BAB V PENUTUP
A. Kesimpulan Setelah disajikan dan dianalisa dengan teknik analisa data, maka dapat diketahui bahwa pengaruh tayangan FTV di SCTV sangat mempunyai pengaruh dengan nilai 90,09%. Hal ini didukung dari penyebaran angket kepada responden yang banyak menonton tayangan adalah remaja yang berjumlah 25 siswa SMAN 9 Pekanbaru. Perkembangan media yang signifikan saat ini yaitu media televisi. Dalam menyajikan programnya televisi saat ini cenderung tidak mengindahkan norma yang berlaku karena bersifat komersial. Salah satu program televisi yang sangat digandrungi oleh pemirsa ada FTV yang di SCTV. Tidak terkecuali siswa SMAN 09 Pekanbaru. Yang menjadi permasalahan pada penelitian ini adalah dapat disimpulkan bahwa pengaruh tayangan FTV di SCTV terhadap akhlak siswa SMAN 09 Pekanbaru. Metedologi pada penelitian ini mencakup lokasi penelitian di SMAN 09 Pekanbaru. Subjek siswa kelas XI SMAN 09 Pekanbaru. Seseorang tertarik pada alur cerita, apakah itu pada seseorang tokoh dalam film, apakah itu alur cerita film, ataukah ada kesamaan kisah dengan kehidupan nyata penonton. Ini akan melahirkan sikap obsesif dimana seseorang ingin sama dengan yang telah disaksikannya dalam film, karena terobsesif. Sikap ini disebut sikap kompulsi. Akibat tayangan FTV dapat berupa peniruan terhadap, apakah itu gaya hidupnya, cara berbicara (dialeg),
59
penampilan dan lain sebagainya. Ini berdampak buruk jika tidak ada filterisasi dalam memahami budaya asing yang menjelma menjadi suatu cerita fiksi yang menyebabkan obsesi berlebihan. Berdasarkan hasil pengamatan dilapangan terlihat siswa-siswi SMAN 09 Pekanbaru memiliki gaya dan akhlak yang kurang baik. Dari penampilan mereka menggunakan seragam sekolah dan accessories yang tidak seharusnya. FTV adalah jenis film yang diproduksi yang berdurasi 120 menit sampai 180 , dengan tema yang beragam seperti remaja, tragedi kehidupan, cinta dan agama. FTV disiarkan di hari senin sampai minggu , disiarkan di jam 10.00 wib, di jam 11.00 wib, di jam 12.30 wib, juga di jam 14.03 wib, dan malam, disiarkan di jam 23.30 wib.
B. Saran-saran Setelah di simpulkan dari hasil penelitian, penulis dapat memberikan saran-saran. Adapun saran-saran tersebut antara lain yaitu : 1. Televisi sebagai media informasi hendaklah lebih mementingkan fungsi edukatif dari film-film yang yang ditayangkan, sehingga benar-benar bisa memberikan hiburan bagi remaja. 2. SMA negeri 09 Pekanbaru hendaknya memberikan arahan yang baik kepada siswa agar tidak salah memilih dalam melihat tayangan yang tidak baik untuk di tonton. 3. Kepada para pendidik, tentu saja tidak hanya para guru saja tapi juga orang tua, pemerintah, dan lain-lain yang mempunyai peran dalam membentuk generasi muda, karena kalangan inilah yang bisa kemudian
60
meletakkan dasar-dasar kuat bagi generasi kita selanjutnya agar film yang di tonton oleh para remaja bisa menjadi pembelajaran yang berharga bagi pembentukan karakter bangsa yang lebih kuat.
61
DAFTAR PUSTAKA AshadiSiregar. Menyingkap Media Penyiaran (Membaca TV, Melihat Radio), Li3y,-Yogyakarta, 2000. Abu Ahmadi,.Psikologi Umum.PT. Rineka Cipta, Jakarta, 1998. Agus Sudjanto. Psikologi Umum. Bumi Aksara, Jakarta, 1995. Amin, Ahmad, (1968). Ilmu Akhlak, Bulan Bintang. Jakarta. Antonius Birowo. Metode Penelitian Komunikasi.Rosda Karya, Bandung, 1981. Bakar Atjeh, Abu (1963). Mutiara Akhlak 1, Bulan Bintang.Jakarta. B.P Dwi Riyanti, Hendro Prabowo. Psikologi Umum. Universitas Gunadarma Press: 1998. DEPDIKBUD. Kamus Besar Indonesia. Balai Pustaka, Jakarta, 2001. Effendi, Praja, 1993.Televisi Siaran (Teori dan Prakte).CV.Mandar Maju, Bandung. Hafied Cangara. Pengantar Iimu Komunikasi. PT.Grafindo Persada, Jakarta, 2004. Hadi, Sutrisna, 2000. Analisis Regresi. Yogyakarta: P2LPTK. Indreawan WS. Media.
2003.Kamus Lengkap Bahasa Indonesia. Jombang: Lintas
Mansur, Awadl, Dr. (1993). Manfaat Dan Mudarat Televisi, Fikahati Anska, Jakarta. Chen, Milton. (2005). Mendampingi Anak Menonton Televisi, PT.Gramedia Pustaka, -Utama, Jakarta. (1997). Undang-Undang Penyiaran No. 24 Tahun 1997, Sinar Gratika, -Jakarta. Onong Uchana Efendy, Televisi Siaran (Teori dan Praktek),CV.Mundar Maju, Bandung- 1993. Sudarman Danim, Media Komunikasi Pendidikan, Bumi Aksara, Jakarta, 1995. Suharsimi, Arikunto, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek, Rineka Cipta Jakarta- 2006. Umary, Barmawie, Drs (1966), Materia Akhlak, CV.Ramadani, Yogyakarta.
62
Wawan Kusnadi, Komunikasi Massa (Sebuah Analisis Media Televisi), Rineka Cipta-Jakarta, 1993. Referensi tambahan: Arihdyacaesar.wordpress.com 13/01/2010. (http://www.bloggersragen.com/2011/12/ftv-sctv.html 17 mei 14).
63
ANGKET PENELITIAN 1. Apakah siswa mengetahui tayangan FTV di SCTV? a. Sangat mengetahui b. Mengetahui c. Kurang mengetahui d. Tidak mengetahui 2. Apakah siswa melihat tayangan FTV di SCTV setiap episodenya? a. Selalu menonton b. Menonton c. Kurang menonton d. Tidak menonton 3. Apakah siswa sering menyediakan tayangan FTV di SCTV? a. Sering menyediakan b. Menyediakan c. Kurang menyediakan d. Tidak menyediakan 4. Apakah siswa menonton tayangan FTV setiap episodenya? a. Sering menonton b. Menonton c. Kurang menonton d. Tidak menonton
64
5. Apakah siswa memperhatikan alur cerita tayangan FTV di SCTV? a. Sangat memperhatikan b. Memperhatikan c. Kurang memperhatikan d. Tidak memperhatikan 6. Apakah siswa menyenangi aktor/aktris yang ada dalam tayangan FTV di SCTV? a. Sangat senang b. Senang c. Kurang senang d. Tidak senang 7. Apakah siswa menyenangi cerita tayangan FTV di SCTV? a. Sangat senang b. Senang c. Kurang senang d. Tidak senang 8. Apakah merasa menyesal apabila tidak menonton tayangan FTV di SCTV? a. Sangat menyesal b. Menyesal c. Kurang menyesal d. Tidak menyesal
65
9. Apakah siswa menjadi mencontoh tingkah laku dari menonton tayangan FTV di SCTV? a. Sangat mencontoh b. Mencontoh c. Kadang-kadang mencontoh d. Tidak mencontoh 10. Apakah siswa merasa kecewa kalau tidak menonton tayangan FTV di SCTV? a. Sangat kecewa b. Kecewa c. Kadang-kadang kecewa d. Tidak kecewa 11. Apakah siswa gemar mengikuti gaya seperti aktor/aktris yang ada dalam tayangan FTV? a. Sangat gemar b. Gemar c. Kadang-kadang gemar d. Tidak gemar 12. Apakah siswa ingin mempunyai kehidupan cerita seperti tayangan di FTV? a. Sangat ingin b. Ingin c. Kadang-kadang ingin d. Tidak ingin
66