87
BAB 5 SIMPULAN DAN SARAN V.1 Simpulan Berdasarkan pengolahan data yang terdapat dalam bab IV, terdapat beberapa kesimpulan, antara lain : •
Experiential marketing memiliki hubungan yang kuat dan signifikan terhadap customer satisfaction pengunjung Seaworld Indonesia. Jika unsur-unsur dalam experiential marketing ditingkatkan maka customer satisfaction pengunjung terhadap Seaworld Indonesia juga akan semakin meningkat.
•
Demikian juga Experiential marketing memiliki hubungan yang kuat dan signifikan terhadap customer intention pengunjung Seaworld Indonesia. Jika unsur-unsur dalam experiential marketing ditingkatkan maka customer intention pengunjung untuk datang dan merekomendasikan Seaworld Indonesia juga akan semakin meningkat.
•
Customer satisfaction juga memiliki hubungan yang kuat dan signifikan terhadap customer intention. Jika Customer satisfaction ditingkatkan maka customer intention pengunjung Seaworld Indonesia juga akan semakin meningkat.
•
Dari ketiga variabel yang dianalisa, indikator EM2 (feel) pada variabel experiential marketing memiliki pengaruh yang yang paling besar. Sementara
88
itu, indikator CS1 (emotional experiences) pada customer satisfaction memiliki pengaruh paling besar dan indikator CI2 (recommendation intention) pada customer intention memiliki pengaruh paling besar. •
Model yang diajukan pada awal penelitian adalah model yang fit ;
•
PT. Seaworld Indonesia harus lebih kreatif dan inovatif dalam menerapkan experiential marketing, dengan memahami apa yang diinginkan dan diharapkan
pengunjungnya,
sehingga
akan
mempunyai
keunggulan
kompetitif. •
Dari analisa yang sudah dilakukan dan hasil yang dikeluarkan dapat dilihat bahwa metode SEM serta penggunaan tools statistiknya LISREL sangat bermanfaat untuk penelitian ilmu ekonomi.
V.2 Saran Peneliti •
PT. SeaWorld Indonesia harus lebih banyak memanfaatkan kegiatan experiential marketing dengan melibatkan emosi pengunjung yang dapat menciptakan sensasi pengalaman yang unik sehingga berdampak positif terhadap customer satisfaction.
•
PT. SeaWorld Indonesia harus tetap melakukan inovasi secara continue agar tidak kehilangan pengunjungnya. Untuk mendatangkan pengunjung, harus selalu ada yang baru baik itu tampilan, produk maupun acara. Begitupun dengan Sea World Indonesia.
89
•
PT. Seaworld Indonesia juga harus tetap melakukan beragam event untuk bisa menarik minat pengunjung dan bekerjasama dengan pihak-pihk lain yang peduli akan biota laut. Dengan adanya event, Sea World Indonesia mendapat publikasi dari media cetak maupun elektronik. Tentunya hal itu berimbas positif pada image Seaworld Indonesia. Selain itu, tim marketing SeaWorld juga aktif melakukan strategi jemput bola, salah satunya dengan mendatangi sekolah-sekolah.
•
PT. Seaworld Indonesia lebih meningkatkan kegiatan promosi di media massa dan elektronik serta ikut serta dalam pameran-pameran, tidak hanya dalam event pariwisata tetapi bisaa juga dalam event music, PRJ atau bazaar untuk bisa memperluas jangkauan dalam penjualan tiket masuk, terutama jika ada inovasi sehingga persepsi customer terhadap Seaworld merupakan tempat yang tidak membosankan.
•
PT. Sea World Indonesia juga diharapkan bisa melaksanakan program CSR (Corporate Social Responsibility) untuk bisa memberi dampak positif image Seaworld Indonesia. Hal ini bisa dilakukan dengan mengundang siswa yang tidak mempu untuk berkunjung, anak-anak jalanan sehingga bisa menambah pengetahuan tentang biota laut.
90
V.3 Implikasi Manajerial dari hasil penelitian : Dari sisi experiential marketing Masukan untuk Seaworld indonesia : 1. Seaworld harus menjalin hubungan kerjasama lebih kuat (Customer relationship) dengan Pemerintah (Departemen Pendidikan dan kebudayaan, Dinas Pariwisata, Kementrian Lingkungan Hidup, Dinas Perikanan dll), sekolah, corporate/perusahaan, lembaga/organisasi sosial, individu. 2. Seaworld Indonesia dapat bekerjasama dengan Departemen Pendidikan dan Kebudayaan untuk menjadikan Seaworld sebagai tujuan observasi biota laut pada sekolah-sekolah terutama di DKI Jakarta sebagai salah satu kurikulum praktek siswa. 3. Penambahan Fun games area didalam maupun diluar area Seaworld. 4. Sleepover Program, Program ini bermalam di bawah lorong antasena dan di area aquarium utama dengan di dampingi guide staff. Program ini diperuntukan untuk anak-anak, keluarga, . 5. Seaworld camp program, program camping dalam Seaworld Indonesia yang melibatkan anak-anak untuk bisa mengenal dunia bawah laut secara lebih dekat.. 6. Hadiah khusus untuk pengunjung (member /rombongan dll) 7. Membangun komunitas cinta Seaworld Indonesia untuk bisa mengcreate act dalam experiential marketing.
91
8. Membuat Café dan Resto Exclusive di dalam Seaworld untuk pengunjung yang ingin menikmati makan dikelilingi oleh ikan-ikan Seaworld, hal ini menciptakan sensasi pengalaman baru bagi customer. 9. Seaworld cares program : melibatkan pengunjung dalam program rehabilitas dan juga adopsi biota yang ada di Seaworld, ini bisa menjadi bagian dari program CSR PT. Seaworld Indonesia. 10. Ruangan dibuat lebih terang dan lebih colorfull karena anak-anak suka dengan warna cerah dan banyak anak-anak yang takut dengan kegelapan.
Dari sisi customer satisfaction masukan untuk Seaworld indonesia : 1. Penambahan & perbaikan fasilitas 2. Pertahankan dan Peningkatan Service excellence 3. Responsif atas keluhan customer
Dari sisi customer intention masukan untuk Seaworld indonesia : 1. Program member card 2. Program discount 3. Program event rutin tiap bulan 4. Promosi bekerjasama dengan provider telepon & media massa 5. Inovasi produk & jasa