Visi, Misi dan Program KERJA KANDIDAT BUPATI DAN WAKIL BUPATI H.Saifannur,S.Sos dan Dr.H.Muzakkar A.Gani,SH.,M.Si
CEPAT,TEPAT DAN TUNTAS
BIREUEN PERIODE 2017 – 2022 0|Page
DAFTAR ISI
DAFTAR ISI KATA PENGANTAR
1 2
A. B. C. D.
3 3 3 7
VISI MISI TUJUH PILAR PEMBANGUNAN KABUPATEN BIREUEN PENUTUP
1|Page
KATA PENGANTAR
Puji syukur kehadirat Ilahirabbi, Allah Yang Maha Pengasih Lagi Maha Penyayang, yang telah melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya kepada kita semua, senantiasa membuka akal pikiran dan ilmu pengetahuan yang bermanfaat bagi ummat manusia. Shalawat serta salam tercurahkan kepada junjungan alam Nabi Besar Muhammad Rasulullahi shallallahu’alaihi washallam, para sahabat, dan para pengikutnya yang setia dengan sunnahnya hingga akhir zaman. Amin..amin...amin ya Rabbal ‘alamin. VISI,MISI dan PROGRAM KERJA yang telah disusun ini merupakan langkah strategis dan terintegrasi dari kami Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bireuen H.Saifannur,S.Sos dan Dr.H.Muzakkar A.Gani,S.H.,M.Si yang memberikan informasi tentang rencana-rencana kerja pembangunan di Kabupaten Bireuen dari pengalaman perjalanan kami berdua, yang Insya Allah mampu membawa perubahan wajah Bireun kedepan kearah yang lebih baik dan makmur. Perpaduan antara pengusaha sukses dalam bidang usahanya dengan tokoh birokrat yang sukses dalam perjalanan karirnya. Kami berdua yakin dan mampu memimpin daerah Bireuen selama lima tahun ke depan (insya Allah), baik dalam bidang pemerintahan maupun dalam pertumbuhan ekonomi masyarakat untuk membawa masyarkat yang adil, makmur, aman, damai berlandaskan syariat Islam. VISI,MISI DAN PROGRAM KERJA ini ditulis untuk menjadi pedoman dasar pelaksanaan dalam membangun Kabupaten Bireuen yang islami dan modern dalam rangka kelancaran suksesi balon Bupati Bireuen yang diusung untuk Periode 2017–2022. Demikian kata pengantar ini, selanjutnya kami mohon doa dan dukungan sepenuhnya dari berbagai pihak, atas doa dan dukungan yang diberikan terlebih dahulu kami menyampaikan penghargaan yang setingginya dan terimakasih yang tak terhingga. Bireuen,
September 2016
Calon Bupati dan Wakil Bupati
H.Saifannur,S.Sos dan Dr.Muzakkar A Gani,SH.,M.Si
2|Page
A.
VISI: TERWUJUDNYA KABUPATEN BIREUEN YANG ADIL,MAKMUR,AMAN,DAMAI BERLANDASKAN SYARI’AT ISLAM
B.
MISI: 1. Terciptanya pembangunan yang seimbang,terukur dan terintegrasidalam wilayah kabupaten Bireuen; 2. Meningkatkan daya saing daerah dalam pertanian,perikanan,perindustrian dan perdagangan; 3. Menata dan mengembangkan potensi kebudayaan,pariwisata yang Islami dan pemberdayaan ekonomi masyarakat; 4. Mewujudkan tata kelola pemerintahan yang dinamis,terukur,responsif,akuntabel,transparan, profesionalitas dan Islami; 5. Terciptanya keamanan, kenyamanan dan kedamaian dalam kehidupan masyarakat; 6. Mengutamakan asas musyawarah dan mufakat dalammenyelesaikan berbagai masalah.
C.
TUJUH PILAR PEMBANGUNAN KABUPATEN BIREUEN 1. Syariat islam, sosial adat dan budaya; 2. Ketahanan pangan dam pemberdayaan ekonomi masyarakat; 3. Kesehatan; 4. Pendidikan dan olah raga; 5. Reformasi birokrasi dan tata kelola pemerintahan; 6. Menjaga keberlanjutan perdamaian aceh; 7. Lingkungan dan penanggulangan kemiskinan. PROGRAM: 1. SYARIAT ISLAM,SOSIAL,ADAT DAN BUDAYA MELIPUTI: a. Fasilitas infrastruktur bantuan untuk peningkatan sarana dan prasarana tempat ibadah,membangun perpustakaan Islami; b. Menggalakkan pengajian ba’da magrib; c. Pengadaan MuseumAdat dan Budaya; d. Pelestarian adat,adat istiadat dan budaya; e. Menumbuhkembangkan adat dan budaya yang Islami; f. Pembinaan panti sosial,masyarakat marginaldan lansia; g. Pembangunan Taman Budaya/gedung serba guna; h. Penguatan sumber daya manusia (pelatihan imam,tahyit,tahfiz qur’an); 2.
KETAHANAN PANGAN DAN PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT: 3|Page
a.
b.
c.
d.
e. f.
g. h. i. j.
Sektor Pertanian didukung fasilitas infrastruktur dengan skala perioritas yaitu membangun bendungan/irigasi,pencetakan sawah baru,pompanisasi,penyediaan bibit unggul,industri pengolahan hasil pertanian,mekanisasi (peralatan produksi pertanian),membangun jalan untuk akses pertanian; Sektor Perkebunan yang didukungdenganfasilitas infrastruktur berupa pengolahan hasil perkebunan,membangun jalan untuk akses perkebunandan penyediaan bibit unggul; Sektor Perikanan/kelautan didukung dengan fasilitas infrastruktur meliputi pembenahan muara,penyediaan bibit,membangun pabrik pakan ikan,membangun saluran pengisi dan pembuang,penyediaan perahu (alat tangkap) nelayan,memperkuat TPI,membuat kolam baru/keramba ikan dan membantu pemasaran hasil perikanan; Sektor Peternakan dengan fasilitas infrasruktur yang meliputi penyediaan bibit,pabrik pakan ternak,pembangunan rumah potong halal,revitalisasi puskeswan; Industri Kecil dan Menengah dengan fasilitas infrastruktur meliputibantuan peralatan untuk industri kecil dan menengah,Kawasan Industri; Sektor Jasa didukung fasilitas infrastruktur perdagangan,tempat bongkar muat barang,pembenahan terminal,perhotelan,pariwisata,restoran/rumah makan,supermarket,pembenahan pasar tradisional; Mempermudah izin investasi; Mengoptimalisasi moda transportasi umum; Pembenahan jalan dan jembatan; Menyusun Qanun-qanun yang menjadi skala prioritas untuk mendongkrak PAD.
Untuk pemberdayaan program-program tersebut di atas diperlukan upayaevaluasi dan pembentukan regulasi,penguatan SDM,investasi,perbankan dan koperasi. 3.
KESEHATAN MELIPUTI: a. Penyediaan fasilitas infrastruktur berupa pembangunan rumah sakit pemerintah yang representatif,peningkatan pelayanan puskesmas,pemberdayaan dan peningkatan pelayanan bidan desa,penyediaan fasilitas alat medisdan obat-obatan di gampong,
4|Page
b. c. d.
Penambahan ambulance untuk RSUD dan Puskesmas,pengadaan kendaraan dinas roda dua kepada para bidan dan perawat desa; Mendorong Pertumbuhan dan pengembangan rumah sakit swasta yang berkualitas; Penguatan Sumber Daya Manusia bidang kesehatan.
4.
PENDIDIKAN DAN OLAH RAGA MELIPUTI: a. Penyediaan fasilitas infrastruktur pendidikan (penambahan dan peningkatan ruang kelas dan laboratorium,penambahan sekolah baru/bording school,mobiler,bus sekolah,fasilitas olah raga dan kesenian,fasilitas area bermaindan gedung pintar,fasilitas tempat ibadah,penambahan fasilitas ICT); b. Pembenahan kurikulum,pemerataan guru,pemberian bantuan biaya pendidikan; c. Pembangunan Sport Centre; d. Pemberdayaan Dayah dan Balai Pengajian Gampong; e. Penyediaan dan penguatan pelayanan pustaka keliling; f. Mengajak kerjasama masyarakat desa untuk membangun pustaka desa; g. Pemberantasan buta huruf; h. Penyediaan beasiswa untuk anak pintar; i. Penghargaan bagi atlit yang berprestasi; j. Menggalakkan kegiatan olah raga bagi masyarakat; k. Penguatan sumber daya manusia.
5.
REFORMASI BIROKRASI DAN TATA KELOLA PEMERINTAHAN MELIPUTI : a. Pengembangan FasilitasICT (Information Comunication Technology) terdiri dari: i. Informasi tentang bahan-bahan pokok; ii. Perizinan/surat menyurat; iii. Tempat pengaduan online; b. Pengadaan Station Radio Pemda Bireuen untuk memudahkan informasi bagi masyarakat; c. Penguatan qanun dan SKPK dalam peningkatan PAD; d. Pembangunan Kantor Pemerintahan Gampong; e. Pembenahan birokrasi dalam pengelolaan tatakelola pemerintahan yang efektif dan efisien; f. Penguatan Sumber Daya Manusia aparatur.
6.
MENJAGA KEBERLANJUTAN PERDAMAIAN ACEH; a. Penguatan ekonomi masyarakat yang berkeadilan; b. Menumbuhkembangkan rasa persatuandan persaudaraan dalam kehidupan bermasyarakat; 5|Page
rasa
c. d. e. 7.
Pemberdayaan ekonomi janda-janda korban konflik; Pemberdayaan anak-anak korban konflik; Penguatan Sumber Daya Manusia.
LINGKUNGAN DAN PENANGGULANGAN KEMISKINAN. a. Manajemen pengelolaan sampah; b. Manajemen pengelolaan hutan (flora dan fauna); c. Pembenahan sanitasi dan air minum; d. Penanggulangan bencana alam; e. Program rumah sehat; f. Pemberdayaan dan perlindungan perempuan,anak yatim piatu,anak terlantar dan anak berkebutuhan khusus; g. Pembangunan rumah-rumah dan pemberdayaan bagi kaum dhuafa;
6|Page
PENUTUP
Demikian VISI,MISI dan PROGRAM KERJA ini yang dapat kami paparkan dihdapan sidang paripurna yang mulia Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten Bireuen.Mudah-mudahan bermanfaat untuk kemajuan Kota Juang, jika kami terpilih untuk memimpin kota juang ini lima tahun yang akan datang. Kepada Allah SWT jualah kami berdua berserah diri dan bermohon mudah-mudahan mendapat kekuatan lahir bathin dan ridho NYA.
7|Page
KABUPATEN BIREUEN
8|Page