bisa diselamatkan dari rumah tersebut, sebagian warga lain mengambil air untuk memadamkan api. Ketua RT Supangat menjelaskan, api baru bisa dipadamkan sekitar satu jam kemudian setelah dua unit mobil kebakaran datang.
Ada 17 rumah semipermanen yang berhimpitan di lokasi kejadian. Sebagai upaya penyelamatan agar tidak semakin merambat, warga terpaksa membongkar salah satu rumah.''Salah satu rumah terpaksa dibongkar bagian atapnya agar tidak semakin menjalar ke samping-sampingnya,'' kata dia. Arus Pendek MenurutSupangat,kebakaranterjadi sekitar pukul 02.00 dini hari. ''Saat saya keluar sekitar pukul 2 pagi, api telah membesar,'' katanya. Dia memperkirakan, penyebab kebakaran akibat arus pendek karena saat tersebut tidak ada warga yang menyalakan kompor. ''Semua kondisi kompor mati, jam segitu belum ada yang mulai masak untuk sahur,'' katanya. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu, namun kerugian ma-
SM/Irma Muflikhah
RUMAH TERBAKAR: Sisa-sisa kebakaran rumah di Desa Kembaran Kalikajar, Senin (6/7) dini hari. (42) terial ditaksir mencapai Rp 300 juta. Sebagian pemilik rumah hanya bisa menyelamatkan sepeda motor dari lokasi kejadian. ''Untuk barang lain seperti televisi, pakaian, tidak bisa diselamatkan,'' ungkap dia. Kepala Desa Kembaran Mukhotib mengatakan, pihaknya akan
segera mengupayakan pengajuan bantuan kepada pemerintah untuk korban kebakaran. ''Ini musibah yang cukup berat apalagi menjelang Lebaran, kami akan mengupayakan ada bantuan untuk meringankan beban mereka,'' kata dia. (irm-42,48)
SELASA, 7 JULI 2015
Korslet, Mobil Angkutan Terbakar PEDURUNGAN - Sebuah angkutan umum pelat kuning nomor 33 H-1181-BAjurusan Tlogosari-Johar terbakar di Jalan Parang Sarpo dekat swalayan Giant Tlogosari, Pedurungan, Senin (6/7). Penyebabnya diduga kuat korlset pada bagian mesin. Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Kapolsek Pedurungan, Kompol Hendrawan mengatakan, dari hasil pemeriksaan sementara kebakaran angkutan umum diduga kuat karena korlslet. Angkutan itu, katanya, tengah menunggu penumpang dan belum ada yang menumpang. ”Penyebab pastinya masih diselidiki, namun dari hasil sementara yakni keterangan sopir ang-
SM/Zakki Amali
LUDES TERBAKAR : Angkutan umum pelat kuning nomor 33 H-1181-BA jurusan Tlogosari-Johar ludes terbakar di Jalan Parang Sarpo dekat swalayan Giant Tlogosari, Pedurungan, Senin (6/7). (87)
Kakek Tewas Tabrakkan Diri ke Lokomotif SEMARANG UTARA - Munandar (80), tewas setelah tersambar Lokomotif tanpa gerbong dengan nomor CC20167 di perlintasan Cilosari, Semarang Timur, Senin (6/7) pagi. Lokomotif tersebut melaju dari Stasiun Poncol menuju Stasiun Doplang, Blora. Dari pengamatan di lapangan, tubuh warga Cilosari RT 02 RW 06 itu ditemukan pada jarak sekitar 30 meter dari lokasi tempatnya tersambar lokomotif. Menurut warga, kakek tersebut diduga sengaja berada di tengah perlintasan kereta di saat lokomotif melaju dari arah barat ke timur. Manager Humas PT KAI Daop IV Semarang, Suprapto mengatakan, lokomotif tersebut melaju dengan kecepatan sekitar 45 kilometer perjam dari Poncol ke Blora. ”Lokomotif tidak terlalu kencang
melaju. Sudah diberi peringatan dan kejadian tersebut di luar tanggung jawab kami,” katanya. Waginah (47), warga setempat mengungkapkan, sebelum berada di tengah perlintasan, Munandar terlihat sedang duduk di tanggul Kali Banger yang berada di selatan rel. ”Saat itu saya sedang momong cucu dan melihat dia lagi duduk di tanggul itu,” ungkapnya. Beri Peringatan Dari jarak hanya beberapa meter, Waginah melihat gelagat Munandar yang berada di tanggul itu kurang lebih lima menit tampak mondar-mandir. Munandar bangkit dari tempat duduknya dan berjalan menuju ke rel kereta. ”Dia kemudian berhenti di tengah rel dan menghadap ke arah lokomotif,” ujarnya.
Saat itu, warga termasuk dirinya sudah berteriak mengingatkan. Lokomotif, katanya, juga memberi peringatan melalui klakson yang dibunyikan berulang kali. Lokomotif tersebut lalu menabrak Munandar hingga terpental dan langsung meninggal di lokasi. Sejumlah warga yang berada di lokasi berusaha mengevakuasi Munandar dan menutup jenazahnya dengan kain putih. Tak berselang lama, petugas Polsek Semarang Utara tiba di lokasi. Warga dievakuasi jenazah dan dibawa menggunakan mobil pikup milik salah satu warga ke RSUP dr Kariadi. Belum diketahui motif Munandar menabrakan diri. Hingga saat ini polisi masih meminta keterangan ke sejumlah saksi. (K44,H74,J8-87)
Oak Tree Gelar Sahur on The Road SEMARANG - Sambut Ramadan, Hotel Oak Tree Emerald gelar kegiatan amal. Baru-baru ini, Sales Team hotel tersebut mengadakan kegiatan bertajuk Sahur On The Road. Mereka membagi sekitar seratus nasi dus. Nasi tersebut dibagi di beberapa titik di kota. ”Baru-baru ini kami menggelar Sahur On The Road dengan membagi nasi dus untuk mereka yang membutuhkan. Kami berjalan mulai sekitar pukul 02.00 di Simpanglima. Setelah itu, kami bergerak ke Kawasan Kota Lama dan Jalan Thamrin,” ujar Director of Sales & Marketing Hotel Oak Tree Emerald, Vindy Kartika Dewi. Dia mengungkapkan, dalam suasana Ramadan, pihaknya ingin bersentuhan langsung kepada mereka yang masih kurang beruntung. Pihaknya berharap kegiatan tersebut menjadi awal yang baik dan dapat berkelanjutan. ”Kami berupaya untuk melaksanakan kegiatan ini di waktu
mendatang. Kami sadar, memberi kepada sesama tidak perlu menge-
nal tempat dan waktu,” katanya. (H35-87)
SM/dok
KEGIATAN AMAL : Sales Team Hotel Oak Tree Emerald menggelar kegiatan bertajuk Sahur On The Road. Mereka membagi nasi dus untuk yang membutuhkan. (87)
KSPPrimadana Berbagi
Orientasi Murid SMK Jateng Digelar Dua Minggu SEMARANG - Sebanyak 168 peserta didik baru SMK Negeri Jawa Tengah menjalani masa orientasi selama dua minggu penuh di kampus Jalan Brotojoyo, semenjak minggu kemarin. Sekolah mendatangkan para pemateri dengan tujuan membekali peserta didik sebelum tiga tahun belajar dan tinggal di asrama. ”Murid baru dibekali berbagai macam materi tentang sekolah menengah kejuruan, khususnya dalam kehidupan berasrama. Dengan bekal ini kami berharap dapat memberikan pondasi karakter yang kuat bagi peserta didik baru,” kata Pelaksana Tugas Kepala Sekolah, Sulistyo, kemarin. Para pemateri yang dihadirkan antara lain dari Badan Narkotika Nasional Provinsi Jawa Tengah, Pengawas Sekolah SMK Kota Semarang, Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah, Polda Jateng, SMATaruna Nusantara Magelang, Pemprov Jateng, Universitas PGRI Semarang, PT Pura Barutama Kudus, dan Kodim 0733/Bs Semarang. Sulistyo menyatakan karena kebutuhan kompetensi tersebut, masa orientasi dilaksanakan mendahului sekolah lain. Sebelumnya, mereka adalah murid terpilih dari total pendaftar sebanyak 1.160. Seluruh pendaftar menjalani serangkaian tes, meliputi tes tertulis, wawancara, psikotes, dan kesehatan. ”Kami juga telah melakukan survei ke masingmasing rumah untuk menyamakan hasil wawancara dengan keadaan di lapangan,” kata dia. Beasiswa Penuh Selama menempuh tiga tahun masa studi, murid bakal menerima beasiswa penuh, meliputi biaya hidup, keperluan sekolah, seperti seragam, tas, dan sepatu, juga tinggal di asrama. Ia menjelaskan proses penerimaan peserta didik baru di sekolah ini dilakukan mendahului sekolah lain karena sekolah ini merupakan sekolah vokasi yang terintegrasi dengan program unggulan Pemprov Jateng. ”Murid yang sekolah di SMKN Jateng adalah mereka yang berasal dari keluarga miskin tetapi berprestasi, maka proses seleksinya harus dilaksanakan secara serius dan mendahului sekolah lain agar diperoleh bibit-bibit unggul,” katanya. Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan Sukiswanto mengatakan sekolah menjadi tempat yang efektif untuk mengajarkan nilai-nilai keluhuran, termasuk menjauhi narkoba. ”Remaja sangat rentan terhadap bahaya narkoba. Untuk itu dalam orientasi ini kami menggandeng berbagai pihak untuk membentengi mereka,” ujarnya. (dhz-87)
kutan diduga korlset. Tidak ada korban jiwa. Kerugiannya angkutan yang ludes terbakar,” ujarnya. Kebakaran tersebut membuat warga di sekitar lokasi berbondong-bondong mendatangi angkutan. Padamkan Api Dari penuturan sopir angkutan, Budiman (29) warga Genuksari, Genuk, proses pemadaman pada awalnya dilakukan oleh warga sekitar dan dirinya. ”Disiram menggunakan air
kotor dari saluran air dan air dari kran tak mempan. Dipadamkan dengan Apar juga tak bisa,” katanya. Satu unit mobil pemadam kebakaran yang datang secara cepat dapat memadamkan api yang berkobar. Angkutan tersebut ludes terbakar dan hangus. Warna asli angkutan yang orange sudah tak dapat dilihat lagi karena catnya terkelupas akibat kobaran api. Menurut Budiman, api muncul dari bagian mesin. ”Padahal mobil baru diservis di bengkel dan saya sedang ngetem. Waktu saya cek kelistrikan dengan menghidupkan mesin malah api muncul dari mesin yang ada di bawah jok saya. Saat itu saya langsung menyelamatkan diri,” ungkapnya. (H74,K44-87)
SM/Maulana M Fahmi
SERAHKAN SANTUNAN : Ketua KSP Primadana Didik Yochanan memberikan santunan kepada anak yatim saat acara buka puasa bersama di Hotel Amaris Simpanglima, Semarang, kemarin. (87)
SEMARANG - Setiap Ramadan, Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Primadana menggelar kegiatan sosial dengan anak yatim. Kegiatan peduli sosial itu wujud dari Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan. Bertajuk Buka Bersama dan Pemberian Santunan Kepada Anak Yatim, acara dilangsungkan di Amaris Hotel Simpanglima, Semarang, kemarin. Puluhan anak yatim dari Panti Asuhan dan Pendidikan Islam yang dikelola Yayasan Nurul Hiddayah hadir meramaikan suasana. Bertemakan Kokohkan Diri, Tingkatkan Kepedulian, Raih Ketaqwaan, Ustadz H Syarif Hidayat SAg memberikan siraman rohani. Hadir Ketua KSP Primadana Didik Yochanan, Direktur Bintoro Setiawan, pengurus, dan jajaran. Kembali Suci Dalam tausyiahnya, ustadz yang juga anggota TNI berpangkat Kapten Infanteri itu, mengajak karyawan KSP Primadana menjadi insan yang bersyukur dan berpikiran positif dalam segala hal. ”Kualitas ibadah kita perlu dan harus ditingkatkan selama Ramadan. Allah itu Maha Baik kepada makhluk-Nya hingga memberikan Ramadan kepada seluruh manusia untuk bisa mencari dan mendapatkan fitrahnya,” kata Syarif.
Dijelaskan, Ramadan harus bisa menjadikan kita untuk kembali suci, sebab pada dasarnya setiap manusia yang dilahirkan ke dunia dalam keadaan bersih. ”Puasa adalah pembersihan diri. Sesungguhnya orang yang berpuasa itu membawa manfaat dan berkah bagi yang mengerjakannya,” ujarnya. Materi yang dibawakan tak selalu serius. Sesekali diselisi celetukan lucu. Suasana pun gayeng. Sebelum berbuka puasa, diberikan santunan kepada pengurus Panti Asuhan dan Pendidikan Islam Nurul Hiddayah. Ketua Panitia Mutabarok mengatakan, kegiatan sosial ini merupakan agenda rutin tahunan yang difokuskan disetiap bulan Ramadan. ”Hal ini merupakan bentuk kepedulian dan berbagi terhadap sesama. Selain itu juga untuk menjalin keakraban antarkaryawan, pengurus, pengelola, dan anggota KSP Primadana,” kata dia. Selama Ramadan, di masing-masing kantor KSP Primadana Purworejo, Yogyakarta, Tentara Pelajar, Wahidin, Srondol, Ngaliyan, Ungaran dan Majapahit, disediakan kotak amal. Nantinya hasil dari kotak amal itu disalurkan untuk kegiatan sosial. (H55-87)
Independensi Badan Arbritase Perlu Diperkuat SEMARANG - Penyelesaian sengketa perdata bisa dilakukan dengan cara-cara nonlitigasi (pengadilan). Salah satu teknik yang acap ditempuh terutama oleh pengusaha besar adalah melalui Badan Arbitrase Nasional Indonesia (BANI). ”Sayang putusan BANI masih kurang mengikat.Independensi lembaga ini juga butuh diperkuat,” tutur kandidat doktor Unissula Aryani Witasari, usai mengikuti ujian kualifikasi Senin (6/7). Mahasiswa Program Doktor Ilmu Hukum (PDIH) Fakultas Hukum Unissula itu mempertahankan pemikiran di hadapan tim penguji dari kampus itu. Tim terdiri atas Ketua PDIH Prof Dr Gunarto, Sekretaris PDIH Dr Anis Masdurohatun, dan pakar hukum Unissula Dr Amin Purnawan, kemarin. Aryani dalam penelitiannya menyampaikan pemikiran yang tertuang dalam judul Rekonstruksi Kewenangan Lembaga Arbitrase Dalam Menyelesaikan Sengketa Bisnis Berbasis Nilai Keadilan. Dosen FH Unissula itu di bawah bimbingan Prof Gunarto. Promovendus mengaku tertarik meng-
ambil riset ini, berkaca pada kasus sengketa memperebutkan kepemilikan media. Pengusaha nasional Siti Hardijanti atau Mbak Tutut dan Harry Tanoe pada akhirnya sempat membawa masalah ini ke BANI. Namun pada perjalanannya putusan BANI tak dijalankan dengan baik.Tutut memilih menempuh gugatan hingga MA. ”Ini yang kemudian membuat saya tertarik.Ada fakta putusan BANI terkesan tidak mengikat.Pada kasus itu akhirnya malah ada yang memilih menggugat melalui jalur litigasi,” tuturnya. Ini juga menunjukkan para pihak yang mengambil jalur arbitrase belum merasa puas. Aryani menyatakan persoalan ini bisa menjadi bahan kajian di bidang ilmu hukum. Penelitiannya sekaligus diinginkan bisa merekonstruksi kewenangan lembaga arbitrase dalam menyelesaikan sengketa bisnis berbasis nilai keadilan.Menempuh ujian kualifikasi selama 90 menit kandidat doktor itu meraih predikat cumlaude dengan IPK 3,76. (H41-87)
SM/Hari Santoso
SERAHKAN SK : Ketua PDIH Unissula Gunarto menyerahkan SK nilai untuk kandidat doktor Aryani Witasari, Senin (6/7). (87)
SELASA, 7 JULI 2015
E-Plaza GelarTiga Acara Berbagi Sekaligus SEMARANG - Perusahaan hiburan Entertainment Plaza (EPlaza) Semarang bidang Corporate Social Responsibility (CSR) mengadakan tiga acara berbagi secara sekaligus. Secara berurutan, perusahaan yang berkantor di kawasan Simpang Lima itu melakukan buka bersama 100 anak panti asuhan, sahur on the road dan bagi takjil gratis. Buka bersama dilakukan pada Jumat (3/7) di E-Lounge E-Plaza. Ada tiga pantia asuhan yang diundang yakni Panti Asuhan Riyadlus Sholihin, Al Hidayah dan Nurul Quran Semarang. Diisi dengan lomba puisi, dorprize, tausiyah dan ditutup dengan buka puasa dan sholat maghrib bersama sebelum
akhirnya pihak manajemen EPlaza membagikan bingkisan dan santunan kepada para anak yatim piatu dan juga kepada pihak panti asuhan. Selanjutnya, Sabtu (4/7) dini hari mulai pukul 02.00 Sahur on The Road dijalankan. Sedikitnya 400 nasi kotak dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan di jalanan Kota Semarang. Tim E-Plaza berkonvoi dari Jalan A Yani, Jalan Mataram, Bubakan, Gereja Blenduk kota lama, Jalan Pemuda, Stasiun Poncol, dan berakhir di Tugu Muda tepatnya depan Lawang Sewu. Acara Rutin Sore harinya, sekitar pukul 16.00, sebanyak 200 porsi takjil dibagikan gratis. Pembagian
dilakukan di depan gedung EPlaza. Para pengguna jalan yang melalui Simpang Lima mendapatkan takjil ini. ”Setiap tahun kami melakukan acara ini. Sudah rutin,” kata Marketing & Event Manager E-Plaza Aven Christian, kemarin. Acara ini, kata dia, mengangkat tema ”Indahnya Berbagi di Bulan Suci”. Tujuannya memaknai bulan ramadan dengan berbagi kepada sesama.
”Kegiatan ini adalah sumbang asih E-Plaza kepada sesama. Merupakan bukti bahwa manajemen E-Plaza memiliki kepedulian dan cinta kasih kepada masyarakat terlebih kepada masyarakat kurang mampu dan anak yatim piatu. Dan merupakan suatu kebahagiaan dan keindahan tersendiri dapat berbagi di bulan yang penuh berkah dan suci ini,” papar Public Relation E-Plaza Fibriani Nuralya. (akv-91)
BAGIKAN NASI KOTAK : Marketing & Event Manager E-Plaza Aven Christian (paling kanan) dan Public Relation E-Plaza Fibriani Nuralya (tengah) membagikan nasi kotak kepada penarik becak di depan Lawang Sewu saat ”Sahur on The Road”.(91)
SM/Aristya Kusuma Verdana
KONI Targetkan Porwakos pada Oktober
SEMARANG - Striker PSIS Johan Yoga Utama memimpin perolehan gol dalam turnamen Piala Polda Jateng-Intidana 2015. Hingga saat ini, striker jangkung tersebut telah mengoleksi lima gol dari seluruh penampilannya. Menyisihkan striker-striker dari Persis. Gol terakhirnya diciptakan pada final leg pertama melawan Persis di Stadion Jatidiri, Sabtu (4/7) lalu. Dia berhasil mencetak gol setelah meneruskan umpan crossing dari Welly Siagian di menit 26. Sundulan kepalanya tak dapat dihalau kiper Persis Agung Prasetyo. Sebenarnya, mantan striker Martapura FC itu memiliki
sejumlah peluang di awal babak pertama. Namun beberapa di antaranya masih belum berbuah gol. Seperti tendangannya yang masih melambung tinggi dan tandukan kepalanya yang berada satu sentimeter di atas mistar gawang. ”Saya bayar lunas, atas semua keraguan dengan gol saat melawan Persis. Para pemain PSIS tampil luar biasa dan seharusnya bisa mencetak lebih dari satu gol,” ujar pemain 25 tahun itu. Gol tersebut telah membuat para pendukung Persis Solo
kecewa. Mereka meluapkan kekecewaan dengan menyalakan kembang api dan mengarahkan ke tribune VIP, Stadion Jatidiri. Dampak dari kericuhan tersebut, pertandingan final pertama dihentikan. Paceklik Johan Yoga sempat mengalami paceklik gol di empat pertandingan. Dia mencetak gol saat melawan PSIR dan Persis di babak penyisihan. Setelah itu, dia melewatkan empat laga tanpa gol, termasuk dua pertandingan semifinal. Namun, dia menghapus mimpi buruk itu dengan gol ke gawang Persis. Kini, Johan unggul perolehan gol dari penyerang-penyerang Persis. Seperti Saddam Husein dan Ferry Anto yang telah mencetak empat gol. Kemudian dua
gelandang Laskar Sambernyawa, BayuAndra danAinudin yang masing-masing mencetak dua gol. Hanya saja, keinginan Johan untuk kembali menambah gol harus sedikit tertunda. Pasalnya, laga final turnamen ini sedang dihentikan. Panitia turnamen belum memberikan kepastian, apakah laga kembali dilanjutkan, atau justru dihentikan. Saat ini, panitia masih menunggu perkembangan situasi dan kondisi, pasca bentrok suporter Persis dan PSIS di Jalan Jatingaleh, selepas pertandingan. Dikhawatirkan, kedua belah pihak masih memegang dendam, sehingga sangat berisiko untuk kembali menggelar laga. (K18, H85-91)
SM/Hendra Setiawan
Johan Pimpin Perolehan Gol
MENGGIRING BOLA : Striker PSIS Johan Yoga Utama (kanan) menggiring bola, dikawal bek Persis Rohmad Sabani pada final leg pertama Piala Polda Jateng-Intidana 2015 di Stadion Jatidiri, Sabtu (4/7) petang. (91)
SEMARANG - Setelah terhenti sejak 2008, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Semarang menargetkan pelaksanaan Pekan Olahraga Warga Kota Semarang (Porwakos) pada Oktober mendatang. Induk organisasi itu kini tengah mematangkan program tersebut. Setelah anggaran cair, akan dilakukan konsolidasi dengan KONI Kecamatan. ”Agenda ini adalah anganangan semua masyarakat Kota Semarang. Sudah tujuh tahun agenda pembinaan tersebut terhenti,” ujar Sekretaris Umum KONI Kota Semarang Yuswo Supadmo, Senin (6/7). Pihaknya
tengah mendata cabang apa saja yang akan dipertandimngkan atau diperlombakan. Setidaknya ada 30 cabang olahraga potensial yang bakal digelar. Di Ibu Kota Jateng sendiri, ada 42 cabang olahraga yang resmi di bawah naungan KONI Kota. Namun, lanjut Yuswo, tidak mungkin semua cabang dipertandingkan. Penentuan, melihat potensi yang dimiliki masing-masing kecamatan dan anggaran yang ada. ”Program itu adalah komitmen dari kepengurusan yang baru ini. Porwakos adalah agenda pembinaan olahraga yang sangtat penting di kota ini,” tandas dia.
Untuk penyelenggaraan Porwakos, diperkirakan akan menelan biaya Rp 1 miliar. Adapun KONI Kota Semarang mendapat dana hibah dari pemerintah sebesar Rp 8,5 miliar. Namun hingga kini belum ada kepastian dana tersebut bisa cair. Yuswo mengatakan, saat ini pengurus tengah berusaha keras agar bantuan tersebut segera turun. ”Semua cabang olahraga terkendala dalam melaksanakan agenda pembinaan dan kami sangat memahami hal itu. Semoga saja segera ada titik terang dana olahraga ini,” ujar dia.(H85,K18-91)
IPSI Semarang Segera Lakukan Konsolidasi SEMARANG - Pengurus kota Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Semarang akan melakukan konsolidasi penguatan organisasi dan pembinaan. Dua hal itu akan menjadi fokus utama program kerja pada semester kedua tahun ini. Selain itu, pengenalan pemassalan beladiri asli Indonesia tersebut juga menjadi perhatian. ”Perkembangan olahraga ini semakin baik di Kota Semarang. Sebagai induk organisasi, kami harus memberi program yang terukur agar pembinaan tepat sasaran dan berhasil,” tutur Sekretaris Umum IPSI Kota Semarang Siswoyo Haris, Senin (6/7). Dalam konsolidasi dengan padepokan silat anggota, akan dibahas formula yang tepat untuk pembinaan. Menurut Siswoyo, pembinaan dan penguatan organisasi harus berjalan seiring. Agenda pembinaan tak akan berjalan tanpa didukung oleh roda organisasi yang kuat pula. Ini yang akan menjadi perhatian dari pengurus. Sejauh ini, imbuh dia, dua hal itu bisa dijalankan
dengan baik oleh pengurus. Meminta Masukan ”Pada konsolidasi nanti, kami juga akan meminta masukan dari tokoh dan pendekar silat padepokan untuk menjadi lebih baik. Di sisi lain ujung tombak pembinaan atlet ada di tangan padepokan,” papar dia. Sebab, seseorang mengenal silat saat belajar di padepokan. Karena itu, mereka (pedepokan-red) juga harus selalu meningkatkan mutu pelatihan. Sekarang ini ada dua pesilat Kota Semarang yang akan memperkuat tim silaty Jateng di Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) di Jabar, 10-20 September mendatang. Salah satunya adalah Fera Mulatiana yang akan turun di kelas H putri. Pihaknya juga akan berusaha untuk memperbanyak kejuataan di kota ini. ”Salah satu tolok ukur pembinaan adalah dengan adanya kejuaraan. Tentu semakin banyak turnamen akan semakin bagus karena bisa menempa mental pesilat muda,” kata Siswoyo..(H85,K18-91)
Aladin FC Juara Futsal Ramadan Cup SEMARANG - Tim futsal Aladin FC mendapatkan hadiah spesial di bulan ramadan ini. Mereka menjuarai turnamen Futsal Ramadan Cup. Berhasil menyisihkan 17 tim pesaing pada turna-
men di Tunjang Stadium, Jalan Arteri Soekarno Hatta, yang berakhir akhir pekan lalu. Bertanding setelah berbuka puasa, Aladin FC melakoni laga final yang sengit melawan JWF.
SM/dok
FOTO BERSAMA : Para pemain Aladin FC berfoto bersama usai menjuarai Futsal Ramadan Cup di Tunjang Stadium, Jalan Arteri Soekarno Hatta, akhir pekan lalu. (91)
Namun, dengan semangat yang tidak mengenal lelah, mereka akhirnya bisa memenanginya dengan skor 3-1. Aladin FC yang sebelumnya menundukkan Mega Finance, 3-2 pun merebut gelar juara. Sementara itu, peringkat ketiga ditempati AM Shiba. Dalam pertandingan perebutan tempat ketiga, mereka melakoni pertandingan sengit melawan KH Jaya. Jual beli serangan terjadi sepanjang pertandingan dan akhirnya menang dengan keunggulan, 3-2. Pembinaan ”Secara keseluruhan, turnamen berjalan dengan baik. Tujuan dari turnamen ini, untuk memberikan wadah bagi para pemain yang masih tetap berlatih di bulan ramadan. Kami harap, dari turnamen ini membawa manfaat penting bagi para pemain,” ujar Supervisor Tunjang Stadium, Dimas Ari. Untuk menjaga agar pembinaan berjalan terus, panitia, Tun-
jang Stadium Cafe dan Futsal, menetapkan beberapa syarat. Di antaranya, tim peserta dilarang memakai pemain profesional, baik pemain sepak bola maupun futsal. Pemain-pemain yang pernah berlaga di Piala Nusantara dan liga profesional dilarang tampil. Hal itu mengacu kebanyakan tim memang berasal dari klub klub nonamatir selain juga ada klub yang berpartisipasi dalam liga futsal. Respon positif pun sudah diberikan oleh sebagian klub amatir yang ikut liga futsal. Dimas Ari, mengatakan beberapa klub tersebut memainkan pemain binaan akademi. ”Karena antusias peserta cukup besar, kami berencana menjadikan turnamen ini sebagai kegiatan tahunan. Aturan-aturan yang ada akan tetap dipertahankan, untuk menjaga agar pembinaan dan regenerasi tetap berjalan terus. Tahun depan, akan melibatkan peserta lebih banyak lagi,” tandas Dimas. (K18, H85-91)
SM/Krisnaji Satriawan
LEPASKAN TENDANGAN: Dua pesilat Kota Semarang saling melepaskan tendangan saat bertanding di sebuah kejuaraan silat, beberapa waktu lalu.(91)
SELASA, 7 JULI 2015
SM/dok
PESANTREN RAMADAN : Dua guru PAI MTsN Mranggen, H Kasmiran dan Moh Bardi membacakan kitab kuning di hadapan para siswa dalam kegiatan pesantren Ramadan disekolah tersebut, kemarin. (72)
Sekolah Negeri Ajarkan Kitab Kuning ● Kaji Kitab Wasiyatul Musthafa Imam Ali DEMAK - Ada yang menarik di MTsN Mranggen, Desa Candisari, Kecamatan Mranggen, kemarin. Sebanyak 600 siswa siswi dari kelas 8 dan kelas 9 dengan antusias mengikuti pengajian kitab kuning ”Wasiyatul Musthafa Imam Ali”. Model pembelajaran pesantren salafi diterapkan sekolah negeri tersebut selama digelar Pesantren Ramadan. Kitab tersebut berisi wasiat Nabi Muhammad SAW kepada menantunya Sayyidina Ali ra. Antara lain, tentang rukun Islam, baik soal puasa, zakat dan pondasi keimanan dan lainnya. Pengajian kitab tersebut dipan-
du empat guru pendidikan agama Islam (PAI). Yakni, H Kasmiran, M Gozali, Sugiarto dan Moh Bardi. Plt Wakahumas MTsN Mranggen, Moh Bardi mengungkapkan, selain mengaji kitab tersebut, pihak sekolah juga melengkapi kegiatan Ramadan untuk siswa tersebut dengan buku panduan yang berisi shalat fardlu, puasa, tadarus dan lain sebagainya.
Selain itu, ada pula laporan kunjungan silaturahmi siswa kepada para guru yang harus didatangi dari rumah guru satu ke rumah guru lainnya. Silaturahmi “Minimal 10 rumah guru harus dikunjungi. Tentunya, diambil yang berdekatan dengan rumah para siswa tersebut. Mereka kita ajari bagaimana bersilaturahmi dengan para guru mereka,” jelas Bardi yang juga ketua panitia pesantren Ramadan. Puncak kegiatan Ramadan ini adalah halalbihalal yang digelar pada 26 Juli mendatang Kepala MTsN Mranggen, H Nur Kamsan menambahkan, kegiatan pesantren Ramadan tersebut dijadwalkan sesuai dengan agenda atau kalender pendidikan dari Kementerian Agama (Kemenag) yang berlangsung
300 Paket Sembako Ludes Satu Jam SM/Dok
SERAHKAN SANTUNAN : Direktur RSU PKU Gubug dokter M Arif Ridlo, Ketua MPKU sekaligus sebagai ketua panitia dokter H Suwindi dan Pimpinan Cabang Muhammadiyah Gubug H Nuryadi menyerahkan santunan kepada kaum dhuafa di Masjid Assalamah RSU PKU Muhammadiyah Gubug, kemarin. (72)
RS PKU Muhammadiyah Gubug Buka Bersama 150 Duafa GUBUG - Pimpinan Cabang Muhammadiyah Gubug, Majelis Pembina Kesehatan Umum dan RSU PKU Muhammadiyah Gubug menyelenggarakan pengajian dan buka puasa bersama serta santunan kepda duafa di Masjid Assalamah RSU PKU Muhammadiyah Gubug, kemarin. Acara diawali pengajian yang disampaikan oleh ustadz Fahrurozi yang menyampaikan tentang keuntungan orang yang bertakwa. Dalam kesempatan itu, Pimpinan Cabang Muhammadiyah Gubug yang menaungi beberapa amal usaha seperti TK, SD, SMP, SMA, SMK, dan RSU PKU Muhammadiyah memberikan santunan kepada 150 duafa, serta lingkungan di sekitar yang diserahkan secara simbolis oleh Direktur RSU PKU dokter M Arif Ridlo, Ketua MPKU sekaligus sebagai ketua panitia dokter H Suwindi dan Pimpinan Cabang Muhammadiyah Gubug H Nuryadi. Kegiatan buka bersama itu merupakan agenda rutin PCM Gubug beserta RSU PKU Muhammadiyah untuk menguatkan hubungan silaturahmi antara yayasan, RSU PKU Muhammadiyah dengan masyarakat dan lingkungan. Dalam sambutannya H Ahmad Bambang Sya’bani selaku Pimpinan Daerah Muhammadiyah Grobogan menyambut positif kegiatan tersebut dan memberikan motivasi agar RSU PKU Muhammadiyah Gubug pada tahun berikutnya mampu menjadi salah satu rumah sakit pilihan di Kabupaten Grobogan. (H84-72)
● Satu Paket Disubsidi Rp 25.000 DEMAK - Hanya dalam waktu tidak lebih dari satu jam, 300 paket sembako diserbu masyarakat dalam acara pasar murah yang diadakan kantor Kecamatan Karangtengah di Desa Wonokerto, Minggu (5/7). Satu paket sembako berisi 5 kg beras, 1 kg gula pasir, 1 liter minyak goreng dan satu botol sirup ini mendapatkan subsidi harga sebesar Rp 25.000. “Harga satu paket sembako ini sebenarnya Rp 85.000, tapi dijual seharga Rp 60.000. Jadi Pemkab memberikan subsidi senilai Rp 25.000,” ujar Camat Karangtengah, Bekti Utomo.
Pasar murah ini merupakan kerja sama antara Pemkab Demak dengan PT Diniyah Mulya Mandiri. Seperti tahun-tahun sebelumnya, pasar murah ini dinanti oleh masyarakat mengingat jelang Lebaran harga sembako makin melambung tinggi. UPK PNPM Kegiatan pasar murah dinilai mampu mengurangi beban masyarakat. Animo masyarakat pun di luar dugaan penyelenggara pasar murah. Ratusan paket sembako yang disediakan ternyata belum sebanding dengan jumlah pengunjung. Karena itu, pihak kecamatan
SM/Hartatik
TINJAU STAN : Bupati Moh Dachirin Said didampingi Kabag Perekonomian Setda Suhas Bukit dan Camat Karangtengah Bekti Utomo meninjau stan pasar murah di Desa Wonokerto, Minggu (5/7). (72)
sudah mengantisipasi hal itu dengan menggandeng UPK PNPM agar ikut berpartisipasi dengan menjual paket sembako. Sebanyak 100 paket berisi beras, gula, minyak goreng, sirup, mi instan, kecap, teh celup dan kopi dijual seharga Rp 60.000. Harga satu paket tersebut semestinya Rp 75.000. Subsidi harga yang diberikan UPK PNPM ini berasal dari dana surplus 2014 sejumlah Rp 328.548.398. “Dari dana surplus sebesar itu disisihkan untuk kegiatan sosial sejumlah Rp 49.283.000. Selain pasar murah, dana surplus ini juga dialokasikan untuk kegiatan bedah rumah, GNOTA, fakir miskin dan yatim piatu,” imbuhnya. Pasar murah ini juga dimeriahkan stand produk unggulan dari 17 desa. Kades Wonokerto, Bambang Utoro berharap pasar murah yang diadakan di masing-masing kecamatan ini telah tepat sasaran. Program tersebut langsung menyentuh masyarakat yang benarbenar membutuhkan. Sementara itu, Bupati Moh Dachirin Said ikut meninjau stan usai membuka acara pasar murah tersebut. Bupati berharap kegiatan semacam ini dapat meringankan beban warga miskin di tiap kecamatan. “Pasar murah merupakan salah satu upaya Pemkab untuk meringankan beban warga miskin, disamping upaya lain seperti pengendalian kenaikan harga sembako di pasar,” tukasnya. (J972)
Mengikis Mitos Santri ”Gudigen”
SM/ Cocong AP
HIDUP BERSIH: M Yeni Arifianto, dari Unit Sanitasi RSI Sultan Agung memaparkan materi arti pentingnya sanitasi di Ponpes Miftakhul Ulum, Jogoloyo Demak. (72)
DEMAK-Meski sudah sekian tahun belajar di pondok pesantren (ponpes), seseorang belum bisa disebut santri bila belum gudigen (scabies). Anda pernah mendengar ungkapan ini? Sejatinya ungkapan itu benar adanya bila dikaitkan zaman dulu. Kini kalangan ponpes berupaya menghilangkan stigma negatif itu. Dalam hal ini, Rumah Sakit Islam (RSI) Sultan Agung, salah satu instansi kesehatan yang peduli dakwah Islam berkepentingan untuk bekerja sama dengan kalangan ponpes guna mengikis stigma negatif tersebut. Pasalnya, hal itu mencitrakan ponpes sebagai sarang penyakit. ”Padahal, ponpes telah lama dikenal sebagai pusat penyebaran dan pendidikan Islam
yang cinta kebersihan,” kata M Yeni Arifianto, dari Unit Sanitasi RSI Sultan Agung. Karena itu, RSI Sultan Agung menerjunkan tim ke beberapa pesantren dan bekerja sama dengan santri untuk menciptakan lingkungan yang bebas dari penyakit. Upaya itu untuk menuju hidup yang bersih dan sehat. TPS Sampah “Bebas dari penyakit harus dimulai dari bersih badan, pakaian, tempat tinggal, tempat makan dan minum, serta saluran air,” kata dia ketika memaparkan materi pentingnya sanitasi di Ponpes Miftakhul Ulum, Jogoloyo Demak, beberapa waktu lalu Supaya santri tak mudah terkena penyakit, Yeni - ia biasa dipanggil - menganjurkan pen-
gasuh ponpes memperhatikan penataan jumlah santri yang disesuaikan dengan jumlah tempat tidur dan kamar mandi. Ia juga menyarankan tiap ponpes membuat minimal satu tempat pembuangan sementara (TPS) sampah. Bahkan akan lebih baik lagi bila dilengkapi sistem pembuangan air limbah (SPAL). “SPAL hendaknya dibangun permanen untuk menghindari berkembang biaknya serangga dan binatang pengerat yang merupakan penyebab penyakit.” Menurutnya, sistem sanitasi dapat berjalan dengan baik bila didukung piket kebersihan dari kalangan santri. Ia menengarai santri kadang melupakan piket karena kesibukannya padahal hal itu sangat penting. (C27-72)
antara 6 hingga 11 Juli. “Untuk materi Ramadan diserahkan kepada sekolah masing-masing. Di MTsN Mranggen kita berikan materi kitab Wasiyatul Musthafa tersebut,” katanya. Kegiatan dimulai pukul 07.00 diawali dengan tadarus Alquran. Setelah itu, dilanjutkan pengajian kitab kuning hingga pukul 09.00. Berikutnya istirahat, shalat Dhuha lalu dilanjutkan lagi sesi kedua dengan pengajian kitab kuning. “Kitab dibacakan guru PAI. Untuk ngaji kitab kuning dengan 32 halaman ini ditargetkan bisa selesai dalam waktu 6 hari,” ujar Nur Kamsan. Dia mengatakan, kitab kuning tersebut dibacakan guru lalu dimaknai oleh siswa. Dalam proses mengaji tersebut, siswa akan tahu bagaimana kedudukan ilmu nahwu sharaf yang menjadi ilmu
alat dalam membaca kitab tersebut. “Ini sebagai salah satu pembelajaran Bahasa Arab termasuk menjelaskan kedudukan mubtaída khabar serta memperhatikan qawaidnya. Lebih dari itu adalah melestarikan budaya lama dalam membaca kitab salafi/kuning,” jelas Nur Kamsan. Menurutnya, sebelumnya, MTsN Mranggen juga telah mengirimkan sebanyak 8 siswa siswi ke Ponpes Nidaíul Quran Temanggung untuk belajar Bahasa Arab dengan metode Tamzis selama 12 hari. Metode tamzis tersebut mengenalkan para siswa dengan pendekatan lagu dan musik. Dengan demikian, siswa yang belajar tersebut mudah hafal di luar kepala tanpa merasa ada tekanan atau tertekan. (H1-72)
Pengurus Masjid Diminta Bentuk Yayasan KEDUNGJATI - Perubahan aturan penerima hibah membuat beberapa komponen masyarakat kesulitan menerima bantuan dana. Salah satunya lembaga keagamaan atau pengurus masjid. Lembaga keagamaan atau pengurus masjid diisyaratkan Pemerintah Daerah untuk membuat dan mengurus badan hukum. Itu dilakukan agar kelompok tersebut dapat memperoleh dana bantuan hibah dari pusat. Badan hukum yang disarankan dari Pemerintah Daerah adalah berbentuk Yayasan. Seperti yang disampaikan Bupati Grobogan, Bambang Pudjiono melalui Sekertaris Daerah, Sugiyanto saat melaksanakan program tarawih keliling di Masjid Hayatul Qulub, Desa Wates, Kecamatan Kedungjati, belum lama ini. Menurutnya sesuai dengan aturan undang-undang yang baru, penerima dana hibah diharuskan berbadan hukum. “Dalam UU Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah, mensyaratkan lembaga penerima hibah harus berbadan
hukum. Untuk masjid atau lembaga keagamaan paling cocok berbentuk yayasan,” ujarnya. Ditambahkannya pihaknya tidak bermaksud mempersulit pemberian dana hibah tersebut. Namun, pihaknya hanya melaksanakan aturan yang telah ditetapkan Pemerintah Pusat. Dengan begitu pencairan hibah untuk masjid sepenuhnya bergantung dari pengurus kemakmuran (PKM) masjid. “Semuanya dikembalikan ke PKM Masjid apa mau mengurus Surat Keterangan dari Notaris atau tidak. Pemerintah telah memfasilitasi agar pengurusan yayasan untuk masjid lokasi tarling dapat dilaksanakan dengan cepat dan lancar,” katanya. Pada kesempatan itu pihaknya menyampaikan permohonan maafnya jika bantuan hibah untuk masjid lokasi tarling ada yang sudah cair dan beberapa lainnya belum. Sebab proses pembuatan SK Kementrian Hukum dan Ham tentang pengesahan Yayasan melalui Notaris memerlukan waktu. (zul-72)
Umat Islam Diminta Pandai Membaca Lingkungan SAYUNG - Umat Islam hendaknya pandai membaca lingkungan dan dihubungkan dengan Allah swt. Meski begitu, manusia akan menjadi sukses di dunia dan akherat. ”Nabi sukses karena dirinya menyatu denganAlquran. Banyak membaca Alquran, dipahami dan dilaksanakan, insya Allah akan sukses,” kata pengurus PW Muhammadiyah Jawa Tengah, Dr Khaerudin MT saat memberikan tausiah dalam peringatan Nuzulul Quran di Gedung Muhammadiyah/TPQ Al Mannar, Perumahan Pondok Raden Patah, Desa Sriwulan, Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak, baru-baru ini. Hadir dalam acara itu, ratusan simpatisan, anggota Muhammadiyah dan puluhan anak asuh Panti Asuhan Khaira Ummah. Dalam acara itu juga dibagikan santunan berupa uang untuk sejumlah warga tidak mampu. Penyampaian santunan dilakukan oleh Wakil Ketua Ranting Muhammadiyah Sayung, Baginda Abu Sofyan.
Lebih lanjut Khaerudin menjelaskan, orang menjadi susah karena tidak mampu membaca lingkungan. Bila tidak menemukan jalan keluar, sesuai dengan perintah Allah dalam Alquran, hendaklah bertanya kepada ahlinya. ”Fas’alu ahladzikri inkuntum lata’lamun (bertanyalah kepada ahlinya bila kalian tidak mengetahui-Red). Ini perintah Allah,” katanya. Belajarpada Cicak Orang yang beriman, hendaknya tidak gampang putus asa. Dia meminta agar belajar kepada cicak yang tidak bisa terbang, tetap dapat menangkap nyamuk. Atau, belajar kepada burung, karena burung selalu pergi dari sarangnya di pagi hari dan mendapat makanan untuk diri dan anak-anaknya saat pulang pada petang hari. Hendaknya, kata dia, jangan seperti orang musyrik (membuat tandingan bagi Allah-Red). Dia adalah orang yang bodoh karena tidak mampu membaca kekuasaan Allah. ”Jangan tanya ke dukun.” (G5-64)
SELASA, 7 JULI 2015
Pasar Murah Korpri Diserbu Pengunjung
SM/Dian Chandra
DISERBU PENGUNJUNG : Pasar Murah Korpri 2015 yang berlangsung di ruang sidang dua kompleks balai kota dipadati pengunjung, Senin (6/7). (72)
Lima Kilogram Serbuk Petasan Disita MAPOLRES - Kepolisian Resor Salatiga menyita lima kilogram serbuk petasan siap jual dari lima pelaku di lokasi berbeda. Selain serbuk petasan, petugas juga mengamankan 13 lembar sumbu petasan serta satu unit sepeda motor Yamaha Mio yang digunakan sebagai sarana mobilitas. Terungkapnya kasus ini berkat informasi yang diperoleh jajaran Satreskrim Polres Salatiga tentang adanya transaksi serbuk petasan di sebuah lokasi di Kelurahan Kalibening, Salatiga. Menyaru sebagai pembeli, petugas melakukan kontak dengan penjual bernama Imam Abdul Ghofur (20), warga Bendungan, Kecamatan Pebelan, Kabupaten
Semarang. Pada Jumat, (3/7) sekitar pukul 21.00, pelaku menemui petugas yang telah menunggu di lokasi. Begitu mengetahui dirinya masuk dalam jebakan, pelaku yang datang seorang diri hanya bisa pasrah. Dari tangan pelaku petugas mengamankan serbuk petasan seberat 8,5 ons. Dimulai dari penangakapan Imam, petugas berhasil mengamankan Nurdin (20) warga Dusun Senden, Kelurahan Batur, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang.
Pegawai Kemenag Salurkan Zakat Profesi SIDOREJO - Para pegawai Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Salatiga menyalurkan zakat profesi 2,5 persen dari penghasilan mereka. Zakat itu dikumpulkan dan kemudian disalurkan dengan membantu 53 ustadz/ustadzah di wilayah Salatiga yang berpenghasilan kurang dari Rp 100.000 per bulan. Bantuan lain yang disalurkan yaitu membantu 60 mukena kepada 60 mualaf di Salatiga. Juga membantu 206 Alquran kepada masjid dan mushala dan 150 buku iqra. Penyerahan bantuan ini dilakukan Kepala Kemenag Salatiga, Wuryadi bersamaan dengan Tarawih dan Silaturahmi (Tarhim) Panitia Amalan Ramadan Salatiga di Kantor Kemenag Jalan Diponegoro, Minggu (5/7). Tarhim juga dihadiri Kepala Kabag Kesra Pemkot Joko Hariyono, para pegawai Kemenang, dan masyarakat umum. “Para pegawai Kemenag ini rutin mengeluarkan zakat profesi. Tahun lalu diwujudkan dengan bedah rumah warga kurang mampu. Ke depan masih banyak lagi yang perlu dibantu dan kami akan terus mencari mereka yang layak untuk mendapat bantuan,” kata Wuryadi.
Sementara itu, penceramah tarhim, Sulthoni mengajak jamaah untuk mencintai dengan membaca Alquran. Sebab, banyak mukjizat yang terkandung dalam Alquran itu. Pada tarhim sehari sebelumnya, Wakil Ketua MUI Salatiga KH Noor Rofiq menjadi penceramah dalam di Masjid Kantor Kecamatan Sidomukti, Sabtu (4/7). Pencatatan Takdir Tahunan Tarhim juga dihadiri Wakil Wali Kota Muh Haris, Sekda Agus Rudianto, Camat Argomulyo Agus Budiono, dan warga sekitar. KH Noor Rofiq mengatakan, Lailatul kadar adalah waktu penetapan atau pencatatan takdir tahunan. Adapun keyakinan seorang muslim terhadap takdir, ia harus meyakini bahwa Allah mengetahui takdir hingga masa akan datang. “Allah mencatat takdir tersebut. Allah tetapkan pasti terjadi, serta Allah pun menciptakan perbuatan hamba. Pada malam lailatul kadar ditetapkan mengenai takdir dalam setahun yaitu terdapat ketetapan ajal dan rezeki, begitu pula berbagai kejadian yang akan terjadi dalam setahun,” katanya. (H32-72)
SM/Dian Chandra
Moch Zazid Berdasarkan pengakuan Imam, dirinya memperoleh serbuk petasan dari Nurdin. Kepada petugas, Nurdin mengaku membeli barang terlarang tersebut dari Saudi Adel Saputra warga Seturun, Kelurahan Manggihan,
Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang. “Dari pengembangan kasus ketiganya, petugas berhasil menyita serbuk petasan seberat 2 kilogram,” kata Kapolres melalui Kasatreskrim AKP Moch Zazid. Diancam 7 Tahun Sehari berselang, Sabtu (4/7) sekitar pukul 16.00 pihaknya kembali menangkap dua pelaku penjual serbuk petasan bernama Agus Bramantyo (26) dan Suryanto (27). Kedua pelaku yang tinggal di Dusun Senden, Kelurahan Batur, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang tersebut ditangkap di perempatan Karang Balong, Tingkir, Salatiga. Dari tangan kedua tersangka petugas mengamankan serbuk petasan seberat 3 kilogram yang
terbagi dalam tiga bungkus plastik siap jual, 13 lembar sumbu petasan, dan satu unit sepeda motor Yamaha Mio yang digunakan sebagai sarana transportasi. Dijelaskan Kasatreskrim, setiap kilogram serbuk petasan dijual dengan harga Rp 300 ribu. “Setiap kilogram mereka membeli seharga Rp 280 ribu,” kata Moch Zazid. Kelima pelaku terbukti melanggar pasal 1 ayat 1 UU Darurat No 12/1951 yakni menguasai, menyimpan dan menjual bahan peledak dengan ancaman hukuman tujuh tahun penjara. Setelah didata, sebagian serbuk petasan akan dijadikan alat bukti dan sebagian besar sisanya dimusnahkan dengan alasan keamanaan. (H54-72)
BALAI KOTA - Sedikityna 104 stan ambil bagian dalam kegiatan Pasar Murah Korpri 2015 yang digelar dalam rangka menyambut Hari Raya Fitri 1436 H, Senin (6/7). Kegiatan yang terselenggara atas kerjasama Dewan Pengurus Korpri Kota Salatiga, Dinas Perindustrian Perdagangan, Koperasi dan UMKM (Disperindagkop dan UMKM) PKK, Dharma Wanita, Lembaga Amalan Islam (LAI) serta KPRI Dimas tersebut berlangsung di Ruang Sidang II, kompleks balai kota. Kegiatan dibuka oleh Wakil Wali Kota Salatiga, Muh Haris didampingi Sekda Agus Rudianto dengan memotong pita. Tampak hadir dalam kegiatan tersebut, anggota Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) Salatiga di antaranya Ketua Pengadilan Negeri Djoni Witanto, Kepala Kejaksaan Negeri Suwanda dan Dandim 0714/Salatiga Letkol Inf Budi Rahmawan. Wali Kota dalam sambutannya yang dibacakan Wakil Wali Kota Muh Haris menilai kegiatan pasar murah ini memiliki peran strategis dalam memenuhi kebutuhan masyarakat menjelang Hari Raya Fitri dengan harga relatif terjangkau. “Kegiatan ini sekaligus memicu produktivitas pengusaha lokal dalam memasarkan produk-produknya,” kata Muh Haris. Sangat Membantu Muh Haris berharap kegiatan serupa dapat ditingkatkan baik pelaksanaan maupun jumlah subsidinya sehingga bisa menjangkau jumlah PNS yang lebih banyak. “Khususnya mereka para PNS golongan 2. Kegiatan pasar murah ini sangat membantu mengingat kecenderungan harga kebutuhan pokok yang naik setiap menjelang hari raya,” imbuhnya. Dalam laporannya, Sekda Agus Rudianto menyampaikan, kegiatan pasar urah ini diikuti oleh 104 stan yang berasal dari UMKM di Salatiga. Adapun produk yang ditawarkan mulai dari makanan, sayuran, buah, buku, mainan, pakaian hingga perhiasan. “Selain itu ada stan bahan pangan pokok yang telah disubsidi oleh panitia penyelenggara,” kata Agus Rudianto. Sejumlah bahan pangan pokok yang disubsidi antara lain gula pasir, minyak goreng, telur ayam dan sirup. Selain PNS di lingkungan Pemkot Salatiga, kegiatan pasar murah ini juga terbuka bagi warga masyarakat yang menginginkan bahan pangan pokok dengan harga lebih murah dari pasaran. “Kami membagikan voucher belanja diluar subsidi senilai Rp 25.000 untuk PNS dan masyarakat,” imbuh Agus. (H54-72)
Penggemar RX King Bagikan Takjil TAMANSARI - Sedikitnya 70 orang penggemar motor RX King di Salatiga yang tergabung dalam King Independent Salatiga (KIS) dan Tingkir King Club (TKC), membagi-bagi takjil berbuka puasa di Bundaran Tamansari Salatiga, Minggu (5/7). Takjil ini dibagikan kepada pengguna jalan dan warga di sekitarnya untuk sekadar berbuka puasa. Pembagian takjil ini merupakan langkah penggemar RX King untuk meningkatkan
nilai ibadah sosial di bulan Ramadan ini. Aksi mereka dimulia sejak pukul 16.00 dan sudah standby di Bundaran Tamansari yang dikenal pusat Kota Salatiga. “Kami berharap meski sekadar takjil bisa untuk berbuka puasa. Kegiatan ini kami lakukan bersama-sama dari anggota untuk berbuat baik meningkatkan amal dan kebetulan bulan Ramadan,” kata Simbar (38), Ketua KIS Salatiga.
Sementara itu, Ketua Tingkir King Club (TKC) Salatiga, Tri mengungkapkan, sebenarnya TKC mengadakan takjil di daerah Tingkir, karena ingin ada rasa kebersamaan dalam berbagi takjil di bulan puasa ini, kemudian digabungkan di Bundaran Ramayana. “Kami berharap temanteman RX King bisa memetik manfaat dari amal berbagi di bulan Ramadan ini. Semoga kita semua selalu diberi kebaikan,” katanya. (H32-72)
SM/Dok
TERIMA INSENTIF : Dandim 0714/Salatiga Letkol Inf Budi Rahmawan menyerahkan insentif tambahan Lebaran kepada anggotanya saat upacara Senin pagi. (72)
Tambahan Insentif Lebaran
SM/Moch Kundori
BAGI TAKJIL : Penggemar motor RX King di Salatiga yang tergabung dalam King Independent Salatiga (KIS) dan Tingkir King Club (TKC), membagi-bagi takjil berbuka puasa di Bundaran Tamansari Salatiga, Minggu (5/7). (72)
SALATIGA - Lebih dari 570 personel Kodim 0714/Salatiga yang terdiri atas prajurit TNI dan PNS mendapat tambahan insentif Lebaran sebesar Rp 500 ribu/orang di luar gaji ke-13 tersebut. Diharapkan insentif itu dapat meningkatkan morif prajurit melaksanakan tugas-tugas membantu kepolisian dalam rangka membantu keamanan arus mudik dan balik masa Lebaran. Insentif diserahkan secara simbolis oleh Dandim Letkol Inf Budi Rahmawan saat upacara Senin pagi. ”Jumlah insetif ini diharapkan dapat memberikan manfaat kepada setiap personel saat Lebaran,” kata Dandim didampingi Pasi Intel Kapten Inf Mulya Budi Luhur. Menurutnya, insetif tersebut berasal dari Koperasi Primkop Kartika 03 Kodim 0714/Salatiga, yang selama ini telah dikelola dengan baik dan dapat berkembang atas partisipasi anggotanya. Recananya dalam waktu dekat setiap prajurit akan mendapat tambahan bingkisan Lebaran dari Kodam IV/Diponegoro. Dandim berharap agar insentif itu memberikan semangat prajurit membantu kepolisian dalam pengamanan Lebaran ini. (H2-72)
Tiga Wakil UKSW Raih Diktendik Berprestasi 2015
SM/Moch Kundori
SERAHKAN BANTUAN : Kepala Kemenag Salatiga Wuryadi (kanan) menyerahkan bantuan Alquran dari zakat profesi dalam Tarawih dan Silaturahmi (Tarhim) Panitia Amalan Ramadan Salatiga di Kantor Kemenag Jalan Diponegoro, Minggu (5/7). (72)
SIDOREJO - Tiga wakil dari Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) meraih penghargaan dalam ajang pemilihan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (Diktendik) Berprestasi 2015 yang digelar Koordinasi Perguruan Tinggi Swasta (Kopertis) wilayah VI Jateng. Mereka adalah Dr Sri Yulianto JP yang meraih peringkat dua kategori Dosen Berprestasi, Agus Bambang Nugraha peringkat tiga kategori Administrasi Berprestasi, serta Agus Wuryanto peringkat tiga kategori Laboran Berprestasi. Selain trofi dan piagam, ketiga berhak atas uang pembinaan. Penyerahan hadiah diserahkan langsung oleh Koordinator Kopertis Wilayah VI Jateng, Prof Dr DYPSugiharto, Jumat (3/6) di Kantor Kopertis Wilayah VI Jateng.
Rektor UKSW Prof Dr Pdt John A Titaley memberikan apresiasi positif atas prestasi yang diraih masing-masing kontestan. “Pencapaian ini menjadikan UKSW selalu sukses meraih prestasi di setiap penyelenggaraan Diktendik oleh Kopertis Wilayah VI yang digelar setiap tahun,” kata John A Titaley saat menerima para kontestan usai kegiatan Ibadah Senin, (6/7). Bersyukur Ditemui seusai kegiatan, Sri Yulianto JP yang berhasil menjadi juara berkat makalah tentang Pranata Mangsa 21 Sistem Informasi Geografis untuk Peramalan dan Pemetaan Hama Penyakit Tanaman atau Padi ini mengaku bersyukur atas capaian tersebut. “Makalah yang saya sampaikan merupakan hasil dari
seluruh rangkaian penelitian sejak 2008. Semuanya terangkum dalam roadmap dan sudah terpublikasi. Jadi saya mempresentasikan apa yang sudah saya kerjakan dari sisi pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat,” ungkap dosen Fakultas Teknologi Informasi (FTI) UKSW ini. Adapun Agus Bambang Nugraha yang mempresentasikan “Research Information System”, sarana informasi publikasi ilmiah bagi dosen ini menjadikan keberhasilannyaini sebagai pemicu untuk bekerja lebih baik. “Ini adalah pengalaman tak terduga bagi saya, prestasi ini tentu saja tak lepas dari dukungan semua pihak. Bahagia dan bangga tentunya bisa mewakili UKSW dalam ajang ini, kedepan berharap bisa lebih baik lagi,” ucapnya. (H54-72)
SM/dok
BERSAMAREKTOR : Wakil UKSW yang meraih penghargaan di ajang Pemilihan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (Diktendik) Berprestasi 2015 yang digelar Kopertis Wilayah VI Jateng foto bersama Rektor UKSW, Prof Dr Pdt John A Titaley ThD usai melaporkan hasil lomba, kemarin. (72)
SELASA, 7 JULI 2015
Satpol Tak Bertindak Pedagang Datangi DPRD UNGARAN - Enam orang perwakilan Paguyuban Pedagang Pujasera Alun-alun Bung Karno (P3BK) Ungaran, Senin (6/7) mendatangi DPRD Kabupaten Semarang.
SM/Rosyid Ridho
LOMBAMANCING : Ratusan peserta mengikuti lomba mancing yang digelar di Kaliwangi, Pegulon, Kota Kendal. (72)
350 Peserta Ikuti Lomba Mancing KENDAL - Sebanyak 350 peserta mengikuti lomba mancing yang digelar di saluran Kaliwangi, Gang Haji Nasikhun, Kelurahan Pegulon digelar Minggu (5/7) pukul 16.00. Lomba tersebut sengaja diselenggarakan menjelang waktu berbuka puasa. Selain lomba, juga tersedia beraneka ragam stan kuliner yang terletak di sebelah timur sungai. Koordinator BKM Kaliwangi, Juweni menjelaskan, lomba mancing itu merupakan agenda rutin tahunan pihaknya. Tahun ini merupakan penyelenggaraan keempat. Lomba bertujuan menjalin silaturahmi sekaligus berbuka bersama antarawarga Pegulon dengan para pimpinan daerah di Kabupaten Kendal. Selain itu, sebagai langkah membudi-
dayakan kondisi kali yang bersih, sehingga bisa dimanfaatkan untuk kegiatan rekreasi seperti memancing. ’’Biaya lomba mancing berasal dari swadaya masyarakat dan bantuan pihak ketiga,’’ tuturnya. Wahana Rekreasi Panitia telah menyebar ratusan lele di lokasi lomba. Lele terbesar diklaim memiliki berat 3,4 kilogram dengan jumlah 3 ekor. Setelah kurang lebih sekitar 60 menit para pemancing dari berbagai daerah di Kendal melontarkan jorannya, panitia memutuskan juara pertama diraih Dwi Rahmawati yang mendapat lele seberat 2,99 kilogram, juara dua Didik dengan lele seberat 2,9 kilogram, dan juara tiga diraih Agus Budiyono dengan lele 1,02 kilogram.
Panitia penyelenggara menyiapkan hadiah antara lain televisi 14 inci, dispenser magic jar, kipas angin, dan beragam doorprize menarik lainnya. Sekda Bambang Dwiyono yang hadir mengatakan, lomba mancing tersebut sangat positif karena bisa membuat sungai Kaliwangi menjadi wahana rekreasi bagi warga sekitar. Tempat yang dulunya kotor, telah berubah menjadi bersih dan tidak bau, sehingga bisa menjadi lokasi lomba memancing. “Kami mengimbau warga tidak membuang sampah di kali. Hal itu supaya saluran tidak kotor dan bisa menjadi sarang penyakit serta penyebab banjir. Tumpukan sampah menghambat aliran air, sehingga kerap menimbulkan banjir,’’kata dia. (H36-72)
Tak Ditemukan Produk Kedaluarsa Razia Produk Makanan PEGANDON -Razia produk makanan dan minuman kedaluarsa yang digelar Polsek Pegandon bersama instansi terkait di sejumlah toko modern nihil, Senin (6/7). Petugas gabungan yang terdiri atas polsek, unsur kecamatan, dan dinas kesehatan, tidak mene-
mukan makanan maupun minuman kedaluarsa yang dijual. Sejumlah produk kedaluarsa telah ditarik dan disimpan ke dalam gudang dan tidak diperjual belikan. Kapolres Kendal AKBPWidi Atmoko melalui Kapolsek Pegan-
SM/Rosyid Ridho
CEK MAKANAN : Kapolsek Pegandon AKP Eko Prasetyanto mengecek kode masa kedaluarsa makanan yang dijual di toko modern yang terdapat di wilayahnya. (72) ANDA punya keluhan, kritik atau saran seputar pelayanan publik di Wilayah Kedungsapur (Kendal, Demak, Ungaran, Salatiga dan Purwodadi)? Kirim SMS Anda dengan bahasa santun, tidak menfitnah dan dapat dipertanggungjawabkan. Ketik ksp (spasi) pesan Anda. Kirim ke 085641600500.
Cari Pupuk Kok Sulit MOHON konfirmasi dari pihak terkait berkaitan dengan musim tanam, pupuk di Kabupaten Kendal kok sulit? Bahkan dari pengacer ada yang mempermainkan harga. (087731097296) YTH Pak Gubernur, di sepanjang jalan raya Ambarawa sampai perbatasan Temanggung minim lampu penerangan jalan. Mohon diperhatikan. (085715899063) DIKEMANAKAN anggaran miliaran rupiah untuk pengadaan ATK, perawatan mobil dinas dan lainnya? Piye setiap bagian bon barang dll kok tidak tersedia? Bagaimana Kepala Bagian Umum Setda Kabupaten Grobogan? (085740079174) BAGAIMANA nasib GTT/PTT tenaga honorer K2 yang tidak lolos test CPNS tahun 2013? Sampai sekarang belum ada kejelasan. (085642048491) OKNUM tim survei proyek Dinas Cipta Karya, Pengairan, Bina Marga, Pendidikan dan Pertanian Kabupaten Grobogan memanfaatkan situasi demi memperkaya diri. (085740079402) PAK Gubernur, warga RW 2 Desa Katonsari Demak sangat kecewa dengan PLN, hampir tiap malam listrik padam. Tidak ada tindakan. (08179552672) YTH Bupati Semarang, banyak kepala sekolah SD, SMP, dan SMAyang kosong bahkan dirangkap. Mohon tindakannya. (085799976913)
don AKPEko Prasetyanto mengatakan, pihaknya menggelar operasi produk kedaluarsa untuk memberikan jaminan kepada masyarakat agar mereka mengonsumsi makanan dan minuman yang tidak kedaluarsa. Hal itu, kata dia, selama Ramadan dan Lebaran, permintaan akan makanan ringan seperti kue kering maupun jenis lain dan beragam minuman dalam botol maupun kaleng meningkat. Kondisi tersebut, tidak menutup kemungkinan dimanfaatkan oknum-oknum yang ingin mencari keuntungan. ’’Kami telah mengimbau pengelola toko modern untuk tidak menjual produk kedaluarsa, karena bisa menyebabkan penyakit bahkan mengancam jiwa yang mengonsumsi,’’kata dia. Selain melakukan operasi terhadap toko modern, petugas juga menertibkan penjualan obat daftar G di apotek. Pembelian obat tersebut harus sesuai resep dokter. Petugas apotek dilarang keras menjual dextro maupun obat batuk dalam jumlah besar. Pasalnya dikhawatirkan, obat tersebut disalah gunakan. (H36—72)
Rombongan diterima anggota Fraksi PDIP, Agus Rujianto. Mereka kemudian meminta DPRD bisa memfasilitasi audiensi pedagang dengan pihak terkait menyusul belum ada tindakan tegas dari Satpol untuk menertibkan PKLmobile. “Penertiban PKL liar belum maksimal dilakukan, kami ingin menagih janji. Menyusul Bupati dan instansi terkait dulu pernah berjanji akan menertibkan PKL liar,” kata Ketua P3BK, Daryanto. Menanggapi permintaan perwakilan pedagang, Agus Rujianto menuturkan, permasalahan di Pujasera Alun-alun Bung Karno harus segera diselesaikan melibatkan sejumlah instansi yang mengampu. “Permohonan audiensi bergantung bagaimana petunjuk pimpinan dewan, yang jelas kami tetap merespons dan harus lapor ke pimpinan dahulu,” tuturnya. Dari pendataan yang dilakukan P3BK diketahui, jumlah pedagang liar yang dahulu berjumlah 4-8 orang sekarang sudah bertambah menjadi lebih dari 40 pedagang. Dengan bertambahnya pedagang tidak resmi tadi, jelas berimbas pada pendapatan PKL Pujasera Alun-alun Bung Karno. Apabila mengacu sejarah penempatan pujasera, sejumlah peda-
gang yang menempati trotoar tepi jalan AYani dan Alun-alun Lama Ungaran memang diminta Pemkab Semarang untuk pindah ke bagunan pujasera yang sudah selesai didirikan. Malas Masuk Pujasera “Pelanggan atau calon pembeli sudah malas masuk pujasera karena di depan pintu masuk alunalun sudah ada pedagang. Tindakan yang dilakukan Satpol PP kesannya menghibur, karena tidak tegas dalam menertibkan,” papar pengurus P3BK, Kukuh.
Kepala Satpol PP Kabupaten Semarang, M Risun saat dikonfirmasi mengatakan, pedagang yang ada di luar kawasan pujasera sifatnya mobileatau berpindah tempat. Idealnya, menurutnya, memang tidak ada di situ namun kalau semisal hendak ditarik ke dalam bergabung di kawasan pujasera sudah selayaknya dipikirkan bersama supaya dapat berjalan tanpa gesekan. Ketika didatangi Satpol PP, imbuhnya, pedagang liar pasti pergi. Dan akan datang lagi setelah lokasi ditinggal petugas. “Harus duduk bersama membahas permasalahan yang terjadi. Untuk menjaga alun-alun tidak memungkinkan karena kami keterbatasan personel serta jadwal kegiatan yang relatif banyak,” ucap Risun. (H86-72)
SM/Ranin Agung
BERI DATA: Perwakilan pedagang yang biasa berjualan di Pujasera Alun-alun Bung Karno, Ungaran Timur memberikan laporan data kepada anggota Fraksi PDIP, Agus Rujianto, Senin (6/7). (72)
BAZIS Tasyarufkan Dana Rp 439,5 Juta
SM/dok
SERAHKAN BANTUAN : Bupati Semarang Mundjirin (tengah) bersama Wakil Ketua BAZIS Munashir (kanan), menyerahkan bantuan program bedah rumah sakinah di Masjid Baitul Rohim Karangtengah, Tuntang. (72) UNGARAN - Ketua Badan Pelaksana BAZIS Kabupaten Semarang, Gunawan Wibisono, melalui Wakil Ketua II Munashir mengatakan, selama Ramadan ini pihaknya telah mentasyarufkan dana zakat, infaq, dan shadaqah (ZIS) Rp 439,5 juta untuk warga yang berhak menerima.
Dana tersebut telah dialokasikan untuk Program BAZIS ’’Kabupaten Semarang Cerdas’’ sebesar Rp 27,8 Juta, ’’Kabupaten Semarang Sehat’’ Rp 19 Juta, ’’Kabupaten Semarang Peduli’’ Rp, 24 Juta, dan ’’Kabupaten Semarang Makmur’’ Rp 3 Juta. Selain itu, untuk Sarana dan Pra-
sarana Umum Rp 35,5 Juta. Untuk kegiatan Kemaslahatan Umat Rp 4,5 juta, serta Kesetiakawanan Sosial Rp 2,8 juta serta Pentasyarufan BAZIS Tingkat Kecamatan sebesar Rp 322,9 juta. Berkembang ’’Kami ucapkan terima kasih kepada kepala SKPD, lembaga vertikal, BUMN/ BUMD, yang telah ikut membantu memotivasi jajarannya untuk menunaikan zakat, infak maupun sedekahnya melalui BAZIS. Tidak lupa pula terima kasih kepada para muzakki non-PNS,’’ ungkap Munashir, kemarin. Menurut dia, transparansi pengelolaan dana ZIS juga dapat mendorong peningkatan penerimaan. Sebab, dengan transparansi itu masyarakat menjadi semakin percaya kinerja BAZIS. ’ ’Kepercayaan masyarakat yang semakin tinggi kepada BAZIS menjadi indikator kinerja baik di lembaga kami. Hal itu memudahkan kami untuk mengumpulkan dana ZIS lebih banyak lagi dari masyarakat,’’jelasnya. Sementara itu, Bupati Sema-
rang Mundjirin berharap, agar BAZIS bisa terus berkembang untuk membantu Pemkab Semarang, salah satunya ikut mengatasi masalah kemiskinan, pendidikan, serta kesehatan. Kabag Pengumpulan BAZIS, Arif Sunandar mengatakan, ibadah zakat menyimpan banyak hikmah, sekiranya kita bisa mengerti tentu akan lebih meringankan langkah dalam menunaikan zakat secara rutin. Di antara fungsi zakat adalah sebagai ibadah dan keyakinan. Kewajiban zakat adalah ujian ketaatan bagi kaum muslimin, sekaligus pembuktian keyakinan bahwa sejatinya harta yang didapatkan adalah pemberian dari Allah sehingga pembayaran zakat sejatinya adalah perwujudan rasa syukur. Fungsi yang kedua ialah sebagai keseimbangan sosial dan kemasyarakatan, yakni zakat bisa mengurangi jurang pemisah antara si kaya dan si miskin, sehingga tercipta kehidupan sosial yang kondusif tanpa hasud dan dengki dari si miskin kepada si kaya. (H14-72)
Petugas Lapas Bisa Duluan Masuk Surga Anton Medan Motivasi Narapidana AMBARAWA - Tan Hok Liang atau Anton Medan meminta seluruh warga binaan pemasyarakatan berdoa untuk petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) agar mereka semua masuk surga. Kenapa harus mendahulukan petugas Lapas? Menurutnya, sebagai abdi negara yang bersangkutan tugasnya paling berat. “Yang dijaga dan dibina adalah orang pintar orang cerdas semua, cuma tidak bener. Masuk penjara itu bukan pilihan, melainkan karena sial,” ujar Anton saat mengunjungi Lapas Kelas II-A Ambarawa, Senin (6/7) sore. Di hadapan 252 warga binaan pemasyarakatan, Ketua Umum Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) Periode 2012-2017 ini menekankan, akan pentingnya mendekatkan diri kepada sang pencipta selain menjauhi segala larangan-Nya. “Tuhan tidak akan melihat penampilan atau gaya seseorang, yang akan dilihat kali pertama adalah bagaimana catatan ibadahnya. Dengan demikian, saya berpendapat lebih baik jadi mantan napi dari-
pada mantan ustadz,” tandasnya. Kalapas Kelas II-A Ambarawa, Dwi Agus Setyabudi dalam sambutannya mengapresiasi apa yang dilakukan Anton Medan. Pihaknya berharap, pendiri Masjid Jami Tan Hok Liang di areal Pondok Pesantren At-Ta’ibin, Pondok Rajeg, Cibinong tersebut bisa melanjutkan safari keliling nusantara mengunjungi seluruh Lapas untuk memberikan motivasi. “Informasi yang saya terima, ini kali pertama Anton Medan menggelar tarawih keliling di Jawa Tengah menemui saudara kami. Usai shalat Asar di Lapas Ambarawa, rencananya hendak tarawih di Kedungpane,” katanya. Ketua Dewan Wilayah PITI Jateng, KH Iskandar menambahkan, bersama pengurus pusat dirinya berencana hendak mengunjungi seluruh Lapas di Indonesia. Selama di Jawa Tengah, Anton Medan bersama rombongan direncanakan akan mengunjungi Lapas Ambarawa, Kedungpane, Magelang, Wonosobo, Banjarnegara, dan Lapas Nusakambangan, Cilacap. (H86-72)
SM/Ranin Agung
BERI MOTIVASI : Ketua Umum Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) Periode 2012-2017, Anton Medan mengunjungi Lapas Kelas II-A Ambarawa untuk memberikan motivasi kepada seluruh warga binaan pemasyarakatan, Senin (6/7). (72)
SELASA, 7 JULI 2015
Sentuhan Unfinished Batik SEMARANG - Di antara jeda meja makan dan tempat duduk tamu Restoran Gris Crowne Plaza Semarang para model melenggang memperagakan busana karya Muhammad Bayu Indo, Minggu (5/7).
SM/Aristya Kusuma Verdana
PERAGAAN BUSANA : Model memperagakan busana karya Muhammad Bayu Indo di restoran Gris Crowne Plaza Semarang. (91)
Tampak di dalam karya itu desain batik kasual khusus pria bermacam-macam bentuk. Termasuk juga baju koko yang diberi sentuhan batik. Karya pria yang akrab disapa Bayu itu ditampilkan sebanyak 20 baju. Dalam dua sesi peragaan, tamu restoran yang tengah asyik menikmati makanan berbuka puasa teralihkan perhatiannya. Tidak jarang tamu itu mengajak berfoto bersama model yang mengenakan batik casual. Kreativitas Bayu lebih menonjolkan unfinished batik atau potongan-potongan kain batik yang ditempelkan untuk memperindah baju. Ornamen batik mengisi ruang-ruang yang tak terduga di baju. ”Saya suka mencampurkan ornamen batik dengan kain warna. Yang saya pakai aksen tidak mencolok. Kelihatan modis tapi tidak berlebihan,” kata Bayu, kemarin. Jenis Batik Selama ini, Bayu sudah banyak berkreasi dengan berbagai ornamen batik. Namun, jenis batik yang paling ia sering gunakan yakni batik Mega Mendung, Encim dan
Lasem. ”Saya senang dengan warna dan coraknya,” katanya. Bayu sendiri tidak melakukan produksi banyak terhadap karyanya. Satu model ia hanya membuat sekitar empat baju. ”Banyak orang yang ingin memakai baju tapi jarang yang pakai atau ekslusif. Itu yang saya lakukan,” terangnya. Saat ditanya kenapa memilih batik sebagai penguat kreativitasnya dalam menciptkan karya busana? Bayu merasa kain tradisional Indonesia sangat mendukung untuk memicu kreativitas yang lebih. Kaya akan corak dan macam. ”Batik itu tidak tua dan tidak membosankan,” ucapnya. Berbagai karya Bayu bisa dilihat melalui akun instagramnya @muhammadbayuindo. Di akun tersebut Bayu mempersilakan untuk siapa saja yang tertarik melakukan tanya jawab sampai transaksi. ”Saya masih senang dengan penjualan online. Kalau melihat silakan buka saja instagram saya,” tukas pria yang pernah mengikuti ajang kompetisi menyanyi The Voice Indonesia. (akv-91)
Nelayan Terima Bantuan Sembako Murah SEMARANG - Masyarakat nelayan di Kelurahan Mangunharjo dan Kelurahan Mangkang Kulon Tugu berburu sembako murah jelang Lebaran. Mereka memanfaatkan Pasar Murah yang digelar Women’s International Club (WIC) Semarang di lingkungan perkampungan nelayan tersebut, kemarin. Ratusan keluarga yang sudah mendapat kupon antrean memadati lokasi penjualan sembako murah dan pakaian pantas pakai yang diselenggarakan di dua kelurahan, Tanggulsari dan Mangunharjo. Adapun, sembako murah yang dijual Rp 25.000 itu berisi 2,5 kg beras, 1liter minyak
goreng, dan 1kg gula pasir. ”Ini saya dari rumah tidak hanya mau beli sembako tetapi juga pakaian buat Lebaran. Walaupun pakaian sudah pernah dipakai, tetapi masih bagusbagus,” tutur Rahayu (45) warga Tanggulsari Mangkang Kulon. Kebutuan Lebaran Selain sembako, stan pakaian pantas pakai memang sangat diminati oleh masyarakat pada pasar murah tersebut. Satu paket berisi tiga pakaian pantas pakai hanya dijual seharga Rp 2.000-Rp 5.000. Hal itu tentu menarik minat warga yang kurang mampu dan sebagian besar bermata pencaharian
sebagai nelayan tersebut. Ketua Panitia Pasar Murah WIC, Deliani Pringgenice mengatakan, pihaknya menyediakan 375 paket sembako murah khusus warga miskin di dua lokasi tersebut. Selain itu, ada sejumlah komoditas bahan pokok yang dijual murah bagi warga lain di lingkungan Mangunharjo dan Mangkang Kulon. ”Di samping paket sembako murah masih ada kebutuhan Lebaran lainnya seperti, biskuit, kecap, beras, pakaian pantas pakai, mie instan, minyak goreng, gula, sirup, dan sebagainya. Kami membidik lokasi ini karena memang banyak warga yang harus dibantu pada kondisi
jelang Lebaran ini,” katanya yang juga dosen Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Undip itu. Sementara Presiden WIC Semarang, Lili Gondokusumo mengatakan, kegiatan pasar murah ini rutin diselenggarakan tiap tahun tiap jelang lebaran. Tujuannya adalah untuk meringankan beban warga yang kurang mampu dengan menyediakan komoditas yang dibutuhkan saat hari raya tersebut. ”Setelah menggelar pasar murah di lokasi ini, ke depan kami akan memberikan pembinaan di lingkungan kecamatan yang memang mengembangkan sumber daya kelautan ini,” katanya. (K387)
Musik adalah Bahasa ● Ngabuburit Bareng Barry Likumahuwa BERMAIN musik harus diikuti pengetahuan mendalam tentang alat musik, terlebih musiknya itu sendiri. Hal itu yang coba ditebarkan Elseos Jeberani Emanuel Likumahuwa atau lebih dikenal Barry Likumahuwa. Pemain bass yang banyak bermain di musik Jazz itu melebarkan pengetahuan tentang bermusik dalam Coaching Clinic #3 Bass Session dengan tema ”Ngabuburit Bareng Barry Likumahuwa” di Balairung Universitas PGRI Semarang (Upgris), Rabu (1/7). Salah satu pengetahuan itu ketika salah seorang penonton bertanya kepada Barry. Ia ingin ditunjukkan bagaimana caranya membedakan musik Jazz dengan musik lainnya. Apa saja dasarnya. Pemusik yang mengidolakan ayahnya sendiri, Benny Likumahuwa (musisi Jazz senior Indonesia), itu menjawab dengan cara pemahaman. ”Pertama, musik itu adalah bahasa. Bahasa musik Indonesia dan bahasa musik Afrika itu beda banget. Paling pertama yang harus ngerti adalah
bahasa,” kata Barry dengan Bass di pangkuannya. Pria kelahiran Jakarta 14 Juni 1983 itu mencontohkan. Ia memainkan instrumen lagu menggunakan bassnya dengan tangga nada pentatonik tangga nada yang digunakan gamelan dan juga blues. Nuansa tradisional Indonesia hadir di permainan bass Barry. Berikutnya, ia memainkan lagu dengan irama berbeda. Ia tunjukkan musik di Afrika mempunyai corak berbeda dengan Indonesia. ”Bahasa beda ya beda. Rasanya juga beda. Berhubungan dneganBukan hanya teknik bermain, itu bisa dipelajari dengan cepat. Memahami bahasa tergantung perjalanan musik masingmasing. Tentunya harus banyak mendengar,” ucapnya. Kisah Sendiri Berbicara tentang alat musik, Barry adalah musisi multi talenta. Berbagai alat musik pernah ia mainkan. Jatuh cintanya terhadap bass mempunyai kisah sendiri. Menurutnya, bass itu instrumen yang mempunyai tanggung jawab besar.
Memandu musik ke arah yang diinginkan. ”Bass itu sangat lengkap. Rhythm bisa dimainkan menggunakan perkusi atau gitar. Bass itu fondasinya musik, di sisi lain sebagai instrument leader. Bisa seloah-olah seperti gitar, juga bisa dimainkan sebagai perkusi. Bass itu berasal dari kata blessing.” Dalam kesempatan itu, Barry memberi pesan bagaimana sukses berkarya di dalam musik. Dijelaskannya, musisi harus yakin dulu dengan karya yang ia buat. Yakin jika karya itu bagus dan bisa sukses. ”Bikinlah musik karena kamu pengen bikin musik seperti itu. Kalau tidak nanti akhirnya musiknya tidak ada pesannya. Menurutku, musik kita kejar duluan. Musik itu bahasa dan tujuannya mulia. Bikinlah karya sebagus mungkin. Kalau dari hati, pasti kena di hati. Musik itu bisa buat orang sedih manjadi bahagia, bahagia menjadi sedih. Bisa juga orang yang dulunya tidak cinta Indonesia menjadi cinta Indonesia,” paparnya.(akv-91)
SM/Aristya Kusuma Verdana
MUSIK KLINIK : Barry Likumahuwa saat memberi pengetahuan tentang musik dari pengalamannya dalam acara musik klinik.(91)
Glamorama Tanpa Drama NARASI kecantikan wanita tak lengkap jika hanya terpaku pada riasan yang melekat. Jalinan helai rambut akan memberikan sentuhan glamorama dari sebuah kecantikan tanpa meninggalkan kesan drama yang berlebih. Imajinasi berpadu kreasi menciptakan tren terbaru yang tak mengenal mati. Sebagai penata rias dan rambut hasil olah tangan Jacky Timurtius tak diragukan lagi. Cita rasa seni yang begitu tinggi terasa dalam setiap hasil tatanannya. Seperti dalam salah satu karya yang diperagakan dalam acara Up Close and Personal yang digelar Ave Sanjaya di Gumaya Tower Hotel, Senin (6/7). Tatanan berbasis kepang
TATANAN RAMBUT : Model memperagakan tatanan rambut dari para desainer terkenal. (91) SM/Roosalina
menjadi fokusnya kali ini. Jalinan rambut yang hampir ditemukan di setiap belahan bumi manapun itu mengalami metamorforsa indah. “Dengan teknik tertentu kepang bisa tampil lebih mewah,” kata dia. Dalam acara edukasi bagi mereka yang ingin memperkaya ilmu dalam tata rambut tersebut Jacky menyajikan jalinan kepang dalam sanggul. Terlihat dalam tampilannya bahwa tatanan yang satu ini sangat memperhatikan detail. Keberadaan jalinan kepang menyatu dengan highlight warna yang lebih terang. Kelopak Bunga Jacky juga menambahkan kepang tak selamanya harus berada di bagian beakang kepala. Dalam tampilan berbeda peletakannnya di bagian depan kepala menjadi sesuatu yang absah. “Untuk bagian depan kepang bisa dibentuk sedemikian rupa sehingga membentuk kelopak bunga,”
imbuhnya. Jacky bukan satusatunya penata rambut yang rela menyumbangkan ilmunya kali itu. Sederet nama besar seperti Ave Sanjaya dengan kepakarannya di bidang tata rambut dan make up bridal dan Qiqi Franky yang terbilang andal dalam gaya edgy dan anti mainstream. Tak ktinggalan Sugimartono hadir untuk berbagi trik seputar kemahirannya dalam menciptakan sanggul gala yang luar biasa. Menurut Ave sanjaya selama tiga hati para peserta akan diajarkan teknik yang benar dalam menata rambut. Dengan begitu mereka akan lebih siap bersaing secara global. “Sebuah ilmu bukanlah hal yang dapat diletakkan dalam bingkai sejarah.Ilmu seperti tongkat estafet yang harus selalu diturunkan ke generasi berikutnya sehingga ilmu tidak sebatas menjadi legenda,” tutur Ave.(Roosalina-91)