EFEK EKSTRAK KULIT BUAH RAMBUTAN TERHADAP KADAR MDA DAN SOD TIKUS YANG DIPAPAR ASAP ROKOK
Skripsi disusun sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Sains Program Studi Biologi
oleh Erni Wulandari 4411412053
JURUSAN BIOLOGI FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG 2016
i
ii
iii
ABSTRAK Wulandari, Erni. 2016. Efek Ekstrak Kulit Buah Rambutan terhadap Kadar MDA dan SOD Tikus yang Dipapar Asap Rokok. Skripsi. Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Semarang. Dr. drh. R. Susanti, M.P. Dr. Lisdiana, M.Si Asap rokok merupakan polutan bagi manusia dan lingkungan. Asap rokok mengandung senyawa radikal bebas yang akan menyebabkan stres oksidatif. Pada kondisi stres oksidatif, radikal bebas menyebabkan peroksidasi lipid membran sel dan merusak organisasi membran sel. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kadar MDA dan SOD pada tikus yang dipapar asap rokok dan diberi ekstrak kulit buah rambutan. Penelitian dilakukan pada 30 ekor tikus putih jantan galur Wistar yang dibagi menjadi 6 kelompok, yaitu kelompok A (normal), B (negatif), C (positif) dan D, E, F merupakan kelompok perlakuan ekstrak kulit buah rambutan dengan dosis secara berturut-turut 3, 6, 12 mg/200 gramBB dan paparan asap rokok selama 14 hari. Untuk mengetahui perbedaan kadar MDA dan SOD setiap kelompok dilakukan analisis data menggunakan uji one way anova dan uji lanjut LSD. Hasil analisis statistik menunjukkan kadar MDA pada kelompok A tidak berbeda nyata dengan kelompok C dan E. Kelompok D tidak berbeda nyata dengan kelompok F. Aktivitas SOD pada kelompok A berbeda nyata dengan kelompok lainnya. Aktivitas SOD kelompok C tidak berbeda nyata dengan kelompok E. Simpulan dari penelitian ini adalah ekstrak kulit buah rambutan dosis 6 mg/200 gramBB dapat menurunkan kadar MDA dan meningkatkan aktivitas SOD pada tikus yang dipapar asap rokok. Katakunci: Asap rokok, ekstrak kulit buah rambutan, MDA, SOD
iv
KATA PENGANTAR Alhamdulillah, segala puji dan syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT atas rahmat dan hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul “Efek Ekstrak Kulit Buah Rambutan terhadap Kadar MDA dan SOD Tikus yang Dipapar Asap Rokok”. Skripsi ini disusun sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Sains pada Program Studi Biologi Universitas Negeri Semarang. Penulis menyadari dalam pembuatan skripsi ini tidak lepas dari bantuan berbagai pihak, maka pada kesempatan ini penulis menyampaikan penghargaan dan terimakasih kepada: 1. Rektor Universitas Negeri Semarang atas kesempatan yang diberikan untuk menempuh pendidikan di Unnes. 2. Dekan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Semarang yang telah memberikan izin penelitian. 3. Ketua Jurusan Biologi Universitas Negeri Semarang yang telah membantu kelancaran administrasi dalam penyelesaian skripsi. 4. Dr. drh. R. Susanti, M.P. dan Dr. Lisdiana, M.Si. selaku dosen pembimbing I dan II atas bimbingan, saran, bantuan dan berbagai kemudahan selama proses penyusunan skripsi. 5. Dr. Wiwi Isnaeni, M.S. selaku penguji skripsi yang telah memberikan kritik dan saran untuk kelayakan naskah skripsi saya. 6. Bapak, Ibu, Mas Heri, Dek Andry dan semua keluarga atas doa, perhatian dan dukungannya. 7. Melisa, Wawan, Alam, Nikmah, Mas Herdi dan Mba Fera atas bantuannya selama penelitian. 8. Nok Ely, Tante nCum, Uti Zamia serta teman-teman Biologi 2012 atas kebersamaan dan kenangan yang tak terlupakan. 9. Teman-teman seperjuangan di Kos Griya Ayu atas persaudaraan dan semangat. Semarang, 3 Oktober 2016 Penulis
v
DAFTAR ISI
Halaman HALAMAN JUDUL .........................................................................
i
PERNYATAAN KEASLIAN SKRIPSI ...........................................
ii
PENGESAHAN ..................................................................................
iii
ABSTRAK
.......................................................................................
iv
KATA PENGANTAR ......................................................................
v
DAFTAR ISI .....................................................................................
vi
DAFTAR GAMBAR ........................................................................
viii
DAFTAR TABEL .............................................................................
ix
DAFTAR LAMPIRAN .....................................................................
x
BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang .............................................................................
1
B. Rumusan Masalah .........................................................................
4
C. Tujuan Penelitian ..........................................................................
4
D. Manfaat Penelitian ........................................................................
4
E. Penegasan Istilah ..........................................................................
4
BAB II LANDASAN TEORI A. Kandungan Senyawa Kimia Rokok .............................................
6
B. Asap Rokok sebagai Sumber Radikal Bebas ...............................
11
C. Kandungan Senyawa Kimia Kulit Buah Rambutan .....................
14
D. MDA .............................................................................................
20
E. SOD ..............................................................................................
23
F. Senyawa Antioksidan Vitamin C .................................................
25
G. Mekanisme Kerja Kulit Buah Rambutan sebagai Antioksidan ..................................................................
26
H. Penentuan Aktivitas Penangkapan Radikal DPPH .......................
27
I. Kerangka Berfikir .........................................................................
29
J. Hipotesis Penelitian ......................................................................
29
vi
BAB III METODE PENELITIAN A. Waktu dan Tempat Penelitian ......................................................
30
B. Populasi dan Sampel ....................................................................
30
C. Variabel Penelitian .......................................................................
31
D. Rancangan Penelitian ...................................................................
31
E. Alat dan Bahan Penelitian ............................................................
33
F. Prosedur Penelitian .......................................................................
36
G. Analisis Data ................................................................................
39
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN A. Hasil Penelitian .............................................................................
40
B. Pembahasan ..................................................................................
41
BAB V SIMPULAN DAN SARAN A. Simpulan .......................................................................................
49
B. Saran .............................................................................................
49
DAFTAR PUSTAKA .......................................................................
50
LAMPIRAN ......................................................................................
58
vii
DAFTAR GAMBAR
Gambar
Halaman
1. Kandungan senyawa kimia pada rokok .........................................
7
2. Sumber eksogen dan endogen radikal bebas .................................
12
3. Kulit buah rambutan ......................................................................
15
4. Struktur kimia MDA .....................................................................
22
5. Reaksi antara radikal DPPH dengan antioksidan ..........................
28
6. Struktur molekul DPPH setelah menerima donor atom OH .........
28
7. Kerangka berfikir penelitian .........................................................
29
8. Desain penelitian ...........................................................................
35
viii
DAFTAR TABEL
Tabel
Halaman
1. Senyawa yang terkandung dalam asap rokok ...............................
8
2. Kandungan total phenolic content, total anthocyanin content dan tanin pada kulit buah rambutan ...............................................
16
3. Kandungan geraniin, ellagic acid, corilagin dan asam askorbat pada kulit buah rambutan ..............................................................
17
4. Kandungan saponin, alkaloid, tanin dan flavonoid pada kulit buah rambutan (mg/100 g berat kering) ........................................
17
5. Alat penelitian ...............................................................................
33
6. Bahan penelitian ............................................................................
34
7. Prosedur pengukuran kadar MDA ................................................
38
8. Prosedur pengukuran aktivitas SOD .............................................
38
9. Hasil rerata kadar MDA dan SOD ................................................
40
ix
DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran
Halaman
1. Hasil pemeriksaan kadar MDA dan aktivitas SOD .......................
58
2. Uji normalitas, homogenitas, anova dan post hoc kadar MDA ....
59
3. Uji normalitas, homogenitas, anova dan post hoc aktivitas SOD ................................................................................
64
4. Hasil identifikasi tumbuhan rambutan ..........................................
70
5. Hasil uji DPPH ekstrak kulit buah rambutan ................................
71
6. Dokumentasi penelitian .................................................................
72
x
BAB I PENDAHULUAN A. Latar belakang Rokok adalah produk dari daun tembakau yang kemunculannya menyebabkan kontroversial karena mampu menimbulkan pro dan kontra di masyarakat (Fitria et al. 2013). Merokok merupakan salah satu gaya hidup masyarakat di dunia, salah satunya Indonesia. Mengonsumsi rokok diketahui dapat menyebabkan gangguan kesehatan, baik secara langsung maupun tidak. Gangguan kesehatan yang ditimbulkan antara lain dapat berupa bronkitis kronis, emfisema, kanker paru-paru dan penyempitan pembuluh nadi (Church & Pryor 1985). Dampak rokok terhadap kesehatan sering disebut sebagai silent killer. Pengaruh tersebut timbul secara perlahan, dalam tempo yang relatif lama, tidak langsung dan tidak nampak secara nyata (Rupinder 2014). Indonesia merupakan negara berkembang dengan penduduk perokok terbesar ketiga di dunia setelah Cina dan India (WHO 2013). Menurut survei WHO (2008), sepertiga dari penduduk dunia terutama orang dewasa adalah perokok. Jumlah perokok setiap tahun cenderung meningkat seiring dengan meningkatnya konsumsi rokok. Angka kematian di dunia akibat rokok mencapai 500 juta orang per tahun. Dalam setiap enam detik terdapat satu kematian akibat rokok Pembakaran rokok akan menimbulkan asap rokok. Asap rokok dapat dibedakan menjadi dua, yaitu asap utama (mainstream smoke) dan asap samping (sidestream smoke). Asap utama adalah asap yang dihisap oleh perokok aktif. Asap samping merupakan asap yang terhirup oleh perokok pasif dan secara terus-menerus keluar dari ujung rokok (Lodovici & Bigagli 2009). Asap utama terdiri dari 8% fase tar dan 95% fase gas. Asap rokok di ruangan sekitar perokok 85% asap samping dan 15% asap utama (Lodovici et al. 2004). Asap rokok yang dihirup oleh seorang perokok mengandung komponen gas dan partikel. Komponen gas sangat berpotensi menimbulkan radikal bebas karbon monoksida, asam hidrosianat, nitrogen
1
2
oksida dan formalin. Komponen partikel asap rokok diantaranya adalah tar, indol nikotin, karbarzol dan kresol (KPAI 2009). Asap rokok merupakan campuran senyawa yang mengandung ≥4000 bahan kimia antara lain tar, nikotin, karbon monoksida dan zat-zat berbahaya lainnya. Senyawa yang terkandung pada asap rokok terdiri dari ≥200 zat bersifat racun (asam hidrosianat, akrolein, oksida nitrogen) dan ≥40 zat bersifat karsinogen (tar, nikotin, benzo(a)piren, senyawa hidrokarbon) (Palanisamy et al. 2009). Dalam satu kali hisapan rokok terdapat 1014-16 molekul radikal bebas yang masuk ke dalam tubuh (Yanbaeva et al. 2007). Asap rokok adalah polutan bagi manusia dan lingkungan. Asap rokok dapat menimbulkan respons stres, yaitu kondisi pada saat individu tidak mampu mengatasi beban fisik atau psikologis. Stres yang berat diketahui dapat menyebabkan stres oksidatif. Stres oksidatif adalah ketidakseimbangan antara jumlah radikal bebas dengan antioksidan tubuh. Pada kondisi stres oksidatif, terjadi peningkatan jumlah reactive oxygen species (ROS) di dalam tubuh (Haliwell & Gutteridge 1999). ROS adalah oksidan yang sangat reaktif. Dampak negatif senyawa tersebut timbul karena aktivitasnya, sehingga dapat merusak komponen sel yang sangat penting untuk mempertahankan integritas sel. Setiap ROS yang terbentuk dapat memulai suatu reaksi berantai yang terus berlanjut hingga ROS itu dihilangkan oleh ROS yang lain atau sistem antioksidan (Pillon & Soulage 2012). Aktivitas radikal bebas di dalam tubuh diimbangi dengan mekanisme pertahanan endogen, yaitu tubuh akan memproduksi antioksidan yang mempunyai pengaruh sebagai anti radikal bebas. Salah satu antioksidan endogen adalah superoxide dismutase (SOD) yang merupakan sistem pertahanan tubuh garis pertama terhadap aktivasi ROS (Fridovich 1981). Pada saat level ROS meningkat melebihi kemampuan pertahanan endogen, maka terjadilah ketidakstabilan oksidatif yang disebut stres oksidatif. Pada kondisi stres oksidatif, radikal bebas akan menyebabkan
3
peroksidasi lipid membran sel dan merusak organisasi membran sel. Salah satu
biomarker
terjadinya
stres
oksidatif
adalah
tingginya
kadar
malondialdehyde (MDA) dan menurunnya aktivitas SOD akibat proses peroksidasi lipid yang berlebihan di dalam sel (Hu et al. 2014). Suatu cara untuk mengendalikan terjadinya stres oksidatif yang berlebihan
yaitu
dengan
mengonsumsi
antioksidan
dari
makanan
(antioksidan eksogen). Salah satu sumber antioksidan eksogen adalah kulit buah dari tanaman rambutan (Nephelium lappaceum L). Tanaman rambutan banyak ditemui di Indonesia. Tanaman rambutan terdiri dari bagian akar, daun, biji, buah, kulit kayu dan kulit buah yang memiliki banyak manfaat sebagai sumber vitamin dan senyawa berkhasiat obat. Kulit buah rambutan merupakan salah satu bagian dari tanaman rambutan yang belum dimanfaatkan secara maksimal. Kulitnya yang berwarna merah ditemukan mengandung berbagai macam senyawa kimia. Berdasarkan penelitian, kulit buah rambutan memiliki aktivitas antioksidan yang mengandung senyawa fenolik, alkaloid, steroid, terpenoid (Wardhani & Supartono 2015), asam askorbat (Wall 2006), flavonoid (Dirmawati 2008) serta antosianin (Hutapea et al. 2014) dengan kandungan tertinggi adalah senyawa fenolik (Fila et al. 2012). Penelitian Thitilerdecha et al. (2010) berhasil mengisolasi asam ellagat, korilagin dan geranin yang merupakan senyawa fenolik pada kulit buah rambutan. Senyawa fenolik bersifat antioksidan kuat dan terdapat paling banyak pada kulit buah rambutan. Senyawa tersebut mempunyai cincin aromatik dengan gugus hidroksil lebih dari satu dan berperan melindungi sel tubuh dari bahaya radikal bebas dengan cara mengikat radikal bebas. Palanisamy et al. (2008) menyatakan bahwa sebagai tanaman yang mengandung antioksidan, kulit buah rambutan diduga dapat menghambat terjadinya kerusakan oksidatif, sehingga diperlukan suatu penelitian untuk mengetahui pengaruh ekstrak kulit buah rambutan terhadap kadar MDA dan aktivitas SOD akibat paparan asap rokok.
4
B. Rumusan Masalah Berdasarkan latar belakang di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: Bagaimana pengaruh pemberian ekstrak kulit buah rambutan terhadap kadar MDA dan aktivitas SOD pada tikus yang dipapar asap rokok? C. Tujuan Penelitian Tujuan penelitian ini adalah: Untuk menganalisis kadar MDA dan aktivitas SOD pada tikus yang dipapar asap rokok dan diberi ekstrak kulit buah rambutan. D. Manfaat Penelitian Dengan dilaksanakannya penelitian ini diharapkan dapat memberi manfaat sebagai berikut : 1.
Memberikan informasi tentang hasil kajian efek pemberian ekstrak kulit buah rambutan sebagai sumber antioksidan
2.
Meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap penggunaan obat yang berasal dari bahan-bahan alami.
3.
Berguna sebagai bahan acuan untuk penelitian lebih lanjut mengenai ekstrak kulit buah rambutan sebagai antioksidan.
E. Penegasan Istilah Untuk menghindari salah pengertian dalam memahami isi skripsi ini, perlu ada batasan-batasan terhadap beberapa istilah sebagai berikut : 1.
Ekstrak Kulit Buah Rambutan Ekstrak merupakan sediaan pekat yang diperoleh dengan mengekstraksi zat aktif dari simplisia menggunakan pelarut yang sesuai, kemudian semua pelarut diuapkan dan massa yang tersisa diperlakukan sedemikian hingga memenuhi baku yang ditetapkan (Depkes RI 1995). Ekstrak kulit buah rambutan dalam penelitian ini adalah ekstrak dari seluruh bagian kulit buah rambutan yang diperoleh dari hasil ekstraksi menggunakan pelarut etanol. Hasil akhirnya berupa pasta.
5
2.
MDA MDA merupakan senyawa dialdehida produk akhir dari peroksidasi lipid (Winarsi 2007). MDA dalam penelitian ini adalah hasil peroksidasi lipid oleh senyawa radikal bebas akibat dipapar asap rokok. MDA diukur menggunakan spektrofotometer pada panjang gelombang 545 nm.
3.
SOD SOD adalah antioksidan enzimatis yang melindungi jaringan dari kerusakan oksidatif akibat radikal bebas (Muchtadi 2013). SOD dalam penelitian ini diukur dengan metode kolorimetri dari BioVision Incorporated menggunakan microplate reader pada panjang gelombang 450 nm.
4.
Asap Rokok Asap rokok merupakan bahan toksik yang diperoleh dari hasil pembakaran rokok. Jenis rokok dalam penelitian ini adalah rokok kretek yang dijual bebas di pasaran dengan kandungan tar 30 mg dan nikotin 1,8 mg per batang rokok.
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
A. Kandungan Senyawa Kimia Rokok Rokok merupakan salah satu sumber utama paparan toksin yang secara kimiawi berpengaruh dalam menimbulkan berbagai jenis penyakit. Rokok adalah produk dari tembakau yang mengandung nikotin dan tar. Rokok berbentuk silinder terdiri dari kertas berwarna putih dan cokelat, berukuran panjang antara 70-120 mm (bervariasi tergantung negara) dengan diameter 10 mm, berisi cacahan daun tembakau dengan tambahan sedikit racikan cengkeh (Triswanto 2007). Rokok dibakar pada salah satu ujungnya dan dibiarkan membara agar asapnya dapat dihirup lewat mulut pada ujung lainnya. Rokok terdiri dari dua jenis, yaitu rokok yang berfilter dan rokok tidak berfilter. Filter pada rokok terbuat dari bahan busa serabut sintesis yang berfungsi untuk menyaring nikotin. Filter rokok mampu mengurangi jumlah tar dan nikotin dalam asap hingga 40-50% dibandingkan dengan rokok tidak berfilter (Shin et al. 2009). Berdasarkan bahan bakunya rokok terbagi menjadi tiga kategori yaitu rokok putih, rokok kretek dan rokok klembak. Rokok putih adalah rokok yang terbuat dari daun tembakau dan diberi saus. Rokok kretek adalah rokok berbahan daun tembakau dan cengkeh yang diberi saus, sedangkan rokok klembak yaitu rokok yang terbuat dari daun tembakau, cengkeh, kemenyan dan saus. Fungsi penambahan bahan lain dalam pembuatan rokok adalah untuk mendapatkan efek rasa dan aroma tertentu (Sitepoe 2000). Merokok adalah kegiatan menghisap asap dari pembakaran tembakau pada rokok. Mengonsumsi rokok sudah menjadi tren dan bahkan didalilkan sebagai tanda kedewasaan seseorang. Di Indonesia, jenis rokok yang banyak dikonsumsi adalah rokok kretek. Rokok kretek mengandung 60-70% tembakau, 30-40% cengkeh dan ramuan lainnya (Hutapea 2013). Rokok kretek mengandung 5 komposisi tambahan yaitu eugenol, acethyl
6
7
eugenol,
β-caryophillene,
α-humulene
dan
caryophillene
epoxide.
Berdasarkan penelitian, eugenol merupakan bahan anestetik yang digunakan oleh dokter gigi. Apabila eugenol dikonsumsi maka akan timbul efek anestesi pada pengguna rokok kretek. Eugenol juga memiliki efek antikonvulsan, penghambat transmisi neural dan peradangan (Guidotti et al. 1989).
Gambar 1. Kandungan senyawa kimia pada rokok (Kandar 2014) Pembakaran rokok menghasilkan asap rokok, terdiri dari dua komponen yaitu 85% komponen cepat menguap yang berbentuk gas dan 15% komponen partikel-partikel terdispersi di dalamnya. Asap yang dihasilkan pembakaran rokok terdiri dari asap utama dan asap samping. Asap utama adalah asap rokok yang dihirup & dihembuskan langsung oleh perokok, sedangkan asap samping adalah asap dari ujung rokok terbakar yang disebarkan ke udara bebas sehingga dapat terhirup oleh lingkungan sekitar (Lodovici et al. 2004). Asap rokok merupakan radikal bebas yang berasal dari sumber eksogen. Beberapa unsur yang terdapat dalam asap rokok dapat diamati dalam Tabel 1.
8
Tabel 1. Senyawa-senyawa yang terkandung dalam asap rokok Fase Asap Rokok Fase Partikel
Fase Gas
Senyawa a. Tar b. Hidrokarbon aromatik polinuklear c. Nikotin d. Fenol e. Kresol f. Β-Naftilamin g. N-Nitrosonomikotin h. Benzo(a)piren i. Logam renik j. Indol k. Karbazol l. Katekol a. Karbon monoksida
b. Asam hidrosianat c. Asetaldehid d. Akrolein e. Amonia f. Formaldehid g. Oksida dari nitrogen h. Nitrosamin i. Hidrozin j. Vinil klorida (Palanisamy et al. 2009)
Efek Karsinogen Karsinogen, depressor ganglion, kokarsinogen Kokarsinogen & iritan Kokarsinogen & iritan Kokarsinogen & iritan Karsinogen Karsinogen Karsinogen Karsinogen Akselerator tumor Akselerator tumor Kokarsinogen Pengurangan transfer dan pemakaian O2 Sitotoksik & iritan Sitotoksik & iritan Sitotoksik & iritan Sitotoksik & iritan Sitotoksik & iritan Sitotoksik & iritan Karsinogen Karsinogen Karsinogen
Fase gas asap rokok berisi hingga 1014 radikal bebas dan zat-zat reaktif per kepulan asap rokok. Radikal bebas dan oksidan yang terdapat pada fase gas asap rokok memiliki waktu paruh pendek namun senyawa tersebut dapat memasuki aliran darah dan menyebabkan kerusakan oksidatif makromolekul. Fase gas asap rokok terbukti menginisiasi autooksidasi in vitro dari PUFA sehingga terjadi peroksidasi lipid (Swan & LessovSchlagger 2007). Fase gas asap rokok juga mengandung aldehida jenuh dan tak jenuh yang lebih stabil daripada radikal bebas dan hidrogen peroksida. Senyawa tersebut dapat masuk ke dalam aliran darah menghasilkan ROS melalui interaksi dengan enzim NADPH. Akibatnya, jaringan yang jauh dari
9
paru-paru juga dapat mengalami peningkatan stres oksidatif (Tostes et al. 2008). Fase partikel asap rokok mengandung kompleks hidrokarbon yang akan bereaksi dengan nitrogen oksida (NO) dan membentuk senyawa radikal lain. NO yang terdapat pada asap rokok dapat menginisiasi PUFA dan mengakibatkan pembentukan peroksidasi lipid. Fase partikel asap rokok memiliki waktu paruh lebih lama daripada fase gas. Fase partikel mengandung ion logam yang dapat menghasilkan radikal hidroksil dari hidrogen peroksida. Radikal tersebut dapat menembus membran sel dan dapat menginduksi stres oksidatif (Pryor 1997). Radikal bebas akan mengikat molekul-molekul yang paling rentan pada membran sel seperti PUFA. Jembatan metilen pada PUFA merupakan sasaran utama radikal bebas yang akan membentuk radikal alkil, peroksil dan alkoksil (Allard et al. 1994). Zat-zat yang terkandung dalam asap rokok sangat beracun karena mampu menimbulkan efek inflamasi dan radikal bebas yang dapat menurunkan efek antioksidan. Menurut Fitria et al. (2013) racun utama pada asap rokok yang mengganggu kesehatan sebagai berikut: 1. Tar Tar adalah sejenis cairan kental berwarna coklat tua atau hitam, merupakan substansi hidrokarbon yang bersifat lengket dan menempel pada paru-paru. Tar merupakan suatu zat karsinogen yang dapat menimbulkan kanker pada saluran pernafasan dan paru-paru. Tar terdiri dari dua fase yaitu fase tar dan fase gas. Pada fase tar, merupakan pembentuk radikal bebas seperti quinon, semiquinon dan hidroquinon dalam bentuk matriks polimer. Pada fase gas, mengandung nitrit oksida dan nitrit peroksida yang dapat mengubah oksigen menjadi radikal bebas superoksida dan radikal bebas hidroksil yang sangat merusak (Lustbrader et al. 1983). 2. Nikotin Nikotin adalah senyawa porillidin dalam Nicotiana tabacum, Nicotiana rustica dan spesies lainnya yang bersifat adiktif serta dapat
10
mengakibatkan ketergantungan. Nikotin berbentuk cair, tidak berwarna dan merupakan basa yang mudah menguap. Nikotin dapat meracuni saraf tubuh, meningkatkan tekanan darah, menimbulkan penyempitan pembuluh darah tepi dan menyebabkan ketagihan serta ketergantungan pada pemakainya (Benowitz 2008). Jumlah nikotin yang dihisap perokok dipengaruhi oleh berbagai faktor, yaitu kualitas rokok, jumlah tembakau setiap batang rokok, dalamnya isapan dan penggunaan filter. Kandungan nikotin dalam rokok kretek lebih besar daripada rokok filter. Nikotin yang terdapat dalam asap rokok samping 4–6 kali lebih besar dari asap rokok utama. Rokok kretek mengandung lebih banyak nikotin dibandingkan dengan rokok putih. Kadar nikotin pada rokok kretek sebesar 46,8 mg sedangkan pada rokok putih yaitu 16,3 mg. Nikotin yang dikeluarkan oleh rokok kretek jumlahnya lebih banyak karena rokok kretek tidak dilengkapi dengan filter (Susanna et al. 2003). 3. Karbon monoksida Karbon monoksida adalah sejenis gas beracun yang tidak berwarna dan tidak berbau. Gas CO yang dihasilkan sebatang rokok dapat mencapai 3-6%, sedangkan CO yang dihisap oleh perokok sejumlah 400 ppm (parts per million). Karbon monoksida terkandung dalam asap rokok mainstream maupun sidestream. Pada dosis rendah, paparan karbon monoksida dapat meningkatkan kadar karboksi hemoglobin (COHb) dalam darah sejumlah 216% yang dapat menyebabkan kekurangan oksigen pada jaringan (Sitepoe 2000). 4. Logam timbal (Pb) Timbal adalah logam beracun yang berwarna abu-abu. Timbal paling banyak ditemukan pada gas buangan kendaraan bermotor dan asap rokok (Rodgaman & Perfetti 2009). Timbal yang dihasilkan oleh sebatang rokok adalah sebesar 0,5 µg, sementara ambang batas bahaya Pb yang masuk ke dalam tubuh adalah 20 µg per hari (Patrick 2006). Paparan timbal yang terjadi secara terus-menerus di dalam tubuh dapat menimbulkan efek
11
negatif dalam tubuh serta menyebabkan penurunan kemampuan antioksidan sehingga menyebabkan stres oksidatif. B. Asap Rokok sebagai Sumber Radikal Bebas Radikal bebas adalah suatu senyawa yang memiliki satu atau lebih elektron tidak berpasangan di orbital luarnya (unpaired electron). Oleh karena elektronnya tidak berpasangan, maka senyawa tersebut labil dan sangat reaktif mencari pasangan. Radikal bebas akan menyerang dan mengikat elektron molekul di sekitarnya. Molekul yang terambil elektronnya akan mewarisi sifat reaktifnya sehingga timbul reaksi berantai yang tidak terputus (Muchtadi 2013). Reaksi rantai akan berhenti apabila reaktivitasnya diredam oleh senyawa yang bersifat antioksidan. Radikal bebas dapat terbentuk melalui 3 tahapan reaksi yaitu inisiasi, propagasi dan terminasi. 1. Tahap inisiasi (permulaan), yaitu tahap pembentukan awal radikalradikal bebas. Misalnya: Fe++ + H2O2
Fe+++ + OH- + ·OH
R1 – H + ·OH
R1· + H2O
2. Tahap propagasi (perambatan), yaitu tahap radikal bebas mengawali sederetan reaksi sampai terbentuk radikal bebas baru yang sering disebut sebagai reaksi rantai R2 – H + R1 ·
R2· + R1 – H
R3 – H + R2 ·
R3 · + R2 – H
3. Tahap terminasi (pengakhiran), yaitu tahap terputusnya daur propagasi oleh reaksi-reaksi terminasi. Reaksi ini mengubah radikal bebas menjadi radikal bebas yang stabil dan tidak reaktif. R1· + R1·
R1 – R1
R2 · + R1 ·
R2 – R1
Radikal bebas dapat berasal dari dalam tubuh (endogen) maupun dari luar tubuh (eksogen). Radikal yang berasal dari dalam tubuh terbentuk
12
sebagai sisa proses metabolisme protein, karbohidrat, lemak pada mitokondria, proses inflamasi, reaksi antara besi logam transisi dalam tubuh, fagosit, xantin oksidase, peroksisom maupun pada kondisi iskemia. Sumber dari luar tubuh adalah asap rokok, asap kendaraan bermotor, polusi lingkungan, radiasi ultraviolet, obat-obatan dan pestisida. Radikal bebas terpenting dalam tubuh adalah radikal derivat dari oksigen yang disebut kelompok oksigen reaktif (ROS) (Haliwell & Gutteridge 2007). ROS adalah senyawa pengoksidasi turunan oksigen yang bersifat sangat reaktif, terdiri atas kelompok radikal bebas dan kelompok nonradikal. Kelompok radikal bebas antara lain superoxide anion (O2·-), hydroxyl radicals (OH·) dan peroxyl radicals (RO2·). Kelompok nonradikal misalnya hydrogen peroxide (H2O2) dan organic peroxides (ROOH) (Haliwell & Whiteman 2004).
Gambar 2. Sumber eksogen dan endogen radikal bebas (Young & Woodside 2001) Radikal bebas dalam jumlah normal diperlukan bagi kelangsungan beberapa proses fisiologis dalam tubuh, karena radikal bebas berperan dalam transportasi elektron (Ott et al. 2007). Pada saat tubuh mengandung radikal bebas dalam jumlah yang banyak, maka radikal bebas akan dinetralkan oleh enzim yang berperan sebagai antioksidan intraseluler menjadi molekul yang lebih stabil. Namun, apabila jumlah radikal bebas terus menerus mengalami peningkatan, maka antioksidan dalam tubuh tidak
13
dapat mengikat radikal bebas lagi. Hal tersebut berbahaya karena radikal bebas berpotensi untuk berikatan dengan molekul lain sehingga molekul lain tidak stabil, menyebabkan peroksidasi lipid membran sel yang berlebihan, serta menyebabkan kerusakan pada protein dan DNA (Packer 1994). Merokok telah diketahui dapat menyebabkan gangguan kesehatan yang diakibatkan oleh nikotin dari asap perokok aktif dan asap perokok pasif. Target utama asap rokok adalah paru-paru. Rusaknya paru-paru sebagai target utama yang langsung terkena asap rokok dapat dijelaskan dengan adanya paparan agen kimia di dalam asap rokok. Namun, efek yang menyebabkan penyakit kronik pada sistem organ lain kemungkinan adalah hasil pajanan secara tidak langsung (Yanbaeva et al. 2007). Merokok juga merupakan salah satu faktor resiko utama terhadap penyakit kardiovaskuler. Mekanisme potensial yang disebabkan merokok terhadap penyakit kardiovaskuler meliputi gangguan homeostasis, abnormalitas lipid dan disfungsi endotel (Papathanasiou et al. 2014). Berdasarkan mekanisme kerjanya di dalam tubuh manusia, racun dibagi menjadi dua yaitu racun yang bekerja lokal dan sistemik (Wu & Wang 2005). Racun yang bekerja lokal dapat bersifat korosif, iritasi atau anestetik. Racun yang bekerja sistemik biasanya mempunyai afinitas terhadap salah satu sistem, contohnya alkohol dan karbon monoksida. Adapun racun yang bekerja lokal maupun sistemik misalnya asam karbol, arsen dan Pb. Efek lokal maupun sistemik dari paparan asap rokok dapat dijelaskan melalui mekanisme stres oksidatif dan inflamasi (Pearson et al. 2003). Radikal bebas dari asap rokok dapat menyebabkan peroksidasi dari asam lemak tak jenuh membran sel yang memperkuat stres oksidatif selama merokok. Stres oksidatif akan terjadi apabila ROS yang dihasilkan lebih besar dibandingkan yang dapat diredam oleh mekanisme pertahanan sel. Apabila senyawa-senyawa tersebut tidak diredam, maka oksigen akan berbalik menjadi racun bagi tubuh (Droge 2002).
14
Stres oksidatif dapat dilihat dari beberapa tanda yang berbeda, yaitu dengan pengukuran langsung agen oksidatif seperti produksi ROS oleh sel darah perifer, efek stres oksidatif pada target molekul (produk lipid peroksidasi dan protein teroksidasi), atau respon kapasitas antioksidan dalam plasma (Yanbaeva et al. 2007). Paparan bahan kimia oksidan dalam asap dikaitkan dengan penurunan tingkat antioksidan endogen dalam kompartemen sistemik. Sejumlah penelitian melaporkan bahwa merokok mengakibatkan rendahnya konsentrasi antioksidan dalam plasma. Hasil penelitian Adyttia et al. (2014) menunjukkan bahwa pemberian asap rokok (3 batang/hari) pada tikus selama 14 hari mengakibatkan peningkatan kadar MDA. Penelitian Muhammad (2009), melaporkan bahwa pemberian asap rokok (4 batang/hari selama 30 hari) pada tikus menunjukkan adanya kenaikan kadar MDA dan penurunan aktivitas SOD. Hal ini dikarenakan keadaan stres akibat pemaparan asap rokok dapat meningkatkan jumlah radikal bebas yang menyebabkan penggunaan SOD semakin banyak sehingga jumlahnya semakin berkurang. C. Kandungan Senyawa Kimia Kulit Buah Rambutan Tanaman rambutan merupakan salah satu tanaman tropis asli Asia Tenggara. Tanaman tersebut sangat mudah dijumpai dan dikembangkan. Saat ini tanaman rambutan telah menyebar hingga Amerika Latin dan dapat ditemukan di daratan yang mempunyai iklim sub tropis. Tanaman rambutan dapat tumbuh subur pada ketinggian 30-50 mdpl. Tanaman rambutan memiliki klasifikasi sebagai berikut: Kingdom Divisi Kelas Subkelas Ordo Famili Genus Spesies Kultivar
: Plantae : Magnoliophyta : Magnoliopsida : Rosidae : Sapindales : Sapindaceae : Nephelium : Nephelium lappaceum L. : Nephelium lappaceum L. „Sekaran‟ (Lampiran 4)
15
Rambutan merupakan tumbuhan yang memiliki banyak manfaat dan sangat digemari masyarakat. Salah satu bagian yang belum dimanfaatkan secara maksimal adalah kulit buah rambutan. Banyak penelitian telah membuktikan berbagai macam senyawa kimia yang terkandung di dalamnya. Kulit buah rambutan ditemukan memiliki efek biologis seperti aktivitas antioksidan, antibakteri (Palanisamy et al. 2008; Thitilerdecha et al. 2008), antiproliferasi (Khonkarn et al. 2010), anti herpes simplex virus tipe 1 (Nawawi et al. 1999) dan antihiperglikemik (Palanisamy et al. 2011).
Gambar 3. Buah rambutan kultivar Sekaran (Dokumentasi penulis 2016) Kulit buah rambutan mengandung berbagai macam antioksidan seperti alkaloid, fenolik, steroid, terpenoid (Wardhani & Saptono 2015), tanin (Thinkratok 2011), saponin (Fila et al. 2012) dan asam askorbat (Wall 2006). Kulit buah rambutan juga mengandung flavonoid dan antosianin. Antosianin merupakan senyawa golongan flavonoid
yang memberikan
pigmen sehingga berwarna merah tua (Nurdin et al. 2013).
Tabel 2. Kandungan total phenolic content, total anthocyanin content dan tanin pada kulit buah rambutan Metode ekstraksi
Pelarut
Total phenolic content
Total Tanin anthocyanin (% ekstraksi) content (mg/100 g ekstrak segar) a Maserasi Butanol 1.73 ± 0.03 Etanol 0.72 ± 0.05a a Etil asetat 2.28 ± 0.02 Heksana 0.29 ± 0.01a a Metanol 2.05 ± 0.11 Maserasi Etanol 762b Air 300b Maserasi Etanol Maserasi Etanol 975 ± 34b b Air 428 ± 21 Aquades 393.2 ± 7.4c c Maserasi Eter 293.3 ± 0.5 Metanol : Etanol 542.2 ± 0.0c Maserasi Water : asam 181.3 asetat (60:39:1) Maserasi Air 21.18 a = mg gallic acid/ml; b = mg gallic acid/g berat ekstrak kering; c = mg katekin/g ekstrak kering
Referensi
Khonkarn et al. (2010)
Palanisamy et al. (2008) Palanisamy et al. (2011a) Palanisamy et al (2011b)
Thitilerdecha et al. (2008)
Sun et al. (2011) Wongsiri et al. (1993)
16
Tabel 3. Kandungan geraniin, ellagic acid, corilagin dan asam askorbat pada kulit buah rambutan Metode ekstraksi
Pelarut
Geraniin
Maserasi
Etanol Air Etanol Methanol -
37.9 ± 8.3d 15.2 ± 2.3d 3.79%c 568d -
Maserasi Maserasi -
Ellagic acid (mg/g ekstrak kering) 53.5 -
Corilagin (mg/g ekstrak kering) 71.9 -
Asam askorbat (mg/100 g berat segar) 36.4
Referensi
Palanisamy et al. (2011b) Palanisamy et al. (2011a) Thitilerdecha et al. (2010) Wall 2006
Tabel 4. Kandungan saponin, alkaloid, tanin dan flavonoid pada kulit buah rambutan (mg/100 g berat kering) Metode ekstraksi -
Pelarut -
Saponin 2.24 ± 0.57
Alkaloid 4.41 ± 0.01
Tanin 1.72 ± 0.02
Flavonoid 22.30 ± 0.30
Referensi Fila et al. (2010)
17
18
Alkaloid merupakan kelompok dari metabolit sekunder yang memiliki atom nitrogen, dan merupakan bagian dari cincin heterosiklik. Sebagian besar alkaloid mempunyai aktivitas biologis tertentu. Beberapa alkaloid dilaporkan memiliki sifat beracun, tetapi ada pula yang sangat berguna dalam pengobatan. Senyawa alkaloid dapat bertindak sebagai penangkap radikal bebas dan dapat mencegah terjadinya peroksidasi lipid pada hepatik mikrosomal (Moura et al. 2007). Terpenoid merupakan senyawa yang mengandung atom karbon kelipatan lima. Terpenoid merupakan antioksidan alami, seperti halnya tokoferol dan asam askorbat. Terpenoid merupakan senyawa hidrokarbon isometrik terdapat pada lemak esensial, dapat membantu tubuh dalam proses sintesis organik dan pemulihan sel-sel tubuh. Terpenoid mampu menunda, memperlambat dan mencegah proses oksidasi lipid (Grassman 2005). Tanin merupakan senyawa polifenol yang memiliki berat molekul cukup tinggi (lebih dari 1000) dan dapat membentuk kompleks dengan protein. Berdasarkan strukturnya, tanin dibedakan menjadi dua kelas yaitu tanin terkondensasi (condensed tannins) dan tanin terhidrolisiskan (hydrolysable tannins) (Harborne 1996). Tanin dilaporkan memiliki efek fisiologis seperti mempercepat pembekuan darah, menurunkan tekanan darah, menurunkan kadar lipid serum, menghasilkan nekrosis hati dan memodulasi respons imun (Chung et al. 1998). Tanin mempunyai kemampuan untuk mengikat protein dan juga menimbulkan astringent sensation (rasa tidak enak) bagi hewan ternak atau manusia yang mengkonsumsinya. Astringent sensation ini ditimbulkan karena adanya ikatan kompleks antara mukoprotein dengan tanin (Farida et al. 2000). Konsumsi senyawa tanin dalam jumlah banyak akan menimbulkan pengaruh negatif, misalnya menghambat penyerapan mineral. Selain itu, tanin juga berperan sebagai zat karsinogenik, hepatoksik dan memiliki aktivitas antinutritional (Chung et al. 1998). Tanaman yang mengandung senyawa flavonoid telah terbukti mempunyai aktivitas antioksidan (Alan & Miller 1996). Flavonoid adalah
19
senyawa golongan fenolik yang mempunyai struktur kimia C6-C3-C6 Flavonoid merupakan salah satu kelompok fenol yang terbesar di alam. Lebih dari 4000 jenis flavonoid telah diidentifikasi dan beberapa diantaranya memberikan warna pada bunga, buah dan daun. Flavonoid merupakan pigmen tumbuhan kuning, kuning jeruk, dan merah yang dapat ditemukan pada buah, sayuran, kacang, biji batang, bunga, herba, rempahrempah, serta produk pangan dan obat dari tumbuhan seperti teh, minyak zaitun, cokelat, anggur merah dan obat herbal (de Groot & Rauen 1998). Flavonoid adalah senyawa polifenol yang mempunyai sifat kimia fenol, yaitu bersifat agak asam sehingga dapat larut dalam basa. Flavonoid mempunyai gugus hidroksil tak tersulih atau suatu gula, sehingga merupakan senyawa polar. Flavonoid larut dalam pelarut polar seperti etanol, metanol, butanol, aseton, dimetilsulfoksida, dimetilformamida, dan lain-lain (Markham 1988). Flavonoid berperan sebagai antioksidan dengan cara mengkelat logam, berada dalam bentuk glukosida (memiliki rantai samping glukosa) atau dalam bentuk bebas yang disebut aglikon. Mekanisme flavonoid sebagai antioksidan yaitu mendonorkan ion hidrogen sehingga menetralisir efek toksik dari radikal bebas serta meningkatkan ekspresi gen antioksidan endogen melalui aktivasi nuclear factor erythroid 2 related factor 2 (Nrf2 ). Akibat dari proses tersebut akan terjadi peningkatan gen yang berperan dalam sintesis enzim antioksidan endogen, misalnya SOD (Sumardika & Jawi 2012). Kandungan senyawa kimia tertinggi pada kulit buah rambutan adalah senyawa fenolik (Fila et al. 2012). Senyawa fenolik adalah senyawa antioksidan alami yang berupa flavonoid, turunan asam sinamat, kumarin, tokoferol dan asam-asam organik. Komponen senyawa fenolik bersifat polar dan memiliki kemampuan antioksidan melalui mekanisme sebagai pereduksi,
penangkap
radikal
bebas,
pengkelat
logam,
peredam
terbentuknya singlet oksigen serta pendonor elektron (Winarsi 2007). Senyawa fenolik dapat larut dalam air. Penelitian Thitilerdecha et al. (2010)
20
berhasil mengisolasi senyawa fenolik bentuk polifenol dalam kulit buah rambutan. Senyawa tersebut yaitu asam ellagat, corilagin dan geraniin yang berpotensi sebagai antioksidan. Polifenol merupakan senyawa kimia yang mempunyai cincin aromatik dengan gugus hidroksil lebih dari satu. Komponen fenolik merupakan terminator dari radikal bebas dan sebagai
pengkelat
ion
logam
redoks
aktif.
Ion
logam
tersebut
memungkinkan peranannya untuk mengatalisasi reaksi peroksidasi lipid. Antioksidan fenolik menghalangi oksidasi lipid dan molekul lain dengan cara mendonasikan atom hidrogen ke senyawa radikal membentuk intermediet radikal fenoksil. Senyawa intermediet radikal fenoksil relatif stabil sehingga tidak mampu lagi menginisiasi reaksi radikal selanjutnya. Aktivitas biologis yang tinggi pada senyawa fenolik terletak pada posisi dan jumlah gugus –OH (Nzaramba 2008). Grup fenolik memiliki aktivitas sebagai antioksidan juga prooksidan. Banyaknya konsentrasi antioksidan yang ditambahkan dapat berpengaruh pada laju oksidasi. Pada konsentrasi rendah, grup fenolik dapat menghambat atau mencegah pembentukan radikal bebas. Namun, pada konsentrasi tinggi aktivitas antioksidan grup fenolik sering lenyap bahkan antioksidan tersebut menjadi prooksidan (Gordon 1990). D. Malondialdehida (MDA) Kerusakan oksidatif pada senyawa lipid terjadi ketika senyawa radikal bebas bereaksi dengan senyawa polyunsaturated fatty acid (PUFA). Lipid membran bilayer diketahui merupakan campuran fosfolipid dan glikolipid yang berikatan dengan asam lemak pada C1 dan C2 rantai gliserol. Tingkat maupun jenis reaksi oksidasi pada berbagai asam lemak akan berlainan. Perbedaan ini sangat bergantung pada jumlah dan posisi ikatan rangkap pada rantai asam lemaknya (Muchtadi 2013). Peroksidasi lipid pada membran dapat mendegradasi asam lemak tak jenuh secara selektif kemudian mengakumulasikannya menjadi aldehid, hidrokarbon dan produk-produk cross linking (Winarsi 2007). Peroksidasi
21
lipid merupakan inisiasi reaksi berantai oleh radikal hidrogen atau oksigen yang menyebabkan teroksidasinya PUFA. PUFA lebih rentan terhadap reaksi radikal bebas dibandingkan asam lemak jenuh. Jembatan metilen yang dimiliki PUFA merupakan sasaran utama radikal bebas yang akan membentuk radikal alkil, peroksil, dan alkoksil. Bentuk produk oksidasi lipid yang banyak ditemukan dalam cairan biologis antara lain diena terkonjugasi dalam plasma, hidroperoksida dalam plasma, LDL teroksidasi dalam plasma, aldehid dalam plasma seperti TBARs, MDA dan 4hidroksinoneal (Allard et al. 1994). MDA terbentuk dari peroksidasi lipid pada membran sel yang merupakan reaksi radikal bebas. Apabila aktivitas radikal bebas melebihi mekanisme pertahanan normal, maka akan terjadi berbagai gangguan metabolis dan seluler. Radikal bebas dapat merusak sel dengan cara merusak membran sel tersebut. Kerusakan pada membran sel dapat terjadi dengan cara: a. Radikal bebas berikatan secara kovalen dengan enzim dan/atau reseptor yang berada di membran sel sehingga mengubah aktivitas komponen-komponen yang terdapat pada membran sel tersebut b. Radikal bebas berikatan secara kovalen dengan komponen membran sel sehingga mengubah struktur membran dan mengakibatkan perubahan fungsi membran dan/atau mengubah karakter membran menjadi seperti antigen c. Radikal bebas mengganggu sistem transpor membran sel melalui ikatan kovalen, mengoksidasi kelompok thiol atau dengan mengubah PUFA d. Radikal bebas menginisiasi peroksidasi lipid secara langsung terhadap PUFA dinding sel Radikal bebas akan menyebabkan terjadinya peroksidasi lipid membran sel. Peroksida-peroksida lipid akan terbentuk dalam rantai yang makin panjang dan dapat merusak organisasi membran sel. Peroksidasi lipid akan
22
mempengaruhi fluiditas membran, cross-linking membran, serta struktur dan fungsi membran (Powers & Jackson 2008). Mekanisme kerusakan sel akibat serangan radikal bebas yang paling awal diketahui dan terbanyak diteliti adalah peroksidasi lipid. Peroksidasi lipid paling banyak terjadi di membran sel, terutama asam lemak tidak jenuh yang merupakan komponen penting penyusun membran sel. Pengukuran tingkat peroksidasi lipid diukur dengan mengukur produk akhirnya, yaitu malondialdehida (Lima et al. 2004). MDA merupakan produk peroksidasi lipid yang relatif konstan terhadap proporsi peroksidasi lipid, oleh karena itu merupakan indikator yang tepat untuk mengetahui kecepatan (rate) proses peroksidasi lipid in vivo. Malondialdehida memiliki tiga rantai karbon dengan rumus molekul C3H4O2 (Pryor et al. 1976). MDA
dapat
bereaksi
dengan
komponen
nukleofilik
atau
elektrofilik. Aktivitas non spesifiknya, MDA dapat berikatan dengan berbagai molekul biologis seperti protein, asam nukleat dan aminofosfolipid secara kovalen (Muchtadi 2013). Efek negatif senyawa radikal maupun metabolit elektrofilik dapat diredam oleh antioksidan, baik antioksidan zat gizi maupun antioksidan non gizi. Oleh karena itu, tinggi rendahnya kadar MDA sangat bergantung pada status antioksidan dalam tubuh seseorang.
Gambar 4. Struktur kimia MDA (Current Protocols 2010) Winarsi et al. (2005), menemukan bahwa dalam tubuh wanita perimenopause banyak terbentuk radikal bebas. Hal tersebut diketahui melalui pengukuran kadar MDA plasma. Tingginya produk MDA merupakan bukti rendahnya status antioksidan tubuh sehingga tidak dapat mencegah reaktivitas senyawa radikal bebas. Di sisi lain, tingginya kadar
23
MDA plasma membuktikan kerentanan komponen membran sel terhadap reaksi oksidasi. Pemeriksaan kadar MDA dapat dilakukan menggunakan beberapa cara, salah satunya dengan metode thiobarbituric acid reactive substance (TBARs) yang dapat dilakukan secara in vivo maupun in vitro (Josephy 1997). Tes ini didasarkan pada reaksi kondensasi antara satu molekul MDA dengan dua molekul TBA pada kondisi asam. Jumlah MDA yang terdeteksi menggambarkan banyaknya peroksidasi lipid yang terjadi. E. Superoksida Dismutase (SOD) Antioksidan adalah senyawa pemberi elektron yang mampu menangkal atau meredam dampak negatif oksidan dalam tubuh. Antioksidan bekerja dengan cara mendonorkan satu elektronnya kepada senyawa yang bersifat oksidan sehingga aktivitas senyawa oksidan tersebut bisa dihambat. Antioksidan terbagi menjadi tiga kelompok besar yaitu: a. Antioksidan primer Antioksidan
primer
disebut
juga
antioksidan
enzimatis.
Antioksidan meliputi enzim SOD, katalase dan glutation peroksidase (GSHPx).
Enzim-enzim
tersebut
mampu
menekan
atau
menghambat
pembentukan radikal bebas dengan cara memutus reaksi berantai dan mengubahnya menjadi produk lebih stabil, disebut sebagai reaksi chain breaking antioxidant. Suatu senyawa dikatakan sebagai antioksidan primer apabila dapat memberikan atom hidrogen secara cepat kepada senyawa radikal, kemudian radikal antioksidan yang terbentuk segera berubah menjadi senyawa yang lebih stabil (Winarsi 2007). b. Antioksidan sekunder Antioksidan sekunder merupakan antioksidan non enzimatis atau antioksidan eksogen. Antioksidan dalam kelompok ini disebut sebagai sistem pertahanan preventif. Dalam sistem pertahanan ini, terbentuknya senyawa oksigen reaktif dihambat dengan cara pengkelatan logam atau dirusak pembentukannya. Antioksidan non enzimatis dapat berupa
24
komponen non nutrisi dan komponen nutrisi dari sayuran dan buah-buahan meliputi vitamin E, vitamin C, β-karoten, flavonoid, asam urat, bilirubin dan albumin. Kerja antioksidan non enzimatis dengan cara memotong reaksi oksidasi berantai dari radikal bebas atau dengan cara menangkap radikal bebas (scavenger free radical). Akibatnya, radikal bebas tidak akan bereaksi dengan komponen seluler (Lampe 1999). c. Antioksidan tersier Kelompok antioksidan tersier meliputi sistem enzim DNA repair dan metionin sulfoksida reduktase. Enzim-enzim tersebut berfungsi dalam perbaikan biomolekuler yang rusak akibat reaktivitas radikal bebas. Enzim SOD merupakan antioksidan penting yang berasal dari tubuh sendiri, berpengaruh sangat kuat dan merupakan pertahanan tubuh garis pertama dalam mengatasi stres oksidatif (Fridovich 1981). SOD merupakan antioksidan pencegah yang dapat menghambat kerusakan anion superoksida. Cara kerja SOD yaitu dengan mengkonversi anion superoksida menjadi komponen lain yang kurang berbahaya, yaitu hidrogen peroksida. Hidrogen peroksida di dalam mitokondria akan mengalami detoksifikasi oleh enzim katalase menjadi senyawa H2O dan O2, sedangkan H2O2 yang berdifusi ke dalam sitosol akan didetoksifikasi oleh enzim glutation peroksidase (Lee et al. 2004). SOD bersifat tidak stabil terhadap panas, cukup stabil pada kondisi basa dan masih mempunyai aktivitas walaupun disimpan sampai lima tahun pada suhu 5 0C. SOD O2·- + O2·- + 2H+
H2O2 + O2
Aktivitas enzim SOD memiliki peran penting dalam sistem pertahanan tubuh, terutama terhadap aktivitas senyawa oksigen reaktif yang dapat menyebabkan stres oksidatif. Berdasarkan adanya logam yang berperan sebagai kofaktor pada sisi aktif enzim, dapat dikelompokkan menjadi 3 yaitu Cu/ZnSOD, MnSOD dan FeSOD (Bannister et al. 1987). Menurut Haliwell & Gutteridge (2007), aktivitas SOD tertinggi ditemukan
25
di hati, kelenjar adrenalin, ginjal, darah, limfa, pankreas, otak, paru-paru, lambung, usus, ovarium dan timus. F. Senyawa Antioksidan Vitamin C Vitamin C atau L-asam askorbat merupakan antioksidan yang larut dalam air (aqueous antioxidant). Senyawa tersebut merupakan bagian dari sistem pertahanan tubuh terhadap senyawa oksigen reaktif dalam plasma dan sel (Zakaria 1996). Vitamin C merupakan antioksidan yang bekerja sebagai donor elektron dengan cara memindahkan satu elektron ke senyawa logam Cu. Vitamin C juga dapat menyumbangkan elektron ke dalam reaksi biokimia intraseluler dan ekstraseluler. Vitamin C mampu menghilangkan senyawa oksigen reaktif di dalam sel netrofil, monosit, protein lensa dan retina. Vitamin tersebut juga dapat berinteraksi dengan Fe-ferritin. Di luar sel, vitamin C mampu menghilangkan senyawa oksigen reaktif, mencegah terjadinya LDL teroksidasi, mentransfer elektron ke dalam tokoferol teroksidasi dan mengabsorpsi logam dalam saluran pencernaan (Levine et al. 1995). Kulit buah rambutan mengandung senyawa kimia, salah satunya adalah vitamin C. Rata-rata kadar vitamin C yang terkandung pada kulit buah rambutan adalah 36,4 mg/100 g (Wall 2006). Penelitian Palanisamy et al. (2008), menunjukkan bahwa ekstrak etanol kulit buah rambutan memiliki aktivitas penangkapan radikal bebas sebanding dengan vitamin C dan jauh lebih tinggi dari biji anggur. Antioksidan vitamin C mampu bereaksi dengan radikal bebas kemudian mengubahnya menjadi radikal askorbil. Senyawa radikal terakhir tersebut akan segera berubah menjadi askorbat dan dehidroaskorbat. Asam askorbat dapat bereaksi dengan oksigen teraktivasi, seperti anion superoksida dan radikal hidroksil. Pada konsentrasi rendah, vitamin C dapat bereaksi dengan radikal hidroksil menjadi askorbil yang sedikit reaktif. Pada konsentrasi tinggi asam tersebut tidak akan bereaksi. Kerja askorbat sebagai antioksidan secara tidak
26
langsung juga meregenerasi ikatan antioksidan membran dengan cara menangkap radikal peroksil dan oksigen singlet (Zakaria 1996). Penelitian Huang et al. (2002) pada perokok menunjukkan bahwa pemberian suplemen vitamin C 500 gram memberikan pengaruh dalam menurunkan peroksidasi lipid subjek yang diukur dengan kadar 8-isoprostaglandin F2 urin. Mahfudz (2013), melaporkan bahwa pemberian vitamin C mampu menurunkan kadar MDA dan meningkatkan FMD (Flow Mediated Dilatation) pada pasien PGK stadium V yang menjalani hemodialisis. Ramatina (2014), melaporkan bahwa suplementasi vitamin C 500 mg mampu menurunkan kadar MDA plasma pada kelompok wanita muda sehat, mahasiswi alih jenis IPB. Berdasarkan hal tersebut, dapat disimpulkan bahwa vitamin C merupakan antioksidan sekunder yang mampu menangkap radikal bebas (scavenger free radical) sehingga radikal bebas tidak akan bereaksi dengan komponen seluler. G. Mekanisme Kerja Kulit Buah Rambutan sebagai Antioksidan Dalam pengertian kimia, senyawa antioksidan adalah senyawa pemberi elektron (electron donors). Secara biologis, pengertian antioksidan adalah senyawa yang mampu menangkal atau meredam dampak negatif oksidan dalam tubuh. Antioksidan mampu memerangi radikal bebas baik dengan cara mencegah, menghentikan ataupun memperlambat proses oksidasi. Antioksidan melindungi sel dan jaringan sasaran dengan cara memusnahkan ROS secara enzimatik atau dengan reaksi kimia langsung, mengurangi pembentukan ROS, mengikat ion logam yang terlibat dalam pembentukan
ROS
(tranferin,
seruplasmin,
albumin),
memperbaiki
kerusakan sasaran serta menghancurkan molekul yang rusak dan menggantinya dengan yang baru (Schuler 1990). Antioksidan bereaksi melalui pembersihan senyawa ROS atau penurunan konsentrasinya secara lokal (eliminating oxygen), pembersihan ion logam katalitik (immobilizing catalysts or metal ion), pembersihan radikal bebas yang berfungsi sebagai inisiator seperti hidroksil, peroksil dan
27
alkalosil (terminating chain reaction), pemutus rantai dari rangkaian reaksi yang diinisiasi oleh radikal bebas (inhibiing radical generating enzymes) dan peredam reaksi serta pembersih singlet oksigen (Kartikawati 1999). Kulit buah rambutan mengandung senyawa polifenol yang berperan sebagai zat antioksidan. Polifenol memiliki struktur kimia yang sangat baik dalam aktivitas scavenging radikal dan menunjukkan aktivitas antioksidasi yang lebih efektif secara in vitro dibandingkan dengan asam askorbat dan α-tokoferol. Aktivitas antioksidasi dari polifenol ditandai dengan aktivitas yang relatif tinggi sebagai donor hidrogen (elektron), pemutus rantai dan pengkelat transisi logam (Rice-Evans et al. 1995). Aktivitas antioksidan senyawa polifenol dapat menghambat kerja radikal bebas melalui pengubahan senyawa radikal bebas reaktif menjadi stabil. Polifenol mampu menangkal oksigen dan radikal alkil dengan memberikan donor elektron (hidrogen) kepada radikal bebas sehingga terbentuk radikal fenoksil. Radikal fenoksil memiliki ikatan rangkap terkonjugasi sehingga tidak menimbulkan radikal bebas dan bersifat lebih stabil (Thitilertdecha et al. 2010). H. Penentuan Aktivitas Penangkapan Radikal menggunakan DPPH DPPH (1,1-diphenyl-2-picrylhydrazyl) merupakan suatu radikal bebas yang stabil pada suhu ruangan dan dapat bereaksi dengan atom hidrogen dari suatu antioksidan membentuk DPPH tereduksi. DPPH berperan sebagai sumber radikal bebas. Penangkapan radikal bebas menggunakan DPPH paling umum digunakan untuk menentukan aktivitas antioksidan suatu ekstrak tumbuhan. Radikal DPPH adalah suatu senyawa organik yang mengandung nitrogen tidak stabil dengan absorbansi kuat pada λmaks 517 nm dan berwarna ungu gelap. DPPH akan bereaksi dengan senyawa antioksidan kemudian mereduksi DPPH. Proses tersebut akan menyebabkan perubahan warna menjadi kuning. Perubahan warna menjadi kuning dapat diukur menggunakan spektrofotometer. Aktivitas antioksidan dinyatakan dengan persentase penghambatan (inhibisi) yang diperoleh dari
28
nilai absorbansi blanko dikurangi absorbansi sampel (Kedare & Singh 2011). Reaksi penangkapan radikal bebas menggunakan DPPH oleh suatu antioksidan dapat dilihat pada Gambar 6.
Gambar 5. Reaksi antara radikal DPPH dengan antioksidan (Windono 2001)
Gambar 6. Struktur molekul DPPH setelah menerima donor atom H (Cowie & Arrighi 2007) Penggunaan
DPPH
sebagai
metode
penangkapan
radikal
mempunyai keuntungan, yaitu mudah digunakan, mempunyai sensitivitas yang tinggi dan dapat menganalisis sejumlah sampel dalam waktu yang singkat.
29
I. Kerangka Berfikir
Ekstrak kulit buah rambutan
Kandungan senyawa fenolik, alkaloid, steroid, terpenoid, tanin, flavonoid, asam askorbat, antosianin
Paparan asap rokok
Karbon monoksida, tar, nikotin dan senyawa berbahaya lainnya
ROS meningkat
Antioksidan
Peroksidasi lipid
Peroksidasi lipid MDA
MDA
SOD
Menghambat Gambar 7. Kerangka berfikir penelitian J. Hipotesis Penelitian Berdasarkan rumusan masalah yang telah dikemukakan, maka hipotesis yang akan diuji dalam penelitian ini adalah: Pemberian ekstrak kulit buah rambutan menurunkan kadar MDA dan meningkatkan aktivitas SOD tikus yang dipapar asap rokok.
SOD
BAB III METODE PENELITIAN
A. Waktu dan Tempat Penelitian Penelitian dilaksanakan selama 2 bulan. Penelitian ini terdiri dari beberapa tahap, yaitu pembuatan ekstrak kulit buah rambutan, pengukuran aktivitas antioksidan, pemeliharaan hewan coba, pemeriksaan kadar MDA dan aktivitas SOD. Pembuatan ekstrak kulit buah rambutan dilakukan di Laboratorium Farmasi FK Unissula. Pemeliharaan hewan coba dilakukan di Laboratorium Biologi FMIPA Unnes. Pengukuran aktivitas antioksidan dilakukan di Laboratorium Pangan Unika Soegijapranata. Pemeriksaan kadar MDA dilakukan di Laboratorium Biokimia Fakultas Kedokteran UNDIP dan pemeriksaan aktivitas SOD dilakukan di Laboratorium Gizi Pusat Studi Pangan dan Gizi UGM. B. Populasi dan Sampel Populasi Populasi yang digunakan dalam penelitian adalah tikus putih (Rattus novergicus) galur Wistar yang diperoleh dari Laboratorium Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Semarang. Sampel Sampel yang digunakan dalam penelitian adalah tikus putih galur Wistar jantan terdiri dari 30 ekor, berumur 2 bulan dengan berat badan 150200 gram, sehat, tidak cacat secara anatomi. Sampel diambil secara acak dan dibagi menjadi 6 kelompok. Masing-masing kelompok terdiri dari 5 ekor. Banyaknya jumlah sampel sesuai rekomendasi dari WHO (1993) bahwa besar sampel minimal yang digunakan untuk uji eksperimental adalah 5 ekor setiap kelompoknya.
30
31
C. Variabel Penelitian Ada 3 macam variabel dalam penelitian ini yaitu: 1. Variabel Bebas Variabel bebas berupa ekstrak kulit buah rambutan. 2. Variabel terikat Variabel terikat dalam penelitian ini adalah kadar MDA dan aktivitas SOD tikus. 3. Variabel kendali Variabel kendali dalam penelitian ini adalah jenis rokok, jenis kelamin, umur, berat badan, jenis pakan tikus, ukuran dan kondisi lingkungan kandang tikus. D. Rancangan Penelitian Desain penelitian adalah Randomized Post Test Only With Control Group Design dengan rancangan kelompok: Kelompok A
: Merupakan kelompok kontrol normal, tikus diberi akuades
Kelompok B
: Merupakan kelompok kontrol negatif, tikus diberi paparan asap rokok selama 14 hari
Kelompok C
: Merupakan kelompok kontrol positif, tikus diberi asap rokok dan vitamin C 1 mg/200gBB selama 14 hari
Kelompok D
: Merupakan kelompok tikus dengan perlakuan asap rokok dan ekstrak kulit buah rambutan
3
mg/200gBB selama 14 hari Kelompok E
: Merupakan kelompok tikus dengan perlakuan asap rokok
dan
ekstrak
kulit
buah
rambutan
6
mg/200gBB selama 14 hari Kelompok F
: Merupakan kelompok tikus dengan perlakuan asap rokok dan ekstrak kulit buah rambutan mg/200gBB selama 14 hari
12
32
Ekstrak kulit buah rambutan dalam penelitian ini adalah kulit buah rambutan kultivar Sekaran yang diperoleh dari Gunungpati, Semarang. Paparan asap rokok dalam penelitian ini merupakan hasil pembakaran 3 batang rokok kretek sebagai bahan penyebab peningkatan radikal bebas. Desain penelitian dapat dicermati pada Gambar 8. Penentuan Dosis Ekstrak Kulit Buah Rambutan, Vitamin C dan Rokok 1. Dosis ekstrak kulit buah rambutan Dosis ekstrak kulit buah rambutan mengacu pada penelitian Sandhiutami et al. (2015). Dosis ekstrak kulit buah rambutan yang digunakan yaitu: 21 mg/kgBB, 42 mg/kgBB dan 84 mg/kgBB. Sandhiutami et al. (2015) melaporkan bahwa dosis efektif untuk menurunkan kadar MDA mencit yang diberi aktivitas fisik berlebihan selama 7 hari adalah 42 mg/kgBB. Dosis per 200 gram tikus adalah sebagai berikut: Dosis I Dosis II
:
Dosis III
:
:
Dosis ekstrak kulit buah rambutan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu 3 mg/ekor/hari, 6 mg/ekor/hari dan 12 mg/ekor/hari. 2. Dosis vitamin C Dosis vitamin C mengacu pada penelitian Sandhiutami et al. (2015). Penelitian tersebut melaporkan bahwa pemberian vitamin C 6,5 mg/kgBB mampu meningkatkan aktivitas SOD pada mencit yang diberi aktivitas fisik berlebihan selama 7 hari. Dosis per 200 gram tikus adalah sebagai berikut: Dosis Vit C
: 0,13 x 7 = 1 mg
Dosis vitamin C yang digunakan adalah 1 mg/ekor/hari.
33
3. Dosis rokok Penentuan jumlah rokok yang digunakan dalam penelitian ini mengacu pada penelitian Adyttia et al. (2014). Pada penelitian tersebut menunjukkan bahwa pemberian rokok 3 batang/hari selama 14 hari pada tikus mampu meningkatkan kadar MDA tikus. Oleh sebab itu, pada penelitian ini jumlah rokok yang digunakan adalah 3 batang/hari selama 14 hari. E. Alat dan Bahan Penelitian Alat dan bahan yang digunakan dalam penelitian disajikan dalam Tabel 5 dan 6. Tabel 5. Alat penelitian No 1.
Nama Alat Gelas ukur
2.
Pengaduk
3. 4. 5.
Neraca digital Wadah minum Sonde lambung spuit
6.
Kandang tikus
7.
Smoking chamber
8.
Pipet hematokrit
9. 10.
Tabung eppendorf Sentrifuge scientific
11.
Container box
12.
Kamera
Fungsi Tempat untuk mengukur aquades dan larutan ekstrak kulit buah rambutan Untuk mengaduk ekstrak kulit buah rambutan Untuk menimbang berat tikus Tempat minum tikus Alat untuk menginjeksi ekstrak kulit buah rambutan secara oral Tempat pemeliharaan tikus dengan ukuran 36 cm x 28 cm x 12 cm Tempat untuk pengasapan rokok pada tikus dengan ukuran 42 cm x 29 cm x 33 cm Untuk mengambil darah pada sinus orbitalis tikus Untuk menampung darah Untuk memisahkan bagian-bagian pada sel darah Untuk penyimpanan sementara sampel darah saat dibawa ke laboratorium Sebagai dokumentasi
34
Tabel 6. Bahan penelitian No 1. 2. 3. 4.
Nama Bahan Ekstrak kulit buah rambutan Asap rokok kretek Akuades EDTA
5. 6. 7. 8.
Tikus putih jantan Asam pikrat Kapas/tissue Etanol
Fungsi Bahan uji coba yang dilakukan Bahan uji coba sebagai radikal bebas Pelarut ekstrak kulit buah rambutan Untuk mencegah terjadinya koagulasi atau penggumpalan darah Hewan uji coba Untuk menandai tikus Untuk membersihkan alat Pelarut ekstraksi kulit buah rambutan
35
30 ekor tikus
Aklimatisasi selama 7 hari dengan pemberian pakan standar dan akuades
Randomisasi menjadi 6 kelompok
A akuades
B Asap rokok/har i
C Asap rokok + Vitamin C 1 mg/200gBB
D Asap rokok + ekstrak kulit buah rambutan 3 mg/200gBB
E Asap rokok + ekstrak kulit buah rambutan 6 mg/200gB B
Perlakuan dilakukan selama 14 hari
Mengambil sampel darah pada hari ke 15
Mengukur kadar MDA dan SOD
Analisis data
Gambar 8. Alur penelitian
F Asap rokok + ekstrak kulit buah rambutan 12 mg/200gBB
36
F. Prosedur Penelitian 1. Pembuatan Ekstrak Kulit Buah Rambutan Kulit buah rambutan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kulit buah yang telah dipotong menjadi bagian kecil. Kulit buah kemudian dicuci menggunakan air mengalir dan dikeringkan di dalam ruangan selama 3-5 hari. Kulit yang sudah kering selanjutnya dihaluskan menggunakan blender hingga didapat serbuk kering. Metode ekstraksi yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode maserasi. Serbuk kering diekstrasi menggunakan pelarut etanol 96% selama 24 jam pada suhu kamar dengan perbandingan 1:1. Suspensi yang diperoleh disaring menggunakan kertas Whatman No. 1. Filtrat yang terkumpul diuapkan menggunakan rotary evaporator hingga terbentuk pasta. 2. Pengukuran Aktivitas Antioksidan Menggunakan DPPH Pengukuran diawali dengan pembuatan larutan DPPH. Sebanyak 1,97 mg DPPH dilarutkan dengan metanol dalam labu ukur sampai 100 ml, sehingga diperoleh larutan dengan konsentrasi 0,05 mM. Selanjutnya dilakukan pengukuran aktivitas antioksidan ekstrak kulit buah rambutan. Sebanyak 25 mg ekstrak kulit buah rambutan dilarutkan dengan metanol dalam labu ukur sampai 25 ml. Kemudian pada labu ukur sampel ditambahkan 5 ml larutan DPPH 0,5 mM. Larutan blanko dibuat dengan cara larutan DPPH 0,5 mM dipipet sebanyak 5 ml kemudian dimasukkan ke dalam labu ukur 25 ml lalu volumenya dicukupkan dengan metanol sampai garis tanda. Absorbansi DPPH diukur menggunakan spektrofotometer pada panjang gelombang 515 nm. Kemampuan antioksidan diukur sebagai penurunan serapan larutan DPPH akibat adanya penambahan sampel. Nilai serapan larutan DPPH dihitung dengan rumus sebagai berikut (%):
37
3. Perlakuan Hewan Percobaan Penelitian ini diawali dengan mempersiapkan 30 ekor tikus putih galur Wistar yang diaklimatisasi selama 7 hari. Hewan percobaan dikelompokkan secara acak menjadi 6 kelompok masing-masing kelompok 5 ekor. Hewan ditempatkan pada kandang individual yang dibersihkan setiap hari. Tikus diberi pakan standar dan air minum secara ad libitum selama penelitian. Proses pemaparan dilakukan setiap pagi menggunakan 3 batang rokok dalam satu hari. Pemaparan dilakukan selama 14 hari. Pada saat akan diberi paparan asap rokok, hewan coba dipindahkan ke dalam kandang khusus yaitu smoking chamber sesuai kelompoknya. Kandang tersebut merupakan kotak pengasapan yang di dalamnya terdapat jeruji pembatas untuk memisahkan hewan coba dengan ujung rokok yang terbakar. Apabila hewan coba dimasukkan maka tikus dapat secara langsung terkena paparan asap rokok. Asap rokok dihembuskan berulang kali dengan bantuan tabung injeksi hingga rokok habis terbakar. Pemberian ekstrak kulit buah rambutan dilakukan satu jam setelah paparan asap rokok. 4. Pengambilan Darah Pengambilan darah dilakukan pada hari ke 15 penelitian. Darah diambil dari sinus orbitalis dengan hematokrit sebanyak 3 ml dan ditampung dalam tabung eppendorf yang telah berisi EDTA. Sampel yang digunakan untuk pengukuran kadar MDA adalah plasma darah dan untuk pengukuran aktivitas SOD adalah whole blood. Darah yang terkumpul selanjutnya disentrifugasi dengan kecepatan 1000 rpm selama 10 menit pada suhu 4 0C. Plasma yang terbentuk dipindah ke dalam tabung baru dan disimpan pada suhu -80 0C sampai siap untuk dianalisis. Larutan penyangga yang terbentuk dihilangkan dari pelet eritrosit, kemudian eritrosit dilarutkan sebanyak 5X volumenya dengan menggunakan ddH2O. Eritrosit yang telah dilarutkan disentrifugasi selama 10 menit pada kecepatan 10000 rpm dan supernatan yang terbentuk disimpan pada suhu -80 0C sampai siap untuk dianalisis.
38
5. Pengukuran Kadar MDA Pemeriksaan kadar MDA menggunakan plasma darah. Prosedur pengukuran kadar MDA dapat dilihat pada Tabel 7. Tabel 7. Prosedur pengukuran kadar MDA Sampel 200 µl 2000 µl 2000 µl
Sampel plasma TCA 15% TBA 0,37% dalam HCl 0,25 N
Blanko 2000 µl 2000 µl
Campuran tersebut selanjutnya dipanaskan dalam waterbath pada suhu 950C selama 60 menit. Kemudian tabung diletakkan pada ice bath selama 15 menit. Sampel yang sudah dingin disentrifugasi dengan kecepatan 3000 rpm selama 15 menit. Supernatan yang terbentuk dipindahkan ke dalam kuvet kemudian dibaca absorbansinya menggunakan spektrofotometer pada panjang gelombang 545 nm. Rumus penghitungan kadar MDA (nmol/ml) :
6. Pengukuran Aktivitas SOD Pemeriksaan aktivitas SOD dilakukan menggunakan metode kalorimetri. Sampel yang digunakan dalam pengukuran ini adalah whole blood. Prosedur pengukuran aktivitas SOD dapat dilihat pada Tabel 8. Tabel 8. Prosedur pengukuran aktivitas SOD Sampel Blanko 1 Blanko 2 Blanko 3 Whole blood 20 µl 20 µl ddH2O 20 µl 20 µl Larutan pereaksi WST 200 µl 200 µl 200 µl 200 µl Larutan pengencer buffer 20 µl 20 µl Larutan pereaksi enzim 20 µl 20 µl 0 Semua larutan dihomogenkan dan diinkubasi pada suhu 37 C selama 20 menit, selanjutnya dilakukan pengukuran absorbansi pada panjang gelombang 450 nm menggunakan microplate reader Rumus penghitungan aktivitas SOD (%) : (
) (
(
) )
39
G. Analisis Data Analisis data dalam penelitian ini meliputi uji normalitas menggunakan uji Kolmogorov-Smirnov test dilanjutkan uji homogenitas dengan uji Levene test. Untuk mengetahui perbedaan rata-rata antara kelompok dilakukan uji komparasi menggunakan uji one way Anova dan dilanjutkan dengan uji Least Significant Differences (LSD). Analisis statistik dibantu dengan program SPSS (Statistical Product and Service Solutions) for windows versi 17.
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN A. Hasil Penelitian Hasil penelitian aktivitas antioksidan yang diuji menggunakan DPPH (1,1-difenil-2-pikrilhidrazil) dan dinyatakan sebagai % inhibisi, menunjukkan bahwa aktivitas antioksidan ekstrak kulit buah rambutan memiliki nilai sebesar 77,83% yang termasuk dalam kategori sedang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa setiap kelompok memiliki variasi kadar MDA dan SOD. Berdasarkan uji normalitas diketahui bahwa data MDA dan SOD berdistribusi normal. Hasil uji one way anova menunjukkan ekstrak kulit buah rambutan berpengaruh terhadap kadar MDA dan SOD tikus yang dipapar asap rokok (Lampiran 2 & 3). Hasil uji LSD (Tabel 9) menunjukkan bahwa pada kelompok A yaitu kelompok normal memiliki kadar MDA terendah dan SOD tertinggi. Kelompok normal digunakan sebagai kelompok kontrol untuk mengetahui kadar MDA dan SOD pada keadaan normal tanpa pemberian ekstrak kulit buah rambutan dan paparan asap rokok. Kadar MDA pada kelompok A berbeda nyata dengan kelompok B, D, F dan tidak berbeda nyata dengan kelompok C dan E. Aktivitas SOD kelompok A berbeda nyata dengan kelompok lainnya (B, C, D, E dan F). Tabel 9. Hasil rerata kadar MDA dan SOD Kelompok
Perlakuan
A B C
Normal Asap rokok Asap rokok + vitamin C 1 mg/200gBB Asap rokok + ekstrak kulit buah rambutan 3 mg/200gBB Asap rokok + ekstrak kulit buah rambutan 6 mg/200gBB Asap rokok + ekstrak kulit buah rambutan 12 mg/200gBB
D E F
Kadar MDA (nmol/ml) 10,24 ± 0,55a 15,30 ± 0,57b 10,82 ± 1,22a
Aktivitas SOD (%) 81,09 ± 4,37a 29,45 ± 3,50b 65,81 ± 3,49c
12,59 ± 1,20c
50,18 ± 4,91d
11,06 ± 1,71a
60,72 ± 6,62ec
13,53 ± 0,55dc
42,91 ± 6,62f
Keterangan : Angka yang diikuti oleh huruf pada kolom yang sama menunjukkan perbedaan pada setiap kelompok perlakuan dengan taraf ketelitian p<0,05 (Lampiran 2 & 3)
40
41
Pada kelompok B yaitu kelompok kontrol negatif memiliki kadar MDA sebesar 15,30 nmol/ml dan merupakan kelompok dengan kadar MDA tertinggi. Kelompok B memiliki aktivitas SOD terendah, yaitu sebesar 29,45%. Kelompok B merupakan kelompok yang dipapar asap rokok 3 batang/hari. Kadar MDA dan aktivitas SOD pada kelompok B berbeda nyata dengan semua kelompok lainnya (A, C, D, E dan F) Pada kelompok E dan F merupakan kelompok yang diberi ekstrak kulit buah rambutan dengan dosis 6 mg/200gBB dan 12 mg/200gBB . Kadar MDA kelompok E berbeda nyata dengan kelompok B, D, F dan tidak berbeda nyata dengan kelompok A dan C. Aktivitas SOD kelompok E berbeda nyata dengan kelompok A, B, D, F dan tidak berbeda nyata dengan kelompok C. Kadar MDA kelompok F berbeda nyata dengan kelompok A, B, C, E dan tidak berbeda nyata dengan kelompok D. Aktivitas SOD kelompok F berbeda nyata dengan kelompok lainnya.
B. Pembahasan Hasil penelitian menunjukkan pemaparan asap rokok menyebabkan peningkatan kadar MDA. Pada kelompok kontrol negatif (kelompok B) memiliki kadar MDA tertinggi yang berbeda nyata dengan kelompok lainnya. Pada keadaan normal, radikal bebas terbentuk di dalam tubuh sangat lambat dan perlahan. Pada saat radikal bebas meningkat melebihi kemampuan pertahanan endogen, maka akan terjadi ketidakseimbangan antara jumlah radikal bebas dengan antioksidan endogen, sehingga terjadilah ketidakstabilan (stres) oksidatif. Stres oksidatif menyebabkan peroksidasi lipid yang berlebihan. Hasil dari peroksidasi lipid adalah MDA, sehingga meningkatnya peroksidasi lipid dapat menyebabkan kadar MDA dalam tubuh meningkat (Winarsi 2007). Paparan asap rokok dapat menyebabkan kerusakan pada organ paru-paru. Rusaknya paru-paru sebagai target utama yang langsung terkena asap rokok dapat dijelaskan dengan adanya paparan agen kimia di dalam asap rokok. Namun, efek yang menyebabkan penyakit kronis pada sistem
42
organ lain kemungkinan adalah hasil pajanan secara tidak langsung (Yanbaeva et al. 2014). Fase gas asap rokok terbukti menginisiasi autooksidasi in vitro dari PUFA sehingga terjadi peroksidasi lipid. Fase gas asap rokok dapat berisi hingga 1014 radikal bebas dan zat-zat reaktif per kepulan asap rokok. Radikal bebas dan oksidan yang terdapat pada fase gas asap rokok memiliki waktu paruh pendek, namun senyawa tersebut dapat memasuki aliran darah dan menyebabkan kerusakan oksidatif makromolekul (Swan & LessovSchlagger 2007). Fase gas asap rokok juga mengandung aldehida jenuh dan tak jenuh yang lebih stabil daripada radikal bebas dan hidrogen peroksida. Senyawa tersebut dapat masuk ke dalam aliran darah menghasilkan ROS melalui interaksi dengan enzim NADPH. Akibatnya, jaringan yang jauh dari paru-paru juga dapat mengalami peningkatan stres oksidatif (Tostes et al. 2008). Fase partikel asap rokok mengandung kompleks hidrokarbon yang akan bereaksi dengan nitrogen oksida (NO) dan membentuk senyawa radikal lain. NO yang terdapat pada asap rokok dapat menginisiasi PUFA dan mengakibatkan pembentukan peroksidasi lipid. Fase partikel asap rokok memiliki waktu paruh lebih lama daripada fase gas. Fase partikel mengandung ion logam yang dapat menghasilkan radikal hidroksil dari hidrogen peroksida. Radikal tersebut dapat menembus membran sel dan dapat menginduksi stres oksidatif (Pryor 1997). Radikal bebas akan mengikat molekul-molekul yang paling rentan pada membran sel seperti PUFA. Jembatan metilen pada PUFA merupakan sasaran utama radikal bebas yang akan membentuk radikal alkil, peroksil dan alkoksil (Allard et al. 1994). Kadar MDA pada kelompok perlakuan ekstrak kulit buah rambutan dengan variasi 3 dosis mengalami penurunan. Ekstrak kulit buah rambutan mengandung senyawa metabolit sekunder alkaloid, steroid, terpenoid, fenolik (Wardhani & Saptono 2015) yang berfungsi sebagai antioksidan. Senyawa fenolik adalah senyawa antioksidan alami yang berupa flavonoid,
43
turunan asam sinamat, kumarin, tokoferol dan asam-asam organik. Komponen senyawa fenolik bersifat polar dan memiliki kemampuan antioksidan melalui mekanisme sebagai pereduksi, penangkap radikal bebas, pengkelat logam, peredam terbentuknya singlet oksigen serta pendonor elektron (Winarsi 2007). Senyawa fenolik dapat larut dalam air. Penelitian Thitilerdecha et al. (2010) berhasil mengisolasi senyawa fenolik bentuk polifenol dalam kulit buah rambutan. Senyawa tersebut yaitu asam ellagat, corilagin dan geraniin yang berpotensi sebagai antioksidan. Komponen fenolik merupakan terminator dari radikal bebas dan sebagai
pengkelat
ion
logam
redoks
aktif.
Ion
logam
tersebut
memungkinkan peranannya untuk mengatalisasi reaksi peroksidasi lipid. Antioksidan fenolik menghalangi oksidasi lipid dan molekul lain dengan cara mendonasikan atom hidrogen ke senyawa radikal membentuk intermediet radikal fenoksil. Senyawa intermediet radikal fenoksil relatif stabil sehingga tidak mampu lagi menginisiasi reaksi radikal selanjutnya (Nzaramba 2008). Pada kelompok perlakuan ekstrak kulit buah rambutan didapatkan dosis efektif untuk menurunkan kadar MDA yaitu dosis 6 mg/200gBB (kelompok E). Kadar MDA kelompok C 10,82±1,22 nmol/ml berbeda nyata dengan kelompok B (kontrol negatif) ), D dan F. Kelompok C merupakan kelompok kontrol positif. Penelitian tersebut menunjukkan bahwa vitamin C dapat mencegah proses peroksidasi lipid dengan mendonorkan elektron. Vitamin C memiliki sifat antioksidan yang dapat melindungi molekul yang dibutuhkan oleh tubuh (seperti protein, lipid, karbohidrat dan asam nukleat) dari kerusakan oleh radikal bebas (Winarsi 2007). Kadar MDA pada kelompok perlakuan ekstrak kulit buah rambutan dosis 12 mg/200gBB
(F) sebesar 13,53 nmol/ml tidak berbeda nyata
dengan kelompok perlakuan ekstrak kulit buah rambutan 3 mg/200gBB (kelompok D). Penelitian Sandhiutami et al. (2015) juga memaparkan bahwa ekstrak kulit buah rambutan dosis 84 mg/kgBB meningkatkan kadar MDA mencit yang diberi aktivitas fisik berlebihan. Fila et al. (2012)
44
melaporkan bahwa kandungan senyawa tertinggi pada kulit buah rambutan adalah senyawa fenolik. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa antioksidan fenolik juga memiliki aktivitas prooksidan dalam kondisi tertentu, seperti pada dosis tinggi, pH tinggi atau di hadapan ion logam (Decker 1997). Banyaknya konsentrasi antioksidan yang ditambahkan dapat berpengaruh pada laju oksidasi. Pada konsentrasi rendah, grup fenolik dapat menghambat atau mencegah pembentukan radikal bebas. Namun, pada konsentrasi tinggi aktivitas antioksidan grup fenolik sering lenyap bahkan antioksidan tersebut menjadi prooksidan (Bouayed & Bohn 2010). Oleh karena itu, diperlukan penelitian lebih lanjut mengenai dosis ekstrak kulit buah rambutan sehingga diketahui dosis yang efektif sebagai antioksidan dan prooksidan. Enzim SOD adalah antioksidan enzimatis yang memegang peranan penting dalam melindungi sel dari stres oksidatif (Fridovich 1981). SOD mengatalisis reaksi dismutasi dari radikal anion superoksida menjadi hidrogen peroksida (H2O2). H2O2 akan diubah menjadi H2O oleh enzim katalase dan glutation peroksidase (Lee et al. 2004). Kesempurnaan kerja sistem enzim antioksidan diperankan oleh tiga macam enzim tersebut (SOD, katalase, glutation peroksidase), namun antioksidan seluler tidak dapat bekerja secara individual tanpa dukungan asupan antioksidan sekunder dari bahan pangan. Oleh karena itu, diperlukan konsumsi bahan makanan yang kaya akan komponen antioksidan dengan jumlah memadai agar mampu memacu kerja enzim antioksidan dalam tubuh (Lampe 1999). Pembentuk radikal bebas dari asap rokok terdapat dalam dua fase, yaitu fase gas yang berupa NO & nitrit peroksida (NO2) dan fase partikel berupa quinine, semiquinone & hydroquinone (Trabel et al. 2000). Kedua fase pembentuk radikal bebas tersebut apabila bereaksi dengan logam transisi seperti Fe dan Cu akan menghasilkan radikal bebas O2· dan H2O2 yang selanjutnya membentuk radikal hidroksil. Pemakaian enzim SOD yang terlalu besar untuk menetralisir radikal bebas secara terus-menerus akan menurunkan aktivitas enzim tersebut (Muhammad 2009).
45
Penurunan aktivitas SOD pada kelompok B menunjukkan bahwa pemaparan asap rokok mengakibatkan peningkatan radikal bebas pada tikus. Pada saat pemaparan asap rokok akan terbentuk radikal superoksida (O2·), yaitu zat reaktif yang berbahaya bagi tubuh. Enzim SOD dapat menetralisir radikal tersebut dengan mengubah dua molekul O2· menjadi H2O2 dan O2. Peningkatan O2· secara terus-menerus akan mengganggu aktivitas SOD yang menyebabkan ketidakseimbangan antara oksidan dan antioksidan endogen (Fridovich 1981). Hal ini didukung oleh penelitian Muhammad (2009) yang menyatakan bahwa keadaan stres dapat meningkatkan jumlah radikal bebas. Kondisi tersebut akan menyebabkan penggunaan enzim SOD semakin banyak sehingga enzim SOD yang tersedia jumlahnya semakin berkurang. Pada kondisi stres oksidatif, imbangan normal antara ROS dengan kemampuan antioksidan tubuh untuk mengeliminasinya mengalami gangguan
sehingga
menggoyahkan
rantai
reduksi-oksidasi
normal.
Akibatnya, terjadilah kerusakan jaringan (stres oksidatif). Kerusakan jaringan akibat radikal bebas tergantung pada beberapa faktor, antara lain target molekuler, tingkat stres yang terjadi, mekanisme yang terlibat serta waktu dan sifat alami dari sistem yang diserang (Winarsi 2007). Pada kelompok A (normal) mempunyai aktivitas SOD paling tinggi daripada kelompok lainnya. Hal ini disebabkan karena pada kelompok tersebut tidak mengalami perlakuan stres yang dapat memicu produksi radikal bebas, sehingga pemakaian enzim tersebut juga rendah (Muhammad 2009). Hasil uji statistik menunjukkan bahwa aktivitas SOD pada kelompok E tidak berbeda nyata dengan kelompok C. Aktivitas antioksidan kelompok E dapat dikatakan sebanding dengan kelompok C, namun belum sama dengan kelompok A. Penelitian tersebut menunjukkan bahwa ekstrak kulit buah rambutan dosis 6 mg/200gBB mampu menangkal radikal bebas dan mempertahankan aktivitas antioksidan tubuh, namun belum mampu meningkatkan enzim SOD mendekati kelompok kontrol normal. Ekstrak
46
kulit buah rambutan mengandung komponen fenolik yang berfungsi sebagai antioksidan, sehingga pemakaian enzim SOD tidak terlalu tinggi. Aktivitas antioksidan suatu bahan dipengaruhi oleh komponen di dalam bahan tersebut yang mampu menghambat terjadinya oksidasi. Fungsi antioksidan sebagai scavenger radikal bebas yaitu dengan memberikan atom hidrogen pada radikal (Winarsi 2007). Ekstrak kulit buah rambutan dilaporkan memiliki kandungan senyawa aktif yang terdiri atas senyawa alkaloid, flavonoid, steroid, terpenoid (Wardhani & Saptono 2015), saponin (Fila et al. 2012), antosianin (Hutapea et al. 2014), tanin (Thinkratok 2011) dan asam askorbat (Wall 2006). Kandungan senyawa kimia tertinggi pada ekstrak kulit buah rambutan adalah senyawa fenolik (Fila et al. 2012). Senyawa fenolik merupakan senyawa yang dicirikan oleh adanya cincin aromatik dengan satu atau dua gugus hidroksil (Harborne 1996). Senyawa fenolik yang terkandung pada ekstrak kulit buah rambutan terdiri atas senyawa alkaloid (Wardhani & Saptono 2015), flavonoid (Nurdin et al. 2013), antosianin dan tanin (Thitilerdecha et al. 2010). Flavonoid merupakan senyawa fenolik yang dapat mencegah terjadinya stres oksidatif akibat paparan asap rokok. Flavonoid dapat menghambat enzim yang bertanggung jawab memproduksi radikal anion superoksida, mengakhiri reaksi dan memadamkan radikal anion superoksida (Pieta 2000). Mekanisme flavonoid sebagai antioksidan terjadi secara langsung maupun tidak langsung. Mekanisme secara langsung yaitu dengan menghambat proses oksidasi melalui penghambatan inisiasi dan propagasi reaksi oksidasi dari radikal bebas. Flavonoid dalam ekstrak kulit buah rambutan menyumbangkan atom hidrogen untuk menangkap radikal hidroksil sehingga menjadi tidak reaktif dan menghambat radikal bebas (Amic et al. 2003). Mekanisme tidak langsung yaitu dengan meningkatkan ekspresi gen antioksidan endogen melalui beberapa mekanisme. Flavonoid meningkatkan ekspresi gen antioksidan endogen melalui aktivasi nuclear factor erythroid 2 related factor 2 (Nrf2) yang mengakibatkan peningkatan gen yang berperan dalam sintesis enzim antioksidan endogen seperti gen
47
SOD (Sumardika & Jawi 2012). Namun, dalam kondisi tertentu flavonoid dapat juga menampilkan aktivitas prooksidan dan hal tersebut berbanding lurus dengan jumlah total gugus hidroksil (Cao et al. 1997). Tanin secara umum didefinisikan sebagai senyawa polifenol yang memiliki berat molekul cukup tinggi (lebih dari 1000) dan dapat membentuk kompleks dengan protein (Hernawan & Setyawan 2003). Tanin telah dianggap sebagai komponen "health-promoting" dalam makanan dan minuman yang berasal dari tanaman. Misalnya, tanin dilaporkan memiliki potensi antikanker, antimutagenik serta sifat antimikroba. Beberapa penelitian telah melaporkan tentang aktivitas antioksidan dan antiradikal tanin.
Tanin
tidak
berfungsi
hanya
sebagai
antioksidan
primer
(menyumbangkan atom hidrogen atau elektron), tanin juga berfungsi sebagai antioksidan sekunder. Tanin memiliki kemampuan untuk khelat ion logam seperti Fe (II) dan mengganggu salah satu langkah reaksi dalam reaksi Fenton. Disisi lain, tanin juga didefinisikan sebagai antinutrients yang berasal dari tumbuhan karena dapat memicu protein, menghambat enzim pencernaan, mengurangi pemanfaatan vitamin dan mineral (Karamac et al. 2006). Metode penangkapan radikal menggunakan DPPH merupakan metode untuk pengujian antioksidan yang sederhana, cepat, mudah dan tidak membutuhkan banyak reagen. Metode ini terbukti akurat dan praktis. Pada metode ini, DPPH berperan sebagai radikal bebas yang akan diredam radikal bebasnya oleh antioksidan yang terdapat pada bahan uji. Bahan uji yang digunakan adalah ekstrak kulit buah rambutan kultivar Sekaran. Senyawa yang aktif sebagai antioksidan pada ekstrak kulit buah rambutan mereduksi radikal bebas DPPH (warna ungu) menjadi difenil pikril hidrazin, sehingga warna ungu semakin memudar (Molyneux 2004). Secara spesifik, suatu senyawa dikatakan mempunyai aktivitas antioksidan sangat kuat jika mampu menghambat perkembangan radikal bebas lebih besar dari 80%. Apabila suatu senyawa mampu menghambat radikal bebas sebesar 50-80% maka senyawa tersebut dikatakan mempunyai
48
aktivitas antioksidan sedang, dan dikatakan lemah jika mempunyai kemampuan penghambatan kurang dari 50% (Fuhrman & Aviram 2002). Berdasarkan penelitian, diketahui bahwa ekstrak kulit buah rambutan mempunyai aktivitas antioksidan kategori sedang. Hal tersebut ditunjukkan dengan kemampuannya menghambat perkembangan radikal bebas sebesar 77,83% (Lampiran 5).
49
BAB V SIMPULAN DAN SARAN
A. Simpulan Berdasarkan hasil dan pembahasan yang telah dijabarkan, simpulan dari penelitian ini adalah: Pemberian ekstrak kulit buah rambutan dosis 6 mg/200 gBB mampu menurunkan kadar MDA dan meningkatkan aktivitas SOD pada tikus yang dipapar asap rokok.
B. Saran Saran dari penelitian ini yaitu perlu dilakukan penelitian lebih lanjut mengenai dosis ekstrak kulit buah rambutan sehingga diketahui dosis yang efektif sebagai antioksidan dan prooksidan.
49
50
DAFTAR PUSTAKA Adyttia A, Untari EK & Wahdaningsih S. 2014. Efek ekstrak etanol daun Premna cordifolia terhadap malondialdehida tikus yang dipapar asap rokok. J Pharm Scie 1(2): 104-115 Alan L & Miller ND. 1996. Antioxidant flavonoids: Structure, function and clinical usage. Alt.Med. Rev 1(2): 103-111 Allard JP, Royall D, Muggli R & Jeejeebhoy KN. 1994. Effects of betacarotene supplementation on lipid peroxidation in humans. J of clinical nutrition 59: 884-890 Amic D, Davidovic-Amic D, Beslo D, Trinajstic N. 2003. Structure-Radical scavenging activity relationship of flavonoids. Croatia Chemica Acta 76(1): 55-61 Bannister JV, Bannister WH, Rotils G. 1987. Aspects of the structure, function and applications of superoxide dismutase. CRC Critical Reviews Biochemistry 22(2): 110-180 Benowitz MDNL. 2008. Neurobiology of nicotine addiction: implications for smoking cessation treatment. The American Journal of Medicine 121(4A): S3-S10 Bouayed J & Bohn T. 2010. Exogenous antioxidants-double-edged swords in cellular redox state: Health beneficial effects at physiologic doses versus deleterious effects at high doses. Oxidative medicine and cellular longevity 3(4): 228-237 Cao G, Sofi CE, Prior RL. 1997. Antioxidant and prooxidant behavior of flavonoids: structure-activity relationships. Free Rad Biol Med 22: 749– 60 Chung KT, Wong TY, Wei CI, Huang YW, Lin Y. 1998. Tannins and human health: a review. Critical Reviews in Food Science and Nutrition 38(6): 421-464 Church DF & Pryor WA. 1985. Free-radical chemistry of cigarette smoke and its toxicological implications. Environmental Health Perspectives 64: 111-126 Decker EA. 1997. Phenolics: prooxidants or antioxidants?. Nutrition Reviews 55(11): 396-407 De Groot H & Raven U. 1998. Tissue injury by reactive oxygen species and the protective effects of flavonoids. Fundam Clin Pharmacol 12:249-255
50
51
Departemen Kesehatan (Depkes RI). 1995. Farmakope Indonesia. Edisi V. Jakarta: Departemen Kesehatan RI Dirmawati N. 2008. Uji Aktivitas Antioksidan Ekstrak Etanol Kulit Buah Rambutan (Nephelium lappaceum L.) dengan Metode Linoleat-Tiosianat. (Skripsi). Yogyakarta: UII Droge W. 2002. Free radicals in the physiology control of cell function. Physiol Rev. 82: 47-95 Farida WR, Praptiwi & Semiadi G. 2000. Tanin dan pengaruhnya pada ternak. Jurnal peternakan dan lingkungan 6(3): 66-70 Fila WO, Johnson JT, Edem PN, Odey MO, Ekam VS, Ujong UP & Eteng OE. 2012. Comparative Anti-Nutrients Assessment of Pulp, Seed and Rind of Rambutan (Nephelium lappaceum). Annals of Biological Research 3(11): 5151-5156 Fitria, Triandhini RINKR, Mangimbulude JC & Karwur FF. 2013. Merokok dan Oksidasi DNA. J.Sains Medika 5(2): 113-120 Fridovich I. 1981. Oxygen & living processes: Superoxides radical and superoxide dismutase. New York: Springer New York Fuhrman & Aviram. 2002. Polyphenols and flavonoids protect LDL against atherogenic modification. Handbook of Antioxidants 2nd Edition Inc New York Gordon MH. 1990. Food Antioxidants: The mechanism of antioxidants action in vitro. Editors BJF Hudson. Netherlands: Springer Netherlands Grassman J. 2005. Terpenoids as plant antioxidants. Vitamins & Hormones 72: 505-535 Guidotti TL, Laing L, Prakash UBS. 1989. Clove cigarettes; The basis for concern regarding health effects. West J Med 151: 220-228 Haliwell B & Gutteridge JM. 1999. Free radicals, reactive species and toxicology. Dalam: Free radicals in biology and medicine. Third edition. New York: Oxford University Press. Hlm: 547-550 _____. 2007. Free Radicals in Biology and Medicine. New York: Oxford University Press Haliwell B & Whiteman M. 2004. Measuring reactive species and oxidative damage in vivo and in cell culture: how should you do it and what do the result mean?. J Pharmacol 142:231-255
52
Harborne JB. 1996. Metode Fitokimia: Penuntun cara modern menganalisis tumbuhan (Phytochemical methods). Terjemahan: Niksolihin S, Padmawinata K & Sudiro I. Edisi kedua. Bandung: Penerbit ITB Hernawan UE & Setyawan AD. 2003. Review ellagitanin; biosintesis, isolasi dan aktivitas biologi. Biofarmasi 1(1): 25-38 Hu JP, Zhao XP, Ma XZ, Wang Y, Zheng LJ. 2014. Effects of cigarette smoke on aerobic capacity and serum MDA content and SOD activity of animal. Int J Clin Exp Med 7(11): 4461-4465 Huang HY, Appel LJ, Croft KD, Miller ER, Mori TA & Pudde IB. 2002. Effect of vitamin C and vitamin E on in vivo lipid peroxidation: Results of a randomized controlled trial. America journal clin nutr 76(3): 549-55 Hutapea ERF, Laura OS & Rondang T. 2014. Ekstraksi Pigmen Antosianin Dari Kulit Rambutan (Nephelium lappaceum) dengan Pelarut Metanol. Jurnal Teknik Kimia USU 3(2): 34-40 Hutapea R. 2013. Why Rokok? Tembakau dan Peradaban Manusia. Jakarta: Bee Media Indonesia Josephy PD. 2007. Molecular Toxicology. New York: Oxford University Press Karamac M, Kosinska A, Amarowicz R. 2006. Chelating of Fe(II), Zn(II) and Cu(II) by tannin fractions separated from hazelnuts, walnuts and almonds. Bromat Chem Toksykol. 39: 257–260 Kartikawati D. 1999. Studi efek protektif vitamin C dan E terhadap respon imun dan enzim antioksidan pada mencit yang dipapar paraquat. (Tesis). Bogor: IPB Kedare SB & Singh RP. 2011. Genesis and development of DPPH method of antioxidant assay. J Food Sci Technol 48(4): 412-422 Khonkarn R, Okonogi S, Ampasavate C & Anuchapreeda S. 2010. Investigation of fruit peel extracts as sources foor compounds with antioxidant and antiproliferative activities against human cell lines. J Food and Chemical Toxicology 48(8-9): 2122-2129 Komisi Perlindungan Anak Indonesia. 2009. Perlindungan dan Pencegahan Bahaya Merokok pada Anak. Available at http://www.kpai.go.id/ Lampe JW. 1999. Health effects of vegetables and fruit: assessing mechanisms of action in human experimental studies. The American Journal of Clinical Nutrition 70: 475S-490S
53
Lee N, Koo N, Min DB. 2004. Reactive oxygen species, aging, and antioxidative nutraceuticals. Comprehensive reviews in food science and food safety 3: 21-33 Levine M, Dhariwal KR, Welch Y, Wang Y & Park JB. 1995. Determination of optimal vitamin C requirements in humans. The American journal of clinical nutrition 62: 1347S-1356S Lima VR, Morfim MP, Teixeria A, Crecszynski TB. 2004. Relationship between the action of reactive oxygen and nitrogen species on bilayer membranes and antioxidants. Chemistry and physics of lipids 132: 197208 Lodovici M & Bigagli E. 2009. Biomarkers of induced active and passive smoking damage. International Journal of Environmental Research and Public Health 6: 874-888 Lodovici, M. Akpan V, Evangelisti C, Dolara P. 2004. Sidestream tobacco smoke as the main predictor of exposure to polycyclic aromatic hydrocarbons. J Applied Toxicology 24: 277-281 Lustbader ED, Hann HWL, Blumberg BS. 1983. The radicals in cigarette tar: their nature and suggested physiological implications. Science 220: 425427 Mahfudz N. 2013. Pengaruh vitamin C terhadap kadar malondialdehid dan flow-mediated dilatation pada pasien penyakit ginjal kronis stadium V yang menjalani hemodialisis. (Tesis). Surakarta: Universitas Sebelas Maret Markham KR. 1988. Cara mengidentifikasi flavonoid. Terjemahan Kosasih Padmawinata. Bandung: ITB Molyneux P. 2004. The use of the stable free radical diphenylpicrylhydrazyl (DPPH) for estimating antioxidant activity. Songklanakarin Journal of Science and Technology 26(3): 211-219 Moura DJ, Richter MF, Boeira JM, Henriques JAP, Saffi J. 2007. Antioxidant properties of β-carboline alkaloids are related to their antimutagenic and antigenotoxic activities. Mutagenesis 22(4): 293-302 Muchtadi D. 2013. Antioksidan dan Kiat Sehat di Usia Produktif. Bandung: Penerbit Alfabeta Muhammad I. 2009. Efek antioksidan vitamin C terhadap tikus (Rattus norvegicus) jantan akibat pemaparan asap rokok. (Tesis). Bogor: Sekolah Pascasarjana IPB
54
Nawawi ANN, Hattori M, Kurokawa M & Shiraki K. 1999. Inhibitory effects of Indonesian medicinal plants on the infection of herpes simplex virus type 1. J Phytotherapy Research 13(1): 37-41 Nijveldt RJ, Nood EV, Hoorn DECV, Boelens PG, Norren PAMV, Leeuwen V. 2001. Flavonoids: a review of probable mechanism of action and potential applications. Am J Clin Nutr 74: 418-425 Nurdin BN, Yeni S & Emriadi. 2013. Inhibisi Korosi Baja Oleh Ekstrak Kulit Buah Rambutan (Nephelium lappaceum Linn) dalam Medium Asam Sulfat. J.Kimia Unand 2(2): 133-143 Nzaramba MN. 2008. Relationship among antioxidants, phenolics and specific gravity in potato cultivars and evaluation of wild potato species for antioxidants, glycoalkaloids and anticancer activity on human prostate and colon cancer cells in vitro. (Disertasi).Texas: Texas A&M University Ott M, Gogvadze V, Orrenius S, Zhivotovsky. 2007. Mitochondria, oxidative stress and cell death. Apoptosis 12: 913-922 Packer L. 1994. Methods in Enzymology: Oxygen Radicals in Biological Systems Part C. Barkeley: Academic Press Palanisamy P, Bakthavathsalam G, Rao YY & Farook J. 2009. Cigarette smoking-effect of metabolic health risk: a review. Clinical Research & Review 3: 120-127 Palanisamy U, Cheng HM, Masilamani T, Subramaniam T, Ling LT & Radhakrishnan AK. 2008. Rind of the rambutan, Nephelium lappaceum a potential source of natural antioxidants. J Food Chemistry 109(1): 54-63 Palanisamy U, Manaharan T, Teng LL, Radhakrishnan AKC, Subramaniam T & Masilamani T. 2011. Rambutan rind in the management of hyperglycemia. J Food Research International 44(7): 2278-2282 Papathanasiou G, Mamali A, Papafloratos S, Zerva E. 2014. Effects of smoking on cardiovascular function: The role of nicotine and carbon monoxide. Health Science Journal 8(2): 274-290 Patrick L. 2006. Lead toxicity part II: the role of free radical damage and the use of antioxidants in the pathology and treatment of lead toxicity. J Alter Med Rev 11(2): 114-127 Pearson TA, Mensah GA, Alexander RW, Anderson JL, Cannon RO 3rd, Criqui M, Fadl YY, Fortmann SP, Hong Y, Myers GL, Rifai N, Smith SC Jr, Taubert K, Tracy RP, Vinicor F. 2003. Markers of inflammation and cardiovascular disease: application to clinical and public health practice: A statement for healthcare professionals from the centers for disease
55
control and prevention and the american health associaton. J Circulation 107(3): 499-511 Pieta PG. 2000. Flavonoids as antioxidants. J Nat Prod 63: 1043-1046 Pillon NJ & Soulage CO. 2012. Lipid peroxidation: Lipid peroxidation by products and the metabolic syndrome. Croatia: InTech Powers SK & Jackson. 2008. Exercise induced oxidative stress: cellular mechanism and impact on muscle force production. Physiol Rev 88(4): 1243-76 Pryor WA, Stanley JP, Blair E. 1976. Autooxidation of polyunsaturated fatty acids: II. A suggested mechanism for the formation of TBA-reactive materials from prostaglandin-like endoperoxides. J Lipids 11(5): 370-9 Pryor WA. 1997. Cigarette smoke radicals and the role of free radicals in chemical carcinogenicity. Environ Health Perspect 105: 875-82 Ramatina, Amalia L & Ekayanti I. 2014. Pengaruh suplemen antioksidan terhadap kadar malondialdehid plasma mahasiswi IPB. Jurnal gizi dan pangan 9(1): 35-42 Rice-Evans CA, Miller JN, Bolwell PG, Bramley PM, Pridham JB. 1995. The relative antioxidant activities of plant-derived polyphenolic flavonoids. Free Rad Rev 22(4): 375-383 Rodgaman A & Perfetti TA. 2009. The chemical components of tobacco and tobacco smoke. USA: CRC Press Taylor and francis Group Rupinder K. 2014. Environmental tobacco smoke (ETS) – A silent killer. Int Journal of Life Sciences 2(2): 179-184 Sandhiutami NMD, Rahayu L & Azilia NYN. 2015. Antioxidant effect of ethanol extract from rambutan peel (Nephelium lappaceum L) on malondialdehid content and superoxide dismutase activity in mice. Dalam: 1st APTFI CONGRESS International Symposium on Herbal Medicine. Makassar Schuler P. 1990. Food antioxidants: Naturally antioxidants exploited commercially. Editors BJF Hudson. Netherlands: Springer Netherlands Shin HJ, Sohn HU, Han JH, Park CH. 2009. Effect of cigarette filters on the chemical composition and in vitro biological activity of cigarette mainstream smoke. J Food Chem Toxicol 47: 192-197 Sitepoe M. 2000. Kekhususan rokok Indonesia. Jakarta: PT Gramedia
56
Sumardika IW & Jawi IM. 2012. Ekstrak air daun ubijalar ungu memperbaiki profil lipid dan meningkatkan kadar SOD darah tikus yang diberi makanan tinggi kolesterol. Medicina 43(2): 67-71 Susanna D, Hartono B & Fauzan H. 2003. Penentuan Kadar Nikotin dalam Asap Rokok. Jurnal Makara Kesehatan, 7(2): 38-41 Swan GE & Lessov-Schlaggar CN. 2007. The effect of tobacco smoke and nicotine on cognition and the brain. Neurophysiol Rev 17: 259-73 Thinkratok A. 2011. Effects of the crude extract from the fruit rind of rambutan (Nephelium lappaceum L.) on obesity in male wistar rats. (Thesis). Thailand: Suranaree University of Technology Thitilerdecha N, Teerawutgulrag A & Rakariyatham N. 2008. Antioxidant and antibacterial activities of Nephelium lappaceum L. extracts. J Food Science and Technology 41: 2029-2035 Thitilertdecha N, Teerawutgulrag A, Kilburn JD and Rakariyatham N. 2010. Identification of Major Phenolic Compounds from Nephelium lappaceum L and Their Antioxidant Activities. J.Molecules 15: 1453-1465 Tostes RC, Carneiro FS, Lee Al, Giachini FR. 2008. Cigarette smoking and erectile dysfunction; focus on NO bioavailability and ROS generation. J Sex Med 5:1284-95 Triswanto SD. 2007. Stop Smoking. Yogyakarta: Progresif Books Valko M, Leibfritz D, Moncol J, Cronin MTD, Mazur, Telser J. 2007. Free radicals and antioxidant in normal physiological function and human disease. The International Journal of Bichemistry and Cell Biology 39: 44-84 Wall MM. 2006. Ascorbic acid and mineral composition of longan (Dimocarpus longan), lychee (Litchi chinensis) and rambutan (Nephelium lappaceum) cultivars grown in Hawaii. J of Food Composition and Analysis 19: 655-663 Wardhani RAP & Supartono. 2015. Uji Aktivitas Anti Bakteri Ekstrak Kulit Buah Rambutan (Nephelium lappaceum L.) pada Bakteri. J. Chem. Sci 4(1): 46-51 Winarsi H, Muchtadi D, Zakaria FR & Purwanto A. 2005. Kajian tentang wanita perimenopause di Purwokerto dan beberapa permasalahan dalam sistem imunnya. Majalah Obstetri & Ginekologi Indonesia 29(3): 177183
57
Winarsi HMS. 2007. Antioksidan Alami dan Radikal Bebas: Potensi dan Aplikasinya dalam Kesehatan. Cetakan 5. Yogyakarta: Penerbit Kanisius World Health Organization. 1993. Research guidelines for evaluating the safety and efficacy of herbal medicines. Manila: Regional officer for the western pacific World Health Organization. 2008. WHO Report on Tobacco Epidemic. Available at http://www.int/entity/tobacco. [5 Januari 2016] World Health Organization. 2013. Retrived from WHO website http://www.who.int/tobacco/surveillance/policy/country_profile/idn.pdf Wu L & Wang R. 2005. Carbon monoxide: endogenous production, physiological functions and pharmacological application. J pharmacol rev 57(4): 585-630 Yanbaeva DG, Dentener MA, Creutzberg EC, Wesseling G & Wouters EF. 2007. Systemic effect of smoking. Chest 131(5): 1557-1566 Zakaria FR. 1996. Peranan zat-zat gizi dalam sistem kekebalan tubuh. Bulletin teknologi dan industri pangan 7(3): 75-8
LAMPIRAN
58
Lampiran 1 Kadar MDA dan SOD Tikus No
SOD (%)
1. 2. 3. 4. 5.
Kode MDA (nmol/ml) A1 10.37 A2 11.07 A3 9.97 A4 10.23 A5 9.56
6. 7. 8. 9. 10.
B1 B2 B3 B4 B5
15.21 14.38 15.49 15.91 15.55
25.45 27.27 30.91 34.55 29.09
11. 12. 13. 14. 15.
C1 C2 C3 C4 C5
9.96 9.59 11.05 10.79 12.74
70.91 63.64 61.82 65.45 67.27
16. 17. 18. 19. 20.
D1 D2 D3 D4 D5
11.97 14.51 12.36 11.76 12.37
52.73 43.64 47.27 56.36 50.91
21. 22. 23. 24. 25.
E1 E2 E3 E4 E5
13.35 10.78 9.95 9.08 12.18
69.09 65.45 56.36 52.73 60.00
26. 27. 28. 29. 30.
F1 F2 F3 F4 F5
12.71 14.07 13.79 13.23 13.89
43.64 38.18 50.91 47.27 34.55
76.36 78.18 87.27 83.64 80.00
59
Lampiran 2 Ringkasan Hasil Uji Normalitas, Homogenitas dan One Way ANOVA Data Kadar MDA Uji Normalitas One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test mda N
30
Normal Parameters
a,,b
Most Extreme Differences
Mean
12.2623
Std. Deviation
2.03690
Absolute
.121
Positive
.121
Negative
-.073
Kolmogorov-Smirnov Z
.662
Asymp. Sig. (2-tailed)
.773
a. Test distribution is Normal. b. Calculated from data.
Berdasarkan uji normalitas kolmogorov-smirnov test, menunjukkan bahwa data diatas berdistribusi normal (sig>0,05) Uji Homogenitas Test of Homogeneity of Variances Kadar MDA (nmol/ml) Levene Statistic 2.103
df1
df2 5
Sig. 24
.100
Berdasarkan uji homogenitas, menunjukkan bahwa data diatas memiliki varian yang homogen (sig 0,100>0,05)
60
Uji One Way ANOVA Descriptives Kelompok perlakuan MDA
A
Statistic
Mean 95% Confidence Interval for Mean
10.2400 Lower Bound
9.5483
Upper Bound
10.9317
5% Trimmed Mean
10.2317
Median
10.2300
Variance
.55705
Minimum
9.56
Maximum
11.07
Range
1.51
Interquartile Range
.95
Skewness
.578
Kurtosis Mean 95% Confidence Interval for Mean
1.010
2.000 .25738
14.5934
Upper Bound
16.0226
5% Trimmed Mean
15.3261
Median
15.4900 .331
Std. Deviation
.57552
Minimum
14.38
Maximum
15.91
Range
1.53
Interquartile Range
.93
Skewness Kurtosis Mean 95% Confidence Interval for Mean
-1.228
.913
1.999
2.000
10.8260
.54738
Lower Bound
9.3062
Upper Bound
12.3458
5% Trimmed Mean
10.7883
Median
10.7900
Variance Std. Deviation
.913
15.3080 Lower Bound
Variance
C
.24912
.310
Std. Deviation
B
Std. Error
1.498 1.22398
Minimum
9.59
Maximum
12.74
61
D
Range
3.15
Interquartile Range
2.12
Skewness
1.019
.913
Kurtosis
1.089
2.000
12.5940
.53934
Mean 95% Confidence Interval for Mean
Lower Bound
11.0966
Upper Bound
14.0914
5% Trimmed Mean
12.5561
Median
12.4400
Variance
1.454
Std. Deviation
E
1.20600
Minimum
11.36
Maximum
14.51
Range
3.15
Interquartile Range
2.05
Skewness
1.128
.913
Kurtosis
1.516
2.000
11.0680
.76580
Mean 95% Confidence Interval for Mean
Lower Bound
8.9418
Upper Bound
13.1942
5% Trimmed Mean
11.0517
Median
10.7800
Variance
2.932
Std. Deviation
1.71239
Minimum
9.08
Maximum
13.35
Range
4.27
Interquartile Range
3.25
Skewness
.330
.913
-1.336
2.000
13.5380
.25009
Kurtosis F
Mean 95% Confidence Interval for Mean
Lower Bound
12.8436
Upper Bound
14.2324
5% Trimmed Mean
13.5544
Median
13.7900
Variance Std. Deviation
.313 .55921
Minimum
12.71
Maximum
14.07
Range
1.36
Interquartile Range
1.01
62
Skewness
-.921
.913
Kurtosis
-.605
2.000
ANOVA Kadar MDA Sum of Squares Between
Df
Mean Square
92.964
5
18.593
27.356
24
1.140
120.320
29
F
Sig.
16.312
.000
Groups Within Groups Total
Berdasarkan hasil uji one way ANOVA, menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara ekstrak kulit buah rambutan dengan kadar MDA (sig 0,00<0,05)
Post Hoc Tests Multiple Comparisons Dependent Variable: Kadar MDA (nmol/ml) (I)
(J)
perlakuan perlakuan LSD
A
B
Std. Error
Sig.
Lower Bound
Upper Bound
B
-5.06800
.67523
.000
-6.4616
-3.6744
C
-.58600
.67523
.394
-1.9796
.8076
D
-2.35400
*
.67523
.002
-3.7476
-.9604
E
-.82800
.67523
.232
-2.2216
.5656
F
-3.29800
*
.67523
.000
-4.6916
-1.9044
5.06800
*
.67523
.000
3.6744
6.4616
4.48200
*
.67523
.000
3.0884
5.8756
2.71400
*
.67523
.001
1.3204
4.1076
E
4.24000
*
.67523
.000
2.8464
5.6336
F
1.77000
*
.67523
.015
.3764
3.1636
A
.58600
.67523
.394
-.8076
1.9796
B
-4.48200
*
.67523
.000
-5.8756
-3.0884
D
-1.76800
*
.67523
.015
-3.1616
-.3744
E
-.24200
.67523
.723
-1.6356
1.1516
F
-2.71200
*
.67523
.001
-4.1056
-1.3184
A
2.35400
*
.67523
.002
.9604
3.7476
A D
D
Difference (I-J) *
C
C
95% Confidence Interval
Mean
63
-2.71400
*
.67523
.001
-4.1076
-1.3204
1.76800
*
.67523
.015
.3744
3.1616
E
1.52600
*
.67523
.033
.1324
2.9196
F
-.94400
.67523
.175
-2.3376
.4496
A
.82800
.67523
.232
-.5656
2.2216
B
-4.24000
*
.67523
.000
-5.6336
-2.8464
C
.24200
.67523
.723
-1.1516
1.6356
D
-1.52600
*
.67523
.033
-2.9196
-.1324
F
-2.47000
*
.67523
.001
-3.8636
-1.0764
A
3.29800
*
.67523
.000
1.9044
4.6916
-1.77000
*
.67523
.015
-3.1636
-.3764
C
2.71200
*
.67523
.001
1.3184
4.1056
D
.94400
.67523
.175
-.4496
2.3376
E
*
.67523
.001
1.0764
3.8636
B C
E
F
B
2.47000
*. The mean difference is significant at the 0.05 level.
Keterangan : Apabila terdapat tanda (*) pada Mean Difference, menunjukkan bahwa kadar MDA antar kelompok berbeda nyata dengan signifikansi 95%
Homogeneous Subsets Kadar MDA (nmol/ml) Subset for alpha = 0.05 perlakuan a
Duncan
N
1
2
3
A
5
10.2400
C
5
10.8260
E
5
11.0680
D
5
12.5940
F
5
13.5380
B
5
Sig.
15.3080 .258
.175
Means for groups in homogeneous subsets are displayed. a. Uses Harmonic Mean Sample Size = 5,000.
1.000
64
Lampiran 3 Ringkasan Hasil Uji Normalitas, Homogenitas dan One Way ANOVA Data Aktivitas SOD
Uji Normalitas One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test SOD N
30
Normal Parameters
a,,b
Mean
55.0300
Std. Deviation Most Extreme Differences
17.50380
Absolute
.079
Positive
.079
Negative
-.058
Kolmogorov-Smirnov Z
.433
Asymp. Sig. (2-tailed)
.992
a. Test distribution is Normal. b. Calculated from data.
Berdasarkan uji normalitas kolmogorov-smirnov test, menunjukkan bahwa data diatas berdistribusi normal (sig>0,05)
Uji Homogenitas Test of Homogeneity of Variances Aktivitas SOD (%) Levene Statistic 1.139
df1
df2 5
Sig. 24
.367
Berdasarkan uji homogenitas, menunjukkan bahwa data diatas memiliki varian yang homogen (sig 0,100>0,05)
65
Uji One Way ANOVA Descriptives Perlakuan SOD
A
Statistic
Mean 95% Confidence Interval for Mean
81.0900 Lower Bound
75.6520
Upper Bound
86.5280
5% Trimmed Mean
81.0094
Median
80.0000
Variance
1.95862
19.181
Std. Deviation
4.37961
Minimum
76.36
Maximum
87.27
Range
10.91
Interquartile Range
8.18
Skewness
.599
.913
-.951
2.000
29.4540
1.56562
Kurtosis B
Std. Error
Mean 95% Confidence Interval for Mean
Lower Bound
25.1071
Upper Bound
33.8009
5% Trimmed Mean
29.3933
Median
29.0900
Variance Std. Deviation
12.256 3.50084
Minimum
25.45
Maximum
34.55
Range
9.10
Interquartile Range
6.37
Skewness
.590
.913
66
Kurtosis
C
Mean 95% Confidence Interval for Mean
2.000
65.8180
1.56365
Lower Bound
61.4766
Upper Bound
70.1594
5% Trimmed Mean
65.7572
Median
65.4500
Variance
12.225
Std. Deviation
3.49642
Minimum
61.82
Maximum
70.91
Range
9.09
Interquartile Range
6.36
Skewness
.593
.913
-.015
2.000
50.1820
2.19622
Kurtosis D
-.022
Mean 95% Confidence Interval for Mean
Lower Bound
44.0843
Upper Bound
56.2797
5% Trimmed Mean
50.2022
Median
50.9100
Variance Std. Deviation
24.117 4.91089
Minimum
43.64
Maximum
56.36
Range
12.72
Interquartile Range Skewness
9.09 -.183
.913
67
Kurtosis
E
Mean
2.000
60.7260
2.96477
95% Confidence Interval
Lower Bound
52.4945
for Mean
Upper Bound
68.9575
5% Trimmed Mean
60.7056
Median
60.0000
Variance
43.949
Std. Deviation
6.62944
Minimum
52.73
Maximum
69.09
Range
16.36
Interquartile Range
12.73
Skewness Kurtosis F
-.687
Mean
.137
.913
-1.630
2.000
42.9100
2.96484
95% Confidence Interval
Lower Bound
34.6783
for Mean
Upper Bound
51.1417
5% Trimmed Mean
42.9300
Median
43.6400
Variance Std. Deviation
43.951 6.62957
Minimum
34.55
Maximum
50.91
Range
16.36
Interquartile Range
12.73
68
Skewness Kurtosis
-.136
.913
-1.631
2.000
ANOVA Aktivitas SOD (%) Sum of Squares Between Groups Within Groups Total
Df
Mean Square
F
8262.391
5
1652.478
622.718
24
25.947
8885.109
29
Sig.
63.688
.000
Berdasarkan hasil uji one way ANOVA, menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara ekstrak kulit buah rambutan dengan aktivitas SOD (sig 0,00<0,05)
Post Hoc Tests Multiple Comparisons Dependent Variable: Aktivitas SOD (%) 95% Confidence Interval (I) (J) Mean Difference perlakuan perlakuan (I-J) LSD
A
3.22159
.000
C
15.27200
*
3.22159
D
30.90800
*
3.22159
20.36400
*
38.18000
*
-51.63600
*
-36.36400
*
D
-20.72800
*
E
-31.27200
*
Upper Bound 58.2850
.000
8.6230
21.9210
.000
24.2590
37.5570
3.22159
.000
13.7150
27.0130
3.22159
.000
31.5310
44.8290
3.22159
.000
-58.2850
-44.9870
3.22159
.000
-43.0130
-29.7150
3.22159
.000
-27.3770
-14.0790
3.22159
.000
-37.9210
-24.6230
-13.45600
*
3.22159
.000
-20.1050
-6.8070
-15.27200
*
3.22159
.000
-21.9210
-8.6230
36.36400
*
3.22159
.000
29.7150
43.0130
15.63600
*
3.22159
.000
8.9870
22.2850
E
5.09200
3.22159
.127
-1.5570
11.7410
F
22.90800
*
3.22159
.000
16.2590
29.5570
-30.90800
*
3.22159
.000
-37.5570
-24.2590
20.72800
*
3.22159
.000
14.0790
27.3770
A C
F A B D
D
Lower Bound 44.9870
F
C
Sig.
51.63600
B
E B
Std. Error
*
A B
69
C E
E
*
3.22159
.000
-22.2850
-8.9870
-10.54400
*
3.22159
.003
-17.1930
-3.8950
*
3.22159
.033
.6230
13.9210
F
7.27200
A
-20.36400
*
3.22159
.000
-27.0130
-13.7150
B
31.27200
*
3.22159
.000
24.6230
37.9210
C
-5.09200
3.22159
.127
-11.7410
1.5570
D
10.54400
*
3.22159
.003
3.8950
17.1930
17.81600
*
3.22159
.000
11.1670
24.4650
-38.18000
*
3.22159
.000
-44.8290
-31.5310
B
13.45600
*
3.22159
.000
6.8070
20.1050
C
-22.90800
*
3.22159
.000
-29.5570
-16.2590
D
-7.27200
*
3.22159
.033
-13.9210
-.6230
*
3.22159
.000
-24.4650
-11.1670
F F
-15.63600
A
E
-17.81600
*. The mean difference is significant at the 0.05 level.
Keterangan : Apabila terdapat tanda (*) pada Mean Difference, menunjukkan bahwa kadar MDA antar kelompok berbeda nyata dengan signifikansi 95%
Homogeneous Subsets Aktivitas SOD (%) Subset for alpha = 0.05 Perlakuan a
Duncan
N
1
2
3
4
5
B
5
F
5
D
5
E
5
60.7260
C
5
65.8180
A
5
Sig.
29.4540 42.9100 50.1820
81.0900 1.000
1.000
Means for groups in homogeneous subsets are displayed. a. Uses Harmonic Mean Sample Size = 5,000.
1.000
.127
1.000
70
Lampiran 4 Hasil identifikasi tumbuhan rambutan
71
Lampiran 5 Hasil uji DPPH ekstrak kulit buah rambutan
72
Lampiran 6 Dokumentasi penelitian
Proses pengeringan kulit buah rambutan untuk dibuat ekstrak
Proses penghalusan kulit buah rambutan untuk dibuat ekstrak
Proses penyaringan hasil maserasi ekstrak kulit buah rambutan
73
Proses dan hasil penguapan (rotary evaporator) ekstrak kulit buah rambutan
Alat smoking chamber, rokok kretek dan proses pemaparan tikus
Penyondean tikus dengan ekstrak kulit buah rambutan
74
Pengambilan darah tikus melalui sinus orbitalis dan sampel darah yang akan diuji kadar MDA dan SOD