Buku ini menjelaskan segala hal tentang pameran yang patut diketahui pengusaha, khususnya pemula, untuk mempromosikan produk baru, menjaga eksistensi, menjaring pelanggan baru, atau menghabiskan produk lama. Tidak hanya terbatas untuk perusahaan atau merek yang dijual di toko, gerai atau galeri, tapi juga pengusaha yang berjualan secara online. Poin-poin penting seperti: menyasar pasar yang tepat, memilih acara, momen, lokasi, dan penyelenggara, menyaring jenis produk sesuai target pasar, menetapkan harga produk, tip kreatif menjual barang, menyiasati pesaing, serta pelayanan selama pameran dan purna-pameran
dijelaskan melalui contoh kasus sehingga lebih mudah dimengerti. Dilengkapi hitungan anggaran dan BEP, buku ini tidak hanya membuat pengusaha lebih mantap berpameran, tapi juga mempermudah memilih dan mengeksekusi strategi berpameran yang paling menguntungkan. -------------
BISNIS/MARKETING Penerbit PT Gramedia Pustaka Utama Kompas Gramedia Building Blok I, Lt. 5 Jl. Palmerah Barat 29–37 Jakarta 10270 www.gramediapustakautama.com
Berani Ikut Pameran.indd 1
Lusiana Trisnasari
Lusiana Trisnasari adalah seorang blogger dan peminat kerajinan yang sudah lama memutuskan untuk tidak terikat dengan jam kantor. Blog-nya, www. burselfwoman.com, pernah meraih Silver Blog sebagai salah satu blog terbaik pada Agustus 2012 dari Internet Sehat. Saat ini Penulis aktif sebagai administrator (Makmin) komunitas Kumpulan Emak2 Blogger.
berani ikut pameran industri rumahan, raih banyak keuntungan
Semua pengusaha membutuhkan pameran! Lebih khusus lagi, strategi berpameran agar bisa meraup banyak keuntungan. Mengapa? Bagaimana caranya?
berani ikut
pameran
industri rumahan,
raih banyak keuntungan Lusiana Trisnasari
6/26/13 2:51 PM
BERANI IKUT PAMERAN INDUSTRI RUMAHAN, RAIH BANYAK KEUNTUNGAN
BeraniPameran.indd 1
14-Jun-13 3:06:15 PM
Berani Ikut Pameran Industri Rumahan, Raih Banyak Keuntungan Oleh Lusiana Trisnasari GM 20401130061 Pertama kali diterbitkan dalam bahasa Indonesia Oleh © Penerbit PT Gramedia Pustaka Utama Anggota IKAPI, Jakarta 2012 Desainer Sampul: Suprianto Penata Letak: Ryan Pradana Hak cipta dilindungi oleh undang-undang. Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi buku ini Tanpa izin tertulis dari Penerbit ISBN: 978-979-22-9659-4
Sanksi Pelanggaran Pasal 72: Undang-undang Nomor 19 Tahun 2002 Tentang Hak Cipta 1. Barang siapa dengan sengaja melanggar dan tanpa hak melakukan perbuatan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 Ayat (1) atau Pasal 49 Ayat (1) dan Ayat (2) dipidana dengan pidana penjara masing-masing paling singkat 1 (satu) bulan dan/ atau denda paling sedikit Rp1.000.000,00 (satu juta rupiah), atau pidana penjara paling lama 7 (tujuh) tahun dan/atau denda paling banyak Rp5.000.000.000,00 (lima miliar rupiah). 2. Barang siapa dengan sengaja menyiarkan, memamerkan, mengedarkan, atau menjual kepada umum suatu ciptaan atau barang hasil pelanggaran hak cipta atau hak terkait sebagai dimaksud dalam Ayat (1) dipidana dengan pidana penjara paling lama 5 (lima) tahun dan/atau denda paling banyak Rp500.000.000,00 (lima ratus juta rupiah).
Dicetak oleh Percetakan PT Gramedia, Jakarta Isi di luar tanggung jawab Percetakan
BeraniPameran.indd 2
14-Jun-13 3:06:16 PM
BERANI IKUT PAMERAN INDUSTRI RUMAHAN, RAIH BANYAK KEUNTUNGAN
Lusiana Trisnasari
001/I/13
Penerbit PT Gramedia Pustaka Utama, Jakarta
BeraniPameran.indd 3
14-Jun-13 3:06:17 PM
DAFTAR ISI
1. Perlunya Pameran bagi Wiraswasta Pemula
1
2. Kapan Ikut Pameran?
5
3. Pemilihan Event
9 23
5. Pemilihan Lokasi
29
6. Pemilihan Penyelenggara
33
7. Pemilihan Kaveling
43
8. Persiapan Produk
49
9. Persiapan Perlengkapan Pendukung
59
10. Kelengkapan Administrasi dan Alat Tulis
71
11. Promosi
77
12. Bongkar Muat Barang
83
13. Penataan Produk
87
14. Pelayanan Selama Pameran
95
15. Pelayanan Purna-Pameran
103
Lampiran
107
Daftar Pustaka
113
Tentang Penulis
115
001/I/13
4. Pemilihan Momen
BeraniPameran.indd 4
14-Jun-13 3:06:17 PM
1
Perlunya Pameran bagi Wiraswasta Pemula
P
ameran merupakan kegiatan wajib bagi pemilik usaha atau merek untuk mempromosikan produk-produk
nya. Sebagian besar pemilik usaha bahkan memiliki agenda pameran rutin untuk mempromosikan produk baru, menjaga eksistensi, menjaring pelanggan baru, dan menghabiskan pro duk lama. Tapi, bagi para pemilik usaha pemula, yang baru merintis usaha, melakukan pameran cenderung membuat mereka takut. Pikiran mereka dipenuhi pertanyaan, bahkan sebelum mereka mencari informasi. Misalnya, bagaimana ji ka tidak ada peminat? Bagaimana jika sewa stannya mahal? Bagaimana jika produknya tidak sesuai dengan yang diingin kan pengunjung? Bagaimana jika produknya dianggap ter lalu mahal? Bagaimana jika bertemu pesaing? Dan masih ba
1 BeraniPameran.indd 1
001/I/13
nyak lagi pertanyaan yang menghantui benak mereka.
14-Jun-13 3:06:18 PM
Berani Ikut Pameran Industri Rumahan, Raih Banyak Keuntungan
Ketika seseorang memutuskan untuk memulai sebuah usaha, sesungguhnya dia sudah terbukti memiliki keberanian. Nah, diperlukan tambahan keberanian lagi agar usaha yang dirintisnya menjadi maju dan berkembang. Banyak cara untuk berpromosi. Cara-cara itu antara lain adalah: menyebarkan brosur, memasang iklan di ko ran, melalui media sosial, dan dari mulut ke mulut (word of mouth). Namun, pameran mempunyai nilai lebih diban dingkan promosi yang disebutkan di atas. Pameran memberi kesempatan kepada pemilik usaha untuk melihat langsung apa yang membuat para pembeli tertarik ketika pertama kali melihat produk. Pameran juga memungkinkan pe milik usaha untuk berinteraksi secara langsung dengan pa ra konsumen dan para calon konsumen. Pemilik usaha bisa menggunakan kesempatan itu untuk mengetahui apa yang mereka harapkan dari produk tersebut. Informasi yang diper oleh dapat dijadikan dasar bagi pengembangan produk dan strategi pemasaran selanjutnya. Pameran tidak hanya penting bagi perusahaan atau me rek yang dijual di toko, outlet atau galeri, tapi juga bagi per usahaan yang berjualan secara online. Sesekali, produk yang biasanya hanya bisa dipesan melalui layanan online per lu mendekati konsumen atau calon konsumennya secara nyata. Hal itu dimaksudkan agar hubungan perusahaan itu
2 BeraniPameran.indd 2
001/I/13
dengan konsumen menjadi lebih baik dan nama online shop
14-Jun-13 3:06:19 PM
Perlunya Pameran bagi Wiraswasta Pemula
Stan Inacraft
tersebut semakin dikenal. Bahkan situs-situs e-commerce yang mewadahi ribuan penjual secara online seperti www. tokobagus.com merasa perlu mengikuti pameran untuk memperkenalkan layanan mereka. Pesaing memang merupakan ancaman. Tapi, yang lebih penting adalah apa yang bisa kita pelajari atau petik dari pe saing kita. Mungkin pesaing kita memasang harga yang lebih rendah, menggunakan kemasan yang lebih bagus, memiliki desain lebih berani, melakukan penataan produk yang te matik, dan sebagainya. Jika pesaing kita unggul dalam be berapa hal, kita tidak perlu menjadi pengekor atau malah
3 BeraniPameran.indd 3
001/I/13
takut lalu berganti produk. Kita harus mencari kelebihan-ke
14-Jun-13 3:06:19 PM