101
BAB IV IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN 4.1 Implementasi Implementasi merupakan tahap pengkodean terhadap seluruh perancangan sistem yang sudah dianalisis pada bab sebelumnya. Tahap pertama yang dilakukan dalam proses implementasi ini adalah perbaikan struktur database. Tabel-tabel yang mempunyai kekurangan terlebih dahulu diperbaiki agar bisa mendukung sistem yang telah dirancang. Setelah implementasi database dilakukan, selanjutnya adalah implementasi antarmuka dan sistem yaitu melakukan pengkodean berupa pembuatan modul-modul yang dibutuhkan dan perbaikan beberapa modul yang telah disebutkan pada bab sebelumnya. 4.1.1 Implementasi Database Implementasi database dilakukan hanya pada awal ketika akan melakukan perbaikan program berupa penambahan atribut-atribut baru pada tabel tertentu dan penghapusan tabel yang tidak diperlukan. Terdapat 6 buah tabel yang mengalami perubahan yaitu: 1.
Penambahan atribut id_mak dan satuan pada tabel ket_umum,;
2.
Penambahan atribut id_mak dan satuan pada tabel ket_teknis,;
3.
Penambahan atribut id_mak dan satuan pada tabel ket_perprop,;
4.
Penambahan atribut satuan tabel keterangan_ext,;
5.
Penghapusan tabel jadwal; dan
6.
Menambah atribut jadwal dan id_perjalanan pada tabel rincian.
102
Berikut adalah kode program untuk melakukan perubahan database seperti yang telah disebutkan di atas: 1. Menambahkan atribut id_mak dan satuan pada tabel ket_umum
ALTER TABLE ket_umum ADD COLUMN id_mak character(6); ALTER TABLE ket_umum ADD COLUMN satuan character varying(50); ALTER TABLE ket_umum ADD CONSTRAINT akun FOREIGN KEY (id_mak) REFERENCES mak (id_mak) ON UPDATE CASCADE ON DELETE NO ACTION; ALTER TABLE ket_umum ADD CONSTRAINT satuan FOREIGN KEY (satuan) REFERENCES satuan (satuan) ON UPDATE CASCADE ON DELETE NO ACTION;
Kode Program 4.1 Tambah ttribut pada tabel ket_umum Atribut id_mak dan satuan berlaku sebagai foreign key yang nilainya mengacu pada tabel mak dan satuan, apabila nilai id_mak dan satuan pada tabel mak dan satuan berubah, otomatis nilai id_mak dan satuan di tabel ket_umum juga akan berubah. 2. Menambahkan atribut id_mak dan satuan pada tabel ket_teknis
ALTER TABLE ket_teknis ADD COLUMN id_mak character(6); ALTER TABLE ket_teknis ADD COLUMN satuan character varying(50); ALTER TABLE ket_teknis ADD CONSTRAINT akun FOREIGN KEY (id_mak) REFERENCES mak (id_mak) ON UPDATE CASCADE ON DELETE NO ACTION; ALTER TABLE ket_teknis ADD CONSTRAINT satuan FOREIGN KEY (satuan) REFERENCES satuan (satuan) ON UPDATE CASCADE ON DELETE NO ACTION;
Kode Program 4.2 Tambah atribut pada tabel ket_teknis
103
3. Menambahka atribut id_mak dan satuan pada tabel ket_perprop
ALTER TABLE ket_perprop ADD COLUMN id_mak character(6); ALTER TABLE ket_perprop ADD COLUMN satuan character varying(50); ALTER TABLE ket_perprop ADD CONSTRAINT akun FOREIGN KEY (id_mak) REFERENCES mak (id_mak) ON UPDATE CASCADE ON DELETE NO ACTION; ALTER TABLE ket_perprop ADD CONSTRAINT satuan FOREIGN KEY (satuan) REFERENCES satuan (satuan) ON UPDATE CASCADE ON DELETE NO ACTION;
Kode Program 4.3 Tambah atribut pada tabel ket_perprop 4. Menambahkan atribut satuan pada tabel keterangan_ext ALTER TABLE keterangan_ext ADD COLUMN satuan character varying(50); ALTER TABLE keterangan_ext ADD CONSTRAINT satuan FOREIGN KEY (satuan) REFERENCES satuan (satuan) ON UPDATE CASCADE ON DELETE NO ACTION;
Kode Program 4.4 Tambah atribut pada tabel keterangan_ext 5. Menghapus tabel jadwal DROP TABLE jadwal
Kode Program 4.5 Menghapus Tabel jadwal 6. Menambahkan atribut jadwal dan id_perjalanan pada tabel rincian ALTER TABLE rincian ADD COLUMN jadwal character varying(100); ALTER TABLE rincian ADD COLUMN id_perjalanan bigint DEFAULT 0;
Kode Program 4.6 Tambah atribut pada tabel rincian
104
4.1.2 Implementasi Antarmuka dan Sistem
1. Menu RKA Menu ini merupakan menu yang digunakan untuk melakukan pengisian RKA. Untuk mengakses halaman ini, pilih menu Daftar RKA pada bagian menu RKA sebelah kiri. Setelah dipilih, maka akan muncul daftar kegiatan yang telah diinput oleh unit kerja
Gambar 4.1 Halaman Daftar RKA
Pilih salah satu kegiatan yang telah diinput untuk masuk ke menu RKA. Setelah dipilih maka akan muncul halaman detail kegiatan seperti di bawah ini:
Gambar 4.2 Halaman Detail Kegiatan
105
Pada halaman detail kegiatan tertera detail kegiatan yang telah dipilih dan menu untuk mengisi RKA.
Gambar 4.3 Menu RKA
2. Entri Pembiayaan dan Jadwal Halaman ini merupakan halaman yang menampilkan seluruh rincian kegiatan yang telah diinput oleh unit kerja, rincian-rincian tersebut dikelompokkan berdasarkan jenis rincian umum, teknis, lainnya, perjalanan dinas atau pelatihan petugas dan rincian lainnya. Untuk mengakses halaman ini, pilih menu Entri Pembiayaan dan Jadwal pada menu RKA (gambar 4.2), maka akan tampil seluruh rincian yang telah diinput oleh unit kerja. Terdapat tanda checkbox pada bagian sebelah kiri rincian yang berfungsi untuk menghapus satu atau beberapa rincian tertentu. Berikut adalah tampilan halaman entri pembiayaan:
Gambar 4.4 Halaman Entri Pembiayaan dan Jadwal
106
Pada halaman ini terdapat menu-menu utama untuk melakukan pengisian RKA yaitu: a.
Menu kegiatan umum;
b.
Menu kegiatan teknis;
c.
Menu kegiatan lainnya;
d.
Menu rincian lainnya; dan
e.
Menu perjalanan dinas atau pelatihan petugas. Ketika unit kerja ingin melakukan pengisian rincian menggunakan antamuka
web, unit kerja terlebih dahulu harus memilih menu tersebut.
Gambar 4.5 Menu Entri Pembiayaan dan Jadwal Untuk menghapus rincian, pilih rincian yang akan dihapus dengan memilih tanda checkbox pada bagian kiri rincian, pilihan bisa lebih dari satu, setelah itu tekan tombol Delete. Untuk mengubah rincian, pilih tanda pensil di samping tanda checkbox, kemudian lakukan pengubahan sesuai yang dikehendaki, setelah selesai klik tombol simpan. 3. Entri Kegiatan umum Kegiatan umum adalah kegiatan yang rate pembiayaannya mempunyai nilai yang sama untuk seluruh unit kerja, contohnya: penggandaan dokumen,
107
penggandaan publikasi, honor ketua, honor wakil ketua, listing blok sensus, kompilasi data, dan lain-lain.
Gambar 4.6 Halaman Kegiatan Umum
Apabila ingin menambahkan rincian kegiatan umum klik tanda
,
selanjutnya ketik nama rincian, pilih alokasi rincian, pilih jenis rate umum dan ketik jadwal pelaksanaan rincian. Setelah semuanya terisi klik tombol simpan. Apabila semua field diisi maka pengisian akan berhasil dan akan tampil halaman pengisian volume, apabila salah satu field ada yang belum terisi maka akan tampil pesan kesalahan. Beritkut adalah tampilan halaman entri kegiatan umum :
Gambar 4.7 Form entri Rincian Kegiatan Umum
108
Gambar 4.8 Halaman entri volume Kegiatan Umum
Gambar 4.9 Pesan kesalahan pengisian Rincian Kegiatan Umum
109
4. Entri kegiatan teknis Kegiatan teknis adalah kegiatan yang rate pembiayaannya mempunyai nilai yang berbeda untuk tiap-tiap unit kerja, contohnya: honor pencacahan, honor pemeriksaan pencacahan, pengolahan data hasil pencacahan dan lain-lain. Untuk melakukan pengisian data kegiatan teknis, pilih sub menu teknis pada halaman entri pembiayaan.
Gambar 4.10 Halaman Kegiatan Teknis Apabila ingin menambahkan rincian kegiatan teknis klik tanda
,
selanjutnya ketik nama rincian, pilih alokasi rincian, pilih jenis rate teknis dan ketik jadwal pelaksanaan rincian. Setelah semuanya terisi klik tombol simpan. Apabila semua field diisi maka pengisian akan berhasil dan akan tampil halaman pengisian volume, apabila salah satu field ada yang belum terisi maka akan tampil pesan kesalahan. Berikut adalah tampilah halaman entri kegiatan teknis
Gambar 4.11 Form entri Rincian Kegiatan Teknis
110
Gambar 4.12 Halaman entri volume Kegiatan Teknis
Gambar 4.13 Pesan kesalahan pengisian Rincian Kegiatan Teknis 5. Entri kegiatan lainnya Kegiatan lainnya adalah kegiatan yang rate pembiayaannya berdasarkan provinsi, contohnya: pengiriman dokumen, biaya perjalanan dari kab/kota ke
111
kecamatan (PP), receiving-batching dan lain-lain. Untuk melakukan pengisian rincian kegiatan lainnya, pilih sub menu lainnya pada halaman entri pembiayaan.
Gambar 4.14 Halaman Kegiatan Lainnya
Apabila ingin menambahkan rincian kegiatan lainnya klik tanda
,
selanjutnya ketik nama rincian, pilih alokasi rincian, pilih jenis kegiatan dan ketik jadwal pelaksanaan rincian. Setelah semuanya terisi klik tombol simpan. Apabila semua field diisi maka pengisian akan berhasil dan akan tampil halaman pengisian volume, apabila salah satu field ada yang belum terisi maka akan tampil pesan kesalahan.
Gambar 4.15 Form entri Rincian Kegiatan Lainnya
112
Gambar 4.16 Halaman entri volume Kegiatan Lainnya
Gambar 4.17 Pesan kesalahan pengisian Rincian Kegiatan Lainnya
6. Entri Perjalanan Dinas atau Pelatihan Petugas Sesuai dengan nama menunya perjalanan dinas atau pelatihan petugas, menu ini berfungsi untuk melakukan pengisian rencana perjalanan atau pelatihan petugas. Untuk melakukan pengisian data perjalanan dinas atau pelatihan petugas,
113
pilih sub menu perjalanan dinas atau pelatiha petugas pada halaman entri pembiayaan. Di bawah ini merupakan tampilan halaman kegiatan perjalanan dinas atau pelatihan petugas:
Gambar 4.18 Halaman Perjalanan Dinas atau Pelatihan Petugas Apabila ingin menambahkan rincian perjalanan dinas atau pelatihan petugas klik tanda
, selanjutnya ketik nama rincian, pilih alokasi rincian, pilih jenis
aktivitas dan ketik jadwal pelaksanaan rincian. Setelah semuanya terisi klik tombol simpan. Apabila semua field terisi maka pembuatan rincian berhasil dan akan tampil halaman untuk memilih komponen perjalanan, apabila salah satu field ada yang belum terisi maka akan tampil pesan kesalahan.
Gambar 4.19 Form entri Perjalanan Dinas atau Pelatihan Petugas
114
Gambar 4.20 Pesan kesalahan pengisian Rincian Perjalanan Dinas atau Pelatihan Petugas
Gambar 4.21 Form pilih komponen Perjalanan Dinas atau Pelatihan Petugas Pilih komponen perjalanan dinas atau pelatihan petugas sesuai kebutuhan. Setelah itu pilih komponen untuk dijadikan volume rincian dengan memilih salah satu volume komponen.
115
Gambar 4.22 Form pilih komponen Perjalanan Dinas atau Pelatihan Petugas Untuk mengisi volume rincian, klik tanda ubah pada bagian atas form, setelah itu isi volume sesuai kebutuhan.
Gambar 4.23 Halaman rincian Perjalanan Dinas atau Pelatihan Petugas 7. Mengunggah Rincian dengan menggunakan file MS.Excel Selain menggunakan antarmuka web, pengisian RKA juga bisa menggunakan fasilitas pengunggahan file berformat Ms.Excel. Untuk melakukan pengunggahan
116
pilih menu entri pembiayaan dan jadwal, kemudian klik tanda
sehingga akan
muncul halaman seperti gambar di bawah:
Gambar 4.24 Halaman unggah file Ms.Excel Pilih file Ms.Excel yang telah diisi rincian sesuai dengan ketentuan pengisian, kemudian klik import untuk memproses pengunggahan. Apabila berhasil maka halaman otomatis akan diarahkan ke halaman entri pembiayaan dan jadwal, bila tidak berhasil, akan muncul pesan kesalahan. 8. Laporan Pembiayaan di Daerah Untuk mengakses Laporan Pembiayaan di Daerah pilih menu Laporan pada menu RKA, setelah itu pilih submenu Pembiayaan di Daerah.
Gambar 4.25 Halaman sub menu Laporan Pembiayaan di Daerah Setelah memilih submenu Pembiayaan di Daerah maka akan tampil halaman seperti gambar di bawah ini:
117
Gambar 4.26 Laporan Pembiayaan di Daerah Pada program lama data semua provinsi di tampilkan, walaupun terdapat provinsi yang tidak mempunyai rincian kegiatan, hal tersebut mengakibatkan munculnya data data rincian yang seharusnya tidak ada. Pada program yang baru kelemahan program lama tersebut sudah bisa diatasi dan data yang ditampilkan sudah bisa diperinci hingga sampai tingkat kabupaten. 9. Free Tabel Untuk mengakses halaman free tabel, pilih menu Laporan pada menu RKA, setelah itu pilih submenu free tabel.
118
Gambar 4.27 Laporan Free Tabel Untuk membandingkan data rincian, pilih rincian engan mengklik checkbox yang ada pada sebelah kiri rincian kemudian tekan tombol free table.
Gambar 4.28 Halaman proses Free Tabel
119
10.
Laporan PR Laporan PR merupakan halaman laporan yang berfungsi untuk menampilkan
rincian kegiatan pusat dan daerah dimana pada rincian kegiatan daerah ditampilkan detil daerah
mana saja terdapat rincian tersebut sampai tingkat
kabupaten. Pada halaman ini pula ditampilkan perbandingan nilai unit kerja dan nilai hasil evaluasi Bagian Penyusunan Rencana. Untuk mengakses halama ini pilih menu Laporan pada menu RKA, setelah itu pilih submenu Laporan PR.
Gambar 4.29 Laporan PR 11. Rekap Kegiatan Per Propinsi Halaman ini menampilkan jumlah biaya macam kegiatan yang dialokasikan untuk provinsi atau kabupaten tertentu. Untuk mengakses halaman ini, pilih menu
120
Rekap RKA pada menu utama, setelah itu pilih menu Rekap Nilai Kegiatan per Propinsi, maka akan muncul halaman seperti di bawah ini:
Gambar 4.30 Halaman Rekap Kegiatan per Propinsi 12. Rekap Penjelasan Teknis Untuk mengakses halaman ini, pilih menu Rekap RKA pada menu utama, setelah itu pilih menu Rekap Penjelasan Teknis, maka akan muncul halaman seperti di bawah ini: Berikut adalah halaman rekap penjelasan teknis:
121
Gambar 4.31 Rekap Penjelasan Teknis 13. Rekap Biaya Kegiatan Rekap biaya kegiatan merupakan menu halaman untuk menampilkan rekapitulasi biaya kegiatan. Biaya kegiatan yang ditampilkan adalah biaya kegiatan pusat, daerah dan total. Untuk mengakses halaman ini, pilih menu Rekap RKA pada menu utama, setelah itu pilih menu Rekap Biaya Kegiatan, maka akan muncul halaman seperti di bawah ini:
122
Gambar 4.32 Halaman Rekap Biaya Kegiatan 4.2 Skenario dan Pengujian Aplikasi. 4.2.1 Tambah Rincian Menggunakan Antarmuka Web Tabel 4.1 Pengujian penambahan rincian kegiatan menggunakan antarmuka web NO
Item Rincian
Kondisi
Respon sistem
1
Apabila sudah diisi semua item isian rincian
Normal
Penambahan rincian berhasil
ok
Tidak normal
Penambahan rincian gagal dan sistem menampilkan pesan kesalahan
ok
2
Apabila belum lengkap mengisi isian rincian
status
Tabel 4.1 merupakan tabel pengujian penambahan rincian kegiatan menggunakan antarmuka web, skenarionya adalah dengan menguji pengisian rincian dengan mengisi field rincian secara lengkap dan tidak lengkap. Reaksi yang diharapkan adalah sistem berhasil melakukan pengisian rincian ketika field
123
yang diisi lengkap dan sistem mengeluarkan pesan kesalahan ketika isian field belum lengkap. 4.2.2 Tambah rincian dengan mengunggah file MS.Excel Tabel 4.2 Pengujian penambahan rincian kegiatan menggunakan file Ms.Excel No
Item Rincian
Kondisi
Respon sistem
Status
1
Apabila isian sudah sesuai dengan petunjuk pengisian
Normal
Penambahan rincian berhasil
Ok
2
Apabila terdapat kesalahan menempatkan jumlah volume di baris yang salah
Tidak normal
Penambahan rincian berhasil, tetapi volume rincian tidak terisi
Ok
Tidak normal
Tidak ada penambahan / pengurangan rincian. Akan memunculkan halaman entri pembiayaan
Ok
Tidak normal
Penambahan rincian gagal dan sistem tidak melakukan penambahan rincian
Ok
3
Apabila file MS.Excel kosong (tidak diisi)
4
Apabila tidak mencantumkan nomor urut rincian
Tabel 4.2 merupakan tabel pengujian penambahan rincian dengan mengunggah file berformat Ms.Excel. Terdapat 4 jenis pengujian dimana pengujian pertama isian file Ms.Excel diisi secara lengkap, diharapkan respon sistem adalah sistem bisa melakukan input rincian secara normal. Selain itu 3 pengujian lain dilakukan pada kondisi yang tidak normal, dan diharapkan sistem merespon sesuai respon sistem dengan yang tertera pada tabel 4.2.
124
4.2.3 Pengujian Laporan Tabel 4.3 Pengujian halaman laporan No
Item Rincian
Kondisi
Respon sistem
Status
1
Validasi laporan pembiayaan di daerah
Normal
Laporan valid/sesuai
Ok
2
Membandingkan rincian menggunakan free table
Normal
Perbandingan rincian bisa ditampilkan sesuai item rincian yang di pilih dengan isi rincian yang tepat.
Ok
3
Tidak memilih item rincian yang akan dibandingkan dan mengeklik tombol free table
Tidak Normal
Hanya menampilkan daftar provinsi dan kabupaten saja
Ok
4
Validasi laporan PR
Normal
Laporan valid/sesuai
Ok
5
Validasi Rekap Nilai Kegiatan per Provinsi
Normal
Rekapitulasi valid/sesuai
Ok
6
Validasi rekap indikasub kegiatan
Normal
Rekapitulasi valid/sesuai
Ok
7
Validasi Rekap Biaya Kegiatan
Normal
Rekapitulasi valid/sesuai
Ok
Tabel 4.3 merupakan tabel pengujian laporan, baik itu modul laporan lama hasil perbaikan, maupun modul laporan baru. Diharapkan respon sistem laporan yang di uji menunjukan laporan dengan nilai yang tepat.
125
4.3 Analisis Hasil Implementasi Pada saat tugas akhir ini dibuat, proses evaluasi yang dilakukan oleh bagian penyusunan rencana sudah melalui tahap akhir. Sebagian besar unit kerja yang ada di BPS pusat sudah melakukan pengisian kegiatan dan rincian-rinciannya kedalam aplikasi sireka. Dari keseluruhan proses analisis dan pengembangan yang dilakukan, terdapat dua tujuan utama yang ingin di dapat yaitu : 1. Perbaikan proses pengisian RKA; dan 2. Membuat sistem pelaporan yang lebih baik yang pada program sebelumnya dirasa belum memenuhi kebutuhan. Dari pengamatan yang dilakukan, unit kerja sebagian besar cenderung memilih mengisi rincian kegiatan dengan menggunakan antarmuka web, hal ini dikarenakan sebagian unit kerja masih mengalami kesulitan dalam mengisi variabel id, baik itu id_umum, id_teknis dan id_perprop pada file Ms.Excel. Namum masih ada beberapa unit kerja yang melakukan pengisian dengan menggunakan fasilitas unggah file Ms.Excel dan hasilnya memang pengisian rincian dengan cara ini lebih cepat dibandingkan dengan unit kerja yang melakukan pengisian rincian dengan menggunakan antarmuka web. Kesimpulan yang penulis dapat adalah, pengisian rincian dengan menggunakan file Ms.Excel lebih cocok dilakukan untuk unit kerja yang mempunyai kegiatan dengan alokasi rincian sebagian besar dilaksanakan di pusat, sedangkan untuk unit kerja dengan rincian-rincian
yang sebagian
besar dilaksanakan
di
daerah
sebaiknya
menggunakan antarmuka web saja untuk menghindari kesulitan. Walaupun sebagian besar unit kerja masih memilih menggunakan tampilan antarmuka web untuk melakukan pengisian rincian, namun secara keseluruhan kekurangan
126
program input rincian sudah bisa diatasi sehingga Bagian Penyusunan Rencana tidak lagi melakukan proses koreksi data rincian yang jumlahnya mencapai 5.708 buah rincian. Pada proses laporan, modul Laporan Pembiayaan di Daerah dan modul Rekap Kegiatan per Provinsi yang mempunyai kekuarangan dalam menampilkan data, sudah berhasil diperbaiki, begitupun dengan kebutuhan akan modul-modul laporan baru seperti Laporan Free Tabel, Laporan PR, Rekap Penjelasan Teknis dan Rekap Biaya kegiatan, sudah berhasil dibuat, sehingga secara keseluruhan, kebutuhan akan modul pelaporan yang diinginkan sudah bisa terpenuhi untuk saat ini.