Lomba Foto
Mandiri Indonesiaku Dalam rangka memperkenalkan Alam dan Budaya Indonesia kepada masyarakat luas, Bank Mandiri dalam hal ini Transaction Banking Retail Group bekerjasama dengan Mandiri Club Fotografi bermaksud mengadakan lomba foto. Nantinya, setiap ATM akan dapat menampilkan foto dan tema yang spesifik per lokasi ATM. Sehingga foto‐ foto terbaik yang dihasilkan melalui lomba ini akan ditampilkan pada mandiri ATM, mandiri mobile dan mandiri internet. Berikut skema Lomba Foto dimaksud : 1. Nama Program
: Lomba Foto ‘Mandiri Indonesiaku’
2. Periode
: 22 Juni – 31 Juli 2015
3. Peserta
: Seluruh Pegawai Bank Mandiri (termasuk TAD)
4. Tema
: “Alam/landmark dan Budaya Indonesia”
5. Mekanisme : a. Peserta dapat langsung mengirimkan foto melalui sharing folder : \\10.118.156.180\Lomba Foto Mandiri Indonesiaku. b. Foto yang dikirimkan akan dikelompokan dalam 12 daerah sesuai denganobyek foto daerah/kantor wilayah dimana obyek foto tersebut diambil. Mis : foto tari kecak akan ditempatkan pada folder ’kanwil 11’ dan foto monas akan ditempatkan pada folder ’kanwil 4’. c. Penamaan file foto : Nama Peserta – No HP – Nama/Lokasi obyek foto .jpg 6. Ketentuan Umum : a. Peserta adalah semua pegawai Mandiri, tidak terbatas pada pegawai tetap, pegawai kontrak, Tenaga Alih Daya. b. Semua peserta (dari kantor wilayah dan kantor pusat) dapat mengirimkan obyek foto dari seluruh Indonesia dan menempatkan foto tersebut pada folder daerah/kanwil yang sesuai dengan obyek foto tersebut. c. Peserta dapat mengirimkan maksimal 5 foto. d. Foto merupakan hasil karya sendiri yang belum pernah diikutsertakan dan/atau menjadi pemenang dalam lomba apapun. e. Fotografer yang fotonya telah dinyatakan sebagai pemenang dalam lomba ini wajib menyerahkan hak penggunaan tanpa syarat kepada PT. Bank Mandiri (Persero), Tbk untuk tujuan komersil maupun non komersil.
7. Hadiah : total hadiah sebesar Rp. 130,5 Juta, dengan rincian Kategori Pemenang Hadiah (Rp) Jumlah Total Regional Finalis 200.000,‐ 60 12.000.000,‐ I 5.000.000,‐ 12 60.000.000,‐ II 3.000.000,‐ 12 36.000.000,‐ III 1.000.000,‐ 12 12.000.000,‐ Nasional I 10.000.000,‐ 10.000.000,‐ II 7.500.000,‐ 7.500.000,‐ III 5.000.000,‐ 5.000.000,‐ T O T A L 130.500.000,‐ Informasi lebih lanjut dapat menghubungi : Nama
Email
No Telp
Yuanita E Sitaniapessy
[email protected] 021‐30028000 ext 8618
Eka Heri Aryadhi
[email protected]
021‐30028000 ext 8146
KETENTUAN LOMBA FOTO
‘mandiri Indonesiaku’ A. Ketentuan Umum 1. Peserta adalah semua pegawai Mandiri, tidak terbatas pada pegawai tetap, pegawai kontrak, Tenaga Alih Daya. 2. Foto merupakan HASIL KARYA SENDIRI, bukan hasil rekayasa dan/atau reproduksi. 3. Foto belum pernah diikutsertakan dan/atau menjadi pemenang dalam lomba apapun dan dipublikasikan. 4. Tema foto yang dilombakan “Alam/landmark dan Budaya Indonesia”, menggambarkan alam atau landmark daerah tertentu, kegiatan masyarakat dan kebudayaan Indonesia khususnya di masing‐masing kanwil. 5. Foto tidak diwajibkan mengandung unsur properti Bank Mandiri. 6. Foto yang menyertakan properti orang (misalnya gedung/bangunan, lokasi, lambang, produk, dll) dan foto yang di dalamnya ada bagian foto yang mungkin ada copyright‐nya, maka panitia TIDAK bertanggung jawab terhadap atas legalitas dan permasalahan yang mungkin muncul dengan dipamerkannya foto tersebut. 7. Semua peserta (dari kantor wilayah dan kantor pusat) dapat mengirimkan obyek foto dari seluruh Indonesia dan menempatkan foto tersebut pada folder daerah/kanwil yang sesuai dengan obyek foto tersebut. 8. Fotografer yang fotonya telah dinyatakan sebagai pemenang dalam lomba ini wajib menyerahkan hak penggunaan tanpa syarat kepada PT. Bank Mandiri (Persero), Tbk untuk tujuan komersil maupun non komersil. B. Ketentuan Khusus 1. Foto yang diikutsertakan dalam lomba harus diambil dalam periode waktu Januari 2014 s/d Juli 2015. 2. Jumlah foto yang dikirimkan maksimal 5 (lima) foto untuk setiap peserta yang dikirim dalam bentuk soft copy dengan format JPG. 3. Peserta dapat langsung mengirimkan foto melalui sharing folder : \\10.118.156.180\Lomba Foto Mandiri Indonesiaku 4. Foto yang dikirimkan akan dikelompokan dalam 12 daerah sesuai denganobyek foto daerah/kantor wilayah dimana obyek foto tersebut diambil. Mis : foto tari kecak akan ditempatkan pada folder ’kanwil 11’ dan foto monas akan ditempatkan pada folder ’kanwil 4’. 5. Penamaan file foto : Nama Peserta – No HP – Nama/Lokasi obyek foto.jpg 6. Batas akhir penerimaan foto oleh panitia pada 31 Juli pukul 24.00 WIB. 7. Keputusan dewan juri mutlak dan tidak dapat diganggu gugat. C. Ketentuan Teknis 1. Foto diambil dengan kamera digital (DSLR, Pocket, Prosumer, Mirrorless), untuk foto yang diambil menggunakan perangkat nirkabel (ponsel, tablet, smartphone) tidak diperbolehkan. 2. Spesifikasi file digital adalah : a. Kurang dari 7 MB b. Format JPEG (8bit) c. Panjang 4096 pixel (minimal)
d. Resolusi 300dpi e. Tersedia metadata (EXIF) D. Ketentuan Penjurian 1. Foto‐foto akan dinilai dalam bentuk penjurian secara panel oleh panitia. 2. Juri akan memilih 5 finalis foto dari tiap‐tiap kanwil untuk selanjutnya ditentukan 3 foto terbaik. 3. Foto terbaik dari masing‐masing kanwil akan dilombakan di tingkat nasional, untuk ditentukan 3 foto terbaik nasional. E. UNSUR PENILAIAN FOTO Selain ketentuan umum dan teknis seperti diatur di atas, unsur‐unsur yang dinilai dari foto antara lain : 1. Teknis; mencakup unsur‐unsur dasar fotografi yakni komposisi, sudut pandang, pencahayaan, ketajaman, dll. 2. Konsep; melingkupi unsur‐unsur gagasan atau ide yang melatarbelakangi lahirnya sebuah karya foto. 3. Konten; melingkupi unsur‐unsur pesan dan informasi yang tersirat maupun tersurat dalam foto. Pesan dalam foto dapat berupa pernyataan atau kesan atau ungkapan emosi. Pesan yang bagus adalah pesan yang jelas, tegas dan efektif untuk digunakan untuk media komunikasi. 4. Tematis; mengikuti unsur‐unsur yang terkait dengan tema lomba.
Lomba Foto
‘mandiri Indonesiaku’ 1. Apa yang dimaksud dengan Lomba Foto ‘Mandiri Indonesiaku’? Program ini merupakan lomba foto dengan tema Alam/landmark dan Budaya Indonesia. 2. Apakah tujuan lomba foto ini? Untuk mendapatkan foto‐foto berkualitas yang untuk meningkatkan asosiasi Bank Mandiri dengan negeri (Indonesia), tidak terbatas hanya media promosi namun hingga tampilan pada ‘elektronik channel’ Bank Mandiri mandiri ATM, mandiri mobile dan mandiri internet. 3. Kapan program ini dilaksanakan Program ini dilaksanakan mulai tanggal 22 Juni – 31 Juli 2015. 4. Siapa saja yang bisa menjadi peserta program? Peserta adalah semua insan Mandiri, tidak terbatas pada pegawai tetap, pegawai kontrak, Tenaga Alih Daya. 5. Apa yang bisa dijadikan obyek foto untuk ikut dalam perlombaan ini? Obyek foto berupa : a. Alam/landmark Indonesia Menggambarakan kekayaan dan keindahan alam Indonesia dari seluruh nusantara. b. Culture/Budaya Indonesia Berupa kekayaan budaya Indonesia dari seluruh nusantara yang meliputi kesenian, kegiatan masyarakat, maupun masyarakat itu sendiri. 6. Apakah ada standar minimum penggunaan kamera untuk pengambilan foto? Foto diambil dengan kamera digital (DSLR, Pocket, Prosumer, Mirrorless), untuk foto yang diambil menggunakan perangkat nirkabel (ponsel, tablet, smartphone) tidak diperbolehkan. 7. Apa saja ketentuan dari foto yang disertakan pada lomba? a. Foto yang dikirim diproduksi sejak Januari 2014 sampai dengan Juli 2015. b. Foto yang dikirim merupakan hasil karya sendiri, bukan hasil rekayasa dan/atau reproduksi. c. Foto yang dikirim belum pernah diikutsertakan dan/atau menjadi pemenang dalam lomba apapun. d. Foto yang dikirim harus menyesuaikan spesifikasi file digital adalah : Kurang dari 7 MB Format JPEG (8bit) Panjang 4096 pixel (minimal) Resolusi 300dpi Tersedia metadata (EXIF) e. Foto yang menyertakan properti orang (misalnya gedung/bangunan, lokasi, lambang, produk, dll) dan foto yang di dalamnya ada bagian foto yang mungkin ada copyright‐nya, maka panitia TIDAK bertanggung jawab terhadap atas legalitas dan permasalahan yang mungkin muncul dengan dipamerkannya foto tersebut.
8. Bagaimana cara mengikuti lomba? a. Peserta dapat langsung mengirimkan foto melalui sharing folder : \\10.118.156.180\Lomba Foto Mandiri Indonesiaku b. Foto yang dikirimkan akan dikelompokan dalam 12 daerah sesuai dengan obyek foto daerah/kantor wilayah dimana obyek foto tersebut diambil. Mis : foto tari kecak akan ditempatkan pada folder ’kanwil 11’ dan foto monas akan ditempatkan pada folder ’kanwil 4’. c. Penamaan file foto : Nama Peserta – No HP – Nama/Lokasi obyek foto.jpg d. Batas akhir penerimaan foto oleh panitia pada 31 Juli pukul 24.00 WIB. 9. Apakah foto yang dikirim harus disesuaikan dengan domisilinya? Tidak. Peserta bebas mengirimkan obyek foto dari daerah manapun di Indonesia tanpa harus menyesuaikan dengan domisili atau tempat tinggal peserta. 10. Apakah peserta boleh mengirimkan lebih dari 1 (satu) foto? Ya. Peserta dapat mengirimkan maksimal 5 (lima) foto. 11. Apakah obyek foto dapat berupa manusia? Bisa. Hanya saja peserta diwajibkan memiliki ijin tertulis dari obyek foto, dan Penyelenggara dibebaskan dari tuntutan apapun jika terjadi permasalahan dikemudian hari. 12. Hadiah apa saja yang dapat diperoleh jika mengikuti lomba ini? a. Finalis Setiap Kanwil akan ditentukan 5 foto yang akan dijadikan finalis, dan memperoleh ecash sebesar Rp. 200.000,‐ b. Pemenang Kanwil; Merupakan karya terbaik per Kanwil, dengan pembagian hadiah : - Pemenang I berhak atas Rp. 5.000.000,‐ - Pemenang II berhak atas Rp. 3.000.000,‐ - Pemenang III berhak atas Rp. 1.000.000,‐ c. Pemenang Nasional; Merupakan karya terbaik dari seluruh Indonesia, dengan pembagian hadiah : - Pemenang I berhak atas Rp. 10.000.000,‐ - Pemenang II berhak atas Rp. 7.500.000,‐ - Pemenang III berhak atas Rp. 5.000.000,‐ 13. Bagaimana mengetahui bahwa peserta merupakan salah satu pemenang? Pengumuman akan diinformasikan melalui media internal a. Finalis akan diumumkan per tanggal 7 Agustus 2015. b. Pemenang Kanwil dan Pemenang Nasional per tanggal 14 Agustus 2015 c. Khusus bagi pemenang Kanwil dan Nasional akan dihubungi ke No Telp yang disertakan pada foto. d. Setiap Finalis wajib menandatangani Formulir Persetujuan sebelum menerima hadiah. 14. Kemana saya dapat menghubungi apabila ada pertanyaan terkait program ini? Hubungi Mandiri Call 14000