Pertemuan 11
MONITOR
dan TROUBLESHOOTING
MONITOR
Jenis-jenis monitor
Monitor merupakan komponen output yang digunakan untuk menampilkan teks atau gambar kelayar sehingga dapat dinikmati Oleh pemakai, monitor sering di sebut sebagai Video Display. Monitor di kelompokkan menjadi 2 yaitu: Monochrome display yaitu : monitor yang hanya memiliki kemampuan untuk menampilkan warna tunggal seperti hitam putih, hijau phospor atau orange. Color display yaitu : display yang menggunakan tiga sinar elektron yang terpisah yaitu : merah, biru dan hijau yang dapat di kombinasikan membentuk warna-warna di layar.
CRT ( Chatode Ray Tube ) Pada monitor CRT, layar penampil yang digunakan berupa tabung sinar katoda. Teknologi ini memunculkan tampilan pada monitor dengan cara memancarkan sinar elektron ke suatu titik di layar. Sinar tersebut akan diperkuat untuk menampilkan sisi terang dan diperlemah untuk sisi gelap. Teknologi CRT merupakan teknologi termurah dibanding dengan kedua teknologi yang lain. Meski demikian resolusi yang dihasilkan sudah cukup baik untuk berbagai keperluan. Hanya saja energi listrik yang dibutuhkan cukup besar dan memiliki radiasi elektromagnetik yang cukup kuat.
MONITOR LCD ( Liquid Cristal Display ) •
•
Monitor LCD tidak lagi menggunakan tabung elektron tetapi menggunakan sejenis kristal liquid yang dapat berpendar. Teknologi ini menghasilkan monitor yang dikenal dengan nama Flat Panel Display dengan layar berbentuk pipih, dan kemampuan resolusi yang lebih tinggi dibandingkan dengan CRT. Karena bentuknya yang pipih, maka monitor jenis flat tersebut menggunakan energi yang kecil dan banyak digunakan pada komputerkomputer portabel. Kelebihan yang lain dari monitor LCD adalah adanya brightness ratio yang telah menyentuh angka 350 : 1. Brigtness ratio merupakan perbandingan antara tampilan yang paling gelap dengan tampilan yang paling terang.
MONITOR LED (Light Emitting Diode) Teknologi Kedalaman warna monitor LED (Light Emitting Diode) yang lebih tinggi dibandingkan LCD monitor sampai hampir mendekati warna aslinya. Kontras Rasio yang cukup tinggi perbandingannya dibandingkan dengan LCD monitor, misalnya sampai dengan 1.000.000 : 1 Tidak menggunakan bahan–bahan yang berbahaya bagi lingkungan, salah satunya tidak lagi menggunakan bahan elektronik yang mengandung mercury. Karena menggunakan LED, dipastikan tidak menghasilkan flicker (kedip) lebih sering (diistilahkan sebagai “flicker free”) Pencahayaan yang dihasilkan oleh LED lebih stabil dibandingan dengan LCD, sehingga kestabilan cahaya dan warna, serta ketajamannya bisa terjaga selama monitor digunakan.
Karakteristik Monitor Karakteristik Monitor terdiri dari 1. Resolusi, merupakan jumlah piksel yang dapat digambarkan oleh kartu grafis pada monitor. Ukuran Monitor Resolusi 14-inchi 640 X 480 15-inchi 800 X 600 17-inchi 1,024X768 21-inchi 1,280X,024 2. Refresh Rate, merupakan kemampuan maksimal yang dilakukan monitor untuk menampilkan frame dalam 1 detik
3. Horisontal scan rate, merupakan frekwensi dimana elektron melakukan pergerakan pada layar. 4. Color or monochrome, 5. Interlached, merupakan proses penyapuan elektron 2 kali untuk menghasilkan citra penuh 6. Dot pitch, merupakan ukuran yang menunjukkan jarak diagonal antar fospor pada display Kontrol monitor Kontrol monitor biasanya terdiri dari : • Power, untuk menghidupkan atau mematikan monitor • Brightness, untuk menambah atau mengurangi brightness dari layar monitor
• • • • • • • •
Contrast, untuk menambah atau mengurangi kontras dari layar monitor Horizontal size, untuk memperlebar atau mengurangi ukuran horizontal edge dari monitor Vertical size, untuk memperlebar atau mengurangi ukuran vertical edge dari monitor Horizontal position, untuk mengatur posisi tengah monitor secara harisontal Vertical position, untuk mengatur posisi tengah monitor secara vertikal Full screen, mengatur tampilan layar penuh Degauss, untuk proses demagnetize pada CRT Corner/trapezoid correction, untuk mengatur round the edges atau kelengkungan tepi-tepi tampilan pada layar
• • •
OSD controls, untuk pengaturan adjusment Monitor status, untuk menampilkan current monitor settings seperti refresh rate dan setting yang lain Language, mengeset bahasa pada monitor.
Troubleshooting Monitor 1. Monitor tidak mau menyala Permasalahan : Pada saat booting komputer, tombol power yang terdapat pada monitor sudah di tekan tetapi monitor tetap gelap dan tidak mau menyala Pemecahan : 1. Pastikan telah memposisikan tombol power monitor dalam keadaan On 2. Pastikan colokan power baik yang dari monitor maupun yang kearah outlet listrik , pastikan telah dipasang dengan benar
3. Jika lampu indikator pada monitor hidup dan berwarna orange atau berkedip-kedip, cek kabel video yang menghubungkan monitor dengan CPU apakah terpasang dengan baik dan benar 4. Apabila dengan pengecekan di atas masalah ini tetap tidak teratasi berarti ada problem pada sinyal video board video adapter CRT. Ganti VGA card monitor dengan VGA card yang lain yang masih aktif
2. Monitor menjadi gelap saat loading Windows Permasalahan : Pada saat booting komputer, pada awalnya monitor menyala , hal itu terlihat dari munculnya laporan Bios yang dapat terbaca dengan baik. Tetapi setelah proses loading Windows tiba-tiba monitor menjadi gelap dan tidak hidup lagi.
Pemecahan : Penyebabnya adalah karena setup driver untuk monitor tidak tepat, yang sering terjadi adalah karena dalam on screes display setting frekwensinya terlalu tinggi, lakukan booting windows dalam keadaan safe mode dengan cara tekan F8 setelah proses laporan Bios, dalam keadaan safe mode lakukan Instal ulang terhadap driver graphis card pilih jenis monitor yang cocok akan frekwensi maksimal yang dapat di tampilkan windows.
3. Tampilan tiba-tiba rusak dan komputer Hang Permasalahan : Setelah beberapa lama komputer hidup, tiba-tiba muncul titik-titik atau piksel-piksel berwarna pada monitor yang pada akhirnya menyebabkan komputer crash atau hang. Pemecahan : Permasalahan seperti diatas biasanya berhubungan dengan suhu baik pada komputer secara umum atau khusus pada graphic card untuk mengatasinya upayakan pendinginan secara maksimal
4. Ukuran tampilan tidak sesuai dengan keinginan Permasalahan : Tampilan windows tidak sesuai dengan keinginan terdapat icon, font, menu dan semua tampilan pada layar monitor yang terlalu besar atau malah terlalu kecil Pemecahan : Ubah resolusi tampilan yang sesuai melalui menu Display Properties caranya lakukan klik kanan pada sembarang tempat di dekstop anda lalu klik Properties, lalu tekan tab settings, ubah resolusi tampilan pada boks Screen Area kemudian klik OK
5. Tampilan Monitor Tampak Buram Permasalahan : Tampilan monitor tampak buram dan kontras warna tidak bisa diatur secara maksimal Pemecahan : 1. Sumber permasalahannya adalah pada sirkuit driver video yang berada didalam monitor, sirkuit driver ini memiliki 3 Jalur warna utama yaitu merah, hijau dan biru, 2. Bisa juga permasalahannya di sebabkan oleh fospor pada tabung katoda yang berfungsi untuk memancarkan pendarahan warna hasil tembakan sinar elektron yang berenergi tinggi
DAFTAR KERUSAKAN MONITOR
SOAL-SOAL TUGAS
1. Resolusi untuk monitor ukuran 21 inchi adalah … a. 640 X 480 b. 800 X 600 c. 1,024 X 768 d. 1,280 X 1,024 e. 1,280 X 768 2. Resolusi untuk monitor ukuran 14 inchi adalah … a. 640 X 480 b. 800 X 600 c. 1,024 X 768 d. 1,280 X 1,024 e. 1,280 X 768
2. Resolusi untuk monitor ukuran 14 inchi adalah … a. 640 X 480 b. 800 X 600 c. 1,024 X 768 d. 1,280 X 1,024 e. 1,280 X 768 3.
Peralatan yang digunakan untuk menampilkan data baik lewat CRT atau Printer disebut : a. Control Unit c. Output Unit b. Input Unit d. Memory e. Contol panel
3.
Peralatan yang digunakan untuk menampilkan data baik lewat CRT atau Printer disebut : a. Control Unit c. Output Unit b. Input Unit d. Memory e. Control Panel
4.
Alat Display yang menggunakan Teknologi Cathoda Ray Tube : a. Keyboard c. Monitor b. HDD d. CD-ROM e. Floppy Disk
4.
Alat Display yang menggunakan Teknologi Cathoda Ray Tube : a. Keyboard c. Monitor b. HDD d. CD-ROM e. Floppy Disk
5. Tombol pada layar monitor yang digunakan untuk menambah atau mengurangi di sebut : a. Blackouts b. Brightness c. Degauss d. Brownouts e. Brownies
5. Tombol pada layar monitor yang digunakan untuk menambah atau mengurangi di sebut : a. Blackouts b. Brightness c. Degauss d. Brownouts e. Brownies 1. Resolusi untuk monitor ukuran 21 inchi adalah … a. 640 X 480 b. 800 X 600 c. 1,024 X 768 d. 1,280 X 1,024 e. 1,280 X 768